Anda di halaman 1dari 2

BULETIN KESEHATAN

INFORMASI KESEHATAN - PT. MITRA USAHA KATIGA


NO. 1 PERIODE DESEMBER 2018

HIV AIDS
√) HIV yang merupakan singkatan dari HUMAN IMMUNODEFICIENCY VIRUS adalah Virus Penyebab AIDS. Virus ini menyerang
dan merusak sistem kekebalan tubuh sehingga kita tidak bisa bertahan terhadap penyakit-
penyakit yang menyerang tubuh kita.
√) HIV terdapat di dalam cairan tubuh seseorang yang telah terinfeksi seperti di dalam darah,
Cairan Sperma atau Cairan Vagina dan Air Susu Ibu.
√) Sebelum HIV berubah menjadi AIDS, penderitanya akan tampak sehat dalam kurun waktu
kira-kira 5 sampai 10 tahun.
√) AIDS yang merupakan kependekan dari ACQUIRED IMMUNE DEFICIENCY SYNDROME ada-
lah sindroma menurunnya kekebalan tubuh yang disebabkan oleh HIV.

CARA PENULARAN HIV


 Hubungan seks ( Anal, Oral, Vaginal ) yang tidak terlindung dengan orang
yang telah terinfeksi HIV.
 Penggunaan jarum suntik atau jarum tindik secara bergantian dengan
orang yang terinfeksi HIV.
 Ibu hamil penderita HIV kepada bayi yang dikandungnya.
 Kontak darah / luka dan transfusi darah yang sudah tercemar virus HIV

HIV TIDAK MENULAR MELALUI :


 Gigitan nyamuk
 Orang bersalaman
 Berciuman / berpelukan
 Makan bersama dalam satu piring/gelas
 Tinggal serumah

TANDA DAN GEJALA AIDS


 Kehilangan berat badan secara drastis
 Diare yang berkelanjutan
 Pembengkakan pada kelenjar getah bening
 Batuk terus menerus

PENCEGAHAN INFEKSI HIV


 Menunda hubungan seksual hingga menikah
 Setia pada satu pasangan
 Gunakan kondom saat berhubungan seksual
 Tidak menggunakan narkoba suntik
 Ibu dengan HIV >> Jangan hamil, Bila melahirkan >> jangan
menyusui

PT. MITRA USAHA KATIGA


QHSE Departement
2018
BULETIN KESEHATAN
INFORMASI KESEHATAN - PT. MITRA USAHA KATIGA
NO. 1 PERIODE DESEMBER 2018

TAHAPAN SERANGAN HIV PADA TUBUH


 STADIUM INKUBASI
 STADIUM AWAL (WINDOW PERIODE)
 STADIUM HIV+
 STADIUM AIDS

PT. MITRA USAHA KATIGA


QHSE Departement
2018

Anda mungkin juga menyukai