Anda di halaman 1dari 18

LATIHAN SOAL

PEMOTONGAN DAN PEMUNGUTAN PPH

BAB I PPh Pasal 21


1. Penghasilan yang bukan merupakan objek pemotongan PPh Pasal 21 adalah...
a. Gaji pegawai
b. Sewa mesin
c. Honor rapat
d. Imbalan jasa manajemen
Jawab :
b. Sewa mesin
Penjelasan :
Sewa mesin merupakan objek pemotongan PPh Pasal 23

2. Wajib Pajak yang penghasilannya dapat dipotong PPh Pasal 21 adalah...


a. CV Anugrah yang berkedudukan di Jakarta
b. Tuan Sultan yang tinggal di Bekasi
c. Tuan Mahmood yang tinggal di Kuala Lumpur
d. Tuan John yang bekerja di Indonesia selama 6 bulan
Jawab :
b. Tuan Sultan yang tinggal di Bekasi
Penjelasan :
Tuan Sultan sudah memenuhi subjek pajak PPh Pasal 21 yaitu Subjek Pajak Dalam Negeri yang apabila Tuan Sultan nanti
nya memiliki penghasilan dari suatu pemberi kerja maka dapat dipotong PPh Pasal 21.

3. Yang termasuk pemotong PPh Pasal 21 adalah...


a. Kedutaan negara India di Jakarta
b. Organisasi internasional yang berkedudukan di Jakarta
c. Partai Indonesia Maju, peserta pemilu 2018
d. John Kohar, seorang direktur utama perusahaan BUMN di Jakarta
Jawab :
c. Partai Indonesia Maju, peserta pemilu 2018
Penjelasan :
Subjek Non Pemotong PPh 21
No Subjek Non Pemotong
1. Kantor perwakilan negara asing
2. Organisasi-organisasi internasional
3. Pemberi Kerja Orang Pribadi yang tidak melakukan pekerjaan bebas yang semata-mata memperkerjakan orang
pribadi untuk melakukan pekerjaan rumah tangga
John Kohar direktur utama perusahaan BUMN bukan pemotong karena direktur juga dianggap sebagai pegawai dalam
suatu Wajib Pajak Badan.

4. Bapak Joko adalah pegawai tetap PT Mahaputra Sejahtera di Jakarta sejak tahun 2005. Penghasilan bruto berupa gaji
dan tunjangan setiap bulan Rp20.000.000,00. Pada tahun 2018 Bapak Joko bekerja sampai dengan bulan September.
Besarnya biaya jabatan tahun 2018 untuk Bapak Joko dalam penghitungan PPh Pasal 21 adalah...
a. Rp9.000.000,00
b. Rp6.000.000,00
c. Rp4.500.000,00
d. Rp2.400.000,00
Jawab :
c. Rp4.500.000,00
Penjelasan :
Biaya jabatan dihitung dengan 5% x penghasilan bruto tiap bulan dengan nilai maksimal 500.000

1
Biaya jabatan = 5% x Rp. 20.000.000
Biaya jabatan = 1.000.000
karena biaya jabatan lebih dari 500.000 maka
Biaya jabartan = 500.0000
Biaya jabatan [januari-september] = 500.0000 x 9 = Rp 4.500.000

5. Pengurang penghasilan bruto dalam penghitungan PPh Pasal 21 untuk pegawai tetap adalah...
a. Biaya jabatan dan premi asuransi yang ditanggung pemberi kerja
b. Biaya jabatan dan premi asuransi yang dibayar pegawai tetap
c. Biaya jabatan dan iuran pensiun yang ditanggung pemberi kerja
d. Biaya jabatan dan iuran pensiun yang dibayar oleh pegawai tetap
Jawab :
d. Biaya jabatan dan iuran pensiun yang dibayar oleh pegawai tetap
Penjelasan :
Pasal 21 ayat (3) UU PPh
Besarnya penghasilan yang dipotong pajak adalah penghasilan bruto dikurangi dengan biaya jabatan, iuran pensiun dan
PTKP.

6. Komar adalah pegawai tetap PT Abadi JayPada awal tahun 2018, Komar berstatus menikah dan memiliki satu orang anak.
Anak kedua Komar lahir pada tanggal 5 Januari 2018. Istri Komar memiliki usaha penjualan batik di Tanah Abang. Status
PTKP dan penghitungan PPh Pasal 21 Komar adalah...
a. K/1
b. K/2
c. K/I/1
d. K/I/2
Jawab :
c. K/I/1
Penjelasan :
No Status PTKP Penjelasan
1. K/I/1 Kawin / Istri bekerja pada lebih dari satu pemeberi kerja / Memiliki 1 tanggungan
Status PTKP adalah keadaan Wajib Pajak per tanggal 1 januari per tahun pajak. Sedangkan Anak kedua Komar tidak
menjadi tanggungan karena lahir setelah 1 januari 2018.

Untuk Soal 7 a.9


Ardi Pratama adalah pegawai tetap PT Indo Nusa sejak April 2017. Gaji dan tunjangan setiap bulan adalah Rp12.000.000,00.
Iuran pensiun Rp200.000,00 per bulan ditanggung oleh PT Indo Nusa dan Rp300.000,00 per bulan dipotong dari gaji Ardi
Pratama. Pada awal tahun 2017, Ardi Pratama berstatus menikah dan memiliki 1 orang anak sebagai tanggungan.

7. PPh Pasal 21 untuk bulan April 2017 untuk Ardi Pratama adalah...
a. Rp200.000,00
b. Rp210.000,00
c. Rp445.833,00
d. Rp475.833,00
Jawab :
b. Rp210.000,00
Penjelasan :
No. Deskripsi Tahah (Rp)
1. Penghasilan teratur sebulan 12.000.000
a. Tunjangan Jabatan 0
b. Premi Jaminan Keselamatan Kerja 0
c. Premi Jaminan Kematian 0
d. Total bruto teratur sebulan 12.000.000
2. Penghasilan teratur disetahunkan [1d x 9 ] [Januari-April] 108.000.000
3. Penghasilan tidak teratur sebulan 0

2
4. Penghasilan brito tidak teratur disetahunkan [ 2 + 3 ] 108.000.000
5. Pengurang
a. Biaya Jabatan [ (5% x 1d maksimal 500.000) x 9 ] [Januari-April] 4.500.000
b. Iuran Pensiun [ 300.000 x 9 ] 2.700.000
c. Total Pengurang [ a + b ] 7.200.000
6. Penghasilan Netto Setahun 100.800.000
7. PTKP [K/1]
a. Wajib Pajak 54.000.000
b. Kawin 4.500.000
c. Tanggungan 1 4.500.000
d. Total PTKP 63.000.000
8. Penghasilan Kena Pajak PPh 21 [ 6 – 7 ] 37.800.000
9. PPh Pasal 21 terutang Pasal 17
a. 5% x 37.800.000 1.890.000
b. 15% x 0 0
c. 25% x 0 0
d. 30% x 0 0
e. Total PPh Pasal 21 terutang 1.890.000
10. PPh Pasal 21 penghasilan teratur sebulan [ 9e / 9 ] [ Januari-April ] 210.000

8. PPh Pasal 21 terutang tahun 2017 untuk Ardi Pratama adalah...


a. Rp1.800.000,00
b. Rp1.890.000,00
c. Rp1.916.667,00
d. Rp3.566.667,00
Jawab :
b. Rp1.890.000,00
Penjelasan :
No. Deskripsi Tahah (Rp)
e. Total PPh Pasal 21 terutang 1.890.000

9. PPh Pasal 21 untuk bulan Desember 2017 adalah...


a. Lebih dipotong Rp1.916.667
b. Lebih dipotong Rp1.676.667
c. Kurang dipotong Rp200.000,00
d. Kurang dipotong Rp210.000,00
Jawab :
d. Kurang dipotong Rp210.000,00
Penjelasan :
No. Deskripsi Tahah (Rp)
1. Penghasilan bruto teratur setahun 108.000.000
2. Penghasilan bruto tidak teratur setahun 0
3. Penghasil bruto setahun 108.000.000
4. Pengurang
a. Biaya Jabatan [ (5% x 1d maksimal 500.000) x 9 ] [Januari-April] 4.500.000
b. Iuran Pensiun [ 300.000 x 9 ] 2.700.000
c. Total Pengurang [ a + b ] 7.200.000
5. Penghasilan Netto Setahun 100.800.000
6. PTKP 63.000.000
7 PKP 37.800.000
8. PPh 21 terutang tarif pasal 17 1.890.000
9 PPh dipotong dari bulan April – November [ 8 x 210.000 ] dari tabel 1.680.000
sebelumnya
10. PPh Pasal 21 harus dipotong bulan Desember 210.000

