Anda di halaman 1dari 10

AKREDITASI PUSKESMAS

UPTD PUSKESMAS TELUKJAMBE

Disusun oleh :
TIM KERJA UPTD PUSKESMAS TELUKJAMBE

UPTD PUSKESMAS TELUKJAMBE


DINAS KESEHATAN KABUPATEN KARAWANG
TAHUN 2012
KATA PENGANTAR

Alhamdulillahirobilallamin
Puji syukur kehadirat Allah SWT, atas segala Rahmat dan Karunia-Nya yang telah
menunjukan sumber suara-suara hati yang bersifat mulia, sumber ilmu pengetahuan, yang
telah memberikan jalan dan tuntunan kepada kami guna dapat menyelesaikan laporan
kegiatan puskesmas untuk kegiatan akreditasi Puskesmas tepat pada waktunya.
Sholawat serta salam teruntuk Nabi Muhamad SAW, yang telah memberikan dan
menyampaikan kepada kita semua ajaran yang telah terbukti kebenarannya, dan semakin
terbukti kebenarannya.

Dalam penyusunan laporan kegiatan puskesmas yang dilaksanakan di UPTD


Puskesmas Telukjambe, kami telah banyak menerima bantuan dan bimbingan dari berbagai
pihak, untuk itu kami mengucapkan terima kasih yang sebesar – besarnya kepada semua pihak
yang telah banyak membantu dalam persiapan Akreditasi Puskesmas, ada banyak hikmah
yang kami ambil dari kegiatan Akreditasi Puskesmas ini selain talisillaturahmi yang makin
erat, juga menjadi jembatan penghubung untuk saling mengisi dan koreksi antara pemegang
kebijakan kesehatan ditingkat kabupaten dengan kami yang berhadapan langsung dengan
masyarakat agar tujuan pelaksanaan pelayanan kesehatan masyarakat di kabupaten karawang
yaitu Meningkatkan Derajat Kesehatan dan dapat menjadikan Kabupaten Karawang
Sehat 2015 dapat segera terwujud.

Pada kesempatan ini tak lupa kami haturkan terima kasih kepada yang terhormat :

1. dr. H. Yuska Yasin, MM


Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Karawang.
2. Sekertaris Dinas dan Para Kepala Bidang pada Dinas Kesehatan Kabupaten
Karawang yang telah memberikan pembinaan dan arahannya.
3. Tim Pembina Wilayah UPTD Puskesmas Telukjambe yang telah membina kepada
kami seluruh Staf Karyawan Puskesmas Telukjambe
4. Seluruh Staf UPTD Puskesmas Telukjambe yang telah bekerja keras dalam
persiapan pelaksanaan Akreditasi Puskesmas 2012.
5. Semua pihak Lintas sektor yang telah banyak memberikan bantuan pemikiran
dana, dan material.
Kami menyadari bahwa dalam kegiatan puskesmas yang selama ini kami lakukan
masih jauh dari sempurna, masih dijumpai beberapa kekurangan, untuk itu saran dan kritik
dari Tim Penilai Akreditasi Jawa Barat yang bersifat membangun sangat kami harapkan guna
penyempurnaan kegiatan Puskesmas dan Kinerja kami di masa yang akan datang, akhirnya
kami berharap semoga kegiatan akreditasi ini dapat berjalan sesuai dengan yang diharapkan
kita semua….Amin.
BAB I
PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
Pembangunan kesehatan bertujuan meningkatkan kesehatan, kesadaran, kemauan dan
kemampuan hidup sehat bagi setiap orang agar terwujud derajat kesehatan masyarakat yang
optimal. Untuk mewujudkan derajat kesehatan bagi masyarakat diselenggarakan upaya
kesehatan dengan pendekatan pemeliharaan, peningkatan kesehatan (Promotif), pencegahan
penyakit (Preventif), penyembuhan (Kuratif), dan pemulihan kesehatan (Rehabilitatif), yang
dilaksanakan secara menyeluruh, terpadu, dan berkesinambungan.
Untuk mewujudkan derajat kesehatan masyarakat yang optimal diperlukan suatu
sistem manajemen puskesmas yang tepat. Salah satu fungsi penting dari manajemen
puskesmas adalah fungsi perencanaan yang merupakan langkah awal dari proses manajemen
disamping fungsi lainnya seperti pengorganisasian, penggerakan, pengawasan dan lain-lain.
Suatu tindakan Pelayanan Kesehatan yang akan dilaksanakan, tanpa perencanaan yang
merupakan bagian dari manajemen yang baik maka tidak ada sesuatu yang diorganisir,
digerakkan dan diawasi. Dengan demikian perencanaan manajemen yang baik merupakan
suatu keharusan yang penting dalam suatu sistem manajemen modern.

