Anda di halaman 1dari 64

HUBUNGAN KEBIASAAN MEROKOK DAN POLA TIDUR TERHADAP

MOTIVASI BELAJAR PADA ORGANISASI DAERAH FORUM


MAHASISWA SUMBA TIMUR ( FORMASTI ) DI UNIVERSITAS
TRIBHUAWANA TUNGGADEWI
MALANG

PROPOSAL SKRIPSI

DISUSUN OLEH

YANRISTO RATU PRAING


NIM: 2014610154

PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN


FAKULTAS ILMU KESEHATAN
UNIVERSITAS TRIBHUWANA TUNGGADEWI
MALANG
2018
LEMBAR PERSETUJUAN

HUBUNGAN KEBIASAAN MEROKOK DAN POLA TIDUR TERHADAP


MOTIVASI BELAJAR PADA ORGANISASI DAERAH FORUM
MAHASISWA SUMBA TIMUR UNIVERSITAS TRIBHUWANA
TUNGGADEWI MALANG

PROPOSAL SKRIPSI

OLEH :

YANRISTO RATU PRAING


2014610154

Mengetahui: Menyetujui:
Universitas Tribhuwana Tunggadewi Pembimbing I
Fakultas Ilmu Kesehatan
Ketua Program Studi

Ns.Wahyu Dini Metrikayanto,S.Kep.,M.KepArie Jefry K,Aryeno, M.Kep.,Sp.Kep.MB


Tanggal: Tanggal:

Menyetujui:
Pembimbing II

Ns.Wahyu Dini Metrikayanto,S.Kep.,M.Kep


Tanggal:
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kepeda Tuhan Yang Maha Esa kerena atas

berkatdan karunia-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan proposal skripsi

dengan judul “Hubungan Kebiasaan Merokok Dan Pola Tidur Terhadap Motivasi

Belajar Mahasiswa Organisasi Daerah Forum Mahasiswa Sumba Timur Di

Universitas Tribhuwana Tunggadewi Malang” Proposal penilitianskripsi ini

disusun sebagai salah satu untuk memenuhi sebagian persyaratan guna untuk

memperoleh gelar sarjana keperawatan pada Program Studi Ilmu Keperawatan,

Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Tribhuwana Tunggadewi malang.

Penulis menyadari dalam penyusunan proposal penilitian skripsi ini tidak

selesai tanpa bantuan dari berbagai pihak. Karena itu pada kesempatan ini penulis

ingin mengucapkan terma kasih kepada:

1. Prof. Dr. Ir. Eko Handayanto,M.Sc. selaku Rektor Universitas Tribhuwana

Tunggadewi Malang yang telah berkenan memberikan fasilitas dan

kemudahan untuk kelancaran studi saya.


2. Sugeng Rusmiwari, Drs, M.si selaku Dekan Fakultas Ilmu Kesehatan

Universitas Tribhuwana Tunggadewi malang yang telah berkenan

memberikan fasilitas dan kemudahan untuk kelancaran studi saya.


3. Ns. Wahyu Dini Metrikayanto, S.kep selaku Ketua Program Studi Ilmu

kesehatan yang telah berkenan memberikan fasilitas dan kemudahan untuk

kelancaran studi saya.


4. Arie Jefry K,Aryeno, M.Kep.,Sp.Kep.MBselaku Dosen pembimbing I

saya yang suda meluangkan waktu untuk membimbing dalam penulisan

proposal skripsi.
5. Ns. Wahyu Dini Metrikayanto, S.kep selaku Dosen pembimbing II saya

yang suda meluangkan waktu untuk membimbing dalam penulisan

proposal skripsi.
6. Dosen Program Studi Ilmu Keperawatan yang telah memberikan bekal

ilmu selama masa perkuliahan.


7. BapaTerhebat Yunus Hiama Werung Terima kasih atas dukungan Doa-Nya

telah berjuang kerja keras banting tulang yang tidak pernah kenal panas-

Nya terik matahari.


8. Mama tersayang Mariance ratu tersayang terima kasih sudah memberikan

segala ketulusan kasih sayang dan kepercayaan terhadap saya.


9. Kaka Marlin nona praing, adik Merdiwanto ratu praing, Umbu herman day

praing, Marheni rangga, Raing ratu praing, Deren ratu praing.terima kasih

atas kasih sayang telah membuat hidup saya lebih berarti.


10. Nene terhebat almarhum Reku landu wulang, Nene Konda guna terima

kasih atas kasih sayang yang selalu menghibur saya selama saya kuliah

dan selalu memberikan motivasi hidup lebih berarti.


11. Keluarga besar Uma kadabung Anamakula,terima kasih atas semua Doa

dan dukungan-Nya
12. Teman-teman seperjuangan psik angkatan 2014, terima kasih telah

memberikan dukungan dan motivasi.


13. Semua pihak yang tidak dapat saya sebut satu persatu yang telah

membantu memberikan dukungan.

Dalam penyajian proposal skripsi penilitian ini penulis menyandari masih belum

mendekati kesempurnaan, oleh karena itu penulis sangat mengharapkan kritik dan

saran yang sifatnya membangun sebagai bahan masukan yang bermanfaat demi

perbaikan dan peningkatan diri dalam bidang ilmu kesehatan.akhir kata semoga

proposal penilitian ini dapat di manfaatkan dan dapat memberikan sumbangsih


pemikiran untuk perkembangan pengetahuan bagi penulis maupun pihak yang

berkepentingan.

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL..................................................................................................

KATA PENGANTAR................................................................................................i

DAFTAR ISI...........................................................................................................iii

DAFTAR TABEL....................................................................................................iv

DAFTAR GAMBAR................................................................................................v

DAFTAR LAMPIRAN...........................................................................................vi
BAB I PENDAHULUAN

1.1.LatarBelakang....................................................................................................1

1.2.RumusanMasalah...............................................................................................4

1.3.TujuanPenelitian.................................................................................................4

1.3.1.TujuanUmum..............................................................................................4

1.3.2.Tujuankhusus..............................................................................................5

1.4.ManfaatPenelitian..............................................................................................5

1.4.1. ManfaatTeoritis..........................................................................................5

1.4.2.Manfaatpraktis............................................................................................5

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

2.1Kebiasaan/Perilaku Merokok.............................................................................7

2.1.1.PengertianPerilakuMerokok..................................................................7

2.1.2. AspekPerilakuMerokok.........................................................................8

2.1.3.Faktor yang MempengaruhiPerilakuMerokok.....................................10

2.2.PolaTidur..........................................................................................................12

2.2.1.PengertianPolaTidur.............................................................................12

2.2.2.AspekPolaTidur....................................................................................12

2.2.3.Faktor yang MempengaruhiPolaTidur..................................................14

2.3.MotivasiBelajar..............................................................................................20

2.3.1. PengertianMotivasiBelajar............................................................ ........20

2.3.2. Aspek-AspekMotivasiBelajar...............................................................21

2.3.3. Faktor yang MempengaruhiMotivasiBelajar.........................................22

BAB III KERANGKA KONSEP DAN HIPOTESIS PENELITIAN

3.1. KerangkaKonsep.............................................................................................25
3.2. Hipotesis..........................................................................................................26

BAB IV METODE PENELITIAN

4.1. DesainPenelitian..............................................................................................27

4.2. KerangkaKerja................................................................................................28

4.3. LokasidanWaktuPenelitian..............................................................................29

4.4 Populasi, Sampel dan Teknik Sampling29

4.4.1. Populasi...................................................................................................29

4.4.2.Sampel......................................................................................................29

4.4.3.Teknik Sampling.......................................................................................29

4.4.4.VariabelPenelitian..................................................................................30

4.5. DefinisiOperasional.........................................................................................31

4.5. InstrumenPenelitiandanPengumpulan Data....................................................33

4.5.1. InstrumenPenelitian.................................................................................33

4.5.2. Prosedurpengumpulan data.....................................................................33

4.6.UjiValiditasdanReabilitas.................................................................................34

4.7.1. UjiValiditas..............................................................................................34

4.7.2. UjiReliabilitas..........................................................................................34

4.8.TeknikPengolahan Data.................................................................................35

4.9. Analisa Data...............................................................................................36

4.9.1. AnalisisUnivariat................................................................................36

4.9.2. AnalisisBivariat...................................................................................38

4.10. EtikaPenelitian..............................................................................................39

DAFTAR PUSTAKA
DAFTAR TABEL

Tabel 4.1.Definisi operasional................................................................................32


DAFTAR GAMBAR

Gambar 3.1.Kerangkakonsep.................................................................................25

Gambar 4.2.Kerangkakerja....................................................................................28
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran1 PermohonanMenjadiReponden...........................................................46

Lampiran 2 Informed Consent...............................................................................47

Lampiran3Kuesioner..............................................................................................48
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Merokok merupakan kegiatan menghisap tembakau yang dibungkus oleh

gulungan kertas (Aula, 2010, dalam Ikhsan, Arwani dan Purnomo, 2013).

Merokok dapat menimbulkan masalah kesehatan diantaranya jantung, hipertensi,

dan paru-paru. Utama (2014), menjelaskan bahwa biasanya kerusakan yang

diakibatkan dari merokok diakumulasi sedikit demi sedikit dan akan dirasakan
dalam beberapa tahun atau beberapa puluh tahun kemudian. Merokok akan

mempengaruhi fungsi otak karena akibat dari penumpukan nikotin. Racun dalam

kandungan rokok dapat membuat darah lebih mudah membeku. Menurut Kholis

(2011), menjelaskan bahwa individu yang kecanduan merokok, cenderung tidak

dapat menahan kecanduan dan lebih sensitif terhadap efek nikotin.


Indonesia merupakan negara ketiga dengan jumlah perokok aktif

terbanyak di dunia (61,5 juta perokok), setelah Cina dan India (WHO, 2008).

Tingginya jumlah perokok aktif berbanding lurus dengan jumlah perokok pasif.

Hasil riset kesehatan yang dilakukan Kementerian Kesehatan (2013), data pada

tahun 2007 badan penelitian dan pengembangan kesehaan menunjukkan perokok

pertama kali melakukan kegiatan merokok pada usia 10-11 tahun, dan mengalami

peningkatan pada usia diatas 15 tahun. Sedangkan data kesehatan pada tahun

2010, menunjukkan bahwa jumlah perokok aktif terjadi peningkatan kebiasaan

merokok pada usia diatas 15 tahun. Pada tahun 2013, terjadi peningkatan lagi

perokok dengan usia diatas 15 tahun. Saat ini, di Indonesia persentase perokok

aktif telah mencapai lebih dari 60% yang sebagian besar merupakan pria dengan

usia diatas 15 tahun.


Fenomena kebiasaan mahasiswa yang merokok cenderung mengalami

kejadian insomnia menurut William (2005), dalam Mutia, et al. (2014).

Kandungan nikotin yang terdapat pada rokok bekerja sebagai stimulant seperti

kafein dan amphetamine yang pada umumnya akan menyebabkan gangguan

perhatian dan kecemasan, sehingga pada akhirnya individu akan mengalami

kesulitan untuk memulai tidur. Penelitian sebelumnya yang telah dilakukan oleh

Siregar (2011) mengidentifikasi bahwa terdapat hubungan antara perilaku


merokok terhadap kejadian insomnia. Sebanding dengan penelitian yang

dilakukan oleh Mutia, et al. (2014), yang mengidentifikasi hubungan kebiasaan

merokok remaja dengan gangguan pola tidur bahwa sebanyak 69 dari 76

responden yang merokok mengalami insomnia.


