Anda di halaman 1dari 2

5 Tahap Dalam Kultur Jaringan Dalam

Biologi
By hisam samPosted on 23/09/2016
DosenPendidikan.Com – Kultur jaringan merupakan suatu metode dalam mengisolasi bagian dari
tanaman seperti sekelompok sel atau jaringan yang ditumbuhkan dengan kondisi aseptik, yang sehingga
pada bagian tanaman ini bisa memperbanyak diri, serta dapat tumbuh menjadi tanaman yang lengkap
kembali. Untuk prinsip yang akan digunakan dalam menerapkan teknik kultur jaringan ialah dengan
memanfaatkan prinsip perbanyakan tumbuhan secara vegetatif.

Yang selama ini dalam teknik untuk perbanyakan tumbuhan dilakukan secara konvensional, maka dalam
teknik kultur jaringan dilakukan dalam kondisi aseptik di dalam botol kultur dengan medium dan kondisi
tertentu. Hal ini berdasarkan teori Kultur In Vitro yakni Totipotensi. Yang teori ini mempercayai bahwa
setiap bagian tanaman dapat berkembang biak karena seluruh bagian tanaman terdiri atas jaringan-
jaringan hidup. Oleh karena itu, semua organisme baru yang berhasil ditumbukan akan memiliki sifat
yang sama persis dengan induknya.

Tahap-Tahap Dalam Kultur Jaringan


Dalam hal ini ada beberapa tahap-tahap dalam kultur jaringan diantaranya yaitu:

Tahap Persiapan
Yang tahap persiapan ini meliputi yaitu:

 Persiapan Ruangan Dan Alat-Alat Yang Akan Digunakan


Hal ini merupakan tahap awal dan sangat penting karena tahap ini dapat menjadi faktor yang
akan menentukan keberhasilan teknik kultur jaringan ini ialah dari tingkat sterilisasi yang tinggi.
Demikian pula dengan bahan tanaman dan media tanam yang akan digunakan sebagai eksplan
yang bisa diperoleh dari daun, tunas, cabang, batang, akar, embrio, kotiledon ataupun bagian-
bagian tanaman lainnya.
 Sterilisasi Eksplan
Hal ini dilakukan dengan merendam eksplan dalam larutan kimia tertentu, diantaranya alkohol,
NaOCI, CaOCI (kaporit), HgCI2 (sublimat), serta H2O2.
 Persiapan Media Tanam
Media tanam yang sangat mendukung pertumbuhan eksplan haruslah mengandung sukrosa dan
hara dalam kosenterasi yang cukup. Biasanya media tanam di taruh di dalam botol-botol kaca
transparan.

Tahap Inisiasi Kultur


Ini merupakan tahap penanaman awal, Eksplan yang telah disterilisasi kemudian ditanam pada media
yang telah dipersiapkan. Media yang sesuai merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi kecepatan
pertumbuhan pada tahap selanjutnya. Setelah penanaman selesai, botol-botol berisi eksplan kemudian
disimpan di dalam ruangan tersendiri dimana suhu, kelembaban dan cahaya dapat diatur sesuai
kebutuhan pertumbuhan eksplan.

Tahap Multiplikasi Tunas


Pada umumnya eksplan akan membentuk akar pada minggu awal dalam pertumbuhan, lalu dilanjutkan
dengan pertumbuhan pada tunas-tunasnya. Yang tunas-tunas tersebut kemudian dipisahkan untuk
mendapatkan tanaman yang baru lagi. Multiplikasi tunas dapat dilakukan dengan memisahkan ujuang
tunas yang sudah ada yang telah menghasilkan ruas dan buku baru, tunas-tunas lateral, tunas adventif
serta dengan cara embrio somatik.

Tahap Pemanjangan Tunas, Induksi Akar Dan


Perkembangan Akar
Pada tunas-tunas yang telah dipisahkan kemudian membentuk bagian-bagian tanaman lengkap,
termasuk bagian perakaran. Tahapan ini tidak berlaku terhadap tanaman yang mudah berakar. Induksi
akar merupakan proses memicu pertumbuhan akar yang biasanya dilakukan dengan penambahan zat
pengatur tumbuh terutama dari golongan auxin. Planlet dipindahkan ke media yang mengandung zat
pengatur tumbuh.

Tahap Aklimatisasi
Dalam tahap Aklimatisasi ini merupakan tahap pemindahan plantlet dari ruang tumbuh awal ke
lingkungan, atau dengan kata lain pemindahan plantlet dari kondisi terkontrol di dalam botol ke
lingkungan luar. Kondisi luar yang tidak stabil sangat rentan bagi plantlet-plantlet.

Oleh karena itu plantlet tidak langsung dipindahkan ke lapangan melainkan ke tempat-tempat persemaian
atau dirumah kaca. Kondisi lingkungan terutama suhu dan kelembaban sedikit demi sedikit diubah hingga
menyemai dengan kondisi di lapangan. Hal ini perlu dilakukan agar plantlet-plantlet dapat menyesuaikan
kondisi lingkungannya sampai nanti dipindahkan ke lingkungan tumbuhnya seperti semula.

Anda mungkin juga menyukai