Akreditasi Puskesmas merupakan bagian dari sistem manajemen modern yang menilai
pelaksanaan program dan manajement yang telah dilaksanakan di Puskesmas secara
meneyeluruh. Akreditasi Puskesmas bertujuan agar pelayanan kesehatan masyarakat kedepan
diharapkan dapat terukur dan seragam di seluruh tatanan dengan mengedepankan kualitas
pelayanan yang baik dan prima maka selayaknya pelayanan yang dilaksanakan dinilai oleh
penyelenggara pelayanan yang berotensi bukan untuk menilai kekurangan semata-mata namun
hal tersebut dilakukan untuk menjadi bahan koreksi semua pihak baik penyelengara kebijakan
tingkat Kabupaten, Propinsi, maupun Pusat apakah selama ini pembinaan program dan
pengadaan sarana maupun prasarana yang dilakukan telah berjalan baik, atau apakah dengan
kearipan lokal yang dimiliki daerah ada program yang menjadi terobosan yang dapat di angkat
atau dicontoh semua tatanan penyelenggara pelayanan kesehatan.

B. PENGERTIAN

Secara umum manajemen Puskesmas dapat dikatakan sebagai suatu proses


penyusunan yang sistematis mengenai kegiatan-kegiatan yang akan dan perlu dilakukan untuk
mengatasi masalah kesehatan dan meningkatkan cakupan program dalam rangka pencapaian
tujuan yang telah ditetapkan, dimana pelaksana kegiatan melaksanaan program dilakukan
secara sistematis dengan tetap memperhatikan tanggung gugat karena berkaitan dengan
kebijakan lintas sektor dan anggaran.
Manajemen sering pula diartikan sebagai cara bagaimana mencapai tujuan sebaik-baiknya
secara tersusun dan sistematis dengan sumber daya yang ada supaya lebih efisien dengan
memperhatikan keadaan lingkungan ekonomi dan lain-lain.

C. TUJUAN

C.1 TUJUAN UMUM

Akreditasi Puskesmas bertujuan memberikan penilaian bersama untuk


meningkatkan kemajuan manajemen puskesmas dalam mengelola kegiatan dalam upaya
meningkatkan fungsi puskesmas sebagai pusat pengembangan, pembinaan dan pelaksanaan
upaya kesehatan diwilayah kerjanya.

C.2 TUJUAN KHUSUS

a. Dilaksanakanya Manajemen Puskesmas secara baik dengan memperhatikan tanggung


gugat bagi petugas pelaksana
b. Disusunnya rencana kegiatan puskesmas sebagai acuan guna meningkatkan cakupan
dan mutu pelayanan kesehatan sesuai dengan kebutuhan dan keadaan wilayah
kerjanya.
c. Pelaksanaan rencana kegiatan puskesmas setelah diterimanya sumber daya dari
berbagai sumber dalam rangka pemantapan penggerakan pelaksanaan kegiatan dalam
tahun yang sedang berjalan dan akan berjalan dengan melakukan notulen kegiatan dan
pengarsipan yang baik.

D. RUANG LINGKUP WILAYAH KERJA PUSKESMAS

Dalam Melakukan kegiatan pelayanan kesehatan masyarakat UPTD Puskesmas


Telukjambe mempunyai 5 Desa Binaan yaitu :

1. Desa Telukjambe
2. Desa Sirnabaya
3. Desa Puserjaya
4. Desa Sukaluyu
5. Desa Pinayungan

D. Data Dasar Kependudukan UPTD Puskesmas Telukjambe Tahun 2012


Seperti tergambar dalam tabel berikut
Dengan melaksanakan 6 program pokok Puskesmas ( Basic Six ) yaitu :
1. Promosi kesehatan ( Promkes )
2. Kesehatan Lingkungan
3. Perbaikan Gizi
4. Kesejahteraan Ibu dan Anak ( KIA ) dan Keluarga Berencana ( KB ).
5. P2P dan Imunisasi
6. Pengobatan Dasar

dan mempunyai beberapa program penunjang yaitu :


