Anda di halaman 1dari 31

LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN

“ PROSES PEMBUATAN FLANGE “

DisusunGunaMemenuhiTugasLaporan

Praktek Kerja Lapangan (PKL)

Oleh

Irfan Burhannudin

XI TP 3

13

16.13607

JURUSAN TEKNIK PEMESINAN

SMK WISUDHA KARYA KUDUS

2017-2018

YAYASAN PEMBINA SMK WISUDHA KARYA KUDUS


SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN WISUDHA KARYA KUDUS
JalanMejobo Kudus 59319 (0291) 435950 fax. (0291) 4251105
Jalan AKBP R. AgilKusumadya Kudus 59301 (0291) 431602
Email :smk_wiskarkudus@yahoo.com Homepage : www.smkwiskarkudus.sch.id

1
HALAMAN PENGESAHAN

Laporan Praktek Kerja Lapangan (PKL) dengan judul “ PROSES PEMBUATAN


FLANGE “disusun guna syarat untukmemenuhi tugas Laporan Praktek Kerja Lapangan (PKL)
di sekolah SMK WISHUDHA KARYA KUDUS yang telah disetujui dan disahkan oleh Guru
Pembimbing serta Ketua Program Keahlian Teknik Pemesinan pada :

Hari :
Tanggal :
Tempat : SMK WISUDHA KARYA KUDUS

Mengetahui,

Ketua Program Keahlian Guru Pembimbing


TeknikPemesinan

Bagus Pujo Cahyono, S.Pd M Ashfal Fuad, S.Pd

ii
MOTTO DAN PERSEMBAHAN

 Motto :
1. Usaha akan membuahkan hasil setelah seseorang tidak menyerah.
2. Saya tidak berbicara dengan kata mungkin.
3. Pamer adalah ide yang bodoh untuk sebuah kemenangan.
4. Masa depan adalah milik mereka yang menyiapkan hari ini.
5. Gagal lebih terhormat dari pada menang tapi hasil dari kekurangan.
6. Pergunakan waktumu sebaik mungkin karna waktu tidak akan kembali.
7. Kemarin adalah pengalaman,dan esok adalah misteri.
8. Berfikirlah positif karna pikiran negatif akan merusak dirimu.
9. Kesabaran merupakan obat terbaik dari segala kesulitan.
10. Dia yang tahu,tidak bicara. Dia yang bicara ,tidak tahu.

 Persembahan :
1. ALLAH SWT yang telah mencurahkan rahmat dan hidayah kepada penulis selama
melaksanakan kerja praktek sampai penyusunan laporan ini.
2. Kepada orang tua tercinta yang selaku mendukung secara moril dan materi kepada
penulis.
3. Bapak Fakhrudin,S.Pd selaku kepala sekolah SMK WISUDHA KARYA KUDUS.
4. Bapak M.Ashfal Fuad,S.Pd selaku guru pembimbing dari SMK WISHUDA
KARYA.
5. Bapak Bagus Pudji Cahyono,S.Pd selaku Ketua Program Keahlian Teknik Pemesinan
SMK WISHUDA KARYA.
6. Bapak Dedy Dwi Kuncoro Johanes,selaku coordinator pembimbing praktek kerja
lapangan di PT. ENGINEERING WORKSHOP DJARUM yang telah membimbing
penulis selama Praktik Kerja Lapangan.
7. Bapak Sigit Purwanto,selaku pembimbing Praktek Kerja Lapangan di PT.
ENGINEERING WORKSHOP DJARUM.
8. Semua karyawan di PT. ENGINEERING WORKSHOP DJARUM yang telah
memberikan pengetahuan dan terima kasih atas wawancaranya.
9. Semua pihak yang telah membantu penulis dalam menyelesaikan laporan Praktek
Kerja Industri di PT. ENGINEERING WORKSHOP DJARUM.

iii
DAFTAR ISI

Halaman Pengesahan ........................................................................................................ii


