Anda di halaman 1dari 5

LAPORAN KEGIATAN

UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT


UPTD PUSKESMAS BUMIJAWA

Oleh:
dr. Eka Kurniawan Peraangin-Angin

Pembimbing:
dr. M. Afwan

PROGRAM INTERNSIP DOKTER INDONESIA


BADAN PENGEMBANGAN DAN PEMBERDAYAAN SUMBER DAYA
MANUSIA KESEHATAN
KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA
2018
LAPORAN KEGIATAN
UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT
UPTD PUSKESMAS BUMIJAWA

Disusun oleh:

dr. Eka Kurniawan Peranging-Angin

Telah disetujui:
Bumijawa, Maret 2018

Dokter Pendamping Internsip

dr. M. Afwan
NIP.198406262014121001
LAPORAN KEGIATAN UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT

Kode Uraian Kegiatan Tanggal TTD Catatan


Pendamping
F.1. Upaya Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat
1. Nama Kegiatan: Penyuluhan Perilaku Hidup 8-9-2017
Bersih dan Sehat di pesantren attholibiyah
Tempat Pelaksanaan: Aula serbaguna
pesantren
Target Sasaran: 100 Siswa/i
Pelaksana Kegiatan: Dokter Internsip
Tujuan dan Isi Kegiatan: Tujuan kegiatan
adalah untuk membentuk paradigma hidup
sehat sejak usia sekolah. Intervensi yang
dilakukan adalah dengan penyuluhan dan
diskusi dua arah dengan 20 siswa di MTSN
Slawi. Kegiatan diawali dengan presentasi
dokter internship mengenai Periliaku Hidup
Bersih dan Sehat di Sekolah. Penekanan
terhadap pelaksanaan 8 pilar dapat
mendukung kesehatan siswa selama sekolah
sehingga proses belajar yang optimal dapat
tercapai untuk meraih prestasi belajar yang
dikehendaki.

2. Nama Kegiatan: Penyuluhan penyakit kulit 19-8-2017


yang sering di jumpai di Bumijawa dan sekitar
Tempat Pelaksanaan: Ruang tunggu
pendaftaran rawat jalan puskesmas
bumijawa
Target Sasaran: 30 masyarakat bumijawa
Pelaksana Kegiatan: Dokter Internsip
Tujuan dan Isi Kegiatan: untuk
memperkenalkan penyakit kulit dari segi
medis ke masyarakat terutama penyakit kulit
yang sering di jumpai di puskesmas bumijawa
sehingga membentuk kesadaran masyarakat
untuk berobat dan mencegah penularan
langsung yang diakibatkan keterlambatan
berobat yang biasanya berhubungan dengan
mitos dan kebiasaan di masyarakat.

F.3. Upaya Kesehatan Ibu dan Anak (KIA) Serta Keluarga Berencana
1. Nama Kegiatan: Imunisasi MR Agustus-
Tempat Pelaksanaan: TK, SD, SMP di September
Bumijawa dan sekitar 2017
Target Sasaran: ±100-200 Siswa/i
Pelaksana Kegiatan: Dokter Internsip
Tujuan dan Isi Kegiatan: Mensukseskan
program pemerintah untuk mengeradikasi
dan mengurangi angka kejadian campak dan
rubella terutama yang berhubungan dengan
efek yang disebabkan kepada kehamilan.
2. Nama Kegiatan: Skrining USG pasien -
antenatal care
Tempat Pelaksanaan: Raung KIA dan USG
Puskesmas Bumijawa
Target sasaran: 5-10 pasien ANC
Pelaksana Kegiatan: Dokter Internsip
Tujuan dan Isi Kegiatan: Menskirining
kehamilan untuk mengetahui adanya tanda-
tanda awal dari kelainan pada kehamilan
seperti malposisi, malpresentasi, dan fetala
distres sehingga dapat segera di rujuk untuk
penanganan lebih lanjut.
F.5. Pencegahan dan Pemberantasan Penyakit Menular dan Tidak Menular
1. Nama Kegiatan: Program Pengelolaan Sesuai
Penyakit Kronis (Prolanis) jadwal
Tempat Pelaksanaan: Posyandu dan Rumah Prolanis
kader setiap desa,
Target Sasaran: 30 Pasien 1 bulan
Pelaksana Kegiatan: Dokter Internsip sekali.
Tujuan dan Isi Kegiatan: Tujuan kegiatan
mendiskusikan mengenai penyakit kronis
yang di derita oleh pasien seperti Ht dan DM.
Kegiatan diawali dengan penjelasan
mengenai Ht, DM dan gejalanya, yang
dilanjutkan dengan pengobatan. Peserta
cukup antusias, terutama beberapa ada yang
penasaran mengenai penyakitnya dan
kompilkasinya.

F.6. Upaya Pengobatan Dasar


Nama Kegiatan: Pengobatan Pasien di BP Sesuai
Puskesmas jadwal BP.
Tempat Pelaksanaan: BP Puskesmas
Bumijawa
Pelaksana Kegiatan: Dokter Internsip
Laporan Kasus:
Seorang pria berusia 25 tahun datang dengan
keluhan batuk selama 5 hari. Batuk dirasakan
terus menerus, terutama di malam hari.
Dahak (+) berwarna putih kental. Demam (+),
rasa sesak napas (+) minimal, nyeri dada
akibat sering batuk, darah (-), pilek (-).
Keadaan umum pasien tampak sakit sedang
dengan kesadaran kompos mentis. Tekanan
darah 120/80 mmHg, nadi 100 kali/menit,
napas 30 kali/menit, suhu badan 37,7 selsius.
Pemeriksaan fisik didapatkan suara dasar
vesikuler dengan ronkhi kering, bunyi jantung
reguler, bising usus normal. Tidak didapatkan
retraksi otot bantu napas. Diagnosis kerja
bronkitis akut. Pengobatan pasien diberikan
preparat parasetamol 3x500 mg, eritromisin
3x500mg, gliseril guaikolat 3x100mg,
deksametason 3x0,5 mg, dan aminofilin
2x100mg. Pasien diminta untuk kontrol
kembali bila keluhan masih ada.

F.7. Miniprojek
Nama Kegiatan: Pengetahuan dan Perilaku
Masyarakat Terhadap Pencegahan DBD di
Puskesmas Slawi dan Adiwerna
Tempat Pelaksanaan: Puskesmas Slawi dan
Adiwerna
Target Sasaran: 100 responden
Pelaksana Kegiatan: Dokter Internsip
Tujuan dan Isi Kegiatan: Angka kejadian
demam berdarah dengue meningkat tajam di
kedua wilayah, dokter internsip ingin
mengetahui pengetahuan masyarakat dan
perilaku masyarakat terhadap pencegahan
demam berdarah dengue. Hasilnya cukup
mencengangkan, dimana masyarakat
memiliki pengetahuan yang cukup baik tetapi
perilaku masih kurang menerapkan 3M Plus.
Perlu diadakan kegiatan yang
membangkitkan semangat masyarakat untuk
secara aktif berpartisipasi pada
pemberantasan DBD.

Anda mungkin juga menyukai