1. Pencatatan dan Pelaporan.
2. Usaha Kesehatan Sekolah ( UKS ) dan UKGMD
3. Perawatan Kesehatan Masyarakat ( Perkesmas ).
4. Usaha Kersehatan Gigi dan Mulut.
5. Kesehatan Jiwa .
6. Kesehatan Mata.
7. Kesehatan pada lanjut Usia
8. Graha Semesta
9. Kesehatan Kerja
10. Laboratorium sederhana
11. Kesehatan Olah Raga
12. MTBS
13. USG
14. PKPR
15. PAL
16. Pembinaan pengobat tradisional dll.
E. KEADAAN UMUM UPTD PUSKESMAS TELUKJAMBE
E.1 TENAGA KESEHATAN
A.1. Kualifikasi Akademik Petugas Kesehatan.
 Sarjana S2 : 1 Orang.
 S1 : 6 Orang
 D IV : 1 Orang
 D III : 17 Orang
DI : 2 Orang
 SLTA + SPK : 12 Orang
 SLTP : 3 Orang.
.
A.2. Status Kepegawaian.
 PNS : 29 Orang
 PTT : 9 Orang
 Sukwan : 3 Orang.

A.3. Kualifikasi Profesi Petugas.


 Magister Kes Kerja : 1 Orang.
 Kesmas : 4 Orang.
 Dokter umum : 3 Orang.
 Dokter gigi : 1 Orang.
 Bidan : 15 Orang.
 Perawat : 6 Orang.
 Perawat Gigi : 1 Orang
 Juru immunisasi : 1 Orang.
 Petugas sanitarian : 1 Orang.
 Pelaksana Umum : 7 Orang.
 Petugas Kebersihan dan Keamanan : 1 Orang.

A.4. Sarana Puskesmas


 Ruang pelayanan : 2 Ruang
 UGD : 1 Ruang
 Aministrasi : 2 Ruang
 Ruang Staff : 2 Ruang
 Laboratorium : 1 Ruang

A.5. Prasarana Puskesmas


 Ambulance : 2 Buah
 Motor Dinas : 2 Buah
BAB II
FALSAFAH DAN TUJUAN

A. FALSAFAH DAN TUJUAN

Puskesmas Teluk Jambe adalah


Unit pelaksana Teknis Dinas Kesehatan kabupaten Karawang yang melaksakan
tugas teknis operasional sebagai pelaksana pembangunan kesehatan di wilayah
kecamatan Teluk Jambe Timur

Tujuan adalah
Mendukung tercapainya tujuan pembangunan kesehatan nasional meningkatnya
kesadaran kemauan , kemampuan hidup sehat bagi setiap orang yang bertempat
tinggal diwilayah kerja agar terwujud derajat kesehatan yang setinggi- tingginya
dalam rangka mewujudkan teluk jambe sehat 2015

B. VISI DAN MISI PUSKESMAS TELUKJAMBE KARAWANG


2.1. VISI PUSKEMAS TELUK JAMBE
Pembangunan kesehatan di Kecamatan Teluk Jambe dalam upaya meningkatkan
derajat kesehatan masyarakat Teluk Jambe telah berpedoman dalam Rencana
Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) inas Kesehatan Kabupaten
Karawang dengan tujuan Karawang Sehat yaitu gambaran masyarakat di depan
dimana masyarakat hidup dalam lingkungan dan perilaku sehat, kemampuan untuk
menjangkau pelayanan kesehatan yang bermutu dan profesional. Berpedoman pada
Visi dan Misi Dinas Kesehatan Kabupaten Karawang, dan memperhitungkan potensi
yang dapat mendukung keberhasilan dalam peningkatan derajat kesehatan
masyarakat.
“ Terwujudnya Masyarakat Teluk Jambe Yang Sehat dan
Mandiri Tahun 2015 “
Visi ini memberikan pengertian suatu kondisi masyarakat Teluk Jambe
menyadari, mau dan mampu untuk mengenali, mencegah dan mengatasi
permasalahan kesehatan yang dihadapi, sehingga dapat bebas dari gangguan
kesehatan, baik yang disebabkan karena penyakit termasuk gangguan kesehatan
akibat bencana, maupun lingkungan dan perilaku yang tidak mendukung untuk hidup
sehat.
Kondisi yang diharapkan adalah masyarakat lebih proaktif dalam meningkatkan
derajat kesehatan baik individu ataupun bersama melalui fasilitas kesehatan
disediakan ataupun gerakan kesehatan masyarakat. Visi ini merupakan cara pandang
jauh kedepan tentang kemana Pembangunan Kesehatan di Kecamatan Teluk Jambe
akan diarahkan dan memperjelas yang akan dicapai Puskesmas Teluk Jambe serta
menggambarkan aspirasi di masa depan, dan menjadi inspirasi untuk meningkatkan
pelayanan yang profesional melalui persiapan sumber daya kesehatan yang
mempunyai keeratan dengan mutu pelayanan.
Visi Puskesmas Teluk Jambe ini dijadikan acuan dalam setiap langkah dan
gerak seluruh komponen kesehatan agar para pelaksana kesehatan dapat
melaksanakan pelayanan kesehatan dengan profesional, amanah dan partisipatif,
sehingga melaksanakan tugas secara efisien dan efektif.