Moto dan Persembahan ....................................................................................................iii
Daftar Isi.............................................................................................................................iv
Daftar Gambar ..................................................................................................................v
Kata Pengantar ..................................................................................................................vi
BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang...............................................................................................................1
1.2 Tujuan ............................................................................................................................1
BAB II PROFIL PT.DJARUM
2.1Sejarah Singkat ...............................................................................................................2
2.2 Denah Lokasi .................................................................................................................3
2.3 Struktur Organisasi ........................................................................................................4
BAB III MATERI UTAMA
3.1 Teori Dasar ....................................................................................................................5
3.1.1 Perlengkepan K3 ........................................................................................................5
3.1.2 Mesin Flame Cutting ..................................................................................................7
3.1.3 Mesin Bubut (Turning) ...............................................................................................8
3.1.4 Mesin Frais (Milling)..................................................................................................10
3.1.5 Bench Work ................................................................................................................12
BAB IV FLANGE UNTUK TUTUP AIR LOCK
4.1 Pengertian Flange ..........................................................................................................15
4.2 Proses Pengerjaan ..........................................................................................................15
4.2.1 Proses Flame Cutting ..................................................................................................15
4.2.2 Proses Bubut ...............................................................................................................15
4.2.3 Proses Frais (Bor) .......................................................................................................17
4.2.4 Proses Bench Work ....................................................................................................21

BAB V PENUTUP
5.1 Kesimpulan ....................................................................................................................22
5.2 Saran – saran ..................................................................................................................22
DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................................23
LAMPIRAN .......................................................................................................................24

iv
DAFTAR GAMBAR
Gambar 1.1 Logo PT.DJARUM ..........................................................................................2

Gambar 1.2 Denah ...............................................................................................................3

Gambar1.3 Struktur organisasi ............................................................................................4

Gambar 2.1 K3 ....................................................................................................................5

Gambar 2.2 Baju wearpack .................................................................................................5

Gambar 2.3 Sepatu ..............................................................................................................6

Gambar 2.4 Kacamata .........................................................................................................6

Gambar 2.5 Masker .............................................................................................................6

Gambar2.6 Mesin Flame Cutting ........................................................................................7

Gambar 2.7 Mesin bubut (Turning) .....................................................................................8

Gambar 2.8 Bagian - bagian Mesin bubut ..........................................................................8

Gambar 2.9 Mesin Frais ......................................................................................................10

Gambar 2.10 Bagian - bagian Mesin Frais ..........................................................................10

Gambar 2.11 Bagian - bagian Mesin Frais ..........................................................................11

Gambar 2.12 Kegiatan Kerja Bangku..................................................................................12

Gambar 2.13 Kikir ...............................................................................................................12

Gambar 2.14 Ragum ............................................................................................................13

Gambar 2.15 Tap .................................................................................................................13

Gambar 2.16 Gerinda ..........................................................................................................13

Gambar 2.17 Air tool ...........................................................................................................14

Gambar 3.10 Pembubutan Flange ......................................................................................15

Gambar 3.11Pembubutan Flange .......................................................................................15

Gambar 3.12Pembubutan Flange .......................................................................................16

v
Gambar 3.13Pembubutan Flange .......................................................................................16

Gambar 3.14Pembubutan Flange .......................................................................................16

Gambar 3.15 Proses Frais Flange ........................................................................................17

Gambar 3.16 Proses Frais Flange ........................................................................................17

Gambar 3.17 Proses Frais Flange ........................................................................................18

Gambar 3.18 Proses Frais Flange ........................................................................................18

Gambar 3.19 Proses Frais Flange ........................................................................................18

Gambar 3.20 Proses Frais Flange ........................................................................................19

Gambar 3.21 Proses Frais Flange ........................................................................................19

Gambar 3.22 Proses Frais Flange ........................................................................................19

Gambar 3.23 Proses Frais Flange ........................................................................................20

Gambar 3.24 Proses Frais Flange ........................................................................................20

Gambar 3.25 Proses Frais Flange ........................................................................................20

Gambar 3.26 Proses Frais Flange ........................................................................................21

Gambar 3.27 Pengetapan di BW .........................................................................................21

Gambar 3.28 Debur di BW ..................................................................................................22

vi
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas segala rahmat dan hidayahnya
sehingga saya dapat menyelesaikan laporan praktik kerja lapangan di PT.DARUM .

