Anda di halaman 1dari 4

PENGARAHAN DAN GLADI BERSIH

PELATIHAN PEMBELAJAR SUKSES BAGI MAHASISWA BARU


UNIVERSITAS GADJAH MADA 2017

Gladi Bersih PPSMB UGM 2017 dilaksanakan pada Sabtu, 5 Agustus 2017.
Pengarahan dan Gladi Bersih PPSMB UGM 2017 terdiri atas 2 sesi kegiatan.
Sesi I (Pengarahan PPSMB tingkat Fakultas/Sekolah Vokasi)dilaksanakan di
Fakultas/Sekolah Vokasi mahasiswa baru (waktu dan tempat kumpul dijelaskan
pada poin B), dilanjutkan Sesi II (Pengarahan dan Gladi Bersih PPSMB tingkat
Universitas) yang akan dilaksanakan di Lapangan Pancasila Grha Sabha
Pramana Universitas Gadjah Mada. Pengarahan dan Gladi Bersih PPSMB
UGM 2017 dilaksanakan sampai dengan pukul 16.00 WIB. Setiap mahasiswa
baru wajib memperhatikan dan mengikuti ketentuan yang ditetapkan.
A. Ketentuan Umum
Hal - hal yang perlu dipersiapkan oleh mahasiswa baru:
1. Wajib sudah sarapan;
2. Membawa makanan tambahan secukupnya;
3. Wajib membawa air minum (minimal 1,5 liter);
4. Membawa seluruh perlengkapan wajib yang ada pada daftar atribut dan
penugasan Universitas hari pertama, dengan catatan pakaian boleh
bebas rapi (sesuai ketentuan PPSMB hari kedua, tanpa mengenakan jas
almamater);
5. Hadir paling lambat 15 menit sebelum waktu kumpul yang ditentukan;
6. Mematuhi ketentuan umum PPSMB UGM 2017 secara keseluruhan.
B. Jadwal dan Ketentuan Khusus
Setiap mahasiswa baru hadir di lokasi paling lambat15 menit sebelum
waktu kumpul yang ditentukan. Jika menggunakan kendaraan diparkirkan
di kantong parkir yang disediakan. Mahasiswa baru wajib mengikuti jadwal
dan ketentuan tambahan sebagai berikut:
No Fakultas Waktu Lokasi Keterangan
Kumpul Kumpul
1. Biologi 09.00 WIB Ruang Sidang Bawah Fakultas -
Biologi
2. Ekonomika 11.00 WIB LobbyMain Entrance FEB Wajib membawa bekal
dan Bisnis makan siang (panitia
tidak menyediakan)
3. Farmasi 09.00 WIB Unit 1 Ruang 1 Fakultas -
Farmasi
4. Filsafat 09.00 WIB Ruang Sidang Lt. 3 Gedung -
Notonagoro Fakultas Filsafat
5. Geografi 08.00 WIB Auditorium Merapi Fakultas -
Geografi
6. Hukum 08.00 WIB Lapangan Basket Fakultas -
Hukum
7. Ilmu Budaya 08.00 WIB Halaman Depan Gedung -
Margono Fakultas Ilmu
Budaya
8. Isipol 08.00 WIB Hall Selasar Barat Fakultas -
Ilmu Sosial dan Politik
9. Kedokteran 08.00 WIB Auditorium Fakultas -
Kedokteran
10. Kedokteran 08.00 WIB Auditorium Margono Suradji -
Gigi Fakultas Kedokteran Gigi

11. Kedokteran 08.00 WIB Ruang 101 Gedung V4 Lantai -


Hewan 1 Fakultas Kedokteran Hewan

12. Kehutanan 08.00 WIB Auditorium Fakultas -


Kehutanan
13. MIPA 08.00 WIB Ruang A106 dan Ruang A107 -
(Auditorium) Fakultas MIPA
14. Pertanian 08.00 WIB Auditorium Harjono -
Danoesastro Fakultas
Pertanian
15. Peternakan 08.00 WIB Auditorium Fakultas -
Peternakan
16. Psikologi 11.00 WIB Selasar Gedung D Fakultas Wajib membawa bekal
Psikologi makan siang (panitia
tidak menyediakan)
17. Sekolah 09.00 WIB Klaster Metamorv: Klaster Metamorv: D3
Vokasi Gedung Soeparwi Kesehatan Hewan,
D3 Rekam Medis, D3
Pengelolaan Hutan,
D3 Agroindustri
No Fakultas Waktu Lokasi Keterangan
Kumpul Kumpul
17. Sekolah Klaster Bhinneka: Klaster Bhinneka:
Vokasi Hanggar Departemen Teknik D3 Teknik Mesin, D4
Sipil Teknik Pengelolaaan
dan Pemeliharaan Alat
Berat,
D3 Teknik Sipil,
D4 Teknik
Pengelolaan dan
Pemeliharaan
Infrastruktur Sipil
D3 Teknik Geomatika
D3 Pengindraan Jauh
dan Sistem Informasi
Geografi
Klaster Universal: Klaster Universal:
Halaman Parkir Gedung D3 Teknik Elektro
Tjahjono Adi (Diploma Teknik D3 Elektronika dan
Elektro) Instrumentasi
D3 Ilmu Komputer
dan Sistem Informasi
D3 Metrologi dan
Instrumentasi
D4 Teknologi Jaringan
Klaster Improvisasi: Klaster Improvisasi:
Halaman Parkir Gedung D3 Akuntansi
Suhardi Sigit (Diploma D3 Ekonomika
Ekonomika dan Bisnis) Terapan
D3 Manajemen
D4 Pembangunan
Ekonomi Kewilayahan

Klaster Lentera Budaya: Klaster Lentera


Parkiran Utara Sekolah Vokasi Budaya:
D3 Bahasa Inggris
D3 Kepariwisataan
D3 Kearsipan
D3 Bahasa Jepang
D3 Bahasa Korea

18. Teknik 08.00 WIB Area Kantor Pusat Fakultas -


Teknik

19. Teknologi 09.00 WIB Auditorium Fakultas -


Pertanian Teknologi Pertanian
“PPSMB UGM mengedepankan sikap sebagai intelektual yang
mengandalkan kecerdasan berpikir, kedewasaan dalam bertutur kata dan
bertindak, anti kekerasan (fisik, verbal, dan mental), serta menjunjung
tinggi nilai-nilai Pancasila.”
Atribut dan penugasan resmi PPSMB tingkat universitas, fakultas, maupun
softskills hanya melalui laman resmi PPSMB UGM 2017
http://ppsmb.ugm.ac.id/.
Setiap mahasiswa WAJIB mencatat, menyiapkan bukti, dan memberikan
laporan terkait segala bentuk pelanggaran yang dilakukan oleh pihak manapun
yang terindikasi tidak sesuai dengan peraturan yang berlaku secara umum di
PPSMB UGM. Saran dan aduan dapat dilakukan melalui link dan aduan pada
beranda laman PPSMB UGM, melalui call center 0813 8142 2016, atau datang
langsung ke Sekretariat PPSMB UGM 2017.

Yogyakarta, 6 Juli 2017


Mengesahkan,
Direktur Kemahasiswaan
c.q.Kepala Subdirektorat Pengembangan Karakter Mahasiswa
(Ketua I PPSMB UGM 2017)

Dr. drh. R. Gagak Donny Satria, M.P., M.Pd.

Anda mungkin juga menyukai