Anda di halaman 1dari 3

Manfaat

Benthik adalah suatu permainan tradisional. Bethik ini memiliki sebutan yang
berbeda-beda di setiap daerah seperti benthik, tak kadal, dan patil lele. Permainan
ini memiliki manfaat antara lain:
1. Manfaat untuk fisik
a. Melatih ketangkasan
Benthik merupakan permainan tradisional yang menuntut ketangkasan
seseorang. Keterampilan ketangkasan dapat dilihat pada permainan
saat anak memukul, dan menangkap bambu atau stik pendek.
b. Kelincahan dan kecepatan
Permainan benthik ini melatih kelincahan dan kecepatan, pemain harus
hati-hati saat memainkannya semakin kencang benthik meluncur, tim
penangkap harus sigap menangkap kayu dan terhindar dari cedera
terkena kayu.
c. Fokus
Benthik juga melatih tingkat konsentrasi anak. Pemain harus fokus
terhadap bambu yang diluncurkan oleh pemain yang bertugas
memukul, petugas yang menangkap harus fokus terhadap datangnya
bambu agar dapat tertangkap dan tidak mengenai dirinya.
d. Kerjasama
Benthik merupakan permainan yang bisa dilakukan secara individu
maupun kelompok. Bila permainan dimainkan secara kelompok dapat
dilihat nilai kerjasamanya yaitu saat tim jaga akan menangkap stik
pendek. Posisi akan disebar agar nanti bisa menangkap stiknya.
Interaksi antar anggota tim sangat diperlukan dalam permainan
pendek. Pemain harus kerjasama agar mencapai tujuan yang
diinginkan.
e. Strategi
Pemain belajar menentukan strategi dalam permainan ini. Strategi
bagaimana caranya agar bambu atau stik pendek
tidak tertangkap oleh tim lawan dan dapat mencapai kemenangan.
f. Terampil dan cekatan
Permainan ini melatih anak untuk terampil dan cekatan. Dalam
permainan ini pemain sebagai penangkap bambu harus terampil dan
cekatan dalam menangkap bambu yang sudah di pukul. Karena dengan
sikap cekatan, akan dengan cepat dan sigap untuk menangkap bambu
tersebut sehingga pemain yang berhasil menangkap dapat menjadi
pemenang.

2. Manfaat untuk mental


a. Mengajarkan bersosialisasi dengan lingkungan
sosialisasi dengan lingkungan sangat terlihat dalam permainan ini
karena anak-anak dalam melakukan permainan ini memerlukan tempat
yang agak luas agar dapat leluasa. Dengan anak bermain di lingkungan
anak akan belajar mengenal lingkungan disekitarnya.
b. Melatih berjiwa besar (ketika menerima kekalahan) atau sportifitas
Permainan ini menjadikan pemain atau anak-anak yang memainkan
permainan ini memiliki jiwa yang besar. Terlihat pada saat anak
menerima kekalahan. Karena tidak semua anak mampu mengendalikan
emosi saat ia kalah, maka saat itu anak dibentuk agar memiliki jiwa
besar.
c. Kejujuran untuk mengikuti peraturan permainan
Dalam permainan Benthik memiliki suatu peraturan yang harus
dipatuhi dan dilaksanakan oleh para pemain. Saat melakukan perminan
benthik, setiap pemain harus bersikap jujur dan tidak boleh bermain
curang. Manfaat permainan benthik yaitu melatih sikap jujur untuk
melakukan apa yang sesuai dengan peraturan dan tidak bermain curang
terhadap tim lawan. Hal ini dapat ditunjukkan pada seorang anak yang
telah berhasil menangkap stik pendek berjumlah 2 kali, maka anak
tersebut harus jujur dalam mengemukakan skor yang telah dia dapt
berdasarkan jumlah stik.
d. Menghormati lawan main
Permainan benthik dapat dilakukan secara individu atau kelompok.
Dalam melakukan permainan ini, stiap individu atau tim harus saling
menghormati. Hal ini dapat ditunjukkan pada saat ada individu atau
tim yang bermain, maka individu atau tim lawan harus menghargai dan
menghormati dengan cara tidak mengganggu, mengikuti permainan
dengan sungguh-sungguh, tidak mengejek, dll.

Anda mungkin juga menyukai