Anda di halaman 1dari 958

I - 26

Bab I. Pendahuluan
Pada Bab I memuat uraian tentang latar belakang, profil Kota Surabaya, proses
penyusunan dokumen Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah
Kota Surabaya, maksud dan tujuan, ruang lingkup penulisan, serta sistematika
penulisan.
Bab II. Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah Kota Surabaya
Pada Bab II memuat uraian pembahasan isu prioritas lingkungan hidup daerah Kota
Surabaya beserta tahapan proses perumusan isu prioritas.
Bab III. Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan Hidup Daerah
Kota Surabaya
Pada Bab III memuat uraian analisis PSR (Pressure, State, and Response) isu
lingkungan hidup yang berkaitan dengan analisis tata guna lahan, kualitas air,
kualitas udara, resiko bencana dan perkotaan.
Bab IV. Inovasi Daerah dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup
Pada Bab IV memuat uraian tentang upaya atau inisiatif – inisiatif yang dilakukan
oleh Kepala Daerah dan masyarakat dalam pengelolaan lingkungan hidup.
Bab V. Penutup
Pendahuluan

Pada Bab V memuat simpulan dari keseluruhan pokok – pokok pembahasan yang
tersusun dalam Dokumen IKPLHD Kota Surabaya dan rencana tindak lanjut yang
berimplikasi kepada kebijakan kepala daerah.
Daftar Pustaka
Lampiran
i

SURAT PERNYATAAN
NOMOR : 800 / 2005 / 436.7.12 / 2017

Yang bertanda tangan dibawah ini,

Nama : TRI RISMAHARINI

Jabatan : Walikota Surabaya

Alamat Kantor : Jl. Taman Surya Nomor 1 Surabaya

bertindak untuk dan atas nama Pemerintah Kota Surabaya


Dalam rangka upaya penyusunan Dokumen Informasi Kinerja Pengelolaan
Lingkungan Hidup Daerah Tahun 2017 yang didalamnya memuat perumusan
dan penetapan isu prioritas secara partisipatif dengan melibatkan para pemangku
kepentingan di Kota Surabaya menetapkan 5 (lima) aspek isu prioritas lingkungan
hidup sebagai berikut :
1. Aspek Tata Guna Lahan :
“Optimalisasi Pengelolaan Kawasan Lindung Yang Terintegrasi Dengan
Pembangunan Berkelanjutan”
2. Aspek Kualitas Air :
“Pelestarian Air Untuk Keberlanjutan Ekologi”
3. Aspek Kualitas Udara :
“Optimalisasi Pengawasan Dan Pengendalian Terhadap Sumber Pencemar
Guna Menjaga Kualitas Udara”
4. Aspek Resiko Bencana :
“Optimalisasi Sistem Ketahanan Yang Handal Terhadap Bencana Perkotaan”
5. Aspek Perkotaan :
“Optimalisasi Sistem Pengelolaan Persampahan Secara Terpadu Berbasis
Peran Serta Masyarakat”
Demikian Surat Pernyataan ini dibuat untuk dipergunakan sebagaimana mestinya.

Surabaya,
WALIKOTA SURABAYA

TRI RISMAHARINI
Lokasi : Vihara (Kenjeran)
ii INFORMASI KINERJA
PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT karena atas limpahan
rahmat dan karunia-Nya, Pemerintah Kota Surabaya dapat menyelesaikan dokumen
Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah (IKPLHD) yang
merupakan laporan kinerja Kepala Daerah mengenai aspek pengelolaan hidup di
Kota Surabaya.
Tekanan terhadap lingkungan berupa perubahan penduduk dari segi
kuantitas maupun aktivitas disertai keterbatasan lingkungan dan teknologi
mewajibkan Pemerintah Kota Surabaya untuk melakukan respon atau upaya-upaya
pengendalian agar tidak terjadi ketidakseimbangan ekologi atau bencana-bencana
lingkungan. Evaluasi terhadap upaya-upaya yang telah dilakukan oleh Pemerintah
Kota Surabaya, masyarakat, maupun pihak lain dapat dijadikan asas penilaian akan
kesadaran lingkungan untuk tetap mendukung konsep pembangunan berkelanjutan
sehingga hal ini menjadi poin penting dalam melakukan penyusunan dokumen
IKPLHD.
Dokumen IKPLHD disusun untuk memenuhi Undang-Undang RI Nomor
32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup dalam
Bab VIII tentang Sistem Informasi pasal 62 ayat (1-3) yang menjelaskan bahwa
Pemerintah dan Pemerintah Daerah mengembangkan sistem informasi lingkungan
hidup untuk mendukung pelaksanaan dan pengembangan kebijakan perlindungan
dan pengelolaan lingkungan hidup. Sistem informasi lingkungan hidup dilakukan
secara terpadu dan terkoordinasi serta wajib dipublikasikan kepada masyarakat.
Sistem informasi lingkungan hidup paling sedikit memuat informasi mengenai
status lingkungan hidup, peta rawan lingkungan hidup, dan informasi lingkungan
hidup lain. lnformasi ini sekaligus memenuhi kewajiban untuk menyediakan,
memberikan, dan/atau menerbitkan informasi yang berkaitan dengan kepentingan
publik sebagaimana ditetapkan dalam Undang-Undang Nomor 14 tahun 2008
tentang Keterbukaan lnformasi Publik (KIP).
Dokumen IKPLHD Kota Surabaya tahun 2017 menggunakan pendekatan
PSR (Pressure, State, Response) sesuai dengan pedoman Nirwasita Tantra yang
menggambarkan informasi terkait pengelolaan lingkungan hidup di Kota Surabaya
selama tahun 2017. Adapun informasi yang disajikan meliputi tekanan terhadap
lingkungan hidup, kondisi lingkungan hidup, dan respon atau upaya-upaya yang
dilakukan oleh pemerintah maupun masyarakat dalam bentuk kebijakan serta
program untuk menangani dampak lingkungan yang terjadi. lnformasi tentang
tekanan, kondisi, dan upaya yang dilakukan terhadap lingkungan diharapkan dapat
menjadi pertimbangan utama dalam membuat perencanaan kebijakan lingkungan,
iii

baik pada tingkat kabupaten/ kota, provinsi, maupun nasional. Ketersediaan data dan
informasi yang akurat merupakan salah satu prasyarat utama untuk menghasilkan
kebijakan pengelolaan lingkungan hidup yang efektif dan efisien.
Dokumen IKPLHD terwujud atas hasil kerja sama antara Organisasi
Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Kota Surabaya, Perguruan Tinggi, Swasta/
Perusahaan, Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM)/ Organisasi Lingkungan Hidup
Surabaya serta lapisan masyarakat lainnya.
Saran dan masukan yang bersifat konstruktif dari berbagai pihak diharapkan
dapat menjadikan dokumen IKPLHD lebih optimal sebagai bahan pertimbangan
dalam pengambilan keputusan terhadap terlaksananya pembangunan yang sesuai
dengan prinsip pembangunan berkelanjutan di Kota Surabaya.
Atas perhatian dan kerjasamanya kami sampaikan terima kasih

Surabaya,30 April 2017


iv INFORMASI KINERJA
PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP

DAFTAR ISI

SURAT PERNYATAAN .........................................................................................i


KATA PENGANTAR ............................................................................................ii
DAFTAR ISI..........................................................................................................iv
DAFTAR TABEL.................................................................................................vii
DAFTAR GAMBAR...........................................................................................viii
DAFTAR LAMPIRAN.......................................................................................xvi

BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang............................................................................................I-2
1.2 Profil Umum...............................................................................................I-3
1.2.1 Letak Geografis dan Administratif Kota Surabaya....................................I-4
1.2.2 Kondisi Fisik Dasar Kota Surabaya................................................................
I-5
1.2.3 Kondisi Demografis...................................................................................I-7
1.2.4 Kondisi Ekonomi Kota Surabaya............................................................I-15
1.2.5 Wilayah Pesisir Kota Surabaya...............................................................I-19
1.3 Proses Penyusunan Dokumen Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan
Hidup Daerah..........................................................................................I-22
1.4 Maksud dan Tujuan..................................................................................I-25
1.5 Ruang Lingkup Penulisan........................................................................I-25
1.6 Sistematika Penulisan...............................................................................I-26

BAB II ISU PRIORITAS LINGKUNGAN HIDUP DAERAH


2.1 Ketercapaian Isu Prioritas Lingkungan Hidup Kota Surabaya Tahun 2016....
..................................................................................................................II-1
2.1.1 Isu Prioritas Lingkungan Hidup Tahun 2016............................................II-1
2.1.2 Indikator Kinerja Isu Prioritas Lingkungan Hidup Tahun 2016................II-2
2.1.3 Capaian Kinerja Isu Prioritas Lingkungan Hidup Tahun 2016.................II-5
2.2 Tahapan Perumusan Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah Tahun 2017....
................................................................................................................II-10
2.2.1 Tim Penyusun Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah
(IKPLHD)...............................................................................................II-10
2.2.2 Proses Penjaringan Awal Isu Prioritas Lingkungan Hidup.....................II-15
2.2.3 Proses Analisis Isu-Isu Lingkungan Hidup.............................................II-22
2.2.4 Isu Prioritas Lingkungan Hidup Kota Surabaya.....................................II-29
v

2.2.5 Indikator Kinerja Isu Prioritas Lingkungan Hidup Tahun 2017..............II-31


2.3 Tahapan Penetapan Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah..................II-37
2.4 Capaian Kinerja Isu Prioritas Lingkugan Hidup Tahun 2017.................II-37

BAB III ANALISIS PRESSURE, STATE, DAN RESPONSE ISU


LINGKUNGAN HIDUP DAERAH
3.1 Tata Guna Lahan......................................................................................III-3
3.1.1 Pressure....................................................................................................III-3
3.1.2 State.........................................................................................................III-5
3.1.3 Response................................................................................................III-22
3.2. Kualitas Air............................................................................................III-28
3.2.1 Pressure..................................................................................................III-28
3.2.2 State.......................................................................................................III-34
3.2.3 Response................................................................................................III-58
3.3 Kualitas Udara.......................................................................................III-69
3.3.1 Pressure..................................................................................................III-69
3.3.2 State.......................................................................................................III-71
3.3.3 Response...............................................................................................III-82
3.4. Resiko Bencana......................................................................................III-92
3.4.1 Pressure..................................................................................................III-92
3.4.2 State.......................................................................................................III-93
3.4.3 Response................................................................................................III-99
3.5 Perkotaan..............................................................................................III-108
3.5.1 Pressure................................................................................................III-108
3.5.2 State.....................................................................................................III-109
3.5.3 Response..............................................................................................III-120

BAB IV INOVASI DAERAH DALAM PENGELOLAAN LINGKUNGAN


HIDUP
4.1 Upaya Peningkatan Kapasitas Lembaga Daerah.....................................IV-3
4.1.1 Anggaran Pengelolaan Lingkungan Hidup.............................................IV-3
4.1.2 Peningkatan Kapasitas Personil..............................................................IV-3
4.1.3 Pengembangan Jejaring Kerja.................................................................IV-5
4.1.4 Transparansi dan Akuntabilitas Kepada Publik.....................................IV-14
4.1.5 Produk Hukum Bidang Pengelolaan Lingkungan Hidup......................IV-14
4.2 Upaya Pengelolaan Lingkungan Hidup Oleh Pemerintah Daerah.........IV-17
4.2.1 Pencegahan Potensi Perubahan Iklim...................................................IV-18
vi INFORMASI KINERJA
PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP

4.2.2 Optimaliasasi Tata Kelola Lingkungan.................................................IV-19


4.2.3 Pengembangan Energi Baru Terbarukan...............................................IV-21
4.2.4 Penghargaan Bidang Lingkungan Hidup..............................................IV-26
4.3 Upaya Pengelolaan Lingkungan Hidup Oleh Masyarakat.....................IV-28
4.3.1 Kegiatan dan Program Masyarakat.......................................................IV-28
4.3.2 Lembaga Swadaya Masyarakat / Organisasi Lingkungan Hidup.........IV-42
4.3.3 Kegiatan Bank Sampah.........................................................................IV-43
4.3.4 Penghargaan Lingkungan Hidup kepada Masyarakat...........................IV-45

BAB V PENUTUP
5.1 Kesimpulan................................................................................................V-1
DAFTAR PUSTAKA...........................................................................................1
LAMPIRAN........................................................................................................L-1
vii

DAFTAR TABEL

Tabel 1.1 Komposisi Penduduk Berdasarkan Profesi/Pekerjaan Tahun 2017......................I-13

Tabel 1.2 PDRB Atas Dasar Harga Berlaku Tahun Dasar 2010 di Kota Surabaya..............I-21

Tabel 1.3 PDRB Atas Dasar Harga Konstan Tahun Dasar 2010 di Kota Surabaya..............I-22

Tabel 2.1 Isu Prioritas Lingkungan Hidup Kota Surabaya Tahun 2016............................... II-1

Tabel 2.2 Indikator Kinerja Isu Prioritas Lingkungan Hidup Tahun 2016.......................... II-3

Tabel 2.3 Capaian Kinerja Pemerintah Kota Surabaya Terhadap Isu Prioritas

Lingkungan Hidup Tahun 2016............................................................................................ II-7

Tabel 2.4 Nama Tim Personil Penyusunan Dokumen IKPLHD Kota Surabaya

Tahun 2017.......................................................................................................................... II-16

Tabel 2.5 Keterkaitan Permasalahan dan Pengaruh Terhadap Lingkungan........................ II-21

Tabel 2.6 Indikator Kinerja Tiap Isu Prioritas Lingkungan Hidup Kota Surabaya

Tahun 2016 dan 2017.......................................................................................................... II-38

Tabel 2.7 Indikator Kinerja Isu Prioritas Lingkungan Hidup Tahun 2017......................... II-41

Tabel 2.8 Capaian Kinerja Pemerintah Kota Surabaya Terhadap Isu Prioritas

Lingkungan Hidup Tahun 2017.......................................................................................... II-46

Tabel 3.1 Lokasi dan Luasan Hutan Kota di Kota Surabaya............................................. III-25

Tabel 3.2 Alat Pengangkutan Sampah Kota Surabaya..................................................... III-143

Tabel 3.3 Daftar Produk Hukum terkait Persampahan dan Kebersihan.......................... III-153

Tabel 3.4 Perhitungan Potensi PLTSa di Kota Surabaya................................................. III-155


viii INFORMASI KINERJA
PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 Peta Orientasi Wilayah Kota Surabaya Terhadap Provinsi Jawa Timur...........I-4

Gambar 1.2 Peta Administrasi Kota Surabaya......................................................................I-5

Gambar 1. 3 Sungai yang Melintasi Kota Surabaya.............................................................I-6

Gambar 1.4 Boezem Morokrembangan Utara dan Boezem Kebraon..................................I-6

Gambar 1.5 Grafik Jumlah Penduduk Kota Surabaya Tahun 2014-2017.............................I-7

Gambar 1.6 Grafik Jumlah dan Kepadatan Penduduk Kota Surabaya 2017........................I-8

Gambar 1.7 Grafik Jumlah Penduduk Datang dan Pindah Kota Surabaya 2017..................I-8

Gambar 1.8 Persentase Jumlah Penduduk Kota Surabaya 2017 Berdasarkan Jenis Kelamin.I-9

Gambar 1. 9 Piramida Penduduk Kota Surabaya Tahun 2017 Berdasarkan Usia.................. 9

Gambar 1.10 Grafik Jumlah Penduduk Laki-laki dan Perempuan Kota Surabaya 2017
Berdasarkan Tingkat Pendidikan....................................................................I-10

Gambar 1.11 Jumlah Akta Kelahiran dan Kematian Kota Surabaya Tahun 2017..............I-11

Gambar 1.12 Jumlah Rumah Tangga Miskin Kota Surabaya Tahun 2017.........................I-14

Gambar 1.13 Jumlah Rumah Tangga Miskin Kota Surabaya Tahun 2012-2017................I-15

Gambar 1.14 PDRB Kota Surabaya Atas Dasar Harga Berlaku (ADHB) Tahun Dasar 2010,
Tahun 2011 - 2015 (dalam Juta Rp.)..............................................................I-16

Gambar 1. 15 PDRB Kota Surabaya Atas Dasar Harga Konstan (ADHK) Tahun Dasar 2010,
Tahun 2011 - 2015 (dalam Juta Rp.)..............................................................I-17

Gambar 1.16 Vegetasi Mangrove di Kawasan Pantai Timur Surabaya..............................I-21

Gambar 2.1 Ilustrasi Analisis Pressure – State – Response.............................................. II-23

Gambar 2.2 Analisis PSR Terhadap Aspek Tata Guna Lahan.......................................... II-26

Gambar 2.3 Analisis PSR Terhadap Aspek Kualitas Air.................................................. II-27

Gambar 2.4 Analisis PSR Terhadap Aspek Kualitas Udara.............................................. II-28

Gambar 2.5 Analisis PSR Terhadap Aspek Resiko Bencana............................................ II-29

Gambar 2.6 Analisis PSR Terhadap Aspek Persampahan................................................. II-30

Gambar 3.1 Luasan Penggunaan Lahan Eksisting di Kota Surabaya Tahun 2009 dan Tahun
2014............................................................................................................... III-4
ix

Gambar 3.2 Permohonan Izin Masuk dan Terbit Kegiatan Rumah Tangga dan Non Rumah
Tangga Tahun 2013-2017..............................................................................III-5

Gambar 3.3 Peta Kawasan Sempadan Pantai Kota Surabaya............................................ III-6

Gambar 3.4 Persentase Tutupan Lahan pada Kawasan Sempadan Pantai Kota Surabaya.III-7

Gambar 3.5 Peta Kawasan Sempadan Sungai Kota Surabaya...........................................III-8

Gambar 3.6 Persentase Tutupan Lahan pada Kawasan..................................................... III-8

Gambar 3.7 Peta Kawasan Sekitar Waduk/Boezem Kota Surabaya.................................. III-9

Gambar 3.8 Persentase Tutupan Lahan pada Kawasan Sekitar Waduk/Boezem............... III-9

Gambar 3.9 Peta Rencana Pola Ruang Kawasan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya

..................................................................................................................... III-10

Gambar 3.10 Persentase Tutupan Lahan pada Ruang Terbuka Hijau.............................. III-11

Gambar 3.11 Persentase Luas Tiap Jenis Ruang Terbuka Hijau...................................... III-11

Gambar 3.12 Persebaran Taman Aktif dan Pasif di Kota Surabaya.................................III-12

Gambar 3.13 Persentase Luas Taman Aktif dan Pasif.....................................................III-12

Gambar 3.14 Peta Kawasan Pantai Berhutan Bakau Kota Surabaya...............................III-13

Gambar 3.15 Persentase Tutupan Lahan pada Kawasan Pantai Berhutan Bakau Kota Surabaya
III-14

Gambar 3.16 Peta Kawasan Rawan Bencana Banjir Kota Surabaya...............................III-14

Gambar 3.17 Persentase Tutupan Lahan pada Kawasan Rawan Bencana Banjir di Kota
Surabaya......................................................................................................III-15

Gambar 3.18 Peta Kawasan Budidaya Kota Surabaya.................................................... III-16

Gambar 3.19 Persentase Tutupan Lahan pada Kawasan Budidaya.................................III-16

Gambar 3.20 Persentase Penggunaan Lahan Utama Kota Surabaya...............................III-17

Gambar 3.21 Grafik Luas dan Kerapatan Tutupan Mangrove Kota Surabaya Tahun 2017.III-20

Gambar 3.22 Nilai Indeks Tutupan Hutan Kota Surabaya 2015 - 2017.......................... III-21

Gambar 3.23 Peta Konservasi Pantai Timur Kota Surabaya........................................... III-23

Gambar 3.24 (a) Rumah Susun Grudo; (b) Rumah Susun Romokalisari........................ III-23

Gambar 3.25 Pengadaan Tanah Untuk Ruang Terbuka Hijau......................................... III-24

Gambar 3.26 Taman Harmoni yang Berlokasi di Kelurahan Keputih Kecamatan Sukolilo...
x INFORMASI KINERJA
PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP

III-25

Gambar 3.27 Green Belt (Kawasan Penyangga Zona Hijau)..........................................III-25

Gambar 3.28 Kegiatan Penghijauan yang Dilakukan di Kota Surabaya......................... III-26

Gambar 3.29 Kebun Raya Mengrove di Kota Surabaya.................................................. III-26

Gambar 3.30 Kegiatan Penanaman Mangrove di Pantai Timur Surabaya....................... III-27

Gambar 3.31 Jumlah Pelanggan PDAM Kota Surabaya................................................. III-29

Gambar 3.32 Jumlah Penduduk dengan Akses Sanitasi Layak.......................................III-30

Gambar 3.33 Jumlah Penduduk Wilayah Pesisir dengan Akses......................................III-31

Gambar 3.34 Grafik Jumlah Rumah Tangga dan Fasilitas Tempat Buang Air Besar Kota
Surabaya Tahun 2016 – 2017......................................................................III-31

Gambar 3.35 Grafik Cakupan Kelurahan Bebas ODF Tahun 2013-2017........................III-32

Gambar 3.36 Jumlah Industri Kecil dan Menengah Tahun 2015-2017...........................III-32

Gambar 3.37 Jumlah Penduduk di Kawasan Pesisir Kota Surabaya Tahun 2015-2017

..................................................................................................................... III-33

Gambar 3.38 Peta Sungai Kota Surabaya........................................................................III-35

Gambar 3.39 Saluran Primer di Kecamatan Wonocolo...................................................III-36

Gambar 3.40 Pembangunan Box Culvert di Kota Surabaya............................................ III-36

Gambar 3.41 Flora-Fauna Penyusun Ekosistem Sungai Kota Surabaya.........................III-37

Gambar 3.42 Pengambilan Sampel Air Sungai................................................................III-38

Gambar 3.43 Peta Pengambilan Sampel Air Sungai Kota Surabaya...............................III-39

Gambar 3.44 Pengukuran Kualitas Air Sungai Parameter DO........................................III-40

Gambar 3.45 Grafik Kualitas Air Sungai Parameter BOD.............................................. III-41

Gambar 3.46 Grafik Kualitas Air Sungai Parameter COD.............................................. III-42

Gambar 3.47 Grafik Kualitas Air Sungai Parameter TSS................................................III-43

Gambar 3.48 Grafik Kualitas Air Sungai Parameter T-P.................................................III-44

Gambar 3.49 Grafik Kualitas Air Sungai Parameter Fecal Coliform..............................III-45

Gambar 3.50 Grafik Hasil Pengukuran Kualitas Air Sungai Parameter.......................... III-46

Gambar 3.51 Kualitas Air pada Instalasi Penjernihan Karang Pilang.............................III-47


xi

Gambar 3.52 Kualitas Air pada Instalasi Penjernihan Ngagel.........................................III-47

Gambar 3.53 Nilai Indeks Kualitas Air Kota Surabaya 2015 -2017................................ III-48

Gambar 3.54 Boesem Banjar Melati; Boesem Kebraon; Waduk Sumur Welut; dan Boesem
Morokrembangan (dari kiri ke kanan)........................................................III-49

Gambar 3.55 Jumlah Danau/Waduk/Situ/Embung di Kota Surabaya............................. III-49

Gambar 3.56 Pemanfaatan Waduk dan Boesem di Surabaya..........................................III-50

Gambar 3.57 Kualitas Air Waduk/Boezem di Kota Surabaya Parameter DO.................III-51

Gambar 3.58 Kualitas Air Waduk/Boezem di Kota Surabaya.........................................III-51

Gambar 3.59 Kualitas Air Waduk/Boezem di Kota Surabaya.........................................III-52

Gambar 3.60 Grafik Jumlah Pengguna Air Ledeng dan Air Sumur................................III-52

Gambar 3.61 Kualitas Air Sumur di Kota Surabaya Tahun 2017....................................III-53

Gambar 3.62 Grafik Kualitas Air Laut Kota Surabaya Parameter DO............................III-54

Gambar 3.63 Grafik Kualitas Air Laut Kota Surabaya....................................................III-54

Gambar 3.64 Grafik Kualitas Air Laut Kota Surabaya Parameter TSS........................... III-55

Gambar 3.65 Grafik Kualitas Air Laut Kota Surabaya....................................................III-55

Gambar 3.66 Grafik Kualitas Air Laut Kota Surabaya....................................................III-56

Gambar 3.67 Grafik Kualitas Air Laut Parameter Fosfat................................................III-56

Gambar 3.68 Grafik Curah Rata-rata dan Hari Hujan Bulanan Rata-Rata Kota Surabaya
Tahun 2017..................................................................................................III-57

Gambar 3.69 Grafik Curah Hujan Maksimum Bulanan Kota Surabaya Tahun 2017......III-57

Gambar 3.70 Kegiatan Monitoring Kualitas Air..............................................................III-58

Gambar 3.71 Kegiatan Patroli Air di Kota Surabaya.......................................................III-59

Gambar 3.72 IPAL Komunal Pada Permukiman Warga di..............................................III-60

Gambar 3.73 Pemanfaatan Tanah Hasil Pengeringan di IPLT untuk Media Penanaman di
Taman dan Jalur Hijau di Kota Surabaya....................................................III-60

Gambar 3.74 Pemicuan Stop BABS di Kelurahan Tenggilis (kiri) dan Manukan Wetan
(kanan).........................................................................................................III-61

Gambar 3.75 Kegiatan CSR Pembangunan Jamban Sehat.............................................. III-61

Gambar 3.76 Kegiatan Ritasi di Sungai/Kali Kota Surabaya..........................................III-62


xii INFORMASI KINERJA
PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP

Gambar 3.77 Pembangunan Saluran yang Memisahkan Air Limbah dan Air Hujan......III-62

Gambar 3.78 (a) Taman Ngagel BAT; (b) Taman Skate dan BMX................................. III-63

Gambar 3.79 Permbersihan Sampah di Saluran Drainase...............................................III-63

Gambar 3.80 Kegiatan Verifikasi Lapangan oleh Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya...
III-64

Gambar 3.81 Hasil Lab Uji Kualitas Air Minum Pelanggan........................................... III-64

Gambar 3.82 Kegiatan pengawasan IKU di Kota Surabaya............................................ III-65

Gambar 3.83 Kegiatan Penanganan Kasus Lingkungan..................................................III-65

Gambar 3.84 Kegiatan Bimbingan Teknis Pemerintah Kota Surabaya........................... III-66

Gambar 3.85 Kerja Bakti di Beberapa Lokasi di Kota Surabaya.................................... III-67

Gambar 3.86 (a) RT 01 RW V Kelurahan Morokrembangan;.........................................III-67

Gambar 3.87 Kegiatan Penanaman Mangrove di Pesisir Surabaya................................. III-68

Gambar 3.88 Grafik Jumlah Kendaraan Kota Surabaya 2017........................................ III-70

Gambar 3.89 Grafik Jumlah Kendaraan Bermotor Kota Surabaya.................................III-70

Gambar 3.90 Jumlah Industri Kecil dan Menengah di Kota Surabaya............................ III-70

Gambar 3.91 Grafik Suhu Udara Bulanan Kota Surabaya Tahun 2017........................... III-71

Gambar 3.92 Grafik Suhu Udara Rata-rata Tahunan Kota Surabaya 2013 – 2017......... III-72

Gambar 3.93 Grafik Kualitas Air Hujan Kota Surabaya Parameter pH.......................... III-72

Gambar 3.94 Grafik Kualitas Air Hujan Kota Surabaya.................................................. III-73

Gambar 3.95 Grafik Kualitas Air Hujan Kota Surabaya 2017.........................................III-74

Gambar 3.96 Grafik Kualitas Air Hujan Kota Surabaya.................................................. III-74

Gambar 3.97 Lokasi Pemantauan Kualitas Udara Ambien Tahun 2017..........................III-75

Gambar 3.98 Kualitas Udara Ambien di Kawasan Transportasi Kota Surabaya Tahun 2017..
III-76

Gambar 3.99 Kualitas Udara Ambien di Kawasan Industri Kota Surabaya Tahun 2017

..................................................................................................................... III-77

Gambar 3.100 Kualitas Udara Ambien di Kawasan Pemukiman Kota Surabaya Tahun 2017.
III-78

Gambar 3.101 Kualitas Udara Ambien di Kawasan Perkantoran Kota Surabaya Tahun 2017.
xiii

III-79

Gambar 3.102 Kualitas Udara Ambien di Kawasan Perbelanjaan Kota Surabaya Tahun 2017
III-80

Gambar 3.103 Kualitas Udara Ambien di Kawasan Sekolah/Kampus Kota Surabaya Tahun
2017............................................................................................................. III-80

Gambar 3.104 Jenis Penyakit Saluran Pernapasan Tahun 2015-2017.............................III-81

Gambar 3.105 Nilai Indeks Pencemaran Udara Kota Surabaya 2015-2017....................III-82

Gambar 3.106 Jumlah Hari Berdasarkan ISPU...............................................................III-83

Gambar 3.107 Public Data Display dan Stasiun SUF......................................................III-83

Gambar 3.108 Pengambilan Sampel Udara Ambien di................................................... III-83

Gambar 3.109 Pengambilan Sampel Udara Emisi Cerobong Industri............................ III-84

Gambar 3.110 Jumlah Pengaduan Berdasarkan Jenis Kasus........................................... III-84

Gambar 3.111 Taman di Surabaya...................................................................................III-85

Gambar 3.112 Jalur Hijau dan Penghijauan pada Pedestrian.......................................... III-85

Gambar 3.113 Penghijauan di Kampung Peserta SGC....................................................III-86

Gambar 3.114 Penyelenggaraan Hutan Kota...................................................................III-86

Gambar 3.115 Kegiatan Penghijauan dan Penanaman Mangrove...................................III-87

Gambar 3.116 Frontage Jl. Ahmad Yani.......................................................................... III-87

Gambar 3.117 Revitalisasi Pedestrian............................................................................. III-88

Gambar 3.118 Skema Addaptive Traffic Control System (ATCS).................................. III-88

Gambar 3.119 Armada Bus Kota.....................................................................................III-89

Gambar 3.120 Hasil Uji Emisi Kendaraan Bermotor......................................................III-89

Gambar 3.121 Peta Pos Jaga Aktif Dinas Pemadam Kebakaran.....................................III-90

Gambar 3.122 Visualisasi Integrasi Antara Pendestrian, Jalur Sepeda............................III-90

Gambar 3.123 Jalur Sepeda di Kota Surabaya.................................................................III-91

Gambar 3.124 Kegiatan Car Free Day............................................................................. III-91

Gambar 3.125 Luas Perubahan Penggunaan Lahan di Kota Surabaya............................III-93

Gambar 3.126 Peta Kawasan Rawan Genangan.............................................................. III-94


xiv INFORMASI KINERJA
PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP

Gambar 3.127 Genangan Tiap Rayon Sistem Drainase Kota Surabaya.......................... III-94

Gambar 3.128 Peta Kawasan Rawan Kebakaran Kota Surabaya....................................III-96

Gambar 3.129 Jumlah Kebakaran Kota Surabaya 2013 – 2017......................................III-97

Gambar 3.130 Tingkat Kejadian Kebakaran Berdasarkan Kecamatan di Kota Surabaya Tahun
2017............................................................................................................. III-97

Gambar 3.131 Saluran Drainase di Kota Surabaya....................................................... III-100

Gambar 3.132 Peta Lokasi Pompa/ Screen Drainase di Kota Surabaya........................ III-101

Gambar 3.133 Tanggul Pantura Morokrembangan Kota Surabaya............................... III-101

Gambar 3.134 Peta Tanggul Pantai Utara Kelurahan Tambak Sarioso, Kecamatan Asemrowo,
Kota Surabaya...........................................................................................III-102

Gambar 3.135 Peta Tanggul Pantai Utara Kelurahan Morokrembangan, Kecamatan


Krembangan, Kota Surabaya..................................................................... III-102

Gambar 3.136 Kegiatan Pengerukan di Waduk/Boezem di........................................... III-103

Gambar 3. 137 Kegiatan Bakti Massal di Boezem Morokrembangan..........................III-103

Gambar 3.138 Pengawasan dan Pemeliharaan Saluran Drainase di..............................III-104

Gambar 3.139 Pembangunan Taman Suroboyo.............................................................III-104

Gambar 3.140 Pembersihan Saluran Drainase............................................................... III-105

Gambar 3.141 Pengawasan Instalasi Peralatan Pemadam Kebakaran...........................III-106

Gambar 3.142 Peta Pos Jaga Aktif Dinas Pemadam Kebakaran...................................III-106

Gambar 3.143 Pelatihan kepada Personil...................................................................... III-107

Gambar 3.144 Pelatihan kepada Masyarakat.................................................................III-107

Gambar 3.145 Timbulan Sampah di Kota Surabaya...................................................... III-111

Gambar 3.146 Komposisi Sampah di Kota Surabaya.................................................... III-112

Gambar 3.147 Peta Jalur Pengangkutan Sampah Wilayah Surabaya Utara.................. III-114

Gambar 3.148 Peta Jalur Pengangkutan Sampah Wilayah Surabaya Selatan............... III-114

Gambar 3.149 Peta Jalur Pengangkutan Sampah Wilayah Surabaya Pusat................... III-115

Gambar 3.150 Peta Jalur Pengangkutan Sampah Wilayah Surabaya Barat................... III-115

Gambar 3.151 Peta Jalur Pengangkutan Sampah Wilayah Surabaya Timur................. III-116

Gambar 3.152 Skema Pemrosesan Sampah di Kota Surabaya...................................... III-116


xv

Gambar 3.153 Jumlah Sampah Organik yang Terolah di Rumah Kompos................... III-117

Gambar 3.154 Sampah yang Terangkut ke TPA Benowo dari Tiap Kecamatan............ III-119

Gambar 3.155 Truk Compactor untuk Mengangkut Sampah ke TPA Benowo............. III-120

Gambar 3.156 Tampilan Aplikasi SWAT....................................................................... III-121

Gambar 3.157 Compost Center Wonorejo.....................................................................III-121

Gambar 3.158 Instalasi PLTSa Sampah Ranting dan Anorganik..................................III-122

Gambar 3.159 Pembersihan Saluran Drainase oleh Pasukan Jogo Got.........................III-123

Gambar 3.160 Pembersihan di Sudut Kota oleh Pasukan Kuning................................. III-123

Gambar 3.161 Patroli Sampah yang Dilakukan oleh Pasukan...................................... III-124

Gambar 3.162 Kegiatan Operasi Tangkap Tangan-Kegiatan......................................... III-124

Gambar 3.163 Penghijauan dan Komposting di Kantor Kelurahan.............................. III-125

Gambar 3.164 Kegiatan Merdeka Dari Sampah (MDS)................................................ III-126

Gambar 3.165 (a) Kerajinan dari Sampah ; (b) Komposting......................................... III-126

Gambar 3.166 Kegiatan Surabaya Eco School..............................................................III-127

Gambar 3.167 Lomba Toilet Bersih dan Kantin Sehat.................................................. III-128

Gambar 3.168 Kegiatan Adiwiyata................................................................................III-128

Gambar 3.169 Kegiatan Eco Campus............................................................................ III-129

Gambar 3.170 Penghargaan Kalpataru Tingkat Kota Surabaya.................................... III-129

Gambar 3.171 Kerja Bakti di Beberapa Lokasi di Kota Surabaya................................ III-130

Gambar 3.172 Komposting dan Pemanfaatannya untuk................................................ III-131

Gambar 3.173 Hasil Produksi UMKM Berbahan Dasar Daur Ulang di Kota Surabaya

................................................................................................................... III-131

Gambar 3.174 Bank Sampah di Kota Surabaya............................................................. III-132

Gambar 3.175 Pusat Daur Ulang Jambangan................................................................ III-132

Gambar 3.176 TPST Super Depo Sutorejo....................................................................III-133

Gambar 3.177 Instalasi Landfill Gas............................................................................. III-133

Gambar 3.178 Kampung Wisata di Kota Surabaya....................................................... III-134

Gambar 4.1 Jumlah Personil Lembaga Pengelola Lingkungan Hidup Tahun 2017.......... IV-4
xvi INFORMASI KINERJA
PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP

Gambar 4.2 Manfaat Penerapan E-Goverment................................................................ IV-14

Gambar 4.3 PelayananPerizinan Terpadu Online Surabaya Single Window................... IV-16

Gambar 4.4 Mall Pelayanan Publik di Kota Surabaya.................................................... IV-16

Gambar 4.5 Teknologi Tepat Guna di Kampung Iklim Jambangan................................. IV-19

Gambar 4.6 Penerapan Green Building........................................................................... IV-19

Gambar 4.7 Saluran Terpisah antara Air Limbah danAir Hujan...................................... IV-20

Gambar 4.8 Eks-Lokalisasi Dolly.................................................................................... IV-20

Gambar 4.9 Revitalisasi Kawasan Kampung Nelayan.................................................... IV-21

Gambar 4.10 Kampung Wisata di Kota Surabaya........................................................... IV-22

Gambar 4.11 Sosialisasi Kebersihan secara Langsung kepada Masyarakat.................... IV-23

Gambar 4.12 Instalasi Landfill Gas................................................................................. IV-23

Gambar 4.13 Pembangkit Tenaga Surya di Gedung Balai Kota Surabaya...................... IV-24

Gambar 4.14 Pembangkit Tenaga Surya pada Penerangan Jalan Umum dan Fasilitas Umum.
IV-24

Gambar 4.15 Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya di Sekolah....................... IV-25

Gambar 4.16 Kincir Angin Hybrid di THP Kenjeran...................................................... IV-25

Gambar 4.17 Sosialisasi Tata Kelola Minyak Jelantah bagi Nasabah Bank Sampah dan Tim
Penggerak PKK Kota Surabaya....................................................................................... IV-26

Gambar 4.18 Penghargaan Nirwasita Tantra dan Adipura Kencana................................ IV-26

Gambar 4.19 Kader Lingkungan sedang Memberi Penjelasan kepada Warga................ IV-29

Gambar 4.20 Kampanye Gerakan Mengurangi Plastik................................................... IV-29

Gambar 4.21 Gerakan Pungut Sampah............................................................................ IV-30

Gambar 4.22 Pengolahan Sampah Organik dan Pemanfaatannya oleh Warga................ IV-30

Gambar 4.23 Produk Daur Ulang Warga Kota Surabaya................................................ IV-31

Gambar 4.24 Kerja Bakti Pembersihan Selokan oleh Warga.......................................... IV-31

Gambar 4.25 Tamanan Sawi dan Lombok Hasil Urban Farming.................................... IV-32

Gambar 4.26 IPAL Komunal Warga Kota Surabaya........................................................ IV-32

Gambar 4.27 Kampung Berseri di Kota Surabaya........................................................... IV-33


xvii

Gambar 4.28 Kampung Keluarga Berencana.................................................................. IV-33

Gambar 4.29 Kampung Pendidikan di Kota Surabaya.................................................... IV-34

Gambar 4.30 Kampung Bebas Narkoba dan Rokok........................................................ IV-34

Gambar 4.31 Calon Penerima Kalpataru memberi Penjelasan kepada Mahasiswa ........ IV-35

Gambar 4.32 Bank Sampah Induk Kota Surabaya.......................................................... IV-43

Gambar 4.33 Penganugerahan Sekolah Adiwiyata Tahun 2017...................................... IV-45


xviii INFORMASI KINERJA
PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP
I-1

Bab
I
I-2

BAB 1
PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang


Kota Surabaya merupakan salah satu kota besar di Indonesia
sekaligus sebagai Ibu Kota Provinsi Jawa Timur yang terus melakukan
upaya pembangunan demi meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya.
Kota Surabaya yang terletak di bagian utara Pulau Jawa menjadi nilai
tambah karena kondisi geografis tersebut merupakan posisi yang strategis
serta dapat menghubungkan wilayah Indonesia bagian barat dan bagian
timur sehingga Kota Surabaya dijadikan sebagai pusat kegiatan komersial,
finansial, perdagangan, informasi, administrasi, sosial, dan kesehatan.
Laju pertumbuhan penduduk Kota Surabaya yang semakin
meningkat disertai dengan peningkatan aktivitasnya menjadi salah satu
faktor utama dalam melakukan pembangunan untuk memenuhi kebutuhan
masyarakat akan permukiman, lapangan pekerjaan, sarana dan prasarana
yang aman dan nyaman, infrastruktur dan utilitas kota yang terpadu dan
efisien, serta pengembangan usaha ekonomi lokal.
Pembangunan yang dilakukan dalam menjawab kebutuhan sosial
Pendahuluan

dan ekonomi secara masif dan ekspansif akan berdampak pada kerusakan
lingkungan bila tidak mendapatkan kontrol yang baik dari stakeholder
terkait sehingga diperlukan pengawasan serta upaya pengelolaan terhadap
lingkungan akibat pembangunan yang dilaksanakan sesuai dengan konsep
pembangunan berkelanjutan yang memperhatikan tiga pilar utama, yakni
sosial, ekonomi, dan lingkungan.
Pembangunan berkelanjutan mutlak diperlukan dalam
mengantisipasi laju pertumbuhan ekonomi Kota Surabaya yang akan
semakin berkembang agar tetap memperhatikan rambu-rambu lingkungan
sehingga perkembangan perekonomian Kota Surabaya berjalan seiringan
dengan kualitas lingkungan yang semakin baik.
Dalam meningkatkan kualitas lingkungan, Pemerintah Kota
Surabaya melakukan upaya-upaya pengelolaan lingkungan sebagai bentuk
kesadaran lingkungan dan respon akibat permasalahan lingkungan yang
terjadi dan dikembangkan dalam sebuah sistem informasi lingkungan hidup
sebagai bentuk implementasi dari Undang - Undang Nomor 32 Tahun
2009 tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup Pasal 62
ayat 1-3, yang menjelaskan bahwa Pemerintah dan Pemerintah Daerah
I-3

mengembangkan sistem informasi lingkungan hidup untuk mendukung


pelaksanaan dan pengembangan kebijakan perlindungan dan pengelolaan
lingkungan hidup. Sistem informasi lingkungan hidup dilakukan secara Bab
terpadu dan terkoordinasi, serta wajib dipublikasikan kepada masyarakat. I
Sistem informasi lingkungan hidup paling sedikit memuat informasi
mengenai status lingkungan hidup, peta rawan lingkungan hidup, dan
informasi lingkungan hidup lainnya.
Sebagai bentuk akuntabilitas dan transparansi publik sekaligus
memenuhi kewajiban untuk menyediakan, memberikan, dan atau
menerbitkan informasi yang berkaitan dengan kepentingan publik sesuai
dengan Undang-Undang Nomor 14 tahun 2008 tentang Keterbukaan
lnformasi Publik (KIP), maka pada tahun 2017 Pemerintah Kota Surabaya
menyediakan informasi dan data-data akurat melalui penyusunan dokumen
Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah (IKPLHD) Kota
Surabaya.
IKPLHD Kota Surabaya merupakan laporan kinerja dari Pemerintah
Kota Surabaya dalam mengelola lingkungan dengan dasar analisis kondisi
P-S-R (Pressure-State-Response) terhadap lima isu prioritas lingkungan
hidup, yakni tata guna lahan, kualitas air, kualitas udara, resiko bencana,
dan perkotaan yang memberikan dampak langsung maupun tidak langsung
terhadap kualitas lingkungan secara keseluruhan serta upaya yang telah
dilaksanakan Pemerintah Kota Surabaya dalam bidang-bidang tersebut
dalam menjaga kualitas lingkungan secara komprehensif berdasarkan
prinsip pembangunan berkelanjutan.

1.2. Profil Umum


Kota Surabaya merupakan salah satu kota besar di Indonesia yang
terletak di Provinsi Jawa Timur. Dalam Rencana Tata Ruang Nasional,
Kota Surabaya ditetapkan sebagai Kawasan Tertentu (sebagai bagian dari
Gerbangkertosusila Plus) dan merupakan salah satu dari Pusat Kegiatan
Nasional (PKN) yang memiliki peran penting sebagai pemacu pertumbuhan
ekonomi wilayah sekitarnya. Ditinjau dari sudut pandang regional, struktur
perwilayahan Provinsi Jawa Timur menetapkan Kota Surabaya sebagai
Ibu Kota Provinsi dengan fungsi dominan adalah sebagai pusat kegiatan
komersial, finansial, perdagangan, informasi, administrasi, sosial, dan
kesehatan.
I-4
Pendahuluan

Gambar 1.1 Peta Orientasi Wilayah


Kota Surabaya Terhadap Provinsi Jawa Timur
Sumber : Badan Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya diolah oleh
Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Gambar 1.1 menunjukkan orientasi wilayah Kota Surabaya terhadap


Provinsi Jawa Timur, dimana letak geografis Kota Surabaya yang terletak
di pantai utara Pulau Jawa dan ditunjang oleh infrastruktur yang memadai
mampu menghubungkan Kota Surabaya dengan kabupaten/kota lainnya
yang berada dalam Wilayah Pengembangan (WP) Gerbangkertosusila Plus.
Kondisi tersebut berdampak terhadap percepatan pembangunan di Kota
Surabaya serta wilayah lain dalam satu wilayah pengembangan.

1.2.1. Letak Geografis dan Administratif Kota Surabaya


Secara geografis, Kota Surabaya terletak di pantai utara Pulau Jawa
dan terbentang diantara 070 09’ – 070 21’ lintang selatan dan 1120 36’ – 1120
54’ bujur timur. Batas administrasi Kota Surabaya adalah sebagai berikut :
Sebelah Utara : Laut Jawa dan Selat Madura
Sebelah Timur : Selat Madura
Sebelah Selatan : Kabupaten Sidoarjo
Sebelah Barat : Kabupaten Gresik
Kota Surabaya memiliki luas wilayah sebesar 33.451,14 Ha. Secara
administratif, Kota Surabaya terbagi dalam 31 kecamatan dan 154 kelurahan
(Rencana Tata Ruang Wilayah Kota Surabaya Tahun 2014–2034). Untuk
lebih jelasnya terkait batas administrasi Kota Surabaya dapat dilihat pada
Gambar 1.2.
I-5

Bab
I

Gambar 1.2 Peta Administrasi Kota Surabaya


Sumber : RTRW Kota Surabaya 2014-2034

1.2.2. Kondisi Fisik Dasar Kota Surabaya

1. Topografi

Secara umum kondisi topografi Kota Surabaya memiliki ketinggian


tanah antara 0–20 meter diatas permukaan laut, sedangkan daerah pantainya
memiliki ketinggian berkisar 1–3 meter diatas permukaan laut. Wilayah Kota
Surabaya bagian timur, utara, selatan, dan pusat memiliki ketinggian tanah
antara 0–10 meter. Kawasan dengan ketinggian antara 0–10 meter diatas
permukaan laut merupakan kawasan dominan di Kota Surabaya dengan
persentase mencapai 80,72% dari luas wilayah keseluruhan, sedangkan
kawasan dengan ketinggian tanah antara 10–20 meter meliputi 12,53%
wilayah Kota Surabaya. Untuk kawasan dengan ketinggian diatas 20 meter
diatas permukaan laut meliputi 6,76% wilayah keseluruhan Kota Surabaya.
2. Hidrologi

Kota Surabaya memiliki tiga sungai besar yang melintas di tengah


kota, yakni Kali Surabaya, Kali Mas, dan Kali Wonokromo. Kali Surabaya
memiliki panjang kurang lebih 41 km yang mengalir dari DAM Mirip
Mojokerto sampai DAM Jagir Surabaya. Air Kali Surabaya merupakan
pasokan utama sumber air baku PDAM Kota Surabaya sehingga berperan
sangat penting bagi penduduk Kota Surabaya. Aliran Kali Mas dan Kali
Wonokromo diawali dari Kecamatan Wonokromo, dimana aliran Kali
I-6

Surabaya terpecah menjadi dua. Kali Mas merupakan pecahan Kali Surabaya
yang mengalir ke bagian utara, sedangkan Kali Wonokromo merupakan
pecahan sungai yang mengalir ke bagian timur Kota Surabaya (Gambar
1.3).
Kali Wonokromo Kali Mas Kali Surabaya

Gambar 1.3 Sungai yang Melintasi Kota Surabaya


Sumber : Dokumentasi Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Selain sungai, Kota Surabaya juga memiliki waduk/boezem yang


Pendahuluan

berfungsi sebagai penampung air hujan, irigasi, budidaya ikan, serta


sarana rekreasi. Saat ini Kota Surabaya memiliki 36 waduk/boezem yang
tersebar di seluruh kecamatan. Salah satu contoh boezem adalah Boezem
Morokrembangan Utara yang merupakan boezem terluas di Kota Surabaya
dengan luas total sebesar 451.000 m2. Boezem ini berada di bagian utara
wilayah Surabaya, tepatnya terletak di Kecamatan Krembangan (Gambar
1.4).
Boezem Morokrembangan Boezem Kebraon

(a) (b)
Gambar 1.4 (a) Boezem Morokrembangan Utara; (b) Boezem Kebraon
Sumber : Dokumentasi Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

3. Klimatologi
Sebagaimana wilayah lain di Indonesia yang berada di selatan garis
khatulistiwa, iklim di Kota Surabaya dipengaruhi oleh perbedaan yang
signifikan antara musim hujan dan kemarau. Musim hujan berlangsung
diantara bulan November sampai April, sedangkan untuk musim kemarau
I-7

berlangsung antara bulan Mei dan Oktober. Namun, dampak dari pemanasan
global menyebabkan waktu berlangsungnya musim (baik hujan maupun
kemarau) menjadi sulit diprediksi. Menurut BMKG Kota Surabaya, curah Bab
hujan rata - rata bulanan tahun 2017 yaitu sebesar 13,4 mm (Lampiran A I
Tabel 21). Adapun suhu udara rata-rata bulanan pada tahun 2017 adalah
28,075oC (Lampiran A Tabel 28).

1.2.3. Kondisi Demografis


Berdasarkan Pasal 6 ayat (2) Undang - Undang Dasar 1945,
Pengertian penduduk adalah Warga Negara Indonesia dan orang asing
yang bertempat tinggal di Indonesia. Penduduk merupakan aspek penting
dalam perkembangan suatu wilayah karena penduduk berperan sebagai
subjek sekaligus objek dalam pembangunan. Demikian pula dengan Kota
Surabaya, dimana pertumbuhan dan perkembangan kota yang cepat sangat
berpengaruh terhadap aspek kependudukan. Kependudukan adalah hal yang
berkaitan dengan jumlah, ciri utama, pertumbuhan, persebaran, mobilitas,
penyebaran, kualitas, kondisi kesejahteraan yang menyangkut politik,
ekonomi, sosial, budaya, agama, serta lingkungan penduduk tersebut.
Hal kependudukan pada bagian ini diantaranya meliputi kondisi faktual
mengenai jumlah, pertumbuhan, dan kepadatan penduduk, jenis kelamin,
serta tingkat pendidikannya. Berikut adalah gambaran kependudukan di
Kota Surabaya.

1. Jumlah Pertumbuhan dan Kepadatan Penduduk


Berdasarkan Data Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Kota
Surabaya memiliki jumlah penduduk hingga akhir tahun 2017 sebesar
3.074.490 jiwa (Lampiran A Tabel 41). Jumlah penduduk ini mengalami
peningkatan dari jumlah penduduk tahun sebelumnya (2016) sebesar
1,9173% atau sebesar 57.837 jiwa (Gambar 1.5). Jumlah penduduk terbesar
berada di Kecamatan Tambaksari, yaitu sebanyak 233.484 jiwa. Kenaikan
jumlah penduduk tersebut dapat terjadi akibat peningkatan angka kelahiran
dan juga jumlah penduduk yang datang ke Surabaya.

Gambar 1.5 Grafik Jumlah


Penduduk Kota Surabaya Tahun
2014-2017
Sumber : Dinas Kependudukan dan
Catatan Sipil Kota Surabaya, 2017

Dari 3.074.490 jiwa penduduk


Kota Surabaya, terdapat 935.089
Kepala Keluarga (KK) di Kota
Surabaya (Lampiran A Tabel 41A).
Selain memiliki jumlah penduduk terbesar, Kecamatan Tambaksari juga
memiliki jumlah KK terbesar, yaitu sebanyak 72.807 KK. Namun demikian,
I-8

kepadatan penduduk terbesar adalah di Kecamatan Simokerto (39.633


jiwa/km2) dengan total jumlah penduduknya 102.650 jiwa. Secara umum
kepadatan penduduk di Kota Surabaya tergolong tinggi, yang umumnya
disebabkan oleh tingginya jumlah kelahiran dibandingkan kematian serta
tingginya jumlah penduduk datang dibandingkan pindah.

Gambar 1.6 Grafik Jumlah dan Kepadatan Penduduk Kota Surabaya 2017
Pendahuluan

Sumber : Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Surabaya, 2017

Jumlah kelahiran sangat dipengaruhi oleh jumlah Pasangan Usia Subur


(PUS) dan Wanita Usia Subur (WUS). Jumlah PUS dan WUS paling tinggi
terdapat di Kecamatan Tambaksari, yaitu sebanyak 67.258 pasangan usia
subur dan 68.276 wanita usia subur (Lampiran A Tabel 41B). Adapun untuk
jumlah penduduk yang datang lebih tinggi dibandingkan dengan penduduk
yang pindah (Lampiran A Tabel 41C) (Gambar 1.7). Salah satu penyebab
peningkatan jumlah penduduk datang adalah adanya lapangan pekerjaan dan
nilai upah kerja yang relatif tinggi. Selain itu, keadaan sosial Kota Surabaya
yang aman dan nyaman untuk ditinggali juga menjadi salah satu faktor penarik
penduduk untuk datang dan menetap di Kota Surabaya.

Gambar 1.7 Grafik Jumlah Penduduk Datang dan Pindah


Kota Surabaya 2017
Sumber : Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Surabaya, 2017
I-9

2. Jumlah Penduduk Berdasarkan Jenis Kelamin


Berdasarkan data dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota
Surabaya tahun 2017 menunjukkan bahwa jumlah penduduk perempuan di Bab
Kota Surabaya lebih banyak dibandingkan jumlah penduduk laki-laki. Jumlah I
penduduk perempuan berjumlah 1.540.282 jiwa sedangkan penduduk laki-laki
berjumlah 1.534.208 jiwa (Lampiran A Tabel 41D). Jumlah ini meningkat
bila dibandingkan dengan tahun 2016 yaitu sebanyak 1.509.179 jiwa untuk
penduduk perempuan dan 1.507.474 jiwa untuk penduduk laki-laki.

Gambar 1.8 Persentase Jumlah


Penduduk Kota Surabaya 2017
Berdasarkan Jenis Kelamin
Sumber : Dinas Kependudukan dan Catatan
Sipil Kota Surabaya, 2017

Pada Gambar 1.8 menunjukkan bahwa


persentase penduduk perempuan lebih
banyak 0,20% dibandingkan penduduk
laki-laki. Berdasarkan kelompok umurnya,
jumlah penduduk laki-laki dan perempuan
paling banyak didominasi oleh kelompok
umur antara 35 – 39 tahun yaitu sebesar 137.134 jiwa penduduk laki-laki,
dan 139.589 jiwa penduduk perempuan (Lampiran A Tabel 41E dan 41F).
Jumlah penduduk paling sedikit memiliki kisaran umur 70 – 74 tahun, yaitu
sebesar 22.427 jiwa untuk laki-laki dan 27.777 jiwa untuk perempuan. Adapun
rincian komposisi penduduk berdasarkan jenis kelamin dan kelompok usia
dapat dilihat pada Gambar 1.9.

Gambar 1.9 Piramida Penduduk Kota Surabaya


Tahun 2017 Berdasarkan Usia
Sumber : Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Surabaya, 2017
I - 10

Dari piramida penduduk seperti Gambar 1.9 menunjukkan bahwa stuktur


penduduk Kota Surabaya didominasi usia yang potensial yaitu mulai dari umur
25 - 59 tahun sebesar 1.613.327 jiwa atau 52,47% dibanding usia sekolah mulai
jenjang PAUD sampai dengan perguruan tinggi yaitu umur 5 - 24 tahun sebesar
1.129.953 jiwa atau 36,76%, sedangkan penduduk usia lanjut yaitu umur 60
tahun ke atas sebesar 331.210 jiwa atau 10,77%.

3. Jumlah Penduduk Berdasarkan Tingkat Pendidikan


Tingkat pendidikan merupakan tingkatan atau jenjang pendidikan
yang dimiliki oleh seseorang melalui pendidikan formal sesuai aturan
Pemerintah, serta disahkan oleh Departemen Pendidikan. Berdasarkan
Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 17 Tahun 2010 tentang
Pengelolaan dan Penyelenggaraan Pendidikan, Pendidikan formal
adalah jalur pendidikan yang terstruktur dan berjenjang yang terdiri atas
pendidikan dasar, pendidikan menengah dan pendidikan tinggi. Menurut
data dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, Tingkat pendidikan di
Kota Surabaya dibagi menjadi delapan kelompok, yaitu tidak sekolah, SD,
SMP, SMA, Diploma, S1, S2, dan S3 (Lampiran A Tabel 24). Berdasarkan
data tersebut, menunjukkan bahwa sebagian besar penduduk Kota Surabaya
Pendahuluan

memiliki tingkat pendidikan SMA yaitu sebanyak 898.992 jiwa atau 29,24
%, sedangkan tingkat pendidikan dengan jumlah terendah adalah S3
sebanyak 1.300 jiwa atau 0,042% (Gambar 1.10).

Gambar 1.10 Grafik Jumlah Penduduk Laki-laki dan Perempuan


Kota Surabaya 2017 Berdasarkan Tingkat Pendidikan
Sumber : Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Surabaya, 2017

4. Jumlah Kelahiran dan Kematian


Kesehatan merupakan salah satu aspek yang berperan penting dalam
meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Semakin tingginya kesadaran
masyarakat akan kesehatan dirinya dan lingkungan maka semakin baik
derajat kesehatan masyarakat.
I - 11

Menurut data Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota


Surabaya, pada tahun 2017 jumlah akta kelahiran (62.121 akta) yang
diterbitkan jauh lebih besar dari akta kematian (25.328 akta) (Lampiran Bab
A 41F) (Gambar 1.11). Angka kematian yang lebih rendah dibandingkan I
kelahiran merupakan salah satu indikasi bahwa saat ini sudah jarang sekali
penduduk Kota Surabaya yang meninggal akibat penyakit.

Gambar 1.11 Jumlah Akta Kelahiran dan Kematian


Kota Surabaya Tahun 2017
Sumber : Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Surabaya, 2017

5. Jumlah Penduduk Berdasarkan Profesi / Pekerjaan


Berdasarkan jenis pekerjaan, penduduk Kota Surabaya cenderung
tersebar di seluruh jenis pekerjaan. Berdasarkan data dari Dinas
Kependudukan dan Catatan Sipil (Lampiran A Tabel 24B dan 24C) dari
101 jenis pekerjaan yang dilakukan oleh Penduduk Surabaya (WNI) dan
warga negara asing (WNA) yang menetap di Surabaya menunjukkan bahwa
karyawan swasta merupakan jenis pekerjaan yang paling banyak dilakukan
oleh penduduk Kota Surabaya yaitu sebesar 868.814 jiwa atau 28,2588%.
Kemudian pada urutan kedua ditempati penduduk yang belum/tidak
bekerja yaitu sebesar 748.260 jiwa atau 24,3376% dan pada urutan ketiga
adalah merupakan penduduk yang pekerjaannya mengurus rumah tangga
yaitu berjumlah 578.679 jiwa atau sebesar 18,8219%. Adapun komposisi
penduduk berdasarkan pekerjaan selengkapnya dapat dilihat pada Tabel 1.1.

Tabel 1.1 Komposisi Penduduk Berdasarkan Profesi/Pekerjaan Tahun 2017


Jumlah Jumlah
No Pekerjaan % No Pekerjaan %
(jiwa) (jiwa)
Penduduk Surabaya (WNI) 52 Wakil Presiden 0 0
Anggota
Belum/Tidak
1 748.260 24,3376 53 Mahkamah 1 0,000032
Bekerja
Konstitusi
I - 12

Jumlah Jumlah
No Pekerjaan % No Pekerjaan %
(jiwa) (jiwa)
Mengurus Anggota Kabinet
2 578.679 18,8219 54 4 0,00013
Rumah Tangga Kementerian
Pelajar/
3 538.542 17,5164 55 Duta Besar 1 0,000032
Mahasiswa
4 Pensiunan 24.388 0,79323 56 Gubernur 1 0,000032
5 PNS 47.599 1,54819 57 Wakil Gubernur 0 0
6 TNI 13.286 0,43213 58 Bupati 0 0
7 Kepolisian RI 5.482 0,17830 59 Wakil Bupati 1 0,000032
8 Perdagangan 2.922 0,09504 60 Walikota 1 0,000032
Petani/
9 3.012 0,09796 61 Wakil Walikota 2 0,000065
Pekebun
Anggota DPRD
10 Peternak 27 0,00087 62 18 0,00058
Provinsi
Nelayan/ Anggota DPRD
11 1.155 0,03756 63 17 0,00055
Perikanan Kabupaten Kota
12 Industri 500 0,01626 64 Dosen 5.752 0,18708
13 Konstruksi 271 0,00881 65 Guru 24.520 0,79753
14 Transportasi 266 0,00865 66 Pilot 19 0,0006179
Pendahuluan

Karyawan
15 868.814 28,2588 67 Pengacara 194 0,006309
Swasta
Karyawan
16 5.354 0,17414 68 Notaris 179 0,005822
BUMN
Karyawan
17 528 0,017173 69 Arsitek 113 0,003675
BUMD
Karyawan
18 1.500 0,048788 70 Akuntan 62 0,002016
Honorer
Buruh Harian
19 5.737 0,186600 71 Konsultan 173 0,005626
Lepas
Buruh Tani
20 353 0,011481 72 Dokter 6.373 0,207286
Perkebunan
Buruh Nelayan
21 99 0,003220 73 Bidan 708 0,023028
Perikanan
Buruh
22 18 0,000585 74 Perawat 2.565 0,083428
Peternakan
Pembantu
23 722 0,023483 75 Apoteker 334 0,010863
Rumah Tangga
Psikiater/
24 Tukang Cukur 37 0,001203 76 48 0,001561
Psikolog
25 Tukang Listrik 125 0,004065 77 Penyiar Televisi 7 0,000227
26 Tukang Batu 1.422 0,046251 78 Penyiar Radio 15 0,000487
27 Tukang Kayu 291 0,009464 79 Pelaut 335 0,010896
Tukang Sol
28 65 0,002114 80 Peneliti 31 0,001008
Sepatu
I - 13

Jumlah Jumlah
No Pekerjaan % No Pekerjaan %
Tukang Las
(jiwa) (jiwa) Bab
29
Pandai Besi
172 0,005594 81 Sopir 1.942 0,063164 I
30 Tukang Jahit 502 0,016327 82 Pialang 9 0,000292
31 Tukang Gigi 7 0,000227 83 Paranormal 4 0,000130
32 Penata Rias 67 0,002179 84 Pedagang 8.485 0,27598
33 Penata Busana 20 0,000650 85 Perangkat Desa 8 0,00026
34 Penata Rambut 62 0,002016 86 Kepala Desa 3 0,000097
35 Mekanik 386 0,012554 87 Biarawati 154 0,005
36 Seniman 142 0,004618 88 Wiraswasta 165.700 5,389511
37 Tabib 13 0,000422 89 Lainnya 4.941 0,160709
38 Paraji 4 0,000130 Orang Asing Tetap di Surabaya
Perancang
39 15 0,000487 90 Trading/ Industry 59 0,001919
Busana
40 Penterjemah 18 0,000585 91 Forestry 0 0
41 Imam Masjid 17 0,000552 92 Mining/Energy 2 0,000065
42 Pendeta 486 0,015807 93 Public/ Work 1 0,000032
43 Pastor 28 0,000910 94 Farming 0 0
44 Wartawan 214 0,006960 95 Religion 4 0,00013
Ustadz/
45 77 0,002504 96 Bank/Financial 0 0
Mubaligh
46 Juru Masak 73 0,002374 97 Health/Society 0 0
Promotor
47 2 0,000065 98 Tourism 0 0
Acara
Anggota DPR Transportation/
48 9 0,000292 99 1 0,000032
RI Communication
Culture/
49 Anggota DPD 1 0,000032 100 4 0,000130
Education
50 Anggota BPK 1 0,000032 101 Others 296 0,009627
51 Presiden 0 0
Sumber : Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Surabaya, 2017

6. Jumlah Rumah Tangga Miskin di Kota Surabaya


Kemiskinan merupakan kondisi dimana seseorang atau sekelompok
orang baik laki - laki maupun perempuan tidak mampu memenuhi kebutuhan
dasarnya untuk mempertahankan dan mengembangkan kehidupan yang
bermartabat.
Berdasarkan data dari Dinas Pengendalian Penduduk , Pemberdayaan
Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Surabaya (Lampiran A Tabel 26),
jumlah rumah tangga miskin di Kota Surabaya Pada Tahun 2017 berjumlah
100.702 atau sebesar 10,76% dari total rumah tangga sebanyak 935.089 di
Kota Surabaya. Menurut data tersebut, Kecamatan Semampir merupakan
kecamatan yang memiliki jumlah rumah tangga miskin terbanyak yaitu
berjumlah 10.664 rumah tangga atau sebesar 10,58% seperti yang
ditunjukkan dalam Gambar 1.12.
I - 14
Pendahuluan

Gambar 1.12 Jumlah Rumah Tangga Miskin


Kota Surabaya Tahun 2017
Sumber : Dinas Pengendalian Penduduk , Pemberdayaan Perempuan dan
Perlindungan Anak Kota Surabaya, 2017
Menurut data dari Dinas Pengendalian Penduduk, Pemberdayaan
Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Surabaya (Lampiran A Tabel 26A),
trend jumlah rumah tangga miskin di Kota Surabaya dalam 5 tahun terakhir
menunjukkan angka yang cenderung mengalami fluktuatif (Gambar 1.13).
Kondisi tersebut Pemerintah Kota Surabaya untuk terus berupaya dalam
menanggulangi kemiskinan. Salah satu upaya Pemerintah Kota Surabaya
diantaranya mengadakan pelatihan-pelatihan untuk mendukung UKM
sehingga berdampak pada jumlah rumah tangga miskin di Kota Surabaya
yang mengalami penurunan pada Tahun 2016 dan 2017 dibandingkan dengan
tahun 2015. Upaya lain Pemerintah Kota Surabaya untuk membantu rumah
tangga miskin yaitu dengan melakukan pendataan penduduk yang dianggap
layak untuk mendapatkan bantuan raskin. Hal ini sesuai dengan Surat Edaran
Menteri Dalam Negeri Nomor 900/2634/SJ tahun 2013 tentang Pengalokasian
Biaya Penyaluran Raskin dari Titik Distribusi ke Titik Bagi. Pendataan
tersebut dilakukan oleh semua unsur, baik dari Rukun Tetangga, Rukun Warga,
Kelurahan, dan Kecamatan, agar memastikan warga yang memang layak
mendapatkan raskin
I - 15

Bab
I

Gambar 1.13 Jumlah Rumah Tangga Miskin


Kota Surabaya Tahun 2012 - 2017
Sumber : Dinas Pengendalian Penduduk , Pemberdayaan Perempuan
dan Perlindungan Anak Kota Surabaya, 2017

1.2.4 Kondisi Ekonomi Kota Surabaya


Surabaya sebagai ibu Kota Provinsi Jawa Timur, mempunyai letak
yang cukup strategis untuk kegiatan perdagangan, ekspor dan impor. Kondisi
tersebut juga diuntungkan dengan adanya infrastruktur penunjang ekonomi
diantaranya seperti Terminal Purabaya, Pelabuhan Tanjung Perak, Bandara
Internasional Juanda dan Stasiun Kereta Api Gubeng yang mempunyai
peran penting dalam aktivitas ekonomi.
Salah satu indikator untuk mengetahui kondisi ekonomi di suatu
wilayah adalah dapat ditunjukkan oleh nilai PDRB (Produk Domestik
Regional Bruto). Menurut BPS (Badan Pusat Statistik), PDRB didefinisikan
sebagai jumlah nilai tambah yang dihasilkan oleh seluruh unit usaha
dalam suatu wilayah, atau merupakan jumlah seluruh nilai barang dan jasa
akhir yang dihasilkan oleh seluruh unit ekonomi di suatu wilayah. Dasar
perhitungan PDRB saat ini tidak lagi menggunakan angka tahun dasar 2000
melainkan menggunakan angka tahun dasar 2010. Salah satu implikasi
perubahan ini adalah meningkatnya nominal PDRB dan perubahan struktur
ekonomi yang awalnya 9 sektor ekonomi menjadi 17 kategori lapangan
usaha.
PDRB atas harga berlaku menggambarkan nilai tambah barang dan
jasa yang dihitung menggunakan harga yang berlaku pada setiap tahun,
I - 16

sedangkan PDRB atas harga konstan menunjukkan nilai tambah barang


dan jasa tersebut yang dihitung menggunakan harga yang berlaku pada satu
tahun tertentu sebagai dasar. Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik
(BPS) dan Badan Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya perkembangan
PDRB Kota Surabaya Atas Dasar Harga Berlaku dan Harga Konstan
Tahun Dasar 2000 dapat dilihat pada Lampiran A Tabel 52 dan Tabel 53,
sedangkan data PDRB Atas Dasar Harga Berlaku dan Harga Konstan seri
Tahun Dasar 2010 yang meliputi 17 kategori lapangan usaha dapat dilihat
pada Lampiran Tabel 52A dan Tabel 53 A, Gambar 1.14 dan Gambar
1.15.
PDRB Atas Dasar Harga Berlaku Tahun 2010 di Kota
Surabaya
140.000.000,00

120.000.000,00

100.000.000,00
Pendahuluan

80.000.000,00

60.000.000,00

40.000.000,00

20.000.000,00

0,00
A B C D E F G H I J K L M, N O P Q R, S,
T, U

2013 2014 2015 2016

Gambar 1.14 PDRB Kota Surabaya Atas Dasar Harga Berlaku


(ADHB) Tahun Dasar 2010, Tahun 2013 - 2016 (dalam Juta Rp.)
Sumber : Badan Pusat Statistik dan Badan Perencanaan Pembangungan Kota
Surabaya, 2017
Pada Gambar 1.13 menunjukkan kategori G (Perdagangan
besar dan eceran, reparasi mobil, dan sepeda motor) memberikan kontribusi
yang paling mendominasi dalam perekonomian Kota Surabaya dan semakin
meningkat dari tahun 2013 sebesar 92.633.744,40 (Juta Rp.) hingga
tahun 2016 menjadi 124.579.579,50 (Juta Rp.). Sebagai penggerak utama
perekonomian Kota Surabaya, pesatnya aktivitas perdagangan tersebut
tentunya menjadi pengungkit bagi aktivitas lapangan usaha lainnya seperti
aktivitas industri, penyediaan akomodasi dan makanan minuman serta
aktivitas jasa lainnya. Hal itu terjadi karena semakin meningkatnya aktivitas
perdagangan maka semakin meningkat pula permintaan barang dan jasa
I - 17

pada aktivitas industri, sehingga membuat kategori C (Industri Pengolahan)


menjadi kategori lapangan usaha yang dominan kedua terhadap kontribusi
PDRB ADHB Kota Surabaya sebesar 85.213.283,80 (Juta Rp.).
Bab
Kategori dominan ketiga yaitu kategori I (Penyediaan
I
Akomodasi dan Makan Minum) sebesar 70.854.863,30 (Juta Rp.)
terhadap PDRB ADHB Kota Surabaya. Potensi aktivitas akomodasi
dan makan minum di Kota Surabaya sangatlah besar. Hal tersebut
didukung oleh pembangunan hotel, wisma/penginapan, tempat makan
mulai warung hingga restoran yang terus bermunculan mengikuti
pesatnya perkembangan ekonomi Kota Surabaya sehingga kategori
akomodasi dan makan minum semakin tumbuh dari tahun ke tahun.

Gambar 1.15 PDRB Kota Surabaya Atas Dasar Harga Konstan


(ADHK) Tahun Dasar 2010, Tahun 2013 - 2016 (dalam Juta Rp.)
Sumber : Badan Pusat Statistik dan Badan Perencanaan Pembangungan
Kota Surabaya, 2017
Selanjutnya pada Gambar 1.14 dapat dilihat bahwa PDRB Kota Surabaya
Atas Dasar Harga Konstan (ADHK) juga menunjukkan tren yang semakin
meningkat dari tahun-tahun sebelumnya. Sama halnya dengan nilai PDRB ADHB,
berdasarkan strukturnya pada Tahun 2015 kategori G (Perdagangan Besar dan
Eceran, dan Reparasi Mobil dan Sepeda Motor) masih menjadi leading sector dalam
pembentukan PDRB Kota Surabaya dengan kontribusi sebesar 97.443.597,60
(dalam Juta Rp.). Kemudian menempati urutan kedua, kategori dengan kontribusi
yang besar terhadap PDRB ADHK adalah kategori C (Industri Pengolahan) dengan
kontribusi sebesar 66.582.825,60 (dalam Juta Rp.), diikuti kategori I (Penyediaan
I - 18

Akomodasi dan Makan Minum) yang menempati urutan ketiga dengan kontribusi
sebesar 49.881.297,70 (dalam Juta Rp.).
Adapun nilai PDRB ADHB dan PDRB ADHK Tahun Dasar 2010 pada 17
kategori lapangan usaha selengkapnya dapat ditunjukkan pada Tabel 1.2 dan 1.3.
Tabel 1.2 PDRB Atas Dasar Harga Berlaku Tahun Dasar 2010
di Kota Surabaya
Tahun 2013 Tahun 2014 Tahun 2015 Tahun 2016
Kategori Uraian
(Juta Rp.) (Juta Rp.) (Juta Rp.) (Juta Rp.)
Pertanian,
A Kehutanan, dan 607.877,30 671.441,50 746.575,00 808.811,90
Perikanan
Pertambangan dan
B 21.401,50 24.336,10 26.941,90 29.145,20
Penggalian
Industri
C 62.295.293,60 70.956,473,90 78.134.471,10 85.213.283,80
Pengolahan
Pengadaan Listrik,
D 1.951.115,40 2.001.207,80 2.093.847,80 2.144.720,80
Gas
E Pengadaan Air 543.488,90 572.049,40 626.533,30 678.586,70
F Konstruksi 33.623.371,00 37.876.186,50 40.626.350,00 45.103.247,10
Perdagangan Besar
Pendahuluan

dan Eceran, dan


G 92.633.744,40 99.966.844,30 111.677.560,30 124.579.579,50
Reparasi Mobil dan
Sepeda Motor
Transportasi dan
H 16.243.530,70 19.016.375,30 21.370.858,80 23.647.508,70
Pergudangan
Penyediaan
I Akomodasi dan 46.517.650,30 54.062.910,60 61.613.863,00 70.854.863,30
Makan Minum
Informasi dan
J 19.038.483,00 20.137.828,30 22.165.986,70 24.457.105,40
Komunikasi
K Jasa Keuangan 16.897.668,30 19.275.910,60 21.649.835,20 24.105.835,20
L Real Estate 8.747.166,70 9.372.176,50 10.706.034,40 11.614.141,30
M, N Jasa Perusahaan 8.072.649,60 8.889.028,20 9.852.481,80 10.926.169,80
Administrasi
Pemerintahan,
O Pertahanan dan 4.966.805,20 5.071.610,60 5.602.249,00 6.221.289,50
Jaminan Sosial
Wajib
P Jasa Pendidikan 8.329.240,00 9.259.950,70 10.156.316,50 11.036.182,80
Jasa Kesehatan dan
Q 2.472.708,30 2.814.318,80 3.089.796,00 3.389.778,00
Kegiatan Sosial
R, S, T,
Jasa lainnya 4.839.845,20 5.382.299,40 6.092.795,20 6.676.541,90
U
Produk Domestik Bruto 327.802.039,60 365.350.944,40 406.223.496,20 451.486.791,00
Produk Domestik Bruto
327.802.039,60 365.350.944,40 406.223.496,20 451.486.791,00
Tanpa Gas
Sumber : Badan Pusat Statistik dan Badan Perencanaan Pembangunan Kota
Surabaya, 2017
I - 19

Tabel 1.3 PDRB Atas Dasar Harga Konstan Bab


Tahun Dasar 2010 di Kota Surabaya
Tahun 2013 Tahun 2014 Tahun 2015 Tahun 2016
I
Kategori Uraian (Juta Rp.)
(Juta Rp.) (Juta Rp.) (Juta Rp.)
A Pertanian,
Kehutanan, dan 504.372,50 522.314,90 546.940,30 570.789,40
Perikanan
B Pertambangan dan
18.095,30 18.647,90 19.418,10 20.028,10
Penggalian
C Industri Pengolahan 54.429.331,20 59.944.233,70 63.467.797,30 66.582.825,60
D Pengadaan Listrik,
1.610.562,40 1.579.911,80 1.530.668,40 1.514.658,20
Gas
E Pengadaan Air 470.737,00 474.293,70 498.808,20 528.322,40
F Konstruksi 29.357.611,80 31.355.927,30 32.250.136,20 33.864.739,10
G Perdagangan Besar
dan Eceran, dan
82.675.259,20 86.711.515,10 92.084.794,20 97.443.597,60
Reparasi Mobil dan
Sepeda Motor
H Transportasi dan
13.686.396,10 14.843.763,20 15.797.144,70 16.569.183,70
Pergudangan
I Penyediaan
Akomodasi dan 39.334.025,30 42.503.082,60 45.918.309,10 49.881.297,70
Makan Minum
J Informasi dan
18.494.072,80 19.701.365,90 20.958.313,00 22.421.127,20
Komunikasi
K Jasa Keuangan 13.778.309,00 14.851.437,00 15.964.079,10 17.184.185,50
L Real Estate 7.747.001,10 8.264.384,50 8.683.388,80 9.145.630,80
M, N Jasa Perusahaan 6.586.339,70 7.011.356,20 7.388.567,20 7.761.412,10
O Administrasi
Pemerintahan,
Pertahanan dan 3.981.240,60 3.994.512,40 4.172.196,30 4.384.611,60
Jaminan Sosial
Wajib
P Jasa Pendidikan 6.758.833,10 7.144.694,90 7.595.525,10 8.052.649,00
Q Jasa Kesehatan dan
2.199.099,40 2.405.595,10 2.502.680,04 2.649.121,80
Kegiatan Sosial
R, S, T,
Jasa lainnya 4.419.444,70 4.620.617,80 4.836.400,63 5.077.815,00
U
Produk Domestik Bruto 286.060.731,20 305.947.580,00 324.215.166,90 343.652.595
Produk Domestik Bruto 343.652.595
286.060.731,20 305.947.580,00 324.215.166,90
Tanpa Gas
Sumber : Badan Pusat Statistik dan Badan Perencanaan Pembangunan Kota
Surabaya, 2017

1.2.5 Wilayah Pesisir Kota Surabaya


Kota Surabaya memiliki wilayah pesisir yang berada pada koordinat
70 14’ - 70 21’ LS dan 1120 37’ - 1120 57’ BT dengan panjang garis pantai
37,5 km terbentang dari sisi timur titik perbatasan Kabupaten Sidoarjo
(disisi selatan) hingga ke arah utara dari titik perbatasan Kabupaten Gresik.
I - 20

Wilayah pesisir Kota Surabaya terdiri atas 11 (sebelas) wilayah administrasi


kecamatan yaitu Kecamatan Gununganyar, Rungkut, Sukolilo, Mulyorejo,
Bulak, Kenjeran, Semampir, Pabean Cantikan, Krembangan, Asemrowo
dan Benowo.
Wilayah pesisir Kota Surabaya menyimpan potensi yang besar karena
keanekaragaman ekosistemnya mulai dari mudflat (pantai berlumpur),
estuari (muara sungai) serta mangrove (bakau), keanekaragaman sumber
daya perikanan hingga kemampuan ekosistem wilayah pesisir sebagai
buffer zone bagi wilayah daratnya.
Wilayah pesisir Kota Surabaya secara umum dikelompokkan
menjadi 2 (dua) yaitu kawasan pesisir timur dan kawasan pesisir utara.
Kawasan pesisir timur (Pantai Timur Surabaya) merupakan pantai
berlumpur dan berhadapan langsung dengan selat Madura, wilayah daratan
sebagian besar didominasi oleh kegiatan wisata, permukiman nelayan,
perikanan dan ekosistem hutan mangrove sedangkan wilayah perairannya
terbatas untuk kegiatan perikanan tangkap dan alur kegiatan wisata bahari,
Pendahuluan

zona latihan penembakan dan ranjau laut. Kawasan pesisir utara, khususnya
pada wilayah daratan sebagian besar dimanfaatkan untuk kegiatan industri
dan pergudangan, pertanian ladang garam, permukiman, militer, pelabuhan.
Sedangkan wilayah perairannya dimanfaatkan untuk aktivitas alur pelayaran,
utilitas kabel dan pipa interkoneksi.
1. Mangrove di Kawasan Pantai Sisi Timur Surabaya
Kawasan Pantai Sisi Timur Surabaya merupakan kawasan lindung
alam yang berada di pesisir timur Kota Surabaya yang didominasi oleh
vegetasi mangrove. Kawasan pesisir dengan vegetasi mangrove sangat
berperan penting dalam menjaga keseimbangan ekosistem pesisir dan
memiliki peran ekologis yaitu sebagai barier alami dari proses abrasi dan
intrusi alami.
Mangrove di kawasan pantai sisi timur Surabaya terletak pada
koordinat : (70 15’ 19,60” LS - 70 17’ 13,25” LS dan 1120 48’ 35,69”BT
- 1120 48’ 40,72”BT). Berdasarkan Rencana Tata Ruang Wilayah Tahun
2014 - 2034, mangrove di kawasan pantai sisi timur Surabaya termasuk
pada Unit Pengembangan I dan II.
Unit pengembangan I adalah wilayah yang berada di bagian timur
kota Surabaya, yaitu meliputi wilayah Kecamatan Rungkut, Kecamatan
Gunung Anyar dan Kecamatan Tenggilis Mejoyo. Fungsi kegiatan utama
unit pengembangan I meliputi permukiman, pendidikan, perdagangan dan
I - 21

jasa, lindung terhadap alam dan industri. Sedangkan Unit pengembangan


II adalah wilayah berada di bagian timur kota Surabaya, yaitu mencakup
wilayah Kecamatan Mulyorejo dan Kecamatan Sukolilo dengan fungsi Bab
kegiatan utama unit pengembangan II meliputi permukiman, perdagangan, I
pendidikan, dan lindung terhadap alam.
Adapun kawasan mangrove yang berada pada pantai sisi timur Surabaya
terletak di 6 (enam) kecamatan sebagai berikut :
a. Kecamatan Gunung Anyar (Kelurahan Gunung Anyar Tambak)
b. Kecamatan Rungkut (Kelurahan Medokan Ayu, dan Wonorejo)
c. Kecamatan Sukolilo (Kelurahan Keputih)
d. Kecamatan Mulyorejo (Kelurahan Dukuh Sutorejo, Kalisari dan
Kejawan Putih Tambak)
e. Kecamatan Bulak (Kelurahan Bulak, Kenjeran, Sukolilo, Kedung
Cowek, Kompleks Kenjeran)
f. Kecamatan Kenjeran (Kelurahan Bulak Banteng dan Tambak Wedi)
Wonorejo Tambak Wedi

Gambar 1.16 Vegetasi Mangrove di Kawasan Pantai Timur Surabaya


Sumber : Dokumentasi Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

2. Mangrove di Kawasan Pantai Sisi Utara Surabaya


Mangrove di kawasan pantai sisi utara Surabaya mempunyai panjang
garis pantai ± 9 km dan luas kawasan ± 1.000 ha. Wilayah mangrove di
kawasan pantai sisi utara Surabaya berada di 5 kecamatan dengan 8
kelurahan sebagai berikut :

a. Kecamatan Benowo (Kelurahan Romokalisari, Tambak Oso Wilangun)


b. Kecamatan Asemrowo (Kelurahan Tambak Langon, Asemrowo, Genting,
Kalianak, Greges)
c. Kecamatan Krembangan (Kelurahan Morokrembangan, Perak Barat)
d. Kecamatan Pabean Cantikan (Kelurahan Perak Utara)
e. Kecamatan Semampir (Kelurahan Ujung)
I - 22

Berdasarkan Rencana Tata Ruang Wilayah Tahun 2014 - 2034, mangrove


di kawasan pantai sisi utara Surabaya termasuk Unit Pengembangan Wilayah V
dan XI. Unit pengembangan V adalah wilayah yang berada di sebelah utara Kota
Surabaya, meliputi wilayah Kecamatan Semampir, Kecamatan Pabean Cantian
dan Kecamatan Krembangan. Fungsi kegiatan utama unit pengembangan V
meliputi pelabuhan, kawasan pertahanan dan keamanan negara, kawasan industri
strategis, perdagangan dan jasa, dan lindung terhadap bangunan dan lingkungan
cagar budaya.
Unit pengembangan XI adalah wilayah yang berada di sebelah utara Kota Surabaya,
meliputi wilayah Kecamatan Benowo, Kecamatan Tandes, dan Kecamatan
Asemrowo. Fungsi kegiatan utama unit pengembangan XI meliputi pelabuhan,
permukiman, perdagangan dan jasa, industri, dan lindung terhadap alam.

1.3 Proses Penyusunan Dokumen IKPLHD


Proses penyusunan dokumen IKPLHD merupakan pencatatan proses
kegiatan pengelolaan lingkungan hidup yang meliputi pemantauan, evaluasi, dan
penetapan kebijakan. Adapun proses penyusunan dokumen IKPLHD meliputi
tahapan sebagai berikut :
Pendahuluan

1. Tahap Persiapan
Pada tahap persiapan dilakukan kegiatan pembentukan tim penyusun dokumen
IKPLHD Kota Surabaya yang disahkan dalam Surat Keputusan Walikota dan
keanggotaannya melibatkan unsur-unsur Organisasi Perangkat Daerah (OPD)
terkait, Perguruan Tinggi, serta Lembaga Masyarakat/Organisasi Lingkungan
Hidup.
2. Tahap Pengumpulan dan Pengolahan Data
Data yang dibutuhkan dalam penyusunan Dokumen IKPLHD Kota Surabaya
adalah data primer dan data sekunder sebagai berikut :
A. Data primer
Data primer merupakan data yang diperoleh melalui survei langsung
meliputi tata guna lahan, kerusakan tanah, monitoring dan pengawasan
kualitas air hujan, air laut, air sungai, serta kualitas udara.
B. Data sekunder
Data sekunder merupakan data yang diperoleh dari berbagai sumber,
diantaranya adalah dari peraturan perundang-undangan, kegiatan atau
program yang dilakukan oleh OPD/instansi, institusi pendidikan, lembaga
masyarakat/organisasi lingkungan hidup, buku, dan jurnal.
3. Tahap Perumusan Isu Prioritas
Isu prioritas merupakan isu utama yang menjadi prioritas dalam memperbaiki
kualitas lingkungan hidup. Perumusan isu prioritas didasarkan proses secara
partisipatif yang melibatkan pemangku kepentingan. Proses perumusan isu
prioritas menggunakan analisis PSR (Pressure, State and Response). Adapun
langkah-langkah dalam penyusunan dan perumusan isu prioritas adalah
sebagai berikut :
I - 23

A. Tahap Persiapan
Dalam merumuskan isu prioritas tahap persiapan yang dilakukan adalah
membentuk personil penyusun dalam suatu Surat Keputusan Kepala Dinas Bab
Lingkungan Hidup Nomor 660.1/616/436.7.12/2017 tanggal 17 Januari 2018 I
tentang Personil Tim Penyusun Dokumen Informasi Kinerja Pengelolaan
Lingkungan Hidup Kota Surabaya yang mewakili 3 elemen yaitu OPD,
Perguruan Tinggi dan Lembaga
Masyarakat/Organisasi Lingkungan Hidup yang keanggotaannya sudah
disahkan dalam Surat Keputusan Walikota Nomor 188.45/11/436.1.2/2018
tanggal 2 Januari 2018 tentang Tim Penyusunan Dokumen Informasi Kinerja
Pengelolaan Lingkungan Hidup Kota Surabaya. Personil dari elemen OPD/
instansi merupakan wakil dari pemerintahan yang berhubungan dengan aspek
lingkungan baik secara langsung maupun tidak langsung diantaranya adalah
Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau, Dinas
Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman, Cipta Karya dan Tata Ruang,
Badan Perencanaan Pembangunan, dan sebagainya. Personil dari elemen
perguruan tinggi merupakan wakil dari perguruan tinggi yang sesuai dengan
kebutuhan penyusunan dokumen IKPLHD. Sedangkan Lembaga Masyarakat/
Organisasi Lingkungan Hidup yang menjadi personil penyusun adalah LSM
Tunas Hijau dan LSM Konsorsium Lingkungan Hidup Kota Surabaya.
B. Tahap Perumusan Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah Kota Surabaya
a. Proses Penjaringan Awal Isu Prioritas
Penjaringan awal isu-isu lingkungan di Kota Surabaya mengacu pada
beberapa sumber yang disesuaikan dengan isu prioritas sebagai berikut :
• Isu Pembangunan mengacu pada Rencana Pembangunan Jangka Menengah
(RPJM) Kota Surabaya
• Isu-Isu Lingkungan Hidup menurut Kajian Lingkungan Hidup Strategis
RPJMD Kota Surabaya
b. Pendekatan Analisis Pressure - State - Response (PSR) Berdasarkan
tata cara penyusunan dokumen IKPLHD, proses penetapan isu prioritas
harus dirumuskan dengan melibatkan pemangku kepentingan dan wajib
menggunakan pendekatan Pressure - State - Response (PSR). Pendekatan
PSR merupakan pendekatan yang didasarkan pada konsep hubungan sebab
akibat dimana aktivitas manusia memberikan tekanan pada lingkungan serta
merubah kualitas maupun kuantitas sumber daya alam tersebut sehingga
perubahan tersebut direspon oleh masyarakat. Respon berkaitan dengan
tingkat respon masyarakat terhadap isu lingkungan yang terjadi, baik melalui
aksi individu, maupun secara kolektif. Pada akhirnya, pendekatan ini bertujuan
untuk menganalisis interaksi antara Pressure, State, dan Response tersebut.
C. Tahap Penetapan Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah Kota Surabaya
Proses analisis yang dilakukan oleh tim penyusun IKPLHD dengan melibatkan
seluruh pemangku kepentingan sampai dengan menghasilkan isu prioritas di
Kota Surabaya. Berdasarkan hasil analisis terdapat 5 (lima) isu prioritas yang
dihadapi Kota Surabaya. Kelima isu prioritas tersebut kemudian diserahkan
I - 24

kepada Kepala Daerah untuk memperoleh persetujuan. Persetujuan tersebut


dituangkan dalam surat pernyataan yang disertai oleh tanda tangan kepala
daerah.
4. Tahap analisis data
Pada tahap ini memuat analisis Pressure, State and Response (PSR) untuk
masing - masing isu lingkungan hidup yang telah dirumuskan meliputi tata guna
lahan, kualitas air, kualitas udara, resiko bencana dan perkotaan. Selain itu juga
membahas inisiatif / inovasi yang dilakukan oleh kepala daerah dan masyarakat
dalam upaya menjaga kelestarian dan kualitas lingkungan hidup Kota Surabaya.
5. Pembuatan Executive summary
Executive summary merupakan ringkasan dokumen IKPLHD Kota Surabaya.

1.4 Maksud dan Tujuan


Penyusunan Dokumen IKPLHD Kota Surabaya dimaksudkan untuk
menyediakan data, informasi, dokumentasi, serta analisis kondisi lingkungan hidup
Kota Surabaya bagi masyarakat, industri, organisasi non Pemerintah, serta semua
tingkatan lembaga Pemerintah yang merupakan capaian hasil kinerja Pemerintah
dalam pengelolaan lingkungan hidup sesuai yang diamanatkan dalam Undang -
Pendahuluan

Undang Nomor 32 Tahun 2009 Tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan


Hidup dan Undang - Undang Nomor 14 Tahun 2008 Tentang Keterbukaan Informasi
Publik. Tujuan dari penyusunan dokumen IKPLHD Kota Surabaya tahun 2017
adalah sebagai berikut :
1. Menyediakan referensi dasar tentang kondisi lingkungan hidup sebagai acuan
kebijakan, dan perencanaan Pemerintah Kota Surabaya dalam menentukan
prioritas pembangunan sesuai dengan prinsip-prinsip pengelolaan lingkungan
hidup;
2. Meningkatkan kesadaran dan pemahaman seluruh pihak mengenai perubahan,
kecenderungan dari kondisi lingkungan hidup dengan menyajikan data dan
informasi serta hasil analisis kondisi lingkungan hidup Kota Surabaya yang
aktual dan akurat secara ilmiah;
3. Menyediakan peringatan dini terhadap potensi permasalahan yang muncul,
serta memungkinkan adanya evaluasi dalam penyusunan rencana mendatang;
4. Meningkatkan pengembangan upaya pelestarian lingkungan dan pengendalian
dampak lingkungan
5. Sebagai sarana pemantauan kinerja Pemerintah bagi masyarakat atas upaya-
upaya yang sudah dilakukan Pemerintah Daerah untuk mengurangi serta
menanggulangi tekanan terhadap lingkungan.

1.5 Ruang Lingkup Penulisan


Penyusunan Dokumen IKPLHD Kota Surabaya meliputi kegiatan
pengumpulan dan pengolahan data, analisis data, serta penyusunan dokumen.
Untuk memperjelas pokok pembahasan dalam penulisan Dokumen IKPLHD Kota
Surabaya, maka dibutuhkan suatu batasan/ruang lingkup penulisan meliputi :
I - 25

1. Pembahasan isu prioritas lingkungan hidup yang meliputi lima aspek utama,
yaitu tata guna lahan, kualitas air, kualitas udara, resiko bencana, dan
perkotaan. Bab
2. Analisis terkait Pressure, State and Response dibahas berdasarkan isu I
lingkungan hidup daerah Kota Surabaya yang berhubungan dengan :
a. Tata guna lahan
Pembahasan dalam sub bab tataguna lahan berkaitan dengan segala sesuatu
tentang tata guna lahan berikut perubahannya diantaranya meliputi luas
kawasan lindung berdasarkan RTRW dan tutupan lahannya, luas wilayah
menurut penggunaan lahan utama, luas hutan berdasarkan fungsi dan status,
kerusakan tanah di lahan kering, serta luas dan kerapatan tutupan mangrove.
b. Kualitas air
Pembahasan dalam sub bab kualitas air meliputi analisis PSR kualitas air
sungai, air danau/situ/embung, air sumur, dan air laut.
c. Kualitas udara
Pembahasan dalam sub bab kualitas udara meliputi analisis PSR yang
berhubungan dengan kondisi udara yang disertai dengan data pendukung
berupa suhu udara, kualitas air hujan, kualitas udara ambien, Indeks Standar
Pencemaran Udara (ISPU), kebakaran lahan, penyakit Infeksi Saluran
Pernapasan Akut (ISPA), sumber pencemar (bergerak dan tidak bergerak),
dan penggunaan bahan bakar.
d. Resiko bencana
Pembahasan dalam sub bab resiko bencana meliputi analisis PSR pada resiko
bencana yaitu berupa informasi wilayah rawan bencana atau kekhususan
sumber daya alam yang berpotensi menimbulkan bencana alam dan bencana
non alam seperti kebakaran di kawasan pemukiman dan pergudangan.
e. Perkotaan
Pembahasan dalam sub bab perkotaan meliputi analisis PSR persoalan
lingkungan perkotaan yaitu tentang persampahan.
3. Pembahasan inisiatif/inovasi kepala daerah dalam pengelolaan lingkungan
hidup meliputi upaya peningkatan kapasitas lembaga daerah melalui APBD,
peningkatan kapasitas personil, pengembangan jejaring kerja, transparansi
dan akuntabilitas kepada publik, produk hukum serta upaya pengelolaan
lingkungan hidup melalui rehabilitasi lingkungan, izin lingkungan,
penegakan hukum, dan penghargaan bidang lingkungan hidup. Selain itu,
juga membahas upaya pengelolaan lingkungan hidup yang dilakukan oleh
masyarakat diantaranya melalui kegiatan bank sampah, LSM (Lembaga
Swadaya Masyarakat)/Organisasi Lingkungan Hidup dan penghargaan yang
diterima masyarakat.

1.6 Sistematika Penulisan


Pembahasan dalam dokumen IKPLHD Kota Surabaya dikelompokkan menjadi
lima pokok bahasan (Bab) dengan sistematika penulisan sebagai berikut :
I - 26

Bab I. Pendahuluan
Pada Bab I memuat uraian tentang latar belakang, profil Kota Surabaya, proses
penyusunan dokumen Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah
Kota Surabaya, maksud dan tujuan, ruang lingkup penulisan, serta sistematika
penulisan.
Bab II. Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah Kota Surabaya
Pada Bab II memuat uraian pembahasan isu prioritas lingkungan hidup daerah Kota
Surabaya beserta tahapan proses perumusan isu prioritas.
Bab III. Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan Hidup Daerah
Kota Surabaya
Pada Bab III memuat uraian analisis PSR (Pressure, State, and Response) isu
lingkungan hidup yang berkaitan dengan analisis tata guna lahan, kualitas air,
kualitas udara, resiko bencana dan perkotaan.
Bab IV. Inovasi Daerah dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup
Pada Bab IV memuat uraian tentang upaya atau inisiatif – inisiatif yang dilakukan
oleh Kepala Daerah dan masyarakat dalam pengelolaan lingkungan hidup.
Bab V. Penutup
Pendahuluan

Pada Bab V memuat simpulan dari keseluruhan pokok – pokok pembahasan yang
tersusun dalam Dokumen IKPLHD Kota Surabaya dan rencana tindak lanjut yang
berimplikasi kepada kebijakan kepala daerah.
Daftar Pustaka
Lampiran
II - 1

Bab
II
2 - II

BAB II
ISU PRIORITAS LINGKUNGAN HIDUP DAERAH

2.1 Ketercapaian Isu Prioritas Lingkungan Hidup Kota Surabaya Tahun


2016

2.1.1 Isu Prioritas Lingkungan Hidup Tahun 2016


Penentuan isu prioritas lingkungan hidup merupakan salah satu tahapan
yang harus dilakukan tiap penyusunan dokumen Informasi Kinerja Pengelolaan
Lingkungan Hidup (IKPLHD). Mengacu pada pedoman Nirwasita Tantra melalui
Surat Sekretariat Jenderal Nomor : S.156/Setjen/DATIN/Set.0/2/2017 bahwa
terdapat 5 aspek yang perlu dianalisis lebih lanjut mengenai kondisi eksisting, faktor
Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah

penekan serta respon yang sudah dilakukan untuk mengurangi dampak maupun
memperbaiki kualitas. Kelima aspek yang telah ditetapkan tersebut adalah tata guna
lahan, kealitas air, kualitas udara, resiko bencana dan perkotaan.
Proses perumusan isu prioritas dilakukan secara partisipatif yang melibatkan
3 unsur yaitu Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, Perguruan Tinggi dan
Lembaga Masyarakat/Organisasi Lingkungan Hidup. Mengacu pada hasil analisis
PSR (Pressure, State, dan Response) yang telah dilakukan sebelumnya ditetapkan
5 (lima) isu prioritas lingkungan hidup Kota Surabaya tahun 2016. Adapun kelima
isu prioritas tersebut dapat dilihat pada tabel dibawah ini.
Tabel 2.1 Isu Prioritas Lingkungan Hidup Kota Surabaya Tahun 2016

No Aspek Isu Prioritas


Optimalisasi Pengelolaan Kawasan Lindung Yang Terintegra-
1. Tata guna lahan
si Dengan Pembangunan Berkelanjutan
2. Kualitas air Pelestarian Air Untuk Keberlanjutan Ekologi
Optimalisasi Pengawasan dan Pengendalian Terhadap Sum-
3. Kualitas udara
ber Pencemar Guna Menjaga Kualitas Udara
4. Resiko bencana Optimalisasi Sistem Penanggulangan Bencana Perkotaan
Optimalisasi Sistem Pengelolaan Persampahan Secara Terpa-
5. Perkotaan
du, Berbasis Peran Serta Masyarakat
Sumber : Tim Penyusun Dokumen IKPLHD Kota Surabaya, 2017

2.1.2 Indikator Kinerja Isu Prioritas Lingkungan Hidup Tahun 2016


Indikator kinerja isu prioritas lingkungan hidup adalah alat ukur kuantitatif
untuk mengetahui dampak dari program yang dilaksanakan terhadap kondisi
lingkungan hidup. Penetapan indikator kinerja bertujuan untuk memberikan
gambaran tentang perkembangan penyelesaian isu prioritas lingkungan hidup.
Indikator kinerja tersebut disusun dengan mengadopsi indikator kinerja pada
dokumen Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota
Surabaya Tahun 2016-2021 dan berbagai sumber lain yang memiliki relevansi
II - 3

dengan isu prioritas.


Tiap isu prioritas memiliki indikator kinerja masing-masing. Isu
prioritas Optimalisasi Pengelolaan Kawasan Lindung Yang Terintegrasi Dengan
Pembangunan Berkelanjutan memiliki 3 indikator kinerja yaitu nilai indeks tutupan
hutan (ITH), persentase selisih luasan Ruang Terbuka Hijau (RTH) yang dibangun
dan dipelihara, serta persentase luas RTH yang berfungsi optimal terhadap
keseluruhan luas RTH yang ada.
Bab
II
Isu prioritas Pelestarian Air Untuk Keberlanjutan Ekologi menggunakan
2 indikator kinerja indeks kualitas air permukaan dan cakupan layanan teknis air
bersih. Sedangkan untuk isu prioritas Optimalisasi Pengawasan Dan Pengendalian
Terhadap Sumber Pencemar Guna Menjaga Kualitas Udara terdapat 3 indikator
kinerja yang digunakan yaitu indeks kualitas udara ambien, tingkat kualitas udara
emisi di Industri SO2 dan tingkat kualitas udara emisi di Industri NO2.
Terkait dengan aspek resiko bencana, isu prioritas Optimalisasi Sistem
Penanggulangan Bencana Perkotaan menggunakan 3 indikator kinerja yaitu indeks
penanggulangan bencana, indeks genangan, serta persentase pemenuhan kebutuhan
jumlah sarana prasarana kebakaran eksisting dibanding kebutuhan ideal. Indikator
kinerja yang digunakan untuk mengukur ketercapaian isu prioritas Optimalisasi
Sistem Pengelolaan Persampahan Secara Terpadu, Berbasis Peran Serta Masyarakat
adalah Persentase selisih timbulan sampah ke tempat pemrosesan akhir (TPA) dan
cakupan layanan kebersihan. Adapun informasi lebih lanjut terkait indikator kinerja
tiap isu prioritas lingkungan hidup dapat dilihat pada Tabel 2.2.
Tabel 2.2 Indikator Kinerja Isu Prioritas Lingkungan Hidup Tahun 2016

Isu Prior- Parameter Pengukuran (cara mem-


Indikator Kinerja Sumber
itas peroleh *bisa rumus)

Pedoman Perhitun-
gan IKLH, Kemen-
Optimalisa- Nilai Indeks Tut-
Ket : terian Lingkungan
si Pen- upan Hutan (ITH)
Hidup dan Ke-
gelolaan ITH : Indeks tutupan hutan
hutanan
Kawasan LTH : Luas tutupan hutan/RTH
Lindung
Yang
Terintegrasi
Dengan Persentase selisih
Ket :
Pembangu- luasan Ruang Ter- RPJMD Kota
buka Hijau (RTH) LRB : Peningkatan RTH yang dibangun Surabaya Tahun
nan Berke- dan dipelihara pada tahun berjalan 2016-2021
lanjutan yang dibangun dan
dipelihara LRD : Peningkatan RTH yang dibangun
dan dipelihara pada tahun dasar
(2016)
4 - II

Isu Prior- Parameter Pengukuran (cara mem-


Indikator Kinerja Sumber
itas peroleh *bisa rumus)

Persentase luas
RTH yang ber- RPJMD Kota
Ket :
fungsi optimal ter- Surabaya Tahun
hadap keseluruhan LRO : Luas RTH yang berfungsi 2016-2021
luas RTH yang ada optimal
LRD : Luas RTH keseluruhan

Ket : RPJMD Kota


Indeks kualitas air
DM : Data memenuhi Surabaya Tahun
permukaan
2016-2021
Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah

DCR : Data cemar ringan


DCS : Data cemar sedang
Pelestarian
Air Untuk DCB : Data cemar berat
Keberlanju-
tan Ekologi

Ket : RPJMD Kota


Cakupan layanan
LLP : Luas wilayah yang terlayani Surabaya Tahun
teknis air bersih
jaringan PDAM 2016-2021
LTP : Luas wilayah teknis pelayanan
PDAM

Optimalisa- RPJMD Kota


Indeks kualitas
si Penga- Surabaya Tahun
udara ambien
wasan dan 2016-2021
Pengenda- Tingkat kualitas RPJMD Kota
lian Terha- udara emisi di Surabaya Tahun
dap Sumber industri SO2 2016-2021
Pencemar
Guna Tingkat kualitas RPJMD Kota
Menjaga udara emisi di Surabaya Tahun
Kualitas industri NO2 2016-2021
Udara
RPJMD Kota
Indeks penanggu- (15% x X1) + (5% x X2) + (25% x
Surabaya Tahun
langan bencana WK) + (25% x WA) + (30% x L)
2016-2021
Optimalisa-
{(30% x TG) + (40% x LG) + (30% x
si Sistem
HG}
Penang-
gulangan Ket : RPJMD Kota
Bencana Indeks genangan Surabaya Tahun
Perkotaan TG : Lama genangan (menit) 2016-2021
LG : Luas genangan (Ha)
HG : Tinggi genangan (cm)
II - 5

Isu Prior- Parameter Pengukuran (cara mem-


Indikator Kinerja Sumber
itas peroleh *bisa rumus)

Persentase pe-
menuhan kebutu-
han jumlah sarana Ket : RPJMD Kota
prasarana keba-
karan eksisting
PKSR : Pemenuhan Kebutuhan jum-
lah sarana prasarana kebakaran
Surabaya Tahun
2016-2021 Bab
dibanding kebutu-
han ideal KSI
eksisting
: Kebutuhan sarana prasarana
II
ideal

Optimalisa-
si Sistem
Penge- Persentase selisih RPJMD Kota
Ket :
lolaan timbulan sampah Surabaya Tahun
Persampa- ke TPA Tr : Selisih timbulan sampah 2016-2021
han Secara TS : Timbulan di sumber
Terpadu, TTPA : Timbulan di TPA
Berbasis
Peran Serta RPJMD Kota
Cakupan layanan Ditinjau dari jumlah TPS yang aktif
Masyarakat Surabaya Tahun
kebersihan beroperasi
2016-2021
Sumber : Tim Penyusun Dokumen IKPLHD Kota Surabaya, 2017

2.1.3 Capaian Kinerja Isu Prioritas Lingkungan Hidup Tahun 2016


Pencapaian kinerja Pemerintah Kota Surabaya dalam menanggapi
permasalahan lingkungan hidup dijabarkan dalam pencapaian tiap isu prioritas
lingkungan hidup yang ditetapkan tahun 2016. Capaian kinerja tersebut diukur
menggunakan 2 metode yaitu tren ketercapaian maupun ketercapaian target.
Tren ketercapaian mengacu pada hasil tiap indikator kinerja dalam periode waktu
tertentu, sedangkan ketercapain target mengacu pada target yang telah ditetapkan
oleh Pemerintah Kota Surabaya dalam dokumen RPJMD.
Indikator kinerja seperti Indeks Tutupan Hutan (ITH) merupakan indikator
kinerja yang tidak memiliki target pencapaian yang ditetapkan oleh Pemerintah
Kota Surabaya dalam RPJMD tahun 2016-2021 sehingga untuk mengukur
keberhasilannya respon yang dilakukan pemerintah maka ditinjau dari tren nilai
indeks tersebut dalam periode tertentu meningkat atau menurun. Indikator kinerja
ini diadopsi dari pedoman perhitungan Indeks Kualitas Lingkungan Hidup (IKLH)
yang diterbitkan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK).
Indikator seperti persentase selisih luasan RTH yang dibangun dan
dipelihara, persentase luas RTH yang berfungsi optimal terhadap keseluruhan
luas RTH yang ada, indeks kualitas air permukaan, cakupan layanan teknis air
bersih, indeks kualitas udara ambien, tingkat kualitas udara emisi di Industri SO2
dan tingkat kualitas udara emisi di Industri NO2, indeks penanggulangan bencana,
indeks genangan, persentase pemenuhan kebutuhan jumlah sarana prasarana
kebakaran eksisting dibanding kebutuhan ideal, persentase selisih timbulan sampah
ke TPA, serta cakupan layanan kebersihan merupakan indikator kinerja dengan
6 - II

target pencapaian yang telah ditetapkan oleh Pemerintah Kota Surabaya. Indikator-
indikator tersebut dapat diukur dari realisasi target yang telah ditetapkan. Lebih
lanjut terkait capaian kinerja Pemerintah Kota Surabaya terhadap isu prioritas
lingkungan hidup tahun 2016 adalah sebagai berikut.
Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah
Tabel 2.3 Capaian Kinerja Pemerintah Kota Surabaya Terhadap Isu Prioritas Lingkungan Hidup Tahun 2016

Metode Penilaian Tahun 2016


Capaian Kinerja
Isu Prioritas Indikator Kinerja Keterangan
Tidak
Tren Target Tercapai
Tercapai
Nilai Indeks Tutupan ITH tahun 2016 mencapai angka 42,38 dan men-
√ galami peningkatan dari tahun sebelumnya.
Hutan (ITH)
Optimalisasi Pen- Persentase selisih √ Capaian kinerja indikator ini adalah sebesar
gelolaan Kawasan luasan Ruang Terbuka 15,56% dari target yang ditetapkan
Lindung Yang Hijau (RTH) yang diba-
Terintegrasi Den- ngun dan dipelihara
gan Pembangunan Persentase luas RTH √ Capaian kinerja mencapai 89,63% dari target yang
Berkelanjutan yang berfungsi optimal telah ditetapkan
terhadap keseluruhan
luas RTH yang ada
Indeks kualitas air √ Capaian kinerja telah melebihi target yaitu men-
Pelestarian Air Un- permukaan capai 106,64% dari target yang telah ditetapkan
tuk Keberlanjutan √ Capaian kinerja telah melebihi target yaitu men-
Ekologi Cakupan layanan teknis
air bersih capai 101,79% dari target yang telah ditetapkan

Optimalisasi Penga- Indeks kualitas udara √ Capaian kinerja telah melebihi target yaitu men-
wasan dan Pengen- ambien capai 106,63% dari target yang telah ditetapkan
dalian Terhadap Tingkat kualitas udara √ Capaian kinerja telah melebihi target yaitu men-
Sumber Pencemar emisi di Industri SO2 capai 102,55% dari target yang telah ditetapkan
Guna Menjaga Tingkat kualitas udara √ Capaian kinerja telah melebihi target yaitu men-
Kualitas Udara emisi di Industri NO2 capai 100,90% dari target yang telah ditetapkan
II - 7

II
Bab
Metode Penilaian Tahun 2016
Capaian Kinerja
Isu Prioritas Indikator Kinerja Keterangan
Tidak
Tren Target Tercapai
Tercapai
Indeks penanggulangan √ Capaian kinerja telah melebihi target yaitu men-
bencana capai 119,62% dari target yang telah ditetapkan
√ Capaian kinerja telah melebihi target yaitu men-
Optimalisasi Sistem Indeks genangan capai 100,18% dari target yang telah ditetapkan
Penanggulangan Persentase pemenuhan √ Capaian kinerja telah melebihi target yaitu men-
Bencana Perkotaan kebutuhan jumlah sara- capai 111% dari target yang telah ditetapkan
na prasarana kebakaran
eksisting dibanding
kebutuhan ideal
Optimalisasi Sistem Persentase selisih tim- √ Capaian kinerja telah melebihi target yaitu men-
Pengelolaan Per- bulan sampah ke TPA capai 100,74% dari target yang telah ditetapkan
sampahan Secara
Terpadu, Berbasis √ Capaian kinerja telah melebihi target yaitu men-
Cakupan layanan ke- capai 100% dari target yang telah ditetapkan
Peran Serta Mas- bersihan
yarakat
Sumber : Tim Penyusun Dokumen IKPLHD Kota Surabaya, 2017
Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah
8 - II
II - 9

Berdasarkan tabel diatas dapat diketahui bahwa mayoritas indikator kinerja


telah melebihi target yang telah ditetapkan dan indikator yang menggunakan
metode tren dihitung serta ditetapkan sebagai tahun dasar perhitungan tren
yang akan dilakukan pada tahun-tahun berikutnya. Indikator kinerja pada isu
prioritas Optimalisasi Pengelolaan Kawasan Lindung Yang Terintegrasi Dengan
Pembangunan Berkelanjutan diukur menggunakan 3 indikator. Dari ketiga indikator
tersebut, indikator nilai indeks tutupan hutan mencapai angka 42,38. Apabila Bab
dibandingkan dengan tahun sebelumnya terjadi peningkatan sebesar 2,71% dari II
tahun sebelumnya. Dua indikator ketercapaian lainnya belum mencapai target yang
ditetapkan. Indikator nilai ITH meningkat dipengaruhi oleh peningkatan luasan
RTH sehingga mempengaruhi persentase luas RTH terhadap luas wilayah Kota
Surabaya.
Kinerja pencapaian indikator persentase selisih luasan RTH yang dibangun
dan dipelihara mencapai 15,56% dari target yang ditetapkan. Hal tersebut dipengaruhi
adanya kendala terkait proses pembebasan lahan dalam rangka pengadaan tanah
untuk RTH yang membutuhkan proses panjang dalam realisasinya. Terdapat
beberapa strategi yang telah dirumukan dalam rangka perbaikan kinerja tersebut
yaitu membuat skala prioritas berdasarkan analisis kebutuhan terkait jenis RTH
yang perlu dibangun serta lokasinya dan meningkatkan koordinasi dengan Dinas
Pengelolaan Bangunan dan Tanah dalam rangka percepatan pembebasan lahan.
Terkait kinerja pencapaian indikator persentase luas RTH yang berfungsi
optimal terhadap keseluruhan luas RTH yang ada mencapai 89,63% dari target yang
telah ditetapkan. Pemerintah Kota Surabaya telah melakukan berbagai kegiatan guna
memenuhi target tersebut diantaranya adalah pemeliharaan dan pengadaan sarana
taman, jalur hijau dan taman rekreasi, pengembangan dekorasi kota, penataan RTH,
pembangunan dan pemeliharaan hutan kota, serta pengelolaan kawasan lindung
pesisir pantai Kota Surabaya.
Upaya-upaya tersebut telah berkontribusi untuk mencapai target yang
ditetapkan. Namun, masih terdapat beberapa hal yang mempengaruhi sehingga
target belum dapat tercapai seperti kepemilikan dan kewenangan pengelolaan yang
belum sepenuhnya dikuasai oleh pemerintah kota serta adanya kendala pasang surut
air laut terutama di kawasan pesisir. Dalam upaya memperbaiki kinerja pencapaian
isu tersebut disusun 2 strategi yaitu membuat skala prioritas berdasarkan analisis
kebutuhan terkait jenis RTH yang perlu dibangun serta lokasinya dan melakukan
analisis permasalahan secara rutin untuk target lokasi dan luasan yang seharusnya
lebih dapat dioptimalkan.
Penilaian kinerja terhadap isu Pelestarian Air Untuk Keberlanjutan Ekologi
didasarkan pada 2 indikator yaitu indeks kualitas air permukaan serta cakupan
layanan teknis air bersih. Kinerja ketercapaian target untuk masing-masing
indikator adalah 106,64% dan 101,79% dari target yang ditetapkan. Upaya-upaya
yang dilakukan untuk mendukung pencapaian target indeks kualitas air permukaan
diantaranya adalah pembinaan dan pengawasan sumber daya air, peningkatan
pelayanan perijinan dan pengawasan ijin tempat penyimpanan sementara limbah
10 - II

B3, penanganan permasalahan lingkungan hidup, serta pemantauan kualitas air


limbah.
Indikator cakupan layanan teknis air bersih telah melebihi target yang
ditetapkan. Terdapat beberapa hal yang perlu dilakukan kedepannya agar kinerja
pencapaian target menjadi lebih baik yaitu meningkatkan koordinasi dengan PDAM
dalam pembangunan jaringan air bersih sehingga mampu memberikan pelayanan
air bersih bagi masyarakat yang lebih baik.
Kinerja ketercapaian isu Optimalisasi Pengawasan Dan Pengendalian
Terhadap Sumber Pencemar Guna Menjaga Kualitas Udara diukur menggunakan
3 indikator dimana ketiga indikator tersebut telah memenuhi target yang telah
ditetapkan. Pencapaian target indikator indeks kualitas udara ambien dilakukan
dalam melalui upaya pengawasan dan pengendalian dampak lingkungan, operasional
Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah

dan pengadaan stasiun monitoring udara ambien. Sedangkan untuk indikator tingkat
kualitas udara emisi di industri SO2 dan NO2 kinerja ketercapaiannya 102,55% dan
100,90% dari target yang ditetapkan.
Capaian kinerja isu Optimalisasi Sistem Penanggulangan Bencana
Perkotaan diukur menggunakan 3 indikator yaitu indeks penanggulangan bencana,
indeks genangan dan persentase pemenuhan kebutuhan jumlah sarana prasarana
kebakaran eksisting dibanding kebutuhan ideal. Diantara ketiga indikator tersebut
indikator penanggulangan bencana merupakan indikator yang capaian kinerjanya
paling tinggi mencapai 119,62%.
Kegiatan yang menunjang untuk ketercapaian target indikator indeks
penanggulangan bencana melalui program adalah melalui pemeliharaan serta
pengadaan sarana dan prasarana penanggulangan bahaya kebakaran, pembinaan
kesiagaan dan pencegahan bahaya kebakaran, simulasi dan latihan bersama
penanggulangan kebakaran, penanggulangan bahaya kebakaran, koordinasi dan
pemeriksanaan keandalan sistem proteksi kebakaran pada gedung/bangunan, dan
pembangunan/rehabilitasi fasilitas pemadam kebakaran.
Indikator indeks genangan kegiatan-kegiatan yang dilakukan untuk
mendukung ketercapaian target adalah pengendalian dan normalisasi saluran
drainase dan boezem melalui pengerukan, perencanaan pematusan kota, pelaksanaan
monitoring dan evaluasi pembangunan/rehab saluran drainase, pemeliharaan dan
operasional sarana pematusan, serta pembangunan, penyediaan dan rehabilitasi
sarana prasarana pematusan.
Isu Optimalisasi Sistem Pengelolaan Persampahan Secara Terpadu Berbasis
Peran Serta Masyarakat diukur menggunakan 2 indikator kinerja yaitu persentase
selisih timbulan sampah ke TPA dan cakupan layanan kebersihan. Kinerja indikator
persentase selisih timbulan sampah ke TPA adalah sebesar 100,74%. Indikator
cakupan layanan kebersihan mencapai 100%. Kegiatan yang dapat menunjang
ketercapaian target indikator tersebut adalah operasional pengelolaan rumah
kompos, peningkatan pelayanan posko kebersihan, pengadaan sarana dan prasarana
pengelolaan persampahan, pemeliharaan prasarana dan sarana persampahan,
II - 11

operasional pengolahan sampah, serta peningkatan peran serta masyarakat dalam


pengelolaan persampahan. Cakupan layanan kebersihan ditinjau dari jumlah TPS
yang aktif beroperasi. Tahun 2016 jumlah TPS aktif di Kota Surabaya mencapai
187 TPS.

