Anda di halaman 1dari 100

RSNI 60870-5-103

Edisi Pertama
2004

SISTEM DAN PERALATAN


TELEKONTROL
BAGIAN 5-103
PROTOKOL TRANSMISI –
STANDAR KOMPANYON UNTUK ANTARMUKA
INFORMATIF PADA PERALATAN PROTEKSI

1
Daftar Isi
Daftar Isi ...................................................................................................................................2
Tim Penyusun ......................................................................... Error! Bookmark not defined.
Prakata......................................................................................................................................3
1 Ruang Lingkup dan Tujuan ................................................................................................4
2 Acuan normatif ...................................................................................................................4
3 Definisi ...............................................................................................................................5
3.1 Standar kompanyon ....................................................................................................5
3.2 Enhanced Performance Architecture (EPA)...............................................................5
3.3 Control direction (Alur pengendalian) .......................................................................5
3.4 Monitor direction (Alur Pengamatan) ........................................................................6
3.5 Control system (Sistem kendali).................................................................................6
3.6 Informative interface (Antarmuka informatif) ...........................................................6
3.7 Tag ..............................................................................................................................6
3.8 Compatible range (Julat kompatibel) .........................................................................6
3.9 Julat privat (Private range).........................................................................................6
3.10 Daftar Singkatan .........................................................................................................6
4 Aturan Umum .....................................................................................................................8
4.1 Struktur protokol.........................................................................................................8
4.2 Physical layer..............................................................................................................9
4.3 Link layer..................................................................................................................10
4.4 Application Layer .....................................................................................................10
4.5 User process..............................................................................................................10
4.6 Kompatibilitas dengan standar kompanyon seri SNI 04-7021.5..............................10
1 Physical Layer ..................................................................................................................11
5.1 Transmisi fiber optik ................................................................................................11
5.2 Antarmuka EIA RS-485............................................................................................11
2 Link layer..........................................................................................................................12
6.1 Seleksi dari SNI 04-7021.5.1-2004 (format frame transmisi) ..................................12
6.2 Seleksi dari SNI 04-7021.5.2-2004 (prosedur transmisi link) ..................................12
6.2.1 Format FT1.2 (lihat 3.2 SNI 04-7021.5.2-2004) ........................................................12
6.2.2 Service primitive dan elemen prosedur transmisi
(lihat pasal 4 SNI 04-7021.5.2-2004) ...................................................................................12
6.2.3 Transmisi tak seimbang (lihat pasal 5 SNI 04-7021.5.2-2004)..................................12
6.3 Spesifikasi tambahan untuk SNI 04-7021.5.2-2004.................................................13
3 Application Layer .............................................................................................................13
7.1 Seleksi dari SNI 04-7021.5.3-2004 (struktur umum data aplikasi)..........................13
7.2 Seleksi dari SNI 04-7021.5.4-2004
(definisi dan pengkodean aplikasi elemen informasi) ..........................................................15
7.3 Definisi dan presentasi ASDU........................................................................................35
7.4. Fungsi Aplikasi..............................................................................................................45
4 Interoperability.................................................................................................................80
8.1. Physical Layer ...............................................................................................................80
8.2. Link layer.......................................................................................................................80
8.3. Appication layer ............................................................................................................80
Tambahan A ..........................................................................................................................86
(informatif) .............................................................................................................................86
Fungsi umum – Contoh pembentukan suatu direktori..............................................86
Tambahan B ..........................................................................................................................90
(informatif) .............................................................................................................................90
Generic functions - Contoh ASDU .................................................................................90

2
Prakata

Keputusan atau perjanjian resmi dari BSN dalam bidang teknik, disiapkan oleh Panitia
Teknik (Pantek) 57E yang mewakili pengguna, pabrikan, instansi pemerintah dan para pakar
dengan kepentingan khusus, menyatakan sedekat mungkin opini yang berkaitan dengan
kesepakatan internasional.

Panitia Teknik mempunyai format rekomendasi untuk pemakaian di Indonesia dan


internasional dan diterima oleh komite internasional dalam bidang tersebut.

Dalam rangka mempromosikan standar nasional, BSN menyatakan bahwa semua Panitia
Teknik harus mengambil isi teks dari rekomendasi BSN untuk peraturan nasionalnya,
sepanjang kondisi nasional mengijinkan.

Standar ini disusun oleh Panitia Teknik No.57E: Sistem Kendali Jauh berdasarkan SK No.
037/TIEML/BPPT/X/2001. Standar ini merupakan adopsi dari standar IEC seri 870 dengan
melakukan beberapa perubahan yang disesuaikan dengan kondisi dan kebutuhan di
Indonesia.

Istilah yang digunakan dalam standar ini adalah sebagai berikut:

− umumnya menggunakan bahasa Indonesia ataupun padanannya seperti derau untuk


noise, julat untuk range, dsb.;
− istilah asing yang sudah umum, tetap dalam bahasa aslinya seperti power line carrier
(PLC), event logging, dsb.;
− istilah asing yang di-Indonesia-kan tetapi belum umum, dituliskan dalam bahasa
Indonesia dengan tambahan istilah aslinya dalam tanda kurung seperti waktu nyata
(real-time), dsb.

Standar ini dapat menjadi acuan dalam pengembangan dan aplikasi telekontrol di Indonesia.

3
SISTEM DAN PERALATAN TELEKONTROL

Bagian 5-103: Protokol Transmisi –


STANDAR KOMPANYON UNTUK ANTARMUKA INFORMATIF PADA
PERALATAN PROTEKSI

1 Ruang Lingkup dan Tujuan

SNI 04-7021.5 mengaplikasikan peralatan proteksi dengan transmisi data serial


dengan bit terkodekan untuk pertukaran informasi dengan sistem kendali. Dan juga
menentukan standar kompanyon yang memungkinkan interoperability antara
peralatan proteksi dengan peralatan sistem kendali pada sebuah substation dengan
menggunakan standar SNI 04-7021.5.

SNI 04-7021.5 menyajikan spesifikasi antarmuka informatif pada peralatan proteksi.


Standar ini tidak diterapkan pada peralatan yang mengkombinasikan fungsi proteksi
dan kontrol pada peralatan yang sama pada satu port komunikasi.

Sub bagian SNI 04-7021.5 ini menjelaskan dua metode pertukaran informasi : yang
pertama berdasarkan APPLICATION SERVICE DATA UNITs (ASDU) yang
dispesifikasikan secara eksplisit dan prosedur aplikasi untuk transmisi pesan ’yang
distandarkan’. Yang kedua menggunakan pelayanan generik untuk transmisi dari
hampir semua informasi yang memungkinkan. Pesan ‘yang distandarkan’ tidak
mencakup semua fungsi proteksi yang memungkinkan dan selanjutnya peralatan
proteksi hanya menangani subset pesan yang dispesifikasikan dalam standar ini.
Untuk fungsi interoperability, dalam aplikasi yang spesifik, subset ini akan dibahas
pada pasal 8.

Penggunaan pesan dan prosedur aplikasi yang telah disebutkan sebelumnya


merupakan suatu keharusan, jika dapat diterapkan. Pada kasus lain sebaiknya
digunakan pelayanan generik. ‘Julat Privat’ yang ditentukan pada standar ini
dipertahankan untuk tujuan kompabilitas; akan tetapi penggunaannya tidak
direkomendasikan untuk aplikasi mendatang.

2 Acuan normatif

Dokumen normatif berikut berisi persyaratan, yang melalui referensi pada teks ini,
menyusun persyaratan seksi ini pada SNI 04-7021.5. Pada saat publikasi, edisi yang
ditunjukkan adalah valid. Semua dokumen normatif menjadi subyek revisi, dan pihak-
pihak yang setuju terhadap seksi ini pada SNI 04-7021.5, diharapkan untuk mencari
kemungkinan menggunakan edisi terbaru dokumen normatif yang ditunjukkan
dibawah. Anggota IEC dan ISO menangani pendaftaran Standar Internasional yang
berlaku pada saat ini.

IEC 60050(371): 1984, International Electrotechnical Vocabulary – Chapter 371 :


Telecontrol

IEC 60794-1: 1996, Optical fibre cables – Part 1: Generic spesification

IEC 60794-2: 1999, Optical fibre cables – Part 1: Product spesification

4
IEC 60870-5-1: 1990, Telecontrol equipment and systems – Part 5: Transmission
protocol – Section 1: Transmission frame format

IEC 60870-5-2: 1992, Telecontrol equipment and systems – Part 5: Transmission


protocol – Section 2: Link transmission procedures

IEC 60870-5-3: 1992, Telecontrol equipment and systems – Part 5: Transmission


protocol – Section 3: General structure of application data

IEC 60870-5-4: 1993, Telecontrol equipment and systems – Part 5: Transmission


protocol – Section 4: Definition and coding of application information elements

IEC 60870-5-5: 1995, Telecontrol equipment and systems – Part 5: Transmission


protocol – Section 5: Basic application functions

IEC 60874-2: 1993, Connectors for optical fibres and cables – Part 2:Sectional
spesification for fibre optic connector – Type F-SMA

IEC 60874-10: 1992, Connectors for optical fibres and cables – Part 2:Sectional
spesification for fibre optic connector – Type BFOC/2,5

ISO/IEC 7498-1: 1994, Information technology – Open System Interconnection –


Basic Reference Model: The Basic Model

EIA RS-485: Standard for electrical characteristics of generators and receivers for
use in balanced digital multipoint systems

R 32 – IEEE Standard 754

R 64 – IEEE Standard 754

3 Definisi
Untuk keperluan seri standar ini, berlaku definisi sebagai berikut:

3.1 Standar kompanyon

Standar kompanyon menambah semantik pada definisi dari standar dasar atau suatu
profil fungsi. Hal ini dapat diekspresikan dengan mendefinisikan kegunaan khusus
untuk objek informasi atau dengan mendefinisikan objek informasi tambahan,
prosedur service dan parameter standar dasar.

Catatan – Standar kompanyon bukan standar pengganti tetapi memperjelas keterkaitan


penggunaannya dalam domain yang spesifik pada aplikasinya.

3.2 Enhanced Performance Architecture (EPA)


Model protokol referensi EPA dibandingkan dengan arsitektur tujuh layer
berdasarkan model referensi ISO/IEC 7498-1, tiga layer digunakan untuk
mempercepat waktu respon untuk informasi kritis dengan pelayanan yang terbatas.

3.3 Control direction (Alur pengendalian)


Alur transmisi dari sistem kendali ke peralatan proteksi.

5
3.4 Monitor direction (Alur Pengamatan)
Alur transmisi dari peralatan proteksi ke sistem kendali.

3.5 Control system (Sistem kendali)


Digunakan sebagai master pada link komunikasi, yaitu stasiun primer menurut SNI
04-7021.5.2.

3.6 Informative interface (Antarmuka informatif)


Antarmuka peralatan proteksi yang digunakan untuk pertukaran data dengan sistem
kendali tanpa berpengaruh pada fungsi proteksi.

3.7 Tag
Merupakan sinyal biner yang direkam dan ditransmisikan pada transmisi data
gangguan.

3.8 Compatible range (Julat kompatibel)


Merupakan daerah standar yang digunakan oleh semua pabrikan.

3.9 Julat privat (Private range)


Merupakan julat yang digunakan oleh pabrikan untuk kepentingan internalnya
sendiri.

3.10 Daftar Singkatan

∆IL Line differential protection


∆IT Transformer differential protection
ACC Actual Channel
AR Auto-Recloser
ASC ASCII Character
ASDU APPLICATION SERVICE DATA UNIT
APCI Application Protocol Control Information
BFOC/2,5 Bayonet Fibre Optic Connector
BS Bit String
CB Circuit Breaker
COL Compability Level
COM Command
CONT Continued
COT CAUSE OF TRANSMISSION
COUNT one bit Counter of ASDU
CP Compound
CU Communication Unit
CP32Time2a Four Octet Binary Time
CP56Time2a Seven Octet Binary Time
dB decibel
DCE Data Circuit-terminating Equipment
DCO Double Command
DFC Data Flow Control
DPI Double Point Information
DTE Data Terminal Equipment

6
EIA Electronic Industries Association
EPA Enhanced Performance Architecture
ER Error
f frequency
F Fixed point number
FAN Fault Number
F-Code Function Code
FCB Frame Count Bit
FCV Frame Count bit Valid
F-SMA type of an optical fibre connector
FT Frame transmission format
FUN FUNCTION TYPE
GDD Generic Data Description
GEN Generic FUNCTION TYPE
GGI General interrogation of Generic data
GI General Interrogation
GID Generic Identification Data
GIN Generic Identification Number
GLB Global FUNCTION TYPE
GRC Generic Reply Code
I Integer
I>> overcurrent protection
IEC International Electrotechnical Commission
IEV International Electrotechnical Vocabulary
INF INFORMATION NUMBER
INT Interval between information elements
ISO International Organization for Standardization
IV Invalid
KOD Kind of Description
L Line
LED Light Emmiting Diode
LPCI Link Protocol Control Information
LPDU LINK PROTOCOL DATA UNIT
MEA Measurand with quality descriptor
MVAL value of measurand
NDE Number of Descriptive Elements
NDV Number of relevant Disturbance Values per ASDU
NFE Number of ASDU First Information element
NGD Number of Generic Data sets
NO Number
NOC Number of Channel
NOE Number of information elements of a channel
NOF Number of grid faults
NOG Number of generic identification
NOT Number of tags
OTEV Other event (disturbance data recording initiated by)
OV overflow
P active power
PRM Primary Message
Q reactive power
RES Reserved

7
RET Relative Time
RFA Reference Factor
RII Return Information Identifier
RPV Rated Primary Value
RSV Rated Secondary Value
S sign
SCL Short Circuit Location
SCN Scan Number
SDV Single Disturbance value
SIN Supplementary Information
SOF Status of Fault
SU Summer bit
SQ sequence of equal information elements
t(z) distance protection
TAP tag position
TM transmit (disturbance data)
TOO Type of Order
TOV Type of disturbance values
TP trip (recorded fault)
TLD loop delay
twz cycle repeat time
TYP TYPE IDENTIFICATION
UF Unsigned Fixed point number
UI Unsigned Integer
V Voltage
VEN Neutral voltage
VT Voltage Transformer

4 Aturan Umum
Pasal ini berisi aturan umum yang menyusun standar kompanyon untuk protokol
transmisi pada sistem kendali dan peralatan proteksi yang spesifik dengan
menggunakan protokol SNI 04-7021.5.
Aturan-aturan umum ini diaplikasikan pada sub pasal berikut.

4.1 Struktur protokol


Protokol SNI 04-7021.5 didasarkan pada model referensi tiga layer ‘Enhanced
Performance Archtectur’ (EPA) yang telah dibahas pada pasal 4 IEC 60870-5-3.

Physical layer menggunakan fiber optik atau kawat tembaga yang menyediakan
transmisi yang binary symmetric dan memoryless.

Link layer terdiri atas beberapa prosedur transmisi link, yang menggunakan LINK
PROTOCOL CONTROL INFORMATION (LPCI) secara eksplisit yang dapat membawa
APPLICATION SERVICE DATA UNIT (ASDU) sebagai link user data. link Layer
menggunakan pilihan format frame untuk menyediakan integritas yang diperlukan,
efisiensi dan kelancaran transmisi.

Application layer memuat beberapa fungsi aplikasi yang melibatkan transmisi


APPLICATION SERVICE DATA UNIT (ASDU) antara sumber dan tujuan.

8
Application Layer pada standar kompanyon ini tidak menggunakan APPLICATION
PROTOCOL CONTROL INFORMATION (APCI) secara eksplisit. Hal ini secara implisit
terdapat pada ASDU DATA UNIT IDENTIFIER dan tipe pelayanan link yang
digunakan.

Tabel 1 menunjukkan model Enhanced Performance Architecture (EPA) dan definisi


standar yang dipilih pada standar kompanyon ini.

Tabel 1 Persyaratan standar yang dipilih pada standar kompanyon ini


Fungsi aplikasi yang dipilih dari user process
RSNI 870-5-5
APPLICATION SERVICE DATA UNIT
yang dipilih dari
Application Layer
SNI 04-7021.5.3-2004
(Layer 7)
Elemen aplikasi informasi yang dipilih dari
SNI 04-7021.5.4-2004
Prosedur transmisi link yang dipilih dari
SNI 04-7021.5.2-2004 Link Layer
Format frame transmisi yang dipilih dari (Layer 2)
SNI 04-7021.5.1-2004
Sistem fiber optik didasarkan pada Physical layer
IEC 60874-2 atau IEC 60874-10 dan IEC (Layer 1)
60794-1 atau sistem berbasis kawat
tembaga menurut EIA RS-485

4.2 Physical layer


Baik sistem transmisi fiber optik maupun kawat tembaga keduanya digunakan untuk
menghubungkan peralatan proteksi dan sistem kendali dalam standar kompanyon
ini. Antarmuka antara Data Circuit-terminating Equipment (DCE) dan Data Terminal
Equipment (DTE) pada peralatan proteksi menurut Gambar 1, tidak dijelaskan pada
standar kompanyon ini.

Catatan – Metode transmisi data yang meningkatkan eksploitasi bandwidht pada kanal transmisi yang
diberikan harus dihindarkan, kecuali dapat dibuktikan bahwa metode tersebut, yang biasanya
melanggar prinsip pengkodean kanal memoryless yang ditentukan, tidak mengurangi jarak hamming
dari metode pengkodean blok data dari format frame yang dipilih pada link layer.

Sistem komunikasi serial

Data Data
Terminal Data Circuit Data Circuit Terminal
Equipment terminating terminating Equipment
(DTE) pada Equipment Equipment (DTE) pada
peralatan (DCE) Media transmisi (DCE) sistem
proteksi a) Fiber optik kontrol
b) Kawat tembaga

Peralatan proteksi Sistem kendali


Gambar 1 - Antarmuka dan koneksi pada peralatan proteksi dan sistem kendali

9
4.3 Link layer

SNI 04-7021.5.2-2004 menawarkan pilihan prosedur link transmisi menggunakan sebuah


field control dan sebuah field address opsional. Link antar stasiun dapat dioperasikan baik
dengan mode transmisi seimbang atau tidak seimbang. Kode fungsi yang sesuai untuk field
control dispesifikasikan untuk kedua mode operasi.

Jika link dari sebuah stasiun pusat kendali (stasiun pengendali) ke beberapa RTU (stasiun
yang dikendalikan) berbagi kanal fisik bersama, maka link ini harus dioperasikan dengan
mode tidak seimbang untuk menghindari kemungkinan lebih dari satu RTU mencoba untuk
mengirim lewat kanal pada saat yang bersamaan. Urutan agar masing-masing RTU diberi
akses untuk mengirim melalui kanal ditentukan dengan prosedur application layer pada
stasiun pengendali, lihat 6-2 “Akuisisi data dengan polling” pada RSNI 870-5-5.

Standar kompanyon menentukan spesifikasi apakah yang digunakan mode transmisi


seimbang atau tidak seimbang, sekaligus dengan prosedur link yang digunakan (dan kode
fungsi link-nya).

Standar kompanyon menentukan address (nomor) yang tak ambigu untuk tiap-tiap link. Tiap-
tiap address mungkin unik dalam satu sistem yang spesifik, atau unik dalam satu grup link
yang berbagi satu kanal bersama. Pilihan yang terakhir memerlukan field address yang lebih
kecil tapi stasiun pengendali harus memetakan address beerdasarkan nomor kanal.

Standar kompanyon seharusnya menentukan satu format frame yang dipilih dari pilihan yang
ada di SNI 04-7021.5.1-2004. Format yang dipilih harus menjamin integritas data yang
diperlukan serta efesiensi maksimum sehingga didapatkan tingkat kemudahan implementasi
yang dapat diterima.

4.4 Application Layer


Standar kompanyon akan menentukan ASDU yang tepat bagi struktur umum yang
ada pada SNI 04-7021.5.3-2004. ASDU ini dibangun menggunakan definisi dan
spesifikasi pengkodean untuk elemen informasi aplikasi yang diberikan pada SNI 04-
7021.5.4-2004.

Standar kompanyon akan menentukan satu urutan transpor field data aplikasi (lihat
4.10 SNI 04-7021.5.4-2004). Urutan tersebut (mode 1 atau mode 2) dapat dipilih
untuk mendapatkan kemudahan maksimum dalam melakukan pemrograman di
berbagai komputer pada masing-masing stasiun sistem telekontrol.

4.5 User process

RSNI 870-5-5 menawarkan berbagai fungsi aplikasi dasar. Satu Standar kompanyon
terdiri dari satu atau lebih unsur fungsi ini yang dipilih untuk memberikan serangkaian
prosedur input/output yang diperlukan untuk memenuhi sistem telekontrol yang
spesifik.

4.6 Kompatibilitas dengan standar kompanyon seri SNI 04-7021.5


Bagian tertentu dari standar ini tidak sepenuhnya kompatibel dengan standar
kompanyon lain dalam seri SNI 04-7021.5. Hal ini ditujukan untuk menjaga
kompatibilitasnya dengan peralatan yang telah ada.

10
5 Physical Layer
Data circuit terminating equipment (DCE) pada peralatan proteksi dapat
direalisasikan sebagai sistem transmisi fiber optik atau sistem transmisi kawat
tembaga. Pada sub pasal berikut akan dijelaskan untuk kedua sistem transmisi.

5.1 Transmisi fiber optik


Jika sistem transmisi fiber optik digunakan, antarmuka yang kompatibel yaitu
konektor fiber optik pada peralatan proteksi. Fiber optik digunakan pada sisi monitor
dan pada sisi kontrol secara terpisah. DCE secara mekanik atau elektrik terintegrasi
pada data terminal equipment (DTE).

Untuk koneksi dari fiber optik ke DCE, konektor fiber optik tipe BFOC/2,5 akan
digunakan sesuai dengan ketentuan dalam IEC 60874-10. Konektor fiber optik tipe
F-SMA ditetapkan dalam IEC 60874-2 sebagai konektor yang kompatibel dengan
peralatan yang telah beroperasi. Semua spesifikasi mekanik yang lain, seperti posisi
mounting dan susunan kabel telah ditentukan oleh pabrikan.

Konektor yang sesuai untuk glass fibre dan plastic fibre ditampilkan pada tabel 2.

Kondisi line-idle ditentukan sebagai ‘light on’.

Tabel 2 Sistem transmisi fiber optik yang kompatibel


Karakteristik Plastic fibre Glass fibre
Konektor BFOC/2,5 (atau F-SMA) BFOC/2,5 (atau F-SMA)
Tipe kabel Step-index 980/1000 µm Graded-index 980/1000 µm•
Jarak Sampai 40 m Sampai 1000 m
Panjang gelombang optik 660 nm 820 nm – 860 nm
Julat temperatur -5 °C … +55 °C -5 °C … +55 °C
Daya transmisi Min. –7 dBm Min. –16 dBm
Daya penerimaan Min. –20 dBm Min. –24 dBm
minimum
Cadangan sistem Min. +3 dB Min. +3 dB
• Kedua konektor dapat juga digunakan dengan fiber optik 50/125 µm. Jika tipe fiber tersebut
digunakan, maka daya transmisi yang dapat di-input-kan berkurang sehingga jarak, daya
penerimaan dan cadangan sistem akan ditentukan secara terpisah.

5.2 Antarmuka EIA RS-485


Sistem transmisi kawat tembaga dapat digunakan pada sistem transmisi antara
peralatan proteksi dan sistem kendali, sebagai alternatif selain sistem transmisi fiber
optik. Sistem transmisi ini sesuai dengan standar EIA RS-485.

Karakteristik standar EIA RS-485 mengijinkan jumlah maksimum 32 unit beban dapat
dikoneksikan pada satu saluran fisik. Lokasi dan nilai dari resistansi terminasi yang
digunakan tidak ditentukan, baik dalam standar dasar maupun dalam standar
kompanyon ini. Untuk fungsi kompatibilitas, pabrikan mencantumkan jumlah unit
beban untuk setiap peralatan yang spesifik (mengacu ke pasal 8).

Tipe kabel yang digunakan tidak ditentukan dalam standar EIA RS-485, tetapi
petunjuk pemilihan kabel diberikan pada halaman tambahan A.2.2 pada standar EIA
RS-485.

11
Semua spesifikasi mekanik yang lain, telah ditentukan secara spesifik untuk masing-
masing pabrikan.

Catatan – Sistem transmisi berbasis kawat tembaga lebih rentan terhadap interferensi elektromagnetik
dibandingkan sistem berbasis fiber optik. Hal ini tidak akan mengurangi unjuk kerja peralatan proteksi
sesuai dengan standar EMC.

