Anda di halaman 1dari 9

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

( RPP )

Sekolah : SMP NEGERI 31 REJANG LEBONG


Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS)
Kelas/ Semester : VII / 1
Materi Pokok : Flora dan Fauna
Alokasi Waktu : 2 X 40 (1 x Pertemuan)

A. Kompetensi Inti :
KI-1 : Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya.
KI-2 : Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli (toleransi, gotong
royong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam
dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya.
KI-3 : Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, prosedural, dan metakognitif) berdasarkan rasa
ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian
tampak mata.
KI-4 : Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai, merangkai,
memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca, menghitung, menggambar,
dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut
pandang/teori.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi


No. Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi

1 3.1 Memahami konsep ruang 3.1.1 Menjelaskan persebaran Flora dan fauna di
(lokasi, distribusi, potensi, Indonesia berdasarkan garis Wallace dan
webber.
iklim, bentuk muka bumi, 3.1.2 Mengidentifikasi ciri flora dan fauna
geologis, flora dan fauna) dan Asiatis, Peralihan, dan Australis.
interaksi antarruang di
Indonesia serta pengaruhnya
terhadap kehidupan manusia
dalam aspek ekonomi, sosial,
budaya, dan pendidikan

2 4.1 Menyajikan hasil telaah konsep 4.1.1 Menggambar peta persebaran fauna di
ruang (lokasi, distribusi, Indonesia
4.1.2 Mempresentasikan hasil diskusi tentang
potensi, iklim, bentuk muka persebaran flora dan fauna asiatis, peralihan,
bumi, geologis, flora dan fauna) dan australiatis diindonesia.
dan interaksi antarruang
Indonesia serta pengaruhnya
terhadap kehidupan manusia
Indonesia dalam aspek
ekonomi, sosial, budaya, dan
pendidikan.

C. Tujuan Pembelajaran
Setelah mengikuti serangkaian kegiatan pembelajaran peserta didik dapat :
1. Mengidentifikasi jenis flora dan fauna yang termasuk tipe fauna dan flora Asiatis, Peralihan, dan
Australis berdasarkan garis Wallace dan webber dengan teliti.
2. Menyebutkan 2 ciri flora dan fauna Asiatis, Peralihan, dan Australis dengan benar
3. Menggambar peta persebaran flora dan fauna dengan kreatif
4. Mempersentasikan hasil diskusi tentang persebaran flora dan fauna asiatis, peralihan, dan australiatis
diindonesia dengan percaya diri

D. Butir – butir Nilai Karakter


1. Kreatif
2. Percaya diri
3. Kerjasama
4. Tanggung jawab

E. Materi Pembelajaran
1. Materi Pembelajaran reguler :
 Persebaran Flora di Indonesia
 Persebaran Fauna Indonesia
1. Fauna Indonesia Bagian Barat
2. Fauna Indonesia Tengah atau tipe peralihan
 Fauna Indonesia Bagian Timur Garis Wallace membatasi wilayah sebaran fauna Indonesia Barat
dan Tengah.
 Garis Webber membatasi wilayah sebaran fauna Indonesia Tengah dan Timur.
 Fauna bagian barat terdiri dari hewan mamalia yang berukuran besar, reptil, berbagai jenis burung,
dan berbgai macam ikan.
 Fauna tipe australis banyak ditemukan hewan berkantung (opusum layang), dan tidak ditemukan
kera di wilayah ini.
 Pembagian persebaran fauna di Indonesia menjadi 3, yaitu wilayah Fauna Indonesia Barat,
wilayah Fauna Peralihan (Tengah), dan wilayah fauna Indonesia Timur.
 Wilayah sebaran Flora Indonesia menjadi 2, yaitu Wilayah Indonesia Barat (Indo-Malayan) dan
Wilayah Indonesia Timur (Indo-Australian).

