Anda di halaman 1dari 1

RENUNGAN IBADAH PW WYKE BAKRIBO A

Bacaan Alkitab : Lukas 15 : 1-7

Belajarlah Untuk Berhati-Hati

Apakah Anda tahu cerita di Alkitab tentang gembala yang memiliki seratus domba dan
menemukan bahwa salah satu dombanya hilang (Lukas 15:1-7)? Yang membuat saya kagum
adalah bahwa gembala itu meletakkan segalanya dan pergi mencari satu domba yang hilang itu.
Dan yang lebih membuat saya kagum adalah bahwa itulah cara Tuhan peduli kepada Anda dan
saya. Dan, inilah hal lain yang mengagumkan -- Tuhan mengharapkan Anda dan saya untuk
peduli kepada orang lain dengan cara yang sama! Jadi berikut ada beberapa tips untuk belajar
berhati-hati.

1. Bentuklah "mata yang murah hati". Alkitab mengatakan bahwa "....Orang yang baik hati
akan diberkati, karena ia membagi rezekinya dengan kepada orang yang berkekurangan."
(Amsal 22:9). Saya rasa, mata yang murah hati adalah seperti mata Tuhan, yang
"menjelajah seluruh bumi untuk melimpahkan kekuatan-Nya kepada mereka yang
bersungguh hati terhadap Dia" (2 Tawarikh 16:9). Jadi, inilah yang saya lakukan. Ketika
berada bersama orang lain, saya terus mencari domba yang terluka. Dan percayalah, mereka
ada di mana-mana! Saya bertemu dengan seorang wanita yang sedang menangis di kamar
mandi gereja, yang sedang duduk di halaman belakang gereja sambil menangis, bahkan
berdiri di pintu ruang doa di gereja sambil mengusap matanya. Ketika Anda bertemu
dengan seseorang yang membutuhkan pertolongan... apa yang Anda lakukan?

2. Bertindaklah langsung. Saya sudah belajar (ya, belajar!) untuk bertindak langsung dan
menjangkau orang-orang yang terluka. Tidak selalu mudah, tetapi ini adalah hal yang
penting untuk dilakukan.

Pada suatu malam di gereja, saya sedang duduk di samping seorang asing, seorang pengunjung
gereja kami. Wanita ini menangis sepanjang malam. Saya tidak sabar menunggu pendeta berkata
"amin" sehingga saya bisa mendekati wanita itu dan berkata, "Apakah ada yang bisa saya
lakukan untuk Anda? Apakah Anda ingin mengatakan sesuatu? Bisakah saya berdoa bersama
Anda? Bisakah saya melakukan sesuatu untuk Anda?" Sahabat wanita, yang dia butuhkan adalah
kebutuhan rohani. Dia memerlukan Juru Selamat... dan pada malam itu juga dia menjadi orang
Kristen! Tuhan bekerja di dalam hatinya dan Dia pakai saya melalui cara kecil untuk menolong
Dia! Puji Tuhan!

Anda mungkin juga menyukai