Anda di halaman 1dari 8

Satuan Acara Pembelajaran (SAP)

Pemeliharaan Kesehatan Gigi dan Mulut

Pokok Bahasan : Kesehatan Gigi

Sub Pokok Bahasan : Pemeliharaan Kesehatan Gigi dan Mulut

Sasaran : Masyarakat Umum

Tempat/Lokasi :

Waktu : 30 menit

A. Tujuan Pembelajaran Umum (TPU)


Setelah diberikan penyuluhan, masyarakat diharapkan mampu memahami
tentang pemeliharaan kesehatan gigi dan mulut yang baik dan benar dalam kehidupan
sehari-hari.
B. Tujuan Pembelajaran Khusus (TPK)
1. Masyarakat mampu mengartikan pengertian pemeliharaan kesehatan gigi dan
mulut
2. Masyarakat mampu menjabarkan fungsi pemeliharaan kesehatan gigi dan
mulut
3. Masyarakat mampu menerangkan cara pemeliharaan kesehatan gigi dan mulut
C. Materi
1. Pengertian Pemeliharaan Kesehatan Gigi dan Mulut
Pemeliharaan kesehatan gigi dan mulut adalah memelihara kebutuhan
gigi dan mulut untuk menjaga agar tetap sehat dan kuat.
2. Fungsi Pemeliharaan Kesehatan Gigi dan Mulut
a. Menghindari terjadinya penyakit jaringan keras gigi
b. Menghindari terjadinya penyakit periodontal
3. Cara Pemeliharaan Kesehatan Gigi dan Mulut
a. Mengatur pola makan
b. Tindakan secara kimia
c. Tindakan secara mekanis
D. Metode
1. Ceramah
2. Tanya Jawab
E. Kegiatan Belajar Mengajar
MATERI KEGIATAN METODE ALAT WAKTU
PERAGA

PENGAJAR SASARAN
Pendahuluan : Mengumpulkan Warga Datang Ceramah - 1m
dan Menyiapkan dan Duduk
Warga dengan Tenang
Memberi Salam Menjawab Ceramah - 15 s
Salam

Memperkenalkan Mendengarkan Ceramah - 15 s


Diri
Menyampaikan Mendengarkan Ceramah - 1m
Maksud dan
Tujuan
Apersepsi Merespon/Men Ceramah - 1m
“ menanyakan jawab
apakah bapak ibu
hadirin tau cara
pemeliharaan
kesehatan gigi
dan mulut selain
dengan menyikat
gigi?”
Kegiatan inti :
Pembukaan Pretest Menjawab Ceramah - 2m
Pretest dan Tanya
Jawab
Penyampaian Menjelaskan Mendengarkan Ceramah Power 3m
TPK 1 Tentang dan Tanya Point
Pengertian Jawab
Pemeliharaan
Kesehatan Gigi
dan Mulut
Penyampaian Menjelaskan Mendengarkan Ceramah Power 4m
TPK 2 Tentang Fungsi dan Tanya Point
Pemeliharaan Jawab
Kesehatan Gigi
dan Mulut
Penyampaian Menjelaskan Mendengarkan Ceramah Poster 3m
TPK 3 Tentang Cara dan Tanya
Pemeliharaan Jawab
Kesehatan Gigi
dan Mulut
Memperagakan Mendengarkan Ceramah Pantum 3m
Cara Menyikat dan Tanya
Gigi yang Baik Jawab
dan Benar
Tanya Jawab Menjawab Memberikan Ceramah - 3m
Pertanyaan Pertanyaan dan Tanya
Jawab
Post Test Menjawab Ceramah - 2m
Post Test dan Tanya
Jawab
Penutup : Menyimpulkan Mendengarkan Ceramah - 3m
Menyampaikan Mendengarkan Ceramah - 2m
Harapan
Menenangkan Warga Duduk Ceramah - 1m
Warga dengan Tenang
Mengucapkan Menjawab Ceramah - 30 s
Salam Salam

F. Media
1. Poster
2. Power Point
3. Pantum
G. Evaluasi
1. Pretest dan post test dilakukan secara lisan dengan memberikan pertanyaan
kepada 3 orang masyarakat yang ditunjuk.
2. Mengadakan sesi tanya jawab.
- Prosedur Pretest
Pretest diberikan setiap saat sebelum penyampaian materi,yang diberikan
dalam bentuk lisan dan dilakukan kepada 2 orang masyarakat yang ditunjuk.
- Prosedur Post test
Post test diberikan setelah penyampaian materi,yang diberikan dalam bentuk
lisan dan dilakukan kepada 3 orang masyarakat yang ditunjuk.