2.2 Tahapan Perumusan Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah Tahun


2017
Bab
II
Perumusan isu prioritas lingkungan hidup dalam dokumen ini dilakukan
melalui beberapa tahapan. Tahapan tersebut terbagi atas tahapan pembentukan tim
penyusun IKPLHD, penjaringan awal isu prioritas serta proses analisis Pressure
State Respone (PSR) oleh tim penyusun. Proses pembentukan tim penyusun
didasarkan pada urusan bidang tiap OPD yang berkaitan dengan pengelolaan
lingkungan hidup di Kota Surabaya. Selanjutnya proses penjaringan awal isu prioritas
dilakukan oleh tim penyusun IKPLHD dengan melakukan kajian literatur terhadap
dokumen-dokumen perencanaan maupun kajian yang memiliki keterkaitan dengan
penyusunan dokumen ini. Hasil penjaringan awal isu prioritas tersebut kemudian
dijadikan sebagai dasar proses analisis PSR yang selanjutnya dirumuskan dalam isu
prioritas lingkungan hidup Kota Surabaya.

2.2.1 Tim Penyusun Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup


Daerah (IKPLHD)
Mengacu pada Surat Sekretariat Jenderal yang diterbitkan pada tanggal 9
Februari 2017 Nomor : S.156/Setjen/DATIN/Set.0/2/2017 perihal Penyampaian
Pedoman Nirwasita Tantra bahwa penyusunan dokuman Informasi Kinerja
Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah dilakukan oleh tim yang dibentuk dan
dikukuhkan oleh Kepala Daerah. Tim tersebut merupakan tim yang terdiri dari 3
elemen yaitu Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, Perguruan Tinggi dan
Lembaga Masyarakat/Organisasi Lingkungan Hidup.
Berdasarkan hal tersebut dibentuk tim penyusun yang mewakili
ketiga elemen yang disyaratkan dan dikukuhkan dengan SK Walikota Nomor
188.45/11/436.1.2/2018 Tentang Tim Penyusunan Dokumen Informasi Kinerja
Pengelolaan Lingkungan Hidup Kota Surabaya. Elemen pemerintahan diwakili
oleh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dengan tugas pokok dan fungsi yang
berhubungan dengan aspek lingkungan baik secara langsung maupun tidak langsung
seperti Dinas Lingkungan Hidup, Badan Perencanaan Pembangunan, Dinas PU
Cipta Karya dan sebagainya. Elemen perguruan tinggi yang terlibat merupakan
perguruan tinggi yang sesuai dengan kebutuhan penyusunan dokumen IKPLHD.
LSM/Organisasi Lingkungan Hidup yang menjadi anggota tim penyusun adalah
LSM/Organisasi Lingkungan Hidup yang fokus pada isu lingkungan. Adapun data
anggota tim penyusun IKPLHD adalah sebagai berikut.
1. Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya.

Bertugas melaksanakan urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan


12 - II

daerah di bidang lingkungan hidup dan tugas pembantuan


2. Badan Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya.

Bertugas melaksanakan penunjang urusan pemerintahan yang menjadi


kewenangan daerah di bidang perencanaan serta penelitian dan
pengembangan
3. Badan Penanggulangan Bencana dan Perlindungan Masyarakat Kota
Surabaya
Bertugas melaksanakan penunjang urusan pemerintahan yang menjadi
kewenangan daerah di bidang ketentraman dan ketertiban umum serta
perlindungan masyarakat.
Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah

4. Dinas Pengendalian Penduduk, Pemberdayaan Perempuan dan


Perlindungan Anak Kota Surabaya.
Bertugas melaksanakan urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan
daerah di bidang pengendalian penduduk dan keluarga berencana,
pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak.
5. Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman, Cipta Karya dan
Tata Ruang Kota Surabaya.
Bertugas melaksanakan urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan
daerah di bidang perumahan rakyat dan kawasan permukiman, sub
urusan penataan ruang, permukiman, bangunan gedung, penataan
bangunan dan lingkungan serta jasa konstruksi.
6. Dinas Kesehatan Kota Surabaya.

Bertugas melaksanakan urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan


daerah di bidang kesehatan.
7. Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan Kota Surabaya.

Bertugas melaksanakan urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan


daerah di bidang pekerjaan umum dan penataan ruang.
8. Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Surabaya.

Bertugas melaksanakan urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan


daerah di bidang pangan, pertanian, kelautan dan perikanan.
9. Dinas Perdagangan Kota Surabaya.

Bertugas melaksanakan urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan


daerah di bidang perdagangan.
10. Dinas Perhubungan Kota Surabaya.

Bertugas melaksanakan urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan


II - 13

daerah di bidang perhubungan.


11. Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya.

Bertugas melaksanakan urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan


daerah di bidang pekerjaan umum dan penataan ruang sub urusan
persampahan dan air limbah.
Bab
12.Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Surabaya.
II
Bertugas melaksanakan urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan
daerah di bidang kebudayaan dan pariwisata.
13.Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya.

Bertugas melaksanakan urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan


daerah di bidang administrasi kependudukan dan pencatatan sipil.
14.Dinas Pendidikan Kota Surabaya.

Bertugas melaksanakan urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan


daerah di bidang pendidikan
15.Dinas Pemadam Kebakaran Kota Surabaya.

Bertugas melaksanakan urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan


daerah dan tugas pembantuan.
16.Dinas Sosial Kota Surabaya.

Bertugas melaksanakan urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan


daerah di bidang sosial.
17. Bagian Administrasi Pemerintahan dan Otonomi Daerah pada
Sekretariat Daerah Kota Surabaya.
Melaksanakan sebagian tugas sekretaris daerah di bidang otonomi
daerah, pembinaan kecamatan dan kelurahan, dan penataan wilayah.
18. Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kota Surabaya.

Melaksanakan sebagian tugas sekretaris daerah dibidang penyusunan


produk hukum, administrasi dan dokumentasi hukum, serta bantuan
hukum.
19. Institut Teknologi Sepuluh Nopember Kota Surabaya.

Merupakan salah satu perguruan tinggi di Kota Surabaya yang memiliki


beberapa departemen yang dapat menunjang dalam penyusunan
dokumen IKPLHD seperti Departemen Teknik Lingkungan, Biologi
serta Perencanaan Wilayah dan Kota.
14 - II

20. LSM Tunas Hijau.

Merupakan salah satu LSM bidang lingkungan hidup yang berfokus


pada pendidikan lingkungan hidup kepada para pelajar. Beberapa contoh
kegiatan yang telah dilakukan adalah pemilihan pangeran dan putri
lingkungan hidup untuk anak-anak, pendampingan masyarakat agar
memiliki kebiasaan ramah lingkungan hidup, pendampingan kepada
sekolah-sekolah yang difokuskan pada kebijakan dan kurikulum yang
berwawasan lingkungan hidup dan sebagainya.
Melalui SK Walikota tentang tim penyusun dokumen IKPLHD tersebut
Pemerintah Kota Surabaya telah menetapkan organisasi perangkat daerah
yang dinilai sesuai sebagai tim penyusun ditinjau dari tugas pokok dan fungsi.
Selanjutnya untuk penetapan personil tim penyusun dokumen IKPLHD, Pemerintah
Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah

Kota Surabaya melalui Dinas Lingkungan Hidup mengeluarkan Surat Keputusan


Kepala Dinas Lingkungan Hidup Nomor 660.1/279/436.7.12/2017 tentang Personil
Tim Penyusun Dokumen Informasi Kinerja Pengeloaan Lingkungan Hidup Kota
Surabaya. Dalam surat keputusan tersebut berisi nama-nama personil dari 3 elemen
penyusun yaitu OPD, perguruan tinggi dan lembaga masyarakat. Adapun daftar
nama personil tim penyusun dokumen IKPLHD tahun 2017 adalah sebagai berikut.
Tabel 2.4 Nama Tim Personil Penyusunan Dokumen IKPLHD Kota
Surabaya Tahun 2017

Kedudukan
No. Nama Personil Keterangan Jabatan
dalam Tim
1. Ir. Musdiq Ali Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Ketua
Suhudi, MT Surabaya
2. Ir. Ira Narulita Pus-
Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup Kota Wakil Ketua
pitarini, MM Surabaya
3. Ir. Tri Drastolakso-
Kepala Bidang Tata Lingkungan Pada Di- Sekretaris
no, MM nas Lingkungan Hidup Kota Surabaya
4. Eny Willia Sunita Kepala Seksi Kajian Dampak Lingkun- Anggota
Dewi, ST gan Bidang Tata Lingkungan Pada Dinas
Lingkungan Hidup Kota Surabaya
5. Henny Ismawati, Staf Seksi Pengawasan dan Penaatan Hu- Anggota
ST kum Lingkungan Hidup Bidang Penaatan
dan Peningkatan Kapasitas Lingkungan
Hidup Pada Dinas Lingkungan Hidup Kota
Surabaya
6. Emi Poerwanti, ST Staf Seksi Pencegahan dan Pengendalian Anggota
Lingkungan Hidup Bidang Pengendalian
Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan
Hidup Pada Dinas Lingkungan Hidup Kota
Surabaya
7. Harfandi Almi, Staf Badan Perencanaan Pembangunan Anggota
A.Md Kota Surabaya
II - 15

Kedudukan
No. Nama Personil Keterangan Jabatan
dalam Tim
8. RR. Anis Widorini Staf Pengendalian Penduduk pada Dinas Anggota
Pengendalian Penduduk, Pemberdayaan
Perempuan dan Perlindungan Anak Kota
Surabaya
9. Ida Fatmawati, ST Staf Bidang Pemetaan dan Tata Ruang Anggota Bab
pada Dinas Perumahan Rakyat dan Ka-
wasan Permukiman, Cipta Karya dan Tata
II
Ruang Kota Surabaya
10. Anita Paulyna, S. Staf Kesehatan Lingkungan, Kesehatan Anggota
KM Kerja dan Olahraga pada Dinas Kesehatan
Kota Surabaya
11. Yulia Savitri, ST Staf Sub Bagian Penyusunan Program dan Anggota
Pelaporan pada Sekretariat Dinas Peker-
jaan Umum Bina Marga dan Pematusan
Kota Surabaya
12. Dwi Hariyanto Koordinator Hutan Balas Klumprik pada Anggota
Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian
Kota Surabaya
13. Erfi Setiono, ST Staf Bidang Pengawasan dan Pelayanan Anggota
pada Dinas Perdagangan Kota Surabaya
14. Sekar Satya Staf Dinas Perhubungan Kota Surabaya Anggota
Mayang Sary A,Md
LLAJ
15. Vieka Ariestyani Staf Sub Bagian Umum dan Kepegawaian Anggota
Antari, ST Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka
Hijau Kota Surabaya
16. Erwan Setiawan, Staf Bidang Industri Pariwisata pada Dinas Anggota
SE Kebudayaan dan Pariwisata Kota Surabaya
17. Kairul Budiarto, Staf Dinas Kependudukan dan Pencatatan Anggota
SH Sipil Kota Surabaya
18. Drs. Hasan, MM Penilik PLS Pada Dinas Pendidikan Kota Anggota
Surabaya
19. Aditya Suwandoko Staf Bidang Operasional Pada Dinas Pe- Anggota
madam Kebakaran Kota Surabaya
20. Susnawati Nur Staf UPTD Kalijudan Pada Dinas Sosial Anggota
Rachmatillah, SH, Kota Surabaya
M.Hum
21. Achmad Suprijanto Staf Bagian Administrasi Pemerintahan Anggota
dan Otonomi Daerah Sekretariat Daerah
Kota Surabaya
22. Salam, SH Staf Administrasi dan Dokumentasi Anggota
Hukum pada Bagian Hukum Sekretariat
Daerah Kota Surabaya
23 Nur Hadijanto Pada Badan Penanggulangan Bencana dan Anggota
Perlindungan Masyarakat
16 - II

Kedudukan
No. Nama Personil Keterangan Jabatan
dalam Tim
24. I.D.A.A Warmad- Dosen Departemen Teknik Lingkungan Anggota
ewanthi, ST., MT., Institut Teknologi Sepuluh Nopember Kota
PhD Surabaya
25. Dra. Dian Saptari- Dosen Departemen Biologi Institut Te- Anggota
ni, M.Sc knologi Sepuluh Nopember Kota Surabaya
26. Ema Umilia, ST., Dosen Departemen Perencanaan Wilayah Anggota
MT dan Kota Institut Teknologi Sepuluh
Nopember Kota Surabaya
27. Bram Azzaino, ST Direktur Pendidikan Tunas Hijau Kota Anggota
Surabaya
Sumber : SK Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah

2.2.2 Proses Penjaringan Awal Isu Prioritas Lingkungan Hidup


A. Isu Pembangunan Mengacu RPJMD Kota Surabaya
Pembangunan di suatu wilayah memerlukan perencanaan yang mampu
menjamin perkembangan wilayah tersebut ke arah yang lebih baik. Perencanaan
pembangunan daerah merupakan tahapan-tahapan kegiatan yang disusun oleh
berbagai unsur pemangku kepentingan guna meningkatkan kesejahteraan sosial
dalam jangka waktu tertentu. Perencanaan pembangunan daerah yang disusun
merupakan bagian dari sistem perencanaan pembangunan nasional sehingga perlu
adanya keterkaitan dengan perencanaan pembangunan yang lebih luas.
Daerah sesuai kewenangannya dapat menyusun rencana pembangunan
untuk periode 5 tahun. Dokumen perencanaan pembangunan tersebut adalah
Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD). Dokumen ini berisi
penjabaran visi dan misi kepala daerah yang disusun dengan mempertimbangkan
isu strategis dan permasalahan aktual di wilayah tersebut. RPJMD selanjutnya akan
menjadi rujukan bagi pembangunan serta alokasi anggaran di wilayah tersebut
dalam periode 5 tahun mendatang.
Analisis isu-isu strategis yang dilakukan dalam penyusunan RPJMD Kota
Surabaya 2016-2021 selain memperhatikan permasalahan aktual di wilayahnya juga
mempertimbangkan isu global. Sustainable Development Goals (SDGs) merupakan
isu global yang menjadi pertimbangan penyusunan RPJMD Kota Surabaya. SDGs
berisi tujuan-tujuan pembangunan yang diharapkan dapat menjadi pedoman
pembangunan berkelanjutan demi menjaga keberlangsungan hidup di bumi yang
diharapkan dapat diwujudkan pada tahun 2031. SDGs memiliki 5 pondasi utama
yaitu manusia, planet, kesejahteraan, perdamaian dan kemitraaan dengan 17 target
sasaran utama. Diantara 17 target sasaran utama tersebut terdapat beberapa target
yang berkaitan langsung dengan aspek lingkungan yaitu :
• Goal 2. Tanpa Kelaparan, Ketahanan Pangan dan Peningkatan Gizi,serta
Mempromosikan Pertanian Berkelanjutan.
II - 17

• Goal 6. Menjamin Ketersediaan dan Manajemen Berkelanjutan Sumber


Daya Air dan Sanitasi Untuk Semua Orang
• Goal 7. Menjamin Akses Terhadap Energi yang Terjangkau, Terpercaya,
Berkelanjutan serta Modern Untuk Semua Orang
• Goal 9. Membangun Infrastruktur dan Industri yang Inklusif dan
Berkelanjutan, serta Mendorong Inovasi Bab
• Goal 11. Mewujudkan Kota dan Permukiman yang Inklusif, Aman,
II
Berketahanan serta Berkelanjutan.
• Goal 12. Menjamin Pola Konsumsi dan Produksi yang Berkelanjutan
• Goal 13. Melakukan Aksi Nyata Memerangi Perubahan Iklim dan
Dampak yang Ditimbulkan.
• Goal 14. Konservasi dan Keberlanjutan Pemanfaatan Sumber Daya
Laut untuk Pembangunan Berkelanjutan
• Goal 15. Melindungi, Mengembalikan dan Mempromosikan
Pemanfaatan Berkelanjutan Ekosistem Darat, Pengelolaan Hutan yang
Berkelanjutan, Menghentikan Tukar Guling serta Degradasi Tanah dan
Kerugian Akibat Penurunan Keanekaragaman Hayati.
Kesembilan tujuan pembangunan global diatas berkaitan langsung dengan
aspek lingkungan. Kesembilan isu tersebut kemudian disinkronkan dengan
isu-isu strategis Kota Surabaya yang dirumuskan berdasarkan permasalahan
pembangunan yang dihadapi saat ini. Terdapat 2 permasalahan pembangunan yang
sedang dihadapi Kota Surabaya yang berkaitan dengan lingkungan hidup yaitu
(1) sistem penanggulangan bencana kawasan perkotaan dan peningkatan kualitas
lingkungan hidup; dan (2) perumahan dan permukiman yang layak dan berkualitas.
Permasalahan pertama terbagi ke dalam 4 aspek yaitu urusan penanggulangan
bencana kebakaran, kebersihan, ruang terbuka hijau (RTH) dan lingkungan hidup.
Permasalahan kedua menyangkut aspek pemenuhan kebutuhan tempat tinggal dan
infrastruktur penunjang. Adapun permasalahan-permasalahan untuk tiap aspek pada
permasalahan sistem penanggulangan bencana kawasan perkotaan dan peningkatan
kualitas lingkungan hidup adalah sebagai berikut.
a. Sistem penanggulangan bencana kebakaran yang antisipatif dan tanggap.
Permasalahan terkait pencegahan dan penanggulangan bencana kebakaran
meliputi beberapa hal, yaitu:
 Aksesibilitas evakuasi pada sekitar area kejadian kebakaran;

 Penerapan standar keamanan bangunan khususnya proteksi


kebakaran;
 Sarana prasarana dalam upaya pencegahan dan penanggulangan
kebakaran;
18 - II

 Pemahaman masyarakat terhadap wawasan pencegahan dan


penanggulangan/penanganan awal bencana kebakaran.
b. Sistem pengelolaan kebersihan dan persampahan secara terpadu yang
berbasis masyarakat dengan penerapan teknologi tepat guna dan ramah
lingkungan.
Permasalahan mengenai sistem pengelolaan kebersihan dan persampahan
yang dihadapi meliputi beberapa hal, yaitu:
 Pengelolaan dan pengolahan sampah;

 Sarana prasarana dalam upaya pengelolaan dan pengolahan sampah;

 Partisipasi masyarakat dan swasta dalam pengelolaan sampah;


Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah

 Peraturan atau regulasi terkait kebersihan kota.

c. Pengelolaan RTH agar berfungsi optimal secara ekologis, sosial, budaya,


ekonomi dan estetika dengan sistem manajemen pengelolaan yang
berkualitas.
Pengelolaan RTH juga menghadapi beberapa permasalahan diantaranya
adalah:
 Ketersediaan lahan yang belum merata akibat keterbatasan lahan
yang dapat dimanfaatkan untuk ruang terbuka hijau, termasuk lahan
untuk makam;
 Tingginya biaya operasional dan pemeliharaan RTH;

 Kualitas dan fungsi RTH yang belum optimal;

 Partisipasi pihak swasta dan masyarakat dalam penyediaan RTH;

 Kualitas sistem manajemen pengelolaan dan pemeliharaan RTH;

 Jenis dan karakter vegetasi yang sesuai dengan kondisi Kota


Surabaya
d. Pengendalian pencemaran lingkungan.

Permasalahan mengenai pengendalian pencemaran lingkungan menyangkut


beberapa hal diantaranya adalah:
 Pencemaran dan kerusakan lingkungan;

 Upaya pelestarian lingkungan;

 Sarana dan prasarana pengelolaan limbah domestik dan industri


rumah tangga;
 Pengelolaan dan pengawasan limbah industri dan B3;

 Adaptasi dan mitigasi terhadap dampak perubahan iklim.


II - 19

Sistem penanggulangan bencana kebakaran yang antisipatif dan tanggap


selain mengurangi potensi terjadinya korban jiwa dan kerugian finansial juga
berpengaruh terhadap pencemaran udara yang terjadi. Semakin lama kejadian
kebakaran tidak segera dipadamkan maka asap yang dihasilkan akan terus bertambah
jumlahnya sehingga mempengaruhi kualitas udara.
Sistem pengelolaan kebersihan dan persampahan terpadu merupakan salah
satu solusi mengatasi permasalahan persampahan yang sering dihadapi kota-kota
Bab
besar di dunia. Sistem pengelolaan sampah yang terpadu juga berfokus pada upaya
II
pengolahan sehingga dapat mengurangi jumlah sampah yang dihasilkan. Sistem
manajemen pengelolaan RTH menghadapi permasalahan terkait kualitas dan
kuantitas ruang terbuka hijau. Ketersediaan RTH yang optimal baik dari segi jenis
dan karakter vegetasi maupun persebaran lokasinya akan berdampak pada kualitas
udara maupun kualitas air di wilayah tersebut. Permasalahan terkait pengendalian
pencemaran lingkungan diantaranya menyangkut permasalahan limbah dan
perubahan iklim. Kedua permasalahan tersebut berkaitan erat dengan kualitas air
dan udara di suatu wilayah.
Tabel 2.5 Keterkaitan Permasalahan dan Pengaruh Terhadap Lingkungan

Pengaruh Terhadap Lingkungan


No. Permasalahan Tata
Resiko Persampa-
Guna Air Udara
Bencana han
Lahan
1. Sistem penanggulangan bencana kebakaran yang antisipatif dan tanggap
Aksesibilitas evakuasi pada
sekitar area kejadian keba-
karan
Penerapan standar keaman-
an bangunan khususnya
proteksi kebakaran
Sarana prasarana dalam
upaya pencegahan dan pen-
anggulangan kebakaran
2. Sistem pengelolaan kebersihan dan persampahan secara terpadu yang berbasis
masyarakat dengana penerapan teknologi tepat guna dan ramah lingkungan
Pengelolaan dan pengolahan
sampah
Sarana prasarana dalam upa-
ya pengelolaan dan pengola-
han sampah
Partisipasi masyarakat dan
swasta dalam pengelolaan
kebersihan
Peraturan atau regulasi ter-
kait kebersihan kota
3. Pengelolaan RTH agar berfungsi optimal secara ekologis, sosial budaya, ekonomi
dan estetika dengan sistem manajemen pengelolaan yang berkualitas
20 - II

Pengaruh Terhadap Lingkungan


No. Permasalahan Tata
Resiko Persampa-
Guna Air Udara
Bencana han
Lahan
Ketersediaan lahan yang
belum merata akibat keter-
batasan lahan yang dapat
dimanfaatkan untuk ruang
terbuka hijau, termasuk un-
tuk makam
Tingginya biaya operasional
dan pemeliharaan ruang ter-
buka hijau
Kualitas dan fungsi ruang
Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah

terbuka hijau yang belum


optimal
Partisipasi pihak swasta dan
masyarakat dalam penye-
diaan ruang terbuka hijau
Kualitas sistem manajemen
pengelolaan dan pemeli-
haraan ruang terbuka hijau
Jenis dan karakter vegetasi
yang sesuai dengan kondisi
Kota Surabaya
4. Pengendalian pencemaran lingkungan
Pencemaran dan kerusakan
lingkungan
Upaya pelestarian lingkun-
gan
Sarana dan prasarana penge-
lolaan limbah domestik dan
industri rumah tangga
Pengelolaan dan penga-
wasan limbah industri dan
B3
Adaptasi dan mitigasi terha-
dap perubahan iklim
5. Perumahan dan permukiman yang layak dan berkualitas
Kebutuhan rumah tempat
tinggal yang layak bagi
MBR
Layanan sarana dan prasara-
na pada perumahan dan per-
mukiman
*Keterangan :

: Terpengaruh
Sumber : Tim Penyusun Dokumen IKPLHD Kota Surabaya, 2017
II - 21

Memperhatikan permasalahan-permasalahan yang dihadapi Kota Surabaya,


maka dirumuskan 7 isu strategis yang perlu menjadi perhatian pemerintah kota
dalam jangka waktu 5 tahun ke depan. Salah satu isu strategis yang berkaitan
dengan lingkungan hidup adalah isu “Keseimbangan pembangunan dan pelestarian
lingkungan dalam mendukung keberlanjutan ekologi”. Isu strategis tersebut
menyangkut urusan-urusan penataan ruang dan pertanahan, penanggulangan
bencana, kebersihan-RTH dan lingkungan hidup, perumahan permukiman, dan Bab
energi. II
B. Isu-Isu Lingkungan Hidup Menurut Kajian Lingkungan Hidup
Strategis RPJMD Kota Surabaya.
Kegiatan pembangunan selalu memberikan dampak terhadap aspek
lingkungan pada suatu wilayah. Guna memastikan agar pembangunan yang
dilakukan tetap memegang prinsip pembangunan berkelanjutan maka pemerintah
baik pusat maupun daerah wajib menyusun kajian lingkungan hidup strategis
(KLHS). Selain itu, KLHS merupakan salah satu dari 13 instrumen pencegahan
pencemaran dan kerusakan lingkungan hidup.
Menurut Undang-undang No. 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan
Pengelolaan Lingkungan Hidup, Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS) adalah
rangkaian analisis yang sistematis, menyeluruh, dan partisipatif untuk memastikan
bahwa prinsip pembangunan berkelanjutan telah menjadi dasar dan terintegrasi
dalam pembangunan suatu wilayah dan/atau kebijakan, rencana, dan/atau program.
Dalam implementasinya muatan KLHS wajib dilaksanakan dalam penyusunan
maupun evaluasi rencana tata ruang, rencana pembangunan serta kebijakan yang
berpotensi menimbulkan dampak terhadap lingkungan hidup.
Dokumen KLHS memuat isu-isu lingkungan hidup dalam penyusunannya.
Adapun isu-isu lingkungan hidup tersebut adalah:
 Penataan dan perbaikan kawasan permukiman kumuh dan pinggiran kota
yang belum optimal
Terdapat kawasan permukiman kumuh serta pinggiran kota di Kota Surabaya
yang masih perlu dilakukan penataan dan perbaikan lebih optimal.
 Meningkatnya ancaman intrusi air laut di daerah perkotaan

Intrusi air laut yang terjadi di daerah perkotaan dapat mempengaruhi kualitas
air tanah lebih tepatnya pada parameter salinitas.
 Tingginya tingkat pencemaran air sungai yang mengancam penyediaan
sumber air baku
Mengacu pada status mutu air badan air tahun 2014-2015 beberapa badan
air yang terdapat di Kota Surabaya berstatus cemar ringan, sedang dan berat.
 Meningkatnya ancaman penurunan kualitas kawasan pesisir ditinjau dari
22 - II

luasan tutupan mangrove dan hasil uji sampling air laut


Berdasarkan hasil uji sampling air laut di beberapa titik pengamatan
ditemukan hasil yang tidak memnuhi baku mutu khususnya di lokasi sampel
yang mewakili pelabuhan dan wisata bahari.
 Peningkatan pencemaran udara yang berpotensi berkontribusi terhadap
terjadinya perubahan iklim
Peningkatan jumlah kendaraan bermotor di Kota Surabaya berpengaruh
terhadap jumlah gas emisi yang dihasilkan sehingga berkontribusi terhadap
terjadinya perubahan iklim.
 Belum terintegrasinya jaringan infrastruktur perkotaan akibat pesatnya
Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah

pertumbuhan high-rise building


 Belum optimalnya kinerja sistem transportasi

Sarana dan prasarana transportasi yang belum optimal mengakibatkan


semakin meningkatnya waktu perjalanan kendaraan bermotor sehingga
berpengaruh terhadap meningkatnya konsumsi bahan bakar serta emisi
yang dihasilkan.
 Peningkatan upaya sistem mitigasi bencana dan penanggulangan terhadap
bencana
Upaya mitigasi dan penanggulangan bencana yang menjadi fokus
Pemerintah Kota Surabaya adalah genangan serta kebakaran yang memang
sering terjadi.
 Perlu adanya peningkatan upaya konservasi energi dan adanya potensi
pemanfaatan energi alternatif dari berbagai sumber
Hal ini ditinjau dari terdapatnya beberapa potensi energi alternatif yang
masih bisa dikembangkan lagi seperti konservasi dan konversi energi di TPA
Benowo dan TPA Bratang, serta potensi energi alternatif di Kawasan Pesisir
Kenjeran. Salah satu penyebab kurang optimalnya pengembangan sistem
energi alternatif adalah biaya/investasi yang dibutuhkan relatif tinggi.
 Belum optimalnya implementasi penataan ruang yang terlihat dari
pertumbuhan dan perkembangan Kota Surabaya.
Ditinjau dari banyaknya permasalahan yang masih timbul dalam praktek
penyelenggaraan penataan ruang.
Berdasarkan isu-isu lingkungan hidup diatas dapat diketahui bahwa isu
tersebut berkaitan dengan beberapa hal. Mulai dari permasalahan yang berkaitan
dengan permukiman, kualitas sumber daya air, kawasan pesisir, kualtias udara,
infrastruktur perkotaan, sistem transportasi, penanggulangan bencana, energi
hingga penataan ruang. Mempertimbangkan pengaruh dari isu-isu lingkungan
tersebut maka ditetapkan sebagai bagian dari isu strategis Kota Surabaya.
II - 23

2.2.3 Proses Analisis Isu-Isu Lingkungan Hidup


Tata cara penyusunan dokumen Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan
Hidup Daerah yang diterbitkan tahun 2017 menjelaskan bahwa dalam proses
penetapan isu prioritas harus dirumuskan secara partisipatif dengan melibatkan
para pemangku kepentingan di daerah. Proses tersebut juga wajib menggunakan
pendekatan PSR. Bab
Pendekatan PSR merupakan pendekatan yang didasarkan pada konsep II
hubungan sebab akibat dimana aktivitas manusia memberikan tekanan pada
lingkungan serta merubah kualitas maupun kuantitas sumber daya alam itu sendiri
yang selanjutnya perubahan tersebut direspon oleh masyarakat. Aktivitas manusia
yang memberikan tekanan terhadap lingkungan tersebut yang disebut dengan
pressure. State adalah kondisi lingkungan yang berhubungan dengan kualitas
dan kuantitas sumber daya alam. Response terkait dengan sejauh apa masyarakat
merespon isu lingkungan yang terjadi baik melalui aksi individu maupun kolektif.
Pada akhirnya pendekatan ini bertujuan untuk menganalisis interaksi antara
Pressure, State, dan Response tersebut.
Gambar 2. 1 Ilustrasi Analisis Pressure
– State – Response
Sumber : Organisation for Economic Co-
operation and Development (OECD), 2017

Perumusan isu prioritas


lingkungan hidup Kota Surabaya
dilakukan melalui rapat yang
diselenggarakan sebanyak 6 kali. Rapat
tersebut terdiri dari rapat yang dihadiri
oleh seluruh personil tim penyusun dan
rapat yang dihadiri sebagian personil
tim penyusun. Rapat yang dihadiri oleh
seluruh personil adalah rapat koordinasi
dan penetapan isu prioritas lingkungan hidup. Rapat yang dihadiri oleh sebagian
personil tim adalah rapat pembahasan per aspek (Lampiran E).
Analisis yang dilakukan terhadap aspek tata guna lahan di Kota Surabaya
menunjukkan bahwa sebagai kota yang menjadi pusat kegiatan perdagangan, jasa dan
pemerintahan perkembangan aktivitas di wilayah ini terus mengalami peningkatan.
Peningkatan aktivitas tersebut meningkatkan kebutuhan ruang yang berpotensi
menyebabkan alih fungsi lahan yang tidak terkontrol. Oleh karenanya, pemerintah
beserta masyarakat melakukan berbagai upaya guna menjaga keseimbangan ekologis
agar pembangunan yang dilakukan saat ini tidak mengorbankan kebutuhan generasi
di masa yang mendatang. Adapun ilustrasi singkat analisis PSR untuk aspek tata
guna lahan dapat dilihat pada Gambar 2.2.
Berdasarkan analisis yang dilakukan dapat diketahui bahwa mayoritas
kegiatan yang berhasil teridentifikasi sebagai pressure maupun state telah
24 - II

mendapatkan penanganan (response) dari pemerintah daerah. Terkait beberapa


parameter kerusakan tanah yang melebihi ambang batas ditinjau dari karakteristik
perkotaan walaupun bukan menjadi kegiatan utama namun masih dapat ditanami
dengan sedikit penanganan seperti pengaturan irigasi, pemberian pupuk, membajak
tanah dan sebagainya.
Analisis PSR yang dilakukan terhadap kualitas air menunjukkan bahwa
terjadi peningkatan pemanfaatan air serta peningkatan aktivitas yang berpotensi
menambah beban terhadap sumber daya air di wilayah ini. Kualitas air hasil
pemantauan terdapat beberapa parameter yang belum memenuhi baku mutu.
Mempertimbangkan kondisi tersebut Pemerintah Kota Surabaya dan masyarakat
melakukan berbagai upaya untuk memperbaiki kondisi tersebut. Ilustrasi singkat
mengenai analisis PSR terkait kualitas air dapat dilihat pada Gambar 2.3.
Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah

Berdasarkan gambar tersebut dapat diketahui bahwa response yang


dilakukan oleh Pemerintah Kota Surabaya terhadap kualitas air di wilayahnya telah
mencakupi upaya yang menjawab pressure dan state aspek ini. Hampir semua
pressure dan state yang berhasil teridentifikasi telah mendapatkan penanganan dari
pemerintah kota melalui program-program yang dijalankan.
Selanjutnya, hasil analisis PSR terhadap kualitas udara menunjukkan bahwa
kualitas udara di Kota Surabaya dikatakan baik ditinjau dari indeks pencemaran
udaranya. Namun mengingat terdapat banyak jenis sumber pencemar yang ada di
wilayah ini sehingga Pemerintah Kota Surabaya melakukan banyak kegiatan yang
sebagai upaya menjawab semua elemen yang terdapat pada pressure dan state.
Adapun ilustrasi terkait analisis PSR kualitas udara dapat dilihat pada Gambar 2.4.
Berdasarkan gambar diatas dapat diketahui bahwa tidak terdapat elemen
pada pressure dan state yang belum mendapat respon dari pemerintah kota. Upaya
yang dilakukan oleh pemerintah terkait dengan upaya menjaga serta meningkatkan
kualitas udara di Kota Surabaya. Mulai dari kegiatan monitoring kualitas udara,
monitoring kegiatan usaha sampai upaya pengurangan jumlah sumber pencemar
melalui pengadaan transportasi publik.
II - 25

Analisis PSR terhadap resiko bencana menunjukkan bahwa Kota Surabaya


masih memiliki potensi untuk terjadinya bencana perkotaan. Bencana perkotaan
yang dimaksud berpotensi terjadi di wilayah ini adalah genangan dan kebakaran.
Ditinjau dari luasan genangan 1 dari 5 rayon masih mengalami peningkatan. Bencana
kebakaran ditinjau dari kejadian kebakaran, tahun 2017 mengalami peningkatan
dari tahun sebelumnya. Oleh karena itu, upaya terus dilakukan untuk menangani
kedua bencana tersebut. ilustrasi singkat terkait analisis PSR resiko bencana dapat Bab
dilihat pada Gambar 2.5. II
Berdasarkan gambar diatas dapat diketahui bahwa dapat diketahui bahwa
selain faktor alam faktor manusia juga menjadi salah satu penyebab kejadian
bencana perkotaan yang terjadi. Penurunan hari hujan tahun 2017 merupakan salah
satu faktor alam yang berkontribusi dalam peningkatan kejadian kebakaran. Alih
fungsi lahan menyebabkan berkurangnya daerah resapan air ditambah dengan letak
geografis Kota Surabaya yang cenderung landai menyebabkan potensi bencana
genangan meningkat. Namun dapat dilihat bahwa banyak upaya-upaya yang telah
dilakukan oleh Pemerintah Kota Surabaya guna mengatasi permasalahan tersebut.
upaya tersebut terdiri dari upaya penanggulangan bencana maupun peningkatan
kemampuan masyarakat dalam menghadapi bencana.
Analisis PSR yang dilakukan pada aspek persampahan menunjukkan bahwa
tingginya jumlah penduduk di Kota Surabaya ditambah dengan terus berkembangnya
aktivitas di wilayah ini maka potensi peningkatan jumlah timbulan sampah menjadi
sangat tinggi. oleh karenanya perlu dilakukan berbagai upaya agar persampahan
tidak menyebabkan masalah yang lebih besar dikemudian hari. Adapun ilustrasi
singkat mengenai analisis PSR persampahan dapat dilihat pada Gambar 2.6.
Berdasarkan gambar tersebut dapat diketahui telah banyak upaya yang
dilakukan Pemerintah Kota Surabaya dalam menangani permasalahan persampahan
di wilayahnya. Upaya-upaya tersebut mencakup upaya reduksi sampah, peningkatan
infrastruktur persampahan sampai peningkatan kesadaran masyarakat terkait
persampahan.
26 - II

Pressure Response Kode Response


Pertumbuhan jumlah pen- Penetapan kawasan lindung dan budidaya
R1
duduk serta perkembangan dalam dokumen RTRW Kota Surabaya
R1, R2, R3,
aktivitas menyebabkan R2 Sosialisasi peta kawasan konservasi
R4, R5, R8
potensi alih fungsi lahan
meningkat Pengawasan terhadap implementasi rencana
R3 penataan ruang melalui pengajuan izin
Kegiatan pembangunan di mendirikan bangunan (IMB)
Kota Surabaya terus terjadi
R1, R2 Penetapan 2 kawasan hutan kota serta Man-
ditinjau dari penerbitan
izin. R4 grove Information Center (MIC) melalui
SK Walikota No. 188.45/473/436.1.1/2012
State Response Penetapan pantai sebelah timur Surabaya
R5 sebagai kawasan RTH melalui SK Walikota
Luasan maupun kerapatan No. 188.45/120/436.1.2/2015
mangrove di pesisir sebelah
R2, R6 Kegiatan penanaman mangrove oleh instan-
utara maupun timur menun-
Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah

jukkan tren yang fluktuatif R6 si pemerintah, instansi pendidikan, BUMN


dan swasta
Luasan RTH tahun 2017 R2, R4, R5,
mencapai 7.274,90 Ha R6, R7, R8 Kegiatan penghijauan di seluruh wilayah
R7
Kota Surabaya
Kota Surabaya memiliki
5 hutan kota dengan total R4 R8 Pembangunan Green Belt TPS Benowo
luasan mencapai 22,04 Ha
Nilai indeks tutupan hutan
(ITH) Kota Surabaya Tahun R6, R7, R8
2017 mencapai angka 42,40
Hanya terdapat beberapa
parameter kerusakan tanah
yang telah melebihi am-
bang batas.

Gambar 2.2 Analisis PSR Terhadap Aspek Tata Guna Lahan


Sumber : Tim Penyusun IKPLHD, 2017
II - 27

Pressure Response Kode Response


Peningkatan R1, R13, R1 Pengawasan dan monitoring kualitas air sungai,
kebutuhan R17, R25 waduk/boesem, air sumur dan air laut.
dasar akan R2 Patroli air
air bersih dan
sumber air R3 Pemantauan kualitas air minum pelanggan
minum R4 Ritasi sistem drainase, pembuatan saluran terpisah
Akses R4, R7, antara air limbah dan air hujan Bab
Penduduk
Terhadap Sa-
R13, R14,
R25, R30
R5
R6
Yustisi kawasan bantaran sungai
Pengawasan kegiatan usaha penghasil limbah cair,
II
nitasi Layak
± 98% per dan B3
kecamatan R7 Pembangunan IPLT, IPAL komunal
Perkemban- R2, R8 R8 Perijinan IPLC dan B3
gan Industri R9 Pengaduan kasus lingkungan terkait pencemaran air
Kecil dan
Menengah R10 Pasukan kebersihan saluran (pasukan kuning)
(terutama di R11 Kerja bakti OPD setiap hari juma’at
sepanjang
R12 Kegiatan RSDK (Rehabilitasi Sosial Daerah Kumuh)
aliran sungai)
R13 Sosialisasi ODF (Open Defaction Free)
Pertumbuhan
Penduduk R14 Pendampingan dan penyuluhan rumah sehat dan
Wilayah akses sanitasi layak
Pesisir R15 Penghijauan di kawasan sempadan sungai (taman
pasif dan aktif)
State Response R16 Program pendidikan lingkungan seperti Adiwiyata,
Kualitas air R1, R2, R4, Program Eco Campus, Eco pesantren, kemah hijau,
sungai kelas R5, R6, R7, dll
II dan IV se- R8, R9, R17 Pengawasan IPAL komunal
bagian besar R10, R14, R18 Normalisasi saluran air
telah me- R15, R16,
menuhi baku R17, R18, R19 Pembangunan box culvert
mutu yang R19, R21, R20 Pembuatan lubang Biopori
ditetapkan R23, R25,
(PP RI No 82 R26, R27, R21 Penyusunan Produk Hukum terkait air permukaan
tahun 2001) R28 R22 Penanaman Mangrove
Kualitas R1, R10, R23 Bar screen di setiap rumah pompa
air boesem R13, R18, R24 Jaring-jaring sampah pada beberapa lokasi perlind-
sebagian R19, R20, ungan mangrove dan muara sungai
besar telah R21, R23,
memenuhi R25, R26, R25 Program lomba Kebersihan Bantaran Sungai, Rusun
kualitas air R27, R29 dan Green and Clean
kelas III R26 Kegiatan IKU
Kualitas air R1, R7, R9, R27 Pembangunan dan perbaikan saluran drainase
sumur pada R10, R13,
R28 Pemantauan kualitas air baku dan air produksi
18 lokasi R14, R16,
PDAM
pemantauan R17, R18,
sebagian R20, R21, R29 Sosialisasi dan BImtek terkait perijinan IPLC dan B3
besar telah R28, R29 R30 Pembangunan jamban sehat oleh pemerintah dan
memenuhi CSR
baku mutu
menurut
Kepmenkes
RI No 492/
Menkes/ Per/
IV/2010

Gambar 2.3 Analisis PSR Terhadap Aspek Kualitas Air


Sumber : Tim Penyusun IKPLHD Kota Surabaya, 2017
28 - II

Pressure Response Kode Response


Penggunaan bahan R1, R2, R4, R1 Monitoring udara ambien otomatis (AQMS)
bakar dan jumlah R7, R8, R9,
kendaraan bermo- R15, R17, R2 Pengawasan dan monitoring udara ambien ber-
tor R18, R19, kala (non AQMS)
R21
R3 Monitoring terhadap udara emisi industri
Peningkatan jum- R2, R3, R4,
R4 Kajian estimasi stok karbon di kawasan pesisir
lah industri skala R6,
sebelah timur Surabaya
kecil dan sedang
R5 Penanganan kasus pencemaran udara
Mobilitas kend- R11, R15,
araan dari dalam R17, R18, R6 Peningkatan kualitas sumber daya manusia
ke luar wilayah R19 R7 Pendidikan lingkungan hidup
Surabaya maupun
sebaliknya serta R8 Penambahan RTH
didalam wilayah R9 Jalur hijau dan penghijauan pada pedestrian
sendiri
Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah

R10 Surabaya Green and Clean


State Response R11 Program green transportation (Angkutan Masal
Suhu udara R8, R9, Cepat, park and ride)
rata-rata bulanan R10, R11, R12 Program Green Building
Kota Surabaya R12, R13, R13 Penambahan hutan kota
tahun 2017 adalah R14, R15
27°-29° C R14 Kegiatan penghijauan dan penanaman man-
grove
Surabaya belum R1, R2, R3,
berpotensi hujan R5, R6, R8, R15 Pembangunan jalan, frontage serta ring road
asam ditinjau dari R9, R11, R16 Revitalisasi pedestrian
kualitas air hujan R17, R18,
R17 Penambahan Addaptive Traffic Control System
R19, R21
R18 Pengadaan angkutan umum
Pemantauan kual- R1, R2, R3,
itas udara AQMS R4, R5, R8, R19 Pengujian emisi kendaraan bermotor
dan udara ambi- R9, R10, R20 Peningkatan infrastruktur penanggulangan
en non AQMS R11, R12, pemadam kebakaran
menunjukkan R13, R14,
hasil memenuhi R16, R17, R21 Kegiatan Car Free Day (CFD)
parameter yang R18, R19,
ditetapkan. R20, R21
Peningkatan nilai R1, R2, R3,
Indeks Pencema- R5, R8, R9,
ran Udara (IPA) R10, R11,
R12, R13,
R14, R17,
R18, R19,
R21
Jumlah pender- R1, R2, R3,
ita Asma dan R8, R9,
IPSA mengalami R10, R11,
penurunan, se- R12, R13,
mentara penderita R14, R16,
pneumonia men- R21
galami kenaikan.

Gambar 2.4 Analisis PSR Terhadap Aspek Kualitas Udara


Sumber : Tim Penyusun IKPLHD Kota Surabaya, 2017
II - 29

Pressure Response Kode Response


Peningkatan R1 Penerbitan Ijin Mendirikan Bangunan (IMB)
cenderung terjadi
terhadap kepadatan R2 Pembangunan drainase
penduduk
R3 Pembangunan tanggul laut
Terjadi penurunan R16, R17
jumlah hari hujan
pada tahun 2017
R4
R5
Pembangunan box culvert
Pembangunan rumah pompa
Bab
Alih fungsi lah- R1, R11, R6 Optimalisasi badan air II
an yang terjadi R12 R7 Pengawasan dan pemeliharaan sarana dan
meningkatkan prasarana pematusan
persentase luasan
kawasan terbangun R8 Pembangunan RTH
R9 Pembersihan Drainase
State Response R10 Pembuatan biopori
Luas area genangan R2, R3, R4, R11 Penyusunan RTRW
mengalami pen- R5, R6, R7, R12 Penyusunan RPJMD
ingkatan hanya di R8, R9,
1 rayon saja yaitu R10, R11, R13 Program kelurahan siaga bencana
Rayon Wiyung. R12, R13 R14 Fast response kebakaran
Sedangkan di 4 ray-
on tadi mengalami R15 Rekomendasi peralatan kebakaran
penurunan R16 Pengadaan infrastruktur penanggulangan
Tahun 2017, ke- R11, R12, kebakaran
jadian kebakaran R13, R14, R17 Pos jaga aktif
mengalami pening- R15, R16, R18 Peningkatan kesehatan dan keselamatan kerja
katan R17, R18,
R19, R20 R19 Peningkatan kemampuan personil pemadam
kebakaran dan badan penanggulangan ben-
cana dan perlindungan masyarakat
R20 Pelatihan kepada masyarakat dan pelajar

Gambar 2.5 Analisis PSR Terhadap Aspek Resiko Bencana


Sumber : Tim Penyusun IKPLHD Kota Surabaya, 2017
30 - II

Pressure Response Kode Response


Perkembangan sek- R1, R2 R1 Penyusunan produk hukum bidang
tor-sektor ekonomi di lingkungan-persampahan
Kota Surabaya yang R2 Sosialisasi, pembinaan, dan pendidikan
berpotensi meningkatkan lingkungan hidup terhadap masyarakat,
jumlah timbulan sampah pelajar, dan kegiatan usaha
Tingkat pendidikan, R1, R2, R3, R3 Operasi Tangkap Tangan - Sanksi Ad-
pekerjaan dan ekonomi R6 ministratif terhadap pembuang limbah
masyarakat yang berpen- padat
garuh terhadap persepsi R4 Penyediaan Fasilitas Pemrosesan
terhadap persampahan Sampah di Sumber Skala Masyarakat
Banyaknya jenis sumber R1, R2, R3 (RT/RW)
penghasil sampah yang R5 Program bank sampah
terdapat di Kota Surabaya
R6 Lomba dan penghargaan pengelolaan
kebersihan
Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah

State Response
Potensi peningkatan laju R1, R2, R3, R7 Pembentukan pasukan kebersihan
timbulan sampah di Kota R6, R11 R8 Penyediaan fasilitas pengankutan
Surabaya sampah dan lokasi penampungan
sampah sementara
Komposisi sampah di R1, R2, R3,
dominasi oleh sampah R5 R9 Penyediaan fasilitas pemrosesan
organik sampah (TPS 3R, Rumah Kompos)
R10 Penyediaan fasilitas waste to energy
Cakupan daerah pe- R4, R8, R9 R11 Pembentukan fasilitator kelurahan
layanan persampahan terkait lingkungan hidup
disertai fasilitas pengang-
kutan persampahan tahun
2017 mengalami pening-
katan
Terjadi peningkatan jum- R4, R5, R6,
lah sampah yang diolah R7, R9, R10
pada fasilitas pemrosesan
sampah
Terjadi penurunan jumlah R2, R4, R5,
sampah yang terangkut R6, R9,
ke TPA R10, R11

Gambar 2.6 Analisis PSR Terhadap Aspek Persampahan


Sumber : Tim Penyusun IKPLHD Kota Surabaya, 2017
II - 31

2.2.4 Isu Prioritas Lingkungan Hidup Kota Surabaya


Berdasarkan analisis PSR diatas dapat diketahui kondisi lingkungan, faktor
penyebab serta respon yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Surabaya dalam
menjaga serta meningkatkan kualitas lingkungan hidup. Tata guna lahan, sumber
daya air, udara, resiko bencana serta persampahan merupakan isu-isu lingkungan
hidup yang menjadi fokus Pemerintah Kota Surabaya. kelima isu tersebut menjadi
fokus karena berkaitan dengan kebutuhan dasar manusia serta keseimbangan
Bab
ekologis.
II
Kota Surabaya sebagai salah satu kota metropolitan dimana aktivitas
manusia yang terjadi berkembang dengan pesat. Hal tersebut berpengaruh
terhadap peningkatan jumlah penduduk yang berbanding lurus dengan peningkatan
kebutuhan akan tempat tinggal, infrastruktur penunjang serta tempat bekerja. Upaya
pemenuhan kebutuhan tersebut dilakukan dengan cara melakukan pembangunan
pada lahan-lahan kosong. Upaya tersebut berpotensi menimbulkan permasalahan
terutama permasalahan lingkungan.
Meninjau dari hasil pemantauan kualitas air dan laut menunjukkan bahwa
meskipun rata-rata kualitas sudah memenuhi baku mutu walaupun selalu masih
terdapat beberapa parameter pada kurun waktu tertentu yang belum memenuhi baku
mutu. Hal ini menjadi perhatian lebih dikarenakan kebutuhan akan air bersih dan air
minum masyarakat Kota Surabaya dipenuhi oleh air tanah dan permukaan. Terkait
dengan kualitas air laut juga memiliki dampak terhadap kehidupan masyarakat
Kota Surabaya. Ditinjau dari PDRB Kota Surabaya diketahui bahwa sektor
perikanan merupakan salah satu sektor yang berkontribusi terhadap pendapatan
Kota Surabaya. Oleh karenanya pemantauan terhadap kualitas air laut juga menjadi
penting.
Kualitas udara di Kota Surabaya menunjukkan kondisi yang baik ditinjau
dari hasil pemantauan yang dilakukan. Namun mengingat perkembangan kota yang
pesat menyebabkan banyak kegiatan yang berpotensi mempengaruhi kualitas udara
di wilayah ini. Aktivitas seperti rumah tangga, industri, perdagangan, jasa serta
transportasi merupakan kegiatan-kegiatan yang berpotensi mempengaruhi kualitas
udara. Oleh karena itu, setiap upaya yang berhubungan dengan pengurangan potensi
pencemaran udara tersebut perlu mendapat perhatian.
Bencana yang berpotensi terjadi di Kota Surabaya adalah bencana genangan
dan kebakaran. Sebagai salah satu kota dengan jumlah penduduk yang tinggi, di
beberapa wilayah di Kota Surabaya merupakan daerah dengan kepadatan tinggi.
Kepadatan penduduk serta bangunan yang tinggi merupakan beberapa kriteria
dari daerah yang memiliki resiko kebakaran. Selain itu, secara geografis letak
kota ini yang berada di kawasan pesisir dengan kelerengan yang cenderung landai
menjadikan Kota Surabaya memiliki resiko terjadinya bencana genangan. Kondisi
tersebut menjadikan upaya-upaya penanggulangan resiko bencana tersebut menjadi
penting guna mencegah terjadinya korban jiwa maupun kerugian secara materi.
Selain itu pemerintah kota juga berupaya meningkatkan kemampuan masyarakat
32 - II

dalam menghadapi kemungkinan bencana yang mungkin diahadap masyarakat


Surabaya.
Terkait dengan permasalahan persampahan yang dihadapi Kota Surabaya,
pemerintah kota terus berusaha meningkatkan pelayanan. Peningkatan tersebut
dapat dilihat dari peningkatan infrastruktur persampahan di Kota Surabaya. Selain
upaya peningkatan pelayanan dari segi infrastruktur pelayanan, pemerintah juga
berupaya meningkatkan kesadaran masyarakat terkait dengan pengelolaan maupun
pengolahan sampah melalui berbagai lomba kebersihan, pembuatan rumah kompos
serta pembinaan bank sampah.
Mengacu pada hasil analisis yang telah dilakukan sebelumnya, kemudian
ditetapkan isu-isu prioritas lingkungan hidup. Adapun isu prioritas lingkungan
hidup Kota Surabaya adalah sebagai berikut.
Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah

1. Optimalisasi Pengelolaan Kawasan Lindung Yang Terintegrasi Dengan


Pembangunan Berkelanjutan;
2. Pelestarian Air Untuk Keberlanjutan Ekologi;
3. Optimalisasi Pengawasan Dan Pengendalian Terhadap Sumber Pencemar
Guna Menjaga Kualitas Udara;
4. Optimalisasi Sistem Ketahanan Yang Handal Terhadap Bencana Perkotaan;
dan
5. Optimalisasi Sistem Pengelolaan Persampahan Secara Terpadu Berbasis
Peran Serta Masyarakat.

2.2.5 Indikator Kinerja Isu Prioritas Lingkungan Hidup Tahun 2017


Seperti halnya pada isu prioritas Lingkungan Hidup Kota Surabaya Tahun
2016, isu prioritas lingkungan hidup tahun 2017 juga menetapkan indikator
kinerja untuk mengukur ketercapaian terhadap isu prioritas lingkungan hidup yang
ditetapkan. Indikator kinerja tersebut disusun dengan mengadopsi indikator kinerja
pada dokumen RPJMD Kota Surabaya Tahun 2016-2021 dan berbagai sumber lain
yang memiliki relevansi dengan isu prioritas.
Isu optimalisasi prioritas Optimalisasi Pengelolaan Kawasan Lindung Yang
Terintegrasi Dengan Pembangunan Berkelanjutan masih menggunakan indikator
yang sama dengan tahun sebelumnya yaitu nilai ITH dan persentase selisih luasan
RTH yang dibangun dan dipelihara. Isu Pelestarian Air Untuk Keberlanjutan Ekologi
juga masih menggunakan indikator kinerja yang sama dengan tahun sebelumnya
yaitu indeks kualitas air permukaan dan cakupan layanan teknis air bersih. Isu
Optimalisasi Pengawasan dan Pengendalian Terhadap Sumber Pencemar Guna
Menjaga Kualitas Udara diukur menggunakan indikator ketercapaian yaitu indeks
kualitas udara ambien.
Isu Optimalisasi Sistem Ketahanan Yang Handal Terhadap Bencana
Perkotaan terdapat 7 indikator kinerja yang ditetapkan indeks penanggulangan
II - 33

bencana, indeks genangan, angka kejadian kebakaran gedung/bangunan per 1 juta


penduduk Surabaya, angka kejadian kebakaran non bangunan per 1 juta penduduk
Surabaya, persentase waktu tanggap kejadian kebakaran kurang dari 15 menit,
persentase waktu tanggap penanggulangan kejadian bencana alam ≤ 24 jam serta
persentase kelurahan tangguh bencana.
Isu Optimalisasi Sistem Pengelolaan Persampahan Secara Terpadu Berbasis
Peran Serta Masyarakat tahun 2017 diukur menggunakan 3 indikator yaitu persentase
Bab
selisih timbulan sampah ke TPA, persentase pembangunan fasilitas pengelolaan
II
sampah yang menerapkan teknologi 3R, dan tingkat pertumbuhan peran serta
masyarakat dalam pengelolaan kebersihan. Adapun perbandingan indikator kinerja
pada tahun 2016 dan 2017 dapat dilihat pada tabel dibawah ini.
Tabel 2. 6 Indikator Kinerja Tiap Isu Prioritas Lingkungan Hidup Kota
Surabaya Tahun 2016 dan 2017

2016 2017
Isu Prioritas Indikator Kinerja Isu Prioritas Indikator Kinerja
Optimalisasi Penge- Nilai Indeks Tutupan Optimalisasi Penge- Nilai Indeks Tutupan
lolaan Kawasan Lind- Hutan (ITH) lolaan Kawasan Lind- Hutan (ITH)
ung Yang TerintegrasiPersentase selisih lua- ung Yang Terintegrasi Persentase selisih lua-
Dengan Pembangu- san RTH yang diban- Dengan Pembangu- san RTH yang diban-
nan Berkelanjutan gun dan dipelihara nan Berkelanjutan gun dan dipelihara
Persentase luas
RTH yang berfung-
si optimal terhadap
keseluruhan luas RTH
yang ada
Pelestarian Air Indeks kualitas air Pelestarian Air Untuk Indeks kualitas air per-
Untuk Keberlanjutan permukaan Keberlanjutan Ekologi mukaan
Ekologi Cakupan layanan Cakupan layanan
teknis air bersih teknis air bersih
Optimalisasi Penga- Indeks kualitas udara Optimalisasi Penga- Indeks kualitas udara
wasan Dan Pengenda- ambien wasan Dan Pengenda- ambien
lian Terhadap Sumber Tingkat kualitas udara lian Terhadap Sumber
Pencemar Guna Men- emisi di industri SO Pencemar Guna Men-
2
jaga Kualitas Udara jaga Kualitas Udara
Tingkat kualitas udara
emisi di industri NO2
34 - II

2016 2017
Isu Prioritas Indikator Kinerja Isu Prioritas Indikator Kinerja
Optimalisasi Sistem Indeks penanggulan- Optimalisasi Sistem Indeks penanggulan-
Penanggulangan Ben- gan bencana Ketahanan Yang Han- gan bencana
cana Perkotaan Indeks genangan dal Terhadap Bencana Indeks genangan
Perkotaan
Persentase pemenuhan Angka Kejadian
kebutuhan jumlah Kebakaran gedung/
sarana prasarana bangunan per 1 juta
kebakaran eksisting penduduk Surabaya
dibanding kebutuhan
ideal
Angka kejadian keba-
karan non bangunan
per 1 juta penduduk
Surabaya
Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah

Persentase waktu
tanggap kejadian
kebakaran kurang dari
15 menit
Persentase waktu
tanggap penanggulan-
gan kejadian bencana
alam ≤24 jam
Persentase kelurahan
tangguh bencana
Optimalisasi Sistem Persentase selisih tim- Optimalisasi Sistem Persentase selisih tim-
Pengelolaan Per- bulan sampah ke TPA Pengelolaan dan Pen- bulan sampah ke TPA
sampahan Secara Ter- Cakupan layanan golahan Persampa- Persentase pembangu-
padu, Berbasis Peran kebersihan han Secara Terpadu, nan fasilitas penge-
Serta Masyarakat Berbasis Peran Serta lolaan sampah yang
Masyarakat menerapkan teknologi
3R

Tingkat pertumbuhan
peran serta mas-
yarakat dalam penge-
lolaan kebersihan
Sumber: Tim Penyusun Dokumen IKPLHD Kota Surabaya, 2017

Berdasarkan tabel diatas dapat diketahui bahwa terdapat penambahan serta


pengurangan indikator kinerja antara tahun 2016 dan 2017. Hal tersebut terjadi karena
terdapat perbedaan tahapan penyelesaian isu prioritas melalui program kerja yang
pada akhirnya tetap mampu menyelesaikan permasalahan tiap aspek.Penambahan
indikator kinerja terjadi pada isu Optimalisasi Sistem Ketahanan Yang Handal
Terhadap Bencana Perkotaan dan Optimalisasi Sistem Pengelolaan Persampahan
Secara Terpadu Berbasis Peran Serta Masyarakat. Pengurangan indikator kinerja
terjadi pada isu Optimalisasi Pengelolaan Kawasan Lindung Yang Terintegrasi
Dengan Pembangunan Berkelanjutan, Optimalisasi Pengawasan dan Pengendalian
Terhadap Sumber Pencemar Guna Menjaga Kualitas Udara, Optimalisasi Sistem
Ketahanan Yang Handal Terhadap Bencana Perkotaan, dan Optimalisasi Sistem
Pengelolaan Persampahan Secara Terpadu Berbasis Peran Serta Masyarakat.
II - 35

Indikator kinerja tambahan pada isu Optimalisasi Sistem Ketahanan Yang


Handal Terhadap Bencana Perkotaan ada 5 yaitu angka kejadian kebakaran gedung/
bangunan per 1 juta penduduk Surabaya, angka kejadian kebakaran non bangunan
per 1 juta penduduk Surabaya, persentase waktu tanggap kejadian kebakaran kurang
dari 15 menit, persentase waktu tanggap penanggulangan kejadian bencana alam
≤24 jam serta persentase kelurahan tangguh bencana.
Isu Optimalisasi Sistem Pengelolaan Persampahan Secara Terpadu
Bab
Berbasis Peran Serta Masyarakat terdapat 2 indikator tambahan yaitu persentase
II
pembangunan fasilitas pengelolaan sampah yang menerapkan teknologi 3R, dan
tingkat pertumbuhan peran serta masyarakat dalam pengelolaan kebersihan.
Pengurangan indikator kinerja terjadi pada isu Optimalisasi Pengelolaan
Kawasan Lindung Yang Terintegrasi Dengan Pembangunan Berkelanjutan yaitu
indikator persentase luas RTH yang berfungsi optimal terhadap keseluruhan luas
RTH yang ada. Sedangkan pengeurangan indikator Optimalisasi Pengawasan dan
Pengendalian Terhadap Sumber Pencemar Guna Menjaga Kualitas Udara adalah
pada indikator tingkat kualitas udara emisi di industri SO2, tingkat kualitas udara
emisi di industri NO2. Indikator yang berkurang pada isu Optimalisasi Sistem
Ketahanan Yang Handal Terhadap Bencana Perkotaan adalah persentase pemenuhan
kebutuhan jumlah sarana prasarana kebakaran eksisting dibanding kebutuhan ideal.
Isu Optimalisasi Sistem Pengelolaan Persampahan Secara Terpadu Berbasis Peran
Serta Masyarakat juga mengalami pengurangan indikator yaitu cakupan layanan
kebersihan.
Tiap indikator kinerja pada masing-masing isu prioritas lingkungan hidup
memiliki rumus perhitungan yang digunakan sebagai dasar penilaian. Dengan
demikian, didapatkan besaran nilai yang dapat digunakan untuk penilaian
ketercapaian kinerja isu prioritas lingkungan hidup. Keterangan lebih lanjut terkait
indikator-indikator kinerja isu prioritas lingkungan hidup tahun 2017 adalah sebagai
berikut.
Tabel 2.7 Indikator Kinerja Isu Prioritas Lingkungan Hidup Tahun 2017

Indikator Parameter Pengukuran


Isu Prioritas Sumber
Kinerja (cara memperoleh *bisa rumus)
Optimalisasi
Pengelolaan Pedoman Per-
Kawasan Lind- Nilai Indeks hitungan IKLH,
ung Yang Terin- Tutupan Hutan Ket : Kementerian
tegrasi Dengan (ITH) ITH : Indeks tutupan hutan Lingkungan Hidup
Pembangunan dan Kehutanan
Berkelanjutan LTH : Luas tutupan hutan/RTH
36 - II

Indikator Parameter Pengukuran


Isu Prioritas Sumber
Kinerja (cara memperoleh *bisa rumus)

Optimalisasi
Persentase Ket :
Pengelolaan
selisih luasan
Kawasan Lind- LRB : Peningkatan RTH yang RPJMD Kota
Ruang Terbuka
ung Yang Terin- dibangun dan dipelihara pada Surabaya Tahun
Hijau (RTH)
tegrasi Dengan tahun berjalan 2016-2021
yang dibangun
Pembangunan LRD : Peningkatan RTH yang
dan dipelihara
Berkelanjutan dibangun dan dipelihara pada
tahun dasar (2016)
Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah

Ket :
RPJMD Kota
Indeks kualitas DM : Data memenuhi Surabaya Tahun
air permukaan
DCR : Data cemar ringan 2016-2021
DCS : Data cemar sedang
Pelestarian
Air Untuk DCB : Data cemar berat
Keberlanjutan
Ekologi

Cakupan Ket : RPJMD Kota


layanan teknis LLP : Luas wilayah yang ter- Surabaya Tahun
air bersih layani jaringan PDAM 2016-2021
LTP : Luas wilayah teknis pe-
layanan PDAM

Optimalisasi
Pengawasan
dan Pengen-
RPJMD Kota
dalian Terh- Indeks kualitas
Surabaya Tahun
adap Sumber udara ambien
2016-2021
Pencemar Guna
Menjaga Kuali-
tas Udara
Indeks pen- RPJMD Kota
(15% x X1) + (5% x X2) + (25% x
anggulangan Surabaya Tahun
WK) + (25% x WA) + (30% x L)
bencana 2016-2021
Optimalisasi
{(30% x TG) + (40% x LG) + (30% x
Sistem Ketah-
HG}
anam Yang
Handal Terh- RPJMD Kota
Indeks genan- Ket :
adap Bencana Surabaya Tahun
Perkotaan gan TG : Lama genangan (menit) 2016-2021
LG : Luas genangan (Ha)
HG : Tinggi genangan (cm)
II - 37

Indikator Parameter Pengukuran


Isu Prioritas Sumber
Kinerja (cara memperoleh *bisa rumus)

Angka kejad-
ian kebakaran
RPJMD Kota
gedung/ban-
gunan per 1
Ket :
Surabaya Tahun Bab
juta penduduk
Surabaya
AKB : Angka kejadian kebakaran
bangunan
2016-2021
II
JP : Jumlah penduduk Suraba-
ya tahun n

Angka kejadian
kebakaran non Ket : RPJMD Kota
bangunan per 1 Surabaya Tahun
AKNB : Angka kejadian keba-
juta penduduk karan non bangunan 2016-2021
Surabaya
JP : Jumlah penduduk Sura-
baya tahun n

Optimalisasi Persentase
Sistem Ketah- waktu tanggap Ket : RPJMD Kota
anam Yang kejadian keba- Surabaya Tahun
AKW : Kejadian kebakaran tahun
Handal Terh- karan kurang n dengan waktu tanggap ≤ 2016-2021
adap Bencana dari 15 menit 15 menit
Perkotaan
TKK : Total kejadian kebakaran
tahun n

Persentase Ket : RPJMD Kota


waktu tanggap PBW : Jumlah penanggulangan Surabaya Tahun
≤ 24 jam kejadian bencana alam den- 2016-2021
gan waktu tanggap ≤ 24 jam
TKB : Jumlah kejadian bencana
alam

Persentase kelu- RPJMD Kota


rahan tangguh Ket : Surabaya Tahun
bencana JKTB : Jumlah kelurahan tangguh 2016-2021
bencana
JK : Jumlah kelurahan
38 - II

Indikator Parameter Pengukuran


Isu Prioritas Sumber
Kinerja (cara memperoleh *bisa rumus)

Persentase RPJMD Kota


Ket :
selisih timbulan Surabaya Tahun
sampah ke TPA Tr : Selisih timbulan sampah 2016-2021
TS : Timbulan di sumber
TTPA : Timbulan di TPA

Persentase pem- Ket :


Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah

Optimalisa- bangunan fasil- FTG : Jumlah pembangunan RPJMD Kota


si Sistem itas pengelolaan fasilitas pengelolaan sampah Surabaya Tahun
Pengelolaan sampah yang dengan teknologi tepat guna 2016-2021
Persampahan menerapkan tahun (n)
Secara Terpadu teknologi 3R FTG’ : Jumlah pembangunan
Berbasis Peran fasilitas pengelolaan sampah
Serta Mas- dengan teknologi tepat guna
yarakat tahun (n-1)

Tingkat Ket :
pertumbuhan KPPK : Jumlah komunitas yang RPJMD Kota
peran serta mas- berpartisipasi dalam Surabaya Tahun
yarakat dalam pengelolaan kebersihan 2016-2021
pengelolaan tahun (n)
kebersihan KPPK’ : Jumlah komunitas yang
berpartisipasi dalam pen-
gelolaan kebersihan tahun
(n-1)

Sumber : Tim Penyusun Dokumen IKPLHD Kota Surabaya, 2017

2.3 Tahapan Penetapan Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah


Proses analisis yang dilakukan oleh tim penyusun IKPLHD dengan
melibatkan seluruh pemangku kepentingan sebagaimana yang teruarai pada sub bab
sebelumnya kemudian menghasilkan isu prioritas di Kota Surabaya. Berdasarkan
hasil analisis terdapat 5 isu prioritas yang dihadapi Kota Surabaya. Kelima isu
prioritas tersebut kemudian diajukan kepada Kepala Daerah untuk memperoleh
persetujuan. Persetujuan tersebut dituangkan dalam surat pernyataan yang disertai
oleh tanda tangan Kepala Daerah.

2.4 Capaian Kinerja Isu Prioritas Lingkugan Hidup Tahun 2017


Kinerja Pemerintah Kota Surabaya dalam menyelesaikan permasalahan
lingkungan yang menjadi isu prioritas lingkungan hidup di wilayahnya dinilai
II - 39

menggunakan ketercapaian indikator-indikator kinerja untuk masing-masing isu


prioritas. Penilaian ketercapaian indikator tersebut tetap menggunakan 2 metode
yaitu tren ketercapaian serta ketercapaian target masing-masing indikator kinerja.
Tren ditinjau dari peningkatan atau penurunan yang didapat pada tahun berjalan
dibandingkan dengan tahun sebelumnya, sedangkan ketercapaian target mengadopsi
pada target yang ditetapkan pada RPJMD Kota Surabaya tahun 2016-2017.
Indikator kinerja isu prioritas lingkungan hidup tahun 2017 yang
Bab
menggunakan metode tren adalah nilai ITH. Indikator-indikator di luar indikator
II
nilai ITH merupakan indikator-indikator yang diukur menggunakan metode
ketercapaian target. Adapun capaian indikator kinerja tiap isu prioritas lingkungan
hidup tahun 2017 dapat dilihat pada tabel dibawah ini.
Tabel 2.8 Capaian Kinerja Pemerintah Kota Surabaya Terhadap Isu
Prioritas Lingkungan Hidup Tahun 2017

Metode Pe- Kinerja Ta-


nilaian Capaian hun 2017
Kinerja
Indikator
Isu Prioritas Tren Keter- Keterangan
Kinerja Tidak
Keter- capaian Ter-
Terca-
capa- Target capai
pai
ian
ITH tahun 2017
mencapai angka
Nilai Indeks
Optimalisasi 42,43 dan men-
Tutupan Hutan √
Pengelolaan galami pening-
(ITH)
Kawasan katan dari tahun
Lindung Yang sebelumnya.
Terintegra- Persentase Capain kiner-
si Dengan selisih luasan ja mencapai
Pembangunan Ruang Terbuka 153,35 % dari
Berkelanjutan √
Hijau (RTH) target yang
yang dibangun ditetapkan
dan dipelihara
√ Capain kiner-
ja mencapai
Indeks kualitas
110,83 % dari
air permukaan
Pelestarian target yang
Air Untuk ditetapkan
Keberlanjutan √ Capain kiner-
Ekologi Cakupan ja mencapai
layanan teknis 101,45 % dari
air bersih target yang
ditetapkan
40 - II

Metode Pe- Kinerja Ta-


nilaian Capaian hun 2017
Kinerja
Indikator
Isu Prioritas Tren Keter- Keterangan
Kinerja Tidak
Keter- capaian Ter-
Terca-
capa- Target capai
pai
ian
Optimalisasi Capain kiner-
ja mencapai
Pengawasan
107,13 % dari
dan Pengen- target yang
dalian Terh- Indeks kualitas ditetapkan

adap Sumber udara ambien
Pencemar
Guna Menjaga
Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah

Kualitas Udara
Capain kiner-
Indeks pen- ja mencapai
anggulangan √ 169,13 % dari
bencana target yang
ditetapkan
√ Capain kiner-
ja mencapai
Indeks genan-
138,48 % dari
gan
target yang
ditetapkan
Angka Kejad- Capain kiner-
ian Kebakaran ja mencapai
gedung/bangu- 105,44 % dari

Optimalisasi nan per 1 juta target yang
Sistem Ketah- penduduk Sura- ditetapkan
anan Yang baya
Handal Terh- Angka kejadian √ Capain kinerja
adap Bencana kebakaran non mencapai 72,28
Perkotaan bangunan per 1 % dari target
juta penduduk yang ditetapkan
Surabaya
Persentase √ Capain kinerja
waktu tanggap mencapai 100 %
kejadian keba- dari target yang
karan kurang ditetapkan
dari 15 menit
Persentase Capain kinerja
waktu tang- mencapai 100 %
gap ≤24 jam dari target yang

penanggulan- ditetapkan
gan kejadian
bencana alam
II - 41

Metode Pe- Kinerja Ta-


nilaian Capaian hun 2017
Kinerja
Indikator
Isu Prioritas Tren Keter- Keterangan
Kinerja Tidak
Keter- capaian Ter-
Terca-
capa- Target capai
pai
ian Bab
Persentase
kelurahan tang-
√ Capain kiner-
ja mencapai II
guh bencana 105,24 % dari
target yang
ditetapkan
√ Capain kiner-
Persentase ja mencapai
selisih timbulan 108,85 % dari
sampah ke TPA target yang
ditetapkan
Optimalisa- Persentase √ Capain kiner-
si Sistem pembangunan ja mencapai
Pengelolaan fasilitas penge- 192,59 % dari
Persampahan lolaan sampah target yang
Secara Terpadu yang menerap- ditetapkan
Berbasis Peran kan teknologi
Serta Mas- 3R
yarakat Tingkat per- √ Capain kiner-
tumbuhan per- ja mencapai
an serta mas- 217,69 % dari
yarakat dalam target yang
pengelolaan ditetapkan
kebersihan
Sumber : Tim Penyusun Dokumen IKPLHD Kota Surabaya, 2017

Berdasarkan tabel diatas dapat diketahui bahwa hampir semua indikator


kinerja tahun 2017 telah memenuhi target yang ditetapkan. Dua indikator untuk
mengukur kineja terhadap isu prioritas Optimalisasi Pengelolaan Kawasan Lindung
Yang Terintegrasi Dengan Pembangunan Berkelanjutan yaitu nilai ITH dan
persentase selisih luasan RTH yang dibangun dan dipelihara menunjukkan kinerja
yang positif. Nilai ITH menunjukkan tren meningkat setiap tahunnya sedangkan
indikator persentase selisih luasan RTH yang dibangun dan dipelihara mencapai
target yang ditetapkan dengan capain mencapai 153,35 %.
Isu Pelestarian Air Untuk Keberlanjutan Ekologi diukur menggunakan 2
indikator dimana indikator tersebut menunjukkan kinerja melampaui target yang
ditetapkan sebelumnya. Capaian kinerja indeks kualitas air permukaan mencapai
110,83 % sedangkan indeks cakupan layanan teknis air bersih mencapai 101,45 %.
Isu Optimalisasi Pengawasan dan Pengendalian Terhadap Sumber Pencemar Guna
Menjaga Kualitas Udara diukur menggunakan indikator ketercapaian yaitu indeks
kualitas udara ambien dimana capaian kinerjanya mencapai 107,13 %.
Isu Optimalisasi Sistem Ketahanan Yang Handal Terhadap Bencana
42 - II

Perkotaan terdapat 7 indikator kinerja. 6 diantara 7 indikator kinerja tersebut


telah memenuhi target yang ditetapkan. Indikator angka kejadian kebakaran non
bangunan per 1 juta penduduk Surabaya memiliki capaian kinerja sebesar 72,28
%. Evaluasi serta upaya telah dilakukan untuk meningkatkan kinerja indikator
tersebut diantaranya dengan melaksanakan sosialisasi kepada masyarakat dalam
hal pencegahan kejadian kebakaran dan bahaya membakar lahan terbuka.
Indikator kinerja yang digunakan untuk mengukur Isu Optimalisasi Sistem
Pengelolaan Persampahan Secara Terpadu Berbasis Peran Serta Masyarakat tahun
ada 3 indikator. Capaian kinerja dari indikator persentase selisih timbulan sampah
ke TPA adalah sebesar 108,85 %. Persentase pembangunan fasilitas pengelolaan
sampah yang menerapkan teknologi 3R memliki capaian kinerja sebesar 192,59%.
Capaian kinerja dari tingkat perumbuhan peran serta masyarakat dalam pengelolaan
Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah

kebersihan mencapai 217,69 %.


III - 1

Bab
III
III - 2

BAB III
ANALISIS PRESSURE, STATE, DAN RESPONSE
ISU LINGKUNGAN HIDUP DAERAH

Kualitas lingkungan hidup di suatu wilayah merupakan salah satu indikator


keberhasilan suatu kota. Dewasa ini, tekanan terhadap lingkungan hidup menjadi
semakin besar. Terdapat berbagai faktor yang menjadi penyebab terjadinya tekanan
langsung maupun tidak langsung terhadap lingkungan. Tekanan langsung dan
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

tidak langsung terhadap lingkungan terjadi akibat adanya faktor pemicu (driver).
Salah satu faktor pemicu tekanan terhadap kondisi lingkungan adalah pertumbuhan
jumlah penduduk pada suatu wilayah.
Pertumbuhan jumlah penduduk berbanding lurus terhadap peningkatan
kebutuhan dasar manusia seperti pangan, tempat tinggal, cairan, sanitasi dan
oksigen. Peningkatan kebutuhan pangan serta tempat tinggal merupakan dua
kebutuhan dasar yang berkaitan dengan ketersediaan lahan. Kebutuhan akan cairan
dan sanitasi berhubungan dengan sumber daya air serta kebutuhan akan oksigen
merupakan kebutuhan yang berkaitan dengan udara. Resiko bencana dan jumlah
sampah yang dihasilkan juga merupakan hal yang dapat terjadi seiring dengan
Tata Guna Lahan

peningkatan jumlah penduduk.


Pertumbuhan Jumlah Penduduk
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, pertumbuhan jumlah penduduk
merupakan salah satu faktor pemicu terhadap tekanan yang terjadi kepada lingkungan
hidup baik secara langsung maupun tidak langsung. Peningkatan jumlah penduduk
berbanding lurus terhadap peningkatan kebutuhan dasar manusia seperti pangan,
tempat tinggal, cairan, sanitasi dan oksigen. Peningkatan kebutuhan pangan serta
tempat tinggal merupakan dua kebutuhan dasar yang berkaitan dengan ketersediaan
lahan. Pemenuhan kebutuhan pangan dapat dipenuhi dengan tersedianya lahan
produktif, sedangkan kebutuhan akan tempat tinggal serta aktivitas lainnya dapat
dipenuhi dengan pembangunan dengan mengalihfungsikan lahan terbuka menjadi
kawasan terbangun. Pembangunan yang masif dan sporadis akan menimbulkan
masalah degradasi lahan yang berpotensi mengganggu pemenuhan kebutuhan
pangan serta timbulnya resiko bencana.
Peningkatan jumlah penduduk berdampak terhadap peningkatan kebutuhan
akan air bersih sekaligus potensi limbah yang dihasilkan. Potensi limbah yang
dihasilkan akibat aktivitas manusia mampu mempengaruhi kualitas air disaat
kebutuhan air bersih terus meningkat. Kedua hal tersebut menciptakan tekanan
yang besar terhadap sumberdaya air baik dari kualitas maupun kuantitas. Hal serupa
juga terjadi pada kebutuhan oksigen, peningkatan jumlah penduduk meningkatkan
kebutuhan akan oksigen. Namun disisi lain peningkatan jumlah serta aktivitas
penduduk berkontribusi terhadap polusi udara yang dapat mempengaruhi kualitas
udara.
Peningkatan jumlah penduduk dan perkembangan aktivitas masyarakat
berkontribusi terhadap peningkatan resiko bencana yang dapat terjadi. Selain itu,
peningkatan tersebut berbanding lurus terhadap peningkatan jumlah sampah yang
III - 3

apabila tidak dapat dikelola dengan baik akan menyebabkan permasalahan serius
bagi suatu wilayah.
Berdasarkan data Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, jumlah
penduduk Kota Surabaya tahun 2017 mencapai 3.074.490 jiwa (Lampiran A
Tabel 41). Jumlah tersebut mengalami peningkatan dari jumlah penduduk tahun
sebelumnya (2016) sebesar 1,92% atau sebesar 57.837 jiwa. Peningkatan jumlah
penduduk di Kota Surabaya banyak dipengaruhi oleh angka kelahiran serta angka
penduduk datang yang tinggi.
Kecamatan yang memiliki jumlah penduduk datang tertinggi adalah
Kecamatan Semampir dan kecamatan yang memiliki jumlah penduduk datang
terendah adalah Kecamatan Bulak. Sedangkan untuk jumlah kelahiran yang paling
tinggi terjadi di Kecamatan Semampir dan yang terendah terjadi di Kecamatan
Gayungan.
Bab
3.1 Tata Guna Lahan III
Informasi lahan eksisting Kota Surabaya merupakan salah satu informasi
penting yang diperlukan untuk mendukung usaha Pemerintah Kota Surabaya dalam
melakukan perencanaan tata ruang dalam rangka pembangunan berkelanjutan.
Penggunaan lahan eksisting Kota Surabaya saat ini terdiri dari 70,93% lahan
terbangun sedangkan 29,07% sisanya merupakan lahan tak terbangun berupa,
sawah, ladang, tambak, lahan kosong dan lainnya. Kecenderungan yang terjadi
menunjukkan bahwa pembangunan Kota Surabaya akan terus meningkat akibat
adanya pertambahan penduduk dan perkembangan perkotaan yang ada.
Melihat kecenderungan pembangunan yang terus meningkat, Pemerintah
Kota Surabaya telah membuat rencana pola ruang yang berfungsi untuk membatasi
pembangunan pada kawasan tertentu dengan menetapkan kawasan ruang terbuka
hijau (RTH). Penetapan kawasan RTH ini bertujuan untuk menjaga keseimbangan
dan kelestarian lingkungan Kota Surabaya.
Luas ruang terbuka hijau Kota Surabaya tahun 2017 mencapai 21,75 %
dari luas total wilayah Surabaya. Jika dilihat persentase luas ruang terbuka hijau,
Kota Surabaya sudah memenuhi ketentuan Undang-undang Nomor 26 Tahun 2007
tentang Penataan Ruang dimana RTH publik diharuskan mencapai 20% dari luas
total wilayah kota dan 10% berupa RTH privat dan RTNH (Ruang Terbuka Non
Hijau). Berikut adalah penjelasan rinci mengenai kondisi penggunaan lahan Kota
Surabaya.

3.1.1 Pressure

A. Perubahan Penggunaan Lahan


Kota Surabaya merupakan salah satu wilayah di Jawa Timur yang dalam
kurun waktu 3 tahun terakhir selalu mengalami peningkatan jumlah penduduk.
Peningkatan jumlah penduduk tersebut berpengaruh terhadap peningkatan
kebutuhan ruang seperti kebutuhan akan tempat tinggal, tempat bekerja serta
infrastruktur dasar lainnya. Kebutuhan ruang tersebut merupakan salah satu faktor
III - 4

yang mempengaruhi perubahan penggunaan lahan.


Mengacu pada Rencana Tata Ruang Wilayah Kota Surabaya Tahun 2014-
2034 diketahui bahwa di wilayah ini terjadi perubahan penggunaan lahan. Secara
umum penggunaan lahan terbangun mengalami peningkatan. Adapun luasan masing-
masing jenis penggunaan lahan eksisting dapat dilihat pada gambar dibawah ini.
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Gambar 3.1 Luasan Penggunaan Lahan Eksisting di Kota Surabaya


Tahun 2009 dan Tahun 2014
Tata Guna Lahan

Sumber : Badan Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya, 2017

Berdasarkan gambar diatas dapat diketahui bahwa Kota Surabaya didominasi


oleh kawasan terbangun. Semua jenis kawasan terbangun seperti permukiman,
industri, fasilitas umum serta perdagangan dan jasa mengalami perkembangan
ditinjau dari besaran luasan. Penggunaan lahan yang paling dominan di Kota
Surabaya adalah permukiman. Sedangkan perubahan luasan penggunaan lahan
yang paling dominan adalah pada jenis penggunaan lahan fasilitas umum. Hal
tersebut sesuai dengan tujuan penataan ruang Kota Surabaya yang tercantum pada
RTRW Kota Surabaya 2014-2034 yaitu mengembangkan ruang kota metropolitan
berbasis perdagangan dan jasa sebagai pusat pelayanan nasional dan internasional
yang berkelanjutan.
Salah satu indikator yang juga dapat digunakan untuk mengetahui tingkat
kebutuhan ruang serta pembangunan yang terjadi di Kota Surabaya adalah melalui
aspek perijinan yang diajukan kepada pemerintah kota. Dokumen izin lingkungan
sebagai salah syarat peneribitan penerbitan izin mendirikan bangunan (IMB) terbagi
kedalam 3 dokumen, yaitu AMDAL, UKL-UPL dan SPPL (Surat Pernyataan
Kesanggupan Pengelolaan dan Pemantauan Lingkungan Hidup). Tahun 2017,
Jumlah dokumen AMDAL yang dikeluarkan sebanyak 32 dokumen, UKL-UPL
sebanyak 781 dokumen dan 912 dokumen SPPL (Lampiran A Tabel 34). Diantara
ketiga jenis dokumen izin lingkungan tersebut, hanya dokumen UKL-UPL yang
jumlahnya mengalami penurunan dibandingkan tahun 2016 (Lampiran A Tabel
34A).
Ditinjau dari penerbitan IMB, diketahui bahwa jumlah permohonan masuk
dan terbit IMB untuk rumah tangga mengalami fluktuasi dengan selisih angka
yang tidak terlalu signifikan. Jumlah permohonan iziin masuk dengan izin terbit
untuk kegiatan non umah tangga masing masing mengalami peningkatan dari tahun
sebelumnya.
III - 5

Gambar 3.2 Permohonan Izin Masuk dan Terbit Kegiatan Rumah Tangga
dan Non Rumah Tangga Tahun 2013-2017
Sumber : Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman, Cipta Karya dan Tata
Ruang Kota Surabaya, 2017
Bab
3.1.2 State III
A. Kawasan Lindung Berdasarkan RTRW dan Tutupan Lahannya
Berdasarkan RTRW Kota Surabaya tahun 2014-2034, rencana pola ruang
dibagi menjadi dua kawasan, yang terdiri dari kawasan lindung dan kawasan
budidaya (Lampiran A Tabel 1). Kawasan lindung adalah wilayah yang ditetapkan
dengan fungsi utama melindungi kelestarian lingkungan hidup, ekosistem dan
potensi yang mencakup sumber daya alam dan sumber daya buatan. Kawasan
lindung Kota Surabaya terdiri atas kawasan perlindungan terhadap kawasan
bawahannya (kawasan resapan air), kawasan perlindungan setempat (sempadan
pantai, sempadan sungai, kawasan sekitar danau atau waduk, ruang terbuka hijau),
kawasan suaka alam, pelestarian alam, dan cagar budaya (kawasan pantai berhutan
bakau), serta kawasan rawan bencana (kawasan rawan banjir), yang dijabarkan lebih
detail menjadi tutupan lahan untuk vegetasi, area terbangun, tanah terbuka, dan
badan air. Berikut adalah penjabaran masing-masing kawasan lindung berdasarkan
RTRW dan tutupan lahannya.
1. Kawasan Resapan Air

Kawasan resapan air merupakan bagian dari kawasan yang memberikan


perlindungan pada kawasan dibawahnya. Pada dasarnya kawasan ini adalah
kawasan yang memiliki potensi untuk memperkecil atau melindungi kawasan
lain dari bahaya banjir melalui kemampuannya dalam peresapan air ke dalam
tanah sehingga mampu meningkatkan volume air tanah untuk melindungi
ekosistem di kawasan tersebut.
Mengacu pada Keputusan Presiden No. 32 Tahun 1990 tentang Pengelolaan
Kawasan Lindung, yang dimaksud dengan kawasan resapan air adalah daerah
yang memiliki kemampuan tinggi untuk meresapkan air hujan sehingga
merupakan tempat pengisian air bumi (akifer) yang berguna sebagai sumber
air. kawasan resapan air di Kota Surabaya sendiri memiliki total luasan
sebesar 59,36 Ha (Lampiran A Tabel 1).
III - 6

2. Kawasan Sempadan Pantai

Kawasan sempadan pantai adalah daratan sepanjang tepian pantai yang


lebarnya disesuaikan dengan bentuk dan kondisi fisik pantai dengan jarak
tertentu dan diukur dari titik pasang tertinggi ke arah darat. Kawasan sempadan
pantai merupakan kawasan yang dapat dimanfaatkan untuk kegiatan RTH,
pengembangan struktur alami dan buatan, mencegah bencana pesisir,
kegiatan rekreasi, wisata bahari dan ekowisata, penelitian dan pendidikan,
kepentingan adat dan kearifan lokal, pertahanan dan keamanan, perhubungan
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

maupun komunikasi.
Kawasan sempadan pantai Kota Surabaya meliputi :
i. Kawasan sempadan pantai di Kecamatan Benowo dan
Asemrowo;
ii. Kawasan sempadan pantai di Kecamatan Krembangan,
Pabean Cantian, dan Semampir;
iii.Kawasan sempadan pantai di Kecamatan Kenjeran dan
Bulak; dan
Tata Guna Lahan

iv.Kawasan sempadan pantai di Kecamatan Mulyorejo,


Sukolilo, Rungkut, dan Gunung Anyar.

Gambar 3.3 Peta Kawasan Sempadan Pantai Kota Surabaya


Sumber : Badan Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya diolah oleh Dinas
Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
III - 7

Gambar 3.3 menunjukkan peta lokasi kawasan sempadan pantai Kota


Surabaya di wilayah pantai bagian timur dan utara. Kawasan sempadan pantai
ditetapkan sebesar 100 meter ke arah darat dari batas pasang tertinggi. Luas
kawasan sempadan pantai Kota Surabaya mencapai 585,82 Ha, yang terdiri
dari tutupan vegetasi sebesar 212,88 Ha, area terbangun sebesar 242,75 Ha,
tanah terbuka 39,67 Ha, dan badan air sebesar 90,53 Ha (Lampiran A Tabel
1).

Gambar 3.4 Persentase


Tutupan Lahan pada Kawasan
Sempadan Pantai Kota Surabaya
Sumber : Badan Perencanaan
Pembangunan Kota Surabaya, 2017
Bab
III
Berdasarkan Gambar 3.4 diketahui bahwa tutupan lahan terbesar pada
kawasan sempadan pantai adalah area terbangun sebesar 41,44%. Secara
eksisting area terbangun pada kawasan sempadan pantai bagian timur
didominasi oleh permukiman, sedangkan pada kawasan sempadan pantai
bagian utara didominasi oleh penggunaan lahan untuk industri pergudangan.
Tutupan lahan terbesar kedua adalah lahan vegetasi sebesar 36,34% yang
didominasi oleh mangrove pada sempadan pantai bagian timur Surabaya.
Selanjutnya adalah badan air sebesar 13,90% yang terdiri atas sungai, boezem,
dan tambak. Tutupan lahan terkecil adalah tanah terbuka sebesar 5,45%.
3. Kawasan Sempadan Sungai

Kawasan sempadan sungai adalah kawasan di kiri dan kanan palung sungai
sebagai batas perlindungan sungai yang berfungsi sebagai ruang penyangga
antara ekosistem sungai dan daratan, agar fungsi sungai dan kegiatan manusia
tidak saling terganggu. Menurut Permen PU No. 5 Tahun 2008 tentang
Pedoman Penyediaan dan Pemanfaatan Ruang Terbuka Hijau di Kawasan
Perkotaan, untuk sungai tidak bertanggul di dalam kawasan perkotaan
(kedalaman tidak lebih dari tiga meter) memiliki garis sempadan minimal
10 meter dari sungai, sedangkan untuk sungai yang memiliki kedalaman 3
– 20 meter memiliki garis sempadan minimal 15 meter. Adapun menurut
Dinas Pekerjaan Umum dan Binamarga Kota Surabaya, yang termasuk dalam
sungai Kota Surabaya, yaitu Kali Lamong, Kali Mas, Kali Wonokromo, Kali
Perbatasan, Kali Kedurus, dan Kali Surabaya (Gambar 3.5).
III - 8
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan
Tata Guna Lahan

Gambar 3.5 Peta Kawasan Sempadan Sungai Kota Surabaya


Sumber : Badan Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya diolah oleh
Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Berdasarkan gambar diatas dapat diketahui lokasi sempadan sungai di Kota


Surabaya. Luasan total kawasan sempadan sungai di wilayah ini mencapai
467,10 Ha (Lampiran A Tabel 1). Adapun persentase tutupan lahan di
sempadan sungai adalah sebagai berikut.

Gambar 3.6 Persentase Tutupan Lahan


pada Kawasan Sempadan Sungai
Sumber : Badan Perencanaan Pembangunan
Kota Surabaya, 2017

Berdasarkan Gambar 3.6 dapat diketahui


bahwa kawasan sempadan sungai didominasi
oleh tanah terbuka dengan persentase luasan
mencapai 53,69%, sedangkan tutupan lahan
terkecil adalah vegetasi dengan persentase bersaran luas hanya mencapai
6,24%. Besaran tanah terbuka menunjukkan bahwa kawasan sempadan
sungai di Kota Surabaya sudah mengarah pada perwujudan fungsi kawasan
sempadan sungai sesuai dengan peraturan yang berlaku.
4. Kawasan Sekitar Waduk/Boezem

Kawasan sekitar boezem/waduk berfungsi melindungi boezem/waduk dari


kegiatan yang dapat mengganggu dan atau merusak kondisi fisik lingkungan
III - 9

pinggir boezem/waduk, kualitas air, dan dasar waduk. Kawasan sempadan


waduk/boezem meliputi sempadan waduk/boezem yang tersebar di seluruh
wilayah Kota Surabaya dengan jarak sempadan paling sedikit 50 meter
(Gambar 3.7).

Bab
III

Gambar 3.7 Peta Kawasan Sekitar Waduk/Boezem Kota Surabaya


Sumber : Badan Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya diolah oleh Dinas
Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Kota Surabaya memiliki 19 waduk dan 17 boezem yang tersebar di seluruh


wilayah kota dengan luas total mencapai 1.156.827 m2. Sedangkan untuk
total luasan kawasan di sekitar waduk/boezem adalah sebesar 170,71 Ha
(Lampiran A Tabel 1).

Gambar 3.8 Persentase Tutupan Lahan


pada Kawasan Sekitar Waduk/Boezem
Sumber : Badan Perencanaan Pembangunan Kota
Surabaya, 2017

Berdasarkan Gambar 3.8 diketahui bahwa


tutupan lahan terbesar pada kawasan sekitar
waduk/boezem adalah area terbangun sebesar
53,64%, sedangkan tutupan lahan terkecil
adalah badan air sebesar 11,02%. Besarnya area terbangun di sempadan
waduk/boezem disebabkan oleh sebagian besar lokasi waduk/boezem yang
berada di kawasan permukiman. Meskipun demikian, masih banyak areal
III - 10

sempadan waduk/boezem yang dikelilingi oleh lahan terbuka, dengan jenis


vegetasi yang beragam seperti sono (Pterocarpus indicus), flamboyan
(Delonix regia), trembesi (Samanea saman), dll. Air yang bersih dan
rimbunnya vegetasi di sempadan waduk/boezem membuat penduduk Kota
Surabaya juga memanfaatkan waduk/boezem sebagai sarana rekreasi.
5. Ruang Terbuka Hijau

Ruang terbuka hijau adalah suatu lahan atau kawasan yang ditetapkan sebagai
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

ruang terbuka untuk tempat tumbuhnya tanaman/vegetasi yang berfungsi


sebagai pengatur iklim mikro, daerah resapan air, dan estetika kota. Ruang
terbuka hijau kota meliputi ruang terbuka hijau publik dan ruang terbuka
hijau privat, dengan total luas sebesar 30% dari luas wilayah daratan kota
(Gambar 3.9).
Tata Guna Lahan

Gambar 3.9 Peta Rencana Pola Ruang Kawasan Ruang Terbuka Hijau
Kota Surabaya
Sumber : Badan Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya diolah oleh Dinas
Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Pengembangan ruang terbuka hijau publik diadakan paling sedikit seluas


20% dari luas wilayah daratan Kota. Dalam RTRW Kota Surabaya tahun
2014-2034 telah menetapkan kawasan RTH di seluruh wilayahnya. Mengacu
pada rencana pola ruang tersebut, Kota Surabaya Tahun 2017 memiliki luas
total kawasan ruang terbuka hijau sebesar 5.831,20 Ha (Lampiran A Tabel
1). Adapun rincian tutupan lahan pada kawasan RTH adalah sebagai berikut.
III - 11

Gambar 3.10 Persentase Tutupan Lahan pada


Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya
Sumber : Badan Perencanaan Pembangunan Kota
Surabaya, 2017

Berdasarkan Gambar 3.10 diketahui bahwa tutupan


lahan terbesar pada RTH adalah tutupan lahan
vegetasi sebesar 81,38%, dan tidak terdapat tutupan
lahan. Selain taman, jalur hijau, dan tanah terbuka, mangrove di pesisir pantai
bagian timur dan utara Surabaya termasuk dalam RTH. Besarnya badan
air pada RTH disebabkan oleh banyaknya tambak yang berada di kawasan
mangrove, khususnya mangrove di pantai bagian timur Surabaya. Bab
Ruang terbuka hijau dibagi ke dalam tujuh jenis RTH (Lampiran A Tabel III
1A), adalah:
• RTH makam
• RTH lapangan dan stadion
• RTH telaga/waduk/boezem
• RTH dari fasum dan fasos permukiman
• RTH kawasan lindung
• RTH hutan kota
• RTH taman dan jalur hijau (JH)

Gambar 3.11 Persentase Luas Tiap Jenis Ruang Terbuka Hijau


Kota Surabaya
Sumber : Badan Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya, 2017

Berdasarkan Gambar 3.11 diketahui bahwa RTH Kawasan Lindung


merupakan jenis RTH yang memiliki luasan terbesar mencapai 62,42% dari
III - 12

luas kawasan RTH secara keseluruhan. Kawasan tersebut mayoritas tersebar


di kawasan utara dan timur Kota Surabaya. Sedangkan jenis RTH yang
memiliki luasan terkecil adalah hutan kota yaitu sebesar 55,63 Ha (0,76%).
RTH taman di Kota Surabaya terbagi dalam taman aktif dan pasif. Kedua
jenis taman tersebut mengalami peningkatan yang signifikan dan tersebar
di seluruh Kota Surabaya. Terdapat 119 taman aktif dan 285 taman pasif di
seluruh Kota Surabaya (Lampiran A Tabel 1C). Persebaran taman aktif dan
pasif di Kota Surabaya dapat dilihat pada gambar berikut.
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan
Tata Guna Lahan

Gambar 3.12 Persebaran Taman Aktif dan Pasif di Kota Surabaya


Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

Gambar 3.12 menunjukkan bahwa Surabaya Timur merupakan kawasan


yang memiliki jumlah taman paling banyak, yaitu 42 taman aktif dan 83
taman pasif, sedangkan Surabaya Barat memiliki jumlah taman paling kecil,
yaitu hanya terdapat 24 taman aktif dan 36 taman pasif.

Gambar 3.13 Persentase Luas Taman Aktif dan Pasif


Berdasarkan Wilayah
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

Gambar 3.13 menunjukkan bahwa Surabaya Timur memiliki luas taman


terbesar, baik untuk taman aktif maupun taman pasif. Luas taman aktif
III - 13

paling kecil terdapat pada wilayah Surabaya Barat, sedangkan luas taman
pasif paling kecil terdapat pada kawasan Surabaya Utara. Secara keseluruhan
luasan taman aktif dan pasif di Kota Surabaya telah mengalami peningkatan
dari tahun 2016. Meskipun jumlah taman paling banyak terdapat di area
Surabaya Timur, tetapi persebaran taman beserta tanamannya sudah cukup
merata di seluruh Kota Surabaya.
6. Kawasan Pantai Berhutan Bakau

Kawasan pantai berhutan bakau merupakan kawasan suaka alam, pelestarian


alam dan cagar budaya yang dikembangkan pada sempadan pantai di wilayah
utara dan timur kota serta di sekitar jembatan Suramadu. Kawasan pantai
berhutan bakau adalah kawasan pesisir laut yang merupakan habitat alami
hutan mangrove, berfungsi memberi perlindungan kepada perikehidupan
pantai dan lautan.
Bab
III

Gambar 3.14 Peta Kawasan Pantai Berhutan Bakau Kota Surabaya


Sumber : Badan Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya diolah oleh Dinas
Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Gambar 3.14 menunjukkan peta lokasi pantai berhutan bakau Kota Surabaya
pada wilayah pantai timur dan pantai utara. Total luas kawasan pantai berhutan
bakau sebesar 2.757,82 Ha (Lampiran A Tabel 1). Kawasan pantai berhutan
bakau di Kota Surabaya ini tersebar pada delapan kecamatan di sepanjang
pantai sebelah utara dan pantai sebelah timur Surabaya, yakni Kecamatan
Benowo, Asemrowo, Bulak, Kenjeran, Mulyorejo, Sukolilo, Rungkut, dan
Gunung Anyar.
III - 14

Gambar 3.15 Persentase Tutupan Lahan pada


Kawasan Pantai Berhutan Bakau Kota
Surabaya
Sumber : Badan Perencanaan Pembangunan Kota
Surabaya, 2017
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Berdasarkan Gambar 3.15 diketahui bahwa


tutupan lahan terbesar pada kawasan pantai
berhutan bakau adalah badan air sebesar 67,66%
karena sebagian besar lahan dimanfaatkan sebagai
tambak, kemudian lahan vegetasi sebesar 24,38% didominasi oleh tumbuhan
mangrove. Sedikitnya diketahui terdapat 24 jenis mangrove sejati dan 23
jenis mangrove asosiasi yang ditemukan di kawasan pesisir sebelah utara dan
timur. Adapun tutupan lahan untuk area terbangun dan tanah terbuka masing-
masing sebesar 1,47% dan 0,53%.
Tata Guna Lahan

7. Kawasan Rawan Bencana Banjir

Kawasan rawan bencana adalah kawasan yang kondisi atau karakteristiknya


sering dan berpotensi mengalami kejadian bencana. Kejadian bencana yang
terjadi di Kota Surabaya adalah banjir. Kawasan rawan bencana banjir meliputi
kawasan sekitar Kali Lamong, Teluk Lamong, saluran diversi Gunung Sari
(saluran Banyu Urip), dan kawasan pantai bagian timur Surabaya. Berikut
adalah peta kawasan rawan bencana banjir di Kota Surabaya

Gambar 3.16 Peta Kawasan Rawan Bencana Banjir Kota Surabaya


Sumber : Badan Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya diolah oleh Dinas
III - 15

Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017


Gambar 3.16 menunjukkan peta lokasi kawasan rawan bencana banjir Kota
Surabaya. Sebagian besar kawasan rawan banjir berada pada kawasan pantai
bagian timur dan utara Surabaya dengan total kawasan mencapai 436,24 Ha
(Lampiran A Tabel 1).
Gambar 3.17 Persentase Tutupan
Lahan pada Kawasan Rawan
Bencana Banjir di Kota Surabaya
Sumber : Badan Perencanaan
Pembangunan Kota Surabaya, 2017

Berdasarkan Gambar 3.17 diketahui


bahwa tutupan lahan terbesar pada Bab
kawasan rawan bencana adalah
area terbangun sebesar 72,23%,
III
sedangkan tutupan lahan terkecil
adalah badan air sebesar 0,47%.
Tutupan badan air terbesar di kawasan rawan bencana banjir menunjukkan
bahwa banyaknya waduk/boezem/saluran yang dapat dimanfaatkan untuk
menampung air hujan sehingga dapat mempersingkat waktu tergenang.
8. Kawasan Budidaya

Kawasan budidaya adalah kawasan yang ditetapkan dengan fungsi utama


untuk dibudidayakan atas dasar kondisi dan potensi sumber daya alam,
sumber daya manusia, dan sumber daya buatan. Kawasan budidaya di Kota
Surabaya dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan penduduk dan menunjang
pembangunan Kota. Kawasan budidaya Kota Surabaya menurut fungsinya
dibagi menjadi delapan fungsi, yaitu sebagai fasilitas umum, kawasan
perdagangan dan jasa, permukiman, kawasan industri dan pergudangan,
kawasan militer, kawasan pengembangan pelabuhan, kawasan pendukung
pengembangan wisata bahari, dan kawasan mix use permukiman dan fasilitas
umum.
III - 16
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan
Tata Guna Lahan

Gambar 3.18 Peta Kawasan Budidaya Kota Surabaya


Sumber : Badan Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya diolah oleh Dinas
Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Gambar 3.18 menunjukkan peta lokasi kawasan budidaya Kota Surabaya,


dengan total kawasan mencapai 23.727,44 Ha (Lampiran A Tabel 1). Peta
tersebut menunjukkan bahwa rencana kawasan budidaya Kota Surabaya
sebagian besar memiliki fungsi sebagai pemukiman. Berikut adalah persentase
tutupan lahan pada rencana kawasan budidaya Kota Surabaya.

Gambar 3.19 Persentase Tutupan Lahan pada


Kawasan Budidaya Kota Surabaya
Sumber : Badan Perencanaan Pembangunan Kota
Surabaya, 2017

Berdasarkan 3.19 diketahui bahwa tutupan lahan


terbesar pada kawasan budidaya adalah area
terbangun sebesar 62,50% dari luas total kawasan
budidaya, sedangkan tutupan lahan dengan luasan
terkecil adalah tutupan lahan vegetasi dengan
persentase luasan terhadap luas total kawasan budidaya sebesar 6,25%.
Semakin meningkatnya intensitas pembangunan tidak lepas dari peningkatan
jumlah penduduk Kota Surabaya yang juga semakin meningkat. Tingginya
III - 17

jumlah penduduk secara langsung menyebabkan meningkatnya kebutuhan


untuk pemukiman, perdagangan jasa, industri, pergudangan, dan sebagainya.

B. Penggunaan Lahan Utama Kota Surabaya


Secara umum penggunaan lahan dikelompokkan menjadi enam, yaitu lahan
non pertanian, sawah, lahan kering, perkebunan, hutan, dan badan air (Lampiran
A Tabel 2). Kota Surabaya memiliki semua kelompok lahan tersebut kecuali
perkebunan.

Bab
III

Gambar 3.20 Persentase Penggunaan Lahan Utama Kota Surabaya


Sumber : Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian dan Badan Perencanaan
Pembangunan Kota Surabaya, 2017

Berdasarkan diagram pada Gambar 3.20 tersebut diketahui bahwa


penggunaan lahan non pertanian memiliki persentase yang paling besar mencapai
75%, yang terdiri atas lahan terbangun (permukiman, fasilitas umum, perdagangan
& jasa, industri & pergudangan, serta kawasan militer) dan RTH (Lampiran A
Tabel 2). Tingginya persentase penggunaan lahan non pertanian menunjukkan
bahwa sebagai kawasan perkotaan, penggunaan lahan Kota Surabaya sebagian besar
digunakan sebagai lahan terbangun. Hal ini sejalan dengan fungsi kawasan perkotaan
sebagai wilayah yang mempunyai kegiatan utama bukan pertanian dengan susunan
fungsi kawasan sebagai tempat permukiman perkotaan, pemusatan dan distribusi
pelayanan jasa pemerintahan, pelayanan sosial, dan kegiatan ekonomi seperti yang
tertuang dalam Undang-undang Nomor 26 Tahun 2007 tentang Penataan Ruang.
Penggunaan lahan terbesar kedua adalah badan air yang mencapai 17,16%.
Penggunaan lahan utama berupa badan air di Kota Surabaya mencakup sungai,
waduk/boezem, dan tambak. Persentase terbesar badan air dipengaruhi oleh
keberadaan tambak yang masih cukup luas di Kota Surabaya, khususnya pada
wilayah Surabaya Timur, Surabaya Utara, dan Surabaya Barat. Untuk sawah dan
III - 18

lahan kering dan hutan masing-masing memiliki persentase dibawah 5% dari luas
totl. Hutan dalam hal ini bukan merupakan hutan primer (alami) namun merupakan
suatu kawasan hutan rakyat, yaitu suatu lahan milik pemerintah yang dimanfaatkan
sebagai kawasan budidaya tanaman tahunan.

C. Kawasan Hutan Menurut Fungsi / Status


Menurut fungsinya, kawasan hutan dikelompokkan menjadi hutan produksi,
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

hutan lindung, hutan nasional, taman wisata alam, taman buru, cagar alam, dan
suaka margasatwa, sedangkan menurut statusnya hutan dikelompokkan menjadi
hutan negara, hutan hak/ hutan rakyat, hutan kota, taman hutan raya, dan taman
keanekaragaman hayati. Kota Surabaya tidak memiliki kawasan hutan kecuali yang
berstatus sebagai hutan kota dengan luas mencapai 22,04 Ha (Lampiran A Tabel
3).
Definisi hutan kota menurut Peraturan Pemerintah Nomor 63 Tahun 2002
tentang Hutan Kota adalah suatu hamparan lahan yang bertumbuhan pohon-pohon
yang kompak dan rapat di dalam wilayah perkotaan baik pada tanah negara maupun
tanah hak, yang ditetapkan sebagai hutan kota oleh pejabat yang berwenang.
Tata Guna Lahan

Tujuan penyelenggaraan hutan kota adalah untuk kelestarian, keserasian, dan


keseimbangan ekosistem perkotaan yang meliputi unsur lingkungan, sosial, dan
budaya. Hutan kota penting untuk keseimbangan ekologi manusia dalam berbagai
hal seperti kebersihan udara, ketersediaan air tanah, pelindung terik matahari,
kehidupan satwa dalam kota, dan juga sebagai tempat rekreasi masyarakat.
Menurut data dari Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Surabaya,
pada tahun 2017 tercatat 5 lokasi hutan kota. Adapun kelima hutan kota beserta luas
masing-masing hutan adalah sebagai berikut (Lampiran A Tabel 3A).

Tabel 3. 1 Lokasi dan Luasan Hutan Kota di Kota Surabaya

No. Kecamatan Nama Hutan Kota Luas (Ha)


1. Wiyung Hutan Kota Balas Klumprik 3,10
2. Pakal Hutan Kota Pakal I 6,73
3. Pakal Hutan Kota Pakal II 5,67
4. Gunung Anyar Hutan Kota Gunung Anyar 3,20
5. Lakarsantri Hutan Kota Sumur Welut 3,34
Sumber : Tim Penyusun Dokumen IKPLHD Kota Surabaya, 2017

Dan sesuai dengan Keputusan Walikota (SK) No. 188.45/120/436.1.2/2015


Tanggal 4 Mei 2015 telah ditetapkan 1 (satu) Kawasan Ruang Terbuka Hijau Pantai
Timur Surabaya sebesar 3.2761 Ha serta penetapan 2 (dua) Kawasan Hutan Kota
sebesar 17.3 Ha serta Mangrove Information Center sebesar 20 Ha tertuang dalam
Keputusan Walikota (SK) No. 188.45/473/436.1.2/2012 Tanggal 7 Desember 2012.
III - 19

D. Lahan Kritis didalam dan diluar Kawasan Hutan


Menurut Undang-undang Nomor 37 Tahun 2014 tentang Konservasi Tanah
dan Air, lahan kritis adalah lahan yang fungsinya kurang baik sebagai media produksi
untuk menumbuhkan tanaman yang dibudidayakan atau yang tidak dibudidayakan.
Kota Surabaya tidak terdapat lahan kritis karena semua lahan masih dapat berfungsi
dengan baik sebagai media produksi tanaman (Lampiran A Tabel 4). Begitu pula
tidak terdapat kerusakan tanah di lahan kering karena tidak terjadinya erosi air di
Kota Surabaya (Lampiran A Tabel 5).
Meskipun demikian, berdasarkan hasil sampling kualitas tanah yang
dilakukan oleh Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya tahun 2014, di Kecamatan
Lakarsantri dan Kecamatan Karangpilang pada lahan kering menunjukkan bahwa
terdapat beberapa parameter kualitas tanah yang nilainya melebihi ambang kritis.
Parameter yang melebihi ambang kritis adalah derajat pelulusan air dan nilai redoks
(Lampiran A Tabel 6). Uji sampling kualitas tanah ini dapat digunakan sebagai Bab
acuan selama tiga tahun. III
Derajat pelulusan air adalah kecepatan air melewati tubuh tanah secara
vertikal. Ambang kritis derajat pelulusan air adalah <0,7 cm/jam dan >8,0 cm/
jam, sedangkan hasil sampling menunjukkan bahwa besar derajat pelulusan air
sebesar 0,49 cm/jam di Kecamatan Lakarsantri dan 0,34 cm/jam di Kecamatan
Karangpilang. Rendahnya derajat pelulusan air menyebabkan terhambatnya air
beserta unsur hara masuk ke dalam tanah sehingga tanah tidak mengandung hara
yang cukup sebagai media tumbuh tanaman.
Nilai redoks adalah suasana iksidasi-reduksi tanah yang berkaitan dengan
ketersediaan atau ketidaktersediaan oksigen di dalam tanah. Ambang kritis nilai
redoks adalah <200 mV, sedangkan hasil sampling menunjukkan bahwa besar
nilai redoks sebesar 2,5 mV di Kecamatan Lakarsantri dan 23,2 mV di Kecamatan
Karangpilang. Nilai redoks yang rendah terjadi karena adanya penggenangan dan
sedikitnya ruang pori.

E. Evaluasi Kerusakan Tanah di Lahan Basah


Belum ada Peraturan Daerah Kota Surabaya mengenai lahan basah sehingga
dapat dikatakan bahwa tidak terdapat lahan basah di Kota Surabaya (Lampiran A
Tabel 7). Menurut Konvensi Ramsar yang digagas oleh UNESCO menyebutkan
bahwa lahan basah adalah area rawa, lahan gambut atau air, baik alami atau buatan,
permanen atau sementara, dengan air yang statis atau mengalir, segar, payau atau
asin, termasuk area air laut dengan kedalaman saat surut tidak melebihi enam
meter. Lahan basah terbentuk akibat adanya genangan air yang terjadi secara terus
menerus, baik permanen maupun musiman. Kemudian biota yang ada di areal
tersebut beradaptasi terhadap kondisi yang kandungan air yang tinggi. Keadaan
alam dan biota tersebut membentuk sebuah ekosistem khas yang disebut lahan
basah.
III - 20

F. Luas dan Kondisi Mangrove, Lamun, dan Terumbu Karang


Fungsi mangrove sangat penting dalam pelestarian lingkungan, diantaranya
proteksi terhadap abrasi, pengendali intrusi air laut, mengurangi tinggi dan kecepatan
gelombang laut, penyerap karbon, penyerap polutan dan lain-lain. Fungsi-fungsi
tersebut tentunya akan maksimal apabila keberadaan ekosistem mangrove dapat
dipertahankan.
Di Kota Surabaya terdapat ekosistem mangrove yang tersebar di tujuh
kecamatan yaitu Kecamatan Benowo, Asemrowo, Kenjeran, Sukolilo, Mulyorejo,
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Rungkut, dan Gunung Anyar (Lampiran A Tabel 8). Mangrove sejati dan mangrove
asosiasi merupakan 2 jenis mengrove yang terdapat di Kota Surabaya. Kedua jenis
mangrove tersebut dibagi ke dalam 2 habitus yaitu habitus pohon dan habitus semak.
Mangrove sejati habitus pohon terdiri dari 16 spesies sedangkan habitus semak ada
8 spesies (Lampiran A Tabel 8A). Sedangkan mangrove asosiasi habitus pohon
terdiri dari 8 spesies sedangkan habitus semak ada 14 spesies (Lampiran A Tabel
8B).
Ditinjau dari tutupan mangrove, persentase terbesar terletak di Kecamatan
Mulyorejo sebesar 21,03 %, sedangkan persentase tutupan mangrove paling kecil
yaitu di Kecamatan Asemrowo sebesar 2,99 %. Sebaliknya kerapatan mangrove
Tata Guna Lahan

paling tinggi yaitu di Kecamatan Gunung Anyar sebesar 2.550 pohon/Ha, sedangkan
kerapatan mangrove paling rendah yaitu di Kecamatan Sukolilo sebesar 1.133,34
pohon/Ha (Gambar 3.21). Berdasarkan Keputusan Menteri Negara Lingkungan
Hidup Nomor 201 Tahun 2004 tentang Kriteria Baku dan Pedoman Penetuan
Kerusakan Mangrove, seluruh kondisi mangrove di Kota Surabaya dalam kategori
baik-sangat padat.

