Anda di halaman 1dari 18

LAPORAN HASIL PRAKTIKUM

MATA KULIAH KONSTRUKSI ALAT UKUR PSIKOLOGI


“Tes Prestasi Mata Pelajaran IPA Pada Anak Sekolah Dasar Kelas
4”

KELAS C
KELOMPOK 5

Rizky Ramadhan L. (201710230311140)


Elsa Alpina M. (201710230311145)
Adna Puspita C. (201710230311149)
Zulfikar Ahmad W. (201710230311157)
Egi Amira P. (201710230311163)

Dosen Pengampu: Hanif Akhtar, M.A


Instruktur : Abdurosid Nur Ali

FAKULTAS PSIKOLOGI
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG
2019
A. Tujuan Tes
Tujuan tes ini adalah mengetahui kemampuan peserta atau siswa-siswa kelas
4 SD dalam memahami dan mengerti tentang mata pelajaran IPA. Maka tes ini
dapat digunakan untuk mata pelajaran IPA (Ilmu Pengetahuan Alam) pada anak
SD (Sekolah Dasar) tepatnya dijenjang kelas 4. Tes ini diberikan kepada 27 siswa
SD Mohammad Hatta Malang kelas 4. Uji coba alat tes dilaksanakan pada tanggal
24 Oktober 2019. Tes ini dapat digunakan oleh seluruh SD (Sekolah Dasar) yang
memerlukan informasi kemampuan siswa-siswinya dalam pemahaman mata
pelajaran Ilmu Alam ini, tepatnya untuk siswa SD yang berada di kelas 4. Tes ini
juga akan menunjukkan apakah penyampaian mata pelajaran sudah tepat atau
belum.

B. Landasan Teoritik

Ilmu alam ataupun ilmu pengetahuan alam (natural science) adalah istilah
yang biasanya digunakan yang merujuk pada rumpun ilmu yang di mana objeknya
adalah benda-benda alam dengan hukum-hukum yang bersifat pasti, berlaku kapan
pun dan di mana pun. Orang-orang yang menekuni dalam bidang ilmu
pengetahuan alam disebut sebagai saintis. Sains (Science) diambil dari kata
latin yaitu scientia yang secara harfiah memiliki arti pengetahuan.

Kuslan Stone menyebutkan bahwa sains merupakan kumpulan pengetahuan


dan bagaimana caranya untuk mendapatkan serta mempergunakan pengetahuan
itu. Sains juga dapat digunakan sebagai suatu proses untuk menerapkan langkah-
langkah yang akan ditempuh para ilmuan untuk melakukan penyelidikan dalam
rangka untuk mencari penjelasan akan gejala-gejala alam yang terjadi. Adapun
langkah-langkah tersebut yaitu dengan merumuskan masalah, merumuskan
hipotesis, merancang eksperimen, mengumpulkan data, menganalisis hingga
menyimpulkan. Dari sini dapat kita ketahui bahwa karakteristik yang mendasar
pada ilmu sains yaitu kuantifikasinya yaitu gejala alam yang berbentuk dalam
kuantitas.
Dalam ilmu pengetahuan alam kita akan mempelajari aspek-aspek fisik dan
non manusia tentang bumi dan sekitarnya. Ilmu-ilmu alam akan membentuk
landasan bagi ilmu terapan yang nanti keduanya akan dibedakan menjadi ilmu
sosial, humaniora, teknologi dan seni. Saat disekolah ilmu alam akan dipelajari
dengan secara umum di mata pelajaran ilmu pengetahuan alam (IPA).

