Anda di halaman 1dari 2

PENCUCIAN DAN STERILISASI INSTRUMEN

No. Dokumen : No. Revisi : Halaman :


0009/SPO/CSSD/RSM 00
1/2
HTS/I/2017

RS MH THAMRIN
SALEMBA
STANDAR Tanggal Terbit : Ditetapkan :
PROSEDUR
OPERASIONAL
(SPO)
03 Januari 2017 Dr. dr. Kemal Muhamad., MMR ., M.Kes., AIFO
Direktur
PENGERTIAN Suatu tindakan yang digunakan untuk menyeteril instrumen logam baik
menggunakan autoclave uap basah ataupun autoclave kering/oven.
TUJUAN Untuk menyeteril instrumen logam dari mikroorganisme dan mencegah
infeksi nosokomial.
KEBIJAKAN Surat Keputusan Direktur Rumah Sakit MH Thamrin Salemba Nomor
0026/SK-DIR/RSMHTS/I/2017 tentang Penetapan Standar Pelayanan Unit
Sterilisasi (CSSD) di Rumah Sakit MH Thamrin Salemba
PROSEDUR 1. Intrumen yang sudah dipakai diproses:
a. Dekontaminasi: direndam dalam larutan enzymatic (Gigazyme)
selama 10 menit
b. Dicuci: setelah direndam gigazyme bilas dengan air mengalir
dan cuci dengan deterjen menggunakan sikat, dibilas dan
dikeringkan
2. Setelah proses pencucian dimasukan ke pembungkus alat
(sterilization pouch) atau dibungkus dengan laken 2 lapis
3. Tempelkan autoclave tape dipembungkus alat tersebut untuk
indikator steril
4. Tulis di pembungkus alat nama alat/set instrument, tanggal
penyeterilan dan tanggal kadaluarsa (khusus alat yang ada di
instalasi kamar operasi tulis nama petugas yang melakukan
pengemasan)
5. Masukan instrumen ke sterilisator
6. Susun set alat di sterilisator dengan posisi miring atau tegak dan
jangan terlalu banyak, agar ada sela ruang untuk lewatnya uap
panas.
7. Nyalakan sterilisator, atur suhu dan lamanya proses sterilisasi.
Menggunakan:
a. Autoclave uap basah : suhu 130ºC, lama sterilisasi 30 menit
dan Dray (pengeringan) 30 menit
b. Autoclave kering/oven : suhu 170ºC dan lama sterilisasi 1 jam
8. Simpan alat yang sudah steril ditempat yang sudah disediakan

Tidak diperkenankan memperbanyak sebagian atau seluruh dokumen ini tanpa seijin
RS MH Thamrin Salemba
PENCUCIAN DAN STERILISASI INSTRUMEN

No. Dokumen : No. Revisi : Halaman :


0009/SPO/CSSD/RSM 00
2/2
HTS/I/2017

RS MH THAMRIN
SALEMBA

CATATAN :
a. Jika instrumen dimasukkan ke tromol, lubang tromol yang disamping
dan dibawah dibuka sebelum sterilisasi dan ditutup kembali setelah
steril.
b. Tanda sudah steril jika di autoclave tape ada garis hitam/ coklat
Masa kadaluarsa 7 x 24 jam .
UNIT TERKAIT 1. Instalasi Kamar Operasi
2. Rawat Inap
3. Rawat Jalan
4. Instalasi Gawat Darurat
5. Intensive Care Unit
6. Instalasi Farmasi

Tidak diperkenankan memperbanyak sebagian atau seluruh dokumen ini tanpa seijin
RS MH Thamrin Salemba

Anda mungkin juga menyukai