2. Materi pembelajaran pengayaan


 Jenis-jenis fauna Asiatis, jenis-jenis fauna Australis, jenis-jenis fauna tipe peralihan
 Jenis-jenis flora Indonesia Barat dan Indonesia Timur
3. Materi pembelajaranp remedial
 Pembelajaran ulang

F. Metode Pembelajaran
1. Pendekatan : Saintifik
2. Model pembelajaran : Discovery Learning
3. Metode : Diskusi Kelompok

G. Media dan Bahan


1. Media : Peta Persebaran Flora dan Fauna di Indonesia, gambar flora dan fauna Indonesia
2. Alat : Spidol, karton, white board, dan LCD proyektor

H. Sumber Belajar
1. Buku IPS Kelas VII Semester 1 Edisi Revisi 2017; penerbit : kemendikbud RI tahun 2017
2. Buku IPS Kelas VII Semester 1 Edisi Revisi 2014; penerbit : kemendikbud RI tahun 2014
3. Video Pembelajaran Persebaran Flora dan Fauna
4. LKS Ilmu Pengetahuan Sosial Kelas VII Semester 1

I. Langkah-langkah Pembelajaran
1. Pertemuan pertama
a. Kegiatan Pendahuluan
1) Peserta didik bersama pendidik menyampaikan salam dan berdoa.
2) Peserta didik bersama pendidik mengondisikan kelas.
3) pendidik memberi motivasi kepada peserta didik.
4) Peserta didik mengumpulkan tugas individu yang telah diberikan pada pertemuan sebelumnya
5) pendidik menanyakan tentang materi pembelajaran berkaitan dengan flora dan fauna Indonesia
yang ada di sekitarnya, misalnya apakah pernah berkunjung ke kebun binatang? Biantang apa
yang kalian sukai? Darimanakah binatang tersebut berasal?
6) Peserta didik menerima informasi tentang topik dan tujuan pembelajaran dari guru.

b. Kegiatan Inti
1. Mengamati
a. Guru menayangkan gambar peta persebaran fauna Indonesia

b. Peserta didik mengamati gambar persebaran flora dan fauna di Indonesia


c. Peserta didik diminta membentuk kelompok dengan anggota 3 - 4 siswa
d. Peserta didik berdiskusi dalam kelompoknya dan mencatat hal-hal yang ingin diketahui
berdasarkan gambar (kerja sama).
2. Menanya
a. Peserta didik secara berkelompok merumuskan pertanyaan berdasarkan hal-hal yang ingin
diketahui dari hasil pengamatan peta tersebut (kerja sama). Pertanyaan diarahkan pada hal-
hal yang substantif terkait dengan tujuan pembelajaran. Misalnya:
1) Apa saja jenis flora dan fauna yang terdapat di Indonesia?
2) Mengapa jenis flora dan fauna Indonesia barat dan Indonesia timur berbeda?
3) Apakah perbedaan fauna Asiatis dan Australis?
4) Jenis fauna apa sajakah yang terdapat di daerah peralihan atau Indonesia Tengah?
b. Salah satu peserta didik dari wakil kelompok menuliskan rumusan pertanyaan di papan tulis.
c. pendidik bersama peserta didik menyeleksi rumusan pertanyaan yang sesuai dengan tujuan
pembelajaran.
3. Mengumpulkan informasi

a. Peserta didik diberi kesempatan mengunjungi perpustakaan untuk mengumpulkan informasi.


Guru berkolaborasi dengan pustakawan mendampingi kegiatan peserta didik
b. Setiap kelompok membagi tugas kepada anggota-anggotanya untuk melakukan
pengumpulan data/informasi untuk menjawab rumusan pertanyaan (tanggung jawab).
Pengumpulan data dilakukan dengan membaca buku teks, buku sumber lainnya
c. Peserta didik berdiskusi dalam kelompok untuk untuk mengidentifikasi ciri-ciri flora dan
fauna yang ada di Indonesia dan menuliskanya di LKPD.
d. Peserta didik menuliskan hasil pengumpulan informasi pada buku catatannya masing-masing.
e. Peserta didik duduk secara berkelompok untuk berdiskusi terkait informasi yang telah
diperoleh
4. Mengasosiasi
a. Peserta didik menganalisis data atau informasi yang telah dikumpulkan dari berbagai sumber
untuk menjawab pertanyaan yang telah dirumuskan dengan cara mengelompokkan,
mengkategorikan, dan membuat tabel.
b. Peserta didik mendiskusikan di dalam kelompok untuk mendeskripsikan dan mengambil
kesimpulan dari jawaban atas pertanyaan yang telah dirumuskan (kerja sama)
5. Mengomunikasikan
a. Setiap kelompok diminta untuk mempresentasikan hasil simpulan dari jawaban atas
pertanyaan yang terkait dengan persebaran fauna (percaya diri)
b. Kelompok lain diminta memberi tanggapan atas hasil simpulan kelompok yang presentasi.
c. Peserta didik bersama guru menyimpulkan atas jawaban dari pertanyaan.
6. Mencipta
a. Peserta didik diberi tugas untuk membuat peta persebaran flora dan fauna

