Anda di halaman 1dari 1

Sifat plastis yaitu sifat benda yang tidak bisa kembali kebentuk semula setelah gaya luar yang

diberikan pada benda tersebut dihilangkan. Sedangkan Elastisitas diartikan sebagai sifat suatu
bahan atau kemampuan suatu benda untuk kembali kebentuk semula setelah gaya luar yang
diberikan kepada benda itu dihilangkan.
Contoh elastisitas dalam kehidupan sehari – hari :
1. Anak-anak yang sedang bermain ketapel menaruh batu kecil pada karet ketapel dan menarik
karet tersebut sehingga bentuk karet berubah. Ketika anak tersebut melepaskan tarikannya, karet
melontarkan batu kedepan dan karet ketapel segera kembali kebentuk awalnya.

2. Pegas yang ditarik kemudian dilepaskan maka pegas akan kembali ke bentuk semula.
Jika benda elastis diberi gaya dan gaya tersebut dihilangkan tetapi benda tidak dapat kembali
kebentuk semula, maka dikatakan benda tersebut telah melewati batas elastis. Batas elastis
diartikan sebagai jumlah maksimum tegangan yang dialami oleh suatu bahan untuk kembali ke
bentuk awalnya. Batas elastis bergantung pada jenis bahan yang digunakan. Jika pada batas elastis
benda terus menerus diberi gaya maka benda akan putus atau patah

Elastisitas Zat Padat


Elastisitas adalah sifat suatu benda untuk kembali ke bentuk awal segera setelah gaya yang
mengenai benda tersebut dihilangkan. Benda yang dapat kembali ke bentuk semula setelah gaya
yang mengenainya dihilangkan disebut benda elastis. Ketika Anda menarik pegas hingga
bertambah panjang, pegas akan segera kembali ke ukuran semula setelah gaya tarik tersebut
dihilangkan. Sebaliknya, benda yang tidak dapat kembali ke bentuk semula setelah gaya yang
mengenainya dihilangkan disebut benda plastis. Contoh benda plastis antara lain plastisin,
lumpur, dan tanah liat. Besaran-besaran yang berhubungan dengan sifat elastisitas benda antara
lain sebagai berikut.

Elastisitas pada Pegas


Pegas merupakan benda elastis karena dapat kembali ke bentuk semula ketika gaya pada pegas
dihilangkan. Gaya yang dapat menggerakkan benda kembali ke bentuk semula disebut gaya
pemulih.

Anda mungkin juga menyukai