Anda di halaman 1dari 3

Naskah Roleplay Manajemen Kepemimpinan

“Survei Kepuasan Pasien”

Di sebuah rumah sakit di ruangan jantung terlihat

Perawat melakukan survey kepuasaan pasien pada saat pasien sudah keluar rumah sakit, terlihat
perawat mendatangi rumah klien tersebut setelah sebelumnya melakukan kontrak

Perawat 1 : Assalamualaikum

Pasien A : Waalaikumussalam

Perawat 1 : Apakah benar ini dengan ibu

Pasien A : Iya bener sus

Perawat 1 : Nah jadi disini saya ingin menanyakan tentang pendapat ibu terhadap pelayanan yang
telah ibu jalani, apakah ibu bersedia? Mungkin waktu yang saya perlukan sekitar 15 menit bu

Pasien A : Iya ibu silahkan

Perawat 1 : Bagaimana ibu lingkungan rumah sakitnya? Bersihkah atau nyaman? Atau bagaimana
bu?

Pasien A : Menurut saya sih rumah sakitnya lingkungannya bersih, bahkan sering saya liat petugas
kebersihannya bersih-bersih, terus juga rapi untuk tempat-tempatnya jadi nyaman buat diliat

Perawat 1 : Ohiya ibu, kalau untuk petugasnya gimana bu? Apakah responnya cepat dan apakah
ramah petugasnya?

Pasien A : Kalau petugasnya sih ramah-ramah aja sus, tapi untuk responnya kadang lambat bahkan
sampai suami saya harus ke tempat perawatnya sampai 3 kali.

Perawat 1 : Ohiya ibu….., terus pas pertama kali ibu masuk ke ruangan ini bagaimana ibu kamar
tidurnya? Sudah siap pakai dan bersih atau bagaimana?

Pasien A : Kalau pas saya datang itu sih saya ingat udah rapi aja sus dan bersih
Sedangkan di tempat lain dengan keluarga yang berbeda perawat 2 sedang melakukan wawancara
kepada klien B di poliklinik yang telah pulang ke rumahnya

Perawat 2 : Assalamualaikum ibu…

Klien B : Waalaikumussalam, silahkan masuk sus

Perawat 2 : terimakasih bu, apakah ini benar dengan bapak

Klien B : Iya sus benar

Perawat 2 : Jadi seperti kontrak yang sudah kita lakukan, hari ini saya ingin mewawancarai bapak
tentang pelayanan di rumah sakit, waktunya mungkin 15 menit pak? Apakah bapak bersedia?

Klien B : iya sus bersedia

Perawat 2 : Bagaimana Menurut bapak lingkungan rumah sakitnya bersih dan nyaman gak pak?

Klien B : Kalau Menurut saya sih bersih saja dan juga ya nyaman saja juga

Perawat 2 : Kalau untuk parkirnya bagaimana pak? Apakah teratur dan aman?

Klien B : Wah suka saya sus, soalnya benar-benar rapi dan aman, yang jaga bahkan ramah sus,
saya kan sering tiap minggu kesini jadi mereka langsung menyapa saya

Perawat 2 : wah, Alhamdulillah kalau bapak suka, kalau untuk mengantri itu bagaimana pak?
Kursinya cukup aja gak pak?

Klien B : Selama saya kesini sih, kursinya pas aja malah kadang juga sepi tapi kalau rame ya rame
tapi masih cukup aja tempat duduknya

Perawat 2 : Oh iya pak, kalau untuk polikliniknya pak apakah buka tepat waktu?

Klien B : Iya bukanya tepat waktu sus, tapi dokternya kadang suka lama

Perawat 2 : ohiya pak untuk dokter itu kadang dia harus melakukan kunjungan ke pasien yang
rawat inap pak, jadi kadang gak bisa tepat waktu

Klien B : Iya sih sus, tapi ya kalau bisa gak lama ya bagus gitu, kasian juga kalau harus menunggu
lama
Perawat 2 : iya bapak, terimakasih atas waktu dan sarannya, apakah ada hal yang lain lagi pak
mengenai keluhan bapak?

Klien B : gaada sus

Perawat 2 : Nah, kalau begitu saya permisi dulu pak, ini kuesioner lebih lengkapnya pak, silahkan
bapak isi

Klien B : Baik sus

Setelah klien mengisi kuesioner tersebut perawat pun kembali ke rumah sakit, selanjutnya
dilakukan pertemuan untuk melihat hasil survey yang telah dilakukan

Perawat 1 : Baik, tadi saya sudah mengunjungi 4 rumah pasien yang baru keluar dari rumah sakit
dan 2 menyatakan puas dengan pelayanan rumah sakit dan 2 lainnya kurang puas, untuk 2 pasien
yang menyatakan kurang puas tersebut lebih mengarah ke cara pelayanan petugasnya dan respon
yang lambat

Perawat 3 : Baik, kalau yang lain?

Perawat 2 : Kalau untuk bagian poliklinik saya mengunjungi 5 rumah klien, pasien yang
mengatakan puas ada 3, 1 cukup puas, dan 1nya kurang puas dan katanya untuk tidak puas itu
lebih ke antri yang lama dan dokternya yang lama

Perawat 3 : Baik, jadi dapat kita simpulkan untuk survey kali ini ada 9 pasien yang dilakukan
survey dimana 5 orang mengatakan puas, 1 cukup puas, dan 3 kurang puas, selanjutnya kita akan
benahi lagi untuk hal-hal yang sudah dikatakan oleh pasien.

Perawat 1 dan 2 : Baik pak

Anda mungkin juga menyukai