Gambar 3.21 Grafik Luas dan Kerapatan Tutupan Mangrove


Kota Surabaya Tahun 2017
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Penanaman mangrove masih terus dilakukan oleh Pemerintah Kota Surabaya


dalam rangka peningkatan ruang terbuka hijau serta memaksimalkan fungsi ekologi
ekosistem mangrove. Realisasi penanaman mangrove Kota Surabaya pada tahun
2017 mencapai 76.610 pohon (data dari Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian
III - 21

Kota Surabaya) yang tersebar pada Kecamatan Rungkut, Pakal, Sambikerep,


Lakarsantri, Gunung Anyar dan Balas Klumprik (Lampiran A Tabel 14A).
Selain mangrove, ekosistem yang identik dengan kawasan pesisir adalah
padang lamun dan terumbu karang. Berdasarkan Keputusan Menteri Negara
Lingkungan Hidup Nomor 200 Tahun 2004 tentang Kriteria Baku Kerusakan dan
Pedoman Penentuan Status Padang Lamun, definisi padang lamun adalah hamparan
lamun (seagrass) yang terbentuk oleh satu jenis lamun (vegetasi tunggal) dan atau
lebih dari satu jenis lamun (vegetasi campuran). Di Kota Surabaya tidak terdapat
habitat padang lamun (Lampiran A Tabel 9), hal tersebut sesuai dengan morfologi
tanah kawasan pesisir kota Surabaya yang cenderung liat /berlumpur. Hal tersebut
juga berlaku untuk terumbu karang (Lampiran A Tabel 10), dimana habitat utama
lamun dan terumbu karang adalah jenis tanah yang cenderung berpasir, sehingga
tidak sesuai dengan morfologi tanah Kota Surabaya.
Bab
G. Indeks Tutupan Hutan (ITH)
III
Hutan merupakan salah satu komponen yang penting dalam ekosistem.
Selain berfungsi sebagai penjaga tata air, hutan juga mempunyai fungsi mencegah
terjadinya erosi tanah, mengatur iklim, dan tempat tumbuhnya berbagai plasma
nutfah yang sangat berharga bagi kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi.
Perhitungan indeks tutupan hutan (ITH) merupakan perbandingan langsung
antara luas hutan dengan luas wilayah administratif kota. Karena Kota Surabaya
tidak memiliki hutan maka untuk menghitung indeks tutupan lahan digunakan
luasan Ruang Terbuka Hijau (RTH). Adapun detail perhitungan ITH disajikan
dalam Lampiran C.

Gambar 3.22 Nilai Indeks Tutupan Hutan Kota Surabaya 2015 - 2017
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Berdasarkan Gambar 3.22 diketahui bahwa sejak tahun 2015 nilai ITH Kota
Surabaya selalu mengalami peningkatan. Hal ini tidak lepas dari Pemerintah Kota
Surabaya yang terus berupaya meningkatkan luasan RTH, yaitu dengan menambah
jumlah taman, jalur hijau dan hutan kota yang tersebar di seluruh wilayah Kota
Surabaya. Peningkatan jumlah ruang terbuka hijau di Surabaya disajikan dalam
Lampiran A Tabel 1A, dengan peningkatan jumlah. Selain itu, pemilihan jenis
III - 22

tanaman yang bervariasi dapat menambah estetika dari suatu taman sehingga banyak
penduduk Kota Surabaya yang memanfaatkan taman sebagai sarana rekreasi.

3.1.3 Response
Mengingat tren peningkatan jumlah penduduk dalam 3 tahun terakhir yang
berpotensi mengakibatkan alih fungsi lahan yang mengancam kondisi lingkungan
hidup di Kota Surabaya, Maka Pemerintah Kota Surabaya melalui organisasi
perangkat daerah yang dimiliki melakukan berbagai upaya untuk menghadapi
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

kondisi tersebut. Upaya-upaya tersebut dilakukan setidaknya terbagi kedalam 3


kategori yaitu upaya perlindungan, pengawasan serta peningkatan kualitas dan
kuantitas. Adapun upaya-upaya yang masuk dalam ketiga kategori tersebut adalah
sebagai berikut

A. Upaya Perlindungan Tata Guna Lahan


 Badan Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya

 Penyusunan Rencana Tata Ruang Wilayah

Salah satu upaya yang dilakukan Pemerintah Kota Surabaya melalui Badan
Tata Guna Lahan

Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya adalah dengan menyusun


rencana tata ruang wilayah. Dalam rencana tata ruang tersebut Pemerintah
Kota Surabaya telah menetapkan kawasan lindung dan kawasan budidaya
di wilayahnya. Selain penetapan kawasan lindung dan budidaya dalam
rencana pola ruang, RTRW Tahun 2014-2034 Kota Surabaya juga memuat
tentang arahan pemanfaatan ruang sehingga dapat mengurangi alih fungsi
lahan yang sporadis.
 Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman, Cipta Karya dan Tata
Ruang Kota Surabaya
 Penyusunan Rencana Detail Tata Ruang

Merupakan upaya lain yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Surabaya


guna menjaga keseimbangan tata guna lahan di wilayahnya. Berisi
tentang pendetailan perencanaan tata ruang dari RTRW yang telah disusun
sebelumnya, dokumen ini diharapkan dapat memberikan informasi lebih
mendetail terkait dengan perencanaan tata ruang dengan lebih detail
sehingga alih fungsi lahan dapat diminimalisir.
 Sosialisasi Peta Kawasan Konservasi

Sosialisasi yang dilakukan berupa pemberian peta konservasi oleh Pemerintah


Kota Surabaya melalui Dinas Perumahan Rakyat dan kawasan Permukiman,
Cipta Karya dan Tata Ruang kepada kecamatan-kecamatan yang memiliki
kawasan konservasi di wilayah administrasinya. Pemberian peta konservasi
ini dilakukan guna memberikan informasi kepada masyarakat melalui
pihak kecamatan mengenai keberadaan kawasan konservasi di wilayahnya
sehingga tidak terjadi konflik yang merugikan berbagai pihak.
III - 23

Bab
III
Gambar 3.23 Peta Konservasi Pantai Timur Kota Surabaya
Sumber : Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman, Cipta Karya dan Tata
Ruang Kota Surabaya, 2017

 Pembangunan Hunian Vertikal

Pembangunan hunian vertikal merupakan upaya lain yang dilakukan oleh


Pemerintah Kota Surabaya melalui Dinas Perumahan Rakyat dan kawasan
Permukiman, Cipta Karya dan Tata Ruang. Hunian vertikal yang dibangun
berupa rumah susun kemudian dikelola oleh Dinas Pengelolaan Bangunan
dan Tanah dan diperuntukkan bagi penduduk yang memiliki KTP Surabaya.
Pembangunan hunian vertikal ini dilakukan untuk memenuhi kebutuhan
akan tempat tinggal di tengah keterbatasan ketersediaan lahan. Berdasarkan
data dari Dinas Pengelolaan Bangunan dan Tanah sampai tahun 2017
sebanyak 28 rusun dengan total blok mencapai 92 blok. Jumlah tersebut
sampai saat ini telah menampung penghuni mencapai 4.034 KK.

(a) (b)
Gambar 3.24 (a) Rumah Susun Grudo; (b) Rumah Susun Romokalisari
Sumber : Bagian Humas Kota Surabaya, 2017
III - 24

B. Upaya Pengawasan Guna Lahan


 Dinas Perumahan Rakyat dan kawasan Permukiman, Cipta Karya dan Tata
Ruang Kota Surabaya
 Penerbitan Perijinan

Penerbitan perijinan terkait pemanfaatan lahan hanya bisa dikeluarkan


oleh Dinas Perumahan Rakyat dan kawasan Permukiman, Cipta Karya
dan Tata Ruang. Dengan sistem seperti itu Pemerintah Kota Surabaya
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

dapat melakukan pengawasan terhadap pengajuan ijin yang dilakukan oleh


masyarakat sehingga perkembangan kota tetap sesuai dengan perencanaan
yang tertuang pada rencana tata ruang yang telah dibuat.
 Kegiatan Pengawasan, Pengendalian dan Penertiban Tata Bangunan

Merupakan salah satu kegiatan yang dilakukan oleh Dinas Perumahan


Rakyat dan kawasan Permukiman, Cipta Karya dan Tata Ruang Kota
Surabaya yang berkaitan dengan pengawasan dan pengendalian terhadap
pelaksanaan pembangunan dan pengelolaan kawasan perkotaan.
Tata Guna Lahan

C. Upaya Peningkatan Kualitas dan Kuantitas


 Dinas Pengelolaan Bangunan dan Tanah

 Pembebasan lahan mangrove

Dalam rangka meningkatkan luasan RTH di Kota Surabaya,


pemerintah kota terus berupaya untuk melakukan pengadaan tanah
yang kemudian dipergunakan untuk pembangunan RTH. Jenis
RTH yang dibangun adalah RTH sebagai sarana kebersihan TPA
Benowo, pengembangan dan perluasan makam, RTH Bundaran
Yono Soewoyo serta RTH taman bermain.

Gambar 3.25 Pengadaan Tanah Untuk Ruang Terbuka Hijau Makam Keputih
Sumber : Dinas Pengelolaan Bangunan dan tanah, 2017
III - 25

 Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau

 Pembangunan Ruang Terbuka Hijau (RTH)

Pembangunan RTH merupakan salah satu upaya yang terus digalakkan


oleh Pemerintah Kota Surabaya. Seperti yang diketahui sebelumnya bahwa
dalam periode tahun 2014-2017 memiliki luasan yang selalu meningkat.
Sampai tahun 2017 luasan RTH di Kota Surabaya mencapai 7.274,90 Ha
atau mencapai 21,75 % dari luas wilayah secara keseluruhan. Ditinjau dari
luasan taman aktif dan pasif juga mengalami peningkatan sebesar 0,85%
dari tahun sebelumnya.

Bab
III

Gambar 3.26 Taman Harmoni yang Berlokasi di Kelurahan Keputih


Kecamatan Sukolilo
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

 Pembangunan Green Belt TPA Benowo


Tempat Pemrosesan Akhir Benowo mendapat perhatian khusus dari
Pemerintah Kota Surabaya. TPA Benowo akan dilengkapi dengan
(Green Belt) Kawasan Penyangga Zona Hijau yang akan dilengkapi
berbagai fasilitas publik seperti hutan kota yang dilengkapi
bike track (jalur bersepeda) dan jogging track (jalur lari) bagi
masyarakat Kota Surabaya.

Gambar 3.27 Green Belt (Kawasan Penyangga Zona Hijau)


Sumber : Dinas Pengelolaan Bangunan dan tanah, 2017
III - 26

 Kegiatan Penghijauan
Kegiatan ini berkaitan dengan penanaman pohon yang dilakukan Pemerintah
Kota Surabaya melalui Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau.
Tercatat tahun 2017 realisasi kegiatan penghijauan mencapai luas 32,57 Ha
dengan jumlah batang pohon yang ditanam adalah sebanyak 58.582 batang
(Lampiran A Tabel 14).
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan
Tata Guna Lahan

Gambar 3.28 Kegiatan Penghijauan yang Dilakukan di


Kota Surabaya
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

 Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian

 Pembangunan Kebun Raya Mangrove


Pemerintah kota merencanakan pembangunan Kebun Raya Mangrove yang
terletak di pantai sebelah timur Surabaya. Pembangunan tersebut dilakukan
dalam rangka peningkatan kualitas lingkungan Kota Surabaya sekaligus
upaya pengamanan terhadap RTH-kawasan lindung dari pemanfaatan yang
tidak sesuai.
Gambar 3.29 Kebun Raya Mengrove di Kota
Surabaya
Sumber : Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian
Kota Surabaya, 2017

 Kegiatan Penanaman Mangrove


Seperti yang diketahui sebelumnya bahwa
kondisi mangrove di Kota Surabaya mengalami
tren yang fluktuatif dalam 3 tahun terakhir.
III - 27

Tren tersebut ditinjau dari luasan maupun kerapatan mangrove yang ada di
pesisir utara maupun timur. Berdasarkan kondisi tersebut Pemerintah Kota
Surabaya bekerja sama dengan berbagai pihak baik instansi pendidikan,
BUMN maupun swasta melakukan kegiatan penanaman mangrove. Tercatat
pada tahun 2017 terdapat 42 kegiatan penanaman mangrove di 3 kecamatan
dengan total jumlah pohon yang ditanam mencapai 42.450 batang.

Gambar 3.30 Kegiatan Penanaman Mangrove di Bab


Pantai Timur Surabaya
Sumber : Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Surabaya, 2017
III

 Bagian Hukum

 Penetapan Kawasan Lindung melalui SK

Pemerintah Kota Surabaya melalui Bagian Hukum merumuskan peraturan


guna menetapkan suatu kawasan menjadi kawasan lindung. Peraturan
pertama melalui SK Walikota No. 188.45/120/436.1.2/2015 Pemerintah
Kota Surabaya menetapkan pantai timur Surabaya sebagai Kawasan Ruang
Terbuka Hijau (RTH). Selain itu pemerintah kota juga menetapkan kawasan
hutan kota dan Mangrove Information Center melalui SK Walikota No.
188.45/473/436.1.1/2012.
III - 28

3.2. Kualitas Air


3.2.1 Pressure
Seiring dengan peningkatan jumlah penduduk, dan perkembangan kegiatan
usaha di Kota Surabaya secara tidak langsung berpengaruh terhadap kualitas dan
kuantitas sumber daya air di Surabaya. Pemenuhan akan kebutuhan air bersih
masyarakat, kebutuhan air irigasi pada kegiatan pertanian dan perikanan, serta
kebutuhan akan air baku kegiatan usaha merupakan bentuk pemanfaatan air badan
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

air di Surabaya. Kebutuhan akan air bersih di Surabaya disediakan oleh Perusahaan
Daerah Air Minum (PDAM) Surya Sembada, dimana sumber baku air bersih
sebagian besar diperoleh dari Kali Surabaya sedangkan sebagian kecilnya diperoleh
dari sumber mata air Umbulan dan Pandaan di Pasuruan. Dengan meningkatnya
jumlah konsumsi air bersih, diperlukan upaya peningkatan kualitas air di Kali
Surabaya.
Selain kualitas air sungai, yang perlu diperhatikan adalah kualitas air
tanah dan air laut. Meskipun pemenuhan air bersih telah disediakan oleh PDAM,
namun beberapa masyarakat masih memiliki air sumur, yang digunakan sebagai
pemenuhan kebutuhan sehari-hari seperti mandi dan mencuci. Sedangkan kualitas
air laut banyak dipengaruhi oleh kegiatan masyarakat yang berada di sekitar wilayah
Kualitas Air

pesisir. Baik kegiatan domestik maupun kegiatan pertanian dan pertambakan di


sepanjang wilayah pesisir Kota Surabaya. Wilayah Kota Surabaya sendiri termasuk
dalam kawasan muara (hilir), yang merupakan bagian terakhir dari perjalanan air
sungai, sekaligus sebagai tempat bermuaranya berbagai macam polutan yang
berasal dari kawasan hulu sungai. Berikut merupakan tekanan yang berepengaruh
terhadap kualitas air sungai, air tanah dan air laut di Kota Surabaya :
1. Jumlah Pelanggan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM)
Peningkatan jumlah pelanggan PDAM akan meningkatkan tekanan terhadap
sumber daya air. Sebagian besar sumber air baku PDAM Surya Sembada
berasal dari Kali Surabaya, sehingga semakin meningkat jumlah pelanggan
PDAM meningkat pula volume air Kali Surabaya yang diambil untuk diolah.
Jumlah pelanggan PDAM tahun 2017 sebanyak 555.584 pelanggan, dimana
pelanggan PDAM dikategorikan menjadi Sembilan tipe pelanggan, yaitu
rumah tangga, industri, niaga, pemerintah, hankam, pelabuhan, sosial umum,
sosial khusus dan lainnya. Jumlah pelanggan pada tahun 2017 meningkat
1,42 % dibandingkan tahun 2016. Berikut adalah rincian jumlah pelanggan
PDAM dari tahun 2014 hingga 2017 :
III - 29

Bab
Gambar 3.31 Jumlah Pelanggan PDAM Kota Surabaya
III
Tahun 2014-2017
Sumber : PDAM Kota Surabaya, 2017

Berdasarkan gambar diatas dapat diketahui bahwa pelanggan PDAM yang


dominan adalah berasal dari rumah tangga. Persentase jumlah pelanggan
PDAM dari sektor rumah tangga selalu melebihi 90% dari jumlah keseluruhan
pelanggan PDAM. Hal tersebut mengindikasikan bahwa rumah tangga
merupakan salah satu sektor yang pemenuhan kebutuhan akan air bersihnya
mayoritas bergantung pada PDAM.

2. Akses Penduduk Terhadap Sanitasi Layak


Sanitasi lingkungan menurut WHO didefinisikan sebagai usaha mengendalikan
dari semua faktor-faktor lingkungan fisik manusia yang mungkin atau dapat
menimbulkan hal-hal yang merugikan bagi perkembangan fisik kesehatan
dan daya tahan hidup manusia. Sanitasi ini mengacu pada penyediaan fasilitas
serta layanan pembuangan urin dan tinja manusia yang aman. Sebagai salah
satu kota besar di Indonesia, tingkat aksesibilitas penduduk terhadap sanitasi
yang layak di Kota Surabaya tergolong tinggi. Sanitasi yang layak ditinjau dari
rumah yang memiliki sarana sanitasi seperti jamban sehat yang memenuhi
syarat kesehatan. Rata-rata persentase penduduk dengan akses sanitasi layak
di Kota Surabaya mencapai 98% (Lampiran A Tabel 23A). Adapun data
terkait jumlah penduduk dengan akses sanitasi yang layak dapat dilihat pada
Gambar 3.32.
III - 30
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Gambar 3.32 Jumlah Penduduk dengan Akses Sanitasi Layak


Sumber : Dinas Kesehatan Kota Surabaya, 2017

Berdasarkan gambar diatas dapat diketahui bahwa jumlah penduduk


dengan akses sanitasi yang layak di Kota Surabaya berada di Kecamatan
Tambaksari dengan jumlah penduduk yang memiliki akses sanitasi layak
sebesar 214.079 jiwa. Jumlah tersebut apabila dibandingkan dengan jumlah
Kualitas Air

penduduk di Kecamatan tersebut maka mencapai angka 98,41%, sedangkan


jumlah penduduk yang memiliki akses sanitasi layak paling sedikit adalah di
Kecamatan Semampir dimana jumlahnya sebesar 41.035 jiwa atau 91,75 %
dari jumlah penduduk total (44.723 jiwa) yang tinggal di kecamatan tersebut.
Terdapat juga kecamatan dengan akses sanitasi layak sebesar 100 % yang
berarti bahwa keseluruh rumah tangga dalam kecamatan tersebut memiliki
akses sanitasi layak, yaitu Kecamatan Lakarsantri, Sambikerep, Tandes,
Wiyung, Gayungan dan Jambangan.
Akses sanitasi yang layak penduduk di wilayah pesisir juga merupakan salah
satu faktor yang mempengaruhi kualitas air terutama air laut mengingat
kedekatan lokasi tersebut dengan laut. Jumlah penduduk wilayah pesisir
Kota Surabaya yang memiliki akses sanitasi yang layak mencapai 997.886
jiwa atau setara dengan 96,92% dari jumlah penduduk total di wilayah pesisir
(Lampiran A Tabel 20B). Data lebih lanjut terkait akses penduduk di wilayah
pesisir Kota Surabaya tahun 2017 dapat dilihat pada Gambar 3.33.
III - 31

Gambar 3.33 Jumlah


Penduduk Wilayah Pesisir
dengan Akses Sanitasi Layak
Sumber : Dinas Kesehatan Kota
Surabaya, 2017

Berdasarkan gambar diatas dapat


diketahui bahwa Kecamatan
Kenjeran merupakan kecamatan
di wilayah pesisir yang memiliki
jumlah penduduk dengan
akses sanitasi layak paling
tinggi dibandingkan dengan
Bab
kecamatan-kecamatan pesisir lainnya, yaitu sebesar 99,25 % atau sebanyak III
152.605 jiwa. sedangkan kecamatan yang memiliki jumlah penduduk dengan
akses sanitasi layak paling sedikit adalah Kecamatan Asemrowo. Untuk
Kecamatan Benowo, Bulak, Rungkut, Sukolilo, dan Mulyorejo termasuk
dalam kecamatan dengan akses sanitasi layak tinggi yaitu lebih dari 98%.
Sanitasi layak juga dapat dilihat dari banyaknya rumah tangga yang memiliki
fasilitas tempat buang air besar. Sebanyak 897.880 Kepala Keluarga (KK)
yang memiliki tempat buang air besar sendiri, dan tercatat sebanyak 17.642
kepala keluarga yang menggunakan fasilitas buang air besar bersama. Berikut
adalah grafik rumah tangga dan fasilitas tempat buang air besar.

Gambar 3.34 Grafik Jumlah Rumah


Tangga dan Fasilitas Tempat Buang Air
Besar Kota Surabaya Tahun 2016 – 2017
Sumber : Dinas Kesehatan Kota Surabaya, 2017

Dengan adanya peningkatan jumlah fasilitas


tempat buang air besar secara tidak langsung
dapat diketahui bahwa terjadi peningkatan
kepedulian masyarakat terhadap sanitasi
yang layak. Peningkatan kepedulian
masyarakat terhadap sanitasi layak juga dapat dilihat pada cakupan kelurahan
dan kecamatan ODF (Open Defecation Free) atau stop buang air besar
sembarangan. Grafik cakupan kelurahan ODF disajikan dalam Gambar 3.35
berikut ini :
III - 32
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Gambar 3.35 Grafik Cakupan Kelurahan Bebas ODF Tahun 2013-2017


Sumber : Dinas Kesehatan Kota Surabaya, 2017

3. Perkembangan Industri Kecil dan Menengah


Industri menurut Peraturan Menteri Perindustrian Nomor 64/M-IND/
PER/7/2016 adalah seluruh kegiatan ekonomi yang mengolah bahan baku
dan/atau memanfaatkan sumber daya industri sehingga menghasilkan barang
Kualitas Air

yang mempunyai nilai tambah atau manfaat lebih tinggi, termasuk jasa
industri. Berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 107 Tahun 2015 Bupati/
Walikota berwenang memberikan Izin Usaha Industri menengah dan kecil
yang lokasi industrinya berada pada Kabupeten/Kota di wilayahnya kecuali
industri yang menjadi kewenangan Menteri. Terdapat peningkatan jumlah
izin usaha industri di Kota Surabaya dari tahun 2016, dimana jumlah IUI
yang dikeluarkan pada tahun 2016 sebanyak 216 indutri kecil dan menengah
sedangkan pada tahun 2017 sebanyak 331 izin usaha. Grafik jumlah
industri kecil dan menengah di Kota Surabaya diasajikan pada Gambar 3.34
(Lampiran A Tabel 30F) :

Gambar 3.36 Jumlah Industri Kecil dan


Menengah Tahun 2015-2017
Sumber : Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan
Terpadu Satu Atap Kota Surabaya, 2017

Peningkatan jumlah industri kecil dan


menengah diharapkan dapat berbanding lurus
dengan sistem pengelolaan lingkungan pada industri kecil dan menengah
tersebut. Kebersihan lingkungan, ketertiban dan ketaatan dalam perijinan
pembuangan limbah padat maupun cair merupakan salah satu hal pokok yang
wajib dipenuhi oleh masing-masing kegiatan usaha. Jumlah indutri kecil
III - 33

dan menegah yang berada di wilayah sempadan sungai juga turut berperan
terhadap kualitas air, terdapat 72 industri kecil dan menengah yang berada
di daerah sekitar sempadan sungai (IUI tahun 2017), yang perlu diawasi
terutama terkait pembuangan limbah ke aliran sungai (Lampiran A Tabel
20A).
4. Pertumbuhan Penduduk di Wilayah Pesisir
Wilayah pesisir Kota Surabaya meliputi 11 kecamatan yaitu Asem Rowo,
Benowo, Bulak, Gunung Anyar, Kenjeran, Krembangan, Mulyorejo, Pabean
Cantian, Rungkut, Semampir dan Sukolilo. Berdasarkan data dari Dinas
Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Surabaya menunjukkan bahwa pada
tahun 2017 jumlah penduduk di wilayah pesisir telah mencapai 1.080.230
jiwa (Lampiran A Tabel 20D). Jumlah tersebut mengalami peningkatan
sebesar 2,58% dari jumlah penduduk di tahun 2016. Adapun pertumbuhan Bab
jumlah penduduk di wilayah pesisir dalam 3 tahun terakhir adalah sebagai III
berikut.

Gambar 3.37 Jumlah Penduduk di Kawasan Pesisir


Kota Surabaya Tahun 2015-2017
Sumber : Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Surabaya, 2017,
Diolah Oleh Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Jumlah penduduk wilayah pesisir tertinggi terdapat di wilayah Semampir


dengan jumlah penduduk sebanyak 199.566 jiwa, sedangkan jumlah
penduduk wilayah pesisir paling sedikit terdapat di Kecamatan Bulak
dengan jumlah penduduk sebanyak 44.574 jiwa. Mengacu pada RTRW Kota
Surabaya 2014-2034 Kecamatan Semampir didominasi oleh penggunaan
lahan permukiman dengan arahan pengembangan perumahan berkepadatan
tinggi, sehingga limbah perkiraan limbah domestik yang dihasilkan juga
semakin tinggi.
III - 34

3.2.2 State
A. Kondisi dan Kualitas Air Sungai Kota Surabaya
1. Inventarisasi Sungai
Kota Surabaya memiliki enam sungai utama, dimana tiga diantaranya
melintasi tengah Kota Surabaya. Ketiga sungai tersebut adalah Kali Surabaya,
Kali Mas dan Kali Wonokromo. Kali Surabaya merupakan perpanjangan
dari Sungai Brantas, yang mengalir dari wilayah barat Jawa Timur. Di pintu
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

air Ngagel, Kali Surabaya terpecah menjadi dua yaitu Kali Wonokromo
dan Kali Mas. Kali Wonokromo mengalir mulai dari pintu air Jagir hingga
muara Kali di Wonorejo, sedangkan Kali Mas mengalir dari pintu air Ngagel
hingga muara kali di Pabean Cantian. Sebelum pintu air Ngagel, terdapat
anak sungai Kali Surabaya, yaitu Kali Kedurus yang mengarah ke Kecamatan
Wiyung dan Lakarsantri. Dua sungai lainnya yaitu Kali Lamong dan Kali
Perbatasan adalah sungai yang mengalir di perbatasan Kota Surabaya. Kali
Lamong merupakan pembatas wilayah Surabaya dengan Gresik sedangkan
Kali Perbatasan merupakan pembatas wilayah Surabaya dengan Sidoarjo.
Jika dilihat dari morfologi sungainya, Kota Surabaya merupakan bagian hilir
atau muara sungai di Jawa Timur.
Kualitas Air
III - 35

Bab
III
III - 36

Berdasarkan Gambar 3.38, diketahui bahwa sungai terpanjang di Surabaya


adalah Kali Perbatasan yang melintasi wilayah Kecamatan Gayungan hingga
Kecamatan Gunung Anyar sepanjang 33,39 kilometer. Selain sungai utama
terdapat saluran primer dan saluran sekunder yang tersebar di seluruh wilayah
Surabaya. Jumlah saluran primer dan sekunder yang terdata oleh Dinas
Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan tahun 2017 sejumlah 27 saluran
primer dan 142 saluran sekunder (Lampiran A Tabel 15A).
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Gambar 3.39 Saluran Primer di Kecamatan Wonocolo


Kualitas Air

Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Sejak tahun 2010 Kota Surabaya telah giat membangun box culvert untuk
melancarkan aliran air pada setiap saluran baik primer dan sekunder, sekaligus
untuk mengatasi masalah genangan air yang ditimbulkan saat hujan (Gambar
3.40). Fungsi lain box culvert adalah menambah kapasitas jalan, sehingga box
culvert dapat berfungsi ganda yaitu sebagai saluran air (di bagian bawah)
serta sebagai jalan / jalur transportasi (di bagian permukaan). Pada tahun
2017 pembangunan box culvert telah dilakukan di 40 lokasi (Lampiran A
Tabel 15B).

Gambar 3.40 Pembangunan Box Culvert di Kota Surabaya


Sumber : Sumber : Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan Kota Surabaya,
2017
III - 37

Keanekaragaman hayati perairan (sungai) di Kota Surabaya dalam kondisi


yang baik, hal tersebut terlihat dari banyaknya jenis flora dan fauna yang
teridentifikasi sebagai flora fauna penyusun ekosistem sungai (Lampiran A
Tabel 15C). Jenis fauna yang ditemukan dalam perairan sungai merupakan
indikator awal kualitas perairan sungai. Salah satu contoh adalah jenis ikan sili
(Macrognathus siamensis) yang ditemukan di Kali Surabaya, termasuk jenis
ikan yang menyukai habitat sungai dengan kadar oksigen tinggi dan tingkat
kekeruhan yang rendah (Profil Kehati, 2016). Hal tersebut membuktikan
bahwa secara umum Kali Surabaya masih memiliki kualitas perairan yang
baik. Beberapa jenis flora dan fauna yang dapat ditemukan di Sungai di
wilayah Surabaya adalah sebagai berikut :

Bab
III

Gambar 3.41 Flora-Fauna Penyusun Ekosistem Sungai Kota Surabaya


Sumber : Dokumentasi Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, Kehati 2017

2. Kualitas Air Sungai


Kualitas air sungai dapat diketahui dari beberapa parameter diantaranya residu
terlarut, residu tersuspensi, DO, BOD, nitrogen dioksida, nitrat, amonia,
klorin bebas, total fosfat, fenol, detergen, fecal coliform, total coliform,
sianida, dan hidrogen sulfida, dimana baku mutu untuk tiap parameter tersebut
telah ditetapkan dalam Peraturan Pemerintah Nomor 82 Tahun 2001 tentang
Pengendalian Kualitas Air dan Pengendalian Pencemaran Air, sedangkan
untuk kelas air sungai ditentukan berdasarkan Peraturan Gubernur nomor 61
tahun 2010 tentang Penetapan Kelas Air pada Air Sungai.
Monitoring kualitas air sungai di Surabaya dilakukan pada 17 sungai dan
saluran air dengan jumlah titik sebanyak 26 titik lokasi yang dilakukan pada
bulan Jnauari, Mei, dan September 2017. Tidak terdapat kelas air I pada
sungai di Kota Surabaya, sedangkan kelas II ditetapkan untuk : (1) Kali Mas
(Keputran Selatan); (2) Kali Surabaya di Jembatan Wonokromo; (3) Kali
Mas PJT Kayoon; (4) Kali Mas Jembatan Kebonrojo; (5) Kali Jeblokan Jalan
Petojo; (6) Kali Surabaya RPH Kedurus; (7) Kali Surabaya Perbatasan; (8)
III - 38

Kali Mas Jembatan Ngagel; sungai kelas III meliputi (9) Kali Kebon Agung
SIER; (10) Kali Makmur Lidah Kulon; (11) Kali Wonokromo Jembatan
Nginden; (12) Kali Wonokromo Jembatan Merr II; sungai kelas IV meliputi
(13) Saluran Lebak Indah THP Kenjeran; (14) Kali Greges Jalan Dupak; (15)
Kali Wonokromo Kedung Baruk; (16) Kali Krembangan Dumar; (17) Kali
Pegirian Jl. Pegirian; (18) Saluran Kenari Pompa Air Kenari; (19) (Saluran
Dinoyo); (20) Saluran Margomulyo Kalianak; (21) Saluran Darmo Pompa Air
Darmo; (22) Kali Pegirian Jl Undaan; (23) Kali Banyu Urip Gunungsari; (24)
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Saluran Tambak Wedi Pompa; (25) Kali Kandangan; (26) Kali Krembangan
Tambak Pokak (Lampiran A Tabel 17) (Gambar 3.40).
Kualitas Air

Gambar 3.42 Pengambilan Sampel Air Sungai


Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
III - 39

Bab
III
III - 40

Hasil Pemantauan Kualitas Air Sungai Parameter DO (Dissolved Oxygen)



Dissolved oxygen merupakan banyaknya oksigen terlarut dalam suatu perairan.
Semakin besar nilai kandungan DO, maka kualitas air tersebut semakin baik.
Oksigen terlarut sangat berperan pada proses respirasi atau pernapasan oleh
biota air karena merupakan sumber oksigen yang berada dalam air. Grafik
hasil uji kualitas air sungai parameter DO disajikan dalam Gambar 3.44.
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Keterangan : g. Kali Mas Jembatan m. Kali Greges Jl. s. Saluran Margomulyo


Ngagel Dupak Kalianak
a. Kali Mas Keputran
Selatan h. Kali Kebon Agung n. Kali Wonorejo t. Saluran Margomulyo
Kualitas Air

SIER Kedung Baruk Kalianak


b. Kali Surabaya
di Jembatan i. Kali Makmur o. Kali u. Kali Pegirian Jl.
Wonokromo Lidah Kulon Krembangan Undaan
Dumar
c. Kalimas PJT Kayoon j. Kali Wonokromo v. Kali Banyuurip
Jembatan Nginden p. Kali Pegirian Gunungsari
d. Kali Mas Jembatan Jl. Pegirian
Kebonrojo k. Kali Wonokromo w. Saluran Tambak
Jembatan Merr q. Saluran Kenari Wedi Pompa
e. Kali Jeblokan Jl. II C di Pompa Air
Petojo Kenari x. Kali Kandangan Jl.
l. Saluran Lebak Tambak Osowilangun
f. Kali Surabaya RPH Indah THP r. Saluran
Kedurus Kenjeran Dinoyo y. Kali Krembangan
Tambak Pokak

Gambar 3.44 Pengukuran Kualitas Air Sungai Parameter DO


Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Berdasarkan grafik diatas dapat diketahui bahwa nilai DO kualitas air kelas
II dan III sebagian telah memenuhi baku mutu yang dipersyaratkan, terutama
pada saat pengambilan sampel pada bulan Agustus, dimana nilai DO minimal
untuk kualitas air kelas II dalah 4 mg/l sedangkan untuk kelas III nilai DO
minimal adalah 3 (Lampiran A Tabel 17).

Hasil Pemantauan Kualitas Air Sungai Parameter BOD (Biological



Oxygen Demand)
Kebutuhan oksigen biologis menunjukkan jumlah oksigen terlarut yang
dibutuhkan oleh mikroorganisme hidup untuk memecah atau mengoksidasi
bahan organik dalam air. Jumlah BOD dalam perairan berbanding terbalik
dengan jumlah DO, maka apabila dalam suatu perairan memiliki jumlah BOD
III - 41

yang tinggi maka secara tidak langsung kebutuhan oksigen terlarut dalam
air berkurang yang mengakibatkan terancamnya kehidupan biota perairan.
Nilai BOD pada kelas II pada beberapa lokasi pemantauan belum memenuhi
baku mutu, dimana nilai maksimal atau ambang batang BOD untuk sungai
kelas II adalah 3 mg/l, sedangkan pada kelas sungai III dan IV sebagian besar
telah memenuhi baku mutu yang ditetapkan yaitu nilai maksimal BOD yang
diperbolehkan adalah 6 mg/l, dan untuk kelas IV adalah 12 mg/l.

Bab
III

Keterangan : g. Kali Surabaya n. Kali Greges Jl. u. Saluran


Lamong Dupak Margomulyo
a. Kali Mas Kalianak
Keputran h. Kali Mas o. Kali Wonorejo
Selatan Jembatan Ngagel Kedung Baruk v. Kali Pegirian
Jl. Undaan
b. Kali Surabaya i. Kali Kebon Agung p. Kali
di Jembatan SIER Krembangan w. Kali Banyuurip
Wonokromo Dumar Gunungsari
j. Kali Makmur
c. Kalimas PJT Lidah Kulon q. Kali Pegirian Jl. x. Saluran
Kayoon Pegirian Tambak Wedi
k. Kali Wonokromo Pompa
d. Kali Mas Jembatan Nginden r. Saluran Kenari
Jembatan di Pompa Air y. Kali
Kebonrojo l. Kali Wonokromo Kenari Kandangan
Jembatan Merr Jl. Tambak
e. Kali Jeblokan II C s. Saluran Dinoyo Osowilangun
Jl. Petojo
m. Saluran Lebak t. Saluran z. Kali
f. Kali Surabaya Indah THP Margomulyo Krembangan
RPH Kedurus Kenjeran Kalianak Tambak Pokak
Gambar 3.45 Grafik Kualitas Air Sungai Parameter BOD
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Hasil Pemantauan Kualitas Air Sungai Parameter COD (Chemical



Oxygen Demand)
Chemical oxygen demand atau kebutukan oksigen kimia adalah jumlah oksigen
yang diperlukan untuk mengurai seluruh bahan organik yang terkandung
dalam air. Dari hasil pemantauan menunjukkan bahwa nilai COD untuk
seluruh lokasi pemantauan sungai kelas II dan III telah memenuhi baku mutu
III - 42

yang ditetapkan (nilai maksimal COD untuk kelas II adalah 25 mg/l, dan untuk
kelas III adalah 50 mg/l ) (Lampiran A Tabel 17) (Gambar 3.46). Kualitas
air sungai untuk parameter COD banyak dipengaruhi oleh beberapa faktor
salah satunya adalah kegiatan industri atau usaha yang berada di sepanjang
aliran sungai. Oleh karena itu Pemerintah Kota Surabaya telah mewajibkan
para pemilik kegiatan usaha tersebut agar memiliki Izin Pembuangan Limbah
Cair (IPLC), maupun izin B3 sebagai upaya mengurangi limbah yang masuk
ke aliran sungai.
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan
Kualitas Air

Keterangan : g. Kali Surabaya n. Kali Greges Jl. u. Saluran


Lamong Dupak Margomulyo
a. Kali Mas Kalianak
Keputran h. Kali Mas o. Kali Wonorejo
Selatan Jembatan Ngagel Kedung Baruk v. Kali Pegirian Jl.
Undaan
b. Kali Surabaya i. Kali Kebon p. Kali
di Jembatan Agung SIER Krembangan w. Kali Banyuurip
Wonokromo Dumar Gunungsari
j. Kali Makmur
c. Kalimas PJT Lidah Kulon q. Kali Pegirian Jl. x. Saluran Tambak
Kayoon Pegirian Wedi Pompa
k. Kali Wonokromo
d. Kali Mas Jembatan r. Saluran Kenari y. Kali Kandangan
Jembatan Nginden di Pompa Air Jl. Tambak
Kebonrojo Kenari Osowilangun
l. Kali Wonokromo
e. Kali Jeblokan Jl. Jembatan Merr s. Saluran Dinoyo z. Kali
Petojo II C Krembangan
t. Saluran Tambak Pokak
f. Kali Surabaya m. Saluran Lebak Margomulyo
RPH Kedurus Indah THP Kalianak
Kenjeran
Gambar 3.46 Grafik Kualitas Air Sungai Parameter COD
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Hasil Pemantauan Kualitas Air Sungai Parameter TSS (Total Suspended



Solid)
Total suspended solid atau padatan tersuspensi adalah padatan yang
menyebabkan kekeruhan air dengan membatasi penetrasi cahaya untuk
fotosintesis dan visibilitas perairan. Sifat dari TSS adalah tidak terlarut dan
tidak dapat mengendap langsung, sehingga kandungan total dari TSS dapat
III - 43

berpengaruh pada biota air seperti menghambat respirasi pada hewan air
dan mengganggu proses fotosintesis flora perairan. Dari hasil pemantauan
menunjukkan bahwa nilai TSS pada sungai kelas II pada bulan Januari belum
memenuhi baku mutu, sedangkan pada bulan Mei dan Agustus seluruh
pemantauan telah memenuhi baku mutu yang dipersyaratkan. Untuk sungai
kelas III dan IV pada seluruh lokasi pemantauan telah memenuhi baku mutu
yang dipersyaratkan (Lampiran A Tabel 17). Peningkatan nilai TSS pada
suatu perairan dipengaruhi oleh banyak faktor salah satunya adalah iklim,
dimana pada Bulan Januari merupakan musim penghujan, sehingga volume
air sungai dan arus cenderung tinggi yang menyebabkan pengadukan pada
badan air sehingga menyebabkan peningkatan nilai TSS. Grafik nilai TSS
pada air sungai ditunjukkan pada Gambar 3.47.

Bab
III

Keterangan : g. Kali Surabaya n. Kali Greges Jl. u. Saluran


Lamong Dupak Margomulyo
a. Kali Mas Kalianak
Keputran Selatan h. Kali Mas Jembatan o. Kali Wonorejo
Ngagel Kedung Baruk v. Kali Pegirian Jl.
b. Kali Surabaya Undaan
di Jembatan i. Kali Kebon Agung p. Kali
Wonokromo SIER Krembangan w. Kali Banyuurip
Dumar Gunungsari
c. Kalimas PJT j. Kali Makmur Lidah
Kayoon Kulon q. Kali Pegirian Jl. x. Saluran Tambak
Pegirian Wedi Pompa
d. Kali Mas k. Kali Wonokromo
Jembatan Jembatan Nginden r. Saluran Kenari y. Kali Kandangan
Kebonrojo di Pompa Air Jl. Tambak
l. Kali Wonokromo Kenari Osowilangun
e. Kali Jeblokan Jl. Jembatan Merr II C
Petojo s. Saluran Dinoyo z. Kali
m. Saluran Lebak Krembangan
f. Kali Surabaya Indah THP t. Saluran Tambak Pokak
RPH Kedurus Kenjeran Margomulyo
Kalianak

Gambar 3.47 Grafik Kualitas Air Sungai Parameter TSS


Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
III - 44

Hasil Pemantauan Kualitas Air Sungai Parameter Total Phospate (T-P)



Fosfat merupakan salah satu unsur makronutrien, dimana P dalam perairan
berupa PO4. Fosfat secara alami berasal dari sedimen yang selanjutnya akan
terfiltrasi dalam air tanah dan akhirnya masuk ke sistem perairan. Apabila
kadar fosfat terlalu tinggi dapat menyebabkan eutrofikasi sehingga terjadi
blooming (perkembangan tidak terkendali) dari salah satu jenis fitoplankton
yang mengeluarkan toksin. Dari hasil pemantauan menunjukkan bahwa pada
sungai kelas II parameter fosfat belum memenuhi baku mutu, kecuali pada
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

lokasi pengambilan di Kali Surabaya, Kali Surabaya Lamong dan Kali Mas
Jembatan Ngagel (Lampiran A Tabel 17) (Gambar 3.48), sedangkan untuk
sungai kelas III dan IV telah memenuhi baku mutu yang dipersyaratkan.
Meskipun pada beberapa lokasi pemantauan untuk sungai kelas II belum
memenuhi baku mutu, kadar fosfat dalam perairan tidak terpaut jauh
dibandingkan nilai ambang batas yang ditetapkan sehingga kemungkinan
terjadinya blooming atau eutrofikasi di sungai Kota Surabaya masih sangat
kecil.
Kualitas Air

Keterangan : g. Kali Surabaya n. Kali Greges Jl. u. Saluran


Lamong Dupak Margomulyo
a. Kali Mas Kalianak
Keputran Selatan h. Kali Mas Jembatan o. Kali Wonorejo
Ngagel Kedung Baruk v. Kali Pegirian Jl.
b. Kali Surabaya Undaan
di Jembatan i. Kali Kebon Agung p. Kali Krembangan
Wonokromo SIER Dumar w. Kali Banyuurip
Gunungsari
c. Kalimas PJT j. Kali Makmur Lidah q. Kali Pegirian Jl.
Kayoon Kulon Pegirian x. Saluran Tambak
Wedi Pompa
d. Kali Mas k. Kali Wonokromo r. Saluran Kenari di
Jembatan Jembatan Nginden Pompa Air Kenari y. Kali Kandangan
Kebonrojo Jl. Tambak
l. Kali Wonokromo s. Saluran Dinoyo Osowilangun
e. Kali Jeblokan Jl. Jembatan Merr II C
Petojo t. Saluran z. Kali Krembangan
m. Saluran Lebak Indah Margomulyo Tambak Pokak
f. Kali Surabaya THP Kenjeran Kalianak
RPH Kedurus
Gambar 3.48 Grafik Kualitas Air Sungai Parameter T-P
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
III - 45

Hasil Pemantauan Kualitas Air Sungai Parameter Fecal Coliform



Bakteri koliform merupakan golongan mikroorganisme yang lazim digunakan
sebagai indikator, dimana bakteri ini dapat menjadi sinyal untuk menentukan
bilamana suatu sumber air telah terkontaminasi oleh pathogen atau tidak.
Semakin banyak bakteri koliform dalam suatu perairan maka semakin tinggi
pula tingkat pencemaran airnya. Fecal coliform sendiri pada umumnya
terdapat dalam saluran usus dan feses hewan berdarah panas. Sumber dari
fecal coliform lebih spesifik daripada sumber kelompok bakteri total coliform,
sehingga pengujian fecal coliform dianggap sebagai indikasi lebih akurat
terhadap adanya kontaminasi limbah kotoran hewan atau manusia daripada
pengujian total coliform. Pengujian fecal coliform dilakukan pada enam
lokasi pemantauan, sungai kelas II yang diuji adalah Kali Mas Kebonrojo,
Kali Surabaya RPH, Kali Surabaya Lamong, dan Kali Mas Ngagel. sedangkan
sungai kelas III yang diuji adalah Kali Wonokromo Merr dan Kali Pegirian Bab
Undaan. Grafik hasil pengujian fecal coliform pada sungai kelas II dan III di III
Surabaya ditunjukkan pada Gambar 3.49.

Gambar 3.49 Grafik Kualitas Air Sungai Parameter Fecal Coliform


Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Berdasarkan gambar diatas diketahui bahwa nilai fecal coliform pada seluruh
lokasi pemantauan pada bulan Januari belum memenuhi baku mutu yang
dipersyaratkan (nilai maksilmal fecal coliform kelas II adalah 1000 jml/
100 ml, kelas III adalah 2000 jml/ 100 ml)., sedangkan pemantauan fecal
coliform pada bulan Mei secara keseluruhan telah memenuhi baku mutu yang
dipersyaratkan. Beberapa upaya yang yang dilakukan oleh Pemerintah Kota
III - 46

Surabaya terkait dengan peningkatan kualitas air parameter fecal coliform dan
total coliform adalah pembangunan jamban sehat yang merupaka bagian dari
program Rehabilitasi Sosial Daerah Kumuh (RSDK), pembangunan sarana
sanitasi sehat (jamban sehat) dengan melibatkan dunia usaha melalui program
Corporate Social Responsibility (CSR), melakukan kegiatan pemicuan
STOP BABS dan monitoring dan evaluasi pasca pemicuan melalui tim
fasilitator STBM (Sanitasi Total Berbasis Masyarakat) yang telah terbentuk
di puskesmas, dsb.
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Hasil Pemantauan Kualitas Air Sungai Parameter Total Coliform



Total coliform merupakan indikator bakteri yang digunakan untuk menentukan
aman tidaknya air dikonsumsi. Apabila total coliform dalam air ditemukan
dalam jumlah yang tinggi maka kemungkinan dalam air tersebut terdapat
bakteri patogenik, sehingga diperlukan pengolahan air sebelum melakukan
pemanfaatan. Secara alamiah bakteri Escherichia coli terdapat di alam,
menurut Cappuccino dan Natalie (2002) bakteri e-coli dapat berasal dari
pelapukan kayu dan daun-daun kering atau berasal dari hewan atau tumbuhan
yang mati.
Kualitas Air

Dari hasil pemantauan menunjukkan bahwa pada lokasi Kali Mas Kebonrojo,
Kali Surabaya RPH, Kali Surabaya Lmaong dan Kalo Mas Ngagel pada bulan
Januari belum memenuhi baku mutu yang dipersyaratkan, sedangkan untuk
Kali Wonokromo dan Kali Pegirian Undaan telah memenuhi baku mutu yang
dipersyaratkan (Lampiran A Tabel 17) (Gambar 3.50).

Gambar 3.50 Grafik Hasil Pengukuran Kualitas Air Sungai


ParameterTotal Coliform
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
III - 47

Kualitas Air Baku Instalasi Penjernihan Air



Sungai Surabaya merupakan bahan baku air minum di Surabaya, terdapat
dua lokasi pernjernihan air yang dikelola oleh Perusahaan Daerah Air
Minum Surya Sembada Surabaya, yaitu instalasi penjernihan Karang Pilang
dan Ngagel. Standar maksimal yang digunakan sesuai dengan Peraturan
Pemerintah Republik Indonesia Nomor 82 Tahun 2001. Kelas II Tentang
Pengelolaan Kualitas Air dan Pengendalian Pencemaran Air, sedangkan
standar penetapan kelas pada air sungai berdasarkan Peraturan Gubernur
Nomor 61 Tahun 2010. Hasil uji kualitas air baku pada instalasi penjernihan
Karang Pilang dan Ngagel disajikan pada Gambar 3.51 dan Gambar 3.52.

Bab
III

Gambar 3.51 Kualitas Air pada Instalasi Penjernihan Karang Pilang


Sumber : PDAM Surya Sembada Kota Surabaya, 2017

Gambar 3.52 Kualitas Air pada Instalasi Penjernihan Ngagel


Sumber : PDAM Surya Sembada Kota Surabaya, 2017

Nilai DO pada kedua lokasi pengambilan air baku masih belum memenuhi
baku mutu (nilai minimal 4 mg/l), sedangkan rata-rata nilai DO hasil
III - 48

pengukuran adalah 3,34 mg/l. Untuk parameter yang pH, COD dan zat
organik sebagian besar telah memenuhi baku mutu yang dipersyaratkan.
Selengkapnya hasil kualitas air baku pada instalasi penjernihan Karang
Pilang dan Ngagel dapat dilihat pada (Lampiran A Tabel 17A dan 17B).
Salah satu upaya yang dilakukan PDAM dalam meningkatkan kualitas air
baku adalah melakukan aerasi dengan sistem hidrolisis pada masing-masing
IPAM (Instalasi Penjernihan Air Minum).
3. Indeks Kualitas Air Sungai
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Air, terutama air sungai mempunyai peranan yang sangat penting dalam
kehidupan manusia dan makhluk hidup lainnya. Selain itu air sungai juga
menjadi sumber air baku untuk berbagai kegiatan usaha seperti industri,
pertanian, dan pembangkit tenaga listrik. Peningkatan kualitas air sungai
mutlak diperlukan sebagai salah satu upaya dalam pelestarian sumber
daya air di Surabaya. Untuk mengetahui baik buruknya kualitas air sungai,
dilakukan perhitungan indeks Kualitas air (IKA), dimana perhitungan indeks
untuk indikator kualitas air sungai mengacu pada Keputusan Menteri Negara
Lingkungan Hidup Nomor 115 Tahun 2003 tentang Pedoman Penentuan
Status Mutu Air. Adapun detail perhitungan IKA disajikan dalam Lampiran
Kualitas Air

C Indeks Kualitas Lingkungan Hidup. Grafik peningkatan indeks kualitas


air ditunjukkan pada gambar berikut :

Gambar 3.53 Nilai Indeks Kualitas Air Kota Surabaya 2015 -2017
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Berdasarkan Gambar 3.53 diketahui bahwa nilai IKA Kota Surabaya


cenderung mengalami peningkatan dari tahun 2015. Indeks kualitas air Kota
Surabaya pada tahun 2017 naik 4,7 % atau naik 2,6 poin dari tahun 2016.
Peningkatan nilai IKA setiap tahunnya menunjukkan kesungguhan Pemerintah
Kota Surabaya dalam upaya melestarian sumber daya air khususnya adalah
III - 49

air sungai. Kegiatan yustisi bantaran sungai, penghijauan daerah sempadan


sungai, kegiatan ritasi, normalisasi saluran air, monitoring dan pengawasan
kualitas air dan pengawasan pada kegiatan usaha (penaatan kegiatan usaha),
dan program-program lainnya yang terdapat pada seluruh organisasi organisasi
perangkat daerah (OPD), perguruan tinggi dan lembaga swadaya masyarakat
turut andil dalam peningkatan dan pelestarian air di Kota Surabaya.

B. Kondisi dan Kualitas Air Danau/ Waduk/ Situ/ Embung


1. Inventarisasi Danau/ Waduk/ Situ/ Embung
Kota Surabaya memiliki 19 waduk dan 17 embung (boezem) yang tersebar
di seluruh Kota Surabaya (Lampiran A Tabel 16). Fungsi utama dari waduk
adalah menampung air hujan sekaligus berfungsi pada sistem irigasi pengairan
sawah ladang di Surabaya, sedangkan fungsi embung (boezem) adalah murni
Bab
sebagi penampungan air hujan. Berikut adalah beberapa potret waduk dan
III
boesem di Surabaya.

Gambar 3.54 Boesem Banjar Melati; Boesem Kebraon; Waduk Sumur


Welut; dan Boesem Morokrembangan (dari kiri ke kanan)
Sumber : Dokumentasi Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, Kehati 2017

Gambar 3.55 Jumlah Danau/Waduk/Situ/Embung di Kota Surabaya


Sumber : Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan Kota Surabaya, 2017
III - 50

Selain digunakan sebagai tempat penampungan air dan sarana irigasi


persawahan, waduk dan boesem di Surabaya juga dimanfaatkan sebagai
sarana olahraga air dan budidaya perikanan. Waduk yang digunakan sebagai
sarana budidaya ikan adalah Waduk Kedurus, Waduk hutan kota Balas
Klumprik, Waduk Sumur Welut, dan Waduk Jeruk (Lampiran A Tabel 16A),
sedangkan untuk waduk yang dimanfaatkan sebagai sarana kegiatan olahraga
air terdapat pada waduk Kedurus.
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan
Kualitas Air

Gambar 3.56 Pemanfaatan Waduk dan Boesem di Surabaya


Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

2. Kualitas Air Danau/ Waduk/ Situ/ Embung


Kualitas air danau/situ/embung dapat ditentukan melalui beberapa parameter
fisika dan kimia. Parameter yang umum digunakan untuk menentukan kualitas
air danau diantaranya residu tersuspensi (parameter fisika) dan DO, BOD,
COD (parameter kimia anorganik). Baku mutu parameter tersebut telah diatur
dalam Peraturan Pemerintah Nomor 82 Tahun 2001 tentang Pengendalian
Kualitas Air dan Pengendalian Pencemaran Air. Adapun lokasi waduk/boesem
yang diuji adalah Boesem Kalidami, Boesem Wonorejo, Waduk Kedurus dan
Boesem Krembangan. (Lampiran A Tabel 18).
III - 51

Gambar 3.57 Kualitas Air Waduk/Boezem di


Kota Surabaya Parameter DO Bab
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
III
Berdasarkan grafik diatas, diketahui bahwa nilai DO pada boesem Kalidami,
boesem Wonorejo dan boesem Krembangan belum memenuhi baku mutu yang
kelas III, hal tersebut tidak berpengaruh pada kondisi lingkungan dkarenakan
fungsi boesem tersebut adalah sebagai sarana penampungan air, sedangkan
untuk Waduk Kedurus nilai DO nya telah memenuhi baku mutu dan sesuai
dengan peruntukannya sebagai sarana budidaya perikanan.

Gambar 3.58 Kualitas Air Waduk/Boezem di


Kota Surabaya parameter BOD
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Nilai BOD untuk boesem Kalidami, Waduk Kedurus dan Krembangan


cenderung memenuhi baku mutu yang dipersyaratkan, sedangkan nilai BOD
untuk boesem Wonorejo belum memenuhi baku mutu pada pengambilan
sampel bulan Mei dan Agustus. Hal tersebut juga terlihat pada parameter
COD pada ke empat lokasi pengambilan sampel. Hanya boesem Wonorejo
yang memiliki nilai COD tinggi dibandingkan waduk/boesem yang lain.
III - 52
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Gambar 3.59 Kualitas Air Waduk/Boezem di


Kota Surabaya parameter COD
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
Kualitas Air

C. Kualitas Air Sumur


Sebagian besar masyarakat Surabaya menggunakan air PDAM sebagai
sarana kebutuhan akan air bersih, hal tersebut terlihat dari jumlah pelanggan
PDAM yang terus meningkat setiap tahunnya (Lampiran A Tabel 19A). Jumlah
pengguna air sumur oleh masyarakat Surabaya sangat terbatas (Lampiran A Tabel
22), tercatat sebanyak kurang lebih 115.864 pengguna sumur yang pemanfaatannya
diperuntukkan sebagai air mandi dan cuci. Berikut adalah jumlah pengguna air
sumur dan air ledeng di Kota Surabaya :

Gambar 3.60 Grafik Jumlah Pengguna Air Ledeng dan Air Sumur
di Kota Surabaya
Sumber : Dinas Kesehatan Kota Surabaya, 2017
III - 53

Dengan adanya pemanfaatan air sumur di Kota Surabaya, maka masih


diperlukan pengujian kualitas air sumur sebagai salah satu upaya dalam menjaga
dan melestarikan air tanah. Berikut adalah hasil uji sampling air sumur penduduk
Kota Surabaya:

Bab
III

Gambar 3.61 Kualitas Air Sumur di Kota Surabaya Tahun 2017


Sumber : Dinas Kesehatan Kota Surabaya, 2017

Berdasarkan diketahui seluruh parameter TSS, nitrat, tembaga, besi,


mangan, seng, klorida, sianida, nitrit, dan sulfat telah memenuhi baku mutu sesuai
Keputusan Menteri Kesehatan Nomor 492/Menkes/ Per/IV/2010, sedangkan untuk
parameter zat padat terlarut (TDS) pada lokasi Sidonipah, Tanjungsari dan Balongsari
belum memenuhi baku, dimana nilai maksimal TDS tertinggi adalah 500 mg/l. Zat
padat terlarut merupakan zat padat organik maupun anorganik yang membentuk
mikrogranula yang terdapat dalam suatu cairan. Total zat padat ini secara umum
tidak dianggap sebagai suatu zat cemar yang utama (TDS diasumsikan tidak terkait
dengan efek kesehatan), tetapi TDS digunakan sebagai salah satu petunjuk estetika
karakteristik air minum. Dalam pemenuhan akan kebutuhan air bersih PDAM
Surya Sembada Kota Surabaya selalu melakukan pemantauan kualitas air produksi,
untuk menjamin kelayakan air produksi yang sampai pada pelanggan (Lampiran
A Tabel 19B s/d 19G).
III - 54

D. Kualitas Air Laut


Kualitas air laut meliputi faktor fisika, kimia dan biologi perlu dimonitor
secara kontinyu untuk mengetahui kondisi terkini suatu perairan laut. Pentingnya
dilakukan monitoring adalah karena pertumbuhan biota laut dipengaruhi oleh
kualitas air laut sekaligus sebagai pengembangan potensi sumber daya hayati
laut. Baku mutu kualitas air laut telah diatur dalam Keputusan Menteri Negara
Lingkungan Hidup Nomor 51 Tahun 2004 tentang Baku Mutu Air Laut. Pemantauan
kualitas air laut dilakukan secara periodik dalam empat triwulan yaitu pada bulan
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Februari, Mei, dan Agustus 2017. Lokasi titik sampling air laut meliputi tiga
kawasan yaitu kawasan wisata bahari (Kenjeran Pengasapan Ikan, Kenjeran Pulau
Pasir), kawasan pelabuhan (Nilam Barat, Nilam Timur), serta kawasan biota laut
(Kali Lamong I, Kali Lamong II, muara Kali UPN, dan muara Kali Wonorejo)
(Lampiran A Tabel 20). Berikut merupakan grafik hasil pemantauan kualitas air
laut di Kota Surabaya:
1. Hasil Pemantauan Kualitas Air Laut Parameter DO (Dissolved Oxygen)
Baku mutu DO untuk kawasan wisata bahari dan biota laut adalah > 5 mg/l,
dari hasil pemantauan pada seluruh lokasi menunjukkan bahwa sebagian
besar pemantauan nilai DO telah memenuhi baku mutu yang ditetapkan,
Kualitas Air

kecuali pada lokasi Kenjeran Pengasapan Ikan dan muara Kali UPN pada
triwulan pertama. (Lampiran A Tabel 20) (Gambar 3.62).

Gambar 3.62 Grafik Kualitas Air Laut Kota Surabaya Parameter DO


Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

2. Hasil Pemantauan Kualitas Air Laut Parameter BOD5


Hasil pemantauan kualitas air laut parameter BOD5 menunjukkan bahwa
seluruh hasil pemantauan pada lokasi wisata bahari dan biota laut telah
memenuhi baku mutu yang ditetapkan (baku mutu wisata bahari 10 mg/l, dan
baku mutu kawasan biota laut 20 mg/l). (Lampiran A Tabel 20) (Gambar
3.63).

Gambar 3.63 Grafik Kualitas Air Laut Kota Surabaya Parameter BOD5
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
III - 55

3. Hasil Pemantauan Kualitas Air Laut Parameter TSS (Total Suspended


Solid)
Baku mutu kualitas air laut parameter TSS (padatan tersuspensi) untuk
kawasan pelabuhan adalah 80 mg/l, sedangkan baku mutu untuk kawasan
wisata bahari dan biota laut sebesar 20 mg/l. Berdasarkan hasil pemantauan
diketahui bahwa nilai TSS pada kawasan wisata bahari dan biota laut pada
beberapa lokasi masih belum memenuhi baku mutu yang ditetapkan terutama
pada lokasi Kenjeran Pengasapan Ikan Triwulan I, Kali Lamong I dna II pada
Triwulan III, serta Muara Kali Wonorejo triwulan ke-II (Lampiran A Tabel
20) (Gambar 3.64).

Bab
III

Gambar 3.64 Grafik Kualitas Air Laut Kota Surabaya Parameter TSS
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

4. Hasil Pemantauan Kualitas Air Laut Parameter Amonia Total (NH3-N)


Menurut hasil pemantauan, nilai amonia total pada beberapa lokasi pemantauan
belum memenuhi baku mutu yang ditetapkan (0,3 mg/l), terutama pada
kawasan biota laut (muara Kali lamong, muara Kali UPN dan muara Kali
Wonorejo) (Lampiran A Tabel 20) (Gambar 3.65).

Gambar 3.65 Grafik Kualitas Air Laut Kota Surabaya


Parameter Amonia Total
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

5. Hasil Pemantauan Kualitas Air Laut Parameter Nitrat (NO3-N)


Hasil pengukuran parameter nitrat pada kawasan belum memenuhi baku
mutu yang ditetapkan (0,008 mg/l) (Lampiran A Tabel 20) (Gambar 3.66).
III - 56

Sumber utama nitrat di perairan berasal dari limbah yang mengandung


senyawa nitrat berupa bahan organik dan senyawa anorganik seperti pupuk
nitrogen (Hutagalung, 1997).
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Gambar 3.66 Grafik Kualitas Air Laut Kota Surabaya


Parameter Nitrat
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

6. Hasil Pemantauan Kualitas Air Laut Parameter Fosfat (PO4-P)


Hasil pemantauan kualitas air parameter fosfat juga cenderung belum
memenuhi baku mutu yang ditetapkan (0,015 mg/l). Nilai fosfat tertinggi
Kualitas Air

tercatat pada lokasi Muara Kali Wonorejo sebesar 6,19 mg/L pada triwulan I
(Lampiran A Tabel 20) (Gambar 3.67).

Gambar 3.67 Grafik Kualitas Air Laut Parameter Fosfat


Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Parameter ammonia total, nitrat dan fosfat pada kawasan pantai timur
Surabaya (Pamurbaya) cenderung melebihi baku mutu yang ditetapkan. Nilai
ketiga parameter tersebut ditentukan oleh banyaknya zat-zat organik dalam
peraian. Zat organik ini dapat berupa limbah domestik, sisa makanan, sisa
pakan ternak dan dapat pula berupa limpasan pupuk hasil pertanian. Apabila
ditinjau dari lokasi yang memiliki nilai nitrat, fosfat dan amoniak yang tinggi
(muara Kali UPN dan muara Kali Wonorejo) diketahui bahwa pada kawasan
sempadan sungai yang menuju muara terdiri dari kawasan permukiman dan
area tambak ikan.
III - 57

E. Curah Hujan Rata-rata Bulanan


Iklim adalah kondisi cuaca rata-rata berdasarkan lamanya waktu pada suatu
lokasi. Iklim sangat dipengaruhi oleh suhu, curah hujan, kelembaban, angin, dan
kondisi geografis. Sebagai suatu peristiwa alam, manusia hanya dapat mengikuti
pola perkembangan dan perubahan iklim dengan melakukan pengamatan
secara teratur dan terus menerus. Hasil pengamatan tersebut dapat memberikan
informasi kondisi iklim suatu wilayah yang diperlukan dalam penentuan program
pembangunan berkelanjutan serta antisipasi terhadap bencana yang mungkin terjadi
akibat perubahan iklim.
Menurut data dari Dinas Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG),
Kota Surabaya mengalami hujan selama sepuluh bulan (Lampiran A Tabel 21,
21A, 21B), pemantauan curah hujan dilakukan dari stasiun meterologi Perak I
Surabaya. Jumlah hari hujan paling banyak terjadi pada Bulan Januari, sedangkan
curah hujan tertinggi terjadi di bulan Desember 2017 sebesar 107 mm (Gambar
Bab
3.68).
III

Gambar 3.68 Grafik Curah Rata-rata dan Hari Hujan Bulanan Rata-Rata
Kota Surabaya Tahun 2017
Sumber : BMKG Perak I Surabaya, 2017

Selain curah hujan rata-rata, BMKG Kota Surabaya juga memantau curah
hujan maksimum (Lampiran A Tabel 21A). Curah hujan maksimum tertinggi
terjadi pada bulan Desember 2017 sebesar 107 mm (Gambar 3.69).

Gambar 3.69 Grafik Curah Hujan Maksimum Bulanan


Kota Surabaya Tahun 2017
Sumber : BMKG Perak I Surabaya, 2017
III - 58

3.2.3 Response
Kebutuhan akan sumber daya air sangat penting dalam pemenuhan kehidupan
perkotaan, di Surabaya sendiri kebutuhan akan air bersih ditunjang oleh keberadaan
Kali Surabaya sebagai sumber baku utama pengolahan air bersih (sumber lain air
baku PDAM berasal dari mata air Umbulan dan Pandaan di Pasuruan). Pentingnya
kelestarian air sungai khususnya dan air permukaan pada umumnya, menjadi salah
satu prioritas utama Pemerintah Kota Surabaya dalam meningkatkan kualitas air
permukaan. Upaya-upaya yang dilakukan Pemerintah Kota Surabaya dalam rangka
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

pelestarian sumber daya air baik air sungai, air laut, waduk/boesem dan air tanah
diantaranya adalah :
A. Upaya Pengelolaan Kualitas Air
 Pengawasan dan Monitoring Kualitas Air Sungai, Waduk/Boesem dan Air
Laut,
Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui kualitas air sungai dan laut yang
menjadi kewenangan Pemerintah Kota Surabaya. Pemantauan dilakukan
setiap triwulan dengan membandingkan hasil uji laboratorium sampel yang
diambil dengan baku mutu yang telah ditetapkan (Lampiran A Tabel 17,
Kualitas Air

18, 19, dan 20).

Gambar 3.70 Kegiatan Monitoring Kualitas Air


Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Tujuan dari kegiatan pemantauan dan pemgawasan kualitas air sungai dan
air laut di wilayah Kota Surabaya adalah untuk mengetahui secara pasti
kondisi atau kualitas peraian sehingga dapat dilakukan upaya pencegahan,
pengendalian pencemaran sekaligus upaya pelestarian perairan.
 Kegiatan Patroli Air
Dinas lingkungan hidup bekerja sama dengan Organisasi Perangkat Daerah
Lainnya melakukan kegiatan patroli air yang dilakukan di sepanjang aliran
sungai. Dimana tujuan dari kegiatan ini adalah melakukan pengawasan
terhadap sumber pencemar (Lampiran Tabel 27) terutama oleh kegiatan
III - 59

usaha yang berada di sepanjang aliran sungai, sekaligus memantau


kebersihan dan penertiban kawasan permukiman dan area sempadan sungai.

Gambar 3.71 Kegiatan Patroli Air di Kota Surabaya


Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

 Pembangunan dan Monitoring IPAL Komunal dan IPAL Puskesmas Bab


IPAL adalah Instalasi Pengolahan Air Limbah yang merupakan sarana
III
untuk mengolah limbah yang berbentuk cair misalnya limbah dari kegiatan
mandi cuci dan kakus, sedangkan IPAL komunal sendiri merupakan
sarana pengolahan air limbah yang digunakan secara bersama-sama. Di
Surabaya sendiri telah dilakukan Pembangunan IPAL komunal oleh Dinas
Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman,Cipta Karya dan Tata Ruang
melalui program USRI (urban sanitation and rural infrastructure) yang
mana mulai tahun 2012 sampai dengan 2015, sebanyak 42 MCK DAN
IPAL telah dibangun. Kemudian melalui program DAK-Sanitasi pada tahun
2016, telah dibangun IPAL komunal sebanyak 4 IPAL dan pada tahun
2017 telah dibangun sebanyak 7 IPAL (Lampiran A Tabel 17C). IPAL
komunal dibangun pada kawasan permukiman, wisata kuliner,dan lokasi
lainnya yang berpotensi sebagai penghasil limbah cair. Pembangunan
IPAL juga dibangun pada area kesehatan seperti puskesmas, berikut adalah
dokumentasi pembangunan IPAL di Surabaya :
III - 60
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Gambar 3.72 IPAL Komunal Pada Permukiman Warga di


Kualitas Air

Kota Surabaya
Sumber : Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman, Cipta Karya dan
Tata Ruang Kota Surabaya, 2017

 Pembangunan Instalasi Pengelolaan Limbah Tinja (IPLT)


Pembangunan IPLT bertujuan untuk mengelola limbah tinja yang dihasilkan
menjadi bahan yang aman dikembalikan ke alam. Adapun salah satu
pemanfaatan lumpur hasil pengolahan tinja adalah untuk pembuatan kompos
yang digunakan sebagai sumber pupuk di hutan kota dan taman kota.

Gambar 3.73 Pemanfaatan Tanah Hasil Pengeringan di IPLT untuk


Media Penanaman di Taman dan Jalur Hijau di Kota Surabaya
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017
III - 61

 Program Rehabilitasi Sosial Daerah Kumuh (RSDK)


Program yang dimotori oleh Dinas Sosial Kota Surabaya diwujudkan
dengan merenovasi rumah warga yang tidak layak huni. Adapun renovasi
yang dilakukan salah satunya adalah memperbaiki bagian kamar mandi dari
rumah tidak layak huni tersebut, sehingga mengurangi potensi pencemaran
air (Lampiran A Tabel 43).
 Pembangunan Sarana Sanitasi Sehat dan Pemicuan Stop BABS (Buang Air
Besar Sembarangan)
Pembangunan sarana sanitasi sehat (jamban sehat) dilakukan dengan
melibatkan dunia usaha melalui program CSR (Coorporate Social
Responsibility), serta fasilitator lingkungan terutama dalam upaya
pendampingan dan pemicuan stop buang air besar sembarangan (BABS).
Bab
III

Gambar 3.74 Pemicuan Stop BABS di Kelurahan Tenggilis (kiri)


dan Manukan Wetan (kanan)
Sumber : Dinas Kesehatan Kota Surabaya, 2017

Gambar 3.75 Kegiatan CSR Pembangunan Jamban Sehat


Sumber : Dinas Kesehatan Kota Surabaya, 2017
III - 62

 Kegiatan Pengerukan / Ritasi pada Sistem Drainase, Waduk Dan Boezem


Sistem drainase yang menjadi sasaran dari kegiatan ini adalah saluran
primer, sekunder, tersier, saluran tepi, brandgang, saluran diversi, waduk
dan boesem. Jumlah ritasi yang dilakukan oleh Dinas Pekerjaan Umum
Bina Marga dan Pematusan adalah 61 saluran primer, 76 sal sekunder, 48
saluran tersier, 324 sal tepi, 18 brandgang, 12 boesem, 5 diversi, 4 waduk 6
rumah pompa dan 21 lokasi lainnya (Lampiran A Tabel 37F).
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Gambar 3.76 Kegiatan Ritasi di Sungai/Kali Kota Surabaya


Sumber : Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan Kota Surabaya, 2017
Kualitas Air

 Pembangunan Saluran Air yang Memisahkan Air Limbah dan Hujan


Kota Surabaya melaui Dinas Pekerjaan Umum Binamarga dan Pematusan
terus berupaya mengurangi pencemaran air akibat kegiatan manusia di
wilayahnya. Salah satu upaya adalah membuat saluran yang terpisah antara
saluran limbah dengan saluran air hujan. Dengan demikian diharapkan
mampu mengurangi pencemaran air yang terjadi.
Box Air Limbah

Gambar 3.77 Pembangunan


Saluran yang Memisahkan Air
Box Saluran
Limbah dan Air Hujan
Sumber : Dinas Pekerjaan Umum
Bina Marga dan Pematusan Kota
Surabaya, 2017

 Pembangunan dan Normalisasi Saluran Drainase


Kegiatan ini bertujuan untuk mengurangi lama genangan yang merupakan
salah satu permasalahan yang dihadapi oleh Kota Surabaya. Genangan yang
terjadi berpotensi mempengaruhi kualitas air karena air tersebut tidak dapat
langsung mengalir ke saluran drainase (Lampiran A Tabel 15B).
 Pembangunan Taman pada Sempadan Sungai
III - 63

Pemerintah Kota Surabaya membangun taman di sempadan sungai


sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas air sungai. Dengan
meningkatnya kualitas air sungai maka kemampuan self purification sungai
akan meningkat pula (Lampiran A Tabel 17E).

(a) (b)

Gambar 3.78 (a) Taman Ngagel BAT; (b) Taman Skate dan BMX Bab
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017 III

 Pembentukan Pasukan Kebersihan Saluran (Jogo Got)


Pasukan yang dibentuk oleh Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau
dengan tugas untuk mengawasi dan mengontrol saluran drainase agar tidak
tersumbat. Sampah adalah salah satu penyebab utama yang menghambat
saluran drainase di Surabaya sekaligus berpengaruh terhadap kualitas air.

Gambar 3.79 Permbersihan Sampah di Saluran Drainase


Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

 Penerbitan Izin Pembuangan Limbah Cair (IPLC)


Air limbah adalah sisa dari suatu hasil usaha dan/atau kegiatan yang
berwujud cair. Setiap kegiatan usaha yang menghasilkan air limbah dan
melakukan pembuangan air limbah wajib mengajukan izin pembuangan
limbah cair (IPLC) (Lampiran Tabel 27B, Tabel 34B). Sehingga setiap
kegiatan usaha yang melakukan pembuangan air limbah dapat dipantau dan
dilakukan pengawasan secara berkala sebagai salah satu upaya pencegahan
pencemaran air.
III - 64

Gambar 3.80 Kegiatan Verifikasi Lapangan oleh Dinas Lingkungan


Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Hidup Kota Surabaya


Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

 Pemantauan Kualitas Air Minum Pelanggan oleh PDAM


Kegiatan pemantauan ini dilakukan setiap bulan kepada pelanggan yang tersebar
di seluruh wilayah Kota Surabaya.
Kualitas Air

Gambar 3.81 Hasil Lab Uji Kualitas Air Minum Pelanggan


Sumber : Perusahaan Daerah Air Minum Surya Sembada Kota Surabaya, 2017

 Pemantauan Kualitas Air Baku Dan Air Produksi oleh PDAM


Kegiatan pemantauan kualitas air ini dilakukan di 2 lokasi yaitu instalasi
penjernihan Karang Pilang dan Ngagel. (Lampiran A Tabel 17B-C dan
19B-G).
III - 65

 Pengawasan terhadap Kegiatan Usaha Penghasil Limbah (Indeks Kegiatan


Usaha/IKU)
Indeks kegiatan usaha adalah program Dinas Lingkungan Hidup terkait
ketaatan kegiatan usaha terhadap pengelolaan lingkungan hidup, dimana
pengawasan dilakukan terhadap kegiatan usaha yang menghasilkan limbah
padat, dan cair. Penilaian ketaatan berdasarkan kelengkapan izin lingkungan,
kelengkapan izin pembuangan limbah cair, penyimpanan sementara limbah
B3, dan kepemilikan IPAL.

Bab
III

Gambar 3.82 Kegiatan pengawasan IKU di Kota Surabaya


Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

 Pengaduan Kasus Lingkungan Terkait Pencemaran Air


Pengaduan masyarakat terkait kasus lingkungan hidup di Kota Surabaya
dapat dilaporkan pada Dinas Lingkungan Hidup, dimana seluruh kasus
lingkungan tersebut akan ditangani dan diselesaikan sesuai dengan standar
operasional prosedur penanganan lingkungan. Terdapat 27 kasus terkait
pencemaran kualitas air, dimana 18 kasus telah selesai tertangani.

Gambar 3.83 Kegiatan Penanganan Kasus Lingkungan di Kota Surabaya


Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
III - 66

 Kegiatan Bimbingan Teknis dan Sosialisasi Lingkungan


Kegiatan bimbingan teknis dan sosialisai lingkungan banyak dilakukan oleh
Dinas Lingkungan Hidup diantaranya adalah bimbingan teknis perijinan
lingkungan meliputi TPS Limbah B3 dan IPLC.
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Gambar 3.84 Kegiatan Bimbingan Teknis Pemerintah Kota Surabaya


Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

 Kegiatan Adiwiyata
Kualitas Air

Salah satu upaya dalam meningkatkan kepedulian lingkungan Hidup oleh


pelajar di Sekolah Dasar hingga Sekolah Menengah Atas, seperti pengelolaan
ruang terbuka hijau di sekolah, sehingga mampu menjaga kualitas air tanah.
 Kegiatan Eco-Campus
Pengelolaan lingkungan hidup secara sistematis dan berkesinambungan,
seperti pengelolaan ruang terbuka hijau dan pengelolaan saluran air yang
bebas dari sampah, yang diwujudkan dalam kebijakan Perguruan Tinggi.
 Eco-Pesantren
Kegiatan ini untuk meningkatkan pengelolaan kualitas air di Pesantren, yang
diwujudkan dalam pengelolaan ruang terbuka hijau, saluran pembuangan,
pengolahan limbah cair, dan upaya penyimpanan cadangan air.
 Kerja Bakti
Program kerja bakti dilaksanakan oleh Pemerintah Kota Surabaya yang
dijadwalkan secara rutin seminggu sekali pada hari jum’at. Diantara lokasi-
lokasi tersebut terdapat bantaran sungai sebagai salah satu target lokasi
kerja bakti. Hal tersebut merupakan upaya pemerintah untuk mengurangi
kemungkinan pencemaran air yang terjadi.
III - 67

Gambar 3.85 Kerja Bakti di Beberapa Lokasi di Kota Surabaya


Sumber : Bagian Hubungan Masyarakat Kota Surabaya, 2017

 Program Surabaya Green and Clean


Program ini merupakan salah satu upaya pemerintah Kota Surabaya untuk Bab
meningkatkan partisipasi masyarakat dalam mengurangi pencemaran III
air. Hal tersebut dapat dilihat dari terdapatnya penilaian kepada instalasi
pengelolaan air limbah (IPAL) sebagai salah satu elemen penilaian.

(a) (b)

Gambar 3.86 (a) RT 01 RW V Kelurahan Morokrembangan;


(b) RW VIII Kelurahan Bubutan
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

 Program Merdeka Dari Sampah


Program yang digagas oleh pemerintah Kota Surabaya ini selain bertujuan
untuk mengurangi jumlah sampah yang dihasilkan juga memiliki tujuan
untuk meningkatkan perekonomian masyarakat. Pengurangan jumlah
timbulan sampah akan berpotensi mengurangi pencemaran air di Kota
Surabaya.
 Program Lomba Kampung di Bantaran Sungai
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan peran serta masyarakat dalam
III - 68

pengelolaan lingkungan, seperti tidak membuang sampah sembarangan ke


sungai, sehingga kualitas air sungai dapat terjaga.
 Surabaya Eco School
Kegiatan ini merupakan kumpulan dari gerakan-gerakan peduli lingkungan
hidup, yaitu Gerakan Sejuta Lubang Resapan Biopori, Gerakan Penanaman
Pohon Hutan Sekolah dan Lahan Terbuka,  Gerakan Peresapan Air Hujan ke
dalam Tanah, sehingga mampu menjaga kualitas air.
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

 Kegiatan Penanaman Mangrove


Ekosistem mangrove merupakan ekosistem yang mampu berkontribusi
terhadap peningkatan kualitas air. Keberadaan ekosistem mangrove dapat
membantu proses purifikasi sumber daya air yang berada di sekitarnya
(Lampiran A Tabel 14A).
Kualitas Air

Gambar 3.87 Kegiatan Penanaman Mangrove di Pesisir Surabaya


Sumber : Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Surabaya, 2017

 Penyusunan Produk Hukum


Dalam rangka peningkatan kesehatan masyarakat, Pemerintah Kota
Surabaya mengeluarkan Peraturan Daerah Nomor 2 Tahun 2014 tentang
Penyelenggaraan Ketertiban Umum dan Ketentraman Masyarakat, salah
satunya adalah penyelenggaraan tertib sungai, saluran, kolam dan lepas pantai.
Selain peraturan daerah, Pemerintah Kota Surabaya juga mengeluarkan
surat edaran nomor 443/310/ 436.63/2015 tentang peningkatan kesehatan
masyarakat dengan pelaksanaan kegiatan sanitasi total berbasis masyarakat
(Lampiran A Tabel 48, dan Tabel 48A).
III - 69

­­3.3 Kualitas Udara

3.3.1 Pressure
Udara merupakan sumber daya alam yang paling penting bagi kehidupan
makhluk hidup. Karena itu kualitas udara merupakan salah satu komponen penting
dalam suatu daerah. Maka untuk peningkatan serta pengawasan kualitas udara
diatur dalam Undang-undang Republik Indonesia nomor 32 tahun 2009 tentang
Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup, Peraturan Pemerintah Nomor
41 tahun 1999 tentang Pengendalian Pencemaran Udara, Peraturan Menteri Negara
Lingkungan Hidup Nomor 12 Tahun 2010 tentang Pelaksanaan Pengendalian
Pencemaran Udara di Daerah. Pengawasan yang dilakukan Pemerintah untuk
mengendalikan kualitas udara perkotaan salah satunya melalui “Program Langit
Biru” yang merupakan program untuk mendukung peningkatan kualitas udara yang
bertujuan mengendalikan dan mencegah pencemaran udara serta mewujudkan Bab
perilaku sadar lingkungan baik dari sumber tidak bergerak (industri) maupun sumber III
bergerak yaitu kendaraan bermotor. Adapun faktor-faktor yang mempengaruhi
kualitas udara di Kota Surabaya yaitu jumlah kendaraan bermotor, penggunaan
bahan bakar sumber udara bergerak dan tidak bergerak serta jumlah kegiatan
industri.
1. Penggunaan Bahan Bakar dan Jumlah Kendaraan Bermotor
Di kota-kota besar khususnya Surabaya, kendaraan bermotor dengan
penggunaan bahan bakar merupakan salah satu faktor yang dapat
mempengaruhi kualitas udara di perkotaan. Apabila tidak dilakukan monitoring
dan pengawasan secara berkala maka akan berbanding lurus dengan tingkat
pencemaran udara. Menurut penelitian Kusuma, 2010 diketahui bahwa
kontribusi pencemaran udara yang berasal dari sektor transportasi mencapai
60%, dimana kendaraan bertanggung jawab 25 % dari emisis karbon CO2
(Carbon Dioksida), 90% dari karbon oksida (CO) dan 50 % dari oksida
nitrogen (NOx) yang dihasilkan emisi di seluruh dunia.
Jumlah kendaraan berbahan bakar bensin di Kota Surabaya mencapai
2.612.746 unit dan 164.993 unit untuk bahan bakar solar (Lampiran A
Tabel 31). Bahan bakar bensin paling banyak digunakan oleh jenis kendaraan
roda dua sedangkan bahan bakar solar paling banyak digunakan oleh truk
besar (Gambar 3.88). Selain bahan bakar yang digunakan oleh kendaraan
bermotor, bahan bakar (terutama solar) dimanfaatkan oleh kegiatan industri,
terdapat 24 industri yang tercatat menggunkan bahan baku solar pada tahun
2017 (Lampiran A Tabel 32A).
III - 70

Gambar 3.88 Grafik


Jumlah Kendaraan Kota
Surabaya 2017 Menurut
Jenis Kendaraan dan
Bahan Bakar yang
Digunakan
Sumber : Dinas Pendapatan
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Provinsi Jawa Timur, 2017

Semakin tinggi mobilitas masyarakat, semakin bertambah pula jumlah


penjualan kendaraan bermotor dari tahun 2016 ke tahun 2017 (Lampiran A
Tabel 32) (Gambar 3.89).

Gambar 3.89 Grafik Jumlah


Kendaraan Bermotor Kota
Surabaya
Kualitas Udara

Sumber : Dinas Pendapatan Daerah


Provinsi Jawa Timur, 2017

Pada grafik diatas diketahui bahwa jumlah penjualan kendaraan roda dua
bertambah sebanyak 119.352 unit dan kendaraan penumpang pribadi
bertambah sebanyak 29.993 unit. Namun juga terdapat penambahan penjualan
pada kendaraan bus besar umum sebanyak 82 unit. Hal tersebut menunjukkan
bahwa ada upaya pemerintah untuk menambah angkutan massal agar dapat
mengurai kepadatan lalu lintas.
2. Industri
Industri yang menggunakan bahan bakar fosil seperti batu bara akan
mempengaruhi kualitas udara. Tercatat sebanyak 329 industri yang ada di
Surabaya baik industri kecil maupun industri menengah (Lampiran A Tabel
30F) (Gambar 3.90).

Gambar 3.90 Jumlah Industri Kecil


dan Menengah di Kota Surabaya
Tahun 2015-2017
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota
Surabaya, 2017

Berdasarkan data jumlah industri menengah lebih banyak dibandingkan


industri kecil, namun yang perlu diperhatikan adalah jumlah konsumsi
III - 71

bahan bakar dalam kegiatan produksi yang secara langsung berhubungan


dengan emisi gas buang cerobong asap (Lampiran A Tabel 31A).
Berdasarkan dokumen Rencana Tata Ruang Wilayah Kota Surabaya Tahun
2014-2034, dalam arahan pemanfaatan ruang kawasan peruntukan industri
adalah pengembangan industri kerajinan dan industri rumah tangga dan
pengembangan green industry, sehingga dalam kurun waktu tersebut telah
dibatasi jenis industri yang diperbolehkan dikembangkan di Surabaya.

3.3.2 State
Udara merupakan sumber daya yang penting bagi kehidupan makhluk
hidup. Sehingga keberadaan udara harus dijaga dan dipelihara agar tidak terjadi
pencemaran. Pencemaran udara didefinisikan sebagai hadirnya substansi di udara
dalam konsentrasi yang cukup untuk menyebabkan gangguan pada manusia, hewan,
Bab
tumbuhan, maupun material. Substansi ini bisa berupa gas, zat cair, maupun partikel III
padat. Pembangunan fisik yang dilakukan di Kota Surabaya, baik dalam bidang
ekonomi maupun infrastruktur dapat mengakibatkan terjadinya perubahan kualitas
udara menjadi lebih buruk akibat pencemaran udara. Salah satu usaha Pemerintah
Kota Surabaya untuk menjaga kualitas udara tetap baik adalah dengan melakukan
pemantauan terhadap kualitas udara secara berkala sehingga dapat dilakukan upaya
pencegahan peningkatan pencemaran udara dan penanggulangan dampak ketika
terjadi penurunan kualitas udara. Berikut adalah beberapa indikator yang dipantau
dalam kaitannya dengan kualitas udara :
A. Suhu Udara Rata-rata Bulanan
Pada tahun 2017 ini suhu udara rata-rata yang tercatat oleh BMKG Klas I
Juanda untuk suhu udara bulanan tertinggi dan suhu udara maksimum terjadi pada
bulan Oktober 2017 (Lampiran A Tabel 28, 28A, 28B) (Gambar 3.91).

Gambar 3.91 Grafik Suhu Udara Bulanan Kota Surabaya Tahun 2017
Sumber : BMKG Kota Surabaya, 2017

Berdasarkan data BMKG Kota Surabaya, selama tahun 2013 – 2017


diketahui bahwa suhu udara rata-rata tahunan cenderung konstan, yaitu antara 27 –
29 0C (Lampiran A Tabel 28C) (Gambar 3.92).
III - 72
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Gambar 3.92 Grafik Suhu Udara Rata-rata Tahunan


Kota Surabaya 2013 – 2017
Sumber : BMKG Kota Surabaya, 2017

B. Kualitas Air Hujan


Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya melakukan kegiatan monitoring
Kualitas Udara

kualitas air hujan yang bertujuan untuk mengetahui kualitas udara sekaligus
mengetahui berpotensi atau tidaknya deposisi asam di Surabaya. Parameter yang
dimonitoring diantaranya pH, SO4, Ca2+, dan Mg2+, yang dilakukan pada bulan
Maret hingga Mei (Lampiran A Tabel 29).
1. Hasil Pemantauan Kualitas Air Hujan Parameter pH
Air hujan sebernarnya sudah bersifat asam karena melarutkan karbon
dioksida yang ada di udara sehingga memiliki pH di bawah 7 dan dalam
keadaan normal air hujan yang turun memiliki nilai pH 5,7. Kesetimbangan
air hujan dapat dilihat dari nilai derajat keasamannya atau pH. Bila nilai pH
kurang dari 5,6 maka bisa disebut sebagai hujan asam. Hasil pemantauan
menunjukkan bahwa nilai pH untuk air hujan di Kota Surabaya masih di
atas 5,6 sehingga dapat disimpulkan bahwa tidak terjadi hujan asam di Kota
Surabaya (Lampiran A Tabel 29A s.d 29D) (Gambar 3.93).

Gambar 3.93 Grafik Kualitas Air Hujan Kota Surabaya Parameter pH


Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2016
III - 73

2. Hasil Pemantauan Kualitas Air Hujan Parameter Sulfat (SO4)


Menurut hasil pemantauan, nilai SO4 tertinggi sebesar 57,83 mg/L pada bulan
April di Surabaya Pusat dan Barat, sedangkan nilai SO4 terendah sebesar 5,90
mg/L pada bulan Februari di Surabaya Selatan (Lampiran A Tabel 29A s.d
29D) (Gambar 3.94).

Bab
III
Gambar 3.94 Grafik Kualitas Air Hujan
Kota Surabaya Parameter Sulfat
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2016

Tingkat keasaman air hujan salah satunya ditentukan oleh kandungan SO4 yang
mencerminkan terbentuknya H2SO4 di atmosfer akibat adanya polusi SO2.
Belerang atau sulfur yang merupakan pengotor dalam bahan bakar fosil serta
nitrogen di udara yang bereaksi dengan oksigen membentuk sulfur dioksida
dan nitogen dioksida. Zat-zat ini berdifusi ke atmosfer dan bereaksi dengan
air untuk membentuk asam sulfat dan asam nitrat yang mudah larut sehingga
jatuh bersama air hujan. Air hujan yang asam tersebut akan meningkatkan
kadar keasaman tanah dan air permukaan yang terbukti berbahaya bagi
kehidupan mahkluk hidup terutama ikan dan tanaman (Dodi,2004).
Berdasarkan grafik diatas diketahui bahwa nilai SO4 tertinggi yang berada
di kawasan Surabaya pusat dan barat (57,83) dalam air hujan masih belum
mengindikasikan adanya hujan asam (karena nilai pH 6,59). Meskipun tidak
terdapat potensi hujan asam di Surabaya, Pemerintah Kota Surabaya terus
berupaya meningkatkan kualitas udara ambien dimana terutama parameter
NO2 dan SO2 monitoring udara ambien parameter tersebut disajikan dalam
Lampiran A Tabel 29E.

3. Hasil Pemantauan Kualitas Air Hujan Parameter Kalsium (Ca2+)


Dari hasil pemantuan yang dilakukan selama musim penghujan, parameter
nilai Ca2+ tertinggi ada pada bulan Mei yakni 26,37 mg/L di Surabaya Pusat
sedangkan nilai Ca2+ terendah ada pada bulan Maret yakni 2,47 mg/L di
Surabaya Selatan (Lampiran A Tabel 29A s.d 29D) (Gambar 3.95).
III - 74
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Gambar 3.95 Grafik Kualitas Air Hujan Kota Surabaya 2017


Parameter Kalsium
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2016

Selain parameter kalsium ada pula air sadah yang dapat


Kualitas Udara

berpengaruhmenimbulkan kerak dan penyumbatan pada saluran air.Air yang


banyak mengandung mineral Ca2+ dan Mg2+ ini dapat terjadi secara alami
ketika air hujan melarutkan sedikit CO2 udara, sehingga air hujan mengandung
asam karbonat.
4. Hasil Pemantauan Kualitas Air Hujan Parameter Magnesium (Mg2+)
Dari hasil pemantuan yang dilakukan selama musim penghujan, parameter
nilai Mg2+paling tinggi pada bulan Mei sebesar 17,52 mg/L di Surabaya Pusat
sedangkan nilai Mg2+ terendah sebesar 1,47 mg/L pada bulan Februari di
Surabaya Selatan dan Timur (Lampiran A Tabel 29A s.d 29D) (Gambar
3.96).

Gambar 3.96 Grafik Kualitas Air Hujan Kota Surabaya


Parameter Magnesium
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2016
III - 75

Seperti siketahui Ca2+ dan Mg2+ adalah ion-ion yang membentuk kesadahan
air (kekerasan air). Dimana semakin tinggi konsentrasi dua ion tersebut maka
tingkat kesadahan akan semakin tinggi. Meskipun tidak berbahaya untuk
diminum, air sadah ini berpengaruh terhadap pengendapan mineral yang
dapat menyumbat saluran dan pipa (Said, Ruliasih, 2008).

C. Kualitas Udara Ambien


Pemerintah telah mengatur ambang batas zat, energi dan/atau komponen
lainnya yang ditenggang keberadaannya dalam udara ambien melalui Peraturan
Pemerintah Nomor 41 Tahun 1999 tentang Pengendalian Pencemaran Udara serta
Peraturan Gubernur Jawa Timur Nomor 10 Tahun 2009 tentang Baku Mutu Udara
Ambien dan Emisi Sumber Tidak Bergerak di Jawa Timur. Udara ambien adalah
udara bebas di permukaan bumi pada lapisan troposfer yang dibutuhkan dan Bab
mempengaruhi kesehatan manusia, mahkluk hidup, dan unsur lingkungan lainnya. III
Dalam keadaan normal udara ambien ini akan terdiri dari gas nitrogen (78%),
oksigen (20%), argon (0,93%), dan gas karbon dioksida (0,03).
Pengukuran kualitas udara ambien di kawasan transportasi, industri,
permukiman, perkantoran/ jasa, pusat perbelanjaan/mall dan kawasan sekolah,
dilakukan pada bulan Maret, April, Mei, Agustus dan Oktober 2017 (Lampiran A
Tabel 30). Adapun parameter yang digunakan diantaranya sulfur dioksida, karbon
monoksida, nitrogen dioksida, ozon, hidrokarbon, timbal, dan partikel debu, dengan
masing-masing ambang batasnya sudah diatur dalam Peraturan Gubernur Jawa
Timur Nomor 10 Tahun 2009.

Gambar 3.97 Lokasi Pemantauan Kualitas Udara Ambien Tahun 2017


Sumber : Dinas Pemadam Kebakaran Kota Surabaya, 2017
III - 76

1. Hasil Pemantauan Kualitas Udara Ambien di Kawasan Transportasi


Dari hasil pemantauan yang dilakukan di kawasan transportasi yang dilakukan
pada bulan maret, april, mei, agustus didapatkan data dengan tujuh parameter
yang diukur yakni SO2, CO, NO2, 03, HC, Pb dan Dustfall yang semuanya
memenuhi baku mutu. Seluruh nilai NO2 berada di bawah ambang batas
dengan nilai tertinggi 83,0 pada bulan maret di area Jl. H. M. Noer. Tingginya
NO2 di udara dapat bersifat racun bagi paru-paru dan dapat menyebabkan
kekejangan serta kelumpuhan pada sistem syaraf. Sumber utama NO2 yang
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

diproduksi manusia adalah dari pembakaran yang sebagian besar disebabkan


oleh kendaraan bermotor, produksi energi, dan pembuangan sampah.Berikut
hasil pemantauan kualitas udara ambien di kawasan transportasi
Kualitas Udara

Gambar 3.98 Kualitas Udara Ambien di Kawasan Transportasi


Kota Surabaya Tahun 2017
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
Kawasan Transportasi g) Area Jalan Manukan Tama (Depan
SPBU) (April)
a) Area Jl. H. M. Noer (Maret)
h) Area Jalan Perak (Taman PHC) (April)
b) Area Jl. Mulyosari (Maret)
i) Area Depan Auto 2000 (Jl. Kertajaya
c) Area Jalan Taman Apsari
Indah) (Mei)
(Depan Patung) (April)
j) Area Kembang Jepun (Depan Ruko)
d) Area Jalan Raya Darmo
(Agustus)
(Depan Taman Bungkul)
k) Area Tunjungan (Pertigaan Jl. Tanjung
(April)
Anom) (Agustus)
e) Area Jalan Ahmad Yani
l) Area MERR (Depan Auto 2000)
(Taman Pelangi) (April)
(Agustus)
f) Area Jalan Raya Jemursari
(Depan Hotel Zoom) (April)
III - 77

Dalam rangka peningkatan kualitas udara terutama parameter NO2 Pemerintah


Kota Surabaya dalam hal ini Dinas Perhubungan Kota Surabaya telah
melakukan kegiatan uji emisi gas buang kendaraan bermotor yang dilakukan
secara berkala (Lampiran A Tabel 30A). Selain itu, Pemerintah juga telah
menyusun rencana program Angkutan Massal Cepat (AMC) yang diharapkan
dapat menjadi alternatif lain masyarakat sebagai sarana transportasi umum
yang nyaman. Tidak hanya itu, Pemerintah Kota Surabaya juga terus
menambah jumlah ATCS (Addaptive Traffic Control System) sebagai upaya
untuk memperlancar sistem lalu lintas agar tidak sampai terjadi kemacetan.
Hal ini dirasa perlu karena kemacetan mengakibatkan pencemaran udara,
terutama di lokasi lampu lalu lintas. Saat ini telah terdapat sebanyak 133 ATCS
di Kota Surabaya, dengan semuanya dalam kondisi baik. Selain pengembangan
smart system transportation, penambahan ruas jalan juga menjadi upaya
dalam peningkatan kualitas udara. Penambahan ruas jalan ini dimaksudkan Bab
untuk memperlancar pergerakan jumlah kendaraan yang melintasi dalam III
suatu kawasan, sehingga jumlah kendaraan tidak terkonsentrasi dalam satu
kawasan saja. Pada tahun 2017 terdapat penambahan ruas jalan pada kelas
IIIB sepanjang 6.270 m (Lampiran A Tabel 33 dan 33A)
2. Hasil Pemantauan Kualitas Udara Ambien di Kawasan Industri
Dari hasil pemantauan udara ambien di kawasan industri semua parameter
yang diuji memenuhi baku mutu dan dibawah ambang batas (Lampiran A
Tabel 30) (Gambar 3.99), untuk kawasan industri ini sendiri parameter yang
perlu diperhatikan adalah SO2 karenakadar SO2 yang tinggi di udara telah
diketahui dapat mengakibatkan potensi terjadinya hujan asam (Dodi, 2004).
Sumber pencemaran SO2 paling banyak didapatkan dari pembakaran bahan
bakar fosil, misalnya pembakaran arang, batu bara, minyak bakar gas, kayu,
kegiatan industri.

Gambar 3.99 Kualitas


Udara Ambien di
Kawasan Industri Kota
Surabaya Tahun 2017
Sumber : Dinas Lingkungan
Hidup Kota Surabaya, 2017
III - 78

Kawasan Industri d) Area Jalan Kalianak (Depan SPBU)


(April)
a) SIER (Masjid Area) (April)
e) Area SIER (Masjid SIER) (Agustus)
b) Area Jalan Margomulyo
f) Area Karang Pilang (Depan PDAM)
(Pos Polisi) (April)
(Agustus)
c) Area Jalan Tambak
g) Area Industri Jl Kalianak (Oktober)
Osowilangun (Depan
h) Area Indistri Jl Tambak Oso Wilangun
Masjid) (April)
(Oktober)
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

3. Hasil Pemantauan Kualitas Udara Ambien di Kawasan Pemukiman


Dari hasil pemantauan udara ambien di kawasan pemukiman semua jauh
dibawah ambang batas dengan tujuh parameter yang diujikan. Untuk nilai
HC (Hidrokarbon) terdapat nilai tinggi di area perumahan citraland bulan
agustus 26,7µg/Nm3 (Lampiran A Tabel 30) dan memenuhi baku mutu yang
dipersyaratkan (baku mutu 160μg/Nm3). Emisi Hidrokarbon (HC) terbentuk
dari bermacam-macam sumber. Seperti pada mesin, tidak terbakarnya bahan
bakar secara sempurna, tidak terbakarnya minyak pelumas silinder adalah
salah satu penyebab munculnya emisi HC (Sugiarti, 2009). Berikut merupakan
Kualitas Udara

gambar grafik pemantauan udara ambien di kawasan pemukiman.

Gambar 3.100 Kualitas


Udara Ambien di
Kawasan Pemukiman
Kota Surabaya Tahun
2017
Sumber : Dinas Lingkungan
Hidup Kota Surabaya, 2017

Kawasan Pemukiman d) Perumahan Gunung Sari Indah


(Maret)
a) Area Perumahan Pantai e) Area Citraland (Area Patung Singa)
Mentari (Maret) (Mei)
b) Area Perumahan East Coast f) Area Perumahan East Coast
Jl. Kejawan (Maret) (Bundaran Patung Putih) (Agustus)
c) Taman Pondok Indah Jl. g) Area Perumahan Bangkingan
Wiyung (Maret) (Wisma Lidah Kulon) (Agustus)
III - 79

4. Hasil Pemantauan Kualitas Udara Ambien di Kawasan Pemukiman


Dari hasil pemantauan udara ambien yang diambil dari tiga titik, data
parameter yang diuji memenuhi baku mutu dan untuk parameter dustfall
sendiri, nilai tertinggi ada di area pemerintahan kota simpang tiga Jl. Jimerto
pada bulan mei sebesar 0,021μg/Nm3 (Lampiran A Tabel 30) dan memenuhi
baku mutu yang dipersyaratkan (baku mutu 260μg/Nm3). Tingginya dustfall
dalam suatu area dapat menyebabkan infeksi saluran pernafasan karena
partikel padatnya dapat mengendap pada paru-paru. Selain itu dustfall yang
melayang dan berterbangan dibawa angin akan menyebabkan iritasi pada
mata dan dapat menghalangi daya pandang mata. Dengan nilai dustfall yang
sangat kecil di Surabaya, dapat dipastikan ancaman kesehatan akibat dustfall
dapat terhindarkan.

Bab
Gambar 3.101 Kualitas Udara III
Ambien di Kawasan Perkantoran
Kota Surabaya Tahun 2017
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota
Surabaya, 2017

5. Hasil Pemantauan Kualitas Udara


Ambien di Kawasan Perbelanjaan/
Mall
Dari hasil pemantauan udara ambien yang
dilakukan di dua kawasan perbelanjaan,
semua parameter memenuhi baku
mutu. Untuk parameter CO (Karbon) di
kawasan perbelanjaan sendiri memiliki
nilai rata-rata 1150μg/Nm3 (Lampiran
A Tabel 30) dan memenuhi baku
mutu yang dipersyaratkan (baku mutu
22.600μg/Nm3). Hal ini menunjukkan
bahwa kadar CO di udara masih
rendah. Karbon monoksida paling
banyak dihasilkan dari kendaraan yang
menggunakan bensin sebagai bahan
bakar, pembakaran hasil-hasil pertanian seperti sampah dan sisa tanaman
di perkebunan, serta dari proses-proses industri. Berikut adalah grafik hasil
pemantauan kualitas udara ambien di kawasan perbelanjaan.
III - 80

Gambar 3.102 Kualitas Udara Ambien di


Kawasan Perbelanjaan Kota Surabaya Tahun
2017
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya,
2017
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

6. Hasil Pemantauan Kualitas Udara Ambien


di Kawasan Sekolah/Kampus
Dari hasil pemantauan udara ambien yang
dilakukan di dua kawasan kampus, semua
parameter memenuhi baku mutu. Untuk
parameter Pb dengan nilai sebesar 0,0005μg/
Nm3 di area depan gelanggan olahraga UNESA
dan memenuhi baku mutu yang dipersyaratkan
(baku mutu 60μg/Nm3) (Lampiran A Tabel 30).
Kualitas Udara

Sumber utama Pb di udara ambien berasal dari


asap kendaraan bermotor, asap cerobong industri,
serta asap buangan rumah tangga. Tingginya Pb
di udara mampu menyebabkan disfungsi saraf otak serta terganggunya fungsi
peredaran darah manusia. Nilai Pb di Surabaya tergolong sangat kecil hal
tersebut terlihat pada grafik di bawah ini (Gambar 3.103), sehingga ancaman
kesehatan akibat Pb dapat dihindarkan.

Gambar 3.103 Kualitas Udara


Ambien di Kawasan Sekolah/Kampus
Kota Surabaya Tahun 2017
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota
Surabaya, 2017

7.
Penyakit yang Terkait Dengan
Pencemaran Udara
Pencemaran udara yang ada di suatu
wilayah akan berdampak pada daya tahan
tubuh seseorang dan di Kota Surabaya
sendiri ada tiga jenis penyakit yang
disebabkan akibat pencemaran udara.
Infeksi saluran pernapasan akut (ISPA)
adalah terjadinya infeksi yang parah pada
bagian sinus, tenggorokan, saluran udara,
III - 81

atau paru-paru. Infeksi yang terjadi lebih sering disebabkan oleh virus meski
bakteri juga bisa menyebabkan ISPA. Penyakit ISPA menyebabkan fungsi
pernapasan menjadi terganggu. Gejala ISPA adalah badan pegal (myalgia),
hidung mengeluarkan ingus (rhinorrhea), batuk, sakit kepala, maupun sakit
pada tenggorokan. Penyakit ISPA merupakan sekian dari sepuluh jenis
penyakit utama yang diderita penduduk Kota Surabaya (Lampiran A Tabel
25). Selain ISPA penyakit lain yang berkaitan dengan pencemaran udara
adalah asma dan pneumonia. Asma adalah penyakit jangka panjang atau
kronis pada saluran pernapasan yang menimbulkan sesak atau sulit bernapas.
Sedangkan Penumonia adalah istilah paru-paru basah atau infeksi yang
memicu inflamasi pada paru-paru. Penyakit asama dan pneumonia ini dapat
dipicu berbagai hal salah satunya adalah kualitai udara.
Kualitas udara berbanding terbalik dengan ISPA. Jika nilai kualitas udara
buruk maka jumlah penderita ISPA akan tinggi, begitu pula sebaliknya.
Bab
Salah satu faktor yang mempengaruhi penyakit ISPA adalah kualitas udara III
ambien, dimana kualitas udara ambien ini dipengaruhi oleh peningkatan
jumlah kendaraan bermotor (Lampiran A Tabel 32), industri dan kegiatan
usaha (Lampiran A Tabel 30F), terjadinya bencana kebakaran (Lampiran
A Tabel 39A,B,C), dan lain sebagainya. Upaya pemerintah Surabaya dalam
meningkatkan kualitas udara terlihat dari penurunan jumlah penderita ISPA di
Surabaya (Lampiran A Tabel 30E) (Gambar 3.104).

Gambar 3.104 Jenis Penyakit Saluran


Pernapasan Tahun 2015-2017
Sumber : Dinas Kesehatan Kota Surabaya, 2017

D. Indeks Kualitas Udara (IKU)


Kualitas udara, terutama di kota-kota besar dan metropolitan, sangat
dipengaruhi oleh kegiatan transportasi, industri, dan perdagangan jasa. Sehingga
Pemerintah Kota Surabaya dalam rangka monitoring kualitas udara melakukan
pengawasan pada enam area lokasi yang mewakili area transportasi, industri,
perkantoran, permukiman, perbelanjaan dan area sekolah. Parameter yang
digunakan dalam perhitungan Indeks Kualitas Udara (IkU) adalah konsentrasi
NO2 dan SO2. Dimana pada tahun ini nilai IPU meningkat 0,69 poin dari tahun
lalu (Gambar 3.105). Peningkatan nilai IKU ini merupakan suatu tolok ukur
keberhasilan pemerintah Kota Surabaya dalam upaya peningkatan kualitas udara
ambien perkotaan. Detail perhitungan IKU disajikan dalam Lampiran C Indeks
Kualitas Lingkungan Hidup.
III - 82
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Gambar 3.105 Nilai Indeks Pencemaran Udara Kota Surabaya 2015-2017


Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

3.3.3 Response
Kualitas Udara

Sesuai Peraturan Pemerintah Nomor 41 Tahun 1999 Tentang Pengendalian


Pencemaran udara, udara sebagai sumber daya alam yang mempengaruhi kehidupan
manusia serta makhluk hidup lainnya harus dijaga dan dipelihara kelestarian
fungsinya untuk pemeliharaan kesehatan manusia serta perlindungan bagi makhluk
hidup lainnya., oleh karena itu Pemerintah Kota Surabaya berupaya melaksanakan
berbagai kegiatan yang bertujuan menjaga kualitas udara, diantaranya sebagai
berikut :

q Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya :


Ø Monitoring Udara Ambien Otomatis (AQMS)
Air Ambien Quality Monitoring System (AQMS) adalah sistem terintegrasi
yang memonitor kualitas udara ambien pada berbagai wilayah secara rutin
dalam 24 jam dengan menggunakan jaringan pemantauan kualitas udara
ambien yang terdiri dari 1 (satu) Unit Regional Centre Air Quality Monitoring
System (RAQMS), 3 (tiga) Unit Stasiun Monitoring Udara Ambien (SUF),
dan 2 (dua) Unit Data Display. Kemudian data hasil pengukuran tersebut
ditampilkan pada public data display dalam bentuk ISPU (Indeks Standar
Pencemar Udara). Berdasarkan ISPU di tahun 2017 untuk jumlah hari
sedang sebanyak 216 hari dan hari baik sebanyak 131 hari ( total 365 hari )
sehingga persentase kualitas udara layak hirup tahun 2017 sebesar 95.07%
(Lampiran A Tabel 30G). Dibandingkan dengan tahun sebelumnya, pada
tahun 2017 persentase kualitas udara yang layak hirup mengalami kenaikan.
Hasil kenaikan tersebut karena adanya berbagai upaya dari Pemerintah Kota
Surabaya dan masyarakat yang berperan aktif guna menjaga kualitas udara
Kota Surabaya.
III - 83

Gambar 3.106 Jumlah Hari Berdasarkan ISPU


Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Bab
III

Gambar 3.107 Public Data Display dan Stasiun SUF


Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Ø Monitoring Udara Ambien Berkala (non AQMS)


Pada tahun 2017, pelaksanaan pemantauan udara ambien dilakukan sebanyak
5 (lima) kali dalam satu tahun, yaitu pada bulan Maret, April, Mei, Agustus
dan Oktober. Titik pemantauan tersebar di 27 titik lokasi, diantaranya di
area jalan arteri, perumahan, industri, perkantoran, pusat perbelanjaan dan
kompleks institusi pendidikan.

Gambar 3.108 Pengambilan Sampel Udara Ambien di


Berbagai Lokasi
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
III - 84

Ø Monitoring Terhadap Udara Emisi Cerobong Industri


Selain melakukan monitoring terhadap kualitas udara ambien, juga dilakukan
monitoring terhadap emisi udara cerobong pada 20 industri. Pengambilan
sampel tersebut dilakukan sebanyak 5 (lima) kali selama tahun 2017, yakni
dilakukan pada bulan Maret, April, Mei, Agustus, dan Oktober. (Lampiran
A Tabel 30H)
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Gambar 3.109 Pengambilan Sampel Udara Emisi Cerobong Industri


Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
Kualitas Udara

Ø Penanganan Kasus Pencemaran Udara


Pemerintah Kota Surabaya menangani kasus pencemaran udara dengan
memberikan rekomendasi perbaikan dan / atau pengelolaan kualitas udara
berdasarkan kondisi lingkungan tersebut, dan melakukan pengawasan
kepada pelaku pencemaran udara. Pada tahun 2017 jumlah kasus atau
pengaduan terkait pencemaran udara mengalami penurunan sebanyak 1
kasus. Pada tahun 2016 sebanyak 16 kasus yang diterima oleh Pemerintah
Kota Surabaya, sementara di tahun 2017 sebanyak 15 kasus. (Lampiran A
Tabel 44A)

Gambar 3.110 Jumlah


Pengaduan Berdasarkan Jenis
Kasus Tahun 2015-2017
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup
Kota Surabaya, 2017

Ø Peningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia


Kegiatan pendidikan dan latihan teknis mengenai pengelolaan kualitas
dan pengendalian pencemaran udara dilaksanakan oleh Dinas Lingkungan
hidup secara berkala diberikan kepada staf pengendalian dan pengawasan
pencemaran udara.
III - 85

Ø Pendidikan Lingkungan Hidup


Salah satu upaya dalam meningkatkan pengelolaan kualitas udara adalah
dengan meningkatkan pengetahuan mengenai pengelolaan kualitas udara
oleh pelajar pada Sekolah Dasar hingga Perguruan Tinggi, yang diwujudkan
pada kegiatan Adiwiyata, Eco-Campus, Eco-Pesantren, Kemah Hijau dan
Asah Terampil.

q Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya :


Ø Pembangunan Ruang Terbuka Hijau
Pada Tahun 2017 sebesar 7.274,90 Ha, sehingga proporsi ruang terbuka hijau
di Kota Surabaya sebesar 21,75 % yang dapat berfungsi sebagai penyerap
polutan yang mampu menjaga kualitas udara. (Lampiran A Tabel 1A)

Bab
III

Gambar 3.111 Taman di Surabaya


Sumber : Dinas Kebersihan Dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

Ø Jalur Hijau dan Penghijauan pada Pedestrian


Keberadaan pohon dan taman yang berada pada jalur transportasi sangat
membantu dalam mengurangi polusi udara, seperti dengan adanya jalur
hijau dan penanaman pohon pada pedestrian yang mampu menjaga kualitas
udara.

Gambar 3.112 Jalur Hijau dan Penghijauan pada Pedestrian


Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

Ø Program Surabaya Green and Clean


Program ini merupakan salah satu upaya pemerintah Kota Surabaya
III - 86

untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam hal pengurangan dan


pengelolaan sampah, inovasi penghematan air, termasuk mengurangi polusi
udara. Hal tersebut dapat dilihat dari kegiatan penghijauan sebagai salah
satu elemen penilaian.
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Gambar 3.113 Penghijauan di Kampung Peserta SGC


Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

q Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Surabaya :


Ø Penyelenggaraan Hutan Kota
Kualitas Udara

Sebagai upaya menjaga kualitas udara, Pemerintah Kota Surabaya juga


melakukan penyelenggaraan Hutan Kota, yaitu seluas 22,04 Ha yang
tersebar di 4 (empat) Kecamatan diantaranya Pakal, Lakarsantri, Wiyung
dan Gunung Anyar. (Lampiran A Tabel 3A)

Gambar 3.114 Penyelenggaraan Hutan Kota


Sumber : Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Surabaya, 2017

Ø Kegiatan Penghijauan Dan Penanaman Mangrove


Pada tahun 2017 Pemerintah Kota Surabaya melalui Dinas Ketahanan
Pangan dan Pertanian telah melaksanakan penghijauan dan penanaman
mangrove di wilayah pesisir Kecamatan Rungkut, Kecamatan Pakal,
Kecamatan Sambikerep, Kecamatan Lakarsantri, Kecamatan Wiyung dan
Kecamatan Gunung Anyar sebanyak 170.703 tanaman. (Lampiran A Tabel
14 dan 14A)
Ekosistem mangrove berperan besar dalam meminimalisir terjadinya
perubahan iklim. Mangrove mempunyai kemampuan untuk menyimpan
karbon lebih dari 1000 ton/ha, karbon yang seharusnya dilepas ke atmosfir
III - 87

dijerap dan diserap oleh ekosistem mangrove sehingga mengurangi


pemanasan global.

