Anda di halaman 1dari 22

Shalom, salam Kasih Kristus……..

Sobat HYM, berbahagialah setiap orang yang mau membaca,


merenungkan, terlebih yang mau melakukan firman Tuhan dalam
kehidupan sehari-hari. Amin
Jika kita melihat contoh kesetiaan Abraham
kepada Allah dengan mempersembahkan Ishak, maka
kita diperhadapkan dengan pertanyaan, “Apa yang
telah kita lakukan sebagai bentuk kesetiaan kita
kepada Allah ?”.
Berbicara tentang kesetiaan tentu menjadi
hal yang sangat penting bagi kehidupan orang
percaya. Kesetiaan ada dan tetap ada didalam
komitmen. Tanpa komitmen yang kuat, akan
sangat sulit seseorang dapat bertahan lama untuk
tetap setia.
Nah sobat HYM, Buletin kali ini
mengajak kita untuk sama-sama belajar
tentang bagaimana kesetiaan kepada
Allah. Selamat membaca…….
Hay sobat HYM,
Tema buletin edisi bulan ini yaitu “MASIHKA ENGKAU SETIA?”
Berbicara mengenai kesetiaan, ada suatu kisah nyata yang
diangkat menjadi film yang berjudul “Hachiko”. Film ini menceritakan
tentang kesetiaan yang sejati dari seekor anjing yang bernama hachi
kepada tuannya, Kesetiaan yang dibawa sampai mati. Dan juga kita
bisa belajar dari tokoh-tokoh dalam Alkitab seperti Ayub dan Daniel.
Kesetiaan ada dan akan tetap terjaga apabila ada
KOMITMEN. Tanpa komitmen yang kuat, sulit rasanya seseorang
dapat bertahan lama untuk tetap selalu setia. Apa itu komitmen?
Komitmen adalah keputusan hati atau janji yang terpatri didalam hati.
Ikatan kesadaran diri dengan segenap hati untuk taat dan tetap setia
meski keadaan tidak baik, meski banyak rintangan yang menghadang.
Demikian juga hubungan pribadi kita dengan Tuhan. Saat kita
memutuskan untuk percaya dan beriman kepada Yesus Tuhan kita,
maka komitmen kita adalah harus setia kepadanya apapun yang
terjadi .
Kita tahu didalam kehidupan ini, kita tidak lepas dari
pergumulan, dari rasa takut, kekecewaan, ketidakpastian, putus
asa, inilah pergumulan itu , ini semua adalah ujian yang Tuhan
ijinkan untuk kita lalui. Pergumulan inilah yang kadang
menghambat komitmen kesetiaan kita.
Namun kita harus tetap percaya, apabila
kita mendapat pergumulan hidup , ini adalah
bagian dari proses dimana Tuhan ingin kita
dimurnikan. Mari kita merenungkan lagi,
melihat kedalam hati kita, apakah kita sudah
setia kepada Tuhan? Atau setia pada
kedagingan kita.
Kesetiaan seekor anjing memang benar-benar dapat diandalkan,
dimana dia rela menjaga, membela bahkan setia terhadap tuannya. Adalah
seekor anjing yang bernama Hachiko yang begitu setia kepada tuannya,
dimana anjing tersebut dipanggil dengan nama Hachi yang dipelihara oleh
Profesor Hidesaburo Uedo. Profesor Uedo adalah pengajar di Universitas
Tokyo Jepang dan tinggal berdekatan dengan Stasiun Kereta Api Shibuya.
Setiap hari Profesor Uedo setiap hari pergi mengajar dengan menggunakan
kereta api dan selalu ditemani oleh anjing kesayangannya tersebut. Hachi
selalu menemani sang Profesor saat pergi ke stasiun kereta dan selalu
menunggu untuk menjemput tuannya tersebut di stasiun kereta pada sore
hari bahkan kadangkala menunggu sang tuannya pada saat pulang sampai