 BAB I : Bentuk Tubuh Hewan dan Tumbuhan


1. Bentuk Tubuh Hewan
Pernahkah kalian mengamati hewan yang ada pada lingkungan
sekitar rumah atau sekolahmu? Untuk mempelajari dan mengetahui
lebih lanjut mari kita pelajari macam-macam bentuk tubuh hewan
dibawah ini :
a) Bentuk Tubuh Kucing
Bentuk tubuh kucing terdiri atas kepala, tubuh, kaki dan ekor.
Seluruh tubuh kucing diselimuti rambut tebal. Kucing berkaki empat,
digunakan untuk berjalan, berlari atau melompat. Kucing memiliki
kuku yang tajam. Kuku kucing yang tajam berguna untuk menerkam
mangsa. Kuku kucing juga digunakan untuk memanjat pohon.
Dalam sisi penglihatan kucing sangat tajam dan biasanya
digunakan untuk mengintai mangsanya. Kucing mempunyai gigi
yang runcing. Gigi yang runcing disebut gigi taring yang gunanya
untuk merobek-robek makanan. Di atas mulutnya ada rambut
panjang dan kaku disebut kumis. Ekor kucing ada yang panjang dan
ada yang pendek. Ekor kucing berguna untuk keseimbangan ketika
berlari.
b) Bentuk Tubuh Burung
Ayam, bebek dan merpati merupakan hewan yang
dikelompokkan ke dalam bangsa burung. Bagian utama tubuh burung
terdiri atas kepala, badan, sayap dan kaki. Pada bagian kepala bangsa
burung terdapat mata, lubang hidung, lubang telinga dan paruh.
Diatas kepada ayam terdapat jengger. Paruh gunanya untuk mematuk
makanan. Bentuk paruh berbeda-beda tergantung dari makanannya.
Burung yang makan biji-bijian misalnya merpati dan pipit. Burung
yang makan daging misalnya elang, rajawali dan burung hantu.
Tubuh bangsa burung diselimuti bulu. Bulu tersebut tidak mudah
basah. Bulu itulah yang membuat burung merasa hangat.
Sayap burung berguna untuk terbang. Tidak semua burung
dapat terbang. Burung yang tidak dapat terbang adalah pinguin,
kasuari dan burung onta. Pinguin, kasuari dan burung onta bergerak
menggunakan kakinya. Kaki burung berguna untuk hinggap dan
berjalan. Bentuk kaki burung berbeda-beda. Kaki burung bangau
panjang. Burung bangau biasa mencari makan di tempat berair.
Bebek memiliki kaki berselaput. Selaput itu berada diantara jari
kakinya. Selaput kaki berguna untuk berenang dan berjalan di tempat
berlumpur.
c) Bentuk Tubuh Sapi
Sapi mempunyai bagian tubuh khusus yaitu rambut, puting
susu dan tanduk. Rambut sapi menyelimuti tubuh. Puting susu sapi
betina berguna untuk menyusui anaknya. Sapi memiliki tanduk yang
keras, yang berguna untuk melindungi dari musuh. Suara sapi adalah
melenguh. Sapi menghasilkan susu dan daging. Selain itu ada juga
sapi yang diambil tenaganya. Kotoran sapi dapat dimanfaatkan untuk
pupuk dan juga sebagai bahan untuk mebuat biogas.
d) Bentuk Tubuh Gajah
Gajah memiliki tubuh yang sangat besar. Gajah memiliki dua
telinga yang sangat lebar. Kaki gajah sangat besar. Gajah mempunyai
bagian tubuh khusus yaitu belalai dan gading. Belalai adalah hidung
gajah yang sangat panjang. Belalai gajah terdapat di atas mulut.
Belalai ini berguna untuk memasukkan makanan ke mulut. Belalai
gajah juga untuk menyemprotkan air ke tubuh. Gading adalah gigi
gajah yang panjang seperti pipa. Gading berguna untuk melindungi
diri saat diserang oleh musuh.
e) Bentuk Tubuh Ikan
Ikan adalah hewan yang hidupnya di air. Ikan tidak memiliki
kaki. Ikan memiliki sirip, sisik dan ekor. Sirip digunakan untuk
