Anda di halaman 1dari 5

1.

Pengertian

Cerpen adalah karangan pendek yang menceritakan suatu kisah yang dialami oleh suatu tokoh
secara ringkas disertai dengan berbagai konflik dan solusi masalah yang dihadapi.

2.Fungsi sosial

Untuk memberi contoh kehidupan dan bisa memaknai isi cerpen agar bisa menjadi lebih baik
lagi.

3.Struktur teks

•Abstrak

Adalah ringkasan dari sebuah cerita

•Orientasi

Adalah hal-hal yang berhubungan dengan suasana, tempat dan waktu .

•Komplikasi

Adalah rangkaian kejadian-kejadian yang berhubungan dan sebab akibat sebuah cerita.

•Evalusi

Adalah klimaks atau puncak permasalahn

•Resolusi

Penyelesaian dari evalusi

•Koda

Nilai atau hikmah yang terkandung dalam cerita

4.Kaidah kebahasaan

•Menggunakan kata sifat yang mendeskripsikan pelaku seperti penampilan fisik dan
kepribadian tokoh dalam cerpen.

•Kata keterangan untuk mendeskripsikan latar, waktu, tempat dan suasana

•Menggunakan kalimat langsung dan tidak langsung

•Bahasa digunakan tidak baku atau tidak formal

Pantun

1.Pengertian
Pantun merupakan salah satu jenis puisi lama asli indonesia. Pantun bersifat anonim.
Maksudnya, penulis pantun tidak diketahui. Pantun terdiri dari empat larik(baris) dan bersajak a-b-a-
b yang merupakan sampiran dan isi.

2.Fungsi sosial

•Pantun memiliki fungsi menjalin kekerabatan atau hubungan pergaulan dengan orang lain

• Pantun menunjukkan kecepatan seseorang dalam berfikir dan bermain-main dengan kata

•Pantun membuat seseorang menjadi dihargai dimasyarakat. Dan generasi yang ramah dan
mudah beradaptasi dengan masyarakat sekitarnya

3.Struktur teks

Struktur teks pantun terdiri dari :

•Sampiran : terletak pada dua baris pertama dan biasanya tidak ada hubungan dengan bagian
kedua(isi)

•Isi : dua baris terakhir merupakan tujuan dari pantun tersebut

4.Kaidah kebahasaan

•Diksi, pilihan kata yang tepat

•Bahasa kiasan, peribahasa atau ungkapan tertentu untuk menyampaikan makna.

•Imaji, penggambaran diciptakan oleh pelantun secara tidak langsung.

•Bunyi, biasanya muncul dari kiasan, imaji serta diksi yang diciptakan ketika menuturkan
pantun. Biasanya ada unsur rhyme(rima) dan rhytm(ritme) untuk memperindah pantun.
Biografi

1.Pengertian

Biografi merupakan tulisan tentang kehidupan kehidupan seseorang. Biografi dapat berbentuk
beberapa jenis kalimat saja, tetapi juga dapat berupa lebih dari satu buku. Biografi sering
menceritakan seorang tokoh sejarah.

2.Fungsi sosial

•Mengenal tentang tokoh idola

•Menjadi contoh atau teladan bagi pembaca

•Memberikan motivasi atau semangat bagi pembaca, agar sukses kehidupan

3.Struktur teks

•Orientasi, tahap ini adalah bagian pengenalan suatu tokoh, berisi gambaran awal tentang
tokoh tersebut di dalam teks biografi.

•Peristiwa dan Masalah, bagian kejadian atau peristiwa yang dialami tokoh.

•Reorientasi, bagian penutup

4.Kaidah kebahasaan

•Partisipan manusia

•Konjungsi temporal

•Kalimat simpleks atau tunggal

•kata keterangan

•kata kerja material

•kata hubung
Teks Eksplanasi

1.Pengertian

Teks eksplanasi adalah teks yang berisi penjelasan-penjelasan tentang proses mengapa dan
bagaimana dari suatu topik yang berhubungan dengan fenomena-fenomena alam maupun sosial
yang terjadi dikehidupan sehari-hari. Semua fenomena tersebut memiliki hubungan sebab akibat
dan memiliki proses.

2.Fungsi sosial

Untuk menjelaskan proses terjadinya sesuatu menurut prinsip sebab-akibat

3.Struktur teks

•Pernyataan umum, berisi topik yang akan dijelaskan.

•Urutan sebab akibat, berisi penjelasan proses terjadi yang disajikan secara urut atau bertahap.

•Interpretasi(penutup), berisi tentang kesimpulan mengenai topik yang telah dijelaskan

4.Kaidah kebahasan

•Kata kerja material, menunjukkan perbuatan fisik atau peristiwa.

•Kata kerja relasional, menunjukkan hubungan sebab akibat

•Konjungsi eksternal, konjungsi yang menghubungkan dua peristiwa


Teks Ulasan Film atau Drama

1.Pengertian

Teks ulasan yaitu teks yang berisi ulasan atau penilaian terhadap suatu karya (drama atau film).

2. Fungsi sosial

•Dapat mempengaruhi pembaca untuk lebih jelas melihat objek yang di ulas

•Sebagai media pengenalan

•Sebagai penilaian terhadap karya yang diulas

3.Struktur teks

•Orientasi, pengenalan atau gambaran umum’’latar belakang’’

•Tafsiran, verisi gambaran detail tentang drama yang diulas

•Evalusi,berisi pandangan dari pengulas mengenai hasil karya yang diulas

Rangkuman, berisi kesimpulan dari ulasan

4.Kaidah kebahasaan

•Istilah

•Sinonim dan antonim

•Verba atau kata kerja,

•Nomina(kata benda), kelas kata yang menyatakan nama dari seseorang, tempat atau lainnya

•Pronomina, jenis kata yang menggantikan nomina

•Konjungsi(kata hubung), berfungsi menghubungkan dua klausa, kalimat atau paragraf

Anda mungkin juga menyukai