3
10. Reno Romadhon bekerja pada PT Sahara Raya sejak tahun 2010. Pada tahun 2017 Reno berstatus tidak menikah tanpa
tanggungan dan mendapat gaji dan tunjangan sebulan Rp8.000.000,00 sebulan. Pada bulan Juni 2017 Reno
mendapatkan THR sebesar Rp12.000.000,00. Apabila iuran pensiun yang dibayar oleh Reno setiap bulan Rp200.000,00
maka besarnya PPh Pasal 21 yang harus dipotong atas THR adalah...
a. Rp39.583,00
b. Rp475.000,00
c. Rp500.000,00
d. Rp1.500.000,00
Jawab :
Penjelasan :

11. Apabila dalam soal sebelumnya Reno berhenti bekerja sejak 1 Agustus 2017 dan pindah kerja kepada perusahaan lain,
maka PPh Pasal 21 untuk bulan Juli 2017 adalah...
a. Dipotong Rp659.583,00
b. Dipotong Rp184.583,00
c. Nihil
d. Lebih dipotong Rp1.207.500,00
Jawab :
Penjelasan :

12. Penghitungan PPh Pasal 21 yang disetahunkan dilakukan apabila pegawai tetap...
a. pindah tugas ke cabang perusahaan lain
b. pindah kerja ke perusahaan lain
c. berhenti bekerja kemudian tidak bekerja lagi sampai akhir tahun
d. berhenti bekerja karena memasuki usia pensiun
Jawab :
Penjelasan :

13. Sodikun dengan status belum menikah pada bulan Januari 2018 bekerja sebagai buruh harian CV Mahadana Sejahterla
bekerja selama 16 hari dan menerima upah harian sebesar Rp400.000,00. Pernyataan yang benar di bawah ini adalah…
a. PPh Pasal 21 yang harus dipotong hari pertama adalah Rp12.500,00
b. PPh Pasal 21 yang harus dipotong hari ke-10 adalah Rp20.000,00
c. PPh Pasal 21 yang harus dipotong hari ke-12 adalah Rp150.000,00
d. PPh Pasal 21 yang harus dipotong selama bulan Januari 2018 adalah Nihil
Jawab :
Penjelasan :

14. Suminta bekerja pada perusahaan elektronik dengan dasar upah harian yang dibayarkan secara bulanan. Dalam bulan
Januari 2018. Suminta bekerja 20 hari kerja dan upah sehari adalah Rp 300.000,00. Suminta belum menikah dan tidak
memiliki tanggungan. PPh Pasal 21 yang harus dipotong atas upah bulan Januari 2018 adalah...
a. Nihil
b. Rp75.000,00
c. Rp150.000,00
d. Rp300.000,00
Jawab :
Penjelasan :

15. Atas imbalan kepada pegawai tidak tetap dikenakan tarif Pasal 17 Undang-undang Pajak Penghasilan apabila upah
sebulan lebih dari...
a. Rp3.000.000,00
b. Rp4.500.000,00
c. Rp7.200.000,00
d. Rp10.200.000,00

4
Jawab :
Penjelasan :

16. Tuan Joko Pramono adalah seorang penulis terkenal. Pada bulan Desember 2017 memberikan workshop penulisan yang
diselenggarakan Yayasan Lentera KatAtas imbalan sebagai narasumber worksop tersebut Joko Pramono diberikan honor
sebesar Rp20.000.000,00. PPh Pasal 21 yang harus dipotong adalah…
a. Nihil
b. Rp500.000,00
c. Rp1.000.000,00
d. Rp2.000.000,00
Jawab :
Penjelasan :

17. dr. Hasandi adalah dokter spesialis yang menjadi pembicara dalam sebuah seminar kesehatan yang diadakan oleh
Yayasan MedikHonorarium yang diterima dr. Hasandi adalah sebesar Rp20.000.000,00. PPh Pasal 21 yang harus dipotong
oleh Yayasan Medika adalah :
a. Rp500.000,00
b. Rp1.000.000,00
c. Rp2.000.000,00
d. Rp3.000.000,00
Jawab :
Penjelasan :

18. PT Indo Sepatu berencana untuk mengundang Robby Sudarwis, seorang mantan pesepakbola professional di Indonesia
untuk mendemonstrasikan kepiawaiannya mengolah si kulit bundar dan memberikan coaching cliniAcara ini dilakukan
dalam rangka mempromosikan sepatu olahraga produksinyRobby Sudarwis sendiri berstatus menikah dengan
tanggungan 2 orang. Atas imbalannya, PT Indo Sepatu akan memberikan honor sebesar Rp100.000.000,00. PPh Pasal 21
yang harus dipotong PT Indo Sepatu atas honor tersebut adalah...
a. Rp1.625.000,00
b. Rp2.500.000,00
c. Rp5.000.000,00
d. Rp10.000.000,00
Jawab :
Penjelasan :

19. dr. Armanto (K/1) merupakan dokter spesialis jantung yang melakukan praktik di Rumah Sakit Jantung Sehat dengan
perjanjian bahwa atas setiap jasa dokter yang dibayarkan oleh pasien akan dipotong 20% oleh pihak rumah sakit sebagai
bagian penghasilan rumah sakit dan sisanya sebesar 80% dari jasa dokter tersebut akan dibayarkan kepada dr. Armanto
pada setiap akhir bulan.
dr. Armanto terdaftar sebagai Wajib Pajak pada KPP Pratama Pondok Aren. Di rumahnya di daerah Pondok Aren, dr.
Armanto juga membuka praktek dokter spesialis jantung.
Dalam tiga bulan pertama tahun 2018, jasa dokter yang dibayarkan pasien di RS Jantung Sehat atas tindakan dr. Armanto
adalah sebagai berikut:
Bulan Jumlah Jasa Dokter
Yang dibayar pasien (Rupiah)
Januari 50.000.000,00
Februari 60.000.000,00
Maret 70.000.000,00

PPh Pasal 21 yang harus dipotong pada bulan Maret 2018 oleh RS Jantung Sehat adalah...
a. Rp10.500.000,00
b. Rp5.250.000,00
c. Rp3.500.000,00
d. Rp1.750.000,00

5
Jawab :
Penjelasan :

20. Ronny Sihite menjuarai lomba cipta lagu yang diselenggarakan oleh Yayasan Karya Cipta Nusantara dan mendapatkan
hadiah uang tunai Rp100.000.000,00. PPh Pasal 21 yang harus dipotong oleh Yayasan Karya Cipta Nusantara adalah...
a. Rp2.500.000,00
b. Rp5.000.000,00
c. Rp10.000.000,00
d. Rp15.000.000,00
Jawab :
Penjelasan :

21. Ayu Ratnawati (K/1) bekerja pada PT RaharjPada tanggal 1 Januari 2018 telah berhenti bekerja pada PT Multi Utama
karena telah memasuki usia pensiun. Pada bulan Maret 2018 Ayu menerima jasa produksi tahun 2017 dari PT Multi Utama
sebesar Rp 60.000.000,00 dan pada bulan April 2018 menerima juga jasa produksi Rp100.000.000,00. Jumlah PPh Pasal
21 yang harus dipotong PT Multi Utama atas jasa produksi yang dibayarkan kepada Ayu Ratnawati adalah...
a. Bulan Maret 2018 Rp3.000.000,00 dan bulan April 2018 Rp5.000.000,00
b. Bulan Maret 2018 Rp1.500.000,00 dan bulan April 2018 Rp3.500.000,00
c. Bulan Maret 2018 Rp4.000.000,00 dan bulan April 2018 Rp15.000.000,00
d. Bulan Maret 2018 Rp4.000.000,00 dan bulan April 2018 Rp10.000.000,00
Jawab :
Penjelasan :

22. Somantri, seorang PNS berpangkat II/d, mendapat honor kegiatan penyuluhan Rp1.000.000,00 dari Bendahara
Pengeluaran Dinas Pertanian Pemda KaSukabumi. PPh Pasal 21 yang dikenakan atas honor Somantri adalah...
a. Nihil
b. Rp25.000,00
c. Rp50.000,00
d. Rp150.000,00
Jawab :
Penjelasan :

23. Bendahara Dinas Pendidikan Pemda Kota Depok membayar honorarium Rp2.000.000,00 kepada Sugiri, seorang guru
swasta, sebagai imbalan sebagai barasumber workshop pembelajaran berbasis aplikasi. PPh Pasal 21 yang harus
dipotong atas honorarium tersebut adalah...
a. Nihil
b. Rp50.000,00
c. Rp100.000,00
d. Rp300.000,00
Jawab :
Penjelasan :