berenang. Sisik digunakan untuk melindungi tubuhnya. Ekor
digunakan untuk berbelok arah saat berenang. Ikan bernafas dengan
menggunakan insang.
f) Bentuk Tubuh Serangga
Hewan yang termasuk bangsa serangga adalah belalang, kupu-
kupu, lalat dan lebah. Semua serangga berkaki enam. Ada serangga
yang memiliki sayap dan digunakan untuk terbang. Ada juga
serangga yang tidak memiliki sayap misalnya semut. Di kepalanya
terdapat sungut yang disebut antena. Antena berguna untuk alat
peraga. Kupu-kupu dan lebah makanannya nektar. Nektar diperoleh
dari bunga. Nektar adalah cairan manis untuk membuat madu.
2. Bentuk Tubuh Tumbuhan
Pernahkah kamu mengamati tumbuhan yang ada pada lingkungan
sekitar rumah atau sekolahmu ? Coba kamu ambil tumbuhan dan lengkap
dengan bagian-bagiannya. Lalu tunjukkan mana yang merupakan bagian
akar, batang dan daun. Untuk mempelajari lebih lanjut mari kita pelajari
uraian berikut :
a) Akar
Tumbuhan biji memiliki akar. Akar ini memiliki peranan
penting untuk kelangsungan hidup tumbuhan. Akar terdiri atas
rambut atau bulu akar dan tudung akar. Bulu akar berfungsi untuk
menyerap air dan mineral dari dalam tanah ke tumbuhan. Tudung
akar berguna untuk melindungi akar pada saat menembus tanah.
Akar terdiri dari dua jenis yaitu akar serabut dan akar tunggang.
Akar serabut adalah akar yang berukuran kecil yang tumbuh di
bagian pangkal batang. Contoh : rumput, padi, jangung, tebu dan
bamboo. Sedangkan akar tunggang merupakan akar utama
kelanjutan dari batang yang tumbuh lurus kebawah, sedangkan akar-
akar lainnya merupakan cabang dari akar tunggang. Contoh :
mangga, jeruk, tomat, durian.
Fungsi akar yaitu untuk menunjang berdirinya tumbuhan,
menyerap air dan mineral dari dalam tanah, menyimpan cadangan
makanan, dan bernafas.
b) Batang
Pada tumbuhan selain memiliki akar juga memiliki batang.
Pada umumnya batang tumbuh menuju cahaya matahari sehingga
batang tumbuhnya berlawanan dengan akar. Batang berfungsi untuk
mengangkut air dan garam mineral dari akar ke daun dan tunas. Pada
batang tumbuh tunas-tunas cabang dan ranting. Daun, bunga, dan
buah yang tumbuh pada batang. Batang dapat dikelompokkan
menjadi batang berkayu, batang rumput dan batang basah.
 Batang Berkayu
Batang berkayu umumnya keras pohonnya banyak yang
tinggi dan besar. Batang berkayu memiliki cambium yang
berfungsi membentuk kayu dan kulit kayu. Contoh : pohon jati,
mangga dan jambu.
 Batang Rumput
Batang rumput tidak berkayu, beruas-ruas dan berongga.
Contohnya : batang padi, jagung, rumput. Tumbuhan dengan
batang rumput umumnya pendek.
 Batang Basah
Batang basah mudah dipotong, batangnya tidak keras dan
berair. Tumbuhan dengan batang basah umumnya pendek, tidak
setinggi pohon kayu. Contoh : pohon pisang, bayam, pacar air,
kangkung.
c) Daun
Bentuk daun sangat beragam dan bagian daun terdiri atas
tangkai, helai daun, dan tulang daun. Daun tumbuhan umumnya
berwarna hijau karena di dalamnya terdapat zat hijau daun berwarna
klorofil. Zat hijau daun ini yang menyebabkan daun dapat
mengabsorpsi energi cahaya dan menghasilkan gula dalam proses
fotosintesis.
d) Bunga
Bunga memiliki warna yang beraneka ragam. Bunga ada juga
yang berbau dan tidak berbau, bunga yang lengkap terdiri atas