Pada dasarnya tujuan dari penyusunan laporan ini adalah untuk salah satu syarat dalam
memenuhi tugas laporan tugas Praktek Kerja Lapangan di sekolah SMK WISHUDA
KARYA,serta untuk melatih siswa membiasakan diri untuk membaca dan memahami keadaan
lingkungan di luar sekolah. Penulis berharap dengan diselesaikanya laporan ini, penulis dapat
mengetahui lebih dalam mengenai dunia kerja atau industri.Laporan ini disusun berdasarkan data
yang sesungguh- sungguhnya yang penulis dapatkan selama melaksanakan Praktik Kerja
Lapangan di PT.DJARUM.
Penulis menyadari bahwa dalam penyusunan laporan ini tidak terlepas dari dukungan
berbagai pihak,oleh karena itu pada kesempatan ini penulis menyampaikan terima kasih kepada
orang tua atas izinnya,bekal dan doa yang telah diberikan dalam pelaksanaan praktik kerja
lapangan. Sekolah serta Bapak/Ibu guru yang dengan suka rela memberikan ilmu seta dukungan,
juga tak lupa kepada semua pihak di PT.DJARUM yang telah menyediakan tempat serta
prasarana selama pelaksanaan PKL yang telah dilakasanakan pada tanggal 2 April 2018 s/d 30
Juni 2018, serta teman – teman yang telah menemani hari-hari penulis dalam PKL.
Penulis berharap semoga dengan terselesaikanya laporan ini dapat menjadikan penulis
untuk menjadi lebih maju dan bersungguh-sungguh. Penulis berharap semoga laporan ini dapat
bermanfaat bagi pembaca.
Sudah tentu ada kekurangan-kekurangan dalam penyusunan laporan ini.Oleh karena itu,
saran dan kritik yang sifatnya membangun dari setiap pembaca sangat penulis harapkan demi
kesempurnaan laporan ini.

Kudus,25 Juni 2018

Penulis

vii
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 LatarBelakang

Pembuatan Flange bertujuan untuk tutup Air Lock agar udara tidak bisa keluar.
Flange tersebut terbuat dari material Mild Steel yang tebalnya 32 mm. Biasanya akan
ditambahkan Seal agar tidak ada ruang untuk udara keluar. Dan nanti akan dibahas cara
membuatnya.

1.2 Tujuan

 Tujuan dari penulisan praktek kerja lapangan,antara lain :


1. Untuk memenuhi pesanan dari konsumen
2. Menambah kreatifitas siswa agar dapat mengembangkan bakat pada dirinya
3. Membuat Flange komponen dari Air Lock dan kegunaanyasebagai alat penutup Air
Lock agar udara tidak bisa keluar.

1
BAB II

PROFIL PT DJARUM

2.1 Sejarah Singkat

Gambar 1.1 Logo Djarum

PT.Djarum adalah perusahaan rokok yang berdiri di kota kudus sejak tahun1951
sampai saat ini. Perusahaan ini awalnya bernama Djarum Gromophondan berganti nama
menjadi Djarum.Pada tahun 1983 Djarum menjadi perseroan terbatas,PT Djarum.

Berawal dari Oei Wie Gwan membeli usaha kecil dalam bidang kretek bernama
Djarum Gromophon pada tahun 1951 mengubah namanya menjadi Djarum. Oei mulai
memasarkan kretek dengan merek “Djarum” yang ternyata sukses dipasaran. Setelah
kebakaran hampir memunaskan perusahaan pada tahun 1963 (Oei meninggal tak lama
kemudian), Djarum kembali bangkit dan memodernanisasikan peralatan di pabriknya.Pada
tahun1972 Djarum mulai mengekspor produk rokoknya keluar negeri. Djarum akhirnya
memasarkan Djarum Filter dan Djarum Super pada tahun masing – masing 1975 dan 1981.