24. Yudi Hartono (TK/0) adalah seorang pegawai tetap PT Guna JaySejak 1 Juli 2018 Yudi Hartono tidak bekerja lagi pada PT
Guna Jaya karena dikenakan pemutusan hubungan kerjTanggal 15 Juli 2018 PT Guna Jaya membayarkan uang pesangon
sebesar Rp100.000.000,00 kepada Yudi Hartono. PPh Pasal 21 atas uang pesangon adalah...
a. Rp2.500.000,00 bersifat tidak final
b. Rp5.000.000,00 bersifat tidak final
c. Rp2.500.000,00 bersifat final
d. Rp5.000.000,00 bersifat final
Jawab :
Penjelasan :

6
25. Dodik Wahidin telah bekerja selama 30 tahun pada PT Sinar Nabati dan sejak 1 Agustus 2018 memasuki usia pensiun.
Pada bulan September 2018 Dodik Wahidin mendapatkan uang pensiun yang dibayarkan sekaligus sebesar
Rp150.000.000,00 dari Dana Pensiun Amanah SejahterPPh Pasal 21 atas uang pensiun tersebut...
a. Rp17.500.000,00
b. Rp15.000.000,00
c. Rp7.500.000,00
d. Rp5.000.000,00
Jawab :
Penjelasan :

BAB II PPh Pasal 22


26. PT Andalan Prima mengimpor sejumlah barang dari Tiongkok. Apabila barang-barang impor tersebut termasuk barang
tertentu lainnya, maka PPh Pasal 22 terutang atas impor tersebut adalah...
a. 10% dari Nilai Impor
b. 7,5% dari Nilai Impor
c. 2,5% dari Nilai Impor
d. 0,5% dari Nilai Impor

27. PT Daya Importindo, perusahaan importir dengan Angka Pengenal Impor, melakukan impor sejumlah gandum dari
Amerika Serikat dengan harga CIF Rp10.000.000,00. Apabila atas impor tersebut dikenakan bea masuk sebesar 5%, maka
PPh Pasal 22 yang harus disetor PT Daya Importindo adalah...
a. Rp262.500.000,00
b. Rp250.000.000,00
c. Rp52.500.000,00
d. Rp50.000.000,00

28. PT Sejati Eksportindo melakukan ekspor barang tambang berupa bijih nikel ke Jepang dengan nilai ekspor
US$100.000,00. Apabila kurs tengah BI dan kurs Menteri Keuangan yang berlaku pada saat ekspor adalah
Rp14.000,00/US$ dan Rp14.100,00/US$, maka PPh Pasal 22 yang harus disetor PT Sejati Eksportindo adalah...
a. Nihil
b. Rp21.000.000,00
c. Rp21.150.000,00
d. Rp35.250.000,00

29. PT Anugrah Jaya melakukan kontrak penjualan komputer kepada Dinas Pendidikan Pemkot Tangerang Selatan senilai
Rp1.100.000.000,00 (termasuk PPN). Penagihan dilakukan tanggal 2 Oktober 2018 dan pembayaran dilakukan tanggal
25 Oktober 2018. Besarnya PPh Pasal 22 yang dipungut Bendahara Dinas Pendidikan dan saat pemungutannya adalah...
a. Rp15.000.000,00; 2 Oktober 2018
b. Rp15.000.000,00 25 Oktober 2018
c. Rp16.500.000,00; 2 Oktober 2018
d. Rp16.500.000,00 25 Oktober 2018

30. PT Sinar Sentosa menjual sejumlah unit pendingin ruangan kepada PT Daya Sejahtera (perusahaan BUMN) dengan harga
beli tanpa PPN Rp500.000.000,00. Besarnya PPh Pasal 22 dan pemungut PPh Pasal 22 adalah...
a. Rp7.500.000,00; PT Sinar Sentosa
b. Rp7.500.000,00; PT Daya Sejahtera
c. Rp13.750.000,00; PT Sinar Sentosa
d. Rp13.750.000,00; PT Daya Sejahtera

31. PT Niaga Mobilindo adalah perusahaan yang bergerak dalam bidang industri otomotif. Pada tanggal 25 Mei 2018
menjual beberapa unit kendaraan bermotor hasil produksinya kepada distibutornya yaitu PT Abadi Jaya senilai
Rp20.000.000.000,00. Pada tanggal yang sama PT Niaga Mobilindo juga membeli baja senilai Rp10.000.000.000,00 dari
PT Heksaguna Steel, sebuah perusahaan Industri bajManakah pernyataan berikut ini yang benar?

7
a. PT Niaga Mobilindo memungut PPh Pasal 22 Rp60.000.000,00 dan dipungut PPh Pasal 22 sebesar Rp45.000.000,00
b. PT Niaga Mobilindo memungut PPh Pasal 22 Rp90.000.000,00 dan dipungut PPh Pasal 22 Rp30.000.000,00
c. PT Niaga Mobilindo memungut PPh Pasal 22 Rp50.000.000,00 dan dipungut PPh Pasal 22 Rp30.000.000,00
d. PT Niaga Mobilindo memungut PPh Pasal 22 Rp90.000.000,00 dan tidak dipungut PPh Pasal 22

32. PT Garuda Indonesia (BUMN) membeli sejumlah bahan bakar minyak dari PT Pertamina (BUMN) untuk operasional
pesawatnya dengan nilai pembelian Rp100 Milyar. Pernyataan di bawah ini yang benar adalah...
a. Tidak ada pemungutan PPh Pasal 22 dalam transaksi tersebut
b. PT Garuda Indonesia wajib memungut PPh Pasal 22 atas pembelian dari PT Pertamina
c. PT Pertamina wajib memungut PPh Pasal 22 atas penjualan kepada PT Garuda Indonesia
d. PT Garuda Indonesia dan Pertamina masing-masing wajib memungut PPh Pasal 22 atas transaksi tersebut

33. PT Indotrade adalah perusahaan yang bergerak dalam usaha perdagangan produk pertanian. Produk pertanian diperoleh
dari pedagang petani di Sulawesi Utara dan kemudian dijual ke luar negeri. Pada bulan Juni 2018, PT Indotrade membeli
produk pertanian dari petani seharga Rp1.000.000.000,00. Pernyataan yang benar adalah...
a. PT Indotrade harus memungut PPh Pasal 22 sebesar Rp2.500.000,00
b. PT Indotrade harus memungut PPh Pasal 22 sebesar Rp5.000.000,00
c. PT Indotrade harus memungut PPh Pasal 22 sebesar Rp7.500.000,00
d. PT Indotrade tidak perlu memungut PPh Pasal 22

34. PT Wire Industry adalah perusahaan produsen kabel yang terbuat dari logam tembaga dan logam lainnyPada bulan Juni
2018 PT Wire Industry membeli sejumlah bijih tembaga dari PT Tembaga Utama, sebuah perusahaan pemegang izin
usaha pertambangan. Apabilan harga pembelian tidak termasuk PPN adalah Rp10.000.000.000,00 maka PPh Pasal 22
yang harus dipungut oleh PT Wire Industry adalah...
a. Rp50.000.000,00
b. Rp150.000.000,00
c. Rp250.000.000,00
d. Rp500.000.000,00

35. PT Masindo Sejahtera menjual sejumlah emas batangan kepada Haji Masduki senilai Rp600.000.000,00. Pernyataan yang
benar di bawah ini adalah...
a. PT Masindo Sejahtera tidak perlu memungut PPh Pasal 22
b. PT Masindo Sejahtera memungut PPh Pasal 22 Rp2.700.000,00
c. PT Masindo Sejahtera memungut PPh Pasal 22 Rp3.000.000,00
d. PT Masindo Sejahtera memungut PPh Pasal 22 Rp9.000.000,00

36. PPh Pasal 22 atas penjualan barang yang sangat mewah dikenakan terhadap penjualan berupa...
a. Kapal pesiar dengan harga jual Rp15.000.000.000,00
b. Rumah dan tanahnya dengan harga jual Rp6.000.000,00 dan luas 350 m2
c. Apartemen dengan harga jual Rp4.000.000.000,00 dan luas 200 m2
d. Kendaraan SUV dengan harga jual Rp1.800.000.000,00

37. PPh Pasal 22 oleh bendahara harus dilaporkan paling lama...


a. 7 hari setelah tanggal pembayaran
b. 14 hari setelah tanggal pembayaran
c. 14 hari setelah masa pajak berakhir
d. 20 hari setelah masa pajak berakhir

38. Sifat dan saat pemungutan PPh Pasal 22 atas penjualan barang sangat mewah adalah...
a. final; saat penjualan
b. final; saat pembayaran
c. fidak final; saat penjualan
d. fidak final; saat pembayaran