beberapa bagian yaitu : tangkai bunga, kelopak, mahkota, putik dan
benang sari. Adapun fungsi dari masing-masing bagian bunga yaitu:
1) Tangkai Bunga, merupakan penghubung batang dengan bunga.
2) Kelopak Bunga, berfungsi untuk membungkus mahkota bunga
ketika bunga masih kuncup.
3) Mahkota Bunga, merupakan perhiasan bunga yang berwarna
indah, berfungsi untuk menarik serangga.
4) Putik dan Benang Sari terletak pada mahkota bunga. Putik
merupakan alat kelamin betin dan benang sari alat kelamin jantan.
 BAB II Bunyi dan Perambatannya
1. Bunyi
Bunyi merupakan salah satu jenis gelombang yang dapat dirasakan
oleh indera pendengaran (telinga). Bunyi juga merupakan sesuatu yang
dihasilkan oleh benda yang bergetar. Benda yang menghasilkan bunyi
disebut dengan sumber bunyi.
a) Kuat Lemahnya Bunyi atau Frekuensi Bunyi yaitu :
- Infrasonik
Infrasonic adalah jenis bunyi yang memiliki jumlah getaran
bunyi nya kurang dari 20 Hz getaran perdetik. Yang mampu
mendengarkan bunyi ini yaitu jangkrik, angsa, anjing.
- Audiosonik
Audiosonik adalah jenis bunyi yang dapat di dengar oleh
manusia. Jumlah getaran bunyinya berkisar antara 20-20.000 Hz
per detik.
- Ultrasonic
Ultrasonic adalah jenis bunyi yang sangat kuat dengan
jumlah getarannya lebih dari 20.000 Hz per detik. Bunyi ini tidak
dapat di dengar oleh manusia, hanya hewan tertentu yang bisa
mendengar seperti kelalawar dan lumba-lumba.
2. Perambatan Energi Bunyi
a) Perambatan Bunyi Melalui Benda Padat
Ada beberapa contoh bunyi yang merambat melalui benda
padat yaitu sebuah jam tangan berdetak akan didengar dengan baik
jika jam tangan tersebut diletakkan diantara gigi dengan posisi
telinga ditutup dengan jari. Bunyi detakan akan terdengar dengan
sangat jelas daripada kita dengarkan melalui telinga.
b) Perambatan Bunyi Melalui Benda Cair
Saat kita berenang di air kita bisa mendengarkan suara seperti
saringan gerak dan suara-suara lainnya.
c) Perambatan Bunyi Melalui Udara
Kita dapat mendengarkan dengan jelas pembicaraan orang-
orang menunjukkan bukti jika bunyi dapat merambat melalui udara.
3. Perubahan Energi Bunyi Melalui Alat Musik
a) Alat Musik Tiup
Alat musik tiup umumnya berbentuk panjang seperti pipa.
Bunyi yang dihasilkan oleh alat music tiup dapat terjadi karena udara
dalam pipa bergetar yang disebabkan oleh tiupan sang pemain. Nada
suara dapat diatur dengan membuka dan menutup lubang pada sisi
alat music. Perubahan keras pelannya suara disebabkan oleh
kekuatan tiupan yang menyebabkan getaran udara.
b) Alat Musik Pukul
Alat music pukul yang dimainkan dengan cara dipukul atau
disebut dengan perkusi. Akibat pukulan, alat music akan bergetar dan
menghasilkan suara. Makin kuat pukulan, getarannya semakin
banyak dan suara alat music akan semakin keras.
c) Alat Musik Gesek
Biola termasuk alat music gesek. Gesekan terhadap rentangan
senar yang semakin kuat dapat menyebabkan perubahan energi bunyi
dari biola.
 BAB III Energi, Sumber Energi, Energi Alternatif dan Perubahannya
1. Energi
Energi adalah suatu kemampuan untuk melakukan tindakan kerja
atau usaha. Energi dapat mengalami perubahan dari satu bentuk ke
bentuk yang lain, energi biasanya dihasilkan oleh sumber energi.
2. Sumber Energi
a) Matahari