Seiring perkembangannya perusahaan rokok ini menjelma menjadi Group Bisnis yang
berinvestasi di berbagai sektor.Seperti,perbankan,properti,elektronik agrobisnis dll.Pada
tahun 2007 Djarum menjadi pemegang saham 51% ,PT Bank Central Asia Tbk (BCA) yang
merupakan salah satu bank terbesar di Indonesia saat ini.Pada sektor properti Djarum
berinvestasi dengan mega proyek Grand Indonesia pada tahun2004 dan selesai pada tahun
2008 dengan total nilai investasinya 1,3 Triliun rupiah.Disektor Elektronik Djarum memiliki
merek Polytron di bawah naungan Hartono Istana Teknologi.

Kesuksesan PT Djarum ini tidak terlepas dari dua putra dari Oei Wie Gwan yaitu
Robert Budi Hartono dan Michael Bambang Hartono.

2.2 VISI

 Menjadi yang terbesar dalam nilai penjualan dan profitabilitas di industri rokok
Indonesia.

2.3MISI

 Kamihadir untuk memuaskan kebutuhan merokok para perokok.

2
2.4 Denah Lokasi

PT Djarum Workshop, Pasuruhan

Gambar 1.2 Denah

3
2.5 Struktur Organisasi

COO
Chief Operation Officer

R&D HRD PRODUCTION FINANCE PURCHASING MARKETING

DEPARTMEN DEPARTMEN DEPARTMEN DEPARTMEN DEPARTMEN DEPARTMEN

DIRECTOR DIRECTOR DIRECTOR DIRECTOR DIRECTOR DIRECTOR

PRODUCTION PRODUCTION

OPERATION ENGINEERING
SENIOR MANAGER SENIOR MANAGER

ENGINEERING ENGINEERING ENGINEERING ENGINEERING

PRIMARY SECONDARY WORKSHOP UTILITY


MANAGER MANAGER MANAGER MANAGER

PPIC

MANAGER

MACHINE SHOP SHEET METAL

SUPER VISOR SUPER VISOR

CNC CONVENSIONAL PRA PROCESS LAST PROCESS

MACHINE MACHINE MANUFACTURE MANUFACTURE

MANAGER MANAGER MANAGER MANAGER

OPERATOR OPERATOR OPERATOR OPERATOR

Gambar 1.3 Struktur organisasi

4
BAB III

MATERI UTAMA

3.1 Teori Dasar


 Perlengkapan Yang Digunakan
3.1.1 Perlengkapan Kesehatan Keselamatan Kerja (K3)

Gambar 2.1 K3

Kesehatan, keselamatan, dan keamanan kerja (K3) adalah suatu upaya guna
memperkembangkan kerja sama dan partisipasi efektif dari pengurus dan tenaga kerja di
bidang keselamatan, kesehatan, keamanan kerja dalam rangka memperlancar usaha produksi.
Perlengkapan K3 antara lain baju wearpack, sepatu safety, sarung tangan, kaca mata, dll .
 PERALATAN KESELAMATAN KERJA

a) . Pakaian Kerja/Wearpark.

Adalah alat keselamatan kerja yang digunakan untuk melindungi tubuh dari benda
atau cairan berbahaya saat bekerja/praktek.

Gambar 2.2 Baju wearpack

5
b). Sepatu Safety.

Berfungsi menghindari kecelakaan pada kaki,berupa tusukan benda atau cairan kimia

Gambar 2.3 sepatu

d). Kaca Mata.

Berfungsi untuk melindungi mata operator dari bram/tatal.