8
39. Pembelian di bawah ini yang terutang PPh Pasal 22 adalah...
a. Pembayaran atas pembelian bahan bakar minyak oleh Dinas Perhubungan Pemkot Depok Rp30.000.000,00
b. Pembayaran atas pembelian alat tulis kantor oleh PT Bahana (BUMN) Rp5.000.000,00
c. Pembayaran tagihan listrik oleh Dinas Penerangan Pemkab Bogor Rp56.000.000,00
d. Pembayaran atas pembelian bijih besi oleh PT Sembada Steel (BUMN) Rp100.000.000,00

40. PPh Pasal 22 yang bersifat final adalah PPh Pasal 22 atas
a. Penjualan pelumas oleh produsen pelumas kepada distributornya
b. Penjualan bahan bakar gas oleh produsen bahan bakar gas kepada penyalur/agen bahan bakar gas
c. Penjualan baja oleh industri baja kepada distributornya
d. Penjualan bahan bakar minyak oleh produsen bahan bakar minyak kepada perusahaan pembangkit listrik

BAB III PPh Pasal 23


41. Yang bukan pemotong PPh Pasal 23 adalah...
a. Bendahara Dinas Pertamanan Pemda DKI Jakarta
b. Yayasan Kesejahteraan Karyawan Bank Bahana Jaya
c. Bapak Sukarto, seorang Direktur perusahaan PMA di Jakarta
d. BUT China Marine di Jakarta
42. Wajib Pajak yang tidak mungkin dipotong PPh Pasal 23 adalah...
a. Purwadi, seorang WNI yang tinggal di Bandung
b. Supriono, seorang WNI yang telah bekerja dan tinggal di Jepang
c. BUT Hang Duk Kwan yang berkedudukan di Jakarta
d. Koperasi Tani Maju Sejahtera di Indramayu
43. Penghasilan di bawah ini bukan merupakan objek pemotongan PPh Pasal 23...
a. Royalti
b. Jasa tata boga
c. Premi asuransi
d. Dividen
44. Penghasilan di bawah ini yang dapat dipotong PPh Pasal 23 adalah...
a. Bagian laba Firma Johny dan Rekan yang diterima oleh anggotanya
b. Sewa guna usaha tanpa hak opsi
c. Bunga bank yang diterima Bank Mandiri
d. Dividen yang diterima oleh Koperasi Karya Bersama
45. Penghasilan berupa bunga pinajaman yang diterima oleh Bank Bahana Sentosa dari PT Adi Luhur…
a. tidak dikenakan pemotongan PPh Pasal 23 tetapi Bank Bahana Sentosa harus menyetor sendiri PPh Pasal 23 terutang
b. tidak dikenakan pemotongan PPh Pasal 23 dan Bank Bahana Sentosa tidak perlu menyetor sendiri PPh Pasal 23
terutang
c. dikenakan pemotongan PPh Pasal 23 oleh PT Adi Luhur 2% dari jumlah bruto
d. dikenakan pemotongan PPh Pasal 23 oleh Adi Luhur 15% dari jumlah bruto
46. Tuan Amin Sukamto menyewakan 2 unit kendaraan minibus kepada CV Adi Perkasa untuk kegiatan operasionalnya
dengan harga sewa per bulan Rp15.000.000,00. Atas transaksi tersebut...
a. tidak terutang pemotongan PPh Pasal 23 karena Tuan Amin Sukamto bukan pemotong PPh Pasal 23
b. tidak terutang pemotongan PPh Pasal 23 karena Tuan Amin Sukamto Wajib Pajak orang pribadi dalam negeri
c. terutang PPh Pasal 23 dengan Tuan Amin Sukamto sebagai pemotongnya
d. terutang PPh Pasal 23 dengan CV Adi Perkasa sebagai pemotongnya
47. Yayasan Sustainability Indonesia memberikan penghargaan berupa uang tunai Rp100.000.000,00 kepada PT Hijau
Sejahtera karena merupakan perusahaan yang memiliki kepedulian tinggi terhadap lingkungan hidup. Pernyataan yang
benar adalah...
a. Yayasan Sustainability Indonesia memotong PPh Pasal 21 Rp10.000.000,00
b. Yayasan Sustainability Indonesia memotong PPh Pasal 23 Rp2.000.000,00
c. Yayasan Sustainability Indonesia memotong PPh Pasal 23 Rp15.000.000
d. Yayasan Sustainability Indonesia tidak perlu melakukan pemotonngan PPh

9
48. PT Sukabumi Jaya membagikan dividen kepada para pemegang sahamnya PT Daya Utama (pemegang 30% saham)
sebesar Rp300.000.000,00 dan CV Adinda (pemegang 50% saham) sebesar Rp500.000.000,00 serta Koperasi Tani Utama
(pemegang 20% saham) sebesar Rp200.000.000,00. PPh Pasal 23 yang harus dipoong oleh PT Sukabumi Jaya adalah...
a. Rp150.000.000,00
b. Rp105.000.000,00
c. Rp75.000.000,00
d. Rp45.000.000,00
49. PT Inti Persada membagikan dividen kepada para pemegang sahamnya yaitu Yayasan Jala Senadipa Rp100.000.000,00
dan Tuan John Lee, warga negara dan tinggal di Hongkong Rp200.000.000,00. PPh pasal 23 yang harus dipotong oleh
PT Inti Persada adalah...
a. Nihil
b. Rp15.000.000,00
c. Rp30.000.000,00
d. Rp45.000.000,00
50. PT Cipta Perkasa melakukan kontrak sewa guna usaha dengan hak opsi dengan PT Wahana Finansia, sebuah perusahaan
sewa guna usahPada bulan Juni 2018, PT Cipta Perkasa membayar angsuran sewa guna usaha berupa pokok
Rp10.000.000,00 dan bunga Rp2.000.000,00. Pernyataan yang benar di bawah ini adalah…
a. PT Cipta Perkasa tidak perlu memotong PPh Pasal 23
b. PT Cipta Perkasa memotong PPh Pasal 23 sebesar Rp40.000,00
c. PT Cipta Perkasa memotong PPh Pasal 23 sebesar Rp200.000,00
d. PT Cipta Perkasa memotong PPh Pasal 23 sebesar Rp240.000,00
51. Pernyataan yang benar tentang tarif dan dasar pengenaan PPh Pasal 23 atas imbalan jasa manajemen adalah...
a. Tarif PPh Pasal 23 atas jasa manajemen adalah 2% dari jumlah bruto
b. Tarif PPh Pasal 23 atas jasa manajemen adalah 2% dari perkiraan penghasilan neto
c. Tarif PPh Pasal 23 atas jasa manajemen adalah 15% dari jumlah bruto
d. Tarif PPh Pasal 23 atas jasa manajemen adalah 15% dari perkiraan penghasilan neto
52. Tarif PPh Pasal 23 untuk Wajib Pajak yang tidak memiliki NPWP adalah….% lebih tinggi dibandingkan Wajib Pajak yang
memiliki NPWP
a. 20%
b. 50%
c. 100%
d. 120%
53. PT Indosakti membagikan dividen tahun 2017 kepada para pemegang sahamnySaat terutang pemotongan PPh Pasal 23
atas pembagian dividen tersebut adalah…
a. Saat pembayaran
b. Saat ditentukan dalam RUPS
c. Saat dividen dicatat (recording date)
d. Saat jatuh tempo pembayaran
54. PPh Pasal 23 yang harus disetorkan oleh pemotong PPh Pasal 21, wajib disetorkan ke kas negara paling lama…..hari
setelah masa pajak berakhir
a. 5
b. 10
c. 15
d. 20
55. Pemotongan PPh Pasal 23 harus dilaporkan dengan menyampaikan SPT Masa PPh Pasal 23 ke Kantor Pelayanan Pajak
paling lama….hari setelah masa pajak berakhir
a. 5
b. 10
c. 15
d. 20

