Anda di halaman 1dari 4

ULANGAN AKHIR SEMESTER

PENGANTAR EKONOMI

NAMA : Mohammad Rizki Ansara


NIM : 191120039
FAKULTAS : Ekonomi Syariah

JAWABAN!
1. Sistem ekonomi adalah keseluruhan tata cara untuk mengoordinasikan perilaku
masyarakat (produsen, konsumen, pemerintah, bank dan sebagainya) dalam menjalankan
kegiatan ekonomi (produksi, distribusi, konsumsi, investasi dan sebagainya) sehingga
terbentuk satu kesatuan yang teratur dan dinamis dan kekacauan dalam bidang ekonomi
dapat dihindari. ( Gilarso )

Sistem ekonomi adalah sekumpulan komponen-komponen atau unsur-unsur yang terdiri


dari atas unit-unit ekonomi serta lembaga-lembaga ekonomi yang bukan saja saling
berhubungan dan berinteraksi melainkan juga saling menopang dan memengaruhi.
( Gregory Grossman dan M. Manu )

Seperangkat mekanisme dan institusi untuk menjawab pertanyaan apa, bagaimana dan
untuk siapa barang dan jasa diproduksi (what, how, dan for whom).
(McEachern )

Fungsi ekonomi
 Sebagai penyedia dorongan untuk berproduksi.
 Mengkoordinasi kegiatan individu dalam suatu perekonomian.
 Sebagai pengatur dalam pembagian hasil produksi di seluruh anggota masyarakat
agar dapat terlaksana seperti yang diharapkan
 Menciptakan mekanisme tertentu agar distribusi barang dan jasa berjalan dengan
baik.

Perbedaan ekonomi konvensional dan syariah dalam kebutuhan manusia

Dalam mengkonsumsi suatu barang, Islamic economic man tidaklah dilandasi niatan
hanya untuk mencari kepuasaan belaka. Namun lebih dari pada itu, seorang Islamic
economic man akan lebih mempertimbangkan tentang status barang tersebut, apakah
halal atau haram dan bagaimana cara barang tersebut didapatkan, apakah merugikan
orang lain atau tidak. Tindakan tersebut merupakan pertimbanganpertimbangan yang
harus diperhitungkan oleh seorang Islamic economic man. Oleh karena itu, Islamic
economic man tidaklah materialistik. Ia selalu memegang prinsip syariah yang selalu
menekankan pentingnya berbuat kebajikan terhadap semua orang. Tolong menolong,
peduli terhadap sesama merupakan salah satu diantara karakterisik Islamic economic man
yang berkecimpung di dalam aktivitas perekonomian.
Islam telah mengatur kehidupan manusia dengan ketentuan-ketentuan yang telah di
syariahkan. Keberadaan aturan itu semata-mata untuk menunjukkan jalan bagi manusia
dalam memperoleh kemuliaan. Perilaku orang muslim dalam bidang ekonomi selalu
diorientasikan pada peningkatan keimanan, karena implementasi dari pemahaman islam
akan membentuk kehidupan.
Para ulama Islam telah menyepakati bahwa salah satu tujuan terpenting syari’ah adalah
mengurangi kesulitan dan berusaha untuk menjadikan hidup setiap manusia menjadi
nyaman. Berbeda dengan kapitalisme yang mempunyai karakter materalistik sehingga
kurang mengindahkan nilai-nilai etika.

2. Mazhab baqir as-sadr


Mazhab mainstream
Mazhab alternatif kritis

3. Peran pemerintah antara lain


 Peran alokatif
Yaitu peranan pemerintah dalam mengalokasikan sumber daya ekonomi yang ada
agar pemanfaatannya bisa optimal dan mendukung efisiensi produksi.
 Peran distributif
Yaitu peranan pemerintah dalam mendistribusikan sumber daya, kesempatan dan
hasil-hasil ekonomi secara adil dan wajar.
 Peran stabilitatif
Yaitu peranan pemerintah dalam mendistribusikan sumber daya, kesempatan dan
hasil-hasil ekonomi secara adil dan wajar.
 Peran dinamisatif
Yaitu peranan pemerintah dalam menggerakkan proses pembangunan ekonomi
agar lebih cepat tumbuh, berkembang dan maju
KURVA PERMINTAAN

Kurva permintaan merupakan suatu kurva yang menggambarkan sifat hubungan antara
harga suatu barang dengan jumlah barang tersebut yang diminta. Dengan demikian
berdasarkan data pada Tabel 1 di atas maka kita dapat menggambarkan kurva
permintaan. Pada sumbu tegak digambarkan berbagai tingkat harga, sedangkan pada
sumbu mendatar digambarkan sebagai jumlah barang yang diminta.

GAMBAR A.
Semakin banyaknya penawaran dari pelanggan membuat penjualan meningkat. Namun,
hal itu tidak diikutsertakan dengan kualitas produk yang dibuat sehingga harga menjadi
turun sebab kompetitor bisa masuk ke pasar yang sama dengan menggunakan produk
yang serupa.

GAMBAR B.
Semakin banyaknya permintaan dari pelanggan membuat penjualan meningkat. Akan
tetapi, hal ini dibarengi dengan kualitas sehingga harga produk ikut meningkat pula.
Keberadaan kompetitor juga tidak mempengaruhi harga karena loyalitas dari pelanggan.
KURVA PENAWARAN

Fungsi dari kurva penawaran adalah untuk membandingkan harga beserta jumlah
kuantitas produk yang ditawarkan. Dengan kata lain, jika harga sebuah barang
meningkat, hal itu akan selaras dengan penawaran yang diberikan. Penyebabnya ada dua
yaitu peningkatan harga lantaran permintaan dan peningkatan harga karena kenaikan
biaya produksi.

GAMBAR A.
menunjukkan contoh kurva penawaran berdasarkan penyebab yang pertama, yakni
peningkatan harga lantaran peningkatan permintaan. Disana terlihat apabila satu porsi
bakso seharga 12 ribu akan terjual sebanyak 120 porsi. Hal itu akan terus meningkat
seperti yang terlihat, yakni apabila harganya menjadi 14 ribu maka akan ada 140
mangkok yang terjual hingga seterusnya.

GAMBAR B.
memperlihatkan keadaan yang sebaliknya. Harga penawaran bisa saja meningkat apabila
biaya produksi ikut menjulang tinggi. Namun di sisi lain, apabila biaya produksi kecil,
maka penjualan akan ikut menurun lantaran barang yang diproduksi ikutan berkurang.

Anda mungkin juga menyukai