Berdasarkan studi pendahuluan yang peneliti lakukan pada tanggal 23

Maret 2018 yaitu 30 mahasiswa Organisasi Daerah Forum Mahasiswa Sumba

Timur Universitas Tribhuwana Tunggal Dewi, Malang, yang memiliki kebiasaan

merokok dan juga memiliki kebiasaan tidur kurang dari 5 jam, padahal dipagi

harinya mereka harus mengikuti proses perkuliahan. Berdasarkan penelitian yang

dilakukan oleh European Heart Journal (2011) dalam National Geographic

(2015), mengidentifikasi bahwa usia 18-25 tahun memiliki pola tidur yang ideal

7-9 jam per hari.


Menurut Potter dan Perry (2010), menjelaskan bahwa pola tidur dikatakan

baik jika tidak menunjukkan tanda-tanda kekurangan tidur dan tidak mengalami

kesusahan dalam tidur. Kebutuhan tidur setiap individu berbeda, tergantung

dengan usia setiap individu. Terdapat tujuh indikator pola tidur meliputi: pola

tidur subyektif, latensi tidur, durasi tidur, efisensi kebiasaan tidur, gangguan tidur,

penggunaan obat tidur, dan gangguan atau keluhan saat terbangun (Fandiani ,

Wantiyah, dan Peni, 2017).


Pola tidur yang buruk dapat berakibat pada gangguan keseimbangan

fisiologis dan psikologis. Dampak fisiologis meliputi penurunan aktivitas sehari-

hari, rasa lelah, penurunan daya tahan tubuh, dan ketidakstabilan tanda-tanda vital

(Potter dan Perry, 2010). Syarfrianda, Darim, dan Ari (2015), menjelaskan bahwa

kondisi kurang tidur yang dapat menimbulkan efek seperti berkurangnya

konsentrasi belajar dan gangguan kesehatan. Berdasarkan penelitian sebelumnya


yang dilakukan oleh Eni, et al. (2014), mengidentifikasi bahwa kekurangan tidur

akan mengganggu proses berfikir inovatif, proses pengambilan keputusan, dan

beberapa fungsi kognitif lainnya. Deshinta (2009) dalam Syarfrianda, et al. (2015)

menunjukkan bahwa mahasiswa dengan pola tidur yang buruk mempengaruhi

konsentrasi belajar. Hanafi, Nadjmir, dan Hardisman (2016) melakukan penelitian

pada 177 mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Andalas, teridentifikasi 99

orang yang memiliki pola tidur yang buruk memberikan dampak yang signifikan

terhadap prestasi belajarnya.


Menurut Syah (2015) mengidentifikasi bahwa prestasi belajar dipengaruhi

oleh beberapa faktor yaitu faktor internal, eksternal, dan pendekatan belajar.

Menurut Ulandari, Dibia, dan Nyoman (2014) menjelaskan bahwa motivasi

merupakan keseluruhan daya penggerak dalam tiap individu yang dapat

menimbulkan, menjamin kelangsungan, dan memberikan arah kegiatan belajar,

sehingga diharapkan tujuan dapat dicapai. Motivasi sangat diperlukan tiap

individu dalam proses pembelajaran sebab tanpa adanya motivasi dalam

pembelajaran, tidak akan mungkin individu dapat melakukan aktivitas belajar.


Peneliti membandingkan hasil prestasi akademik yang dicapai lebih dari

20 orang yang merokok, memiliki nilai IPK sementara dibawah 3,00. Indikator

motivasi belajar dapat dilihat melalui durasi kegiatan, frekuensi kegiatan,

presistensinya pada tujuan kegiatan, ketabahan, keuletan dan kemampuannya

dalam menghadapi kegiatan dan kesulitan untuk mencapai tujuan, pengabdian dan

pengorbanan untuk mencapai tujuan, tingkatan aspirasi yang hendak dicapai

dengan kegiatan yang dilakukan, tingkat kualifikasi prestasi, arah sikapnya

terhadap sasaran kegiatan (Hamdu dan Lisa, 2011).


Berdasarkan latar belakang masalah yang telah diuraikan, maka penulis

tertarik untuk melakukan penelitian hubungan kebiasaan merokok dengan pola

tidur terhadap motivasi belajar pada Organisasi Daerah Forum Mahasiswa Sumba

Timur Universitas Tribhuwana Tunggal Dewi, Malang.


1.2 Rumusan Masalah

Apakah terdapat hubungan kebiasaan merokok dan pola tidur terhadap

motivasi belajar pada Organisasi Daerah Forum Mahasiswa Sumba Timur

Universitas Tribhuwana Tunggal Dewi, Malang.

1.3 Tujuan Penelitian


1.3.1 Tujuan Umum
Untuk mengetahui hubungan kebiasaan merokok dan pola tidur terhadap

motivasi belajar pada Organisasi Daerah Forum Mahasiswa Sumba Timur

Universitas Tribhuwana Tunggal Dewi, Malang.


1.3.2 Tujuan Khusus
a. Mengidentifikasi kebiasaan merokok pada mahasiswa anggota Organisasi

Daerah Forum Mahasiswa Sumba Timur Universitas Tribhuwana Tunggal

Dewi, Malang.
b. Mengidentifikasi pola tidur pada mahasiswa anggota Organisasi Daerah

Forum Mahasiswa Sumba Timur Universitas Tribhuwana Tunggal Dewi,

Malang.
c. Mengidentifikasi motivasi belajar pada mahasiswa anggota Organisasi

Daerah Forum Mahasiswa Sumba Timur Universitas Tribhuwana Tunggal

Dewi, Malang.
d. Menganalisis hubungan kebiasaan merokok dan pola tidur terhadap

motivasi belajar pada mahasiswa anggota Organisasi Daerah Forum

Mahasiswa Sumba Timur Universitas Tribhuwana Tunggal Dewi, Malang.


1.4 Manfaat Penelitian
1.4.1 Manfaat Teoritis
Penelitian ini di harapkan dapat memberikan tambahan pengembangan

wawasan ilmu pengetahuan tentang hubungan kebiasaan merokok dan pola

tidur terhadap motivasi belajar.


1.4.2 Manfaat Praktis
a. Fakultas Ilmu Kesehatan
Masukan bagi perkembangan ilmu keperawatan dan menambah kajian

ilmu kesehatan dalam melakukan pelayanan kepada masyarakat

khususnya mahasiswa dengan mengidentifikasi hubungan kebiasaan

merokok dan pola tidur terhadap motivasi belajar pada mahasiswa.


b. Peneliti
Secara teoritis, hasil penelitian ini menjadi referensi untuk menambah

pengetahuan tentang hubungan kebiasaan merokok dan pola tidur

terhadap motivasi belajar pada mahasiswa.


c. Peneliti Selanjutnya
Hasil penelitian ini dapat menambah wawasan dan menjadikan acuan

dalam perkembangan ilmu pengetahuan dan dapat digunakan untuk

penelitian berikutnya.

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Kebiasaan/Perilaku Merokok


2.1.1 Pengertian Perilaku Merokok
Perilaku merokok adalah aktivitas seseorang yang merupakan respons orang

tersebut terhadap rangsangan dari luar yaitu faktor-faktor yang mempengaruhi

seseorang untuk merokok dan dapat diamati secara langsung. Sedangkan menurut

Istiqomah merokok adalah membakar tembakau kemudian dihisap, baik


menggunakan rokok maupun menggunakan pipa. Temparatur sebatang rokok

yang tengah dibakar adalah 90 derajat Celcius untuk ujung rokok yang dibakar,

dan 30 derajat Celcius untuk ujung rokok yang terselip di antara bibir perokok

(Istiqomah, 2003).
Menurut Ogawa (dalam Triyanti, 2006) dahulu perilaku merokok disebut

sebagai suatu kebiasaan atau ketagihan, tetapi dewasa ini merokok disebut sebagai

tobacco dependency sendiri dapat didefinisikan sebagai perilaku penggunaan

tembakau yang menetap, biasanya lebih dari setengah bungkus rokok per hari,

dengan adanya tambahan distres yang disebabkan oleh kebutuhan akan tembakau

secara berulang-ulang. Perilaku merokok dapat juga didefinisikan sebagai

aktivitas subjek yang berhubungan dengan perilaku merokoknya, yang diukur

melalui intensitas merokok, waktu merokok, dan fungsi merokok dalam

kehidupan sehari-hari (Komalasari & Helmi, 2000).


Perilaku merokok adalah sesuatu yang dilakukan seseorang berupa

membakar dan menghisapnya serta dapat menimbulkan asap yang dapat terisap

oleh orang-orang disekitarnya (Leavy dalam Nasution, 2007). Sedangkan menurut

Aritonang (dalam Sulistyo, 2009) merokok adalah perilaku yang komplek, karena

merupakan hasil interaksi dari aspek kognitif, kondisi psikologis, dan keadaan

fisiologis. Perilaku merokok dapat juga didefinisikan sebagai aktivitas subjek

yang berhubungan dengan perilaku merokoknya, yang diukur melalui intensitas

merokok, waktu merokok, dan fungsi merokok dalam kehidupan sehari-hari

(Komalasari & Helmi, 2000:4). Pendapat lain menyatakan merokok adalah

menghisap asap tembakau yang dibakar ke dalam tubuh dan menghembuskannya

kembali keluar (Amstrong dalam Nasution, 2007).


2.1.2 Aspek Perilaku Merokok
Aspek-aspek perilaku merokok menurut Aritonang (dalam Nasution, 2007),

yaitu :
1. Fungsi merokok dalam kehidupansehari-hari

Fungsi merokok ditunjukkan dengan perasaan yang dialami si perokok,

seperti perasaan yang positif maupun perasaan negatif.

2. Intensitasmerokok

Bart (1994) mengklasifikasikan perokok berdasarkan banyaknya rokok

yang dihisap, yaitu :

a. Perokok berat yang menghisap lebih dari 15 batang rokok dalam sehari.
b. Perokok sedang yang menghisap 5-14 batang rokok dalam sehari.
c. Perokok ringan yang menghisap 1-4 batang rokok dalamsehari
3. Tempatmerokok

Tipe perokok berdasarkan tempat ada dua (Mu‟tadin, 2002 dalam

Poltekkes Depkes Jakarta I, 2012) yaitu :

a. Merokok di tempat-tempat umum / ruangpublik

1. Kelompok homogen (sama-samaperokok)

Mereka menikmati kebiasaan merokok secara bergerombol.

Umumnya mereka masih menghargai orang lain, karena itu mereka

menempatkan diri di area merokok (smoking area).

2. Kelompok yang heterogen

Kelompok ini biasanya merokok di antara orang lain yang tidak

merokok, anak kecil, orang jompo, orang sakit, dan lain-lain.

Mereka yang berani merokok di tempat tersebut tergolong sebagai

orang yang tidak berperasaan, tidak mempunyai tata krama,

bertindak kurang terpuji dan kurang sopan, dan secara tidak


langsung mereka tega menyebar “racun” kepada orang lain yang

tidak bersalah.

b. Merokok di tempat-tempat yang bersifat pribadi

1. Kantor atau di kamar tidur pribadi.

Mereka yang memilih tempat – tempat seperti ini yang sebagai

tempat merokok digolongkan kepada individu yang kurang menjaga

kebersihan diri, penuh rasa gelisah yang mencekam.

2. Toilet.

Perokok jenis ini dapat digolongkan sebagai orang yang suka

berfantasi (Mu‟tadin,2002).