BAB IV PPh Pasal 26


56. Wajib Pajak yang dikenakan pemotongan PPh Pasal 26 adalah...

10
a. PT Al Jamali Indonesia, sebuah perusahaan PMA yang berkedudukan di Jakarta
b. BUT Xing Wen yang berkedudukan di Surabaya
c. Hossan Baraka, seorang warga negara Irak yang mendapat kontrak kerja 3 tahun di Indonesia
d. Johan Tjandra, lahir di Indonesia dan telah tinggal dan menjadi warga negara Kanada
57. John Sterling yang berkewarganegaraan Inggris mulai berada dan bekerja di Indonesia sejak 1 Juli 2018 untuk bekerja
pada PT Budhi Sakti dengan kontrak kerja selama 1 tahun. Pernyataan manakah di bawah ini yang benar terkait
pemotongan PPh atas imbalan sehubungan dengan pekerjaan yang diterima oleh John Sterlng?
a. PT Budhi Sakti memotong PPh Pasal 26 untuk tahun 2018 dan tahun 2019
b. PT Budhi Sakti memotong PPh Pasal 26 untuk tahun 2018 dan memotong PPh Pasal 21 untuk tahun 2019
c. PT Budhi Sakti memotong PPh Pasal 21 untuk tahun 2018 dan memotong PPh Pasal 26 untuk tahun 2019
d. PT Budhi Sakti memotong PPh Pasal 21 untuk tahun 2018 dan tahun 2019
58. Naraporn Company, sebuah perusahaan berkedudukan di Thailand, menjual sejumlah buah durian kepada PT Maju Jaya
di JakartAtas penghasilan yang diterima oleh Naraporn Company...
a. Tidak dikenakan PPh Pasal 26
b. Dikenakan PPh Pasal 26 sebesar 20% dari harga jual
c. Dikenakan PPh Pasal 26 sebesar 10% dari harga jual
d. Dikenakan PPh Pasal 26 sebesar 5% dari harga jual
59. Besarnya PPh Pasal 26 atas penghasilan berupa bunga yang diterima oleh Wajib Pajak luar negeri selain BUT adalah...
a. 10% dari penghasilan bruto
b. 20% dari penghasilan bruto
c. 10% dari perkiraan penghasilan neto
d. 20% dari perkiraan penghasilan neto
60. PT Cahaya Terang membayar premi asuransi kepada Huangwa Insurance Company yang berkedudukan di Tiongkok.
Besarnya PPh Pasal 26 yang harus dipotong oleh PT Cahaya Terang adalah...
a. 20% dari jumlah premi
b. 10% dari jumlah premi
c. 2% dari jumlah premi
d. 1% dari jumlah premi
61. Pernyataan manakah di bawah ini yang benar?
a. Semua Wajib Pajak orang pribadi dalam negeri merupakan pemotong PPh Pasal 26
b. Wajib Pajak orang pribadi dalam negeri bukan pemotong PPh Pasal 26
c. Wajib Pajak orang pribadi dalam negeri sebagai pengusaha dapat menjadi pemotong PPh Pasal 26 apabila ditunjuk
d. Semua Wajib Pajak orang pribadi dalam negeri dapat menjadi pemotong PPh Pasal 26 apabila ditunjuk
62. Atas penghasilan berupa premi swap...
a. Diipotong PPh Pasal 23 jika diterima WP dalam negeri/BUT dan dipotong PPh Pasal 26 jika diterima WP luar negeri
selain BUT
b. Diipotong PPh Pasal 23 jika diterima WP dalam negeri/BUT tetapi tidak dipotong PPh Pasal 26 jika diterima WP luar
negeri selain BUT
c. Tidak diipotong PPh Pasal 23 jika diterima WP dalam negeri/BUT tetapi dipotong PPh Pasal 26 jika diterima WP luar
negeri selain BUT
d. Tidak dipotong PPh Pasal 23 jika diterima WP dalam negeri/BUT danjuga tidak dipotong PPh Pasal 26 jika diterima
WP luar negeri selain BUT
63. Atas penghasilan berupa penjualan jam tangan mewah oleh Wajib Pajak luar negeri kepada PT Asia Jaya di Jakarta...
a. Tidak dikenakan pemotongan PPh Pasal 26
b. Dikenakan pemotongan PPh Pasal 26 sebesar 25% dari harga jual
c. Dikenakan pemotongan PPh Pasal 26 sebesar 20% dari harga jual
d. Dikenakan pemotongan PPh Pasal 26 sebesar 5% dari harga jual
64. Naruto Company, sebuah perusahaan kerkedudukan di Jepang, menjual saham PT Sinarindo Jaya kepada Jaehoo
Company yang berkedudukan di Korea Selatan dengan harga jual US$1.000.000. Atas transaksi tersebut...
a. Tidak terutang PPh Pasal 26
b. Naruto Company menyetor sendiri PPh Pasal 26
c. PT Sinarindo Jaya memungut PPh Pasal 26
d. Jaehoo Company memotong PPh Pasal 26

11
65. Atas PPh Pasal 26 yang dipotong oleh PT Andalan Jaya terhadap penghasilan berupa dividen kepada Tuan Chong Wei
yang tinggal di Malaysia pada bulan Juli 2018, PT Andalan Jaya wajib...
a. Menyetorkan paling lambat tanggal 10 Agustus 2018 dan melaporkan paling lambat tanggal 15 Agustus
b. Menyetorkan paling lambat tanggal 10 Agustus 2018 dan melaporkan paling lambat tanggal 20 Agustus
c. Menyetorkan paling lambat tanggal 15 Agustus 2018 dan melaporkan paling lambat tanggal 20 Agustus
d. Menyetorkan paling lambat tanggal 15 Agustus 2018 dan melaporkan paling lambat tanggal 25 Agustus

BAB V PPh Pasal 4 ayat 2


66. PT Guna Abadi menyewa sebuah rumah kepada Bapak Mukidi, seorang PNS Kementerian Pertanian, untuk tempat tinggal
direkturnyHarga sewa rumah adalah Rp100.000.000,00 untuk satu tahun masa sewPernyataan di bawah ini yang benar
adalah…
a. PT Guna Abadi memotong PPh final Pasal 4 ayat (2) sebesar Rp10.000.000,00
b. Bapak Mukidi menyetor sendiri PPh final Pasal 4 ayat (2) sebesar Rp10.000.000,00
c. PT Guna Abadi memotong PPh final Pasal 4 ayat (2) sebesar Rp2.000.000,00
d. Bapak Mukidi menyetor sendiri PPh final Pasal 4 ayat (2) sebesar Rp2.000.000,00
67. PPh final Pasal 4 ayat (2) dalam soal Nomor 1 harus disetorkan ke kas negara paling lambat…
a. Tanggal 5 bulan berikutnya
b. Tanggal 10 bulan berikutnya
c. Tanggal 15 bulan berikutnya
d. Tanggal 20 bulan berikutnta
68. Tuan Johny Sudiro, seorang karyawan swasta, membayar Rp100.000.000,00 termin pertama pembangunan rumahnya
kepada CV Kokoh Jaya, sebuah perusahaan kontruksi dengan kualifikasi kecil. Pernyataan di bawah ini yang benar
adalah…
a. Tuan Johny Sudiro memotong PPh final Pasal 4 ayat (2) Rp2.000.000,00
b. CV Kokoh Jaya menyetor sendiri PPh final Pasal 4 ayat (2) Rp2.000.000,00
c. Tuan Johny Sudiro memotong PPh final Pasal 4 ayat (2) Rp4.000.000,00
d. CV Kokoh Jaya menyetor sendiri PPh final Pasal 4 ayat (2) Rp4.000.000,00
69. Atas penghasilan imbalan jasa perencanaan konstruksi yang diterima/diperoleh pengusaha konstruksi yang tidak
berkualifikasi….
a. Tidak dikenakan PPh final Pasal 4 ayat (2)
b. Hanya dikenakan PPh final Pasal 4 ayat (2) melalui pemotongan PPh
c. Hanya dikenakan PPh final Pasal 4 ayat (2) melalui penyetoran sendiri
d. Dikenakan PPh final Pasal 4 ayat (2) melalui pemotongan atau penyetoran sendiri
70. Johan mendapatkan hadiah undian berupa kendaraan minibus atas keikutsertaannya dalam undian yang
diselenggarakan oleh Bank Bumi SejahterApabila harga pasar kendaraan Rp200.000.000,00 dan Johan tidak berNPWP,
maka...
a. Bank Bumi Sejahtera memungut PPh Pasal 4 ayat (2) sebesar Rp50.000.000,00
b. Bank Bumi Sejahtera memungut PPh Pasal 4 ayat (2) sebesar Rp100.000.000,00
c. Johan menyetor sendiri PPh Pasal 4 ayat (2) sebesar Rp50.000.000,00
d. Johan menyetor sendiri PPh Pasal 4 ayat (2) sebesar Rp100.000.000,00
71. John Carpenter, seorang warga negara Inggris, yang sedang bekerja di Indonesia selama 6 bulan, mendapatkan
penghasilan bunga deposito dari Bank of Manchester cabang JakartPernyataan di bawah ini yang benar adalah...
a. Atas bunga deposito tidak dikenakan PPh final Pasal 4 ayat (2) karena Bank of Manchester cabang Jakarta bukan
pemotong pajak
b. Atas bunga deposito tidak dikenakan PPh final Pasal 4 ayat (2) karena John Carpenter merupakan Wajib Pajak luar
negeri
c. Atas bunga deposito dikenakan PPh final Pasal 4 ayat (2) sebesar 20% dari jumlah bruto bunga deposito
d. Atas bunga deposito dikenakan PPh final Pasal 4 ayat (2) sebesar 40% dari jumlah bruto bunga deposito
72. Tanggal 1 Juli 2018 PT Andalan Wisesa membeli 10 lembar obligasi dengan kupon dari penerbit obligasi PT Wahana
Finance pada saat penerbitan obligasi. Nilai nominal obligasi adalah Rp100.000.000,00 per lembar dengan bunga obligasi
8% per tahun dibayarkan setiap tanggal 30 Juni dan 30 Desember. Atas bunga yang diterima oleh PT Andalan Wisesa
tanggal 30 Desember 2018...
a. Dipotong PPh final Rp6.000.000,00 oleh PT Wahana Finance

