Anda di halaman 1dari 6

TUGAS BAHASA INDONESIA

TEKS PROSEDUR KOMPLEKS


CARA MEMBUAT BAKSO

DISUSUN OLEH :

KELOMPOK 4 :
Saverio Rizky Arman
Bunga Citra Lestari
Muhammad Bayu Dinar Tizan Pratama
Dimas Nur Pratama
Triwan Sumarno

KELAS : XI MIA
ORIENTASI

Bakso bisa dibilang merupakan makanan yang paling universal di


Indonesia. Semua orang suka dan penyebarannya pun merata. Di ujung
Aceh sampai Papua, bakso akan sangat mudah ditemukan. Nggak
heran memang kenapa makanan ini begitu populer. Nggak hanya enak,
bakso juga aman banget untuk dompet kita. Berbicara sejarah, kira-kira
bagaimana sih bakso berawal?

Bakso Faktanya, bakso ternyata bukan berasal dari Indonesia. Ya,


Tiongkok lah tempat lahir makanan merakyat ini. Kisahnya diawali dari
seorang pemuda bernama Meng Bo yang berhasrat ingin memberikan
olahan daging kepada ibunya. Sayangnya, sang ibu sudah tak sanggup
untuk menikmati daging yang teksturnya keras. Meng Bo berpikir
sembari melihat seorang pria menumbuk-numbuk ketan sampai halus.
Kemudian ia pun bergumam, seandainya daging diperlakukan seperti
itu, pasti ia akan lembut.
Akhirnya Meng Bo pun mencoba menumbuk daging kemudian
membentuknya bulat-bulat. Sang ibu kemudian mencoba dan senang
luar biasa. Daging yang ditumbuk ini sangat enak dan juga lembut. Dari
cerita ini kemudian bakso pun berkembang sampai mampir ke
Indonesia.
Tujuan :
Menginformasikan kepada pembaca mengenai bahan-bahan dan cara
membuat bakso dan menginformasikan sejarah tentang bakso.

Bahan - Bahan :
- 300 gram daging sapi cincang
- 3 SDM tepung kanji (tepung tapioka)
- 1 SDM tepung terigu
- 3 buah bawang putih, Dihaluskan / 2 SDT garlic powder
- 1 butir telor putihnya saja
- 1 SDT baking powder - untuk mengembangkan pentol bakso
- 1 SDT garan halus
- Merica bubuk secukupnya, pala secukupnya, air secukupnya

Bahan-Bahan Untuk Kuah Bakso:


- Air secukupnya (air kaldu dari rebusan tulang sapi)
- 1 sdm ebi (udang kering)
- 1 sdt lada
- 2 siung bawang putih bumbu penyedap secukupnya garam secukupnya.

Cara membuat Bakso :

1. Masukkan daging, es batu, bawang putih, bawang merah, merica


bubuk, penyedap rasa, dan garam halus dalam food processor, proses
hingga halus.
2. Tambahkan tepung tapioka, proses kembali hingga tercampur rata.
3. Letakkan adonan bakso pada tangan kiri, kepalkan tangan hingga
adonan bakso keluar di antara jari jempol dan telunjuk, lepaskan dengan
bantuan sendok.
4. Masukkan bulatan bakso pada air panas, lakukan hingga adonan habis.
Masak dengan api kecil hingga bakso mengapung, angkat, tiriskan.
5. Setelah memilih bahan yang tepat, keberhasilan membuat bakso juga
tergantung pada kesuksesan membuat adonan dan merebus bakso.
Berikut ini kiatnya:
6. Sebelum memulai membuat bakso, timbanglah bahan dengan tepat. Es
batu digunakan untuk menjaga suhu daging agar daging tidak matang
karena panas food processor. Es batu juga untuk menjaga kekenyalan
bakso.
7. Untuk membentuk bulatan bakso dapat digunakan mesin pembuat
bakso. Namun, Anda juga dapat membuatnya secara manual yaitu
dengan bantuan tangan.
8. Setelah bulatan bakso jadi, masukkan ke dalam air panas yang tidak
mendidih dan api tidak menyala. Setelah proses pembuatan adonan
selesai, baru direbus dengan api kecil hingga bakso mengapung. Angkat
lalu tiriskan.
9. Jangan langsung memasukkan bulatan bakso ke dalam air mendidih
karena permukaan bakso akan keriput dan kemungkinan pecah akibat
suhu air yang terlalu tinggi.
10. Jika akan disimpan atau tidak langsung diolah atau dimakan, siram
dengan air dingin dan tiriskan kembali. Simpan dalam wadah tertutup.
11. Sajikan bakso urat dengan kuah dan pelengkapnya.

Cara Membuat Kuah Bakso:


Semua bahan dihaluskan kemudian ditumis dengan sedikit minyak hingga harum
lalu masukkan kedalam air atau kaldu sapi yang sudah mendidih tadi dan masukkan
pentol bakso.
KAIDAH KEBAHASAAN

 KONJUNGSI TEMPORAL
1. LALU:-Angkat Lalu Tiriskan
2. KEMUDIAN:- Kemudian letakkan adonan bakso pada tangan
kiri, kepalkan tangan hingga adonan bakso keluar di antara jari
jempol dan telunjuk, lepaskan dengan bantuan sendok.
3.SEBELUM:Sebelum memulai membuat bakso, timbanglah
bahan dengan tepat. Es batu digunakan untuk menjaga suhu
daging agar daging tidak matang karena panas food processor.
Es batu juga untuk menjaga kekenyalan bakso.

 KALIMAT IMPERATIF
- Masukkan bulatan bakso pada air panas, lakukan hingga adonan
habis. Masak dengan api kecil hingga bakso mengapung, angkat,
tiriskan.
- Masukkan daging, es batu, bawang putih, bawang merah, merica
bubuk, penyedap rasa, dan garam halus dalam food processor,
proses hingga halus.
 Verba Material:
1. Membentuk: Untuk membentuk bulatan akso dapat
digunakan mesin pembuat bakso. Namun, Anda juga dapat
membuatnya secara manual yaitu dengan bantuan tangan.

2.Memasukan: Jangan langsung memasukkan bulatan bakso ke


dalam air mendidih karena permukaan bakso akan keriput dan
kemungkinan pecah akibat suhu air yang terlalu tinggi.

Anda mungkin juga menyukai