c. Kegiatan Penutup
1) Peserta didik diberi kesempatan untuk menanyakan hal-hal yang belum dipahami.
2) Guru memberikan penjelasan atas pertanyaan yang disampaikan oleh peserta didik.
3) Peserta didik diminta melakukan refleksi terhadap proses pembelajaran terkait dengan
penguasaan materi, pendekatan dan model pembelajaran yang digunakan.

J. Penilaian
1. Instrumen Penilaian Sikap
a. Jurnal Perkembangan sikap Spiritual
b. Jurnal Perkembangan sikap Sosial

2. Instrumen Penilaian Pengetahuan


a. Tes Tulis : Uraian
b. Penugasan

3. Instrumen Penilaian Keterampilan


a. Kinerja : Lembar Observasi
4. Rubrik Penilaian Sikap
a. Sikap spiritual
Jurnal Perkembangan Sikap Spiritual

Nama Sekolah : SMP …


Kelas/Semester : VII/Semester I
Tahun pelajaran : 2019/2020
Nama Catatan Butir Sikap Tindak
No Tanggal Ttd
Peserta didik Perilaku (karakter) Lanjut
1

dst

5. Rubrik Penilaian Sikap Sosial


Jurnal Perkembangan Sikap Sosial
Nama Sekolah : SMP ...
Kelas/Semester : VII/Semester I
Tahun pelajaran : 2019/2020

No Waktu Nama Catatan Perilaku Butir Sikap Ttd Tindak


Peserta didik (karakter) Lanjut
1. 03/10/17 Ani Terlambat mengikuti Kedisiplinan
upacara di sekolah.

2.

3.

dst
6. Rubrik Penilaian Pengetahuan
a. Tes Tulis
Kisi-Kisi Tes Tertulis
Nama Sekolah : SMP ...
Kelas/Semester : VII/Semester I
Tahun pelajaran : 2019/2020
Mata Pelajaran : IPS
N o. Kompetensi Dasar Materi Indikator Soal Bentuk Jml
Soal Soal Soal

1 3.1.Memahami konsep Flora dan Siswa dapat Sebutkan 5 Uraian 1


ruang (lokasi, fauna menyebutkan (lima)
distribusi, Indonesia perbedaan perbedaan
potensi,iklim,bentuk fauna Asiatis fauna Asiatis
muka bumi, geologis, dan Australis dan Australis!
flora dan fauna) dan
interaksi antarruang di
Indonesia serta
pengaruhnya terhadap
kehidupan manusia
dalam aspek ekonomi,
sosial, budaya, dan
pendidikan.

Pedoman Penskoran Soal Uraian

No. Soal Kunci Jawaban Skor


1 Asiatis Australis
a. Hewan menyusui besar- Hewan menyusui kecil - 20
besar kecil
b. Tidak terdapat hewan Banyak hewan berkantung 20
berkantung
c. Banyak terdapat jenis Jenis kera sedikit 20
kera
d. Banyak terdapat jenis Jenis ikan air tawar sedikit 20
ikan air tawar
e. Tidak terdapat jenis Banyak terdapat jenis 20
burung berwarna burung berwarna
Skor Maksimum 100

Nilai = total skor perolehan x100


total skor maksimum
b. Penugasan
Kisi-Kisi Tugas
Nama Sekolah : SMP ...
Kelas/Semester : VII/Semester I
Tahun pelajaran : 2019/2020
Mata Pelajaran : IPS
N o. Kompetensi Dasar Materi Indikator Soal Teknik
Penilaian

1 3.1.Memahami konsep Flora dan Siswa dapat Gambarlah peta Penugasan


ruang (lokasi, distribusi, fauna membuat persebaran flora
potensi,iklim,bentuk Indonesia peta dan fauna
muka bumi, geologis, persebaran Indonesia!
flora dan fauna) dan flora dan
interaksi antarruang di fauna
Indonesia serta Indonesia.
pengaruhnya terhadap
kehidupan manusia
dalam aspek ekonomi,
sosial, budaya, dan
pendidikaan.