Gambar 3.115 Kegiatan Penghijauan dan Penanaman Mangrove


Sumber : Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Surabaya, 2017
Bab
III
q Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan Kota Surabaya :
Ø Pembangunan Jalan, Frontage serta Ring Road
Program ini merupakan upaya pemerintah kota untuk memecah kemacetan
yang terjadi di Kota Surabaya, sehingga dapat mengurangi akumulasi dan
meningkatnya konsentrasi polusi udara. Pada tahun 2017 terjadi penambahan
jalan sepanjang 6.270 m. (Lampiran A Tabel 33A)

Gambar 3.116 Frontage Jl. Ahmad Yani


Sumber : Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan
Kota Surabaya, 2017

Ø Revitalisasi pedestrian
Pedestrian yang memiliki lebar yang cukup ditambah dengan beberapa
fasilitas penunjang lainnya seperti kursi dan lampu penerangan jalan
diharapkan mampu meningkatkan pergerakan masyarakat tanpa perlu
menggunakan kendaraan pribadi. Pengurangan intensitas penggunaan
kendaraan bermotor berdampak positif terhadap kualitas udara.
III - 88
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Gambar 3.117 Revitalisasi Pedestrian


Sumber : Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan
Kota Surabaya, 2017

q Dinas Perhubungan Kota Surabaya :


Ø Pengaplikasian Teknologi Adaptive Traffic Control System (ATCS)
Addaptive Traffic Control System (ATCS) merupakan suatu sistem
pengaturan waktu nyala lampu lalu-lintas (signal timing) secara real-time
Kualitas Udara

berdasarkan kondisi lalu lintas. Pengoperasian ATCS ini bertujuan untuk


memperlancar arus lalu lintas, yaitu mengurangi potensi kemacetan dan
penumpukan kendaraan, sehingga dapat mengurangi peningkatan polusi
udara. Di tahun 2017 Pemerintah Kota Surabaya menambah lokasi ATCS
sebanyak 133 lokasi dengan status kondisi baik. (Lampiran A Tabel 30D)

Gambar 3.118 Skema Addaptive Traffic Control System (ATCS)


Sumber : Dinas Perhubungan Kota Surabaya, 2017

Ø Peningkatan Pelayanan Angkutan Umum


Salah satu upaya mengurangi penggunaan kendaraan pribadi adalah dengan
optimalisasi angkutan umum. Kota Surabaya memiliki berbagai moda
angkutan umum, diantaranya mikrolet, taksi, bus kota, dan angguna.
III - 89

Gambar 3.119 Armada Bus Kota


Sumber : Dinas Perhubungan Kota Surabaya, 2017

Ø Pengujian Emisi Kendaraan Bermotor


Salah satu upaya Pemerintah Kota Surabaya untuk mengurangi tekanan
Bab
terhadap udara adalah dengan melakukan pengujian emisi kendaraan
III
bermotor di terminal maupun jalan raya. Pada tahun 2017 dilakukan selama
4 kali dalam sebulan dan uji emisi gas buang simpatik dilaksanakan 2 kali (3
lokasi) dalam setahun. Sehingga total dilaksanakan sebanyak 51 kali dalam
setahun dengan jumlah kendaraan yang berhasil diuji adalah sebanyak
2.266 unit kendaraan. Dari jumlah kendaraan yang berhasil diuji sekitar
83% kendaraan yang lolos uji emisi. Kendaraan yang tidak lolos uji emisi
akan diberikan sanksi berupa tindakan tilang yang kemudian untuk disidang
di Pengadilan Negeri. (Lampiran A Tabel 30A)

Gambar 3.120 Hasil Uji Emisi Kendaraan Bermotor


Sumber : Dinas Perhubungan Kota Surabaya, 2017

q Dinas Pemadam Kebakaran Kota Surabaya :


Ø Peningkatan Infrastruktur Penanggulangan Pemadam Kebakaran
Persebaran pos jaga yang ditunjang mobil pemadaman yang siaga dapat
mempercepat proses pemadaman, sehingga mengurangi resiko penambahan
luas area terbakar.
III - 90
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Gambar 3.121 Peta Pos Jaga Aktif Dinas Pemadam Kebakaran


Sumber : Dinas Pemadam Kebakaran Kota Surabaya, 2017
Kualitas Udara

q Pemerintah Kota Surabaya :


Ø Penyediaan Angkutan Massal Cepat (AMC)
Pemerintah Kota Surabaya merumuskan penyediaan Angkutan Massal
Cepat (AMC) untuk memecahkan persoalan kemacetan yang terjadi di Kota
Surabaya. Dengan adanya angkutan massal cepat penggunaan kendaraan
pribadi di Surabaya bisa berkurang, sehingga akan mengurangi volume gas
buang yang dihasilkan oleh kendaraan pribadi.

Gambar 3.122 Visualisasi Integrasi Antara Pendestrian, Jalur Sepeda


dan Halte Tram Way
Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017
III - 91

Ø Non Motorize Transport


Pemerintah Kota Surabaya menyediakan infrastruktur yang menunjang
transportasi kendaraan tanpa bermotor. Salah satunya dengan penambahan
jalur sepeda / kendaraan tidak bermotor sepanjang 8.798 m pada tahun 2012
dan pada tahun 2017 panjang total telah mencapai 20.140 m.

Bab
III
Gambar 3.123 Jalur Sepeda di Kota Surabaya
Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017

Ø Kegiatan Car Free Day (CFD)


Pemerintah Kota Surabaya melaksanakan Kegiatan Car Free Day (CFD)
dengan melibatkan OPD dan Instansi terkait untuk pengamanan dan
pengaturan CFD. Salah satu tujuan kegiatan CFD adalah untuk pengendalikan
pencemaran udara dari sumber bergerak. Kegiatan ini pada tahun 2017
dilakukan sebanyak 156 kali pada titik-titik lokasi yang telah ditentukan
yaitu Jalan Darmo, Jalan Tunjungan, Jalan Kertajaya, Jalan Kembang Jepun,
Jalan Merr, Jalan Jemur Andayani, Jalan Jimerto, dan penambahan lokasi
baru yakni di Jalan Raya Kupang Indah (uji coba).

Gambar 3.124 Kegiatan Car Free Day


Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017
III - 92

3.4. Resiko Bencana


3.4.1 Pressure
Berdasarkan kondisi fisik dan lingkungannya, perairan Surabaya tidak
berada pada jalur sesar aktif ataupun berhadapan langsung dengan samudera
sehingga relatif aman dari bencana alam, misalnya tsunami dan gempa bumi. Selain
itu, di Kota Surabaya tidak pernah ditemui bencana banjir, namun diidentifikasi
sebagai wilayah yang berpotensi terdapat genangan air ketika musim penghujan.
Mengacu pada dokumen Rencana Tata Ruang Wilayah Kota Surabaya tahun 2014-
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

2034, beberapa faktor yang mempengaruhi terjadinya genangan adalah :

• Lebar saluran drainase sempit dan dangkal bahkan tersumbat/mampet


terutama oleh sampah;
• Luapan sungai dan air kiriman;
• Merupakan daerah kantong air;
• Air balik/ back water dari sungai terdekat;
• Kurangnya jumlah saluran tersier, terutama di daerah perkampungan;
• Tidak terdapatnya saluran pematusan;
Resiko Bencana

• Lokasi merupakan dataran rendah dimana elevasi jalan lebih rendah dari
bantaran sungai;
• Lokasi kontur jalan atau daerah merupakan cekungan;
• Sedimentasi tinggi/ pendangkalan saluran;
• Saluran tidak mampu menampung luberan air yang tersumbat;
• Merupakan pertemuan dari dua saluran sedangkan lebar saluran tetap;
• Jembatan dan gorong-gorong sempit; serta
• Pengaruh pasang air laut
Selain rawan genangan, Kota Surabaya juga rawan kebakaran. Seperti yang
diketahui Kota Surabaya merupakan kota metropolitan dengan jumlah penduduk
3.074.490 jiwa dengan rata-rata kepadatan bangunan termasuk dalam klasifikasi
tinggi, dimana dalam tiap hektarnya berdiri lebih dari 50 unit bangunan (RTRW,
2014). Dimana kepadatan tinggi terdapat di Kecamatan Simokerto, Sawahan,
Bubutan, dan Tambaksari (Lampiran A Tabel 41). Pertumbuhan dan kepadatan
penduduk yang tinggi dalam suatu wilayah dapat menyebabkan peningkatan resiko
kebakaran. Kondisi bangunan serta proporsi kegiatan terbangun dengan luas lahan
juga menjadi salah satu faktor yang mempengaruhi peningkatan resiko bencana
kebakaran. Semakin tinggi tingkat kegiatan terbangun, maka wilayah tersebut akan
semakin rawan kebakaran (Lampiran A Tabel 11-11A), Gambar 3.125.
III - 93

Gambar 3.125 Luas Perubahan Penggunaan Lahan di Kota Surabaya


Sumber : Badan Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya, Dinas Perumahan Rakyat
dan Kawasan Permukiman, Cipta Karya dan Tata Ruang Kota Surabaya, 2017

Bab
Berdasarkan grafik diatas diketahui bahwa terdapat peningkatan peruntukan III
penggunaan lahan, baik pada peruntukan permukiman, industri, fasilitas umum,
maupun kegiatan perdagangan dan jasa sehingga dengan adanya peningkatan
tersebut berbanding lurus dengan adanya peningkatan kegiatan di Kota Surabaya.
Oleh karena itu, potensi terjadinya bencana di Kota Surabaya juga mengalami
peningkatan sehingga perlu adanya pengawasan, pencegahan, dan penanggulangan
yang handal terkait resiko bencana di Kota Surabaya.

3.4.2 State
Bencana didefinisikan sebagai peristiwa atau rangkaian peristiwa yang
mengancam dan mengganggu kehidupan dan penghidupan masyarakat yang
disebabkan oleh faktor alam dan/atau faktor non alam maupun manusia sehingga
mengakibatkan timbulnya korban jiwa. Bencana alam yang dimaksud disini adalah
segala jenis bencana yang sumber, perilaku, dan faktor penyebab atau pengaruhnya
berasal dari alam, seperti banjir, tanah longsor, gempa bumi, erupsi gunung api,
kekeringan, angin ribut dan tsunami.
A. Bencana Banjir
Peraturan Pemerintah Nomor 26 Tahun 2008 tentang RTRW Nasional
menyebutkan bahwa kriteria kawasan rawan banjir adalah kawasan yang
diidentifikasikan sering dan/atau berpotensi tinggi mengalami bencana alam
banjir. Berdasarkan data dari Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan
Kota Surabaya, tinggi maksimal genangan pada saat hujan adalah 60 cm dengan
durasi maksimal 60 menit (Lampiran A Tabel 37A), maka sesuai dengan
Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor 01/PRT/M/2014 tentang Standar
Pelayanan Minimal Bidang Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang kondisi tersebut
dikategorikan sebagai genangan yaitu ketinggian air lebih dari 30 cm selama 6 jam.
Peta kawasan rawan genangan sesuai RTRW 2014 – 2034 disajikan pada (Gambar
3.126). Dan dalam kurun waktu tahun 2017 tidak ada wilayah yang mengalami
banjir (Lampiran A Tabel 37).
III - 94
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan
Resiko Bencana

Gambar 3.126 Peta Kawasan Rawan Genangan


Sumber : Rencana Tata Ruang Wilayah Kota Surabaya Tahun 2014-2034

Dalam penanganan daerah tergenang, Kota Surabaya dibagi kedalam lima


rayon sistem drainase. Setiap sistem drainase melayani cakupan wilayah tertentu
yang terdiri atas Rayon Wiyung, Rayon Tandes, Rayon Genteng, Rayon Jambangan,
dan Rayon Gubeng (Lampiran A Tabel 37A s.d 37E). Jika dilihat berdasarkan
data dari Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan Kota Surabaya Tahun
2017 dan BPB Linmas tahun 2017, wilayah Rayon Wiyung memiliki area genangan
terbesar dibandingkan dengan rayon lainnya (318.141,65 m2), sedangkan area
genangan terkecil adalah Rayon Genteng (sebesar 6,97 m2) (Gambar 3.127).

Gambar 3.127 Genangan Tiap Rayon Sistem Drainase


Kota Surabaya Tahun 2017
Sumber : Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan Kota Surabaya, 2017
III - 95

Genangan lebih disebabkan pada perubahan fungsi lahan menjadi kawasan


terbangun yang terjadi di Kota Surabaya. Perubahan fungsi lahan, terutama di
sekitar badan air, mengakibatkan air hujan tidak langsung mengalir ke dalam sungai
sehingga menyebabkan genangan. Untuk mengatasi hal tersebut, Pemerintah Kota
Surabaya mengupayakan pemasangan box culvert agar air hujan yang turun ke jalan
dapat langsung mengalir ke saluran di bawahnya (Lampiran A Tabel 15B).
Selain itu, Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan Kota
Surabaya juga terus melakukan ritasi sungai secara berkala untuk mengurangi
sedimen dari saluran dan sungai agar dapat menampung lebih banyak air. Hingga
bulan Desember 2017, kegiatan ritasi telah dilakukan sebanyak 63.553 kali di
badan-badan air yang tersebar di seluruh Kota Surabaya (Lampiran A Tabel 37F).
Adapun upaya lain untuk menanggulangi genangan adalah dengan
membuat lubang resapan biopori yang telah dilakukan oleh instansi dan masyarakat
Bab
Kota Surabaya. Lubang resapan biopori adalah teknologi tepat guna dan ramah
III
lingkungan untuk mengatasi banjir. Kehadiran lubang resapan biopori secara
langsung akan menambah bidang resapan air sehingga dapat berguna untuk beberapa
hal, diantaranya dapat meningkatkan daya resapan air, mengubah sampah organik
menjadi kompos sehingga mengurangi emisi gas rumah kaca, memanfaatkan peran
aktifitas hewan tanah dan akar tanaman untuk mengatasi masalah yang ditimbulkan
genangan seperti penyakit demam berdarah dan malaria (Hilwatullisan, 2011)

B. Bencana Kekeringan
Menurut Badan Koordinasi Nasional Penanggulangan Bencana tahun 2007,
yang dimaksud dengan kekeringan adalah hubungan antara ketersediaan air yang
jauh di bawah kebutuhan air, baik untuk kebutuhan hidup, pertanian kegiatan
ekonomi, dan lingkungan. Bencana kekeringan sendiri adalah suatu peristiwa yang
mengancam atau mengganggu kehidupan masyarakat dimana kebutuhan air tetap
atau bahkan meningkat tetapi persediaan/ cadangan air tanah menurun, sehingga
ketersediaan air tidak dapat mencukupi kebutuhan harian. Berdasarkan definisi
diatas tidak terdapat kejadian bencana kekeringan di Surabaya (Lampiran A Tabel
38).

C. Bencana Kebakaran
Bencana lain yang diwaspadai oleh Kota Surabaya adalah bencana akibat
kegiatan manusia, seperti kebakaran. Berdasarkan Undang-undang nomor 24 Tahun
2007 tentang Penanggulangan Bencana, yang dimaksud dengan bencana kebakaran
hutan dan lahan adalah suatu keadaan dimana hutan dan lahan dilanda api, sehingga
mengakibatkan kerusakan hutan dan lahan yang menimbulkan kerugian ekonomi
dan atau nilai lingkungan. Tidak terdapat kebakaran berdasarkan definisi di atas
(Lampiran A Tabel 39), bencana kebakaran yang terjadi pada Kota Surabaya
adalah kebakaran yang disebabkan oleh kelalaian manusia dan kelistrikan seperti
III - 96

kebakaran rumah, bangunan, kendaraan bermotor serta lahan dan bangunan kosong.
Menurut Rencana Tata Ruang Wilayah Kota Surabaya terdapat kawasan
dengan tingkat kerawanan kebakaran sangat tinggi yang terdapat pada Kecamatan
Simokerto, Tambaksari dan Sawahan, serta kawasan dengan tingkat kerawanan
tinggi pada Kecamatan Tegalsari, Bubutan, Semampir, Krembangan, Gubeng,
Wonokromo, dan Sukomanunggal (Gambar 3.128).
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan
Resiko Bencana

Gambar 3.128 Peta Kawasan Rawan Kebakaran Kota Surabaya


Sumber : Rencana Tata Ruang Wilayah Kota Surabaya Tahun 2014-2034

Data yang dihimpun dari dari Dinas Pemadam Kebakaran tahun 2017
tercatat 589 kejadian kebakaran yang dibagi atas 157 bangunan, 32 kendaraan,
dan 400 non bangunan (Lampiran A Tabel 39A-39C). Adanya perbedaan jumlah
kejadian kebakaran tiap tahun bisa disebabkan oleh banyak faktor, yakni kepadatan
penduduk, kepadatan bangunan, kondisi bangunan, proporsi kegiatan terbangun
dengan luas lahan (RTRW, 2014) (Gambar 3.129).
III - 97

Gambar 3.129 Jumlah Kebakaran Kota Surabaya 2013 – 2017


Sumber : Dinas Pemadam Kebakaran Kota Surabaya, 2017

Bab
Ditinjau dari lokasi kejadian kebakaran, mengacu pada data kejadian
kebakaran dari Dinas Pemadam Kebakaran Kota Surabaya tahun 2017 terdapat
III
beberapa kecamatan dengan jumlah kejadian kebakaran yang tinggi dibandingkan
dengan kecamatan-kecamatan lainnya di wilayah ini. Kecamatan Sukolilo
merupakan kecamatan dengan jumlah kejadian kebakaran tertinggi pada tahun 2017
yaitu sebanyak 50 kejadian. Kecamatan dengan jumlah kejadian kebakaran paling
sedikit adalah Kecamaran Pabean Cantian dengan 3 kejadian kebakaran. Klasifikasi
kejadian kebakaran berdasarkan lokasi kejadian dapat dilihat pada Gambar 3.130.

Gambar 3.130 Tingkat Kejadian Kebakaran Berdasarkan Kecamatan di


Kota Surabaya Tahun 2017
Sumber : Dinas Pemadam Kebakaran Kota Surabaya, 2017
III - 98

Kota Surabaya memiliki dua musim, yakni musim kemarau dan musim
penghujan. Musim kemarau juga menjadi faktor penyebab yang mempengaruhi
angka kejadian kebakaran. Berdasarkan data dari Badan Meteorologi Klimatologi
Dan Geofisika Stasiun Meteorologi Klas I Juanda, jumlah hari hujan tahun 2016
mengalami penurunan dibandingkan tahun 2017, yakni dari angka 212 hari hujan
menjadi 138 hari hujan (Lampiran A Tabel 21B) sehingga dapat disimpulkan
bahwa musim kemarau pada tahun 2017 lebih panjang daripada musim penghujan.
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Hal ini menyebabkan angka kejadian kebakaran yang disebabkan oleh Api
Terbuka (korek api, kompor, lilin, obat nyamuk bakar, minyak, dan lain-lain)
mengalami peningkatan dari angka 125 kejadian kebakaran menjadi 237 kejadian
kebakaran sedangkan kejadian kebakaran yang disebabkan hubungan arus pendek
mengalami penurunan dari angka 142 kejadian kebakaran menjadi 115 kejadian
kebakaran (Lampiran A Tabel 39B). Hal ini disebabkan dengan berkurangnya hari
hujan, maka kemungkinan terjadinya korsleting listrik semakin rendah sehingga
berbanding lurus dengan penurunan angka kejadian kebakaran yang disebabkan
hubungan arus pendek.
Untuk mengatasi dan mempercepat penanganan kebakaran, Pemerintah
Resiko Bencana

Kota Surabaya berupaya menambah jumlah sumur kebakaran maupun rumah


pompa yang dapat dimanfaatkan dengan segera bila terjadi kebakaran. Data dari
Dinas Pemadam Kebakaran Kota Surabaya tahun 2017, menyebutkan terdapat
jumlah total sumur kebakaran sebanyak 468 sumur, dengan 315 sumur kebakaran
dalam keadaan baik (Lampiran A Tabel 39D). Sehingga dengan upaya-upaya
tersebut tercatat bahwa response time rata-rata tahun 2017 dalam menangani
kejadian kebakaran adalah 5,94 menit. Selain itu, Pemerintah Kota Surabaya juga
menyiagakan Satuan Pelaksana Penanggulangan Bencana (Satlak PB) yang selalu
siap bila dibutuhkan. Satlak PB tersebut terdiri dari unsur instansi Pemerintah Kota
Surabaya, Kepolisian, serta Palang Merah Indonesia (PMI). Bahkan Satlak PB ini
juga telah mendapat pelatihan dari pakar bencana Jepang sebagai salah satu bentuk
persiapan waspada terhadap bencana.

D. Bencana Alam Tanah Longsor dan Gempa Bumi


Berdasarkan Undang-undang Nomor 24 Tahun 2007 tentang Penanggulangan
Bencana, yang dimaksud dengan tanah longsor adalah salah satu jenis gerakan massa
tanah atau batuan, ataupun pencampuran keduanya, menuruni atau keluar lereng
akibat terganggunya kestabilan tanah atau batuan penyusun lereng, sedangkan
gempa bumi adalah getaran atau guncangan yang terjadi di permukaan bumi,
patahan aktif, aktivitas gunung api atau runtuhan batuan. Kejadian bencana alam
berupa tanah longsor dan gempa bumi yang menimbulkan kerugian dan korban
jiwa belum pernah terjadi di Kota Surabaya pada tahun 2017 (Lampiran A Tabel
40).
III - 99

3.4.3 Response
Upaya pengelolaan lingkungan yang baik dapat mengurangi potensi
terjadinya resiko bencana mengingat kondisi topografi Kota Surabaya memiliki
ketinggian tanah antara 0–20 meter diatas permukaan laut, sedangkan daerah
pantainya memiliki ketinggian berkisar 1–3 meter diatas permukaan laut sehingga
berpotensi terjadi genangan. Selain itu wilayah Kota Surabaya yang padat
berpotensi terjadi bencana kebakaran. Sehingga Pemerinah Kota Surabaya melalui
instansi-instansi pemerintahan terkait berupaya melaksanakan penanganan bencana
genangan dan bencana kebakaran diantaranya sebagai berikut :

A. Upaya Pengelolaan Kawasan Rawan Bencana Genangan dan Kebakaran :


Bab
Ø Badan Penanggulangan Bencana dan Perlindungan Masyarakat : III
q Kelurahan Siaga Bencana

Pemerintah Kota Surabaya melalui Badan Penanggulangan Bencana


dan Perlindungan Masyarakat membentuk Kelurahan Siaga Bencana
beranggotakan mayarakat sebagai bentuk kesiapan dalam menanggulangi
terjadinya bencana yang terjadi sehingga terwujud masyarakat tanggap
bencana, yakni masyarakat yang lebih siap dan lebih tangguh dalam
menghadapi segala macam ancaman bencana yang terjadi

q Peningkatan Kemampuan Personil

Kegiatan pelatihan terhadap personil Badan Penanggulan Bencana dan


Perlindungan Masyarakat sehingga personil memiliki kompetensi yang baik
dalam menjalankan tugas penanggulangan bencana yang terjadi di Kota
Surabaya.

Ø Badan Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya :

q Penyusunan Rencana Tata Ruang Wilayah

Salah satu upaya yang dilakukan Pemerintah Kota Surabaya melalui Badan
Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya adalah dengan menyusun rencana
tata ruang wilayah. Dalam rencana tata ruang tersebut Pemerintah Kota
Surabaya telah menyusun peta kawasan rawan genangan dan peta kawasan
rawan kebakaran. Selain itu, RTRW Tahun 2014-2034 Kota Surabaya juga
memuat tentang arahan pemanfaatan ruang dan jalur evakuasi bencana
genangan dan kebakaran sehingga dapat mengurangi potensi kawasan
rawan genangan dan rawan kebakaran.
III - 100

q Penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Kota


Surabaya :

Pemerintah Kota Surabaya melalui Badan Perencanaan Pembangunan


Kota Surabaya menyusun rencana pembangunan jangka menengah. Dalam
rencana tersebut Pemerintah Kota Surabaya telah menyusun rencana-
rencana kegiatan penanggulangan potensi genangan dan kebakaran.
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Ø Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman, Cipta Karya dan Tata
Ruang :
q Penerbitan Ijin Mendirikan Bangunan (IMB)

Pemerintah Kota Surabaya melalui Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan


Permukiman, Cipta Karya dan Tata Ruang melakukan penerbitan Ijin
Mendirikan Bangunan (IMB) sebagai bentuk upaya pengawasan Pemerintah
Kota Surabaya terhadap perubahan penggunaan lahan yang terjadi di Kota
Surabaya.
Resiko Bencana

B. Upaya Pengelolaan Kawasan Rawan Bencana Genangan :

Ø Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan Kota Surabaya :


q Pembangunan Saluran Drainase

Kegiatan ini bertujuan agar air dapat segera mengalir ke badan air.
Pembangunan saluran drainase yang terintegrasi dari saluran primer hingga
saluran diversi ditunjang dengan rumah pompa sebagai upaya mempercepat
aliran air.

Gambar 3.131 Saluran Drainase di Kota Surabaya


Sumber : Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan
Kota Surabaya, 2017

q Pembangunan Rumah Pompa

Pembangunan Rumah Pompa merupakan bukti perhatian Pemerintah Kota


III - 101

Surabaya terhadap wilayah rawan genangan sehingga dengan adanya rumah


pompa dapat membantu mempercepat aliran air sehingga mempersingkat
waktu genangan.

Bab
III

Gambar 3.132 Peta Lokasi Pompa/ Screen Drainase di Kota Surabaya


Sumber: Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan

Kota Surabaya, 2017

q Pembangunan Tanggul Laut

Tanggul laut yang dibangun oleh Pemerintah Kota Surabaya melalui Dinas
Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan merupakan bentuk/ upaya
dalam mencegah banjir rob yang berasal dari arus balik tengah laut yang
biasa terjadi di Surabaya Utara.

Gambar 3.133 Tanggul Pantura Morokrembangan Kota Surabaya


Sumber : Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan
Kota Surabaya, 2017
III - 102
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Gambar 3.134 Peta Tanggul Pantai Utara Kelurahan Tambak Sarioso,


Kecamatan Asemrowo, Kota Surabaya
Sumber : Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan Kota Surabaya, 2017
Resiko Bencana

Gambar 3.135 Peta Tanggul Pantai Utara Kelurahan Morokrembangan,


Kecamatan Krembangan, Kota Surabaya
Sumber : Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan Kota Surabaya, 2017

q Pembangunan Box Culvert

Pengoptimalan saluran irigasi menjadi saluran drainase sehingga mampu


mengurangi limpasan air dan dapat dimanfaatkan sebagai badan jalan dengan
pembangunan box culvert pada wilayah rawan genangan dan kemacetan.
III - 103

q Optimalisasi Fungsi Badan Air

Pengerukan atau ritasi pada badan air seperti sungai, waduk, boezem yang
untuk mengurangi sedimentasi sehingga dapat menambah daya tampung
badan air.

Gambar 3.136 Kegiatan Pengerukan di Waduk/Boezem di Bab


Kota Surabaya III
Sumber : Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan
Kota Surabaya, 2017

Gambar 3. 137 Kegiatan Bakti Massal di Boezem Morokrembangan


Sumber : Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan Kota Surabaya, 2017
III - 104

q Pengawasan dan Pemeliharaan Sarana Prasarana Pematusan


Kegiatan ini dilakukan dengan bekerja sama dengan OPD lainnya dan
masyarakat, seperti kegiatan kerja bakti pembersihan saluran drainase.
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Gambar 3.138 Pengawasan dan Pemeliharaan Saluran Drainase di


Kota Surabaya
Sumber : Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan
Kota Surabaya, 2017
Resiko Bencana

Ø Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya :

q Pembangunan Ruang Terbuka Hijau

Kota Surabaya pada tahun 2016 memiliki ruang terbuka hijau sebesar
7.268,45 Ha dan pada Tahun 2017 sebesar 7.274,90 Ha (mengalami
peningkatan sebesar 6,45 Ha), sehingga proporsi ruang terbuka hijau di Kota
Surabaya sebesar 21,73 % yang dapat berfungsi sebagai daerah resapan air
dan mengurangi potensi genangan.

Gambar 3.139 Pembangunan Taman Suroboyo


Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017
III - 105

q Pembersihan Saluran Drainase

Kegiatan ini dilakukan untuk mengurangi sampah yang ada di saluran


drainase sehingga mempercepat aliran air dan resiko limpasan air dapat
berkurang.

Bab
III
Gambar 3.140 Pembersihan Saluran Drainase
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

Ø Pemerintah Kota Surabaya Bekerjasama dengan LSM Tunas Hijau :

q Kegiatan Pembuatan Lubang Biopori

Kegiatan pembuatan lubang biopori di Kota Surabaya terlaksana atas


kerjasama antara masyarakat serta pemerintah. Pada tahun 2017 ada 4
kegiatan yang dilaksanakan terkait pembuatan lubang biopori. Adapun
pelaksana kegiatan tersebut mulai dari anggota pramuka, LSM, swasta,
instansi pendidikan dan pemerintahan.
C. Upaya Pengelolaan Kawasan Rawan Bencana Kebakaran :

Ø Dinas Pemadam Kebakaran Kota Surabaya :

q Penerapan Fast Response terhadap Pelaporan Kebakaran

Dinas Pemadam Kebakaran menerapkan respon cepat tanggap 15 menit tiba


di lokasi kebakaran sehingga proses pemadaman dapat berlangsung dengan
cepat.

q Surat Rekomendasi Peralatan Kebakaran

Pemberian rekomendasi bagi pelaku usaha yang telah mengajukan


permohonan peralatan kebakaran yang berlaku 1 (satu) tahun, disertai
pendataan dan pengawasan setiap tahunnya, sehingga fungsi peralatan
pemadam kebakaran dapat berfungsi optimal.
III - 106
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Gambar 3.141 Pengawasan Instalasi Peralatan Pemadam Kebakaran


Sumber : Dinas Pemadam Kebakaran Kota Surabaya, 2017

q Peningkatan Infrastruktur Penanggulangan Pemadam Kebakaran

Keberadaan sumur/tandon kebakaran yang dibangun dan tersebar di seluruh


Resiko Bencana

wilayah Kota Surabaya sebagai sumber air dalam proses pemadaman


kebakaran meningkatkan efisiensi proses pemadaman.

q Pos Jaga Aktif dan Sarana Penunjangnya

Persebaran pos jaga yang ditunjang mobil pemadaman yang siaga dapat
mempercepat proses pemadaman, sehingga mengurangi resiko penambahan
luas area terbakar.

Gambar 3.142 Peta Pos Jaga Aktif Dinas Pemadam Kebakaran


Sumber : Dinas Pemadam Kebakaran Kota Surabaya, 2017

q Peningkatan Kesehatan dan Keselamatan Kerja


Penambahan alat pelindung diri (APD) untuk para petugas pemadam
kebakaran untuk mengurangi resiko kecelakaan kerja.
III - 107

q Peningkatan Kemampuan Personil


Kegiatan diklat berjenjang dan bersertifikasi terhadap personil, sehingga
personil pemadam kebakaran memiliki kemampuan yang baik dalam
menjalankan tugas.

Bab
III
Gambar 3.143 Pelatihan kepada Personil
Sumber : Dinas Pemadam Kebakaran Kota Surabaya, 2017

q Pelatihan kepada Masyarakat dan Pelajar

Pembentukan SATLAKAR (Satuan Relawan Kebakaran) pada setiap


kecamatan, berfungsi untuk memberikan pelatihan dan sosialisasi
pencegahan dan penanggulangan kebakaran kepada masyarakat.

Gambar 3.144 Pelatihan kepada Masyarakat


Sumber : Dinas Pemadam Kebakaran Kota Surabaya, 2017
III - 108

3.5 Perkotaan
3.5.1 Pressure
A. Karakteristik Kota Surabaya
Fungsi dominan Kota Surabaya adalah sebagai pusat kegiatan komersial,
finansial, perdagangan, informasi, administrasi, sosial, dan kesehatan. Hal ini
mendorong Kota Surabaya menjadi Kota metropolitan terbesar di Indonesia
Timur. Berdasarkan RPJMD 2016-2021 Kota Surabaya, secara pola ruang
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

perkembangannya terbagi menjadi :


1. Area permukiman vertikal baik berupa rumah susun (sederhana) maupun
apartemen atau kondominium tersebar di hampir seluruh penjuru Kota
Surabaya, sedangkan area permukiman diarahkan berkembang ke arah barat,
timur dan selatan kota.
2. Area untuk kegiatan jasa dan perdagangan yang dipusatkan di kawasan pusat
kota dan pusat-pusat sub kota dan unit pengembangan serta di kawasan yang
ditetapkan menjadi kawasan strategis ekonomi antara lain di kawasan kaki
Jembatan Suramadu dan kawasan Teluk Lamong;
3. Area untuk kegiatan industri dan pergudangan terkonsentrasi di kawasan
Perkotaan

pesisir utara di kawasan sekitar Pelabuhan Tanjung Perak dan Terminal


Multipurpose Teluk Lamong, dan kawasan selatan kota yang berbatasan
dengan wilayah Kabupaten Gresik dan Sidoarjo;
4. Wilayah pesisir khususnya ruang darat dimanfaatkan untuk berbagai fungsi
antara lain permukiman nelayan, tambak garam dan ikan, pergudangan,
militer, industri kapal, pelabuhan, wisata pesisir sampai dengan fungsi
kawasan lindung di Pantai Timur Surabaya serta terdapat aksesibilitas berupa
jalan dan jembatan yang menghubungkan Kota Surabaya dan Pulau Madura
(Jembatan Suramadu) dan Jembatan Sukolilo Lor – THP Kenjeran yang
membuka akses di kawasan sisi timur laut Kota Surabaya;
5. Wilayah Ruang laut Surabaya selain dimanfaatkan untuk kegiatan pelayaran
baik interinsulair maupun internasional, juga dikembangkan untuk kegiatan
penangkapan ikan tradisional, wisata pantai di Kenjeran dan sekitarnya dan
kawasan lindung laut di sekitar Pantai Timur Surabaya.
Berdasarkan Dokumen Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Akhir
Tahun Anggaran (LKPJ ATA) 2016, Kota Surabaya memiliki tingkat pertumbuhan
ekonomi di kisaran 6% sejak tahun 2016, ditunjukkan berdasarkan PDRB Kota
Surabaya yang terus meningkat (Lampiran A Tabel 52-52A). Struktur ekonomi
Kota Surabaya didominasi oleh kontribusi dari kategori perdagangan besar dan
eceran, industri pengolahan, serta Penyediaan Akomodasi dan Makan Minum.
Tingginya kontribusi ketiga kategori tersebut selaras dengan aktivitas ekonomi mulai
dari bisnis ritel hingga perdagangan besar (grosir), menjamurnya rumah makan dan
kegiatan lainnya yang terus tumbuh pesat di Kota Surabaya yang menyebabkan
potensi peningkatan produksi sampah organik, kertas, plastik, dan lainnya.
III - 109

B. Pola Hidup Masyarakat


Pertumbuhan ekonomi Kota Surabaya yang cukup tinggi harus dibarengi
dengan pembangunan manusia yang baik. Kondisi penduduk yang heterogen,
membentuk berbagai macam tingkat sosial budaya yang mempengaruhi pola
hidup masyarakat berdasarkan kondisi lingkungan sekitar. Hal ini mempengaruhi
pembangunan manusia yang dapat dinilai dari berbagai aspek, yaitu aspek
pendidikan, kesehatan, dan kesejahteraan masyarakat yang ditunjukkan dalam
Indeks Pembangunan Manusia (IPM). Berdasarkan rilis Badan Pusat Statistik
Nasional, nilai IPM Kota Surabaya sejak tahun 2016 telah melebihi nilai 80 (IPM
sangat tinggi).
Nilai IPM Kota Surabaya terus mengalami peningkatan setiap tahunnya,
namun masih terdapat beberapa permasalahan seperti pola hidup masyarakat yang
masih kurang menyadari pentingnya kebersihan lingkungan. Seperti masih terdapat
tradisi sampah popok tidak boleh dibakar, sehingga harus dibuang ke sungai atau
Bab
ditimbun di tanah. Hal seperti ini biasanya dilakukan oleh masyarakat dengan
III
pendidikan rendah (Lampiran A Tabel 24-24A).
Pada umumnya masyarakat Surabaya merupakan masyarakat yang aktif dan
pekerja keras dengan berbagai macam pekerjaan yang dimiliki (Lampiran A Tabel
24B). Seseorang yang memiliki tingkat sosial/pekerjaan tinggi akan mempengaruhi
kondisi perekonomian yang berpengaruh terhadap timbulan sampah. Semakin
tinggi standar ekonomi, maka pola hidup masyarakat akan berubah. Hal ini
ditandai dengan daya beli dan tingkat konsumsi yang meningkat, sehingga dapat
mempengaruhi timbulan dan komposisi sampah yang dihasilkan setiap harinya.
3.5.2 State
Visi Surabaya dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah
(RPJMD) periode tahun 2016-2021 adalah mewujudkan Surabaya Kota Sentosa
yang Berkarakter dan Berdaya Saing Global Berbasis Ekologi. Makna berbasis
ekologi dalam visi RPJMD tersebut adalah mewujudkan penataan ruang yang
terintegrasi dan memperhatikan daya dukung kota serta memantapkan sarana dan
prasarana lingkungan dan permukiman yang ramah lingkungan. Telah diketahui
bahwa Kota Surabaya merupakan Kota Metropolitan dengan jumlah penduduk
sebesar 3.074.490 jiwa, dimana pertumbuhan penduduk tiap tahunnya naik sebesar
± 2,5 % per tahun. Dominasi kegiatan usaha di Surabaya adalah perdagangan
dan jasa sehingga tingkat mobilisasi penduduk dari dalam ke luar Surabaya (dan
sebaliknya) sangat tinggi pula.
Dalam Pokok Visi Berbasis Ekologis RPJMD 2016-2021, terdapat sub misi
yang mendasari Surabaya dalam meningkatkan sarana prasarana lingkungan dan
permukiman yang ramah lingkungan yakni dengan :
1) Mewujudkan sinkronisasi dan keberlanjutan (sustainability) sistem
pertanahan dan sistem penataan ruang;
2) Meningkatkan kualitas lingkungan hidup kota, dengan meningkatkan peran
III - 110

serta masyarakat dalam pengelolaan kebersihan;


3) Mewujudkan sistem mitigasi bencana di kawasan perkotaan yang terintegrasi
melalui upaya mengembangkan sistem pencegahan dan penanggulangan
bencana yang antisipatif dan tanggap serta disukung dengan prasarana dan
sarana yang berkualitas;
4) Menyediakan rumah tempat tinggal yang layak huni dan dilengkapi dengan
sarana prasarana yang memadai serta didukung dengan lingkungan yang
sehat secara berkelanjutan;
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

5) Meningkatkan upaya pengembangan dan pemanfaatan energi alternative


yang ramah lingkungan.
Dalam upaya memantapkan sarana prasarana lingkungan dan permukiman
yang ramah lingkungan, diperlukan sistem pengelolaan kebersihan yang baik salah
satunya adalah sistem persampahan. Dimana tingginya mobilisasi dan peningkatan
jumlah penduduk berpengaruh terhadap jumlah timbulan sampah yang dihasilkan
setiap harinya dan secara tidak langsung juga berpengaruh terhadap kebersihan
lingkungan perkotaan.
Berikut ini merupakan arahan pengembangan terhadap sektor persampahan
Rencana Tata Ruang Wilayah Kota Surabaya 2014-2034, yakni sebagai berikut.:
1. Pengembangan teknologi pengolahan sampah dengan konsep zero waste
Perkotaan

dan pengembangan energi alternatif pada (Tempat Pemrosesan Akhir) TPA


Benowo
2. Penyediaan TPST/ 3R yang tersebar dan dilengkapi dengan penerapan
teknologi tepat guna
3. Penyediaan transfer depo pada setiap unit timbulan sampah pasar Kota
Surabaya
4. Pembangunan sarana penangkap sampah di sungai-sungai yang ada di
Surabaya (garbage traps)
A. Persampahan
Berdasarkan Undang-undang Republik Indonesia nomor 18 Tahun 2008
tentang Pengelolaan Sampah, yang dimaksud dengan sampah adalah sisa kegiatan
sehari-hari manusia dan/ atau proses alam yang berbentuk padat. Sampah sendiri
dibedakan dalam tiga kategori yaitu :
1) sampah rumah tangga, yaitu sampah yang berasal dari kegiatan sehari-hari
dalam rumah tangga, tidak termasuk tinja dan sampah spesifik;
2) sampah sejenis sampah rumah tangga yaitu yaitu sampah yang berasal dari
kegiatan sehari-hari dari kawasan komersial, kawasan industri, kawasan
khusus; dan
3) sampah spesifik, yaitu: a) sampah yang mengandung bahan berbahaya dan
beracun; b) sampah yang mengandung limbah bahan berbahaya dan beracun;
c) sampah yang timbul akibat bencana; d) puing bongkaran bangunan; e)
III - 111

sampah yang secara teknologi belum dapat diolah; dan/atau f) sampah yang
timbul secara tidak periodik.
Dalam pengelolaan persampahan, Kota Surabaya telah menyusun Peraturan
Daerah No. 5 Tahun 2014 tentang Pengelolaan Sampah dan Kebersihan di Kota
Surabaya dan Peraturan Daerah No. 12 Tahun 2014 tentang Rencana Tata Ruang
Wilayah Kota Surabaya Tahun 2014 - 2034. Di dalam Peraturan Daerah tersebut
ditetapkan peningkatan fasilitas pengelolaan persampahan melalui penyediaan LPS
yang tersebar di setiap wilayah, rumah kompos/TPS 3R. Fasilitas tersebut melayani
wilayah permukiman, pasar, kawasan komersil dan lainnya.

A.1. Timbulan Sampah


Timbulan sampah merupakan jumlah atau volume sampah yang dihasilkan
dari sumber sampah yang biasanya dinyatakan dalam volume dan berat. Berdasarkan
data dari Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, diketahui Bab
timbulan sampah yang dihasilkan tiap orang ± 0,003219 m3/orang/hari, sehingga III
perkiraan timbulan sampah di Kota Surabaya pada tahun 2017 sebesar 2.790.893
kg/hari (Lampiran A Tabel 42).
Jumlah timbulan sampah yang dihasilkan suatu kota erat kaitannya dengan
karakteristik kota, pola hidup masyarakat, penanganan sampah, dan sumber
penghasil sampah. Selain itu juga terdapat fungsi pemerintah daerah sebagai
pengatur, penekan, serta penanganan timbulan sampah dengan menyusun produk
hukum bidang lingkungan hidup-persampahan (Lampiran A Tabel 48-48A).
Timbulan sampah masing-masing sumber tersebut bervariasi satu dengan
lainnnya, yang ditunjukkan pada Gambar 3.145.

Gambar 3.145 Timbulan Sampah di Kota Surabaya


Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka HIjau, 2017

Berdasarkan diagram di atas, terlihat bahwa timbulan sampah terbesar


berasal dari rumah tangga dan sejenis rumah tangga, hal ini dikarenakan sebagian
III - 112

besar kegiatan masyarakat dilaksanakan pada kawasan tersebut. Selain itu Kota
Surabaya yang merupakan kota ekonomi, perdagangan dan jasa, sehingga timbulan
sampah dari pusat perniagaan dan fasilitas publik cukup besar. Sementara itu,
kawasan perkantoran dan industri hanya menyumbang total 11% timbulan sampah.
Dengan data timbulan sampah berdasarkan sumber di atas, Kota Surabaya
dapat merencanakan penanganan persampahan yang sesuai. Seperti pada sampah
dari sumber rumah tangga dan sejenis rumah tangga, dapat diolah oleh masyarakat
dengan proses 3R (Reduce, Reuse, Recycle). Sementara pada kawasan perkantoran,
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

pusat perniagaan, dan pasar tradisional, timbulan sampah diolah oleh pelaku
kegiatan/usaha pada kawasan tersebut.

A.2. Komposisi Sampah


Komposisi sampah suatu kota biasanya ditentukan oleh keadaan ekonomi,
fungsi kota, dan pola hidup masyarakat. Sebagai salah satu kota terbesar di
Indonesia, Kota Surabaya menjadi salah satu kota yang maju, sehingga komposisi
sampah mulai beragam. Seperti peningkatan sampah kering berupa plastik, kertas
dan lainnya. Komposisi sampah merupakan penggambaran dari masing-masing
komponen yang terdapat pada sampah dan distribusinya yang biasanya dinyatakan
Perkotaan

dalam persen (Lampira A Tabel 42B). Komposisi sampah Kota Surabaya dapat
dilihat pada Gambar 3.146.

Gambar 3.146 Komposisi Sampah di Kota Surabaya


Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

Berdasarkan diagram di atas, komposisi sampah terbesar di Kota Surabaya


tersusun oleh sampah organik (54,31%). Komposisi sampah organik yang tinggi,
sesuai dengan kondisi Indonesia yang termasuk negara berkembang, dimana
kebutuhan akan makanan menjadi kebutuhan utama. Sementara itu komposisi
III - 113

plastik yang mencapai 19,44 %, merupakan wujud dari pola hidup masyarakat
yang terbiasa menggunakan media plastik sebagai wadah makanan sekali pakai dan
langsung dibuang. Kondisi ini ditanggapi oleh Pemerintah Kota Surabaya dengan
mengeluarkan kebijakan diet kantong plastik sebagi upaya pembatasan penggunaan
plastik. Komposisi kertas juga cukup tinggi, yaitu 14,63% yang dihasilkan oleh
kegiatan perkantoran, perdagangan dan jasa, serta pendidikan dan lainnya.
Timbulan sampah kaca, logam, dan keramik memiliki komposisi terkecil masing-
masing adalah 1,12% ; 0,48 % ; dan 0,17 % yang berasal dari kegiatan bongkaran
dan dapat dimanfaatkan sebagai produk daur ulang yang berbilai guna dan bernilai
jual oleh masyarakat.
A.3. Cakupan Daerah Pelayanan Persampahan
Pelayanan pengelolaan sampah di Kota Surabaya telah mencapai 86 % pada
tahun 2017. Pelayanan ini terdiri dari penyediaan fasilitas pengangkutan sampah dan
pengumpulan sampah yang terdiri dari 188 LPS (Lokasi Penampungan Sementara)
Bab
(Lampiran A Tabel 42D) dan 44 lokasi penempatan kontainer sampah. Kegiatan
III
pengangkutan sampah dilaksanakan pada setiap rumah menggunakan gerobak
sampah dan kendaraan roda tiga yang kemudian diarahkan ke LPS. Pada kawasan
pertokoan maupun pasar/ perdagangan disediakan kontainer sampah yang kuat dan
tertutup, yang diambil setiap pagi hari menggunakan truk kompaktor. Sampah-
sampah dari berbagai sumber ini kemudian diangkut menuju Tempat Pemrosesan
Akhir (TPA) Benowo.
Pemerintah Kota Surabaya telah menyusun kebijakan bagi pengelola kawasan
permukiman, kawasan komersial, kawasan industri, kawasan khusus, fasilitas
umum, fasilitas sosial dan fasilitas lainnya serta setiap orang yang menghasilkan
sampah lebih besar sama dengan 30 m3 maka harus langsung diangkut ke Tempat
Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) atau Tempat Pemrosesan Akhir (TPA) yang
tertuang dalam Peraturan Daerah No 5 Tahun 2014 tentang Pengelolaan Sampah
dan Kebersihan di Kota Surabaya.
Tabel 3.2 Alat Pengangkutan Sampah Kota Surabaya

No. Jenis Alat Angkut Jumlah Kapasitas Satuan


1 Gerobak sampah terbagi 801 m3
2 Truk compactor 47 30 m3
3 Dump truck 30 8 m3
4 Arm roll 100 6, 8, 14 m3
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

Berikut adalah Peta Rute Pelayanan Truk Sampah menurut 5 wilayah


pelayanan di Kota Surabaya :
III - 114
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Keterangan :

= Rute Truk Sampah

Gambar 3.147 Peta Jalur Pengangkutan Sampah Wilayah Surabaya Utara


Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017
Perkotaan

Gambar 3.148 Peta Jalur Pengangkutan Sampah Wilayah Surabaya Selatan


Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017
III - 115

Bab
III

Gambar 3.149 Peta Jalur Pengangkutan Sampah Wilayah Surabaya Pusat


Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

TPA BENOWO

Keterangan :

= Rute Truk Sampah

Gambar 3.150 Peta Jalur Pengangkutan Sampah Wilayah Surabaya Barat


Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017
III - 116
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Keterangan :

= Rute Truk Sampah

Gambar 3.151 Peta Jalur Pengangkutan Sampah Wilayah Surabaya Timur


Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017
Perkotaan

A.4. Sampah Terproses 3R dan Diolah di Sumber Oleh Masyarakat


Pemerintah Kota Surabaya memiliki berbagai fasilitas pemrosesan sampah
berdasarkan komposisi sampah yang dihasilkan oleh masyarakat. Prosentase
komposisi sampah terbesar adalah sampah organik (54,31%), plastik (19,44 %),
dan kertas (14,63%), sementara yang terkecil adalah sampah logam (0,48 %) dan
keramik (0,17 %). Sampah tersebut diproses untuk menjadi produk bernilai guna
dan bernilai jual. Hal tersebut dapat meningkatkan kualitas lingkungan dan juga
penghematan biaya dari pengelolaan sampah di TPA, yang mampu menghemat
hingga Rp. 11.892.704.360 selama tahun 2017 (Lampiran A Tabel 42F). Di bawah
ini merupakan skema pemrosesan sampah di Kota Surabaya.

Gambar 3.152 Skema Pemrosesan


Sampah di Kota Surabaya
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka
Hijau Kota Surabaya, 2017
III - 117

Fasilitas pemrosesan sampah di Kota Surabaya diantaranya sebagai berikut:


1) Rumah Kompos dan Pengolahan Sampah Pasar
Fasilitas pengolahan sampah organik berupa dedaunan dan ranting pohon
menjadi kompos. Saat ini rumah kompos yang berada di wilayah Kota
Surabaya berjumlah 25 lokasi di Surabaya (Lampiran A Tabel 42E). Grafik
jumlah sampah organik yang masuk pada seluruh rumah kompos disajikan
dalam berikut :

Gambar 3.153 Jumlah Sampah


Organik yang Terolah di Rumah
Kompos
Sumber : Dinas Kebersihan dan Bab
Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017
III
Residu dari sampah organik yang
tidak dapat diolah pada rumah kompos
selanjutnya dikelola di TPA. Proses pengomposan dari sampah organik ini
mampu mereduksi rata-rata timbulan sampah organik sebesar 2.747 ton/
bulan dan menghasilkan penghematan anggaran pengolahan sampah di TPA
sebesar Rp. 883.458.205 per bulan (Lampiran A Tabel 42G).
2) TPST/3R (Tempat Pengolahan Sementara Terpadu/ Reuse, Reduce dan
Recycle)
a. Super Depo Sutorejo.
Merupakan fasilitas optimalisasi pemilahan sampah, pendaurulangan dan
pengomposan. Pemilahan sampah dibagi ke dalam dua kategori yaitu
sampah organik dan sampah anorganik. Sampah organik diangkut ke
Compost Center Wonorejo dan diolah menjadi kompos, sedangkan sampah
anorganik dijual dan didaur ulang oleh pihak ketiga. Dengan pemrosesan
sampah di TPST/3R ini rata-rata dapat mengurangi timbulan sampah
organik 468,81 ton/bulan dan anorganik 214,47 ton/bulan, dan mampu
menghemat anggaran pengolahan sampah di TPA sebesar Rp. 84.117.442
per bulan (Lampiran A Tabel 42H).
b. Pusat Daur Ulang (PDU) Jambangan
Seperti halnya TPST Super Depo Sutorejo, pemilahan sampah juga
dilakukan di PDU Jambangan. Sampah organik langsung diolah menjadi
kompos, dan sampah anorganik dijual ke pihak ketiga untuk didaur ulang.
Dari hasil pemilahan dapat mengurangi timbulan sampah organik 176,77
ton/bulan dan anorganik 61,42 ton/bulan menghasilkan penghematan
pengelolaan sampah di TPA rata-rata sebesar Rp. 25.483.590 per bulan
(Lampiran A Tabel 42I).
III - 118

c. Pemilahan Bratang
Fasilitas Pemilahan Bratang terintegrasi dengan Rumah Kompos Bratang
dan PLTSa Bratang. Sampah organik hasil pemilahan dari Pemilahan bratng
ini akan diolah menjadi kompos dan anorganik dijual ke pihak ketiga,
selain itu sebagian sampah anorganik yang mengandung aluminium foil/
memiliki nilai kalor tinggi akan diolah untuk menjadi bahan baku pada
PLTSa Bratang. Penghematan dari Pemilahan Bratnag ini adalah rata-rata
sebesar Rp. 5.798.901 per bulan (Lampiran A Tabel 42J).
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

3) Komposter Taman dan Jalur Hijau


Pemerintah Kota Surabaya melaksanakan pengomposan sampah organik
pada taman kota, hutan kota, dan jalur hijau di Kota Surabaya. Hasil dari
pengomposan ini digunakan untuk dijadikan pupuk pada taman dan jaliur
hijau tersebut. Penghematan yang dapat dilakukan adalah Rp. 19.625.046 per
tahun (Lampiran A Tabel 42F).
4) Bank Sampah
Bank sampah adalah suatu sistem pengelolaan sampah anorganik secara
kolektif yang mendorong masyarakat untuk berperan aktif dalam pemilahan
sampah dan juga pembuatan kerajinan tangan dari sampah sehingga
meningkatkan nilai jual. Wilayah yang memiliki bank sampah, lingkungannya
Perkotaan

terlihat lebih bersih karena sampah dikelola dengan baik, sosial masyarakat
yang lebih rukun karena sosialisasi dan partisipasi antar warga, dan ekonomi
yang meningkat dari penjualan sampah tersebut. Terdapat 371 bank sampah
yang tersebar di Kota Surabaya untuk memfasilitasi masyarakat dalam
pengolahan sampah secara mandiri (Lampiran A Tabel 42L-M).

A.5. Sampah Terangkut ke TPA


Berdasarkan Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 97 Tahun 2017
tentang Kebijakan dan Strategi Nasional Pengelolaan Sampah Rumah Tangga
dan Sampah Sejenis Sampah Rumah Tangga, pemerintah daerah harus mampu
melakukan pengurangan sampah sebesar 30% pada tahun 2025, dimulai dengan
pembatasan timbulan sampah, guna ulang, dan daur ulang sampah di sumber. Serta
penanganan sampah sebesar 70%, dengan penyediaan sarana-prasarana pemrosesan
sampah dengan teknologi ramah lingkungan, peningkatan kualitas Sumber Daya
Manusia (SDM) dalam pemrosesan sampah, serta pemrosesan akhir sampah.
Dalam mencapai pengurangan sampah 30% pada tahun 2025, Pemerintah
Kota Surabaya berupaya meningkatkan peran serta masyarakat dengan pembatasan
timbulan sampah, guna ulang dan daur ulang merupakan rangkaian upaya yang
menuntut kesadaran masyarakat. Beruntung, masyarakat Kota Surabaya merupakan
III - 119

masyarakat yang aktif dalam pengelolaan lingkungan-persampahan. Penurunan


timbulan sampah berdasarkan kecamatan ditunjukkan pada Gambar 3.149.

Bab
III

Gambar 3.154 Sampah yang Terangkut ke TPA Benowo


dari Tiap Kecamatan
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

Sementara itu penanganan sampah dilaksanakan oleh Pemerintah Kota


Surabaya dengan teknologi 3R (reduce, reuse, recycle), sehingga mampu
menurunkan jumlah sampah yang terangkut ke TPA dari Tahun 2016 sebesar
yaitu 1.571.310 kg/hari menjadi 1.477.320 kg/hari pada tahun 2017 (Lampiran A
Tabel 42A). Sampah yang terolah dengan teknologi dan 3R ini ditunjang dengan
pemrosesan akhir sampah menjadi energi baru terbarukan pada TPA Benowo.
Potensi sampah Kota Surabaya menjadi energi energi baru terbarukan cukup besar,
mengingat timbulan sampah yang terus meningkat setiap tahunnya membutuhkan
penanganan yang berkelanjutan.
III - 120

Gambar 3.155 Truk Compactor


untuk Mengangkut Sampah ke
TPA Benowo
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang
Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

3.5.3 Response
Meskipun pengelolaan persampahan merupakan wewenang utama dari
Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau, namun seluruh Organisasi Perangkat
daerah (OPD), masyarakat, swasta, dan Lembaga Masyarakat/ Organisasi
Lingkungan Hidup, turut andil dalam pengelolaan persampahan hal terlihat dari
program kegiatan dan inisiasi masyarakat yang turut mendukung optimalisasi
pengelolaan persampahan di Surabaya.

Ø Produk Hukum Bidang Pengelolaan Kebersihan dan Persampahan


Kota Surabaya telah menerbitkan berbagai produk hukum di bidang
Perkotaan

pengelolaan persampahan dan kebersihan. Hal ini diharapkan dapat menjaga


kualitas lingkungan, dengan peraturan mengikat dan sah yang wajib dipatuhi
oleh seluruh masyarakat Kota Surabaya. Produk hukum ini melengkapi dan
menguatkan produk hukum sebelumnya, produk hukum yang dihasilkan
berupa Peraturan Daerah dan Peraturan Walikota, dan peraturan lainnya.
Berikut adalah produk hukum terkait pengelolaan persampahan dan
kebersihan ditunjukkan pada Tabel 3.3.
Tabel 3.3 Daftar Produk Hukum terkait Persampahan dan Kebersihan

Jenis Produk
No. Nomor Tahun Tentang
Hukum
Tata Cara Pengenaan Sanksi
Administratif Pelanggaran Peraturan
1 Peraturan Walikota 10 2017 Daerah Kota Surabaya Nomor 5 Tahun
2014 Tentang Pengelolaan Sampah dan
Kebersihan di Kota Surabaya
Perubahan Atas Peraturan Walikota
Surabaya Nomor 33 Tahun 2017
2 Peraturan Walikota 41 2017
Tentang Tata Cara Penerbitan Izin
Kegiatan Usaha Pengelolaan Sampah
Retribusi Pengelolaan Limbah Cair
3 Peraturan Daerah 01 2016
dalam Bentuk Tinja
Pengelolaan Sampah dan Kebersihan di
4 Peraturan Daerah 05 2014
Kota Surabaya
Sumber : Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kota Surabaya, 2017
III - 121

Ø Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya :


q Solid Waste Application dan Transportation (SWAT)
SWAT adalah sebuah sistem aplikasi yang dapat memonitor manajemen
pengangkutan sampah yang menampilkan data secara  realtime. Aplikasi
ini bisa menampilkan data dalam bentuk grafik dan statistik, seperti
pelaksanaan penimbangan sampah di jembatan timbang, penggunaan BBM,
rute pelayanan sampah, kondisi kendaraan, pengemudi dan izin retribusi.
Sehingga Kota Surabaya mampu mengetahui timbulan sampah yang masuk
ke TPA Benowo secara update.

Bab
III

Gambar 3.156 Tampilan Aplikasi SWAT


Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017

q Peningkatan Fasilitas Pemrosesan Sampah


a. Penambahan Rumah Kompos
Rumah Kompos berfungsi untuk pengolahan sampah organik dari
kegiatan rumah tangga, sampah pasar, perantingan pohon, penyapuan
jalan, dan perawatan tanaman. Hasil dari pengomposan dimanfaatkan
untuk pemeliharaan taman-taman kota dan dapat diambil oleh masyarakat
Kota Surabaya. Hingga tahun 2017, telah dibangun 25 Rumah Kompos
(Lampiran A Tabel 42E) yang mampu mengolah bahan kompos hingga
2.747 ton/bulan, dan tersebar di seluruh Kota Surabaya.

Gambar 3.157 Compost Center Wonorejo


Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

b. Optimalisasi Pembangkit Listrik Tenaga Sampah (PLTSa)


Kota Surabaya memiliki 2 pembangkit tenaga listrik tenaga sampah yang
mengolah sampah anorganik dan ranting pohon melalui proses gasifikasi,
yaitu PLTSa Bratang dan Wonorejo. PLTSa ini bersinergi dengan rumah
III - 122

kompos Bratang dan Wonorejo, apabila seluruh rumah kompos telah


dilengkapi fasilitas PLTSa, maka menghasilkan potensi energi sebagai
berikut :
Tabel 3.4 Perhitungan Potensi PLTSa di Kota Surabaya
Pemanfaatan Sampah
No. Nama Rumah Kompos Daya (watt)
untuk PLTSa (kg)
1 Bratang 60 4.000
2 Bibis Karah 10 666,67
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

3 Keputran 20 1.333,33
4 Tenggilis Utara 30 2.000
5 Menur 60 4.000
6 Tenggilis Rayon Taman 60 4.000
7 Rungkut 60 4.000
8 Wonorejo I 30 2.000
9 Gayungsari 15 1.000
10 Sonokwijenan 90 6.000
11 Putat Jaya 60 4.000
12 Sumber rejo 15 1.000
13 Liponsos Keputih 15 1.000
14 Srikana 30 2.000
Perkotaan

15 Jambangan 30 2.000
16 Balas Klumprik 30 2.000
17 Gunungsari 30 2.000
18 Tubanan 10 666,67
19 Rungkut Asri Timur 60 4.000
20 Tambak Deres 20 1.333,33
TOTAL 735 49.000
Sumber: Pemerintah Kota Surabaya, 2017

Gambar 3.158 Instalasi PLTSa Sampah Ranting dan Anorganik


Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017
III - 123

q Pasukan Jogo Got


Merupakan pasukan yang dibentuk oleh Pemerintah Kota Surabaya dengan
tugas untuk mengawasi dan mengontrol saluran drainase dengan melakukan
pembersihan secara berkala dari gulma, sampah dan padatan lainnya di
saluran drainase agar tidak tersumbat karena sampah.

Bab
Gambar 3.159 Pembersihan Saluran Drainase oleh Pasukan Jogo Got
III
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

q Pasukan Kuning
Satuan pasukan yang bertugas untuk menjaga kebersihan di jalan, taman,
san fasilitas umum lainnya, sehingga diharapkan mampu menjadikan
pengelolaan sampah menjadi lebih optimal.

Gambar 3.160 Pembersihan di Sudut Kota oleh Pasukan Kuning


Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017
III - 124

q Pasukan Joko Jumput


Merupakan pasukan yang dibentuk pemerintah Kota Surabaya dengan
tugas untuk melakukan patroli serta memungut sampah yang tercecer di
jalan. Dengan demikian sampah menjadi terkumpul dan lebih mudah untuk
dikelola.
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Gambar 3.161 Patroli Sampah yang Dilakukan oleh


Pasukan Joko Jumput
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017
Perkotaan

q Operasi Tangkap Tangan-Kegiatan Yustisi Kebersihan


Pemerintah Kota Surabaya melaksanakan penegakan hukum bagi masyarakat
maupun pelaku kegiatan usaha yang secara sengaja melakukan pencemaran
lingkungan dengan membuang sampah, puing bongkaran, dan lainnya pada
tempat umum, selokan, dan tempat umum lainnya. Penindakan terhadap
pelaku dilakukan dengan teguran; peringatan tertulis; paksaan pemerintahan;
uang paksa; pencabutan izin; dan/atau penutupan usaha/kegiatan. Pelaku
dapat dikenai sanksi administratif maupun denda berdasarkan jenis
pelanggaran yang dilakukan. Pemberian sanksi administrasi ini berdasarkan
Peraturan Walikota No. 10 Tahun 2017 tentang Tata Cara Pengenaan Sanksi
Administratif Pelanggaran Peraturan Daerah Kota Surabaya Nomor 5 Tahun
2014 Tentang Pengelolaan Sampah dan Kebersihan di Kota Surabaya

Gambar 3.162 Kegiatan Operasi Tangkap Tangan-Kegiatan


Yustisi Kebersihan
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017
III - 125

q Lomba Kebersihan Kantor Kelurahan dan Kecamatan


Kegiatan ini untuk meningkatkan pengelolaan lingkungan yang dimulai
dari instansi pemerintahan, sehingga diharapkan dapat menjadi percontohan
bagi masyarakat. Kegiatan ini meliputi penghijauan lingkungan kantor,
pengelolaan kebersihan, penyediaan tempat sampah terpilah, komposting,
dan penghematan air maupun energi.

Bab
Gambar 3.163 Penghijauan dan Komposting di Kantor Kelurahan
III
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

q Lomba Kampung di Bantaran Sungai


Kampung-kampung yang terletak di bantara sungai diajak berpartisipasi
dalam pengelolaan lingkungan dalam wujud Lomba Kampung di Bantaran
Sungai (Lampiran A Tabel 46C). Kegiatan ini merupakan tahapan awal
dalam peningkatan peran serta masyarakat dalam pengelolaan lingkungan,
lomba ini lebih ditekankan pada sosialisasi dan partisipasi masyarakat,
seperti tidak membuang sampah sembarangan / ke sungai.
q Program Merdeka Dari Sampah
Program yang digagas oleh Pemerintah Kota Surabaya ini bertujuan
meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam mengelola
lingkungan, seperti pemilahan dan pembuatan kerajinan dari sampah ,
dengan beberapa tingkatan kategori pada lomba Merdeka Dari Sampah
(Lampiran A Tabel 46B).
Selain bertujuan untuk menjaga kualitas lingkungan yang dihasilkan
juga memiliki tujuan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat.
Peningkatan perekonomian masyarakat melalui program ini dapat terjadi
melalui kunjungan wisatawan. Dengan menjadi kota yang bersih dari
sampah maka akan menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan untuk
mengunjungi Kota Surabaya.
III - 126
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Gambar 3.164 Kegiatan Merdeka Dari Sampah (MDS)


Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

q Program Surabaya Green and Clean


Pemerintah Kota Surabaya bekerja sama dengan pihak swasta setiap
tahunnya mengadakan lomba kebersihan dan penghijauan tingkat kampung
/ RT yang disebut dengan Surabaya Green and Clean (Lampiran A
Tabel 46A). Program ini menyertakan aspek kebersihan, pengelolaan
air dan pengelolaan sampah sebagai elemen penilaian. Dengan demikian
diharapkan masyarakat lebih peduli lingkungan tempat tinggalnya.
Peningkatan kepedulian masyarakat terhadap pengelolaan lingkungan akan
Perkotaan

meningkatkan kenyamanan, berkurangnya potensi penyakit, dan mampu


menjadi daya tarik wisata maupun edukasi sehingga dapat meningkatkan
perekonomian masyarakat.
Masyarakat yang partisipatif dan berkelanjutan dalam pengelolaan
lingkungan adalah tujuan dari kegiatan ini. Surabaya green and clean
memiliki aspek penilaian dalam pemanfaatan sampah menjadi produk
bernilai jual dan komposting yang dapat dimanfaatkan dalam penerapan
urban farming.

(a) (b)
Gambar 3.165 (a) Kerajinan dari Sampah ; (b) Komposting Sampah Organik
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017
III - 127

q Perlombaan Lingkungan Hidup

Pemerintah Kota Surabaya melaksanakan perlombaan pengelolaan


lingkungan hidup kepada sekolah dasar hingga sekolah menengah pertama,
diantaranya Surabaya Eco School dan Lomba Toilet Bersih dan Kantin
Sehat (Lampiran A Tabel 46).
a. Surabaya Eco School
Sekolah-sekolah diajak membentuk tim lingkungan hidup yang terdiri
dari siswa, guru, orang tua siswa/komite guna memberikan peran
lebih kepada siswa agar terlibat dalam pengelolaan lingkungan hidup
sekolah. Kegiatan ini merupakan kumpulan dari gerakan-gerakan peduli
lingkungan hidup, yaitu Gerakan Sejuta Lubang Resapan Biopori,
Gerakan Penanaman Pohon Hutan Sekolah dan Lahan Terbuka, Gerakan
Pengolahan Sampah Kertas, Gerakan Pengomposan Sampah Organik, Bab
Gerakan Pengurangan Sampah Plastik, Gerakan Anti Sampah Sterofoam III
dan Pahlawan Hijau – Jam Hijau atau pemanfaatan waktu untuk aksi
nyata lingkungan hidup berkelanjutan.

Gambar 3.166 Kegiatan Surabaya Eco School


Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

b. Lomba Toilet Bersih dan Kantin Sehat


Lomba ini bertujuan untuk meningkatkan partisipasi warga sekolah dalam
pengelolaan kebersihan sekolah, terutama sarana toilet dan kebersihan
di kantin dengan membuang sampah pada tempatnya sesuai jenis. Hal
ini agar kantin sekolah di Surabaya mampu menyajikan makanan yang
sehat dan higienis, serta mampu menjaga kebersihan toilet sehingga tidak
berbau dan tidak terdapat jentik nyamuk atau sumber penyakit lainnya.
III - 128
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Gambar 3.167 Lomba Toilet Bersih dan Kantin Sehat


Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

Ø Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya :


q Pendidikan Lingkungan Hidup

Salah satu upaya dalam meningkatkan kepedulian lingkungan dan


kemampuan pemilahan, pengolahan serta pembuatan kerajinan dari sampah
Perkotaan

oleh pelajar pada Sekolah Dasar hingga Perguruan Tinggi, yang diwujudkan
pada kegiatan Sekolah Adiwiyata, Eco-Campus, Eco-Pesantren, Kemah
Hijau dan Asah Terampil (Lampiran A Tabel 46).
a. Kegiatan Adiwiyata
Salah satu upaya dalam meningkatkan kepedulian lingkungan Hidup
oleh pelajar di Sekolah Dasar hingga Sekolah Menengah Atas melalui
pendidikan dan sosialisasi, seperti pengelolaan ruang terbuka hijau di
sekolah, pengelolaan sampah dan lain sebagainya. Kegiatan ini meliputi
penghijauan lingkungan sekolah, pengelolaan kebersihan, penyediaan
tempat sampah terpilah, komposting, dan penghematan air maupun
energi.

Gambar 3.168 Kegiatan Adiwiyata


Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

b. Kegiatan Eco-Campus
Pengelolaan lingkungan hidup secara sistematis dan berkesinambungan,
III - 129

seperti pengelolaan ruang terbuka hijau dan pengelolaan saluran air


yang bebas dari sampah, yang diwujudkan dalam kebijakan Perguruan
Tinggi. Salah satu kegiatan dari Eco-Campus adalah sosialisasi tentang
pengelolaan lingkungan, tersedianya ruang terbuka hijau, penghematan
air dan energi, serta

Gambar 3.169 Kegiatan Eco Campus


Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
Bab
III
c. Eco-Pesantren
Kegiatan ini untuk meningkatkan pengelolaan lingkungan di Pesantren,
yang diwujudkan dalam pengelolaan ruang terbuka hijau, pengelolaan
persampahan, saluran pembuangan, pengolahan limbah cair, dan upaya
penyimpanan cadangan air. Sehingga diharapkan mampu mengurangi
sampah yang dihasilkan oleh santri-santri, dan meningkatkan kemampuan
santri untuk mengolah sampah menjadi bernilai guna dan bernilai jual.
q Penghargaan Bidang Lingkungan Hidup Kepada Masyarakat
Masyarakat Kota Surabaya merupakan masyarakat yang aktif dan memiliki
kesadaran tinggi dalam menjaga kelestarian lingkungan hidup. Kegiatan
ini merupakan wujud apresiasi kepada masyarakat, diharapkan mampu
meningkatkan peran serta masyarakat dalam pengelolaan persampahan dan
kebersihan lingkungan, seperti penganugerahan Kalpataru.. Penghargaan
Kalpataru terdiri dari empat kategori, yaitu Kategori Perintis Lingkungan,
Kategori Pengabdi Lingkungan, Kategori Penyelamat Lingkungan, dan
Kategori Pembina Lingkungan.

Gambar 3.170 Penghargaan Kalpataru Tingkat Kota Surabaya


Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
III - 130

q Kerja Bakti
Program kerja bakti yang dimaksud disini adalah program kerja bakti
yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Surabaya. Kerja bakti yang
diselenggarakan oleh pemerintah tersebut pada tahun 2017 dilaksanakan
setiap minggu. Kegiatan kerja bakti tersebut dilakukan di titik-titik yang
sudah ditentukan sebelumnya, diantaranya di lingkungan perkampungan,
saluran drainase, taman, dan fasilitas umum lainnya. Kegiatan kerja bakti
ini mulai dari penyapuan jalan, pembersihan saluran drainase, pengecatan
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

jalan, dan lainnya.

Gambar 3.171 Kerja Bakti di Beberapa Lokasi di Kota Surabaya


Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
Perkotaan

Ø Peran Serta Masyarakat


Masyarakat Kota Surabaya merupakan masyarakat yang aktif dan partisipatif,
Kegiatan ini didukung oleh kader-kader dan fasilitator kelurahan yang
sangat memperhatikan pengelolaan lingkungan. Terlihat dari berbagai upaya
pereduksian sampah di sumber / 3R (Reuse, Reduce dan Recycle), seperti
menggunakan sampah plastik/ ember sebagai pot, kerajinan tangan dan lainnya.
Selain itu, sampah organik dari kegiatan memasak dan penyapuan jalan juga
diolah menjadi pupuk kompos menggunakan tong komposter. Pupuk kompos
yang dihasilkan kemudian digunakan untuk menyuburkan tanaman penghijau
di lingkungan sekitar dan urban farming. Kegiatan-kegiatan lainnya yang
dilaksanakan oleh masyarakat Kota Surabaya ditunjukkan pada Lampiran
A Tabel 47.
q Fasilitator Kelurahan dan Kader Lingkungan
Fasilitator lingkungan maupun Kader lingkungan pada tahun 2017 jumlah
fasilitator lingkungan sebanyak 540 orang yang terdiri dari unsur masyarakat
yang peduli dengan lingkungan yang selanjutnya akan membentuk kader-
kader lingkungan yang pada tahun 2017 berjumlah 29.700 orang, selanjutnya
kader lingkungan mempunyai tugas memotivasi warga dan menggerakkan
warga di lingkungannya melalui dasa wisma, setiap 1 dasa wisma dipilih 1
kader lingkungan.
Selain pemanfaatan sampah organik untuk pembuatan pupuk kompos,
masyarakat Kota Surabaya juga melaksanakan pengelolaan sampah
III - 131

anorganik yang bernilai jual. Sampah anorganik dikumpulkan, kemudian


dipilah berdasarkan jenisnya. Beberapa jenis sampah dapat digunakan
sebagai bahan kerajinan tangan, seperti tas, wadah tisu dan lainnya.
q Pengolahan Sampah Organik
Sampah organik dari sisa makanan, daun-daun pada pekarangan rumah
dan di jalan-jalan lingkungan sekitar dimanfaatkan oleh masyarakat Kota
Surabaya menjadi kompos. Komposter anaerob/aerob yang terbuat dari tong
ini menjadi andalan dari masyarakat. Dengan rajin, sampah-sampah tersebut
dimasukkan dan secara berkala dilakukan pengecekan untuk memastikan
hasilnya memuaskan, sehingga dapat dimanfaatkan untuk pemupukan
taman dan jalur hijau di sekitar dan kegiatan urban farming. Terbatasnya
lahan pertanian tidak membuat warga Kota Surabaya kekurangan akal untuk
memenuhi kebutuhan sayur-mayur sehari-hari, yaitu dengan memanfaatkan
ruang terbuka di lingkungan masing-masing. Bab
III

Gambar 3.172 Komposting dan Pemanfaatannya untuk


Urban Farming
Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017

q Usaha Mikro Kecil dan Menengah Berbahan Dasar Daur Ulang


Usaha Mikro Kecil dan Menengah di Kota Surabaya juga menghasilkan
produk yang berbahan dasar bahan daur ulang yang dapat mengubah sampah
menjadi karya seni yang memiliki nilai ekonomis (Lampiran A Tabel 42
N).

Gambar 3.173 Hasil Produksi UMKM Berbahan Dasar Daur Ulang di


Kota Surabaya
Sumber : Dinas Perdagangan Kota Surabaya, 2017
III - 132

q Bank Sampah
Bank Sampah di Kota Surabaya merupakan wadah bagi masyarakat yang
ingin menjaga kebersihan lingkungan dan mendapatkan nilai ekonomis
dari sampah tersebut. Hingga tahun 2017 telah terdapat 371 bank sampah
yang aktif di Kota Surabaya (Lampiran A Tabel 42L). Di Kota Surabaya
terdapat berbagai organisasi yang membawahi bank sampah unit, salah
satunya adalah Bank Sampah Induk Surabaya (BSIS). BSIS tidak hanya
menerima sampah yang dikumpulkan oleh bank sampah unit, tetapi juga
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

melaksanakan sosialisasi dan pelatihan pemanfaatn sampah tersebut. Bank


Sampah Induk Surabaya yang melayani 28 Kecamatan dari 31 Kecamatan.
Perkotaan

Gambar 3.174 Bank Sampah di Kota Surabaya


Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

Ø Pemerintah Kota Surabaya dengan Pemerintah Pusat :


q Peningkatan Kapasitas Pengolahan Pusat Daur Ulang Jambangan
Pengelolaan sampah yang baik dan berkelanjutan merupakan upaya
Pemerintah Kota Surabaya, melalui kerjasama dengan Kementerian
Lingkungan Hidup dan Kehutanan, dibangun Pusat Daur Ulang Jambangan
yang mampu melakukan proses pemilahan sampah anorganik dan
komposting sampah organik. Saat ini telah dibangun fasilitas PLTSa yang
akan meningkatkan reduksi sampah anorganik.

Gambar 3.175 Pusat Daur Ulang Jambangan


Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017
III - 133

q TPS Underground (Kementerian Pekerjaan Umum)


Kementerian Pekerjaan Umum memberikan bantuan pengelolaan sampah
anorganik, yaitu TPS Underground yang mampu melakukan kompaksi
sampah, sehingga dapat mengurangi volume sampah dan meningkatkan
efisiensi pengangkutan menuju ke TPA Benowo.

Ø Pemerintah Kota Surabaya Bekerjasama dengan Pemerintah Kota Lain :


q Super Depo Sutorejo (Kota Kitakyushu)

Kota Surabaya dan Kota Kitakyushu menjalin Kerjasama Green Sister


City sejak tahun 2012. Salah satu manfaat dari kerjasama tersebut adalah
bantuan fasilitas pengelolaan sampah yaitu Super Depo Sutorejo yang
melakukan pemilahan sampah anorganik dan pencacahan sampah organik
yang kemudian diangkut menuju rumah kompos untuk proses komposting.
Bab
III

Gambar 3.176 TPST Super Depo Sutorejo


Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

Ø Pemerintah Kota Surabaya Bekerjasama dengan Pihak Ketiga :


q Pengelolaan Sampah Menjadi Listrik (PT. Sumber Organik)
Pemerintah Kota Surabaya berusaha menerapkan terobosan produksi listrik
dari sampah di TPA Benowo bekerjasama dengan PT. Sumber Organik. Pada
saat ini telah dihasilkan listrik dari proses Landfill Gas dengan kapasitas
2 MW dimana 1.65 MegaWatt dijual ke PLN dan 0.35 MegaWatt untuk
operasional TPA, dan dalam tahap proses pembangunan instalasi Gasifikasi
yang berkapasitas 8,31 MW menggunakan Teknologi Zero Waste.

Gambar 3.177 Instalasi Landfill Gas


Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017
III - 134

q Pengelolaan Kampung Wisata (PT. Pelindo III)


Kampung Lawas Maspati dijadikan kampung wisata yang menyajikan sejarah
Surabaya zaman kolonial. Sejumlah bangunan bersejarah dipertahankan
sebagai daya tarik utama ditunjang dengn pengelolaan persampahan yang
baik, seperti pembuatan kerajinan dari sampah. Kampung Lawas Maspati
merupakan sasaran Program Bina Lingkungan dan Kemitraan PT. Pelindo
III.
Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan

Gambar 3.178 Kampung Wisata di Kota Surabaya


Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017
Perkotaan
IV - 1

Bab
IV
Inovasi Daerah Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup
IV - 2

Lokasi : Balai Pemuda


IV - 3

BAB IV
INOVASI DAERAH DALAM PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP
Pengelolaan lingkungan hidup merupakan upaya terpadu dalam pemanfaatan,
penataan, pemeliharaan, pengawasan, pengendalian, pemulihan, dan pengembangan
komponen-komponen lingkungan hidup. Berdasarkan amanat Undang-Undang
Nomor 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup,
penggunaan sumberdaya alam haruslah selaras, serasi, dan seimbang dengan
fungsi lingkungan hidup. Surabaya sebagai Ibukota Provinsi Jawa Timur memiliki
pertumbuhan kawasan terbangun yang sangat pesat. Pertumbuhan ini secara alamiah
menuntut tingkat pemenuhan kebutuhan sumber daya bagi masyarakatnya. Untuk
itu antara pelestarian sumber daya dengan pembangunan berkelanjutan diperlukan
suatu agenda pengelolaanlingkungan yang disusun melalui proses evaluasi dan
penyempurnaan program-program kerja yang telah dilaksanakan, serta pengkajian
dan pengembangan program-program kerja baru.

4.1 Upaya Peningkatan Kapasitas Lembaga Daerah


Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan Pengelolaan
Bab
Lingkungan Hidup memberikan kewenangan yang luas kepada Menteri Lingkungan
IV
Hidup untuk melaksanakan seluruh kewenangan pemerintahan di bidang
perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup serta melakukan koordinasi dengan
instansi lain. Melalui Undang-Undang ini, Pemerintah memberikan kewenangan
yang sangat luas kepada Pemerintah Daerah dalam melakukan perlindungan dan
pengelolaan lingkungan hidup di daerah masing-masing. Dalam kelembagaannya, di
Kota Surabaya telah dibentuk Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya berdasarkan
Peraturan Daerah Kota Surabaya Nomor 14 Tahun 2016 tentang Pembentukan dan
Susunan Perangkat Daerah Kota Surabaya yang berlaku efektif tanggal 2 Januari
2017.

4.1.1 Anggaran Pengelolaan Lingkungan Hidup


Pembangunan berkelanjutan yang dicanangkan oleh Pemerintah Kota
Surabaya dilaksanakan dengan perencanaan yang matang untuk menjamin kegiatan
pembangunan dapat berjalan efisien dan peduli lingkungan. Melalui Anggaran
Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Tahun 2017, Pemerintah Kota Surabaya
mengalokasikan jumlah anggaran yang cukup besar dalam program-program yang
membawahi upaya pengelolaan lingkungan hidup. Total alokasi anggaran untuk
program-program terkait upaya pengelolaan lingkungan hidup di Kota Surabaya
mencapai Rp. 2.123.971.657.740 atau sekitar 23,69 % dari total APBD Tahun 2017,
yaitu Rp. 8.963.930.686.060 (Lampiran A Tabel 49).
Anggaran Pengelolaan Lingkungan Hidup dialokasikan pada 17 program
Pemerintah Kota Surabaya, dimana Alokasi 5 anggaran terbesar pada upaya
pengelolaan lingkungan hidup dalam APBD Tahun 2017 diperuntukkan bagi
Perumahan dan Permukiman sebesar Rp. 419.428.582.627, Program Pengembangan
IV - 4

dan Pengelolaan Sistem Drainase Kota dialokasikan sebesar Rp. 414.703.501.940,


Program Pengelolaan Kebersihan Kota sebesar Rp. 3268.24.081.701, Program
Pengelolaan dan Pembangunan Jalan dan Jembatan dialokasikan sebesar Rp.
277.899.247.730 dan Program Peningkatan Sistem Manajemen Transportasin
dialokasikan sebesar Rp. 191.006.738.138.
Kebersihan dan pengelolaan lingkungan yang bebas dari banjir, disertai
kenyamanan dan kemudahan masyarakat dalam pemenuhan akses jalan, pelayanan
kesehatan, ruang terbuka hijau (RTH), sistem transportasi, ketahanan pangan,
merupakan hasil dari program pembangunan berkelanjutan Pemerintah Kota
Surabaya.
Inovasi Daerah Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup

4.1.2 Peningkatan Kapasitas Personil


Keberadaan Sumber Daya Manusia (SDM) sangat penting dalam menunjang
kegiatan di bidang lingkungan hidup. Peranan SDM untuk menjembatani ketika
terdapat konflik permasalahan lingkungan dengan masyarakat, sehingga SDM
di bidang lingkungan dituntut terampil secara teknis maupun secara sosial. Data
mengenai jumlah personil lembaga pengelola lingkungan hidup di Dinas Lingkungan
Hidup Kota Surabaya berdasarkan tingkat pendidikannya disajikan pada Gambar
4.1 berikut.

Gambar 4.1 Jumlah Personil Lembaga Pengelola


Lingkungan Hidup Tahun 2017
Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017

Personil lembaga pengelola lingkungan hidup di Dinas Lingkungan


Hidup Kota Surabaya berjumlah 52 orang, dengan jumlah personil laki-laki
22 orang dan personil perempuan 30 orang. Menurut tingkat pendidikannya,
lembaga pengelola lingkungan hidup di Kota Surabaya paling banyak
berpendidikan Sarjana (S1) yaitu berjumlah 34 orang, sementara Personil
lembaga pengelola lingkungan hidup di Dinas Kebersihan dan Ruang
Terbuka Hijau Kota Surabaya berjumlah 216 orang (Lampiran A Tabel
50A).
IV - 5

Dinas Lingkungan Hidup tahun 2017 didukung oleh Staf Fungsional


Bidang Lingkungan dan Staf yang telah mengikuti Diklat Teknis. Adapun Staf
Fungsional Bidang Lingkungan terdiri dari Staf Fungsional Pengendalian
Dampak Lingkungan dan Staf Fungsional Pengawas Lingkungan Hidup
Pertama. Diklat teknis yang diikuti oleh staf fungsional dan staf Dinas
Lingkungan Hidup Kota Surabaya diantaranya adalah Diklat Pengawas
Lingkungan (PPLHD), Diklat Penilai AMDAL, Diklat Pengelolaan Limbah
Bahan Berbahaya Dan Beracun (Limbah B3), Diklat Penyusunan UKL-
UPL, Diklat Pengendalian Pencemaran Udara dan Pengelolaan Limbah
Cair, Diklat Pengelolaan Limbah Cair, dan Diklat Pengawas Lapangan.

4.1.3
Pengembangan Jejaring Kerja
Melalui perkembangan globalisasi dan otonomi daerah telah memberikan
kesempatan yang besar untuk pemerintah daerah dalam melakukan peningkatan
jejaring kerja. Jejaring kerja merupakan suatu bentuk persekutuan antara dua pihak
atau lebih yang membentuk satu ikatan kerjasama dalam suatu bidang tertentu guna
mencapai kemaslahatan bersama yang dituangkan dalam bentuk nota kesepahaman
atau kesepakatan.
Bab
IV
Mengembangkan jejaring kerja merupakan salah satu upaya / inovasi yang
efektif untuk memperkuat kapasitas kota dalam rangka memecahkan masalah -
masalah sosial dan lingkungan, memberikan pelayanan publik yang lebih memadai
bagi masyarakat, serta menjaga tata kelola lingkungan yang baik sesuai prinsip
pembangunan berkelanjutan. Kegiatan ini menunjukkan kerjasama yang efektif
dengan diimplementasikannya kesepakatan yang telah dibuat dalam bentuk kegiatan
yang memberikan hasil berupa peningkatan kapasitas, serta pengembangan potensi
kota dan teknologi di Kota Surabaya
Pemerintah Kota Surabaya selalu berinovasi dalam mengembangkan
jejaring kerja khususnya di bidang pengelolaan lingkungan yang diwujudkan dalam
bentuk kerjasama dengan berbagai elemen meliputi Pemerintah Kota / Kabupaten
dalam dan luar negeri, instansi / perusahaan / institusi pendidikan di Kota Surabaya.
Adapun bentuk kerjasama Pemerintah Kota Surabaya selengkapnya dapat
dijelaskan dalam Tabel 4.1.
IV - 6

Tabel 4.1 Bentuk Kerjasama Pemerintah Kota Surabaya Tahun 2017

Deskripsi Kerjasama
Pihak - Pihak Ker-
No. Nama Kerjasama
jasama Maksud
1. Kerjasama Aplikasi Pemerintah Kota Bat- Menciptakan keterpaduan hubun-
Pelayanan Kebersi- am dengan Pemerintah gan pembangunan antar perko-
han dan Pertamanan Kota Surabaya taan dalam rangka mewujudkan
efisiensi, efektifitas, dan sinergis-
itas dalam penyediaan pelayanan
umum berbasis teknologi
Inovasi Daerah Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup

2. Kerjasama Sharing Pemerintah Kabupaten Menciptakan keterpaduan pem-


Pengetahuan dalam Ngada dengan Pemer- bangunan antar kawasan perko-
Bidang Kebersihan intah Kota Surabaya taan dalam rangka mewujudkan
dan Pertamanan efisiensi, efektifitas, dan siner-
gisitas dalam upaya pelestarian
lingkungan hidup

3. Kerjasama Pengem- PT. Pembangkit Jawa Merupakan salah satu bentuk


bangan Energi Baru Bali dan Institut kerjasama institusi yang dilak-
Terbarukan dan Teknologi Sepuluh sanakan oleh Pemerintah Kota
Teknologi Ramah Nopember dengan Surabaya. Maksud dan tujuan
Lingkungan di Kota Pemerintah Kota Sura- dilaksanakannya kerjasama ini
Surabaya baya adalah untuk mensinergikan tiga
potensi (Academic, Business, dan
Government) yang dimiliki oleh
masing-masing PIHAK dalam
rangka pengembangan energi
baru dan terbarukan dan teknolo-
gi ramah lingkungan di Kota
Surabaya

4. Kerjasama Penang- Kota Kitakyushu (Je- Merupakan hasil kerjasama


gulangan Demam pang) dengan Pemerin- Sister City antara Kota Surabaya
Berdarah Dengue tah Kota Surabaya dan Kota Kitakyushu. Kerjasama
(DBD) ini dimaksudkan untuk uji efikasi
biolarvasida MOSNON dalam
penanggulangan penyakit demam
berdarahdi Kota Surabaya
IV - 7

Deskripsi Kerjasama No. Nota Kesepakatan


Bersama dan Periode Bidang Kerjasama
Tujuan
Meningkatkan kualitas 415.4/8952/436.2.3/2016 - Solid Waste Application
pemanfaatan teknologi da- dan Transportation (SWAT)
lam pemerintahan melalui dan
- System Web Application
konvergensi teknologi dan 11/PKS/HK/VIII/2016 for Graveyard (SWAG)
komunikasi di Kota Sura-
baya dan Kota Batam - Perencanaan Pertamanan
Periode Kerjasama : - Efisiensi Energi
11 Agustus 2016 - - Optimalisasi Ruang Terbu-
ka Hijau
11 Agustus 2019
Meningkatkan kualitas 415.4/11407/436.2.3/2016 Pengelolaan Persampahan
penanganan persampah- dan Pertamanan
an dan pertamanan guna dan
menunjang peningkatan
kualitas lingkungan hidup
133/PKS/HK/VIII/2016
Bab
serta perekonomian mas- IV
yarakat di Kota Surabaya
Periode Kerjasama :
dan Kota Batam
8 Desember 2016 -
8 Desember 2019
415.4/10722/436.2.3/2017 - Pembangkit Skala Kecil
dan - Pembangkit Skala Menen-
gah- Besar
255.MOU/060/PEM-
KOTSBY-PJB-ITS/X/2017 - Kendaraan Listrik
dan - Stasiun Pengisian Listrik
Umum (SPLU)
82/MoU/ITS/2017

Periode Kerjasama :
23 Oktober 2017 -
23 Oktober 2018
2017 Penanggulangan penyakit
demam berdarah
IV - 8

Deskripsi Kerjasama
Pihak - Pihak Ker-
No. Nama Kerjasama
jasama Maksud
5. Kerjasama Jaringan Pemerintah Kota Sura- Menciptakan keterpaduan pem-
Lintas Perkotaan baya dengan Pemerin- bangunan antar kawasan perko-
tah Kabupaten Ngada taan dan mewujudkan efisiensi,
efektifitas, dan sinergisitas dalam
penyediaan pelayanan umum
kepada masyarakat
Inovasi Daerah Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup

6. Kerjasama Jaringan Pemerintah Kota Sura- Menciptakan keterpaduan pem-


Lintas Perkotaan baya dengan Pemerin- bangunan antar kawasan perko-
tah Kota Banjarmasin taan dan mewujudkan efisiensi,
efektifitas, dan sinergisitas dalam
penyediaan pelayanan umum
kepada masyarakat

7. Kerjasama Jaringan Pemerintah Kota Sura- Menciptakan keterpaduan pem-


Lintas Perkotaan baya dengan Pemerin- bangunan antar kawasan perko-
tah Kota Pekanbaru taan dan mewujudkan efisiensi,
efektifitas, dan sinergisitas dalam
penyediaan pelayanan umum
kepada masyarakat

8. Kerjasama Jaringan Pemerintah Kota Sura- Menciptakan keterpaduan pem-


Lintas Perkotaan baya dengan Pemerin- bangunan antar kawasan perko-
tah Kota Samarinda taan dan mewujudkan efisiensi,
efektifitas, dan sinergisitas dalam
penyediaan pelayanan kepada
masyarakat
IV - 9

Deskripsi Kerjasama No. Nota Kesepakatan


Bersama dan Periode Bidang Kerjasama
Tujuan
Meningkatkan kualitas pe- 415.4/2603/436.2.3/2016 - Teknologi dan informasi
merintahan, pembangunan,
perekonomian daerah dan dan - Lingkungan Hidup
kesejahteraan masyarakat 181/22/KUM/2016 - Penaatan PKL
di Kota Surabaya dan
Kabupaten Ngada - Kebudayaan dan Pariwisata
- Pendidikan dan peningka-
tan Sumber Daya Manusia
Periode Kerjasama :
31 Mei 2016 –
31 Mei 2017
Mmeningkatkan kualitas 415.4/2603/436.2.3/2016 - Teknologi dan informasi
pemerintahan, pembangu-
nan, perekonomian daerah dan - Lingkungan Hidup
dan kesejahteraan mas- - Penaatan PKL
yarakat di Kota Surabaya
181/22/KUM/2016
Bab
dan Kabupaten Banjarma-
sin.
- Kebudayaan dan Pariwisata IV
- Pendidikan dan peningka-
tan Sumber Daya Manusia
Periode Kerjasama :
31 Mei 2016 –
31 Mei 2017
Meningkatkan kualitas pe- 415.4/2613/436.2.3/2016 - Teknologi informasi
merintahan, pembangunan,
perekonomian daerah dan dan - Lingkungan Hidup
kesejahteraan masyarakat 100/Kerj/V/08/2016 - Penaatan Perkotaan
di Kota Surabaya dan Kota
Pekanbaru Periode Kerjasama : - Perikanan dan kelautan
31 Mei 2016 – - Kebersihan dan pertamanan

31 Mei 2017 - Perdagangan dan perindus-


trian
Meningkatkan kualitas pe- 415.4/2604/436.2.3/2016 - Teknologi informasi
merintahan, pembangunan,
perekonomian daerah dan dan - Lingkungan Hidup
kesejahteraan masyarakat 119/20/KJS-KS/V/2016 - Penaatan Perkotaan
di Kota Surabaya dan Kota
Samarinda - Perikanan dan kelautan
- Kebersihan dan pertamanan

Periode Kerjasama : - Perdagangan dan perindus-


trian
31 Mei 2016 –
31 Mei 2017
IV - 10

Deskripsi Kerjasama
Pihak - Pihak Ker-
No. Nama Kerjasama
jasama Maksud
9 Kerjasama Jaringan Pemerintah Kota Sura- Menciptakan keterpaduan pem-
Lintas Perkotaan baya dengan Pemerin- bangunan antar kawasan perko-
tah Kota Singkawang taan dan mewujudkan efisiensi,
efektifitas, dan sinergisitas dalam
penyediaan pelayanan umum
kepada masyarakat
Inovasi Daerah Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup

10 Kerjasama Jaringan Pemerintah Kota Sura- Menciptakan keterpaduan pem-


Lintas Perkotaan baya dengan Pemerin- bangunan antar kawasan perko-
tah Kota Solok taan dan mewujudkan efisiensi,
efektifitas, dan sinergisitas dalam
penyediaan pelayanan umum
kepada masyarakat

11 Kerjasama Sister Kota Seattle (Amerika Kerjasama ini berorientasi pada


City (Kota Per- Serikat) dengan Kota- upaya menumbuhkembangkan
saudaraan) madya Surabaya hubungan persahabatan dan
saling pengertian antar bangsa -
bangsa yang berbeda

12 Kerjasama Sister Pemerintah Kota Pusan Kerjasama ini berorientasi pada


City (Kota Per- (Korea Selatan) dengan upaya menumbuhkembangkan
saudaraan) Kotamadya Surabaya hubungan persahabatan dan
saling pengertian antar bangsa -
bangsa yang berbeda
IV - 11

Deskripsi Kerjasama No. Nota Kesepakatan


Bersama dan Periode Bidang Kerjasama
Tujuan
Meningkatkan kualitas pe- 415.4/2618/436.2.3/2016 - Teknologi dan informasi
merintahan, pembangunan,
perekonomian daerah dan dan - Lingkungan Hidup
kesejahteraan masyarakat 134.4/014/Kertas-A/2016 - Pertanian
di Kota Surabaya dan Kota
Singkawang - Sumber Daya Manusia dan
Tenaga Kerja
- Pendidikan dan Sosial
Periode Kerjasama :
31 Mei 2016 - 31 Mei
2017
Meningkatkan kualitas pe- 415.4/2606/436.2.3/2016 - Teknologi dan informasi
merintahan, pembangunan,
perekonomian daerah dan dan - Lingkungan Hidup
kesejahteraan masyarakat 180/5/MoU/WSL-2016 - Perdagangan dan perindus-
di Kota Surabaya dan Kota
Solok
trian Bab
- Pertanian IV
- Kebudayaan dan Pariwisata
Periode Kerjasama :
31 Mei 2016 –
31 Mei 2017
nota kesepakatan bersa- - Lingkungan Hidup
ma dalam bentuk naskah
perjanjian - Manajemen Perkotaan
- Manajemen Pelabuhan
- Pendidikan
Periode Kerjasama :
- Kesenian dan kebudayaan
27 September 1992 – se-
karang - Ilmu pengetahuan dan
teknologi
nota kesepakatan bersama - Lingkungan hidup dan
dalam bentuk memoran- pengelolaan kota
dum saling pengertian
- Peningkatan sumber daya
manusia

Periode Kerjasama : - IPTEK

10 November 1994- seka- - Perdagangan dan Pengem-


bangan ekonomi
rang
IV - 12

Deskripsi Kerjasama
Pihak - Pihak Ker-
No. Nama Kerjasama
jasama Maksud
13 Kerjasama Green Pemerintah Kota Sura- Mendorong persahabatan dan
Sister City (Kota baya dengan saling pengertian serta hubun-
Bersaudara Bidang gan yang saling menguntungkan
Lingkungan) Pemerintah Kota Kita- antara masyarakat dan lembaga
kyushu (Jepang) pemerintah.
Inovasi Daerah Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup

14 Kerjasama dengan Pemerintah Kota Sura- Melakukan kerjasama yang


Pihak Ketiga baya dengan sinergis dalam rangka membuat
program kebijakan mengatasi
Universitas Airlangga masalah - masalah perkotaan di
Kota Surabaya

15 Kerjasama dengan Pemerintah Kota Sura- Melakukan kerjasama yang


Pihak Ketiga baya dengan Universi- sinergis dalam rangka membuat
tas Negeri Surabaya program kebijakan mengatasi
masalah - masalah perkotaan di
Kota Surabaya

16 Kerjasama dengan Pemerintah Kota Sura- Melakukan kerjasama yang


Pihak Ketiga baya dengan Univer- sinergis dalam rangka menyusun
sitas Pembangunan program kebijakan mengata-
Nasional “Veteran” si masalah perkotaan di Kota
Jawa Timur Surabaya

Sumber: Bagian Administrasi Kerjasama Kota Surabaya, 2017


IV - 13

Deskripsi Kerjasama No. Nota Kesepakatan


Bersama dan Periode Bidang Kerjasama
Tujuan
Membentuk kerjasama nota kesepakatan bersama - Lingkungan Rendah Kar-
kota bersaudara bidang dalam bentuk memoran- bon
lingkungan dalam rangka dum saling pengertian
- Daur Ulang Sumber Daya
mendorong dan memperlu-
as kerjasama yang efektif - Peningkatan kapasitas peja-
dan saling menguntungkan Periode Kerjasama : bat masing - masing kota
bagi pembangunan kedua
kota 1 September 2016 -
1 September 2019
Meningkatkan pembangu- 415.4/1297/436.2.3/2016 - Lingkungan hidup
nan Kota Surabaya serta
sebagai implementasi Tri dan - Kesehatan
Dharma Perguruan Tinggi 22/UN3/DN/2016 - Ekonomi
yaitu pendidikan, pene-
litian, dan pengabdian - Sosial politik
kepada masyarakat
- Hukum Bab
Periode Kerjasama :
- Pertanian
IV
30 Maret 2016 –
- Farmasi
30 Maret 2017
- Seni budaya dan pariwisata
Meningkatkan pembangu- 415.4/10193/436.2.3/2016 - Kependudukan dan
nan Kota Surabaya Lingkungan hidup
dan
- Pengembangan sumber
033/UN38/KS/2016
daya manusia
Periode Kerjasama :
- Teknologi tepat guna
11 Oktober 2016 –
- Pengembangan wilayah dan
11 Oktober 2017 Perekonomian
Mewujudkan pola pem- 415.4/257/436.2.3/2016 - Lingkungan hidup
berdayaan potensi Kota
Surabaya secara terpa- dan - Pendidikan
du guna memperlancar SKB/01/I/2016 - Penelitian
pelaksanaan pembangunan
dan meningkatkan kese- Periode Kerjasama :
- Pertanian
jahteraan masyarakat Kota
25 Januari 2016 –
Surabaya - Pengabdian kepada mas-
25 Januari 2017 yarakat

- Sosial

- Teknologi dan informasi


IV - 14

4.1.4 Transparansi dan Akuntabilitas Kepada Publik


Kemajuan teknologi informasi di Kota Surabaya menjadikan sistem
manajemen informasi berjalan lebih baik dan dapat memberikan kesempatan yang
luas kepada publik untuk mengontrol jalannya pemerintahan. Penyediaan informasi
publik yang mudah dan jelas merupakan tujuan dari praktik Good Government
yang transparan dan akuntabel. Pemerintah Kota Surabaya mengimplementasikan
karakteristik good government tersebut dengan menerapkan sistem elektronik
pemerintah atau yang disebut dengan e-government. e-government merupakan
suatu upaya / inovasi pemerintah dalam mengembangkan penyelenggaraan
kepemerintahan yang berbasis elektronik untuk memberikan pelayanan yang
Inovasi Daerah Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup

terbaik bagi warga Surabaya yang berhubungan dengan pemerintahan.


Penerapan e-government yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Surabaya
sudah berjalan dengan baik dan menjadi percontohan bagi kota/kabupaten lain
di Indonesia. Hal tersebut dibuktikan dengan penghargaan e-Government Award
2009 yang diterima oleh Pemerintah Kota Surabaya yang dianggap sebagai
percontohan penerapan e-government tahun 2009 terbaik pertama kategori daerah
dengan kemampuan sumber daya besar. e-Government Award 2009 merupakan
penghargaan yang diberikan kepada lembaga - lembaga pemerintah yang terbaik
dalam mengimplementasikan teknologi informasi (TI) dalam menjalankan kegiatan
pemerintahan.
Masyarakat dapat dengan mudah mengakses website www.surabaya.go.id
dan Command Center 112 yang merupakan ruang publik yang berfungsi sebagai
sistem informasi terintegrasi bagi masyarakat yang ingin berpartisipasi dalam
perkembangan pembangunan Kota Surabaya. Masyarakat dapat memperoleh
informasi seperti kebijakan publik, proses perizinan, alokasi anggaran, pemantauan
dan evaluasi terhadap pelaksanaan kebijakan dan memberikan masukan ataupun
pengaduan terhadap kebijakan pemerintah.

Gambar 4.2 Manfaat Penerapan E-Goverment


Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017
IV - 15

Berbagai laman pelayanan dan informasi untuk masyarakat disediakan oleh


Pemerintah Kota Surabaya, seperti di bawah ini :
Tabel 4.2 Sistem Elektronik Pemerintah (e-Government)

No. Website Fungsi


Sarana informasi penting dan seluruh kegiatan di
1 surabaya.go.id
Kota Surabaya
Sarana terintegrasi segala proses perizinan di Kota
2 ssw.surabaya.go.id
Surabaya
Sarana penyampaian keluhan dan aspirasi mas-
3 mediacenter.surabaya.go.id
yarakat Kota Surabaya
4 sapawarga.surabaya.go.id Sarana aspirasi masyarakat Kota Surabaya
Aplikasi pelayanan publik yang tersedia di Kelurah-
5 e-kios an, Kecamatan, Kantor Pemerintah, dan Sarana Kes-
ehatan
Sarana informasi kebijakan publik yang diumumkan
6 ppid.surabaya.go.id secara berkala dan serta merta, upaya transparansi
kebijakan publik Bab
7 lampid.surabaya.go.id
Aplikasi pelayanan penduduk bidang kependudukan IV
(pelayanan akta kelahiran dan kematian)
Jaringan dokumentasi dan informasi hukum yang
8 jdih.surabaya.go.id
berisi pedoman-pedoman sesuai perda dan perwali
9 ehealth.surabaya.go.id Aplikasi pelayanan publik untuk bidang kesehatan
Aplikasi yang dapat membagikan informasi dan pen-
10 e-wadul
gaduan dari masyarakat melalui mobile phone
Aplikasi pelayanan pendaftaran siswa baru dan sega-
11 e-education
la penunjang pendidikan
Sumber : Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Surabaya, 2017

Salah satu program Pemerintah Kota Surabaya yang sangat memudahkan


masyarakat adalah Surabaya Single Window (SSW), sebuah sarana terintegrasi
terkait segala proses perizinan yang dapat diakses pada ssw.surabaya.go.id. Dalam
SSW disertai laman Login, Perizinan Investasi Paket, Pendaftaran Izin Parsial
Mandiri, Monitoring Berkas SSW, Verifikasi Berkas SSW, Bimbingan Teknis
SSW, serta Contoh Penyusunan Dokumen. Masyarakat yang ingin melakukan
permohonan perizinan dapat mendaftar secara online dengan cara login pada laman
SSW untuk memperoleh akun yang dapat digunakan seterusnya, kemudian memilih
perizinan yang dibutuhkan. Apabila masyarakat belum memahami alur perizinan
dan dokumen yang dibutuhkan, dapat mengakses pilihan Contoh Penyusunan
Dokumen, yang berisi panduan penyusunan dokumen. Progres dan status berkas
yang diajukan pada proses perizinan dapat dipantau melalui pilihan Monitoring
Berkas SSW. Masyarakat yang aktif dan taat pada program kebijakan pemerintah
adalah wujud dari praktik Good Governance yang diterapakan oleh Pemerintah
Kota Surabaya.
IV - 16
Inovasi Daerah Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup

Gambar 4.3 Pelayanan Perizinan Terpadu Online Surabaya Single Window


Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017

Pemerintah Kota Surabaya terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada


masyarakat dengan meresmikan Mall Pelayanan Publik yang pertama di Indonesia.
Mall ini melayani 159 perizinan dan pengurusan dokumen dari 21 Organisasi
Perangkat Daerah. Sebagai contoh, apabila masyarakat ingin mencari pekerjaan
yang membutuhkan berbagai persyaratan mulai dari Surat Kuning, SKCK, dan
lainnya dapat diurus pada Mall Pelayanan Publik ini. Diharapkan dengan adanya
pelayanan ini akan memudahkan masyarakat, sehingga dapat mengurangi waktu
pengurusan izin, potensi kecelakaan, peningkatan kualitas udara, penghematan
penggunaan alat tulis kantor, dan lain sebagainya.

Gambar 4.4 Mall Pelayanan Publik di Kota Surabaya


Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017
IV - 17

4.1.5 Produk Hukum Bidang Pengelolaan Lingkungan Hidup


Pada tahun 2017, Kota Surabaya telah menerbitkan produk hukum di
bidang pengelolaan lingkungan hidup. Hal ini diharapkan dapat menjaga kualitas
lingkungan, dengan peraturan mengikat dan sah yang wajib dipatuhi oleh seluruh
masyarakat Kota Surabaya. Produk hukum ini melengkapi dan menguatkan produk
hukum sebelumnya, produk hukum yang dihasilkan berupa peraturan daerah dan
peraturan walikota, yang tersaji pada Tabel 4.3.
Tabel 4.3 Produk Hukum Bidang Pengelolaan Lingkungan Hidup Tahun 2017
Jenis Produk
No. Nomor Tahun Tentang
Hukum
Penyelenggaraan Hari Bebas Kenda-
1 Peraturan Walikota 01 2017
raan Bermotor (Car Free Day)
Tata Cara Pengenaan Sanksi Admin-
istratif Pelanggaran Peraturan Daerah
2 Peraturan Walikota 10 2017 Kota Surabaya Nomor 5 Tahun 2014
Tentang Pengelolaan Sampah dan
Kebersihan di Kota Surabaya Bab
3 Peraturan Walikota 33 2017
Tata Cara Penerbitan Izin Kegiatan IV
Usaha Pengelolaan Sampah
Perubahan Atas Peraturan Walikota
Surabaya Nomor 33 Tahun 2017 Ten-
4 Peraturan Walikota 41 2017
tang Tata Cara Penerbitan Izin Kegia-
tan Usaha Pengelolaan Sampah
Retribusi Pengelolaan Limbah Cair
5 Peraturan Daerah 01 2016
Dalam Bentuk Tinja
Penyelenggaraan Bengkel Umum
6 Peraturan Daerah 02 2016 Kendaraan Bermotor Di Kota Sura-
baya
Perubahan Atas Peraturan Daerah No-
7 Peraturan Daerah 04 2016 mor 8 Tahun 2010 Tentang Retribusi
Gangguan
Pengelolaan Kualitas Air Dan Pen-
8 Peraturan Daerah 12 2016
gendalian Air Limbah
Peta Rincian Rencana Tata Ruang
9 Peraturan Walikota 04 2016
Kota Surabaya
Perubahan Atas Peraturan Walikota
Surabaya Nomor 1 Tahun 2015 Ten-
tang Jenis Usaha Dan/Atau Kegiatan
10 Peraturan Walikota 06 2016 Yang Wajib Dilengkapi Upaya Penge-
lolaan Lingkungan (UPL) dan Upa-
ya Pemantauan Lingkungan Hidup
(UPL)
IV - 18

Jenis Produk
No. Nomor Tahun Tentang
Hukum
Tata Cara Penyerahan Prasarana,
Sarana Dan Utilitas Pada Kawasan
11 Peraturan Walikota 14 2016 Industri, Perdagangan, Perumahan
Dan Permukiman Kepada Pemerintah
Daerah
Perubahan Kedua Atas Peraturan
Walikota Surabaya Nomor 1 Tahun
2015 Tentang Jenis Usaha Dan/Atau
12 Peraturan Walikota 21 2016 Kegiatan Yang Wajib Dilengkapi Upa-
Inovasi Daerah Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup

ya Pengelolaan Lingkungan (UPL)


dan Upaya Pemantauan Lingkungan
Hidup (UPL)
Kedudukan, Susunan Organisasi,
Uraian Tugas Dan Fungsi Serta Tata
13 Peraturan Walikota 58 2016
Kerja Dinas Lingkungan Hidup Kota
Surabaya

14 Peraturan Walikota 74 2016 Izin Lingkungan

Perubahan Atas Peraturan Waliko-


ta Surabaya Nomor 66 Tahun 2015
15 Peraturan Walikota 99 2016 Tentang Tata Cara Pengenaan Sanksi
Administratif Di Bidang Perlindungan
Dan Pengelolaan Lingkungan Hidup
Sumber: Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kota Surabaya, 2017

4.2 Upaya Pengelolaan Lingkungan Hidup oleh Pemerintah Daerah


Pemerintah Kota Surabaya melaksanakan berbagai instrumen kegiatan yang
didalamnya terdapat upaya pengelolaan lingkungan hidup, yang bertujuan untuk
menanggulangi potensi perubahan iklim, optimalisasi tata kelola lingkungan, dan
pengembangan energi baru dan terbarukan.

4.2.1 Pencegahan Potensi Perubahan Iklim


A. Program Kampung Iklim

Kampung iklim merupakan kampung sadar lingkungan yang


melaksanakan berbagai upaya agaptasi mitigasi perubahan iklim dan
penurunan gas rumah kaca, seperti penghijauan, urban farming, pengolahan
air limbah dan kegiatan lainnya. Hasil dari kegiatan ini dapat meningkatkan
kesejahteraan dan sustainibility lingkungan. Kota Surabaya telah menerima
penghargaan Program Kampung Iklim untuk Kelurahan Jambangan pada
tahun 2017 (Lampiran A Tabel 46).
IV - 19

Gambar 4.5 Teknologi Tepat Guna di Kampung Iklim Jambangan


Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017

B. Green Building Bab


Green building merupakan konsep bangunan yang peduli lingkungan
IV
dengan menerapkan hemat energi, pemanfaatan energi terbarukan,
penyediaan taman, pengelolaan sampah, dan sarana pengolahan air limbah.
Gedung Pemerintahan di Kota Surabaya diharusakan melaksanakan kegiatan
diatas untuk mengurangi potensi perubahan iklim.

Gambar 4.6 Penerapan Green Building


Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017

4.2.2 Optimaliasasi Tata Kelola Lingkungan


A. System Web Application for Graveyard (SWAG)

Sebuah sistem aplikasi yang dapat digunakan untuk memonitor,


mengontrol berbagai permasalahan terkait pemakaman milik Pemerintah
Kota Surabaya sejak tahun 2013. Isi dari aplikasi ini berkaitan dengan
nama, alamat, agama, jenis kelamin, tanggal lahir, tanggal meninggal, blok
dan nomor dimakamkan, nama ahli waris sebagai penanggung jawab, dan
IV - 20

alamat ahli waris. Dengan adanya sistem ini memudahkan verifikasi data
pemakaman yang terdaftar di Tempat Pemakaman di Kota Surabaya.

B. Pemisahan Saluran Air Limbah dan Air Hujan


Kota Surabaya terus berupaya mengurangi pencemaran air akibat kegiatan
manusia di wilayahnya. Melalui Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan,
Pemerintah Kota Surabaya melakukan pembangunan saluran air limbah yang
terpisah dengan saluran air hujan.
Inovasi Daerah Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup

Box Air Limbah Box Air Hujan

Gambar 4.7 Saluran Terpisah antara Air Limbah dan Air Hujan
Sumber : Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan, 2017

C. Revitalisasi Eks-Lokalisasi Dolly

Pemerintah Kota Surabaya berupaya merevitalisasi eks-lokalisasi Dolly


menjadi kampung hijau yang nyaman. Terlihat di berbagai jalan kampung menjadi
hijua dengan adanya tanaman dan gambar-gambar di dinding bangunan. Selain itu
juga dibangun taman dan fasilitas umum lainnya sebagi tempat bermain. Kawasan
yang dulunya dipandang negatif, kini telah berubah menjadi kawasan layak anak
yang hijau dan nyaman

Gambar 4.8 Eks-Lokalisasi Dolly


Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017
IV - 21

D. Revitalisasi Kawasan Kenjeran / Kampung Nelayan


Pemerintah Kota Surabaya melalui Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan
Pematusan dan Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman, Cipta Karya
dan Tata Ruang (Lampiran A Tabel 43). Melakukan penataan kawasan Kampung
Nelayan agar dapat menunjang wisata bahari di Kenjeran dan Bulak. Dilakukan
redesain agar hasilnya maksimal. Selain ada jalan setapak, tempat penjemuran ikan,
pemecah ombak, penambatan perahu dan aktivitas para nelayan disiapkan dengan
baik.
Surabaya sebagai kota besar ke dua di Indonesia sesudah Jakarta menyimpan
banyak obyek tujuan wisata. Selama ini banyak yang hanya transit, numpang
lewat saja di Kota Surabaya untuk menuju obyek wisata di kota lain. Selama ini
orang mengenal obyek wisata pantai hanya Kenjeran, padahal di sisi barat tepatnya
di Kecamatan Bulak ada Sentra Ikan Bulak, Jembatan Kenjeran, dan air mancur
Jembatan Kenjeran yang menambah kecantikan kawasan Kenjeran di malam hari.

Bab
IV

Gambar 4.9 Revitalisasi Kawasan Kampung Nelayan


Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017

E. Kampung Wisata

Kampung Lawas Maspati, Surabaya, Jawa Timur, dijadikan kampung


wisata yang menyajikan sejarah Surabaya zaman kolonial. Sejumlah
bangunan bersejarah dipertahankan sebagai daya tarik utama. Kampung
wisata ini terealisasi berkat usaha warga di kampung itu. Peresmian
Kampung Lawas Maspati sebagai kampung wisata dihadiri Walikota
Surabaya Tri Rismaharini dan Direktur Sumber Daya Manusia dan Umum
PT. Pelabuhan Indonesia III. Kampung Lawas Maspati merupakan sasaran
Program Bina Lingkungan dan Kemitraan PT. Pelindo III.

Walikota mendorong pengembangan wisata di Kampung Maspati


sejak periode pertama kepemimpinannya. Destinasi wisata yang berbasis
masyarakat ini akan terus dikembangkan dan diintegrasikan dengan
destinasi wisata lainnya. Kampung Lawas Maspati memiliki sejumlah
bangunan bersejarah yang masih utuh, seperti rumah bekas kediaman
Raden Sumomiharjo (keturunan Keraton Solo yang menjadi mantri
IV - 22

kesehatan di kampung itu) dan Sekolah Ongko Loro yang merupakan bekas
Sekolah Rakyat, dan bangunan markas tentara yang dibangun pada 1907. Di
kampung itu juga ada makam pasangan suami istri Raden Karyo Sentono
dan Mbah Buyut Suruh. Mereka adalah kakek dan nenek dari Joko Berek
atau Sawunggaling yang merupakan pahlawan besar di Surabaya.