6 Link layer
Standar nasional yang sesuai antara lain :
SNI 04-7021.5.1-2004 dan SNI 04-7021.5.2-2004.

6.1 Seleksi dari SNI 04-7021.5.1-2004 (format frame transmisi)


Standar kompanyon ini memperbolehkan format frame FT1.2 yang ditentukan pada
6.2.4.2 dalam SNI 04-7021.5.1-2004 secara eksklusif. Format dengan panjang blok
tetap dan variabel diperbolehkan. Transmisi karakter kontrol tunggal E5H juga
diperbolehkan.

Catatan 1 : Peraturan yang ditetapkan dalam pasal 6.2.4.2 SNI 04-7021.5.1-2004 harus diobservasi
secara menyeluruh.

Catatan 2 : Jumlah maksimum data pengguna dibatasi sampai dengan 255 oktet. Akan tetapi,
panjang frame berpengaruh terhadap waktu siklus polling, terutama ketika terjadi kesalahan transmisi,
oleh karena itu perlu dipertimbangkan untuk membatasi lagi jumlah oktet data pengguna.

6.2 Seleksi dari SNI 04-7021.5.2-2004 (prosedur transmisi link)


Pernyataan pada ‘ruang lingkup dan sasaran’ SNI 04-7021.5.2-2004 mengenai
penggunaan jaringan telekontrol yang tersebar luas secara geografis ternyata tidak
sesuai.

Berikut ini pilihan dari SNI 04-7021.5.2-2004 yang akan diaplikasikan :

6.2.1 Format FT1.2 (lihat 3.2 SNI 04-7021.5.2-2004)

Frame dengan panjang tetap tidak mempunyai link user data. Frame tersebut
dianggap sebagai pesan pendek. Karakter tunggal A2H tidak digunakan.

6.2.2 Service primitive dan elemen prosedur transmisi (lihat pasal 4 SNI 04-
7021.5.2-2004)
Semua prosedur transmisi (S1 sampai S3) digunakan. Antarmuka antara level
kendali link dan pelayanan pengguna tidak dispesifikasikan.

6.2.3 Transmisi tak seimbang (lihat pasal 5 SNI 04-7021.5.2-2004)


Sistem kendali berfungsi sebagai master dan peralatan proteksi sebagai slave, yaitu
sistem kendali selalu sebagai stasiun primer dan peralatan proteksi sebagai stasiun
sekunder. Bit RES tidak digunakan.

Berikut ini kode fungsi yang digunakan :

PRM = 1 0, 3, 4, 9, 10, 11
PRM = 0 0, 1, 8, 9, 11

Field address A selalu terdiri dari satu oktet saja. Untuk broadcast (send/no reply),
address-nya ditentukan sama dengan 255.

12
6.2.4 Interval time out untuk transmisi frame berulang (lihat lampiran A.1 SNI
04-7021.5.2-2004)
Loop delay TLD bernilai 50 ms.

Kecepatan transmisi standar adalah 9,6 kbit/s atau 19,2 kbit/s (dapat disesuaikan).

6.3 Spesifikasi tambahan untuk SNI 04-7021.5.2-2004


Kode fungsi tambahan berikut telah ditentukan dalam julat cadangan :

PRM = 1 F-Code 7 := reset FCB FCB dan FCV = 0


Kode fungsi SEND digunakan untuk mengeset bit FCB internal ke nilai 0, misalnya
pesan utama urutan berikutnya diharapkan FCV = 1 dengan FCB = 1 yang
ditetapkan oleh peralatan proteksi. Tidak ada fungsi reset lain seperti terkait dengan
kode fungsi 0 (reset communication unit) yang dipicu.

Kode fungsi berikut telah ditentukan dalam standar, antara lain :

PRM = 0 F-Code 14 := layanan link tidak berfungsi

Pesan primer yang tidak dapat dilewatkan karena tidak berfungsi secara normal
dijawab dengan F-Code 14. Bit FCB diproses secara bergantian.

PRM = 0 F-Code 15 := layanan link tidak diimplementasikan

Pesan primer yang berisi kode fungsi yang tidak diimplementasikan di-acknowledge
dengan pesan pendek dan tidak akan diproses. Pesan primer yang tidak mungkin
yang melibatkan kode fungsi 0-15 akan dijawab oleh kode fungsi 15 di dalam sebuah
pesan pendek. Bit FCB akan diproses secara bergantian.

Selama peralatan proteksi tidak dapat memproses perintah berikutnya, bit DFC
ditetapkan menjadi 1 untuk mencegah informasi yang hilang pada alur pengendalian.
Status ini hanya dipertahankan maksimum selama 15 sekon. Dalam kurun waktu ini,
tidak ada perintah yang akan ditransmisikan oleh sistem kendali. Pesan seperti itu
ditanggapi oleh peralatan proteksi sebagai pesan pendek dengan kode fungsi 1 dan
tidak diproses. Hal ini akan menimbulkan hilangnya informasi. Pengecualian untuk
hal tersebut adalah perintah broadcast.

7 Application Layer
Berikut ini Standar internasional yang digunakan :
SNI 04-7021.5.3-2004, SNI 04-7021.5.4-2004, dan RSNI 870-5-5

7.1 Seleksi dari SNI 04-7021.5.3-2004 (struktur umum data aplikasi)


SNI 04-7021.5.3-2004 menjelaskan unit data aplikasi dasar dalam frame transmisi.
Sub pasal ini memilih elemen field yang spesifik di luar standar dasar dan
mendefinisikan APPLICATION SERVICE DATA UNITs (ASDU) untuk digunakan pada
standar kompanyon ini.

LINK PROTOCOL DATA UNIT (LPDU) dari standar kompanyon berisi tidak lebih dari satu
APPLICATION SERVICE DATA UNITs (ASDU).

13
ASDU menurut Gambar 2 tersusun atas satu DATA UNIT IDENTIFIER dan hanya satu
INFORMATION OBJECT.

DATA UNIT IDENTIFIER selalu mempunyai struktur yang sama untuk seluruh ASDU
dan terdiri atas empat oktet. Dengan struktur sebagai berikut :

• TYPE IDENTIFICATION
• VARIABLE STRUCTURE QUALIFIER
• CAUSE OF TRANSMISSION
• COMMON ADDRESS OF ASDU

COMMON ADDRESS OF ASDU secara normal identik dengan address yang digunakan
pada link layer.

INFORMATION OBJECT terdiri atas satu INFORMATION OBJECT IDENTIFIER, satu SET OF
INFORMATION ELEMENTS ,dan jika ada, satu TIME TAG.

INFORMATION OBJECT terdiri atas dua oktet dan mempunyai struktur sebagai berikut

• FUNCTION TYPE
• INFORMATION NUMBER

SET OF INFORMATION ELEMENTS terdiri dari satu SINGLE INFORMATION ELEMENT, satu
COMBINATION OF INFORMATION ELEMENTS ,atau satu SEQUENCE OF INFORMATION
ELEMENTS.

TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


VARIABLE STRUCTURE QUALIFIER TYPE
DATA UNIT
IDENTIFIER CAUSE OF TRANSMISSION

COMMON ADDRESS OF ASDU

APPLICATION FUNCTION TYPE INFORMATION OBJECT


SERVICE IDENTIFIER
DATA UNIT INFORMATION NUMBER
INFORMATION SET OF INFORMATION ELEMENTS
OBJECT

TIME TAG (ms) TIME TAG OF


INFORMATION OBJECT
(optional)
IV Res TIME TAG (min)

SU TIME TAG (h)

Gambar 2 – Struktur APPLICATION SERVICE DATA UNIT

APPLICATION SERVICE DATA UNITs := CP48+8i+8j {DATA UNIT IDENTIFIER,


INFORMATION OBJECT}

DATA UNIT IDENTIFIER := CP32 { TYPE IDENTIFICATION, VARIABLE


STRUCTURE QUALIFIER, CAUSE OF
TRANSMISSION, COMMON ADDRESS OF
ASDU}

INFORMATION OBJECT := CP16+8i+8j { FUNCTION TYPE,INFORMATION


NUMBER, SET OF INFORMATION ELEMENTS,
TIME TAG}

14
Dengan parameter i := jumlah oktet SET OF INFORMATION
ELEMENTS

parameter j := 0 : TIME TAG tidak ada, 4 : TIME TAG ada

7.2 Seleksi dari SNI 04-7021.5.4-2004 (definisi dan pengkodean aplikasi


elemen informasi)
Ukuran dan isi dari field informasi ASDU ditentukan menurut aturan deklarasi untuk
elemen informasi seperti ditentukan dalam IEC 60870-5-4.

Catatan – Definisi difokuskan pada TYPE IDENTIFICATION, CAUSE OF TRANSMISSION dan


FUNCTION TYPE yang digunakan pada julat kompatibel. Kombinasi diluar julat kompatibel digunakan
untuk julat privat.

Contoh : TYPE IDENTIFICATION 7 (interogasi umum) pada kombinasi dengan CAUSE OF


TRANSMISSION >63 dapat digunakan untuk pemicuan privat dari interogasi umum yang spesifik
menurut pabrikan.

7.2.1 TYPE IDENTIFICATION


Oktet pertama dari DATA UNIT IDENTIFIER pada ASDU menyatakan TYPE
IDENTIFICATION. Untuk pertukaran data yang kompatibel, digunakan 31 TYPE
IDENTIFICATION, yang ditentukan sebagai berikut :

TYPE IDENTIFICATION := UI8[1..8] < 1..255>


<1..31> := definisi standar kompanyon (julat kompatibel)
<32..255> := untuk penggunaan khusus (julat privat)

Tabel 3 Semantik TYPE IDENTIFICATION; informasi pada alur pengamatan

<1> := pesan dengan penanda waktu (time-tagged message)


<2> := pesan dengan penanda waktu dengan waktu relatif (time-tagged
message with relative time)
<3> := besaran yang diukur I (measurands I)
<4> := besaran yang diukur dengan penanda waktu dengan waktu
relatif(time-tagged measurands with relative time)
<5> := identifikasi (identification)
<6> := sinkronisasi waktu (time synchronization)
<8> := terminasi interogasi umum (general interrogation termination)
<9> := besaran yang diukur II (measurands II)
<10> := data generik (generic data)
<11> := identifikasi generik (generic indentification)
<23> := daftar rekaman gangguan (list of recorded disturbances)
<26> := siap untuk transmisi data gangguan (ready for transmission of
disturbance data)
<27> := siap untuk transmisi sebuah kanal (ready for transmission of a
channel)
<28> := siap untuk transmisi tag (ready for transmission of tags)
<29> := transmisi tag (transmission of tags)
<30> := transmisi nilai gangguan (transmission of disturbance values)
<31> := akhir transmisi (end of transmission)

Tabel 4 Semantik TYPE IDENTIFICATION; informasi pada alur pengendalian


<6> := sinkronisasi waktu (time synchronization)

15
<7> := interogasi umum (general interogation)
<20> := Perintah generik (generic command)
<21> := Perintah generik (generic command)
<24> := permintaan untuk transmisi data gangguan (order for disturbance
data transmission)
<25> := acknowledgement untuk transmisi data gangguan (acknowledgement
for disturbance data transmission)

Semua nilai pada julat <0..31> yang tidak ditampilkan di atas, dicadangkan untuk
penggunaan kompatibel di masa mendatang.

7.2.2 VARIABLE STRUCTURE QUALIFIER


Oktet kedua dari DATA UNIT IDENTIFIER ASDU menyatakan VARIABLE STRUCTURE
QUALIFIER, yang ditentukan sebagai berikut :

VARIABLE STRUCTURE QUALIFIER := CP8 {nomor,SQ}


dengan nomor := UI7 [1..7] <0..127>
<0..9> := jumlah elemen informasi
<10..127> := tidak digunakan
SQ := BS1 [8] <0..1>
<0> := pemberian address urutan elemen informasi dalam satu
objek
<1> := pemberian address elemen informasi tunggal atau
kombinasi elemen

Bit SQ menentukan metode pengalamatan INFORMATION OBJECT atau elemen


informasi.

SQ = 0 : Urutan elemen informasi yang setara diberi address (lihat 5.1.5 SNI 04-
7021.5.3) oleh address INFORMATION OBJECT. Address INFORMATION OBJECT
menentukan address yang bersangkutan dari elemen informasi pertama dalam
urutan. Elemen informasi selanjutnya diidentifikasi oleh nomor yang bertambah 1
pada address tersebut. Mode ini digunakan untuk pengukuran dan daftar perekaman
gangguan.

SQ = 1 : Setiap elemen tunggal atau kombinasi elemen diberi address oleh address
INFORMATION OBJECT.

7.2.3 CAUSE OF TRANSMISSION


Oktet ketiga dari DATA UNIT IDENTIFIER ASDU ditentukan sebagai CAUSE OF
TRANSMISSION. Oktet ini ditentukan sebagai berikut :

CAUSE OF TRANSMISSION := UI8 [1..8] <0..255>

dengan <0> := tidak digunakan


<1..63> := julat kompatibel
<64..255> := julat privat

Tabel 5 Semantik CAUSE OF TRANSMISSION; informasi pada alur pengamatan

<1> := Spontan (spontaneous)


<2> := Siklik
<3> := reset frame count bit (FCB)
<4> := reset communication unit (CU)

16
<5> := start/restart
<6> := power on
<7> := mode tes (test mode)
<8> := sinkronisasi waktu (time synchronization)
<9> := interogasi umum (general interogation)
<10> := Terminasi interogasi umum (termination of general
interogation)
<11> := operasi lokal (local operation)
<12> := operasi remote (remote operation)
<20> := positive acknowledgement of command
<21> := negative acknowledgement of command
<31> := transmisi data gangguan (transmission of disturbance data)
<40> := acknowledgement positif dari perintah tulis generik (positive
acknowledgement of generic write command)
<41> := acknowledgement negatif dari perintah tulis generik
(negative acknowledgement of generic write command)
<42> := Respon data yang valid terhadap perintah tulis generik
(valid data response to generic read command)
<43> := Respon data yang invalid terhadap perintah tulis generik
(invalid data response to generic read command)
<44> := Konfirmasi tulis generik (generic write confirmation)

Tabel 6 Semantik CAUSE OF TRANSMISSION; informasi pada sisi kontrol


<8> := sinkronisasi waktu (time synchronization)
<9> := pemicuan interogasi umum (initiation of general
interogation)
<20> := perintah umum (general command)
<31> := Transmisi data gangguan (transmission of disturbance
data)
<40> := Perintah tulis generik (generic write command)
<42> := Perintah baca generik (generic read command)

Semua nilai pada julat <0..63> yang tidak ditampilkan di atas, dicadangkan untuk
penggunaan kompatibel di masa mendatang.

7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU


Oktet keempat dari DATA UNIT IDENTIFIER ASDU ditentukan sebagai COMMON ADDRESS
OF ASDU. normalnya Oktet ini identik dengan address stasiun yang digunakan pada
level link. Pengecualian hanya diperbolehkan apabila COMMON ADDRESS OF ASDU
tambahan dibutuhkan pada link fisik yang sama karena penggandaan fungsi,
misalnya dua fungsi proteksi arus lebih (overcurrent) dalam proteksi diferensial trafo
(transformer differential protection).

COMMON ADDRESS OF ASDU := UI8 [1..8] <0..255>


dengan <0..254> := address stasiun
<255> := address global
Fungsi koordinasi sistem (lihat Tabel 8 dan 16) hanya perlu menggunakan COMMON
ADDRESS OF ASDU yang identik dengan address link layer.

7.2.5 INFORMATION OBJECT IDENTIFIER

17
7.2.5.1 FUNCTION TYPE
Oktet pertama INFORMATION OBJECT IDENTIFIER menentukan FUNCTION TYPE dari
peralatan proteksi yang digunakan, yang dinyatakan sebagai berikut :

FUNCTION TYPE := UI8 [1..8] <0..255>


dengan <0..127> := julat privat
<128..129> := julat kompatibel
<130..143> := julat privat
<144..145> := julat kompatibel
<146..159> := julat privat
<160..161> := julat kompatibel
<162..175> := julat privat
<176..177> := julat kompatibel
<178..191> := julat privat
<192..193> := julat kompatibel
<194..207> := julat privat
<208..209> := julat kompatibel
<210..223> := julat privat
<224..225> := julat kompatibel
<226..239> := julat privat
<240..241> := julat kompatibel
<242..253> := julat privat
<254..255> := julat kompatibel

Tabel 7 Semantik FUNCTION TYPE


<128> := distance protection t(z)
<129> := tidak digunakan
<144> := tidak digunakan
<145> := tidak digunakan
<160> := overcurrent protection I>>
<161> := tidak digunakan
<176> := transformer differential protection ∆IT
<177> := tidak digunakan
<192> := line differential protection ∆IL
<193> := tidak digunakan
<208> := tidak digunakan
<209> := tidak digunakan
<224> := tidak digunakan
<225> := tidak digunakan
<240> := tidak digunakan
<241> := tidak digunakan
<254> := generic function type GEN
<255> := global function type GLB

7.2.5.2 INFORMATION NUMBER


Oktet kedua INFORMATION OBJECT IDENTIFIER menentukan INFORMATION NUMBER
dalam FUNCTION TYPE yang diberikan. Julat penuh <0..255> digunakan secara bebas
pada alur pengendalian seperti halnya pada alur pengamatan. Oktet kedua
dinyatakan sebagai berikut :

18
INFORMATION NUMBER := UI8 [1..8] <0..255>

dengan alur pemantauan := <0..255>


<0..15> := fungsi sistem
<16..31> := status
<32..47> := supervisi
<48..63> := earth fault
<64..127> := hubung singkat
<128.143> := auto-reclosure
<144..159> := besaran yang diukur (measurands)
<160..239> := tidak digunakan
<240..255> := fungsi generik (generic functions)

alur pengendalian := <0..255>


<0..15> := fungsi sistem
<16..31> := perintah umum
<32..239> := tidak digunakan
<240..255> := fungsi generik

Semantik oktet INFORMATION NUMBER (INF) ditunjukkan pada tabel berikut.


INFORMATION NUMBERs yang tidak terdaftar pada tabel 8 sampai 18 tidak digunakan
berdasarkan daftar di atas.

Pemisahan tidak hanya dilakukan antara alur pengamatan dan alur pengendalian
tetapi juga untuk mode yang berbeda seperti yang disebutkan di atas. Sebagai
tambahan, TYPE IDENTIFICATIONs (TYP) dan CAUSES OF TRANSMISSION (COT) yang
mungkin telah dicantumkan.

Untuk setiap INFORMATION NUMBER diberikan FUNCTION TYPEs (FUN) yang tipikal. GLB
dan GEN adalah wajib, untuk yang telah dispesifikasikan.

Field GI mengindikasikan apakah informasi sudah termasuk dalam interogasi umum.


Untuk INFORMATION NUMBERs ini kedua perubahan status (‘OFF’ ke ‘ON’ dan ‘ON’ ke
‘OFF’) juga ditransmisikan secara spontan. Untuk INFORMATION NUMBERs yang lain
hanya perubahan status ‘OFF’ ke ‘ON’ yang ditransmisikan.

Tabel 8 Semantik INFORMATION NUMBER; fungsi sistem pada alur


pengamatan

INF Deskripsi GI TYP COT FUN


<0> := akhir interogasi umum - 8 10 GLB
<0> := sinkronisasi waktu - 6 8 GLB
<1> := tidak digunakan -
<2> := reset FCB - 5 3 sesuai dengan FUN utama
<3> := reset CU - 5 4 sesuai dengan FUN utama
<4> := start/restart - 5 5 sesuai dengan FUN utama
<5> := power on - 5 6 sesuai dengan FUN utama

Catatan 1 – INFORMATION NUMBER 0 mengacu pada GLOBAL FUNCTION TYPE dan identik
untuk semua pelayanan sistem.
Catatan 2 – INFORMATION NUMBER 2 sampai 5 digunakan dengan satu FUN menurut fungsi
utama dari peralatan proteksi.

19
Tabel 9 Semantik INFORMATION NUMBER; indikasi status pada alur
pengamatan

INF Deskripsi GI TYP COT FUN (tipikal)


<16> := auto-recloser aktif x 1 1,7,9,11,12,20,21 t(z), I>>, ∆IL
<17> := teleproteksi aktif x 1 1,7,9,11,12,20,21 t(z), I>>
<18> := proteksi aktif x 1 1,7,9,11,12,20,21 t(z), I>>, ∆IT, ∆IL
<19> := reset LED - 1 1,7,11,12,20,21 t(z), I>>, ∆IT, ∆IL
<20> := alur pengamatan diblok x 1 9,11 t(z), I>>, ∆IT, ∆IL
<21> := mode tes x 1 9,11 t(z), I>>, ∆IT, ∆IL
<22> := pengaturan parameter x 1 9,11 t(z), I>>, ∆IT, ∆IL
lokal
<23> := karakteristik 1 x 1 1,7,9,11,12,20,21 t(z)
<24> := karakteristik 2 x 1 1,7,9,11,12,20,21 t(z)
<25> := karakteristik 3 x 1 1,7,9,11,12,20,21 t(z)
<26> := karakteristik 4 x 1 1,7,9,11,12,20,21 t(z)
<27> := auxiliary input 1 x 1 1,7,9,11 t(z), I>>, ∆IT, ∆IL
<28> := auxiliary input 2 x 1 1,7,9,11 t(z), I>>, ∆IT, ∆IL
<29> := auxiliary input 3 x 1 1,7,9,11 t(z), I>>, ∆IT, ∆IL
<30> := auxiliary input 4 x 1 1,7,9,11 t(z), I>>, ∆IT, ∆IL

Tabel 10 Semantik INFORMATION NUMBER; indikasi supervisi pada alur


pengamatan

INF Deskripsi GI TYP COT FUN (tipikal)


<32> := supervisi besaran terukur I x 1 1,7,9 t(z), I>>
<33> := supervisi besaran terukur V x 1 1,7,9 t(z), I>>
<35> := supervisi urutan phase x 1 1,7,9 t(z), I>>
<36> := supervisi sirkit trip x 1 1,7,9 t(z), I>>, ∆IT, ∆IL
<37> := operasi back-up I>> x 1 1,7,9 t(z)
<38> := kegagalan sekring VT * x 1 1,7,9 t(z), I>>
<39> := teleproteksi terganggu x 1 1,7,9 t(z), I>>, ∆IL
<46> := warning grup x 1 1,7,9 t(z), I>>, ∆IT, ∆IL
<47> := alarm grup x 1 1,7,9 t(z), I>>, ∆IT, ∆IL

*VT = Voltage Transformer

Tabel 11 Semantik INFORMATION NUMBER ; indikasi earth fault pada alur


pengamatan

INF Deskripsi GI TYP COT FUN


(tipikal)
<48> := earth fault L1 x 1 1,7,9 t(z), I>>
<49> := earth fault L2 x 1 1,7,9 t(z), I>>
<50> := earth fault L3 x 1 1,7,9 t(z), I>>
<51> := earth fault forward, yaitu line x 1 1,7,9 t(z), I>>
<52> := earth fault reverse, yaitu busbar x 1 1,7,9 t(z), I>>

20
Tabel 12 Semantik INFORMATION NUMBER ; indikasi gangguan pada alur
pengamatan

INF Deskripsi GI TYP COT FUN (tipikal)


<64> := start/pick-up L1 x 2 1,7,9 t(z), I>>, ∆IL
<65> := start/pick-up L2 x 2 1,7,9 t(z), I>>, ∆IL
<66> := start/pick-up L3 x 2 1,7,9 t(z), I>>, ∆IL
<67> := start/pick-up N x 2 1,7,9 t(z), I>>, ∆IL
<68> := general trip - 2 1,7 t(z), I>>, ∆IT, ∆IL
<69> := trip L1 - 2 1,7 t(z), I>>, ∆IT, ∆IL
<70> := trip L2 - 2 1,7 t(z), I>>, ∆IT, ∆IL
<71> := trip L3 - 2 1,7 t(z), I>>, ∆IT, ∆IL
<72> := trip I>> (operasi back-up) - 2 1,7 t(z)
<73> := lokasi gangguan X dalam ohm - 2 1,7 t(z), I>>
<74> := gangguan arah depan/line - 2 1,7 t(z), I>>
<75> := gangguan arah belakang/busbar - 2 1,7 t(z), I>>
<76> := sinyal teleproteksi - 2 1,7 t(z), I>>
ditransmisikan
<77> := sinyal teleproteksi diterima - 2 1,7 t(z), I>>
<78> := zona 1 - 2 1,7 t(z)
<79> := zona 2 - 2 1,7 t(z)
<80> := zona 3 - 2 1,7 t(z)
<81> := zona 4 - 2 1,7 t(z)
<82> := zona 5 - 2 1,7 t(z)
<83> := zona 6 - 2 1,7 t(z)
<84> := start/pick-up umum x 2 1,7,9 t(z), I>>, ∆IT, ∆IL
<85> := breaker failure - 2 1,7 t(z), I>>
<86> := trip measuring system L1 - 2 1,7 ∆IT
<87> := trip measuring system L2 - 2 1,7 ∆ΙΤ
<88> := trip measuring system L3 - 2 1,7 ∆ΙΤ
<89> := trip measuring system E - 2 1,7 ∆ΙΤ
<90> := trip I> - 2 1,7 I>>
<91> := trip I>> - 2 1,7 I>>
<92> := trip IN> - 2 1,7 I>>
<93> := trip IN>> - 2 1,7 I>>

Tabel 13 Semantik INFORMATION NUMBER ; indikasi auto-recloser pada alur


pengamatan
INF Deskripsi GI TYP COT FUN (tipikal)
<128> := CB ‘on’ oleh AR * - 1 1,7 t(z), I>>, ∆IL
<129> := CB ‘on’ oleh long-time AR* - 1 1,7 t(z), I>>, ∆IL
<130> := AR diblok* x 1 1,7,9 t(z), I>>, ∆IL

*CB := Circuit Breaker ; AR := Auto-Recloser

Tabel 14 Semantik INFORMATION NUMBER ; measurands pada sisi monitor


INF Deskripsi GI TYP COT FUN (tipikal)
<144> := besaran yang diukur I - 3.1 2,7 t(z), I>>
<145> := besaran yang diukur I,V - 3.2 2,7 t(z), I>>
<146> := besaran yang diukur I,V,P,Q - 3.3 2,7 t(z)
<147> := besaran yang diukur IN,VEN - 3.4 2,7 t(z), I>>
<148> := besaran yang diukur IL1,2,3,VL - 9 2,7 t(z)
1,2,3,P,Q,f

21
Tabel 15 Semantik INFORMATION NUMBER ; fungsi generik pada alur
pengamatan
INF Deskripsi GI TYP COT FUN
<240> := baca heading dari grup yang telah - 10 42,43 GEN
ditentukan
<241> := baca nilai atau atribut dari semua entri - 10 42,43 GEN
dalam satu grup
<242> := tidak digunakan - - - GEN
<243> := baca directory dari satu entri tunggal - 11 42,43 GEN
<244> := baca nilai atau atribut dari satu entri (x) 10 1,2,7,9,11,12,42,43 GEN
tunggal
<245> := akhir interogasi umum dari data generik - 10 10 GEN
<249> := tulis entri dengan konfirmasi - 10 41,44 GEN
<250> := tulis entri dengan eksekusi - 10 40,41 GEN
<251> := tulis entri dibatalkan - 10 40 GEN
INFORMATION NUMBER <245> menggunakan ASDU 10 dengan NGD = 0.

