Anda di halaman 1dari 2

Pengkajian Fokus pada Keluarga dengan Anak Baru Lahir

a. Bagaimana riwayat kehamilan anak ini?


Menurut Ny. S sejak umur kehamilan 16 minggu dia memeriksa kandungannya di
bidan 3 kali dan 2 kali di dokter spesialis kandungan, keluhan pada saat hamil
trimester pertama, ibu mengalami mual dan muntah. Trimester II tidak ada
keluhan dan pada trimester III mengalami sembelit.
b. Bagaimana riwayat persalinan anak ini?
Menurut Ny. S umur persalinan cukup bulan, persalinan secara spontan, tempat
persalinan di rumah bidan, tidak ada komplikasi, penolong persalinan bidan, jenis
kelamin bayi perempuan dengan berat 3400 gram, panjang 48 cm, keadaan bayi
sehat, sekarang berumur 3 bulan.
c. Bagaimana perawatan anak setelah lahir sampai usia dua minggu
Menurut Ny. S perawatan yang dilakukan yaitu menjaga kebersihan si bayi,
memandikan si bayi, mengganti popok, dan member susu.
d. Bagaimana perawatan anak sampai usia satu tahun?
Perawatan yang dilakukan yaitu member asi, menjaga kebersihan, memandikan
dan mengganti popok.
e. Adakah orang lain yang serumah setelah anak lahir dan apa hubungannya?
Ny. S mengatakan tidak ada kecuali orang tua si bayi
f. Siapakan yang mengasuh anak setiap hari?
Ny. S mengatakan dia sendiri yang mengasuh anaknya
g. Berapa lama waktu yang dimiliki orang tua untuk berkumpul dengan anak?
Menurut Ny. S Kurang lebih 24 jam
h. Siapa yang memberi stimulus dan latihan kepada anak dalam rangka pemenuhan
tumbuh kembangnya?
Menurut Tn. H Kedua orang tuanya berkolaborasi untuk mendukung tumbuh
kembang si anak
i. Bagaimana perkembangan anak dan ketrampilan yang dimiliki anak dicapai pada usia
berapa?
Menurut Ny. S perkembangan yang dimiliki anaknya belum terlalu, karena usia si
anak masih 3 bulan, saat ini perkembangannya mulai tengkurap dan ngoceh-
ngoceh tidak jelas.
j. Adakah sarana untuk stimulus tumbuh kembang anak?
Menurut Ny. S mengajaknya bermain cilukba, dan merangsangnya untuk
telengkup dan terlentang bolak-balik.
k. Pernahkah anak menderita sakit serius, apa jenisnya, kapan waktunya, berapa lama,
dan dirawat dirumah sakit atau tidak?
Menurut Ny. S anaknya tidak pernah mengalami penyakit serius
l. Bagaimana pencapaian perkembangan anak saat ini?
Menurut Ny. S bayinya sudah bisa berguling, sudah bisa diajak berkomunikasi
dan sudah bisa mengenali orang tuanya.
m. Kemampuan apa yang telah dimiliki anak saat ini?
Menurut Ny. S bayinya sudah bisa mengoceh, tengkurap dan mempu mengenali
kedua orang tuanya.
n. Bagaimana harapan keluarga terhadap anak?
Menurut Ny. S keluarga berharap anaknya mampu menunjukan tumbuh kembang
yang baik.
o. Gunakan skala DDST
p. Bagaimana pelaksanaan tugas dan fungsi keluarga?
Menurut Ny. S tugas seorang istri mengasuh si bayi dan tugas seorang suami
mencari nafkah. Fungsi keluarga yaitu memberikan kasih sayang dan
perlindungan bagi si bayi.

Anda mungkin juga menyukai