4. Waktu merokok

Perilaku merokok dipengaruhi oleh keadaan yang dialaminya pada saat itu,

misalnya ketika sedang berkumpul dengan teman, cuaca yang dingin,

setelah dimarahi orang tua, dll. Ada tiga indikator yang biasanya muncul

pada perokok :

a. Aktivitas Fisik, merupakan perilaku yang ditampakkan individu saat

merokok. Perilaku ini berupa keadaan individu berada pada kondisi

memegang rokok, menghisap rokok, dan menghembuskan asap rokok.

b. Aktivitas Psikologis, merupakan aktivitas yang muncul bersamaan

dengan aktivitas fisik. Aktivitas psikologis berupa asosiasi individu

terhadap rokok yang dihisap yang dianggap mampu meningkatkan :

a. Dayakonsentrasi,

b. Memperlancar kemampuan pemecahanmasalah,


c. Meredakanketegangan,

d. Meningkatkan kepercayaandiri, dan

e. Penghalau kesepian.

c. Intensitas merokok cukup tinggi, yaitu seberapa sering atau seberapa

banyak rokok yang dihisap dalam sehari.

Tiga aktivitas tersebut cenderung muncul secara bersamaan walaupun

hanya satu atau dua aktivitas psikologis yang menyertainya.

2.1.3 Faktor yang Mempengaruhi Perilaku Merokok


Menurut Juniarti (1991) dalam Mutadin (2002) dalam Poltekkes Depkes

Jakarta I (2012), faktor yang mempengaruhi kebiasaan merokok adalah sebagai

berikut:
a. Pengaruh orangtua
Salah satu temuan tentang remaja perokok adalah bahwa anak-anak muda

yang berasal dari rumah tangga yang tidak bahagia, di mana orang tua tidak

begitu memperhatikan anak-anaknya dan memberikan hukuman fisik yang

keras, lebih mudah untuk menjadi perokok dibanding anak-anak muda yang

berasal dari lingkungan rumah tangga yang bahagia (Baer dan Corado dalam

Atkinson, 1999: 294). Remaja yang berasal dari keluarga konservatif yang

menekankan nilai-nilai sosial dan agama dengan baik dengan tujuan jangka

panjang lebih sulit untuk terlibat dengan rokok/tembakau/obat-obatan

dibandingkan dengan keluarga yang permisif dengan penekanan pada falsafah

“kerjakan urusanmu sendiri-sendiri”. Yang paling kuat pengaruhnya adalah

bila orang tua sendiri menjadi figur contoh, yaitu perokok berat, maka anak-

anaknya akan mungkin sekali untuk mencontohnya. Perilaku merokok lebih

banyak ditemui pada mereka yang tinggal dengan satu orang tua (singgle
parent). Daripada ayah yang perokok, remaja akan lebih cepat berperilaku

sebagai perokok justru bila ibu mereka yang merokok, hal ini lebih terlihat

pada remaja putri (Al Bachri, 1991).


b. Pengaruh teman
Berbagai fakta mengungkapkan bahwa bila semakin banyak remaja yang

merokok, maka semakin besar kemungkinan teman-temannya adalah perokok

dan demikian sebaliknya. Dari fakta tersebuut ada dua kemungkinan yang

terjadi. Pertama, remaja tadi terpengaruh oleh teman-temannya atau bahkan

teman-teman remaja tersebut dipengaruhi oleh remaja tersebut, hingga

akhirnya mereka semua menjadi perokok. Diantara remaja perokok, 87%

mempunyai sekurang-kurangnya satu atau lebih sahabat yang perokok, begitu

pula dengan remaja bukan perokok (Al Buchori, 1991 dalam Poltekkes

Depkes Jakarta I, 2012).


c. Faktor kepribadian
Orang mencoba untuk merokok karena alasan ingin tahu atau ingin

melepaskan diri dari rasa sakit fisik atau jiwa, dan membebaskan diri dari

kebosanan.
2.2 Pola Tidur

2.2.1 Pengertian Pola Tidur


Menurut Agustin (2012), pola tidur adalah kemampuan setiap orang untuk

mempertahankan keadaan tidur dan untuk mendapatkan tahap tidur REM dan

NREM yang sesuai. Pola tidur merupakan suatu keadaan yang dijalani individu

untuk mendapatkan kesegaran dan kebugaran saat terbangun dari tidurnya. Pola

tidur seseorang dikatakan baik apabila tidak menunjukkan tanda-tanda

kekurangan tidur dan tidak mengalami masalah dalam tidurnya (Hidayat, 2008).
Sementara yang dimaksud dengan pola tidur menurut Nashori, 2002;

Purwanto, 2003, adalah suatu keadaan di mana tidur yang dijalani seorang

individu menghasilkan kesegaran dan kebugaran di saat terbangun. Pola tidur

menunjukkan kedalaman tidur seseorang (Lanywati, 2001). Menurut Siagian

(2004), mendefinisikan pola tidur sebagai kepuasan seseorang terhadap tidurnya.

Didukung juga dengan pernyataan Mutfiani (2012), pola tidur merupakan

kemampuan individu untuk tidur dan memperoleh jumlah istirahat sesuai dengan

kebutuhannya. Menurut Dariah dan Okatiranti (2015), pola tidur adalah jumlah

tahapan NREM dan REM yang dialami seseorang dalam siklus tidurnya secara

normal.
2.2.2 Aspek Pola Tidur
Pola tidur mencakup aspek-aspek kuantitatif tidur seperti onset tidur atensi,

efisiensi tidur, dan fragmentasi tidur, serta aspek yang lebih subjektif seperti

“kedalaman” atau “restfulness” tidur (Perumal, dkk., 2016). Menurut Mass

(2002), aspek-aspek dari pola tidur ada lima yaitu:


a. Tidur dalam keadaan miring ke kanan, karena memiliki implikasi biologis

bagi seseorang. Dalam posisi miring ke kanan lambung dalam posisi yang

lebih bebas untuk menjalankan fungsinya.


b. Badan dalam keadaan rileks (tidak ada aktivias yang berat sesaat menjelang

tidur), dianjurkan tidak melakukan aktivitas yang berat sesaat menjelang

tidur, seperti aktivitas olahraga yang terlalu dekat dengan waktu tidur karena

akan menghadirkan pengaruh berupa terganggunya tidur seseorang.


c. Nyenyak selama tidur, seseorang yang nyenyak tidur tidak akan mengalami

gangguan internal maupun eksternal. Gangguan internal seperti, mudah

terbangun karena ingin kencing, dan suhu tubuh panas. Gangguan eksternal

seperti, suara gaduh (suara mobil, pukulan di tembok, dan ketukan pintu).
d. Waktu tidur yang cukup (minimal enam jam dalam sehari), setiap orang

mempunyai rekening utang tidur, setiap orang perlu menyimpan cukup tidur

dalam rekening agar dapat menjaga kondisi homeostatis tidur tetap stabil,

suatu hal yang akan membuatnya awas sepanjang siang.


e. Merasa segar ketika terbangun, saat terbangun dari tidur yang cukup

seseorang merasakan rasa segar atau bugar saat terbangun, dan siap

melakukan berbagai aktivitas sepanjang hari secara efektif dan efisien.


f. Nyaman secara psikologis. Keadaan lain yang dipandang mempengaruhi pola

tidur adalah kenyamanan secara psikologis. Boleh jadi seseorang dalam

keadaan menghadapi masalah, namun yang terpenting adalah bagaimana

seseorang menanggapi masalah tersebut. Bila seseorang tetap optimis dalam

memandang berbagai macam masalah, yakin akan adanya jalan keluar, maka

seseorang dapat menjalani tidurnya dengan baik. Sebaliknya, kalau seseorang

dibebani oleh berbagai macam hal menjelang tidurnya, misalnya dipenuhi

ketajutan, maka tidurnya kemungkinan lebih mudah terganggu.


Adapun menurut Wolniczak (2013), bahwa aspek-aspek dari pola tidur

yaitu;

a. Durasi tidur (lamanya waktu tidur),


b. Gangguan saat tidur seperti pencahayaan dan kebisingan,
c. Atency (interval waktu antara respon yang diharapkan),
d. Efisiensi tidur.
Ada beberapa faktor yang mempengaruhi pola tidur. Seringkali faktor

tunggal tidak hanya menjadi penyebab masalah tidur. Faktor fisiologis,

psikologis, dan lingkungan dapat mengubah kualitas dan kuantitas tidur.

Faktor-faktor yang mempengaruhi pola tidur sebagai berikut:


a. Penyakit
Beberapa penyakit berkolaborasi negatif pada pola tidur terutama

beberapa penyakit yang memiliki gejala pada malam hari. Gastro

esophageal reflux disease memiliki gejala heartburn yaitu ketika isi

lambung kembali lagi ke esofagus, batuk malam hari dan nyeri dada

(Emmanuel dan Inns, 2014). Peristiwa refluks sering terjadi pada siang dan

malam hari terutama ketika tidur. Pada saat tidur posisi berbaring

menyebabkan asam lambung lebih mudah kembali keatas. Hal ini dapat

menyebabkan gangguan tidur dan penurunan pola tidur (Jung et al., 2010).

Batuk malam hari akibat cairan gaster reluks ke laring saat tidur terlentang

dapat mengganggu tidur sehingga pola tidur buruk (Emmanuel dan Inns,

2014).
Pada penyakit diabetes melitus (DM) terdapat manifestasi berupa

hilangnya toleransi karbohidrat sehingga timbulah gejala polidipsia (timbul

rasa haus), poliuri (peningkatan pengeluaran urin), polifagia (peningkatan

rasa lapar), dan keringat malam hari (Price dan Wilson, 2014). Gejala

klinis tersebut dapat mengganggu tidurnya sehingga berdampak pada

meningkatnya frekuensi terbangun, sulit tertidur kembali, ketidakpuasan

tidur yang akhirnyamengakibatkan penurunan pola tidur


(Gustimigo,2015).Selain itu penyakit kejiwaan seperti insomnia dan

depresijuga menyebabkan gangguan tidur. Adanyaketidakseimbangan

neurotransmiter dan hipotalamuspituitary adrenal (HPA) sehingga

dikaitkan denganpenurunan lobus frontal yang menyebakan

terganggunyatidur, karena transisi tidur sampai tidur NREM

dikaitkandengan lobus frontal (Colten dan Altevogt, 2006).


b. Faktor lingkungan
Tempat tidur dapat menentukan kenyaman seseorangsehingga

mempengaruhi pola tidur dilihat dari bentukukuran, keras atau tidaknya,

dan posisi tempat tidur.Selain itu, teman tidur juga mempengaruhi pola

tidur.Setiap orang memiliki tingkat kenyaman tidur sendiri atautidur

bersama orang lain. Suara juga berperan penting,suara dengkuran dan

kebisingan juga mempengaruhiketenangan tidur sehingga mempengaruhi

pola tidur(Agustin, 2012).


c. Akademik dan stres
Pola tidur yang buruk bisa dikarenakan beban akademik yang cukup

besar (Azad et al., 2015). Pengaruhakademik dikaitkan erat dengan tingkat

kecemasan, waktuistirahat atau jadwal yang tidak teratur yang

dapatmenyebabkan kelelahan, dan mengganggu pola tidur(Azad et al.,

2015). Tidur yang buruk biasanya terjadiketika menjelang ujian

dikarenakan adanya kebiasaanmembaca sampai larut malam sebelum ujian

sehingga haltersebut dapat mempengaruhi pola tidur (Cates et al.,2015).


Pola tidur juga berkaitan erat dengan stres yang tinggiserta bekerja

keras untuk meningkatkan danmempertahankan Indeks Prestasi Kumulatif

(IPK). Hal-haltersebut tak jarang mengorbankan tidur membuat pola tidur

memburuk (Alsaggaf et al., 2016). Pola tiduryang buruk juga

mengakibatkan berkurangnyakonsentrasi, kewaspadaan, menganggu

penalaran, danpemecahan masalah sehingga hal tersebut

menyebabkanbelajar menjadi sulit dan tidak efisien (Haryatno, 2014).


d. Gaya hidup dan kebiasaan
Kebiasaan seseorang berdoa sebelum tidur, sikat gigi,minum susu, dan

lain-lain sehingga meningkatkankenyaman tidur. Pola gaya tidur yang baik

berhubungandengan waktu bangun dan tidur sehingga meningkatkanpola

tidur dan mensinkronisasikan irama sirkadian(Agustin, 2012).