malam hari.
Tanggal 21 Mei 1925, Profesor Ueno mendapat serangan jantung dan meninggal dunia. Dan
seperti biasa, Hachiko terus menunggui sang Profesor di Stasiun Kereta Api Shibuya pada saat jam
biasa pulang, namun sang tuan tidak kunjung pulang. Sejak saat itu, Hachiko dititipkan di rumah
Kikusaburo Kobayashi yang menjadi tukang kebun bagi keluarga Ueno.
Rumah keluarga Kobayashi terletak di kawasan Tomigaya, dekat dengan Stasiun Shibuya. Setiap harinya,
sekitar jam-jam kepulangan Profesor Ueno, Hachiko kembali terlihat menunggu kepulangan majikannya
tersebut di Stasiun Shibuya. Sekitar tahun 1933, seorang pematung bernama Teru Ando tersentuh dengan
kisah Hachiko. Ando ingin membuat patung Hachiko. Patung perunggu Hachiko akhirnya selesai dibuat dan
diletakkan di depan Stasiun Shibuya. Peresmian diadakan pada bulan April 1934, dan disaksikan sendiri oleh
Hachiko bersama dengan ratusan orang yang menghadiri acara peresmian patung tersebut.
Pada tanggal 8 Maret 1935, jam 06.00 pagi, sang anjing setia tersebut, ditemukan sudah tidak bernyawa di
jalan dekat Jembatan Inari, Sungai Shibuya. Tempat tersebut berada di sisi lain Stasiun Shibuya. Hachiko
meninggal pada saat berumur 13 tahun. Pada saat pemakaman sang anjing, dihadiri banyak orang di Stasiun
Shibuya. Upacara pemakaman hachiko berlangsung seperti layaknya upacara pemakaman manusia dan
Hachiko dimakamkan di samping makam Profesor Ueno di pemakaman Aoyama. Hal ini menunjukkan, anjing
saja bisa setia terhadap tuannya dimana Hachiko hampir selama 10 tahun menunggu tuannya pulang setiap
hari di Stasiun Kereta Api Shibuya, walaupun dia tidak mengetahui sang majikan sudah meninggal dunia.
Pelajaran apa yang dapat kita ambil dari kisah ini? Matius 25:23 adalah gambaran kerinduan Allah akan
kesetiaan anak-anak-Nya. Kesetiaan yang bukan didasari oleh motivasi yang salah misalnya ingin berkat,
tetapi murni karena mengasihi Allah. Allah tidak mengidentifikasikan hamba yang setia sebagai orang serba
bisa dalam pekerjaannya, tapi lebih kepada kesetiaan atau ketekunan seorang hamba dalam melayani karena
kasih. Sudahkah anda setia atas apa yang Allah percayakan kepada anda dengan alasan yang benar? Setialah
pada hal kecil agar dipercaya Allah untuk perkara yang besar. Maka kata tuannya itu kepadanya: Baik sekali
perbuatanmu itu, hai hambaku yang baik dan setia, engkau telah setia memikul tanggung jawab dalam
perkara yang kecil, aku akan memberikan kepadamu tanggung jawab dalam perkara yang besar. Masuklah
dan turutlah dalam kebahagiaan tuanmu. Matius 25:23
Dikky Malvino Maingga (Matematika 2016)
Setia yaitu Tidak akan pernah meninggalkan atau tidak membiarkan sesuatu yang sangat
berharga. Ketika ada orang yang setia kepada saya, saya akan Merasa senang, bahagia dan
merasa kita adalah orang yang paling berharga bagi diri orang yang setia kepada kita. Jika ada
orang yang tidak setia kepada saya, Tentunya sangat kecewa, namun kita harus koreksi diri,
lihat diri apa yang membuat orang tersebut tidak setia. Dan lebih memperbaiki diri.