12
b. Dipotong PPh final Rp8.000.000,00 oleh PT Wahana Finance
c. Disetor sendiri PPh final Rp6.000.000,00 oleh PT Andalan Wisesa
d. Disetor sendiri PPh final Rp8.000.000,00 oleh PT Andalan Wisesa
73. Melanjutkan Soal Nomor 7. Apabila tanggal 1 Oktober 2018 PT Andalan Wisesa menjual seluruh obligasinya kepada PT
Damai Makmur Sentosa melalui perantara Bank Artha Sejahtera, maka...
a. PPh final dikenakan atas diskonto melalui pemotongan oleh PT Damai Makmur Sentosa
b. PPh final dikenakan atas diskonto dan bunga berjalan melalui pemotongan oleh PT Damai Makmur Sentosa
c. PPh final dikenakan atas diskonto melalui pemotongan oleh Bank Artha Sejahtera
d. PPh final dikenakan atas diskonto dan bunga berjalan melalui pemotongan oleh Bank Artha Sejahtera
74. PT Harapan Jaya membagikan dividen kepada PT Adi Perkasa, Bapak Sumardiono yang tinggal di Jakarta, Tianli Ltd yang
berkedudukan di Tiongkok, dan Deva Ravina yang tinggal di MalaysiApabila masing-masing mendapat dividen
Rp100.000.000,00 maka...
a. PPh final Pasal 4 ayat (2) yang harus dipotong oleh PT Harapan Jaya adalah Rp10.000.000,00
b. PPh final Pasal 4 ayat (2) yang harus dipotong oleh PT Harapan Jaya adalah Rp20.000.000,00
c. PPh final Pasal 4 ayat (2) yang harus dipotong oleh PT Harapan Jaya adalah Rp30.000.000,00
d. PPh final Pasal 4 ayat (2) yang harus dipotong oleh PT Harapan Jaya adalah Rp40.000.000,00
75. Atas pembagian SHU koperasi kepada anggota koperasi orang pribadi...
a. Tidak dikenakan pemotongan PPh
b. Dikenakan pemotongan PPh Pasal 21
c. Dikenakan pemotongan PPh Pasal 23
d. Dikenakan pemotongan PPh Pasal 4 ayat (2)
76. Tuan Sigit Judanto menjual sejumlah saham PT Telkom Tbk di bursa efek dengan harga jual Rp1.000.000.000,00. Manakah
pernyataan di bawah ini yang benar?
a. PPh final Rp1.000.000,00 dipotong oleh penyelenggara bursa dan disetorkan paling lambat tanggal 15 bulan
berikutnnya
b. PPh final Rp1.000.000,00 dipotong oleh penyelenggara bursa dan disetorkan paling lambat tanggal 20 bulan
berikutnnya
c. PPh final Rp5.000.000,00 dipotong oleh penyelenggara bursa dan disetorkan paling lambat tanggal 15 bulan
berikutnnya
d. PPh final Rp5.000.000,00 dipotong oleh penyelenggara bursa dan disetorkan paling lambat tanggal 20 bulan
berikutnnya
77. Melanjutkan soal Nomor 11. Penyelenggara bursa wajib penyampaikan laporan kepada Kepala KPP selambat-lambatnya
tanggal.....pada bulan yang sama dengan bulan penyetoran
a. 15
b. 20
c. 25
d. 30
78. PT Serpong Land, perusahaan pengembang perumahan, menjual satu unit rumah tipe 70 kepada CV Pelangi Nusa
seharga Rp1.000.000.000,00. PPh final Pasal 4 ayat (2) terutang adalah...
a. Nihil
b. Rp10.000.000,00
c. Rp25.000.000,00
d. Rp50.000.000,00
79. Melanjutkan soal Nomor 13. PPh Pasal 4 ayat (2) yang terutang...
a. Disetor sendiri oleh PT Serpong Land sebelum akta ditandatangani
b. Disetor sendiri oleh PT Serpong Land paling lambat tanggal 15 bulan berikutnya setelah bulan pembayaran
c. Dipotong oleh CV Pelangi Nusa dan disetorkan paling lambat tanggal 10 bulan berikutnya setelah bulan
pemotongan
d. Dipotong oleh CV Pelangi Nusa dan disetorkan paling lambat tanggal 15 bulan berikutnya setelah bulan
pemotongan
80. Wajib Pajak di bawah ini yang dapat dikenakan PPh final berdasarkan PP Nomor 23 Tahun 2018 adalah…
a. Tuan Ahmad Zaki, seorang dokter yang membuka praktek dokter dengan peredaran bruto tahun sebelumnya Rp1,5
Milyar
b. CV Adi Perkasa, perusahaan konstruksi kualifikasi kecil dengan peredaran bruto tahun lalu Rp4,2 Milyar

13
c. BUT Chungking, distributor raket nyamuk merk Chungking asal Tiongkok dengan peredaran bruto tahun lalu Rp4,5
Milyar
d. Tuan Asikin, seorang pengusaha perbaikan AC yang peredaran bruto tahun lalu Rp1,4 Milyar

BAB VI PPh Pasal 15


81. Berikut ini yang bukan objek pemotongan PPh Pasal 15 adalah...
a. Sewa charter kapal laut perusahaan pelayaran luar negeri dari pelabuhan di Indonesia ke pelabuhan di luar negeri
b. Sewa charter kapal laut perusahaan pelayaran dalam negeri dari pelabuhan di Indonesia ke pelabuhan di luar negeri
c. Sewa charter kapal laut perusahaan pelayaran luar negeri dari pelabuhan di luar negeri ke pelabuhan di Indonesia
d. Sewa charter kapal laut perusahaan pelayaran dalam negeri dari pelabuhan di luar negeri ke pelabuhan di Indonesia
82. Pemotongan PPh Pasal 15 yang tidak bersifat final adalah pemotongan PPh Pasal 15 terhadap...
a. Sewa charter pesawat kepada perusahaan penerbangan dalam negeri
b. Sewa charter pesawat kepada perusahaan penerbangan luar negeri
c. Sewa charter kapal laut kepada perusahaan pelayaran dalam negeri
d. Sewa charter kapal laut kepada perusahaan pelayaran luar negeri
83. Besarnya pemotongan PPh Pasal 15 atas sewa charter kapal laut dari perusahaan pelayaran luar negeri adalah
sebesar....dari peredaran bruto
a. 1,2%
b. 1,8%
c. 2,4%
d. 2,64%
84. Besarnya pemotongan PPh Pasal 15 atas sewa charter pesawat dari perusahaan penerbangan luar negeri adalah
sebesar....dari peredaran bruto
a. 1,2%
b. 1,8%
c. 2,4%
d. 2,64%
85. Besarnya pemotongan PPh Pasal 15 atas sewa charter kapal laut dari perusahaan pelayaran dalam negeri adalah
sebesar....dari peredaran bruto
a. 1,2%
b. 1,8%
c. 2,4%
d. 2,64%
86. Besarnya pemotongan PPh Pasal 15 atas sewa charter pesawat dari perusahaan penerbangan dalam negeri adalah
sebesar....dari peredaran bruto
a. 1,2%
b. 1,8%
c. 2,4%
d. 2,64%
87. BUT Panama Line mendapatkan kontrak perjanjian charter kapal laut dari PT Indo Utama untuk mengangkut sejumlah
barang dari Indonesia ke Mexico. Apabila nilai kontraknya Rp1.000.000.000,00 maka PPh yang harus dipotong oleh PT
Indo Utama adalah...
a. Rp200.000.000,00
b. Rp26.400.000,00
c. Rp18.000.000,00
d. Rp12.000.000,00
88. Melanjutkan soal Nomor 7. PPh yang dipotong harus disetorkan paling lambat...
a. Tanggal 7 bulan berikutnya
b. Tanggal 10 bulan berikutnya
c. Tanggal 14 bulan berikutnya
d. Tangga Tanggal 15 bulan berikutnya

