Anda di halaman 1dari 2

B.

Indonesia
Kamis, 23 Juli 2020

TEMA 1
INDAHNYA KEBERSAMAAN

KD 3.1 : Mencermati gagasan pokok dan gagasan pendukung yang diperoleh dari teks lisan, tulis, atau visual.

ST 1
Keberagaman Budaya Bangsaku
MATERI
Gagasan Pokok dan Gagasan Pendukung Suatu teks ( Bupena 4a hal. 3 )
- Suatu teks terdiri atas beberapa paragraf. Setiap paragraf memiliki gagasan pokok dan gagasan pendukung.
- Gagasan pokok adalah topik yang dibahas pada suatu teks.
- Gagasan pendukung adalah uraian atau informasi tambahan pada suatu teks yang terletak pada kalimat
penjelas.
- Gagasan pokok dan gagasan pendukung di sampaikan secara tersirat dan tersurat, gagasan pokok dapat
ditemukan pada kalimat utama yang terletak di bagian awal, akhir, atau awal dan akhir paragraf.
- Untuk menentukan gagasan pokok dan gagasan pendukung suatu teks dengan berikut :
1. Bacalah teks dengan seksama
2. Cermatilah kalimat pertama hingga kalimat terakhir pada setiap paragraf.
3. Temukan kalimat utama dan kalimat penjelas dalam suatu paragraf.
- Gagasan pokok dan gagasan pendukung yang telah ditemukan, dapat disajikan menjadi peta pikiran.
- Peta pikiran merupakan cara menuangkan informasi yang diperoleh ke dalam bentuk diagram.
- Peta pikiran memudahkan kita untuk mengingat isi dan informasi penting suatu teks.
- Gagasan pokok dan gagasan pendukung dapat ditemukan dengan cara membaca dalam hati.
- Membaca dalam hati berarti membaca tanpa mengeluarkan suara.
- Membaca dalam hati adalah kegiatan membaca dengan seksama yang bertujuan untuk memahami dan
mengerti isi dari teks yang dibaca.

ST 2
Kebersamaan dalam Keberagaman
MATERI
Gagasan Pokok dan Gagasan Pendukung dalam Bentuk Diagram ( Bupena 4a hal. 25 )
- Cara menentukan gagasan pokok dan gagasan pendukung dalam bentuk diagram :
1. Bacalah paragraf dengan seksama.
2. Cermatilah kalimat pertama hingga kalimat terakhir.
3. Tentukan gagasan pokok dan gagasan pendukung paragraf.
4. Gagasan pokok adalah inti, dapat ditulis di bagian atas atau tengah
5. Gagasan pendukung adalah cabang – cabang dari gagasan pokok, dapat ditulis di bagian samping atau
bawah gagasan pokok.
- Gagasan pokok dan gagasan pendukung dapat disajikan dalam bentuk tabel.
- Tujuannya adalah lebih mudah memahami suatu teks.
Membuat Ringkasan Teks dengan Peta Pikiran ( Bupena 4a hal. 47 )
- Peta pikiran yang berisi gagasan pokok dan gagasan pendukung dapat dijadikan acuan untuk membuat
ringkasan.
- Meringkas isi teks sama dengan menulis kembali isi teks secara singkat.
- Langkah – langkah membuat ringkasan adalah sebagai berikut :
1. Bacalah teks dengan seksama
2. Gunakan kalimat tanya apa, siapa, mengapa, bagaimana, dan kapan untuk mengataui kejadian yang
diceritakan dalam teks.
3. Catatlah hal – hal penting yang kamu temukan saat membaca teks.
4. Buatlah peta pikiran untuk mencatat gagasan pokok dan gagasan pendukung pada setiap paragraf.
5. Buatlah ringkasan berdasarkan peta pikiran menggunakan bahasamu sendiri.
6. Urutan peristiwa harus sesuai dengan isi teks sebenarnya.
7. Gunakan kalimat yang ringkas. Hindarilah pengulangan kalimat dan bahasa yang tidak efektif.

ST 3
Bersyukur atas Keberagaman
MATERI
Gagasan Pokok dan Gagasan Pendukung dalam Teks Lisan ( Bupena 4a hal. 51 )
- Teks lisan adalah teks yang dibacakan.
- Teks lisan juga memliki gagasan pokok dan gagasan pendukung.
- Gagasan pokok dan gagasan pendukung dalam teks lisan ditemukan dengan cara menyimak.
- Menyimak artinya mendengarkan dengan seksama hal yang dibacakan atau dibicarakan.
- Gagasan pokok dan gagasan pendukung yang sudah teridentifikasi akan memudahkanmu untuk membuat
ringkasan.
- Ringkasan adalah penyajian singkat dari sebuah teks dengan tetap mempertahankan urutan isi teks.
- Ringkasan ditulis berdasarkan peta pikiran yang berisi gagasan pokok dan gagasan pendukung dalam teks
lisan.

Latihan !
 Mengisi Penilaian Harian Bupena 4a, ST1 hal. 23, ST2 hal. 48, dan ST3 hal. 69.
 Membaca kembali teks yang berjudul “Pawai Budaya”di Buku Siswa Tema 1 hal 1-2, kemudian isilah
diagramnya di hal 4 – 7
 Hasil tugas diatas tidak dikirimkan ke guru, karena akan mecadi acuan untuk penilaian harian tema 1.

Anda mungkin juga menyukai