Gambar 2.4kaca mata

f) Masker

Digunakan untuk melindugi pernafasan dari debu yang bertebaran

Gambar 2.5Masker

6
3.1.2 Mesin Flame Cutting

Pemotongan dengan menggunakan oxy flame cutting adalah dimana pemotongan terjadi
karena adanya reaksi antara oksigen dan baja. Pada permulaan pemotongan, baja dipanaskan
lebih dahulu dengan api oxy flame cutting sampai mencapai suhu antara 800o-900o C.
Kemudian gas oksigen tekanan tinggi atau gas pemotong lainnya disemburkan ke bagian
yang dipanaskan tersebut dan terjadilah proses pembakaran yang membentuk oksida baja.
Karena titik cair oksida baja lebih rendah dari baja, maka oksida tersebut mencair dan
terhembus oleh gas pemotong dengan ini terjadilah pemotongan.
Hasil pemotongan ini dinyatakan baik bila memenuhi syarat sebagai berikut:
1. Alur potong harus cukup kecil
2. Permukaan potong harus halus
3. Terak harus mudah terkelupas
4. Sisa atas pemotongan membulat
Mengenai kualitas potong ini Asosiasi Las Jepang dalam standar no. WES-2801 telah
menentukan kriteria untuk kualitas permukaan hasil pemotongan dengan gas. Untuk
memenuhi kriteria tersebut kualitas dari gas oksigen dan api pemanas, karakteristik alat yang
digunakan dan kondisi pemotongan harus diatur dengan teliti.

Gambar 2.6 Mesin Flame Cutting

7
3.1.3 Mesin Bubut (Turning)

Mesin Bubut adalah mesin perkakas yang digunakan untuk memotong benda kerja yang
diputar. Bubut sendiri merupakan suatu proses pemakanan benda kerja yang sayatannya di
lakukan dengan cara memutar benda kerja kemudian dikenakan pada pahat yang digerakkan
secara translasi sejajar dengan sumbu putar dari benda kerja.

Gambar 2.7 Mesin Bubut

Bagian-bagian utama Mesin Bubut :

Chuck

TRANSPORTIR

Gambar 2.8 Bagian-bagian Mesin Bubut

1) Kepala Tetap (Head Stock)


Kepala tetap duduk kokoh pada bed secara tetap, di dalamnya terdapat roda gigi
dan poros utama mesin yang disebut paksi. Fungsi poros utama yaitu sebagai tempat
kedudukan alat penjepit benda kerja atau pelat cekam, poros utama ini berlubang
dimana pada ujungnya mempunyai lubang tirus,sedangkan pada bagian bagian
luarnya berulir untuk mengikat alat penjepit.

8
2) Kepala Lepas (Tail Stock)
Kepala lepas berfungsi untuk mendukung/menumpu benda kerja saat dibubut.
Kepala lepas dapat digeser sepanjang bed mesin untuk menyesuaikan keperluan
pembubutan,dan dapat dikunci kuat pada bed/alas mesin.
3) Pelat Cekam (Chuck)
Pelat Cekam Berfungsi sebagai alat penjepit benda kerja dimesin bubut. Ada 2
macam chuck ,yaitu :
a) Chuck rahang tiga(Universal chuck)
Cara pencekaman dan membukanya dengan memasukkan kunci chuck pada
salah satu lubang,dan dengan gerakan serentak cekam menuju titik center.
b) Chuck rahang empat(Independent chuck)
Masing-masing chuck dapat diatur sendiri dengan memutar lubang kunci
masing-masing.
4) Alas Mesin (Bed)
Fungsi utama alas mesin bubut yaitu sebagai tempat kedudukan kepala lepas,
tempat kedudukan eretan, tempat kedudukan penyangga diam. Alas yang berbentuk
memanjang merupakan tempat tumpuan gaya-gaya pemakanan pahat saat membubut.
5) Eretan (Cariage)
Ada 3 eretan pada mesin bubut , yaitu :
a). Eretan Bawah/ Long feed
Dapat digerakkan secara membujur sepanjang bed.
b). Eretan Melintang
Berkedudukan di eretan bawah dan dapat digerakkan arah melintang terhadap
bed, sehingga dapat mengatur tebal tipisnya pemakanan.
c). Eretan Atas
Berkedudukan dia tas eretan melintang,dapat digeser arah putar dalam satuan
derajat .Disini berkedudukan pemegang pahat( Toolpost ).
6) Poros Transportir
Berfungsi sebagai penggerak eretan pada pembubutan ulir. Cara kerjanya adalah
hendel transportir kita aktifkan maka poros transportir akan berputar,selanjutnya
handle split nut kita tekan, maka eretan akan bergerak dan pahat akan membentuk ulir
sesuai ukuran yang kita kehendaki. Selanjutnya apabila kita tidak membubut ulir yaitu
membubut lurus, maka poros transportir harus dihentikan.