2.2 MISI PUSKEMAS TELUK JAMBE

Untuk mencapai visi yang telah ditetapkan, maka dirumuskan beberapa misi sebagai
penjabaran visi, dengan mempertimbangkan hal-hal seperti tugas pokok dan fungsi
organisasi; Penjabaran RPJMD puskesmas Teluk Jambe 2011-2015 Seluruh
stakeholders dan para pihak yang berkepentingan; serta Isu strategis harus ditangani.
Misi yang harus diemban dan dilaksanakan oleh Puskesmas Teluk Jambe
Kabupaten Karawang yaitu :

1. Meningkatkan Pemberdayaan Masyarakat dan Kesehatan Keluarga.


2. Meningkatkan Pencegahan, Pengendalian Penyakit dan Penyehatan
Lingkungan .
3. Meningkatkan Kualitas Pelayanan dan Jaminan Kesehatan.
4. Meningkatkan Pemerataan, Pengawasan dan Standarisasi Pelayanan
Kesehatan.
5. Meningkatkan Manajemen Kesehatan dan Kapasitas Sumber Kesehatan.

2.3 FUNGSI PUSKESMAS

1. Menggerakan pembangunan berwawasan kesehatan


2. Memberdayakan masyarakat dan memberdayakan keluarga
3. Memberikan pelayanan kesehatan tingkat pertama
2.3.1 Menggerakan pembangunan berwawasan
kesehatan

Puskesmas sebagai motor dan motivator terselenggaranya pembangunan yang


mengacu, berorientasi pada kesehatan
Fungsi ini diukur dari Indeks Potensial Tatanan Sehat ( IPTS)
- Tatanan Sekolah
- Tatanan Tempat Kerja
- Tatanan Tempat- tempat Umum

Indikator Potensi Tatanan Sehat


- Tersedianya air bersih
- Tersedianya jamban yang saniter
- Adanya larangan merokok
- Adanya dokter kecil untuk SD dan PMR untuk SLTP

2.3.2 Memberdayakan masyarakat dan memberdayakan keluarga


Segala upaya fasilitas non instruktif guna meningkatkan kemampuan
masyarakat agar mampu mengidentifikasi masalah, merencanakan, dan
melakukan pemecahan masalah dengan memanfaatkan potensi setempat dan
fasilitas yang ada baik dari instansi lintas sektoral, LSM, dan tokoh
masyarakat’
Indikator : Indeks Potensi Keluarga Sehat ( IPKS)

2.3.3 Memberikan pelayanan kesehatan tingkat pertama


Pelayanan yang bersifat mutlak perlu , yang sangat dibutuhkan oleh sebagian
besar masyarakat dan mempunyai nilai strategis untuk meningkatkan derajat
kesehatan masyarakat.
Sifat : Komprehensip , terpadu dan berkesinambungan
Indikator Keberhasilan adalah IPMS program Basic Sic
( Indikator Potensi Masyarakat Sehat )
UPTD Puskesmas Telukjambe

NO PROGRAM POKOK KEGIATAN INDIKATOR


1 Promosi kesehatan Promosi Hidup Bersih Dan Sehat Perbaikan prilaku sehat
2 Kesehatan lingkungan Bintek Penyehatan pemukiman Perbaikan lingkungan
3 Kesehatan ibu anak ANC, K4, Linakes,
MTBS, Cakupan MTBS
Imunisasi Cakupan Imunisasi,
, KB Cakupan MKET
4 Pemberantasan Diare, Cakupan penemuan Kasus
Penyakit Menular ISPA,
Malaria, Kesembuhan
TB
5 Pengobatan Medik dasar Cakupan pelayanan
UGD
Laboratorium sedehana
6 Gizi Distribusi vitamin A/ Fe/cap Cakupan Vit A/ Fe/ Cap
Iodium Iodium
PSG Gizi kurang atau buruk
Promosi Gizi SKDN, %Kadarzi

7 Kualitas Pelayanan Jaga mutu Tingkat kepatuhan


Kesehatan - Provider Kepuasan Pasien
- Konsumen

Anda mungkin juga menyukai