Catatan – Beberapa data generik mungkin saja dapat dimasukkan di interogasi umum data
generik.

Tabel 16 Semantik INFORMATION NUMBER ; fungsi sistem pada alur


pengendalian
INF Deskripsi TYP COT FUN
<0> := inisisasi interogasi umum 7 9 GLB
<0> := sinkronisasi waktu 6 8 GLB

Catatan - INFORMATION NUMBER <245> mengacu pada tipe fungsi global dan identik untuk
semua pelayanan sistem.

Tabel 17 Semantik INFORMATION NUMBER ; perintah umum pada alur


pengendalian
INF Deskripsi COM* TYP COT FUN (tipikal)
<16> := auto-recloser on/off ON/OFF 20 20 t(z), I>>, ∆IL
<17> := teleproteksi on/off ON/OFF 20 20 t(z), I>>
<18> := proteksi on/off ON/OFF 20 20 t(z), I>>, ∆IT, ∆IL
<19> := reset LED ON 20 20 t(z), I>>, ∆IT, ∆IL
<23> := aktifkan karakteristik 1 ON 20 20 t(z)
<24> := aktifkan karakteristik 2 ON 20 20 t(z)
<25> := aktifkan karakteristik 3 ON 20 20 t(z)
<26> := aktifkan karakteristik 4 ON 20 20 t(z)

*Pemilihan nilai DCO yang diperbolehkan ditentukan pada kolom COM (lihat 7.2.6.4)

Tabel 18 Semantik INFORMATION NUMBER ; fungsi generik pada alur


pengendalian
INF Deskripsi TYP COT FUN
<240> := baca heading dari grup yang telah ditentukan 21 42 GEN
<241> := baca nilai atau atribut dari semua entri dalam satu 21 42 GEN
grup
<242> := tidak digunakan - - -
<243> := baca directory dari satu entri tunggal 21 42 GEN
<244> := baca nilai atau atribut dari satu entri tunggal 21 42 GEN
<245> := interogasi umum dari data generik 21 9 GEN
<248> := tulis entri 10 40 GEN

22
<249> := tulis entri dengan konfirmasi 10 40 GEN
<250> := tulis entri dengan eksekusi 10 40 GEN
<251> := tulis entri dibatalkan 10 40 GEN

7.2.6 INFORMATION ELEMENTS


INFORMATION ELEMENTS berikut digunakan dalam ASDU yang ditentukan pada standar
ini dan strukturnya sesuai dengan definisi SNI 04-7021.5.4.

7.2.6.1 Actual Channel

ACC := UI88 [1..8] <1..255>


dengan <0> := global*
<1> := IL1
<2> := IL2
<3> := IL3
<4> := IN
<5> := VL1E
<6> := VL2E
<7> := VL3E
<8> := VEN
<9..63> := dicadangkan untuk penggunaan kompatibel di masa yang akan datang
<64..255>:= dicadangkan untuk penggunaan privat

Oktet ini mengindikasikan kanal aktual yang diproses bersama transmisi data
gangguan.

7.2.6.2 ASCII Character


ASC := UI8 [1..8] <ASCII 8-bit code>

7.2.6.3 Compatibility Level


COL := UI8 [1..8] <0..255>

Compatibility Level peralatan proteksi berdasarkan standar kompanyon ini adalah ‘2’
tanpa penggunaan layanan generik, dan ‘3’ jika menggunakan layanan generik.

7.2.6.4 Double Command (lihat IEV 371-03-03)


DCO := UI2 [1..2] <0..3>
dengan <0> := tidak digunakan
<1> := OFF
<2> := ON
<3> := tidak digunakan

7.2.6.5 Double-point Information (lihat IEV 371-02-08)


DPI := UI2 [1..2] <0..3>
dengan <0> := tidak digunakan
<1> := OFF
<2> := ON
<3> := tidak digunakan

7.2.6.6 Fault Number


FAN := UI16 [1..16] <0..65535>

Fault Number digunakan untuk menentukan suatu kejadian yang berhubungan


dengan fungsi proteksi, sebagai contoh start/pick-up dari peralatan proteksi akan
menambah nilai dari Fault Number. Hal ini berarti urutan auto-reclose yang tidak

23
berhasil akan direkam sebagai dua Fault Number yang berbeda. Fault Number tidak
perlu di-reset ataupun di-preset.

7.2.6.7 Interval between information elements


INT := UI16 [1..16] <0..65535>

Interval untuk akuisisi elemen informasi tunggal adalah sama untuk semua data
gangguan dan tercatat dalam mikrosekon.

7.2.6.8 Measurand with quality descriptor


MEA := CP16 {OV, ER, RES, MVAL}
dengan OV := BS1[1]
<0> := tanpa overflow
<1> := overflow
ER := BS1 [2] <0..1>
<0> := MVAL valid
<1> := MVAL invalid
RES := BS1 [3] tidak digunakan (selalu <0>)
MVAL := F13 [4..16] <-1..+1-2-12>

Pada kasus terjadinya overflow pada MVAL (OV:=1), maka akan ditetapkan menjadi
nilai positif maksimum atau negatif maksimum. MVAL maksimum dapat sama
dengan ± 1,2 atau ± 2,4 x nilai rating (rated value).

Format dan julat lain dapat digunakan dengan layanan generik.

7.2.6.9 Number of the ASDU first information element


NFE := UI16[1..16] <0..65535>

Semua nilai gangguan tunggal pada kanal (file) mempunyai nomor yang berurutan
dan ditransmisikan pada porsi yang seragam. Di dalam ASDU nilai gangguan
tersebut ditransmisikan dengan nomor yang bertambah secara berurutan. Agar
penyusunan file menjadi benar, nomor pertama nilai gangguan (elemen informasi
pertama) pada ASDU ditampilkan.

7.2.6.10 Number of channels


NOC := UI8 [1..8] <0..255>

Oktet ini mengindikasikan jumlah kanal analog dari sekumpulan data transmisi yang
siap untuk ditransmisikan.

7.2.6.11 Number of information elements of a channel


NOE := UI16[1..16] <1..65535>

Semua kanal memuat nomor elemen informasi yang sama. Nomor ini ditransmisikan
dalam ASDU 26 ‘siap untuk transmisi data gangguan’, menjadi valid untuk semua
kanal.

7.2.6.12 Number of grid faults


NOF := UI16[1..16] <0..65535>

24
Catatan : Grid fault, misalnya hubung singkat, dapat menyebabkan beberapa kesalahan dengan trip
dan auto-reclosing, setiap kesalahan diidentifikasikan oleh pertambahan nomor kesalahan. Pada
kasus ini, nomor grid fault tetap sama dan tak perlu direset atau di-preset.

7.2.6.13 Number of tags


NOT := UI8[1..8] <1..255>

Oktet ini mengindikasikan jumlah tag yang ditransmisikan per ASDU.

7.2.6.14 Number of relevant disturbance values per ASDU


NDV := UI8 [1..8] <1..255>
Dengan <1..25> := digunakan
<26..255> := tidak digunakan

7.2.6.15 Relative time


RET := UI16 [1..16] <0..65535>

Relative Time direset pada permulaan hubung singkat dan mengindikasikan waktu
dalam milisekon dari start/pick-up peralatan proteksi sampai saat sekarang.

7.2.6.16 Reference factor


RFA := R32.23{Fraction, Exponent, Sign}

Nilai gangguan ditransmisikan sebagai raw values. Reference factor menunjukkan


hubungan antara raw value dan secondary value.

raw value
Reference Factor =
secondary value

primary value adalah perkalian secondary value dengan rasio antara ‘rated primary
value’ dengan ‘nilai sekunder rating rated secondary value’.

rated primary value


Primary value = secondary value x =
rated secondary value
raw value rated primary value
= x
reference factor rated secondary value

7.2.6.17 Rated primary value


RPV := R32.23{Fraction, Exponent, Sign}

7.2.6.18 Rated secondary value


RSV := R32.23{Fraction, Exponent, Sign}

7.2.6.19 Return information identifier


RII := UI8 [1..8] <0..255>

7.2.6.20 Short-circuit location


SCL := R32.23{Fraction, Exponent, Sign}

Short-circuit location merepresentasikan lokasi kesalahan reaktansi yang berkaitan


dengan primary value dan dinyatakan dalam ohm.

25
7.2.6.21 Scan number
SCN := UI8[1..8] <0..255>

7.2.6.22 Single disturbance value


SDV := F16[1..16] <-1..+1+2-15>

7.2.6.23 Supplementary information


SIN := UI8[1..8] <0..255>

SUPPLEMENTARY INFORMATION digunakan sebagai berikut :

CAUSE OF TRANSMISSION = interogasi umum


SIN := SCAN NUMBER dari interogasi umum yang memicu
ASDU
CAUSE OF TRANSMISSION = acknowledgement positif atau negatif dari perintah
SIN := pesan perintah RETURN INFORMATION
IDENTIFIER
CAUSE OF TRANSMISSION = lainnya
SIN := tidak relevan

7.2.6.24 Status of fault


SOF := BS8{TP,TM,TEST,OTEV,RES}
dengan TP := BS1[1]
<0> := gangguan yang terekam tanpa trip
<1> := gangguan yang terekam dengan trip
TM := BS1 [2]
<0> := data gangguan menunggu untuk ditransmisikan
<1> := data gangguan sedang ditransmisikan
TEST := BS1 [3]
<0> := data gangguan terekam selama operasi normal
<1> := data gangguan terekam selama mode tes
OTEV := BS1 [4]
<0> := perekaman data gangguan dipicu oleh start/pick-up
<1> := perekaman data gangguan dipicu oleh kejadian lain
RES := BS4 [5..8] tidak digunakan

Catatan – SOF mengindikasikan apakah peralatan proteksi telah trip selama gangguan (bit TP),
apakah data gangguan telah ditransmisikan (bit TM), apakah data gangguan telah direkam selama
operasi normal atau mode tes (bit TEST), dan apakah perekaman data gangguan telah dipicu oleh
kejadian lain atau start/pick-up (bit OTEV).

7.2.6.25 Tag position

TAP := UI16[1..16] <0..65535>

Kedua oktet ini menunjukkan posisi dari tag pada set data gangguan. Angka di atas
menunjukkan ‘jarak’ tag tersebut dari elemen pertama set data gangguan dikodekan
sebagai banyaknya elemen informasi modulo 65536. Posisi tag pertama adalah nol.

7.2.6.26 Type of order

TOO := UI8[1..8] <1..255>

26
dimana
<1> := pemilihan gangguan
<2> := permintaan untuk data gangguan
<3> := pembatalan data gangguan
<4..7> := cadangan
<8> := permintaan kanal
<9> := pembatalan kanal
<10..15> := cadangan
<16> := permintaan tag
<17> := pembatalan tag
<18..23> := cadangan
<24> := permintaan untuk daftar gangguan yang terekam
<25..31> := cadangan
akhir dari transmisi data gangguan tanpa
<32> := pembatalan
akhir dari transmisi data gangguan dengan
<33> := pembatalan oleh sistem kendali
akhir dari transmisi data gangguan dengan
<34> := pembatalan oleh peralatan proteksi
<35> := akhir dari transmisi kanal tanpa pembatalan
akhir dari transmisi kanal dengan pembatalan oleh
<36> := sistem kendali
akhir dari transmisi kanal dengan pembatalan oleh
<37> := peralatan proteksi
<38> := akhir dari transmisi tag tanpa pembatalan
akhir dari transmisi tag dengan pembatalan oleh
<39> := sistem kendali
akhir dari transmisi tag dengan pembatalan oleh
<40> := peralatan proteksi
<41..63> := cadangan
<64> := data gangguan berhasil ditransmisikan (positif)
<65> := data gangguan gagal ditransmisikan (negatif)
<66> := kanal berhasil ditransmisikan (positif)
<67> := kanal gagal ditransmisikan (negatif)
<68> := tag berhasil ditransmisikan (positif)
<69> := tag gagal ditransmisikan (negatif)
<70..255> := cadangan

27
TOO menentukan tipe perintah, misalnya seleksi, permintaan, pembatalan transmisi
data gangguan, kanal, tag, serta daftar gangguan yang terekam. Julat TOO berikut
digunakan dengan ASDU yang berbeda-beda:

TOO <1..31> digunakan dengan ASDU 24: perintah untuk transmisi


data gangguan
TOO <32..63> digunakan dengan ASDU 31: akhir dari transmisi data
gangguan
TOO <64..95> digunakan dengan ASDU 25: acknowledgement untuk
transmisi data gangguan

7.2.6.27 Type of disturbance values

TOV := UI8[1..8] <0..255>

dimana <0> := tidak digunakan


<1> := nilai sesaat
<2..255> := tidak digunakan

7.2.6.28 Waktu biner empat oktet

CP32Time2a := CP32 {milisekon, menit, RES1, invalid, jam, RES2, summer


time}

Waktu biner ini ditentukan di 6.8 dari SNI 04-7021.5.4-2004 yang digunakan untuk
TIME TAG dari suatu INFORMATION OBJECT.

7.2.6.29 Waktu biner tujuh oktet

CP56Time2a := CP56 {milisekon, menit, RES1, invalid, jam, RES2, summer time,
tanggal, hari, bulan, RES3, tahun, RES4}

Waktu biner ini ditentukan di 6.8 dari IEC 60870-5-4 yang digunakan untuk
sinkronisasi waktu serta pada daftar gangguan yang terekam.

Hari bernilai 1 sampai 7 jika digunakan, dimana 1 sama dengan Senin, jika tidak
digunakan ditetapkan bernilai 0.

Ketika digunakan dengan layanan generik, informasi waktu yang diperpendek akan
ditransmisikan dengan menghilangkan oktet orde tinggi. DATASIZE menunjukkan
jumlah oktet sebenarnya.

7.2.6.30 Number of generic data sets

NGD := CP8 {NO, COUNT, CONT}

dimana NO := UI6[1..6] <0..63>


COUNT := BS1[7] <0..1>

28
<0..1> := counter satu bit ASDU dengan RII yang sama
CONT := BS1[8] <0..1>
<0> := tidak ada ASDU berikutnya yang akan
mengikuti dengan RII yang sama
<1> := Ada ASDU berikutnya yang mengikuti
dengan RII yang sama

Nilai awal dari COUNT adalah nol.

7.2.6.31 Generic identification number

GIN := CP16{GROUP, ENTRY}

dimana GROUP := UI8[1..8] <0..255>


ENTRY := UI8[9..16] <0..255>
<0> := pengidentifikasi GROUP
<1..255> := pengidentifikasi ENTRY

7.2.6.32 Generic data description

GDD := CP24 {DATATYPE, DATASIZE, NUMBER, CONT}

dimana DATATYPE := UI8[1..8] <0..255>


<0> := tidak ada data
<1> := OS8ASCII := OS8[1..8]<ASCII 8 kode bit>
<2> := PACKEDBITSTRING := BS1
<3> := UI
<4> := I
<5> := UF
<6> := F
<7> := R32.23 := Short real IEEE 754
<8> := R64.53 := Real IEEE 754
<9> := DOUBLE POINT INFORMATION (lihat 7.2.6.5)
<10> := SINGLE POINT INFORMATION
<11> := DOUBLE POINT INFORMATION WITH
TRANSIENT AND ERROR := UI2[1..2] <0..3>
<0> := TRANSIENT
<1> := OFF
<2> := ON
<3> := ERROR
<12> := MEASUREAND WITH QUALITY DESCRIPTOR
(lihat 7.2.6.8)
<13> := cadangan
<14> := BINARY TIME (lihat 7.2.6.29)
<15> := GENERIC IDENTIFICATION NUMBER
(lihat 7.2.6.31)
<16> := RELATIVE TIME (lihat 7.2.6.15)
<17> := FUNCTION TYPE AND INFORMATION
NUMBER := CP16 {Type, INF}
Type := UI8[1..8] <0..255>
INF := UI8[1..8] <0..255>
(lihat lampiran A.2.8)
<18> := TIME TAGGED MESSAGE := CP48 {DPI, RES,
TIME, SIN}
dimana DPI := UI2[1..2]
(lihat 7.2.6.5)
RES := BS6[3..8] <0>

29
TIME := CP32Time2a[9..40]
(lihat 7.2.6.28)
SIN := UI8[41..48]
(lihat 7.2.6.23)
<19> := TIME TAGGED MESSAGE RELATIVE TIME
:= CP80 {DPI, RES, RET, FAN, TIME, SIN}
dimana DPI := UI2[1..2]
(lihat 7.2.6.5)
RES := BS6[3..8] <0>
RET := UI16[9..24]
(lihat 7.2.6.15)
FAN := UI16[25..40]
(lihat 7.2.6.6)
TIME := CP32Time2a[41..72]
(lihat 7.2.6.28)
SIN := UI8[73..80]
(lihat 7.2.6.23)
<20> := TIME TAGGED MEASURAND WITH
RELATIVE TIME
:= CP96 {VAL, RET, FAN, TIME}
dimana VAL := R32.23[1..32]
RET := UI16[33…48]
(lihat 7.2.6.15)
FAN := UI16(49..64)
(lihat 7.2.6.6)
TIME := CP32Time2a[65..96]
(lihat 7.2.6.28)
<21> := EXTERNAL TEXT NUMBER := Uli
<22> := GENERIC REPLY CODE (lihat 7.2.6.36)
<23> := DATA STRUCTURE := Cpii{(GDD, GID)}
(lihat 7.2.6.32 dan 7.2.6.33)
<24> := INDEX
<25..255> := cadangan

DATASIZE := UI8[9..16] <1..255>


NUMBER := UI7[17..23] <1..127>
CONT := BS1[24] <0..1>
<0> := tidak ada elemen data berikutnya
<1> := data berikut pada ASDU selanjutnya dengan RII
yang sama

Tipe-tipe data ditentukan berdasarkan SNI 04-7021.5.4-2004.

EXTERNAL TEXT NUMBER digunakan sebagai acuan bagi suatu deskripsi. Teks
tersebut spesifik untuk setiap peralatan proteksi dan akan didistribusikan secara
terpisah, misalnya sebagai file dengan nomor deskripsi eksternal dan teks yang
bersesuaian.

Tipe PACKEDBITSTRING memiliki arti khusus. Jika suatu array atau suatu kombinasi
PACKEDBITSTRING yang berurutan ditentukan, maka mereka akan disusun atas oktet-
oktet. Misalnya, array dengan 8 PACKEDBITSTRING berukuran satu oktet, sedangkan
kombinasi array dengan 7 dan 2 PACKEDBITSTRING berukuran 2 oktet. Masing-masing
oktet diisikan dari posisi bit 1 sampai 8 tanpa pemisah, hanya oktet terakhir yang
isinya kurang dari 8 bit.

DATASIZE menentukan jumlah oktet yang digunakan untuk tipe data yang ditentukan
oleh DATATYPE. Pada PACKEDBITSTRING, ia menentukan jumlah bit.

30
NUMBER menunjukkan jumlah elemen data yang ditentukan oleh DATATYPE dan
DATASIZE pada ASDU yang sebenarnya.

Catatan 1 – Keadaan TRANSIENT dan ERROR pada DOUBLE POINT INFORMATION WITH
TRANSIENT AND ERROR digunakan misalnya pada switchgear. TRANSIENT dapat digunakan
untuk mengindikasikan suatu keadaan yang tidak tentu yang bersifat temporer selama
kondisi operasi normal, ERROR dapat digunakan untuk mengindikasikan suatu keadaan
yang tidak dapat ditentukan secara permanen.

Catatan 2 – Nilai kompleks (mis. R + jX) dapat diperlakukan sebagai suatu array dengan dua
field, dimulai dengan bagian riil, pada bentuk polar (mis. Z, θ) dimulai dengan argumen.

7.2.6.33 Generic identification data

GID := CP8*I
Dimana i := DATASIZE dikalikan dengan NUMBER, kecuali untuk penggunaan
bitstrings (lihat 7.2.6.32).

7.2.6.34 Kind of description

KOD := UI8<0..255>

dimana <0> := NO KOD SPECIFIED


<1> := ACTUAL VALUE
<2> := DEFAULT VALUE
<3> := RANGE (nilai minimum, nilai maksimum dan ukuran
step)
<4> := (cadangan)
<5> := PRECISION (n,m)
<6> := FACTOR
<7> := % REFERENCE
<8> := ENUMERATION
<9> := DIMENSION
<10> := DESCRIPTION
<11> := (cadangan)
<12> := PASSWORD ENTRY
<13> := IS READ ONLY
<14> := IS WRITE ONLY
<15> := (cadangan)
<16> := (cadangan)
<17> := (cadangan)
<18> := (cadangan)
<19> := CORRESPONDING FUNCTION TYPE AND
INFORMATION NUMBER
<20> := CORRESPONDING EVENT
<21> := ENUMERATED TEXT ARRAY
<22> := ENUMERATED VALUE ARRAY
<23> := RELATED ENTRIES
<24..255> := (cadangan)

Masing-masing entri memiliki nilai variabel dari deskripsi (atribut), hanya atribut <10>
DESCRIPTION yang diperlukan.

31
Penjelasan kind of description

NO KOD SPECIFIED

KOD ini digunakan pada suatu permintaan baca ketika suatu nilai maupun suatu
atribut (misalnya baca direktori lengkap dari suatu GIN) tidak diperlukan. Tidak
ada entri direktori yang akan memiliki suatu atribut dengan KOD ini.