Daftar pertanyaan sebagai berikut :


1. Apa yang dimaksud dengan pemelihara kesehatan gigi dan mulut?
2. Sebutkan fungsi pemelihara kesehatan gigi dan mulut?
3. Sebutkan apa saja cara pemeliharaan kesehatan gigi dan mulut?
Jawaban :
1. Pemeliharaan kesehatan gigi dan mulut adalah memelihara kebutuhan gigi dan
mulut dari sisa makanan atau kotoran lain yang berada di dalam rongga mulut
dengan tujuan untuk mencegah pertumbuhan dan perkembangan
mikroorganisme yang patogen, yang bisa merusak jaringan mukosa mulut dan
merusak jaringan gigi.
2. Fungsi pemeliharaan kesehatan gigi dan mulut :
a. Menghindari terjadinya penyakit jaringan keras gigi
b. Menghindari terjadinya penyakit periodontal
3. Cara pemeliharaan kesehatan gigi dan mulut :
a. Mengatur pola makan
b. Tindakan secara kimia
c. Tindakan secara mekanis
H. Daftar Pustaka
1. http://repo.poltekkes-
medan.ac.id/jspui/bitstream/123456789/1439/1/KTI%20KEBERSIHAN%20GIGI%20D
AN%20MULUT%20TERHADAP%20OHI-S%20Hayati%20BENAR.pdf
2. http://repo.poltekkes-
medan.ac.id/jspui/bitstream/123456789/709/1/KTI%20CLAUDITANIA%20TELAUMB
ANUA.pdf
3. http://eprints.poltekkesjogja.ac.id/1414/1/KTI%5B1%5D.pdf
4. http://repository.poltekkes-denpasar.ac.id/1840/3/BAB%20II.pdf
5. http://eprints.ums.ac.id/28799/2/BAB_I.pdf
6. http://eprints.poltekkesjogja.ac.id/1279/1/KTI%20Lengkap.pdf
7. https://e-journal.unair.ac.id/MKG/article/download/717/499
8. http://repository.poltekkesbdg.info/files/original/6c58e1c5eb8b73e24ff906a57
8d21ef1.pdf
9. http://repo.poltekkes-
medan.ac.id/jspui/bitstream/123456789/687/1/KTI%20ANGELIKA%20TOBI
NG.pdf
I. Sketsa Media Pembelajaran
1. Poster
Materi :
a. Cara Pemeliharaan Kesehatan Gigi dan Mulut
Gambar : Permen, obat kumur, sikat gigi.
2. Power Point
Materi :
a. Slide 1 : Judul
b. Slide 2 : Pengertian Pemeliharaan Kesehatan Gigi dan Mulut
1) Gambar : Gigi yang sehat
c. Slide 3 Fungsi Pemeliharaan Kesehatan Gigi dan Mulut
1) Menghindari Terjadinya Penyakit Jaringan Keras Gigi
2) Gambar : Karies gigi
d. Slide 4 Fungsi Pemeliharaan Kesehatan Gigi dan Mulut
1) Menghindari Terjadinya Penyakit Periodontal
2) Gambar : gingivitis dan periodontitis
3. Pantum
Materi :
a. Memperagakan cara manyikat gigi yangbaik dan benar
J. Pengembangan Materi
1. Pengertian Pemeliharaan Kesehatan Gigi dan Mulut
Pemeliharaan kesehatan gigi dan mulut adalah memelihara kesehatan
gigi dan mulut untuk menjaga gigi agar tetap sehat dan kuat. Menjaga gigi dan
mulut tetap sehat sebenarmya sangat mudah, yang membuat susah adalah
mengatasi rasa malas dari orang tersebut. Tanda dari gigi yang sehat adalah
bebas dari kerusakan gigi terutama karies gigi, penyakit periodontal seperti
gingivitis, dan kelainan-kelainan lain yang beresiko bagi kesehatan gigi dan
mulut (Gilang, 2010).
Pemelihara kesehatan gigi dan mulut bertujuan untuk membuang plak
yang menjadi penyebab masalah kesehatan gigi dan mulut itu sendiri, seperti