14
89. PT Lautan Sejahtera adalah perusahaan pelayaran yang berkedudukan di JakartPT Lautan Sejahtera mendapatkan kontrak
sewa charter kapal laut dari PT Harapan Baru untuk mengangkut barang dari Jakarta ke Makassar. Apabila nilai kontrak
perjanjian charter adalah Rp1.000.000.000,00 maka PPh Pasal 15 terutang...
a. Disetor sendiri oleh PT Lautan Sejahtera Rp12.000.000,00
b. Dipotong oleh PT Harapan Baru Rp12.000.000,00
c. Disetor sendiri oleh PT Lautan Sejahtera Rp18.000.000,00
d. Dipotong oleh PT Harapan Baru Rp18.000.000,00
90. PPh Pasal 15 terutang dalam soal Nomor 9 harus dilaporkan paling lambat...
a. Tanggal 10 bulan berikutnya
b. Tanggal 15 bulan berikutnya
c. Tanggal 20 bulan berikutnya
d. Akhir bulan berikutnya

TES SUMATIF

Untuk soal 1 s.4


Johan Fahri adalah pegawai tetap PT Hargana Jaya sejak 1 Juli 2017. Gaji dan tunjangan setiap bulan adalah
Rp11.750.000,00. Premi asuransi Rp250.000,00 per bulan ditanggung oleh PT Hargana Jaya dan Rp350.000,00 per
bulan dipotong dari gaji Johan Fahri. Iuran pensiun Rp200.000,00 per bulan ditanggung oleh PT Hargana Jaya dan
Rp300.000,00 per bulan dipotong dari gaji Johan Fahri. Pada awal tahun 2017, Johan Fahri berstatus menikah dan
tidak memiliki tanggungan.
91. Besarnya penghasilan bruto dalam penghitungan PPh Pasal 21 bulan Juli 2017 adalah...
a. Rp12.000.000,00
b. Rp12.100.000,00
c. Rp12.200.000,00
d. Rp12.350.000,00
92. Besarnya pengurang penghasilan bruto dalam penghitungan PPh Pasal 21 bulan Juli 2017 adalah...
a. Rp800.000,00
b. Rp900.000,00
c. Rp1.000.000,00
d. Rp1.150.000,00
93. PPh Pasal 21 yang harus dipotong pada bulan Juli 2017 adalah...
a. Rp62.500,00
b. Rp55.000,00
c. Rp72.500,00
d. Rp532.083,00
94. PPh Pasal 21 bulan Desember 2017 adalah...
a. Lebih dipotong
b. Nihil
c. Lebih besar dari PPh Pasal 21 bulan Juli 2017
d. Sama dengan PPh Pasal 21 bulan Juli 2017
95. Ponirin bekerja pada perusahaan elektronik dengan dasar upah harian yang dibayarkan setiap hari. Dalam bulan Agustus
2018, Ponirin bekerja 15 hari kerja dengan upah sehari adalah Rp 400.000,00. Ponirin belum menikah dan tidak memiliki
tanggungan. PPh Pasal 21 yang harus dipotong atas upah bulan Agustus 2018 adalah...
a. Nihil
b. Rp150.000,00
c. Rp187.500,00
d. Rp300.000,00

Untuk Soal 6 dan 7.


PT Dunia Baru menggunakan jasa Amir Yusuf, SE, Ak., mengaudit laporan keuangan tahun 2017. Atas jasa ini, PT Dunia Baru
membayarkan imbalan jasanya sebanyak 3 kali yaitu tanggal 10 Mei 2017, 10 September 2017 dan 10 Januari 2018 masing-
masing sebesar Rp100.000.000,00.

15
96. PPh Pasal 21 yang harus dipotong atas pembayaran imbalan jasa tanggal 10 September 2017 adalah...
a. Rp2.500.000,00
b. Rp5.000.000,00
c. Rp7.500.000,00
d. Rp15.000.000,00
97. PPh Pasal 21 yang harus dipotong atas pembayaran imbalan jasa tanggal 10 Januari 2018 adalah...
a. Rp2.500.000,00
b. Rp5.000.000,00
c. Rp7.500.000,00
d. Rp15.000.000,00
98. Handoko, seorang PNS golongan III/b di Kementerian Kesehatan, mendapatkan honor sebagai imbalan sebagai
pembicara seminar kesehatan yang diselenggarakan oleh sebiah LSM di bidang kesehatan. Apabila honor yang diterima
Handoko sebesar Rp10.000.000,00 maka besarnya PPh Pasal 21 yang harus dipotong adalah...
a. Nihil
b. Rp250.000,00
c. Rp500.000,00
d. Rp1.500.000,00

Untuk Soal 9 dan 10.


Pada tahun 2017 Rudi bekerja pada PT Cipta Kreasi dengan mendapat gaji dan tunjangan setiap bulan Rp15.000.000,00. Sejak
tanggal 1 Januari 2018 Rudi tidak bekerja lagi pada PT Cipta Kreasi karena dikenakan pemutusan hubungan kerjPada tanggal
15 Januari 2018 Rudi mendapatkan uang pesangon Rp100.000.000,00 dari PT Cipta Kreasi. Pada tanggal 5 Februari 2018 Rudi
juga mendapat bonus sebesar Rp60.000.000,00.
99. PPh Pasal 21 yang haus dipotong oleh PT Cipta Kreasi atas uang pesangon tersebut adalah…
a. Nihil
b. Rp2.500.000,00
c. Rp5.000.000,00
d. Rp10.000.000,00
100. PPh Pasal 21 yang harus dipotong oleh Cipta Kreasi atas bonus adalah…
a. Rp500.000,00
b. Rp3.000.000,00
c. Rp4.000.000,00
d. Rp9.000.000,00
101. PT Importindo Sejahtera mengimpor sejumlah lampu hias dari Italia dengan harga FOB US$9.500, asuransi US$100 dan
biaya pengangkutan US$400. Jika tarif bea masuk 5%, kurs tengah BI Rp15.000/US$ dan kurs menteri keuangan
Rp14.500/US$, serta lampu hias tersebut termasuk barang tertentu (tarif 10%), maka PPh Pasal 22 terutang adalah…
a. Rp14.500.000,00
b. Rp15.000.000,00
c. Rp15.225.000,00
d. Rp15.750.000,00
102. Pembayaran oleh bendahara pemerintah di bawah ini terutang PPh Pasal 22…
a. Pembayaran atas pengadaan lahan
b. Pembayaran atas pembelian bahan bakar minyak
c. Pembayaran atas pembelian perangko
d. Pembayaran atas pembelian nasi kotak
103. PT Bumi Makmur Sejahtera (Persero), sebuah perusahaan BUMN, melakukan pembelian sejumlah komputer dari PT Octa
Prima senilai Rp100.000.000,00. Pernyataan di bawah ini yang benar adalah...
a. PT Bumi Makmur Sejahtera memungut PPh Pasal 22 sebesar Rp1.500.000,00
b. PT Bumi Makmur Sejahtera memungut PPh Pasal 22 sebesar Rp2.500.000,00
c. PT Octa Prima memungut PPh Pasal 22 sebesar Rp1.500.000,00
d. PT Octa Prima memungut PPh Pasal 22 sebesar Rp1.500.000,00
104. PT Fishindo Agung adalah perusahaan yang bergerak di bidang industri pengalengan ikan. Pada bulan Oktober 2018 PT
Fishindo Agung membeli sejumlah ikan segar dari pedagang pengumpul Tuan Sahreza Rp400.000.000,00 dan dari
nelayan Bapak Wagiyo Rp100.000.000,00. PPh Pasal 22 yang harus dipungut oleh PT Fishindo Agung adalah...