ACTUAL VALUE

Merupakan nilai sebenarnya dari suatu entri. Pada satu kasus ‘heading’ GIN,
nilai ini merujuk kepada jumlah entri grup direktori GIN tersebut. Jika DATATYPE
KOD ini adalah INDEX dengan suatu nilai ‘N’, maka ACTUAL VALUE GIN ini
diperoleh dengan merujuk pada elemen ke (N+1) dari array KOD ENUMERATION
untuk GIN ini. Lihat juga masukan untuk RANGE dan ENUMERATION TEXT ARRAY
/ VALUE ARRAY.

DEFAULT VALUE

Merupakan nilai awal dari suatu entri. Nilai ini dapat digunakan untuk me-reset
suatu nilai entri. Hal ini akan memiliki DATATYPE yang sama dengan ACTUAL
VALUE.

RANGE

RANGE mengindikasikan nilai valid yang mungkin dari suatu entri, terdiri dari
array dengan tiga elemen, yaitu nilai minimum, nilai maksimum dan ukuran
step. Nilai valid merupakan nilai minimum dari RANGE ditambahkan dengan
berbagai ukuran step sampai dengan nilai maksimum. DATATYPE KOD ini
secara normal akan sesuai dengan KOD dari ACTUAL VALUE. Dimana ACTUAL
VALUE merupakan suatu indeks yang merepresentasikan teks atau nilai yang
dienumerasikan, maka RANGE juga akan menjadi DATATYPE INDEX yang terdiri
dari:

• Nilai minimum = 0;
• Nilai maksimum = <jumlah enumerasi-1>;
• Ukuran step = 1.

Untuk masing-masing nilai pada julat ini, akan ada suatu elemen yang
bersesuaian pada array enumerasi.

PRECISION (n, m)

PRECISION menentukan bagaimana suatu nilai riil harus ditampilkan. n


menentukan jumlah maksimum dari suatu digit pada bagian integer, m
menunjukkan jumlah digit dari bagian pecahan.

32
FACTOR

Merupakan faktor pengali untuk mendapatkan nilai aslinya.

% REFERENCE

Acuan persentase dari nilai relatif, misalnya referensi dari ‘measurand with
quality descriptor’ (ASDU 3 atau 9) adalah 120% atau 240%.

ENUMERATION

KOD ini digunakan untuk mengenumerasi semua nilai yang valid dari KOD
ACTUAL VALUE dimana DATATYPE dari ACTUAL VALUE tersebut bertipe INDEX. Ini
berguna pada kasus dimana nilai numeriknya tidak linier pada ukuran step,
atau ketika nilai individualnya lebih baik jika ditampilkan oleh teks.
ENUMERATION pertama menggunakan acuan dengan nilai indeks = 0. Jika
hanya beberapa nilai yang memerlukan enumerasi, maka KOD ENUMERATED
TEXT ARRAY / ENUMERATED VALUE ARRAY dapat digunakan.

DIMENSION

Merupakan teks untuk mengindikasikan dimensi dari nilai suatu entri, misalnya
“A”, “Var”, “V”.

DESCRIPTION

Merupakan suatu deskripsi tekstual dari suatu entri atau grup, atau suatu
nomor teks eksternal.

PASSWORD ENTRY

Merupakan GIN dari suatu entri yang berisi password yang bersesuaian untuk
memungkinkan pengaturan entri ini.

CORRESPONDING FUNCTION TYPE AND INFORMATION NUMBER

Untuk indikasi dan pengukuran, KOD ini menspesifikasikan FUNCTION TYPE dan
INFORMATION NUMBER, yang secara respektif merupakan indikasi yang cocok
dari fungsi komunikasi non-generik.

Untuk perintah, KOD ini menspesifikasikan FUNCTION TYPE dan INFORMATION


NUMBER dari prosedur perintah non-generik serta pesan yang bersesuaian.

CORRESPONDING EVENT

Menentukan peristiwa (pesan) yang merefleksikan status atau perubahan


status akibat eksekusi perintah.

33
ENUMERATED TEXT ARRAY / VALUE ARRAY

Kedua KOD ini digunakan secara bersama-sama untuk menentukan nilai teks
untuk nilai khusus yang spesifik dari ACTUAL VALUE. Untuk masing-masing
ACTUAL VALUE yang perlu dienumerasi, nilai tersebut disimpan pada
ENUMERATED VALUE ARRAY sedangkan teks yang cocok disimpan pada posisi
yang bersesuaian dari ENUMERATED TEXT ARRAY. Jika semua nilai
dienumarasi, maka lebih baik menggunakan KOD ENUMERATION sebagai
indeks untuk overhead yang lebih sedikit daripada menggunakan ACTUAL
VALUE.

RELATED ENTRIES

Terdiri dari suatu array GIN yang berhubungan dengan entri ini. KOD ini dapat
digunakan untuk membangun hubungan ke entri lainnya, misalnya untuk
mengidentifikasi entri tersebut untuk aktivasi sekumpulan parameter.

7.2.6.35 Number of descriptive elements

NDE := CP8 {NO, COUNT, CONT}

dimana NO := UI6[1..6} <1..63>


COUNT := BS1[7] <0..1>
<0..1> := counter satu bit dari identifikasi generik ASDU
dengan GIN dan RII yang sama
CONT := BS1[8} <0..1>
<0> := tidak ada ASDU berikutnya dengan RII dan GIN yang sama
<1> := akan ada ASDU berikutnya dengan RII dan GIN yang sama

Nilai awal dari COUNT adalah nol.

7.2.6.36 Generic reply code

GRC := UI8[1..8] <0..255>

dimana <0> := acknowledgement


<1> := GIN invalid dispesifikasikan
<2> := data yang diminta tidak ada
<3> := data tidak tersedia, coba lagi
<4> := verifikasi galat selama perubahan pengaturan
<5> := diluar julat selama perubahan pengaturan
<6> := ukuran dari entri terlalu besar
<7> := terlalu banyak perintah
<8> := entri bersifat read-only
<9> := pengaturan dilindungi oleh password
<10> := pengaturan lokal sedang dalam proses
<11> := galat dengan deskripsi berikutnya
<12..255> := tidak digunakan

34
7.2.6.37 Number of generic identification

NOG := UI8[1..8] <0..255>

Suatu identifikasi generik selalu berisi generic identification number (GIN) serta KOD.

7.3 Definisi dan presentasi ASDU

Pada bagian berikut, ditentukan semua ASDU yang terdapat pada standar
kompanyon. ASDU dengan TYPE IDENTIFICATION pada julat privat juga ditentukan.
ASDU tersebut dapat digunakan oleh pabrikan peralatan proteksi yang berbeda untuk
informasi tambahan.

LPDU dari link layer ditentukan pada SNI 04-7021.5.2. Ketentuan tersebut tidak akan
diulang lagi pada sub pasal ini.

7.3.1 ASDU pada arah monitor

7.3.1.1 TYPE IDENTIFICATION 1 : pesan dengan penanda waktu

0 0 0 0 0 0 0 1 TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


VARIABLE STRUCTURE
1 0 0 0 0 0 0 1 QUALIFIER IDENTIFIER
Ditentukan pada 7.2.3 CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
Ditentukan pada 7.2.5.1 FUNCTION TYPE INFORMATION
Ditentukan pada 7.2.5.2 INFORMATION NUMBER OBJECT
1)
0 0 0 0 0 0 DPI DPI ditentukan pada 7.2.6.5 Ditentukan pada 7.2

Ditentukan pada 7.2.6.28 FOUR OCTET BINARY TIME

Ditentukan pada 7.2.6.23 SIN


1) tidak relevan jika CAUSE OF TRANSMISSION = acknowledgement positif atau negatif dari perintah

7.3.1.2 TYPE IDENTIFICATION 2 : pesan dengan penanda waktu dengan waktu


relatif

0 0 0 0 0 0 1 0 TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


1 0 0 0 0 0 0 1 VARIABLE STRUCTURE QUALIFIER IDENTIFIER
Ditentukan pada 7.2.3 CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
Ditentukan pada 7.2.5.1 FUNCTION TYPE INFORMATION
Ditentukan pada 7.2.5.2 INFORMATION NUMBER OBJECT
0 0 0 0 0 0 DPI DPI ditentukan pada 7.2.6.5 Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.6.15 2)
RET
Ditentukan pada 7.2.6.6 2)
FAN

35
Ditentukan pada 7.2.6.28
FOUR OCTET BINARY TIME

Ditentukan pada 7.2.6.23 3)


SIN
2) Relative time (RET) dan fault number (FAN) tidak relevan dalam interogasi umum
3) SUPPLEMENTARY INFORMATION (SIN) hanya relevan dalam interogasi umum

7.3.1.3 TYPE IDENTIFICATION 3 : besaran yang diukur I

0 0 0 0 0 0 1 1 TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


0 Nomor ke-i elemen informasi VARIABLE STRUCTURE QUALIFIER IDENTIFIER
Ditentukan pada 7.2.3 CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
Ditentukan pada 7.2.5.1 FUNCTION TYPE INFORMATION
Ditentukan pada 7.2.5.2 INFORMATION NUMBER OBJECT
Ditentukan pada 7.2.6.8
MEA := current L2 Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.6.8
MEA := voltage L1 - L2
Ditentukan pada 7.2.6.8
MEA := daya aktif P
Ditentukan pada 7.2.6.8
MEA := daya reaktif Q

ASDU 3, 1: i := 1

ASDU 3, 2: i := 2

ASDU 3, 3: i := 4

ASDU 3, 4: i := 2; nilai 1 dan 2 merujuk pada IN dan VEN

P dan Q adalah daya aktif dan reaktif 3-phase.

7.3.1.4 TYPE IDENTIFICATION 4 : besaran yang diukur dengan penanda waktu


dengan waktu relatif

0 0 0 0 1 0 0 0 TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


VARIABLE STRUCTURE
1 0 0 0 0 0 0 1 QUALIFIER IDENTIFIER
Ditentukan pada 7.2.3 CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
Ditentukan pada 7.2.5.1 FUNCTION TYPE INFORMATION
Ditentukan pada 7.2.5.2 INFORMATION NUMBER OBJECT
Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.6.20 SCL
Ditentukan pada 7.2.6.15 RET

Ditentukan pada 7.2.6.6 FAN

36
Ditentukan pada 7.2.6.28 WAKTU BINER EMPAT OKTET

7.3.1.5 TYPE IDENTIFICATION 5 : pesan identifikasi

0 0 0 0 0 1 0 1 TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


VARIABLE STRUCTURE
1 0 0 0 0 0 0 1 QUALIFIER IDENTIFIER
Ditentukan pada 7.2.3 CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
Ditentukan pada 7.2.5.1 FUNCTION TYPE INFORMATION
Ditentukan pada 7.2.5.2 INFORMATION NUMBER OBJECT
Ditentukan pada 7.2.6.3 COL Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.6.2 ASC := KARAKTER 1
Ditentukan pada 7.2.6.2 ASC := KARAKTER 2
Ditentukan pada 7.2.6.2 ASC := KARAKTER 3
Ditentukan pada 7.2.6.2 ASC := KARAKTER 4
Ditentukan pada 7.2.6.2 ASC := KARAKTER 5
Ditentukan pada 7.2.6.2 ASC := KARAKTER 6
Ditentukan pada 7.2.6.2 ASC := KARAKTER 7
Ditentukan pada 7.2.6.2 ASC := KARAKTER 8
Penggunaan bebas
Penggunaan bebas
IDENTIFIKASI SOFTWARE PABRIKAN
Penggunaan bebas
Penggunaan bebas

Karakter ASCII digunakan untuk nama pabrikan. Untuk field ‘kosong’, digunakan
ASCII spasi (20H). Empat oktet terakhir dialokasikan untuk penggunaan bebas oleh
pabrikan.

7.3.1.6 TYPE IDENTIFICATION 6 : sinkronisasi waktu

0 0 0 0 0 1 1 0 TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


1 0 0 0 0 0 0 1 VARIABLE STRUCTURE QUALIFIER IDENTIFIER
Ditentukan pada 7.2.3 CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
Ditentukan pada 7.2.5.1 FUNCTION TYPE := GLB INFORMATION
Ditentukan pada 7.2.5.2 INFORMATION NUMBER OBJECT
Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.6.29 WAKTU BINER TUJUH OKTET

7.3.1.7 TYPE IDENTIFICATION 8 : Terminasi Interogasi Umum

0 0 0 0 1 0 0 0 TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


VARIABLE STRUCTURE
1 0 0 0 0 0 0 1 QUALIFIER IDENTIFIER
Ditentukan pada 7.2.3 CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2

37
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
Ditentukan pada 7.2.5.1 FUNCTION TYPE := GLB INFORMATION
Ditentukan pada 7.2.5.2 INFORMATION NUMBER OBJECT
Ditentukan pada 7.2.6.21 SCN Ditentukan pada 7.2

SCAN NUMBER (SCN) diambil dari perintah pemicuan GI.

7.3.1.8 TYPE IDENTIFICATION 9 : besaran yang diukur II

0 0 0 0 0 0 1 1 TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


0 Nomor ke-i elemen informasi VARIABLE STRUCTURE QUALIFIER IDENTIFIER
Ditentukan pada 7.2.3 CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
Ditentukan pada 7.2.5.1 FUNCTION TYPE INFORMATION
Ditentukan pada 7.2.5.2 INFORMATION NUMBER OBJECT
Ditentukan pada 7.2.6.8
MEA := arus L1 Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.6.8
MEA := arus L2
Ditentukan pada 7.2.6.8
MEA := arus L3
Ditentukan pada 7.2.6.8
MEA := tegangan L1-E
Ditentukan pada 7.2.6.8
MEA := tegangan L2-E
Ditentukan pada 7.2.6.8
MEA := tegangan L3-E
Ditentukan pada 7.2.6.8
MEA := daya aktif P
Ditentukan pada 7.2.6.8
MEA := daya reaktif Q
Ditentukan pada 7.2.6.8
MEA := frekuensi f
P dan Q adalah daya aktif dan reaktif tiga phase.

Catatan – Dimungkinkan untuk hanya mentransmisikan satu bagian dari besaran terukur
yang diindikasikan oleh nomor pada VARIABLE STRUCTURE QUALIFIER yang selalu
diawali dengan arus L1.

7.3.1.9 TYPE IDENTIFICATION 10 : data generik

0 0 0 0 1 0 1 0 TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


VARIABLE STRUCTURE
1 0 0 0 0 0 0 1 QUALIFIER IDENTIFIER
Ditentukan pada 7.2.3 CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
Ditentukan pada 7.2.5.1 FUNCTION TYPE INFORMATION
Ditentukan pada 7.2.5.2 INFORMATION NUMBER OBJECT
Ditentukan pada 7.2.6.19 RII Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.6.30 NGD
Ditentukan pada 7.2.6.31 GIN

Ditentukan pada 7.2.6.34 KOD


Ditentukan pada 7.2.6.32 GDD Data set 1

38
Ditentukan pada 7.2.6.33 GID

Data set n

Catatan – ASDU ini juga digunakan untuk membalas pesan dengan menggunakan
GENERIC REPLY CODE. Contoh diberikan pada lampiran B.

7.3.1.10 TYPE IDENTIFICATION 11 : Identifikasi generik

0 0 0 0 1 0 1 1 TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


VARIABLE STRUCTURE
1 0 0 0 0 0 0 1 QUALIFIER IDENTIFIER
Ditentukan pada 7.2.3 CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
Ditentukan pada 7.2.5.1 FUNCTION TYPE INFORMATION
Ditentukan pada 7.2.5.2 INFORMATION NUMBER OBJECT
Ditentukan pada 7.2.6.19 RII Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.6.31 GIN
Ditentukan pada 7.2.6.35 NDE
Ditentukan pada 7.2.6.34 KOD
Ditentukan pada 7.2.6.32 GDD Elemen deskriptif 1

Ditentukan pada 7.2.6.33 GID

Elemen deskriptif 2

Elemen deskriptif i - 1

Elemen deskriptif i
i := Nomor field NDE yang menentukan jumlah entri direktori pada ASDU ini

7.3.1.11 TYPE IDENTIFICATION 23 : daftar gangguan yang terekam

0 0 0 1 0 1 1 1 TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


VARIABLE STRUCTURE
0 Nomor ke-i elemen informasi QUALIFIER IDENTIFIER
Ditentukan pada 7.2.3 CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
Ditentukan pada 7.2.5.1 FUNCTION TYPE INFORMATION
0 0 0 0 0 0 0 0 Tidak digunakan OBJECT
Ditentukan pada 7.2.6.6 FAN
Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.6.24 SOF

Ditentukan pada 7.2.6.29 WAKTU BINER 7 OKTET Data set 1

Data set i

39
ASDU ini digunakan untuk memberikan gambaran mengenai semua gangguan yang
direkam dan disimpan pada peralatan proteksi. Jumlah gangguan dibatasi sampai i =
8. Nilai i = 0 mengindikasikan suatu direktori kosong.

Untuk masing-masing gangguan, didaftar nomor, status serta waktu perekamannya.


Gangguan direkam dan diberi nomor berdasarkan kejadian secara kronologi
kejadiannya. Overrun (nol) dari FAN harus dimungkinkan.

7.3.1.12 TYPE IDENTIFICATION 26 : siap untuk transmisi data gangguan

0 0 0 1 1 0 1 0 TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


VARIABLE STRUCTURE
1 0 0 0 0 0 0 1 QUALIFIER IDENTIFIER
Ditentukan pada 7.2.3 CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
Ditentukan pada 7.2.5.1 FUNCTION TYPE INFORMATION
0 0 0 0 0 0 0 0 Tidak digunakan OBJECT
0 0 0 0 0 0 0 0 Tidak digunakan Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.6.27 TOV
Ditentukan pada 7.2.6.6 FAN

Ditentukan pada 7.2.6.12 NOF

Ditentukan pada 7.2.6.10 NOF


Ditentukan pada 7.2.6.11 NOE

Ditentukan pada 7.2.6.7 INT

1)
Ditentukan pada 7.2.6.28 WAKTU BINER EMPAT OKTET

Catatan – ASDU ini digunakan untuk memberitahukan bahwa file data gangguan yang
terekam siap diminta. Data tersebut terdiri dari tipe nilai gangguan, nomor kanal, nomor
elemen informasi, serta waktu antar sampel.
1)
WAKTU BINER EMPAT OKTET mengindikasikan TIME TAG dari informasi pertama yang direkam

7.3.1.13 TYPE IDENTIFICATION 27 : siap untuk transmisi kanal

0 0 0 1 1 0 1 0 TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


VARIABLE STRUCTURE
1 0 0 0 0 0 0 1 QUALIFIER IDENTIFIER
Ditentukan pada 7.2.3 CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
Ditentukan pada 7.2.5.1 FUNCTION TYPE INFORMATION
0 0 0 0 0 0 0 0 Tidak digunakan OBJECT
0 0 0 0 0 0 0 0 Tidak digunakan Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.6.27 TOV
Ditentukan pada 7.2.6.6 FAN

40
Ditentukan pada 7.2.6.1 ACC
Ditentukan pada 7.2.6.17 RPV

Ditentukan pada 7.2.6.18 RSV

Ditentukan pada 7.2.6.16 RFA

Catatan – ASDU ini digunakan untuk memberitahukan bahwa kanal yang terekam siap
diminta. ASDU tersebut terdiri dari tipe nilai gangguan serta nilai nominalnya.

7.3.1.14 TYPE IDENTIFICATION 28 : siap untuk transmisi tag

0 0 0 1 1 1 0 0 TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


VARIABLE STRUCTURE
1 0 0 0 0 0 0 1 QUALIFIER IDENTIFIER
Ditentukan pada 7.2.3 CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
Ditentukan pada 7.2.5.1 FUNCTION TYPE INFORMATION
0 0 0 0 0 0 0 0 Tidak digunakan OBJECT
0 0 0 0 0 0 0 0 Tidak digunakan Ditentukan pada 7.2
0 0 0 0 0 0 0 0 Tidak digunakan
Ditentukan pada 7.2.6.6 FAN

Catatan – ASDU ini digunakan untuk memberitahukan bahwa tag siap diminta.

7.3.1.15 TYPE IDENTIFICATION 29 : transmisi tag

0 0 0 1 1 1 0 1 TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


VARIABLE STRUCTURE
1 0 0 0 0 0 0 1 QUALIFIER IDENTIFIER
Ditentukan pada 7.2.3 CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
Ditentukan pada 7.2.5.1 FUNCTION TYPE INFORMATION
0 0 0 0 0 0 0 0 Tidak digunakan OBJECT
Ditentukan pada 7.2.6.6 FAN
Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.6.13 NOT
Ditentukan pada 7.2.6.25 TAP

Ditentukan pada 7.2.5.1 Tag FUNCTION TYPE


Ditentukan pada 7.2.5.2 No. 1 INFORMATION NUMBER
0 0 0 0 0 0 DPI DPI ditentukan pada 7.2.6.5
Tag
No. 1

41
ASDU ini digunakan untuk indikasi status semua tag yang relevan pada posisi 0 serta
untuk indikasi perubahan (transisi ke suatu keadaan baru).

Posisi tag akan ditransmisikan pada suatu perintah yang berurutan.

ASDU 29 yang dikirim secara berurutan akan berisi posisi tag yang identik atau yang
lebih tinggi.

i dibatasi atas 25 tag per ASDU.

Untuk mengindikasikan TAP overruns, digunakan posisi tag 0, hingga pengiriman


status yang sebenarnya dari semua tag yang relevan.

7.3.1.16 TYPE IDENTIFICATION 30 : transmisi nilai gangguan

0 0 0 1 1 1 1 0 TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


VARIABLE STRUCTURE
1 0 0 0 0 0 0 1 QUALIFIER IDENTIFIER
Ditentukan pada 7.2.3 CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
Ditentukan pada 7.2.5.1 FUNCTION TYPE INFORMATION
0 0 0 0 0 0 0 0 Tidak digunakan OBJECT
0 0 0 0 0 0 0 0 Tidak digunakan Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.6.27 TOV
Ditentukan pada 7.2.6.6 FAN

Ditentukan pada 7.2.6.1 NOF


Ditentukan pada 7.2.6.14 NDV
Ditentukan pada 7.2.6.9 NFE

Ditentukan pada 7.2.6.22 SDV 1

Ditentukan pada 7.2.6.22 SDV 2

Ditentukan pada 7.2.6.22 SDV i

ASDU ini digunakan untuk transmisi sampel i yang berurutan, sebagai bagian dari
semua nilai gangguan dari sebuah kanal. i dibatasi sampai 25 nilai gangguan tunggal
per ASDU.

7.3.1.17 TYPE IDENTIFICATION 31 : akhir transmisi

0 0 0 1 1 1 1 1 TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


VARIABLE STRUCTURE
1 0 0 0 0 0 0 1 QUALIFIER IDENTIFIER
Ditentukan pada 7.2.3 CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
Ditentukan pada 7.2.5.1 FUNCTION TYPE INFORMATION
0 0 0 0 0 0 0 0 Tidak digunakan OBJECT
Ditentukan pada 7.2.6.26 TOO Ditentukan pada 7.2

42
Ditentukan pada 7.2.6.27 TOV
Ditentukan pada 7.2.6.6 FAN

Ditentukan pada 7.2.6.1 ACC

NOTE – ASDU ini digunakan untuk mengindikasikan terminasi transmisi (dengan atau tanpa
pembatalan) dari suatu gangguan, kanal, atau tag. ASDU ini berisi tipe terminasi, tipe nilai
gangguan, nomor gangguan, serta jumlah kanal.

7.3.2. ASDU pada alur pengendalian

7.3.2.1 TYPE IDENTIFICATION 6 : sinkronisasi waktu

0 0 0 0 0 1 1 0 TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


VARIABLE STRUCTURE
1 0 0 0 0 0 0 1 QUALIFIER IDENTIFIER
Ditentukan pada 7.2.3 CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
Ditentukan pada 7.2.5.1 FUNCTION TYPE := GLB INFORMATION
Ditentukan pada 7.2.5.2 INFORMATION NUMBER OBJECT
Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.6.29 WAKTU BINER TUJUH OKTET

Dalam WAKTU BINER TUJUH OKTET, bit IV tidak relevan.