Kebiasaan minum kopi juga mempengaruhi pola tidurkarena

kandungan kafein. Melatonin adalah hormon untuksinkronisasi tidur dan

sekresi hormon ini dikendalikanoleh neurotransmitter yang didapat

dipengaruhi kafein(Shilo et al., 2002). Kafein yang terkandung dalam

kopimerupakan zat antagonis reseptor adenosin sentral yangbisa


mempengaruhi fungsi sistem saraf pusat danmengakibatkan gangguan tidur

(Daswin dan Samosir,2013). Pemakaian lebih dari 650 mg dapat

menyebabkaninsomnia, gelisah, dan ulkus. Efek lain dapatmeningkatkan

denyut jantung dan berisiko terhadappenumpukan kolesterol, menyebabkan

kecacatan padaanak yang dilahirkan (Hoeger et al., 2002).

Kebiasaankonsumsi rokok dan minuman keras (alkohol) adalahindikator

peningkatan ketegangan. Ketegangan dapatmenimbulkan gangguan

kesehatan dan salah satu gejalayang banyak muncul adalah insomnia

(gangguan sulittidur) sehingga dapat mengganggu pola tidur(Lanywati,

2001).
e. Obat-obatan
Obatan-obatan yang digunakan dalam jangka panjangseperti

antihipertensi, antikolinergik dapat menyebabkangangguan tidur karena

obat ini dapat menyebabkanterputus-putusnya fase tidur REM (Prakasa,

2016).Penggunaan obat kokain, ekstasi, dan ganja juga berefekpada tidur

karena administrasi obat-obatan inimeningkatkan keadaan terjaga sehingga

menekan tidurREM yang membuat perubahan pola tidur sehingga

dapatmengganggu pola tidur (Roehrs dan Roth, 2008).


Adapun menurut Potter dan Perry (2012) ada beberapa faktor yang

mempengaruhi antara lain:


a. Penyakit fisik
Setiap penyakit yang menyebabkan nyeri, ketidaknyamanan fisik, atau

masalah suasana hati, seperti kecemasan atau depresi, dapat menyebabkan

masalah tidur. Seseorang dengan perubahan seperti itu mempunyai masalah

kesulitan tertidur atau tetap tidur. Nokturia atau berkemih dimalam hari

juga menjadi salah satu penyebab gangguan tidur dan siklus tidur. Dan ini
sering terjadi pada lansia dengan penurunan tonus kandung kemih atau

orang yang berpenyakit jantung, diabetes, uretritis, atau penyakit prostat.

Lansia seringkali mengalami “sindrom kaki tak berdaya.” Dan ini akan

sering mengalami kekambuhan dimalam hari, seperti merasakan sensasi

gatal pada otot, sehingga akan menimbulkan terganggunya tidur pada

lansia khususnya dimalam hari (Potter dan Perry, 2012).


b. Obat-obatan dan Substansi
Lansia seringkali menggunakan variasi obat untuk mengontrol atau

mengatasi penyakit kroniknya, dan efek kombinasi dari obat-obatan dapat

menimbulkan gangguan tidur yang serius. L-triptofan, suatu protein alami

ditemukan dalam makanan seperti susu, keju dan daging, dapat membantu

seseorang mudah tidur (Potter dan Perry, 2012).


c. Gaya hidup
Rutinitas harian seseorang mempengaruhi perubahan pola tidur. Individu

yang bekerja bergantian berputar (mis. 2 minggu siang, kemudian diikuti

oleh 1 minggu malam) seringkali mempunyai kesulitan menyesuaikan

perubahan jadwal tidur. Setelah beberapa minggu bekerja pada waktu

malam hari, maka jam biologis seseorang dapat mmenyesuaikan.

Perubahan lain dalam rutinitas yang menggangu pola tidur meliputi bekerja

berat yang tidak biasa, mengikuti aktivitas sosial pada waktu malam, dan

perubahan waktu makan malam (Potter dan Perry, 2012).


Stres emosional

Stres emosional menyebabkan seseorang menjadi tegang dan tidak bisa

tidur. Seringkali lansia mengalami kehilangan yang mengarah pada stres

emosional. Pensiun, gangguan fisik, kematian orang yang dicintai, dan

kehilangan keamanan ekonomi merupakan contoh situasi yang situasi yang

meprediposisi lania untuk cemas dan depresi. Sehingga seringkali ini

mengalami perlambatan untuk jatuh tidur, munculnya tidur REM secara

dini, seringkali terjaga, peningkatan total waktu tidur, perasaan tidur yang

kurang, dan terbangun cepat (Potter dan Perry, 2012).


d. Lingkungan
Lingkungan fisik tempat seseorang tidur berpengaruh penting pada

kemampuan untuk tertidur dan tetap tidur. Ukuran, kekerasan, dan posisi

tempat tidur mempengauhi pola tidur. Seseorang lebih nyaman tidur sendiri

atau bersama orang lain, teman tidur dapat mengganggu tidur jika ia

mendengkur. Suara juga mempengaruhi tidur (Potter dan Perry, 2012).


e. Latihan fisik dan kelelahan
Seseorang yang kelelahan biasanya memperoleh tidur yang

mengistirahatkan, khususnya kelelahan ini dikarenakan dari kerja atau

latihan yang menyenangkan. Latihan dua jam atau lebih sebelum waktu

tidur membuat tubuh mendingin dan mempertahankan suatu keadaan

kelelahan yang meningkatakan relaksasi. Akan tetapi, kelalahan yang

berlebihan yang dihailkan dari kerja yang meletihkan atau penuh stres

membuat sulit tidur. Hal ini juga dapat menjadikan masalah dalam kualitas

dan pola tidur, dan biasanya terjadi pada anak sekolah dan remaja (Potter

dan Perry, 2012).


f. Asupan makanan dan kalori
Orang tidur lebih baik ketika sehat sehingga mengikuti kebiasaan makan

yang baik adalah penting untuk kesehatan yang tepat dan tidur. Kafein dan

alkohol yang dikonsumsi pada malam hari mempunyai efek produksi

insomnia, sehingga mengurangi atau menghindari zat tersebut secara

drastis adalah strategi penting yang digunakan untuk meningkatkan tidur.

Kehilangan atau kelebihan berat badan juga dapat mempengaruhi pola

tidur(Potter dan Perry, 2012).


2.3 Motivasi Belajar
2.3.1. Pengertian Motivasi Belajar
Menurut Clayton Alderfer (dalam Nashar, 2004:42) Motivasi belajar adalah

kecenderungan siswa dalam melakukan kegiatan belajar yang didorong oleh

hasrat untuk mencapai prestasi atau hasil belajar sebaik mungkin. Winkel (2005:

160), menyebutkan motivasi belajar adalah keseluruhan daya penggerak psikis

didalam siswa yang menimbulkan kegiatan belajar itu demi mencapai suatu

tujuan.
Motivasi belajar adalah dorongan dari proses belajar dan tujuan dari belajar

adalah mendapatkan manfaat dari proses belajar. Beberapa siswa mengalami

masalah dalam belajar yang berakibat prestasi belajar tidak sesuai dengan yang

diharapkan. Untuk mengatasi masalah yang dialami tersebut perlu ditelusuri

faktor yang mempengaruhi hasil belajar di antaranya adalah motivasi belajar

siswa, dimana motivasi belajar merupakan syarat mutlak untuk belajar, serta

sangat memberikan pengaruh besar dalam memberikan gairah atau semangat

dalam belajar (Hardini, 2012).


Menurut Hamzah B. Uno (2011: 23) “motivasi belajar adalah dorongan

internal dan eksternal pada siswa yang sedang belajar untuk mengadakan tingkah

laku, pada umumnya dengan beberapa indikator atau unsur-unsur yang


mendukung. Indikator-indikator tersebut, antara lain: adanya hasrat dan keinginan

berhasil, dorongan dan kebutuhan dalam belajar, harapan dan cita-cita masa

depan, penghargaan dalam belajar, dan lingkungan belajar yang kondusif.”.


Sardiman A. M (2007: 75), menjelaskan motivasi belajar adalah seluruh

daya penggerak didalam diri siswa yang menimbulkan kegiatan belajar yang

menjamin kelangsungan dari kegiatan belajar yang memberikan arah pada

kegiatan belajar sehingga tujuan yang dikehendaki oleh subjek belajar itu dapat

dicapai.”.
2.3.2. Aspek-Aspek Motivasi Belajar
Menurut Handoko (1992: 59), untuk mengetahui kekuatan motivasi belajar

siswa, dapat dilihat dari beberapa indikator sebagai berikut : a) Kuatnya kemauan

untuk berbuat b) Jumlah waktu yang disediakan untuk belajar c) Kerelaan

meninggalkan kewajiban atau tugas yang lain d) Ketekunan dalam mengerjakan

tugas.
Sedangkan menurut Sardiman (2001:81) motivasi belajar memiliki indikator

sebagai berikut: a) Tekun menghadapi tugas. b) Ulet menghadapi kesulitan (tidak

lekas putus asa) c) Menunjukan minat terhadap bermacam-macam masalah orang

dewasa. d) Lebih senag bekerja mandiri e) Cepat bosan pada tugas rutin f) Dapat

mempertahankan pendapatnya.
Sejalan dengan pendapat di atas, menurut Hamzah B. Uno (2011: 23) bahwa

ciri-ciri orang yang memiliki motivasi dalam belajar dapat diklasifikasikan

sebagai berikut:
1. Adanya hasrat dan keinginan untuk berhasil.
2. Adanya dorongan dan kebutuhan dalam belajar.
3. Adanya harapan dan cita-cita di masa depan.
4. Adanya penghargaan dalam belajar.
5. Adanya kegiatan yang menarik dalam belajar.
6. Adanya lingkungan belajar yang kondusif, sehingga memungkinkan seorang

siswa dapat belajar dengan baik.


2.3.3. Faktor yang Mempengaruhi Motivasi Belajar
Menurut Slameto (2010: 26), motivasi belajar dipengaruhi oleh tiga

komponen, yaitu:
1. Dorongan kognitif, yaitu kebutuhan untuk mengetahuhi, mengerti, dan

memecahkan masalah. Dorongan ini timbul di dalam proses interaksi antara

siswa dengan tugas/ masalah.


2. Harga diri, yaitu ada siswa tertentu yang tekun belajar dan melaksanakan

tugas-tugas bukan terutama untuk memperoleh pengetahuan atau kecakapan,

tetapi untuk memperoleh status dan harga diri.


3. Kebutuhan berafiliasi, yaitu kebutuhan untuk menguasai bahan pelajaran/

belajar dengan niat guna mendapatkan pembenaran dari orang lain/ teman-

teman. Kebutuhan ini sukar dipisahkan dengan harga diri.


Selain itu, Arden N. Frandsen yang dikutip oleh Suryabrata, Sumadi (2011:

236-237), menyebutkan ada beberapa hal yang mendorong motivasi belajar, yaitu:
1. Adanya sifat ingin tahu untuk belajar dan menyelidiki dunia yang lebih luas.
2. Adanya sifat yang kreatif pada manusia dan berkeinginan untuk terus maju.
3. Adanya keinginan untuk mendapatkan simpati dari orang tua, guru, dan

teman-teman.
4. Adanya keinginan untuk memperbaiki kegagalan yang lalu dengan usaha

yang baik melalui kooperasi maupun dengan kompetisi.