Selain melihat bangunan bersejarah, wisatawan dapat melihat kegiatan


warga, seperti proses daur ulang sampah dan proses mengolah air limbah.
Wisatawan juga dapat belajar membuat produk unggulan di kampung itu,
seperti membuat sirup markisa atau minuman cincau. Salah satu alasan
membangun kampung wisata selain agar lingkungan terjaga asri juga untuk
Inovasi Daerah Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup

mengantisipasi berlakunya Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA).

Di tengah persaingan yang ketat ini, warga menjual jasa pariwisata.


Jika banyak tamu yang hadir, produk-produk buatan warga juga berpotensi
laris. Namun, alasan yang utama adalah supaya bangunan bersejarah beserta
kondisi kampung itu tetap terawat.

Selama ini sudah banyak tamu dari luar negeri yang datang ke
Kampung Lawas Maspati seperti dari Belanda, Korea Selatan, dan Amerika
Serikat. Mereka biasanya tamu Pemerintah Kota Surabaya yang sedang
berkegiatan di Surabaya. Tamu dari dalam negeri sebagian besar mahasiswa
di Surabaya.

Selain kampung wisata ada kampung-kampung lain yang bisa digarap,


seperti Kampung Peneleh yang memiliki rumah kelahiran Proklamator RI
Soekarno atau kampung di kawasan Tunjungan. Pemerintah Kota Surabaya
mendukung penuh pengembangan kampung wisata ini karena dapat menjadi
tujuan wisata bagi turis yang datang menggunakan kapal pesiar.

Gambar 4.10 Kampung Wisata di Kota Surabaya


Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017

F. Sosialisasi Kebersihan Lingkungan kepada Masyarakat

Dalam menjaga kualitas lingkungan, pemerintah daerah tidak dapat berjalan


sendiri. Melainkan harus mendapat dukungan dan partisipasi darimasyarakat. Oleh
karena itu dilaksanakan sosialisasi kepada masyarakat secara langsung dengan
tujuan untuk memberikan contoh pengelolaan lingkungan yang baik.
IV - 23

Gambar 4.11 Sosialisasi Kebersihan secara Langsung kepada Masyarakat


Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017

4.2.3 Pengembangan Energi Baru Terbarukan


A. Waste to Energy (Pengolahan Sampah Menjadi Listrik)

Pemerintah Kota Surabaya berusaha menerapkan terobosan produksi


listrik dari sampah di TPA Benowo bekerjasama dengan PT. Sumber
Organik. Pada saat ini telah dihasilkan listrik dengan kapasitas 2 MW Bab
dari proses Landfill Gas, dimana 1.65 MW dijual ke PLN dan 0.35 MW
digunakan untuk operasional TPA serta dalam tahap proses pembangunan
IV
instalasi Gasifikasi yang berkapasitas 8,31 MW dengan menggunakan
teknologi Zero Waste.

Gambar 4.12 Instalasi Landfill Gas


Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

B. Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya sebagai Penghematan


Energi di Gedung Pemerintah Kota Surabaya
Kota Surabaya memiliki nilai intensitas penyinaran matahari rata-rata yang
lebih tinggi dibandingkan dengan nilai rata-rata di Jawa Timur, yaitu sebesar
125,69 W/m2/hari. Sehingga Pemerintah Kota Surabaya berupaya memanfaatkan
energi surya dengan memasang Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PTS) di Gedung
Pemerintah Kota Surabaya. Pemasangan PTS yang berkapasitas 3.000 W pada
gedung-gedung tersebut mampu menghemat penggunaan energi hingga 5%.
Berdasarkan hal tersebut, Pemerintah Kota Surabaya berupaya memasang PTS
pada setiap gedung pemerintahan dan fasilitas umum di seluruh Kota Surabaya.
IV - 24
Inovasi Daerah Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup

Gambar 4.13 Pembangkit Tenaga Surya di Gedung Balai Kota Surabaya


Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017

C. Pemasangan Pembangit Listrik Tenaga Surya pada Fasiilitas Umum dan


Penerangan Jalan Umum
Fasilitas umum dan penerangan jalan umum di Kota Surabaya telah dilengkapi
dengan pembangkit listrik tenaga surya. Program ini bertujuan untuk
mengurangi penggunaan energi listrik dari bahan bakar fosil, dan diharapkan
mampu menghemat biaya operasional yang dikeluarkan.

Gambar 4.14 Pembangkit Tenaga Surya pada Penerangan Jalan


Umum dan Fasilitas Umum
Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017

D. Pemasangan Pembangit Listrik Tenaga Surya dan Kincir Angin Hybrid


Solar Cell sebagai Sarana Edukasi kepada Pelajar dan Masyarakat
Terdapat 22 sekolah yang dipasang pembangkit tenaga surya (PTS) dengan
kapasitas 120 W dan mampu digunakan selama 10 jam. Hal tersebut merupakan
apresiasi kepada sekolah-sekolah yang telah menerapkan pelestarian lingkungan
hidup (adiwiyata). Selain itu juga dikembangkan pembangkit listrik tenaga angin
IV - 25

dengan pemasangan 8 kincir angin Hybrid Solar Cell berkapasitas total 4000 W
yang berlokasi di UPTD THP Kenjeran. Pengembangan EBT ini adalah sebagai
sarana edukasi kepada pelajar dan masyarakat tentang pemanfaatan energi baru
terbarukan yang ramah lingkungan.

Gambar 4.15 Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya di Sekolah


Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017

Bab
IV

Gambar 4.16 Kincir Angin Hybrid di THP Kenjeran


Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017

E. Sosialisasi Tata Kelola Minyak Jelantah Bagi Masyarakat


Pemerintah Kota Surabaya berupaya mengelola minyak jelantah sehingga
bernilai ekonomis dan mampu mewujudkan kebijakan energi nasional untuk
pemenuhan penyediaan dan pemanfaatan energi pada tahun 2025 minimal 23%
untuk energi baru dan terbarukan. Potensi minyak jelantah yang dihasilkan oleh
200 bank (11.240 nasabah) di Kota Surabaya adalah sebanyak 5.620 liter/bulan dan
terus didampingi oleh Tim Penggerak PKK Kota Surabaya.
IV - 26
Inovasi Daerah Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup

Gambar 4.17 Sosialisasi Tata Kelola Minyak Jelantah bagi Nasabah Bank
Sampah dan Tim Penggerak PKK Kota Surabaya
Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017

4.2.4 Penghargaan Bidang Lingkungan Hidup


Pemerintah Kota Surabaya kembali meraih penghargaan di bidang
lingkungan, juara pertama Nirwasita Tantra Award 2016 untuk tingkat kota, dan
Adipura Kencana untuk kategori kota metropolitan.

Nirwasita Tantra Award merupakan penghargaan yang diberikan Pemerintah


Pusat kepada pemerintah daerah provinsi/kota/kabupaten yang melaksanakan
penyusunan Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah dan dinilai
telah berhasil mengembangkan kebijakan dan program-program pembangunan
dengan prinsip pembangunan berkelanjutan.

Adipura Paripurna merupakan jenis Adipura tertinggi. Ini adalah penghargaan


Adipura ketujuh berturut-turut bagi Surabaya untuk kategori kota metropolitan.
Sekadar informasi, Adipura memiliki beberapa kategori, yakni kategori kota
metropolitan, kota besar, kota sedang, dan kota kecil. Adipura Paripurna diberikan
kepada kota yang dinilai berhasil dalam pengelolaan lingkungan sekaligus
mengombinasikan dengan keberhasilan inovasi di bidang ekonomi, tourism,
kesehatan, partisipasi masyarakat, serta pelayanan publik.

Gambar 4.18 Penghargaan Nirwasita Tantra dan Adipura Kencana


Tahun 2017 untuk Kota Surabaya
Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017
IV - 27

Selain penghargaan di bidang lingkungan, Walikota Surabaya juga menerima


penghargaan dalam bidang lainnya baik skala nasional maupun internasional
sebagaimana diinformasikan pada Tabel 4.8 berikut :
Tabel 4.7 Penghargaan yang Diterima oleh Walikota Surabaya

No Penghargaan Diserahkan Oleh

1 Nirwasita Tantra Award Presiden Republik Indonesia


2 Adipura Kencana Presiden Republik Indonesia
3 Surabaya Kota Bahagia Gallup World Poll
4 UNESCO Learning City Award 2017. UNESCO
Sustainble Cities And Human Settle-
5 ments Awards (Kategori Global Green Perserikatan Bangsa Bangsa
City)
6 Wahana Tata Nugraha Wakil Presiden Republik Indonesia
7 Para Samya Purna Karya Menteri Dalam Negeri
Kota Layanan Berbasis Sistem Elek-
8 Menteri Dalam Negeri
tronik.
Kota Pintar Berbasis Teknologi Infor-
Bab
9
masi
Menteri Dalam Negeri IV
Menteri Pemberdayaan Perempuan Dan
10 Kota Layak Anak
Anak
Adiwiyata Mandiri ( SMP 11 Suraba-
11 Presiden Republik Indonesia
ya)
12 Penghargaan Program Kampung Iklim Presiden Republik Indonesia
Menteri Perencanaan Pembangunan
13 Bhumandala Award
Nasional
Top IT Implementation On City Gov-
14 Majalah Itech
ernment 2017
Top Digital Transformation Readiness
15 Majalah Itech
2017
16 Top Leader On IT Leadership 2017. Majalah Itech
Penghargaan Anugerah Pandu Negeri Indonesian Institute For Public Gover-
17
2017 nance (IIPG)
Penghargaan Pameran Hari Habitat
Dunia Dan Hari Kota Dunia 2017 Kementrian Pekerjaan umum Dan Peru-
18
mahan Rakyat
(Katagori Materi dan Substansi)
Penghargaan Anugerah Ki Hajar 2017
19 Menteri Pendidikan Dan Kebudayaan
(Katagori Utama)
20 Juara 1 Katagori Media Sosial Menteri Komunikasi Dan Informatika
Penghargaan Dana Rakca 2017 /Peng-
21 Menteri Keuangan
hargaan Dhanapala
IV - 28

No Penghargaan Diserahkan Oleh

Indonesia Road Safety Award (IRSA)


22 Menteri Perhubungan
2017
Penghargaan Inovative Government
23 Menteri Dalam Negeri
And Keadership Award 2017
Top 25 Inovasi Pelayanan Publik Jawa
24 Gubernur Jawa Timur
Timur
Sumber : Bagian Hubungan Masyarakat Kota Surabaya, 2017
Inovasi Daerah Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup

4.3 Upaya Pengelolaan Lingkungan Hidup oleh Masyarakat


Kebijakan yang dibuat Pemerintah harus mengarah ke pembangunan
masyarakat yang berorientasi terhadap kesejahteraan masyarakat dan
keberlangsungan sumberdaya. Kebijakan-kebijakan pembangunan yang tidak
memperhitungkan aspek-aspek lingkungan harus dikritisi oleh masyarakat. Salah
satu upaya untuk mengurangi terjadinya persoalan lingkungan yang terkait dengan
sumber daya alam dan masyarakat adalah melalui pendekatan pemberdayaan
masyarakat untuk membangun kesadaran kolektif dan kritis agar mau dan mampu
melakukan gerakan pengelolaan lingkungan secara mandiri dan aktif. Dengan
demikian masyarakat memiliki posisi yang baik dalam pembangunan lingkungan
yang berkelanjutan dan dapat melakukan pembelaan bahwa masyarakat mempunyai
hak untuk mendapatkan lingkungan yang baik dan sehat.
Peran serta Masyarakat Kota Surabaya dalam pengelolaan lingkungan
sangat tinggi hal ini dapat dilihat dari jumlah Fasilitator lingkungan maupun Kader
lingkungan pada tahun 2017 jumlah fasilitator lingkungan sebanyak 540 orang
yang terdiri dari unsur masyarakat yang peduli dengan lingkungan yang selanjutnya
akan membentuk kader-kader lingkungan yang pada tahun 2017 berjumlah 29.700
orang, selanjutnya kader lingkungan mempunyai tugas memotivasi warga dan
menggerakkan warga di lingkungannya melalui dasa wisma, setiap 1 dasa wisma
dipilih 1 kader lingkungan.

4.3.1 Kegiatan dan Program Masyarakat


Setiap masyarakat berkesempatan mengembangkan program dan kegiatan
yang dilakukan untuk memperbaiki dan menjaga kualitas lingkungan, baik secara
individu maupun kelompok masyarakat (Lampiran A Tabel 47). Kegiatan tersebut
memiliki peranan penting dalam memelihara fungsi lingkungan, seperti kegiatan
daur ulang sampah non organik menjadi kerajinan tangan bernilai jual, kegiatan
penghijauan pada lahan terbuka yang belum dimanfaatkan, dan menggerakkan
warga masyarakat untuk sadar lingkungan.
IV - 29

A. Sosialisasi Pengelolaan Lingkungan oleh Kader Lingkungan

Para fasilitator dan kader lingkungan berperan sebagai pendorong kegiatan


kemasyarakatan yang peduli lingkungan guna melestarikan lingkungan untuk masa
mendatang. Banyak kegiatan yang dipelopori oleh fasilitator dan kader lingkungan,
seperti kerja bakti, kegiatan penghijauan lingkungan sekitar, pengelolaan sampah
yang berkelanjutan, pengolahan air limbah rumah tangga dan selokan, dan masih
banyak lagi inovasi dan kegiatan yang dilakukan.

Bab
Gambar 4.19 Kader Lingkungan sedang Memberi Penjelasan kepada Warga IV
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

B. Gerakan Mengurangi Plastik

Masyarakat Kota Surabaya secara aktif dan partisipatif mendukung Program


Pemerintah terkait pengurangan penggunaan plastik. Kampanye-kampanye dan
sosialisasi bahaya penggunaan platik dilakukan oleh komunitas dan masyarakat
umum. Selain itu juga dilaksanakan pungut sampah plastik di sepanjang Jalan
Darmo Surabaya.

Gambar 4.20 Kampanye Gerakan Mengurangi Plastik


Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017
IV - 30

C. Gerakan Pungut Sampah

Gerakan yang digagas oleh komunitas pecinta lingkungan ini telah berdiri
sejak 2012. Komunitas ini secara sukarela memungut sampah yang berada di jalan,
seperti saat penyelenggaraan Car Free Day dan kegiatan lainnya. Berkat adanya
komunitas ini, jalan-jalan di Kota Surabaya menjadi lebih nersih, selain itu juga
menjadi contoh bagi masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan.
Inovasi Daerah Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup

Gambar 4.21 Gerakan Pungut Sampah


Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017

D. Pengelolaan Sampah Mandiri di Sumber

Masyarakat Kota Surabaya merupakan masyarakat yang aktif dan


partisipatif, terlihat dari berbagai upaya pereduksian sampah di sumber /
3R (Reuse, Reduce dan Recycle). Selain itu, sampah organik dari kegiatan
memasak dan penyapuan jalan juga diolah menjadi pupuk kompos
menggunakan tong komposter. Pupuk kompos yang dihasilkan kemudian
digunakan untuk menyuburkan tanaman penghijau di lingkungan sekitar

Gambar 4.22 Pengolahan Sampah Organik dan Pemanfaatannya oleh Warga


Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017
IV - 31

E. Daur Ulang Sampah Anorganik

Selain pemanfaatan sampah organik untuk pembuatan pupuk kompos,


masyarakat Kota Surabaya juga melaksanakan pengelolaan sampah anorganik
yang bernilai jual. Sampah anorganik dikumpulkan, kemudian dipilah berdasarkan
jenisnya. Beberapa jenis sampah dapat digunakan sebagai bahan kerajinan tangan,
seperti tas, wadah tisu dan lainnya. Selain itu juga dimanfaatkan sebagai wadah
media tanam dan kolam ikan.

Gambar 4.23 Produk Daur Ulang Warga Kota Surabaya Bab


Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017 IV

F. Kerja Bakti di Lingkungan Sekitar

Kerja bakti di lingkungan sekitar dilaksanakan oleh masyarakat Kota Surabaya


secara gotong royong untuk menjaga kebersihan lingkungan. Dimulai dari menyapu
jalan, merampingkan pohon, hingga pembersihan selokan. Kegiatan ini dilakukan
secara rutin, sehingga dapat mencegah penumpukan sampah dan potensi bencana
banjir maupun persebaran penyakit.

Gambar 4.24 Kerja Bakti Pembersihan Selokan oleh Warga


Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017
IV - 32

G. Urban Farming

Terbatasnya lahan pertanian tidak membuat warga Kota Surabaya kekurangan


akal untuk memenuhi kebutuhan sayur-mayur sehari-hari. Salah satunya dengan
melaksanakan kegiatan urban farming, dengan memanfaatkan ruang terbuka di
lingkungan masing-masing.
Inovasi Daerah Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup

Gambar 4.25 Tamanan Sawi dan Lombok Hasil Urban Farming


Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017

H. Pembuatan Lubang Biopori

Hingga tahun 2017 terdapat lebih dari 33.000 lubang biopori yang
tersebar di seluruh Kota Surabaya. Lubang biopori ini bermanfaat untuk
menambah luas resapan air, dan juga sebagai sarana komposting dengan
memasukkan daun-daun ke dalam lubang biopori.

Gambar 4.26 Pembuatan Lubang Biopori oleh Masyarakat Kota Surabaya


Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017
IV - 33

I. Pembuatan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) Komunal

Pengelolaan kualitas air menjadi tanggung jawab bersama antara pemerintah


dan warga. Salah satu upaya yang dilakukan oleh warga adalah membangun
Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL). Air hasil olahan IPAL ini dimanfaatkan
oleh warga untuk menyiram tanaman, taman, dan cuci kendaraan, sehingga dapat
menghemat air bersih.

Gambar 4.27 IPAL Komunal Warga Kota Surabaya


Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017
Bab
IV
J. Kelurahan Berseri

Masyarakat Kota Surabaya mendukung program pemerintah dalam


mendukung terbentuknya masyarakat yang Bersih, Sehat, Cerdas, dan Produktif
(BERSERI), yang diwujudkan dalam kegiatan Kampung Berseri tersebut. Terdapat
dua Kampung Berseri di Kota Surabaya, yaitu Kelurahan Kebonsari (Kampung
Berseri kategori Mandiri) dan Kelurahan Klampis Ngasem (Kampung Berseri
kategori Pratama)

Gambar 4.29 Kampung Berseri di Kota Surabaya


Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017

K. Kampung Keluarga Berencana (KB)

Kampung Keluraga Berencana adalah kampung yang mendukung program


dua anak cukup dan kebersihan lingkungan. Selain itu Kampung KB juga berusaha
IV - 34

meningkatkan kesadaran warga tentang pentingnya kesehatan bagi anak-anak dan


ibu hamil untuk ke Posyandu, sehingga diharapkan tumbuh kembang dan tingkat
kesehatan anak dapat terjaga.
Inovasi Daerah Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup

Gambar 4.32 Kampung Keluarga Berencana


Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017

L. Kampung Pendidikan

Kampung Pendidikan ini mendukung pentingnya pendidikan bagi anak-


anak dan peran orangtua dalam memberi contoh yang baik. Berbagai upaya yang
dilaksanakan di kampung ini adalah, pengelolaan lingkungan yang sehat, bersih
dan tenteram, pembagian jam belajar, jam menonton televisi, dan lainnya. sehingga
diharapkan anak-anak Kota Surabaya dapat memiliki prestasi di tingkat nasional
hingga dunia.

Gambar 4.33 Kampung Pendidikan di Kota Surabaya


Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017

M. Kampung Bebas Rokok dan Narkoba

Lingkungan yang sehat pasti menjadi impian setiap orang, apalagi bebas dari
rokok dan narkoba. Salah satunya adalah kampung bebas rokok dan narkoba yang
terletak di Kelurahan Wonokusumo Surabaya ini.
IV - 35

Gambar 4.34 Kampung Bebas Narkoba dan Rokok


Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017

N. Warga Calon Penerima Penghargaan Kalpataru

Masyarakat Kota Surabaya memiliki kesadaran yang tinggi terkait Bab


pengelolaan lingkungan hidup. Berbagai program dilaksanakan, baik secara
individu maupun kelompok. Program yang dilaksanakan tersebut harus mendapat
IV
dukungan dari pemerintah, baik Pemerintah Daerah maupun Pemerintah Pusat.
Salah satu apresiasi atas kegigihan dan keteguhan masyarakat atas kepedulian
lingkungan adalah pemberian penghargaan Kalpataru. Penghargaan Kalpataru
terdiri dari empat kategori, yaitu Kategori Perintis Lingkungan, Kategori Pengabdi
Lingkungan, Kategori Penyelamat Lingkungan, dan Kategori Pembina Lingkungan.
Kegiatan yang dilakukan oleh masyarakat Kota Surabaya yang direkomendasikan
memperoleh penghargaan Kalpataru adalah sebagai berikut :

Gambar 4.35 Calon Penerima Kalpataru memberi


Penjelasan kepada Mahasiswa
Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017
IV - 36

Tabel 4.8 Kegiatan Masyarakat yang Direkomendasikan Memperoleh


Penghargaan Kalpataru

KRITERIA
NAMA / JENIS DAMPAK
NO.
ALAMAT
KEGIATAN/ KEBIJAKAN LINGKUNGAN HIDUP
a. Pelestarian Flora dan a. Meningkatkan
Fauna di wilayah Pesisir kesadaran warga
Pantai Timur Surabaya. dalam pelestar-
ian tanaman
b. Kepedulian terhadap
Inovasi Daerah Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup

mangrove dan
lingkungan dengan pelestarian flora
penanaman mangrove. fauna tambak/
c. Pendiri Kelompok Tani pesisir.
Tambak “Truno Djoyo”. b. Mencegah
d. Bekerjasama dengan abrasi terhadap
Sampoerna dan IDEPTH tanggul tambak
untuk melakukan pem- para petani dan
Suratno bibitan dan penanaman mampu menahan
mangrove. tanggul-tanggul
Wonorejo
1. Rungkut I / 03, yang longsor
RT. 01, RW. 01 e. Memberikan pengeta- akibat entrusi air
Surabaya huan kepada masyarakat laut dari bawah
Surabaya dan wisatawan tanah.
asing terkait pelestarian
mangrove c. Pencegahan keru-
sakan lingkungan
sekitar bantaran
sungai afvour
dalam mencegah
limbah domestik
dan limbah lain
yang sengaja dib-
uang pihak yang
tidak bertanggu-
ng jawab.
IV - 37

KRITERIA
DAMPAK
INOVASI IPTEK
SOSIAL EKONOMI DAN BUDAYA
a. Menjadi wadah bagi para petani tambak, nelayan a. Petani tambak di wilayah
dan masyarakat sekitar untuk membentuk kelom- wonorejo saat ini memiliki
pok Tani Truno Djoyo dan menjadikan sebagai inovasi mengolah buah po-
mata pencaharian bagi kelompok tersebut. hon mangrove menjadi sirup
dan tepung.
b. Meningkatkan pendapatan masyarakat sekitar
dengan menerima tamu di wisata mangrove,
sehingga bisa mensejahterakan kehidupan para
petani tambak trunojoyo.

Bab
IV
IV - 38

KRITERIA
NAMA / JENIS DAMPAK
NO.
ALAMAT
KEGIATAN/ KEBIJAKAN LINGKUNGAN HIDUP
a. Penggiat bank sampah a. Mengurangi
dan daur ulang sampah timbulan sampah
kering menjadi produk yang dibuang ke
layak jual sehingga men- TPA
gurangi sampah yang
dibuang ke TPA b. Mengurangi
penggunaan
Asri Hardini b. Mengumpulkan puntung pestisida, sehing-
Inovasi Daerah Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup

rokok untuk dijadikan ga menurunkan


Jojoran Baru
2. obat pengganti pestisida potensi pencema-
III / 30 Sura- (penyemprot hama) ran lingkungan.
baya
c. Mengolah air limbah c. Mengolah air
secara manual melalui limbah rumah
IPAL tangga sehing-
ga menjadi air
d. Melaksanakan program bersih layak
pemerintah urban farm- untuk menyiram
ing juga hidroponik  tanaman
a. Penggiat pelestarian a. Mengurangi
kebersihan lingkun- timbulan sampah
gan (sebagai fasilitator yang dibuang ke
lingkungan) TPA
b. Mengolah sampah anor- b. Mengolah air
ganik menjadi produk limbah rumah
Sumarni bernilai jual tangga sehing-
Bratang Bi- ga menjadi air
3. c. Mengolah air limbah
nangun 5/16 bersih layak
secara manual melalui untuk menyiram
Surabaya
IPAL tanaman
d. Penggiat bank sampah di c. Meningkatkan
seluruh kelurahan kualitas udara
e. Penghijauan di lingkun- dengan adanya
gan sekitar penghijauan dan
urban farming
IV - 39

KRITERIA
DAMPAK
INOVASI IPTEK
SOSIAL EKONOMI DAN BUDAYA
a. Bantaran sungai dimanfaatkan untuk urban
farming (sawi, kemangi, kangkung, terong dan
Lombok sehingga meningkatkan pendapatan
warga sekitar
b. Meningkatkan kesadaran dan kenyamanan warga
sekitar dengan penanaman hidroponik dan pen-
gelolaan sampah secara rutin

Bab
IV
a. Meningkatkan perekonomian warga dengan adan-
ya program Bank Sampah dan urban farming
IV - 40

KRITERIA
NAMA / JENIS DAMPAK
NO.
ALAMAT
KEGIATAN/ KEBIJAKAN LINGKUNGAN HIDUP
a. Penggiat penyelamat a. Memberi efek jera terhadap
sungai dengan menda- warga yang belum mem-
ta warga yang belum punyai septictank pada saat
memiliki septic tank. mengurus kependudukan,
sehingga memiliki septic tank
b. Memberi rekomendasi ke
Herismini kelurahan terkait warga b. Meningkatkan kualitas air
yang melaksanakan pen- badan air
Inovasi Daerah Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup

4. Manyar Tegal gurusan kependudukan


64 Surabaya c. Dengan bertambahnya warga
harus memiliki septic
tank yang mempunyai septic tank
maka air sungai menjadi lebih
c. Mencegah pembuangan bersih dan tidak bau
BAB secara langsung ke
sungai d. Menjaga kelestarian ke-
hidupan biota air
a. Pemberdayaan Lingkun- a. Sungai menjadi lebih
gan dengan cara Pening- bersih dan tidak bau
katan Ekonomi
Dwi Wahyuni b. Menjaga kelestarian
b. Penggiat kebersihan sun- kehidupan biota air
Jln. Wonorejo
gai
5. Timur 2C/42 c. Lingkungan menjadi
Surabaya c. Penghijauan lingkungan, hijau dan bersih
dengan cara mengajak
warga menanam pohon
disekitar rumah dan juga
tanaman toga.
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
IV - 41

KRITERIA
DAMPAK
INOVASI IPTEK
SOSIAL EKONOMI DAN BUDAYA
a. Meningkatkan kenyamanan warga, anak kos,
dan pedagang kaki lima sehingga perekonomian
warga bisa terangkat
b. Terjadi penurunan wabah penyakit demam berda-
rah

a. Memanfaatkan hasil tambak untuk digunakan


sebagai usaha krupuk udang dan bandeng tanpa
Bab
duri dengan nama kemuning dan mekar jaya IV
b. Meningkatkan perkonomian warga sekitar
IV - 42

4.3.2 Lembaga Swadaya Masyarakat / Organisasi Lingkungan Hidup


Kelompok masyarakat yang menyadari betapa pentingnya menjaga
lingkungan membentuk suatu organisasi yang secara swadaya turut aktif dalam
berbagai kegiatan pelestarian lingkungan yaitu Lembaga Swadaya Masyarakat
(LSM)/ Organisasi Lingkungan Hidup, yang memiliki peranan penting dalam
pemberdayaan masyarakat untuk meningkatkan pengelolaan lingkungan hidup.
Kegiatan penanaman pohon, penyebaran bibit ikan, pemantauan kualitas sungai,
dan sosialasi maupun pelatihan adalah wujud kontribusi peranan Lembaga Swadaya
Masyarakat (LSM)/ Organisasi Lingkungan Hidup
Inovasi Daerah Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup

Pada tahun 2017, terdapat Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM)/ Organisasi


Lingkungan Hidup yang aktif menjaga lingkungan hidup di Kota Surabaya, dapat
dilihat pada Tabel 4.10, selain itu juga terdapat organisasi lain yang bergerak di
bidang lingkungan (Lampiran A Tabel 45A).
Tabel 4.9 Jumlah Lembaga Swadaya Masyarakat / Organisasi Lingkungan
Hidup

No. Nama LSM Akta Pendirian Alamat


Akta Notaris Niniek Rusti- Jl. Perum East Coast
1 LSM Tunas Hijau nawati, S.H. Nomor 6 Tanggal Park Blok RA No. 16
5 Juni 2001 Surabaya
Akta Notaris Sugeng Heri
Jl. Perumahan Rungkut
2 LSM Nol Sampah Sutanto, SH., M.Kn. Nomor 02
Permai I- B31 Surabaya
Tanggal 08 Juni 2012
LSM Aliansi Mas-
yarakat Pemerhati Akta Notaris Indah Khaerun- Jl. Klakah Rejo RT 04
3 Lingkungan Hidup nisa, SH., M.Kn Nomor : 08 RW 01 Benowo Sura-
(AMPUH) Cabang Tanggal 22 November 2010 baya
Kota Surabaya
Akta Notaris Grace Yeanette
Jl. Tirto Agung No. 79
4 LSM We-Hasta Pohan, SH. Nomor 42 Tanggal
Kabupaten Mojokerto
16 Nopember 2009
Akta Notaris Evie Mardiana
LSM Bank Sampah Jl. Ngagel Timur No.26,
5 Hidayah, SH Nomor 22 Tang-
Bina Induk Surabaya Surabaya
gal 22 Mei 2010
LSM Wahana Akta Notaris Arman Lany, SH., Jl. Kutisari Indah Barat
6 Lingkungan Hidup MH. Nomor 16 Tanggal 23 IX No. 15, RT 07 / RW
Indonesia (WALHI) Juni 2016 04 Surabaya
Konsorsium Akta Notaris Titis Krisnanti
Jl. Raya Karah No 4
7 Lingkungan Hidup Adi, S.H., M.Kn Nomor 5
Surabaya - Jawa Timur
(LSM KLH) Tanggal 30 Maret 2011
Akta Notaris Raden Soehart- Perumahan Magersari
LSM Sahabat
8 edjo, SH., MH. Nomor 36 Indah Jl. Apel 52 Mo-
Lingkungan
Tanggal 29 Maret 1999 jokerto
Dusun Kranjan RT 01
Akta Notaris Iyen Suhesti, S.H.
9 LSM Ecoton RW 05 Wringinanom
Nomor 3 Tanggal 14 Mei 2005
Gresik
Sumber: Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
IV - 43

4.3.3 Kegiatan Bank Sampah


Bank sampah adalah suatu sistem pengelolaan sampah anorganik
secara kolektif yang mendorong masyarakat untuk berperan aktif dalam
pemilahan sampah dan juga pembuatan kerajinan tangan dari sampah
sehingga meningkatkan nilai jual. Bank sampah memberikan dampak
positif bagi lingkungan, sosial, dan ekonomi masyarakat yang terlibat.
Wilayah yang memiliki bank sampah, lingkungannya terlihat lebih bersih
karena sampah dikelola dengan baik, sosial masyarakat yang lebih rukun
karena sosialisasi dan partisipasi antar warga, dan ekonomi yang meningkat
dari penjualan sampah tersebut.

Dampak positif dari adanya Bank Sampah :

a. Aspek lingkungan

- Mengurangi jumlah timbunan sampah, karena sampah


dipilah dan diolah menjadi barang bernilai jual.

- Lingkungan tampak bersih, sehat, dan bebas sampah. Bab


b. Aspek Ekonomi IV
- Melalui bank sampah, akan mendapatkan informasi
perkembangan harga barang (sampah kering) yang laku di
pasaran, sehingga harga tetap stabil.

- Nasabah bank sampah mendapatkan berbagai fasilitas


seperti simpan pinjam koperasi atau pengadaan barang
kebutuhan rumah tangga.

c. Aspek Sosial

- Membentuk habit atau kebiasaan untuk memanfaatkan


sampah dan tidak membuang sampah sembarangan.

Gambar 4.36 Bank Sampah Induk Kota Surabaya


Sumber : Pemerintah Kota Surabaya, 2017
IV - 44

Kota Surabaya memiliki bank sampah yang menjadi induk dari


bank sampah lainnya, Bank Sampah Induk Surabaya yang melayani 28
Kecamatan dari 31 Kecamatan. Bank Sampah Induk Surabaya mempunyai
229 Unit Bank Sampah Binaan termasuk sekolah dan lembaga. Sampai saat
ini tercatat sudah terdapat 371 bank sampah dengan total nasabah lebih dari
13.000 orang. Nama beserta data jumlah nasabah dan omzet pada beberapa
Bank Sampah dapat dilihat pada Tabel 4.11 di bawah ini:

Tabel 4.10 Jumlah Nasabah dan Omset Beberapa Bank Sampah di


Kota Surabaya
Inovasi Daerah Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup

Jumlah
No. Nama Bank Sampah Omzet
Nasabah
32 Sekolah ; 10
Lembaga/ Pe-
Bank Sampah Induk Sura-
1 rusahaan ; 206 Rp.58.399.000,00
baya
Bank Sampah
Unit
Bank Sampah Mandiri Rp. 3.000.000,00 -
2 107
Lakarsantri 4.000.000,00 /Bulan
Bank Sampah Bintang Rp. 2.000.000,00 -
3 201
Mangrove 3.000.000,00
Bank Sampah PITOE
4 38 Rp. 1.200.000,00 /Bulan
Jambangan
5 Bank Sampah Setia Kawan 65 Rp. 1.200.000,00 /Bulan
Rp. 500.000,00 - 1.500.000,00
6 Bank Sampah Rejo Asri 76 65
/Bulan
Bank Sampah Artha
7
Sampah Sejahtera
60 ± 1.000.000,00 /Bulan
Bank Sampah Kemuning
8
Sari
89 ± 1.000.000,00 /Bulan
9 Bank Sampah Rukun Jaya 75 Rp. 500.000 - 800.000 /Bulan
Bank Sampah SEMANG-
10 KA (Semakin Maju Me- 82 Rp. 600.000 - 700.000 /Bulan
langkah)
Bank Sampah Tumbuh
11 60 - 70 Rp. 600.000 - 700.000 /Bulan
Kembang
12 Bank Sampah 46 30 - 40 Rp. 500.000 - 700.000 /Bulan
Bank Sampah Adenium
13 37 Rp. 400.000 - 600.000 /Bulan
Mandiri
14 Bank Sampah Mentari 80 Rp. 500.000,00 /Bulan
15 Bank Sampah JW Project 50 Rp. 400.000 - 450.000 /Bulan
Bank Sampah Gotong
16 40 Rp. 400.000,00 / Bulan
Royong
Sumber: Pemerintah Kota Surabaya, 2017
IV - 45

4.3.4 Penghargaan Bidang Lingkungan Hidup kepada Masyarakat


Masyarakat Kota Surabaya merupakan masyarakat yang aktif dan memiliki
kesadaran tinggi dalam menjaga kelestarian lingkungan hidup. Berbagai kegiatan
pelestarian lingkungan dilakukan oleh masyarakat umum, pelajar, lembaga
pendidikan dari tingkat Sekolah Dasar hingga Perguruan Tinggi hal ini sejalan
dengan pembangunan berkelanjutan yang dicanangkan oleh Pemerintah Kota
Surabaya. Salah satu upaya pemerintah untuk meningkatkan peran serta masyarakat
dalam pengelolaan lingkungan adalah dengan memberikan penghargaan lingkungan
baik skala nasional, provinsi, dan kota.
Salah satu upaya Pemerintah Kota Surabaya dalam meningkatkan kepedulian
lingkungan oleh pelajar pada Sekolah Dasar hingga Perguruan Tinggi, yang
diwujudkan pada kegiatan Adiwiyata, Eco-Campus, Eco-Pesantren, juga terdapat
kegiatan kemah hijau dan asah terampil. Diharapkan para pelajar mampu menjaga
kualitas lingkungan sejak dini, dengan mengaplikasikan prinsip 3 R (Reduce, Reuse,
Recycle). Pada akhir kegiatan terdapat penganugerahan kepada pelajar dan lembaga
pendidikan yang mampu menjaga kelestarian lingkungan terbaik.

Bab
IV

Gambar 4.37 Penganugerahan Sekolah Adiwiyata Tahun 2017


Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Tabel 4.11 Penerima Penghargaan Lingkungan Hidup


Nama Orang/ Tahun
Pemberi Penghar-
No. Kelompok/Or- Nama Penghargaan Peng-
gaan
ganisasi hargaan
Kelurahan Jam- Penghargaan Program Presiden Republik
1 2017
bangan Kampung Iklim Indonesia
SMPN 12 Sura- Adiwiyata Tingkat Na- Menteri Lingkungan
2 2017
baya sional Hidup dan Kehutanan
SMPN 23 Sura- Adiwiyata Tingkat Na- Menteri Lingkungan
3 2017
baya sional Hidup dan Kehutanan
SMPN 41 Sura- Adiwiyata Tingkat Na- Menteri Lingkungan
4 2017
baya sional Hidup dan Kehutanan
IV - 46

Nama Orang/ Tahun


Pemberi Penghar-
No. Kelompok/Or- Nama Penghargaan Peng-
gaan
ganisasi hargaan
SMPN 30 Sura- Adiwiyata Tingkat
5 Gubernur Jawa Timur 2017
baya Provinsi Jatim
SMPN 37 Sura- Adiwiyata Tingkat
6 Gubernur Jawa Timur 2017
baya Provinsi Jatim
Kelurahan Ke- Kelurahan Berseri Kate-
7 Gubernur Jawa Timur 2017
bonsari gori Mandiri
Kelurahan Klam- Kelurahan Berseri Kate-
8 Gubernur Jawa Timur 2017
pis Ngasem gori Pratama
Inovasi Daerah Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup

Kepala Dinas
9 Suratno Kalpataru Tingkat Kota Lingkungan Hidup 2017
Kota Surabaya
Kepala Dinas
10 Asri Handini Kalpataru Tingkat Kota Lingkungan Hidup 2017
Kota Surabaya
Terbaik I Adiwiyata
SD Al Irsyad Tingkat SD
11 Walikota Surabaya 2017
Surabaya
Kota Surabaya
Terbaik II Adiwiyata
SDSanto Carorul Tingkat SD
12 Walikota Surabaya 2017
Surabaya
Kota Surabaya
Terbaik III Adiwiyata
SDN Ujung IX Tingkat SD
13 Walikota Surabaya 2017
Surabaya
Kota Surabaya
Terbaik I Adiwiyata
SMPN 30 Sura- Tingkat SMP
14 Walikota Surabaya 2017
baya
Kota Surabaya
Terbaik II Adiwiyata
SMPN 37 Sura- Tingkat SMP
15 Walikota Surabaya 2017
baya
Kota Surabaya
Terbaik III Adiwiyata
SMPN 42 Sura- Tingkat SMP
16 Walikota Surabaya 2017
baya
Kota Surabaya
Fakultas Bahasa Terbaik I Eco Campus
dan Seni Uni- Tingkat
17 Walikota Surabaya 2017
versitas Negeri
Surabaya Kota Surabaya

Universitas Terbaik II Eco Campus


18 Muhammadiyah Tingkat Walikota Surabaya 2017
Surabaya Kota Surabaya
IV - 47

Nama Orang/ Tahun


Pemberi Penghar-
No. Kelompok/Or- Nama Penghargaan Peng-
gaan
ganisasi hargaan
Fakultas Sains
dan Teknologi Terbaik III Eco Campus
19 Universitas Islam Tingkat Walikota Surabaya 2017
Negeri Sunan Kota Surabaya
Ampel Surabaya
Universitas Terbaik IV Eco Campus
20 Widya Kartika Tingkat Walikota Surabaya 2017
Surabaya Kota Surabaya
Fakultas
Ekonomi dan Terbaik V Eco Campus
Bisinis Islam Tingkat
21 Walikota Surabaya 2017
Universitas Islam
Negeri Sunan Kota Surabaya
Ampel Surabaya
Fakultas Adab
dan Humaniora Terbaik VI Eco Campus
Tingkat
Bab
22 Universitas Islam
Negeri Sunan
Walikota Surabaya 2017 IV
Kota Surabaya
Ampel Surabaya
Pondok Pesantren
Terbaik I Eco Pesantren
23 Sulaimaniyah Walikota Surabaya 2017
Kota Surabaya
Surabaya
Pondok Pesantren
Tahfidhul Qur’an Terbaik II Eco Pesantren
24 Walikota Surabaya 2017
“Sunan Giri” Kota Surabaya
Surabaya
Pondok Pesantren
Terbaik III Eco Pesantren
25 Miftahul Ulum Walikota Surabaya 2017
Kota Surabaya
Surabaya
Pondok Pesant-
Terbaik IV Eco Pesantren
26 ren Sholahuddin Walikota Surabaya 2017
Kota Surabaya
Surabaya
Pondok Pesantren
Terbaik V Eco Pesantren
27 Roudlotus Sholi- Walikota Surabaya 2017
Kota Surabaya
hin Surabaya
Pondok Pesant-
Terbaik VI Eco Pesantren
28 ren Darussalam Walikota Surabaya 2017
Kota Surabaya
Surabaya
Kevin Faza Kepala Dinas
29 Wikrama ( SMPN Terbaik I Kemah Hijau Lingkungan Hidup 2017
22 Surabaya) Kota Surabaya
IV - 48

Nama Orang/ Tahun


Pemberi Penghar-
No. Kelompok/Or- Nama Penghargaan Peng-
gaan
ganisasi hargaan
Fadhil Rahmatul- Kepala Dinas
30 lah S ( SMPN 1 Terbaik II Kemah Hijau Lingkungan Hidup 2017
Surabaya) Kota Surabaya
Firdaus Akmali- Kepala Dinas
31 yah ( SMPN 34 Terbaik III Kemah Hijau Lingkungan Hidup 2017
Surabaya) Kota Surabaya
Inovasi Daerah Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup

Kepala Dinas
SD Al Irsyad Terbaik I Tingkat SD
32 Lingkungan Hidup 2017
Surabaya Lomba Asah Terampil
Kota Surabaya
Kepala Dinas
SDN Made I Terbaik II Tingkat SD
33 Lingkungan Hidup 2017
Surabaya Lomba Asah Terampil
Kota Surabaya
Kepala Dinas
SDN Perak Barat Terbaik III Tingkat SD
34 Lingkungan Hidup 2017
Surabaya Lomba Asah Terampil
Kota Surabaya
Kepala Dinas
SMPN 16 Sura- Terbaik I Tingkat SMP
35 Lingkungan Hidup 2017
baya Lomba Asah Terampil
Kota Surabaya
Kepala Dinas
SMPN 45 Sura- Terbaik II Tingkat SMP
36 Lingkungan Hidup 2017
baya Lomba Asah Terampil
Kota Surabaya
Kepala Dinas
SMPN 1 Sura- Terbaik III Tingkat SMP
37 Lingkungan Hidup 2017
baya Lomba Asah Terampil
Kota Surabaya
Kepala Dinas
SDN Perak Barat Terbaik I Tingkat SD
38 Lingkungan Hidup 2017
Surabaya Lomba Karya Ilmiah
Kota Surabaya
Kepala Dinas
SD Al Irsyad Terbaik II Tingkat SD
39 Lingkungan Hidup 2017
Surabaya Lomba Karya Ilmiah
Kota Surabaya
Kepala Dinas
SDN Kaliasin I Terbaik III Tingkat SD
40 Lingkungan Hidup 2017
Surabaya Lomba Karya Ilmiah
Kota Surabaya
Kepala Dinas
SMPN 1 Sura- Terbaik I Tingkat SMP
41 Lingkungan Hidup 2017
baya Lomba Karya Ilmiah
Kota Surabaya
IV - 49

Nama Orang/ Tahun


Pemberi Penghar-
No. Kelompok/Or- Nama Penghargaan Peng-
gaan
ganisasi hargaan
Kepala Dinas
SMPN 3 Sura- Terbaik II Tingkat SMP
42 Lingkungan Hidup 2017
baya Lomba Karya Ilmiah
Kota Surabaya
Kepala Dinas
SMPN 11 Sura- Terbaik III Tingkat SMP
43 Lingkungan Hidup 2017
baya Lomba Karya Ilmiah
Kota Surabaya
SDN Kecung
Terbaik I Eco School
44 Cowek I Sura- Walikota Surabaya 2017
Tingkat SD Surabaya
baya
SDN Kaliasin I Terbaik II Eco School
45 Walikota Surabaya 2017
Surabaya Tingkat SD Surabaya
SDN Ujung IX Terbaik III Eco School
46 Walikota Surabaya 2017
Surabaya Tingkat SD Surabaya
SDN Bubutan IV Terbaik IV Eco School
47
Surabaya Tingkat SD Surabaya
Walikota Surabaya 2017
Bab
SDN Tanah
Terbaik V Eco School IV
48 Kelikedinding I Walikota Surabaya 2017
Tingkat SD Surabaya
Surabaya
SMPN 41 Sura- Terbaik I Eco School
49 Walikota Surabaya 2017
baya Tingkat SMP Surabaya
SMPN 40 Sura- Terbaik II Eco School
50 Walikota Surabaya 2017
baya Tingkat SMP Surabaya
SMPN 26 Sura- Terbaik III Eco School
51 Walikota Surabaya 2017
baya Tingkat SMP Surabaya
SMPN 11 Sura- Terbaik IV Eco School
52 Walikota Surabaya 2017
baya Tingkat SMP Surabaya
SMPN 60 Sura- Terbaik V Eco School
53 Walikota Surabaya 2017
baya Tingkat SMP Surabaya
SMPN 19 Sura- Pemenang Lomba Toilet
54 Walikota Surabaya 2017
baya Bersih Dan Kantin Sehat
SMPN 3 Suraba- Pemenang Lomba Toilet
55 Walikota Surabaya 2017
ya Bersih Dan Kantin Sehat
SMPN 1 Suraba- Pemenang Lomba Toilet
56 Walikota Surabaya 2017
ya Bersih Dan Kantin Sehat
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
Inovasi Daerah Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup
IV - 50
V-1

Bab
V
V-2

BAB V
PENUTUP
5.1. Kesimpulan
1. Terdapat 5 isu prioritas lingkungan hidup yang mewakili 5 aspek di
Kota Surabaya, yaitu :
Tata Guna Lahan
Optimalisasi Pengelolaan Kawasan Lindung Yang Terintegrasi
dengan Pembangunan Berkelanjutan
Kualitas Air
Pelestarian Untuk Keberlanjutan Ekologi
Kualitas Udara
Optimalisasi Pengawasan dan Pengendalian Terhadap Sumber
Pencemar Guna Menjaga Kualitas Udara
Resiko Bencana
Optimalisasi Sistem Ketahanan Yang Handal Terhadap Bencana
Perkotaan
Persampahan
Optimalisasi Sistem Pengelolaan Persampahan Secara Terpadu
Berbasis Peran Serta Masyarakat
2. IKLH sebagai gambaran awal yang dapat memberikan kesimpulan
cepat dari suatu kondisi lingkungan hidup di Kota Surabaya pada periode
Penutup

tahun 2017 menunjukkan angka 61,29. Angka tersebut mengalami


peningkatan sebesar 1 poin dari nilai IKLH tahun 2016 sebesar 60,29
menjadi 61,29.
3. Kinerja pengelolaan lingkungan hidup Pemerintah Kota Surabaya
terkait isu prioritas tata guna lahan yaitu “Optimalisasi Pengelolaan
Kawasan Lindung Yang Terintegrasi Dengan Pembangunan Berkelanjutan”
dapat ditinjau dari nilai indeks tutupan hutan (ITH), persentase selisih luasan
Ruang Terbuka Hijau (RTH) yang dibangun dan dipelihara, serta persentase
luas RTH yang berfungsi optimal terhadap keseluruhan luas RTH yang ada.
• Nilai ITH Kota Surabaya tahun 2017 adalah sebesar 42,40 naik 0,2
poin dari nilai ITH tahun 2016.
• Kinerja ketercapaian indikator persentase selisih luasan Ruang
Terbuka Hijau (RTH) yang dibangun dan dipelihara adalah sebesar
153,35 % dari target yang telah ditetapkan.
4. Kinerja pengelolaan lingkungan hidup Pemerintah Kota Surabaya
terkait isu prioritas kualitas air yaitu “Pelestarian Air Untuk Keberlanjutan
Ekologi” dapat ditinjau dari nilai indeks kualitas air permukaan dan cakupan
layanan teknis air bersih.
• Nilai indeks kualitas air permukaan atau indek kualitas air Kota
Surabaya tahun 2017 adalah sebesar 57,5 naik 2,6 poin dari tahun
2016. Dinilai dari ketercapaian target mencapai 110,83 % dari target
yang ditetapkan.
V-3

• Kinerja ketercapaian indikator cakupan layanan teknis air bersih


adalah sebesar 101,45 % dari target yang telah ditetapkan.
5. Kinerja pengelolaan lingkungan hidup Pemerintah Kota Surabaya
terkait isu prioritas kualitas udara yaitu “Optimalisasi Pengawasan dan
Pengendalian Terhadap Sumber Pencemar Guna Menjaga Kualitas Udara”
dapat ditinjau dari nilai indeks kualitas udara ambien. Nilai indeks kualitas
udara ambien Kota Surabaya tahun 2017 adalah sebesar 90,26 naik 0,69
poin dari tahun 2016. Ditinjau dari capaian kinerja maka mencapai 107,13
% dari target yang ditetapkan.
6. Kinerja pengelolaan lingkungan hidup Pemerintah Kota Surabaya
terkait isu prioritas resiko bencana yaitu “Optimalisasi Sistem Ketahanan
Yang Handal Terhadap Bencana Perkotaan” dapat ditinjau dari nilai
indeks penanggulangan bencana, indeks genangan, persentase pemenuhan
kebutuhan jumlah sarana prasarana kebakaran eksisting dibanding
kebutuhan ideal, angka kejadian kebakaran gedung/bangunan per 1 juta
penduduk surabaya, persentase waktu tanggap kejadian kebakaran kurang
dari 15 menit, persentase waktu tanggap ≤24 jam penanggulangan kejadian
bencana alam serta persentase kelurahan tangguh bencana.
• Capaian kinerja nilai indeks penanggulangan bencana Kota Surabaya
tahun 2017 adalah sebesar 169,13 % dari target yang ditetapkan.
• Nilai indeks genangan Kota Surabaya tahun 2017 mencapai 138,48
% dari target yang ditetapkan. Bab
• Kinerja ketercapaian indikator angka kejadian kebakaran gedung/ V
bangunan per 1 juta penduduk surabaya adalah sebesar 105,44 %
dari target yang telah ditetapkan.
• Kinerja ketercapaian indikator angka kejadian kebakaran non
bangunan per 1 juta penduduk surabaya adalah sebesar 72,28 % dari
target yang telah ditetapkan.
• Kinerja ketercapaian indikator persentase waktu tanggap kejadian
kebakaran kurang dari 15 menit adalah sebesar 100 % dari target
yang telah ditetapkan.
• Kinerja ketercapaian indikator persentase waktu tanggap ≤24 jam
penanggulangan kejadian bencana alam adalah sebesar .100 % dari
target yang telah ditetapkan.
• Kinerja ketercapaian indikator persentase kelurahan tangguh
bencana adalah sebesar 105,24 % dari target yang telah ditetapkan.
7. Kinerja pengelolaan lingkungan hidup Pemerintah Kota Surabaya
terkait isu prioritas perkotaan (persampahan) yaitu “Optimalisasi
Sistem Pengelolaan Persampahan Secara Terpadu Berbasis Peran Serta
Masyarakat” dapat ditinjau dari persentase selisih timbulan sampah ke tpa,
cakupan layanan kebersihan, persentase pembangunan fasilitas pengelolaan
sampah yang menerapkan teknologi 3r, dan tingkat pertumbuhan peran serta
masyarakat dalam pengelolaan kebersihan.
• Kinerja ketercapaian indikator persentase selisih timbulan sampah
ke TPA adalah sebesar 108,85 % dari target yang telah ditetapkan.
V-4

• Kinerja ketercapaian indikator persentase pembangunan fasilitas


pengelolaan sampah yang menerapkan teknologi 3R adalah sebesar
192,59 % dari target yang telah ditetapkan.
• Kinerja ketercapaian indikator tingkat pertumbuhan peran serta
masyarakat dalam pengelolaan kebersihan adalah sebesar 217,69 %
dari target yang telah ditetapkan.
Penutup

m
V-5

DAFTAR PUSTAKA

Undang-undang No. 24 Tahun 2007 tentang  Penanggulangan Bencana;


Undang-undang No. 26 Tahun 2007 tentang  Penataan Ruang;
Undang-undang No. 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik;
Undang-undang No. 18 Tahun 2008 tentang  Pengelolaan Sampah;
Undang-undang No. 32 Tahun 2009 Tentang Perlindungan dan Pengelolaan
Lingkungan Hidup;
Peraturan Pemerintah Nomor 82 Tahun 2001 tentang Pengendalian Kualitas Air
dan Pengendalian Pencemaran Air;
Peraturan Pemerintah Nomor 101 Tahun 2014 tentang Pengelolaan Limbah Bahan
Berbahaya dan Beracun;
Peraturan Presiden Republik Indonesia No. 97 Tahun 2017 tentang Kebijakan dan
Strategi Nasional Pengelolaan Sampah Rumah Tangga dan Sampah Sejenis
Sampah Rumah Tangga;
Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 492 tentang Persyaratan Kualitas Air Minum;
Keputusan Menteri Negara Lingkungan Hidup nomor 115 Tahun 2003 tentang
Pedoman Penentuan Status Mutu Air;
Keputusan Menteri Negara Lingkungan Hidup Nomor 51 Tahun 2004 tentang
Baku Mutu Air Laut;
Keputusan Menteri Negara Lingkungan Hidup Nomor 201 Tahun 2004 tentang
Kriteria Baku Kerusakan Mangrove; Bab
Peraturan Gubernur Jawa Timur Nomor 61 Tahun 2010 tentang Penetapan Kelas V
Air;
Peraturan Daerah Nomor 12 Tahun 2014 tentang Rencana Tata Ruang dan Wilayah
Kota Surabaya;
Cappuccino, J.G & N. Sherman.2002. Microbiology a Laboratory Manual. The
Benjamin Cumming Publising Company, Inc. Menlo Park, California
Kusuma, Yusmiati. 2010. Pengaruh Bahan Bakar Pada Aktivitas Transportasi Ter-
hadap Pencemaran Udara. Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Bandung.
Bandung
Hilwatullisan, 2011. Lubang Resapan Biopori (LRB) Pengertian dan Cara Mem-
buatnya di Lingkungan Kita. Jurusan Teknik Kimia. Politeknik Negeri Sriwi-
jaya. Palembang.
United States Enviromental Protection Agency. 1977. Summary of the Clean Air
Act. United Stated America
Energy and Environmental Affairs. Acid Rain, The Official Website of the Exec-
utive Office of Energy and Environmental Affairs. www.mass.gov diakses
tanggal 20 Maret 2017
Nandika, Dodi.2004. Hujan Asam Suatu Fenomena yang Mengancam Kelestarian
Hutan. Sataf Pengajar Jurusan Teknologi Hasil Hutan-IPB
Rahmawaty, 2002. Dampak Pencemaran Udara Terhadap Tumbuhan. Fakultas
Pertanian Program Ilmu Kehutanan Universitas Sumatera Utara.
Said, Nusa Idaman, Ruliasih. 2008. Teknologi Pengelolaan Air Minum. Pusat Te-
knologi Lingkungan, Deputi Bidang Teknologi Pengembangan Sumberdaya
Alam . BPPT- Jakarta Pusat
V-6
Penutup

Lokasi : Pantai Kenjeran


L-1

Lampiran
A
L-2

Tabel 1 Luas Kawasan Lindung Berdasarkan RTRW dan Tutupan Lahannya Di Kota Surabaya
Tahun : 2017

Nama Kawasan

(1) (2) (3)


Kawasan Kawasan Perlindungan Terhadap 1. Kawasan Hutan Lindung
Lindung Kawasan Bawahannya
2. Kawasan Bergambut
3. Kawasan Resapan Air
Kawasan Perlindungan Setempat 1. Sempadan Pantai
2. Sempadan Sungai
3. Kawasan Sekitar Danau atau Waduk
4. Ruang Terbuka Hijau
Kawasan Suaka Alam, Pelestarian 1. Kawasan Suaka Alam
Alam dan Cagar Budaya 2. Kawasan Suaka Laut dan Perairan
Lainnya
3. Suaka Margasatwa dan Suaka
Margasatwa Laut
4. Cagar Alam dan Cagar Alam Laut
5. Kawasan Pantai Berhutan Bakau
6. Taman Nasional dan Taman
Nasional Laut
7. Taman Wisata Alam dan Taman
Wisata Alam Laut
8. Kawasan Cagar Budaya dan Ilmu
Pengetahuan
D. Kawasan Rawan Bencana 1. Kawasan Rawan Tanah Longsor
2. Kawasan Rawan Gelombang
Pasang

3. Kawasan Rawan Banjir

E. Kawasan Lindung Geologi 1. Kawasan Cagar Alam Geologi

2. Kawasan Rawan Bencana Alam


Geologi
L-3

Lampiran
Tutupan Lahan A
Luas Area
Nama Kawasan Tanah Badan
Kawasan Vegetasi Terban-
Terbuka Air
gun
(4) (5) (6) (7) (8) (9)
  0 0 0 0 0
  0 0 0 0 0
  59,36 0 0 0 59
  618,16 260,56 99,05 250,91 7,64
  467,10 29,15 167,82 250,80 48,49
  170,71 30,11 91,57 30,22 18,81
  5.831,20 4745,46 0,00 1075,92 9,82
  0,00 0,00 0,00 0,00 0,00

  0,00 0,00 0,00 0,00 0,00

  0,00 0,00 0,00 0,00 0,00

  0,00 0,00 0,00 0,00 0,00


  2757,82 672,40 40,68 14,59 1865,98

  0 0 0 0 0

  0 0 0 0 0

  0 0 0 0 0

  0 0 0 0 0

  0 0 0 0 0

 
436,24 6,84 315,10 119,09 2,05
i. Kawasan Keunikan
0 0 0 0 0
Batuan dan Fosil
ii. Kawasan Keunikan
0 0 0 0 0
Bentang Alam
iii. Kawasan Keunikan
0 0 0 0 0
Proses Geologi
i. Kawasan Rawan Letu-
0 0 0 0 0
san Gunung Berapi
ii. Kawasan Rawan
0 0 0 0 0
Gempa Bumi
L-4

Nama Kawasan

Kawasan
Lindung

3. Kawasan yang Memberikan


Perlindungan Terhadap Air Tanah

F. Kawasan Lindung Lainnya 1. Cagar Biosfer


2. Ramsar
3. Taman Buru
4. Kawasan Perlindungan Plasma
Nutfah
5. Kawasan Pengungsian Satwa
6. Terumbu Karang
7. Kawasan Koridor bagi Jenis Satwa
atau Biota Laut yang Dilindungi
Kawasan
   
Budidaya

Keterangan : “0”= tidak ada di kota Surabaya


Sumber : Badan Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya, 2017
L-5

Tutupan Lahan
Luas
Nama Kawasan Area
Tanah Badan
Lampiran
Kawasan Vegetasi Terban-
gun
Terbuka Air A
iii. Kawasan Rawan Ger-
0 0 0 0 0
akan Tanah
iv. Kawasan yang Ter-
letak di Zona Patahan 0 0 0 0 0
Aktif
v. Kawasan Rawan
0 0 0 0 0
Tsunami
vi. Kawasan Rawan
0 0 0 0 0
Abrasi
vii. Kawasan Rawan Gas
0 0 0 0 0
Beracun
i. Kawasan Imbuhan Air
0 0 0 0 0
Tanah
ii. Sempadan Mata Air 0 0 0 0 0
  0 0 0 0 0
  0 0 0 0 0
  0 0 0 0 0
 
0 0 0 0 0

  0 0 0 0 0
  0 0 0 0 0
 
0 0 0 0 0

 
23.727,44 1.481,99 14.829,37 1.932,29 5.483,79
L-6

Tabel 1A. Luas Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya 2013-2017 (Ha)
Tahun: 2017

No Jenis RTH 2013 2014 2015 2016 2017


(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)
1 RTH makam 228,69 284,11 281,55 283,53 283,53
2 RTH lapangan dan stadion 346,47 346,55 346,55 350,34 355,35
3 RTH telaga/waduk/boezem 144,33 176,42 176,42 191,86 191,86
RTH dari fasum dan fasos
4 133,57 151,33 160,43 204,61 205,50
permukiman
5 RTH kawasan lindung 4198,54 4198,54 4198,54 4548,59 4548,59
6 RTH hutan kota 41,89 41,89 41,89 45,23 55,63
7 RTH taman dan jalur hijau (JH) 1623,28 1641,2 1647,7113 1644,28 1646,10
Jumlah Luasan RTH Total (Ha) 6716,77 6.840,04 6.853,09 7.268,45 7286,56
Luas Kota Surabaya (Ha) 33,048 33.451 33.451 33.451 33451
Prosentase Luas RTH Terhadap Luas
20,32 20,45 20,49 21,73 21,78
Kota (%)

Keterangan:
Sumber : Badan Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya, 2017

Tabel 1B. Luas Taman Aktif dan Pasif Berdasarkan Kawasan di Kota
Surabaya Tahun 2016-2017
Tahun Data : 2017

LUAS TAMAN (m2)


NO KAWASAN SURABAYA 2016 2017
Pasif Aktif Pasif Aktif
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
1 Surabaya Utara 73.279,72 28.891,38 73.279,72 29.774,38
2 Surabaya Timur 311.592,07 277.516,20 312.014,07 279.787,98
3 Surabaya Selatan 112.167,89 46.957,36 112.167,89 48.550,36
4 Surabaya Barat 165.773,15 13.427,93 166.618,15 17.647,53
5 Surabaya Pusat 107.026,36 68.383,69 107.026,36 68.383,69

Keterangan :
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017
L-7

Tabel 1C. Luas Taman Aktif dan Taman Pasif di Kota Surabaya
Tahun : 2017
Lampiran
No Nama Taman Kelurahan Kecamatan
Luas Diban-
gun (M2)
A
Taman Aktif
Surabaya Pusat
1 Apsari Embong Kaliasin Genteng 850,0
2 Asem Bagus Tembok Dukuh Bubutan 1.254,3
3 Asem Jaya GG I Tembok Dukuh Bubutan 4.500,0
4 Bambu Runcing Embong Kaliasin Genteng 9.149,0
5 Keputran Tegalsari Tegalsari 6.019,0
6 Kombes M. Duryat Embong Kaliasin Genteng 1.990,0
7 Taman Buah Undaan Peneleh Genteng 15.303,0
8 Tm BMX Ketabang Ketabang Genteng 4.500,0
9 Tm Ekspresi Ketabang Genteng 6.019,0
10 Tm Listia Bubutan Bubutan 1.990,0
11 Tm Prestasi Ketabang Genteng 15.303,0
12 Tm Surya Ketabang Genteng 12.600,0
13 Tm. Persahabatan Korea Tegalsari Tegalsari 1.754,47
14 TMP. Kusuma Bangsa Ketabang Genteng 7.796,3
15 Jl. Gemblongan Stren Alon -Alon Contong Bubutan 162,0
Kali
Surabaya Utara
16 Jembatan Merah ( Jay- Kemayoran Krembangan 5.231,0
enggrono )
17 Bulak Bulak Kenjeran 2.153,9
18 Bulak Banteng Bulak Banteng Kenjeran 553,09
19 Bulak ( Taman Suro- Bulak Banteng Kenjeran 11.900,0
boyo )
20 Ex. SPBU Indrapura Kedung Cowek Kenjeran 1.565,0
21 Ex. SPBU Krembangan Krembangan Selatan Krembangan 1.100,0
22 Kenjeran Pantai Bulak Kenjeran 502,77
23 Raya Sedayu Krembangan Moro Kremban- 481,97
gan
24 Rusun Tanah Merah Bulak Banteng Kenjeran 437,0
25 Strean Saluran Kalitebu Kenjeran Bulak 3.040,2
26 Teluk Bayur Perak Utara Pabean Cantikan 122,0
27 Wonokusumo Kidul Pegirian Semampir 363,0
28 Jl. Wonokusumo Pinggir Pegirian Semampir 153,0
29 Jl. Kedinding Tengan Tanah Kalikedinding Kenjeran 351,0
VIII C
30 Kawasan Ampel Ampel Semapir 152,0
  Taman Kawasan Kenjeran Tambak Wedi 345,0
Tambak Wedi
L-8

Luas Diban-
No Nama Taman Kelurahan Kecamatan
gun (M2)
Surabaya Selatan
31 Babatan pilang Babatan Wiyung 202,0
32 Fasum Perum Pondok Wiyung Balas klumprik 524,0
Maritim
33 Flores Ngagel Wonokromo 5.592,0
34 Gayungsari IV Gayungan Gayungan 335,0
35 Jemursari Jemur Wonosari Wonocolo 227,44
36 Fasuh Karah Agung Karah Jambangan 456,0
37 Karah Indah I Karah Jambangan 880,0
38 Ngagel Pucang Sewu Gubeng 839,6
39 Ngagel BAT Ngagel Wonokromo 3.433,82
40 Ngagel Dadi Ngagel Rejo Wonokromo 79,0
41 Taman Pondok Indah Wiyung Wiyung 215,0
Wiyung
42 Tm Bungkul Darmo Wonokromo 14.517,0
43 Tm Lesti Wonokromo Wonokromo 2.214,0
44 Tm Lumumba Ngagel Wonokromo 500,0
45 Tm. Persahabatan Ngagel Wonokromo 4.715,0
46 Tm. Ronggolawe Sawunggaling Wonokromo 3.940,0
( Gunungsari)
47 Tm. Pelangi ( Ex. SPBU Ketintang Gayungan 5.542,0
A. Yani/Dolog )
48 Sentra PKL Kec Jambangan Jambangan 668,0
Jambangan
49 Jambangan Jambangan Jambangan 1.440,0
50 Bintang Diponggo Sawahan Sawahan 364,0
51 Jl Bangkingan Bangkingan Lakarsantri 163,0
52 Eks Lokaliasi Putat Jaya Sawahan 342,0
53 Taman Kawasan Putat Jaya Sawahan 364,0
Sawahan
  Taman Kebonsari Kebonsari Jambangan 360,0
Surabaya Timur
54 Ex. SPBU Komplek Ngagelrejo Wonokromo 1.411,0
RMI
55 Fasum Perum Medokan Medokan Ayu Rungkut 1.922,0
Asri Barat Regency
56 Fasum Wisma Penjaringansari Rungkut 403,58
Penjaringan Sari
57 Gading Ketabang Genteng 82,38
58 Kangean Tegalsari Keputran 1.896,0
59 Kebun Bibit Wonorejo Penjaringansari Rungkut 87.526,54
60 Kendalsari Depan KB Penjaringansari Rungkut 365,7
Wonorejo
61 Keputih Keputih Sukolilo 84.490,3
L-9

Luas Diban-
No Nama Taman Kelurahan Kecamatan
gun (M2)
62 Kutisari Indah Barat VII Kutisari Tenggilis 937,0 Lampiran

63 Kutisari Indah Utara VI Kutisari


Mejoyo
Tenggilis 412,0
A
Mejoyo
64 Medokan Asri Barat Medokan Ayu Rungkut 2.336,14
65 Medokan Asri Barat Medokan Ayu Rungkut 1.548,7
66 Medokan Asri Tengah Medokan Ayu Rungkut 219,0
67 Medokan Ayu Medokan Ayu Rungkut 135,0
68 Penjaringan Sari Medokan Ayu Rungkut 1.181,85
69 Penjaringan Sari Penjaringansari Rungkut 333,14
70 Perum Pandugo Penjaringansari Rungkut 126,58
71 Rungkut Asri Kalirungkut Rungkut 6.541,92
72 Rungkut Asri Timur Kalirungkut Rungkut 750,0
73 Rungkut Asri Timur Kalirungkut Rungkut 386,74
74 Rungkut Kidul Rungkut Rungkut Kidul 12.438,4
75 Rungkut Menanggal Rungkut Menanggal Gunung Anyar 156,0
76 Semolowaru Medokan Semampir Sukolilo 1.762,0
77 Semolowaru Semolowaru Sukolilo 114,0
78 Srikana Airlangga Gubeng 674,9
79 Taman Baruk Utara Kedungbaruk Rungkut 426,0
80 Taman Flora Manyar Sabrangan Mulyorejo 33.810,0
81 Taman Kalijudan Kalijudan Mulyorejo 477,0
82 Taman Kunang - Kunang Penjaringansari Rungkut 8.300,0
83 Taman Mundu Tambaksari Tambaksari 6.500,0
84 Taman Paliatif / Taman Tambaksari Tambaksari 1.240,0
Soka
85 Taman Pandugo Wonorejo Rungkut 4.878,0
86 Taman Teratai Tambaksari Tambaksari 4.066,0
87 Tenggilis Tenggilis Mejoyo Tenggilis 3.648,0
Mejoyo
88 Tenggilis Barat I Tenggilis Mejoyo Tenggilis 214,0
Mejoyo
89 Tm. Kedung Baruk Kedungbaruk Rungkut 2.168,18
90 Tm. Lansia Gubeng Gubeng 1.519,5
91 JL. Setro Baru III RW Dukuh Setro Tambaksari 50,0
03 RT 03
92 Tmn Gunung Anyar Gunung Anyar Gunung Anyar 415,0
Timur
93 Tm Penjaringan Timur Penjaringansari Rungkut 402,0
III
94 Tm Medokan Asri Utara Medokan Ayu Rungkut 530,0
VIII
95 Taman Wonrejo Permai Wonorejo Rungkut 180,0
Utara VI
L - 10

Luas Diban-
No Nama Taman Kelurahan Kecamatan
gun (M2)
  Taman Kawasa Wonocolo Sidosermo 427,0
Sidosermo
  Taman Kawasan Tambaksari Tambaksari 137,78
Tambaksari
  Taman Kawasan Wonorejo Rungkut 180,0
Wonorejo
Surabaya Barat
96 Donowati VI, Gg Sukomanunggal Sukomanunggal 49,0
Makam RT 6
97 Kelurahan Sumberejo Sumber Rejo Pakal 326,0
98 Klakah Rejo gg Raya Klakah Rejo Benowo 343,0
99 Klakah Rejo Gg Seko- Sememi Benowo 320,0
lahan
100 Lakarsantri Bangkingan Lakarsantri 171,4
101 Manukan Kulon Tandes Manukan Kulon 119,23
102 Manukan lor Banjar Sugihan Tandes 1.857,53
103 Manukan Lor Banjar Sugihan Tandes 384,13
104 Manukan Rejo Blok I Banjar Sugihan Tandes 64,0
Gg Masjid RT 8 RW 6
105 Pakal Pakal Babat Jerawat 5.525,0
106 Perum Pondok Benowo Benowo Pakal 517,9
Indah
107 Rusun Bandarejo Sememi Benowo 277,71
108 Rusun Pesapen Krembangan Utara Pabean Cantikan 170,0
109 Rusunawa Tambak Benowo Pakal 274,0
Osowilangon
110 Simorejo Sukomanunggal Sukomanunggal 251,7
111 Simorejo Sukomanunggal Sukomanunggal 37,8
112 Tambak Dono Pakal Pakal 261,17
113 Taman Pakal Babat Jerawat Pakal 902,3
114 JL. Darmo Indah Asri Karangpoh Tandes 673,0
RW 03 RT 03
115 JL. Taman Satelit Timur Tanjungsari Sukomanunggal 130,0
RW 03 RT 01
116 JL. Sikatan 3 Manukan Wetan Tandes 166,0
117 Jl. Sumberejo Sumberejo Pakal 113,0
118 RW 02 Dukuh Kapasan, Sambikerep Sambikerep 494,0
Kelurahan Sambikerep
119 Taman Manukan Mulyo Manukan Kulon Tandes 340,0
II
  Kawasan Candi Sambikerep Lontar 157,0
Lempung
  Taman Kawasan Su- Sukomanunggal Sukomanunggal 200,0
komanunggal
  Taman Kawasan Peni Manukan Kulon Tandes 153,0
L - 11

Luas Diban-
No Nama Taman Kelurahan Kecamatan
gun (M2)
  Tamana kawasan Kandangan Benowo 284,0
Lampiran
Tengger Kandangan A
  Taman Kawasan Raya Simo Mulyo Sukomanunggal 150,0
Simo HIlir
TAMAN PASIF
Surabaya Pusat
1 Aksara Ketabang Gubeng 483,5
2 Anggrek Pacar Keling Tambaksari 2.559,0
3 Alon-Alon Contong Alun – Alun Contong Bubutan 3.135,0
4 Bintoro Keputran Tegalsari 750,0
5 Bak bunga Jl. Urip Keputran Tegalsari 249,2
Sumoharjo
6 Balai Pemuda Embong Kaliasin Genteng 536,2
7 Bawah Rel Kereta Alun – Alun Contong Bubutan 81,2
Kebonrojo
8 Bubutan Tembok Dukuh Bubutan 3.374,0
9 Cendana Embong Kaliasin Genteng 3.410,0
10 Depan Grand City Ketabang Genteng 1.726,9
11 Depan Kebun Binatang Darmo Wonokromo 6.942,8
12 Depan Perhutani Genteng Genteng 352,8
13 Diponegoro Dr. Sutomo Tegalsari 15.035,5
14 Dr. Sutomo Dr. Sutomo Tegalsari 7.817,5
15 Embong Malang Kedungdoro Tegal Sari 440,0
16 Embong Trengguli Embong Kaliasin Genteng 437,0
17 Genteng Kali Genteng Genteng 788,0
18 Gubeng Pojok Gubeng Gubeng 890,0
19 Imam Bonjol Dr. Sutomo Tegalsari 1.338,0
20 Jimerto Ketabang Genteng 220,0
21 Jaksa Agung Suprapto Ketabang Genteng 3.167,0
22 Jl Kedung Klinter Kedungdoro Tegal Sari 226,3
23 Karapan Sapi Embong Kaliasin Genteng 474,0
24 Kusuma Bangsa Tambaksari Tambaksari 2.265,0
25 Median jalan depan Bubutan Bubutan 364,5
Stella Maris
26 Ngemplak Ketabang Genteng 38,9
27 Pemuda Embong Kaliasin Genteng 286,6
28 Pawiyatan Bubutan Bubutan 455,0
29 Plampitan Peneleh Genteng 278,1
30 Polisi Istimewa Keputran Tegalsari 9,3
31 Raya Darmo Darmo Wonokromo 14.800,0
32 Rot. Blauran Sawahan Sawahan 123,9
33 Rot. Depan Garnisun Ketabang Genteng 386,3
34 Rot. Depan PMK Pusat Alun – Alun Contong Bubutan 114,3
L - 12

Luas Diban-
No Nama Taman Kelurahan Kecamatan
gun (M2)
35 Rot. Depan Tugu Bubutan Bubutan 249,2
Pahlawan
36 Rot. Dr. Sutomo Dr. Sutomo Tegalsari 103,3
37 Rot. Gentengkali Genteng Genteng 266,3
38 Rot. Jagalan Gading Tambaksari 33,8
39 Rot. Jl. Pasar besar Alun – Alun Contong Bubutan 494,7
wetan
40 Rot. Jl. Semarang Tembok Dukuh Bubutan 221,6
41 Rot. Kalianyar Kapasari Genteng 54,5
42 Rot. Kedungdoro Kedungdoro Tegal Sari 268,0
43 Rot. Pecindilan Kedungdoro Tegal Sari 56,2
44 Rot. Pemuda - Kayun + Embong Kaliasin Genteng 396,0
pojok kayun
45 Rot. pertigaan Dr. Sutomo Tegalsari 300,9
Tunjungan - Embong
malang
46 Rot. Pos Polisi Urip Keputran Tegalsari 300,0
Sumoharjo
47 Rot. Praban Pacarkeling Tambaksari 234,0
48 Rot. Tegalsari Kedungdoro Tegal Sari 483,0
49 Rot. Yos Sudarso Embong Kaliasin Genteng 135,2
50 Simpang Lonceng Kedungdoro Tegal Sari 392,0
51 Taman Siola Genteng Genteng 168,0
52 Tm Luxor Alun – Alun Contong Bubutan 175,3
53 Tm Pawiyatan Bubutan Bubutan 282,0
54 Tugu Pahlawan Alun – Alun Contong Bubutan 13.370,0
55 Undaan Kulon Peneleh Genteng 8.444,0
56 WunI Ketabang Genteng 495,0
57 Wijaya Kusuma Ketabang Genteng 990,0
58 Yos Sudarso Embong Kaliasin Genteng 1.400,0
59 Ex. SPBU J.A Suprapto Ketabang Genteng 831,0
60 Ex. SPBU Kombes Pol. Embong Kaliasin Genteng 1.796,0
M. Duryat
61 Stren Kali Jl. Ahmad Peneleh Genteng 1.796,0
Jais
62 Jl Maspati Bubutan Bubutan 1.796,0
63 Jl Kapasari I Kapasari Genteng 1.796,0
64 Jl. Kecilung Kapasari Genteng 1.796,0
65 JL. Asem Jaya Tembok Dukuh Bubutan 1.796,0
66 JL. Legundi Ketabang Genteng 1.796,0
Surabaya Utara
1 Bibis Bongkaran Pabean Cantikan 1.500,0
2 Indrapura Kemayoran Krembangan 63,3
3 Jembatan Petekan Perak Utara Pabean Cantikan 466,0
L - 13

Luas Diban-
No Nama Taman Kelurahan Kecamatan
gun (M2)
4 Rot. Indrapura Kemayoran Krembangan 424,5 Lampiran
5
6
Rot. Jembatan merah
Rot. Kebonrojo
Kemayoran
Krembangan Selatan
Krembangan
Krembangan
87,5
28,0
A
7 Rot. Petekan Perak Utara Pabean Cantikan 245,7
8 Sambongan Bongkaran Pabean Cantikan 581,0
9 Stasiun Kota Bongkaran Pabean Cantikan 785,0
10 Stren Kali Karet Bongkaran Pabean Cantikan 118,0
11 Tm Kebonrojo ( Bank Bongkaran Pabean Cantikan 416,6
Mandiri )
12 Tm Kebonrojo ( Seb. Krembangan Selatan Krembangan 671,6
BI )
13 Bak Bunga Jl. Indrapura Kemayoran Krembangan 220,0
14 Bapemil Kemayoran Krembangan 2.165,0
15 Demak Krembangan Selatan Krembangan 635,0
16 Gatotan Krembangan Selatan Krembangan 450,0
17 Palmboom Kemayoran Krembangan 1.045,0
18 Parangkusuma Kemayoran Krembangan 1.093,0
19 Perak Barat/Timur Perak Timur Krembangan 20.050,9
20 Rajawali Kemayoran Krembangan 1.728,0
21 Rembang Selatan Dupak Krembangan 341,0
22 Rot. Jl. Gresik Kemayoran Krembangan 223,6
23 Rot. Jl. Jakarta Perak Utara Pabean Cantikan 178,3
24 Rot. Parangkusumo Kemayoran Krembangan 158,2
25 Sisingamangaraja Perak Utara Pabean Cantikan 550,0
26 Bak bunga Ampel Semampir 2.122,0
Nyamplungan
27 Benteng ampel Semampir 871,8
28 Dana karya ampel Semampir 2.000,0
29 Hang Tuah Ujung Semampir 1.925,0
30 Kenjeran Simokerto Simokerto 1.250,0
31 Rot. Kertopaten Sidodadi Simokerto 87,5
32 Sarwojala Ujung Semampir 600,0
33 Sidorame s/d Sidotopo Sidotopo Semampir 1.600,0
Lor
34 Sidotopo Sidotopo Semampir 2.100,0
35 Tm Dpn Parkir Bis Pegirian Semampir 376,6
Pegirian
36 Tm Pojok Nyamplungan ampel Semampir 206,1
37 Pegirian Pegirian Semampir 408,0
38 Asem Rowo Perak Utara Pabean Cantikan 665,3
39 Dupak Gundih Bubutan 1.350,0
40 Demak Utara/Selatan Gundih Bubutan 6.073,0
41 Dupak Perahu Gundih Bubutan 725,0
L - 14

Luas Diban-
No Nama Taman Kelurahan Kecamatan
gun (M2)
42 Dupak Rukun Gundih Bubutan 5.535,0
43 JH Dupak Gundih Bubutan 4.500,0
44 Rot. Dupak Rukun Gundih Bubutan 180,0
45 Rusun sombo Simolawang Simokerto 326,8
46 Simolawang Baru Simolawang Simokerto 2.769,0
47 Simolawang Sekolahan Simolawang Simokerto 800,0
48 Rangkah Rangkah Tambaksari 398,3
49 Rot. Kapasan Rangkah Tambaksari 63,7
50 BTKD Kel. Tambak Tambak Wedi Kenjeran 1.520,2
Wedi
51 JH. Jl. Pantai Kenjeran Bulak Kenjeran 478,5
52 Strean Saluran Kalitebu Kenjeran Bulak 133,0
Surabaya Selatan
1 Adityawarman/Sungko- Sawunggaling Wonokromo 10.927,0
no
2 Bahari Darmo Wonokromo 1.935,0
3 Batang Hari Sawunggaling Wonokromo 657,7
4 Bawah Jembatan Layang Wonokromo Wonokromo 925,5
( sisi utara)
5 Bawah Jembatan Wo- Wonokromo Wonokromo 509,0
nokromo
6 Bola Sodog Wonokromo Wonokromo 40,0
7 Depan Kantor Asenering Wonokromo Wonokromo 3.361,0
8 Depan RSI/Jemb. Wonokromo Wonokromo 502,0
Layang
9 Jogoloyo Gunungsari Dukuh Pakis 74,1
10 Mayangkara Wonokromo Wonokromo 7.440,0
11 Ngagel dpn Novotel Ngagel Wonokromo 1.875,9
12 Ngagel Rejo Ngagel Rejo Wonokromo 1.500,0
13 Rot. Pos Polisi Wo- Wonokromo Wonokromo 230,1
nokromo
14 Rot. Wonokromo ( dpn Wonokromo Wonokromo 859,0
Polsek + jembatan
15 Rotonde Gunungsari Sawunggaling Wonokromo 280,0
16 Timur Bonbin Surabaya Darmo Wonokromo 2.046,0
17 Timur Terminal Sawunggaling Wonokromo 3.154,0
18 Vertical Garden Bawah Wonokromo Wonokromo 30,0
Jembatan Layang Wo-
nokromo
19 Wira Surya Agung Wonokromo Wonokromo 1.113,0
20 Wono Agung Sawunggaling Wonokromo 1.133,0
21 Wonoboyo Sawunggaling Wonokromo 771,0
22 Gayungsari Gayungan Gayungan 363,2
L - 15

Luas Diban-
No Nama Taman Kelurahan Kecamatan
gun (M2)
23 Tm Gayungsari/page- Gayungan Gayungan 5.714,0
Lampiran
sangan A
24 Segitiga Menanggal Wonokromo Wonokromo 2.840,0
25 Stren kali Jl. Injoko Ketintang Gayungan 432,1
26 Wisma Pagesangan Menanggal Gayungan 973,9
27 A. Yani Wonokromo Wonokromo 7.905,0
28 Frontage A Yani Barat Wonokromo Wonokromo 12.600,0
29 Gadung Wonokromo Wonokromo 30,7
30 Margorejo Indah Margorejo Wonocolo 50,5
31 Taman Rusun Pesapan Krembangan Selatan Krembangan 306,0
32 Bintang Diponggo Sawahan Sawahan 3.364,0
33 Dukuh Kupang Dukuh Kupang Dukuh Pakis 5.291,5
34 Gunungsari Gunungsari Dukuh Pakis 1.477,1
35 Indragiri Darmo Wonokromo 270,8
36 Pulosari Pegirian Semampir 231,0
37 Arjuno Kedungdoro Tegalsari 5.074,0
38 Dukuh Kupang Timur Pakis Sawahan 15.500,0
39 JH. Diponegoro Dr. Sutomo Tegalsari 28,7
40 Kedungdoro Kedungdoro Tegalsari 240,0
41 Pasar Kembang Wonorejo Tegalsari 3.540,4
42 Rot. Segitiga Pasar Wonorejo Tegalsari 330,0
Kupang
43 Rotonde Psr Kupang Kedungdoro Tegalsari 106,6
44 Stren kali Jl. Dipone- Kedungdoro Tegalsari 1.040,0
goro ( Psr. Burung)
45 Rusun warugunung Warugunung Karangpilang 422,3
46 Setia Tamara Wiyung Wiyung 3.957,0
47 Wiyung Wiyung Wiyung 579,9
48 Jl. Pulosari Sawunggaling Wonokromo 55,0
49 Jl. Cempaka Tegalsari Tegalsari 81,0
Surabaya Timur
1 Ambengan Ketabang Tambaksari 2.592,1
2 Bak bunga Jl. Manyar Manyar Sabrangan Mulyorejo 245,5
3 Barata Jaya Barata Jaya Gubeng 8.582,0
4 Bintang Diponggo Tenggilis Mejoyo Tenggilis Me- 7.495,0
joyo
5 Bundaran Menur Kertajaya Gubeng 1.855,6
6 Dharmahusada Mojo Gubeng 5.500,0
7 Dpn Depo Rungkut Kidul Gunung Anyar Gunung Anyar 140,0
8 Gubeng Masdjid Pacar Keling Tambaksari 200,0
9 Hutan kota penjaringan Penjaringan Sari Rungkut 3.000,0
10 Hutan kota Prapen Tenggilis Mejoyo Tenggilis Me- 4.300,0
joyo
L - 16

Luas Diban-
No Nama Taman Kelurahan Kecamatan
gun (M2)
11 Irian Barat Medokan Ayu Rungkut 575,0
12 Jemursari Jemur Wonosari Wonocolo 3.430,6
13 JH Jl. Pandugo Timur Wonorejo Rungkut 1.567,0
14 JH depan Rumah Susun Penjaringan Sari Rungkut 150,0
15 JH Jl. Pandugo Penjaringan Sari Rungkut 964,0
16 JH Ngagel Jaya - Pucang Baratajaya Gubeng 3.130,7
Anom
17 JH. Kertajaya Airlangga Gubeng 319,6
18 JH. Merr Kalijudan Kalijudan Mulyorejo 101.475,6
19 JH. Pucang Anom Pucang Sewu Gubeng 523,8
20 Jl. Manyar (dep. Taman Kertajaya Gubeng 511,8
Flora)
21 Kalibokor Timur Pucang Sewu Gubeng 419,0
22 Kalisumo Tenggilis Mejoyo Tenggilis 11.680,0
Mejoyo
23 Karang Wismo Airlangga Gubeng 1.350,0
24 Karimun Jawa Gubeng Gubeng 2.852,0
25 Kedung Baruk Kedung Baruk Rungkut 2.816,1
26 Kendangsari Kendangsari Tenggilis 775,1
Mejoyo
27 Kertajaya Kertajaya Gubeng 6.771,0
28 Kertajaya Indah Kertajaya Gubeng 19.496,0
29 Kesumba Tambaksari Tambaksari 1.260,0
30 Klampis Semolo Semolowaru Sukolilo 397,1
31 Langsep Tambaksari Tambaksari 400,0
32 Manyar Kertoarjo Mulyorejo Manyar 5.112,0
Sabrangan
33 Medokan Ayu Medokan Ayu Rungkut 346,0
34 Menur Airlangga Gubeng 1.136,6
35 Merr Deles Medokan Semampir Sukolilo 10.286,0
36 Merr Pandugo Penjaringan Sari Rungkut 2.218,5
37 Mojoklanggru Mojo Gubeng 4.409,0
38 Mulyosari Mulyorejo Mulyorejo 2.700,0
39 Nginden Nginden Jangkungan Sukolilo 3.351,0
40 Ngagel Ngagel Wonokromo 861,4
41 Ngagel Jaya Utara Ngagel Wonokromo 14.510,0
42 Nginden Jangkungan Baratajaya Gubeng 1.271,0
43 Penjaringan Sari Penjaringan Sari Rungkut 301,0
44 Pucang Rinenggo Kertajaya Gubeng 2.436,0
45 Putro Agung Rangkah Tambaksari 663,8
46 Raya Tenggilis Tenggilis Mejoyo Tenggilis 16.900,0
Mejoyo
47 Rot. Jemursari ( 2 bh ) Jemur Wonosari Wonocolo 107,2
L - 17

Luas Diban-
No Nama Taman Kelurahan Kecamatan
gun (M2)
48 Rot. Jemursari ( Sisi sel. ) Jemur Wonosari Wonocolo 132,2
Lampiran
49 Rot. Kenjeran Gading Tambaksari 232,8 A
50 Rot. Panjang Jiwo Panjang Jiwo Tenggilis Me- 722,3
joyo
51 Rot. Panjang jiwo - Tenggilis Mejoyo Tenggilis Me- 17,5
Prapen joyo
52 Rot. Residen Sudirman Tambaksari Tambaksari 189,2
53 Rotonde Jl. Manyar ( 3 Manyar Sabrangan Mulyorejo 277,1
Bh )
54 Rotonde Kr. Menjangan Gubeng Mojo 1.280,2
55 Rotonde Tapak Siring & Airlangga Gubeng 101,6
dpn PDAM
56 Rungkut Alang-alang Kalirungkut Rungkut 484,0
57 Rungkut Madya Rungkut Kidul Rungkut 3.000,0
58 Rungkut Mejoyo Kalirungkut Rungkut 262,4
59 Semolowaru Semolowaru Sukolilo 664,7
60 Semolowaru Semolowaru Sukolilo 6.826,0
61 Semolowaru Semolowaru Sukolilo 1.762,0
62 Stren kali Jl. Kaliwaron Kalisari Mulyorejo 1.020,0
63 Stren kali Jl. Arif keputih Sukolilo 713,8
Rahman Hakim
64 Stren kali Jl. Kaliwaron Mojo Gubeng 2.470,0
65 Stren kali Jl. Panjang- Panjang Jiwo Tenggilis Me- 1.777,3
jiwo joyo
66 Stren kali Jl. Rungkut Rungkut Kidul Rungkut 1.971,0
Madya
67 Strenkali Jl. Nginden Nginden Jangkungan Sukolilo 844,3
Semolo
68 Taman Kalibokor Pucang Sewu Gubeng 3.120,0
69 Tm Baca Manyar Sabrangan Mulyorejo 5.200,0
70 Tm Sarono jiwo Jemur Wonosari Wonocolo 725,0
71 Tm. Peremp. Manyar Manyar Sabrangan Mulyorejo 960,0
72 Tm. Depan Indogrosir Tenggilis Mejoyo Tenggilis 190,0
Mejoyo
73 Tm. Depan Kantor PWI Embong Kaliasin Genteng 362,0
74 Tm. Depan Pizza Hut Jemur Wonosari Wonocolo 342,0
75 Tm. Mangga Tambaksari Tambaksari 3.258,0
76 Tm. WR. Supratman Gading Tambaksari 1.808,0
77 Ubi Wonorejo Jagir Wonokromo 105,8
78 YKP. Medokan Ayu Medokan Ayu Rungkut 9.042,0
79 JL. Rungkut Kidul Pe- Rungkut Kidul Rungkut 80,0
santren RW 06 RT 02
80 Jl Gubeng Kertajaya Airlangga Gubeng 58,0
VF
L - 18

Luas Diban-
No Nama Taman Kelurahan Kecamatan
gun (M2)
81 Jl. Pucang Anom Timur Kertajaya Gubeng 129,0
IV
82 Jl. Taman Borobudur Pacar Keling Tambaksari 80,0
83 Taman Baruk Utara Kedung Baruk Rungkut 422,0
Surabaya Barat
1 Banjar Sugihan Banjar Sugihan Tandes 1.875,0
2 Banyu Urip - Manukan Sonokwijenan Sukomanunggal 10.325,0
3 Darmo Baru Barat Manukan Wetan Tandes 2.771,9
4 Darmo Permai 3 Raya Pradah Kali Kendal Dukuh Pakis 3.318,2
5 Darmo Satelit Timur   Sukomanunggal 1.786,0
6 Darmo Satelit Utara VII   Sukomanunggal 628,0
7 Darmo Satelit Utara   Sukomanunggal 810,0
VIII
8 Ex. SPBU Sikatan - Manukan Wetan Tandes 984,1
Veteran
9 HR. Muhammmad Putat Gede Sukomanunggal 17.510,1
10 Interchange Mayjen Dukuh Kupang Dukuh Pakis 30.000,0
Sungkono
11 JH Darmo Permai Pradah Kali Kendal Dukuh Pakis 21.280,0
12 JH. Margomulyo Balongsari Tandes 29.750,0
13 Karang Pilang Per- Karang Pilang Karang Pilang 13,4
batasan
14 Kendung Sememi Benowo 150,0
15 Kupang Indah Dukuh Kupang Dukuh Pakis 2.268,0
16 Kupang Indah VIII Dukuh Kupang Dukuh Pakis 1.250,0
17 Kupang Indah III Dukuh Kupang Dukuh Pakis 1.810,0
18 Kupang Indah IX Dukuh Kupang Dukuh Pakis 1.190,0
19 Kupang Indah XV Dukuh Kupang Dukuh Pakis 336,0
20 Kupang Jaya Dukuh Kupang Dukuh Pakis 2.089,9
21 Lontar Sambikerep Lontar 1.046,1
22 Manukan Tama Manukan Kulon Tandes 7.033,0
23 Mastrip Surya Warugunung Karang Pilang 205,0
24 Pattimura Sonokwijenan Sukomanunggal 7.254,8
25 Perbatasan Gresik Osowilangon Sukomanunggal 1.887,1
26 Perum Pondok Benowo Benowo Pakal 372,4
Indah
27 Raya Satelit Selatan Tanjungsari Sukomanunggal 2.660,0
28 Rot. Margomulyo Balongsari Tandes 824,4
( paving )
29 Rotonde Tanjungsari Tanjungsari Sukomanunggal 77,7
30 Satelit Indah Raya Tanjungsari Sukomanunggal 1.145,7
31 Sukomanunggal Jaya II Tanjungsari Sukomanunggal 4.984,0
32 Sukomanunggal Jaya IX Tanjungsari Sukomanunggal 4.212,0
L - 19

Luas Diban-
No Nama Taman Kelurahan Kecamatan
gun (M2)
Lampiran
33 Sukomanunggal Jaya Tanjungsari Sukomanunggal 2.542,0
VIII A
34 Tengger Kandangan Kandangan Benowo 786,4
35 Tubanan KarangPoh Tandes 144,0
36 Jl. Darmo Indah Asri KarangPoh Tandes 453,0
  Taman Balongsari Balongsari Tandes 845,0

Keterangan :
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

Tabel 2. Luas Wilayah Menurut Penggunaan Lahan Utama di Kota


Surabaya
Tahun : 2017

Luas Luas Luas Luas


Luas Lahan Luas Lahan
Lahan Non Lahan Lahan Lahan
No. Kecamatan Lahan Perkebunan
Pertanian Sawah Hutan Badan Air
Kering (Ha) (Ha)
(Ha) (Ha) (Ha) (Ha)
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8)
1 Asemrowo 1.076 0 145 0 0 300
2 Benowo 538 7 251 0 0 1715
3 Bubutan 372 0 15 0 0 4
4 Bulak 321 149 38 0 3 103
5 Dukuh Pakis 745 0 313 0 0 0
6 Gayungan 551 0 39 0 0 0
7 Genteng 410 0 2 0 0 1
8 Gubeng 757 0 35 0 0 6
9 Gununganyar 483 117 14 0 17 385
10 Jambangan 374 0 29 0 0 7
11 Karangpilang 787 197 7 0 0 8
12 Kenjeran 543 49 2 0 1 264
13 Krembangan 763 0 18 0 0 90
14 Lakarsantri 1.126 764 26 0 0 13
15 Mulyorejo 869 3 411 0 131 273
16 Pabean Cantian 393 0 15 0 0 124
17 Pakal 337 165 131 0 13 1264
18 Rungkut 877 156 78 0 29 1.162
19 Sambikerep 692 149 429 0 0 447
20 Sawahan 664 0 52 0 0 0
21 Semampir 794 0 2 0 0 77
22 Simokerto 269 0 0 0 0 0
23 Sukolilo 1.068 9 330 0 147 1.480
L - 20

Luas Luas Luas Luas


Luas Lahan Luas Lahan
Lahan Non Lahan Lahan Lahan
No. Kecamatan Lahan Perkebunan
Pertanian Sawah Hutan Badan Air
Kering (Ha) (Ha)
(Ha) (Ha) (Ha) (Ha)
Sukoma-
24 nunggal 802 0 127 0 0 2
25 Tambaksari 835 3 46 0 0 4
26 Tandes 659 65 115 0 0 139
27 Tegalsari 429 0 2 0 0 1
Tenggilis
28 Mejoyo 543 28 4 0 0 12
29 Wiyung 938 137 18 0 0 13
30 Wonocolo 648 1 3 0 0 1
31 Wonokromo 816 0 9 0 0 3
Keterangan: “0” = tidak ada sawah, lahan kering, hutan,perkebunan dan badan air di
kecamatan tersebut.
Hutan di Kota Surabaya adalah hutan rakyat
Sumber : Badan Perencanaan dan Pembangunan Kota Surabaya, 2017
Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Surabaya, 2017

Tabel 2A. Luas Lahan Pertanian Sawah Menurut Sistem Pengairan di Kota
Surabaya
Tahun : 2017

Sistem pengairan
No. Kecamatan
Irigasi Tadah Hujan
(1) (2) (3) (4)
1 Asemrowo 0 0
2 Benowo 0 92
3 Bubutan 0 0
4 Bulak 29 81
5 Dukuh Pakis 0 0
6 Gayungan 3 0
7 Genteng 0 0
8 Gubeng 0 0
9 Gununganyar 0 10
10 Jambangan 0 3
11 Karangpilang 0 40
12 Kenjeran 0 0
13 Krembangan 0 0
14 Lakarsantri 0 496
15 Mulyorejo 0 37
L - 21

Sistem pengairan
No. Kecamatan
Irigasi Tadah Hujan Lampiran
16
17
Pabean Cantian
Pakal
0
0
0
424
A
18 Rungkut 0 16
19 Sambikerep 0 133
20 Sawahan 0 0
21 Semampir 0 0
22 Simokerto 0 0
23 Sukolilo 0 68
24 Sukomanunggal 0 0
25 Tambaksari 0 0
26 Tandes 0 6
27 Tegalsari 0 0
28 Tenggilis Mejoyo 0 0
29 Wiyung 0 36
30 Wonocolo 3 0
31 Wonokromo 0 0
Keterangan: “0” = tidak ada sawah di kecamatan tersebut
Sumber : Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Surabaya , 2017

Tabel 3 Luas Hutan Berdasarkan Fungsi dan Status Di Kota Surabaya


Tahun : 2017

No. Fungsi Luas (Ha)


(1) (2) (3)
A. Berdasarkan Fungsi Hutan
1 Hutan Produksi 0
2 Hutan Lindung 0
3 Taman Nasional 0
4 Taman Wisata Alam 0
5 Taman Buru 0
6 Cagar Alam 0
7 Suaka Margasatwa 0
8 Taman Hutan Raya 0
B. Berdasarkan Status Hutan
Hutan Negara (Kawasan
1 0
Hutan)
2 Hutan Hak / Hutan Rakyat 0
3 Hutan Kota 22,04
4 Taman Hutan Raya 0
L - 22

No. Fungsi Luas (Ha)


Taman Keanekaragaman
5 0
Hayati
Keterangan : -
Sumber : Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Surabaya, 2017

Tabel 3A. Luas Hutan Kota Menurut Lokasi di Kota Surabaya


Tahun : 2017
Luas
No. Kecamatan Nama Hutan Kota
(Ha)
(1) (2) (3) (4)
1 Wiyung Hutan Kota Balas Klumprik 3,10
2 Pakal Hutan Kota Pakal I 6,73
3 Pakal Hutan Kota Pakal II 5,67
4 Gunung Anyar Hutan Kota Gunung Anyar 3,20
5 Lakarsantri Hutan Kota Sumur Welut 3,34
Keterangan :
Sumber : Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Surabaya , 2017

Tabel 4. Luas Lahan Kritis Di Dalam dan Luar Kawasan Hutan di Kota
Surabaya (TIDAK ADA)
Tahun : 2017

Kritis (Ha) Sangat Kritis (Ha)


Kabupaten/Kota /

Penyebab Lahan
Hutan Konservasi

Hutan Konservasi
Hutan Produksi

Hutan produksi
Hutan Lindung

Hutan Lindung
Kecamatan

Luas Kawasan
Luar Kawasan

Kritis

No
Hutan
Hutan

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11)
N/A N/A N/A N/A N/A N/A N/A N/A N/A N/A N/A
                     
                     
                     
                     
Keterangan : Tidak terdapat lahan kritis di Kota Surabaya
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
L - 23

Tabel 5. Evaluasi Kerusakan Tanah di Lahan Kering Akibat Erosi Air di


Kota Surabaya (TIDAK ADA)
Tahun : 2017 Lampiran
Ambang Kritis Ero- Besaran erosi
A
Status Melebi-
No. Tebal Tanah si (PP 150/2000) (mm/10 tahun)
hi/Tidak
(mm/10 tahun)
(1) (2) (3) (4) (5)
1 < 20 cm 0,2 - 1,3 N/A N/A
2 20 - < 50 cm 1,3 - < 4 N/A N/A
3 50 - < 100 cm 4,0 - < 9,0 N/A N/A
4 100 – 150 cm 9,0 – 12 N/A N/A
5 > 150 cm > 12 N/A N/A
Keterangan : Tidak ada kerusakan tanah di lahan kering akibat erosi tanah di Kota
Surabaya
Sumber : Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan, 2017

Tabel 6. Evaluasi Kerusakan Tanah di Lahan Kering di Kota Surabaya


Tahun : 2017
Ambang Kritis (PP Hasil Satus Melebi-
No. Parameter
150/2000) Pengamatan hi/Tidak *
(1) (2) (3) (4) (5)
Kecamatan Pakal
1 Ketebalan Solum < 20 cm 80 cm Memenuhi
Kebatuan
2 > 40 % 0,01% Memenuhi
Permukaan
3.A Komposisi Fraksi Tidak Me-
< 18 % koloid; 4,180%
menuhi
3.B Komposisi Fraksi > 80 % pasir kuar- Tidak Me-
95,170%
sitik menuhi
Tidak Me-
4 Berat Isi > 1,4 g/cm3 1,6 g/cm3
menuhi
5 Porositas Total < 30 % ; > 70 % 52,59% Memenuhi
< 0,7 cm/jam; > 8,0
6 Derajat Pelulusan air 1,11 cm/jam Memenuhi
cm/jam
7 pH (H2O) 1 : 2,5 < 4,5 ; > 8,5 6,1 Memenuhi
Daya Hantar Listrik Tidak Me-
8 > 4,0 mS/cm 216 mS/cm
/DHL menuhi
Tidak Me-
9 Redoks < 200 mV 30,7 mV
menuhi
L - 24

Ambang Kritis (PP Hasil Satus Melebi-


No. Parameter
150/2000) Pengamatan hi/Tidak *

10 Jumlah Mikroba < 102cfu/g tanah 1532 x 109 Memenuhi

Kecamatan Lakarsantri
1 Ketebalan Solum < 20 cm 75 cm Memenuhi
Kebatuan Permu-
2 > 40 % 0,01% Memenuhi
kaan
3. A Komposisi Fraksi Tidak Me-
< 18 % koloid; 2,830%
menuhi
3. B Komposisi Fraksi > 80 % pasir kuar- Tidak Me-
97,160%
sitik menuhi
Tidak Me-
4 Berat Isi > 1,4 g/cm3 1,8g/cm3
menuhi
5 Porositas Total < 30 % ; > 70 % 52,13% Memenuhi
< 0,7 cm/jam; > 8,0
6 Derajat Pelulusan air 1,08 cm/ jam Memenuhi
cm/jam
7 pH (H2O) 1 : 2,5 < 4,5 ; > 8,5 7,1 Memenuhi
Daya Hantar Listrik Tidak Me-
8 > 4,0 mS/cm 220 mS/cm
/DHL menuhi
Tidak Me-
9 Redoks < 200 mV 42,2 mV
menuhi

10 Jumlah Mikroba < 102cfu/g tanah 1791 x 1012 Memenuhi

Keterangan : *Memenuhi berarti tidak sesuai dengan kriteria lahan kritis


Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Tabel 7. Evaluasi Kerusakan Tanah di Lahan Basah Kota Surabaya


(TIDAK ADA)
Tahun : 2017
Status
Ambang Kritis (PP Hasil Pen-
No. Parameter Melebihi/
150/2000) gamatan
Tidak
(1) (2) (3) (4) (5)
1 Subsidensi Gambut > 35 cm/tahun untuk
di atas pasir kuarsa ketebalan gambut ≥ 3 m
atau 10% / 5 tahun untuk N/A N/A
ketebalan gambut < 3 m
L - 25

Status
Ambang Kritis (PP Hasil Pen-
No. Parameter Melebihi/
150/2000) gamatan Lampiran
Tidak
2 Kedalaman Lapisan < 25 cm dengan pH ≤ A
Berpirit dari permukaan 2,5 N/A N/A
tanah
3 Kedalaman Air Tanah > 25 cm
N/A N/A
dangkal
Keterangan : Tidak ada lahan basah/ gambut di kota Surabaya
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Tabel 8. Luas dan Kerapatan Tutupan Mangrove di Kota Surabaya


Tahun : 2017
Luas Lokasi Persentase Kerapatan
No. Lokasi
(ha) tutupan (%) (pohon/ha)
(1) (2) (3) (4) (5)
1 Kecamatan Benowo 104,15 3,89 2333,33
2 Kecamatan Asemrowo 46,14 2,99 1677,777
3 Kecamatan Kenjeran 37,19 4,87 2033,335
4 Kecamatan Sukolilo 310,80 13,12 1883,33
5 Kecamatan Mulyorejo 298,90 21,03 1666,67
6 Kecamatan Rungkut 250,05 11,86 1844,443
Kecamatan Gunung
7 Anyar 88,75 9,14 2550
Keterangan : luas lokasi = luas tutupan vegetasi mangrove
persentase tutupan = luas tutupan vegetasi mangrove dibagi luas kecamatan
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
L - 26

Tabel 8A. Persebaran Mangrove Sejati di Kota Surabaya


Tahun : 2017

Persebaran Kelurahan
No Nama Ilmiah Nama Lokal Gunung Any-
Romokalisari
ar Tambak
(1) (2) (3) (4) (5)
Habitus Pohon
1 Avicennia alba Api-api v v
2 Avicennia marina Api-api daun v v
lebar
3 Avicennia officinallis Api-api putih v v
4 Bruguiera cylindrical Tanjang putih v v
5 Bruguiera gymnorrhiza Tanjang merah v v
6 Bruguiera parviflora Tanjang - -
7 Excoecaria agallocha Buta-buta v v
8 Nypa fruticans Nipah v v
9 Rhizophora apiculata Bakau minyak v v
10 Rhizophora mucronata Bakau hitam v v
11 Rhizophora stylosa Bakau v v
12 Sonneratia alba Bogem v v
13 Sonneratia caseolaris Bogem merah v v
14 Sonneratia ovata Bogem - v
15 Xylocarpus moluccensis Niri v v
16 Xylocarpus granatum Niri - -
Habitus Semak
17 Acanthus ebracteatus Jeruju putih v v
18 Acanthus ilicifolius Jeruju hitam v v
19 Acrostichum aureum Paku laut v v
20 Aegiceras floridum Mange-kasihan v -
21 Aegiceras corniculatum Perepat tudung - -
22 Ceriops decandra Tengar - -
23 Ceriops tagal Tengar - -
24 Scyphiphora hydrophylla- Perepat lanang - v
cea
Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
L - 27

Lampiran
A
Kejawan Putih Tambak Tambak
Keputih Greges Wonorejo
Tambak Langon Wedi
(6) (7) (8) (9) (10) (11)

v v v v v v
v v v v v v

v v v v v v
- - - - v v
v v v v v v
v - - - - v
v v v v v v
v v v v v v
v v v v v v
v v v v v v
v v v v v v
v - - - v v
v - - - v v
- - - - - -
- - v - v v
- - v v v -

v v v v v v
v v v v v v
v v v v v v
- - v - v v
- - - - v v
- - - - v v
- - - - v v
- - - - - -
L - 28

Tabel 8B. Persebaran Mangrove Asosiasi di Kota Surabaya


Tahun Data : 2017

No Nama Ilmiah Nama Lokal


Romokalisari

(1) (2) (3) (4)

Habitus Pohon
1 Barringtonia asiatica Keben -
2 Calophyllum inophyllum Nyamplung v
3 Cerbera manghas Bintaro v
4 Dolichandrone spathacea Kajeng kapal v
5 Hibiscus tiliaceus Waru v
6 Morinda citrifolia Mengkudu v
7 Terminalia catappa Ketapang v
8 Thespesia populnea Waru laut v
Habitus Semak
9 Calotropis gigantea Widuri v
10 Canavalia maritima Kacang laut v
11 Derris trifoliata Tuba laut v
12 Finlaysonia maritima Basang siap -
13 Ipomoea pes-caprae Tapak kuda -
14 Passiflora foetida Rombusa v
15 Phragmites karka Glagah -
16 Pluchea indica Beluntas v
17 Ricinus communis Jarak kepyar -
18 Scirpus littoralis Mendong v
19 Sesuvium portulacastrum Krokot laut v
20 Stachytarpeta jamaicensis Pecut kuda v
21 Sueda maritima Alur -
22 Typha angustifolia Rumput sosis v
23 Wedelia biflora Seruni laut v
Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
L - 29

Lampiran
Persebaran Kelurahan
Gunung Kejawan
A
Tambak Tambak
Anyar Tam- Putih Keputih Greges Wonorejo
Langon Wedi
bak Tambak
(5) (6) (7) (8) (9) (10) (11)

v v v - - v v
v v v v v v v
v v v V v v v
- - - - - - -
v v v v v v v
v v v v v v v
v v v v v v v
v v v v v v v

v v v v v v v
v v v v v v v
v - - v v - v
v - - - - - v
v v v - - v v
v v v v v v v
v v - - - - v
v v v v v v v
- v v - - v v
v v v v v v v
v v v v v v v
v v v v v v v
- v v - - - v
v v v v v v v
v v v v v v v
L - 30

Tabel 9. Luas dan Kerusakan Padang Lamun di Kota Surabaya


(TIDAK ADA)
Tahun : 2017

Persentase Area
No Kecamatan Luas (Ha)
Kerusakan (%)
(1) (2) (3) (4)
1 N/A N/A N/A
2      
3      
4      
5      
6      
7      
Keterangan : Tidak terdapat padang lamun di Kota Surabaya
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya,2017

Tabel 10. Luas Tutupan dan Kondisi Terumbu Karang di Kota Surabaya
(TIDAK ADA) *
Tahun : 2017
Luas Persentase Luas Terumbu Karang (%)
Kecamatan (di
No. Tutupan
pesisir) Sangat
(Ha) Baik Sedang Rusak
Baik
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)
1            
2 N/A N/A N/A N/A N/A N/A
3            
4            
Keterangan : * Tidak terdapat terumbu karang di Kota Surabaya karena topografi pantai
dan jenis sedimen di Surabaya tidak memenuhi sebagai habitat terumbu karang
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya,2017

Tabel 11. Luas Perubahan Penggunaan Lahan di Kota Surabaya


Tahun : 2017
Luas Lahan (Ha) Sumber
No Jenis Penggunaan
Lama (*) Baru (**) Perubahan
(1) (2) (3) (4) (5)
1 Permukiman 16.051,51 16.887 -
2 Industri 1.793,83 2.029 -
L - 31

Luas Lahan (Ha) Sumber


No Jenis Penggunaan
Lama (*) Baru (**) Perubahan
Lampiran
3 Perkebunan 1.684 1.609 -
4 Pertambangan 0 0 -
A
5 Sawah 1.489,00 1.477 -
6 Pertanian Lahan Kering 1.684,00 1.609 -
7 Perikanan 2.956,06 2.956,06 -
8 Fasilitas Umum 1.092,67 2.314 -
9 Perdagangan dan Jasa 715,49 838 -
Keterangan : (*) Mengacu Luas Lahan Eksisting dalam RTRW Tahun 2010-2030; (**)
Mengacu Luas Lahan Eksisting dalam Review RTRW Tahun 2014-2034
Sumber : Badan Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya, 2017

Tabel 11A. Luas Perubahan Penggunaan Lahan Perikanan di Kota Surabaya


Tahun : 2017
Luas Lahan (Ha)
No Jenis Penggunaan Sumber Perubahan
Lama Baru
(1) (2) (3) (4) (5)
1 Perikanan Tambak 2.470,88 2.470,88 -
2 Perikanan Kolam 485,18 485,18 -
Keterangan : Perbaruan data dilakukan setiap 2 tahun sekali
Sumber : Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian, 2017

Tabel 12. Jenis Pemanfaatan Lahan di Kota Surabaya


Tahun : 2017
Jenis Pemanfaatan
No Jumlah Skala Usaha Luas Keterangan
Lahan
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
Besar 0 -
Menengah 0 -
1 Tambang 0
Kecil 0 -
Rakyat 0 -
Besar 0 -
Menengah 0 -
2 Perkebunan 0
Kecil 0 -
Rakyat 0 -
L - 32

Jenis Pemanfaatan
No Jumlah Skala Usaha Luas Keterangan
Lahan
Besar 0 -
Menengah 0 -
3 Pertanian 1.221
Kecil 0 -
Rakyat 1.221 -
Besar 0 -
Menengah 0 -
4 Pemanfaatan Hutan 0
Kecil 0 -
Rakyat 0 -
Keterangan : -
Sumber : Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Surabaya, 2017

Tabel 12A. Jenis Pemanfaatan Lahan lainnya di Kota Surabaya


Tahun : 2017
Jenis Pemanfaatan Skala
No Jumlah Luas Keterangan
Lahan Usaha
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
Besar 0 -
Menengah 0 -
1 Perikanan Tambak 2470,879
Kecil 0 -
Rakyat 2470,879 -
Besar 0 -
Menengah 0 -
2 Perikanan Kolam 485,18
Kecil 0 -
Rakyat 485,18 -
Keterangan : -
Sumber : Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Surabaya, 2017

Tabel 13. Luas Areal dan Produksi Pertambangan Menurut Jenis Bahan Ga-
lian di Kota Surabaya (TIDAK ADA)
Tahun : 2017
Nama Produk-
Jenis Bahan Luas Ijin Usaha Luas Areal
No si (Ton/
Galian Perusahaan Penambahan (Ha) (Ha)
Tahun)
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
1 N/A N/A N/A N/A N/A
2          
L - 33

Nama Produk-
Jenis Bahan Luas Ijin Usaha Luas Areal
No si (Ton/
Galian Perusahaan Penambahan (Ha) (Ha) Lampiran
Tahun)
3           A
4          
5          
Keterangan : Tidak terdapat kegiatan pertambangan di Kota Surabaya
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Tabel 14. Realisasi Kegiatan Penghijauan dan Reboisasi di Kota Surabaya


Tahun : 2017
Penghijauan Reboisasi*
Realisasi Realisasi
No Kecamatan Luas Tar- Luas
Target Jumlah Jumlah
Realisasi get Realisasi
(Ha) Pohon Pohon
(Ha) (Ha) (Ha)
(Batang) (batang)
1 Sukomanunggal - - 569 - - -
2 Tandes - - 399 - - -
3 Asemrowo - - 41 - - -
4 Benowo - 3,61 3.308 - - -
5 Pakal - 13 13500 - - -
6 Lakar Santri - 3,34 700 - - -
7 Sambi Kerep - 1,30 950 - - -
8 Genteng - - 599 - - -
9 Tegalsari - - 654 - - -
10 Bubutan - - 111 - - -
11 Simokerto - - 57 - - -
12 Pabean Cantian - - 606 - - -
13 Semampir - - 175 - - -
14 Krembangan - - 332 - - -
15 Bulak - 0,62 435 - - -
16 Kenjeran - - 104 - - -
17 Tambak Sari - - 24 - - -
18 Gubeng - - 623 - - -
19 Rungkut - 20.862,00 52.155 - - -
20 Tenggilis Mejoyo - - 23 - - -
21 Gunung Anyar - 3,20 15.500 - - -
22 Sukolilo - - 297 - - -
23 Mulyorejo - - 525 - - -
24 Sawahan - - 246 - - -
L - 34

Penghijauan Reboisasi*
Realisasi Realisasi
No Kecamatan Luas Tar- Luas
Target Jumlah Jumlah
Realisasi get Realisasi
(Ha) Pohon Pohon
(Ha) (Ha) (Ha)
(Batang) (batang)
25 Wonokromo - - 636 - - -
26 Karang Pilang - - 40 - - -
27 Dukuh Pakis - - - - - -
28 Wiyung - 4,3 405 - - -
29 Gayungan - - 1180 - - -
30 Wonocolo - - 428 - - -
31 Jambangan - - 40 - - -
Keterangan : * tidak terdapat reboisasi di Kota Surabaya
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau, 2017
Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian, 2017