7.3.2.2 TYPE IDENTIFICATION 7 : pemicuan interogasi umum

0 0 0 0 0 1 1 1 TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


VARIABLE STRUCTURE
1 0 0 0 0 0 0 1 QUALIFIER IDENTIFIER
Ditentukan pada 7.2.3 CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
Ditentukan pada 7.2.5.1 FUNCTION TYPE INFORMATION
Ditentukan pada 7.2.5.2 INFORMATION NUMBER OBJECT
Ditentukan pada 7.2.6.21 SCN Ditentukan pada 7.2

7.3.2.3 TYPE IDENTIFICATION 10 : data generik

0 0 0 0 1 0 1 0 TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT

43
VARIABLE STRUCTURE
1 0 0 0 0 0 0 1 QUALIFIER IDENTIFIER
Ditentukan pada 7.2.3 CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
Ditentukan pada 7.2.5.1 FUNCTION TYPE INFORMATION
Ditentukan pada 7.2.5.2 INFORMATION NUMBER OBJECT
Ditentukan pada 7.2.6.19 RII Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.6.30 NGD
Ditentukan pada 7.2.6.31 GIN

1 KOD := ACTUAL VALUE


Ditentukan pada 7.2.6.32 GDD Data set 1

Ditentukan pada 7.2.6.33 GID

Data set n

7.3.2.4 TYPE IDENTIFICATION 20 : perintah umum

0 0 0 1 0 1 0 0 TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


VARIABLE STRUCTURE
1 0 0 0 0 0 0 1 QUALIFIER IDENTIFIER
Ditentukan pada 7.2.3 CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
Ditentukan pada 7.2.5.1 FUNCTION TYPE INFORMATION
Ditentukan pada 7.2.5.2 INFORMATION NUMBER OBJECT
Ditentukan pada 7.2.6.4 DCO Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.6.19 RII

RETURN INFORMATION IDENTIFIER (RII) tidak diproses dalam peralatan proteksi, tetapi
digunakan sebagai SUPPLEMENTARY INFORMATION dari pesan yang kembali.

7.3.2.5 TYPE IDENTIFICATION 21 : perintah generik

0 0 0 1 0 1 0 1 TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


VARIABLE STRUCTURE
1 0 0 0 0 0 0 1 QUALIFIER IDENTIFIER
Ditentukan pada 7.2.3 CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
Ditentukan pada 7.2.5.1 FUNCTION TYPE INFORMATION
Ditentukan pada 7.2.5.2 INFORMATION NUMBER OBJECT
Ditentukan pada 7.2.6.19 RII Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.6.37 NOG
Ditentukan pada 7.2.6.31 GIN Data set 1

Ditentukan pada 7.2.6.34 KOD

Data set n

44
7.3.2.6 TYPE IDENTIFICATION 24 : perintah untuk transmisi data gangguan

0 0 0 1 1 0 0 0 TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


VARIABLE STRUCTURE
1 0 0 0 0 0 0 1 QUALIFIER IDENTIFIER
Ditentukan pada 7.2.3 CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
Ditentukan pada 7.2.5.1 FUNCTION TYPE INFORMATION
0 0 0 0 0 0 0 0 Tidak digunakan OBJECT
Ditentukan pada 7.2.6.26 TOO Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.6.27 TOV
Ditentukan pada 7.2.6.6 FAN

Ditentukan pada 7.2.6.1 ACC

Catatan – ASDU ini adalah untuk permintaan gambaran gangguan, seperti halnya untuk
pemilihan, permintaan, serta pembatalan transmisi data gangguan, transmisi kanal, dan
transmisi tag. ASDU ini berisi tipe perintah, tipe data gangguan, nomor gangguan, dan nomor
kanal.

7.3.2.7 TYPE IDENTIFICATION 25 : acknowledgement untuk transmisi data


gangguan

0 0 0 1 1 0 0 1 TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


VARIABLE STRUCTURE
1 0 0 0 0 0 0 1 QUALIFIER IDENTIFIER
Ditentukan pada 7.2.3 CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
Ditentukan pada 7.2.5.1 FUNCTION TYPE INFORMATION
0 0 0 0 0 0 0 0 Tidak digunakan OBJECT
Ditentukan pada 7.2.6.26 TOO Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.6.27 TOV
Ditentukan pada 7.2.6.6 FAN

Ditentukan pada 7.2.6.1 ACC

Catatan – ASDU ini digunakan untuk acknowledgement positif atau negatif dari transmisi data
gangguan, kanal, atau tag.

7.4. Fungsi Aplikasi

Fungsi aplikasi dasar berikut yang ditentukan pada RSNI 870-5-5, digunakan :

• Inisialisasi stasiun
• Interogasi umum
• Sinkronisasi waktu
• Transmisi perintah

Selain itu, empat fungsi aplikasi juga ditentukan dalam standar kompanyon ini, yaitu :

• Mode pengujian

45
• Blocking pada alur pengamatan
• Transmisi data gangguan
• Layanan generik

Pada sub pasal berikut, semua fungsi ini dijelaskan lebih rinci, tanpa memperhatikan
apakah mereka sudah ditentukan pada RSNI 870-5-5 atau belum. Dibandingkan
dengan penjelasan pada RSNI 870-5-5, berikut ini penjelasannya lebih rinci,
termasuk LPDU dari link layer.

Perlu diperhatikan bahwa hanya frame yang fungsinya sudah dijelaskan yang
ditunjukkan pada diagram. Frame tambahan, misalnya pada kasus suatu hubung
singkat pada jaringan listrik, juga dapat ditransmisikan melalui prosedur yang
berbeda.

7.4.1 Inisialisasi (Berdasarkan Gambar 3 dan 4)

Terdapat perbedaan antara reset pada peralatan proteksi dengan reset pada fungsi
komunikasi peralatan proteksi tersebut.

Reset pada fungsi komunikasi dipengaruhi oleh perintah reset dari sistem kendali.
Hal ini dikirimkan oleh sistem kendali ketika :

• Sistem kendali diinisialisasi


• Proteksi tidak merespon selama perioda waktu tertentu (cycle repeat time / twz)

Alasan berakhirnya perioda waktu twz antara lain:

• Peralatan proteksi dimatikan


• Peralatan proteksi tidak ada
• Peralatan proteksi sedang diinisialisasi
• Komunikasi diinterupsi

Perintah reset ini tidak mempengaruhi fungsi proteksi, tetapi hanya me-reset bagian
komunikasi dari peralatan proteksi tersebut. Perintah reset dapat dikirimkan sebagai:

• reset frame count bit (FCB), atau


• reset communication unit (CU)

Dalam hal ini, keputusan diambil oleh sistem kendali.

Pada kasus reset FCB, bit FCB internal pada proteksi ditetapkan menjadi nol. Pesan-
pesan pada buffer transmisi tidak dihapus.

Beberapa interogasi umum, transmisi data gangguan atau layanan generik yang
sedang berlangsung dibatalkan oleh peralatan proteksi tanpa pesan apapun.

Pada kasus reset CU, pesan-pesan pada buffer transmisi dihapus. Reset CU dapat
dikirim setelah interupsi yang relatif lama terhadap link komunikasi atau setelah
operasi awal, untuk menghapus pesan lama yang mungkin saja berada dalam
antrian transmisi. Indikasi lokal dari peralatan proteksi tidak terpengaruh.

46
Perintah reset yang telah diterima oleh peralatan proteksi dijawab oleh reset
acknowledgement yang sesuai. Reset acknowledgement tersebut selalu merupakan
pesan pertama yang dikirim, bahkan jika terdapat pesan lainnya pada antrian
transmisi.

Setelah dinyalakan, peralatan proteksi tersebut harus mengirimkan pesan ‘power on’.
Jika pesan ‘power on’ tersebut tidak dapat dikenali dengan baik oleh peralatan
proteksi, maka dikirimkan suatu pesan ‘start/restart’.

Jika telah di-reset, maka peralatan proteksi tersebut mentransmisikan pesan


‘start/restart’.

Pada kedua kasus tersebut, pesan-pesan yang dibangkitkan (power on, start/restart)
ditransmisikan sebagai tambahan terhadap pesan reset (FCB,CU). Jadi, peralatan
proteksi mengindikasikan bahwa untuk sementara fungsi proteksi yang sebenarnya
tidak beroperasi (fasilitas logging).

47
Sistem Control Peralatan Proteksi
twz = waktu selama siklus
pengulangan. Waktu ini
bisa konstan atau REQUEST
sejumlah pengulangan atau
tertentu Peralatan proteksi tidak
SEND
menjawab karena :
- tidak ada
Inisiasi dari sistem kontrol, - off-line
misalnya setelah mulai - under reset
- interface cut-off

RESET CU atau RESET SEND


FCB dapat dikirim sebagai
alternatif RESET

Tidak ada jawaban selama


twz perioda time-out

Peralatan proteksi siap


SEND menjawab
Berakhirnya twz dihasilkan
pada SEND RESET CU
atau RESET FCB RESET

RESET CU: FCB = 0


transmit buffer = 0
CONFIRM
RESET FCB: FCB = 0
transmit buffer tidak bersih

REQUEST

Class 1 atau 2

RESPON

REQUEST

Class 1

RESPOND Pesan identifikasi dengan


COT baik RESET CU
ASDU 5 atau RESET FCB

REQUEST

CLASS 1

RESPON
Pesan identifikasi dengan
ASDU 5 COT ‘start/restart’

Pengaturan waktu,
sinkronisasi dan interogasi
umum
Gambar 3 Prosedur Inisialisasi Umum

48
Sistem Control Peralatan Proteksi

Jika perangkat proteksi


bekerja kembali tanpa
diberitahu sistem kontrol,
maka ia tidak akan REQUEST
mwnjawab sebelum
menerima RESET CU
atau RESET FCB
RESPOND

Bekerjanya perangkat
proteksi, tanpa diberitahu
sistem kontrol selama
tcycl polling perangkat proteksi
lainnya

REQUEST

Class 1

Perangkat proteksi tidak


menjawab semua REQUEST
twz atau SEND

twz berakhir karena SEND


perangkat proteksi tidak
menjawab RESET

CONFIRM
Pengaturan waktu, sinkronisasi
dan interogasi umum mengikuti

Gambar 4 Prosedur Inisialisasi setelah Perangkat Proteksi Kerja Kembali

49
Sistem Control Peralatan Proteksi

ASDU 6 bisa dikirim SEND


sebagai SEND/ NO REPLY
dengan alamat255 ke ASDU6
semua sekunder

atau
Pesan broadcast tidak
akan dijawab

ASDU 6 bisa dikirim ke SEND


suatu sekunder tunggal
dengan alamat tertentu ASDU6

Waktu yang diterima


digunakan untuk
CONFIRM pengaturan atau
sinkronisasi clock internal
dari perangkat proteksi

REQUEST
Polling untuk kejadian
Class 1

RESPON

REQUEST
ASDU 6 berisi( pada alur
Polling untuk kejadian pengamatan) waktu dari perintah
Class1
pengaturan waktu, dikoreksi
dengan nilai waktu transfer dan
RESPOND waktu pemrosesan internal.
Pesan dilewatkan ke buffer
ASDU6 pengiriman pada orde waktu
yang benar, misalnya, semua
pesan- pesan yang
mengikutinya harus disediakan
dengan waktu sinkronisasi yang
baru
Gambar 5 Sinkronisasi Waktu

7.4.2. Sinkronisasi Waktu (Time Synchronization) (Berdasarkan Gambar 5)

Perintah pengaturan waktu dapat dikirim ke semua unit sebagai pesan SEND/NO
REPLY ataupun dikirim ke peralatan proteksi tertentu sebagai pesan SEND/CONFIRM.

Perintah pengaturan waktu berisi waktu nyata (real time) pada saat bit pertama dari
pesan tersebut ditransmisikan. Waktu yang diterima akan dikoreksi di dalam
peralatan proteksi oleh suatu faktor waktu transit, yang merupakan hasil dari panjang
perintah pengaturan waktu dan kecepatan transmisi. Eksekusi dari operasi
sinkronisasi waktu pada peralatan proteksi tersebut masih merupakan masalah bagi
pabrikan tertentu.

Di antara pesan-pesan, yang mencakup waktu sebelum titik sinkronisasi dan setelah
titik sinkronisasi, dikirimkan pesan waktu. Ini memungkinkan tugas pesan-pesan

50
waktu tersebut bisa dikoordinasikan pada tanggal yang disimpan pada sistem kendali
(pesan-pesan tersebut hanya berisi waktu, mulai dari milisekon sampai jam). Pesan
waktu berisi waktu yang digunakan untuk tujuan sinkronisasi oleh peralatan proteksi.
Ini adalah waktu yang ditransmisikan, yang dikoreksi oleh waktu transit pesan, dan
penundaan lainnya yang mungkin harus diperhitungkan secara internal.

Jika peralatan proteksi mendeteksi kemungkinan adanya deviasi yang tidak diizinkan
dari waktu internalnya, dari titik ini dan seterusnya semua pesan real time akan
dikarakterisasi oleh bit IV pada oktet ketiga dari elemen informasi waktu yang telah
ditetapkan. Jadi, waktu yang menyertainya mungkin invalid. Kondisi ini akan muncul
selambat-lambatnya ketika sinkronisasi telah diabaikan pada proteksi untuk >23 h.
Namun, waktu internal pada peralatan proteksi akan terus berlanjut.

Pesan-pesan setelah reset atau power on perangkat keras yang terjadi diantara
pesan reset dan penetapan waktu (operasi sinkronisasi) yang pertama berhasil juga
akan menetapkan bit invalid pada posisi ‘on’.

Dengan mempertimbangkan bahwa stabilitas kristal (quartz) normal, waktu yang


dihasilkan dalam satu hari menjadi cukup akurat, dengan siklus sinkronisasi kurang
lebih 1 menit. Spesifikasi akurasi masih menjadi masalah bagi pabrikan tertentu.

Sampe sini ☺ 20 Januari 2005


===============================

7.4.3. Interogasi Umum (General Interrogation) (Lihat Gambar 6)

Pada alur pengendalian, GI : general interrogation (interogasi umum) dipicu oleh


perintah GI. Perintah pemicuan GI (GI Initiation command) ditransmisikan secara
individu untuk setiap peralatan proteksi dari sistem kendali. Direkomendasikan
bahwa pemicuan GI ditransmisikan dengan interval 15 menit (atau lebih). Lebih
lanjut, pesan pemicuan GI selalu dikirim setelah prosedur awal.

Peralatan proteksi menyimpan daftar semua pesan yang mengacu kepada interogasi
umum. Jumlah dan tipe pesan yang mengacu kepada GI adalah tetap untuk
FUNCTION TYPE yang kompatibel. Setelah impuls GI, item pada daftar secara
berturut-turut diproses melalui transmisi pesan yang berisi COT = GI. Pesan GI
selalu ditransmisikan mengikuti perintah GI, walaupun pesan spontan akan
mempunyai hak yang lebih tinggi pada transmisi. Jika pesan spontan ditransmisikan
pada saat GI masih dalam progress, tetapi sebelum pesan GI yang bersesuaian
dikirim, pesan GI yang mengikuti akan menyertakan keadaan baru yang terindikasi di
dalam pesan spontan.

ketika sejumlah pesan yang mengacu kepada GI telah selesai diproses mengikuti
perintah GI, pesan terminasi GI kemudian dikirimkan. Siklus GI yang baru tidak
dipicu di dalam peralatan sampai impuls GI baru diterima dari sistem kendali.

Jika satu impuls GI terjadi pada saat siklus GI : general interrogation (interogasi
umum), maka siklus GI yang sedang berlangsung tersebut akan dibatalkan tanpa
pesan terminasi GI. Siklus baru kemudian akan dimulai kembali dari awal (dengan
pesan pertama yang mengacu kepada GI).

51
Untuk mengaktifkan siklus GI agar dapat diklasifikasi dengan jelas pada sistem
kendali, satu oktet dengan satu kode identifikasi siklus GI diperkenalkan kepada
bagian informasi dari pesan. Kode identifikasi siklus GI diteruskan di dalam pesan
pemicuan GI. Peralatan proteksi menyertakan kode identifikasi siklus GI yang
diterima ke semua pesan berisi CAUSE OF TRANSMISSION = GI. Kode identifikasi
siklus GI dapat digunakan secara acak oleh sistem kendali ; hal itu tidak perlu
menyertakan sebuah urutan nomor. Jika, setelah satu pesan ‘reset FCB’, pesan GI
yang lama masih ada pada buffer transmisi peralatan proteksi, pesan GI yang lama
tersebut harus ditolak oleh sistem kendali.

52
Sistem Control Peralatan Proteksi

ASDU7 dikirim untuk


menginisialisasi sebuah
KIRIM ASDU7
general interrogation.
Dengan ASDU ini sebuah
identifier GI, dikenal
dengan SCAN NUMBER
ditransmisikan KONFIRMASI

PERMINTAAN/
Penyelidikan Events REQUEST
CLASS1

Selama persiapan pesan


RESPOND GI GI , pesan ini mungkin
PESAN1 ditunda

PERMINTAAN/
Penyelidikan Events REQUEST
CLASS1

Semua pesan GI terdiri


dari SCAN NUMBER
RESPON GI sebagai RETURN
PESAN2 INFORMATION
IDENTIFIER

PERMINTAAN/
Penyelidikan Events REQUEST
CLASS1

RESPON Pesan spontan dibolehkan


ASDU1,2,4,6 pada sebuah siklus GI

PERMINTAAN/
Penyelidikan Events REQUEST
CLASS1

RESPOND GI
PESAN N

PERMINTAAN/
Penyelidikan Events REQUEST
CLASS1

RESPON ASDU 8 mengindikasikan


ASDU8 akhir dari General
Interrogation

REQUEST
ATAU SEND

Gambar 6 General
Interrogation

53
7.4.4. Command Transmission (Lihat Gambar 7)

Prosedur sebuah layer link telah dapat disimpulkan, instruksi-instruksi boleh saja diberikan
pada peralatan proteksi individual menggunakan ASDU20. Instruksi ini dikonfirmasikan
(pada layer link) dengan sebuah karakter atau pesan singkat.

Instruksi telah disertai oleh kode identifikasi acknowledgement yang ditentukan oleh sistem
kendali. Kode ini ditambahkan sebagai SUPPLEMENTARY INFORMATION OCTET dari masing-
masing acknowledgement (biasanya ASDU 1). Hal ini menjamin bahwa setiap
acknowledgement bisa saja ditentukan pada masing-masing instruksi di dalam sistem
kendali.

Setiap prosedur transmisi perintah akan diakhiri oleh sebuah acknowledgement (positif atau
negatif: lihat CAUSE OF TRANSMISSION) sebelum sistem kendali dapat menyusun prosedur
perintah yang baru atau sama. Informasi status dengan pesan acknowledgement (DPI)
tidaklah relevan.

Perubahan sebuah status yang disebabkan oleh perintah akan dikirimkan dengan sebuah
ASDU 1 dan COT 12 (operasi remote).

Jika sebuah pesan perintah diterima sebelum perintah sebelumnya telah diakui, pesan itu
akan ditolak (dengan CAUSE OF TRANSMISSION;=negatif acknowledgement dari perintah).

Perintah yang tidak bisa diproses karena berbagai alasan akan ditolak dengan
acknowlegement;=negatif acknowledgement dari perintah.

54
Sistem Kontrol Peralatan Proteksi

KIRIM
Perintah (SEND)
(Command)
ASDU20

KONFIRMASI
(CONFIRM)

PERMINTAAN
Polling untuk
(REQUEST)
Events
CLASS 1

RESPON
Positif atau Negatif
(RESPOND)
Acknowledgement
ASDU 1

PERMINTAAN
Polling untuk (REQUEST)
Events CLASS 1

RESPON
(RESPOND) Indikasi perubahan status
ASDU 1

Gambar 7 - Transmisi Perintah (Command Transmission)

7.4.5. Test Mode (Lihat Gambar 8)

Pada mode test, kedua pesan spontan dan nilai terukur hasil polling, yang dimaksudkan
untuk pemrosesan pada sistem kendali, dirancang oleh ‘mode test’ CAUSE OF
TRANSMISSION. Ini berarti bahwa CAUSE OF TRANSMISSION m= 7 ‘test mode’
digunakan untuk pesan yang normalnya ditransmisikan dengan COT = 1 (spontan) atau COT
= 2 (siklik).

Semua pesan lainnya tidak dipengaruhi. Sebagai contoh, pesan-pesan yang didapat kembali
oleh interogasi umum yang ditampilkan selama mode test ditransmisikan dengan CAUSE OF
TRANSMISSION ‘GI’ dan bukan ‘test mode’ (dengan GI sebagai alasan untuk proses
transmisi).

Sebuah contoh lain, jika selama mode test pengaturan parameter lokal diaktifkan, pesan-
pesan yang dimunculkan sebagai hasil dari operasi lokal akan dibubuhi dengan CAUSE OF
TRANSMISSION = 11 ‘local operation’.

Mode test ‘on’ dan ‘off’ diindikasikan oleh pesan dimana dalam hal ini mungkin digunakan
untuk tujuan logging.

55
Dengan memperhatikan interkoneksi kompatibel, mode test bisa saja diaktifkan secara lokal
(instruksi remote tidak kompatibel).

Sistem Kontrol Peralatan Proteksi

ASDU7 dikirim untuk


menginisialisasi sebuah SEND
general interrogation. ASDU7

CONFIRM

REQUEST Test Mode


Polling untuk Lokal di-switch
Events Class1
on

RESPOND ASDU 1 mengindikasikan


ASDU 1 aktivasi mode test lokal

Polling untuk REQUEST


Events Class 1

RESPOND
GI GI dilanjutkan
pesan n

Polling untuk REQUEST


Events Class 1

Kesalahan pesan selama


RESPOND mode test ditransmisikan
dengan COT=’test’

Bersambung

Gambar 8 - Mode Test

56
Sistem Kontrol Peralatan Proteksi

Setting Parameter
Polling untuk REQUEST Lokal Diaktifkan
Events Class 1

ASDU 1 mengindikasikan
aktivasi setting parameter
RESPOND lokal
ASDU 1
Semua pesan dengan
COT = 7
Semua pesan digenerasi
Polling untuk REQUEST oleh setting parameter
Events Class 1 lokal dengan COT =1 11

Semua pesan di-trigger


oleh GI dengan COT = 9
RESPOND Asdu 8 mengindikasikan
ASDU 8 akhir dari General
Interrogation

Polling untuk Setting Parameter di-


REQUEST
Events Class 1 swich off

RESPOND ASDU1 mengindikasikan


ASDU 1 setting parameter lokal
telah di-swich off

Polling untuk REQUEST Mode Test Lokal Di-


Events Class 1 switch off

RESPOND ASDU 1 mengindikasikan


Operasi normal sedang ASDU 1 mode test lokal telah di-
berjalan swich off

Gambar 8 - (Kesimpulan)

7.4.6. Blocking of Monitor Direction (Lihat Gambar 9)

Jika blocking of monitor direction diaktifkan pada peralatan proteksi, semua indikasi
dan besaran hasil pengukuran tidak lagi ditransmisikan.

57
Sebuah perintah GI dijawab oleh sebuah pesan terminasi GI(GI termination
message). Setiap interogasi umum yang berada dalam proses akan dibatalkan oleh
peralatan proteksi dengan mengunakan sebuah pesan terminasi GI(GI termination
message).

Transmisi data gangguan yang berada dalam proses akan dibatalkan oleh peralatan
proteksi berdasarkan prosedur yang dijelaskan pada sub bab 7.4.7. Perintah yang
berhubungan dengan data transmisi gangguan tidak akan direpon pada application
layer level.

Generic services yang berada dalam proses akan dibatalkan oleh peralatan proteksi
berdasarkan prosedur yang dijelaskan pada sub bab 7.4.8.4. Generic command
diterima, kendati blocking of the monitor dirrection, akan ditolak dengan ‘negative
acknowledgement of command’ sebagai CAUSE OF TRANSMISSION.

General command diterima, meskipun blocking of the monitor dirrection, akan ditolak
dengan ‘negatif acknowledgement dari perintah’ sebagai akibat dari CAUSE OF
TRANSMISSION.

Bloking of the monitor dirrection tidak memiliki pengaruh pada transmisi pesan yang
mengindikasikan fungsi-fungsi sistem berdasarkan tabel 8. Sinkronisasi waktu akan
terus beroperasi.

Dengan mengacu pada interkoneksi kompatibel, fasilitas blocking hanya bisa


diaktifkan secara lokal bukan sebagai instruksi remote yang dimaksudkan untuk
digunakan pada tujuan ini. Implementasi dari fungsi ini adalah sebuah masalah untuk
pabrikan dan tidak bisa diwakilkan.

Blocking of alur pengamatan ‘on’ dan ‘off’ mengindikasikan pesan yang hanya
digunakan untuk tujuan logging, sebagai contoh.