5. Adanya keinginan untuk mendapatkan kenyamanan bila menguasai pelajaran.
6. Adanya ganjaran atau hukuman sebagai akhir kegiatan pembelajaran.
Sejalan dengan pendapat di atas, Syamsu Yusuf (2009: 23), menyebutkan

faktor-faktor yang mempengaruhi motivasi belajar yaitu:


1. Faktor Internal
Faktor internal meliputi:
a. Faktor Fisik
Faktor fisik meliputi nutrisi (gisi), kesehatan, dan fungsi-fungsi fisik

(terutama panca indera).


b. Faktor Psikologis
Faktor psikologis berhubungan dengan aspek-aspek yang mendorong

atau menghambat aktivitas belajar pada siswa.


2. Faktor Eksternal (yang berasal dari lingkungan)
a. Faktor Non-Sosial
Faktor non-sosial meliputi keadaan udara (cuaca panas atau dingin),

waktu (pagi, siang, malam), tempat (sepi, bising, atau kualitas sekolah

tempat belajar), sarana dan prasarana atau fasilitas belajar.


b. Faktor Sosial
Faktor sosial adalah faktor manusia (guru, konselor, dan orang tua), baik

yang hadir secara langsung maupun tidak langsung (foto atau suara).

Proses belajar akan berlangsung dengan baik, apabila guru mengajar

dengan cara menyenangkan, seperti bersikap ramah, memberi perhatian

pada semua siswa, serta selalu membantu siswa yang mengalami

kesulitan belajar. Pada saat di rumah siswa tetap mendapat perhatian

orang tua, baik material dengan menyediakan sarana dan prasarana

belajar guna membantu dan mempermudah siswa belajar di rumah.

BAB III

KERANGKA KONSEP DAN HIPOTESIS PENELITIAN

3.1 KerangkaKonsep
Faktor-faktor yang
mempengaruhi:
Pengaruh orangtua
Pengaruh teman
Faktorkepribadian

Kebiasaan Faktor-faktor yang


Merokok Motivasi mempengaruhi:
Belajar Dorongan kognitif
Harga diri
PolaTidur Kebutuhan berafiliasi

Faktor-faktor yang
mempengaruhi:
Gaya hidup
Stres emosional
Lingkungan
Latihan fisik dan
kelelahan
Asupan makanan dan
kalori

Keterangan:

Diteliti

TidakDiteliti

Arah Hubungan

Gambar3.1: KerangkaKonsepHubungan Kebiasaan Merokok danPolaTidurTerhadap


Motivasi Belajar pada Mahasiswa anggota ORDA FORMASTI UNITRI Malang.

Berdasarkan Gambar 3.1, menunjukkan bahwa dalam penelitian ini peneliti

mengkaji tentangHubungan Kebiasaan Merokok danPolaTidurTerhadap Motivasi

Belajar pada Mahasiswa ORDA FORMASTI UNITRI Malang.

3.2 Hipotesis
Hipotesis adalah jawaban sementara dari rumusan masalah atau

pertanyaan penelitian (Nursalam, 2013). Berdasarkantujuandanrumusanmasal

ahsertateori teori yang sudahdijelaskanmakahipotesis yang dapatdikemukaka

nadalah:

H1 : Ada Hubungan Kebiasaan Merokok danPolaTidurTerhadap Motivasi

Belajar pada Mahasiswa ORDA FORMASTI UNITRI Malang.

BAB IV

METEDOLOGI PENELITIAN

4.1 Desain Penelitian


Desain penelitian merupakan suatu desain atau strategi untuk memperoleh

data yang diperlukan dalam pengujian hipotesis penelitian dan sebagai alat dalam

pengontrolan berbagai variabel yang berpengaruh terhadap penelitian (Nursalam,

2010). Desain penelitian yang digunakan berupa desain korelasi dengan tujuan

menunjukkan adanya korelasi atau hubungan korelatif antar variabel penelitian

(Nursalam, 2010). Penelitian ini meneliti tentang hubungan kebiasaan merokok

dengan pola tidur terhadap motivasi belajar pada Organisasi Daerah Forum

Mahasiswa Sumba Timur Universitas Tribhuwana Tunggal Dewi, Malang.


Analisa data: Products momment

4.2 Kerangka Kerja

Populasi: mahasiswa Organisasi Daerah Forum Mahasiswa Sumba Timur


Universitas Tribhuwana Tunggal Dewi, Malang sebanyak 130 orang

Sampel: mahasiswa Organisasi Daerah Forum Mahasiswa Sumba


Timur Universitas Tribhuwana Tunggal Dewi, Malang sebanyak 95
Sampling: Simpleorang
Random Sampling
Desain penelitian: deskripsi korelasi

Variabel independen: Variabel dependen:


Kebiasaan merokok dan Motivasi belajar
Pola tidur
Pengumpulan data Pengumpulan data:
kuesioner kuesioner

Pengolahan
Gambar 4.1. Kerangka Kerja Hubungan data:
Kebiasaan Merokok dengan Pola
editing, coding, Kesimpulan
scoring dan tabulating
Tidur Terhadap Motivasi Belajar pada Organisasi Daerah Forum Mahasiswa
Sumba Timur Universitas Tribhuwana Tunggal Dewi, Malang
4.3 Lokasi dan Waktu Penelitian

Lokasi penelitian dilakukan di Universitas Tribhuwana Tunggal Dewi

Malang pada mahasiswa Organisasi Daerah Forum Mahasiswa Sumba Timur

Universitas Tribhuwana Tunggal Dewi, Malang pada bulan juni 2018.

4.4 Populasi, Sampel dan Teknik Sampling


4.4.1 Populasi

Populasi merupakan sekumpulan subyek atau kelompok subyek yang

akan dikenai generaliasasi hasil penelitian (Azwar, 2015). Populasi dalam

penelitian ini adalah mahasiswa Organisasi Daerah Forum Mahasiswa Sumba

Timur Universitas Tribhuwana Tunggal Dewi, Malang sebanyak 30 orang.

4.4.2 Sampel

Sampel merupakan suatu obyek yang akan diteliti dan dianggap

mewakili seluruh populasi (Notoatmodjo, 2010). Penentuan ukuran sampel

pada penelitian ini menggunakan tabel Issac dan Michael (Sugiyono, 2012),

maka sampel yang digunakan adalah 95 orang mahasiswa Organisasi Daerah

Forum Mahasiswa Sumba Timur Universitas Tribhuwana Tunggal Dewi,

Malang. Tingkat kesalahan atau error pada table Issac dan Michael

(Sugiyono,2012) menggunakan 5% sesuai dengan kebutuhan untuk penelitian

sosial.

4.4.3 Teknik Sampling


Sampling adalah suatu cara yang ditempuh dengan pengambilan sampel

yang sesuai dengan keseluruhan obyek penelitian (Nursalam, 2008). Teknik

pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah simple random sampling


yang merupakan teknik pengambilan sampel secara acak dengan syarat

memenuhi parameter subyek penelitian (Sugiyono, 2012) sebagai berikut:

a. Kriteria Inklusi
Kriteria insklusi adalah kriteria di mana subjek penelitian mewakili sampel

penelitian yang memenuhi syarat sebagai sampel (Nursalam, 2013).


1. Anggota Organisasi Daerah Sumba Timur Universitas Tribhuwana Tunggal

dewi Malang.
2. Mempunyai kebiasaan merokok.
3. Bersedia menjadi subyek penelitian
4. Tidak dalam keadaan sakit secara fisik dan mental
b. Kriteria Eksklusi
Kriteria eksklusi merupakan kriteria dimana subjek penelitian tidak dapat

mewakili sampel karena tidak memenuhi syarat sebagai sampel penelitian

(Nursalam, 2013). Kriteria eksklusi dalam penelitian ini yaitu:


1. Anggota Organisasi Daerah Sumba Timur Universitas Tribhuwana Tunggal

dewi Malang yang tidak bersedia menjadi responden.


2. Memiliki kendala kesehatan seperti keadaan sakit.

4.4.4 Variabel Penelitian


Variabel penelitian merupakan sesuatu yang dapat digunakan sebagai

ukuran yang dimiliki atau didapatkan pada suatu satuan penelitian mengenai

konsep pengertian tertentu (Notoamodjo, 2010).


1. Variabel independent (variabel bebas)
Variabel independent merupakan suatu variabel yang dapat mempengaruhi

variabel lainnya atau variabel bebas (Arikunto, 2010). Variabel

independent dalam penelitian ini berupa kebiasaan merokok dan pola tidur

pada mahasiswa.
2. Variabel dependent (variabel terikat)
Variabel dependent merupakan suatu variabel yang dipengaruhi oleh

variabel lainnya atau variabel terikat (Arikunto, 2010). Variabel dependent

dalam penelitian ini berupa motivasi belajar pada mahasiswa.


4.5 Definisi Operasional
Definisi operasional dapat didefinisikan sebagai variabel yang secara

operasional dan berdasarkan karakteristik yang diamati. Hal ini memungkinkan

peneliti untuk melakukan observasi secara cermat terhadap objek atau fenomena

yang diamati. Definisi operasional dapat ditentukan dengan parameter yang

kemudian dijadikan ukuran dalam sebuah penelitian (Hidayat, 2012).


Tabel 4.1. Definisi Operasional Hubungan Kebiasaan Merokok dengan Pola Tidur
Terhadap Motivasi Belajar pada Organisasi Daerah Forum Mahasiswa Sumba
Timur, Universitas Tribhuwana Tunggal Dewi, Malang

Definisi
Variabel Parameter Alat Ukur Skala Skor
Operasional
Sangat Setuju
(SS) = 4
Skala Perilaku Setuju (S) = 3
- Frekuensi Merokok Tidak Setuju (TS)
Indepen
Perilaku Merokok adaptasi dari =2
den:
merokok yang - Lamanya Aritonang Sangat Tidak
Kebiasaa dapat diamati
Ordinal
Merokok (1997) dalam Setuju (STS) = 1
n secara langsung - Intensitas Dian dan Avin
merokok
Merokok (2000) dalam
kuisioner

A=4
B=3
C=2
D=1
Pola tidur E=0
- Durasi Tidur
Indepen adalah corak
- Meresa segar Pengukuran hasil
den: atau kebiasaan
ketika bangun Kuesioner Ordinal digunakan kriteria
Pola tidur yang
- Nyaman secara sebagai berikut:
tidur dialami
psikokologis 0-9 = Kurang
individu.
10-18 = Cukup
19-27 = Baik
28-36 = Sangat Baik

- Ketekunan dalam Sangat sesuai (SS)


belajar =5
- Ulet dalam Sesuai (S) = 4
menghadapi Kurang sesuai
kesulitan (KS) = 3
Motivasi
- Minat dan Tidak sesuai (TS)
belajar adalah
ketajaman =3
Depende dorongan dari
perhatian dalam Sangat tidak
n: proses belajar
belajar Kuesioner Interval sesuai (STS) =1
Motivasi untuk
- Berprestasi dalam
belajar mendapatkan
belajar Kriteria:
manfaat dari
- Mandiri dalam - Skor 68-100:
proses belajar
belajar motivasi tinggi
- Skor 34 67:
sedang
- Skor < 33:
rendah
4.6 Instrumen Penelitian dan Prosedur Pengumpulan Data
4.6.1 Instrumen Penelitian
Instrumen merupakan alat ukur yang akan digunakan untuk

mengumpulkan data (Hidayat, 2012). Instrumen yang digunakan berupa

kuesioner. Kuesioner merupakan sekumpulan pertanyaan tertulis untuk

memperoleh informasi dari responden dalam arti laporan tentang hal-hal yang

perlu untuk diketahui (Arikunto, 2010). Kuesioner dalam penelitian ini berisi

pernyataan-pernyataan tentang kebiasaan merokok dan pola tidur pada

mahasiswa Organisasi Daerah Forum Mahasiswa Sumba Timur terhadap

motivasi belajar yang dimodifikasi sendiri oleh peneliti berdasarkan teori-

teori yang telah diuraikan pada bab sebelumnya, kemudian dilakukan uji

validitas dan reliabilitas.


