Anda di halaman 1dari 6

Prosedur Pemeriksaan Spirometri

1. Persiapan Pasien
- Tidak merokok dalam 2 jam terakhir
- Tidak menggunakan Alat/Obat asma dalam 8 jam terakhir
- Tidak mengkonsumsi Alkohol dalam 4 jam terakhir
- Tidak beraktifitas berat dalam 30 menit terakhir
- Tidak makan berlebihan dalam 2 jam terakhir
- Tidak menggunakan pakaian yang terlalu ketat di bagian dada
dan perut

- Sampaikan tujuan pemeriksaan dan cara pemeriksaan


- Beri contoh cara tarik napas & hembus napas saat
pemeriksaan
- Ikuti aba-aba dari pemeriksa

2. Persiapan Alat
- Hidupkan Alat Spirometri
- Pasang Mouthpiece pada alat
- Masukkan data pasien : nama, jenis kelamin, BB, TB, status merokok,
saturasi
- Siapkan penjepit hidung
- Kalibrasi
3. Pemeriksaan Spirometri
3.1 Pemeriksaan Kapasitas Vital (VC)
o Pemeriksaan dilakukan dengan rileks
o Posisi tubuh tegak, dapat duduk atau berdiri
o Pasang mouthpiece dalam mulut dan pasang klip hidung
o Pemeriksaan dimulai dengan napas tenang dalam
mouthpiece 3-5 kali tarik-buang (sampai ekspirasi stabil)
o Pasien menghisap napas semaksimal mungkin lalu diikuti
mengeluarkan napas perlahan-lahan sebanyak-
banyaknya sampai habis (sampai 6 detik ekspirasi dalam
monitor)

3.2 Pemeriksaan Kapasitas Vital Paksa (FVC dan FEV1)


o Pemeriksaan dilakukan dengan kekuatan napas dalam 1
detik pertama
o Pasang mouthpiece dan klip hidung, pernapasan melalui
mulut dgn mouthpiece
o Pasien langsung menghisap napas dalam sampai
maksimal dengan cepat kemudian menghembuskan/
meniup melalui mouthpiece sekuat-kuatnya dan secepat-
cepatnya sampai sebanyak-banyaknya hingga habis
Kriteria grafik penilaian yang benar :

1. Awal grafik dari nol


2. Memiliki puncak grafik
3. Grafik ekspirasi minimal 6 detik
4. KVP reproducible bila bila antara 2 nilai terbesar terbesar terdapat terdapat perbedaan
perbedaan kurang dari 5% KVP terbesar terbesar atau kurang dari 100 ml dan
perbedaan perbedaan 2 nilai VEP1 terbesar terbesar kurang dari 5% VEP1 paling besar
atau kurang dari 100

Pemeriksaan yang tidak baik :

1. Ragu-ragu
2. Batuk
3. Ekspirasi tidak selesai
4. Mulut tidak rapat pada mouthpiece (bocor)
5. Meniup atau menghembuskan napas tidak dalam 1 kali proses
Interpretasi Hasil :

1. Normal

2. Restriksi

3. Obstruksi

Anda mungkin juga menyukai