Pedoman Penskoran Tugas

No Aspek yang dinilai Skor


1. Memuat unsur – unsur Peta 0 – 40
2. Kesesuaian (bentuk dan jarak) 0 – 30
3. Kesesuaian Isi dengan judul 0 – 30
Skor Maksimum 100
7. Rubrik Penilaian Keterampilan

Kisi-Kisi Tes Praktik


Nama Sekolah : SMP ...
Kelas/Semester : VII/Semester I
Tahun pelajaran : 2019/2020
Mata Pelajaran : IPS
No Kompetensi Dasar Materi Indikator Teknik
Penilaian
1 4.1 Menyajikan hasil Persebaran Peserta didik Praktik
telaah konsep ruang Flora dan dapat
(lokasi, distribusi, Fauna di mempresentasikan
potensi, iklim, bentuk Indonesia hasil diskusi
muka bumi, geologis, tentang
flora dan fauna) dan persebaran flora
interaksi antarruang dan fauna di
Indonesia serta indonesia
pengaruhnya terhadap
kehidupan manusia
Indonesia dalam aspek
ekonomi, sosial, budaya,
dan pendidikan.

8. Rubik Penskoran Penilaian Praktik


a. Lembar Observasi Penilaian Proses

LEMBAR PENILAIAN PESERTA DIDIK


1) Petunjuk
a) Amati kinerja peserta bimbingan teknis selama sesi berlangsung.
b) Beri tanda centang (√) pada kolom yang bersesuaian dengan kinerja setiap peserta untuk
aspek-aspek berikut dengan ketentuan:
4 = AMAT BAIK
3 = BAIK
2 = CUKUP
1 = KURANG
2) Lembar Observasi
Nama Kelompok :
Hari, Tanggal Pukul :

Aspek Penilaian
Rerata
Nama Kedisiplinan Partisipasi Kerja sama Gagasan
No. Nilai
Peserta
4 3 2 1 4 3 2 1 4 3 2 1 4 3 2 1
1.
2.
3.
4.
5.
Keterangan:

1. Kedisiplinan : ketaatan terhadap kontrak (tata-tertib) dalam diskusi


2. Partisipasi : keaktifan dan kesungguhan dalam mengikuti diskusi
3. Kerja sama : kemampuan menyelesaikan tugas bersama-sama dengan peserta lain
4. Gagasan : keberterimaan, kekayaan, dan kebaruan gagasan

9. Pembelajaran Remedial
Tulis kegiatan pembelajaran remedial antara lain dalam bentuk:
• pembelajaran ulang
• bimbingan perorangan
• belajar kelompok
• pemanfaatan tutor sebaya
bagi peserta didik yang belum mencapai ketuntasan belajar sesuai hasil analisis penilaian.

10. Pembelajaran Pengayaan


Berdasarkan hasil analisis penilaian, peserta didik yang sudah mencapai ketuntasan belajar diberi
kegiatan pembelajaran pengayaan untuk perluasan dan/atau pendalaman materi (kompetensi) antara
lain dalam bentuk tugasmengerjakan soal-soal dengan tingkat kesulitan lebih tinggi, meringkas
buku-buku referensi dan mewawancarai narasumber.

Mengetahui, Rejang Lebong, 2019


Kepala Sekolah SMP NEGERI 31 RL Guru Mata Pelajaran IPS

SUMARJONO, S.Pd AGUSTIN DEWI PERMATASARI, S.Pd


NIP. 19631206 198803 1 005 NIP. 19890810 201902 2 003

Anda mungkin juga menyukai