4.6.2 Prosedur Pengumpulan Data

Adapun prosedur pengumpulan data sebagai berikut:

1. Peneliti mengurus surat permohonan ijin penelitian kepada pihak kampus

Universitas Tribhuwana Tunggadewi Malang.


2. Peneliti ke Ketua Program Studi Ilmu Kesehatan (PSIK) UNITRI Malang
3. Peneliti menyebarkan kuesioner kepada responden yang dianggap masuk

dalam penelitian ini dan bisa dijadikan sampel.


4. Peneliti mengumpulkan data dan mengolahnya sesuai dengan langkah-

langkah uji hipotesis, yang kemudian diberikan interpretasi data dan

pembahasn sesuai hasil analisa data yang didapatkan peneliti.

4.7 Uji Validitas dan Reliabilitas


4.7.1 Uji Validitas
Validitas mempunyai arti sejauhmana ketepatan dan kecermatan suatu

alat ukur dalam melakukan fungsi ukurnya. Suatu tes atau instrumen

pengukuran dapat dikatakan mempunyai validitas yang tinggi apabila alat

tersebut menjalankan fungsi ukurnya, atau memberikan hasil ukur yang

sesuai dengan tujuan dilakukannya pengukuran tersebut (Azwar, 2015).

Pengujian keselarasan fungsi aitem dengan fungsi tes menghendaki

dilakukannya komputasi koefisien korelasi antara distribusi skor pada setiap

aitem dengan suatu kriteria yang relevan yaitu distribusi skor total tes itu

sendiri (Azwar, 2015).


Perhitungan content-validity coefficient untuk skala tersebut di atas

dilakukan menggunakan formula Aiken’s V sedangkan perhitungan validitas

butir aitem dilakukan dengan menggunakan formula Alpha Cronbach dengan

bantuan program SPSS version 17.0 for Windows. Aitem yang mempunyai

korelasi positif dengan kriterium (skor total) serta korelasi yang tinggi

menunjukan bahwa aitem tersebut mempunyai validitas yang tinggi pula.

Syarat minimum untuk dianggap memenuhi syarat adalah jika r = 0,3. Jadi,

kalau korelasi antara butir aitem dengan skor total kurang dari 0,3 maka butir

aitem dalam instrumen tersebut dinyatakan tidak valid (Masrun, dalam

Sugiyono, 2012).
4.7.2 Uji Reliabilitas
Reliabilitas adalah konsistensi atau kepercayaan pada hasil alat ukur dari

waktu ke waktu. Koefisien reliabilitas berada dari rentang 0 sampai dengan

1,00. Semakin tinggi koefisien reliabilitasnya atau mendekati 1,00 maka

semakin tinggi reliabilitasnya (Azwar, 2015). Suatu tes dikatakan memiliki

reliabilitas tinggi apabila skor tampak tes itu berkorelasi tinggi dengan skor
murninya sendiri. Reliabilitas dapat pula ditaksirkan sebagai seberapa tinggi

korelasi antara skor-tampak pada dua tes yang pararel (Azwar, 2015). Uji

reliabilitas pada penelitian ini menggunakan koefisien alpha (a) dengan

bantuan program SPSS version 17.0 for windows. Koefisien alpha (a)

merupakan formula dasar dalam pendekatan konsistensi internal dan

merupakan estimasi yang baik terhadap reliabilitas pada banyak situasi

pengukuran (dalam Azwar 2015).


4.8 Teknik Pengolahan Data

Data penelitian yang diperoleh berupa hasil jawaban kuesioner dari

responden lalu, diubah dalam bentuk skor nilai. Kemudian data yang diperoleh

diolah melalui program SPSS for windows. Pengolahan data dilakukan beberapa

tahap, yaitu :

1. Editing (Pengeditan data)


Meneliti kembali jawaban yang diberikan responden sudah cukup benar untuk

diproses lebih lanjut atau belum. Editing dilakukan untuk mengumpulkan data

di lapangan sehingga jika terjadi kesalahan maka dilakukan upaya pembetulan.


2. Coding (Pengkodean)
Pembuatan kode pada tiap data yang termasuk dalam kategori yang sama.

Kode merupakan isyarat yang dibuat dalam bentuk angka atau huruf yang

memberikan pentunjuk atau identitas pada suatu informasi atau data yang akan

dianalisis. Hal ini untuk mempermudah dalam melakukan tabulasi dan analisa

data.
3. Scoring
Scoring merupakan penentuan jumlah skor, dimana untuk variabel kebiasaan

merokok yaitu skor 1 jika jawaban “Benar” dan skor 0 jika jawaban “Salah”.

Variabel pola tidur dibagi menjadi 4 skor respon, yaitu SS = Sangat setuju
memiliki skor 4, S = Setuju memiliki skor 3, TS = Tidak Setuju memiliki skor

2, STS = Sangat Tidak Setuju memiliki skor 1. Sedangkan variabel terikat yaitu

motivasi belajar dibagi menjadi 5 skor respons, antara lain SS = Sangat Sesuai

memiliki poin 5, S = Sesuai memiliki poin 4, KS = Kurang Sesuai memiliki

poin 3, TS = Tidak Sesuai memiliki poin 2, dan STS = Sangat Tidak Sesuai

memiliki poin 1.
4. Tabulating
Penyusun tabel-tabel yang dimulai dari penyusunan tabel utama yang bersisi

seluruh data informasi yang berhasil dikumpulkan dengan daftar pertanyaan

sampai tabel khusus yang telah benar-benar ditentukan setelah berbentuk tabel

maka tabel tersebut siap dianalisa dan dinyatakan dalam bentuk tulisan
4.9 Analisa Data
4.9.1 Analisa Univariat
Penelitian analisis univariat merupakan analisa yang dilakukan untuk

menganalisis tiap variabel dari hasil penelitian (Notoadmodjo, 2010). Analisa

univariat berfungsi untuk meringkas kumpulan data hasil pengukuran

sedemikian rupa sehingga kumpulan data tersebut berubah menjadi informasi

yang berguna, peringkasan tersebut dapat berupa ukuran tabel. Analisa

univariat dilakukan masing-masing variabel yang diteliti.


Analisis univariat variabel kebiasaan merokok pada mahasiswa

menggunakan rumus untuk menjumlahkan data yang telah didapat (Nursalam,

2011), sebagai berikut:

N= 100%
Keterangan :
N = Nilai yang ditetapkan
SP = Skor yang ditetapkan
SM = Skor maksimal
Berdasarkan rumus tersebut, maka untuk mengelompokkan kategori

variabel dapat dilakukan sebagai berikut:


1. Variabel Kebiasaan merokok
Variabel kebiasaan merokok menggunakan alat ukur skala perilaku

merokok yang diadaptasi dari Aritonang (1997), kemudian dikelompokkan

atau dikategorikan menjadi Benar dengan skor 1 dan Salah dengan skor 0.
2. Variabel Pola Tidur
Variabel pola tidur didapatkan melalui pernyataan-pernyataan responden

atau subyek penelitian dalam mengisi kuisioner yang kemudian

dikelompokkan atau dikategorikan menjadi SS = Sangat Setuju dengan

skor 4, S = Setuju dengan skor 3, TS = Tidak Setuju dengan skor 2, dan

STS = Sangat Tidak Setuju dengan skor 1. Pengukuran hasil digunakan

kriteria sebagai berikut (Riwidikdo, 2009) :

Tidak baik X > M + 1. SD


Kurang baik 1. SD ≤ X ≤ M + 1. SD
Cukup baik X < M – 1. SD

3. Variabel Motivasi Belajar


Variabel motivasi belajar didapatkan dari pernyataan-pernyataan subyek

dalam mengisi kuisioner yang kemudian dikelompokkan menjadi SS =

Sangat Sesuai dengan skor 5, S = Sesuai dengan skor 4, KS = Kurang

Sesuai dengan skor 3, TS = Tidak Sesuai dengan skor 2, dan STS = Sangat

Tidak Sesuai dengan skor 1. Adapun kriteria pengukuran hasil yang

digunakan sebagai berikut :


Tinggi : skor 68-100
Sedang : skor 34-67
Rendah: skor <33
4.9.2 Analisa Bivariat
Analisa yang digunakan peneliti adalah analisa bivariat digunakan

untuk mengetahui keeratan hubungan variabel bebas dengan variabel terikat.


Penelitian ini dilakukan uji statistik dengan metode analisa uji kolerasi

spearman rank untuk menentukan hubungan dua variabel yang keduanya

merupakan data ordinal dan interval dengan menggunakan bantuan software

SPSS dengan taraf signifikan (α = 0,05) dengan interpretasi p value < 0,05

berarti H0 ditolak dan menerima H1 yaitu ada hubungan kebiasaan merokok

dan pola tidur terhadap motivasi belajar pada mahasiswa, dan jika p value >

0,05 berarti H0 diterima dan H1 ditolak yaitu tidak ada hubungan kebiasaan

merokok dan pola tidur terhadap motivasi belajar pada mahasiswa.

4.10 Etika Penelitian


Menurut Nursalam (2013) secara umum prinsip etika dalam penelitian atau

pengumpulan data dapat di bedakan menjadi tiga bagian:


1. Prinsip Manfaat
a. Bebas dari penderitaan
Peneliti harus dilaksanakan tanpa mengakibatkan penderitaan kepada subjek,

khususnya jika menggunakan tindakan khusus. Penelitian yang dilakukan

adalah berupa tindakan (eksperimen) maka responden dijamin bahwa tidak

akan mengalami efek yang merugikan.


b. Bebas dari eksploitasi
Partisipasi subjek dalam penelitian, harus dihindarkan dari keadaan yang tidak

menguntungkan. Subjek harus diyakinkan bahwa partisipasinya dalam

penelitian atau informasi yang telah diberikan, tidak akan dipergunakan dalam

hal-hal yang dapat merugikan subjek dalam bentuk apapun. Data responden

yang diperoleh tidak akan disebarluaskan untuk kepentingan pribadi.


c. Resiko
Peneliti harus hati-hati dalam mempertimbangkan resiko dan keuntungan yang

akan berakibat kepada subjek pada setiap tindakan. Berkaitan dengan poin

pertama sebelumnya bahwa apabila penelitian yang dilakukan adalah berupa


tindakan (eksperimen) maka responden dijamin bahwa tidak akan mengalami

efek yang merugikan.

2. Prinsip Menghargai Hak Asasi Manusia (Respect Human Dignity)


a. Hak untuk ikut atau tidak menjadi responden (right to self determination), yang

artinya responden berhak untuk bersedia atau menolak untuk dijadikan sampel.
b. Hak untuk mendapat jaminan dari perlakuan yang diberikan (right to full

disclosure), artinya semua responden dalam penelitian ini memiliki hak yang

sama sehingga tidak mengistimewakan satu atau sebagian responden dan

mengabaikan yang lain.


c. Informed consent Subjek harus mendapatkan informasi secara lengkap tentang

tujuan penelitian yang akan dilaksanakan, mempunyai hak untuk bebas

berpartisipasi atau menolak untuk menjadi responden. Pada Informed consent

juga perlu dicantumkan bahwa data yang diperoleh hanya untuk

pengembangan ilmu. Sebelum melakukan penelitian, peneliti memberikan

penjelasan kepada responden mengenai penelitian tersebut dan hal-hal apa saja

yang dibutuhkan serta memberikan jaminan kepada responden bahwa data

yang diperoleh hanya untuk kepentingan penlitian.