9
3.1.4 Mesin Frais (Milling)

Mesin frais (milling machine) adalah mesin perkakas yang dalam proses kerja
pemotongannya dengan menyayat atau memakan benda kerja menggunakan alat potong
bermata banyak yang berputar (multipoint cutter). Pisau frais dipasang pada sumbu atau arbor
mesin yang didukung dengan alat pendukung arbor. Pisau tersebut akan terus berputar
apabila arbor mesin diputar oleh motor listrik, agar sesuai dengan kebutuhan, gerakan dan
banyaknya putaran arbor dapat diatur oleh operator mesin frais

Gambar 2.9 Mesin Frais (Milling)


Mesin frais memiliki 2 macam yaitu :
a) Mesin Frais vertical
b) Mesin Frais horisontal
c) Mesin Frais universal
Mesin frais vertical adalah mesin frais yang memiliki spindle mesin yang terdapat pada
posisi vertical,biasanya mesin frais vertical dapat digunakan juga untuk proses pengeboran.
Mesinfrais horisontal adalah mesin frais yang memilki spindle mesin yang terdapat pada
posisi horisontal. Mesin frais universal adalah mesin frais gabungan dari mesin frais
horisontal dan vertical yaitu mesin frais yang memiliki spindle mesin yang terdapat pada
posisi horisontal dan vertical,akan tetapi kedua spindle ini tidak dapat digunakan secara
bersamaan sekaligus.
Bagian-bagian utama pada mesin frais, antara lain:

Gambar 2.10 Bagian-bagian Mesin Frais

10
Keterangan Gambar :
A.) Spindle Mesin: sebagai tempat berputar dan dicekamnya alat potong.
B.) Arbor : sebagai penjepit cutter.
C.) Pisau Frais (cutter) : sebagai alat penyayat benda kerja.
D.) Ragum : sebagai tempat untuk menjepit benda kerja.
E.) Meja Mesin : sebagai tempat kedudukan ragum.
F.) Lampu : sebagai alat penerangan saat proses berlangsung.
G.) Selang Coolant: sebagai tempat mengalirnyaair pendingin dari
penampungannya ke alat potong.
H.) Tuas Drill: tuas yang digunakan untuk menaikkan dan menurunkan spindel
ketika proses drilling.

Gambar 2.11 Bagian-bagian Mesin Frais

KeteranganGambar:
I.) Tuas Pengatur RPM : sebagai pengatur kecepatan berputarnya alat potong
(RPM)
J.) Eretan Melintang Sumbu Y : sebagai penggerak pahat maju-mundur.
K.) Eretan Memanjang Sumbu X : sebagai penggerak meja mesin arah horizontal (
kanan-kiri ).
L.) Eretan Tinggi Sumbu Z : untuk menggerakkan meja pada arah naik-turun.
M.) Bak Penampung Collant : untuk menampung cairan pendingin yang telah
selesai digunakan.

11
3.1.5 Bench Work (Kerja Bangku)
Bench Work (kerja bangku) adalah salah satu kegiatan dalam proses industri untuk
memfinishing dan dapat dikerjakan secara otomatis,semi otomatis maupun manual.

Gambar 2.12 Kegiatan Kerja Bangku

Alat alat yang digunakan di Bench Work


1) Kikir

Gambar 2.13 Kikir

 Kikir Segi Empat (Square)


Yaitu kikir yang digunakan di bidang rata agar siku,antara bidang satu dengan
bidang yang lainya.
 Kikir Segitiga (Triangle).
Yaitu digunakan untuk meratakan dan menghaluskan bidang yang berbentuk
sudut 60°.
 Kikir Setengah Bulat (Half Round)
Yaitu untuk menghaluskan dan meratakan bidang yang cekung.
 Kikir Bulat
Yaitu untuk menghaluskan dan meratakan serta menambah diameter lubang.
 Kikir Plat
Yaitu digunakan untuk meratakan atau menghaluskan dibidang datar dan
lurus.

