Anda di halaman 1dari 6

LAPORAN TUGAS KEWIRAUSAHAAN

“CAR FREE DAY”

TUGAS :Membuat produk makanan “Camilan RojeONE”

Nama Anggota Kelompok :

1. Ardi Fardianto
2. Febby R
3. Hamdani Adi S
4. M.Furqon
5. Rifan Herdi A
6. Tejo S
7. Anisa Nur F
8. Inaramustika
9. Sarinem
10. Tri Yuliani
11. Ulfa H
BAB I

PENDAHULUAN

2.1. Dasar Pengerjaan Tugas

2.2. Nama Produk

Nama produk kerajinan yang kami buat dalam tugas Car Free Day ini adalah “Camilan
RoJeONE” .

2.3. Latar Belakang Pemilihan produk

Kenapa kami memilih camilan RoJeONE sebagai produk yang kami hasilkan
untuk dijual di CFD ? karena mudah dalam pembuatan dan hemat waktu juga hemat
biaya.

BAB II

PEMBAHASAN

2.4. Pembagian Tugas

1) Inaramustika bertugas sebagai Juru Editing foto.


2) Rifan, Dani, Furqon, Tejo bertugas sebagai kurir.
3) Hamdani bertugas sebagai Direktur Utama.
4) Sarinem, Yuli, Ulfa, dan Anisa bertugas menjadi Sales Promotion
5) Ardhi bertugas sebagai Manajer Pemasaran.

2.6. Lokasi Pemasaran

Lokasi pemasaran kerajinan kami, bertempat di CFD. Sembari menjual online via WA
yang kami post di Story.
2.7. Jadwal/Waktu Pemasaran Produk

Kami mengambil waktu di hari minggu, kalau via online kami full 24 jam.

2.8. Urutan Prosses Pembuatan Produk Makanan.

Adapun urutan untuk membuat kerajian Gantungan Kunchi yaitu :

A. Bahan yang dibutuhkan yaitu:


 Singkong
 Garam
 Bawang Putih
 Tepung Tapioka
 Minyak

Langkah-langkah Pembuatan:

 Haluskan ketumbar, bawang putih, dan garam. Sisihkan.


 Singkong yang sudah dikupas dan dicuci bersih, direndam selama 1 jam.
 Kukus singkong selama 1 jam, angkat dan haluskan.
 Campurkan bumbu dengan singkong yang sudah dihaluskan. Uleni sampai
tercampur rata.
 Ambil sedikit adonan, lalu pilin seperti tali. Bisa juga menggunakan mesin giling
untuk mencetaknya. Lakukan sampai adonan habis.
 Siapkan tampah, tata adonan di atasnya. Jemur di bawah terik matahari selama 24
jam.
 Panaskan minyak goreng. Goreng lanting sampai kuning kecoklatan. Angkat dan
tiriskan.
 Taburi dengan bumbu tabur balado. Setelah uap panasnya hilang, bungkus dengan
plastik kedap udara.

2.9. Pemilihan Media Promosi

Media promosi yang kami gunakan adalah media promosi langsung dan online. Kami
menggunakan whatsapp untuk sarana promosi online dikarenakan saat ini Whatsapp menjadi
media social yang pasti dimiliki oleh setiap orang dan setiap orang juga mengakses media
tersebut setiap harinya. Alasan kedua kami memilih whatsapp karena di Whatsapp kami
banyak menyimpan kontak orang yang sudah kami kenal seperti teman, keluarga, atau sanak
saudara sehingga memudahkan dalam promosi, selain itu whatsapp juga lebih irit atau murah
dibandingkan dengan instagram. Sempat membuat sebuah blog namun naas nya, lupa sandi
Akun untuk masuk. Sehingga membuat Blog belum sempat terpublikasi. :'(

2.10. Foto atau Dokumentasi. (Proses pembuatan & penjualan)


2.12. Aktivitas Kelompok dalam Produksi Pemasaran

Di hari Sabtu biasanya kami berkumpul di salah satu rumah (Yuli) untuk membuat
Kelanting Mak tersebut.

Kami mulai berjualan di CFD dari pukul 06:00 hingga pukul 08:00. Pertama kali
berjualan kami menjualnya keliling alun-alun. Saat sedang asyik berjualan kami ditegur oleh
petugas bahwa dilarang berjualan di area alun-alun. Kami boleh menjualnya di Lapak CFD.
Awalnya ya bikin frustasi, karena kami ingin ada yang beli tapi kami masih ragu - ragu
dengan penilaian orang yang membelinya.
BAB III

PENUTUPAN

2.13. Kesimpulan

Dari kegiatan-kegiatan di atas dapat kami simpulkan bahwa jika kami hendak
melakukan suatu produksi dibutuhkan kerja sama dan kekompakan antar anggota kelompok.
Dari berbagai peristiwa-peristiwa yang terjadi kami juga dapat mendapat banyak pengalaman
yang tidak bisa kami lupakan, Kami juga belajar pentingnya pantang menyerah dan tidak
mudah putus asa.

Untung yang kami dapatkan selama 6 minggu ini tidak banyak, tapi kami cukup puas
terhadap pengalaman-pengalaman yang kami dapatkan selama kegiatan tersebut berlangsung.
Kami belum berfikiran untuk melanjutkan kegiatan ini ke jenjang yang lebih tinggi karena
kami masih belum bisa membagi waktu antara belajar dan berwirausaha.

2.14. Saran Kegiatan.

Dari kegiatan-kegiatan yang selama ini kami lakukukan saran yang dapat kami ambil
untuk para adik kelas yang akan melaksanakan tugas ini :

1. Haruslah siap menjalin kekompakan antar anggota kelompok.


2. Setiap konsumen memiliki respon yang berbeda-beda sehingga seharusnya kita
menguatkan hati dengan tanggapan yang mungkin sangat menyakitkan.
3. Tidak boleh mudah menyerah dan pasrah karena suatu situasi (Perorangan) misalnya.
Teruslah menciptakan inovasi untuk terus berkembang dan jangan mudah menyerah.

Anda mungkin juga menyukai