3. Prinsip Keadilan (Right To Justice)
a. Hak untuk mendapatkan pengobatan yang adil (right in fair treatmnt)
Subjek harus diperlakukan secara adil baik sebelum, selama dan sesudah

keikutsertaannya dalam penelitian tanpa adanya diskriminasi apabila ternyata

mereka tidak bersedia atau dikeluarkan dari penelitian. Artinya setiap sampel

baik yang bersedia menjadi sampel maupun yang tidak bersedia tetap

mendapatkan perlakuan yang adil, dalam hal ini tetap melakukan komunikasi

dengan sampel yang tidak bersedia mengambil bagian dalam proses

pengambilan data.
b. Hak dijaga kerahasiannya (right to privacy)
Subjek mempunyai hak untuk meminta bahwa data yang diminta harus

dirahasiakan, untuk itu perlu adanya tanpa nama (anonymity) dan rahasia.

Peneliti menjaga kerahasiaan identitas responden seperti untuk nama bisa

menggunakan inisial, selain itu mengingat penelitian ini berkaitan dengan

genitalia maka hasil jawaban responden juga dijaga kerahasiaannya

DAFTAR PUSTAKA

A. M. Sardiman. (2007). Interaksi dan Motivasi Belajar Mengajar. Bandung :


Rajawali Pers

Agustin, Destiana. 2012. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Kualitas Tidur pada


Pekerja Shift di PT Krakatau Tirta Industri Cilegon, Depok: Fakultas Ilmu
Keperawatan, Universitas Indonesia.

Al Bachri. 1991. AdaApadengan Rokok. http://sekolah indonesia .com. (Diakses


Tanggal 27 Maret 2018.)

Alsaggaf M, Wali SO, Merdad RA, Merdad, LA. 2016. Sleep quantity, quality,
and insomnia symptoms of medical students during clinical years. J Saudi
Med. 37(2):173-82.

Atkinson, Rita L., Richard C. Atkinson, Edward E. Smith, dan Daryl J. Bern,
Pengantar Psikologi, Edisi Kesebelas, Jilid Satu, Alih Bahasa Widjaja
Kusuma, Interaksara. Bagian I, II.

Azad MC, Fraser K, Rumana N, Abdullah AF, Shahana N, Hanly PJ, et al. 2015.
Sleep disturbances among medical students: a global perspective. J Clin
Sleep Med. 11(1):6974.

Bart, Smet. (1994). Psikologi Kesehatan. PT. Gramedia Widiasarna Indonesia :


Jakarta.

Cates ME, Clark A, Woolley TW, Saunders A. 2015. Sleep quality ammong
pharmacy students. Am J Pharm Educ. 79(1):1-6.
Colten H, Altevogt BM. 2006. Sleep disorders and sleep deprivation: an unmet
public health problem. Washington: National Academies Press.

Dariah, E. D. Dan Okatiranti. 2015. Hubungan Kecemasan dengan Kualitas Tidur


Lansia di Posbindu Anyelir Kecamatan Cisarua Kabupaten Bandung Barat.
Ilmu Keperawatan, 3.

Daswin NBT, Samosir NE. 2013. Pengaruh kafein terhadap kualitas tidur pada
mahasiswa fakultas kedokteran Sumatera Utara. E-Jurnal FK USU. 1(1): 1-
5.

Emmanuel A, Inns S. 2014. Gastroenterologi dan hepatologi. Jakarta: Erlangga.

Eni Purwaningsih, Tri Prabowo, dan Gaudensius F.B.. 2014. Hubungan Insomnia
dengan Motivasi Belajar pada Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan
Guna Bangsa Yogyakarta. [Online Journal] Jurnal Kesehatan STIKES Guna
Bangsa Yogyakarta.

Fandiani, Yulia Martha, Wantiyah, dan Peni Perdani Juliningrum. 2017. Pengaruh
Terapi Dzikir Terhadap Kualitas Tidur Mahasiswa Program Studi Ilmu
Keperawatan Universitas Jember. NurseLine Journal 2(1): 52-60.

Gustimigo ZP. 2015. Kualitas tidur penderita diabetes melitus. J Major. 4(8): 133-
8.

Hamdu, Ghullam, dan Lisa Agustina. 2011. Pengaruh Motivasi Belajar Siswa
Terhadap Prestasi Belajar IPA di Sekolah Dasar. Jurnal Penelitian
Pendidikan 12(1): 90-96.

Hamzah B. Uno. (2011). Teori Motivasi dan Pengukurannya: Analisis di Bidang


Pendidikan. Jakarta: Bumi aksara

Hanafi Nilifda, Nadjmir, dan Hardisman. 2016. Hubungan Kualitas Tidur dengan
Prestasi Akademik Mahasiswa Program Studi Pendidikan Dokter Angkatan
2010 FK Universitas Andalas. Jurnal Kesehatan Andalas 5(1): 243-249.

Handoko, T. Hani, 1992. Manajemen personal dan sumber daya manusia, edisi
kedua, cetak ke empat. Penerbit yogyakarta: UGM

Hardini, Isriani dan Dewi Puspitasari. 2012. Strategi Pembelajaran Terpadu


(Teori, Konsep, & Implementasi). Yogyakarta: Familia (Group Relasi Inti
Media).

Haryatno P. 2014. Hubungan intensitas olahragadan pola tidur dengan tingkat


stres pada mahasiswa tingkat satu Poltekkes Surakarta [Tesis]. Surakarta;
Universitas Sebelas Maret.
Hidayat, A. Aziz Alimul, 2008. Pengantar Konsep Dasar Keperawatan, Jakarta:
Salemba Medika.

Hoeger WWK, Turner LW, Hafen BQ. 2002. Wellness: guideline for a healthy
lifestyle. 3rd ed. Belmont, CA: Wadsworth Group.

Ikhsan, H., Arwani, dan Purnomo. 2013. Pengaruh Pendidikan Kesehatan Bahaya
Merokok terhadap Perilaku Mengurangi Konsumsi Merokok Pada Remaja
(Studi Kasus di Dukuh Kluweng, Desa Kejambon, Kecamatan Taman,
Kabupaten Pemalang). [Online Journal] http://112.78.40.115/e-
journal/index.php/ilmukeperawatan/article/viewFile/121/146

Istiqomah, U. (2003). Upaya menuju generasi tanpa rokok. Surakarta: Seti Aji
____________. (2004). Remaja tanpa rokok. Bandung: Alfabeta.

Jung HK, Choung RS, Talley NJ. 2010. Gastroesophageal reflux disease and sleep
disorders: evidence for a causal link and therapeutic implications. J
Neurogastroenterol Motil. 16(1):22-9.

Kementerian Kesehatan. 2017. Riset Kesehatan Dasar (RISKESDAS) 2013.


Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Kementerian Kesehatan RI.
http://www.depkes.go.id/resources/download/general/Hasil%20Riskesdas
%202013 . Diakses pada tanggal 27 Maret 2018.

Kholis, Nur. 2011. Kisah Inspiratif Perjuangan Berhenti Merokok. Yogyakarta:


Real Book.

Komalasari, D.,Helmi, A. F. (2000). Faktor-Faktor Penyebab Perilaku Merokok


pada Remaja. Jurnal Psikologi Universitas Gadjah Mada Vol.3 No.1
http://avin.staff.ugm.ac.id/data/jurnal/perilakumerokok_avin.pdf.

Lanywati, E. 2001. Insomnia. Yogyakarta, Penerbit Kanisius.

Maas, J.B. 2002. Power Sleep. Bandung: Penerbit Kaifa.

Mu‟tadin, Zainul. 2002. Remaja dan Rokok, (online), (http://herbalstoprokok.


wordpress.com/2009/02/04/remaja-dan-rokok, diakses 26 Maret 2018).

Muftiani, I. 2012. Perbedaan Kualitas Tidur Antara Pasien Asma dan Pasien Tb
Paru. Surakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret.

Mutia, Vaora, Febriana Sabrian, Yulia Ivani Dewi. 2014. Hubungan Kebiasaan
Merokok Remaja dengan Gangguan Pola Tidur. Jurnal Keperawatan Jiwa 2
(1): 58-66.
Nashar. (2004). Peranan Motivasi dan Kemampuan Awal dalam Kegiatan
Pembelajaran. Jakarta: Delia Press.

Nashori, H. F. 2002. Mimpi Nubuwat. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Nasution.2007. Perilaku Merokok pada Remaja. Program Studi Psikologi Fakultas


Kedokteran Universitas Sumatra Utara : Medan.

National Geographic. 2015. Waktu Tidur Ideal Sesuai Usia.


http://nationalgeographic.co.id/ . Diakses pada tanggal 1 April 2018.

Nursalam. (2013). Konsep Penerapan Metode Penelitian Ilmu Keperawatan.


Jakarta: Salemba Medika.

Perumal, S. R. P., Narasimhan, M. Dan Kramer, M. 2016. Sleep and


Psychosomatic Medicine, New York, CRC Press.

Poltekkes Depkes Jakarta I. 2012. Kesehatan Remaja, Problem dan Solusinya.


Jakarta: Salemba Medika.

Potter, P. A., dan Perry, A. G.. 2010. Fundamental Keperawatan (ed. 7 vol. 2).
Jakarta: Salemba Medika.

Potter, Patricia A., Perry, Anne Griffin. Buku Ajar Fundamental Keperawatan:
Konsep, Proses dan Praktik. Jakarta:EGC, 2012.

Prakasa AB. 2016. Hubungan tingkat stres dengan derajat kualitas tidur pada
mahasiswa fakultas kedokteran Universitas Lampung. Fakultas Kedokteran,
Universitas Lampung [Skripsi]. Bandar Lampung: Universitas Lampung

Price SA, Wilson LM. 2005. Patofisiologi: konsep klinis proses-proses penyakit
edisi ke-6. Jakarta: EGC.

Purwanto, Y. 2003. Memahami Mimpi. Yogya: Menara Kudus.

Roehrs T, Roth T. 2008. Caffeine: sleep and daytime sleepiness. J Elsevier.


12(2):153-62.

Sardiman,A.M. 2001. Interaksi dan Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta: Grafindo.

Shilo L, Sabbah H, Hadari R, Kovatz S, Weinberg U, Dolev S, et al. 2002. The


effect of coffe consumption on sleep and melatonin secretion. J Elsevier.
3(3):271-3.

Siagian, H. 2014. Hubungan Aktivitas Fisik dengan Kualitas Tidur Lansia di Desa
Parsuratan Kecamatan Balige, Medan: FIK Universitas Sumatera Utara.
Siregar, MH. 2011. Mengenal Sebab – Sebab, Akibat – Akibat dan Cara Terapi
Insomnia. Yogyakarta: Flash Books.

Slamet. 2010. Belajar dan Faktor-Faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta: Rineka


Cipta.

Sulistyo, K,T. (2009). Hubungan antara stress dengan perilaku merokok pada
mahsiswi.Skripsi.Semarang:Fakultas Psikologi Universitas Soegijapranata.

Suryabrata, Sumadi, 2011. Psikologi Pendidikan, Jakarta: PT. Raja Grafindo


Persada

Syah, M. 2015. Psikologi Pendidikan dengan Pendekatan Baru. Bandung: PT.


Remaja Rosdakarya.
Syarfrianda, J., Darwin Karim, dan Ari Pristiana Dewi. 2015. Hubungan antara
Kualitas Tidur dan Kuantitas Tidur dengan Prestasi Belajar Mahasiswa.
Jurnal JOM 2(2): 1178-1185.

Triyanti. 2006. Kebiasaan Merokok. http://triyanti.blogspot.com/2007/07/-


kebiasaan-merokok.html. Diakses pada tanggal 26 Maret 2018, pukul 11.10
WIB.