Matahari merupakan sumber energi yang paling penting untuk


kehidupan manusia. Energi cahaya matahari dapat dimanfaatkan
tumbuhan untuk berfotosintesis, panas matahari juga dapat
digunakan untuk mengeringkan pakaian, memanaskan air dan
menghasilkan listrik.

b) Air
Air biasanya mengalir dari tempat yang tinggi ke tempat yang
rendah. Aliran air dapat menghasilkan energi. Contohnya yaitu air
terjun. Energi yang berasal dari air terjun dapat digunakan untuk
memutar turbin pada pusat pembangkit energi listrik.
c) Angin
Angin adalah udara yang bergerak. Angin menyimpan energi.
Manusia telah memanfaatkan energi angina sejak jaman dahulu kala.
Angin dapat digunakan untuk menggerakkan laying-layang dan
kincir angin.
d) Listrik
Energi listrik digunakan secara luas dalam kehidupan sehari-
hari dalam memperoleh energi panas dari listrik sangat praktis. Pada
zaman sekarang nasi dapat hangat terus menerus jika disimpan pada
magic jar. Di Negara-negara yang mengalami musim dingin mereka
akan memasang pemanas ruangan dari listrik.
e) Baterai
Di dalam baterai terdapat zat kimia yang dapat menghasilkan
energi kimia. Saat baterai digunakan energi kimia tersebut berubah
menjadi energi listrik.
f) Minyak Bumi dan Gas Alam
Pada saat ini sebagian besar bahan bakar yang digunakan untuk
kendaraan dan berbagai mesin berasal dari minyak bumi. Saat
melakukan pengeboran minyak bumi, adakalanya mengenai lapisan
gas yang disebut dengan gas bumi atau gas alam. Gas alam digunakan
untuk menggerakkan mesin uap di pabrik-pabrik dan sebagai bahan
bakar kompor gas.
g) Makanan
Makanan yang kita konsumsi setiap hari berasal dari hewan
dan tumbuhan. Tumbuhan memperoleh energi dari matahari, hewan
memperoleh energi dari tumbuhan dan hewan yang dimakan, sebagai
sumber energi makanan berfungsi untuk menggerakkan organ tubuh,
memenuhi kebutuhan hidup, dan mempertahankan keberlangsungan
hidup.
h) Gesekan
Gesekan tangan dan gesekan dua batu dapat menimbulkan
panas. Gesekan adalah suatu gerakan, maka perubahan energi gerak
merupakan sumber energi panas. Misal pada zaman dahulu orang
membuat api dengan cara menggesekkan dua benda.
3. Energi Alternatif dan Perubahannya
a) Matahari
Dengan kemajuan teknologi, energi matahari tidak hanya
digunakan untuk mengeringkan pakaian saja akan tetapi juga dapat
digunakan untuk menggantikan bahan bakar bensin. Mobil yang
memanfaatkan energi matahari sebagai energi penggeraknya
dinamakan mobil bertenaga surya.
b) Angin
Angin adalah gerakan udara di permukaan bumi yang terjadi
karena adanya perbedaan tekanan udara. Udara yang bergerak
menimbulkan energi yang disebut dengan energi angin. Pada
beberapa Negara angin digunakan untuk memutar kincir angin.
Tenaga angina juga dapat mendorong layar kapal laut sehingga
kapal laut akan bergerak mengarungi lautan.
c) Air Terjun
Gerakan air terjun digunakan untuk memutar kincir air yang
dihubungkan dengan generator yang menghasilkan energi listrik.
Sumber energi listrik secara besar-besaran diperoleh dari PLTA
(Pembangkit Listrik Tenaga Air).
d) Panas Bumi (Geothermal)
Panas bumi adalah panas yang berasal dari panas yang ada
pada inti bumi. Apabila ada daerah yang pusat buminya dekat
dengan permukaan maka panas bumi ini dapat dimanfaatkan
sebagai pembangkit listrik tenaga panas bumi.
C. Blueprint

Kompetensi
Domain / Sub Domain Bobot
Mengingat Memahami Mengaplikasikan
Bentuk Tubuh Hewan dan
2 4 2 40%
Tumbuhan

Bunyi dan Perambatannya 3 2 1 30%

Energi, Sumber Energi,


Energi Alternatif & 2 3 1 30%
Perubahannya

D. Spesifikasi Tes
Jumlah Item : 20
Format Item : Item Format Objektif
dengan pilihan ganda

Tingkat Kesukaran : Sedang

Tata tulis :
 Comic Sans uk. 12
 Spasi : 1,5
 Margins : 4,3,3,3
 Ukuran kertas A4
Mata Pelajaran : IPA (SD Kelas 4)
Deskripsi Item :

Bentuk Tubuh Hewan dan Tumbuhan Fungsi utama akar pada


Instruksi : tumbuhan adalah ….
Soal berikut berisi tentang fungsi dari
tubuh tumbuhan tersebut, maka pilihlah a. Mengangkut air dan mineral
jawaban yang paling tepat menunjukkan b. Menyimpan air dan mineral
fungsi dari tubuh tumbuhan. c. Menyimpan cadangan
makanan
d. Menyerap air dan mineral
Jawaban : D (Fungsi dari akar
pada tumbuhan adalah menyerap
air dan mineral)
Bunyi dan Perambatannya Bunyi merambat paling lambat
Instruksi : melalui....
Soal berikut berisi tentang perambatan
bunyi, maka pilihlah jawaban yang paling a. Ruang hampa
tepat dalam menentukan perambatan bunyi b. Air Laut
c. Baja
d. Udara
Jawaban : A (Bunyi merambat
paling lambat dalam ruang
hampa, bahkan tidak dapat
merambat)

Energi, Sumber Energi, Energi Alternatif Pada kipas angin, energi listrik
& Perubahannya diubah menjadi energi...
Instruksi :
Soal ini berisi tentang bagaimana a. Gerak
perubahan dari energi, maka pilihlah b. Kalor
jawaban yang paling tepat dalam c. Bunyi
perubahan energi tersebut d. Kimia
Jawaban : A (Karena kipas angin
akan merubah energi listrik untuk
menggerakkan baling-baling
pada kipas)