12
2) Ragum

Gambar 2.14 Ragum

Digunakan untuk menjepit benda kerja agar tidak bergeser.

3) Tap

Gambar 2.15 Tap

Digunakan untuk pembuatan ulir dalam pada benda kerja yang sudah berlubang
atau sudah dibor.

4) Gerinda Tangan

Gambar 2.16 Gerinda

Digunakan untuk mengasah benda, merapikan hasil pemotongan,lasdan


menghaluskan permukaan benda kerja agar dapat mempermudah pekerjaan
setelahnya.

13
5) Air Tool

Gambar 2.17 Air tool

Air Tool adalah suatu alat perkakas yang sumber gerakan atau energi
penggeraknya berupa angin.Air Tool dapat digunakan untuk menghaluskan
,mengamplas,mengkilapkan suatu permukaan benda.

14
BAB IV

FLANGE

4.1 Pengertian Flange


Flange merupakan sebuah komponen yang terdapat pada Air Lock. Berfungsi sebagai
penutup samping Air Lock.

4.2 Proses Pengerjaan


Dalam pembuatan Roller ini melalui 4 tahap :

4.2.1 Proses Flame Cutting


1) Cek dan pahami gambar ,dengan menentukan material yang akan di potong.
Material yang digunakan adalah MS 32 mm.
2) Gambar bentuk yang akan dipotong di monitor Flame Cutting.
3) Taruh material diatas bed Flame Cutting.
4) Klik tombol start.
5) Tunggu proses sampai selesai, kemudian ambil dan bersihkan kerak yang masih
menempel di sisi-sisinya.

4.2.2 Proses Bubut


1. Pembuatan Flage
1) Pasang material mild steel berukuran diameter 340 mm ke mesin bubut, lalu
facing sampai ukuran panjang benda 25 mm dan turning dengan pahat insert
sampai diameter benda 335 mm.

Gambar 3.10 Pembubutan Flange

15
2) Facing lagi sampai diameter 258 mm dengan panjang 15 mm.

Gambar 3.11 Pembubutan Flange

3) Bor dengan diameter 50 mm sampai tembus, kemudian bubut dalam sampai


diameter 80 mm.

Gambar 3.12 Pembubutan Flange

4) Bubut dalam membuat diameter 115 mm dengan panjang 8 mm.

Gambar 3.13 Pembubutan Flange

16
5) Balik material kemudian facing sebanyak 8 mm dan sampai menjadi panjang

Gambar 3.14 Pembubutan Flange

4.2.3 Proses Frais (Milling)


1.Proses pengeboran pada Flange
1) Pertama,pasang rotary pada bed mesin.

Gambar 3.15 Proses frais Flange

2) Jepit Jig poros yang sudah dilubangi tengahnya diameter 10 dengan


rotary.Guna jig adalah untuk menentukan titik center pada drill yang terpasang
di arbor.

Gambar 3.16 Proses frais Flange

17
3) Pasang NC drill pada arbor.
4) NC drill dimasukan pada poros,lalu keluar kan NC drill dan atur jarak untuk
mendapatkan posisi 0 dengan cara,ujung NC drill disejajarkan dengan center
lubang pada poros jig.Lalu ubah angka pada panel dengan ketentuan sumbu
x=0 dan sumbu y=0.
5) Copot jig ganti dengan benda kerja.
6) Lalu,geser sumbu x sebanyak 152.5 mm dari center atau setengah dari PCD.

Gambar 3.17 Proses frais Flange

7) Pasang bor diameter 13 di arbor, Lalu bor benda kerja.


8) Putar rotary sebanyak 60° lalu bor benda kerja.

Gambar 3.18 Proses frais Flange

9) Putar lagi rotary dengan sudut 60° lalu bor benda kerja.

Gambar 3.19 Proses frais Flange

18
10) Ulangi pengeboran sampai lubang berjumlah 6 lubang.