Chevin Danta (Sistem Informasi 2017)


setia tidak berpindah ke lain hati. Jika ada orang yang setia kepada saya, saya akan merasa
senang dan terus mendoakan dia. Jika ada orang yang tidak setia kepada saya, saya akan
merasa Sedih, tetapi saya akan tetap doakan dan tetap mengasihi dia.

Glandy Hizkia Arvenar Mundung (Sistem Informasi 2019)


Menurut saya setia adalah perjuangan, anugerah, ketulusan, mempertahankan dan menjaga,
komitmen. Jika ada orang yang tidak setia, saya akan bertanya kenapa?, lalu mengistropeksi
diri saya ,membangun komunikasi dengan dia dan mencari solusi. Jika ad orang yang setia
kepada saya , Puji Tuhan.

Hendy Lethulur (Matematika 2019)


setia itu adalah suatu sifat yang tetap, dalam hal positif yang baik seperti setia kawan, setia
sama hubungan, sifat yang tak pernah bimbang dan tak pilih-pilih seperti Tuhan Yesus yang
setia kepada kita dan tak pernah pilih-pilih. Jika ada orang yang setia kepada saya, Jika setia
dalam hal positif, pasti saya merasa senang , contoh setia kawan, itu pastisaya tidak akan
kesepian dan banyak teman, dan saya akan mengikuti atau mencontohi kesetiaan itu. Jika ada
orang yang tidak setia, saya tidak akan marah, karena itu pilihannya dia, tapi saya akan
berusaha menjadi teladan, agar sifat setia yang baik masuk ke tubuh atau terikuti bersama-
sama.
Mareyo Puterama (Fisika 2019)
Setia yaitu kata yang memaknai suatu perbuatan yang tidak mengecewakan orang lain. Ketika
ada orang yang tikdak setia kepada saya, saya akan merasa kesal,dan kecewa, tapi dari sisi
kerohanian, saya harus bisa memaafkan dia, dan menerima dia apa adanya. Ketika ad orang
yang setia kepada saya, saya akan berusaha untuk tidak mengecewakan dia.
Tegar Wiratama Pelealu (Kimia 2019)
Kata setia menurut saya, mau percaya sepenunya,mau mengikuti apapun rintangan yang di
hadapi ia tetap mau untuk mngikutinya, ia rela berkorban, rela kehilangan waktu-waktu
berharga, rela di hianati oleh orang lain demi setia untuk sesosok yang ia percayai
sepenuhnya, bahkan siap untuk mempertaruhkan nyawanya untuk benar-benar setia dan
taat. Jika orang setia kepada saya , Rela menerima konsekuensi yang ada,ketika ia benar-benar
setia maka pada akhirnya semua hal indah akan ia rasakan dalam hidupnya. Jika orang tidak
setia kepada saya ,tentunya saya sakit hati karena, kita sudah rela memperjuangkan apapun
demi dia dan ternyata semuanya sia-sia, (Pribadi-pribadi seperti ini yang pantas kita ubahkan
berikan pencerahan yang sebenar-benarnya betapa berharganya ia dimata Tuhan dan ia tidak
mau untuk mengikutinya dengan sepenuh hati dengan pengorbanan sesuai yang ia dapatkan
dalam hidupnya,,itu bukan merupakan balas budi,,tetapi merupakan rasa ucapan syukur atas
smuanya yang ia terima secara cuma-cuma).

Valensia F. (Biologi 2018)