Tabel 14A. Realisasi Kegiatan Penanaman Mangrove oleh Institusi Pendi-


dikan, BUMN, Swasta dan Berbagai Komunitas
Tahun : 2017

Jumlah Tanggal
No Kecamatan Kelurahan Instansi
Pohon Penanaman
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
1 Rungkut Wonorejo 1.000 15-01-2017 Univ. Adi Buana
      500 15-01-2017 Hima ITS
      2.000 15-01-2017 Staf MIC
      4.000 25-01-2017 Staf MIC
      2.500 31-01-2017 Staf MIC
      100 02-02-2017 AIESEC
      200 07-02-2017 SMP Petra
      3.000 15-02-2017 Staf MIC
      200 22-02-2017 ITS
SD Muhammadiyah
      200 22-02-2017
11
KT Mangrove
      1.500 22-02-2017
Wonorejo
      2.000 22-02-2017 Staf MIC
      700 25-02-2017 PENS
      150 26-02-2017 UNESA
      2.000 28-02-2017 Staf MIC
Pecinta Lingkungan
      1.500 04-03-2017
ITS
L - 35

Jumlah Tanggal
No Kecamatan Kelurahan Instansi
Pohon Penanaman
Lampiran
      100 04-03-2017 SMP Gloria 11
      1.500 05-03-2017 Staf MIC A
      2.000 15-03-2017 Staf MIC
      200 18-03-2017 Uni PGRI Adi Buana
      3.000 30-03-2017 Staf MIC
      500 04-04-2018 SMA Al Hikmah
      1.000 08-04-2018 Uni Hang Tuah
      130 13-04-2018 MI Al Ahmad Sidoajo
      2000 15-04-2018 Staf MIC
      150 17-04-2018 SMA Santa Maria
      350 20-04-2018 ITS
      2000 22-04-2018 Staf MIC
      350 22-04-2018 Uni Pertra
      200 22-04-2018 Pemuda Gereja
      1000 22-04-2018 UNAIR
      100 27-04-2018 Sobat Bumi Sby
      1250 29-04-2018 Staf MIC
Ketahanan Pangan
      300 03-05-2017 Sby
PT. Agility
      1000 06-05-2017 Internasional
      200 07-05-2017 CSR Unitomo
      1000 10-05-2017 Staf MIC
      100 15-05-2017 SMPN 37
      100 19-05-2017 PT. Pertamina
      200 20-05-2017 Uni Muhammadiyah
      1500 20-05-2017 Staf MIC
      100 24-05-2017 SDN Simokerto IV
      1500 26-05-2017 Staf MIC
      500 27-05-2017 ITS
      150 10-06-2017 Uni 17 Agustus Sby
      500 12-06-2017 Staf MIC
      300 13-06-2017 SMPK Petra 11
      100 17-06-2017 Poltekkes Sby
      300 22-06-2017 Staf MIC
      200 18-07-2017 BNPB Pusat
      500 19-07-2017 Staf MIC
      200 22-07-2017 Cathay Pacific
      500 22-07-2017 Staf MIC
      200 29-07-2017 UPN
L - 36

Jumlah Tanggal
No Kecamatan Kelurahan Instansi
Pohon Penanaman
      500 31-07-2017 Staf MIC
      50 04-08-2017 Ditjen Pajak Jatim
      25 12-08-2017 MAN Surabaya
      1500 13-08-2017 Staf MIC
      50 18-08-2017 Polda Jatim
      2000 20-08-2017 Staf MIC
      1000 26-08-2017 BPJS Kota Surabaya
      2000 31-08-2017 Staf MIC
      1500 05-09-2017 Staf MIC
      300 09-09-2017 Stikes Sby
      2000 12-09-2017 Staf MIC
      1000 21-09-2017 Polrestabes Surabaya
      1750 22-09-2017 Staf MIC
Pemuda Hijau Sura-
      50 23-09-2017 baya
2 Pakal Pakal 12100   Staf HK Pakal I
3 Pakal Pakal 1400   Staf HK Pakal II
4 Sambikerep Sambikerep 950   Staf HK Sambikerep
Sumur
5 Lakarsantri Welut 700   Staf HK Sumur Welut
Gunung
Gunung Anyar Tam- Staf HK Gunung
6 Anyar bak 500   Anyar
Balas Klum- Staf HK Balas Klum-
7 Wiyung prik 405   prik
Keterangan : -
Sumber : Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian, 2017

Tabel 14B. Realisasi Kegiatan Penanaman Pada Ruang Terbuka Hijau Di


Kota Surabaya
Tahun : 2017

Nama Tanaman Tana- Tanaman Tanaman Jumlah


No Tana- Pen- man Penggan- Pembibi- Penanaman
man gadaan CSR tian tan Pohon 2017
1 Pohon 11.667,00 77,00 1.217,00 95,00 13.056,00
2 Semak 427.303,00 4.215,00 - 601.914,00 1.033.432,00
3 Palem 2.697,00 - - 89,00 2.786,00
Jumlah Total 441.667,00 4.292,00 1.217,00 602.098,00 1.049.274,00
Keterangan : (-) tidak ada penanaman
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau, 2017
L - 37

Tabel 15. Kondisi Sungai di Kota Surabaya


Tahun : 2017 Lampiran

Panjang
Lebar Lebar
Kedala-
Debit Debit A
No Nama Sungai Permu- Dasar Maks Min
(km) man (m)
kaan (m) (m) (m3/dtk) (m3/dtk)
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8)
1 Kali Lamong 9,77 20 - - 0,128 -
2 Kali Surabaya 17,4 30 - - 0,119 -
3 Kali Wonokromo 13,65 40 - - 0,425 -
4 Kali Mas 14,04 30 - - 0,143 -
5 Kali Perbatasan 33,39 - - - - -
6 Kali Kedurus 31,13 - - - - -
Keterangan : “-” menunjukkan data lebar, kedalaman dan debit min tidak diukur oleh
dinas yang bersangkutan

Sumber : Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan Kota Surabaya, 2017

Tabel 15A. Data Saluran Primer dan Saluran Sekunder Kota Surabaya
Tahun : 2017
Lebar
No Nama Sungai Panjang (km) Jenis Saluran
Permukaan (m)
(1) (2) (3) (4) (5)
1 Saluran Gading 2200 7.0-10.0 Primer
2 Saluran Jeblokan 3100 8.0-10.0 Primer
3 Saluran Kenjeran AL 1350 9 Primer
4 Saluran Kenjeran Lama 1600 11 Primer
5 Saluran Kenjeran Pantai Ria 1280 6.0-8.0 Primer
6 Saluran Pegirian 6400 12.0-22.0 Primer
7 Saluran Jeblokan 4700 7-10 Primer
8 Saluran Kalibokor 8900 6-27 Primer
9 Saluran Kalidami 4270 18-40 Primer
10 Saluran Larangan 1300 7-8 Primer
11 Saluran Mulyorejo 6500 6.0-13 Primer
12 Saluran Tambak Segaran 800 5-8 Primer
13 Saluran Tambak Wedi 4300 20.0-30.0 Primer
14 Saluran Greges 5000 12.00-22.00 Primer
Saluran Banyu Urip/
15 Gunungsari 21000 6-7 Primer
16 Saluran Pakal/Sememi 5000 6-30 Primer
17 Saluran Kandangan 5000 15-40 Primer
L - 38

Lebar
No Nama Sungai Panjang (km) Jenis Saluran
Permukaan (m)
18 Saluran Balongsari 4800 10-50 Primer
19 Saluran Margomulyo 3900 10-10.5 Primer
Saluran Krembangan Kali
20 Anak 2500 20-60 Primer
21 Saluran Simo 4000 7.00-25.00 Primer
22 Saluran Benowo Pasar 600 2-7 Primer
23 Saluran Kebon Agung 11500 7 s/d 15 Primer
24 Saluran Avoor Wonorejo 15800 6 s/d 15 Primer
25 Saluran Medokan Ayu 6500 5 s/d 7 Primer
26 Saluran Medokan Semampir 4700 4 s/d 8 Primer
27 Saluran Kalisumo 1600 9 s/d 11 Primer
28 Saluran HKSN/Kalijudan 800 1-2 Sekunder
29 Saluran Juwingan 1400 4-5 Sekunder
30 Saluran Kalijudan 3500 2-5 Sekunder
31 Saluran Kalisari THR 800 3,00 Sekunder
32 Saluran Kalisari Timur 1200 2.00-5.00 Sekunder
33 Saluran Kamboja 900 2.00-4.00 Sekunder
34 Saluran Kampung Seng 1300 3.90 Sekunder
35 Saluran Kapas Madya 800 9,00 Sekunder
36 Saluran Kedung Sroko 450 4-6 Sekunder
37 Saluran Kedung Tarukan 1700 8-14 Sekunder
38 Saluran Kertajaya Viaduck 450 0,8-5 Sekunder
39 Saluran Laban Sari 1300 5.00-7,00 Sekunder
40 Saluran Manyar Kertoadi 1600 3.0-4.0 Sekunder
41 Saluran Manyar Sabrangan 1300 3-4 Sekunder
42 Saluran Menur 1200 4-5 Sekunder
43 Saluran Mojo 700 1-1,50 Sekunder
44 Saluran Pacar 400 3,00 Sekunder
45 Saluran Pucang Adi 700 2-3 Sekunder
46 Saluran Pucang Jajar 1500 3-5 Sekunder
47 Saluran Pucang Rinenggo 800 1,5-2 Sekunder
48 Saluran Putra Agung 900 6-9 Sekunder
49 Saluran Ring Road ITS 1600 6 Sekunder
Saluran Simokerto/
50 Donorejo 850 4.00-5.00 Sekunder
51 Saluran Simolawang 600 2.50-4.5 Sekunder
52 Saluran Slamet 1000 2.00-3.00 Sekunder
53 Saluran Srikana 1300 2-5 Sekunder
54 Saluran Sutorejo 1400 2.00-3.00 Sekunder
55 Saluran Tambaksari 1200 1,5-3 Sekunder
L - 39

Lebar
No Nama Sungai Panjang (km) Jenis Saluran
Permukaan (m)
Lampiran
56 Saluran Sawah Pulo 680 2.0-4.0 Sekunder
57 Saluran Sidoluhur dsk 720 1.0-1.2 Sekunder A
58 Saluran Sidotopo Lor 1320 5.0-9.0 Sekunder
59 Saluran Sidotopo Wetan 2640 1.8-5.0 Sekunder
Saluran Tenggumung
60 karya 1980 1,5 Sekunder
61 Saluran Wonosari Lor 1020 2.5-3.0 Sekunder
62 Saluran Wonorejo III - IV 2070 1.20-2.70 Sekunder
63 Saluran Jatisari 650 2.10-2.90 Sekunder
64 Saluran Kedung Turi 1450 0.70-1.50 Sekunder
65 Saluran Kedungsari 1600 2.50-3.50 Sekunder
66 Saluran Indrapura 1000 4.30-4.90 Sekunder
67 Saluran Rembang 1030 3.00-7.00 Sekunder
68 Saluran Pelemahan 1600 100-1.20 Sekunder
69 Saluran Jl.Semarang 1900 0.70-2.50 Sekunder
70 Saluran Keputran 1300 2.50-3.00 Sekunder
71 Saluran Wonorejo I - II 1050 2.80 Sekunder
72 Saluran Sumber Mulyo 800 3.75-4.50 Sekunder
73 Saluran Tembok Dukuh 780 200-250 Sekunder
74 Saluran Jalan Opak 810 200-5.00 Sekunder
75 Saluran Jepara 650 6.80 Sekunder
76 Saluran Dupak Ps.Turi 1200 2.00-4.75 Sekunder
Saluran Kutilang PA.
77 Pesapen 1250 080-3.50 Sekunder
78 Saluran Ronggolawe 1693 2.50-4.00 Sekunder
79 Saluran Mojopahit 2165 060-2.85 Sekunder
80 Saluran Bubutan 1100 1.20-1.50 Sekunder
81 Saluran Embong Malang 900 1.50-2.00 Sekunder
82 Saluran Komering 300 2.50-3.00 Sekunder
83 Saluran Petemon Kuburan 600 1.50-3.50 Sekunder
84 Saluran Pregolan Bunder 1400 1.00-3.00 Sekunder
Saluran Krembangan Jaya
85 Selatan 700 2.50-3.00 Sekunder
86 Saluran Ikan Mungsing 1100 2.50-3.00 Sekunder
87 Saluran Juwono 700 3.00-4.00 Sekunder
88 Saluran Embong Kemiri 1400 1.50-2.50 Sekunder
89 Saluran Keputran 300 1.50-4.00 Sekunder
90 Saluran Cempaka 400 2.50-3.00 Sekunder
91 Saluran Ciliwung 800 3.00 Sekunder
92 Saluran Ikan Cucut 1150 2.50-3.00 Sekunder
93 Saluran Anwari 1000 3.00-4.00 Sekunder
L - 40

Lebar
No Nama Sungai Panjang (km) Jenis Saluran
Permukaan (m)
94 Saluran Sriwijaya 150 12.00 Sekunder
95 Saluran Brawijaya 1100 1.20-4.00 Sekunder
96 Saluran Serayu 350 10.50 Sekunder
97 Saluran Raci 1200 2-3 Sekunder
98 Saluran Kali Anyar 1300 6-8 Sekunder
99 Saluran Tengger 900 4,50 Sekunder
100 Saluran Manukan Kulon 2000 1.20-2.00 Sekunder
101 Saluran Bibis 200 6 Sekunder
102 Saluran Candi Lempung 2900 4-6 Sekunder
103 Saluran Karang Poh 1100 2-4 Sekunder
104 Saluran Darmo Indah 1400 4.00 Sekunder
105 Saluran Tandes Kidul 1300 4.00 Sekunder
106 Saluran Satelit Utara 950 1.6-5.00 Sekunder
107 Saluran Sukomanunggal 450 4-5.00 Sekunder
108 Saluran Tanjungsari 900 1.00-5.00 Sekunder
109 Saluran Simohilir barat 1300 7-8 Sekunder
110 Saluran Putat Gede 1600 6-8 Sekunder
111 Saluran Simohilir raya 950 8 Sekunder
112 Saluran Simo Pomahan 400 7 Sekunder
113 Saluran Kalangan 1200 7 Sekunder
114 Saluran Simo Katrungan 600 3.50 Sekunder
115 Saluran Simo Rukun 1400 0.90-3.00 Sekunder
116 Saluran Simo rejo 500 4.00 Sekunder
117 Saluran Simorejo sari 500 1.50-4.00 Sekunder
118 Saluran Tambak Mayor 1000 1.00 Sekunder
119 Saluran Tambak Lumpang 3000 2-7 Sekunder
Saluran Asemrowo/Tamk.
120 Pring 1400 1-4 Sekunder
Saluran Ngaglik Putat
121 Gede 1100 1-2 Sekunder
Saluran Dukuh kupang
122 barat 800 3-3.50 Sekunder
Saluran Simo Gunung
123 Kramat 1150 1.50-2.00 Sekunder
Saluran Mayjend.Sungku-
124 no 750 1.50-300 Sekunder
125 Saluran Dukuh Pakis 550 1.50-2.60 Sekunder
Saluran Lidah wetan -
126 Kulon 1250 7-10 Sekunder
127 Saluran Jeruk 1260 3-6 Sekunder
128 Saluran Babadan Indah 1240 1.00-3.00 Sekunder
L - 41

Lebar
No Nama Sungai Panjang (km) Jenis Saluran
Permukaan (m)
Lampiran
Saluran Babadan Karan-
129 gan 1460 3-5 Sekunder A
130 Saluran Wiyung 1800 3-8 Sekunder
131 Saluran Menganti 1780 2.50 Sekunder
132 Saluran Gemol Kedurus 1000 10-11 Sekunder
133 Saluran Gogor 710 5-8 Sekunder
134 Saluran jajar Tunggal 1200 3.50-8.00 Sekunder
135 Saluran Gunung Sari 2050 7.00 Sekunder
136 Saluran Bogangin I 1400 3.00 Sekunder
137 Saluran Bogangin Baru 1900 1.50-3.00 Sekunder
138 Saluran Kebraon 1800 1.50-5.00 Sekunder
139 Saluran Kebraon Manis 1400 1.50-5.00 Sekunder
140 Saluran Prima Kebraon 1300 3.00-5.00 Sekunder
141 Saluran Pondok Maritim 1100 1.50-5.00 Sekunder
Saluran Karang Klumprik
142 Barat 1400 3.00-5.00 Sekunder
143 Saluran Balas Klumprik 1350 1.50-500 Sekunder
144 Saluran Dukuh Menanggal 3400 2 s/d 7 Sekunder
145 Saluran Gayungsari 1800 2 s/d 7 Sekunder
146 Saluran Gayung Kebonsari 2000 2,5 s/d 7 Sekunder
Saluran Wonokromo
147 Tangkis 3500 2,5 s/d 8 Sekunder
148 Saluran Jetis Kulon 1400 1 s/d 3 Sekunder
149 Saluran Margorejo 1500 1,5 s/d 2,5 Sekunder
Saluran Bendul Merisi
150 Timur 1250 3 s/d 6 Sekunder
Saluran Bendul Merisi
151 Besar 950 4 s/d 5 Sekunder
152 Saluran Tepi Jl. A. Yani 1600 1,5 s/d 3 Sekunder
153 Saluran Jemursari Prapen 3800 4,5 s/d 6 Sekunder
154 Saluran Jemur Wonosari 550 2 s/d 3,5 Sekunder
155 Saluran Kutisari 1000 2 s/d 3,5 Sekunder
156 Saluran Sarono Jiwo 1800 1,5 s/d 8 Sekunder
157 Saluran Kali Rejo 1300 2 s/d 5 Sekunder
158 Saluran Kali Rungkut 1800 5 s/d 7 Sekunder
159 Saluran Tenggilis Mejoyo 1100 2 s/d 3,5 Sekunder
160 Saluran Rungkut Kidul 900 4 s/d 6 Sekunder
161 Saluran Rungkut Asri Lor 1200 5 s/d 7 Sekunder
162 Saluran Kedung Asem 1300 1 s/d 3 Sekunder
163 Saluran Penjaringan Sari 2300 1,5 s/d 5 Sekunder
164 Saluran Semolowaru 3200 5 s/d 7 Sekunder
L - 42

Lebar
No Nama Sungai Panjang (km) Jenis Saluran
Permukaan (m)
165 Saluran Manyar 1250 5 s/d 6 Sekunder
166 Saluran Manyar Rejo 1100 3,5 s/d 5 Sekunder
167 Saluran Ngagel Wasono 550 1 s/d 3,5 Sekunder
Saluran Ngagel Jaya
168 Selatan 1400 2 s/d 7 Sekunder
169 Saluran Krukah 1100 1 s/d 2,5 Sekunder

Keterangan : -
Sumber : Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan Kota Surabaya, 2017

Tabel 15B. Pembangunan Box culvert dan Alokasi Anggaran Tahun 2017 di
Kota Surabaya
Tahun : 2017
No Paket Pekerjaan Alokasi Anggaran
(1) (2) (3)
1 Saluran Tipe A (POLDER POMPA TAMBAK WEDI) 4.224.048.600
Saluran Tipe A (JL. DUPAK SISI UTARA (JL. GENTING
2
- KALI GREGES) 4.992.804.370
Saluran Tipe A (JL. NGAGEL JAYA UTARA - JL. MAN-
3
YAR ) 1.193.206.300
Saluran Tipe A (SAL. KEPUTIH - TERMINAL KEPU-
4
TIH) 7.146.338.875
Saluran Tipe A (JL. TANJUNGSARI S.D JL. TAMBAK
5
MAYOR ) 6.797.109.660
6 Saluran Tipe A (JL. RAYA BALONGSARI TAMA ) 2.772.398.200
Saluran Tipe A (JL. JEMUR WONOSARI GG. LEBAR
7
RW 9 ) 1.175.557.900
8 Saluran Tipe A (JL. JEMUR NGAWINAN ) 4.349.442.652
9 Saluran Tipe A (JL. MARGOMULYO INDAH IV ) 2.478.809.630
10 Saluran Tipe A (JL. PACAR KEMBANG V ) 1.613.814.736
Saluran Tipe A (JL. ASEM MULYO (REL KA S.D KALI
11
GREGES) ) 1.558.446.494
12 Saluran Tipe A (JL. KARANG TEMBOK ) 2.376.644.496
13 Saluran Tipe A (TANGGUL PANTAI UTARA (GREGES) 13.656.015.450
Saluran Tipe A (JL. SUKOLILO LARANGAN - JL. KEN-
14
JERAN ) 6.253.225.000
15 Saluran Tipe A (SAL. MEDIAN JL. KERTAJAYA) 2.504.857.300
Saluran Tipe A (PENDALAMAN OUTLET AFVOOR
16
WONOREJO MENUJU POMPA JAMBANGAN) 2.378.497.000
L - 43

No Paket Pekerjaan Alokasi Anggaran


(1) (2) (3)
Lampiran
Saluran Tipe A (JL. PETEMON BARAT (SISI SELATAN)
17
- DEPAN KELURAHAN ) 1.338.916.763 A
18 Saluran Tipe A (JL. KINIBALU ) 1.532.733.160
19 Saluran Tipe A (JL. REJOSARI RW 3 RT 2 ) 2.060.350.600
20 Saluran Tipe A (JL. SAMBIKEREP II GG. II RT 9 ) 2.637.751.600
Saluran Tipe A (TANGGUL BELAKANG GELORA
21
BUNG TOMO) 3.183.976.131
22 Saluran Tipe A (JL. SIMO KWAGEAN ) 1.768.618.500
Saluran Tipe A (JL. PROF. DR MOESTOPO (JL. DHAR-
23
MAHUSADA INDAH UTARA - JL. MOJOKLANGRU) ) 2.216.667.200
Saluran Tipe A (JL. KETINTANG MADYA - JL.
24
KETINTANG ) 1.082.530.900
Saluran Tipe A (TANGGUL SALURAN MENUJU POM-
25
PA JAMBANGAN) 1.000.000.000
Saluran Tipe A (SALURAN DIVERSI GUNUNGSARI
26
(JL. BABAT JERAWAT S/D JL. SEMEMI) 50.000.000.000
Saluran Tipe B (JL. BALONGSARI TAMA SELATAN
27
GG. 05/01 NO 1 RT 3 ) 1.147.947.000
28 Saluran Tipe B (JL. BONGKARAN RW 4 RT 1 ) 1.801.391.900
29 Saluran Tipe B (JL. DUKUH BUNGKAL RT 11 ) 1.735.580.000
Saluran Tipe B (JL. RAYA JERUK - BANJAR MELATI
30
RW 3 RT 1 & 02 ) 1.905.905.115
Saluran Tipe B (JL. RAYA RANDU RT 14, 08, 07, 11, 09,
31
10, 15, 18, 19 ) 1.248.921.776
32 Saluran Tipe B (JL. SIMOKALANGAN NO 1 RT 4 ) 1.132.628.200
Saluran Tipe A (SAL. TEPI REL KA - LAP. KALI BOKOR
33
S.D PASAR PUCANG) 1.151.315.396
34 Saluran Tipe A (OUTLET PA. MEDOKAN AYU HILIR) 1.258.400.000
35 Saluran Tipe A (JL. JIMERTO (BARAT) - KALI MAS ) 1.329.028.800
36 Saluran Tipe A (JL. SIMO KATRUNGAN KIDUL ) 1.514.964.000
37 Saluran Tipe A (JL. MANYAR AIRDAS ) 1.016.425.410
38 Saluran Tipe B (JL. KEBRAON II S.D JL. BANGKINGAN ) 2.000.000.000
39 Saluran Tipe B (JL. ISKANDAR MUDA ) 2.892.661.200
Saluran Tipe A (SAL. KEBON AGUNG (TAMAN PELANGI
40
SISI SELATAN) 1.000.000.000

Keterangan :
Sumber : Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan Kota Surabaya,
2017
L - 44

Tabel 15C. Flora Fauna Ekosistem Sungai Kota Surabaya


Tahun: 2017
Lokasi

Kali Wonokromo

Kali Perbatasan

Kali Surabaya

Kali Kedurus
Kali Lamong
Nama

Kali Mas
No Nama Ilmiah
Lokal

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9)


FAUNA
1 bader merah Barbodes balleroides - - - - v v
bader putih / Barbonymus
2 tawes gonionotus - - - - v -
3 bandeng Chanos chanos v   v - v -
4 belanak Liza subviridis muara - - - - -
5 belut sawah Monopterus albus - - v - - -
6 bethik Anabas testudineus - - - v v v
7 betutu Oxyeleotris marmorata - - - - - v
8 brek Puntius orphoides - - v v v  
9 cupang Trichopsis vittatus v v v v v v
10 gatul Poecilia reticulata v v v v v v
Boleophthalmus
11 glodok boddarti muara - muara - - -
Periophthalmus
12 glodok argentilineatus muara - muara - - -
13 ikan lidah Cynoglossus lingua - - muara - - -
14 keting Mystus nigriceps v v v - - -
Eleutheronema
15 kurau tetradactylum - muara muara - - -
kuthuk /
Channa striata
16 gabus - v v v v -
17 lundu Mystus gulio - - muara - - -
18 manyung Arius thalassinus - - muara - - -
Oreochromis
19 mujaer mossambicus v v v v v v
20 muraganting Barbonymus altus - - -   v v
21 nila Oreochromis niloticus v v v v v v
22 patin Pangasius spp. muara - muara - - -
23 payus Sillago sihama   - muara - - -
24 peperek Leiognathus equulus v - - - - -
sakarmut / Hypostomus
25 sapu-sapu plecostomus v v v v v v
L - 45

Lokasi
Lampiran

Kali Wonokromo

Kali Perbatasan

Kali Surabaya

Kali Kedurus
Kali Lamong
Nama A

Kali Mas
No Nama Ilmiah
Lokal

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9)


26 sepat Trichogaster trichopterus v v v v v v
Macrognathus
27 sili siamensis -   - - v -
28 tigawaja Otolithes ruber - muara muara - - -
29 wader pari Rasbora argyrotaenia - v v v v v
FLORA
1 Alur Suaeda maritima v - v v - -
2 Antanan Centella asiatica - v - v v v
3 Cacabean Ludwigia octovalvis v v v v v v
4 Duckweed Lemna minor v v v v v v
Eceng gon-
v v v v v v
5 dok Eichhornia crassipes
6 Ganggeng Hydrilla sp. v v v v v v
7 Genjer Limnocharis flava - - - - v v
8 Jeruju hitam Acanthus ilicifolius v - muara muara - -
9 Jeruju putih Acanthus ebracteatus v   muara muara - -
10 Kangkung air Ipomea aquatica v v v v v v
Kangkung
v v v v v v
11 liar Ipomea fistulosa
12 Kiambang Salvinia molesta v v v v v v
13 Kiapu Pistia stratiotes v v v v v v
14 Krangking Ludwigia adscendens v v v v v v
15 Krokot air Sesuvium portulacastrum v v v v v v
Rumput soft
v - v v    
16 rush Juncus effusus
17 Rumput sosis Typha angustifolia v v v v v v
18 Teratai Nymphaea sp. - v - - v v

Keterangan : ‘-’ = tidak ditemukan jenis tersebut pada lokasi


muara = jenis yang hanya ditemukan pada sungai yang mendekati muara
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
L - 46

Tabel 16. Kondisi Danau/ Waduk/ Situ/ Embung di Kota Surabaya


Tahun : 2017
No Nama Danau/ Waduk/ Situ/ Embung Luas (Ha) Volume (m3)
(1) (2) (3) (4)
1 Waduk Sumur Welut gg 2 0,561 14025
2 Waduk Sumur Welut belakang balai RW 1 0,075 1875
3 Waduk Sumur Welut RW 3 Gunung Bajul I 0,232 4640
4 Waduk Sumur Welut RW 3 Gunung Bajul II 0,168 3360
5 Waduk Samping Puskesmas Jeruk 0,852 17040
6 Waduk Lakarsantri 1 (belakang SDN) 0,086 1720
7 Waduk Lakarsantri 2 (belakang SDN) 0,1404 2808
8 Waduk Lidah Kulon (belakang Balai RW 5) 0,055 1375
9 Waduk Unesa 0,126 5040
10 Waduk Sememi 0.7 14000
11 Waduk Sambikerep 0.5 15000
12 Waduk Jl.Dukuh Kapasan 0.7 21000
13 Waduk Jl.Made 0.9 22500
14 Waduk Bangkingan (Mbah Wongso) 0,17 5100
15 Waduk Sumberan 0,072 2160
16 Waduk Kedurus 14,35 717500
17 Waduk Hutan Kota Balas Klumprik 0,2925 8775
18 Waduk Slamet 2,95 147740
19 Long Stonge Babatan Pilang 0,125 3750
20 Boezem Kebraon 0,5642 22568
21 Boezem Marinir Gunung Sari 0,32 12800
22 Boezem Pondok Maritim 0,5084 10168
23 Boezem Bratang 1,99 59700
24 Boezem Wonorejo 12,25 367500
25 Boezem Jambangan 1,48 44400
Mini Boezem Jambangan (Sentra PKL Jam- 1,13 33900
26 bangan)
27 Boezem Morokrembangan Utara 45,1 2029500
28 Boezem Morokrembangan Selatan 25,7 1156500
29 Mini Bozem Krembangan Jaya Selatan 0,14 4900
30 Mini Boezem Sememi 0.05 1000
31 Boezem Pondok Menggala 0,1804 7216
32 Boezem Kalidami 2,47 98880
33 Mini Boezem Darmo Harapan 0.04 1000
34 Boezem Kalilom Lor 0,4 8000
35 Mini Boezem Bulak Banteng Lor 0,12 3600
36 Mini Boezem Tenggilis 0,18 5400
Keterangan : Di Kota Surabaya tidak terdapat danau dan situ. Menurut Dinas Pekerja
L - 47

Umum Bina Marga dan Pematusan Kota Surabaya embung diasumsikan sama dengan
boezem.
Sumber : Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan Kota Surabaya, 2017 Lampiran
A
Tabel 16A. Inventarisasi Danau/Waduk/Situ/Embung Menurut Fungsi dan
Manfaat di Kota Surabaya
Tahun : 2017

Keda- Vol- Fungsi dan Manfaat


Nama Danau / Waduk / Luas Danau/Waduk/Situ/
No. laman ume
Situ / Embung (m2)
(m ) (m³) Embung
(1) (2) (3) (4) (5) (7)
Penampungan air hujan,
1 Waduk Kedurus 143500 5 717500 Sarana Olahraga dan Budi-
daya Ikan
Waduk Hutan Kota Balas Penampungan air hujan
2 2925 3 8775
Klumprik dan Budidaya Ikan
Penampungan air hujan,
Boezem Pondok Mari-
3 5084 2 10168 Pemancingan dan Budi-
tim
daya Ikan
Penampungan air hujan,
Waduk Sumur Welut gg
4 5610 2,5 14025 Pemancingan dan Budi-
2
daya Ikan
Penampungan air hujan,
Waduk Sumur Welut
5 750 2,5 1875 Pemancingan dan Budi-
belakang balai RW 1
daya Ikan
Waduk Sumur Welut RW Penampungan air hujan
6 2320 2 4640
3 Gunung Bajul I dan Budidaya Ikan
Waduk Sumur Welut RW Penampungan air hujan
7 1680 2 3360
3 Gunung Bajul II dan Budidaya Ikan
Waduk Samping Puskes- Penampungan air hujan,
8 8520 2 17040
mas Jeruk Irigasi dan Budidaya Ikan
Waduk Lakarsantri 1 Penampungan air hujan
9 860 2 1720
(belakang SDN) dan Irigasi
Waduk Lakarsantri 2 Penampungan air hujan
10 1404 2 2808
(belakang SDN) dan Irigasi
Waduk Lidah Kulon (be- Penampungan air hujan
11 550 2,5 1375
lakang Balai RW 5)
12 Waduk Unesa 1260 4 5040 Penampungan air hujan
13 Boezem Kebraon 5642 4 22568 Penampungan air hujan
Boezem Marinir Gunung Penampungan air hujan
14 3200 4 12800
sari
Long Stonge Babatan Penampungan air hujan
15 1250 3 3750
Pilang
L - 48

16 Waduk Sumberan 720 3 2160 Penampungan air hujan


Waduk Bangkingan Penampungan air hujan
17 1700 3 5100
(Mbah Wongso)
Boezem Pondok Meng- Penampungan air hujan
18 1804 4 7216
gala
19 Waduk Slamet 29.548 5 147740 Penampungan air hujan
20 Boezem Bratang 19900 3 59700 Penampungan air hujan
21 Boezem Wonorejo 122500 3 367500 Penampungan air hujan
14800 3 44400 Penampungan air hujan,
22 Boezem Jambangan Sarana olahraga, Pemanc-
ingan dan Budidaya Ikan
Mini Boezem Jambangan 11300 3 33900
23 Penampungan air hujan
(Sentra PKL Jambangan)
24 Mini Boezem Tenggilis 1800 3 5400 Penampungan air hujan
Boezem Morokremban- Penampungan air hujan
25 451000 4,5 2029500
gan Utara
Boezem Morokremban- Penampungan air hujan
26 257000 4,5 1156500
gan Selatan
Mini Bozem Kremban- Penampungan air hujan
27 1400 3,5 4900
gan Jaya Selatan
28 Waduk Sememi 7000 2 14000 Penampungan air hujan
29 Mini Boezem sememi 500 2 1000 Penampungan air hujan
30 Waduk Sambikerep 5000 3 15000 Penampungan air hujan
Waduk Jl.Dukuh Kapas-
31 7000 3 21000 Penampungan air hujan
an
Mini Boezem Darmo
32 400 2,5 21000 Penampungan air hujan
Harapan
33 Waduk Jl.Made 9000 2,5 21000 Penampungan air hujan
34 Boezem Kalidami 24700 - - Penampungan air hujan
35 Boesem Kalilom Lor 4000 - - Penampungan air hujan
Mini Boezem Bulak
36 1200 - - Penampungan air hujan
Banteng Lor
Keterangan :
Sumber : Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan Kota Surabaya,
2017
L - 49

Lampiran
A
L - 50

Tabel 17. Kualitas Air Sungai di Kota Surabaya


Tahun : 2017

Waktu Sampling Temperatur


No Nama Sungai Titik Pantau
(tgl/bln/thn) (ᵒC)

(1) (2) (3) (4) (5)


Keputran
24 Januari 2017
1 Kali Mas Keputran Selatan Selatan 33,1
Keputran
29 Mei 2017 28,4
2 Kali Mas Keputran Selatan Selatan
Keputran
07 Agustus 2017 30,1
3 Kali Mas Keputran Selatan Selatan
Keputran
11 September 2017 32,5
4 Kali Mas Keputran Selatan Selatan
Kali Surabaya di Jembatan Jembatan
24 Januari 2017 30,7
5 Wonokromo Wonokromo
Kali Surabaya di Jembatan Jembatan
29 Mei 2017 29,2
6 Wonokromo Wonokromo
Kali Surabaya di Jembatan Jembatan
07 Agustus 2017 30,4
7 Wonokromo Wonokromo
Kali Surabaya di Jembatan Jembatan
14 September 2017 33,2
8 Wonokromo Wonokromo
9 Kalimas PJT Kayoon PJT Kayoon 25 Januari 2017 31,6
10 Kalimas PJT Kayoon PJT Kayoon 30 Mei 2017 29,9
11 Kalimas PJT Kayoon PJT Kayoon 07 Agustus 2017 29,4
12 Kalimas PJT Kayoon PJT Kayoon 11 September 2017 32,1
Jembatan
25 Januari 2017
13 Kali Mas Jembatan Kebonrojo Kebonrojo 29,7
Jembatan
30 Mei 2017
14 Kali Mas Jembatan Kebonrojo Kebonrojo 31,6
Jembatan
11 Agustus 2017
15 Kali Mas Jembatan Kebonrojo Kebonrojo 32,2
Jembatan
15 September 2017
16 Kali Mas Jembatan Kebonrojo Kebonrojo 32,8
17 Kali Jeblokan Jl. Petojo Jl. Petojo 24 Januari 2017 31,7
18 Kali Jeblokan Jl. Petojo Jl. Petojo 30 Mei 2017 29,8
19 Kali Jeblokan Jl. Petojo Jl. Petojo 12 September 2017 34,5
20 Kali Surabaya RPH Kedurus RPH Kedurus 31 Januari 2017 28,2
21 Kali Surabaya RPH Kedurus RPH Kedurus 31 Mei 2017 31,3
22 Kali Surabaya RPH Kedurus RPH Kedurus 11 Agustus 2017 33,2
23 Kali Surabaya RPH Kedurus RPH Kedurus 18 September 2017 33,2
Kali
31 Januari 2017
24 Kali Surabaya Perbatasan Perbatasan 32,4
L - 51

Lampiran
Residu Residu
DHL TDS TSS DO BOD
A
Terlarut Tersuspensi pH
(mg/l) (mg/l) (mg/l) (mg/l) (mg/l)
(m/l) (m/l)

(6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13)

284 7,61 - 284 3,1 8,86


205 205

244 16 - 244 16 3,1 4


7,36

255 9 7,57 - 255 9 3,1 <2

263 10 7,25 - 263 10 3 <2

228 116 7,66 - 228 116 2,8 9,16

234 30 7,58 - 234 30 3,2 5

250 25 7,62 - 250 25 3 6

279 11 7,64 - 279 11 3 6

152 266 7,69 - 152 266 3,3 8,9


222 33 7,58 - 222 33 3,2 8
260 21 7,61 - 260 21 3,1 6
266 9 7,45 - 266 9 3,2 6

284 14 - 284 14 5,2


7,55 3,8

238 39 - 238 39 5
7,84 3,0

253 44 - 253 44 <2


7,88 1,8

283 2 - 283 2 5
7,41 2,9
1000 400 7,4 - 1000 400 2,8 13,95
294 4 7,66 - 294 4 2,8 15
366 25 7,52 - 366 25 2,9 3
287 77,6 7,67 - 287 77,6 3,2 5,43
227 63,5 7,01 - 227 63,5 3,1 5
244 14 8 - 244 14 4,4 4
274 8 7,44 - 274 8 3 4

298 370 - 298 370 3,3 5,4


7,77
L - 52

Tabel 17. Kualitas Air Sungai di Kota Surabaya (Lanjutan)

COD NO2 NO3 NH3


No Nama Sungai Titik Pantau
(mg/l) (mg/l) (mg/l) (mg/l)

(1) (2) (3) (14) (15) (16) (17)


1 Kali Mas Keputran Selatan Keputran Selatan 18,5 0,132 2,52 0,0463
2 Kali Mas Keputran Selatan Keputran Selatan <23,4 1,217 <0,02 0,631
3 Kali Mas Keputran Selatan Keputran Selatan <23,4 2,2 2,02 <0,008
4 Kali Mas Keputran Selatan Keputran Selatan <23,4 1,86 <0,02 0,3
Kali Surabaya di Jembatan Jembatan
19,6 0,18 1,74 0,0177
5 Wonokromo Wonokromo
Kali Surabaya di Jembatan Jembatan
27 1,128 0,131 0,177
6 Wonokromo Wonokromo
Kali Surabaya di Jembatan Jembatan
31 1,57 3,24 <0,008
7 Wonokromo Wonokromo
Kali Surabaya di Jembatan Jembatan
29 1,19 2,27 <0,008
8 Wonokromo Wonokromo
9 Kalimas PJT Kayoon PJT Kayoon 22 0,15 3,59 <0,165
10 Kalimas PJT Kayoon PJT Kayoon 38 2,73 <0,02 3,86
11 Kalimas PJT Kayoon PJT Kayoon 28 2,88 1,79 <0,008
12 Kalimas PJT Kayoon PJT Kayoon 29 2,39 <0,002 0,77
Kali Mas Jembatan Jembatan
14,9
13 Kebonrojo Kebonrojo 0,0707 1,85 0,0275
Kali Mas Jembatan Jembatan
26
14 Kebonrojo Kebonrojo 0,32 0,94 0,144
Kali Mas Jembatan Jembatan
<23,4
15 Kebonrojo Kebonrojo 1,19 <0,02 0,43
Kali Mas Jembatan Jembatan
26
16 Kebonrojo Kebonrojo 1,26 2,69 0,038
17 Kali Jeblokan Jl. Petojo Jl. Petojo 32,6 0,009 <0,00893 6,779
18 Kali Jeblokan Jl. Petojo Jl. Petojo 67 0,014 <0,02 3,39
19 Kali Jeblokan Jl. Petojo Jl. Petojo <23,4 0,02 <0,02 3,72
Kali Surabaya RPH
10,6 1,13 0,0163
20 Kedurus RPH Kedurus 0,12
Kali Surabaya RPH
26
21 Kedurus RPH Kedurus 0,306 <0,02 2,37
Kali Surabaya RPH
<23,4 1,39
22 Kedurus RPH Kedurus 0,74 0,005
Kali Surabaya RPH
<23,4 0,27
23 Kedurus RPH Kedurus 1,03 0,11
24 Kali Surabaya Perbatasan Kali Perbatasan 12,5 0,12 1,12 0,0153
L - 53

Min- Lampiran
Fecal Total
Klorin
bebas
T-P
(mg/l)
Fenol
(mg/l)
yak
dan
Deter-
gen
coliform Coliform
(jmlh/ (jmlh/1000
Sianida
(mg/l)
H2S
(mg/l)
A
(mg/l) Lemak (mg/l) 1000 ml) ml)
(mg/l)
(18) (19) (20) (21) (22) (23) (24) (25) (26)
0,01 0,632 <2 <2100 470,6 - - <0,002 <0,02
0,02 0,6 <MDL <1000 <50 - - <0.5 <0.0008
0,02 0,61 <MDL <1000 391 - - <0,01 <0,0008
0,02 0,37 5 <1000 <50     <0,01 <0,0008

0,01 0,151 <2 <2100 727,5 - - <0,002 <0,02

0,02 0,47 <MDL <1000 <50 - - <0.01 <0.0008

0,02 0,55 <MDL <1000 <mdl - - <0,01 <0,0008

0,04 0,71 <mdl <1000 <50 - - 0,053 <0,0008

0,02 0,25 <1,26 <2100 33,1 - - <0,002 <0,02


<0,02 0,58 <mdl <1000 <50 - - <0,01 <0,0008
0,02 0,77 <mdl <1000 620 - - <0,01 <0,0008
0,03 0,49 <mdl <1000 <50 900 5600 <0,01 <0,0008

3000 <2100
0,02 0,31 82,8 7000 12500 <0,002 <0,02

<mdl
<0,002 0,53 <1000 <50 - - <0,01 <0,0008

<5
0,05 0,64 <1000 <50 - - <0,01 <0,0008

<mdl
0,04 1,01 <1000 <50 800 8900 <0,01 <0,0008
0,01 0,894 <1,26 <2100 35,9 - - <0,002 <0.02
<0,02 1,3 <mdl <1000 836 - - <0,01 0,0021
0,1 1,96 <mdl <1000 <50 - - <0,01 <0,0008

<1,26 <2100 4700 8400


<0,004 0,17 27,8 <0,002 <0,02

<MDL <0.00008
<0.02 0,46 <1000 <50 - - <0,01

<0.00008
0,09 0,06 <5 <1000 196 - - <0,01

<0.00008
0,05 0,52 <mdl <1000 <50 100 6600 <0,01
0,02 0,16 <1,2 <2100 27,5 4700 8400 0,002 <0,02
L - 54

Tabel 17. Kualitas Air Sungai di Kota Surabaya (Lanjutan)

Waktu Sampling Tempera-


No Nama Sungai Titik Pantau
(tgl/bln/thn) tur (ᵒC)

(1) (2) (3) (4) (5)


25 Kali Surabaya Perbatasan Kali Perbatasan 31 Mei 2017 31,7
26 Kali Surabaya Perbatasan Kali Perbatasan 12 Agustus 2017 32,1
27 Kali Surabaya Perbatasan Kali Perbatasan 18 September 2017 33,6
Jembatan
24 Januari 2017
28 Kali Mas Jembatan Ngagel Ngagel 30,4
Jembatan
29 Mei 2017
29 Kali Mas Jembatan Ngagel Ngagel 29,2
Jembatan
07 Agustus 2017
30 Kali Mas Jembatan Ngagel Ngagel 30,8
Jembatan 11 September
31 Kali Mas Jembatan Ngagel Ngagel 2017 32,6
32 Kali Kebon Agung SIER SIER 23 Januari 2017 31,1
33 Kali Kebon Agung SIER SIER 29 Mei 2017 28,7
34 Kali Kebon Agung SIER SIER 14 September 2017 34,7
35 Kali Makmur Lidah Kulon Lidah Kulon 31 Januari 2017 31,2
36 Kali Makmur Lidah Kulon Lidah Kulon 31 Mei 2017 32,4
37 Kali Makmur Lidah Kulon Lidah Kulon 12 Agustus 2017 32,2
18 September
Lidah Kulon 33,9
38 Kali Makmur Lidah Kulon 2017
Kali Wonokromo Jembatan Jembatan
23 Januari 2017 31
39 Nginden Nginden
Kali Wonokromo Jembatan Jembatan
29 Mei 2017 28,8
40 Nginden Nginden
Kali Wonokromo Jembatan Jembatan
07 Agustus 2017 30,7
41 Nginden Nginden
Kali Wonokromo Jembatan Jembatan 11 September
33,1
42 Nginden Nginden 2017
Kali Wonokromo Jembatan Jembatan
23 Januari 2017 30,6
43 Merr II C Merr IIC
Kali Wonokromo Jembatan Jembatan
29 Mei 2017 29
44 Merr II C Merr IIC
Kali Wonokromo Jembatan Jembatan
07 Agustus 2017
45 Merr II C Merr IIC 31,2
Kali Wonokromo Jembatan Jembatan 11 September
46 Merr II C Merr IIC 2017 33,4
Saluran Lebak Indah THP
THP Kenjeran 26 Januari 2017 32,4
47 Kenjeran
Saluran Lebak Indah THP
THP Kenjeran 30 Mei 2017 29,8
48 Kenjeran
L - 55

Residu Residu Lampiran


DHL TDS TSS DO BOD
Terlarut
(m/l)
Tersuspensi
(m/l)
pH
(mg/l) (mg/l) (mg/l) (mg/l) (mg/l) A
(6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13)
229 66,5 7,08 - 229 66,5 3,2 4
250 23 7,88 - 250 23 4,6 7
278 15 7,36 - 278 15 3,2 4

248 7,63 - 248 3,4 10,2


268 268

235 55 - 235 55 6
7,51 3,3

- <2
239 22 7,64 239 22 3,2

  8
265 6 7,77 265 6 3,3
378 11,4 7,43 - 378 11,4 3 6,84
377 11 7,44 - 377 11 2,9 13
586 5 7,65 - 586 5 2,8 7
390 98 7,91 - 390 98 3,1 8,57
271 35 7,02 - 271 35 3,2 5
473 31 7,6 - 473 31 3,7 4

-
660 16 7,55 660 16 2,9 10

294 299 7,58 - 294 299 3,3 11,9

-
238 24 7,52 238 24 3 6

-
266 18 7,66 266 18 3,1 2

-
259 14 7,69 259 14 3 3

-
295 283 7,16 295 283 3,2 12,3

-
240 25 7,49 240 25 3 5

261 14 - 261 14 3
7,4 3,2

273 20 - 273 20 6
7,22 3,1

560 14,4 8,05 - 560 14,4 2,4 5,6

-
4,8 9 7,71 4,8 9 2,9 11
L - 56

Tabel 17. Kualitas Air Sungai di Kota Surabaya (Lanjutan)

COD NO2 NO3 NH3


No Nama Sungai Titik Pantau
(mg/l) (mg/l) (mg/l) (mg/l)

(1) (2) (3) (14) (15) (16) (17)


25 Kali Surabaya Perbatasan Kali Perbatasan <23,4 0,074 0,44 3,74
26 Kali Surabaya Perbatasan Kali Perbatasan 34 0,53 2,26 0,076
27 Kali Surabaya Perbatasan Kali Perbatasan <23,4 0,71 2,38 0,009
28 Kali Mas Jembatan Ngagel Jembatan Ngagel 24,1 0,127 2,17 0,0199
29 Kali Mas Jembatan Ngagel Jembatan Ngagel 29 1,296 0,504 0,285
30 Kali Mas Jembatan Ngagel Jembatan Ngagel <23,4 1,8 2,26 <0,008
31 Kali Mas Jembatan Ngagel Jembatan Ngagel 38 2,89 <0,02 1,21
32 Kali Kebon Agung SIER SIER 16 0,032 1,82 0,043
33 Kali Kebon Agung SIER SIER 66 0,019 <0,02 3,824
34 Kali Kebon Agung SIER SIER 35 0,01 <0,02 3,8
35 Kali Makmur Lidah Kulon Lidah Kulon 19,8 0,051 0,2 0,0198
36 Kali Makmur Lidah Kulon Lidah Kulon 26 2,24 <0,02 2,45
37 Kali Makmur Lidah Kulon Lidah Kulon <23,4 0,42 <0,02 2,82
38 Kali Makmur Lidah Kulon Lidah Kulon 49 0,02 <0,02 2,86
Kali Wonokromo Jembatan Jembatan
27,9 0,04 1,87 0,007
39 Nginden Nginden
Kali Wonokromo Jembatan Jembatan
34 1,975 <0,02 0,317
40 Nginden Nginden
Kali Wonokromo Jembatan Jembatan
<23,4 0,16 3,91 <0,008
41 Nginden Nginden
Kali Wonokromo Jembatan Jembatan
<23,4 1,59 <0,02 0,17
42 Nginden Nginden
Kali Wonokromo Jembatan Jembatan
31,5 0,01 1,64 0,002
43 Merr II C Merr IIC
Kali Wonokromo Jembatan Jembatan
29 1,945 <0,02 0,376
44 Merr II C Merr IIC
Kali Wonokromo Jembatan Jembatan
<23,4 0,27 3,85 0,014
45 Merr II C Merr IIC
Kali Wonokromo Jembatan Jembatan
32 2,51 <0,02 0,62
46 Merr II C Merr IIC
Saluran Lebak Indah THP
THP Kenjeran 20,9 0,0673 1,67 2354
47 Kenjeran
Saluran Lebak Indah THP
THP Kenjeran 51 <0,007 <0,02 3,89
48 Kenjeran
L - 57

Minyak Fecal Total Lampiran


Klorin Deter-
bebas
T-P Fenol
(mg/l) (mg/l)
dan
Lemak
gen
coliform
(jmlh/
Coliform
(jmlh/
Sianida
(mg/l)
H2S
(mg/l)
A
(mg/l) (mg/l)
(mg/l) 1000 ml) 1000 ml)
(18) (19) (20) (21) (22) (23) (24) (25) (26)
<0,02 0,49 6 <1000 <50 - - <0,01 <0,0008
0,06 0,32 <5 <1000 <50 - - <0,01 <0,0008
<0,02 0,44 <mdl <1000 <50 100 10500 <0,01 <0,0008
0,01 0,173 <2 <2100 893,1 6500 12500 <0,002 <0,02
0,02 0,25 <mdl <1000 <50 100 4100 <0,01 <0,0008
0,03 0,69 <mdl <1000 <mdl - - <0,01 <0,0008
0,04 0,71 <mdl <1000 658 100 4000 <0,01 <0,0008
0,01 0,834 <1,26 <2100 175,5 - - <0,002 <0,02
0,11 2,31 8 <1000 851 - - <0,01 0,0013
0,11 2,72 <mdl <1000 <50 - - <0,01 <0,0008
0,01 0,11 <1,26 <2100 27,2 - - 0,002 <0,02
<0.02 0,59 <MDL <1000 <50 - - <0.01 0,015
0,1 1,13 <5 <1000 <50 - - <0,01 <0,0008
0,08 0,64 <mdl <1000 <50 100 15500 <0,01 <0,0008

0,01 0,182 <1,26 <2100 130,6 - - <0,002 <0,02

0,03 0,28 <mdl <1000 <50 - - <0,01 <0,0008

0,02 0,69 <mdl <1000 752 - - <0,01 <0,0008

0,03 0,44 <mdl <1000 <50 0 100 <0,01 <0,0008

0,01 0,19 <1,26 <2100 172,1 5100 10500 <0,002 <0,02

0,03 0,37 <mdl <1000 <50 100 5400 <0,01 <0,0008

0,02 0,89 <mdl <1000 <mdl - - <0,01 <0,0008

0,04 0,64 <mdl <1000 <50 0 1200 <0,01 <0,0008

0,02 0,85 3,7 <2100 105 - - <0,002 <0,02

<0,02 1,54 6 <1000 1600 - - <0,01 0,0028


L - 58

Tabel 17. Kualitas Air Sungai di Kota Surabaya (Lanjutan)

Waktu Sampling Tempera-


No Nama Sungai Titik Pantau
(tgl/bln/thn) tur (ᵒC)

(1) (2) (3) (4) (5)


Saluran Lebak Indah THP
THP Kenjeran 12 September 2017 34,2
49 Kenjeran
50 Kali Greges Jl. Dupak Jl. Dupak 26 Januari 2017 31,1
51 Kali Greges Jl. Dupak Jl. Dupak 30 Mei 2017 30,4
52 Kali Greges Jl. Dupak Jl. Dupak 11 Agustus 2017 32,2
Kali Wonokromo Kedung
Kedung Baruk 23 Januari 2017 30,1
53 Baruk
Kali Wonokromo Kedung
Kedung Baruk 29 Mei 2017 26,4
54 Baruk
Kali Wonokromo Kedung
Kedung Baruk 14 September 2017 34,6
55 Baruk
56 Kali Krembangan Dumar Dumar 26 Januari 2017 31,4
57 Kali Krembangan Dumar Dumar 30 Mei 2017 30,6
58 Kali Krembangan Dumar Dumar 15 September 2017 34,5
59 Kali Pegirian Jl. Pegirian Jl. Pegirian 26 Januari 2017 29,7
60 Kali Pegirian Jl. Pegirian Jl. Pegirian 30 Mei 2017 30,8
61 Kali Pegirian Jl. Pegirian Jl. Pegirian 15 September 2017 30,8
Saluran Kenari di Pompa Pompa Air
24 Januari 2017
62 Air Kenari Kenari 35,7
Saluran Kenari di Pompa Pompa Air
29 Mei 2017
63 Air Kenari Kenari 28,2
Saluran Kenari di Pompa Pompa Air
14 September 2017
64 Air Kenari Kenari 31,7
65 Saluran Dinoyo Dinoyo 24 Januari 2017 31,4
66 Saluran Dinoyo Dinoyo 29 Mei 2017 28,8
67 Saluran Dinoyo Dinoyo 12 September 2017 36,8
Saluran Margomulyo
Jl. Kalianak 26 Januari 2017
68 Kalianak 30,7
Saluran Margomulyo
Jl. Kalianak 30 Mei 2017 30,5
69 Kalianak
Saluran Margomulyo
Jl. Kalianak 15 September 2017 34,1
70 Kalianak
Saluran Darmo Pompa Air Pompa Air
24 Januari 2017 31,9
71 Darmo Darmo
Saluran Darmo Pompa Air Pompa Air
29 Mei 2017 29,2
72 Darmo Darmo
L - 59

Residu Residu Lampiran


DHL TDS TSS DO BOD
Terlarut
(m/l)
Tersuspensi
(m/l)
pH
(mg/l) (mg/l) (mg/l) (mg/l) (mg/l) A
(6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13)

-
693 6 7,48 693 6 2,6 44
1360 25 7,65 - 1360 25 1,7 28,8
434 9 7,69 - 434 9 2,30 23,00
486 6 7,52 - 486 6 0,50 6,00

380 32 7,41 - 380 32 2,6 7,9

372 11,0 7,46 - 372 11,0 2,7 15,00

673 4,0 7,61 - 673 4,0 2,4 15,00

868 11,4 7,71 - 868 11,4 2,3 25,1


1000 8 7,57 - 1000 8 2,6 30,0
1520 4 7,41 - 1520 4 2,3 10,0
516 4,5 7,5 - 516 4,5 2,5 26
401 6 7,64 - 401 6 2,3 20
478 4 7,64 - 478 4 2,3 10

450 19,2 7,8 - 450 19,2 2,8 12,6

278 5 7,18 - 278 5 2,7 9

409 5 7,51 - 409 5 2,5 5

436 20,4 7,58 - 436 20,4 2,3 12,4


354 9 7,29 - 354 9 2,6 13
480 9 7,77 - 480 9 2,5 7

1496 14 7,78 - 1496 14 2,1


11,7

778 3 7,46 - 778 3 2,7


10

8260 15 7,47 - 8260 15 2,7


32

12 7,79 - 12 2,9
460 460 7,95

6 7,42 - 6 2,7 9
347 347
L - 60

Tabel 17. Kualitas Air Sungai di Kota Surabaya (Lanjutan)

COD NO2 NO3 NH3


No Nama Sungai Titik Pantau
(mg/l) (mg/l) (mg/l) (mg/l)

(1) (2) (3) (14) (15) (16) (17)


Saluran Lebak Indah THP
THP Kenjeran
49 Kenjeran 223 0,16 <0,02 3,81
50 Kali Greges Jl. Dupak Jl. Dupak 70,3 0,0881 1,68 10,6
51 Kali Greges Jl. Dupak Jl. Dupak 109 0,0390 <0,02 3,86
52 Kali Greges Jl. Dupak Jl. Dupak 32 0,0170 <0,02 3,87
Kali Wonokromo Kedung
Kedung Baruk 18,40 0,192 2,9 0,049
53 Baruk
Kali Wonokromo Kedung
Kedung Baruk 75,00 0,027 <0,02 3,846
54 Baruk
Kali Wonokromo Kedung
Kedung Baruk 74,00 0,026 <0,02 3,89
55 Baruk
56 Kali Krembangan Dumar Dumar 64,2 0,0793 1,76 0,7
57 Kali Krembangan Dumar Dumar 147,0 0,012 0,027 3,93
58 Kali Krembangan Dumar Dumar 48,0 0,012 <0,02 3,89
59 Kali Pegirian Jl. Pegirian Jl. Pegirian 67,2 0,0698 1,47 0,456
60 Kali Pegirian Jl. Pegirian Jl. Pegirian 96 0,023 <0,02 3,86
61 Kali Pegirian Jl. Pegirian Jl. Pegirian 50 1,27 <0,02 3,66
Saluran Kenari di Pompa Pompa Air
31,8 0,176 1,37 1
62 Air Kenari Kenari
Saluran Kenari di Pompa Pompa Air
46 0,011 <0.02 3,78
63 Air Kenari Kenari
Saluran Kenari di Pompa Pompa Air
26 1,25 1,53 3,79
64 Air Kenari Kenari
65 Saluran Dinoyo Dinoyo 30,3 0,022 1,44 0,269
66 Saluran Dinoyo Dinoyo 67 0,019 <0.02 3,802
67 Saluran Dinoyo Dinoyo 35 0,96 4,9 2,2
Saluran Margomulyo
Jl. Kalianak 29,8 0,05 1,84 0,1
68 Kalianak
Saluran Margomulyo
Jl. Kalianak 70 <0,007 <0,02 3,73
69 Kalianak
Saluran Margomulyo
Jl. Kalianak 163 1,26 <0,02 3,55
70 Kalianak
Saluran Darmo Pompa Pompa Air
21,8 0,0516 1,2 0,0139
71 Air Darmo Darmo
Saluran Darmo Pompa Pompa Air
45 0,009 0,101 3,386
72 Air Darmo Darmo
L - 61

Minyak Fecal Total Lampiran


Klorin Deter-
bebas
T-P
(mg/l)
Fenol
(mg/l)
dan
Lemak
gen
coliform
(jmlh/
Coliform
(jmlh/
Sianida
(mg/l)
H2S
(mg/l)
A
(mg/l) (mg/l)
(mg/l) 1000 ml) 1000 ml)
(18) (19) (20) (21) (22) (23) (24) (25) (26)
<5 <1000 - - 0,014
0,13 2,58 <50 0,0046
0,03 1,21 5,5 <2100 0,579 - - <0,002 2,9
<0,02 1,89 <5 <1000 2328,00 - - <0,01 0,09
0,17 3,04 <5 <1000 <50 - - <0,01 <0,0008

0,01 0,698 >1,26 <2100 174,6 - - <0,002 <0,02

0,08 2,29 6 <1000 1748 - - <0,01 0,0122

0,15 4,13 <5 <1000 911 - - 0,02 <0,0008

0,02 2,7 3,5 <2100 0,826 - - <0,002 <0,02


<0,02 2,62 <5 <1000 337 - - <0,01 0,001
0,12 6,7 <5 <1000 507 - - 0,043 <0,0008
0,02 1,35 3600 <2100 1600 - - <0,002 <0,02
<0,02 1,92 <5 <1000 1952 - - <0,01 0,053
0,18 3,2 <5 <1000 <50 - - 0,013 <0,0008

1,14 <2 <2100 1329 - - <0,002 <0,02


0,01

0,07 2,02 7 379 - - <0.01 0,0008


<1000

0,09 3,2 <5 <50 - - <0,01


<1000 <0,0008
0,01 1,11 <2 <2100 400 - - <0,002 <0,02
0,07 2,19 6 <1000 922 - - <0.01 0,0049
0,18 2,69 <5 <1000 <50 - - 0,015 0,012

0,03 0,337 3,6 <2100 0,987 - - <0,002 <0,02

<0,02 5 305 - - <0,01 0,0016


1,18 <1000

<0,02 <5 <50 - - 0,023


2,4 <1000 <0,0008

0,02 0,679 <2100 859 - - <0,002 <0,02


<2

0,04 1,64 7 656 - - <0.01 0,0008


<1000
L - 62

Tabel 17. Kualitas Air Sungai di Kota Surabaya (Lanjutan)

Waktu Sampling Tempera-


No Nama Sungai Titik Pantau
(tgl/bln/thn) tur (ᵒC)

(1) (2) (3) (4) (5)


Saluran Darmo Pompa Air Pompa Air
12 September 2017 35,4
73 Darmo Darmo
74 Kali Pegirian Jl. Undaan Jl. Undaan 15 Januari 2017 31,8
75 Kali Pegirian Jl. Undaan Jl. Undaan 30 Mei 2017 30,2
76 Kali Pegirian Jl. Undaan Jl. Undaan 14 September 2017 29,5
77 Kali Banyuurip Gunungsari Gunungsari 31 Mei 2017 33,9
78 Kali Banyuurip Gunungsari Gunungsari 18 September 2017 33,9
Tambak Wedi
25 Januari 2017
79 Saluran Tambak Wedi Pompa Pompa 31,8
Tambak Wedi
30 Mei 2017
80 Saluran Tambak Wedi Pompa Pompa 29,7
Tambak Wedi
15 September 2017
81 Saluran Tambak Wedi Pompa Pompa 33,8
Kali Kandangan Jl. Tambak Jl. Tambak
30 Januari 2017 29,9
82 Osowilangun Osowilangun
Kali Kandangan Jl. Tambak Jl. Tambak
30 Mei 2017 29,8
83 Osowilangun Osowilangun
Kali Kandangan Jl. Tambak Jl. Tambak
15 September 2017 34,7
84 Osowilangun Osowilangun
Kali Krembangan Tambak
30 Januari 2017
85 Pokak Tambak Pokak 29,4
Kali Krembangan Tambak
30 Mei 2017
86 Pokak Tambak Pokak 29,7
Kali Krembangan Tambak
15 September 2017
87 Pokak Tambak Pokak 34,6
Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
L - 63

Residu Residu
DHL TDS TSS DO BOD Lampiran
Terlarut Tersuspensi pH
(m/l) (m/l)
(mg/l) (mg/l) (mg/l) (mg/l) (mg/l)
A
(6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13)

2 8,06 - 2 2,7 4
451 451
286 57 7,61 - 286 57 2,8 6,2
240 35 7,66 - 240 35 3 7
279 14 7,49 - 279 14 2,6 68
520 10 7,57 - 520 10 2,2 25
360 5 7,69 - 360 5 2,6 14

590 10,8 - 590 10,8 9,24


7,74 2,6

813 7 7,67 - 813 7


2,4 25

1170 9 7,44 - 1170 9


2,4 8

55,6 7,61 - 55,6 2,6


503 503 7,22

25 7,65 - 25
15000 15000 3,1 51

15 7,5 - 15
4670 4670 2,5 13

947,5 4 7,53 - 947,5 4


2,7 11,7

15300 - 15300
6 8,01 6 3,1 55

20600 - 20600
9 7,44 9 2,6 12
L - 64

Tabel 17. Kualitas Air Sungai di Kota Surabaya (Lanjutan)

COD NO2 NO3 NH3


No Nama Sungai Titik Pantau
(mg/l) (mg/l) (mg/l) (mg/l)

(1) (2) (3) (14) (15) (16) (17)


Saluran Darmo Pompa Air Pompa Air
<23,4 1,83 <0,02 3,73
73 Darmo Darmo
74 Kali Pegirian Jl. Undaan Jl. Undaan 16,2 0,128 2,62 <0,165
75 Kali Pegirian Jl. Undaan Jl. Undaan 32 2,85 0,062 3,92
76 Kali Pegirian Jl. Undaan Jl. Undaan 341 1,26 1,41 1,56
Kali Banyuurip
Gunungsari 125 0,032 0,071 1,92
77 Gunungsari
Kali Banyuurip
Gunungsari 68 0,0033 0,15 3,77
78 Gunungsari
Saluran Tambak Wedi Tambak Wedi
24 0,0175 1,74 0,458
79 Pompa Pompa
Saluran Tambak Wedi Tambak Wedi
123 0,017 0,03 1,24
80 Pompa Pompa
Saluran Tambak Wedi Tambak Wedi
41 0,030 0,68 3,89
81 Pompa Pompa
Kali Kandangan Jl. Jl. Tambak
17,2 0,0724 1,54 0,801
82 Tambak Osowilangun Osowilangun
Kali Kandangan Jl. Tam- Jl. Tambak
243 2,39 <0,02 1,19
83 bak Osowilangun Osowilangun
Kali Kandangan Jl. Tam- Jl. Tambak
67 0,601 <0,02 3,87
84 bak Osowilangun Osowilangun
Kali Krembangan Tambak
Tambak Pokak 29,3 0,0856 2,52 1,17
85 Pokak
Kali Krembangan Tambak
Tambak Pokak 262 0,22 <0,02 2,78
86 Pokak
Kali Krembangan Tambak
Tambak Pokak 61 0,02 <0.02 3,54
87 Pokak
Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
L - 65

Minyak Fecal Total Lampiran


Klorin
bebas
T-P
(mg/l)
Fenol
(mg/l)
dan
Lemak
Detergen coliform Coliform Sianida
(mg/l) (jmlh/ (jmlh/1000 (mg/l)
H2S
(mg/l)
A
(mg/l)
(mg/l) 1000 ml) ml)
(18) (19) (20) (21) (22) (23) (24) (25) (26)

0,08 1,62 <5 <1000 <50 - - <0,01 0,0008

0,02 0,36 <1,26 <2100 46,7 3200 7800 <0,002 <0,02


<0,02 0,63 <5 <1000 <50 - - <0,01 0,0012
0,05 0,7 <5 <1000 <50 100 5100 <0,01 <0,0008

<0,02 0,56 <5 <1000 530 - - <0,01 <0,0008

0,02 2,2 <5 <1000 <50 - - <0,01 0,0041

0,02 0,99 <1,26 <2100 115 - - <0,002 <0,02

<0,02 1,8 <5 <1000 3033 - - <0,01 0,0905

0,19 3,56 <5 <1000 <50 - - 0,02 0,051

0,02 0,33 3,2 <2100 40,9 - - <0,002 <0,02

<0,02 0,92 <5 <1000 <50 - - <0,01 <0,0008

0,08 2,9 <5 <1000 <50 - - <0,01 <0,0008

0,01 0,84 2,5 <2100 52,7 - - <0,002 <0,02

<0,01 2,06 <5 <1000 <50 - - <0,01 <0,0008

0,19 3,4 <5 <1000 448 - - 0,14 0,0029


L - 66

Tabel 17A.Hasil Analisa Kualitas Air Baku Instalasi Penjernihan Karang Pilang Kota Surabaya
Tahun : 2017

Standart Bulan
No Parameter Satuan Maksi-
mal *) Jan Feb Mar Apr May
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9)
1 Suhu °C deviasi 3 28.44 27.64 27.93 28.55 27.61
2 Kekeruhan Skala NTU - 153.94 267.54 238.27 190.87 60.05
3 Warna Pt-Co - 8.65 8.29 8.44 10.83 6.84
4 pH   6.5 - 8.5 7.68 7.68 7.75 7.66 7.73
5 Alkalinitas mg/l CaCO2 - 155.54 138.15 158.97 156.31 170.46
6 CO2 Bebas mg/l CO2 - 6.57 5.85 5.79 7.03 6.65
7 DO mg/l O2 Min. 4 3,42 3,43 3,51 3,21 3,04
8 Nitrit mg/l NO2-N 0.06 0.07 0.03 0.11 0.11 0.13
9 Amonia mg/l NH3-N - 1.15 0.91 0.86 1.66 1.33
10 Tembaga mg/l Cu 0.02 0.00 0.00 0.00 0.00 0.00
<
-
11 Besi mg/l Fe 0.0494 0.15 0.10 0.06 0.14
Krom
0.05
12 Heksavalen mg/l Cr6+ 0.02 0.03 0.02 0.02 0.01
13 COD mg/l O2 25 19.42 26.74 34.81 29.74 18.91
14 Detergen µg/lt MBAS 200 448.00 208.13 297.94 170.00 219.86
15 DHL µS/cm - 571.75 550.50 574.00 392.33 477.50
16 Kesadahan mg/l CaCO3 - 210.98 206.25 215.25 178.16 194.96
17 Nitrat mg/l NO3-N 10 3.75 3.83 3.84 3.88 3.78
18 Zat Organik mg/l KMnO4 - 22.89 32.35 26.41 27.15 17.03
19 BOD mg/l O2 3 - - 28.25 27.00 20.50
20 Kalsium mg/l CaCO3 - 124.09 102.11 119.81 89.47 97.83
21 Magnesium mg/l Mg - 20.78 25.31 23.19 21.55 23.60
22 Klorida mg/l Cl - 12.78 16.94 22.25 15.05 20.51
23 Sulfat mg/l SO4 - 58.77 60.94 45.57 25.72 39.38
24 Fluorida mg/l F 1.5 0.18 0.66 0.41 0.52 1.14
25 Total Coli Jml/100 ml 5000 542500 780000 725000 1100000 940000
26 Fecal coli Jml/100 ml 1000 139500 113500 162000 673333 295000
27 Aluminium mg/l Al 0.2 0.00 0.00 0.00 0,00 0.00

Keterangan : *) Standart Maksimal sesuai PP RI no. 82 tahun 2001 tentang Pengelolaan Kualitas Air dan Pengendali
Standart penetapan kelas pada air sungai berdasarkan Peraturan Gubernur No. 61 tahun 2010
Sumber: PDAM Surya Sembada, 2017
L - 67

Lampiran
Bulan A
Jun Jul Aug Sept Okt Nop Des
(10) (11) (12) (13) (14) (15) (16)
27.20 26.80 26.97 27,84 29,29 27,96 27,93
34.14 23.01 18.62 16,64 19,76 115,52 196,2
5.06 6.20 6.43 7,66 13,14 31,35 18,14
7.77 7.84 7.84 7,77 7,71 7,58 7,62
178.02 175.28 173.66 177,92 171,31 138,68 145,13
6.10 5.10 5.28 6,17 6,74 7,71 7,15
2,74 3,61 3,76 3,14 2,34 2,42 3,1
0.18 0.14 0.25 0,16 0,1 0,1 0,18
1.05 0.68 0.43 0,94 1,17 1,5 1,27
0.00 0.00 0.00 <0,002832 0 0 0

0.06 0.15 0.08 0,06 0,04 0,11 0,04

0.01 0.00 <0.0078 0,01 0 0,01 0,02


18.79 10.81 14.49 12,28 15,25 25,61 27,13
563.00 126.50 180.00 0,26 0,31 0,31 0,46
481.00 470.00 468.25 486 466,8 457,33 461
205.67 231.67 216.05 245,31 227,47 200,72 320,99
- - 14.92 3,18 2,78 3,36 2,3
18.13 13.30 12.45 13,15 15,04 20,8 26,51
23.00 19.25 20.00 - - 20 20,33
98.19 98.84 74.94 131,9 105,16 96,91 127,08
26.86 32.71 34.29 27,56 29,63 22,51 47,14
19.07 20.50 21.47 23.4 22,85 21,82 22,45
32.80 22.45 27.01 30,65 28,86 42,03 42,71
0.92 0.95 0.89 0,56 0,71 0,78 0,52
240000 1100000,00 96667 141000 186500 460750 1100000
337667 382500,00 43000 46500 69000 233250 673333
0.00 0.07 0.06 0 0 0 0

ian Pencemaran Air dengan Kriteria Mutu Air berdasarkan Kelas II


L - 68

Tabel 17B. Hasil Analisa Kualitas Air Baku Instalasi Ngagel Tahun 2017 di Kota Surabaya
Tahun : 2017
Standart Bulan
No Parameter Satuan Maksimal
*) Januari Febuari Maret April
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8)
1 Suhu °C deviasi 3 26.70 26.24 26.94 27.27
2 Kekeruhan Skala NTU - 146.57 143.75 165.98 174.95
3 Warna Pt-Co - 36.21 15.46 20.76 49.73
4 pH   6.5 - 8.5 7.53 7.40 7.36 7.21
5 Alkalinitas mg/l CaCO2 - 172.91 167.96 171.93 160.82
6 CO2 Bebas mg/l CO2 - 11.17 13.55 15.23 20.86
7 DO mg/l O2 Min. 4 3.19 3.65 3.68 2.71
8 Nitrit mg/l NO2-N 0.06 0.13 0.06 0.07 0.09
9 Amonia mg/l NH3-N - 0.96 1.11 1.08 1.39
10 Tembaga mg/l Cu 0.02 0.27 <0.114 < 0.114 0.21
11 Besi mg/l Fe - 0.40 0.06 0.05 0.20
Krom
0.05
12 Heksavalen mg/l Cr6+ 0.01 0.01 0.01 0.02
13 COD mg/l O2 25 14.80 17.71 17.87 17.03
14 Detergen µg/lt MBAS 200 56.43 62.35 57.94 56.68
15 DHL µS/cm - 425.00 375.00 385.00 353.00
16 Kesadahan mg/l CaCO3 - 171.94 177.81 171.10 150.18
17 Nitrat mg/l NO3-N 10 1.25 0.56 0.75 0.54
mg/l
Zat Organik - 20.18 24.07 15.51 19.22
18 KMnO4
19 BOD mg/l O2 3 11.75 11.75 11.75 12.25
20 Kalsium mg/l CaCO3 - 128.71 137.61 116.26 112.19
21 Magnesium mg/l Mg - 10.51 9.77 12.44 9.23
22 Klorida mg/l Cl - 24.83 22.24 25.35 19.65
23 Sulfat mg/l SO4 - 84.50 80.42 76.29 88.39
24 Fluorida mg/l F 1.5 1.62 0.13 0.88 0.13
25 Total Coli Jml/100 ml 5000 81750 196500 71500 46000
26 Fecal Coli Jml/100 ml 1000 19750 28000 19500 14750
27 Aluminium mg/l Al 0.2 - - 0.16 -

Keterangan : *) Standart Maksimal sesuai PP RI no. 82 tahun 2001. Kelas II tentang Pengelolaan kualitas air dan pen
Standart penetapan kelas pada air sungai berdasarkan Peraturan Gubernur No. 61 tahun 2010
Sumber: PDAM Surya Sembada, 2017
L - 69

Lampiran
Bulan A
Mei Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des
(9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16)
27.40 27.05 26.77 26.71 27,5 28,47 27,66 27,53
52.22 25.83 21.58 18.34 16,75 14,23 87,16 196,56
30.31 12.15 17.86 12.50 13,55 13,45 16,71 71,79
7.38 7.45 7.55 7.46 7,53 7,42 7,29 7,29
170.32 175.56 181.38 183.06 179,8 166,03 132,06 145,15
14.50 12.57 10.33 11.07 10,71 12,76 16,6 13,93
2.99 2.63 3.54 2.98 2,8 2,53 2,37 2,78
0.10 0.09 0.06 0.09 0,18 0,08 0,11 0,12
1.49 1.36 1.08 1.14 1,36 1,23 1,78 2,18
0.30 0.20 < 0.114 0.30 < 0,114 < 0,114 0,16 0,15
0.17 0.11 0.13 < 0.0551 < 0.0551 0,06 0,18 0,15

0.01 0.02 0.01 0.00 0 0,01 0,02 0,05


19.26 19.00 16.77 17.20 15,08 12,94 14,52 14,9
69.53 61.30 89.35 51.82 52,62 54,39 200,04 389,43
432.40 446.00 456.75 473.25 508 509,6 485,25 491,75
167.19 209.32 176.76 151.50 159,08 178,68 168,49 171,7
0.73 0.37 0.67 0.45 0,41 1,21 0,72 1,59

13.03 12.36 9.47 9.22


8,05 11,89 14,34 16,81
11.80 10.33 8.75 6.25 6,75 7,8 7,75 14
115.22 134.80 121.90 112.38 121,44 124,78 144,99 125,93
12.63 18.11 13.33 9.51 9,15 13,1 5,71 11,12
25.12 24.70 22.67 22.43 25,33 23,82 29,41 27,52
81.76 80.90 82.73 156.78 179,48 30,22 45,33 61,9
0.54 0.43 0.59 1.00 0,35 0,54 1,52 < 0,045
108800 283333 102500 55500 62500 33320 9025 147150
29020 87000 27750 23000 18250 11400 3800 9975
- - 0.07 0.08 0,11 0,12 0,08 0,11

ngendalian pencemaran air


L - 70

Tabel 17C. Pembangunan IPAL Komunal dan IPAL Puskesmas di Kota


Surabaya
Tahun : 2017
Lokasi
No. Nama Kegiatan Pelaksana Kegiatan
Kegiatan
(1) (2) (3) (4)
Pembangunan IPAL dan MCK Dinas Perumahan Rakyat dan
Kelurahan
1 Komunal Tipe A Kelurahan Kawasan Permukiman, Cipta
Wonokusumo
Wonokusumo Karya dan Tata Ruang
Pembangunan IPAL dan MCK Dinas Perumahan Rakyat dan
Kelurahan
2 Komunal Tipe A Kelurahan Kawasan Permukiman, Cipta
Kalirungkut
Kalirungkut Karya dan Tata Ruang
Pembangunan IPAL dan MCK Dinas Perumahan Rakyat dan
Kelurahan
3 Komunal Tipe B Kelurahan Kawasan Permukiman, Cipta
Genteng
Genteng Karya dan Tata Ruang
Pembangunan IPAL dan MCK Dinas Perumahan Rakyat dan
Kelurahan
4 Komunal Tipe C Kelurahan Kawasan Permukiman, Cipta
Rungkut Tengah
Rungkut Tengah Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Pembangunan IPAL Komunal Kelurahan
5 Kawasan Permukiman, Cipta
Kelurahan Kedung Cowek Kdung Cowek
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Pembangunan IPAL Komunal Kelurahan Putat
6 Kawasan Permukiman, Cipta
Kelurahan Putat Jaya Jaya
Karya dan Tata Ruang
Pembangunan IPAL dan MCK Dinas Perumahan Rakyat dan
Kelurahan
7 Komunal Tipe A Kelurahan Kawasan Permukiman, Cipta
Kedung Baruk
Kedung Baruk Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Pembangunan Gedung Type C Puskesmas
8 Kawasan Permukiman, Cipta
(IPAL Puskesmas Paket 1) Menur
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Pembangunan Gedung Type C Puskesmas
9 Kawasan Permukiman, Cipta
(IPAL Puskesmas Made) Made
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Pembangunan Gedung Type C Puskesmas
10 Kawasan Permukiman, Cipta
(IPAL Puskesmas Kalirungkut) Kalirungkut
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Pembangunan Gedung Type C Puskesmas
11 Kawasan Permukiman, Cipta
(IPAL Puskesmas Mulyorejo) Mulyorejo
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Pembangunan Gedung Type C
12 Puskesmas Mojo Kawasan Permukiman, Cipta
(IPAL Puskesmas Paket 2)
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Pembangunan Gedung Type C Puskesmas
13 Kawasan Permukiman, Cipta
(IPAL Puskesmas Paket 3) Lontar
Karya dan Tata Ruang
L - 71

Lokasi
No. Nama Kegiatan Pelaksana Kegiatan
Kegiatan
Lampiran
Dinas Perumahan Rakyat dan
14
Pembangunan Gedung Type C
(IPAL Puskesmas Paket 4)
Puskesmas Balas
Klumprik
Kawasan Permukiman, Cipta A
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
15 Pembangunan Gedung Type B Jl. Penjaringan- Kawasan Permukiman, Cipta
(Rusunawa Penjaringansari ) sari Timur Karya dan Tata Ruang
Pembangunan Gedung Type Dinas Perumahan Rakyat dan
16 B (Rusunawa Penjaringansari Jl. Penjaringan- Kawasan Permukiman, Cipta
IV ) sari Timur Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
17 Pembangunan Gedung Type B Jl. Urip Kawasan Permukiman, Cipta
(Rusunawa Urip Sumoharjo) Sumoharjo Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
18 Pembangunan Gedung Type B Kawasan Permukiman, Cipta
(Rusun Sombo) Jl. Sombo Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
19 Pembangunan Gedung Type B Kawasan Permukiman, Cipta
(Rusun Jambangan II) Jl. Jambangan Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Pengurugan Sirtu (PADAT)
20 Jl. Romokalisari Kawasan Permukiman, Cipta
(Rusunawa Romokalisari)
Karya dan Tata Ruang
Pembangunan IPAL dan MCK Dinas Perumahan Rakyat dan
Kelurahan Wo-
21 Komunal Tipe A Kelurahan Kawasan Permukiman, Cipta
nokusumo
Wonokusumo Karya dan Tata Ruang
Pembangunan IPAL dan MCK Dinas Perumahan Rakyat dan
Kelurahan Kali-
22 Komunal Tipe A Kelurahan Kawasan Permukiman, Cipta
rungkut
Kalirungkut Karya dan Tata Ruang
Pembangunan IPAL dan MCK Dinas Perumahan Rakyat dan
Kelurahan Gen-
23 Komunal Tipe B Kelurahan Kawasan Permukiman, Cipta
teng
Genteng Karya dan Tata Ruang
Pembangunan IPAL dan MCK Dinas Perumahan Rakyat dan
Kelurahan
24 Komunal Tipe C Kelurahan Kawasan Permukiman, Cipta
Rungkut Tengah
Rungkut Tengah Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Pembangunan IPAL Komunal Kelurahan
25 Kawasan Permukiman, Cipta
Kelurahan Kedung Cowek Kdung Cowek
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Pembangunan IPAL Komunal Kelurahan Putat
26 Kawasan Permukiman, Cipta
Kelurahan Putat Jaya Jaya
Karya dan Tata Ruang
Pembangunan IPAL dan MCK Dinas Perumahan Rakyat dan
Kelurahan Ke-
27 Komunal Tipe A Kelurahan Kawasan Permukiman, Cipta
dung Baruk
Kedung Baruk Karya dan Tata Ruang
Keterangan :
Sumber : Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman, Cipta Karya dan Tata
Ruang, 2017
L - 72

Tabel 17D. Monitoring IPAL Komunal di Kota Surabaya


Tahun : 2017

Tahun
No Program/ Kegiatan Lokasi
Pembangunan
(1) (2) (3) (4)
Nederland Commisie Voor
1 Duurzame Ontwikkeling 2007 Kelurahan Tenggilis Mejoyo RW 3
(NCDO)
Kelurahan Karah RT 4 dan RT 5/RW 6,
2008
Jl. Karah
Badan Lingkungan Hidup Kelurahan Sawunggaling RT 1/RW 8,
2 2009
Provinsi Jawa Timur Jl. Gunungsari I
Kelurahan Karah RT 1/RW 7, Jl. Bibis
2015
Karah No. 2
Kelurahan Dupak RT 1/RW 3, Jl. Taman
Dupak Bandarejo
Kelurahan Dupak RT 3/RW 3, Jl. Dupak
Satuan Kerja Pengemban- Bandarejo Gang 2 (timur)
gan Penyehatan Lingkun- Kelurahan Dupak RT 7/RW 3, Jl. Dupak
3 gan Pemukiman Jawa 2014 Bandarejo Gang 3 (barat)
Timur (Kementrian PU Kelurahan Dupak RT 9/RW 3, Jl.
Cipta Karya) Rembang Selatan
Kelurahan Morokrembangan, Gadukan
Utara RT 10/RW 5, Jl. Boezem Gadukan
Utara gang Boezem
Kelurahan Gundih, Margodadi gang V
2009
RT 4/RW 7
Kelurahan Gundih RT 8/RW 1
Kelurahan Gundih RT 7/RW 5
Kelurahan Gundih RT 1/RW 6
4 PNPM - MP Kelurahan Gundih RT 2/RW 6
2013 Kelurahan Gundih RT 3/RW 6
Kelurahan Gundih RT 9/RW 6
Kelurahan Gundih RT 10/RW 6
Kelurahan Gundih RT 2/RW 7
Kelurahan Gundih RT 3/RW 9
Kelurahan Petemon RT 4/RW 5, Jl.
Penanggungan (sisi barat)
Kelurahan Petemon RT 4/RW 5, Jl.
5 SPBM - USRI 2014
Penanggungan (sisi timur)
Kelurahan Bendul Merisi RT 2/RW 12,
Jl. Bendul Merisi Jaya Gang 4
L - 73

Lampiran
Sumber Limbah Sistem IPAL
Hasil Laboratorium
Memenuhi Tidak memenuhi
A
(5) (6) (7)

Kegiatan Pencucian Kedelai


ABR   √
dan Grey water

Grey water ABR   √

Grey water ABR - Filtrasi   √

Grey water ABR   √

Air selokan ABR   √

Air selokan ABR √  

Air selokan ABR √  

Air selokan ABR √  

Air selokan ABR √  

Air selokan Filtrasi √  

Air selokan Filtrasi √  


Air selokan Filtrasi √  
Air selokan Filtrasi √  
Air selokan Filtrasi √  
Air selokan Filtrasi √  
Air selokan Filtrasi √  
Air selokan Filtrasi √  
Air selokan Filtrasi √  
Air selokan bercampur air Filtrasi √  

Grey water dan Black water ABR   √

Grey water dan Black water ABR   √

ABR - Filtrasi
Grey water dan Black water   √
batu vulcano
L - 74

Tahun
No Program/ Kegiatan Lokasi
Pembangunan
Kelurahan Bendul Merisi RT 3/RW 12,
Jl. Bendul Merisi Jaya Gang 3
Kelurahan Wonokromo RT 16/RW 7, Jl.
Pulo Wonokromo No. 170
Kelurahan RT 12/RW 11 Sawahan, Jl.
2015
Kedungdoro gang 6
Kelurahan Gayungan RW 1
Kelurahan Jepara RT 8/RW 1
Kelurahan Kertajaya RT 4/RW 11
Kelurahan Peneleh RT 2/RW 5
6 PT. Pembangkit Jawa Bali 2012
Kelurahan Peneleh RT 4/RW 5
Kelurahan Peneleh RT 5/RW 5
Kelurahan Rungkut Tengah RT 1/RW 6
Kelurahan Tembok Dukuh RT 3/RW 2
Kelurahan Gading RT 2/RW 4, Jl. Setro
III
Kelurahan Kandangan RT 1/RW 4, Jl.
Wisma Tengger II
Kelurahan Ketabang RT 2/RW 1, Jl.
7 PT. Pembangkit Jawa Bali 2013
Kanginan 2 No. 20
Kelurahan Pagesangan RT 2/RW 1, Jl.
Pagesangan gang I
Kelurahan Simokerto RT 1/RW 1, Jl.
Granting gang 1
Kelurahan Gading RT 3/RW 8, Jl.
2009
Dukuh Setro Tengah gang I
Kelurahan Gayungan RT 2/RW 1, Jl.
2012
Gayungan gang 1 No. 15
8 Swadaya Masyarakat Kelurahan Bubutan RT 6/RW 8, Jl.
2012
Maspati Gang 6
2013 Kelurahan Gundih RT 8/RW 6
Balai RW V Kelurahan Jambangan Kota
2014
Surabaya
Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya tahun 2016
L - 75

Hasil Laboratorium
Sumber Limbah Sistem IPAL
Memenuhi Tidak memenuhi
Lampiran
Grey water dan Black water
ABR - Filtrasi
batu vulcano
  √ A
Grey water dan Black water ABR √  

Grey water dan Black water ABR   √

Air selokan Filtrasi   √


Air selokan Filtrasi   √
Air selokan Filtrasi √  
Air selokan Filtrasi √  
Air selokan Filtrasi √  
Air selokan Filtrasi √  
Air selokan Filtrasi √  
Air selokan Filtrasi   √

Air selokan ABR - Filtrasi √  

Air selokan ABR - Filtrasi √

Air selokan ABR - Filtrasi √  

Air selokan ABR - Filtrasi √  

Air selokan ABR - Filtrasi √  

Air selokan ABR - Filtrasi √  

Grey water, Air dari resapan


Filter - Biopori √  
septic tank

Air selokan ABR - Filtrasi √  

Air selokan bercampur air Filtrasi √  


Air sumur yang terkontamina-
Filtrasi √
si air selokan  
L - 76

Tabel 17E. Taman di Sepanjang Sempadan Sungai di Kota Surabaya


Tahun: 2017

No Nama Taman Alamat Luas (m2)


(1) (2) (3) (4)
1 Keputran Stren Kali Jl. Keputran 1.126,67
2 Taman Buah Undaan Ex. SPBU Undaan Jl. Undaan Kulon 1.254,30
3 Tm BMX Ketabang Jl. Ketabang Kali 4.500,00
4 Tm Ekspresi Jl. Kalimas 6.019,00
5 Tm Prestasi Jl. Ketabang Kali 15.303,00
6 Bulak Banteng Bulak Banteng Gg Masjid 553,09
Strean Saluran Kali-
Jl. Dukuh Bulak Banteng 3.040,15
7 tebu
Stren Kali Ngagel utara taman depan
Ngagel 839,6
8 novotel
9 Ngagel BAT Jl. Ngagel BAT 3.433,82
10 Ngagel Dadi Ngagel Dadi 1 Gg I 79
11 Tm. Lumumba Jl. Ngagel 500
12 Kebun Bibit Wonorejo Jl. Kendalsari 87.526,54
13 Depan Grand City Depan Grand City 1.726,93
14 Depan Perhutani Jl. Genteng Kali 352,78
15 Genteng Kali Jl. Genteng Kali 788
Sisi Timur dan Barat Utara Jl
Pegirian 408
16 Nyamplungan
17 Stren Kali Karet Jl. Karet 118
18 Ngagel dpn Novotel Jl. Ngagel 1.875,88
19 Ngagel Rejo Jl. Ngagel Rejo 1.500,00
Stren kali Jl. Dipone-
Jl. Diponegoro 1.040,00
20 goro ( Psr. Burung)
21 Stren kali Jl. Injoko Jl. Injoko 432,08
22 Irian Barat Jl. Irian Barat 574,97
23 JH. Merr Kalijudan Jl. Merr Kalijudan 101.475,64
Jl. Manyar (dep. Taman
Jl. Manyar (dep. Tm. Flora) 511,75
24 Flora)
Jl. Kalibokor TimurSamping
Kalibokor Timur 419
25 Puskesmas Pucang
26 Kedung Baruk Merr Kedung Baruk 2.816,14
27 Nginden Jl. Nginden 3.351,00
28 Ngagel Jl. Raya Ngagel 861,41
29 Ngagel Jaya Utara Jl. Ngagel Jaya Utara 14.510,00
30 Nginden Jangkungan JH. Jl. Nginden 1.270,97
Stren kali Jl. Kali-
Jl. Kalisari- Sutorejo 1.020,00
31 waron
L - 77

No Nama Taman Alamat Luas (m2)


Stren kali Jl. Arif Rah- Lampiran
Jl. AR. Hakim 713,79
32 man Hakim
33 Stren kali Jl. Kaliwaron J. Kaliwaron-Pacarkeling 2.470,00
A
Stren kali Jl. Panjang-
Jl. Panjangjiwo 1.777,30
34 jiwo
Stren kali Jl. Rungkut
Jl. Rungkut Madya 1.971,00
35 Madya
Strenkali Jl. Nginden
Jl. Nginden Semolo 844,26
36 Semolo
37 Taman Kalibokor Jl. Kalibokor 3.120,00
Stren kali Jl. Banyu
Jl. Banyu urip 3.012,00
38 urip
Keterangan :
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau, 2017 diolah oleh Dinas Lingkun-
gan Hidup Kota Surabaya tahun 2017
L - 78

Tabel 18. Kualitas Air Danau/Waduk/Situ/Embung di Kota Surabaya


Tahun : 2017

Residu tersuspensi (mg/l)


Residu terlarut (mg/l)
Temperatur (ᵒC)

COD (mg/L)
BOD (mg/L)
DHL (mg/L)

TDS (mg/L)
Waktu

TSS (mg/L)

DO (mg/L)
Sampling
No Nama

pH
(tgl/ bln/
thn)

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13)
Boesem 24 Januari
1 32,3 635 358 7,82 - 635 358 2,6 21 53,9
Kalidami 2017
Boesem
2 29 Mei 2017 29,4 439 3 7,67 - 439 3 2,5 11 70
Kalidami
Boesem 07 Agustus
3 33,2 871 9 7,76 - 871 9 0,8 6 32
Kalidami 2017
Boesem 11 September
4 31,1 961 9 7,47 - 961 9 2,5 7 35
Kalidami 2017
Boesem 24 Januari
5 31,1 1554 54 7,43 - 1554 54 3 13,9 34,7
Wonorejo 2017
Boesem
6 29 Mei 2017 27,8 9670 38 7,7 - 9670 38 2,9 51 208
Wonorejo
Boesem 07 Agustus
7 33,3 16 107 7,89 - 16 107 2,8 63 312
Wonorejo 2017
Boesem 14 September
8 35,2 16600 26 7,82 - 16600 26 2,7 26 128
Wonorejo 2017
Boesem 25 Januari
9 32,4 421 88 8 - 421 88 3,2 13,95 32,6
Kedurus 2017
Boesem
10 30 Mei 2017 32,2 434 26 7,68 - 434 26 3,2 10 54
Kedurus
Boesem 07 Agustus
11 33,2 478 52 7,8 - 478 52 4,6 6 29
Kedurus 2017
Boesem 11 September
12 33,7 578 51 7,61 - 578 51 3,1 14 70
Kedurus 2017
Boesem 25 Januari
13 30,9 800 135 7,7 - 800 135 2,6 25 64,6
Krembangan 2017
Boesem
14 30 Mei 2017 31,1 400 9 7,71 - 400 9 3 18 86
Krembangan
Boesem 11 Agustus
15 33,2 618 51 7,74 - 618 51 1,8 10 48
Krembangan 2017
Boesem 15 September
16 34,4 1100 4 7,4 - 1100 4 2,4 14 70
Krembangan 2017
Keterangan: “-” menunjukkan tidak dilakukan pengukuran untuk parameter ini
Sumber: Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
L - 79

Lampiran
A

Klorin Bebas (mg/L)

Minyak dan Lemak

Detergen (µg/L)

Sianida (mg/L)
Fecal Coliform

Total Coliform
NO2 (mg/L)

NO3 (mg/L)

NH3 (mg/L)

H2S (mg/L)
(jmlh/1000)

(jmlh/1000)
Fenol (µ/L)
T-P (mg/L)

(µg/L)
(14) (15) (16) (17) (18) (19) (20) (22) (23) (24) (25) (26)

0,0672 1,65 0,299 0,02 0,93 <1,26 <2100 89,2 - - <0,002 <0,02

<0,007 <0,02 3,67 <0,02 1,57 5 <1000 1428 - - <0,01 0,004

0,0026 <0,02 3,90 0,17 3,1 <5 <1000 <50 - - <0,01 <0,0008

0,049 0,065 3,87 0,15 1,87 <5 <1000 <50 - - <0,01 0,001

0,183 2,71 0,041 <0,004 0,54 <1,26 <2100 113,6 - - <0,002 <0,02

0,018 <0,02 3,76 0,07 1,92 7 <1000 <50 - - 0,015 0,0009

2,67 0,12 2,21 <0,02 1,88 <5 <1000 <50 - - 0,05 <0,00008

0,034 0,082 2,77 0,06 2,24 <mdl <1000 <50 - - 0,14 0,0046

<
0,009 6,779 0,01 0,894 <1,26 <2100 35,9 25000 48000 <0,002 <0,02
0,00893

0,013 <0,02 0,18 <0,02 1,32 <MDL <1000 <50 - - <0,01 <0,00008

2,83 <0,02 1,98 0,18 <0,04 <5 <1000 660 - - <0,02 <0,00008

0,043 4,98 0,043 0,21 1,4 <mdl <1001 <50 100 27400 <0,01 <0,00008

0,0788 0,914 0,76 0,02 1,13 3 <2100 0,935 - - <0,002 0,15

0,024 <0,02 0,077 <0,02 1,72 <mdl <1000 521 - - <0,01 0,0215

0,032 <0,02 3,86 0,24 1,12 <5 <1000 1155 - - <0,01 <0,0008

0,041 <0,02 3,91 0,43 3,4 <5 <1000 2247 0 900 0,043 <0,00008
L - 80

Tabel 18A. Kualitas Air Danau/Situ/Embung Kedurus untuk Parameter Kimia Tahun 2016-2017 Ko
Tahun : 2017
2016
Nama Lokasi DO BOD COD NH3
pH
(mg/L) (mg/L) (mg/L) (mg/L)
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
Boesem Kedurus (Januari) 7,51 3,9 12,1 30,1 0,09969
Boesem Kedurus (Mei) 7,51 3,9 12,1 30,1 0,09969
Boesem Kedurus (Agustus) 7,75 3,2 13,7 33,6 0,13800
Boesem Kedurus (September) 7,4 3,2 11,6 28,4 0,07660
Keterangan:
Sumber: Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Tabel 19. Kualitas Air Sumur di Kota Surabaya


Tahun : 2017

Temperatur (ᵒC)

Residu terlarut

Residu Tersus-
Waktu

pensi (mg/l)

COD (mg/l)
BOD (mg/l)
Sampling

(mg/l)
No Lokasi Sumur

pH
(tgl/ bln/
thn)

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9)


1 Jl. Makam Peneleh 35 Surabaya 04/04/2017 - - - - - -
2 Jl. Makam Peneleh 35 B Surabaya 04/04/2017 - - - - - -
3 Jl. Tajungsari Jaya Bhakti 14 04/04/2017 - - - - - -
Surabaya
4 Jl. Undaan Peneleh 2/2 Surabaya 04/04/2017 - - - - - -
5 Jl. Simorejo 1 no 44 Surabaya 04/04/2017 - - - - - -
6 Jl. Karangpoh Indah Gg III/30 04/04/2017 - - - - - -
7 Jl. Bibis TamaVII/7 04/04/2017 - - - - - -
8 Tambakrejo Buntu No 35 Surabaya 04/04/2017 29,7 126 0,13 6,90 - -
9 Tambakrejo Buntu 21 Surabaya 04/04/2017 29,8 377 0,38 6,88 - -
10 Tambakrejo Buntu No 11 Surabaya 04/04/2017 29,9 474 0,49 5,69 - -
11 Tambakrejo Buntu No 3 Surabaya 04/04/2017 29,8 421 0,43 6,77 - -
12 Sidonipah no 23 Surabaya 04/04/2017 29,6 591 0,6 6,44 - -
13 Karang Tembok 2/20 RT 08 RW 3 05/04/2017 29,8 415 0,42 6,89 - -
Surabaya
14 Jl. Tanjungsari V/25 Surabaya 10/07/2017 28,6 646 0,65 - - -
15 Jl. Simo Pomahan Baru 5/39 10/07/2017 28,7 387 0,39 - - -
Surabaya
16 Jl. Wonorejo 2/32 Surabaya 10/07/2017 28,9 298 0,3 - - -
17 Jl. Balongsari Tama No 1 Surabaya 10/07/2017 28,6 378 0,38 - - -
L - 81

ota Surabaya

2016 2017
Lampiran
Detergen
pH
DO BOD COD NH3 Detergen A
(µg/L) (mg/L) (mg/L) (mg/L) (mg/L) (µg/L)
(7) (8) (9) (10) (11) (12) (13)
79,6933174 8 3,2 13,95 32,6 6,779 35,9
79,6933174 7,68 3,2 10 54 0,18 <50
93,3 7,8 4,6 6 29 1,98 660
59,4 7,61 3,1 14 70 0,043 <50

Khrom (VI) (mg/l)


Total Fosfat sbg P

Kadmium (mg/l)
Selenium (mg/l)

Tembaga (mg/l)
NO3 sebagai N

NH3 -N (mg/l)

Barium (mg/l)
Kobalt (mg/l)

Boron (mg/l)
Arsen (mg/l)
DO (mg/l)

(mg/l)

(mg/l)

(10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20) (21)
- - - - - - - - - - - -
- - - - - - - - - - - -
- - - - - - - - - - - -

- - - - - - - - - - - -
- - - - - - - - - - - -
- - - - - - - - - - - -
- - - - - - - - - - - -
- - 34,434 0 0 - - - - - 0 <0,032
- - 0,000 0 0 - - - - - 0 <0,032
- - 11,680 0 0 - - - - - 0 <0,032
- - 0,000 0 0 - - - - - 0 <0,032
- - 27,530 0 0 - - - - - 0 <0,032
- - 48,640 0 0 - - - - - 0 0,032

- - - - - - - - - - - -
- - - - - - - - - - - -

- - - - - - - - - - - -
- - - - - - - - - - - -
L - 82

Temperatur (ᵒC)

Residu terlarut

Residu Tersus-
Waktu

pensi (mg/l)

COD (mg/l)
BOD (mg/l)
Sampling

(mg/l)
No Lokasi Sumur

pH
(tgl/ bln/
thn)

18
Genting Tambak Dalam 118 A 10/07/2017 28,7 620 0,68 - - -
Surabaya
Keterangan : “-” tidak dilakukan pengukuran pada parameter tersebut
Sumber : Dinas Kesehatan Kota Surabaya, 2017

Tabel 19. Kualitas Air Sumur di Kota Surabaya (Lanjutan)


Tahun : 2017

Air Raksa (mg/l)

Khlorida (mg/l)
Mangan (mg/l)
Timbal (mg/l)

Seng (mg/l)
Besi (mg/l)
No Lokasi Sumur

(1) (2) (22) (23) (24) (25) (26) (27)


1 Jl. Makam Peneleh 35 Surabaya - - - - - -
2 Jl. Makam Peneleh 35 B Surabaya - - - - - -
3 Jl. Tajungsari Jaya Bhakti 14 Surabaya - - - - - -
4 Jl. Undaan Peneleh 2/2 Surabaya - - - - - -
5 Jl. Simorejo 1 no 44 Surabaya - - - - - -
6 Jl. Karangpoh Indah Gg III/30 - - - - - -
7 Jl. Bibis TamaVII/7 - - - - - -
8 Tambakrejo Buntu No 35 Surabaya 0,155 - 0,028 - 0,062 58,53
9 Tambakrejo Buntu 21 Surabaya 0,119 - <0,022 - <0,019 70,23
10 Tambakrejo Buntu No 11 Surabaya 0,104 - <0,022 - 0,025 51,075
11 Tambakrejo Buntu No 3 Surabaya 0,13 - <0,022 - 0,049 57,465
12 Sidonipah no 23 Surabaya 0,054 - <0,022 - <0,019 89,385
13 Karang Tembok 2/20 RT 08 RW 3 0,121 - <0,022 - <0,019 35,72
Surabaya
14 Jl. Tanjungsari V/25 Surabaya - - - - - -
15 Jl. Simo Pomahan Baru 5/39 Surabaya - - - - - -
16 Jl. Wonorejo 2/32 Surabaya - - - - - -
17 Jl. Balongsari Tama No 1 Surabaya - - - - - -
Genting Tambak Dalam 118 A - - - - - -
18
Surabaya
Keterangan : “-” tidak dilakukan pengukuran pada parameter tersebut
Sumber : Dinas Kesehatan Kota Surabaya, 2017
L - 83

Khrom (VI) (mg/l)


Total Fosfat sbg P

Kadmium (mg/l)
Selenium (mg/l)

Tembaga (mg/l)
NO3 sebagai N

NH3 -N (mg/l)

Barium (mg/l)
Kobalt (mg/l)

Boron (mg/l)
Arsen (mg/l)
Lampiran
DO (mg/l)

(mg/l)
A
(mg/l)
- - - - - - - - - - - -

Khlorin bebas (mg/l)

Belerang sebagai
Nitrit sebagai N

Gross-A (Bq/L)

Gross-B (Bq/L)
Fluorida (mg/l)

Total Coliform
Fecal coliform
Sianida (mg/l)

Sulfat (mg/l)

(jml/100 ml)

(jml/100 ml)
H2S (mg/l)
(mg/l)

(28) (29) (30) (31) (32) (33) (34) (36) (37) (38)
- - - - - - 1983,6 2419,6 - -
- - - - - - 2419,6 2419,6 - -
- - - - - - 2419,6 2419,6 - -
- - - - - - 2419,6 2419,6 - -
- - - - - - 2419,6 2419,6 - -
- - - - - - 2419,6 2419,6 - -
- - - - - - 2419,6 2419,6 - -
<0,01 0 0,0250 57,12 - - - - - -
<0,01 0 0,0180 49,57 - - - - - -
<0,01 0 0,0140 57,32 - - - - - -
<0,01 0 0,0110 57,03 - - - - - -
<0,01 0 0,0350 218,6 - - - - - -
<0,01 0 0,0220 57,28 - - - - - -

- - - - - - - - - -
- - - - - - - - - -
- - - - - - - - - -
- - - - - - - - - -
- - - - - - - - - -
L - 84

Tabel 19A. Data Pelanggan PDAM Tahun 2014-2017 di Kota Surabaya


Tahun : 2017
Tahun
NO URAIAN
2014 2015 2016 2017
1 Rumah Tangga 483.822 492.990 502.066 508.209
2 Industri 411 403 404 398
3 Niaga 35.409 36.398 38.075 39.535
4 Pemerintah 900 915 887 899
5 HANKAM 445 446 455 469
6 Pelabuhan 5 6 6 6
7 Sosial Umum 3.662 3.727 3.780 3.847
8 PDAM Lainnya 52 52 52 52
9 Sosial Khusus 1.982 2.047 2.094 2.169
Jumlah 526.688 536.984 547.819 555.584
Keterangan:
Sumber: PDAM Surya Sembada Kota Surabaya, 2017

Tabel 19B. Rata-Rata Hasil Pemeriksaan Kualitas Air Produksi Instalasi


Penjernihan Ngagel I PDAM Surya Sembada Kota Surabaya
Tahun : 2017

Standart Bulan
No Parameter Satuan
Maksimal *) Jan Feb Mar Apr
1 Suhu 0
C - 26.79 26.79 27.29 28.13
2 Kekeruhan skala NTU 5 1.05 1.16 1.22 1.16
3 DHL umhos/cm - 421.90 456.90 404.00 376.22
4 pH   6,5 - 8,5 7.18 7.27 7.04 6.99
mg/L
5 Alkalinitas - 147.17 113.47 133.12 122.57
CaCO3
6 CO2 Bebas mg/L CO2 - 18.27 12.69 24.62 24.48
mg/L
7 Zat organik 10 5.86 5.84 6.63 6.02
KMnO4
Jml/100
8 Total Coli 0 0.00 0.00 0.00 0.00
ml
Jml/100
9 Fecal Coli 0 0.00 0.00 0.00 0.00
ml
10 Khlor Bebas mg/L Cl2 0.2-1.0 1.02 1.07 0.98 0.78
11 TDS **) mg/L 1000 219.50 238.00 179.00 185.33
12 Warna TCU 15 6.00 5.80 6.50 7.67
13 DO **) mg/l 02 - 6.58 5.89 6.77 6.15
14 Amonia mg/l NH3 1.5 0.13 0.07 0.38 0.26
L - 85

Lampiran
A

Bulan
May Jun Jul Aug Sept Okt Nop Des
28.03 27.36 27.16 26.86 28,27 28,94 27,9 27,66
1.12 1.12 0.95 1.23 1,18 1,79 1,48 1,31
446.80 448.27 466.33 485.00 523,84 501,27 502,09 510,39
7.04 7.12 7.24 7.25 7,29 7,19 6,96 6,97

148.06 155.13 155.51 160.44 158,31 145,27 111,31 114,16

26.85 24.31 18.45 18.46 18,23 19,07 24,28 24,19

5.26 5.43 4.36 4.85 4,99 6,41 7,64 7,89

0.00 0.00 0.00 0.00 0 0 0 0

0.00 0.00 0.00 0.00 0 0 0 0

1.20 1.19 0.81 0.89 0,77 0,8 0,82 0,9


221.60 223.67 223.50 219.75 230,33 239,4 251,75 266,25
5.80 3.00 3.75 5.50 5,33 3,2 8,25 7,25
6.55 6.60 6.37 6.17 6,32 5,41 5,06 6,28
0.23 0.22 0.24 0.19 0,44 0,23 0,41 0,38
L - 86

Standart Bulan
No Parameter Satuan
Maksimal *) Jan Feb Mar Apr
<
15 Nitrit **) mg/l NO2 3 < 0.0079 ttd 0.01
0.0079
16 Nitrat mg/l NO3 50 6.25 4.04 3.81 1.15
mg/l
17 Kalsium **) - 119.48 132.58 108.50 108.85
CaCO3
Magnesium
18 mg/l Mg - 11.01 9.51 8.59 8.59
**)
19 Klorida **) mg/l Cl 250 26.14 24.59 26.46 20.33
20 Sulfat **) mg/l SO4 250 102.18 49.66 114.93 115.93
21 Fluorida **) mg/l F 1.5 0.22 0.32 0.46 < 0.045
<
22 Besi **) mg/l Fe 0.3 0.08 - < 0.0551
0.0551
23 Aluminium mg/l Al 0.2 0.28 - 0.15 0.68
24 Krom **) mg/l Cr 0.05 0.00 ttd 0.01 0.00
25 Tembaga mg/l Cu 2 0.13 - < 0.114 < 0.114
26 Detergen mg/L - - - - 0,04
Keterangan : *) Standar Maksimal Sesuai Dengan : Peraturan Menteri Kesehatan
No: 492/MENKES/PER/IV/2010 Tentang Syarat-Syarat Pengawasan Kualitas Air Minum
Sumber : PDAM Surya Sembada, 2017

Tabel 19C. Rata-Rata Hasil Pemeriksaan Kualitas Air Produksi Instalasi


Penjernihan Ngagel II PDAM Surya Sembada Kota Surabaya
Tahun : 2017

Standart Bulan
No Parameter Satuan
Maksimal *) Jan Feb Mar Apr
1 Suhu 0
C - 26.76 26.29 27.26 27.75
skala
2 Kekeruhan 5 0.81 0.81 0.79 0.92
NTU
umhos/
3 DHL - 420.14 365.37 403.82 374.78
cm
4 pH   6,5 - 8,5 7.05 6.97 6.93 6.86
mg/L
5 Alkalinitas - 146.62 139.22 139.70 119.07
CaCO3
6 CO2 Bebas mg/L CO2 - 24.62 29.55 33.09 34.36
mg/L
7 Zat organik 10 6.61 5.99 6.52 6.31
KMnO4
Jml/100
8 Total Coli 0 0.00 0.00 0.00 0.00
ml
Jml/100
9 Fecal Coli 0 0.00 0.00 0.00 0.00
ml
L - 87

Bulan
May Jun Jul Aug Sept Okt Nop Des
Lampiran
< 0.0079 < 0.0079 0.01 0.01 0,01 0,02 0,01 0,02 A
4.22 2.76 3.45 3.42 1,85 6,09 5,98 6,48

109.66 125.19 119.58 107.96 113,53 113,7 128,25 115,69

12.56 17.37 11.21 8.93 15,8 12,57 8,46 14,47

24.69 24.23 22.70 23.96 25,98 26,56 31,64 27,77


102.08 98.63 101.05 217.18 215,93 37,42 62,6 74,55
0.56 0.39 0.27 0.23 0,31 0,5 1,16 < 0,045
< 0.0551 < 0.0551 < 0.0551 < 0.0551 < 0,0551 < 0,0551 < 0,0551 0,06
0.11 0.18 0.16 0.20 - - - -
0.01 < 0.0009 0.01 0.00 0 0,01 0,01 0,01
< 0.114 < 0.114 < 0.114 < 0.114 < 0.114 < 0.114 < 0.114 < 0.114
0,04 0,04 0,03 0,04 0,03 0,03 0,03 0,03

Bulan
May Jun Jul Aug Sept Okt Nop Des
27.41 27.21 26. 90 26.72 27,63793 28,34545 27,59091 27,58889

0.86 0.91 0.89 0.89 0,903448 0,972727 1,325455 1,342222

445.20 451.07 465.19 488.18 515,8421 501,5909 505,8636 504,5

6.92 6.98 7.09 7.05 7,060345 6,987273 6,703455 6,694444

145.02 153.67 155.13 162.49 160,1726 147,34 114,2209 108,6383

33.74 31.83 25.15 28.40 29,92684 30,56545 41,37591 43,23222

5.54 5.43 4.33 4.80 4,277895 5,888636 7,461818 7,403333

0.00 0.00 0.00 0.00 0 0 0 0

0.00 0.00 0.00 0.00 0 0 0 0


L - 88

Standart Bulan
No Parameter Satuan
Maksimal *) Jan Feb Mar Apr
10 Khlor Bebas mg/L Cl2 0.2-1.0 1.01 0.98 0.90 0.79
11 TDS **) mg/L 1000 216.50 186.75 178.50 175.00
12 Warna TCU 15 6.25 4.25 5.00 6.00
13 DO **) mg/l 02 - 6.36 6.79 6.81 6.11
14 Amonia mg/l NH3 1.5 0.11 0.16 0.11 0.23
< <
15 Nitrit **) mg/l NO2 3 < 0.0079 < 0.0079
0.0079 0.0079
16 Nitrat mg/l NO3 50 5.98 3.65 4.68 1.95
mg/l
17 Kalsium **) - 119.88 112.96 109.01 109.09
CaCO3
Magnesium
18 mg/l Mg - 10.78 12.22 11.48 8.79
**)
19 Klorida **) mg/l Cl 250 25.46 25.50 25.5722.63
20 Sulfat **) mg/l SO4 250 79.93 94.38 100.65111.02
21 Fluorida **) mg/l F 1.5 0.48 < 0.045 0.63
< 0.045
< <
22 Besi **) mg/l Fe 0.3 < 0.0551 < 0.0551
0.0551 0.00551
23 Aluminium mg/l Al 0.2 0.23 0.12 0.15 0.25

24 Krom **) mg/l Cr 0.05 0.01 0.00 0.01 0.00

25 Tembaga mg/l Cu 2 0.20 < 0.114 < 0.114 < 0.114


26 Detergen mg/L   0,04 0,04 0,04 0,03
Keterangan : *) Standar Maksimal Sesuai Dengan : Peraturan Menteri Kesehatan
No:492/MENKES/PER/IV/2010 : Tentang Syarat-Syarat Pengawasan Kualitas Air Minum
Sumber : PDAM Surya Sembada, 2017

Tabel 19D. Rata-Rata Hasil Pemeriksaan Kualitas Air Produksi Instalasi


Penjernihan Ngagel III PDAM Surya Sembada Kota Surabaya
Tahun : 2017

Standart Bulan
No Parameter Satuan
Maksimal *) Jan Feb Mar Apr
1 Suhu 0
C - 27.00 26.59 27.23 27.95
2 Kekeruhan skala NTU 5 0.75 0.71 0.69 0.92
3 DHL umhos/cm - 424.67 373.79 392.91 370.78
4 pH   6,5 - 8,5 7.03 6.95 6.90 6.84
mg/L
5 Alkalinitas - 148.70 140.72 136.28 116.12
CaCO3
6 CO2 Bebas mg/L CO2 - 25.65 31.84 34.89 45.60
L - 89

Bulan
May Jun Jul Aug Sept Okt Nop Des Lampiran
0.85
218.20
1.02
225.00
0.92
224.25
1.01
223.00
0,903214
233,6667
0,81
240,6
0,737273
251
0,759444
264,25
A
5.40 2.33 6.25 4.75 6 5 9 7,75
6.48 6.47 6.611 6.70 6 5 5 6,3125
0.21 0.18 0.33 0.14 0,239333 0,29992 0,532478 0,35405
< <
< 0.0079 0.01 0,01 0,02 0,01 0,02
0.0079 0.0079
3.41 1.58 7.34 2.00 1,39 5,64 6,41 7,38

106.55 135.18 121.85 109.20 127,68 135,26 114,62 120,47

13.17 14.06 10.64 11.22 11,9 10,03 11,95 14,42

23.63 24.63 23.71 25.44 27,21 26,77 33,28 27,79


92.60 95.77 87.73 210.68 181,59 38 59,5 75,4
0.58 0.31 0.39 0.16 0,27 0,45 0,9 < 0,045
< <
0.13 < 0.0551 < 0.0551 0,09 0,21 < 0.0551
0.0551 0.0551
0.11 0.00 0.13 0.15 - - - -
<
0.00 0.00 0.00 0 0,01 0,01 0,01
0.0009
< 0.114 < 0.114 < 0.114 0.13 0,114 0,114 0,114 0,114
0,04 0,03 0,04 0,02 0,04 0,04 0,04 0,03

May Jun Jul Aug Sept Okt Nop Des


27.58 27.10 26.80 26.36 27,72069 28,54091 27,61818 27,62778
1.57 1.11 1.10 1.32 1,48069 1,530455 1,496818 1,346667
441.10 447.20 464.48 479.05 516,6842 500,5 502,2273 505,2222
6.98 7.03 7.16 7.09 7,068276 6,990909 6,745909 6,709444