58
Sistem Kontrol Peralatan Proteksi

ASDU7 dikirim untuk


menginisialisasi sebuah SEND
general interrogation. ASDU 7

CONFIRM

GI sedang berjalan

REQUEST Blocking lokal


Polling untuk Event
Class 1 dari monitor
dirrection on

RESPOND ASDU 1 mengindikasikan


ASDU 1 blocking of monitor direction
diaktifkan

REQUEST
Polling untuk Event Class 1

GI yang sedang berjalan


RESPOND akan diakhiri deengan
ASDU 8 ASDU 8 dan COT= 10

REQUEST
Polling untuk Event
Class 1,2

RESPOND

RESPOND

Bersambung

Gambar 9 - Blocking of Monitor Direction

59
Sistem Kontrol Peralatan Proteksi

Selama Blocking of
Monitor Direction
sinkronisasi waktu tetap
Dengan ASDU6 berjalan
sinkronisasi waktu SEND
diinisialisasikan dari ASDU6
sistem kontrol

CONFIRM

REQUEST
Polling untuk Event
Class 1

RESPOND ASDU 6 mengirim kembali


ASDU6 waktu koreksi peralatan
proteksi

SEND

CONFIRM

REQUEST
Polling untuk Event Class 1

Respon negatif akibat


RESPOND blocking of monitor
direction

Gambar 9 ( Lanjutan)

60
7.4.7. Transmission of disturbance data (Lihat Gambar 10)

Pada peratan proteksi digital, arus dan tegangan analog di-sampling dengan
sampling rates tertentu, yang nantinya akan diproses oleh fungsi proteksi. Sebagai
tambahan, hasil sampling bisa disimpan sebagai dasar untuk fungsi perekam
gangguan (disturbance recorder function).

Pada peralatan proteksi, perekaman gangguan meliputi:


1. Nilai-nilai analog (nilai-nilai gangguan), secara digital dikodekan sebagai arus-
arus IL1, IL2, IL3, IN dan tegangan VL1, VL2, VL3, VEN;
2. Nilai-nilai biner (indikasi-indikasi), direkam sebagai tags, contohnya start/pick-
up dan indikasi trip.

Metoda transmisi yang dijelaskan adalah sebuah pengiriman file. Transmisi data
gangguan dipicu, nilai biner ditansmisikan terlebih dahulu, diikuti oleh nilai gangguan.
Semua ini ditransmisikan oleh channel dengan channel.

Initial status nilai biner selalu ditransmisikan terlebih dahulu, diikuti oleh tag untuk
nilai-nilai yang diubah.Nilai gangguan ditransmisikan dengan menambah ACC nomer
channel. Tetapi, channel bisa saja dilompati, jika channel itu tidak ada (lihat 7.2.6.1).
Untuk mencegah frame yang terlalu panjang, sebuah channel dibagi menjadi
beberapa ASDU dengan panjang yang dibatasi. Semua ASDU-ASDU ditransmisikan
sebagai data class 1 pada link layer.

61
Peralatan proteksi mengindikasikan bahwa peralatan ini telah merekam sebuah
gangguan baru dengan mentransmisikan ASDU 23 ‘daftar gangguan yang terekam’.
ASDU ini juga ditransmisikan setelah transmisi data gangguanb telah diselesaikan
atau dibatalkan (lihat dibawah).

Transmisi data gangguan, yang telah diinterupsi oleh sebuah sebab, akan di-set up
kembali setelah proses recovery link dengan mentransmisikan ASDU 23 ‘daftar
gangguan yang terekam’, tetap mengindikasikan data gangguan yang transmisinya
telah diinterupsi.

ASDU 23 ‘daftar gangguan yang terekam’ juga ditransmisikan setelah awal interogasi
umum. Akan tetapi, CAUSE OF TRANSMISSION adalah ‘transmisi data gangguan’,
bukan ‘interogasi umum’.

Dalam ASDU 23 VARIABLE STRUCTURE QUALIFIER terdiri dari jumlah rekaman


gangguan, yang juga akan menjadi jumlah elemen informasi ASDU ini. contohnya
sebuah ASDU memiliki sebuah panjang variabel. Tiap elemen terdiri dari:
• Nomer kesalahan (fault), pengurutan kesalahan. Nomer ini sama untuk data
gangguan dan indikasi kesalahan.
• Status dari kesalahan, sebuah indikasi dimana relay telah tripp selama
gangguan terjadi, sebuah indikasi dimana gangguan harus secepatnya
ditransmisikan, sebuah indikasi dimana perekaman dimulai selama operasi
normal atau selama mode test, dan sebuah indikasi apakah kejadian yang
dipicu adalah general start/pick-up.
• Waktu kesalahan ‘seven octet BINARY TIME’. (eases)Ini menghapus asosiasi
gangguan-gangguan yang terekam oleh peralatan proteksi yang berbeda.

Dari daftar gangguan yang terekam, sistem kendali memilih data gangguan untuk
diminta. Ini dilakukan dengan mentransmisikan sebuah ASDU 24 ‘pemilihan untuk
transmisi data gangguan’. Ini terdiri dari:
• Tipe pemilihan (pada kasus ini,’seleksi kesalahan’).
• Tipe nilai gangguan (pada kasus ini tidak relevan).
• Nomer kesalahan yang terpilih.
• Nomer channel (pada kasus ini tidak relavan).

Peralatan proteksi menjawab dengan mentransmisikan ASDU 26, ‘siap untuk


transmisi data gangguan’. Ini terdiri dari:
• Tipe nilai gangguan.-
• Nomer kesalahan, pengurutan kesalahan, sama untuk data gangguan dan
indikasi kesalahan.
• Nomer kesalahan grid, urutan nomer untuk menandakan kesalahan menjadi
kesalahan grid.
• Nomer channel yang ditransmisikan.
• Nomer elemen informasi tiap channel (identik untuk semua channel);
• Interval sampling untuk elemen informasi (nilai gangguan), dalam mikrosekon.
• Time tag elemen informasi pertama (nilai gangguan).

Selanjutnya sistem kendali mentransmisikan ASDU 24 ‘permintaan transmisi


gangguan’. Ini terdiri:
• Tipe pemesanan, contohnya permintaan, penolakan, dll.;

62
• Salinan ‘tipe nilai gangguan’, diambil dari ASDU 26 ’siap untuk transmisi data
gangguan’;
• Salinan ‘nomer fault’, diambil dari ASDU 26;
• Nomer channel (pada kasus ini tidak relevan).

Peralatan proteksi mulai dengan mentransmisikan ASDU 28 ‘siap untuk transmisi


tag-tag’, walaupun jika tidak ada tag. Pada ASDU ini hanya nomer fault yang relevan.

Sistem kendali bereaksi dengan mengirimkan ASDU 24 ‘pemilihan untuk transmisi


gangguan’ menggunakan order type call atau abort tag.

Pertama, peralatan proteksi mentransmisikan status awal semua tag menggunakan


ASDU 29 ‘transmission of tag’. ASDU ini terdiri dari:
• Nomer kesalahan;
• Nomer tag yang relevan;
• Tag position, selalu nol;
• FUNCTION TYPE;
• INFORMATION NUMBER of tag.
• Status tag.

Peralatan proteksi mentransmit semua tag menggunakan ASDU29 satu demi satu.
Data unit terdiri dari:
• Nomer kesalahan;
• Nomer tag yang relevan;
• Tag position, posisi dari nilai gangguan tunggal tag harus ditetapkan;
• FUNCTION TYPE;
• INFORMATION NUMBER of tag.
• Status tag.

Menggunakan ASDU ‘akhir transmisi’ setelah ASDU 29 terakhir, peralatan proteksi


memberikan tanda akhir atau tanpa pembatalan.

Sistem kendali meng-acknowledges transmisi positif/negatif sebuah tag


menggunakan ASDU 25 ‘acknowledgement’.

Oleh ASDU 27 ‘siap untuk transmisi sebuah channel’, peralatan proteksi memberikan
channel pertama yang harus ditransmisikan. Pada ASDU akan ditemukan:
1. Tipe data gangguan;
2. nomer fault, sama dengan diatas.
3. Nomer channel yang sesuai (disini: pertama);
4. Nilai rate primer dan sekunder seperti halnya faktor referensi.

sistem kendali memberikan pilihan untuk transmisi channel pertama, pada ASDU
akan ditemukan:
1. Tipe pemilihan, contohnya panggilan, pembatalan, dll;
2. Salinan ‘ready’- tipe telegram data gannguan.
3. Salinan ‘ready’- nomer kesalahan telegram.
4. Nomer channel yang sesuai (disini: pertama).

Prosedur dilanjutkan dengan mentransmisikan data gangguan dengan ASDU 30.


Pada ASDU ini akan ditemukan:

63
1. Tipe data gangguan, seperti diatas;
2. Nomer kesalahan, seperti diatas;
3. Nomer channel yang sesuai (disini: pertama);
4. Nomer elemen informasi yang sesuai pada ASDU ini(disini:nilai gangguan);
5. Nomer elemen informasi pertama pada ASDU ini;
6. Elemen data (nilai gangguan) dari channel yang dipilih secara urutan menaik
(ascending).

Setelah ASDU terakhir, akhir dari transmisi channel ini terindikasi. Pada ASDU 31
‘akhir dari transmisi’ akan ditemukan:
1. Tipe pesanan dengan sebuah indikasi ‘akhir transmisi dari channel’ dengan
atau tanpa ‘pembatalan’.
2. Tipe data gangguan, seperti diatas;
3. Nomer fault, seperti diatas;
4. Nomer channel (disini: channel pertama).

Sistem kendali meng-acknowledge menggunakan ASDU 25 ‘acknowledgement’ dan


tipe pesanan (Type Of Order/TOO) ’transmisi channel positif/negatif’.

Prosedur bisa dilanjutkan oleh peralatan proteksi dengan transmisi dari channel
selanjutnya. Setelah transmisi terakhir dari sebuah channel, masing-masing
acknowledgement mengikuti ASDU 31 ‘akhir dari transmisi data gangguan’ seperti
yang ditunjukkan oleh octet TOO.

Keseluruhan kesalahan harus di- acknowledged menggunakan ASDU 25


‘acknowledgement’ dan TOO ‘positif/negatif transmisi data gangguan’. Hanya setelah
acknowledgement ini, data gangguan bisa dihapus (atau tanpa perubahan untuk
mengulangi transmisi pada kasus gangguan).

Setelah transmisi data gangguan selesai atau dibatalkan, peralatan proteksi


mentransmisikan daftar sebenarnya gangguan yang terekam menggunakan ASDU
23. Jika satu atau lebih kesalahan baru muncul pada selang waktu tertentu,
kesalahan ini akan segera diketahui pada sistem kendali.

Pada setiap waktu, sistem kendali dapat membatalkan transmisi data gangguan
dengan mengirimkan ASDU 24 dengan TOO yang di set ‘abort’. Prosedure ini harus
dselesaikan oleh ASDU 31 ‘akhir dari transmisi’. Permintaan dikirim oleh sistem
kendali.yang adalah tidak mungkin akan menyebabkan pembatalan oleh peralatan
proteksi yang telah dijelaskan sebelumnya.

Peralatan proteksi bisa membatalkan transmisi data setiap saat, menggunakan tipe
permintaan yang tepat (lihat 7.2.6.26). Selebihnya, keseluruhan transmisi data
gangguan dapat menjadi batal.

Acknowledgement oleh sistem kendali menjadi negatif, peralatan proteksi bisa


memberikan pengulangan transmisi yang telah dibatalkan.

64
Sistem Kontrol Peralatan Proteksi

REQUEST
Polling untuk Event
Class 1

RESPOND ASDU 23 daftar


ASDU23 gangguan- gangguan yang
terekam

ASDU24 SEND
Pesan: seleksi kesalahan ASDU 24

CONFIRM

REQUEST
Polling untuk Event
Class 1

RESPOND ASDU 26 siap untuk


ASDU26 transmisi data gangguan

ASDU24
SEND
Permintaan atau
ASDU24
pembatalan transmisi data
gannguan

CONFIRM

REQUEST
Polling untuk Event Class 1

RESPOND ASDU 28 siap untuk


ASDU28 Transmision of tags

Bersambung

Gambar 10 - Transmisi data ganngguan

65
Sistem Kontrol Peralatan Proteksi

ASDU24 SEND
Permintaan atau ASDU24
Pembatalan tag transmission

CONFIRM

REQUEST
Polling untuk Event
Class 1

RESPOND ASDU 29 transmisi inisial


ASDU29 status of tags

REQUEST
Polling untuk Event Class 1

RESPOND
ASDU29 ASDU 29 transmission of tags

REQUEST
Polling untuk Event Class 1

REQUEST
Polling untuk Event Class 1

RESPOND
ASDU 31 akhir dari
ASDU31 Transmission of tag

Gambar 10 - ( Bersambung)

66
67
Sistem Kontrol Peralatan Proteksi

ASDU25 SEND
acknowledgement ASDU25
Positive or Negative

CONFIRM

REQUEST
Polling untuk Event Class 1

ASDU31
RESPOND Akhir dari transmisi data
ASDU31 gangguan

ASDU25 SEND
acknowledgement
Positive or Negative ASDU25

CONFIRM

REQUEST
Polling untuk Event
Class 1

ASDU23
RESPOND daftar terakhir sejumlah
ASDU23 gangguan yang terekam

Gambar 10 - ( Kesimpulan)

7.4.8. Generic Services

7.4.8.1. Pengenalan generic services

68
Generic services telah diperkenalkan untuk pengembangan peralatan proteksi masa
depan untuk menyediakan mekanisme transmit data dengan tipe maupun format
apapun, dan tanpa harus mendefenisikan secara eksplisit ASDU yang baru. Service
ini memberikan kemampuan untuk mengidentifikasikan data, termasuk tipe, format,
dan deskripsi, dan kemampuan untuk membaca dan menulis nilai dari data. Kata
‘generic’ mengimplikasikan bahwa semua akses data melalui generic service bisa
diakses dengan cara yang sama. Data selanjutnya terstruktur dalam bentuk yang
konsisten melewati peralatan proteksi. Struktur selanjutnya akan tepat digunakan
untuk berbagai tipe data pada banyak peralatan proteksi yang berbeda, walaupun isi
dan arti data akan berbeda-beda dari peralatan proteksi satu ke peralatan proteksi
yang lain.

7.4.8.2. Directory Structure

Untuk meng-akses data generik bersama peralatan proteksi, data harus terstruktur
seperti sebuah direktori dimana tiap item dari data generik tersimpan dalam single
directory entry. Directory entries diidentifikasi oleh nomer Generic Identification
Number yang unik (atau GIN) yang digunakan sebagai referensi semua informasi
(attributes) merujuk kepada item spesifik dari data generik seperti nilainya, deskripsi
ASCII, pengaturan range, dimensi, dll. Tiap entry selanjutnya harus berdiri sendiri.
Agar konsisten, setiap entry akan terdiri dari sedikitnya satu DESCRIPTION attribute.

GIN direpresentasikan oleh sebuah nomer terdiri dari 2 oktet yang ukurannya
mengijinkan sejumlah 65536 entry yang berbeda untuk tiap peralatan proteksi. Hal ini
menyebabkan informasi dalam jumlah besar untuk ditangani dalam sebuah
proses,struktur GINs di buat menjadi hirarki 2 tingkat untuk memfasilitasi seleksi
dan selanjutnya memudahkan tugas user. Hal ini dicapai dengan menggunakan oktet
pertama dari GIN untuk menspesifikasikan sebuah group yang memiliki kesamaan
entry, dimana oktet yang kedua menspesifikasikan nomer index dari entry bersama
dalam sebuah group. Untuk membuat sistem menjadi fleksibel, tak ada arti yang
pasti berkaitan dengan setiap nomer group yang spesifik; memang jika banyak data
entry untuk di muat dalam satu group, data ini mungkin akan dilanjutkan dalam group
berikutnya.

Entry pertama pada sebuah group (dimana oktet yang kedua dari GIN adalah nol)
memiliki arti yang khusus karena terdiri dari definisi group dari entry diatasnya.
Kelengkapan DESCRIPTION attribute mengidentifikasikan nama group yang mana
tergantung peralatan proteksi. Nilainya bisa mengindikasikan nomer entry dalam
group tersebut.

Konsep struktur dari GINs bisa divisualisasikan dengan menggunakan analogi filing
cabinet (lihat gambar 11), walaupun struktur data yang sebenarnya yang dimasukkan
dalam peralatan proteksi yang bisa saja jauh berbeda.

69
2 nd octet of GIN

00 01 02 03 04

1 st octet of GIN
Actual Value GIN= 0100 GIN= 0200 GIN= 0300 GIN= 0400
00
Description Defenisi Group
01 GIN= 0201 GIN= 0301 GIN= 0401
GIN= 0000
02 GIN= 0002 GIN= 0102 Default Value GIN= 0302 GIN= 0402
Range (step
GIN= 0003 GIN= 0103 GIN= 0002size) GIN= 0303 GIN= 0403
03 Range (Max
value)
Range (min
GIN= 0004 GIN= 0104 GIN= 0204 GIN= 0002 GIN= 0404
04 value)
Actual Value
05
GIN= 0005 GIN= 0105 GIN= 0205 GIN= 0002 GIN= 0405
Deskripsi
GIN= 0202

Gambar 11 - Contoh struktur direktori

Pada analogi ini, direktori peralatan proteksi terlihat seperti kebanyakan lemari kaca
yang berdekatan (adjacent filing cabinets), jumlah secara horizontal dari 0 sampai
255 (oktet pertama dari GIN). Setiap filing cabinet terdiri dari sejumlah laci yang
diberi nomer secara vertikal dari 0 sampai 255 (oktet kedua dari GIN). Setiap laci dari
filing cabinet merepresentasikan sebuah entry untuk potongan data dan terdiri dari
sejumlah folder dengan nama dan attribute masing-masing. Membuka sebuah folder
akan membuka isi dari attribute.

7.4.8.3. Struktur Data generik

Sebuah konsep penting di dalam generic service adalah kemampuan untuk


mentransfer data berbagai tipe dan mampu untuk menginterpretasikan tipe dan
format dengan benar.Data generik selanjutnya dibuat agar agar mampu
mendeskripsikan dirinya sendiri dengan menghadirkan data sebenarnya dengan
informasi pada tipe dan panjang (GDD, lihat gambar 12) dalam struktur yang disebut
sebuah ‘data set’. Ini digunakan sebagai komponen biasa untuk sejumlah generic
service ASDU-ASDU.

GIN Generic Identification Number Lihat 7.2.6.31


KOD Kind of Description Lihat 7.2.6.34
GDD Generic Data Description Lihat 7.2.6.32
GID Generic Identification Data Lihat 7.2.6.33
Gambar 12 Struktur Data set

7.4.8.4. Prinsip Generic Services

Pada dasarnya, hanya satu service pembacaan data generik yang bisa aktif pada
suatu saat; penerapan yang sama juga berlaku untuk service penulisan data generik.
Service-service lain selain diatas bisa diperuntukkan bersamaan, termasuk sebuah
‘interogasi umum of data generik’.

Setiap service pembacaan data generik akan selalu dibatalkan oleh peralatan
proteksi tanpa suatu indikasi ketika sebuah service pembacaan baru diinisialisasikan.

70
Perintah tulis (write command) yang diterima selama eksekusi dari perintah
sebelumnya akan ditolak oleh peralatan proteksi menggunakan ASDU dengan COT
‘negative acknowledgement of generic write command’.

Untuk tugas yang mudah dari pesan pada kontrol dan alur pengamatan digunakan
sebuah RETURN INFORMATION IDENTIFIER (RII). Semua ASDU ditransmisikan oleh
peralatan proteksi yang berisi RII of assigned command.

Data generik juga ditransmisikan secara siklik dan spontan menggunakan CAUSE OF
TRANSMISSION yang telah ditentukan diatas. Pada kasus ini, RII ditetapkan = nol.

Contoh generic ASDU-ASDU diberikan pada lampiran B.

7.4.8.5. Directory Services

Direktori akan diakses dengan menentukan yang pertanma yang diperlukan filling
cabinet. Ini dilakukan dengan melihat pada laci paling atas tiap cabinet dan melihat
folder DESCRIPTION. Ini mendeskripsikan asal laci pada filing cabinet, seperti
’measurements’ atau ‘zone 1 setting’. Suatu saat ketika sebuah cabinet telah dipilih,
description folder pada tiap laci pada cabinet tersebut diperiksa untuk menganalisa
laci mana yang diperlukan.

Generic Services menyediakan dua fungsi dasar untuk mengakses direktori pada
peralatan proteksi.

7.4.8.5.1 Pembacaan Heading Semua Group Yang Terdefinisi (Gambar 13)

Fungsi ini meminta peralatan proteksi untuk mengirim sejumlah definisi group,
contohnya semua entry dimana oktet GIN kedua bernilai nol. Untuk setiap entry,
DESCRIPTION attribute ditanggapi, sesuai dengan GIN tersebut.

Jika pembacaan gagal untuk satu atau beberapa group (contohnya, sebuah group
ditentukan, tetapi aksesnya secara temporer tidak mungkin), pengembalian
ASDUs10 ditandai dengan COT=43. Untuk entry yang gagal, sebuah GIN dengan
GRC tercakup dalam ASDU ini.

71
Sistem Kontrol Peralatan Proteksi
Generic Command
INF = 240
COT = 42 SEND
RII = x
NOG = 0
ASDU21

CONFIRM

Prosedur transmisi lain


bisa saja terjadi

REQUEST
Polling untuk event Class 1
Generic Data1
INF = 240
COT = 42/43
RESPOND RII = x
COUNT( NGD)=1
ASDU10 COUNT( NGD)=0

Generic data 2 ..n-1


terkirim
; sama dengan
diatas kecualli
COUNT( NGD) = sebelum
COUNT xor1
REQUEST
Polling untuk event Class 1

Generic Data n
RESPOND INF = 240
ASDU10 COT = 42/43
RII = x
COUNT( NGD)=0
COUNT( NGD) = sebelum
COUNT xor1

Gambar 13 - Membaca heading- semua grup terdefinisi

7.4.8.5.2 Pembacaan Nilai Atau Attribute Semua Entry Dalam Satu Group
(Gambar 14)

Fungsi ini meminta peralatan proteksi mengirim sejumlah attribute yang spesifik dari
semua entry pada sebuah group yang spesifik, yang disesuaikan dengan jenis GINs
dan KOD. GIN dari definisi group dan KOD attribute akan disediakan. Transmisi
dimulai dengan attribute ENTRY 00H.

Jika proses pembacaan attribute yang diminta gagal untuk satu atau beberapa GINs,
pengenbalian ASDUs10 ditandai dengan COT = 43. Untuk semua entry yang gagal,
sebuah GIN dengan GRC tercakup dalam ASDU ini.

72
7.4.8.6. Single Entry Services

Fungsi direktori generic service diatas adalah memilih individual entry. Sekali sebuah
entry telah dipilih dan GIN telah ditentukan, GIN ini dapat digunakan dalam generic
services berikutnya yang berlaku sebagai sebuah entry tunggal

7.4.8.6.1Direktori Pembacaan Entry Tunggal (Gambar 15)

Fungsi ini meminta peralatan proteksi untuk mengirim semua attribute sebuah entry
tunggal yang bersesuaian dengan GIN entry tersebut.

Jika pembacaan satu atau beberapa attribute gagal, pengembalian ASDUs11


ditandai dengan COT = 43. Untuk attribute yang gagal, sebuah KOD dengan GRC
tercakup dalam ASDU ini.

73
Sistem Kontrol Peralatan Proteksi
Generic Command
INF = 243
COT = 42 SEND
RII = x
NOG = 1
ASDU21

CONFIRM

Prosedur transmisi lain


bisa saja terjadi

REQUEST
Polling untuk event
Class 11
Generic Identification 1
INF = 241
COT = 42/43
RII = x
RESPOND
COUNT( NDE)=1
ASDU11 COUNT( NDE)=0

Generic identification 2 ..n-1


terkirim; sama dengan
diatas kecualli
COUNT( NDE) = sebelum
COUNT xor1
REQUEST
Polling untuk event Class 1

Generic identification n
RESPOND INF= 243
ASDU11 COT = 42/43
RII = x
COUNT( NDE)=0
COUNT( NDE) = sebelum
COUNT xor1

Gambar 15 - Membaca direktori pada sebuah masukan tunggal

7.4.8.6.2 Direktori Pembacaan Entry Tunggal (Gambar 16)

Fungsi ini meminta peralatan proteksi untuk mengirim attribute tunggal sebuah entry
tunggal yang bersesuaian dengan GIN dan KOD entry tersebut.

Jika pembacaan satu atau beberapa GINs gagal, pengembalian ASDUs10 ditandai
dengan COT = 43. Untuk attribute yang gagal, sebuah GIN dengan GRC tercakup
dalam ASDU ini.