16
a. Rp1.000.000,00
b. Rp1.250.000,00
c. Rp6.000.000,00
d. Rp7.500.000,00
105. PT Semen Sukabumi, perusahaan industri semen, menjual sejumlah semen kepada PT Guna Abadi, distributornya,
sejumlah Rp1.000.000.000,00 dan kepada PT Inti Reka Daya, sebuah perusahaan konstruksi, sejumlah Rp500.000.000,00.
PPh Pasal 22 yang harus dipungut oleh PT Semen Sukabumi adalah...
a. Rp1.250.000,00
b. Rp1.500.000,00
c. Rp2.500.000,00
d. Rp3.000.000,00
106. PT Bahana Utama membayarkan dividen kepada salah satu pemegang sahamnya yaitu Yayasan Bahana Sejahtera sebesar
Rp100.000.000,00. Pajak Penghasilan yang harus dipotong oleh PT Bahana Utama adalah...
a. Nihil
b. Rp2.000.000,00
c. Rp10.000.000,00
d. Rp15.000.000,00
107. Manakah pernyataan di bawah ini yang benar tentang pembayaran imbalan jasa oleh Bendahara Pemerintah sebagai
pemotong PPh Pasal 23?
a. Semua jenis jasa yang diterima oleh Wajib Pajak dikenakan PPh Pasal 23
b. Semua jenis jasa yang diterima Wajib Pajak dalam negeri dikenakan PPh Pasal 23
c. Semua jenis jasa yang diterima oleh Wajib Pajak badan dalam negeri dikenakan PPh Pasal 23
d. Semua jenis jasa selain jasa konstruksi yang diterima oleh Wajib Pajak badan dalam negeri dikenakan PPh Pasal 23
108. Atas pembayaran bunga pinjaman oleh CV Usaha Jaya kepada Bank BRI...
a. Tidak dikenakan pemotongan PPh
b. Dikenakan pemotongan PPh sebesar 2% dari jumlah bruto
c. Dikenakan pemotongan PPh sebesar 10% dari jumlah bruto
d. Dikenakan pemotongan PPh sebesar 15% dari jumlah bruto
109. PT Karya Sejati membayarkan imbalan jasa perbaikan sejumlah AC kepada CV Agung Teknik dengan rincian imbalan jasa
perbaikan Rp5.000.000,00 dan harga suku cadang Rp10.000.000,00. Besarnya PPh Pasal 23 yang harus dipotong oleh PT
Karya Sejati adalah...
a. Rp100.000,00
b. Rp300.000,00
c. Rp750.000,00
d. Rp2.250.000,00
110. PT Jaya Persada membayarkan bunga pinjaman kepada Mauritius Bank, sebuah bank yang berkedudukan di negara
Mauritius. Pernyataan yang benar adalah...
a. PT Jaya Persada tidak memotong PPh
b. PT Jaya Persada memotong PPh Pasal 23 sebesar 15%
c. PT Jaya Persada memotong PPh Pasal 26 sebesar 15%
d. PT Jaya Persada memotong PPh Pasal 26 sebesar 20%
111. Hongtel Company, perusahaan telekomunikasi yang berkedudukan di Hongkong, menjual saham PT Telkomindo Jaya
kepada Canatel Company,sebuah perusahaan yang berkedudukan di KanadPernyataan yang benar adalah...
a. Canatel Company memotong PPh Pasal 26 sebesar 5% dari harga jual
b. Hongtel Company menyetor sendiri PPh Pasal 26 sebesar 20% dari harga jual
c. PT Telkomindo Jaya memungut PPh Pasal 26 sebesar 5% dari harga jual
d. PT Telkomindo Jaya memungut PPh Pasal 26 sebesar 20% dari harga jual
112. Atas premi asuransi yang dibayarkan PT Andalas Putra, perusahaan perkebunan sawit, kepada perusahaan asuransi luar
negeri dikenakan PPh Pasal 26 sebesar...
a. 1% dari jumlah premi
b. 2% dari jumlah premi
c. 10% dari jumlah premi
d. 20% dari jumlah premi

17
113. PT Mentari Propertindo menyewakan ruangan kepada Kantor Akuntan Publik Ali Basir dan Rekan dengan nilai bruto sewa
Rp50.000.000,00 sebulan. Pernyataan di bawah ini yang benar adalah...
a. PT Mentari Propertindo menyetor sendiri PPh sebesar Rp1.000.000,00
b. kepada Kantor Akuntan Publik Ali Basir dan Rekan memotong PPh sebesar Rp1.000.000,00
c. PT Mentari Propertindo menyetor sendiri PPh sebesar Rp5.000.000,00
d. kepada Kantor Akuntan Publik Ali Basir dan Rekan memotong PPh sebesar Rp5.000.000,00
114. PT Mumpuni Jaya membagikan dividen atas laba tahun 2017 kepada Sundono, WNI tinggal di Jakarta, Rp100.000.000,00
dan kepada Hwang Joon, WNA tinggal di Seoul Korea Selatan, Rp100.000.000,00. PPh Pasal 4 ayat (2) yang bersifat final
yang harus dipotong oleh PT Mumpuni Jaya adalah...
a. Rp10.000.000,00
b. Rp15.000.000,00
c. Rp20.000.000,00
d. Rp30.000.000,00
115. Tuan Hartono, seorang karyawan swasta, membayar imbalan jasa pelaksanaan konstruksi kepada CV Konstruksindo,
pengusaha konstruksi berkualifikasi kecil sebesar Rp100.000.000,00. Manakah pernyataan di bawah ini yang benar?
a. Tuan Hartono memotong PPh Pasal 4 ayat (2) final sebesar Rp2.000.000,00
b. CV Konstruksindo menyetor sendiri PPh Pasal 4 ayat (2) final sebesar Rp2.000.000,00
c. Tuan Hartono memotong PPh Pasal 4 ayat (2) final sebesar Rp4.000.000,00
d. CV Konstruksindo menyetor sendiri PPh Pasal 4 ayat (2) final sebesar Rp4.000.000,00
116. Koperasi Makmur Sejahtera membayarkan bunga simpanan koperasi bulan Agustus 2018 kepada anggota koperasi
Wage Parmanto sebesar Rp300.000,00. PPh Pasal 4 ayat (2) yang bersifat final yang harus dipotong Koperasi Makmur
Sejahtera adalah...
a. Nihil
b. Rp6.000,00
c. Rp30.000,00
d. Rp45.000,00
117. CV Aneka Jaya, sebuah perusahaan yang dikenakan PPh final berdasarkan PP Nomor 23 Tahun 2018, menyerahkan
sejumlah barang kepada Dinas Pendidikan Pemkot Tangerang Selatan. Pernyataan manakah yang paling benar?
a. Bendahara Dinas Pendidikan Pemkot Tangerang Selatan memungut PPh Pasal 22 sebesar 0,5%
b. Bendahara Dinas Pendidikan Pemkot Tangerang Selatan memungut PPh Pasal 22 sebesar 1,5%
c. Bendahara Dinas Pendidikan Pemkot Tangerang Selatan memungut PPh Pasal 4 ayat (2) sebesar 0,5%
d. Bendahara Dinas Pendidikan Pemkot Tangerang Selatan memungut PPh Pasal 4 ayat (2) sebesar 1,5%
118. BUT Trans Ocean mendapatkan kontrak charter kapal laut dari PT Kalimantan Mining untuk mengangkut sejumlah barang
tambang dari Balikpapan ke JakartApabila nilai kontrak charter kapal laut tersebut bernilai Rp500.000.000,00 maka...
a. BUT Trans Ocean menyetor sendiri PPh sebesar Rp10.000.000,00
b. PT Kalimantan Mining memotong PPh sebesar Rp10.000.000,00
c. BUT Trans Ocean menyetor sendiri PPh sebesar Rp13.200.000,00
d. PT Kalimantan Mining memotong PPh sebesar Rp13.200.000,00
119. Perusahaan penerbangan PT Marina Air mendapatkan kontrak charter pesawat dari PT Kilat Expressindo untuk
mengangkut sejumlah barang kiriman dari Jakarta menuju Medan. Apabila nilai kontrak charter pesawat tersebut
Rp200.000.000,00 maka...
a. PPh Pasal 15 bersifat final sebesar Rp3.600.000,00 dipotong oleh PT Kilat Expressindo
b. PPh Pasal 15 bersifat final sebesar Rp4.000.000,00 dipotong oleh PT Kilat Expressindo
c. PPh Pasal 15 bersifat tidak final sebesar Rp3.600.000,00 dipotong oleh PT Kilat Expressindo
d. Tidak dikenakan PPh Pasal 15 atas imbalan charter pesawat tersebut
120. Perusahaan pelayaran dalam negeri PT Samudra Line mendapatkan kontrak charter kapal laut untuk mengangkut
batubara dari Balikpapan ke SurabayPernyataan di bawah ini yang benar adalah...
a. PPh Pasal 15 sebesar 1,2% dari jumlah bruto dilunasi melaui penyetoran sendiri
b. PPh Pasal 15 sebesar 1,2% dari jumlah bruto dilunasi melalui pemotongan
c. Dikenakan pemotongan PPh Pasal 23 sebesar 2% dari jumlah bruto
d. Tidak dikenakan PPh Pasal 15 maupun PPh Pasal 23

18

Anda mungkin juga menyukai