148.64 154.96 152.50 163.54 160,3589 145,3609 110,9282 110,9272

30.78 29.20 22.29 26.92 29,86842 29,75318 38,28909 43,54056


L - 90

mg/L
7 Zat organik 10 5.79 5.75 5.94 5.64
KMnO4
Jml/100
8 Total Coli 0 0.00 0.00 0.00 0.00
ml
Jml/100
9 Fecal Coli 0 0.00 0.00 0.00 0.00
ml
10 Khlor Bebas mg/L Cl2 0.2-1.0 0.78 0.85 0.91 0.73
11 TDS **) mg/L 1000 220.00 188.75 178.50 177.50
12 Warna TCU 15 5.50 4.25 4.75 6.25
13 DO **) mg/l 02 - 4.79 5.04 5.05 5.04
14 Amonia mg/l NH3 1.5 0.13 0.23 0.08 0.20
< < < <
15 Nitrit **) mg/l NO2 3
0.0079 0.0079 0.0078 0.0079
16 Nitrat mg/l NO3 50 5.68 3.60 4.94 2.66
mg/l
17 Kalsium **) - 115.00 105.40 96.29 105.31
CaCO3
Magnesium
18 mg/l Mg - 10.26 12.79 12.44 9.72
**)
19 Klorida **) mg/l Cl 250 25.72 24.23 24.94 20.52
20 Sulfat **) mg/l SO4 250 79.50 103.10 94.48 115.85
<
21 Fluorida **) mg/l F 1.5 0.74 0.25 1.02
0.045
< < <
22 Besi **) mg/l Fe 0.3 0.11
0.0551 0.0551 0.0551
23 Aluminium mg/l Al 0.2 0.16 0.14 0.26 0.33

24 Krom **) mg/l Cr 0.05 0.00 0.01 0.01 0.01

<
25 Tembaga mg/l Cu 2 < 0.114 < 0.114 < 0.114
0.114
26 Detergen mg/L - 0,04 0,04 0,04 0,03
Keterangan : *) Standar Maksimal Sesuai Dengan : Peraturan Menteri Kesehatan
No: 492/MENKES/PER/IV/2010 : Tentang Syarat-Syarat Pengawasan Kualitas Air Minum
Sumber : PDAM Surya Sembada, 2017

Tabel 19E. Rata-Rata Hasil Pemeriksaan Kualitas Air Produksi Instalasi


Penjernihan Karang Pilang I PDAM Surya Sembada Kota Surabaya
Tahun : 2017

Standart Bulan
No Parameter Satuan
Maksimal *) Jan Feb Mar Apr
1 Suhu 0
C - 28.93 27.57 28.25 28.77
2 Kekeruhan skala NTU 5 1.10 0.76 0.58 0.68
L - 91

5.12 5.71 3.91 4.43 4,23 6,953545 7,568636 6,882222


Lampiran
0.00 0.00 0.00 0.00 0 0 0 0
A
0.00 0.00 0.00 0.00 0 0 0 0

0.85 0.84 0.99 1.05 0,897931 0,760455 0,847273 0,832222


219.20 224.33 222.25 215.00 228,3333 235 258,5 248,3333
8.40 2.67 5.00 5.25 7 3,8 6,5 8
4.78 4.35 4.69 4.39 4 3 4 4,33
0.26 0.23 0.34 0.17 0,287 0,298316 0,356055 0,313285
< <
< 0.0079 0.01 0,01 0,02 0,01 0,02
0.0079 0.0079
4.62 1.14 7.10 4.91 2,31 6,07 6,73 6,06

109.37 135.54 123.87 114.88 114,38 123,77 118,82 122,56

14.70 13.19 9.78 7.77 13,11 10,26 9,07 10,14

25.38 25.12 23.24 23.73 27,6 26,22 33,41 26,72


99.66 111.97 100.03 195.65 224,17 36,78 63,73 73,97

0.57 0.55 0.60 0.23 0,24 0,5 0,68 < 0,045

< <
< 0.0551 0.54 < 0.0551 < 0.0551 0,11 < 0.0551
0.0551 0.0551
0.12 0.18 0.18 0.18 - - - -
<
0.01 0.00 0.00 0 0,01 0 0,01
0.0009

< 0.114 < 0.114 < 0.114 0.15 < 0,114 < 0,114 < 0,114 < 0,114

0,04 0,03 0,03 0,01 0,03 0,04 0,04 0,03

Bulan
May Jun Jul Aug Sept Okt Nop Des
28.26 27.47 27,38 27,59 28,328 30,023 27,406 28,194
0.64 0.68 0,45 0,58 0,512 0,826 0,823 0,799
L - 92

Standart Bulan
No Parameter Satuan
Maksimal *) Jan Feb Mar Apr
3 DHL umhos/cm - 597.52 570.79 573.55 413.33
4 pH   6,5 - 8,5 7.16 7.15 7.22 7.20
5 Alkalinitas mg/L CaCO3 - 133.78 121.49 139.12 134.07
6 CO2 Bebas mg/L CO2 - 18.99 17.28 16.87 17.34
7 Zat organik mg/L KMnO4 10 5.39 5.08 4.40 4.92
8 Total Coli Jml/100 ml 0 0.00 0.00 0.00 0.00
9 Fecal Coli Jml/100 ml 0 0.00 0,00 0.00 0.00
10 Khlor Bebas mg/L Cl2 0.2-1.0 0.76 0.87 0.93 0.86
11 TDS **) mg/L 1000 299.25 277.75 278.75 198.00
12 Warna TCU 15 0.25 0.25 2.90 0.80
13 DO **) mg/l 02 - 4.94 4.88 4.46 4.17
14 Amonia mg/l NH3 1.5 0.10 0.17 0.17 0.08

15 Nitrit **) mg/l NO2 3 0.01 0.01 0.01 0.00

16 Nitrat mg/l NO3 50 3.92 3.91 3.95 3.99


17 Kalsium **) mg/l CaCO3 - 99.47 94.94 116.18 96.05
Magnesium
18 mg/l Mg - 25.77 24.06 21.13 17.99
**)
19 Klorida **) mg/l Cl 250 13.50 19.41 21.45 16.92
20 Sulfat **) mg/l SO4 250 64.51 72.64 58.43 30.08
21 Fluorida **) mg/l F 1.5 0.16 0.28 0.38 0.36

22 Besi **) mg/l Fe 0.3 0.03 0.09 0.06 0.02

23 Aluminium mg/l Al 0.2 0.12 0.12 0.18 0.13

24 Krom **) mg/l Cr 0.05 0.01 < 0.0092 < 0.0092 0.01

25 Tembaga mg/l Cu 2 0.00 0.00 0.00 0.00

26 Detergen mg/L - 0,09 ttd 0,04 0,01


Keterangan : *) Standar Maksimal Sesuai Dengan : Peraturan Menteri Kesehatan
No: 492/MENKES/PER/IV/2010 : Tentang Syarat-Syarat Pengawasan Kualitas Air Minum
Sumber : PDAM Surya Sembada, 2017
L - 93

Bulan
May Jun Jul Aug Sept Okt Nop Des
Lampiran
471.50 490.47 497,1 469,55 500,654 487,619 481,727 472,444
7.34 7.34 7,5 7,47 7,546 7,318 7,211 7,11
A
163.46 160.84 165,62 166,43 171,095 161,604 124,293 121,91
16.64 15.01 10,73 11,92 9,907 16,869 16,342 18,492
3.93 4.16 4,15 4,25 5,147 5,052 6,627 5,883
0.00 0.00 0 0 0 0 0 0
0.00 0.00 0 0 0 0 0 0
0.86 0.86 0,9 0,87 0,843103 0,88455 0,817273 0,851111
238.00 247.00 248 236,25 245,5 241,6 249,5 239
2.11 1.37 2,7 4,49 8,388475 11,2669 11,2246 1,2103
3.86 3.59 4,21 4,09 3 3 4 4,5
0.14 0.15 0,12 0,08 0,0858 0,15252 0,221325 0,218667
< <
< 0.0072 0.02 < 0,0072 0,01 0 0
0.0072 0.0072
3.94 - - 10.86 14,32 13,06 13,67 11,61
100.88 110.48 110.48 80.07 107,76 103,06 107 127,89

24.21 21.61 21.61 33.90 30,16 30,23 21,98 20,68

20.80 21.26 21.26 22.42 25,35 25,46 25,71 25,27


42.95 27.02 27.02 32.95 28,93 35,22 54,77 48,26
0.84 1.25 1.25 0.59 0,52 0,55 0,71 0,63
<
0.04 0.04 0.03 0,10 0,05 0,05 0,02
0.0294
0.14 0.22 0.22 0.20 - - - -
< < < <
< 0.0078 < 0.0078 0 0
0.0078 0.0078 0.0078 0.0078
< <
0.00 0.00 0.00 0,00 0,00 0,00
0.003400 0,002832
0,04 0,04 0,04 0,04 0,04 0,05 0,03 0,03
L - 94

Tabel 19F. Rata-Rata Hasil Pemeriksaan Kualitas Air Produksi Instalasi


Penjernihan Karang Pilang II PDAM Surya Sembada Kota Surabaya
Tahun : 2017

Standart Bulan
No Parameter Satuan
Maksimal *) Jan Feb Mar Apr
1 Suhu 0
C - 29.09 27.77 27.88 29.09
2 Kekeruhan skala NTU 5 0.78 0.76 0.70 0.83
3 DHL umhos/cm - 570.90 568.26 561.14 422.28
4 pH   6,5 - 8,5 7.17 7.11 7.17 7.11
5 Alkalinitas mg/L CaCO3 - 132.63 123.39 130.98 130.66
6 CO2 Bebas mg/L CO2 - 18.10 17.60 17.53 20.02
mg/L
7 Zat organik 10 5.15 4.74 4.85 4.57
KMnO4
8 Total Coli Jml/100 ml 0 0.00 0.00 0.00 0.00
9 Fecal Coli Jml/100 ml 0 0.00 0.00 0.00 0.00
10 Khlor Bebas mg/L Cl2 0.2-1.0 0.79 0.87 0.91 0.90
11 TDS **) mg/L 1000 295.25 260.00 275.75 204.00
12 Warna TCU 15 0.86 1.16 2.13 2.04
13 DO **) mg/l 02 - 4.06 4.09 3.99 4.08
14 Amonia mg/l NH3 1.5 0.09 0.18 0.15 0.10
15 Nitrit **) mg/l NO2 3 0.01 0.01 < 0.0080 0.01
16 Nitrat mg/l NO3 50 3.91 3.90 4.00 3.99
17 Kalsium **) mg/l CaCO3 - 106.09 107.69 117.33 116.07
Magnesium
18 mg/l Mg - 23.74 25.08 23.22 16.54
**)
19 Klorida **) mg/l Cl 250 13.71 20.21 20.68 16.40
20 Sulfat **) mg/l SO4 250 64.17 68.03 61.21 33.35
21 Fluorida **) mg/l F 1.5 0.15 0.31 0.32 0.42
<
22 Besi **) mg/l Fe 0.3 0.07 < 0.0494 0.02
0.0494
23 Aluminium mg/l Al 0.2 0.11 0.17 0.14 0.08
<
24 Krom **) mg/l Cr 0.05 0.00 < 0.0092 0.01
0.0092

25 Tembaga mg/l Cu 2 0.00 0.00 0.00 0.00

26 Detergen mg/L - 0,05 0,14 0,03 0,04


Keterangan : *) Standar Maksimal Sesuai Dengan : Peraturan Menteri Kesehatan
No:92/MENKES/PER/IV/2010 : Tentang Syarat-Syarat Pengawasan Kualitas Air Minum
Sumber : PDAM Surya Sembada, 2017
L - 95

Lampiran
Bulan
A
May Jun Jul Aug Sept Okt Nop Des
27.95 27.14 27.14 27.38 28,48699 29,6 28,28182 28,05
0.73 0.87 0.56 0.68 0,607931 1,320909 1,291591 2,299444
471.35 480.73 484.10 471.41 495,1852 479,4091 459,3818 469
7.30 7.40 7.51 7.48 7,422069 7,266818 7,143636 7,052778
162.48 165.18 168.53 160.56 166,9413 149,78 115,667 117,4633
16.72 13.53 10.55 11.47 12,71221 17,02048 17,91686 22,13733

3.88 4.02 4.35 4.29 4,546381 5,1705 6,376182 5,709333

0.00 0.00 0.00 0.00 0 0 0 0


0.00 0.00 0.00 0.00 0 0 0 0
0.90 0.86 0.88 0.89 0,815172 0,804545 0,780455 0,783889
246.00 234.00 240.40 234.00 259,75 255,4 242 238,3333
2.11 2.11 3.29 5.29 10,23485 9,62662 11,2246 2,6409
3.56 3.68 4.00 3.89 3 3 3 4,706667
0.15 0.13 0.21 0.10 0,135425 0,18308 0,249325 0,259367
<0.0072 < 0.0072 0.01 0.01 0,01 0,01 0 < 0,0072
3.89 - - 10.78 14,23 12,8 13,7 11,56
108.59 96.62 93.75 84.63 108,78 118,38 87,8 120,18

25.32 25.19 32.90 35.44 30,26 24,81 26,53 23,42

21.01 22.51 21.07 22.39 25,39 24,25 25,98 23,92


45.97 39.27 28.63 34.52 33,18 40,38 58,22 49,23
0.82 1.46 0.86 0.56 0,57 0,64 0,63 0,61

< 0.0294 < 0.0294 0.05 0.05 0,12 0,03 0,07 0,04

0.15 0.17 0.18 0.16 - - - -

< 0.0078 < 0.0078 0.00 < 0.0078 < 0.0078 < 0.0078 0,00 < 0.0078

< < <


0.00 0.00 0.00 0,00 < 0,002896
0.003400 0,002832 0,002828
0,00 0,06 0,05 0,04 0,02 0,04 0,04 0,04
L - 96

Tabel 19G. Rata-Rata Hasil Pemeriksaan Kualitas Air Produksi Instalasi


Penjernihan Karang Pilang III PDAM Surya Sembada Kota Surabaya
Tahun : 2017

Standart Bulan
No Parameter Satuan
Maksimal *) Jan Feb Mar Apr
1 Suhu 0
C - 28.46 27.46 27.95 28.57
2 Kekeruhan skala NTU 5 0.70 0.72 0.66 0.94
3 DHL umhos/cm - 576.71 574.74 562.38 422.39
4 pH   6,5 - 8,5 7.37 7.35 7.40 7.25
mg/L
5 Alkalinitas - 136.17 124.06 132.73 130.28
CaCO3
6 CO2 Bebas mg/L CO2 - 12.23 11.20 10.78 14.69
mg/L
7 Zat organik 10 5.29 5.35 4.94 4.90
KMnO4
Jml/100
8 Total Coli 0 0.00 0.00 0.00 0.00
ml
Jml/100
9 Fecal Coli 0 0.00 0.00 0.00 0.00
ml
10 Khlor Bebas mg/L Cl2 0.2-1.0 0.80 0.87 0.90 0.81
11 TDS **) mg/L 1000 295.75 263.33 280.25 203.33
12 Warna TCU 15 0.71 1.16 1.74 1.11
13 DO **) mg/l 02 - 6.30 6.35 5.62 5.55
14 Amonia mg/l NH3 1.5 1.28 0.19 0.19 0.05
15 Nitrit **) mg/l NO2 3 0.01 0.01 < 0.0080 0.12
16 Nitrat mg/l NO3 50 3.86 3.88 3.92 3.96
mg/l
17 Kalsium **) - 115.91 112.85 125.35 98.76
CaCO3
Magnesium
18 mg/l Mg - 25.65 22.98 18.19 20.12
**)
19 Klorida **) mg/l Cl 250 13.48 19.70 21.39 16.00
20 Sulfat **) mg/l SO4 250 62.69 67.32 59.11 39.57
21 Fluorida **) mg/l F 1.5 0.11 0.38 0.60 0.47
22 Besi **) mg/l Fe 0.3 0.05 < 0.0494 0.08 0.01
23 Aluminium mg/l Al 0.2 0.14 0.17 0.20 0.12
24 Krom **) mg/l Cr 0.05 0.01 < 0.0092 < 0.0092 0.01
<
25 Tembaga mg/l Cu 2 0.00 0.00 0.00
0.001636
26 Detergen mg/L - 0,06 0,04 0,04 0,02
Keterangan : *) Standar Maksimal Sesuai Dengan : Peraturan Menteri Kesehatan
No 492/MENKES/PER/IV/2010 Tentang Syarat-Syarat Pengawasan Kualitas Air Minum
Sumber : PDAM Surya Sembada, 2017
L - 97

Lampiran
Bulan
A
May Jun Jul Aug Sept Okt Nop Des
27.86 27.29 26.92 26.98 28,328 29,627 28,493 27,978
0.66 0.70 0.54 0.66 0,512 0,612 0,97 0,96
468.65 485.27 461.81 471.68 500,654 479,364 481,045 468,833
7.42 7.51 7.61 7.60 7,546 7,446 7,264 7,203

165.61 167.11 168.21 234.36 171,095 161,83 120,199 119,719

13.15 11.40 8.32 8.62 9,907 12,03 13,832 15,297

4.15 4.62 4.56 4.65 5,147 5,365 6,322 5,742

0.00 0.00 0.00 0.00 0 0 0 0

0.00 0.00 0.00 0.00 0 0 0 0

0.90 0.86 0.88 0.91 0,843 0,855 0,814 0,854


237.50 236.67 239.80 236.00 257,75 232 240,25 231
1.74 2.11 3.29 5.68 11,3427 11,2 12,6552 7,5565
5.77 5.36 6.04 6.29 6 4 6 5,976667
0.14 0.15 0.07 0.10 0,10298 0,1724 0,1945 0,2695
<0.0072 < 0.0072 0.01 0.02 0,01 0,01 0 < 0,0072
3.84 - - 10.84 14,36 12,87 13,53 11,47

91.54 100.54 102.95 72.87 121,13 108,18 95,32 134,51

27,28 27.61 30.65 35.37 30,93 27,48 24,72 20,7

21,21 22.82 20.37 22.36 25,96 25,72 25,12 25,75


45.91 28.20 27.71 29.98 31,66 31,03 54,32 49,8
0.95 1.45 0.75 0.59 0,52 0,54 0,72 0,62
< 0.0294 0.04 0.07 0.06 0,17 0,11 0,08 0,04
0.12 0.18 0,17 0.18 - - - -
< 0.0078 < 0.0078 0.00 < 0.0078 < 0,0078 < 0,0078 0,00 < 0,0078
< <
0.00 0.00 0.00 < 0,002828 0,00 0,00
0.003400 0,002832
0,06 0,04 0,03 0,03 0,04 0,04 0,00 0,03
L - 98

Tabel 20. Kualitas Air Laut di Kota Surabaya


Tahun : 2017

Waktu
Warna
No Nama Lokasi Sampling Lokasi Sampling
(Mt)
(tgl/bln/Thn)
(1) (2) (3) (4) (5)
1 Kawasan Wisata Bahari 06/02/2017 Kenjeran Pengasapan Ikan <LD
2 Kawasan Wisata Bahari 15/05/2017 Kenjeran Pengasapan Ikan 0
3 Kawasan Wisata Bahari 21/08/2017 Kenjeran Pengasapan Ikan 0,4
4 Kawasan Wisata Bahari 06/02/2017 Pulau Pasir <LD
5 Kawasan Wisata Bahari 15/05/2017 Pulau Pasir 0
6 Kawasan Wisata Bahari 21/08/2017 Pulau Pasir 0,4
7 Kawasan Pelabuhan 07/02/2017 Nilam Barat -
8 Kawasan Pelabuhan 15/05/2017 Nilam Barat -
9 Kawasan Pelabuhan 21/08/2017 Nilam Barat -
10 Kawasan Pelabuhan 07/02/2017 Nilam timur -
11 Kawasan Pelabuhan 15/05/2017 Nilam timur -
12 Kawasan Pelabuhan 21/08/2017 Nilam timur -
13 Kawasan Biota Laut 08/02/2017 Muara kali Lamong I -
14 Kawasan Biota Laut 23/05/2017 Muara kali Lamong I -
15 Kawasan Biota Laut 23/08/2017 Muara kali Lamong I -
16 Kawasan Biota Laut 08/02/2017 Muara Kali Lamong II -
17 Kawasan Biota Laut 23/05/2017 Muara Kali Lamong II -
18 Kawasan Biota Laut 23/08/2017 Muara Kali Lamong II -
19 Kawasan Biota Laut 09/02/2017 Muara Kali UPN -
20 Kawasan Biota Laut 22/05/2017 Muara Kali UPN -
21 Kawasan Biota Laut 22/08/2017 Muara Kali UPN -
22 Kawasan Biota Laut 09/02/2017 Muara Wonorejo -
23 Kawasan Biota Laut 22/05/2017 Muara Wonorejo -
24 Kawasan Biota Laut 22/08/2017 Muara Wonorejo -
Keterangan : Baku mutu berdasarkan SK.Men.LH No. Kep.51/MEN.LH/2004
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Tabel 20. Kualitas Air Laut di Kota Surabaya (Lanjutan)


Tahun : 2017

Waktu
DO BOD5
No Nama Lokasi Sampling Lokasi Sampling
(mg/l) (mg/l)
(tgl/bln/Thn)

(1) (2) (3) (4) (15) (16)


1 Kawasan Wisata Bahari 06/02/2017 Kenjeran Pengasapan Ikan 3,51 2,8
L - 99

Lampiran
Bau
Kecerahan Kekeruhan TSS
Sampah
Lapisan Temperatur
pH
A
(M) (NTU) (mg/l) Minyak (°C)

(6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13)


- 0,3 79,8 137 - - 29,1 7,33
- <3 8,2 7,5 - - 30,6 7,8
- 2 26 46 - - 28,2 8,11
- 0,3 147 166 - - 28,3 7,64
- <3 12,2 15 - - 29,9 7,69
- 2 7,35 20 - - 28,7 8,34
- 10 - 51,2 - - 29,4 7,86
- <3 - <7,1 - - 29,9 7,76
- 3 - 19 - - 28,9 8,84
- 10 - 25,6 - - 29,8 7,88
- <3 - <7,1 - - 30,7 7,62
- 3 - 19 - - 29,9 8
- 0,5 53 80 - - 27 7,53
- <1 23,9 23 - - 28,7 8,1
- <1 26,5 250 - - 28,7 8,11
- 0,5 23,8 51,2 - - 28 7,78
- <1 17,1 20 - - 28,9 8,40
- <1 19,7 187 - - 28,8 8,39
- 0,8 18,6 28,8 - - 28,8 7,38
- <1 65,1 116 - - 29,7 8,7
- <1 13,24 72 - - 29,7 8,2
- 0,8 22 42 - - 28,7 7,46
- <1 83,1 155 - - 29,9 8,9
- <1 10,21 59 - - 29,6 8,48

NO2-
COD Amonia Sianida Sulfida Klor Minyak Pes-
N NO3-N PO4-P Fenol PCB
(mg/ total (CN-) (H2S) (mg/ bumi tisida
(mg/ (mg/l) (mg/l) (mg/l) (mg/l)
l) (mg/l) (mg/l) (mg/l) l) (mg/l) (mg/l)
l)
(17) (18) (19) (20) (21) (22) (23) (24) (25) (26) (27) (28)
- 0,01 - 0,577 0,345 - <LD - - 0,0016 - -
L - 100

Waktu
DO BOD5
No Nama Lokasi Sampling Lokasi Sampling
(mg/l) (mg/l)
(tgl/bln/Thn)

(1) (2) (3) (4) (15) (16)


2 Kawasan Wisata Bahari 15/05/2017 Kenjeran Pengasapan Ikan 4 3
3 Kawasan Wisata Bahari 21/08/2017 Kenjeran Pengasapan Ikan 4 4
4 Kawasan Wisata Bahari 06/02/2017 Pulau Pasir 5,72 2,8
5 Kawasan Wisata Bahari 15/05/2017 Pulau Pasir 4,2 3
6 Kawasan Wisata Bahari 21/08/2017 Pulau Pasir 5 4
7 Kawasan Pelabuhan 07/02/2017 Nilam Barat - -
8 Kawasan Pelabuhan 15/05/2017 Nilam Barat - -
9 Kawasan Pelabuhan 21/08/2017 Nilam Barat - -
10 Kawasan Pelabuhan 07/02/2017 Nilam timur - -
11 Kawasan Pelabuhan 15/05/2017 Nilam timur - -
12 Kawasan Pelabuhan 21/08/2017 Nilam timur - -
13 Kawasan Biota Laut 08/02/2017 Muara kali Lamong I 5,51 7,5
14 Kawasan Biota Laut 23/05/2017 Muara kali Lamong I 5,4 5
15 Kawasan Biota Laut 23/08/2017 Muara kali Lamong I 6,1 6
16 Kawasan Biota Laut 08/02/2017 Muara Kali Lamong II 7,08 9,7
17 Kawasan Biota Laut 23/05/2017 Muara Kali Lamong II 5 5
18 Kawasan Biota Laut 23/08/2017 Muara Kali Lamong II 5,9 6
19 Kawasan Biota Laut 09/02/2017 Muara Kali UPN 2,64 6,56
20 Kawasan Biota Laut 22/05/2017 Muara Kali UPN 5,6 5
21 Kawasan Biota Laut 22/08/2017 Muara Kali UPN 5,5 4
22 Kawasan Biota Laut 09/02/2017 Muara Wonorejo 5,09 8,39
23 Kawasan Biota Laut 22/05/2017 Muara Wonorejo 5,5 5
24 Kawasan Biota Laut 22/08/2017 Muara Wonorejo 7,1 4
Keterangan : Baku mutu berdasarkan SK.Men.LH No. Kep.51/MEN.LH/2004
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Tabel 20A. Jumlah Industri Kecil dan Menengah Berdasarkan Lokasi di Kota Surabaya
Tahun : 2017
Jumlah Industri Berdasarkan Lokasi
No Kecamatan
Berada di sempadan sungai tidak berada di sempadan sungai
(1) (2) (3) (4)
1 Sukomanunggal 0 14
2 Tandes 2 18
3 Asemrowo 31 33
4 Benowo 12 17
5 Pakal 1 1
6 Lakarsantri 0 3
L - 101

NO2-
COD Amonia Sianida Sulfida Klor Minyak Pes-
N NO3-N PO4-P Fenol PCB
(mg/ total (CN-) (H2S) (mg/ bumi tisida Lampiran
(mg/ (mg/l) (mg/l) (mg/l) (mg/l)
l) (mg/l) (mg/l) (mg/l) l) (mg/l) (mg/l)

(17) (18)
l)
(19) (20) (21) (22) (23) (24) (25) (26) (27) (28)
A
- 0,7 - 0,154 0,297 - 0,05 - - <0,002 - -
- <0,023 - 0,28 <0,01 - <0,01 - - <0,002 - -
- 0,0175 - 0,696 0,293 - <LD - - 0,0025 - -
- 0,13 - 0,147 0,147 - 0,05 - - <0,002 - -
- <0,023 - 0,33 <0,01 - <0,01 - - <0,002 - -
- 1,51 - - - - <LD - - 0,0024 - -
- 0,64 - - - - 0,042 - - <0,002 - -
- <0,023 - - - - <0,01 - - <0,002 - -
- 0,117 - - - - <LD - - <LD - -
- <0,023 - - - - 0,013 - - <0,002 - -
- <0,023 - - - - <0,01 - - <0,002 - -
- 1,11 - 0,186 0,372 <LD <LD - - <LD - -
- 0,68 - 0,04 1,5 0,03 0,05 - - <0,002 - -
- 1,78 - 0,11 1,92 <0,01 <0,01 - - <0,002 - -
- 0,214 - 0,266 0,201 - <LD - - <LD - -
- <0,023 - 0,3 0,6 - 0,02 - - <0,002 - -
- <0,023 - <0,005 <0,01 - <0,01 - - <0,002 - -
- 2,9 - 0,0222 0,652 - <LD - - <LD - -
- 0,51 - <0,005 0,42 - 0,038 - - <0,002 - -
- 0,18 - <0,005 <0,01 - <0,01 - - <0,002 - -
- 1,76 - 0,052 0,389 - <LD - - <LD - -
- <0,023 - <0,005 0,07 - 0,02 - - <0,002 - -
- 0,057 - <0,005 <0,01 - <0,01 - - <0,002 - -
L - 102

Jumlah Industri Berdasarkan Lokasi


No Kecamatan
Berada di sempadan sungai tidak berada di sempadan sungai
7 Sambikerep 0 4
8 Genteng 2 4
9 Tegalsari 0 6
10 Bubutan 1 10
11 Simokerto 1 5
12 Pabean Cantikan 2 5
13 Semampir 1 0
14 Krembangan 1 6
15 Bulak 0 1
16 Kenjeran 0 19
17 Tambaksari 1 20
18 Gubeng 0 10
19 Rungkut 2 8
20 Tenggilis Mejoyo 0 8
21 Gunung Anyar 0 7
22 Sukolilo 1 7
23 Mulyorejo 4 10
24 Sawahan 0 11
25 Wonokromo 1 11
26 Karangpilang 8 8
27 Dukuh Pakis 0 2
28 Wiyung 0 4
29 Gayungan 0 4
30 Wonocolo 1 2
31 Jambangan 0 1
Keterangan : -
Sumber : Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Satu Atap, 2017 diolah oleh Dinas
Lingkungan Hidup, 2017

Tabel 20B. Jumlah Penduduk Pesisir Dengan Akses Sanitasi Layak di Kota
Surabaya
Tahun : 2017
Penduduk Dengan Akses Sanitasi
Jumlah Layak
No Kecamatan
Penduduk
Jumlah %
(1) (2) (3) (4) (5)
1 Asemrowo 44.723 41.035 91,75%
2 Benowo 58.588 57.084 97,43%
3 Pabean Cantikan 79.940 77.356 96,77%
4 Semampir 185.003 172.854 93,43%
L - 103

Penduduk Dengan Akses Sanitasi


Jumlah Layak
No Kecamatan
Penduduk Lampiran
Jumlah %
5 Krembangan 115.990 111.667 96,27% A
6 Bulak 41.371 40.599 98,13%
7 Kenjeran 153.764 152.605 99,25%
8 Rungkut 107.122 105.790 98,76%
9 Gunung Anyar 53.550 51.621 96,40%
10 Sukolilo 106.011 104.564 98,64%
11 Mulyorejo 83.336 82.711 99,25%
Keterangan :
Sumber : Dinas Kesehatan, 2017

Tabel 20C. Jumlah Rumah Tangga dan Fasilitas Tempat Buang Air Besar
Kecamatan Pesisir Kota Surabaya
Tahun : 2017
Fasilitas Tempat Buang Air Besar
No Kecamatan Jumlah KK
Sendiri Bersama* Umum* Sungai**
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)
1 Asemrowo 13.662 12.306 229 - 1127
2 Benowo 18.974 18.480 6 - 488
3 Pabean Cantikan 25.927 24.849 241 - 837
4 Semampir 55.438 50.856 969 - 3613
5 Krembangan 37.303 34.072 1849 - 1382
6 Bulak 13.377 12.796 331 - 250
7 Kenjeran 47.019 45.964 703 - 352
8 Rungkut 35.255 34.505 312 - 438
9 Gunung Anyar 17.621 16.986 0 - 635
10 Sukolilo 34.468 33.864 141 - 463
11 Mulyorejo 27.826 27.542 74 - 210
Keterangan : * data fasilitas tempat buang air besar bersama sama dengan fasilitas buang
air besar umum
** data fasilitas air sungai diisi dengan data BABS
Sumber : Dinas Kesehatan, 2017

Tabel 20D Kependudukan di Kawasan Pesisir kota Surabaya


Tahun : 2017
Jumlah Penduduk Migrasi
No Kecamatan Kelahiran Kematian
L P Total Pindah Datang
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9)
L - 104

Jumlah Penduduk Migrasi


No Kecamatan Kelahiran Kematian
L P Total Pindah Datang
1 Asem Rowo 24.549 23.639 48.188 1.138 319 316 780
2 Benowo 32.178 32.008 64.186 1.299 518 457 961
3 Bulak 22.323 22.251 44.574 931 322 361 544
Gunung
28.840 28.961 57.801 1.235 431 514 930
4 Anyar
5 Kenjeran 84.368 82.661 167.029 3.881 983 1.064 2.475
6 Krembangan 61.885 61.857 123.742 2.427 890 1.417 1.924
7 Mulyorejo 44.042 44.883 88.925 1.498 605 744 1.015
Pabean
42.659 42.407 85.066 1.560 702 607 989
8 Cantian
9 Rungkut 57.458 58.037 115.495 2.272 712 959 1.635
10 Semampir 100.468 99.098 199.566 5.419 1.396 1.421 3.152
11 Sukolilo 56.545 56.984 113.529 2.246 826 966 1.227
Keterangan : L : Laki-laki; P ; Perempuan
Sumber : Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya, 2017

Tabel 21. Curah Hujan Rata-Rata Bulanan di Kota Surabaya


Tahun : 2017
Nama
dan
No. Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Ags Sep Okt Nop Des
Lokasi
Stasiun
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14)
Stamet
1 Klas I 16,0 13,4 12,1 18,2 3,9 5,3 13,3 0 0 41,5 19,3 17,7
Juanda
Keterangan :
Sumber : Badan Meteorologi Klimatologi Dan Geofisika Stasiun Meteorologi Klas I
Juanda, 2017

Tabel 21A. Curah Hujan Maksimum Bulanan di Kota Surabaya


Tahun : 2017
Nama
dan
No. Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Ags Sep Okt Nop Des
Lokasi
Stasiun
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14)
L - 105

Stamet
1 Klas I 55,0 69,0 83,0 75,0 14,0 38,0 29,0 0 0 81,0 81,0 107
Juanda Lampiran
Keterangan : -
A
Sumber : Badan Meteorologi Klimatologi Dan Geofisika Stasiun Meteorologi Klas I
Juanda, 2017

Tabel 21B. Jumlah Hari Hujan di Kota Surabaya


Tahun : 2017
Nama
dan
No. Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Ags Sep Okt Nop Des
Lokasi
Stasiun
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14)
Stamet
1 Klas I 25 20 14 18 8 10 3 0 1 2 16 21
Juanda
Keterangan : -
Sumber : Badan Meteorologi Klimatologi Dan Geofisika Stasiun Meteorologi Klas I
Juanda, 2017

Tabel 22. Jumlah Rumah Tangga dan Sumber Air Minum di Kota Surabaya
Tahun : 2017
No Kecamatan Ledeng Sumur Sungai Hujan Kemasan Lainnya
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8)
1 Sukomanunggal 91.915 1.587 - - - -
2 Tandes 85.734 1.165 - - - -
3 Asemrowo 44.723 152 - - - -
4 Benowo 55.039 219 - - - -
5 Pakal 48.679 3.944 - - - -
6 Lakarsantri 54.105 243 - - - -
7 Sambikerep 59.023 231 - - - -
8 Genteng 45.804 13.181 - - - -
9 Tegalsari 98.483 3.108 - - - -
10 Bubutan 97.065 n/a - - - -
11 Simokerto 93.107 3.413 - - - -
12 Pabean Cantikan 79.940 n/a - - - -
13 Semampir 179.468 16.407 - - - -
L - 106

No Kecamatan Ledeng Sumur Sungai Hujan Kemasan Lainnya


14 Krembangan 114.439 1.352 - - - -
15 Bulak 41.371 274 - - - -
16 Kenjeran 153.228 3.960 - - - -
17 Tambaksari 218.805 866 - - - -
18 Gubeng 131.254 330 - - - -
19 Rungkut 105.118 898 - - - -
20 Tenggilis 55.372 6.789 - - - -
21 Gunung Anyar 53.550 n/a - - - -
22 Sukolilo 103.970 3.322 - - - -
23 Mulyorejo 79.296 3.878 - - - -
24 Sawahan 198.352 2.340 - - - -
25 Wonokromo 151.886 16.105 - - - -
26 Karangpilang 68.298 3.428 - - - -
27 Dukuh Pakis 16.225 n/a - - - -
28 Wiyung 64.806 2.065 - - - -
29 Gayungan 42.709 n/a - - - -
30 Wonocolo 74.954 9.355 - - - -
31 Jambangan 48.399 17.252 - - - -
Keterangan : ‘-’ artinya tidak ada warga surabaya yang menggunakan sumber air minum
sungai ,hujan.
Sumber : Dinas Kesehatan Kota Surabaya, 2017

Tabel 22A. Jumlah sarana ledeng yang memenuhi syarat sebagai air minum
di Kota Surabaya
Tahun : 2017
Memenuhi Syarat
Jumlah
Jumlah
No Kecamatan Penduduk Jumlah Jumlah Penduduk
Sarana
Pengguna Sarana Pengguna
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
1 Sukomanunggal 28.447 91.915 27.692 91.915
2 Tandes 13.150 85.734 13.150 85.575
3 Asemrowo 8.965 44.723 8.965 44.723
4 Benowo 15.834 55.039 12.834 55.039
5 Pakal 10.581 48.679 10.581 49.765
6 Lakarsantri 19.914 54.105 19.873 54.105
7 Sambikerep 15.903 59.023 15.737 59.023
8 Genteng 12.296 45.804 10.837 45.804
9 Tegalsari 27.170 98.483 27.170 94.139
L - 107

Memenuhi Syarat
Jumlah
Jumlah
No Kecamatan Penduduk Jumlah Jumlah Penduduk Lampiran
Sarana
Pengguna Sarana Pengguna
A
10 Bubutan 17.233 97.065 17.233 97.065
11 Simokerto 13.469 93.107 13.469 93.107
12 Pabean Cantikan 28.194 79.940 28.194 79.940
13 Semampir 42.386 179.468 33.207 179.468
14 Krembangan 45.704 114.439 45.704 114.291
15 Bulak 11.142 41.371 11.142 41.371
16 Kenjeran 28.031 153.228 27.867 152.842
17 Tambaksari 32.872 218.805 32.872 218.805
18 Gubeng 28.910 131.254 28.910 131.254
19 Rungkut 28.173 105.118 26.743 105.118
20 Tenggilis 14.262 55.372 5.834 55.201
21 Gunung Anyar 17.488 53.550 17.488 53.550
22 Sukolilo 27.495 103.970 27.495 103.970
23 Mulyorejo 23.835 79.296 23.635 78.473
24 Sawahan 45.946 198.352 45.046 198.352
25 Wonokromo 23.895 151.886 22.795 151.886
26 Karangpilang 15.400 68.298 20.715 68.298
27 Dukuh Pakis 54.838 16.225 54.838 16.225
28 Wiyung 27.658 64.806 27.658 64.806
29 Gayungan 16.696 42.709 16.696 43.709
30 Wonocolo 16.419 74.954 16419 74.954
31 Jambangan 11.256 48.399 10.956 47.539
Keterangan :
Sumber : Dinas Kesehatan Kota Surabaya, 2017

Tabel 22B. Jumlah Sarana Sumur Gali Terlindung Yang Memenuhi Syarat
Sebagai Air Minum di Kota Surabaya
Tahun : 2017
Memenuhi Syarat
Jumlah
Jumlah Jumlah
No Kecamatan Penduduk Jumlah
Sarana Penduduk
Pengguna Sarana
Pengguna
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
1 Sukomanunggal 127 508 105 - 
2 Tandes 146 1.047 117 871
3 Asemrowo 9 152 9 152
4 Benowo 17 79 17 79
5 Pakal  - -  -  - 
L - 108

Memenuhi Syarat
Jumlah
Jumlah Jumlah
No Kecamatan Penduduk Jumlah
Sarana Penduduk
Pengguna Sarana
Pengguna
6 Lakarsantri 32 219 12 102
7 Sambikerep 40 199 29 135
8 Genteng 2.510 12.482 2.343 11.252
9 Tegalsari 348 3.070 230 15
10 Bubutan 5.681 -  -  - 
11 Simokerto  - -  -  - 
12 Pabean Cantikan 3.652 -  2.203  
13 Semampir 4.138 13.897 2.854 1.234
14 Krembangan 354 1.168 215 845
15 Bulak 86 274 86 - 
16 Kenjeran 1.711 3.526 543 240
17 Tambaksari 433 866 83 - 
18 Gubeng 60 330 125 330
19 Rungkut 44 279 44 279
20 Tenggilis 2.611 6.789 175 234
21 Gunung Anyar  - -  -  - 
22 Sukolilo 612 2.448 485 1.332
23 Mulyorejo 615 2.819 95 598
24 Sawahan 881 2.079 179 716
25 Wonokromo 3.390 13.603 26.297 3.338
26 Karangpilang 115 460 65 - 
27 Dukuh Pakis 224 -  -  - 
28 Wiyung 434 2.020 6 30
29 Gayungan  - -  -  - 
30 Wonocolo 1.653 7.087 1196 2.277
31 Jambangan 2.687 10.763 1.730 - 
Keterangan :
Sumber : Dinas Kesehatan Kota Surabaya, 2017

Tabel 22C. Jumlah Sarana Sumur Dengan Menggunakan Pompa di Kota


Surabaya
Tahun : 2017
Sumur Gali Sumur Bor
No Kecamatan Jumlah Jumlah Penduduk Jumlah Jumlah Penduduk
Sarana Pengguna Sarana Pengguna
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
1 Sukomanunggal 341 1.079 -  - 
L - 109

Sumur Gali Sumur Bor


No Kecamatan Jumlah Jumlah Penduduk Jumlah Jumlah Penduduk Lampiran
Sarana Pengguna Sarana Pengguna
A
2 Tandes 15 60 13 58
3 Asemrowo -  -  -  - 
4 Benowo 11 50 22 90
5 Pakal 1.248 3.944 -  - 
6 Lakarsantri 3 16 1 8
7 Sambikerep 2 7 2 25
8 Genteng 197 699 -  - 
9 Tegalsari 43 38 9 - 
10 Bubutan 62 -  47 - 
11 Simokerto 551 3.413 -  - 
12 Pabean Cantikan 350 -  345 - 
13 Semampir 458 2.141 289 369
14 Krembangan 35 184 -  - 
15 Bulak -  -  -  - 
16 Kenjeran 54 414 4 20
17 Tambaksari 277 -  -  - 
18 Gubeng -  -  -  - 
19 Rungkut 216 619 -  - 
20 Tenggilis -  -  -  - 
21 Gunung Anyar -  -  -  - 
22 Sukolilo 173 746 32 128
23 Mulyorejo 230 1.059    
24 Sawahan 42 148 113 113
25 Wonokromo 13.352 2.502    
26 Karangpilang 431 1.724 311 1.244
27 Dukuh Pakis -  -  -  - 
28 Wiyung 13 45 -  - 
29 Gayungan -  -  -  - 
30 Wonocolo 567 2.268 -  - 
31 Jambangan 741 2.965 881 3.524
Keterangan :
Sumber : Dinas Kesehatan Kota Surabaya, 2017
L - 110

Tabel 22D. Depo Air Minum Yang Memenuhi Syarat Kesehatan di Kota
Surabaya
Tahun : 2017

Jumlah Depo Air Minum


Jumlah Depo Air Minum
No Kecamatan Memenuhi Syarat
2016 2017 2016 2017
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
1 Sukomanunggal 23 33 23 28
2 Tandes 50 58 56 57
3 Asemrowo 20 25 20 25
4 Benowo 0 29 0 29
5 Pakal 36 35 36 34
6 Lakarsantri 14 18 14 16
7 Sambikerep 20 29 22 29
8 Genteng 15 13 16 13
9 Tegalsari 20 22 20 22
10 Bubutan 16 29 16 27
11 Simokerto 16 29 16 24
12 Pabean Cantikan 20 32 20 29
13 Semampir 28 53 29 46
14 Krembangan 33 44 33 43
15 Bulak 7 11 8 11
16 Kenjeran 49 69 52 56
17 Tambaksari 70 74 70 67
18 Gubeng 22 49 22 43
19 Rungkut 28 49 30 42
20 Tenggilis 13 20 13 15
21 Gunung Anyar 15 22 15 22
22 Sukolilo 26 50 28 50
23 Mulyorejo 30 35 31 32
24 Sawahan 39 64 42 63
25 Wonokromo 46 64 51 61
26 Karangpilang 17 16 17 16
27 Dukuh Pakis 19 23 20 12
28 Wiyung 13 30 13 22
29 Gayungan 11 11 11 9
30 Wonocolo 43 48 46 44
31 Jambangan 23 23 23 20
Keterangan :
Sumber : Dinas Kesehatan Kota Surabaya, 2017
L - 111

Lampiran
A
L - 112

Tabel 22E. Rekapitulasi Hasil Pengujian Air Minum Parameter Fisik di Kota Surabaya
Tahun : 2017
Parameter Fisik
Bau Warna
Penyelenggara Jumlah Jumlah
No Lokasi sampel Kadar Kadar
Air Minum sampel sampel
maks yg maks yg
yang
diperboleh- diperbole-
memenuhi
kan hkan
syarat
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)
PDAM
1 Ketintang A 17 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM Rungkut Industri VII no
2 1 tak berbau 1 15
Surabaya 16
PDAM Jemur Andayani VII No
3 1 tak berbau 1 15
Surabaya 24
PDAM
4 Kendangsari VI no 15 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM Gayungsari Barat IINo
5 1 tak berbau 1 15
Surabaya 40
PDAM Rungkut Menanggal
6 1 tak berbau 1 15
Surabaya Harapan I No 22
PDAM Penjaringan Sari Timur
7 1 tak berbau 1 15
Surabaya no 21
PDAM Gunung Anyar Emas II
8 1 tak berbau 1 15
Surabaya B22
PDAM
9 Pagesangan Timur no 2 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM
10 Ngagel Timur 1/38 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM
11 Pucang Anom 5/22 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM
12 Kedung Sroko no 61 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM
13 Bronggalan Sawah 4A/6 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM
14 Nginden Jaya 1/23 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM Babatan Pantai Utara
15 1 tak berbau 1 15
Surabaya 1/30
PDAM
16 Karang Empat Besar 178 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM Kejawan Putih Tambak
17 1 tak berbau 1 15
Surabaya no 96
PDAM Sukolilo Dian Regency
18 1 tak berbau 1 15
Surabaya Bahagia 2/50
L - 113

Lampiran

Warna TDS
Parameter Fisik
Kekeruhan Rasa Suhu
A
jumlah jumlah Standart jumlah jumlah jumlah
Standart
sampel sampel mak- sampel Standart sampel sampel
maksimal
yang me- yang me- simal yang me- maksimal yang me- yang me-
(mg/L)
menuhi menuhi (NTU) menuhi menuhi menuhi

(8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15)

1 500 1 5 1 tak berasa 1 1

1 500 1 5 1 tak berasa 1 1

1 500 1 5 1 tak berasa 1 1

1 500 1 5 1 tak berasa 1 1

1 500 1 5 1 tak berasa 1 1

1 500 1 5 1 tak berasa 1 1

1 500 1 5 1 tak berasa 1 1

1 500 1 5 1 tak berasa 1 1

1 500 1 5 1 tak berasa 1 1

1 500 1 5 1 tak berasa 1 1

0 500 1 5 1 tak berasa 1 1

1 500 1 5 1 tak berasa 1 1

1 500 1 5 1 tak berasa 1 1

1 500 1 5 1 tak berasa 1 1

1 500 1 5 1 tak berasa 1 1

1 500 1 5 1 tak berasa 1 1

1 500 1 5 1 tak berasa 1 1

tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
L - 114

Parameter Fisik
Bau Warna
Penyelenggara Jumlah Jumlah
No Lokasi sampel Kadar Kadar
Air Minum sampel sampel
maks yg maks yg
yang
diperboleh- diperbole-
memenuhi
kan hkan
syarat
PDAM Kalilom Lor Indah Ga-
19 1 tak berbau 1 15
Surabaya ding 8
PDAM Manyar Tirtoyoso Sela-
20 1 tak berbau 1 15
Surabaya tan 7/17
PDAM
21 Krampung 1/18 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM
22 Tambak Madu 3/45A 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM
23 Semut Baru 12 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM
24 Gembong 5/7A 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM Simolawang Kalimir
25 1 tak berbau 1 15
Surabaya 24B
PDAM Kalimas Timur 222/
26 1 tak berbau 1 15
Surabaya ETR
PDAM Randu Timur Lebar
27 1 tak berbau 1 15
Surabaya 1/36A
PDAM
28 Tanah Merah 2/1 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM
29 Wonosari Lor KB No 6 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM Wonosari Utara Baru
30 1 tak berbau 1 15
Surabaya 14/38
PDAM
31 Endrosono 5/Ib 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM Kupang Panjaan III no
32 1 tak berbau 1 15
Surabaya 22
PDAM
33 Wonorejo I No 65 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM Hero Swalayan, Mall
34 1 tak berbau 1 15
Surabaya Tunjungan Plaza Lt LG
PDAM Kalibutuh Timur IV No
35 1 tak berbau 1 15
Surabaya 6c
PDAM
36 Tembok Gede III No 22 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM Dupak Bandarejo III No
37 1 tak berbau 1 15
Surabaya 35
L - 115

Parameter Fisik
Warna TDS Kekeruhan Rasa Suhu
Lampiran
jumlah
sampel
Standart
jumlah Standart
sampel mak-
jumlah
sampel Standart
jumlah
sampel
jumlah
sampel
A
maksimal
yang me- yang me- simal yang me- maksimal yang me- yang me-
(mg/L)
menuhi menuhi (NTU) menuhi menuhi menuhi

tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
L - 116

Parameter Fisik
Bau Warna
Penyelenggara Jumlah Jumlah
No Lokasi sampel Kadar Kadar
Air Minum sampel sampel
maks yg maks yg
yang
diperboleh- diperbole-
memenuhi
kan hkan
syarat
PDAM
38 Krembangan Baru No 58 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM
39 Ikan Gurami III No 47A 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM Tanjung Sari Jaya Bhakti
40 1 tak berbau 1 15
Surabaya no 35
PDAM
41 Kauman Asri II no 4 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM Romokalisari Gg PJKA
42 1 tak berbau 1 15
Surabaya No 28
PDAM Sememi Jaya VII C no
43 1 tak berbau 1 15
Surabaya 36
PDAM Banyu Urip Kidul Molin
44 1 tak berbau 1 15
Surabaya II B No 29 B
PDAM Kembang Kuning Kulon
45 1 tak berbau 1 15
Surabaya Besar No 23
PDAM
46 Simogunung IV No 34 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM
47 Sonorejo q1 NO 2 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM Simomulyo Baru 02 E
48 1 tak berbau 1 15
Surabaya no 11
PDAM Karangan Gg III Tengah
49 1 tak berbau 1 15
Surabaya No 21
PDAM
50 Lidah Wetan Gg X no 11 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM
51 Bogangin Baru I no 11 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM Kebraon II Gg Apel No
52 1 tak berbau 1 15
Surabaya 16
PDAM Pondok Manggala A 5
53 1 tak berbau 1 15
Surabaya No 22
PDAM Desa Balas RT 01 RW
54 1 tak berbau 1 15
Surabaya 01 No 53
PDAM
55 Manukan Tohirin No 28 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM Karang Pilang Barat II
56 1 tak berbau 1 15
Surabaya No 64
L - 117

Parameter Fisik
Warna TDS Kekeruhan Rasa Suhu
Lampiran
jumlah
sampel
Standart
jumlah Standart
sampel mak-
jumlah
sampel Standart
jumlah
sampel
jumlah
sampel
A
maksimal
yang me- yang me- simal yang me- maksimal yang me- yang me-
(mg/L)
menuhi menuhi (NTU) menuhi menuhi menuhi

tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
L - 118

Parameter Fisik
Bau Warna
Penyelenggara Jumlah Jumlah
No Lokasi sampel Kadar Kadar
Air Minum sampel sampel
maks yg maks yg
yang
diperboleh- diperbole-
memenuhi
kan hkan
syarat
PDAM Wisma lIdah Kulon B
57 1 tak berbau 1 15
Surabaya 114
PDAM
58 Permata Safira D5-1 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM Dukuh Kapasan Gg 3
59 1 tak berbau 1 15
Surabaya No 6B
PDAM Darmokali RT 06 No 1
60 1 tak berbau 1 15
Surabaya ZC
PDAM Jl Karangrejo Sawah III
61 1 tak berbau 1 15
Surabaya No 10
PDAM
62 Jl. Ngagel Timur 2/21 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM
63 Jl. Kali Bokor 3/17 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM Jl. Kedung Tarukan Baru
64 1 tak berbau 1 15
Surabaya 4D/9
PDAM
65 Jl. Kedung Pengkol 1/46 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM
66 Jl. Nginden 2/106 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM JL. KRI Fatahillah
67 1 tak berbau 1 15
Surabaya B9/24
PDAM
68 Jl. Sutorejo Utara 7/14 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM
69 Jl. Mulyosari 1/80 1 tak berbau 1 15
Surabaya
PDAM Jl. Babatan Pantai Utara
70 1 tak berbau 1 15
Surabaya 1/30
Keterangan : Pengujian dilakukan pada Bulan Desember 2017
Sumber : PDAM Surya Sembada, 2017
L - 119

Parameter Fisik
Warna TDS Kekeruhan Rasa Suhu
Lampiran
jumlah
sampel
Standart
jumlah Standart
sampel mak-
jumlah
sampel Standart
jumlah
sampel
jumlah
sampel
A
maksimal
yang me- yang me- simal yang me- maksimal yang me- yang me-
(mg/L)
menuhi menuhi (NTU) menuhi menuhi menuhi

tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
tak ber-
1 500 1 5 1 1 1
asa
L - 120

Tabel 22F. Rekapitulasi Hasil Pengujian Air Minum Parameter Kimia di Kota Surabaya
Tahun : 2017

PARAMETER KIMIA
Kesadahan
Aluminium Besi (mg/l)

Jml Sampel
Diperiksa
Nama (mg/l)
No Penyeleng- Lokasi sampel
gara

Jml MS

Jml MS

Jml MS
Kadar

Kadar

Kadar
Maks

Maks

Maks
(1) (2) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9)
PDAM
1 : JI. Panjang Jiwo Besar No. 18 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
2 : JI. Jetis Wetan 46 B 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM : JI. Siwalankerto Utara II
3 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya No.16
PDAM : JI. Siwalankerto Tengah No.
4 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya 97
PDAM
5 : JI. Rungkut Tengah 3 No. 20 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM : JI. Kedung Baruk Gg III No.
6 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya 8D
PDAM : Jl. Kedung Baruk Gg III A
7 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya No. 105
PDAM : Jl. Penjaringan Gg Baru No.
8 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya 49 A
PDAM : Jl. Penjaringan Gg Baru No.
9 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya 49 G
PDAM : Jl. Wonoayu No. 29 RT 01 /
10 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya RW
PDAM
11 : Jl. Wonoayu No. 5 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM : Jl. Gunung Anyar Sawah Gg
12 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya Baru II A No. 25
PDAM
13 : Jl. Medokan Sawah No. 202 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
14 : Jl. Karah Gg I No. 14 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
15 : Jl. Gubeng Kertajaya 3 / 16 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
16 : Jl. Mojoklanggru Lor 46 - D 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM : JI. Kedung Tarukan Wetan 2
17 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya /1
PDAM
18 : JI. Pacar Kembang 5 / 54 EF 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM : JI. Nginden lntan Timur 18
19 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya A3 / 3
L - 121

Lampiran

Khlorida
PARAMETER KIMIA
Seng Sulfat Amonia
A
Mangan PH Tembaga Sisa Chlor
(mg/l) (mg/l) (mg/l) (mg/l)

Kadar Maks

Kadar Maks

Kadar Maks
Jml MS

Jml MS

Jml MS

Jml MS

Jml MS

Jml MS

Jml MS

Jml MS
Kadar

Kadar

Kadar

Kadar

Kadar
Maks

Maks

Maks

Maks

Maks
(10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20) (21) (22) (23) (24) (25)
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 1
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 1
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 1
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
L - 122

PARAMETER KIMIA
Kesadahan
Aluminium Besi (mg/l)

Jml Sampel
Diperiksa
Nama (mg/l)
No Penyeleng- Lokasi sampel
gara

Jml MS

Jml MS

Jml MS
Kadar

Kadar

Kadar
Maks

Maks

Maks
PDAM
20 : Jl. Semampir Barat 3 / 3 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
21 : Jl. Mulyosari Utara 6 / 9 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
22 : Jl. Ploso Timur 3A / 31 A 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
23 : Karang Empat 1 / 21 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM : Jl. Sukolilo Dian Regency
24 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya Bahagia 2 / 26
PDAM
25 : Jl. Keputih Tegal 9 / 12 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
26 : Jl. Kalilom Lor Indah Palem 7 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM : Jl. Bulak Rukem Timur 2H
27 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya / 17
PDAM
28 : Jl. Kapas Gading R No. 65 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
29 : Jl. Tambak Arum 3 / 10 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
30 : Jl. Donokerto Baru D / 28 A 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
31 : Jl. Kunti 26 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
32 : Jl. Cantian Tengah 5 / 8 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
33 : Jl. Botoputih 2 / 8 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
34 : Jl. Kalimas Hilir 3 / 2 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
35 : Jl. Randu Agung 1 / 61 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM : Jl. Randu Timur Lebar 3 / 31
36 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya B
PDAM
37 : Jl. Kapas Baru 3 / 115 B 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
38 : Jl. Tanah Merah 2 / 1 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
39 : Jl. Jati Purwo 3B / 15 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya
L - 123

PARAMETER KIMIA
Khlorida Seng Sulfat Amonia Lampiran
Mangan PH Tembaga Sisa Chlor
(mg/l) (mg/l) (mg/l) (mg/l)
A

Kadar Maks

Kadar Maks

Kadar Maks
Jml MS

Jml MS

Jml MS

Jml MS

Jml MS

Jml MS

Jml MS

Jml MS
Kadar

Kadar

Kadar

Kadar

Kadar
Maks

Maks

Maks

Maks

Maks
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 1
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 1
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 1
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
L - 124

PARAMETER KIMIA
Kesadahan
Aluminium Besi (mg/l)

Jml Sampel
Diperiksa
Nama (mg/l)
No Penyeleng- Lokasi sampel
gara

Jml MS

Jml MS

Jml MS
Kadar

Kadar

Kadar
Maks

Maks

Maks
PDAM
40 : Jl. Wonosari Lor KB 1 / 37 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
41 : Jl. Tambak Wedi Baru 14 / 36 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
42 : Jl. Endrosono 5B / 23 1 0.2 - 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
43 : Asem Jaya IX No. 18 1 0.2 1 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
44 : Tembok Gede VI No. 10 1 0.2 1 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
45 : Dupak Bandarejo III No. 37 1 0.2 1 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
46 : Jl. Rembang No. 80 1 0.2 1 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
47 : Jl. Jepara No. 24 1 0.2 1 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
48 : Jl. Indrapura No. 133 G 1 0.2 1 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
49 : Kebangsreng II No. 31 1 0.2 1 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
50 : Teluk Nibung Barat No. 19G 1 0.2 1 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM : Tanjung Sari Jaya Bhakti No.
51 1 0.2 1 0.3 1 500 1
Surabaya 79
PDAM
52 : Margomulyo PLN No. 5G 1 0.2 1 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
53 : Romokalisari III RT 2 RW 1 1 0.2 1 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
54 : Balongsari Krajan III / 110 A 1 0.2 1 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
55 : Sememi Jaya X Masjid / 54 A 1 0.2 1 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
56 : Sememi Jaya X / 98 1 0.2 1 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
57 : Pondok Rosan Raya No. 48 1 0.2 1 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
58 : Babatan Indah B 11 / 16 1 0.2 1 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
59 : Lembah Harapan U - 10 1 0.2 1 0.3 1 500 1
Surabaya
L - 125

PARAMETER KIMIA
Khlorida Seng Sulfat Amonia Lampiran
Mangan PH Tembaga Sisa Chlor
(mg/l) (mg/l) (mg/l) (mg/l)
A

Kadar Maks

Kadar Maks

Kadar Maks
Jml MS

Jml MS

Jml MS

Jml MS

Jml MS

Jml MS

Jml MS

Jml MS
Kadar

Kadar

Kadar

Kadar

Kadar
Maks

Maks

Maks

Maks

Maks
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 - 6.5 - 8.5 1 3 - 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 1 6.5 - 8.5 1 3 1 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 1 6.5 - 8.5 1 3 1 250 1 2 1 1.5 1 1
-1
0.2
250 1 0.4 1 6.5 - 8.5 1 3 1 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 1 6.5 - 8.5 1 3 1 250 1 2 1 1.5 1 1
-1
0.2
250 1 0.4 1 6.5 - 8.5 1 3 1 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 1 6.5 - 8.5 1 3 1 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 1 6.5 - 8.5 1 3 1 250 1 2 1 1.5 1 1
-1
0.2
250 1 0.4 1 6.5 - 8.5 1 3 1 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 1 6.5 - 8.5 1 3 1 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 1 6.5 - 8.5 1 3 1 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 1 6.5 - 8.5 1 3 1 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 1 6.5 - 8.5 1 3 1 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 1 6.5 - 8.5 1 3 1 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 1 6.5 - 8.5 1 3 1 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 1 6.5 - 8.5 1 3 1 250 1 2 1 1.5 1 1
-1
0.2
250 1 0.4 1 6.5 - 8.5 1 3 1 250 1 2 1 1.5 1 1
-1
0.2
250 1 0.4 1 6.5 - 8.5 1 3 1 250 1 2 1 1.5 1 1
-1
L - 126

PARAMETER KIMIA
Kesadahan
Aluminium Besi (mg/l)

Jml Sampel
Diperiksa
Nama (mg/l)
No Penyeleng- Lokasi sampel
gara

Jml MS

Jml MS

Jml MS
Kadar

Kadar

Kadar
Maks

Maks

Maks
PDAM
60 : Kebraon II Gg Tomat No. 87 1 0.2 0 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM : Balas Klumprik Gg Brotoseno
61 1 0.2 1 0.3 1 500 1
Surabaya No. 11C
PDAM : Dk. Gempol Gg Merpati III
62 1 0.2 1 0.3 1 500 1
Surabaya No. 17
PDAM
63 : Manukan Dono Blok 31H / 9 1 0.2 1 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM : Manukan Krajan III Blok 31
64 1 0.2 1 0.3 1 500 1
Surabaya F No. 63
PDAM : Manukan tengah IV Blok 6A
65 1 0.2 1 0.3 1 500 1
Surabaya No.
PDAM : Jl. Mastrip Warugunung Gg
66 1 0.2 1 0.3 1 500 1
Surabaya Bagong No. 1
PDAM
67 : Wisma Lidah Kulon B - 27 1 0.2 1 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
68 : Lakarsantri IV E No. 17 1 0.2 1 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
69 : Sambirogo II N - 25 1 0.2 1 0.3 1 500 1
Surabaya
PDAM
70 : Bandarejo I No. 3 1 0.2 1 0.3 1 500 1
Surabaya
TOTAL     27   70   70
Keterangan : Jml MS = Jumlah sampel yang memenuhi syarat
Sumber : PDAM Surya Sembada, 2017

Tabel 22G. Rekapitulasi Hasil Pengujian Air Minum Parameter Mikrobiologi


di Kota Surabaya
Tahun : 2017

Penyelenggara Air
No Lokasi sampel Jumlah sampel
Minum

(1) (2) (3) (4)


1 PDAM Surabaya : Jl. Jetis Wetan No. 84 1
2 PDAM Surabaya : Jl. Gayungan VII No. 14 1
3 PDAM Surabaya : JI. Menanqqal I No. 52 1
L - 127

PARAMETER KIMIA
Khlorida Seng Sulfat Amonia Lampiran
Mangan PH Tembaga Sisa Chlor
(mg/l) (mg/l) (mg/l) (mg/l)
A

Kadar Maks

Kadar Maks

Kadar Maks
Jml MS

Jml MS

Jml MS

Jml MS

Jml MS

Jml MS

Jml MS

Jml MS
Kadar

Kadar

Kadar

Kadar

Kadar
Maks

Maks

Maks

Maks

Maks
0.2
250 1 0.4 1 6.5 - 8.5 1 3 1 250 1 2 1 1.5 1 1
-1
0.2
250 1 0.4 1 6.5 - 8.5 1 3 1 250 1 2 1 1.5 1 1
-1
0.2
250 1 0.4 1 6.5 - 8.5 1 3 1 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 1 6.5 - 8.5 1 3 1 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 1 6.5 - 8.5 1 3 1 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 1 6.5 - 8.5 1 3 1 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 1 6.5 - 8.5 1 3 1 250 1 2 1 1.5 1 1
-1
0.2
250 1 0.4 1 6.5 - 8.5 1 3 1 250 1 2 1 1.5 1 1
-1
0.2
250 1 0.4 1 6.5 - 8.5 1 3 1 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 1 6.5 - 8.5 1 3 1 250 1 2 1 1.5 1 0
-1
0.2
250 1 0.4 1 6.5 - 8.5 1 3 1 250 1 2 1 1.5 1 1
-1
  70   28   70   28   70   70   70   17

Parameter Biologi
E. Coli Total Coliform
jumlah sampel Standart jumlah sampel
Standart maksimal
yang memenuhi maksimal (TCU) yang memenuhi
(5) (6) (7) (8)
0 1 0 1
0 1 0 0
0 1 0 0
L - 128

Penyelenggara Air
No Lokasi sampel Jumlah sampel
Minum

4 PDAM Surabaya : JI. Siwalankerto Utara Gg Buntu No.1 1


5 PDAM Surabaya : JI. Rungkut Tenqah 1C No.8 1
6 PDAM Surabaya : JI. Runqkut Kidul Gg II No. 42 1
7 PDAM Surabaya : JI. Kedung Asem No. 56 1
8 PDAM Surabaya : JI. Penjaringan Gg Damai No. 45 F 1
9 PDAM Surabaya : JI. Wonoavu No. 79 1
10 PDAM Surabaya : JI. Gunung Anyar Sawah No. 4 1
11 PDAM Surabaya : JI. Gunung Anyar Jaya Utara No. 38 1
12 PDAM Surabaya : JI. Medokan Sawah No. 90 1
13 PDAM Surabaya : JI. Wonorejo Selatan III No. 90 1
14 PDAM Surabaya : JI. Karah IV No. 54 1
15 PDAM Surabaya : JI. Medokan Semampir K / 9 1
16 PDAM Surabaya : JI. Semolowaru Utara 1 / 160 1
17 PDAM Surabaya : JI. Kejawan Lor 3 / 1 1
18 PDAM Surabaya : JI. Dharmawangsa 7 / 9 1
19 PDAM Surabaya : JI. Babatan Pantai Utara 15 / 7 1
20 PDAM Surabaya : JI. Karang Empat 176 1
21 PDAM Surabaya : JI. Burhanudin Saman 30 1
22 PDAM Surabaya : JI. Kejawan Putih Tambak Masjid 5 1
23 PDAM Surabaya : JI. Keputih Perintis 1 / 5 1
24 PDAM Surabaya : JI. Ngagel Baru 2 / 115 1
25 PDAM Surabaya : JI. Keputih Tegal Timur 1 / 12 1
26 PDAM Surabaya : JI. Dukuh Setro rawasan 7 / 72 1
27 PDAM Surabaya : JI. Manyar Tirtoyoso Selatan 5 / 2 1
28 PDAM Surabaya : JI. Kapas Gading Madva 4 / 19 1
29 PDAM Surabaya : JI. Gembong 3 / 98 1
30 PDAM Surabaya : JI. Sidodadi Kulon 1 / 7 1
31 PDAM Surabaya : JI. Cantian tengah 5 / 8 1
32 PDAM Surabaya : JI. K.H. Mansyur 1 / 2B 1
33 PDAM Surabaya : JI. Randu Aguna 1 / 61 1
34 PDAM Surabaya : JI. Kedung Mangu Timur 5 / 28 1
35 PDAM Surabaya : JI. Sidotopo Wetan I Dalam No. 9 1
36 PDAM Surabaya : JI. Kapas Baru 5 / 52 1
37 PDAM Surabaya : JI. Pogot Jaya 6 / 11A 1
38 PDAM Surabaya : JI. Kalilom Lor lndah Semanggi 19 1
39 PDAM Surabaya : JI. Jati Purwo 3B / 9 1
40 PDAM Surabaya : JI. Bulak Jaya 4 / 59 1
41 PDAM Surabaya : JI. Tambak Wedi Baru 18 Utara No. 1 1
L - 129

Parameter Biologi
E. Coli Total Coliform
Lampiran
Standart maksimal
jumlah sampel
yang memenuhi
Standart
maksimal (TCU)
jumlah sampel
yang memenuhi
A
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 0
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 0
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 0
0 1 0 0
0 0 0 0
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 0
0 1 0 1
0 1 0 0
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 0
0 1 0 1
0 0 0 0
0 1 0 1
0 1 0 0
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 0
0 1 0 0
L - 130

Penyelenggara Air
No Lokasi sampel Jumlah sampel
Minum

42 PDAM Surabaya : JI. Endrosono 5 / 1B 1


43 PDAM Surabaya : Lemah Putro III No. 11 1
44 PDAM Surabaya : Kalimas Baru I No.25 1
45 PDAM Surabaya : Kebangsreng IV No. 8 1
46 PDAM Surabaya : Teluk Nibung Barat V No. 23 1
47 PDAM Surabaya : Kalianak Barat No. 56 1
48 PDAM Surabaya : Tambak Lumpang I No. 3 1
49 PDAM Surabaya : Tanjung Sari Jaya Bhakti No. 47 1
50 PDAM Surabaya : Dukuh Sentong Balongsari No. 35 1
51 PDAM Surabaya : Green Tamansari f-24 1
52 PDAM Surabaya : Kauman Asri II No. 13 1
53 PDAM Surabaya : Greges Barat Gg mulyo No. 42 1
54 PDAM Surabaya : Tambak Langon VII A/ 2 1
55 PDAM Surabaya : Tambak Dono II No. 27 RT 2 RW 7 1
56 PDAM Surabaya : Sememi Jaya XI/ 35 1
57 PDAM Surabaya : Alamanda Residence B-3 1
58 PDAM Surabaya : Tlogo tanjung V / 29 1
59 PDAM Surabaya : Aspol Bangkingan D-21 1
60 PDAM Surabaya : Wisma Lidah Kulon C-81 1
61 PDAM Surabaya : Nqemplak Made Gg Masjid 1
62 PDAM Surabaya : Raya jeruk No. 184 1
63 PDAM Surabaya : Lakarsantri UV B no. 39 1
64 PDAM Surabaya : Made Timur RT 1 RW 4 1
65 PDAM Surabaya : Lontar Gg Buntu No. 22 1
66 PDAM Surabaya : Sambirogo K-11 1
67 PDAM Surabaya : Griya Citra Asri KM 15 no.15 1
68 PDAM Surabaya : Dukuh Jearwat IV No. 34 1
69 PDAM Surabaya : Pakal Madya No. 85 1
70 PDAM Surabaya : Sukomanunggal Jaya VIII No. 14 1
Keterangan :
Sumber : PDAM Surya Sembada, 2017
L - 131

Parameter Biologi
E. Coli Total Coliform
Lampiran
Standart maksimal
jumlah sampel
yang memenuhi
Standart
maksimal (TCU)
jumlah sampel
yang memenuhi
A
0 1 0 0
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 0
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 0
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 0
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 1
0 1 0 1
L - 132

Tabel 22H Rekapitulasi Hasil Pengujian Air Minum Parameter Kimia An Organik di Kota Surabaya
Tahun Data: 2017
PARAMETER KIMIA
Arsen Fluorida
Jml
Nama

Kadar Maks

Kadar Maks
No Lokasi sampel Sampel

Jml MS

Jml MS
Penyelengara
Diperiksa

(1) (2) (2) (3) (4) (5) (6) (7)


1 PDAM Surabaya : JI. Panjang Jiwo Besar No. 18 1 0,01 - 1.5 1
2 PDAM Surabaya : JI. Jetis Wetan 46 B 1 0,01 - 1.5 1
3 PDAM Surabaya : JI. Siwalankerto Utara II No.16 1 0,01 - 1.5 1
4 PDAM Surabaya : JI. Siwalankerto Tengah No. 97 1 0,01 - 1.5 1
5 PDAM Surabaya : JI. Rungkut Tengah 3 No. 20 1 0,01 - 1.5 1
6 PDAM Surabaya : JI. Kedung Baruk Gg III No. 8D 1 0,01 - 1.5 1
7 PDAM Surabaya : Jl. Kedung Baruk Gg III A No. 105 1 0,01 - 1.5 1
8 PDAM Surabaya : Jl. Penjaringan Gg Baru No. 49 A 1 0,01 - 1.5 1
9 PDAM Surabaya : Jl. Penjaringan Gg Baru No. 49 G 1 0,01 - 1.5 1
10 PDAM Surabaya : Jl. Wonoayu No. 29 RT 01 / RW 1 0,01 - 1.5 1
11 PDAM Surabaya : Jl. Wonoayu No. 5 1 0,01 - 1.5 1
: Jl. Gunung Anyar Sawah Gg Baru
12 PDAM Surabaya 1 0,01 - 1.5 1
II A No. 25
13 PDAM Surabaya : Jl. Medokan Sawah No. 202 1 0,01 - 1.5 1
14 PDAM Surabaya : Jl. Karah Gg I No. 14 1 0,01 - 1.5 1
15 PDAM Surabaya : Jl. Gubeng Kertajaya 3 / 16 1 0,01 - 1.5 1
16 PDAM Surabaya : Jl. Mojoklanggru Lor 46 - D 1 0,01 - 1.5 1
17 PDAM Surabaya : JI. Kedung Tarukan Wetan 2 / 1 1 0,01 - 1.5 1
18 PDAM Surabaya : JI. Pacar Kembang 5 / 54 EF 1 0,01 - 1.5 1
19 PDAM Surabaya : JI. Nginden lntan Timur 18 A3 / 3 1 0,01 - 1.5 1
20 PDAM Surabaya : Jl. Semampir Barat 3 / 3 1 0,01 - 1.5 1
21 PDAM Surabaya : Jl. Mulyosari Utara 6 / 9 1 0,01 - 1.5 1
22 PDAM Surabaya : Jl. Ploso Timur 3A / 31 A 1 0,01 - 1.5 1
23 PDAM Surabaya : Karang Empat 1 / 21 1 0,01 - 1.5 1
: Jl. Sukolilo Dian Regency Ba-
24 PDAM Surabaya 1 0,01 - 1.5 1
hagia 2 / 26
25 PDAM Surabaya : Jl. Keputih Tegal 9 / 12 1 0,01 - 1.5 1
26 PDAM Surabaya : Jl. Kalilom Lor Indah Palem 7 1 0,01 - 1.5 1
27 PDAM Surabaya : Jl. Bulak Rukem Timur 2H / 17 1 0,01 - 1.5 1
28 PDAM Surabaya : Jl. Kapas Gading R No. 65 1 0,01 - 1.5 1
29 PDAM Surabaya : Jl. Tambak Arum 3 / 10 1 0,01 - 1.5 1
30 PDAM Surabaya : Jl. Donokerto Baru D / 28 A 1 0,01 - 1.5 1
31 PDAM Surabaya : Jl. Kunti 26 1 0,01 - 1.5 1
32 PDAM Surabaya : Jl. Cantian Tengah 5 / 8 1 0,01 - 1.5 1
33 PDAM Surabaya : Jl. Botoputih 2 / 8 1 0,01 - 1.5 1
L - 133

PARAMETER KIMIA
Lampiran
Krom Heksavalen Kadmium Nitrit Nitrat Sianida Selenium A
Kadar Maks

Kadar Maks

Kadar Maks

Kadar Maks

Kadar Maks

Kadar Maks
Jml MS

Jml MS

Jml MS

Jml MS

Jml MS

Jml MS
(8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19)
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -

0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -

0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -


0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -

0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -

0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -


0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
L - 134

PARAMETER KIMIA
Arsen Fluorida
Jml
Nama

Kadar Maks

Kadar Maks
No Lokasi sampel Sampel

Jml MS

Jml MS
Penyelengara
Diperiksa

34 PDAM Surabaya : Jl. Kalimas Hilir 3 / 2 1 0,01 - 1.5 1


35 PDAM Surabaya : Jl. Randu Agung 1 / 61 1 0,01 - 1.5 1
36 PDAM Surabaya : Jl. Randu Timur Lebar 3 / 31 B 1 0,01 - 1.5 1
37 PDAM Surabaya : Jl. Kapas Baru 3 / 115 B 1 0,01 - 1.5 1
38 PDAM Surabaya : Jl. Tanah Merah 2 / 1 1 0,01 - 1.5 1
39 PDAM Surabaya : Jl. Jati Purwo 3B / 15 1 0,01 - 1.5 1
40 PDAM Surabaya : Jl. Wonosari Lor KB 1 / 37 1 0,01 - 1.5 1
41 PDAM Surabaya : Jl. Tambak Wedi Baru 14 / 36 1 0,01 - 1.5 1
42 PDAM Surabaya : Jl. Endrosono 5B / 23 1 0,01 - 1.5 1
43 PDAM Surabaya : Asem Jaya IX No. 18 1 0,01 - 1.5 1
44 PDAM Surabaya : Tembok Gede VI No. 10 1 0,01 - 1.5 1
45 PDAM Surabaya : Dupak Bandarejo III No. 37 1 0,01 - 1.5 1
46 PDAM Surabaya : Jl. Rembang No. 80 1 0,01 - 1.5 1
47 PDAM Surabaya : Jl. Jepara No. 24 1 0,01 - 1.5 1
48 PDAM Surabaya : Jl. Indrapura No. 133 G 1 0,01 - 1.5 1
49 PDAM Surabaya : Kebangsreng II No. 31 1 0,01 - 1.5 1
50 PDAM Surabaya : Teluk Nibung Barat No. 19G 1 0,01 - 1.5 1
51 PDAM Surabaya : Tanjung Sari Jaya Bhakti No. 79 1 0,01 - 1.5 1
52 PDAM Surabaya : Margomulyo PLN No. 5G 1 0,01 - 1.5 1
53 PDAM Surabaya : Romokalisari III RT 2 RW 1 1 0,01 - 1.5 1
54 PDAM Surabaya : Balongsari Krajan III / 110 A 1 0,01 - 1.5 1
55 PDAM Surabaya : Sememi Jaya X Masjid / 54 A 1 0,01 - 1.5 1
56 PDAM Surabaya : Sememi Jaya X / 98 1 0,01 - 1.5 1
57 PDAM Surabaya : Pondok Rosan Raya No. 48 1 0,01 - 1.5 1
58 PDAM Surabaya : Babatan Indah B 11 / 16 1 0,01 - 1.5 1
59 PDAM Surabaya : Lembah Harapan U - 10 1 0,01 - 1.5 1
60 PDAM Surabaya : Kebraon II Gg Tomat No. 87 1 0,01 - 1.5 1
: Balas Klumprik Gg Brotoseno No.
61 PDAM Surabaya 1 0,01 - 1.5 1
11C
62 PDAM Surabaya : Dk. Gempol Gg Merpati III No. 17 1 0,01 - 1.5 1
63 PDAM Surabaya : Manukan Dono Blok 31H / 9 1 0,01 - 1.5 1
: Manukan Krajan III Blok 31 F No.
64 PDAM Surabaya 1 0,01 - 1.5 1
63
65 PDAM Surabaya : Manukan tengah IV Blok 6A No. 1 0,01 - 1.5 1
: Jl. Mastrip Warugunung Gg
66 PDAM Surabaya 1 0,01 - 1.5 1
Bagong No. 1
67 PDAM Surabaya : Wisma Lidah Kulon B - 27 1 0,01 - 1.5 1
68 PDAM Surabaya : Lakarsantri IV E No. 17 1 0,01 - 1.5 1
69 PDAM Surabaya : Sambirogo II N - 25 1 0,01 - 1.5 1
L - 135

PARAMETER KIMIA
Krom Heksavalen Kadmium Nitrit Nitrat Sianida Selenium
Lampiran
A
Kadar Maks

Kadar Maks

Kadar Maks

Kadar Maks

Kadar Maks

Kadar Maks
Jml MS

Jml MS

Jml MS

Jml MS

Jml MS

Jml MS
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 - 3 1 50 1 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 1 3 1 50 - 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 1 3 1 50 - 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 1 3 1 50 - 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 1 3 1 50 - 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 1 3 1 50 - 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 1 3 1 50 - 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 1 3 1 50 - 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 1 3 1 50 - 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 1 3 1 50 - 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 1 3 1 50 - 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 1 3 1 50 - 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 1 3 1 50 - 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 1 3 1 50 - 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 1 3 1 50 - 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 1 3 1 50 - 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 1 3 1 50 - 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 1 3 1 50 - 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 1 3 1 50 - 0.07 - 0.01 -

0.05 1 0.003 1 3 1 50 - 0.07 - 0.01 -

0.05 1 0.003 1 3 1 50 - 0.07 - 0.01 -


0.05 1 0.003 1 3 1 50 - 0.07 - 0.01 -

0.05 1 0.003 1 3 1 50 - 0.07 - 0.01 -

0.05 1 0.003 1 3 1 50 - 0.07 - 0.01 -

0.05 1 0.003 1 3 1 50 - 0.07 - 0.01 -

0.05 1 0.003 1 3 1 50 - 0.07 - 0.01 -


0.05 1 0.003 1 3 1 50 - 0.07 - 0.01 -
0.05 1 0.003 1 3 1 50 - 0.07 - 0.01 -
L - 136

PARAMETER KIMIA
Arsen Fluorida
Jml
Nama

Kadar Maks

Kadar Maks
No Lokasi sampel Sampel

Jml MS

Jml MS
Penyelengara
Diperiksa

70 PDAM Surabaya : Bandarejo I No. 3 1 0,01 - 1.5 1


TOTAL     -   70
Keterangan : Jml MS = Jumlah sampel yang memenuhi syarat
Sumber : PDAM Surya Sembada, 2017

Tabel 23. Jumlah Rumah Tangga dan Fasilitas Tempat Buang Air Besar di Kota
Surabaya
Tahun : 2017

Fasilitas Tempat Buang Air Besar


No Kecamatan Jumlah KK
Sendiri Bersama Umum* Sungai**
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)
1 Sukomanunggal 32.353 30.582 680 0 1091
2 Tandes 28.976 28.236 740 0 0
3 Asemrowo 13.662 12.306 229 0 1127
4 Benowo 18.974 18.480 6 0 488
5 Pakal 16.121 15.869 65 0 187
6 Lakarsantri 18.041 18.037 4 0 0
7 Sambikerep 19.526 19.460 66 0 0
8 Genteng 19.899 17.216 2033 0 650
9 Tegalsari 33.780 31.339 1802 0 639
10 Bubutan 33.422 32.120 694 0 608
11 Simokerto 31.800 29.996 423 0 1381
12 Pabean Cantikan 25.927 24.849 241 0 837
13 Semampir 55.438 50.856 969 0 3613
14 Krembangan 37.303 34.072 1849 0 1382
15 Bulak 13.377 12.796 331 0 250
16 Kenjeran 47.019 45.964 703 0 352
17 Tambaksari 72.824 69.840 1781 0 1203
18 Gubeng 46.166 44.866 399 0 901
19 Rungkut 35.255 34.505 312 0 438
20 Tenggilis Mejoyo 18.540 17.183 1158 0 199
21 Gunung Anyar 17.621 16.986 0 0 635
22 Sukolilo 34.468 33.864 141 0 463
23 Mulyorejo 27.826 27.542 74 0 210
L - 137

PARAMETER KIMIA
Krom Heksavalen Kadmium Nitrit Nitrat Sianida Selenium
Lampiran
A
Kadar Maks

Kadar Maks

Kadar Maks

Kadar Maks

Kadar Maks

Kadar Maks
Jml MS

Jml MS

Jml MS

Jml MS

Jml MS

Jml MS
0.05 1 0.003 1 3 1 50 - 0.07 - 0.01 -
  70   28   70   42   -   -
L - 138

Fasilitas Tempat Buang Air Besar


No Kecamatan Jumlah KK
Sendiri Bersama Umum* Sungai**
24 Sawahan 64.221 63.167 257 0 797
25 Wonokromo 52.367 49.119 1693 0 1555
26 Karangpilang 23.334 23.094 63 0 177
27 Dukuh Pakis 19.380 19.311 2 0 67
28 Wiyung 21.990 21.974 16 0 0
29 Gayungan 14.649 14.022 627 0 0
30 Wonocolo 25.202 24.441 141 0 620
31 Jambangan 15.931 15.788 143 0 0
Keterangan : * Fasilitas tempat buang air besar bersama sama dengan fasilitas tempat
buang air besar umum; ** data fasilitas buang air besar sungai diisi dengan data BABS
Sumber : Dinas Kesehatan, 2017

Tabel 23A. Jumlah Penduduk Dengan Akses Sanitasi Layak Kota Surabaya
Tahun : 2017
Penduduk Dengan Akses
Jumlah Sanitasi Layak
No Kecamatan
Penduduk
Jumlah %
(1) (2) (3) (4) (5)
1 Sukomanunggal 98.366 95.034 96,61%
2 Tandes 88.733 88.733 100,00%
3 Asemrowo 44.723 41.035 91,75%
4 Benowo 58.588 57.084 97,43%
5 Pakal 50.580 49.995 98,84%
6 Lakarsantri 54.569 54.569 100,00%
7 Sambikerep 59.458 59.458 100,00%
8 Genteng 58.436 56.548 96,77%
9 Tegalsari 100.879 98.959 98,10%
10 Bubutan 100.564 98.740 98,19%
11 Simokerto 96.670 92.526 95,71%
12 Pabean Cantikan 79.940 77.356 96,77%
13 Semampir 185.003 172.854 93,43%
14 Krembangan 115.990 111.667 96,27%
15 Bulak 41.371 40.599 98,13%
16 Kenjeran 153.764 152.605 99,25%
17 Tambaksari 218.692 215.079 98,35%
18 Gubeng 134.618 131.992 98,05%
19 Rungkut 107.122 105.790 98,76%
20 Tenggilis 55.372 54.780 98,93%
L - 139

Penduduk Dengan Akses


Jumlah Sanitasi Layak
No Kecamatan
Penduduk Lampiran
Jumlah %
21 Gunung Anyar 53.550 51.621 96,40% A
22 Sukolilo 106.011 104.564 98,64%
23 Mulyorejo 83.336 82.711 99,25%
24 Sawahan 201.785 199.312 98,77%
25 Wonokromo 159.343 154.612 97,03%
26 Karangpilang 70.606 70.066 99,24%
27 Dukuh Pakis 58.606 58.398 99,65%
28 Wiyung 66.850 66.850 100,00%
29 Gayungan 44.265 44.265 100,00%
30 Wonocolo 78.510 76.573 97,53%
31 Jambangan 48.399 48.399 100,00%
Keterangan :
Sumber : Dinas Kesehatan, 2017

Tabel 23B. Jumlah Rumah Tangga dan Fasilitas Tempat Buang Air Besar
Tahun 2016-2017 di Kota Surabaya
Tahun : 2017
Tempat Buang Air Besar
2016 2017
No Kecamatan
Bersama/ Bersama/
Sendiri Sendiri
Umum Umum
(1) (2) (3) (4) (6) (7)
1 Sukomanunggal 29.902 680 30.582 680
2 Tandes 27.470 797 28.236 740
3 Asemrowo 11.696 229 12.306 229
4 Benowo 17.727 6 18.480 6
5 Pakal 15.282 5 15.869 65
6 Lakarsantri 17.474 6 18.037 4
7 Sambikerep 18.839 66 19.460 66
8 Genteng 16.767 2.033 17.216 2.033
9 Tegalsari 30.917 1.802 31.339 1.802
10 Bubutan 30.858 698 32.120 694
11 Simokerto 29.272 423 29.996 423
12 Pabean Cantikan 24.661 281 24.849 241
13 Semampir 47.612 973 50.856 969
14 Krembangan 33.291 1.641 34.072 1.849
15 Bulak 12.090 331 12.796 331
16 Kenjeran 43.855 711 45.964 703
L - 140

Tempat Buang Air Besar


2016 2017
No Kecamatan
Bersama/ Bersama/
Sendiri Sendiri
Umum Umum
17 Tambaksari 67.962 1.781 69.840 1.781
18 Gubeng 43.662 405 44.866 399
19 Rungkut 32.703 320 34.505 312
20 Tenggilis Mejoyo 16.594 1.158 17.183 1.158
21 Gunung Anyar 16.572 - 16.986 -
22 Sukolilo 32.780 141 33.864 141
23 Mulyorejo 26.809 74 27.542 74
24 Sawahan 61.310 261 63.167 257
25 Wonokromo 47.462 1.847 49.119 1.693
26 Karangpilang 22.518 102 23.094 63
27 Dukuh Pakis 18.869 - 19.311 2
28 Wiyung 21.358 18 21.974 16
29 Gayungan 13.881 381 14.022 627
30 Wonocolo 23.807 89 24.441 141
31 Jambangan 15.312 143 15.788 143
Keterangan :
Sumber : Dinas Kesehatan, 2017

Tabel 23C Rumah Sehat Per Puskesmas Tiap Kecamatan Tahun 2016-2017 di
Kota Surabaya
Tahun : 2017
Jumlah Rumah Sehat
No Kecamatan Nama Puskesmas
2016 2017
(1) (2) (3) (4) (5)
1 Sukomanunggal Tanjungsari 5.745 5.825
2 Sukomanunggal Simomulyo 8.202 8.657
3 Tandes Manukan Kulon 9.743 10.127
4 Tandes Balongsari 7.042 7.378
5 Asemrowo Asemrowo 5.963 6.069
6 Benowo Sememi 11.584 11.764
7 Pakal Benowo 13.864 14.179
8 Lakarsantri Jeruk 4.994 5.045
9 Lakarsantri Lidah Kulon 4.861 5.179
10 Lakarsantri Bangkingan 3.166 3.244
11 Sambikerep Lontar 8.251 8.463
12 Sambikerep Made 2.894 2.894
L - 141

Jumlah Rumah Sehat


No Kecamatan Nama Puskesmas
2016 2017
Lampiran
13 Genteng Peneleh 9.025 9.060
14 Genteng Ketabang 5.079 5.079
A
15 Tegalsari Kedungdoro 6.545 6.667
16 Tegalsari Dr. Soetomo 7.462 7.922
17 Bubutan Tembok Dukuh 6.715 6.973
18 Bubutan Gundih 12.650 12.807
19 Simokerto Tambakrejo 13.816 13.871
20 Simokerto Simolawang 3.796 3.806
21 Pabean Cantikan Perak Timur 24.498 25.131
22 Semampir Pegirian 4.101 4.105
23 Semampir Sidotopo 5.323 5.331
24 Semampir Wonokusumo 14.198 14.198
25 Semampir Sawah Pulo 9.352 9.387
26 Krembangan Krembangan Sel 11.978 11.983
27 Krembangan Dupak 5.668 5.757
28 Krembangan Morokrembangan 6.404 6.531
29 Bulak Kenjeran 6.866 6.950
30 Kenjeran Tanah Kali Kedinding 5.342 5.506
31 Kenjeran Sidotopo Wetan 5.383 5.501
32 Kenjeran Bulak Banteng 7.370 7.494
33 Kenjeran Tambak Wedi 2.643 2.820
34 Tambaksari Rangkah 12.731 12.736
35 Tambaksari Pacar Keling 13.168 13.408
36 Tambaksari Gading 16.514 16.675
37 Gubeng Pucangsewu 11.032 11.064
38 Gubeng Mojo 11.811 11.811
39 Rungkut Kalirungkut 11.514 11.799
40 Rungkut Medokan Ayu 13.970 13.970
41 Tenggilis Tenggilis 13.357 13.833
42 Gunung Anyar Gunung Anyar 12.214 12.351
43 Sukolilo Menur 10.119 10.709
44 Sukolilo Klampis Ngasem 7.104 7.323
45 Sukolilo Keputih 8.459 8.712
46 Mulyorejo Mulyorejo 11.265 11.265
47 Mulyorejo Kalijudan 9.690 10.015
48 Sawahan Sawahan 9.243 9.370
49 Sawahan Putat Jaya 6.176 6.334
50 Sawahan Banyu Urip 11.835 12.112
51 Sawahan Pakis 5.946 6.122
52 Wonokromo Jagir 8.748 8.753
L - 142

Jumlah Rumah Sehat


No Kecamatan Nama Puskesmas
2016 2017
53 Wonokromo Wonokromo 6.531 6.561
54 Wonokromo Ngagelrejo 7.283 7.495
55 Karang Pilang Kedurus 15.160 15.743
56 Dukuh Pakis Dukuh Kupang 11.390 11.945
57 Wiyung Wiyung 17.103 17.580
58 Wiyung Balas Klumprik 3.539 3.666
59 Gayungan Gayungan 9.002 9.270
60 Wonocolo Jemursari 4.888 4.938
61 Wonocolo Sidosermo 6.915 7.356
62 Wonocolo Siwalankerto 4.340 4.496
63 Jambangan Kebonsari 9.619 9.782
Keterangan :
Sumber : Dinas Kesehatan Kota Surabaya, 2017

Tabel 24. Jumlah Penduduk Laki-Laki dan Perempuan Menurut Tingkatan Pendidikan di Kota Su
Tahun : 2017

Tidak Sekolah SD SLTP


No. Kecamatan
L P L P L
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)
1 Sukomanunggal 11.202 10.608 10.436 12.309 6.521
2 Tandes 9.853 9.267 8.832 10.577 5.637
3 Asemrowo 7.191 6.783 7.672 8.319 3.200
4 Benowo 5.914 5.679 8.553 10.023 4.715
5 Pakal 5.901 5.602 6.064 6.852 3.830
6 Lakarsantri 7.645 7.294 6.507 7.515 3.244
7 Sambikerep 6.179 6.004 7.410 8.368 4.026
8 Genteng 5.169 4.997 6.745 8.063 4.278
9 Tegalsari 8.083 7.653 10.319 12.369 7.168
10 Bubutan 9.715 9.182 12.926 15.413 7.515
11 Simokerto 10.803 10.888 15.784 17.837 7.575
12 Pabean Cantikan 8.492 7.989 11.708 14.299 6.134
13 Semampir 21.096 21.053 38.288 42.269 17.595
14 Krembangan 16.262 15.287 15.800 19.323 8.773
15 Bulak 5.448 5.273 5.724 6.428 2.989
16 Kenjeran 19.867 19.020 27.198 30.034 11.653
17 Tambak Sari 32.322 29.910 22.548 27.253 15.711
18 Gubeng 11.890 11.239 11.995 14.557 8.001
19 Rungkut 10.433 9.648 9.834 11.284 6.136
L - 143

Lampiran
A

urabaya

SLTP SLTA Diploma


P L P L P
(8) (9) (10) (11) (12)
7.028 17.838 16.268 828 1.076
6.471 15.985 14.734 1.183 1.331
3.144 5.377 4.311 198 238
4.921 10.633 8.958 389 578
3.985 9.224 7.909 445 564
3.193 8.663 7.616 435 592
4.382 9.961 8.826 654 829
4.718 10.614 9.821 452 553
7.972 21.714 20.060 1.066 1.140
8.115 18.448 16.246 802 953
7.727 14.055 11.926 372 484
6.219 12.623 10.671 620 585
16.081 19.616 16.025 701 733
8.595 16.324 14.320 818 866
2.994 5.953 5.358 405 398
11.347 22.096 18.483 702 900
16.739 34.620 32.037 1.886 2.279
9.169 24.613 23.889 1.733 2.214
7.168 17.782 17.051 1.595 1.882
L - 144

Tidak Sekolah SD SLTP


No. Kecamatan
L P L P L
20 Tenggilis Mejoyo 4.990 4.597 5.539 6.507 3.560
21 Gunung Anyar 5.385 4.921 5.135 5.847 3.070
22 Sukolilo 12.960 12.116 10.703 12.064 6.239
23 Mulyorejo 9.811 9.107 7.215 8.230 4.526
24 Sawahan 27.662 26.093 20.729 25.760 14.033
25 Wonokromo 15.037 14.384 15.107 18.288 10.093
26 Karang Pilang 7.137 6.663 6.859 8.181 4.337
27 Dukuh Pakis 5.963 5.460 5.898 6.970 3.581
28 Wiyung 7.002 6.476 7.510 8.379 3.949
29 Gayungan 4.791 4.404 3.441 4.109 2.031
30 Wonocolo 7.590 7.135 7.412 8.702 4.907
31 Jambangan 4.598 4.250 4.451 5.248 2.678
Keterangan :
L = Laki-laki
P = Perempuan
Sumber : Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya, 2017

Tabel 24A. Jumlah Penduduk Laki-Laki dan Perempuan Menurut


Tingkatan Pendidikan Kecamatan Pesisir di Kota Surabaya
Tahun : 2017

Tidak Sekolah SD SLTP


No. Kecamatan
L P L P L P
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8)
1 Asemrowo 7.191 6.783 7.672 8.319 3.200 3.144
2 Benowo 5.914 5.679 8.553 10.023 4.715 4.921
3 Pabean Cantikan 8.492 7.989 11.708 14.299 6.134 6.219
4 Semampir 21.096 21.053 38.288 42.269 17.595 16.081
5 Krembangan 16.262 15.287 15.800 19.323 8.773 8.595
6 Bulak 5.448 5.273 5.724 6.428 2.989 2.994
7 Kenjeran 19.867 19.020 27.198 30.034 11.653 11.347
8 Rungkut 10.433 9.648 9.834 11.284 6.136 7.168
9 Gunung Anyar 5.385 4.921 5.135 5.847 3.070 3.571
10 Sukolilo 12.960 12.116 10.703 12.064 6.239 6.589
11 Mulyorejo 9.811 9.107 7.215 8.230 4.526 5.117
Keterangan :
L = Laki-laki
P = Perempuan
Sumber : Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya, 2017
L - 145

SLTP SLTA Diploma


P L P L P Lampiran
3.962
3.571
9.591
8.266
8.844
7.948
730
892
1.000
1.075
A
6.589 14.425 14.371 1.377 1.665
5.117 12.271 12.414 918 1.221
15.428 33.932 30.941 1.428 1.681
11.630 31.175 29.171 1.804 2.106
4.650 13.351 12.180 1.039 1.257
3.839 10.361 9.890 779 886
3.929 11.103 10.463 874 1.051
2.413 7.003 7.225 774 895
5.411 13.619 12.966 1.190 1.361
2.966 8.723 8.111 816 1.017

SLTA Diploma S1 S2 S3
L P L P L P L P L P
(9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18)
5.377 4.311 198 238 827 796 83 48 1 0
10.633 8.958 389 578 1.871 1.786 98 61 5 2
12.623 10.671 620 585 2.901 2.541 176 103 5 0
19.616 16.025 701 733 2.969 2.815 196 117 7 5
16.324 14.320 818 866 3.614 3.286 284 174 10 6
5.953 5.358 405 398 1.640 1.706 155 92 9 2
22.096 18.483 702 900 2.703 2.769 144 104 5 4
17.782 17.051 1.595 1.882 10.517 10.253 1.043 692 118 59
8.266 7.948 892 1.075 5.552 5.256 499 328 41 15
14.425 14.371 1.377 1.665 9.514 9.257 1.133 848 194 74
12.271 12.414 918 1.221 8.463 8.261 792 500 46 33
L - 146

Tabel 24B. Jumlah Penduduk Menurut Pekerjaan di Kota Surabaya


Tahun : 2017
Pekerjaan / Profesi

No. Kecamatan Belum/ Mengurus


Pelajar/ Kepoli-
Tidak Rumah Pensiunan PNS TNI
Mahasiswa sian RI
Bekerja Tangga
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9)
1 Sukomanunggal 25775 20653 17988 649 1065 250 145
2 Tandes 22371 16308 16373 1383 1939 310 157
3 Asemrowo 17102 9326 5385 107 330 62 42
4 Benowo 15346 11720 11785 178 729 268 226
5 Pakal 12915 9715 10285 254 776 251 216
6 Lakarsantri 16991 12051 8453 321 602 313 291
7 Sambikerep 13064 13564 12242 501 745 166 89
8 Genteng 12332 12242 11822 308 621 74 33
9 Tegalsari 17727 22400 22235 619 1124 213 121
10 Bubutan 22782 21733 20683 765 1303 281 294
11 Simokerto 27216 22175 16203 373 622 173 76
12 Pabean Cantikan 21462 17837 14334 431 780 281 67
13 Semampir 50427 44407 34869 1247 1023 1394 143
14 Krembangan 38707 24621 17289 685 1320 714 432
15 Bulak 11619 8445 7309 419 474 600 69
16 Kenjeran 41876 34235 30650 640 1367 1235 205
17 Tambak Sari 75867 43219 25718 1587 3647 505 230
18 Gubeng 26929 24300 29256 1694 3887 295 154
19 Rungkut 22625 17913 24919 1264 2681 215 156
20 Tenggilis Mejoyo 11662 10813 11259 760 953 110 85
21 Gunung Anyar 12142 8645 12110 741 1237 120 114
22 Sukolilo 27868 18384 20818 896 2747 341 237
23 Mulyorejo 20863 15875 16346 669 1541 139 81
24 Sawahan 61517 41179 29941 1424 3036 649 273
25 Wonokromo 35896 29198 33147 1755 3656 1486 260
26 Karang Pilang 16151 12925 14771 1007 1616 1023 197
27 Dukuh Pakis 13388 11914 11915 507 606 472 97
28 Wiyung 16744 12823 13264 457 1275 530 130
29 Gayungan 10849 7167 8790 805 1985 237 478
30 Wonocolo 17574 14575 17486 1181 2183 298 207
31 Jambangan 10473 8317 10897 761 1729 281 177
Keterangan :
Sumber : Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya, 2017
L - 147

Lampiran
Pekerjaan 

Perda- Petani/ Peter- Nelayan/ Indus-


Kon-
Trans- Kary. Kary. Kary. Kary.
A
struk-
gangan Pekebun nak Perikanan tri portasi Swasta BUMN BUMD Honorer
si
(10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20)
187 103 1 1 35 7 12 29061 121 8 76
41 84 1 2 11 6 4 29079 143 12 59
79 133 3 101 38 2 14 10544 41 4 9
79 160 2 48 13 3 3 18998 86 11 35
95 615 0 5 9 4 4 16159 87 9 19
66 117 1 0 5 7 5 16165 66 4 10
42 430 0 0 5 1 2 18742 88 7 24
27 12 0 1 3 4 5 19442 86 17 34
243 7 3 4 6 11 9 35743 151 19 68
106 36 1 3 10 3 11 31538 129 17 51
43 48 1 1 9 1 7 26882 46 2 37
62 43 1 5 8 10 9 22274 61 6 20
48 204 0 1 7 3 9 48663 156 6 27
41 89 0 24 4 1 9 32076 105 11 19
25 50 0 673 7 1 6 11698 62 2 12
64 80 0 177 15 3 10 45749 104 13 40
342 140 1 5 15 21 38 65345 302 32 84
84 32 0 1 23 6 3 45028 224 32 75
130 92 2 24 23 17 6 34810 452 45 78
126 7 0 4 21 19 2 18078 139 17 49
113 58 0 19 46 14 11 17509 292 24 65
154 96 1 11 28 18 3 29095 311 35 92
74 79 1 35 16 4 5 24698 178 18 43
56 38 2 2 11 6 5 61431 129 4 49
135 78 0 5 24 6 15 49978 223 26 89
127 36 1 1 38 26 17 21964 326 40 81
97 23 2 1 13 14 11 17752 122 11 38
23 33 1 0 13 18 7 20904 210 20 32
35 17 0 1 9 4 3 12682 283 19 38
92 25 1 0 18 10 3 22323 275 35 75
86 47 1 0 17 21 18 14404 356 22 72
L - 148

Tabel 24B. Jumlah Penduduk Menurut Pekerjaan di Kota Surabaya (Lanjutan)


Tahun : 2017
Pekerjaan

No. Kecamatan Buruh Buruh Buruh Pembantu Tu- Tu-


Buruh Tani
Harian Nelayan Peter- Rumah kang kang
Perkebunan
Lepas Perikanan nakan Tangga Cukur Listrik
(1) (2) (21) (22) (23) (24) (25) (26) (27)
1 Sukomanunggal 260 12 0 0 18 8 5
2 Tandes 125 8 1 1 14 0 2
3 Asemrowo 108 6 29 0 9 0 1
4 Benowo 106 24 5 0 4 0 1
5 Pakal 65 60 5 2 8 0 2
6 Lakarsantri 82 20 0 1 9 0 0
7 Sambikerep 35 17 2 0 9 1 2
8 Genteng 65 3 0 0 15 0 3
9 Tegalsari 135 6 1 1 30 3 10
10 Bubutan 191 3 1 0 21 2 4
11 Simokerto 81 5 0 2 18 0 5
12 Pabean Cantikan 432 6 0 1 23 0 2
13 Semampir 928 8 3 1 6 1 0
14 Krembangan 110 5 4 1 4 0 2
15 Bulak 32 4 8 1 15 0 0
16 Kenjeran 192 9 8 1 7 3 3
17 Tambak Sari 508 19 0 1 65 2 17
18 Gubeng 152 3 0 0 63 0 6
19 Rungkut 154 29 11 0 41 2 6
20 Tenggilis Mejoyo 107 3 0 0 31 0 6
21 Gunung Anyar 114 14 3 3 16 3 4
22 Sukolilo 121 24 4 0 32 2 4
23 Mulyorejo 85 16 11 0 24 0 3
24 Sawahan 458 4 0 0 46 1 2
25 Wonokromo 219 7 0 1 28 1 2
26 Karang Pilang 199 9 0 0 21 1 2
27 Dukuh Pakis 236 2 0 0 32 1 8
28 Wiyung 96 8 1 0 22 1 8
29 Gayungan 62 4 0 1 26 0 3
30 Wonocolo 156 10 1 0 40 3 6
31 Jambangan 123 5 1 0 25 2 6
Keterangan :
Sumber : Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya, 2017
L - 149

Lampiran

Tu- Tu- Tukang Tukang Tu- Tu-


Pekerjaan 
Pe- Penata Me-
A
Penata Seni-
kang kang Sol Las Pan- kang kang nata Ram- kan- Tabib Paraji
Busana man
Batu Kayu Sepatu dai Besi Jahit Gigi Rias but ik
(28) (29) (30) (31) (32) (33) (34) (35) (36) (37) (38) (39) (40)
71 26 1 10 30 0 4 0 6 31 5 0 0
10 2 0 0 3 0 0 0 4 8 1 0 0
7 0 2 2 4 0 0 0 0 4 0 0 0
15 10 0 3 5 0 2 0 0 4 2 0 0
17 2 2 3 5 0 0 0 1 4 1 0 0
56 1 2 5 3 0 0 0 0 11 0 1 0
19 6 0 0 2 0 0 1 2 6 0 0 0
16 4 3 2 23 0 4 0 1 7 5 0 0
51 8 13 7 68 0 3 1 2 31 14 0 1
23 11 0 1 24 0 3 1 2 16 2 2 0
9 1 0 2 10 0 1 1 0 4 1 0 0
5 0 1 2 9 0 1 0 0 4 2 1 0
9 2 0 0 12 0 1 0 0 1 2 0 0
6 1 0 0 3 0 2 0 0 1 0 0 0
28 2 6 0 3 0 0 1 0 4 2 0 0
25 3 0 10 6 0 0 0 0 5 1 0 0
144 27 18 35 75 2 6 2 9 43 10 2 0
15 2 3 2 6 1 2 0 3 9 5 2 0
86 15 0 10 31 0 2 1 2 20 14 1 0
78 15 2 4 16 1 4 1 4 26 7 0 0
48 13 1 12 12 0 3 1 1 20 5 0 0
70 6 2 9 17 0 1 2 4 15 5 0 0
23 3 0 2 12 0 2 0 0 5 1 0 0
25 10 1 3 10 1 1 1 0 11 7 0 0
16 5 2 4 11 0 3 1 4 6 6 1 1
36 5 2 8 10 0 7 0 5 20 12 0 0
89 10 0 8 19 1 5 0 3 17 10 3 0
289 75 2 12 35 0 3 0 3 19 7 0 1
16 7 0 2 12 0 1 4 0 6 7 0 0
58 7 1 12 17 0 3 2 3 12 4 0 1
62 12 1 2 9 1 3 0 3 16 4 0 0
L - 150

Tabel 24B. Jumlah Penduduk Menurut Pekerjaan di Kota Surabaya


Tahun : 2017
 Pekerjaan 

No. Kecamatan Peran- Pen- Imam Pen- Pas- War- Ustadz/ Juru Pro-
cang ter- Mas- deta tor tawan Muba Ma- motor
Busana jemah jid ligh sak Acara
(1) (2) (41) (42) (43) (44) (45) (46) (47) (48) (49)
1 Sukomanunggal 1 0 3 26 0 11 3 3 0
2 Tandes 0 0 1 13 0 7 1 0 0
3 Asemrowo 0 0 0 2 0 1 0 0 0
4 Benowo 0 0 0 3 0 1 0 0 0
5 Pakal 1 0 1 13 0 6 0 0 0
6 Lakarsantri 0 0 0 8 0 2 1 2 0
7 Sambikerep 1 0 0 16 0 3 3 0 0
8 Genteng 0 1 0 36 0 8 3 0 0
9 Tegalsari 1 0 1 21 6 9 5 8 0
10 Bubutan 0 0 0 19 0 8 4 1 0
11 Simokerto 1 0 0 8 0 1 1 0 0
12 Pabean Cantikan 0 0 0 6 0 8 3 1 0
13 Semampir 0 0 0 2 0 9 3 1 0
14 Krembangan 0 0 0 27 5 3 0 1 0
15 Bulak 0 1 0 1 1 1 1 0 0
16 Kenjeran 0 0 1 4 0 4 2 0 0
17 Tambak Sari 2 1 0 24 0 7 4 7 0
18 Gubeng 0 0 0 22 1 6 0 1 0
19 Rungkut 1 0 0 30 0 14 9 4 0
Tenggilis Me-
20 joyo 1 4 0 19 0 6 3 2 0
21 Gunung Anyar 0 0 2 10 1 13 5 3 0
22 Sukolilo 1 2 1 23 1 5 4 1 0
23 Mulyorejo 1 0 0 33 0 6 1 1 0
24 Sawahan 0 0 0 18 1 15 1 3 0
25 Wonokromo 0 0 0 20 3 16 6 3 0
26 Karang Pilang 0 2 1 11 3 8 2 3 1
27 Dukuh Pakis 2 1 0 22 1 6 2 8 1
28 Wiyung 0 2 4 14 1 10 3 3 0
29 Gayungan 0 0 0 17 0 7 2 1 0
30 Wonocolo 2 2 2 16 4 5 2 7 0
31 Jambangan 0 2 0 2 0 8 3 9 0
Keterangan :
Sumber : Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya, 2017
L - 151

 Pekerjaan 
Lampiran
Ang-
gota Ang- Ang- Pres- Wakil Anggota
Mahka-
Anggota
Kabinet Duta Guber- Wakil
A
DPR gota gota iden Presi- mah Kon- Kement- Besar nur Gubernur Bupati
RI DPD BPK den stitusi erian
(50) (51) (52) (53) (54) (55) (56) (57) (58) (59) (60)
0 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0
0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
0 0 0 0 0 0 1 0 0 0 0
0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
1 0 0 0 0 0 0 1 0 0 0
0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
0 0 0 0 0 0 2 0 0 0 0
0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
1 0 0 0 0 0 1 0 0 0 0

0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
0 0 0 0 0 0 0 0 1 0 0
0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
0 0 1 0 0 0 0 0 0 0 0
0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
3 0 0 0 0 1 0 0 0 0 0
0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
L - 152

Tabel 24B. Jumlah Penduduk Menurut Pekerjaan di Kota Surabaya (Lanjutan)


Tahun : 2017
 Pekerjaan
Anggota
No. Kecamatan Wakil Wa- Wakil Anggota
DPRD Pi-
Bu- liko- Wa- DPRD Dosen Guru
Kabupat- lot
pati ta likota Provinsi
en Kota
(1) (2) (61) (62) (63) (64) (65) (66) (67) (68)
1 Sukomanunggal 0 0 0 0 1 99 717 0
2 Tandes 0 0 0 0 0 89 1063 0
3 Asemrowo 0 0 0 0 0 25 238 0
4 Benowo 0 0 0 0 0 48 578 1
5 Pakal 0 0 0 1 0 86 795 0
6 Lakarsantri 0 0 0 1 0 84 458 1
7 Sambikerep 0 0 0 0 0 75 504 0
8 Genteng 0 0 0 1 0 61 342 0
9 Tegalsari 0 0 0 0 1 114 550 0
10 Bubutan 0 1 0 0 2 100 666 0
11 Simokerto 0 0 0 0 2 52 497 2
12 Pabean Cantikan 0 0 0 0 1 38 417 0
13 Semampir 0 0 0 0 0 71 959 1
14 Krembangan 0 0 0 0 1 62 648 0
15 Bulak 0 0 0 0 0 60 471 0
16 Kenjeran 0 0 0 1 0 66 1166 0
17 Tambak Sari 0 0 0 2 1 226 1639 0
18 Gubeng 0 0 0 1 0 468 1282 3
19 Rungkut 0 0 0 1 0 695 1178 1
20 Tenggilis Mejoyo 0 0 1 0 3 216 419 4
21 Gunung Anyar 0 0 0 2 0 343 635 0
22 Sukolilo 0 0 0 1 2 817 1193 2
23 Mulyorejo 0 0 1 0 0 363 720 1
24 Sawahan 0 0 0 1 1 186 1463 0
25 Wonokromo 0 0 0 0 0 280 1779 0
26 Karang Pilang 0 0 0 2 0 161 951 1
27 Dukuh Pakis 0 0 0 3 1 90 415 0
28 Wiyung 0 0 0 1 0 135 686 0
29 Gayungan 1 0 0 0 0 206 496 0
30 Wonocolo 0 0 0 0 1 278 850 1
31 Jambangan 0 0 0 0 0 158 745 1
Keterangan :
Sumber : Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya, 2017
L - 153

 Pekerjaan
Lampiran
Kon-
A
Peng- No- Arsi- Akun- Dok- Bi- Per- Apo- Psikiater/ Penyiar Penyiar
sul-
acara taris tek tan ter dan awat teker Psikologi Televisi Radio
tan

(69) (70) (71) (72) (73) (74) (75) (76) (77) (78) (79) (80)
6 8 5 3 5 170 21 80 14 3 0 1
3 1 0 2 4 96 22 97 8 0 0 1
2 0 1 0 0 18 5 12 4 0 0 0
2 0 0 0 1 35 28 63 6 0 0 0
2 0 0 1 2 37 37 75 2 1 0 0
0 0 0 0 5 77 15 49 6 0 0 0
5 3 3 0 4 95 28 44 4 0 1 0
11 4 0 1 2 145 4 46 8 1 0 0
9 10 4 1 5 209 24 32 11 2 0 0
5 3 0 5 0 135 21 46 7 0 0 2
2 0 0 0 2 61 13 40 4 1 0 0
2 2 2 1 5 88 5 46 6 0 0 0
6 2 0 0 0 76 31 96 5 1 0 0
1 0 1 0 3 99 21 72 4 0 0 0
0 1 0 0 0 60 11 39 7 1 0 0
4 6 1 0 1 41 34 145 9 0 0 0
2 6 5 7 2 308 35 189 18 1 0 0
10 21 6 1 6 685 19 186 18 0 0 1
13 10 13 8 20 410 34 93 25 4 0 0
10 7 15 2 17 193 11 39 20 0 0 0
6 11 2 4 10 168 27 54 10 1 1 2
6 13 16 4 15 673 21 91 30 11 1 3
16 11 5 2 9 658 7 51 11 2 0 0
5 7 1 2 5 220 24 160 11 0 1 0
6 7 3 2 5 323 44 214 14 1 0 0
6 5 1 4 2 107 49 131 18 1 0 3
17 8 5 2 11 233 29 56 11 4 1 1
12 5 4 2 8 204 27 87 6 1 1 0
10 9 5 2 3 259 8 45 11 5 0 0
3 14 7 2 9 347 33 95 10 2 1 0
12 5 8 4 12 143 20 92 16 5 0 1
L - 154

Tabel 24B. Jumlah Penduduk Menurut Pekerjaan di Kota Surabaya (lanjutan)


Tahun : 2017
 Pekerjaan

Wiraswasta
Paranormal

Perangkat

Biarawati
Pedagang

Lainnya
Peneliti

Pialang
No. Kecamatan

Kepala
Pelaut

Sopir

Desa

Desa
(1) (2) (81) (82) (83) (84) (85) (86) (87) (88) (89) (90) (91)

1 Sukomanunggal 12 2 121 0 0 405 0 0 1 6388 164


2 Tandes 20 0 22 0 1 179 0 0 1 4350 176
3 Asemrowo 5 0 33 0 0 120 0 0 0 4201 27
4 Benowo 9 0 58 0 0 101 0 0 0 3279 102
5 Pakal 16 1 44 1 0 129 0 1 1 2045 55
6 Lakarsantri 1 0 28 0 0 58 0 0 0 2157 143
7 Sambikerep 12 0 23 0 0 200 0 0 2 2965 5
8 Genteng 2 1 68 1 0 221 0 0 1 3798 41
9 Tegalsari 6 3 79 1 2 335 0 0 11 4491 19
10 Bubutan 12 0 113 0 0 556 1 0 1 4916 34
11 Simokerto 2 2 57 0 0 300 1 0 1 7272 272
12 Pabean Cantikan 38 2 38 0 0 706 0 0 0 4955 516
13 Semampir 22 1 24 2 0 313 0 0 1 14276 54
14 Krembangan 34 0 27 0 0 65 0 0 10 6311 61
15 Bulak 10 0 26 0 0 94 0 0 1 2164 47
16 Kenjeran 22 0 77 0 0 233 0 0 0 8444 32
17 Tambak Sari 11 2 248 2 0 603 1 0 0 11456 590
18 Gubeng 9 5 23 0 1 432 0 1 5 6778 225
19 Rungkut 7 1 96 0 0 217 3 0 0 6604 125
20 Tenggilis Mejoyo 3 0 82 0 0 134 0 0 0 3518 2
21 Gunung Anyar 5 2 44 0 0 123 0 0 2 2765 17
22 Sukolilo 6 3 65 1 0 161 0 0 1 8253 649
23 Mulyorejo 0 1 48 0 0 178 0 0 2 5844 100
24 Sawahan 15 0 48 0 0 847 0 0 5 10162 701
25 Wonokromo 8 0 43 0 0 650 0 0 105 8954 284
26 Karang Pilang 8 0 102 0 0 131 1 0 1 3001 30
27 Dukuh Pakis 9 1 93 0 0 213 0 1 1 3673 101
28 Wiyung 6 0 74 0 0 197 0 0 0 3106 36
29 Gayungan 5 2 23 0 0 82 0 0 0 2355 173
30 Wonocolo 10 1 71 0 0 237 1 0 1 4914 103
31 Jambangan 10 1 44 1 0 265 0 0 0 2305 57
Keterangan :
Sumber : Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya, 2017
L - 155

