Anda di halaman 1dari 2

LAPORAN

HASIL KEGIATAN SOSIALISASI


IDENTIFIKASI PASIEN
RSUD SULTAN IMANUDDIN PANGKALAN BUN
TAHUN 2017

A. DASAR PELAKSANAAN

Sasaran keselamatan pasien merupakan syarat untuk diterapkan di semua


rumah sakit yang di akreditasi oleh komisi akreditasi rumah sakit. Peyusunan
sasaran ini mengacu kepada Life-Saving patient Safety Solutions dari WHO Patien
Safety (2007) yang digunakan juga oleh komite Keselamatan Pasien Rumah Sakit
PERSI (KKPRSI), dan Joint Commissiont International (JCI).
Identifikasi pasien adalah suatu upaya atau usaha yang bersifat konsisten ,
prosedur yang memiliki kebijakan atau talah disepakati, diaplikasikan sepenuhnya,
diikuti dan dipantau untuk mendapatkan data yang akan digunakan dalam
meningkatkan proses identifikasi (Joint Commission Internasional, 2007).

Dasar Hukum dalam pelaksanaan sosialisasi identifikasi pasien :


1. UU No 36 tahun 2009 tentang Kesehatan
2. UU No 44 tahun 2009 tentang Rumah Sakit
3. Keputusan Menteri Kesehatan Nomor 1333/Menkes/SK/XII/1999 tentang Standar
Pelayanan Rumah Sakit
4. Keputusan Menteri Kesehatan No 129 tahun 2008 tentang Standar Pelayanan
Minimal Rumah Sakit
5. Peraturan Menteri Kesehatan No 1691/MENKES/PER/VIII/2011 tentang
Keselamatan Pasien Rumah Sakit
6. Buku Panduan Nasional Keselamatan Pasien di Rumah Sakit Tahun 2008

B. TUJUAN

1. Mendorong peningkatan dalam keselamatan pasien


2. Mencegah terjadinya kesalahan dalam melaksanakan tindakan, pemberian obat,
dan pelayanan yang diberikan.

C. KEGIATAN PELAKSANAAN :
1. Tempat
Kegiatan sosialisasi identifikasi pasien dilaksanakan di :
a. Ruang pertemuan lantai 2 poliklinik rawat jalan
b. Ruang/unit/instalasi di RSUD Sultan Imanuddin Pangklan Bun
2. Waktu
Proses kegiatan terlaksana pada :
Bulan April dan Agustus 2017 (Jadwal kegiatan terlampir)

3. Peserta
- Petugas/perawat Ruang, Instalasi Rawat Inap dan Rawat Jalan
- Unsur Managemen

4. Kegiatan
a. Sosialisasi dilaksanakan setelah kegiatan laporan pagi RSUD Sultan
Imanuddin
b. Penyampaian panduan identifikasi pasien
c. Penjelasan SPO identifikasi pasien di RSUD Sultan Imanuddin
Pangkalan Bun

D. HASIL KEGIATAN
1. Kegiatan berjalan sesuai jadwal
2. Seluruh peserta / petugas pada unit/instalasi dapat memahami dan
berkomitmen menjalankan tugas sesuai dengan standar operasional
prosedur yang sudah diberikan.

E. TINDAK LANJUT
1. Memonitoring pemakaian gelang identitas pasien
2. Memonitoring sudah dilaksanakannya identifikasi pasien sebelum
pemberian obat, produk darah, pengambilan darah atau spesimen lain,
sebelum melakukan tindakan atau prosedur, dll.

F. LAMPIRAN
1. Jadwal kegiatan
2. Absensi kegiatan
3. Dokumentasi Kegiatan

Pangkalan Bun, 26 Agustus 2017


Ketua Pokja SKP
RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan Bun,

H A R D I N O , S.Kep

Anda mungkin juga menyukai