74
Sistem Kontrol Peralatan Proteksi
Generic Command
INF = 243
COT = 42 SEND
RII = x
NOG = 1
ASDU21

CONFIRM

Prosedur transmisi lain


bisa saja terjadi

REQUEST
Polling untuk event
Class 1
Generic data 1
INF = 244
COT = 42/43
RII = x
RESPOND
COUNT( NGD)=1
ASDU10 COUNT( NGD)=0

Generic data 2 ..n-1


terkirim; sama dengan
diatas kecualli
COUNT( NGD) = sebelum
COUNT xor1
REQUEST
Polling untuk event Class 1

Generic data n
RESPOND INF= 243
ASDU10 COT = 42/43
RII = x
COUNT( NGD)=0
COUNT( NGD) = sebelum
COUNT xor1

Gambar 16 - Membaca attribute pada sebuah masukan tunggal

7.4.8.6.3 Penulisan Nilai Entry Tunggal (Gambar 17)

Fungsi ini meminta peralatan proteksi untuk menerima attribute nilai baru entry
tunggal yang bersesuaian dengan GINs entry tersebut.

Setiap jumlah data bisa ditransmisikan dengan menggunakan beberapa unit data.
Data yang diterima diaktifkan ketika INF adalah ‘menulis entry dengan eksekusi(write
entry with execution)’. Dengan menggunakan mekanisme ini, sangatlah mungkin
untuk mengaktifkan sebuah set data sekaligus tanpa interupsi.

Dengan menggunakan INF ‘write entry abort’, setiap data yang ditransmisikan
sebelumnya akan dibatalkan tanpa pengaktifan data yang telah ditulis.

Untuk meningkatkan keamanan, data bisa dikirimkan oleh sistem kendali dengan INF
‘write entry with confirmation’. Pada kasus ini, peralatan proteksi membaca data dan
mengirim kembali sebuah ASDU dengan INF ‘write entry with confirmation’ yang
memiliki stuktur dan nilai yang sama. CAUSE OF TRANSMISSION adalah 44.

75
Ketika beberapa pengaturan dieksekusi secara bersamaan, hasil berikut ini
diharapkan:

• Jika semua pengaturan sukses, sebuah ASDU 10 dengan COT= 40 ‘positive


acknowledgement of generic write command’ harus dikembalikan tanpa
diperlukan data lainnya.
• Jika semua pengaturan gagal, sebuah ASDU 10 deengan COT= 41 ‘negative
acknowledgement of generic write command’ harus dikembalikan. Hal ini
termasuk GIN dan GENERIC REPLY CODE untuk beberapa atau semua
pengaturan yang gagal. Setiap GIN yang tidak bersesuaian akan dianggap
gagal.
• Jika hasilnya adalah kombinasi pengaturan gagal dan pengaturan sukses,
sebuah ASDU 10 dengan COT= 41 ‘negative acknowledgement of generic
write command’ harus dikembalikan. Ini termasuk GIN dan GENERIC REPLY
CODE untuk beberapa atau semua pengaturan yang gagal. Setiap GIN yang
tidak bersesuaian akan dianggap gagal. Pengaturan yang telah sukses
diubah harus mengembalikan sebuah GENERIC REPLY CODE of 0=
acknowledgement.

Pada kejadian dimana satu atau lebih pengaturan yang gagal dalam beberapa
penulisan, pengaturan yang sukses dari data yang tersisa bergantung pada
peralatan proteksi dan pengaturan . Akan ada sebuah kejadian dimana pengaturan
diperlukan untuk ditetapkan secara simultan sebagai group untuk mencegah
ketidakkonsistenan dan kejadian dimana pengaturan tidak bergantung satu sama
lainnya. Kedua kasus tersebut bisa dilayani dengan menggunakan sistem ini.

Contoh pada gambar 17 menunjukkan pengaturan dari beberapa entry tunggal


dengan menggunakan ASDU-ASDU 10 (data generik). Hanya ASDU terakhir pada
alur pengendalian yang memberi perintah.

76
Sistem Kontrol Peralatan Proteksi
Generic data1 (opsional)
INF = 248
COT = 40 SEND
CONT( NGD) = 1
COUNT( NGD) = 0
ASDU10

CONFIRM

Prosedur transmisi lain


Generic data 2 ..n-1 bisa saja terjadi
Terkirim (opsional); sama
dengan diatas kecualli
COUNT( NGD) = sebelum
COUNT xor 1 SEND
ASDU10
Generic data n
INF = 250
COT = 40
RII = x
COUNT( NGD)=0
CONFIRM
COUNT ( NGD)= sebelum
COUNT xor 1

REQUEST
Polling untuk event Class 1

Generic data ( command


acknowledgement )
RESPOND INF= 250
COT = 40/41
ASDU10 RII = x
NO ( NGD) = 0 ketika COT
= 40, jika tidak
NO ( NGD > = 0
GINs dengan GRC
terkirim )

Gambar 17 - Menulis nilai sebuah masukan tunggal

7.4.8.7. Interogasi umum of data generik (mengacu pada gambar 18)

Dalam alur pengendalian, General Interrogation of Generic data (GGI) didahului oleh
perintah GGI. Perintah ini ditransmisikan secara individu kepada masing-masing
peralatan proteksi dari sistem kendali. Direkomendasikan bahwa pemicuan GGI

77
sebaiknya ditransmisikan pada interval 15 menit (atau lebih). Selanjutnya, pesan
pemicuan GGI selalu dikirim setelah prosedur inisial.

Peralatan proteksi menyimpan daftar dari seluruh subjek pesan ke interogasi umum.
Mengikuti suatu impuls GGI, item pada daftar ini diproses secara berurutan melalui
pengiriman pesan yang berisi COT = GI. GGI pesan selalu ditransmisikan mengikuti
sebuah GGI command, meskipun pesan dan tanggapan spontan untuk generic read
dan write seharusnya didahulukan dalam proses pengiriman. Jika pesan spontan
dikirim selama GGI sedang diproses, tetapi sebelum GGI pesan yang sesuai dikirim,
GGI pesan berikutnya akan membentuk kesatuan baru yang ditunjukkan pada pesan
spontan.

Ketika daftar subjek GGI pesan telah diproses mengikuti sebuah GGI command,
sebuah GGI termination pesan kemudian dikirim. Suatu siklus GGI baru tidak akan
dipicu dalam peralatan proteksi sampai sebuah impuls GGI diterima dari sistem
kendali.

Jika sebuah impuls GGI terjadi dalam GGI general interogation cycle, maka siklus
GGI yang saat ini sedang berjalan akan digagalkan tanpa GGI termination message.
Siklus baru kemudian akan dimulai lagi (dengan subjek pesan pertama kepada GGI)

Sebuah GI untuk pesan yang di-standarisasi dan sebuah GI pada data generik dapat
diproses secara bersamaan.

78
Sistem Kontrol Peralatan Proteksi

Generic command
SEND
INF = 245
ASDU21
COT = 9
RII = x
COUNT( NGD) = 0

CONFIRM

Prosedur transmisi lainnya


mungkin terjadi

REQUEST
Polling untuk event
Class 1
Generic data 1
INF = 244
COT = 9
RESPOND
RII = x
ASDU10
CONT( NGD) = 1
COUNT( NGD) = 0

Generic data 2 .. n-1


ditransmisikan sama
seperti di atas, kecuali
COUNT ( NGD) = sebelum
REQUEST
Polling untuk event COUNT xor 1
Class 1

Transmisi spontan
Generic data mengikuti
RESPOND INF = 244
ASDU10 COT = 9
RII = x
CONT( NGD) = 0
Polling untuk event REQUEST
Class 1 COUNT ( NGD) = 0

Generic data n
RESPOND INF = 244
ASDU10 COT = 9
RII = x
CONT ( NGD) = 1
COUNT ( NGD) = sebelum
REQUEST COUNT xor 1
Polling untuk event Class 1

Akhir dari GGI


INF = 245
RESPOND COT = 10
ASDU10 RII = x
CONT ( NGD) = 0
Operasi normal sedang COUNT( NGD) = 0
berjalan NO ( NGD) = 0

Gambar 18 - General inetgeration of generic data

Gambar 18 – Interogasi umum data umum

79
8 Interoperability

8.1. Physical Layer

8.1.1. Interface elektrik

F EIA RS-485

F Jumlah beban ……….. untuk sebuah alat proteksi

Catatan – Standar EIA RS-485 menetapkan beban unit hingga 32 item dapat
dioperasikan pada satu jalur. Untuk rincinya mengacu pada ketentuan 3 EIA standar
S-485.

8.1.2. Interface Optik

F Glass fibre
F Plastic fibre
F konektor tipe F-SMA
F konektor tipe BFOC/2,5

8.1.3. Kecepatan Transmisi


F 9600 bit/s
F 19200 bit/s

8.2. Link layer

Tidak ada pilihan bagi link layer

8.3. Appication layer

8.3.1. Mode transmisi bagi data aplikasi

Mode 1 (least significant octet lebih dahulu), seperti yang didefenisikan dalam 4.10
SNI 04-7021.5.4-2004, digunakan secara terpisah pada standar jenis ini.

8.3.2. COMMON ADDRESS of ASDU

F satu address bersama dari ASDU (identik dengan address stasiun)


F lebih dari satu address bersama dari ASDU

8.3.3. Pemilihan nomor informasi starndar dalam arah pemantauan

8.3.3.1. Fungsi sistem dalam arah pemantauan


INF arti
F <0> akhir Interogasi umum

80
F <1> sinronisasi waktu
F <2> reset FCB
F <3> reset CU
F <4> start/restart
F <5> power on

8.3.3.2. Indikasi status dalam arah pemantauan

INF arti

F <16> auto-recloser aktif


F <17> teleproteksi aktif
F <18> proteksi aktif
F <19> LED reset
F <20> Monitor direction blocked
F <21> mode test
F <22> pengaturan parameter lokal
F <23> karakteristik 1
F <24> karakteristik 2
F <25> karakteristik 3
F <26> karakteristik 4
F <27> auxiliary input 1
F <28> auxiliary input 2
F <29> auxiliary input 3
F <30> auxiliary input 4

8.3.3.3. Indikasi Supervisi dalam arah pemantauan( Supervision indication in


alur pengamatan)

INF arti
F <32> Pengawasan satuan pengukuran I (Measurand supervision)
F <33> Pengawasan satuan pengukuran V
F <35> pengawasan urutan fasa
F <36> pengawasan trip rangkaian

81
F <37> I>> operasi backup (back-up operation)
F <38> kegagalan fuse VT
F <39> gangguan teleproteksi
F <46> peringatan grup
F <47> alarm grup

8.3.4. Earth fault indication in monitor direction

INF arti
F <48> earth fault L1
F <49> earth fault L2
F <50> earth fault L3
F <51> earth fault maju, misal jalur
F <52> earth fault balik, misal busbar

8.3.3.5. Indikasi Kesalahan dalam alur pengamatan


INF arti
F <64> start/pick-up L1
F <65> start/pick-up L2
F <66> start/pick-up L3
F <67> start/pick-up L4
F <68> General trip
F <69> trip L1
F <70> trip L2
F <71> trip L3
F <72> trip I>> (operasi back-up)
F <73> Kesalahan lokasi X dalam Ohm
F <74> kesalahan maju/jalur
F <75> kesalahan balik/busbar
F <76> teleproteksi sinyal terkirim
F <77> teleproteksi sinyal diterima
F <78> zone 1
F <79> zone 2
F <80> zone 3
F <81> zone 4

82
F <82> zone 5
F <83> zone 6
F <84> General start/pick-up
F <85> Penghenti kegagalan (Breaker failure)
F <86> sistem pengukuran trip L1
F <87> sistem pengukuran trip L2
F <88> sistem pengukuran trip L3
F <89> sistem pengukuran trip E
F <90> Trip I>
F <91> Trip I>>
F <92> Trip IN>
F <93> Trip IN>>

8.3.3.6 Indikasi Auto-reclosure dalam alur pengamatan


INF arti
F <128> CB ‘on’ oleh AR
F <129> CB ‘on’ oleh AR jangka panjang
F <130> AR terblok

8.3.3.7 Satuan Pengukuran dalam alur pengamatan


INF arti
F <144> satuan pengukuran I
F <145> satuan pengukuran I, V
F <146> satuan pengukuran I, V, P, Q
F <147> satuan pengukuran IN, VEN
F <148> satuan pengukuran IL1,2,3, VL1,2,3, P, Q, f

8.3.3.8 Fungsi umum dalam arah pemantauan


INF arti
F <240> Membaca heading dari seluruh kelompok terdefenisi
F <241> membaca nilai atau attribut semua entry satu grup
F <243> membaca direktori suatu entry tunggal
F <244> membaca nilai atau attribut suatu entry tunggal
F <245> akhir dari general interrogation of generic data.
F <249> menulis entry dengan konfirmasi
F <250> menulis entry dengan eksekusi
F <251> menulis entry yang digugurkan

83
8.3.4. Seleksi nomor informasi standar dalam alur pengendalian
8.3.4.1 Fungsi sistem dalam arah pengontrolan
INF arti
F <0> pemicuan interogasi umum
F <0> sinkronisasi waktu

8.3.4.2 General command dalam alur pengendalian


INF arti
F <16> Auto recloser on/off
F <17> teleproteksi on/off
F <18> proteksi on/off
F <19> reset LED
F <23> mengaktifkan karakteristik 1
F <24> mengaktifkan karakteristik 2
F <25> mengaktifkan karakteristik 3
F <26> mengaktifkan karakteristik 4

8.3.4.3 Generic functions dalam alur pengendalian


INF arti
F <240> Membaca heading dari seluruh kelompok terdefenisi
F <241> membaca nilai atau attribute semua entry dari suatu grup
F <243> membaca direktori suatu entry tunggal
F <244> membaca nilai atau attribute suatu entry tunggal
F <245> akhir dari general interrogation of generic data.
F <249> menulis entry dengan konfirmasi
F <250> menulis entry dengan eksekusi
F <251> menulis entry yang digugurkan

8.3.5 Fungsi Aplikasi dasar

F mode test
F Blocking of monitor direction
F Data gangguan
F Generic services
F Data pribadi

84
8.3.6 Serba-serbi

Satuan pengukuran ditransmisikan dengan ASDU 3 seperi halnya dengan ASDU 9.


Seperti yang didefenisikan dalam 7.2.6.8, nilai maksimum MVAL dapat berupa 1,2
atau 2,4 kali nilai terhitung. Tidak ada perbedaan peringkat yang akan digunakan
dalam ASDU 3 dan ASDU 9, misalnya untuk masing-masing satuan pengukuran
hanya ada satu pilihan

Measurand Max. MVAL = rated value times


1,2 or 2,4

Arus L1
Arus L2
Arus L3
Tegangan L1-E
Tegangan L2-E
Tegangan L3-E
Daya aktif P
Daya reaktif Q
Frekuensi
Tegangan L1-L2

85
Tambahan A
(informatif)

Fungsi umum – Contoh pembentukan suatu direktori

A.1 Umum
Tambahan ini menyajikan contoh pembentukan suatu direktori yang terdapat di
dalam peralatan proteksi. Konsep di balik generic services adalah bahwa setiap
peralatan proteksi mungkin memiliki suatu direktori yang sangat berbeda, dimana
masing-masing dapat diakses menggunakan aturan standar permintaan dan respon
komunikasi yang sama. Contoh ini oleh karenanya tidak pasti dan tidak lengkap,
tetapi telah dibentuk untuk menggambarkan beberapa aneka cara yang berbeda
dimana attribute “jenis deskripsi’ dapat digunakan. Contoh ini digunakan sebagai
dasar bagi contoh ASDU dalam index B.

Penggunaan GIN dalam direktori contoh ini dijelaskan pertama di bawah ini.
Kemudian untuk tiap GIN, sebuah tabel dari atribut (KODs) terpakai ditampilkan. GIN
dituliskan sebagai suatu empat digit angka hexadesimal, dimana dua digit pertama
mewakili grup dan dua digit kedua mewakili entry dalam grup tersebut.

A.2. direktori contoh : pemakaian GIN

GIN Pemakaian entry direktori


0000H Group heading : informasi peralatan proteksi umum
0002H password untuk semua pengaturan
0003H pengaturan baru PASSWORD ENTRY
0004H Lokasi peralatan proteksi
000BH address unit peralatan proteksi

0100H Group heading : satuan pengukuran


0101H Tegangan fasa A
0102H Arus fasa A

0200H Grup heading : pengaturan


0201H Karakteristik kurva pengaturan rendah (lowset)
0211H Indikasi posisi Tap

0300H Group heading : rekaman kesalahan


0301H kesalahan # 1

A.2.1 Directory entry untuk GIN 0000H


Ini adalah masukan heading grup (group heading entry). Kelompok data sistem berisi
lima masukan , mencakup group heading ini.

86
KOD DATATYPE DATASIZE NUMBER VALUE
<1> ACTUAL VALUE <3> UI 1 1 5
<10> DESCRIPTION <1> OS8ASCII 11 1 SYSTEM DATA

A.2.2 Directory entry untuk GIN 0002H

Masukan (entry) ini adalah masukan password global. Ketika pasword yang benar
dimasukkan, pengaturan entry yang diproteksi olehnya menjadi dapat diset
(settable). Pemasukkan suatu password yang salah akan memproteksi pengaturan
masukan. Untuk tujuan keamanan, password sesungguhnya tidak dapat dibaca dari
entry ini. Sebagai gantinya sebuah pasword kosong (dummy) akan dikembalikan.
Attributte RANGE mengacu pada susunan ASCII dari karakter yang dapat digunakan
untuk setiap pengaturan karakter.

KOD DATATYPE DATASIZE NUMBER Value


<1> ACTUAL VALUE <1> OS8ASCII 1 1 “ZZZZZZ”
<3> RANGE <3> UI 1 3 65,90,1 (min., max., step)
<10> DESCRIPTION <1> OS8ASCII 8 1 “Password”

A.2.3 Directory entry untuk GIN 0003H

Entry ini menyediakan kemampuan untuk mengubah password sistem. Entry itu
sendiri terproteksi password, perlu password yang benar untuk dimasukkan ke dalam
GIN 0002H sebelum pengaturan ini dapat diubah.

KOD DATATYPE DATASIZE NUMBER Value


<1> ACTUAL VALUE <1> OS8ASCII 1 1 “ZZZZZZ”
<3> RANGE <3> UI 1 3 65,90,1 (min., max., step)
<10> DESCRIPTION <1> OS8ASCII 8 1 “New password”
<12> PASSWORD ENTRY <15> GIN 2 1 0002H

A.2.4 Directory entry untuk GIN 0004H

Masukan ini menyediakan suatu gambaran 12 karakter yang dapat diprogram oleh pemakai
(user-programable 12 character description) dimana peralatan proteksi dapat dijadikan
referensi. Perlu dingat bahwa range dari pengaturan (32 sampai 122) mengacu pada range
karakter ASCII yang dapat dimasukkan

KOD DATATYPE DATASIZE NUMBER Value


<1> ACTUAL VALUE <1> OS8ASCII 12 1 “Feeder 1 O/C”
<3> RANGE <3> UI 1 3 32, 12,1 (min., max., step)
<10> DESCRIPTION <1> OS8ASCII 11 1 “Description”

A.2.5 Directory entry untuk GIN 000BH

Entry yang diproteksi password ini menyediakan unit address peralatan proteksi yang
dalam hal ini terbentang dari 0 sampai 255.

KOD DATATYPE DATASIZE NUMBER Value


<1> ACTUAL VALUE <1> UI 1 1 1

87
<2> DEFAULT VALUE <3> UI 1 1 255
<3> RANGE <3> UI 1 3 0, 255, 1 (min., max., step)
<10> DESCRIPTION <1> OS8ASCII 12 1 “Unit Address”
<12> PASSWORD ENTRY <15> GIN 2 1 0002H

A.2.6 Directory entry untuk GIN 0100H

Ini adalah masukan heading grup (group heading entry). Group satuan pengukuran
berisi tiga masukan, mencakup group heading ini.

KOD DATATYPE DATASIZE NUMBER Value


<1> ACTUAL VALUE <3> UI 1 1 3
<10> DESCRIPTION <1> OS8ASCII 10 1 “satuan pengukuran”

A.2.7 Directory entry untuk GIN 0101H

Masukan ini berisi tegangan fasa A sesaat. Atribut PRECISION mengindikasikan


bagaimana angka ini seharusnya tertampil. Atribut DIMENSION sebaiknya
ditambahkan pada tampilan, yang mengindikasikan dimensi tersebut adalah volt.
Dalam contoh ini, penjelasan untuk masukan ini disimpan dalam sebuah file teks
eksternal yang ditunjukkan oleh nomor 32768.

KOD DATATYPE DATASIZE NUMBER Value


<1> ACTUAL VALUE <7> R32.23II 4 1 63,5
<5> PRECISION <3> UI 2 2 4,1
<9> DIMENSION <1> OS8ASCII 1 1 “V”
<10> DESCRIPTION <21> EXTERNAL TEXT NUMBER 2 1 32768

A.2.8 Directory entry untuk GIN 0102H

Entry ini berisi arus fasa A sesaat. Atribut PRECISION menandakan bagaimana
angka ini seharusnya ditampilakan. Atribut DIMENSION, yang mengindikasikan
dimensi adalah ampre, sebaiknya ditambahkan pada tampilan. Atribut terakhir
mengacu pada nilai FUNCTION TYPE AND INFORMATION NUMBER yang
berkaitan dengan masukan ini dalam siklus terdefenisi atau pesan spontan.

KOD DATATYPE DATASIZE NUMBER Value


<1> ACTUAL VALUE <7> R32.23 4 1 5
<5> PRECISION <3> UI 2 2 4,1
<9> DIMENSION <1> OS8ASCII 1 1 “A”
<10> DESCRIPTION <1> OS8ASCII 2 1 “la”
<19> CORRESPONDING <17> FUNCTION TYPE 2 1 {160, 144}
FUNCTION TYPE AND AND INFORMATION
INFORMATION NUMBER NUMBER

88
A.2.9 Directory entry untuk GIN 0200H

Ini adalah masukan group heading (group heading entry). Kelompok pengaturan
overcurrent berisi tiga masukan, termasuk heading grup ini.

KOD DATATYPE DATASIZE NUMBER Value


<1> ACTUAL VALUE <3> UI 1 1 3
<10> DESCRIPTION <1> OS8ASCII 20 1 OVERCURRENT SETTINGS

A.2.10 Directory entry untuk GIN 0201H

Masukan pengaturan ini membolehkan perubahan kurva karakteristik.dari elemen


yang kelebihan arus. ACTUAL VALUE memiliki DATATYPE of INDEX, dengan
demikian atribut ENUMERATION (penghitungan) dibutuhkan untuk menggambarkan
kurva yang mana yang saat ini sedang diset. Dalam contoh ini, ACTUAL VALUE
adalah 1, artinya bahwa kurva ‘very inv’ saat ini sedang dipilih.

KOD DATATYPE DATASIZE NUMBER Value


<1> ACTUAL VALUE <24> INDEX 2 1 1
<2> DEFAULT VALUE <24> INDEX 2 1 0
<8> ENUMERATION <1> OS8ASCII 8 3 “Stnd Inv”
“Very Inv”
“extr inv”
<10> DESCRIPTION <1> OS8ASCII 20 1 “characteristic curve”
<12> PASSWORD ENTRY <15> GIN 2 1 0002H

A.2.11 Directory entry untuk GIN 0211H

setting entry mengizinkan pengubahan posisi tap. Atribut RANGE menandakan


bahwa pengaturan yang berlaku adalah 1%, 3%, 6%, dan 9%. Keberadaan atribut
Susunan Teks Terhitung (Enumerated Text Array) dan Susunan Nilai Terhitung
(Enumerated Value Array) menandakan bahwa ketika nilai sebenarnya (aktualnya)
diset menjadi 0%, tampilan seharusnya menunjukkan teks “off”.

KOD DATATYPE DATASIZE NUMBER Value


<1> ACTUAL VALUE <1> UI 1 1 3
<2> DEFAULT VALUE <3> UI 1 1 0
<3> RANGE <3> UI 1 3 0, 9, 3 (min., max., step)
<9> DIMENSION <1> OS8ASCII 1 1 ‘%”
<22> ENUMERATED
1 1
VALUE ARRAY <3> UI 0
<21> ENUMERATED <1> OS8ASCII 3 1 “off”
TEXT ARRAY
<10> DESCRIPTION <1> OS8ASCII 12 1 “Tap position”

A.2.12 Directory entry untuk GIN 0300H

89
Ini adalah masukan heading grup (group heading entry). group rekaman kesalahan
berisi dua masukan, mencakup kelompok kepala ini.