Setia yaitu selalu ada dalam situasi apapun dan bertahan dalam situasi itu contoh hari ini taat
sampai akhir tetap taat walupun dalam suka maupun duka. Jika ada orang yang setia kepada
saya, saya akan merasa Senang dan bahagia. Jika ada orang yang tidak setia kepada saya, saya
akan merasa kecewa, sakit hati, dan marah.
Cristina T. Dareda (Kimia 2016)
Ketika mengenal pribadi Kristus lebih dekat, lebih dalam, semakin
saya merasa ada pribadi yang benar-benar selalu ada untuk saya,
Tuhan memberikan kesempatan kepada saya untuk setia kepada
Dia untuk melayani Dia, dan tidak ada satu alasan pun untuk tidak
setia kepada Tuhan. Dan ketika kita setia kepada Dia, Dia juga akan
setia kepada kita.
Jennike Tania Manuel (Farmasi 2016)
Mau bilang setia , ada beberapa kali pun saya tidak setia /taat kepada Tuhan. kalau ditanya kenapa mau
setia ke-Tuhan sampe saat ini? Karena saya merasa tidak layak menolak kesempatan yang luar biasa
dari Tuhan dalam melayani Tuhan. Saya menyadari kalau kasih TUHAN & pengorbanan-Nya itu sangat
luar biasa , dan ketika TUHAN begitu mengasihi saya , begitu setia disaat saya tidak setia , saya sangat
ingin memberikan seluruh hidup saya untuk Tuhan , karena tanpa Tuhan saya tidak tahu kehidupan saya
akan seperti apa.
Krisnawati Sukmaningrum (Farmasi 2016)
Mengapa masih setia sampai saat ini, karena ada satu Pribadi juga yang tetap setia, selalu bersama-sama
dengan saya walaupun saya sering jatuh bangun, banyak intimidasi yang ada tapi saya tetap terus di
mampukan, dan selalu diingatkan kembali untuk semua kebaikan yang Dia beri, memang ketika saya
punya hati untuk mau setia, banyak hal juga yang saya korbankan dalam hal apapun itu termasuk harus
bayar harga, Dan ketika saya diberi kesempatan untuk melayani DIA , saya mau untuk benar-benar setia
menjalani setiap proses yg saya jalani dengan rasa syukur.
Priscilia Irene Tumiwa (Farmasi 2015)
Setia itu suatu hal yang sangat sulit dilakukan ketika kita diperhadapkan atau dipercayakan Tuhan
untukmenjadi murid-muridNya, ketika kita percaya kepada Yesus Kristus sebagai Tuhan dan juruslamat
dan apalagi Tuhan sudah memilih kita untuk dipakai di dalam pelayanan, apapun itu, baik dalam studi,
pelayanan, pergaulan dan keluarga nyakita dan kita harus memfokuskan pandangan kita kepada Tuhan,
dan bukan satu hal yang mudah untuk tetap setia dalam tiap hal yang Tuhan telah percayakan kpada kita,
bahkan tantangannya tidak sedikit, banyak hal yang akan Tuhan proses, untuk kita semakin menjadi
serupa dengan Kristus. Dan dari saya sendiri menjadi setia itu butuh proses dan ketika Tuhan
mengatakan untuk mengikut Dia harus menyangkal diri, piku lsalib dan mengikut Dia. kenapa Tuhan
tidak bilang memikul salib terlebih dahulu setelah itu menyangkal diri lalu mengikut Dia ? karena
penyangkalan diri itu butuh kerendahan hati, tidak egois, dan Tuhan mau kita menyangkal diri terlebih
dahulu setelah itu memikul salib karna memikul salib itu bukan hal yang mudah, tetapi hal yang sangat
sulit , kita bilang ia Tuhan saya bisa tapi tidak semudah kata-kata, ketika diperhadapkan dengan masalah
, pasti kita akan berada dalam situasi dimana kita ingin lari, saya juga mengalami hal itu, ketika berada
dalam suatu permasalahan, saya merasa akan terhilang dari pelayanan. Tapi Tuhan selalu mengingatkan
saya lewat setiap doa, saat teduh ,hpdt, bahwa Tuhan telah memilih kita sebagai alat-Nya . ketika kita
menolak panggilan Tuhan kita terlalu egois , Tuhan saja sampai mengorbankan nyawanya , masakan kita
tidak rela berkorban untuk Dia? Ketika keselamatan telah diberikan dengan Cuma-Cuma, kita tinggal
mengerjakannya sampai semua bangsa menjadi murid Kristus, dan itu proses sehingga kita mampu
untuk setia, karena kesetiaan itu sangan diperlukan , kesetiaan dan ketaatan itu harus berjalan
bersama-sama meskipun kita taat, tapi tidak setia kepada Tuhan, itu sama dengan omong kosong atau
pun sebaliknya , ketika ketaatan berjalan dengan kesetiaan kita pasti mencerminkan karakter Kristus.
Seorang pendeta baru di Topeka, Kansas, AS, menghabiskan empat hari pertama
melakukan kunjungan pribadi ke setiap calon jemaatnya mengundang mereka untuk
datang ke layanan pelantikannya.

Minggu berikutnya gereja itu semuanya kosong. Oleh karena itu, pendeta menempatkan
pemberitahuan di surat kabar lokal, menyatakan bahwa, karena gereja sudah mati,
adalah tugas semua orang untuk memberikan penguburan Kristen yang layak.
Pemakaman akan diadakan pada hari Minggu sore berikutnya.

Karena penasaran, banyak sekali orang yang menghadiri 'pemakaman'.

Di depan mimbar mereka melihat peti mati yang tertutup bunga. Setelah pendeta
menyampaikan pidato itu, ia membuka peti mati dan mengundang jemaatnya untuk
maju dan memberikan penghormatan terakhir kepada gereja mereka yang sudah mati.

Dipenuhi dengan rasa ingin tahu tentang apa yang akan mewakili mayat 'gereja mati',
semua orang dengan antri berbaris untuk melihat ke dalam peti mati. Setiap 'pelayat'
mengintip ke dalam peti mati kemudian dengan cepat berpaling dengan ekspresi malu-
malu.

Di peti mati, miring di sudut yang benar, adalah cermin besar.