Ulandari, Km. Sri Susandi, I. Kt. Dibia, dan Dw. Nyoman Sudana. 2014.
Hubungan antara Motivasi Belajar dengan Prestasi Belajar Siswa SD Kelas
V Semester Ganjil di Desa Buruan. Jurnal Mimbar PGSD Universitas
Pendidikan Ganesha Jurusan PGSD 2(1): 1-10.

Utama. 2014. Bahaya Merokok: Mari Kita Pikirkan Lagi!.


(http://www.antirokok.or.id/product_index.htm. Diakses pada tanggal 27
Maret 2018.

WHO. 2008. 10 Negara dengan Jumlah Perokok Terbesar.


http://www.bmf.litbang.depkes.co.id/ . Diakses pada tanggal 27 Maret 2018.

Winkel. 2005. Psikologi Pengajaran, Jakarta: Gramedia Pustaka Tama.

Wolniczak, I. (2013). Association between Facebook Dependence and Poor Sleep


Quality: A Study in a Sample of Undergraduate Students in Peru. Journal
proquest. 8 (3).

Yusuf, Syamsu dan Sugandhi, Nani. (2009). Program Bimbingan dan Konseling di
Sekolah. Bandung Rizqi Press.
PERMOHONAN MENJADI RESPONDEN

Kepada:
Yth. Calon Responden Penelitian
di
Tempat

Dengan Hormat,

Saya Mahasiswa dari Program Studi Ilmu Keperawatan Universitas


Tribhuwana Tunggadewi Malang, bermaksud melaksanakan penelitian dengan
judul “Hubungan Kebiasaan Merokok Dan Pola Tidur Terhadap Motivasi Belajar
Pada Organisasi Daerah Forum Mahasiswa Sumba Timur Universitas Tribhuwana
Tunggadewi Malang’’

Saya berharap partisipasi dan kerjasamnya dalam penelitian yang akan


saya lakukan, saya menjamin kerahasiaan dan identitas anda. Informasi yang anda
berikan hanya digunakan untuk keperluan dalam penelitian saja.

Responden yang bersedia silahkan mengisi dan menandatangani lembar


persetujuan menjadi responden ini. Jika responden mengundurkan diri pada saat
penelitian berlangsung, tidak akan diberikan sanksi apapun. Atas perhatian dan
kerja samanya saya ucapkan limpah terima kasih.

Malang, Juni 2018

Peneliti

Yanristo Ratu Praing


Nim: 2014610154

INFORMED CONCENT

Yang bertanda tangan dibawah :

Nama :
Umur :
Jenis Kelamin :
Pendidikan :
Pekerjaan :
Alamat :

Setelah mendapat penjelasan tentang tujuan dan manfaat serta


kemungkinan resiko penelitian yang berjudul “Hubungan Kebiasaan Merokok
Dan Pola Tidur Terhadap Motivasi Belajar Pada Organisasi Daerah Forum
Mahasiswa Sumba Timur Universitas Tribhuwana Tunggadewi Malang’’
menyatakan: (Setuju/ tidak setuju) menjadi responden penelitian dengan catatan
apabila sewaktu-waktu merasa dirugikan dalam bentuk apapun, berhak
membatalkan persetujuan ini.
Peneliti : Malang,Juni 2018
Responden

Yanristo Ratu Praing


2014610154 (…………………………………….)
*) coret yang tidak dipilih Nama terang dan tanda tangan

KUESIONER PENELITIAAN

Judul Penelitian:Hubungan Kebiasaan Merokok dengan Pola Tidur


Terhadap Motivasi Belajar pada Organisasi Daerah Forum
Mahasiswa Sumba Timur, Universitas Tribhuwana Tunggal
Dewi, Malang

Identitas Responden
Nama (boleh tidak diisi) : ……………………………………………..

Usia : .......... Tahun

Jenis Kelamin : .......... Laki-laki/Perempuan

A. Kuesioner Variabel Kebiasaan Merokok

Berikan tanda centang ( √ ) pada kolom pernyataan-pernyataan yang menurut ada


benar. adapun pilihan jawaban sebagai berikut:
SS = Sangat Setuju
S = Setuju
TS = Tidak Setuju
STS = Sangat Tidak Setuju.

No Pernyataan Jawaban
SS S TS STS
1 Sayakonsumsi perharilebihdari 20 batang?
2 Saya merokok kapanpun saya mau.
3 Saya hanya merokok pada momen tertentu.
4 Saya merokok ketika berkumpul dengan keluarga.
5 Saya hanya merokok ketika berkumpuldenganteman.
6 Merokokadalahhal yang menyenangkanbagisaya.
7 Sayamengkonsumsirokokperharikurangdari 10 batang
8 Sayamerokoksudahdalamjangkawaktu yang lama.
9 Sayamenghabiskansatubungkusrokokdalamwaktu yang
relatifcepat.
10 Sayamerokokdalamjangka yang dekatantarperbatangrokok.
11 Sayamengkonsmsirokokkurangdari 20 batangperhari.
Kuesioner Variabel PolaTidur

Berikan tanda centang ( x ) pada jawaban yang menurut anda benar sesuai
pertanyaan dibawah ini.

1. Berapa lama waktu yang Anda butuhkan untuk dapat tertidur pulas?
a. 0–15menit
b. 16–30menit
c. 31–45 menit
d. 46–60menit
e. >60menit
2. Jika Anda terbangun sekali atau berkali-kali di tengah malam, berapa lama
Anda terjaga secara total (Tambahkan sepanjang waktu Anda terjaga)?
a. . 0–15menit
b. 16–30menit
c. 31–45 menit
d. 46–60menit
e. >60menit
3. Jika waktu bangun tidur Anda terjadi sebelum niatan Anda untuk bangun
tidur, seberapa awal waktu Anda terbangun?
a. Saya tidak terjaga sangat awal/ Sekitar 15 menit lebih awal
b. 16-30 menit lebih awal
c. 31-45 menit lebih awal
d. 46–60 menit lebih awal
e. >60min lebih awal
4. Berapa jumlah malam dalam seminggu, Anda memiliki
gangguan/kesulitan/masalah dalam tidur?
a. 0-1
b. 2
c. 3
d. 4
e. 5-7
5. Berapa besar rating atau tingkat yang akan Anda berikan untuk kualitas
tidur Anda sendiri?
a. Sangat baik
b. Baik
c. Sedang
d. Buruk
e. Sangat Buruk
Anda berpikir sejenak untuk mengingat kembali sejauh mana Anda memiliki
pola tidur yang buruk selama beberapa bulan terakhir/bulan yang lalu...

6. Apakah pola tidur buruk Anda tersebut mempengaruhi suasana hati, energi
yang dimiliki, atau hubungan sosial Anda?
a. Tidak sama sekali
b. Sangat kecil
c. Sedikit
d. Banyak
e. Sangat Banyak
7. Apakah pola tidur buruk Anda tersebut mempengaruhi konsentrasi,
produktivitas sehari-hari, atau kemampuan Anda untuk tetap terjaga dala
tidur?
a. Tidak sama sekali
b. Sangat kecil
c. Sedikit
d. Banyak
e. Sangat Banyak
8. Apakah pola tidur buruk Anda tersebut memberikan permasalahan secara
keseluruhan?
a. Tidak sama sekali
b. Sangat kecil
c. Sedikit
d. Banyak
e. Sangat Banyak

9. Berapa lama Anda memiliki masalah dalam pola tidur Anda?


a. Saya tidak memiliki masalah tidur/ <1 bulan
b. 1-2 bulan
c. 3-6 bulan
d. 7-12 bulan
e. > 1 tahun
B. Kuisioner Variabel Motivasi Belajar

Berikan tanda centang ( √ ) pada kolom pernyataan-pernyataan yang menurut


ada benar. adapun pilihan jawaban sebagai berikut:

SS = Sangat Setuju
S = Setuju
KS = Kurang Setuju
TS = Tidak Setuju
STS = Sangat Tidak Setuju

Jawaban
No Pernyataan
SS S KS TS STS
1 Saya berusaha hadir tepat waktu untuk
mengikuti kuliah
2 Jika sedang tidak semangat, saya memilih
untuk tidak mengikuti kuliah
3 Saya akan merasa rugi jika tidak mengikuti
kuliah
4 Jika dosen telah hadir di ruangan, saya memilih tidak masuk
untuk belajar
5 Saya berusaha hadir setiap hari untuk belajar
6 Saya mengikuti kuliah di dalam ruangan
hingga kuliah selesai
7 Saya memilih untuk tidak mengikuti kuliah
jika mata kuliah itu tidak saya sukai
8 Siapapun dosen yang mengajar, saya tetap
mengikuti kuliah
9 Saya sering keluar ruangan saat kuliah
sedang berlangsung
10 Saya belajar kembali dirumah dengan jadwal
belajar yang teratur
11 Saya belajar di rumah bila ada tugas atau
ujian/test esok hari
12 Untuk lebih memahami materi kuliah, saya
menyempatkan diri belajar kembali di rumah

13 Jika sudah di rumah, saya memilih untuk


tidak mengulang kembali materi kuliah

14 Saya merasa perlu untuk belajar kembali di


rumah
15 Saya suka menunda jika ingin belajar kembali di rumah

16 Saya merasa senang untuk memahami


kembali soal atau materi yang sulit
17 Saya tidak senang dengan kuliah, jika
materi kuliahnya sulit untuk dimengerti
18 Saya mudah menyerah ketika mengalami
kesulitan dalam belajar
19 Saya tidak senang untuk belajar jika
menghadapi kesulitan dalam belajar
20 Saya senang belajar sampai larut malam untuk
menyelesaikan tugas
21 Saya senang mencari jalan keluar ketika menghadapi kesulitan
yang ditemukan dalam belajar

22 Saya senang mengajak teman berdiskusi jika


menemukan kesulitan dalam belajar
23 Jika tidak dapat mengatasi kesulitan, saya memilih berhenti
berusaha
24 Saya memperhatikan kuliah yang diberikan
dosen dengan baik
25 Saya mengobrol dengan teman ketika dosen
sedang menjelaskan
26 Saya menyimak penjelasan dosen dari awal
hingga akhir kuliah
27 Saya mengerjakan pekerjaan lain ketika dosen
menerangkan
28 Mencapai nilai yang tinggi dalam kuliah
merupakan hal yang utama bagi saya
29 Mencapai prestasi yang lebih baik disetiap
semester merupakan hal yang penting bagi saya

30 Saya kurang termotivasi untuk berprestasi


dalam belajar karena menyadari kemampuan saya yang
terbatas
31 Saya menerima dengan lapang dada
berapapun nilai yang saya dapat di setiap semester

32 Saya merasa puas,bila nilai ujian saya tidak ada yang


dikategorikan mengulang

33 Saya mempunyai target yang jelas dalam mencapai prestasi


belajar
34 Saya berusaha menyelesaikan tugas dengan
usaha sendiri
35 Saya mengerjakan tugas dengan cara
mencontek pekerjaan teman
36 Saya dapat mengerjakan tugas tanpa bantuan
orang lain
37 Saya mengerjakan tugas sekedarnya yang
penting tugas tersebut terselesaikan
38 Saya mengisi kekosongan waktu kuliah
disekolah dengan mengerjakan tugas yang
belum terselesaikan
39 Saya mengisi kekosongan waktu kuliah
dengan membaca buku seputar kuliah
40 Saya merasa tidak perlu belajar di luar jam
kuliah
41 Jika ada jam kuliah kosong, saya
mempelajari kembali pelajar yang diberikan
sebelumnya
42 Saya lebih senang mengobrol dikantin jika
ada jam kuliah kosong

1.1.1

Anda mungkin juga menyukai