KOD DATATYPE DATASIZE NUMBER Value


<1> ACTUAL VALUE <3> UI 1 12
<10> DESCRIPTION <1> OS8ASCII 13 1 “Fault record”

A.2.13 Directory entry untuk GIN 0301H

Entry ini mengilustrasikan pemakaian DATA STRUCTURE DATATYPE dalam atribut


ACTUAL VALUE. Hal ini memungkinkan semua informasi yang berkaitan dengan
kesalahan nomor 1 akan ditampilkan dalam suatu nilai entry tunggal. Nilai aktual
terdiri dari suatu struktur data dengan panjang 31 otket. Strukturnya terdiri dari tiga
bidang yang mewakili suatu deskripsi ASCII terhadap kesalahan., nilai fault current
dan waktu biner dari kesalahan. Masing-masing bidang dalam struktur data memiliki
informasi DATATYPE dan DATASIZE miliknya.

KOD DATATYPE DATASIZE NUMBER Value


<1> ACTUAL VALUE <23> DATA STRUCTURE 31 1 (Comprises next three GDDs below)
<1> OS8ASCII 11 1 ‘ Lowset trip’
<7> R32.23 4 1 10.0
<14> BINARY TIME 7 1 1995 Jan 1, 12:05:01,999
<10> DESCRIPTION <1> OS8ASCII 8 1 “fault #1”

Tambahan B
(informatif)

Generic functions - Contoh ASDU

Tambahan ini menyajikan contoh ASDU untuk generic sevices dan bagaimana mereka
digunakan untuk masing-masing perintah yang berbeda. Hal ini didasarkan pada contoh
struktur direktori yang digambarkan dalam tambahan A.

Harus diingat bahwa contoh-contoh tersebut tidak benar-benar lengkap seperti


mereka mengabaikan pesan konfirmasi dan permintaan (request) yang dikirim
diantara pesan pengiriman dan tanggapan, sebagaimana diilustrasikan dalam
7.4.8.5.

B.1 Membaca heading dari semua kelompok yang ditetapkan

Fungsi ini meminta peralatan proteksi untuk mengirimkan suatu daftar dari semua heading
grup (dari semua masukan yang oktet GIN keduanya adalah nol). Untuk contoh yang

90
diberikan dalam tambahan A, ada empat grup ditentukan yang kembali dalam suatu pesan
tunggal. Data base lebih besar akan memerlukan sejumlah pesan tanggapan tambahan.

B.1.1 Kirim : Baca direktori ASDU 21 (alur pengendalian)

<21> generic command TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


1 0 0 0 0 0 0 1 VARIABLE STRUCTURE QUALIFIER IDENTIFIER
<42> generic read command CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
<254> generic function type FUNCTION TYPE INFORMATION
<240> Pembacaan heading dari semua grup INFORMATION NUMBER OBJECT
ditentukan pada 7.2.6.19 RII Ditentukan pada 7.2
0 NOG

B.1.2 Respon : Pembacaan direktori ASDU 10 (alur pengamatan)

<21> data generik TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


VARIABLE STRUCTURE
1 0 0 0 0 0 0 1 QUALIFIER IDENTIFIER
<42> respon data valid ke generic read CAUSE OF
command TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
COMMON ADDRESS OF
Ditentukan pada 7.2.4 ASDU
<254> tipe fungsi generic FUNCTION TYPE INFORMATION
<240> Pembacaan heading dari semua grup INFORMATION NUMBER OBJECT
didefenisikan pada 7.2.6.19 RII Ditentukan pada 7.2
{4,0,0} NGD{NO,COUNT,CONT}
000H GIN
<10> DESCRIPTION KOD
<1> OS8ASCII TIPE DATA GDD Data set 1
11 UKURAN DATA
1 JUMLAH
"SYSTEM DATA” GID
0100H GIN

91
<10> DECRIPTION KOD
<1> OS8ASCII TIPE DATA GDD Data set 2
10 UKURAN DATA
1 JUMLAH
"MEASURAND" GID
0200H GIN
<10> DECRIPTION KOD
<1> OS8ASCII TIPE DATA GDD Data set 3
20 UKURAN DATA
1 JUMLAH
"OVERCURRENT SETTING" GID
0300H GIN
<10> DECRIPTION KOD
<1> OS8ASCII TIPE DATA GDD Data set 4
13 UKURAN DATA
1 JUMLAH
"FAULT RECORD" GID

B.2 Membaca deskripsi dari seluruh entry suatu grup

Sekali suatu grup dalam peralatan proteksi telah diidentifikasi (baik melalui fungsi
“Membaca heading dari seluruh grup yang telah terdefenisi” maupun oleh
pengetahuan sebelumnya) semua grup dapat dipilih dalam rangka mencapai semua
deskripsi entry atau nilai aktual untuk grup tersebut. Dalam contoh ini, fungsi ‘baca
deskripsi dari seluruh masukan suatu grup’ digunakan untuk memperoleh seluruh
deskripsi untuk grup 0100H – grup ’satuan ukur’, yang mencakup group heading
entry. Fungsi ini akan secara normal digunakan dalam hubungan dengan fungsi
‘baca nilai semua masukan dari suatu grup’.

Harus diingat bahwa deskripsi untuk GIN 0101H menunjukkan contoh penyajian
sebuah referensi kepada suatu angka teks eksternal yang seharusnya dibuat
tersedia secara terpisah oleh perusahaan peralatan proteksi ke sistem kendali.
Pemakaian ini terutama ketika peralatan proteksi tidak cukup memiliki kapasitas
untuk menyimpan informasi ini sendiri.

B.2.1 Pengiriman : Baca deskripsi suatu grup ASDU 21 (alur pengendalian)

<21> generic command TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


1 0 0 0 0 0 0 1 VARIABLE STRUCTURE QUALIFIER IDENTIFIER
<42> generic read command CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
<254> generic function type FUNCTION TYPE INFORMATION
<241> read value or attribute of all
entries of one group INFORMATION NUMBER OBJECT
didefenisikan pada 7.2.6.19 RII Ditentukan pada 7.2
1 NOG
0100H GIN
<10> DESCRIPTION KOD

B.2.2 Respon : Baca deskripsi suatu grup ASDU 10 (alur pengamatan)

92
<21> data generik TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT
VARIABLE STRUCTURE
1 0 0 0 0 0 0 1 QUALIFIER IDENTIFIER
<42> valid data response to generic read CAUSE OF
command TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
COMMON ADDRESS OF
Ditentukan pada 7.2.4 ASDU
<254> generic function type FUNCTION TYPE INFORMATION
<241> read value or attribute of all
entries of one group INFORMATION NUMBER OBJECT
Didefenisikan pada 7.2.6.19 RII Ditentukan pada 7.2
{3,0,0} NGD{NO,COUNT,CONT}
0100H GIN
<10> DESCRIPTION KOD
<1> OS8ASCII TIPE DATA GDD Data set 1
10 UKURAN DATA
1 JUMLAH
"MEASURAND" GID
0101H GIN
<10> DESCRIPTION KOD
<21> ANGKA TEKS EKSTERNAL TIPE DATA GDD Data set 2
2 UKURAN DATA
1 JUMLAH
32768 GID
0102H GIN
<10> DESCRIPTION KOD
<1> OS8ASCII TIPE DATA GDD Data set 3
2 UKURAN DATA
1 ANGKA
‘1a’ GID

B.3 Membaca nilai seluruh entry suatu grup

Sekali suatu grup dalam peralatan proteksi telah diidentifikasi (baik melalui fungsi
“pembacaan heading dari seluruh grup yang telah terdefenisi” maupun oleh
pengetahuan sebelumnya) semua grup dapat dipilih dalam rangka mencapai semua
deskripsi entry atau nilai aktual untuk grup tersebut. Dalam contoh ini, fungsi baca
deskripsi dari seluruh masukan suatu grup digunakan untuk memperoleh seluruh
deskripsi untuk grup 0100H – grup ‘measurand’, yang mencakup group heading
entry. Fungsi ini akan secara normal digunakan dalam hubungan dengan fungsi ‘nilai
baca semua masukan dari suatu grup’.

Fungsi ini sangat berguna untuk refresh dinamis suatu remote copy suatu grup di
dalam peralatan proteksi, khususnya dalam kasus grup tipe satuan pengkuran.

B.3.1 pengiriman : membaca nilai sebuah grup ASDU 21 (alur pengendalian)

<21> generic command TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


1 0 0 0 0 0 0 1 VARIABLE STRUCTURE QUALIFIER IDENTIFIER
<42> generic read command CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
<254> generic function type FUNCTION TYPE := GEN INFORMATION

93
<241> read value or attribute
of all entries of one group INFORMATION NUMBER OBJECT
Didefenisikan pada 7.2.6.19 RII Ditentukan pada 7.2
1 NOG
0100H GIN Data set 1
<1> ACTUAL VALUE KOD

B.3.2 Respon : membaca nilai suatu grup ASDU 10 (alur pengamatan)

<10> data generik TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


VARIABLE STRUCTURE
1 0 0 0 0 0 0 1 QUALIFIER IDENTIFIER
<42> valid data response CAUSE OF
to generic read command TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
COMMON ADDRESS OF
Ditentukan pada 7.2.4 ASDU
<254> generic function type FUNCTION TYPE INFORMATION
<241> read value or attribte of all entries of
one group INFORMATION NUMBER OBJECT
Didefenisikan pada 7.2.6.19 RII Ditentukan pada 7.2
{3,0,0} NGD{NO,COUNT,CONT}
0100H GIN
<1> ACTUAL VALUE KOD
<3> UI TIPE DATA GDD Data set 1
1 UKURAN DATA
1 JUMLAH
3 GID
0101H GIN
<1> ACTUAL VALUE KOD
<7> R32.23 TIPE DATA GDD Data set 2
4 UKURAN DATA
1 JUMLAH
63,5 GID
0102H GIN
<1> ACTUAL VALUE KOD
<7> R32.23 TIPE DATA GDD Data set 3
4 UKURAN DATA
1 ANGKA
5,0’ GID

B.4 Membaca direktori suatu entry tunggal

Masing-masing masukan dalam peralatan proteksi berisi informasi yang cukup untuk
mendeskripsikan fungsi dan operasinya dan memungkinkan untukk dimanipulasi.
Informasi ini dapat diperoleh dengan memakai fungsi “Membaca direktori suatu entry
tunggal”. Contoh ini membaca masukan 0211H yang merupakan pengaturan posisi
tap.

B.4.1 Membaca direktori suatu entry tunggal ASDU 21 (alur pengendalian)

94
<21> generic command TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT
1 0 0 0 0 0 0 1 VARIABLE STRUCTURE QUALIFIER IDENTIFIER
<42> generic read command CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
<254> generic function type FUNCTION TYPE := GEN INFORMATION
<241> read directory of single entry INFORMATION NUMBER OBJECT
Didefenisikan pada 7.2.6.19 RII Ditentukan pada 7.2
1 NOG
0211H GIN Data set 1
<0> (KOD is implicit in INFORMATION NUMBER) KOD

B.4.2 Respon : Membaca direktori suatu entry tunggal ASDU 11 (alur


pengamatan)

<11> generic identification TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


VARIABLE STRUCTURE
1 0 0 0 0 0 0 1 QUALIFIER IDENTIFIER
<42> valid data response to generic read CAUSE OF
command TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
COMMON ADDRESS OF
Ditentukan pada 7.2.4 ASDU
<254> generic function type FUNCTION TYPE INFORMATION
<240> read directory of single entry INFORMATION NUMBER OBJECT
Didefenisikan pada 7.2.6.19 RII Ditentukan pada 7.2
0211H GIN
{7, 0, 0} NDE {NO,COUNT,CONT}
<1> ACTUAL VALUE KOD
<3> UI TIPE DATA
1 UKURAN DATA GDD Elemen deskriptif 1
1 JUMLAH
3 GID
<2> DEFAULT VALUE KOD
<3> UI TIPE DATA
1 UKURAN DATA GDD Element deskripsi 2
1 JUMLAH
0 GID
<3> RANGE KOD
<3> UI TIPE DATA
1 UKURAN DATA GDD Element deskripsi 3
3 JUMLAH
0,9,3 GID
<9> DIMENSION KOD
<1> OS8ASCII TIPE DATA
1 UKURAN DATA GDD Element deskripsi 4
1 JUMLAH
“%” GID
<22> ENUMERATED VALUE ARRAY KOD
<3> UI TIPE DATA
1 UKURAN DATA GDD Element deskripsi 5
1 JUMLAH

95
0 GID
<21> ENUMERATED TEXT ARRAY KOD
<1> OS8ASCII TIPE DATA
3 UKURAN DATA GDD Element deskripsi 6
1 JUMLAH
“OFF” GID
<10> DESCRIPTION KOD
<1> OS8ASCII TIPE DATA
12 UKURAN DATA GDD Element deskripsi 7
1 JUMLAH
“Tap position” GID

B.5 Membaca nilai atau atribut suatu entry tunggal

Ada beberapa kesempatan ketika suatu atribut entry tunggal dibutuhkan, tetapi
kelebihan pembacaan seluruh masukan direktori terlalu besar. Fungsi ini hanya
meminta suatu atribut yang spesifik dari sebuah masukan GIN yang diberikan dan
akan secara normal dipakai untuk meminta atribut ACTUAL VALUE, walaupun atribut
apapun dapat diminta.

Contoh ini meminta ACTUAL VALUE dari GIN 0301H yang merupakan rekaman
kesalahan pertama: FAULT nomor 1. hal ini juga mengilustrasikan pemakaian
struktur data DATATYPE. ACTUAL VALUE berisi tiga bidang:

- suatu deskripsi ASCII dari kesalahan


- suatu nilai kesalahan nyata (R32.23)
- waktu kesalahan

karena hal tersebut adalah keseluruhan dari TIPEDATA yang berbeda, suatu struktur
data seharusnya dipakai yang mengumpulkan seluruh bidang kedalam suatu entitas
tunggal dengan panjang 31 oktet.

B.5.1 Kirim : Membaca nilai/atribut suatu entry tunggal ASDU 21 (alur


pengendalian)

<21> generic command TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


1 0 0 0 0 0 0 1 VARIABLE STRUCTURE QUALIFIER IDENTIFIER
<42> generic read command CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
<254> generic function type FUNCTION TYPE := GEN INFORMATION
<244> read attribute of single entry INFORMATION NUMBER OBJECT
didefenisikan pada 7.2.6.19 RII Ditentukan pada 7.2
1 NOG
0301H GIN Data set 1
<1> ACTUAL VALUE KOD

B.5.2 Respon: Membaca nilai/atribut suatu entry tunggal ASDU 10 (alur


pengamatan)

<10> Data generik TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


1 0 0 0 0 0 0 1 VARIABLE STRUCTURE IDENTIFIER

96
QUALIFIER
CAUSE OF
<42> respon data valid ke perintah baca umum TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
COMMON ADDRESS OF
Ditentukan pada 7.2.4 ASDU
<254> tipe fungsi umum FUNCTION TYPE INFORMATION
<244> Membacaan atribut dari suatu masukan
tunggal INFORMATION NUMBER OBJECT
Didefenisikan pada 7.2.6.19 RII Ditentukan pada 7.2
{1,0,0} NGD {NO,COUNT,CONT}
0301H GIN
<1> NILAI AKTUAL KOD
<23> STRUKTUR DATA TIPE DATA GDD
31 UKURAN DATA
1 JUMLAH
<1> OS8ASCII TIPE DATA GDD1
11 UKURAN DATA
1 JUMLAH
“Lowset trip” GID1
<7> R32.23 TIPE DATA GDD 2 Ada 3 bidang dalam struktur
4 UKURAN DATA data dengan panjang total 31
1 JUMLAH oktet
10,0 GID2
<14> Bineri time TIPE DATA GDD3
7 UKURAN DATA
1 ANGKA
(1995 Jan 1, 12:05:01,999) GID3

B.6 Contoh membaca nilai atau atribut suatu masukan tunggal yang
mengirimbalikkan suatu kesalahan

Hal berikut ini adalah sama dengan yang sebelumnya, tetapi mengilustrasikan
tanggapan jika suatu kesalahan (error) terjadi. Dalam kasus ini NILAI DEFAULT
diminta, yang tidak eksis untuk GIN 0301H. Tanggapan oleh karenanya berisi suatu
KODE BALASAN UMUM <2> ‘data yang diminta tidak ada’.

B.6.1 Membaca nilai/atribut suatu masukan tunggal ASDU 21 (arah kontrol)

<21> Perintah umum TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


1 0 0 0 0 0 0 1 VARIABLE STRUCTURE QUALIFIER IDENTIFIER
<42> perintah baca umum CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
<254> tipe fungsi umum FUNCTION TYPE := GEN INFORMATION
<244> Membaca atribut dari masukan tunggal INFORMATION NUMBER OBJECT
didefenisikan pada 7.2.6.19 RII Ditentukan pada 7.2
1 NOG
0301H GIN Data set 1
<2> NILAI DEFAULT KOD

B.6.2 Respon : Membaca nilai/atribut suatu masukan tunggal ASDU 10 (arah


pemantauan)

97
<10> Data generik TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT
1 0 0 0 0 0 0 1 VARIABLE STRUCTURE QUALIFIER IDENTIFIER
<43>valid data response
to generic read command CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
<254> generic function type FUNCTION TYPE := GEN INFORMATION
<244> Membaca atribut dari masukan tunggal INFORMATION NUMBER OBJECT
didefenisikan pada 7.2.6.19 RII Ditentukan pada 7
{1, 0, 0} NGD {NO, COUNT, CONT}
0301H GIN
<2> NILAI DEFAULT KOD
<22> KODE REPLY UMUM TIPE DATA GDD Data set 1
1 UKURAN DATA
1 ANGKA
<2> data diminta tidak eksis GID

B.7 Menulis masukan (dengan konfirmasi)

Bagian berikut mengilustrasikan bagaimana suatu masukan direktori bisa ditulis


dengan menggunakan perintah ‘membaca masukan dengan konfirmasi’. Dalam
kasus ini, GIN 0201H, karakteristik kurva arus lebih, diubah dari nilai sekarangnya
yakni 1 ke 2. sejak konfirmasi diminta, suatu tanggapan ASDU 10 dikembalikan yang
menggemakan perintah tulis. Fungsi ‘menulis masukan’ adalah pengecualian yang
serupa dimana tidak dihasilkan konfirmasi balik dari respon konfirmasi normal
kepada perintah kirim.

Fungsi ‘Menulis masukan’ dan ‘menulis masukan dengan konfirmasi’ menyebabkan


informasi menjadi terantri dalam peralatan proteksi siap dieksekusi. Mereka tidak
dieksekusi hingga fungsi ‘menulis masukan dengan eksekusi ‘ dikeluarkan. Hal ini
memungkinkan beberapa masukan diubah, dan segera memungkinkan mereka
semua untuk mengeksekusi secara simultan.

B.7.1 Kirim: Menulis masukan dengan konfirmasi ASDU 10 (arah kontrol)

<10> Data generik TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


1 0 0 0 0 0 0 1 VARIABLE STRUCTURE QUALIFIER IDENTIFIER
<43>respon data invalid perintah baca umum CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
<254> tipe fungsi umum FUNCTION TYPE := GEN INFORMATION
<249> Menulis masukan dengan konfirmasi INFORMATION NUMBER OBJECT
didefenisikan pada 7.2.6.19 RII Ditentukan pada 7
{1, 0, 0} NGD {NO, COUNT, CONT}
0201H GIN
<1> NILAI AKTUAL KOD
<24> INDEKS TIPE DATA GDD Data set 1
2 UKURAN DATA
1 ANGKA
2 GID

98
B.7.2 Respon : Menulis masukan dengan konfirmasi ASDU 10 (Arah
pemantauan)

<10> Data generik TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


1 0 0 0 0 0 0 1 VARIABLE STRUCTURE QUALIFIER IDENTIFIER
<44>rkonfirmasi penulisan umum CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
<254> tipe fungsi umum FUNCTION TYPE := GEN INFORMATION
<249> Menulis masukan dengan konfirmasi INFORMATION NUMBER OBJECT
didefenisikan pada 7.2.6.19 RII Ditentukan pada 7
{1, 0, 0} NGD {NO, COUNT, CONT}
0201H GIN
<1> NILAI AKTUAL KOD
<24> INDEKS TIPE DATA GDD Data set 1
2 UKURAN DATA
1 ANGKA
2 GID

B.8 Menulis masukan dengan eksekusi

Fungsi ini dugunakan untuk mengubah nilai aktual dari suatu masukan. Pengaturan
baru menjadi efektif dengan segera. Keluaran sebelumnya dari fungsi ‘menulis
masukan’ atau ‘menulis masukan dengan konfirmasi’ akan juga dieksekusi. Oleh
karenanya NGB menjadi nol jika operasi menulis sebelumnya dibatalkan
menggunakan fungsi ‘membatalkan penulisan masukan’.

Dalam contoh ini, suatu percobaan dibuat untuk mengubah nilai aktual dari GIN
0211H, pengaturan posisi tap, dari 3% menjadi 4%. Perlu dicatat bahwa ini adalah
suatu pengaturan invalid dan karena suatu KODE BALASAN UMUM dikembalikan.
Diasumsikan juga bahwa perubahan GIN 0201H (dalam contoh sebelumnya) telah
lengkap, dan perubahan pengaturan ini tetap antri dlam peralatan proteksi yang siap
dieksekusi. Pengaturan antrian ini mengeksekusi dirinya sendiri dengan sukses.

Jika fungsi ‘Menulis masukan dengan eksekusi’ berlaku pada beberapa pengaturan
secara simultan, tetapi beberapa diantaranya gagal, hal ini tergantung pada
peralatan proteksi dan pengaturannya apakah perubahan pengaturan yang tersisa
telah lengkap. Jika sebauh COT = <41> ‘jawaban negatif dari perintah menulis
umum’ dikirim kembali, diasumsikan bahwa semua pengaturan telah gagal, kecuali
suatu GRC 0 dikembalikan untuk masing-masing pengaturan yang berhasil.

B.8.1 Kirim: Menulis masukan dengan eksekusi ASDU 10 (arah kontrol)

<10> Data generik TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


1 0 0 0 0 0 0 1 VARIABLE STRUCTURE QUALIFIER IDENTIFIER
<40> perintah tulis umum CAUSE OF TRANSMISSION Ditentukan pada 7
Ditentukan pada 7.2.4 COMMON ADDRESS OF ASDU
<254> tipe fungsi umum FUNCTION TYPE := GEN INFORMATION
<250> Menulis masukan dengan eksekusi INFORMATION NUMBER OBJECT
didefenisikan pada 7.2.6.19 RII Ditentukan pada 7
{1, 0, 0} NGD {NO, COUNT, CONT}
0211H GIN

99
<1> NILAI AKTUAL KOD
<3> UI TIPE DATA GDD Data set 1
1 UKURAN DATA
1 ANGKA
4 GID

B.8.2 Respon : Menulis masukan dengan eksekusi ASDU 10 (arah pemantauan)

<10> Data generik TYPE IDENTIFICATION DATA UNIT


VARIABLE STRUCTURE
1 0 0 0 0 0 0 1 QUALIFIER IDENTIFIER
CAUSE OF
<41> balasan negatif perintah tulis umum TRANSMISSION Ditentukan pada 7.2
COMMON ADDRESS OF
Ditentukan pada 7.2.4 ASDU
<254> tipe fungsi umum FUNCTION TYPE INFORMATION
<250> Menulis masukan dengan eksekusi INFORMATION NUMBER OBJECT
Didefenisikan pada 7.2.6.19 RII Ditentukan pada 7.2
{2,0,0} NGD {NO,COUNT,CONT}
0201H GIN
<0> KOD TIDAK DITETAPKAN KOD
<22> KODE BALASAN UMUM TIPE DATA GDD
1 UKURAN DATA
1 JUMLAH
<0> acknowledgement BG GID
0211H GIN
<0> KOD TIDAK DITETAPKAN KOD
<23> STRUKTUR DATA TIPE DATA GDD
34 UKURAN DATA
1 JUMLAH
<22> KODE BALASAN UMUM TIPE DATA GDD1
1 UKURAN DATA
1 JUMLAH
<11> error dengan disertai deskripsi GID1 Ada 2 bidang dalam struktur
<1> OS8ASCII TIPE DATA GDD2 data dengan panjang total 31
27 UKURAN DATA oktet
1 ANGKA
“Pengaturan tidak pada langkah yang
valid” GID2

100

Anda mungkin juga menyukai