Anda di halaman 1dari 5

Salah satu kegiatan yang di adakan oleh Panitia Ospek untuk mahasiswa/i baru di

Kampus Univesitas Internasional Semen Indonesia yang di beri nama IO-CHAMPS


2020, Yang mana Kegiatan tersebut bertujuan untuk memperkenalkan fasilitas maupun
kegiatan yang ada di dalam Kampus kepada Mahasiswa/Mahasiswi Baru yang akan
bergabung di UISI, Serta Acara seminar yang langsung di isi oleh Dosen dan Panitia IO-
CHAMPS yang mana Acara tersebut sangat bermanfaat untuk menambah ilmu dan
semangat berjuang untuk para Mahasiswa/i baru UISI.

Materi 1
Membangun Semangat Entreprenurship untuk Kemandirian Pribadi dan Kemajuan
Bangsa

Materi yang disampaikan oleh Bapak Dwi Soetjipto Kepala SKK Migas. Materi yang
saya dapatkan dari Bapak Dwi Soetjipto adalah langkah awal proses panjang dan
perjuangan. Menjelaskan bahwa gambaran sebuah gunung yang dimana kita memulai
dari bawah bergadang, sakit kemudian ada remedial yang menuju ke Happy Graduation.

Perjalanan PT Semen Gresik yang dibangun setelah merdeka untuk pencapaian


pembangunan nasional. Memanfaatkan SDA yang tidak dapat diperbaharui seperti
semen. “Bagaimana jika habis? Apakah pabrik akan mati?” Jawabannya dengan adanya
UISI atau Universitas Internasional Semen Indonesia tersebut proses penambangan
berakhir. “Kenapa Semen Gresik pindah ke Tuban?” Jawabannya karena bahan baku
habis dan tempat pabrik ada di tengah kota. Jadi harus meningkatkan teknologi.

Sebuah pencapaian Universitas Internasional Semen Indonesia selama tujuh tahun


diantaranya mempunyai sepuluh program studi dengan akreditas kampus B dan juga
tentunya prestasi-prestasi positif yang telah didapatkan oleh mahasiswa atau mahasiswi
dapat meningkatkan nama UISI (Universitas Internasioanl Semen Indonesia).

Jadi harapannya UISI bias mengangkat citra dari semen tersebut dan berharap
manajemen, dosen maupun para mahasiswa UISI bias kompak untuk bisa merealisasikan
dengan berbagai cara yang dilakukan. Pada tahun 2013 melihat adanya masalah, Kota
Gresik yang merupakan Kota Santri yang banyak lembaga pendidikan yang telah diakui
oleh keberadaannya namun masyarakat Gresik masih melanjutkan pendidikan di luar
Kota Gresik. Di sisi lain banyak terdapat aset Semen Indonesia yang bisa dimanfaatkan
seperti bekas areal tambang yang sudah direklamasi, bekas pabrik semen dan lain-
lainnya. Aset-aset tersebut adalah milik negara dapat dimanfaatkan oleh masyarakat
sebagai contoh pemanfaatan aset oleh pemda untuk tempat proses akhir atau TPA.
Adanya potensi jika dilakukan maka nama Semen Indonesia akan abadi di Kota Gresik
yaitu membangun lembaga pendidikan. Sebuah pendidikan tinggi yang akan
diintergrasikan dengan system yang ada di Semen Indonesia Grup sehingga para
mahasiswa tidak hanya belajar teori maupun praktek di laboratorium tapi praktik di
industri secara nyata. Pada Bulan Mei 2013 lahirlah Sekolah Tinggi Manajemen Semen
Indonesia atau yang disebut dengan STMSI. Berawal dari dua program studi dan puluhan
mahasiswa berkat kerja keras seluruh civitas STMSI seiring dengan persetujuan
Kemendiknas untuk menambah program studi sehingga dari sekolah tinggi menjadi
universitas.

Selanjutnya pada materi Berubah untuk Menciptakan Value Tumbuhkan Kemampuan


untuk survive. Membahas tentang kemampuan enterprenuer antara lain :

1. Creativity
Banyak lomba-lomba yang dibangun di UISI untuk membangun kreativitas, masih
banyak di Indonesia takut mengungkapkan sesuatu. Creativity harus diawali kemampuan
untuk mengungkapkan sesuatu.
2. Problems Solving
Kreativitas kita untuk hal yang baru belum muncul tetapi kita bisa melaksanakan mindset
problem solving. Tidak semua orang memiliki solution mindset. Sering sekali kita
banyak debat mengungkapkan alasan masing-masing lama berdebat tetapi tidak
mengerucut sebuah solusi
3. Communications
Seperti masalah demo tahun ini. Masyarakat sangat mudah di provokasi. Kemampuan
mahasiswa harus bisa meyakinkan apabila mahasiswa mampu memiliki komunikasi yang
baik dan bagus.
4. Flexible & Adoptable
5. Identity Opportunity
Fokus pada perubahan kehidupan manusia, carilah permasalahan yang ada, lalu
kemudian ciptakan value untuk mengatasi masalah tersebut

Materi 2
Materi ini disampaikan oleh Ibu Oki Anita Candra Dewi, S.T., M.T. (Direktorat
Akademik)
Beberapa peran Direktorat Akademik antara lain :

1. Memastikan kelancaran proses pembelajaran mahasiswa/I UISI


2. Pemberian sanksi bagi mahasiswa yang melakukan pelanggaran tehadap
peraturan akademik selama bekuliah di UISI
3. Menyusun dan melaksanakan kurikulum Pembelajaran
4. Melakukan evaluasi proses hasil pembelajaran
5. Pengembangan program kerja sama dalam penyelenggaraan program gelar
sarjana dengan perguruan tinggi mitra lain.

Materi III
Materi ini disampaikan ole Ibu Puji Andayani, S.Si., M.Si., M.Sc. (Direktorat
Kemahasiswaan Dan Kealumnian).
Uisi Character Building (The Spirit Of Sunan)
1. Unggul
2. Inovatif
3. Sportif
4. Inspiratif
Budaya Harian Universitas Internasional Semen Indonesia :

1. 5S (Senyum, Sapa, Salam, Sopan dan Santun).


2. Sholat Berjama’ah dan Puasa Sunnah
3. Safety Ridding
4. Malu dating terlambat
5. Green UISI (Bebersih, hemat air dan listrik)
6. Kampus bebas Asap Rokok
7. Bijak ber-Sosial Media
Materi IV
Materi ini disampaikan oleh Kakak Ilham Mustofa tentang Pengenalan Kampus.
Membahas lebih lanjut apa saja yang ada di dalam kampus Universitas
Internasional Semen Indonesia

Sekian resume materi yang saya dapatkan. Semoga IO-Champs 2020 day 2 bisa
menangkap materi lebih banyak lagi.

Terimakasih

Anda mungkin juga menyukai