karies gigi, kalkulus, gingivitis. Kebiasaan untuk memelihara kesehatan gigi
dan mulut harus dilakukan sedini mungkin dan dilakukan setiap hari (Pratiwi,
2007).
2. Fungsi Pemeliharaan Kesehatan Gigi dan Mulut
a. Menghindari Terjadinya Penyakit Jaringan Keras Gigi
Penyakit jaringan keras gigi ditandai oleh rusaknya email dan
dentin yang progresif disebabkan oleh keaktifan metabolisme plak
bakteri. Tiga faktor yang berhubungan yaitu makanan, host dan bakteri
(Selwitz dkk, 2007). Contoh penyakit jaringan keras gigi adalah karies
gigi.
b. Menghindari Terjadinya Penyakit Periodontal
Penyakit periodontal adalah penyakit pada jaringan pendukung
gigi yaitu jaringan gingiva, tulang alveolar, semen dan ligament
periodontal (Putri, Herijulianti, dan Nurjanah, 2011). Contoh penyakit
periodontal adalah gingivitis dan periodontitis.
3. Cara Pemeliharaan Kesehatan Gigi dan Mulut
a. Mengatur Pola Makan
Dalam Kamus Besar Bahasa Indosnesi, pola diartikan sebagai
suatu sistem, cara kerja atau usaha untuk melakukan sesuatu
(Depdiknas,2001). Dengan demikian pola makan dapat diartikan
sebagai suatu cara atau usaha untuk melakukan kegiatan makan secara
sehat untuk kebersihan gigi dan mulut. Contohnya yaitu :
1) Menghindari makanan yang manis dan lengket yang
mengandung Karbo hidrat (kariogenik ), contohnya : permen
dan coklat
2) Makan sayur dan buah yang mengandung air dan serat,
contohnya : semangka dan mentimun
b. Tindakan Secara Kimia
Cara pemeliharaan kebersihan gigi dan mulut secara kimiawi
yaitu dengan menggunakan antibotik dan senyawa-senyawa anti
bakteri selain antibiotic.
Contohnya berkumur dengan obat kumur yang mengandung
chlorhexidine, fluoride, dan povidone iodine.
c. Tindakan Secara Mekanis
Tindakan secara mekanis adalah tindakan membersihkan gigi
dan mulut dari sisa makanan dan debris yang bertujuan untuk
mencegah terjadinya penyakit pada jaringan keras maupun jaringan
lunak.
Contohnya dengan cara menyikat gigi 2 kali sehari pagi setelah
sarapan dan malam sebelum tidur. Dalam menyikat gigi, ada teknik
yang harus kita praktikkan dengan baik agar gigi tetap sehat. Banyak
cara untuk menyikat gigi,diantaranya adalah sebagai berikut :
1) Tempatkan sikat gigi di samping gigi dengan bulu sikat
gigi dalam posisi miring,membentuk sudut 450 terhadap
gusi.
2) Tekan sikat gigi tersebut pada gusi dan gigi, dan
gerakkan kearah mahkota (pada rahang atas digerakkan
ke bawah, pada rahang bawah digerakkan ke atas).
3) Lakukan gerakan ini pada sisi luar semua gigi, atas dan
bawah.
4) Dengan cara yang sama, lakukan hal ini untuk sisi
bagian dalam.
5) Untuk sisi/permukaan kunyah,letakkan sikat gigidengan
bulu sikat tegak lurus pada permukaan gigi,gerakkan
sikat gigi kemuka dan kebelakang.
LEMBAR PENGESAHAN

Dosen Pembimbing Penyuluh

Drg. Eliza Herijuliati M.Pd Riva Laila Safitri


NIP. 19580710186032001 NIM P17325119038

Anda mungkin juga menyukai