Anda di halaman 1dari 2

LAPORAN EKSEKUTIF EVALUASI PELAKSANAAN KURIKULUM 2013 MATA

PELAJARAN EKONOMI PADA SMA NEGERI DI KABUPATEN SLEMAN

TUJUAN

Tujuan yang ingin dicapai dalam evaluasi ini adalah untuk mendapatkan deskripsi
tentang pelaksanaan Kurikulum 2013 dalam mata pelajaran ekonomi terutama terkait dengan:

1. Kemanfaaan buku pelajaran siswa, buku pedoman guru, dan pelatihan Kurikulum
2013 bagi guru.
2. Keterlaksanaan manajemen pembelajaran dan layanan kesiswaan.
3. Keterlaksanaan proses pembelajaran dan penilaian mata pelajaran ekonomi.
4. Hasil belajar siswa mata pelajaran ekonomi.
5. Kendala-kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan Kurikulum 2013.

Hasil evaluasi ini dapat digunakan untuk meningkatkan kualitas program maupun
proses pembelajaran sehingga dapat meningkatkan hasil belajar siswa yang berkualitas dari
sekolah yang sudah menerapkan Kurikulum 2013 maupun yang akan menerapkan Kurikulum
2013. Pada dasarnya Kurikuum 2013 menekankan pada pembentukan karakter siswa yang sesuai
dengan tujuan pendidikan serta pengembangan kompetensi siswa sesuai dengan potensi yang
diinginkannya. Budaya daerah masing-masing sekolah diintegrasikan dalam mata pelajaran agar siswa
tidak melupakan tradisi budaya yang seharusnya dilestarikan oleh generasi penerus bangsa. Oleh
karena itu diperlukan proses evaluasi untuk mengetahui sejauh mana kurikulum berjalan. Pada
dasarnya tujuan evaluasi kurikulum adalah menentukan efektivitas suatu kurikulum, menentukan
keunggulan dan kelemahan kurikulum, mementukan tingkat keberhasilan pencapaian hasil belajar
siswa, menentukan masukan untuk memperbaiki program, mendeskripsikan kondisi pelaksanaan
kurikulum, dan menetapkan keterkaitan antarkomponen kurikulum.

PROSES

Evaluasi ini dilakukan pada mata pelajaran ekonomi yang menggunakan kurikulum
2013 di SMA negeri di Kabupaten Sleman Yogyakarta. Dengan meninjau kelayakan dan
kemanfaatan buku pelajaran, dan kualitas guru di sekolah tersebut, evaluasi dilakukan di
proses pembelajaran dan proses penilaian. Instrumen Monitoring dan Evaluasi Implementasi
Kurikulum 2013 Sekolah Menengah Atas (SMA) yang telah terstandar dan dirancang oleh
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Direktorat Jenderal Pendidikan Menengah,
Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Atas tahun 2013 sehingga instrumen tidak perlu
diuji validitasnya. Komponen proses terdiri atas aspek proses pembelajaran dan proses
penilaian. Aspek proses pembelajaran mendapatkan skor rata-rata 3,64 yang berarti bahwa
aspek tersebut terlaksana dengan baik. Aspek proses penilaian memperoleh rata-rata skor
sebesar 3,62 yang berarti bahwa aspek proses penilaian terlaksana dengan baik

HASIL

Seluruh siswa di masing-masing sekolah telah mencapai ketuntasan belajar yang diharapkan.
Apabila siswa belum mencapai KKM maka dilakukan remedial hingga siswa tersebut
mancapai KKM yang ditargetkan. Kewenangan penentuan KKM dipegang oleh masing-
masing sekolah dengan pertimbangan dalam banyak hal. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa
seluruh siswa telah mencapai KKM dengan rata-rata nilai siswa sebesar 79. Diharapkan
masing-masing sekolah mengalami peningkatan prestasi dengan berbagai upaya yang
dilakukan dengan tidak hanya memperhatikan nilainya saja tetapi juga menghasilkan siswa
yang memiliki sikap, pengetahuan, dan keterampilan yang baik. Berdasarkan hasil evaluasi
diperoleh rata-rata skor sebesar 3,62 dengan asumsi bahwa proses penilaian terlaksana
dengan kategori baik. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa masing-masing guru telah
melakukan penilaian dengan seluruh jenis penilaian yang sesuai dengan Kurikulum 2013
walaupun masih kesulitan dalam menilai siswa secara objektif dan satu persatu dengan
jumlah siswa yang sangat banyak. Masih ada satu jenis penilaian yang belum banyak
diketahui oleh guru, yaitu penilaian dalam ujian tingkat kompetensi karena belum pernah
dilaksanakan dan belum ada pengarahan mengenai ujian tersebut. Ujian itu nantinya
diberlakukan pada kelas XI. Harapannya pemerintah segera mensosialisasikan peraturan-
peraturan baru terkait dengan penilaian siswa sehingga guru maupun pihak sekolah dapat
memahami untuk melaksanakannya di waktu yang akan datang

Link : https://eprints.uny.ac.id/15120/1/Skripsi%20Lengkap.pdf

Nama : Jihan Fitria

NIM : 17010024011

Anda mungkin juga menyukai