E. Cara Penyajian Tes


Tes prestasi dilakukan secara klasikal yaitu dimulai dan diakhiri secara
bersama-sama. Tes dilakukan dengan peserta maksimal 30 orang, 5 orang tester
mengawasi bagaimana tes prestasi tersebut berjalan. Hal-hal yang perlu
disampaikan kepada peserta tes adalah :
1. Baca soal dengan baik, pilih 1 (satu) jawab yang dianggap paling tepat. Tandai
jawaban pilihan dengan tanda silang (X) pada huruf jawaban
2. Jika ada kesalahan pengisian dan ingin mengganti, maka anda dapat
memberikan tanda coret lalu berikan tanda silang (X) pada pilihan jawaban
yang dianggap benar
3. Tuliskan identitas pada lembar jawaban
4. Total waktu pengerjaan tes adalah 1 jam
5. Dimulai saat ada aba-aba mulai dan berhenti saat aba-aba berhenti
6. Selama tes tidak boleh membuka buku pelajaran
7. Silahkan mengerjakan dengan sebaik mungkin

F. Proses Seleksi Item


Proses pertama yang dilakukan untuk mendapatkan item soal yang terpilih
yaitu dengan memberikan format validasi item kepada pihak SD Muhammad Hatta
melalui bagian wakasek kurikulum lalu diberikan kepada pihak wali kelas yang
bertanggung jawab dengan mata pelajaran IPA untuk kelas 4. Setelah beberapa
hari menunggu kami mendapatkan konfirmasi bahwa dari empat bab yang kami
ajukan ternyata terdapat beberapa bab yang tidak sesuai. Bab yang pertama kami
ajukan yaitu Bentuk Tubuh Hewan dan Tumbuhan, Daur Hidup Makhluk Hidup,
Gaya Gerak dan Energi, dan Energi serta penggunaannya. Lalu mendapat revisi
menjadi Bentuk Tubuh Hewan dan Tumbuhan, Bunyi & Perambatannya dan
Energi, Sumber Energi, Energi Alternatif & Perubahannya. Akhirnya kami
mengganti soal sesuai dengan bab yang sudah direvisi oleh sekolah, setelah kami
mengganti soal yang sesuai maka kami lakukan pengujian tes kepada siswa kelas
4A di SD Muhammad Hatta tersebut.
Setelah mendapatkan hasil tes yang telah kami lakukan di SD Muhammad
Hatta, selanjutnya kami ujikan hasilnya menggunakan ITEMAN. Pada uji pertama
didapatkan hasil item soal yang memenuhi syarat yaitu dengan Point Biser diatas
0,3 dinyatakan sesuai dan kami menemukan 7 soal yang memenuhi syarat setelah
mengganti nomer yang sesuai di note dari huruf Y menjadi N dan kami uji kembali
dengan ITEMAN lalu menemukan 7 soal yang sesuai. Dikarenakan minimal soal
yang harus sesuai adalah 10, maka kami melihat hasil uji ITEMAN yang pertama
lalu mencari soal dengan point biser dengan minimal 0,25 diturunkan dari 0,3 dan
kami menemukan terdapat 6 soal. Maka selanjutnya kami memasukkan hasil tes
pada uji ITEMAN ketiga dan akhirnya menemukan 13 soal yang sesuai dan
memenuhi syarat atau bisa dikatakan layak untuk digunakan.
Setelah uji validasi dari sekolah serta mendapatkan hasil tes yang telah
diujikan pada siswa SD tersebut dan menguji hasilnya menggunakan ITEMAN
akhirnya kami menemukan terdapat 13 item soal yang dinyatakan layak dan sesuai
untuk digunakan pada tes prestasi IPA ini.

