Anda di halaman 1dari 1

ESSAY KULIAH PAKAR THT

Oleh dr. Agus Sugiharto, Sp. THT

Seorang laki-laki, umur 50 tahun datang berobat ke poliklinik dengan keluhan telinga kiri
berdenging dan kurang dengar sejak 2 bulan yang lalu. Sejak 1 bulan yang lalu timbul
benjolan yang makin membesar di leher kiri. Pada pemeriksaan didapatkan Telinga kiri:
Membran Tympani intact, retraksi, reflek cahaya tidak ada. Benjolan dileher atas kiri
diameter 2,5 cm tidak nyeri. Kebiasaan merokok sejak muda. Penyakit lain disangkal.

1. Jelaskan pemeriksaan penunjang apa untuk menegakkan diagnosis?


Jawab: rinoskopi posterior dengan nasofaringoskop rigid/fiber dapat dilakukan
diawal dan dapat dilanjutkan dengan biopsy untuk menegakkan diagnosis
histopatologisnya.

2. Diagnosisnya apa?
Jawab: Kanker nasofaring. Kanker nasofaring adalah jenis kanker yang tumbuh di
rongga belakang hidung dan belakang langit-langit rongga mulut.

3. Jenis ketuliannya apa dan pada pemeriksaan garpu tala apa yang didapat?
Jawab: Tuli yang terjadi pada pasien adalah tuli konduktif. Hasil dari pemeriksaan
garpu tala cara Rinne yaitu pasien tidak dapat mendengar bunyi dengungan pada
saat garpu tala digetarkan di depan liang telinga. Hasilnya akan menunjukkan Rinne
negatif.

Anda mungkin juga menyukai