Anda di halaman 1dari 2

DISCOVERY LEARNING DALAM YOUTUBE

Assalamualaikum wr.wb.
Salam sejahtera untuk para guru seluruh Indonesia. Saya salah satu guru honorer dari Provinsi
Sulawesi Selatan tepatnya di Kota Makassar pada jenjang SMK. Sedikit berbagi pengalaman
mengajar di masa pandemi Covid 19 atau Virus Corona dimana dunia Pendidikan saat ini sedang
menerapkan belajar dari rumah dengan system online.
Jam 13.00 saya mengajar kelas X Jurusan Teknik Kendaraan Ringan Otomotif pada mata
pelajaran teknologi dasar otomotif. Dalam hal ini saya menggunakan aplikasi group whatsapp
sebelum mulai pembelajaran terlebih dahulu saya absen atau memastikan semua siswa ikut
dalam proses belajar nanti, dalam pembelajaran ini saya gunakan model pembelajaran discovery
learning kemudian saya padukan dengan video mengenai pembelajaran yang ada di aplikasi
Youtube untuk dipelajari.
Materi yang akan dibahas dalam pertemuan ini adalah “Memahami Cara Kerja engine 4
Langkah”. Pada proses pembelajaran saya terlebih dahulu memberikan pertanyaan ke siswa
secara acak mengenai bagaimana prinsip kerja Engine 4 langkah ? siswa mengirimkan jawaban
melalui chat pribadi kepada saya dan Alhamdulillah hamper semua siswa bisa menjawab dengan
benar.
Untuk membuka pembelajaran tentang Engine 4 langkah saya mengirimkan sebuah 2 link
youtube dalam group mengenai cara kerja engine 4 langkah.
Video 1 = https://youtu.be/LVAbknSuoao akun youtube ini milik Mustain Moch.
Video 2 = https://youtu.be/bvTo3iLS8fU akun youtube ini milik santa cs.
Pada video 1 menjelaskan bagaimana cara kerja engine 4 tak ( video dalam bentuk animasi )
dalam hal ini siswa masing - masing mengamati video tersebut setelah selesai menonton video
tersebut siswa diberi kesempatan untuk bertanya, kemudian memberi kesimpulan tentang video
tersebut tentang prinsip kerja dari engine 4 langkah adalah 4 kali gerak naik turun piston, 2 kali
putaran poros engkol untuk menghasilkan 1 kali usaha. Sedangkan dalam prosesnya terjadi 4 kali
langkah yaitu langkah Isap, Kompressi, Usaha dan Buang.
Pada Video 2 pemperlihatkan bagaimana benda asli dari engine 4 langkah dalam video ini tujuan
saya adalah bagaimana siswa mengenali komponen yang ada pada engine 4 langkah dan
bagaimana fungsinya dan untuk mencapai tujuan tersebut saya memberikan tugas terhadap siswa
memahami 10 fungsi dalam kompponen yang ada pada engine 4 langkah kemudian siswa
mengirim subuah video dirinya untuk menjawab tugas tersebut. Guru kembali mengupload slah
satu video terbaik sebagai penyemangat dan referensi bagi siswa yang lain.
Penilaian dari pembelajaran ini adalah keaktifan siswa dalam bertanya, cara menyimpulkan dan
bagaimana sikap kepercayaan diri mereka dalam membuat video mengenai tugas yang diberikan.

Anda mungkin juga menyukai