Arther Rawung Matematika 2001 12
Arista Mandagi Matematika 2011 1
Gracia Pepa Kimia 2016 1
Oktaviyanti S. Tahe Biologi 2009 1
Olyvya Kheren Moningka Biologi 2018 1
Sistem
Thania A.E Sumendap
Informasi 2017 1
Maria Octavia Saelan Fisika 2019 2
Modisty H. C. Mamesah Farmasi 2014 2
Nathania Takalamingan Matematika 2019 2
Yohana P.Hutapea Matematika 2016 2
Helen E. T. Gurning Farmasi 2012 3
Juan C. G. Lahagina Farmasi 2014 3
Lavinny K Rembet Farmasi 2011 3
Octalia Shania Lalujan Matematika 2018 3
Oke Juwita Lintogareng Farmasi 2014 3
Pusvita Taengetan Fisika 2016 3
Sheren H.Wilar Matematika 2016 3
Debora Ertji Amelia Manuputty Matematika 2017 4
Debra Tiwow Farmasi 2009 4
Olivia Abram Biologi 2008 4
Philia Christie Latue Biologi 2014 4
Sabatini Hengkengbala Biologi 2016 4
Tesalonika A. Tumey Matematika 2018 4
Oktaviany Nelce Umboh Kimia 2001 5
Satria Mangunkusumo Kimia 2000 5
Claudia Valleria Biologi 2016 6
Endang Mulalinda Biologi 2001 6
Herlina Salipi Fisika 2016 6
Ni Wayan S. Linggar Matematika 2018 6
Yexsenyadi Tampai Biologi 2004 6
Lovenia M. Rotty Farmasi 2011 7
Thivania P. Agimat Sistem Informasi 2018 7
Zeggy Runtu Fisika 2001 7
Maureen Pandelaki Matematika 2019 8
Mellysa Octavia Bando Matematika 2019 8
Telma Mawuntu Kimia 2000 8
Christy E Rawis Kimia 2016 9
Seactiel Salu Rante Biologi 2001 9
Arthur Rendy Wulur Matematika 2008 10
Ghea Dotulong Biologi 2015 10
Greis Moroki Kimia 2000 10
Oliev Angjaya Fisika 2015 10
Cynthia Wuwungan Farmasi 2013 11
Glenn Budiman Sistem Informasi 2019 11
Ofirnia Clara Kindangen Farmasi 2014 11
Sartika Stefany Kairupan Kimia 2019 11
Vini A. Sarapi Farmasi 2011 11
Gloria Vanessa Kapahang Farmasi 2019 12
Ririn M. Tambirang Farmasi 2014 12
Tiany Hartanto Kimia 2006 12
Apolinaris Muipia Biologi 2011 13
Erningsi Colling Kimia 2014 13
Oliviani L. Tamendia - Matematika 2007 13
Reymond Massie Kimia 2000 13
Masiondo Manundu Matematika 2004 14
Octavia Awuy Farmasi 2019 14
Olnike Haluang Farmasi 2011 14
Rivaldo A. Kaligis Matematika 2018 14
Trivona Tumengkol Matematika 2005 15
Yohanes Imanuel Runtunuwu Matematika 2017 15
Frensi S. Sepang Matematika 2008 16
Patricia Gracelita Anaktototi Sistem Informasi 2019 16
Victor Sahalatua Marbun Matematika 2019 16
Greis Patresia Djangu Biologi 2019 17
Levina Mawitjere Farmasi 2019 17
Glandy H. A. Mundung Sistem Informasi 2019 18
Nikita Tumbelaka Farmasi 2013 18
Olvie Awawangi Matematika 2005 18
Reynal Maong Kimia 2011 18
Talita M. I. Kojong Kimia 2014 18
Abraham Lilimpa Matematika 2015 19
Oki Oktaviani Dika Kimia 2017 19
Olivia H. Naibaho Kimia 2009 19
Vanesa V kumakauw Farmasi 2016 19
Jisrael Harjokusuma Biologi 2009 20
Redianus Daman Matematika 2007 20
Viskarita Ambutuo Biologi 2004 20
Daniel Jackgie Ferson Lie Sistem Informasi 2018 21
Olvi J. Kendek Matematika 2009 21
Aristi Andini Joroh Kimia 2019 22
Christo Tagelang Farmasi 2017 22
Febriani O Mundung Farmasi 2016 22
Kyoko I E G Masengi Farmasi 2016 22
Janet G.Paruntu Matematika 2016 23
Michiko Loho Biologi 2005 23
Yamres Momou Biologi 2004 23
Hendra Chandra Kimia 2000 24
Melisa R. Ongeteua Sistem Informasi 2019 24
Olivia E. Kamea Kimia 2014 24
Sri Gentari Benjamin Farmasi 2013 24
Elvinda Sangkilang Kimia 2011 25
Grace Riani Pongsipulung Farmasi 2008 25
Grace Tantu Kimia 2000 25
Jeckson Ayhuan Farmasi 2016 25
Lanny Engeline Vanecha
Tumadang Biologi 2017 25
Pangky Kondoi Kimia 2000 25
Vinny Ch. Kojong Kimia 2009 25
Chandra Purwanto Matematika 2011 26
Syeni Laoh Biologi 2000 26
Tania Gam Matematika 2018 26
Asyah Briquitha Pakasi Matematika 2018 27
Frandily Mokalu Biologi 2017 27
Giovanny E. Payangan Farmasi 2014 27
Falens Jacobus Matematika 2013 28
Sistem
Miracle Febiano Turangan
Informasi 2017 28
Nouvalia J. Kasih Farmasi 2011 28
Sistem
Richard Toar Pongantung Informasi 2019 28
Triannie Maay Kimia 2005 28
Veronica O Moilati Farmasi 2016 28
Yolanda Anasthasya Pirsouw Biologi 2006 28
Carolin Mamahit Kimia 2004 29
Christina H.K. Mailangkay Matematika 2018 29
Melisa Oktavia Hehakaya Farmasi 2018 29
Nigel Possuma Biologi 2000 29
Evelien F. Polnaya Matematika 2017 30
Ferny Sendow Kimia 2000 30
Ficky Manoppo Farmasi 2015 30
Kezia N. Baharutan Farmasi 2011 30
Limly J. L. F. Runtuwarow Kimia 2001 30
Voni Entjaurau Matematika 2017 30
Williando J. Ering Biologi 2019 30
Chyndi M. E. Salenda Farmasi 2014 31
Ester Turminanti Tindi Matematika 2017 31
Leivy G. Paruntu Matematika 2014 31
Ruth Isir Kimia 2016 31
Sarah H Pelen Farmasi 2012 31
Syukur kepada Tuhan yang luar biasa sehingga oleh anugrah-Nya boleh dilaksanakan rapat
koordinasi dana pencarian dana Tim Kerja CCP.