Gambar 3.20 Proses frais Flange

11) Copot bor diameter 13 mm dan pasang dengan bor diameter 12 mm .


12) Rotary dikembalikan ke titik awal pengeboran yang tadi.

Gambar 3.21 Proses frais Flange

13) Geser sumbur x yang asalnya 152.2 menjadi 150.


14) Putar kembali rotary sebesar 30°,lalu bor dengan bor diameter 10.

Gambar 3.22 Proses frais Flange

15) Putar lagi rotary sebesar 180°, lalu bor dengan bor diameter 10
16) Kembalikan ke center lalu geser sumbu y 152.5.
17) Bor dengan diameter 12.
18) Geser sumbu y -305, lalu bor dengan diameter bor 12.

19
Gambar 3.23 Proses frais Flange

19) Kembalikan ketitik center.


20) Geser sumbu y 50 dan putar rotary 45°, lalu bor dengan diameter bor 12.
21) Putar lagi rotary 90° sampai 4 kali, lalu bor dengan diameter 12.

Gambar 3.24 Proses frais Flange

22) Kembalikan ke center.


23) Ganti bor diameter 5 mm.
24) Geser sumbu y 47.5 , lalu bor dengan diameter 5 mm.
25) Putar rotary 90° sampai 3 kali, lalu bor dengan diameter 5 mm.

Gambar 3.25 Proses fraisFlange

26) Kembalikan ketitik center.


27) Ganti bor dengan diameter 6 mm.
28) Geser sumbu x -110 ,lalu bor dengan diameter bor 6 mm.

20
Gambar 3.26 Proses frais Flange

4.2.4 Proses Bench Work


Pembuatan ulir pada Flange.
Proses Bech work adalah proses terakhir dari pembuatan part – part Flange ini.
1) Pengetapan roller

Roller di tap menggunakan Tap M12 dengan jumlah 6 lubang, Tap M5


dengan jumlah 4, dan Tap M6 dengan jumlah 1.

Gambar 3.27 Pengetapan di BW

2) Debur sisi lubang yang tajam

Gambar 3.28 debur di BW

21
BAB V

PENUTUP

3.2 Simpulan

1) Flange merupakan sebuah komponen yang terdapat pada Air Lock. Flange ini
berfungsi sebagai alat penutup Air Lock agar udara tidak bisa keluar.
2) Tahap-tahap proses pembuatan Roller adalah Flame Cutting,Turning,Milling,Bench
Work.
3) APD yang digunakanselama proses pembuatan Flangeantara lain wearpack, sarung
tangan, masker, sepatu safety,kacamata pelindung.

5.3 Saran –saran


Menurut saya, tahapan dalam pembuatan job ini bisa lebih dipersingkat atau
dipercepat dengan penggantian semua proses yang asalnya di mesin konvesional menjadi
di mesin CNC.

22
DAFTAR PUSTAKA

Wikipedia. (2017, 28November) .Mesin bubut. Online at


https://id.wikipedia.org/wiki/Mesin_bubut [acsessed 25 Juni 2018].

Muhammadsumaryono. (2013, 22 Januari). Pengertian mesin Frais. Online at


https://muhammadsumaryono.wordpress.com/2013/01/22/gitar-gitar/ [acsessed 25
Juni 2018].

DionsiusFredi. (2011, 26 April). Kerja Bangku Atau Bench Work. Online at


http://hibedami.blogspot.com/2011/04/kerja-bangku-atau-bench-
work.html[acsessed 25 Juni 2018].

Wikipedia. (2018, 23 Maret). Profil PT.Djarum. Online at


https://id.wikipedia.org/wiki/Djarum_Super[acsessed 27 Juni 2018].

FabrikasidanPengelasanLogam. (2014, 13 Mei). Proses Flame Cutting.


Online at http://rahmatazisnabawi.blogspot.com/2014/05/proses-cutting-
pemotongan.html=1[acsessed 28 Juni 2018].

23
LAMPIRAN

24

Anda mungkin juga menyukai