Anda di halaman 1dari 2

Macam-Macam Gelombang Otak Tidur

Gelombang otak terbagi menjadi lima bagian yang berbeda, yang dipercaya bisa menciptakan
spektrum tingkat kesadaran manusia. Gelombang otak kita berubah sepanjang hari yang bisa
dipengaruhi oleh apa yang kita lakukan, pikirkan, dan juga rasakan secara emosional pada
waktu tertentu, bahkan juga saat tidur. Berikut penjelasan terkait lima jenis gelombang otak
yang ada :

1. Gelombang delta

Gelombang delta adalah gelombang otak yang paling lambat dan terjadi pada saat anda
tertidur atau tidur yang dalam (deep sleep). Gelombang ini sangat rendah, yakni sekitar
3 sampai 5 Hz. Gelombang delta sangat menonjol ketika Anda tidur atau pada saat
meditasi. Gelombang ini diduga berperan dalam proses penyembuhan dan
meningkatkan kualitas tidur. Cedera pada otak dapat menyebabkan gelombang delta
melimpah yang bisa membuat Anda sering mengantuk. Memiliki terlalu banyak
aktivitas gelombang delta juga dapat menyebabkan gangguan attention deficit
hyperactivity disorder atau (ADHD).

2. Gelombang theta

Gelombang theta juga terjadi saat tidur dan saat meditasi. Rentang gelombang ini
sekitar 3 hingga 8 Hz. Gelombang theta sangat terkait dengan daya ingat dan navigasi
ruang, tapi pengaruh gelombang ini pada proses kerja otak secara umum belum
diketahui dengan jelas.

3. Gelombang alfa

Gelombang alfa hadir ketika Anda sedang melamun atau melakukan meditasi.
Gelombang ini sekitar 8 hingga 12 Hz. Melakukan latihan aerobik dipercaya dapat
menghasilkan gelombang alfa, pada gelombang alfa orang mengalami fase tidur REM
sleep .

4. Gelombang beta

Gelombang ini sekitar 12 hingga 30 Hz. Biasanya gelombang beta mendominasi


keadaan sadar yang normal dan dalam proses berpikir atau saat sedang mengerjakan
sesuatu. Aktivitas gelombang ini cepat, yang hadir saat kita merasa waspada, fokus,
penuh perhatian, dan terlibat dalam pemecahan masalah atau pengambilan keputusan.

5. Gelombang gamma

Gelombang ini sekitar 25 hingga 100 Hz, namun biasanya berada di 40 Hz. Gelombang
gamma merupakan gelombang yang berhubungan dengan pemrosesan informasi secara
bersamaan dari berbagai area otak dan dikaitkan dengan tingkat kesadaran yang lebih
tinggi.

Daftar Pustaka :

Mayo Clinic. Slide show: How your brain works. 2016

Anda mungkin juga menyukai