Puji Sykur kepada Tuhan karena penyertaannya boleh dilaksanakan kegiatan Fellowship Misi pada
Selasa 17 september 2019, dan bersyukur banyak pekerja dan pengurus yang boleh mengikuti fellowship
ini.

Bersyukur kepada Tuhan karena anugrah-Nya sehingga pelatihan Minat dan Bakat, dalam bentuk
latihan rebana dari BKK FMIPA Unsrat boleh terlaksana dengan baik pada hari Jumat 13 September 2019.
Syukur kepada Tuhan yang luar biasa oleh karena anugrah-Nya ibadah fakultas yang di rangkaikan
dengan pembubaran panitia pelaksana BRMK XXI pada kamis 12 September 2019 boleh terlaksana dengan
baik.

Bersyukur kepada Tuhan oleh karena anugrah-Nya, boleh dilaksanakan kegiatan Kairos dan Lintas
Budaya (LB) pada 6-8 September 2019 di Villa Nyiur Melambai Tomohon.

Bersyukur kepada Tuhan oleh karena pimpinan-Nya, kegiatan Integrasi Kairos boleh terlaksana
dengan baik pada tanggal 14 September 2019.
Doa Siang diadakan agar teman-
teman mau menggumuli setiap
keadaan yang ada di sekitar kita baik
keadaan prinadi, Keluarga, Fakultas
dan pelayanan di BKK setiap jam 12.00
di Ruang Fakultas MIPA dengan
teknis:

1. Senin (Tema Pelayanan)

2. Selasa (Full Doa)

3. Rabu (Jalan Doa)

4. Kamis (Tema Mingguan)

Penasaran dengan apa saja hal luar


biasa yang akan dibukakan Allah?
Mari ajak teman-teman lainnya untuk
ikut Doa Siang.
SETIA SAMPAI AKHIR

E B/D#
Ku Bersyukur

C#m E/B
Kau Memilihku

A E/G#
Menjadi HambaMu

F#m B
MelayaniMu

C#m B
Seg'nap Hidupku

A E/G#
Kuserahkan

F#m B E
Untuk KemuliaanMu

Reff :
A
Ku Mau Setia

B C#m
Sampai Akhir

F#m B
Melayani Seumur

E
Hidupku

A B
Sampai Kudapatkan

C#m B A
Mahkota Kehidupan

F#m B E
Di Dalam K'rajaanMu

Anda mungkin juga menyukai