G. Validitas
Untuk memvalidasi apakah item soal yang digunakan pada tes ini sudah
sesuai dengan kurikulum yang diterapkan pada sekolah atau belum, maka kami
mahasiswa Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Malang yang
beranggotakan 5 orang melakukan wawancara terlebih dahulu kepada bagian
wakasek kurikulum terkait kurikulum apa yang menjadi acuan pada Sekolah Dasar
Islam Muhammad Hatta ini. Setelah melakukan sesi wawancara dengan wakasek
kurikulum maka dari pihak sekolah meminta kami untuk memberikan format item
soal yang akan di tes kepada anak-anak agar memudahkan proses validasi item
soal maka dari wakasek kurikulum sendiri meminta guru wali kelas yang
bersangkutan untuk mengecek ulang item soal yang telah kami berikan. Selang
beberapa hari pihak sekolah menghubungi kami dan memberikan informasi terkait
materi yang belum diajarkan dan kamipun disuruh mengganti beberapa materi
yang sebelumnya sudah sekolah berikan kepada anak-anak dan kamipun langsung
menggantinya.
Pada hari Kamis tanggal 24 Oktober 2019 kami melakukan tes di Sekolah
Dasar Islam Muhammad Hatta, dari pihak sekolah memberikan kami satu kelas
yaitu kelas 4A dengan mata pelajaran IPA. Setelah selesai melakukan tes kami
memberikan form validasi kepada guru wali kelas untuk mengisi apakah item soal
yang terbaru ini valid atau tidak. Selain dari pihak sekolah kami juga memberikan
tes ini kepada beberapa rekan kami untuk menjawab lalu memberikan masukan
terhadap item soal yang kami gunakan. Beberapa rekan kami mencoba untuk
mengerjakan soal-soal tersebut dan memberikan beberapa saran salah satunya
terdapat soal yang kurang sesuai, maka dari itu kami langsung mengganti item soal
yang dirasa kurang sesuai.
H. Reliabilitas
Hasil uji tes prestasi yang telah diujikan pada siswa SD Muhammad Hatta
kelas 4, selanjutnya diuji kembali menggunakan ITEMAN sebanyak tiga kali
untuk mendapatkan item yang sesuai maka kami juga mendapatkan skor Alpha
Cronbach yang berbeda pula. Pada hasil uji yang pertama kami mendapatkan skor
Alpha Cronbach sebesar 0,42 dengan masih 20 soal yang diujikan, lalu untuk hasil
uji yang kedua kami mendapatkan skor 0,674 (0,68) dengan 7 soal terpilih yang
mencapai diatas 0,30 dan untuk hasil uji yang terakhir kami mendapatkan skor
sebesar 0,617 dengan 13 soal terpilih yang mencapai diatas 0,30 dan 0,25.

I. Interpretasi Skor
Norma Empirik
Subjek Skor Kategori
1 4 Rendah
2 2 Rendah
3 7 Sedang
4 9 Tinggi
5 5 Rendah
6 3 Rendah
7 3 Rendah
8 10 Tinggi
9 3 Rendah
10 4 Rendah
11 11 Tinggi
12 6 Rendah
13 9 Tinggi
14 8 Sedang
15 3 Rendah
Norma Empirik
Subjek Skor Kategori
16 6 Rendah
17 5 Rendah
18 8 Sedang
19 7 Sedang
20 5 Rendah
21 5 Rendah
22 5 Rendah
23 8 Sedang
24 8 Sedang
25 5 Rendah
26 6 Rendah
27 9 Tinggi
28 7 Sedang
29 9 Tinggi
30 7 Sedang

Norma Hipotetik
Skor Kategori
0 Rendah
1 Rendah
2 Rendah
3 Sedang
4 Sedang
5 Sedang
6 Sedang
7 Sedang
8 Sedang
9 Sedang
10 Sedang
11 Tinggi
12 Tinggi
13 Tinggi

Dari tabel diatas dapat dilihat bahwa skor yang didapatkan dari 13 item soal
final yang telah ditentukan. Dalam pengukuran kami menggunakan norma
hipotetik dengan skor terendah adalah 0 dan skor tertinggi adalah 13. Maka mean
untuk norma hipotetiknya adalah 7 dan standar deviasinya adalah 4,03. Untuk
mengetahui bahwa skor dalam kategori rendah jika skor ≤ 2,47 dan tinggi jika
skor ≥ 10,53, untuk kategori rendah terdapat diantara skor tinggi dan rendah
tersebut. Sedangkan untuk norma empirik didapatkan dengan skor yang sudah
ditentukan dari 13 soal dengan mean 6,23 dan standar deviasi 2,32. Maka dapat
dilihat untuk dikatakan kategori rendah jika skor ≤ 6,23 dan tinggi jika skor ≥ 8,55
untuk kategori sedang berada diantara skor tersebut.

J. Referensi
Anggraeni, S & Devi, P.K. (2008). Ilmu pengetahuan alam SD dan MI kelas IV.
Jakarta: Pusat Perbukuan, Departemen Pendidikan Nasional

K. LAMPIRAN
 Tes Uji Coba
 Tes Final
 Output Analisis Data

Anda mungkin juga menyukai