Lampiran
A
L - 156

Tabel 24C. Penduduk Orang Asing Tetap Berdasarkan Pekerjaan Menurut Keca-
matan di Kota Surabaya
Tahun : 2017
Pekerjaan/Profesi

Transportation/
Bank/Financial
Mining/ energy

Health/ Society

Culture/ Edu-
Public/ work

Communica-
Industry

Farming
Trading/

Forestry

Tourism
Religion

Others
No. Kecamatan

cation
tion
1 Sukomanunggal 10 0 0 0 0 0 0 0 0 0 1 23
2 Tandes 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 5
3 Asemrowo 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
4 Benowo 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
5 Pakal 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 5
6 Lakarsantri 9 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 29
7 Sambikerep 10 0 0 1 0 1 0 0 0 0 2 13
8 Genteng 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 6
9 Tegalsari 0 0 0 0 0 1 0 0 0 0 0 11
10 Bubutan 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 6
11 Simokerto 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 5
12 Pabean Cantikan 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
13 Semampir 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 12
14 Krembangan 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 6
15 Bulak 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 2
16 Kenjeran 2 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 2
17 Tambak Sari 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 17
18 Gubeng 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 14
19 Rungkut 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 9
20 Tenggilis Mejoyo 2 0 0 0 0 1 0 0 0 0 0 6
21 Gunung Anyar 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 5
22 Sukolilo 0 0 0 0 0 1 0 0 0 0 0 17
23 Mulyorejo 2 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 19
24 Sawahan 1 0 2 0 0 0 0 0 0 1 0 12
25 Wonokromo 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 8
26 Karang Pilang 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 1
27 Dukuh Pakis 3 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 29
28 Wiyung 15 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 22
29 Gayungan 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 4
30 Wonocolo 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 1 4
31 Jambangan 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 4
Keterangan :
Sumber : Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya, 2017
L - 157

Tabel 25. Jenis penyakit utama yang diderita penduduk Kota Surabaya
Tahun : 2017
Lampiran
No. Jenis Penyakit Jumlah Penderita
(1) (2) (3)
A
1 Penyakit-penyakit sistem pernafasan 397.429
2 Penyakit-penyakit sistem pencernaan 259.016
3 Penyakit-penyakit muskoskeleton dan jaringan
128.235
ikat
4 Penyakit-penyakit infeksi dan parasit tertentu 83.757
5 Penyakit kulit dan jaringan sub kutan 70.107
6 Gejala, tanda dan hasil abnormal klinis dan
laboratorium yang tidak diklasifikasikan di 64.066
tempat lain
7 Penyakit-penyakit sistem sirkulasi 39.002
8 Penyakit-penyakit mata dan adnexa 31.944
9 Penyakit-penyakit endokrin, nutrisi dan
29.682
metabolik
10 Penyakit-penyakit telinga dan prosesus mastoid 19.117
Keterangan :
Sumber : Dinas Kesehatan Kota Surabaya, 2017

Tabel 25A. Jenis Penyakit Akibat Sanitasi Menurut Puskesmas Kota


Surabaya
Tahun : 2017
Jenis Penyakit
No Puskesmas
Diare Typhoid DBD
(1) (2) (3) (4) (5)
1 Puskesmas Tanjungsari 698 244 3
2 Puskesmas Simomulyo 765 115 10
3 Puskesmas Manukan Kulon 1.429 84 8
4 Puskesmas Balongsari 916 68 1
5 Puskesmas Asemrowo 754 177 2
6 Puskesmas Sememi 1.564 215 6
7 Puskesmas Benowo 1.820 0 5
8 Puskesmas Jeruk 684 43 1
9 Puskesmas Lidah Kulon 794 281 1
10 Puskesmas Bangkingan 323 437 0
11 Puskesmas Lontar 170 11 11
12 Puskesmas Made 493 113 4
13 Puskesmas Peneleh 1.187 12 5
14 Puskesmas Ketabang 1.054 674 0
L - 158

Jenis Penyakit
No Puskesmas
Diare Typhoid DBD
15 Puskesmas Kedungdoro 801 445 1
16 Puskesmas Dr. Soetomo 572 80 3
17 Puskesmas Tembok Dukuh 349 169 6
18 Puskesmas Gundih 919 23 1
19 Puskesmas Tambakrejo 979 103 11
20 Puskesmas Simolawang 636 19 4
21 Puskesmas Perak Timur 697 116 5
22 Puskesmas Pegirian 1.225 0 10
23 Puskesmas Sidotopo 1.287 0 8
24 Puskesmas Wonokusumo 1.202 733 10
25 Puskesmas Krembangan Selatan 672 140 4
26 Puskesmas Dupak 1.176 171 1
27 Puskesmas Morokrembangan 488 0 5
28 Puskesmas Kenjeran 687 235 1
29 Puskesmas Tanah Kali Kedinding 1.761 229 6
30 Puskesmas Sidotopo Wetan 1.398 87 16
31 Puskesmas Bulak Banteng 793 95 8
32 Puskesmas Tambak Wedi 753 152 3
33 Puskesmas Rangkah 278 27 7
34 Puskesmas Pacarkeling 666 59 4
35 Puskesmas Gading 395 43 15
36 Puskesmas Pucangsewu 858 24 0
37 Puskesmas Mojo 1.210 68 2
38 Puskesmas Kalirungkut 376 80 5
39 Puskesmas Medokan Ayu 804 595 10
40 Puskesmas Tenggilis 780 399 12
41 Puskesmas Gunung Anyar 461 15 6
42 Puskesmas Menur 563 8 1
43 Puskesmas Klampis Ngasem 546 252 2
44 Puskesmas Keputih 850 0 2
45 Puskesmas Mulyorejo 685 0 2
46 Puskesmas Kalijudan 687 140 9
47 Puskesmas Sawahan 1.119 358 6
48 Puskesmas Putat Jaya 768 316 11
49 Puskesmas Banyu Urip 279 173 13
50 Puskesmas Pakis 733 485 2
51 Puskesmas Jagir 1.066 329 5
52 Puskesmas Wonokromo 517 24 5
53 Puskesmas Ngagelrejo 546 131 3
54 Puskesmas Kedurus 811 449 10
L - 159

Jenis Penyakit
No Puskesmas
Diare Typhoid DBD
Lampiran
55 Puskesmas Dukuh Kupang 725 31 6
56 Puskesmas Wiyung 1.077 0 10 A
57 Puskesmas Balas Klumprik 430 548 2
58 Puskesmas Gayungan 1.938 243 4
59 Puskesmas Jemursari 768 160 0
60 Puskesmas Sidosermo 849 6 3
61 Puskesmas Siwalankerto 829 69 0
62 Puskesmas Kebonsari 1.216 68 5
63 Puskesmas Sawah Pulo 555 34 0
Keterangan :
Sumber : Dinas Kesehatan Kotas Surabaya, 2017

Tabel 26. Jumlah Rumah Tangga Miskin Menurut Kecamatan di Kota


Surabaya
Tahun : 2017

Jumlah Rumah Jumlah Rumah


No Kecamatan
Tanga Tangga Miskin

(1) (2) (3) (4)


1 Sukomanunggal 32325 2287
2 Tandes 28970 2507
3 Asemrowo 13662 2053
4 Benowo 18974 1726
5 Pakal 16120 1331
6 Lakarsantri 18010 1968
7 Sambikerep 19505 1181
8 Genteng 19892 2009
9 Tegalsari 33770 3752
10 Bubutan 33412 4352
11 Simokerto 31796 5793
12 Pabean Cantikan 25924 3281
13 Semampir 55432 10664
14 Krembangan 37297 4829
15 Bulak 13376 1391
16 Kenjeran 47017 5047
17 Tambaksari 72807 9889
18 Gubeng 46154 5865
19 Rungkut 35250 2275
20 Tenggilis Mejoyo 18534 886
L - 160

Jumlah Rumah Jumlah Rumah


No Kecamatan
Tanga Tangga Miskin

21 Gunung Anyar 17621 1261


22 Sukolilo 34447 2550
23 Mulyorejo 27808 1744
24 Sawahan 64212 6780
25 Wonokromo 52359 5242
26 Karangpilang 23332 1701
27 Dukuh Pakis 19350 1510
28 Wiyung 21965 1830
29 Gayungan 14644 1000
30 Wonocolo 25196 2402
31 Jambangan 15928 1596
Keterangan :
Sumber : Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya, 2017
Dinas Pengendalian Penduduk, Pemberdayaan Perempuan, dan Perlindungan
Anak Kota Surabaya, 2017

Tabel 26A. Jumlah Rumah Tangga Miskin Menurut Kecamatan Tahun 2015-
2017 di Kota Surabaya
Tahun : 2017
Jumlah Rumah Tangga Miskin
No Kecamatan
2015 2016 2017
(1) (2) (3) (4) (5)
1 Suko manunggal 2.287 2.287 2.287
2 Tandes 2.507 2.507 2.507
3 Asem Rowo 2.053 2.053 2.053
4 Benowo 1.726 1.726 1.726
5 Pakal 1.331 1.331 1.331
6 Lakarsantri 1.968 1.968 1.968
7 Sambikerep 1.181 1.181 1.181
8 Genteng 2.009 2.009 2.009
9 Tegalsari 3.752 3.752 3.752
10 Bubutan 4.352 4.352 4.352
11 Simokerto 5.793 5.793 5.793
12 Pabean Cantikan 3.281 3.281 3.281
13 Semampir 10.663 10.664 10.664
14 Krembangan 4.829 4.829 4.829
15 Bulak 1.391 1.391 1.391
16 Kenjeran 5.047 5.047 5.047
17 Tambaksari 9.889 9.889 9.889
L - 161

Jumlah Rumah Tangga Miskin


No Kecamatan
2015 2016 2017 Lampiran
18
19
Gubeng
Rungkut
5.865
2.275
5.865
2.275
5.865
2.275
A
Tenggilis Me-
20
joyo 886 886 886
21 Gunung Anyar 1.261 1.261 1.261
22 Sukolilo 2.550 2.550 2.550
23 Mulyorejo 1.744 1.744 1.744
24 Sawahan 6.780 6.780 6.780
25 Wonokromo 10.702 5.242 5.242
26 Karangpilang 1.701 1.701 1.701
27 Dukuh Pakis 1.510 1.510 1.510
28 Wiyung 1.830 1.830 1.830
29 Gayungan 1.000 1.000 1.000
30 Wonocolo 2.402 2.402 2.402
31 Jambangan 1.596 1.596 1.596
Keterangan :
Sumber : Dinas Pengendalian Penduduk, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan
Anak Kota Surabaya, 2017

Tabel 27. Volume Limbah Padat dan Cair Berdasarkan Sumber Pencemaran
di Kota : Surabaya
Tahun : 2017
Volume
Tipe/ Volume Volume Volume
Limbah
Jenis/ Luas Limbah Limbah Limbah
No Sumber Pencemar Cair
Klasifi- (Ha) Padat B3 Padat B3 Cair
(m3/
kasi (m3/hari) (m3/hari) (m3/hari)
hari)
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8)
 a. Bergerak            
Terminal
1 Terminal Purabaya 120,00 5,25 - - -
tipe A
Terminal Tambak Terminal
2 30,00 3,00 - - -
Oso Wilangun tipe A
Terminal
3 Terminal Joyoboyo 1,13 2,00 - - -
tipe B
Terminal
4 Terminal Bratang 0,26 1,00 - - -
tipe B
Terminal Kedung Terminal
5 0,06 - - - -
Cowek tipe B
Pelabuhan Tanjung
6   574,70 - - - -
Perak
7 Stasiun Gubeng Stasiun   2,50 - - -
L - 162

Volume
Tipe/ Volume Volume Volume
Limbah
Jenis/ Luas Limbah Limbah Limbah
No Sumber Pencemar Cair
Klasifi- (Ha) Padat B3 Padat B3 Cair
(m3/
kasi (m3/hari) (m3/hari) (m3/hari)
hari)
Stasiun
8 Stasiun   1,50 - - -
Wonokromo
Stasiun Surabaya
9 Stasiun   1,00 - - -
Kota
10 Stasiun Pasar Turi Stasiun   1,50 - - -
 b. Tidak Bergerak 
Tempat Wisata 
Pantai Ria Wisata
1 2,37 4,28 - - -
Kenjeran Alam
Wisata
2 THP. Kenjeran 100,00 3,72 - - -
Alam
Wisata
3 Taman Prestasi 0,60 0,05 - - -
Buatan
Taman Hiburan Wisata
4 0,55 0,11 - - -
Rakyat Buatan
Taman Remaja Wisata
5 1,77 1,19 - - -
Surabaya Buatan
Wisata
6 Montugu Pahlawan 2,50 1,18 - - -
Sejarah
Kws Wisata Religi Wisata
7 0,00 9,17 - - -
Ampel Religi
Wisata
8 Masjid Al-Akbar 2,23 0,45 - - -
Religi
Wisata
9 Masjid Cheng Hoo 0,02 0,05 - - -
Religi
Kebun Binatang Wisata
10 15,00 3,14 - - -
Surabaya Buatan
Wisata
11 Monkasel 0,67 1,92 - - -
Buatan
Wisata
12 Loka Jala Crana 2,70 0,24 - - -
Sejarah
Rumah Wafat WR. Wisata
13 0,25 0,00 - - -
Supratman Sejarah
Makam Dr. Wisata
14 - 0,03 - - -
Soetomo & GNI Sejarah
Wisata
15 Djoko Dolog - 0,01 - - -
Sejarah
Balai Pemuda dan Wisata
16 1,23 1,70 - - -
TIC Sejarah
House of Wisata
17 0,14 1,27 - - -
Sampoerna Sejarah
Wisata
18 Ciputra Water Park 5,00 0,55 - - -
Buatan
L - 163

Volume
Tipe/ Volume Volume Volume
Limbah
Jenis/ Luas Limbah Limbah Limbah Lampiran
No Sumber Pencemar Cair
Klasifi- (Ha) Padat B3 Padat B3 Cair
kasi (m3/hari)
(m3/
hari)
(m3/hari) (m3/hari) A
Wisata
19 Museum Kesehatan 0,08 0,05 - - -
Sejarah
Wisata
20 Balai Kota - 0,07 - - -
Sejarah
Pasar Bunga Wisata
21 - 0,05 - - -
Kayoon Agro
Mangrove Wisata
22 - 0,16 - - -
Wonorejo Alam
Mangrove Gunung Wisata
23 - 0,11 - - -
Anyar Alam
Makam Sunan Wisata
24 0,00 0,94 - - -
Bungkul Religi
Makam Wisata
25 0,00 0,04 - - -
Sawunggaling Religi
Rumah HOS Wisata
26 - 0,01 - - -
Cokroaminoto Sejarah
Wisata
27 De Javasche Bank - 0,02 - - -
Sejarah
Klenteng Hok An Wisata
28 0,00 0,00 - - -
Kiong Religi
Taman Budaya Wisata
29 0,01 0,46 - - -
Jatim Buatan
Wisata
30 G Walk - 1,67 - - -
Kuliner
Wisata
31 Fresh Market - 0,85 - - -
Kuliner
Wisata
32 Mirota Batik - 0,09 - - -
Belanja
Wisata
33 Perpustakaan BI - 0,05 - - -
Sejarah
Wisata
34 Klenteng Bon Bio 0,00 0,00 - - -
Religi
Wisata
35 Kapal Artama III - 0,01 - - -
Bahari
Wisata
36 Ciputra Golf 0,00 0,00 - - -
Buatan
 Hotel dan Apartemen 
1 Papilio Hotel Bintang 4     161    
Hotel 88 Embong
2 Bintang 2     46    
Malang
Hotel 88 Embong
3 Bintang 2     24    
Kenongo
4 Bukit Golf Tower B Apartemen     230    
5 Hotel Amaris Bintang 3     60    
L - 164

Volume
Tipe/ Volume Volume Volume
Limbah
Jenis/ Luas Limbah Limbah Limbah
No Sumber Pencemar Cair
Klasifi- (Ha) Padat B3 Padat B3 Cair
(m3/
kasi (m3/hari) (m3/hari) (m3/hari)
hari)
6 Cosmopolis Apartemen     43    
7 Bukit Golf Tower A Apartemen     210    
8 Hotel Maxone Bintang 2     38    
9 Hotel Sheraton Bintang 5     650 0,0133  
10 Hotel Shangrila Bintang 5     395    
11 Petra Town Square Apartemen     80    
Win win realty
12 Apartemen     218    
centre
13 Metropolis Apartemen     186    
14 Puncak Kertajaya Apartemen     384    
Mayapada Hotel Per-
15     200    
Komplek kantoran
 Rumah Sakit/ Klinik/ Laboratorium 
1 RSIA Jemursari Tipe B     80    
2 Klinik PHC Klinik     2    
3 RS. Premier Tipe B     130 0,01133  
Balai Besar Labo- Laborato-
4     3    
ratorium Kesehatan rium
5 National Hospital -     150    
6 RS. Darmo Tipe C     70    
RS Wiyung
7 -     25    
Sejahtera
8 RS Haji Tipe B     80    
RS. TNI AL Dr
9 Tipe A     177    
Ramelan
10 RSIA Kendangsari Tipe C     12    
Yayasan Darus
11 Tipe C     75 0,0072  
Syifa
12 RS. Bhakti Husada Tipe C     100    
13 RS Mata Undaan Type B     35 2,25  
RS. Bedah Sura-
14 Tipe B     27    
baya
15 RS Onkologi Tipe C     10    
16 RS Bunda Tipe D     13    
17 RSIA Pura Raharja -     22    
RS Mata Masy.
18 Tipe B     12    
Jawa Timur
RSIA Lombok Dua
19 -     20    
dua
RS Gigi dan Mulut
20 -     6    
Unair

Keterangan :
L - 165

Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau, 2017;


Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, 2017;
Dinas Lingkungan Hidup, 2017 Lampiran
A
Tabel 27A. Perkiraan Beban Limbah BOD dan COD kegiatan usaha Hotel di
Surabaya
Tahun : 2017
Beban Limbah Beban Limbah
Kelas Hotel / Jumlah Tingkat
No. BOD (Ton/ COD (Ton/
Penginapan Kamar Hunian (%)
Tahun) Tahun)
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
1 Non Bintang 1259 38 0,000013 0,000021
2 Bintang 1 - - - -
3 Bintang 2 438 81 0,000009 0,000016
4 Bintang 3 2287 54 0,000033 0,000054
5 Bintang 4 2183 56 0,000032 0,000054
6 Bintang 5 1061 58 0,000016 0,000027
Keterangan : perkiraan beban limbah BOD dan COD berdasarkan laporan kegiatan
usaha hotel tahun 2017;
non bintang : 21 hotel;
bintang 1 : tidak ada laporan;
bintang 2 : 3
hotel; bintang 4 : 11
hotel; bintang 5 : 4 hotel
Sumber : Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Surabaya, 2017; diolah oleh Dinas
Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Tabel 27B. Penerbitan Ijin Pembuangan Limbah Cair di Kota Surabaya


Tahun 2015-2017
Tahun : 2017
SK Terbit
No Kegiatan Usaha
2015 2016 2017
1 Rumah Sakit 9 10 23
2 Hotel dan Apartemen 12 21 19
3 Industri 11 8 13
4 Laboratorium dan Klinik 0 6 3
5 Mall dan Perkantoran 8 9 15
6 Showroom dan Bengkel 2 1 5
7 Lainnya 0 2 1
L - 166

SK Terbit
No Kegiatan Usaha
2015 2016 2017
Jumlah 42 57 79
Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Tabel 28. Suhu Udara Rata-Rata Bulanan di Kota Surabaya


Tahun : 2017
Suhu Udara Rata-Rata Bulanan (°C)
Nama dan
No
Mar

Nop
Apr

Okt
Mei
Lokasi Stasiun

Jun
Feb

Ags

Sep

Des
Jan

Jul
(1) (2) (3)
Stamet Klas I
1 27,5 27,7 27,9 28,2 28,6 27,9 27,5 27,3 28,3 29,8 28,2 28,0
Juanda
Keterangan :
Sumber : Badan Meteorologi Klimatologi Dan Geofisika Stasiun Meteorologi Klas I
Juanda, 2017

Tabel 28A. Suhu Udara Maksimum Bulanan di Kota Surabaya


Tahun : 2017
Suhu Udara Maksimum Bulanan (0C)
Nama dan
No
Mar

Nop
Apr

Okt
Mei

Lokasi Stasiun
Jun
Feb

Ags

Sep

Des
Jan

Jul

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14)
Stamet Klas I
1 34,7 33,8 34,0 33,4 34,0 33,0 32,6 32,6 35,1 35,9 34,8 34,7
Juanda
Keterangan :
Sumber : Badan Meteorologi Klimatologi Dan Geofisika Stasiun Meteorologi Klas I
Juanda, 2017

Tabel 28B. Suhu Udara Minimum Bulanan di Kota Surabaya


Tahun : 2017
Suhu Udara Minimum Bulanan (0C)
Nama dan
No Lokasi
Mar

Nop
Apr

Okt
Mei

Jun
Feb

Ags

Sep

Des
Jan

Jul

Stasiun
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14)
L - 167

Stamet Klas I
1 23,9 3,7 23 24 23 22,4 21,3 20,7 21,5 24 26,7 23,1
Juanda
Lampiran
Keterangan :
Sumber : Badan Meteorologi Klimatologi Dan Geofisika Stasiun Meteorologi Klas I A
Juanda, 2017

Tabel 28C. Suhu Udara Rata-Rata Tahun 2010-2017 di Kota Surabaya


Tahun : 2017
Suhu Udara Rata-Rata Tahunan
No Tahun
(ᵒC) Stamet Perak I
(1) (2) (3)
1 2010 28,6
2 2011 27,6
3 2012 28,7
4 2013 28,8
5 2014 28,91
6 2015 28,4
7 2016 29
8 2017 28,1
Keterangan : -
Sumber : Badan Meteorologi Klimatologi Dan Geofisika Stasiun Meteorologi Perak I
Surabaya, 2017

Tabel 29. Kualitas Air Hujan di Kota Surabaya


Tahun Data : 2017

pH NO3 Cr NH4 Na Ca2+


Waktu DHL SO4 Mg2+
(µmhos/ (mg/ (mg/ (mg/ (mg/ (mg/
Pemantauan (mg/L) (mg/L) (mg/L)
em) L) L) L) L) L)
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
Januari - - - - - - - - -
Februari - - - - - - - - -
Maret 6,09 - 11,84 - - - - 3,3 2
April 6,59 - 57,83 - - - - 9,89 9,01
Mei 6,75 - 52,09 - - - - 26,37 17,52
Juni - - - - - - - - -
Juli - - - - - - - - -
Agustus - - - - - - - - -
September - - - - - - - - -
Oktober - - - - - - - - -
L - 168

pH NO3 Cr NH4 Na Ca2+


Waktu DHL SO4 Mg2+
(µmhos/ (mg/ (mg/ (mg/ (mg/ (mg/
Pemantauan (mg/L) (mg/L) (mg/L)
em) L) L) L) L) L)
November - - - - - - - - -
Desember - - - - - - - - -
Keterangan : Lokasi pengambilan data di Surabaya Pusat
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2016

Tabel 29A. Kualitas Air Hujan di Wilayah Surabaya Barat


Tahun : 2017
pH NO3 Cr NH4 Na Ca2+ Mg2+
Waktu DHL SO4
(µmhos/ (mg/ (mg/ (mg/ (mg/ (mg/ (mg/
Pemantauan (mg/L) (mg/L)
em) L) L) L) L) L) L)
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
03/03/2016 6,09 - 11,8403 - - - - 3,3 2
15/3/2016 5,62 - 19,4439 - - - - 3,3 2
03/07/2016 6,09 - 11,1443 - - - - 3,3 2
18/04/2016 6,59 - 57,837 - - - - 9,89 9,01
05/09/2016 6,75 - 52,0932 - - - - 26,37 17,52
21/05/2016 7,13 - 27,0334 - - - - 22,25 16,52
30/05/2016 8,11 - 21,5911 - - - - 4,9 2,97
Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2016

Tabel 29B. Kualitas Air Hujan di Surabaya Selatan


Tahun : 2017
pH DHL NO3 Cr NH4 Na Ca2+
Waktu Pe- SO4 Mg2+
(µmhos/ (mg/ (mg/ (mg/ (mg/ (mg/ (mg/
mantauan (mg/ L) (mg/ L)
em) L) L) L) L) L) L)
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
22/2/2016 6,65 - 5,9053 - - - - 5,66 1,47
03/03/2016 6,3 - 5,6625 - - - - 1,65 1
23/3/2016 5,58 - 18,5663 - - - - 3,3 2

Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2016
L - 169

Tabel 29C. Kualitas Air Hujan di Surabaya Utara


Tahun : 2017
Lampiran
Waktu
Pemantauan
pH
(µmhos/
DHL
(mg/L)
SO4
(mg/L)
NO3
(mg/
Cr
(mg/
NH4
(mg/
Na
(mg/
Ca2+
(mg/
Mg2+
(mg/ A
em) L) L) L) L) L) L)
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
22/2/2016 6,65 - 20,3758 - - - - 10,5 4,91

Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2016

Tabel 29D Kualitas Air Hujan di Surabaya Timur


Tahun : 2017
pH DHL NO3 Cr NH4 Na Ca2+ Mg2+
Waktu SO4
(µmhos/ (mg/ (mg/ (mg/ (mg/ (mg/ (mg/ (mg/
Pemantauan (mg/ L)
em) L) L) L) L) L) L) L)
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)
22/2/2016 6,37 - 7,6913 - - - - 4,04 1,47
Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2016

Tabel 29E. Kualitas udara parameter NO2 dan SO2 di Kota Surabaya
Tahun : 2017
Parameter
No Lokasi
SO2 NO2
(1) (2) (3) (4)
1 Area Jl. H. M. Noer < 0.4 3450
2 Area Perumahan Pantai Mentari < 0.4 < 1150
3 Area Jl. Mulyosari < 0.4 3450
4 Area Perumahan East Coast Jl. Kejawan < 0.4 < 1150
5 Depan Pintu Masuk KBS (Kebun Binatang Surabaya) < 0.4 < 1150
6 Depan Lobby Ciputra World Surabaya < 0.4 1150
7 Taman Pondok Indah Jl. Wiyung < 0.4 < 1150
8 Perumahan Gunung Sari Indah < 0.4 < 1150
9 Area Jalan Taman Apsari (Depan Patung) < 0.4 < 1150
10 Area Jalan Raya Darmo (Depan Taman Bungkul) < 0.4 < 1150
11 Area Jalan Ahmad Yani (Taman Pelangi) < 0.4 < 1150
12 Area Jalan Raya Jemursari (Depan Hotel Zoom) < 0.4 < 1150
13 SIER (Masjid Area) < 0.4 < 1150
14 Area Jalan Manukan Tama (Depan SPBU) < 0.4 < 1150
15 Area Jalan Margomulyo (Pos Polisi) < 0.4 1150
L - 170

Parameter
No Lokasi
SO2 NO2
16 Area Jalan Tambak Osowilangun (Depan Masjid) < 0.4 1150
17 Area Jalan Kalianak (Depan SPBU) < 0.4 1150
18 Area Jalan Perak (Taman PHC) (April) < 0.4 < 1150
19 Area Pemerintah Kota Simpang Tiga (Jl. Jimerto) < 0.4 < 1150
20 Area ITS (Lapangan Depan Prodi Teknik Lingkungan) < 0.4 < 1150
21 Area Depan Auto 2000 (Jl. Kertajaya Indah) < 0.4 < 1150
22 Area Delta Plaza (Depan McD) < 0.4 < 1150
23 Area Citraland (Area Patung Singa) < 0.4 < 1150
24 Area Pemerintah Kota Surabaya (Pertigaan Jl. Jimerto) < 0.4 < 1150
25 Area Kembang Jepun (Depan Ruko) < 0.4 < 1150
26 Area Tunjungan (Pertigaan Jl. Tanjung Anom) < 0.4 < 1150
27 Area MERR (Depan Auto 2000) < 0.4 < 1150
28 Area Perumahan East Coast (Bundaran Patung Putih) < 0.4 < 1150
29 Area SIER (Masjid SIER) < 0.4 < 1150
30 Area Karang Pilang (Depan PDAM) < 0.4 < 1150
31 Area Perumahan Bangkingan (Wisma Lidah Kulon) < 0.4 < 1150
32 Area Perumahan Citraland (Patung Merlion) < 0.4 < 1150
33 Area Unesa (Depan Gelanggang Olah Raga) < 0.4 < 1150
34 Area Industri Jl Kalianak <04 <1150
35 Area Indistri Jl Tambak Oso Wilangun <0,4 <1150
L - 171

Tabel 30. Kualitas Udara Ambien di Kota : Surabaya


Tahun : 2017
Lampiran
A

CO (µg/Nm3)

O3 (µg/Nm3)
Pengukuran

SO2 (µg/

N02 (µg/
Lama

Nm3)

Nm3)
Lokasi

(1) (2) (3) (4) (5) (6)


Area Jl. H. M. Noer (Maret) 1 Jam < 0.4 3450 83.0 < 18
Area Perumahan Pantai Mentari (Maret) 1 Jam < 0.4 < 1150 < 16 < 18
Area Jl. Mulyosari (Maret) 1 Jam < 0.4 3450 < 16 < 18
Area Perumahan East Coast Jl. Kejawan (Maret) 1 Jam < 0.4 < 1150 < 16 < 18
Depan Pintu Masuk KBS (Kebun Binatang
1 Jam < 0.4 < 1150 < 16 < 18
Surabaya) (Maret)
Depan Lobby Ciputra World Surabaya (Maret) 1 Jam < 0.4 1150 < 16 < 18
Taman Pondok Indah Jl. Wiyung (Maret) 1 Jam < 0.4 < 1150 < 16 < 18
Perumahan Gunung Sari Indah (Maret) 1 Jam < 0.4 < 1150 < 16 < 18
Area Jalan Taman Apsari (Depan Patung) (April) 1 Jam < 0.4 < 1150 < 16 < 18
Area Jalan Raya Darmo (Depan Taman Bungkul)
1 Jam < 0.4 < 1150 < 16 < 18
(April)
Area Jalan Ahmad Yani (Taman Pelangi) (April) 1 Jam < 0.4 < 1150 < 16 < 18
Area Jalan Raya Jemursari (Depan Hotel Zoom)
1 Jam < 0.4 < 1150 < 16 < 18
(April)
SIER (Masjid Area) (April) 1 Jam < 0.4 < 1150 < 16 < 18
Area Jalan Manukan Tama (Depan SPBU)
1 Jam < 0.4 < 1150 33 < 18
(April)
Area Jalan Margomulyo (Pos Polisi) (April) 1 Jam < 0.4 1150 < 16 < 18
Area Jl. Tmbk Osowilangun (Dpn Masjid) (April) 1 Jam < 0.4 1150 < 16 122
Area Jalan Kalianak (Depan SPBU) (April) 1 Jam < 0.4 1150 < 16 < 18
Area Jalan Perak (Taman PHC) (April) 1 Jam < 0.4 < 1150 < 16 < 18
Area Pemkot Simpang Tiga (Jl. Jimerto) (Mei) 1 Jam < 0.4 < 1150 16.3 < 18
Area ITS (Lapangan Depan Prodi Teknik
1 Jam < 0.4 < 1150 < 16 < 18
Lingkungan)
Area Depan Auto 2000 (Jl. Kertajaya Indah) (Mei) 1 Jam < 0.4 < 1150 < 16 < 18
Area Delta Plaza (Depan McD) (Mei) 1 Jam < 0.4 < 1150 < 16 < 18
Area Citraland (Area Patung Singa) (Mei) 1 Jam < 0.4 < 1150 < 16 < 18
Area Pemerintah Kota Surabaya (Pertigaan Jl.
1 Jam < 0.4 < 1150 < 16 < 18
Jimerto) (Agustus)
Area Kembang Jepun (Depan Ruko) (Agustus) 1 Jam < 0.4 < 1150 16.1 < 18
Area Tunjungan (Pertigaan Jl. Tanjung Anom)
1 Jam < 0.4 < 1150 < 16 < 18
(Agustus)
Area MERR (Depan Auto 2000) (Agustus) 1 Jam < 0.4 < 1150 < 16 < 18
Area Perumahan East Coast (Bundaran Patung
1 Jam < 0.4 < 1150 < 16 < 18
Putih) (Agustus)
L - 172

CO (µg/Nm3)

O3 (µg/Nm3)
Pengukuran

SO2 (µg/

N02 (µg/
Lama

Nm3)

Nm3)
Lokasi

Area SIER (Masjid SIER) (Agustus) 1 Jam < 0.4 < 1150 51.7 < 18
Area Karang Pilang (Depan PDAM) (Agustus) 1 Jam < 0.4 < 1150 69.8 < 18
Area Perumahan Bangkingan (Wisma Lidah
1 Jam < 0.4 < 1150 71.2 < 18
Kulon) (Agustus)
Area Perumahan Citraland (Patung Merlion)
1 Jam < 0.4 < 1150 73.6 < 18
(Agustus)
Area Unesa (Depan Gelanggang Olah Raga)
1 Jam < 0.4 < 1150 68.9 < 18
(Agustus)
Area Industri Jl Kalianak (Oktober) 1 Jam <04 <1150 <16 <18
Area Indistri Jl Tambak Oso Wilangun (Oktober) 1 Jam <0,4 <1150 <16 <18
Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Tabel 30A. Data Uji Emisi Gas Buang Kendaraan Bermotor di Kota Surabaya
Tahun : 2017
Jumlah Jumlah
Jumlah
No. Bulan Lokasi Kendaraan tidak
Lulus uji
yang diuji lulus uji
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
1 Januari JL. Kusuma bangsa 30 1 29
2   Jl. Rajawali 21 2 19
3   Jl. Ir. Soekarno 24 0 24
4   Terminal TOW 22 0 22
5 Februari Jl. Jusuma bangsa 28 4 24
6   Jl. Jemur Sari 16 2 14
7   Jl. Ir. Soekarno Merr 33 2 31
8   Terminal Joyoboyo 30 1 29
9 Maret Terminal Joyo boyo 27 4 23
10   Jl. Ir Soekarno 30 0 30
11   Jl. Kusuma Bangsa 31 3 28
12   Jl. Indrapura 32 0 32
13 April Jl. Rungkut Industri 30 1 29
14   Jl. Kusuma bangsa 30 0 30
15   Jl. Arjuno 25 2 23
16   Terminal Joyo boyo 23 1 22
17 Mei Terminal TOW 21 0 21
18   Jl. Rajawali 22 1 21
19   Jl. Kusuma Bangsa 11 0 11
20   Jl. Raya Manyar 19 1 18
HC (µg/Nm3)

24,3
24,6
27.2
26.7
21.4
21.8
21.2
PM10 (µg/

-
-
-
-
-
-
-
Nm3)
PM2.5 (µg/

-
-
-
-
-
-
-
Nm3)
TSP (µg/

-
-
-
-
-
-
-

Nm3)

Pb (µg/Nm3)

<0,0004
<0,0004
< o.ooo5
< o.ooo4
< o.ooo4
< o.ooo4
< o.ooo4

Dustfall (µg/
0.01

0,035
0,062
0.014
0.008
0.038
0.015

Nm3)

Total Fluo-
-
-
-
-
-
-
-

rides sebagai
F (µg/Nm3)

Fluor Index
-
-
-
-
-
-
-

(µg/Nm3)

Khlorine &
Khlorine
-
-
-
-
-
-
-

Dioksida (µg/
Nm3)
 

Sulphat In-
-
-
-
-
-
-

dex (µg/Nm3)
L - 173

A
Lampiran
L - 174

21   Taman Surya 450 113 337


Park & Ride Jl. Mayjen
22
  Sungkono 344 87 257
23 Juni Jl. Rungkut Industri 22 4 18
24   Jl. Indrapura 27 2 25
25   Jl. Terminal Joyoboyo 28 4 24
26   Jl. Lusuma Bangsa 23 1 22
27 Juli Jl. Kusuma Bangsa 32 1 31
28   Jl. Indrapura 28 0 28
29   Jl.Raya Manyar 27 3 24
30   Terminal Joyoboyo 30 3 27
31 Agustus Jl. Rajawali /Dp SMP 5 23 2 21
32   Jl. Manyar 36 5 31
33   Jl. Kusuma Bangsa 25 2 23
34   Terminal TOW 16 2 14
35 September Jl. Arjuna 27 4 23
36   Jl. Diponegoro 24 20 4
37   Jl. Terminal Joyo Boyo 20 19 1
38   Jl. Kusuma Bangsa 23 22 1
39 Oktober Jl.Indrapura 20 1 19
40   Jl. Jagir Wonokromo 25 3 22
41   Jl. Kusuma Bangsa 21 6 15
42   Terminal Purabaya 16 1 15
43 Nopember Jl. Rajawali 25 6 19
44   JL. Kusuma bangsa 26 0 26
45   Terminal Purabaya 15 2 13
46   Jl. Jagir Wonokromo 21 9 12
Frontage Road Barat jl
47
  A.Yani 307 27 280
48 Desember Jl. Arjuno 24 0 24
49   JL. Kusuma bangsa 20 7 13
50   Jl. Diponegoro 15 3 12
51   Terminal Joyoboyo 21 0 21
J U M L AH  2266 384 1882
Keterangan :
Sumber : Dinas Perhubungan Kota Surabaya, 2017
L - 175

Lampiran
A

Tabel 30B. Kegiatan Car Free Day di Kota Surabaya


Tahun : 2017

Jmlh Jmlh
Jl. Darmo Jl. Tunjungan Jl. Kertajaya Jmlh Pel
Pel Pel
Bulan
Tanggal
Pelaksanaan Setiap Pelaksanaan Setiap Pelaksanaan Minggu
Minggu Minggu 3&4
Januari 8,15,22, & 29 4 8,15,22, & 29 4 15 1
Februari 5,12,19, & 26 4 5,12,19, & 26 4 19 1
Maret 5,12,19, & 26 4 5,12,19, & 26 4 19 1
April 2,9,16,23, & 30 5 2,9,16,23, & 30 5 16 1
Mei 7,14,21, & 28 4 7,14,21, & 28 4 21 1
Juni 4,11,18, & 25 3 4,11, & 18 3 18 1
Juli 2,9,16,23 & 30 5 2,9,16,23 & 30 5 16 1
Agustus 6,13,20, & 27 4 6,13,20, & 27 4 20 1
September 3,10,17, & 24 4 3,10,17, & 24 4 17 1
Oktober 1,8,15,22, & 29 5 1,8,15,22, & 29 5 15 1
November 5,12,19,& 26 4 5, 12, 19, & 26 4 19 1
3, 10, 17, 24 &
5 5 17 1
Desember 3,10,17,24,& 31 31
Jumlah 51   51   12
Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Kota Surabaya, Oktober 2017
L - 176

Tabel 30C Pedestrian yang Dibangun 2010-2017 di Kota Surabaya


Tahun : 2017
Panjang Material Kondisi Dibangun
No. Nama Ruas Jalan
Pedestrian Finish Trotoar Tahun
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
1 Jl. Gubeng 422,00 Keramik Baik 2010
2 Jl. Gemblongan 416,00 Keramik Baik 2010
3 Jl. Sudirman 103,00 Keramik Baik 2010
4 Jl. Pemuda 423,00 Keramik Baik 2010
5 Jl. Rajawali 818,30 Keramik Baik 2010
6 Jl. Banyu Urip 472,00 Keramik Baik 2010
7 Jl. Raya Darmo Sisi Barat 1.039,00 Keramik Baik 2010
8 Jl. Raya Darmo Sisi Timur 706,00 Keramik Baik 2010
9 Jl. Raya Veteran 440,00 Keramik Baik 2010
10 Jl. Kapasari 344,00 Keramik Baik 2010
11 Jl. Praban 283,00 Keramik Baik 2010
12 Jl. Jagir Wonokromo 521,00 Keramik Baik 2010
13 Jl. Genteng Kali 396,80 Keramik Baik 2010
14 Jl. Taman Mundu 252,00 Keramik Baik 2010
15 Jl. Wijaya Kusuma 1.210,00 Keramik Baik 2010
16 Jl. Pahlawan 1.428,00 Keramik Baik 2011
17 Jl. Keputran 881,40 Keramik Baik 2011
18 Jl. Taman Surya 1.199,00 Keramik Baik 2012
19 Jl. Sedap Malam 847,60 Keramik Baik 2012
20 Jl. KBS Wonokromo 868,00 Keramik Baik 2012
21 Jl. Kebon Rojo 528,60 Keramik Baik 2012
22 Jl. Terminal Bratang 194,40 Keramik Baik 2012
Jl. Mayjend Sungkono
23 153,60 Keramik Baik 2012
(Depan TVRI)
24 Jl. Pacar 448,00 Keramik Baik 2013
25 Jl. Tembaan 1.049,40 Keramik Baik 2013
26 Jl. Taman Jayengrono 202,00 Keramik Baik 2013
27 Jl. Yos Sudarso s/d Taman 347,00 Keramik Baik 2013
28 Jl. Kapas Krampung 327,00 Keramik Baik 2013
Jl. Pasar Genteng Sisi
29 462,00 Keramik Baik 2013
Selatan
30 Jl. Stadion Tambaksari 218,00 Keramik Baik 2013
31 Jl. Walikota Mustajab 480,00 Keramik Baik 2013
32 TMP Kusuma Bangsa 115,00 Keramik Baik 2013
Jl. Frontage Road Sisi
33 2.363,50 Keramik Baik 2014
Timur
34 Jl. Kayoon 723,00 Keramik Baik 2014
35 Jl. Raya Darmo 592,00 Keramik Baik 2014
L - 177

Lampiran
A
L - 178

Panjang Material Kondisi Dibangun


No. Nama Ruas Jalan
Pedestrian Finish Trotoar Tahun
36 Jl. Raya Gubeng 865,00 Keramik Baik 2014
37 Jl. Dharmawangsa 448,00 Keramik Baik 2014
Jl. Genteng Besar Sisi
38 550,00 Keramik Baik 2014
Utara
Jl. Raya Gubeng (Jl. Jawa
39 377,00 Keramik Baik 2014
- Jl. Kalimantan)
40 Jl. HR. Muhammad 1.126,00 Keramik Baik 2014
41 Jl. Tembaan 370,00 Keramik Baik 2014
42 Jl. Margorejo 930,00 Keramik Baik 2015
Jl. Mayjend Sungkono
43 2.222,00 Keramik Baik 2015
(Depan Tvri)
Jl. Frontage Road Sisi
44 3.136,30 Keramik Baik 2015
Barat
45 Jl. Stasiun Baru 408,00 Keramik Baik 2015
46 Jl. Jemursari Sisi Timur 526,00 Keramik Baik 2015
Jl. Dharmawangsa (Kec.
47 455,00 Keramik Baik 2015
Gubeng)
Jl. Dharmahusada Indah
48 670,00 Keramik Baik 2015
Sisi Timur
Jl. Kertajaya Indah
49 219,00 Keramik Baik 2015
(Utara)
Jl. Kertajaya Indah Sela-
50 245,00 Keramik Baik 2015
tan (Mleto)
51 Jl. Kedungsari 300,00 Keramik Baik 2015
52 Jl. Taman Apsari DSK 300,00 Keramik Baik 2015
53 Jl. Margorejo 464,00 Keramik Baik 2015
54 Jl. Arjuna 473,00 Keramik Baik 2015
Jl. Genteng - Tunjungan
55 112,00 Keramik Baik 2015
(Siola)
56 Jl. Indrapura 120,00 Keramik Baik 2015
57 Jl. Sulawesi 1.381,20 Keramik Baik 2016
58 Jl. Diponegoro 1.129,00 Keramik Baik 2016
59 Jl. Mulyosari 205,00 Keramik Baik 2016
Jl. HR. Muhammad Sisi
60 790,00 Keramik Baik 2016
Selatan
61 Jl. Manyar Kertoarjo 657,00 Keramik Baik 2016
62 Jl. Kebun Bibit 464,00 Keramik Baik 2016
63 Jl. Progo (Grand Darmo) 214,00 Keramik Baik 2016
64 Jl. Bubutan 269,00 Keramik Baik 2016
Jl. Urip Sumoharjo - Pan-
65 96,50 Keramik Baik 2016
degiling
L - 179

Panjang Material Kondisi Dibangun


No. Nama Ruas Jalan
Pedestrian Finish Trotoar Tahun
Lampiran
Jl. Margorejo Indah -
66
Raya Prapen (Sisi Selatan)
367,00 Keramik Baik 2016
A
Jl. Darmo - Sriwijaya dan
67 91,00 Keramik Baik 2016
Monumen Polri
68 Jl. Embong Malang 758,00 Keramik Baik 2016
69 Jl. Pasar Atom 240,00 Keramik Baik 2016
70 Jl. Dr. Soetomo 202,00 Keramik Baik 2016
Jl. Ngemplak - Walikota
71 132,00 Keramik Baik 2016
Mustajab
Jl. HR.Muhammad Sisi
Utara (Segmen Dar-
72 197,00 Keramik Baik 2016
mo Permai s/d Saluran
Kupang Jaya)
Jl. Jemursari (Saluran
73 Wonorejo s/d Jl. Tenggi- 1.000,00 Keramik Baik 2016
lis)
74 Jl. Kertajaya Indah 285,00 Keramik Baik 2016
75 Jl. Ketabang Kali 139,10 Keramik Baik 2016
Jl. Mayjend Sungkono
76 (Pakis Arjosari - Kencana 470,00 Keramik Baik 2016
Sari)
77 Jl. Nyamplungan 357,00 Keramik Baik 2016
78 Jl. Tunjungan 311,00 Keramik Baik 2016
79 Jl. Tegalsari (Lanjutan) 300,00 Keramik Baik 2016
80 Jl. Adityawarman 83,00 Keramik Baik 2016
Jl. Dharmahusada Indah
Sisi Timur (Lanjutan Seg-
81 men Dharmahusada Indah 650,00 Keramik Baik 2016
Barat VI - Dharmahusada
Indah I)
Jl. Mayjend Sungkono
82 (Dukuh Pakis - Abdul 290,00 Keramik Baik 2016
Wahab Siamin)
83 Jl. Perak Sisi Timur 154,00 Keramik Baik 2016
Jl. Perak Sisi Timur (Jl.
84 Jakarta s/d Saluran Pes- 598,00 Keramik Baik 2016
apen)
85 Jl. Semarang 296,80 Keramik Baik 2016
86 Jl. Indrapura Sisi Barat 425,80 Keramik Baik 2016
87 Jl. Wiyung 74,00 Keramik Baik 2016
Jl. Frontage Road Sisi
88 724,93 Keramik Baik 2016
Barat
L - 180

Panjang Material Kondisi Dibangun


No. Nama Ruas Jalan
Pedestrian Finish Trotoar Tahun
Jl. HR Muhammad Sisi
Selatan Jl. Pradah Kali
89 365,00 Keramik Baik 2017
Kendal 1 - Jl. Raya Putat
Gede
Jl. Sulawesi - Brandgang
90 149,00 Keramik Baik 2017
Biliton
Jl. Bubutan (Jl. Koblen
91 510,00 Keramik Baik 2017
Timur - Jl. Raden Saleh)
92 Jl. Tambaksari (Sisi Barat) 289,00 Keramik Baik 2017
Jl. Airlangga - Jl. Dhar-
mawangsa (Saluran Srika-
na - Pertigaan Airlangga
93 Dharmawangsa); Jl. 425,00 Keramik Baik 2017
Kertajaya Sisi Utara (Jl.
Gubeng Kertajaya V - Jl.
Dharmawangsa))
Jl. Indragiri Ruas Ci-
punegara - Brandgang;
94 343,00 Keramik Baik 2017
Jl. Diponegoro Sisi Barat
(Brandgang - Bogowonto)
95 Jl. Tegalsari 204,00 Keramik Baik 2017
Jl. Manyar Kertoarjo I - Jl
96 277,67 Keramik Baik 2017
Manyar Kertoarjo II
Jl. Dharmahusada Indah
97 (Dharmahusada - Sal 350,00 Keramik Baik 2017
Kalidami)
Jl. Perak Barat (Jl. Ikan
98 Dorang - Jl. Ikan Gurami 150,00 Keramik Baik 2017
Lebar)
Jl. Dharmawangsa (Lapa-
99 ngan Dharmawangsa - 79,60 Keramik Baik 2017
Outlet Saluran)
Jl. Raya Manukan Sisi
100 Barat Jl. Manukan Kulon 137,00 Keramik Baik 2017
- Jl. Kh. Amir )
101 Jl. Simokerto 400,00 Keramik Baik 2017
Jl. Dr. Soetomo (Jl. Un-
102 tung Suropati - Brandgang 350,00 Keramik Baik 2017
Ronggolawe)
103 Jl. Tidar Sisi Selatan 246,00 Keramik Baik 2017
Jl. Tunjungan (Praban -
104 900,00 Keramik Baik 2017
Tanjung Anom)
105 Jl. Margorejo Sisi Selatan 244,50 Keramik Baik 2017
L - 181

Panjang Material Kondisi Dibangun


No. Nama Ruas Jalan
Pedestrian Finish Trotoar Tahun
Lampiran
Jl. Semarang - Saluran
106
Margorukun
346,40 Keramik Baik 2017
A
Jl. Kertajaya Indah Ten-
107 gah (Jl. Kertajaya Indah 192,00 Keramik Baik 2017
- Jl. Manyar Kertoadi)
Jl. Dupak Sisi Selatan
108 ((Segmen Arah Crossing 397,00 Keramik Baik 2017
Sumber Mulyo)
109 Jl. Rajawali - Indrapura 276,00 Keramik Baik 2017
Jl. Mayjen Sungkono - Jl
Abdul Wahab Siamin
110 (Tmp); Jl. Dukuh Kupang 520,00 Keramik Baik 2017
Baru - Jl Dukuh Kupang
- TVRI
Jl. Jemursari ( I Jl. Teng-
111 gilis Utara 1 - Jl. Sarono- 217,50 Keramik Baik 2017
jiwo IV)
Jl. Genteng Kali (Cak
112 Durasim - Jl Genteng 285,20 Keramik Baik 2017
Sidomulyo)
Jl. Kenjeran (Tambak
113 210,00 Keramik Baik 2017
Rejo Kali Tebu)
Jl. Dharmahusada Sisi
114 436,00 Keramik Baik 2017
Selatan
Jl. Gadung - Frontage
115 200,00 Keramik Baik 2017
Timur (Utara Rsal)
Jl. Raya Candi Lontar
116 102,10 Keramik Baik 2017
(Depan s/d Khadijah)
Jl. Mayjend Sungkono
117 367,00 Keramik Baik 2017
dan Diversi
Jl. HR. Muhammad Ruas
118 (Pramitha Lab - Super- 158,00 Keramik Baik 2017
market Giant)
Jl. HR. Muhammad Ruas
(Ruas Toko Bahan Ban-
119 158,00 Keramik Baik 2017
gunan - Jl. Raya Darmo
Permai )
Keterangan :
Sumber : Dinas Pekerja Umum Bina Marga dan Pematusan Kota Surabaya, 2017

Tabel 30D. Data Lokasi ATCS ( Addaptive Traffic Control System)


Tahun Data : 2017
L - 182

No Nama Simpang Kondisi


1 Jl. Darmo kali - Jl. Bengawan Baik
2 Jl. Barata Jaya - Jl. Bratang Binangun Baik
3 Jl. Kalibutuh - Jl. Semarang - Jl. Kranggan - Jl. Arjuno Baik
4 Jl. Pecindilan - Jl. Pengampon (Gembong Tebasan ) Baik
5 Jl. Ambengan - Jl. Kusuma Bangsa Baik
6 Jl. Kapas Krampung - Jl. Ps. Tambahrejo Baik
7 Jl. Tidar - Jl. Raya Arjuno Baik
8 Jl. Kedung Baruk - Jl. Kali Rungkut - Jl. Panjang Jiwo Baik
9 Jl. Putro Agung - Jl. M. Nur - Jl. Kenjeran Baik
10 Jl. Demak - Jl. Dupak - Akses Tol Baik
11 Jl. Ngagel Jaya Sel - Jl. Raya Manyar LP3I Baik
Jl. Rungkut Lor. - Jl. Rungkut Alang-Alang (Kecamatan
12 Rungkut) Baik
13 Jl. Jagung Suprapto - Jl. Ambengan Baik
14 Jl. Kenjeran - Jl. Kapasari - Jl. Simokerto - Jl. Kapasan Baik
15 Jl. Pasar Kembang - Jl. Banyu Urip (Fly over jl. Diponegoro) Baik
16 Jl. Ambengan - Jl. Wijaya Kusuma Baik
17 Jl. Semut Kali - Jl. Semut Baru Baik
18 Jl. Rungkut Asri Timur (Yakaya) - Jl. Rungkut Madya Timur Baik
19 Jl. Ngagel Madya - Jl. Ngagel Jaya Utara ( Gereja) Baik
20 Jl. Putro Agung - Jl. Kapas Krampung Baik
21 Jl. Bung Tomo - Jl. Upajiwa Baik
22 Jl. Dinoyo - B. A. T - Raya Ngagel Baik
23 Jl. Perak Timur - Jl. Rajawali Baik
24 Jl. Pegirikan - Jl. Iskandar Muda Baik
25 Jl. Kendangsari - Jl. Jemur Andayani (Kantor Pos) Baik
26 Jl. Semolowaru - Jl. Nginden - Jl. Manyar Baik
27 Jl. Kenjeran - Jl. Tambahrejo (Kuburan Rangkah) Baik
28 Jl.Darmokali - Jl. Bengawan Baik
29 Jl. Kupang Jaya - Jl. Kupang Indah (Jembatan Tol) Baik
30 Jl. Imam Bonjol - Jl. Kartini Baik
31 Jl. Ambengan - Jl. Undaan - Jl. Ngemplak Baik
32 Jl. Hayamwuruk - Jl. Ksatrian Baik
33 Jl. Jemur Sari - Jl. Jemur Andayani Baik
34 Jl. Jemur Sari - Jl. Tenggilis (Pizza Hut) Baik
35 Jl. Ngagel Jaya Sel - Jl. Ngagel Madya ( RMI ) Baik
36 Jl. Arif Rahman Hakim - Jl. Klampis Baik
37 Jl. Mastrip - Jl. Karang Pilang ( Jembatan ) Baik
38 Jl. Dupak Rukun - Jl. Dupak - Akses Tol Baik
39 Jl. Menganti - Jl. Babatan Baik
40 Jl. Margorejo Indah - Jl. Prapen Baik
L - 183

No Nama Simpang Kondisi


41 Jl. Balongsari - Jl. Balongtama Baik
Lampiran
42 Jl. Kupang Jaya - Jl. Sukomanunggal Baik
43 Jl. Darmo Satelit - Jl. Sukomanunggal Baik A
44 Jl. Lakarsantri - Jl. Made Baik
45 Jl. Dr. Ir . Soekarno - Jl. Kalijudan Baik
46 Jl. Raya Dukuh Kupang - Jl. Dukuh Kupang XXV (status off) Baik
47 Jl. Jagir - Jl. St. Wonokromo Baik
48 Jl. Raya Tenggilis - Jl. Tenggilis Barat (Super Indo) Baik
49 Jl. Raya Menur - Jl. Pucang Jajar Utara Baik
50 Jl. Semolowaru - Jl. Sukosemolo Baik
51 Jl. Darmo Indah Barat (Imigrasi) Baik
52 Jl. Tandes - Jl. Darmo Indah Baik
53 Jl. Kayoon - Jl. Sono Kembang Baik
54 Jl. Kembang Jepun - Jl. Kapasan - jl. Gembong Baik
55 Jl. Tanjungsari - Jl. Raya Tandes Baik
56 Jl. Bubutan - Jl. Tembaan Baik
57 Jl. Pahlawan - Jl. Pasar Besar Wetan - Jl. Tembaan Baik
58 Jl. Blauran - Jl. Praban - Jl. Kranggan Baik
59 Jl. Tunjungan - Jl. Praban Baik
60 Jl. RA. Kartini - Jl. Diponegoro Baik
61 Jl. Dr.Soetomo - Jl. Raya Darmo - Jl. RA. Kartini Baik
62 Jl. Kedungdoro - Jl. Kedungsari Baik
63 Jl. Musi - Jl. Diponegoro Baik
64 Jl. Pasar Kembang - Jl. Raya Arjuno - Jl. Kedungdoro Baik
65 Jl. Embong Malang - Jl. Blauran - Jl. Kedungdoro Baik
66 Jl. Dr. Soetomo - Jl. Diponegoro Baik
67 Jl. Ciliwung - Jl. Diponegoro Baik
68 Jl. Kutai - Jl. Diponegoro Baik
69 Jl. Raya Darmo – Jl. Diponegoro Baik
70 Jl. Darmo Satelit Indah - Sukomanunggal Jaya (Kejati) Baik
71 Jl. Darmo Satelit Indah - Jl. Darmo Indah Timur (Widyamerti) Baik
72 Jl. Sumatera - Jl. Pemuda - Jl. Gubeng Pojok Baik
73 Jl. Margomulyo - Jl. Kalianak Baik
74 Jl. Kertajaya - Jl. Dharmawangsa Baik
75 Jl. Dharmawangsa - Jl. Prof. Dr. Mustopo Baik
76 Jl. Karangmenjangan - Jl. Airlangga Baik
77 Jl. Menur - Jl. Kertajaya (Samsat) Baik
78 Jl. Darmawangsa - Jl. Airlangga Baik
79 Jl. Karangmenjangan - Jl. Prof. Dr. Mustopo Baik
80 Jl. Pucang Anom - Jl. P. Anom Timur - Jl. Pucang Adi Baik
81 Jl. Mastrip - Jl. WIYUNG Baik
L - 184

No Nama Simpang Kondisi


82 Jl. Jagalan - Jl. Pasar Besar Wetan - Jl. Peneleh Baik
83 Jl. Polisi Istimewa - Jl. Dinoyo Baik
84 Jl. Darmo - Jl. Pandegiling Baik
85 Jl. Jagalan - Kalianyar Baik
86 Jl. Sidotopo - Sidoyoso Baik
87 Jl. Kutai - Jl. Adityawarman Baik
88 Jl. Indragiri - Jl. Adityawarman Baik
89 Jl. Margorejo - Jl. A. Yani Baik
90 Jl. Mayjend Sungkono - TVRI (Dukuh Kupang) Baik
91 Jl. Gunungsari - Bumi Marinir (Hotel Singgasana) Baik
92 Jembatan Rolak - Jl. Gunungsari Baik
93 Jl. Gajah Mada - Jl. Gunungsari Baik
94 Jl. Ngagel Jaya - Jl. Ngagel Jaya Sel. Baik
95 Jl. Ngagel Jaya - Jl. Ngagel Jaya Utr. Baik
96 Jl. Arif Rahman Hakim - Jl. Dr. Ir. Soekarno (MERR) Baik
97 Jl. Mayjend. Sungkono - Bundaran Satelit - EXIT TOL Baik
98 Jl. Hr.Muhammad - Budaran satelit - Jl. Kupang Indah Baik
99 Jl. HR. Muhammad - Jl. Bukit Darmo Boulevart Baik
100 Jl. Mastrip - Exit Tol Gunungsari Baik
101 Jl. Dupak - Pasar Turi Baik
102 Jl. Ngaglik - Jl. Kalianyar - Jl. Kusuma Bangsa Baik
103 Jl. Pandegiling - Jl. Dinoyo - Jl. Keputran Baik
104 Jl. Kebon Rojo - Jl. Veteran - Jl. Pahlawan Baik
105 Jl. Gresik - Jl. Demak Baik
106 Jl. A yani - Layang mayangkara (RSI) Baik
107 Jl. A Yani - Jl. Jemur Andayani ( DOLOG ) Baik
108 Jl. Siwalankerto - Frontage A.Yani Sisi Timur Baik
109 Jl. Wonokromo – ST. Wonokromo (pos polisi) Baik
110 Jl. Nginden - Jl. Panjang Jiwo - Jl. Prapen Baik
111 Jl. Sulawesi - Jl. Ngagel Baik
112 Jl. Dr. Ir. Soekarno (MERR) - Jl. Kenjeran Baik
113 Jl. Dr.Ir. Soekarno ( MERR ) - Jl. Darmahusada (Kampus C Unair) Baik
114 Jl. Mulyorejo - Jl. Dr.Ir. Soekarno - Jl. Sutorejo Baik
115 Jl. Dr. Ir Soekarno (MERR) - Jl. Sukosemolo Baik
116 Jl. Kedungsari - Jl. Tegalsari - Jl. Kampung Malang Baik
117 Exit Tol Tandes - Banyu Urip Baik
118 Jl. A.Yani - Frontage A.Yani - Jl. Jemur Andayani I (BRI) Baik
119 Jl. Tandes - Jl. Margomulyo - Jl. Balongsari Baik
120 Jl. Gayungsari Barat - Jl. Gayungsari (Masjid Al Akbar) Baik
121 Jl. Dr. Ir Soekarno - Jl. Gunung Anyar Baik
122 Jl. Dr. Ir . Soekarno - Jl. Kertajaya Indah ( KONI ) Baik
L - 185

No Nama Simpang Kondisi


123 Jl. Dr. Ir . Soekarno - Jl. KEDUNGBARUK - Jl. WONOREJO Baik
Lampiran
124
125
Jl. Rungkut Kidul - Rungkut Industri - Jl. KH. ZAMHURI
Jl. Rungkut Industri ( SIER ) - Jl.Kendangsari
Baik
Baik
A
126 Jl. Kenjeran - Jl. Tempurejo - Jl. Sukolilo Baik
127 Jl. Mayjend Sungkono - Jl. Bintang Diponggo Baik
128 Jl. Lakarsantri - Jl. Driyorejo Baik
129 Jl. Jemursari - Jl. Kutisari Besar Baik
130 Jl. Gembong Tebasan - Jl. Kapasari Baik
131 Jl. Ngagel - Jl. Kalibokor Baik
132 Persimpangan THP Kenjeran Baik
133 Jl. Sukolilo Lor Baik
Keterangan :
Sumber : Dinas Perhubungan Kota Surabaya, 2017

Tabel 30E. Jenis Penyakit Dominan dengan Pencemar Udara Tahun 2015-
2017 di Kota Surabaya
Tahun Data : 2017

No. Tahun Jenis Penyakit Jumlah Penderita


(1) (2) (3) (4)
1 2015 Asma 4.334
    ISPA 350.262
    Penumonia 3.723
2 2016 Asma 5.989
    ISPA 323.794
    Penumonia 4.083
3 2017 Asma 4.037
    ISPA 315.351
    Penumonia 5.866
Keterangan :
Sumber : Dinas Kesehatan Kota Surabaya, 2017

Tabel 30F. Jumlah Industri Kecil dan Menengah di Kota Surabaya Tahun
2015 - 2017
Tahun : 2017

No. Tahun Industri Kecil Industri Menengah


(1) (2) (3) (4)
1 2015 174 122
L - 186

2 2016 144 69
3 2017 156 173
Keterangan :
Sumber : Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Atap Kota
Surabaya, 2017

Tabel 30G. Jumlah Hari Berdasarkan ISPU Kota Surabaya Tahun 2015 -
2017
Tahun : 2017
No. Tahun Hari Baik Hari Sedang Hari Tidak Sehat
(1) (2) (3) (4) (5)
1 2015 57 295 12
2 2016 129 209 28
3 2017 131 216 18
Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
Tabel 30H. Kualitas Udara Emisi Cerobong Industri Tahun 2017
Tahun : 2017
Nama Kegiatan/ Jenis Kegiatan/ Tanggal Hasil Uji
No.
Usaha Usaha Pengujian Laboratorium
(1) (2) (3) (4) (5)
15 Maret
1 PT. Wings Surya Industri Deterjen Memenuhi baku mutu
2017
15 Maret
2 PT. Kedawung Setia Industri Enamel Memenuhi baku mutu
2017
15 Maret
3 PT. SPINDO Unit III Industri Pipa Baja Memenuhi baku mutu
2017
PT. Platinum Ce- 15 Maret
4 Industri Keramik Memenuhi baku mutu
ramics Industry 2017
PT. Lucky Top
5 Industri Kran 12-Apr-17 Memenuhi baku mutu
Metals
6 PT. Yosomulyo Jajag Industri Carbon 12-Apr-17 Memenuhi baku mutu
PT. Kairos Logam
7 Industri Peleburan 12-Apr-17 Memenuhi baku mutu
Makmur
8 PT. Matahari Sakti Industri Pakan Ikan 12-Apr-17 Memenuhi baku mutu
9 PT. Unilever Industri Sabun 09 Mei 2017 Memenuhi baku mutu
PT. Indovegetable Industri Minyak
10 09 Mei 2017 Memenuhi baku mutu
Oil Goreng
PT. Nuplex raung Industri Bahan
11 09 Mei 2017 Memenuhi baku mutu
Resins Kimia
PT. Campina Ice
12 Industri es krim 09 Mei 2017 Memenuhi baku mutu
Cream Industry
L - 187

23 Agustus
13 PT. SPINDO Unit I Industri Pipa Baja Memenuhi baku mutu
2017
Lampiran
PT. Hasil Abadi Industri Minyak 23 Agustus
14
Perdana Goreng 2017
Memenuhi baku mutu
A
Industri Barang 23 Agustus
15 PT. Kedawung Subur Memenuhi baku mutu
Pecah Belah 2017
PT. Jadi Abadi Corak 23 Agustus
16 Industri Biskuit Memenuhi baku mutu
Biscuit 2017
PT. Salim Ivomas Industri Minyak 11 Oktober
17 Memenuhi baku mutu
Pratama Goreng 2017
PT. Global Interinti Industri Minyak 11 Oktober
18 Memenuhi baku mutu
Industry Goreng 2017
11 Oktober
19 PT. ISM Bogasari Industri Tepung Memenuhi baku mutu
2017
PT. Japfa Industri Pakan 11 Oktober
20 Memenuhi baku mutu
Comfeed-Nilam Ternak 2017
Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Tabel 31. Penggunaan Bahan Bakar di Kota Surabaya


Tahun : 2017
Minyak Tanah
Minyak Bakar
Minyak Diesel

Kayu Bakar
Batu Bara

No. Penggunaan
Biomassa

Bensin
Briket

Solar
LPG
Gas

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13)
A Industri : - - - - - - - - - - -
1. Kimia dasar - - - - - - - - - - -
Mesin dan
2. logam dasar - - - - - - - - - - -
3. Industri kecil - - - - - - - - - - -
4. Aneka industri - - - - - - - - - - -
                         
B Rumah tangga : * - - - - - - - - - - -
                         
C Kendaraan : - - - - - - - - -    
1 Mobil beban - - - - - - - - - 5 181
Penumpang
2 pribadi - - - - - - - - - 364.307 60.618
Penumpang
3 umum - - - - - - - - - 12.020 29
L - 188

Bus besar
4 pribadi - - - - - - - - - 55 1.782
Bus besar
5 umum - - - - - - - - - 7 1.278
Bus kecil
6 pribadi - - - - - - - - - - -
Bus kecil
7 umum - - - - - - - - - - -
8 Truk besar - - - - - - - - - 35.801 100.855
9 Truk kecil - - - - - - - - - - -
10 Roda tiga - - - - - - - - - - -
11 Roda dua - - - - - - - - - 2.200.551 250
Keterangan : tanda “-” data tidak tersedia
*tidak ada distribusi minyak tanah subsidi untuk rumah tangga sejak tahun 2012
Sumber : Dinas Pendapatan Provinsi Jawa Timur, 2017

Tabel 32. Penjualan Kendaraan Bermotor di Kota Surabaya


Tahun : 2017
Jenis Kendaraan Jumlah (Unit)
No
Bermotor 2013 2014 2015 2016 2017
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)
1 Mobil beban 179 181 185 185 186
2 Penumpang pribadi 319.450 347.049 370.152 394.932 424.925
3 Penumpang umum 10.105 10.893 11.646 12.169 12.049
4 Bus besar pribadi 1.439 1.581 1.687 1.728 1.837
5 Bus besar umum 1.093 1.135 1.195 1.203 1.285
6 Bus kecil pribadi - - - - -
7 Bus kecil umum - - - - -
8 Truk besar 116.150 124.345 129.183 132.670 136.656
9 Truk kecil - - - - -
10 Roda tiga - - - - -
11 Roda dua 1.624.879 1.796.444 1.944.802 2.081.449 2.200.801
Keterangan :
- Mobil beban dikategorikan sebagai alat berat
- Kendaraan Penumpang tidak termasuk kendaraan penumpang pemerintah
- Bus tidak dibedakan antara bus besar dan kecil
- Truk tidak dibedakan antara truk besar dan kecil
- Roda tiga termasuk dalam jenis kendaraan roda dua
Sumber : Dinas Pendapatan Provinsi Jawa Timur, 2017
L - 189

Lampiran
Tabel 32A Jumlah Kendaraan Menurut Jenis Kendaraan dan Bahan Bakar
yang Digunakan di Kota Surabaya
A
Tahun : 2017

No. Jenis Kendaraan Bensin Solar Jumlah


(1) (2) (3) (4) (5)
1 Beban 5 181 186
2 Penumpang pribadi 364.307 60.618 424.925
3 Penumpang umum 12.020 29 12.049
4 Bus besar pribadi 55 1.782 1.837
5 Bus besar umum 7 1.278 1.285
6 Bus kecil pribadi - - -
7 Bus kecil umum - - -
8 Truk besar 35.801 100.855 136.656
9 Truk kecil - - -
10 Roda tiga - - -
11 Roda dua 2.200.551 250 2.200.801
Keterangan :
- Beban dikategorikan sebagai alat berat
- Kendaraan Penumpang tidak termasuk kendaraan penumpang pemerintah
- Bus tidak dibedakan antara bus besar dan kecil
- Truk tidak dibedakan antara truk besar dan kecil
- Roda tiga termasuk dalam jenis kendaraan roda dua
Sumber : Dinas Pendapatan Provinsi Jawa Timur, 2017

Tabel 33. Tabel Perubahan Penambahan Ruas Jalan di Kota Surabaya


Tahun : 2017
Panjang Jalan (km)
No Jenis Jalan
2013 2014 2015 2016 2017
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
1 Jalan tol - - - -
2 Jalan kelas I - - - -
3 Jalan kelas II - - - -
4 Jalan kelas III A 71,8 71,9 71,9 93,194
5 Jalan kelas III B 1581,55 1582,78 1644,5 1644,5 6,269
6 Jalan kelas III C - - - -
Keterangan :
Sumber : Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan, 2017
L - 190

Tabel 33A. Penambahan Panjang Jalan Kota Surabaya


Tahun : 2017

Panjang Lebar Luas


No Lokasi Jenis Jalan
(m) (m) (m2)
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
1 Jl. Simpang Dukuh Kelas IIIB 75 14 1.051
2 Akses Rusun TPI/ Kelas IIIB 552 14 7.721
PPI
3 Jl. Arief Rahman Kelas IIIB 97 5 437
Hakim
4 Akses Rusun TPI/ Kelas IIIB 87 9 740
PPI
5 Jl. Sukolilo Laran- Kelas IIIB 103 6 587
gan
6 Jl. Singapur Kelas IIIB 241 3 699
7 Jl. Wiyung Kelas IIIB 1.775 16 27.513
8 Jl. Sidotopo Wetan Kelas IIIB 190 5 931
9 Jl. A. Yani Kelas IIIB 246 15 3.577
10 Jl. Kedung Baruk Kelas IIIB 607 8 4.856
11 Jl. Simpang Dukuh Kelas IIIB 55 11 578
12 Jl. Pandegiling Kelas IIIB 210 4 840
13 Jl. Wiyung Kelas IIIB 1.450 7 10.150
14 Jl. Kedung Baruk Kelas IIIB 582 5 2.910
Keterangan :
Sumber : Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan, 2017

Tabel 34. Dokumen Izin Lingkungan di Kota : Surabaya


Tahun : 2017
Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
(1) (2) (3) (4)
Addendum ANDAL RKL RPL pengem-
bangan pusat perbelanjaan transmart PT. Trans Retail
1 AMDAL
carefour, pembangunan gedung parkir Indonesia
dan cinema
PT Grande Family
2 AMDAL Pembangunan Apartemen The Rosebay
View
3 AMDAL Pengembangan Industri Kertas PT Suparma, TBK
Pembangunan Apartemen dan Fasilitas PT Narotama Tata
4 AMDAL
Umum Pendidikan Internasional
5 AMDAL Pembangunan The Sukolilo Apartment PT Diparanu Rucitra
L - 191

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
Pembangunan Komplek Pendidikan Al Yayasan Pendidikan
6 AMDAL
Hikmah Islam Al-Hikmah A
Addendum ANDAL, RKL-RPL, Ren-
cana Renovasi Gedung dan Fasilitas
7 AMDAL Yayasan Arnoldus
Rumah Sakit Katolik St. Vincentius A
Paulo
Pembangunan Toko Swalayan (Hyper- PT Catur Mitra Sejati
8 AMDAL
market) “Mitra 10” Sentosa
Pembangunan Gedung Kantor PT Tele- PT Telekomunikasi
9 AMDAL
komunikasi Indonesia Tbk Indonesia Tbk
Pembangunan Apartemen dan Penun-
10 AMDAL PT PP Properti, Tbk
jangnya
Addendum ANDAL, RKL-RPL Fasil-
Yayasan Wijaya
11 AMDAL itas Umum Pendidikan Universitas
Kusuma
Wijaya Kusuma Surabaya
Addendum ANDAL, RKL-RPL Industri
PT Bumi Menara
12 AMDAL Pembekuan (Cold Storage), Pengolahan
Internusa
Udang, Ikan, Hasil Laut dan Daging
Pembangunan Apartemen dan Perkan- PT Mitra Agung
13 AMDAL
toran Surabaya
Pembangunan Mixed Use (Fasilitas
14 AMDAL Umum Kesehatan, Fasilitas Umum Pen- PT Saputra Karya
didikan, Retail, dan Hotel)
Pembangunan Apartemen dan Fasilitas PT Kopel Lahan Anda-
15 AMDAL
Penunjangnya “The Arundaya” lan / PT Kopelland
PT Persada Mulia
16 AMDAL Pembangunan Atrivm Residence
Unisukses
Pengembangan Kawasan Terpadu Pa-
17 AMDAL kuwon City (Pembangunan Mall ECC2 PT Pakuwon Jati Tbk
Hotel dan Apartemen ECM)
Pembangunan Apartemen Madison PT Suryainti Permata
18 AMDAL
Avenue Tbk
Pembangunan Apartemen dan Fasilitas
19 AMDAL PT PP Properti, Tbk
Penunjangnya “Grand Shamaya”
Pembangunan Kantor, Gudang, dan PT Momentum Bangun
20 AMDAL
Sarana Penunjangnya Bersama
21 AMDAL Pembangunan Apartemen PT Wika Realty
Pembangunan Fasilitas Umum Keseha- Yayasan Kesehatan
22 AMDAL
tan (Rumah Sakit Gotong Royong) Gotong Royong
Pengembangan Rumah Sakit Premier PT Affinity Health
23 AMDAL
Surabaya Indonesia
Pembangunan Apartemen dan Penun-
24 AMDAL PT Golden Tiger
jangnya
L - 192

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
25 AMDAL Pembangunan Apartemen Menanggal Perum Perumnas
Pembangunan Gedung Perkantoran PT Pelabuhan Indonesia
26 AMDAL
Pelindo III Office Center III (Persero)
Dinas Perumahan
Rakyat dan Kawasan
27 AMDAL Pembangunan Kompleks Balai Pemuda Permukiman, Cipta
Karya dan Tata Ruang
Kota Surabaya
Pembangunan Apartemen dan Penun- PT Dian Metropolis
28 AMDAL
jangnya Permana
Rencana Pembangunan Industri, Gu- PT Sutindo Anugerah
29 AMDAL
dang, dan Sarana Penunjangnya Sejahtera
Pemerintah Provinsi
30 AMDAL Pengembangan RSUD Dr. Soetomo Jawa Timur
RSUD Dr. Soetomo
PT Dharma Bhakti
31 AMDAL Pembangunan Apartemen
Adijaya
Yayasan Rumah Sakit
32 AMDAL DELH Gedung Unusa Tower Jemursari
Islam Surabaya
Tempat Hiburan (Karaoke dan Bilyard) Wahjoedi Heroe Santo-
33 UKL-UPL
dan Tempat Usaha Restoran (Bar) so, Basuki
34 UKL-UPL Kos-kosan (25 Kamar Kos) Lianawati Tejo
35 UKL-UPL Kos-Kosan (40 Kamar Kos) Gondo Wijono
Tower / Menara Telekomunikasi (Green Teddie Tjahjana / Gen-
36 UKL-UPL
Field) eral Manager
37 UKL-UPL Kantor Pok Lee Swat
Tempat Usaha Pemeliharaan Atau
38 UKL-UPL Pengolahan Hewan (Pencucian Sarang Herman Cowandy
Walet)
Industri dan Gudang (Industri Mozaik Ferry Sanjata / Direktur
39 UKL-UPL
Tile Dari Marmer dan Batu Alam) Utama
40 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) H. Much Hisyam
41 UKL-UPL Kos-kosan (21 Kamar Kos) Nurul Qomaria
42 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) Yenni Sutanto, Tan
Ruko (Kantor 5 Unit) dan Rumah Ting- Utera Maghayanti
43 UKL-UPL
gal Soejono
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti-
44 UKL-UPL kan (Klinik Kecantikan Fresh Face Skin Dr. Faustina Theresa
Care Klinik)
Liangki Iskandar /
45 UKL-UPL Toko Swalayan (Minimarket Indomaret)
Pimpinan Cabang
Toko (Toko Sparepart), Tempat Usaha
46 UKL-UPL IE Kenny Ismanto
Workshop (Bengkel Bubut)
L - 193

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
Toko, Tempat Usaha Restoran, dan
47 UKL-UPL
Tempat Usaha Workshop
Leo Taroreh, SH A
Tempat Usaha Restoran (Café) dan Kan- Muh Syamsu Cahyono,
48 UKL-UPL
tor (Kantor Swasta) ST.M.MT
Tempat Usaha MICE (Meeting, In-
sentive, Conference, Exhibition) dan Herry Gunawan / Di-
49 UKL-UPL
Tempat Usaha Tempat Parkir (Gedung rektur Utama
Parkir)
Tempat Usaha Workshop (Bengkel
50 UKL-UPL Arifin
Mobil)
Tempat Hiburan (Karaoke) dan Tempat Liauw Sugiarto Hadi
51 UKL-UPL
Usaha Restoran (Restoran) Widjaya
52 UKL-UPL Tempat Usaha Makanan dan Minuman Theresia Jonatan
Industri (Pembutan Kemasan & Kotak) Theong Alexander
53 UKL-UPL
dan Gudang Tungka
Toko (Perlengkapan Olah Raga), Tem-
54 UKL-UPL pat Usaha Restoran (Café), Dan Tempat Rudy Setiawan
Usaha Olahraga (Fitnes Center)
55 UKL-UPL Kos-kosan (21 Kamar Kos) Sidharto
56 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) Tan, Susanty Tanzil
57 UKL-UPL Toko (Showroom Mobil) Tjung Jun Sien
Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik dr. Abdurrahman /
58 UKL-UPL
Utama) Direktur
Toko (Alat-alat Dental), Kantor, dan
Monica Widjaja Pra-
59 UKL-UPL Tempat Usaha Workshop (Retensi Alat
stowo
Gigi)
Tempat Usaha Workshop (Perakitan
60 UKL-UPL H. Bardi
Etalase, Rak makan dan Lemari Kaca)
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti- Siauw, Rudy Sinatra
61 UKL-UPL
kan (Martha Tilaar Salon & Day Spa) Susanto
62 UKL-UPL Kos-kosan (26 Kamar Kos) Chendrawati Purnomo
63 UKL-UPL Ruko Zefanya setiobudi
Industri (Pengepakan Barang), Gudang
64 UKL-UPL Soewignjo, Njoo
dan Fasilitas Penunjangnya
65 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) dr. J. Ariono Djohan
9 Kavling Ruko (Rumah Tinggal dan
66 UKL-UPL Ong, Robert Soenaryo
Toko)
Toko (Toko Kosmetik) dan Tempat Usa-
67 UKL-UPL Erie / Direktur
ha Workshop (Pembuatan Kosmetik)
Tempat Usaha Workshop (Bengkel
68 UKL-UPL Sugiarto
Kendaraan Bermotor)
69 UKL-UPL Ruko (2 Unit) Fredy Suwito
L - 194

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Balok Purwoko / Direk-
70 UKL-UPL Kantor “PT Life Industrial First Estate”
tur 1
71 UKL-UPL Restoran Fanny Thesman
Tempat Usaha Restoran (Café, Pub, dan Wong Tak Yian / Di-
72 UKL-UPL
Bar) rektur
Tempat Hiburan (Karaoke, Bilyard
Riwin Homan / Direk-
73 UKL-UPL dan Bar) Dan Tempat Usaha Restoran
tur
(Restoran)
Industri dan Gudang (Pembuatan Pera- Widodo Wirwono Wijo-
74 UKL-UPL
latan Rumah Tangga Dari Plastik) no / Direktur
75 UKL-UPL Ruko (4 Unit) Tan Dai Hong
Menara Telekomunikasi (Tower) Green Fahmi Oktorianto /
76 UKL-UPL
Field Project Manager
Liangki Iskandar /
Toko Swalayan (Minimarket) dan Tem-
77 UKL-UPL Kepala Cabang dan
pat Usaha Restoran (Restoran)
Nasion Said Marcos
Tower / Menara Telekomunikasi (Green Dian Siswarini / Presi-
78 UKL-UPL
Field) den Direktur
79 UKL-UPL Ruko (7 Unit) H. Muhammad Aldjufri
Menara Telekomuniksi / Tower (Green Dian Siswarini / Presi-
80 UKL-UPL
Field) den Direktur
Tempat Usaha Mice dan Tempat Usaha
81 UKL-UPL Chandra Setiawan
Restoran (Restoran)
RR. Ratnasih Dwi
82 UKL-UPL Kos-kosan (23 Kamar Kos)
Wahyuni
Tonny Gunawan Su-
83 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran)
santo
84 UKL-UPL Gedung Perkantoran Sugijanto Tjandra
Tempat Usaha Workshop (Pembuatan
85 UKL-UPL Ron Eri Tedja
Sepatu)
Kantor, Tempat Usaha Pendidikan
86 UKL-UPL (Kursus Komputer), dan Tempat Usaha Indrawati Soerjoseputro
Restoran (Restoran)
Toko (Mesin Jahit dan Kelengkapannya)
87 UKL-UPL Edhi Yuwono
dan Kantor Distributor
FX. Gunawan Surya
88 UKL-UPL Rumah Usaha (Salon)
Suhardi
Gudang (Penyimpanan Bahan Baku
Baja dan Barang Jadi), Industri (Pem-
89 UKL-UPL Loesmin / Direktur
bentukkan Profil Baja), Kantor dan
Kelengkapannya
Miming Juanita Tju-
90 UKL-UPL Gudang (Penyimpanan Bawang Putih) giarto dan Rossaria
Widhawati Widayat
L - 195

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
91 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) Felix Wiyono
Lampiran
92 UKL-UPL Ruko Sandiana Lukito A
93 UKL-UPL Gudang (Besi) dan Kantor (4 Unit) Iwan Tandiono
Toko Swalayan (Minimarket Alfamidi)
Rini Dianawati / Pemi-
94 UKL-UPL Kantor dan Sarana Penunjangnya (Toko
mpin Cabang
Swalayan)
Riza Audi Rizky /
95 UKL-UPL Hotel
Direktur
Menara Telekomunikasi/Tower (Roof Dian Siswarini / Presi-
96 UKL-UPL
Top) den Direktur
Christhin Magdalena
97 UKL-UPL Home Industri (Pembuatan Es Kristal)
Gandakusuma
Felix Diparahardja,
98 UKL-UPL Ruko (4 Unit)
Kwee
Menara Telekomunikasi/Tower (Green Dian Siswarini / Presi-
99 UKL-UPL
Field) den Direktur
Tempat Usaha Jasa Transportasi (Depo Deddy Wijaya / Direk-
100 UKL-UPL
Container) tur
Kantor (Kantor Pemasaran) dan Toko
101 UKL-UPL Ludy Harymoelia
(Toko Peralatan Rumah Tangga)
Industri (Alat Kecantikan / Kapas dan Ferdy Setio / Direktur
102 UKL-UPL
Cotton Bud), Gudang dan Kantor Utama
Gudang, Industri (Sendok Plastik) Dan
103 UKL-UPL Tono Wibowo
Pendukungnya
Anastasia Leony
104 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran)
Kristanto
105 UKL-UPL Kos-kosan (34 Kamar Kos) Neni Sumartik
Menara Telekomunikasi/Tower (Green Dian Siswarini / Presi-
106 UKL-UPL
Field) den Direktur
Wongso Dipudjo / Di-
Industri dan Gudang Pengolahan
107 UKL-UPL rektur dan Nancy Gon-
Makanan dan Minuman
dobintoro / Direktur
Industri (Bengkel Alat-alat Bangunan)
108 UKL-UPL Lustyadi Purnomo
dan Gudang
Bastian Pusung / Direk-
109 UKL-UPL Tempat Hiburan (Pub dan Bar)
tur Utama
Menara Telekomunikasi/Tower (Green Dian Siswarini / Presi-
110 UKL-UPL
Field) den Direktur
Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik dr. Rudy Sapoelete /
111 UKL-UPL
Kesehatan) Ketua 2
SPBU (Stasiun Pengisian Bahan Bakar Oetomo Ongkodjojo
112 UKL-UPL
Umum) Soetijono
113 UKL-UPL Sentra Makanan (Pujasera) M. Yusuf Fanie
L - 196

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Gudang dan Industri (Pembuatan
114 UKL-UPL Trisnawati
Cangkul)
115 UKL-UPL Ruko (3 Unit) Djunaidi Gunawan, SH
Tan Rio Tanujaya /
116 UKL-UPL Depo Container dan Kelengkapannya
Direktur
Tempat Usaha Workshop (Pembuatan
Dhandy Setia Budi /
117 UKL-UPL Peralatan Rumah Tangga) dan Sarana
Direktur
Penunjang
Tempat Usaha Workshop (Percetakan Tan, Roselin Tania /
118 UKL-UPL
dan Pembuatan Kemasan) Direktur
Rini Dianawati / Pemi-
119 UKL-UPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamidi
mpin Cabang
Tempat Usaha Restoran (Restoran),
120 UKL-UPL Hendrikus Tjiokan
Kantor “Ayam Bakar Primarasa”
121 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) Linda Susanto
Rumah Usaha (Toko Jual Beli Kertas
122 UKL-UPL Holidi
dan Plastik Bekas)
Industri (Pembutan Alat Bangunan) dan Hadisusanto Tanumi-
123 UKL-UPL
Gudang djaja / Direktur
Kantor dan Tempat Usaha Restoran
124 UKL-UPL Minandar Setiawan
(restoran)
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecan-
125 UKL-UPL tikan (Panti Pijat) dan Tempat Hiburan Andrew Wibisono
(BAR)
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti-
126 UKL-UPL Roy Gunawan
kan (Klinik Kecantikan)
127 UKL-UPL Rumah Usaha (Toko Kelontong) Stephen Limantara
Kantor Penjualan Barang Elektronik dan
128 UKL-UPL Poo Dianto
Fasilitas Penunjangnya
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti-
129 UKL-UPL Alfiah
kan (Klinik Kecantikan Alamanda)
130 UKL-UPL Hotel (Homestay) Marisah
131 UKL-UPL Kantor dan Sarana Penunjangnya Sidharto
132 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) Surya Utama
133 UKL-UPL Kos-kosan (28 Kamar Kos) Tjan Min Mik
134 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) Ali Zainal Abidin
Richard Wanggana /
135 UKL-UPL Hotel Max One Tidar
Direktur Utama
Jayadi Gunawan Li-
136 UKL-UPL Kompleks Ruko (10 Unit)
yanto
137 UKL-UPL Kos - Kosan (23 Kamar Kos) Natalia Natawijaya
L - 197

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecan-
138 UKL-UPL tikan (Klinik Utama dan Laboratorium
Agung Sardjono / Di-
rektur Utama
A
Dialisa)
Toko (Ekspor Hasil Bumi dan Laut) dan
139 UKL-UPL Fai Wah Chan
Fasilitas Penunjangnya
Tower / Menara Telekomunikasi (Green Mega Kurniawati / Site
140 UKL-UPL
Field) Acquisition Manager
141 UKL-UPL Ruko Haryani Budi Santosa
142 UKL-UPL Ruko (3 unit) Hadi Tjahjono
Fahmi Oktorianto /Inter
Tower / Menara Telekomunikasi (Green
143 UKL-UPL Carrier and Regulatory
Field)
Manager
Tower / Menara Telekomunikasi (Green Dian Siswarini / Presi-
144 UKL-UPL
Field) den Direktur
Tempat Usaha Restoran (Restoran
145 UKL-UPL Lies Melia
Gracia)
Tempat Usaha Restoran (Restoran) dan
146 UKL-UPL Hendra Thiemailattu
Kantor
Toko dan Kantor (Peralatan Rumah
147 UKL-UPL Tangga) dan Tempat Usaha Restoran Lusia Ernawati Wijaya
(Restoran)
Fahmi Oktorianto /Inter
Menara Telekomunikasi / Tower (Green
148 UKL-UPL Carrier and Regulatory
Field)
Manager
Tempat Usaha Pemeliharaan Atau
149 UKL-UPL Pengolahan Hewan (Pencucian Sarang Herman Cowandy
Walet)
150 UKL-UPL Ruko (5 Unit) Irwandi Oeitomo
Tempat Usaha Workshop (Pelayanan
151 UKL-UPL Modifikasi Body Repair dan Perawatan Yusuf Kosasih
Kendaraan)
Jang, Nathalia Christel-
152 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran)
la
153 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) Kim, Soo Taek
Drs. R. Deddy Prah-
Fasilitas Umum Penidikan (PAUD, TK,
154 UKL-UPL mono / Ketua Yayasan
SD, SMA)
Cabang Surabaya
155 UKL-UPL Home Industri (Pembuatan Sepatu) Ron Eri Tedja
156 UKL-UPL Industri (Pengepakan Tepung) Tjin Hiong Hwee
Industri (Perakitan Barang Rumah
157 UKL-UPL Tangga dan Injeksi Bahan Plastik) dan Yenny Juwono
Gudang
Tower / Menara Telekomunikasi (Green Dian Siswarini / Presi-
158 UKL-UPL
Field) den Direktur
L - 198

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Welly Hariono Wong-
159 UKL-UPL Toko
sosaputro,. Drs.
Industri (Pembuatan Kue Bakpia) dan
160 UKL-UPL Too Kok
Gudang
Industri (Pembuatan Sepatu) dan Ong, Suhadi Wijaya /
161 UKL-UPL
Gudang Direktur Utama
162 UKL-UPL Kos-kosan (27 Kamar Kos) Irwan Oswandi
Sarana Penunjang Utilitas (Pembangu- Sutanto Hartono / Di-
163 UKL-UPL
nan Menara Tower TV GreenField) rektur Utama
Ir. Agung Rianto /
164 UKL-UPL Industri (Pabrik Sabun dan Kosmetika) General Manufacturing
Manager
Rini Dianawati / Pemi-
165 UKL-UPL Toko Modern/Minimarket (Alfamidi)
mpin Cabang
Kantor (Penunjang Resto) dan Tempat
166 UKL-UPL Usaha Restoran (Resto Spize Noodle Sena Alijanto
and Dimsum)
Belinda Natalia / Direk-
167 UKL-UPL Industri, Gudang, dan Laundry
tur Utama
168 UKL-UPL Kos-kosan (34 Kamar Kos) Dandang Doetoyo
Tempat Usaha Restoran (Restoran),
169 UKL-UPL Tempat Hiburan (Karaoke), Tempat Sie, Probo Wahyudi
Usaha Kesehatan dan Kecantikan
Toko (Toko Kelontong) dan Kos-kosan
170 UKL-UPL Edi Tarwoto
(66 Kamar Kos)
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti- Handoyo Kurnia Wi-
171 UKL-UPL
kan (Klinik Kecantikan) jaya
Sentra Makanan (Sentra PKL/Pusat
172 UKL-UPL Nyamiyono
Jajanan/Foodcourt/ujasera)
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti-
173 UKL-UPL kan (Klinik Mata) dan Restoran Sebagai Sjamsu Budiono
Penunjang
Industri (Pembuatan Wadah Lem dan
174 UKL-UPL Sioe Leon
Pompa Air Galon)
Tan Tjong Tjhun /
175 UKL-UPL Gudang (Gudang Plat)
Junaidi S
Gudang (Penyimpanan, Bongkar Muat
Kayu Bulat/Log) Industri (Pengolahan Lukman Naharto /
176 UKL-UPL
Kayu Bulat) dan Pendukungnya (Kantor Direktur
Administrasi)
Bobby Adrianov Prat-
177 UKL-UPL Kos-Kosan (20 Kamar Kos)
ama
L - 199

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
Fasilitas Umum Kesehatan (Rumah Moh. Badrus Sholeh /
178 UKL-UPL
Sakit Wiyung Sejahtera) Direktur A
179 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) Caturahmat Limas
Toko (Penjualan Suku Cadang Motor),
180 UKL-UPL Tempat Usaha Workshop (Bengkel Usman
Variasi Motor)
181 UKL-UPL Kos-Kosan (47 Kamar Kos) Lukman
Tempat Usaha Restoran (Kafe)
182 UKL-UPL dan Tempat Usaha Mice (Gedung Megawati Irawan
Pertemuan)
Fahmi Oktorianto, S.H.
Tower / Menara Telekomunikasi (Roof
183 UKL-UPL / Inter Carrier and Reg-
Top)
ulatory Manager
Rumah Tinggal dan Tempat Usaha
184 UKL-UPL Workshop (Pembuatan Meja dan Kursi Zainun
Salon)
Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik Rahyudin / Direktur
185 UKL-UPL
Kesehatan) Utama
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti-
186 UKL-UPL Rahardjo Tri Nugroho
kan (Klinik Kecantikan Alamanda)
187 UKL-UPL Tempat Hiburan (Karaoke) Putradjaja Tenggara
Atam Bin Sukarno /
Komandan (Kolonel)
188 UKL-UPL Rusunawa TNI AL
Pangkalan Korps Ma-
rinir Surabaya
Tempat Hiburan (Karaoke) dan Tempat Jacobus Hendro Tjah-
189 UKL-UPL
Usaha Restoran (Restoran) jono
IR. Arief Budhy Har-
190 UKL-UPL Industri (Pembuatan Beton ready Mix)
dono
Kantor, Toko (Penjualan Sparepart Me-
191 UKL-UPL sin Truk), dan Tempat Usaha Workshop Juliana Motto
(Bengkel Mesin Truk)
Ruko (Toko Makanan Ringan) dan Tem- Ika Padmasari / Direk-
192 UKL-UPL
pat Usaha Restoran (Restoran) tur
Moch. Taufik Siswanto
Fasilitas Umum Pemerintahan (Kantor
193 UKL-UPL / Kepala Bidang Bangu-
UPTD IV Dinas Pendidikan)
nan Gedung
Ahn Hyun Seok / Di-
194 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Café)
rektur
Industri (Pembuatan Pupuk Organik),
195 UKL-UPL Albert Sinatra
Gudang dan Kantor
Rini Dianawati / Pemi-
196 UKL-UPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamidi
mpin Cabang
L - 200

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Rini Dianawati / Pemi-
197 UKL-UPL Toko Swalayan (Alfamidi)
mpin Cabang
Rumah Tinggal dan Sentra Makanan
198 UKL-UPL Viana
(Foodcourt)
Fahmi Oktorianto, S.H.
Menara Telekomunikasi (Tower) -
199 UKL-UPL / Inter Carrier and Reg-
Green Field
ulatory Manager
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti-
200 UKL-UPL Aphrodita,A / Direktur
kan (Klinik Kecantikan)
Drs. Syamsul Huda ,
Komplek Ruko (43 Unit) dan Penunjan- SH / Senior Manager
201 UKL-UPL
gnya (Kantor Administrasi) Penjagaan Aset Daop 8
Surabaya
Kantor (Kantor Swasta), Toko (Toko
Hasil Kerajinan), Tempat Usaha Work- Danie Kurniawan
202 UKL-UPL shop (Workshop Kerajinan Logam) dan Sudianto, BA / Direktur
Asrama Karyawan (Asrama Karyawan Utama
Workshop)
Tempat Usaha Restoran (Restoran dan
203 UKL-UPL Royce Muljanto
Café) dan Kantor
Moch. Mischan / Di-
204 UKL-UPL Bengkel (Bagian Body Repair)
rektur
Tempat Usaha Restoran (Restoran dan
205 UKL-UPL Hadi Santoso
Café Mazel Tov)
Menara Telekomunikasi (Tower) - Roof Dian Siswarini / Presi-
206 UKL-UPL
Top den Direktur
Tempat Usaha Restoran (Restoran) dan
207 UKL-UPL Rudy Budiman
Kantor (Kantor Administrasi)
Winny Suryawati Kunt-
208 UKL-UPL Kos-Kosan (24 Kamar Kos)
joro, DRG.
Randy Pramono Soet-
209 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) edjo, ST, MT. / Direktur
Utama
210 UKL-UPL Ruko (2 Unit) Ivan Wihardja
Industri (Bengkel Alat Berat dan Dis-
211 UKL-UPL Hartanto Tjahjono, IR.
tributor) dan Gudang
212 UKL-UPL Sentra Makanan (Pujasera) Gunawan Loekman
Industri Penggulungan Kawat, Gudang Marcus Soetomo /
213 UKL-UPL
dan Kantor Direktur
Hotel (Homestay) dan Toko Swalayan H. Hengky Wibowo,
214 UKL-UPL
(Minimarket) Alfamart IR.
Menara Telekomunikasi (Tower) - Roof Nobel Tanihaha / Direk-
215 UKL-UPL
Top tur Utama
L - 201

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
Home Industri (Percetakan Buku, Ma-
216 UKL-UPL
jalah, Brosur)
Emmy Hutabarat
A
Tempat Usaha Restoran (Restoran De-
217 UKL-UPL Amintin
pot Slamet)
Home Industri (Pembuatan Minuman Indrata Atmaja / Direk-
218 UKL-UPL
Kesehatan Dalam Kemasan) tur
Industri (Pembuatan Mesin-mesin Lao Adi Soendjojo
219 UKL-UPL
Industri ) Hadiasali / Pimpinan
Harris Sukamto the dan
220 UKL-UPL Ruko
Raymond Sukamto
Menara Telekomunikasi (Tower) - Roof Nobel Tanihaha / Direk-
221 UKL-UPL
Top tur Utama
Industri (Pembuatan Kosemtik) dan
222 UKL-UPL Erie / Direktur
Gudang (Penyimpanan Kosmetik)
223 UKL-UPL Ruko (2 Unit) Eddy Santiago
Menara Telekomunikasi (Tower) - Roof Nobel Tanihaha / Direk-
224 UKL-UPL
Top tur Utama
225 UKL-UPL Ruko Eddy Sufianto
Sufia Peranawati Ton-
226 UKL-UPL Ruko (5 Unit)
towiputri, SH
227 UKL-UPL Kos-Kosan (20 kamar Kos) H. Soebijakto. TW. SH.
Tempat Usaha Workshop (Perakitan
228 UKL-UPL untuk Peralatan Komponen dan Suku Sonny Kusnohardjo
Cadang Mesin-Mesin Listrik)
Tempat Usaha Restoran (Restoran),
229 UKL-UPL Toko (Toko Home Interior) dan Kantor Siendarta Setioso
(Gedung Perkantoran Swasta)
Tempat Usaha Restoran (Retoran Bo- Soewondo Basoeki /
230 UKL-UPL
daeng Thai) Direktur
I Gusti Rai Lanang Wa-
231 UKL-UPL Kantor Bank hyu Handrata / Facility
Services Manager
Tower/Menara Telekomunikasi - Green Nobel Tanihaha / Direk-
232 UKL-UPL
Field tur Utama
Industri (Perakitan Jam Dinding) dan Tjoa, Didi Permana
233 UKL-UPL
Gudang Budhiwianto / Direktur
Tempat Usaha Workshop (Workshop
234 UKL-UPL Jacob Santoso
Furniture)
235 UKL-UPL Home Industri (Usaha Konveksi) Roswanti
Fahmi Oktorianto, S.H.
Tower / Menara Telekomunikasi (Roof
236 UKL-UPL / Inter Carrier and Reg-
Top)
ulatory Manager
L - 202

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Andreas Lai, MPA /
Fasilitas Umum Pendidikan (SD dan
237 UKL-UPL Ketua Pengurus Yayay-
SMP Grammar School 2)
san
Fasilitas Umum Pendidikan (Pondok
238 UKL-UPL H. Moch. Yusuf
Pesantren)
Menara Telekomunikasi (Tower) - Nobel Tanihaha / Direk-
239 UKL-UPL
Green Field tur Utama
Toko (Showroom) dan Tempat Usaha Andrysan Sundoro
240 UKL-UPL
Workshop (Bengkel Mobil) Hosea / Direktur
Toko (Toko Keramik dan Showroom
241 UKL-UPL Keramik) dan Kantor (Kantor Distribu- Oei Lie Tjien
tor Bahan Bangunan)
Menara Telekomunikasi (Tower) - Nobel Tanihaha / Direk-
242 UKL-UPL
Green Field tur Utama
243 UKL-UPL Restoran (Restoran Kim Wan) Andree Theovani
244 UKL-UPL Ruko (2 Unit) Antoni
245 UKL-UPL Ruko (3 Unit) Agustinus Widjanarko
246 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) Gatot Pringgondhani
Tempat Hiburan (Karaoke) dan Tempat Johan Aditya Kuncoro /
247 UKL-UPL
Usaha Restoran (Restoran dan Bar) Direktur Utama
248 UKL-UPL Rumah Usaha (Warung Makan) Enny Yuniati Soegondo
Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik
249 UKL-UPL dr. Purwati / Direktur
Kesehatan)
Toko Swalayan (Minimarket Indomaret) Liangki Iskandar /
250 UKL-UPL
dan Tempat Usaha Restoran (Restoran) Kepala Cabang
Toko Swalayan (Minimarket Indomaret) Liangki Iskandar /
251 UKL-UPL
dan Tempat Usaha Restoran (Restoran) Kepala Cabang
Fasilitas Umum Kesehatan (Rumah Suwaspodo Henry Wi-
252 UKL-UPL
Sakit Ibu dan Anak) bowo, DR.
Tempat Usaha Restoran (Restoran dan
253 UKL-UPL Harjono
Café)
Dra. Tri Soetji Indra-
254 UKL-UPL Kos-kosan (24 Kamar Kos)
janti
Toko dan Tempat Usaha Workshop Taufan Adiwidjaja /
255 UKL-UPL
(Pembuatan Barang Dari Plastik) Direktur
Darmawan Sucitro /
256 UKL-UPL Hotel
Direktur
Tempat Usaha Workshop (Bengkel
257 UKL-UPL Herry Chandra
Body Repair)
dr. Putri Permata Sari /
Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik
258 UKL-UPL Manager Klinik Cabang
Kesehatan)
Surabaya
L - 203

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
Industri (Pembuatan Mesin Industri dan
259 UKL-UPL Barang-Barang dari Plastik) dan Gu- Suwito A
dang
Teguh Setyawanto /
260 UKL-UPL Klinik dan Laboratorium
Direktur Utama
261 UKL-UPL Ruko (6 Unit) Bambang Roebianto
Tempat Usaha Restoran (Restoran dan
262 UKL-UPL Latiani Yuswati
Kafe)
263 UKL-UPL Ruko (3 Unit) Erwin Hasto Yuwono
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti-
264 UKL-UPL Tietien Joewono
kan (Klinik Kecantikan)
265 UKL-UPL Ruko (3 Unit) Winnie Kurniawati
266 UKL-UPL Ruko (10 Unit) Anggreani Natadihardja
267 UKL-UPL Kos-kosan (30 Kamar Kos) Ufuk Tjipto Wibowo
Toko Swalayan (Minimarket Indoma- Liangki Iskandar /
268 UKL-UPL
ret), Restoran dan Kafe Kepala Cabang
Toko (Toko Penyalur Cat), Kantor, Tem- Sugito Amijo dan Pau-
269 UKL-UPL
pat Usaha Workshop (Pengemasan Cat) lus Iskandar Amijo
270 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) Adhi Pujianto
Hoover Pandji / Direk-
271 UKL-UPL Kantor dan Penunjangnya
tur Utama
272 UKL-UPL Toko (Studio Foto dan Digital Printing) Herman Wuisan
Gudang (Penyimpanan Dinamo) dan
273 UKL-UPL Wel Saputra
Kantor
Menara Telekomunikasi (Tower) - Nobel Tanihaha / Direk-
274 UKL-UPL
Green Field tur Utama
Fasilitas Umum Sosial (Pusat Pendi- Ngadenan / Pemimpin
275 UKL-UPL
dikan dan Pelatihan) Kantor Wilayah XII
276 UKL-UPL Kantor dan Fasilitas Penunjang Olean
277 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) David Limandibrata
Michael Richardo
278 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran)
Hartono
Soeharsa Muliabara-
Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik
279 UKL-UPL ta / Ketua Pengurus
Kesehatan)
Yayasan
Toko Swalayan (Minimarket Indomaret) Liangki Iskandar /
280 UKL-UPL
dan Tempat Usaha Restoran (Restoran) Kepala Cabang
Gudang dan Industri Pengolahan Hasil Bogdan Mircea / Direk-
281 UKL-UPL
Bumi tur Utama
282 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) Haniah / Direktur
Tempat Usaha Workshop (Bengkel Alat/ Budy Tanjong / Direk-
283 UKL-UPL
Mesin Pertanian) tur Utama
L - 204

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Toko Swalayan (Minimarket Indomaret) Liangki Iskandar /
284 UKL-UPL
dan Tempat Usaha Restoran (Restoran) Kepala Cabang
Toko Swalayan (Minimarket Indomaret) Liangki Iskandar /
285 UKL-UPL
dan Tempat Usaha Restoran (Restoran) Kepala Cabang
Industri (Precast Concrete / Beton Prac- Teguh Pribadi, Wong /
286 UKL-UPL
etak) dan Gudang Direktur
Menara Telekomunikasi (Tower) - Dian Siswarini / Presi-
287 UKL-UPL
Green Field den Direktur
Home Industri (Pemotongan Kertas dan
288 UKL-UPL Supardi
Percetakan)
Liem An Benny Sulim-
289 UKL-UPL Kantor
ro
Fahmi Oktorianto, S.H.
Tower / Menara Telekomunikasi (Roof
290 UKL-UPL / Inter Carrier and Reg-
Top)
ulatory Manager
Toko Swalayan (Minimarket Indomaret) Liangki Iskandar /
291 UKL-UPL
dan Tempat Usaha Restoran (Restoran) Kepala Cabang
292 UKL-UPL Rumah Tinggal dan Catering Syamsiyah / Direktur
Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik),
Imam Susanto / Pj.
293 UKL-UPL Toko (Apotek) dan Sarana Penunjang-
Manager Unit Bisnis
nya
Kurnia Lukman Gau-
294 UKL-UPL Ruko (Toko Penjualan Kain)
tama
Home Industri (Pembuatan Juice Buah
295 UKL-UPL Soendoro Widjaja
dan Yoghurt)
Tempat Usaha Workshop (Foto Copy
296 UKL-UPL Imelda Salindeho
dan Printing)
Industri (Perakitan dan Pengemasan
297 UKL-UPL Mainan), Gudang (Penyimpanan Main- Frangky Limanto Siauw
an), dan Kantor (Pemasaran Mainan)
Fasilitas Umum Sarana Transportasi Ir. R. Irvan Wahyudra-
298 UKL-UPL (Pos Perlintasan Kereta Api JPL 1B jad, M.MT / Kepala
U-turn Mayangkara Surabaya) Dinas
Ir. Sanny Njowito
299 UKL-UPL Tempat Usah Restoran (Restoran)
Hamdani
Noni Nur Indah Sari,
300 UKL-UPL Kos-kosan (22 Kamar Kos)
Tan
Fahmi Oktorianto, S.H.
Tower / Menara Telekomunikasi (Green
301 UKL-UPL / Inter Carrier and Reg-
Field)
ulatory Manager
Menara Telekomunikasi (Tower) - Roof Nobel Tanihaha / Direk-
302 UKL-UPL
Top tur Utama
L - 205

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen Lampiran
303 UKL-UPL
Pembangunan Perdagangan Jasa
Komersial, Perumahan, dan Fasilitas
Ir. Klemens Sukarno
Candra / Direktur
A
Penunjangnya (Surabaya City Walk I)
304 UKL-UPL Kompleks Ruko (7 Unit) Suminto / Eddy Susanto
305 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) Maylani Haliman
306 UKL-UPL Industri dan Gudang (Industri Kawat) Ronny Wijaya
Home Industri (Percetakan Buku, Ma- Meylianni Bagoes
307 UKL-UPL
jalah, Brosur) Widjaja
308 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Café) Muhammad Asfar
309 UKL-UPL Kos-Kosan (40 Kamar Kos) Hj. Choiriyah
Toko Swalayan (Minimarket Indomaret) Liangki Iskandar /
310 UKL-UPL
dan Tempat Usaha Restoran (Restoran) Kepala Cabang
Industri Pengolahan Kayu Mebeler Lauw Hwie Nio Ifonda
311 UKL-UPL
(Moulding) dan Gudang / Direktur
Menara Telekomunikasi / Tower (Green Dian Siswarini / Presi-
312 UKL-UPL
Field) den Direktur
Industri (Pengemasan dan Pengolah-
313 UKL-UPL an Palawija), Gudang (Penyimpanan Edwin Soemargo
Palawija) dan Kantor
Home Industri (Perakitan Mesin Peng-
314 UKL-UPL Nuraini Djajadi
gilingan Kelapa)
4 Kavling Ruko (Rumah Tinggal dan Ting (The) Handoko
315 UKL-UPL
Toko) David Lianto
316 UKL-UPL Kos-kosan (21 Kamar Kos) Lily Liman
Toko Swalayan (Minimarket) dan
317 UKL-UPL Indah / Direktur
Restoran
Tempat Usaha Restoran (Restoran
318 UKL-UPL Soenhadji / Direktur
“Dunkin Donuts”)
Tempat Usaha Workshop (Bengkel
319 UKL-UPL Suyatno
Bubut)
Home Industri (Pemotongan Terpal
320 UKL-UPL Ang Dimaz Prasetyo
Plastik)
Menara Telekomunikasi / Tower (Roof Dian Siswarini / Presi-
321 UKL-UPL
Top) den Direktur
Choirul Umam, SPD,
Fasilitas Umum Pendidikan (TK Wachid SH, MH. / Ketua
322 UKL-UPL
Hasyim) Umum Dewan Pengu-
rus
Toko (Toko Makanan dan Minuman) Lenny Hermawan /
323 UKL-UPL
dan Tempat Usaha Restoran (Restoran) Direktur
Menara Telekomunikasi (Tower) - Roof Nobel Tanihaha / Direk-
324 UKL-UPL
Top tur Utama
L - 206

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Gudang dan Industri “Pemotongan
325 UKL-UPL Budi Sukianto
Kertas”
326 UKL-UPL Kos-Kosan (27 Kamar Kos) Natalia Natawijaya
Kos - Kosan (9 Kamar Kos) dan Rumah
327 UKL-UPL Drs. Budhiono Djohan
Usaha (Warung)
Home Industri (Pemotongan Terpal
328 UKL-UPL Ang Josef Rahardjo
Plastik)
329 UKL-UPL Tempat Usaha Rstoran (Kafe) Henny / Denny
Kantor (Kantor Swasta) dan Tempat Us-
Darmansyah Lubis Ir,
330 UKL-UPL aha Kesehatan (Laboratorium Lingkun-
M.MT / Kepala Cabang
gan)
Kantor dan Tempat Usaha (Restoran dan
331 UKL-UPL Dewi Nurmaya, Ir
Kafe)
Tempat Usaha Restoran (Restoran
332 UKL-UPL Toni Hermanto
Ton’S FnB)
Ir. Bayu Dwi Prakosa
Toko (Showroom Mobil) dan Tempat / Outlet Establishment
333 UKL-UPL
Usaha Workshop (Bengkel Mobil) and Renovation Dept.
Head
334 UKL-UPL Tempat Usah Restoran (Restoran) Ikawati Nurhadi
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti-
335 UKL-UPL Chanoer Ayub
kan (Salon Kecantikan dan Rambut)
336 UKL-UPL Ruko Soehendra Effendy
337 UKL-UPL Kos-kosan Kho Boen Tjang
338 UKL-UPL Ruko Hariyono Soebagio
Lauw, Syane Wahyuni
Perumahan (Cluster Queensland dan
339 UKL-UPL Loekito, DRA / Direk-
Cluster Adelaide)
tur
Roemwerdiniadi, Prof.
340 UKL-UPL Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik) DR. Dr. / Ketua Pengu-
rus Yayasan
Didi Rudianto / Direk-
341 UKL-UPL Ruko
tur Utama
342 UKL-UPL Toko Hendry Efendy Kalim
Evan Wandana / Direk-
343 UKL-UPL Gudang dan Industri Galvalum
tur
Sarana Penunjang Utilitas (Pembangu- Sutanto Hartono / Di-
344 UKL-UPL
nan Menara Tower TV GreenField) rektur Utama
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti- Vivi Yuniwati / Branch
345 UKL-UPL
kan (Laboratorium Klinik “Prodia”) Manager
Menara Telekomunikasi (Tower) - Nobel Tanihaha / Direk-
346 UKL-UPL
Green Field tur Utama
347 UKL-UPL Toko Achmad
L - 207

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
Tempat Usaha Workshop (Pembuatan
348 UKL-UPL Makanan dan Minuman Dalam Kema- Dimitri Reza Salim A
san) dan Kantor (Kantor Pemasaran)
349 UKL-UPL Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik Gigi) Rachmawati Hadi
Kantor dan Toko (Showroom Mobil),
Tempat Usaha Restoran (Café) dan
350 UKL-UPL Albert Winarto
Tempat Usaha Workshop (Bengkel
Mobil)
Toko (Showroom Mobil) dan Tempat
Prabowo Liegangsapu-
351 UKL-UPL Usaha Workshop (Bengkel Kendaraan
tro / Direktur
Bermotor Roda Empat)
Rini Dianawati / Pemi-
352 UKL-UPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamidi
mpin Cabang
Home Industri (Usaha Pembuatan Par- Mulijono Tedjo / Di-
353 UKL-UPL
fum) rektur
Kantor Perdagangan, Tempat Usaha
Sugiarto Prayitno /
354 UKL-UPL Kesehatan dan Kecantikan (Spa dan
Direktur
Klinik Kecantikan)
Tempat Hiburan (Tempat Karaoke, Ke- Michael Wijaya / Di-
355 UKL-UPL
lab Malam dan Diskotek) rektur
Tempat Hiburan (Pub/Rumah Musik
356 UKL-UPL Ruwandi / Direktur
dan Bar)
Industri (Pembentukan Rangka dan Plat
357 UKL-UPL Tony Yahya / Direktur
Galvalum)
Marisa Suroto / Direk-
358 UKL-UPL Home Industri (Pengemasan Cat)
tur
Tempat Usaha Kesehatan, Kecantikan
359 UKL-UPL dan Restoran (The Garden Spa Therapi Herry Sidharto
dan Sauna)
Tempat Usaha Restoran (Kafe) dan
360 UKL-UPL Iwan Sugiarto
Kantor
361 UKL-UPL Toko Budi Santoso
362 UKL-UPL Ruko dan Gudang Achmad Erwin Rofiek
Industri (Produksi dan Perakitan Pintu
363 UKL-UPL Temy Harijanto
PVC) dan Gudang
Industri dan Gudang (Pembentukan
364 UKL-UPL Tony Yahya / Direktur
Rangka dan Plat Galvalum)
Tempat Usaha Restoran (Café dan
365 UKL-UPL Ferdian Rachmanto
Restoran)
Kantor (Pemasaran Sparepart Elek-
tronik dan Voucher Telkom) dan Fasil-
366 UKL-UPL Ong Gwat Lian
itas Penunjang (Tempat Penyimpanan
Barang)
L - 208

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
dr. Ihsan Primadya
Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik Prat-
367 UKL-UPL Prayoga / Pengelola
ama Rawat Inap “dr. Idris P. Siregar”)
Klinik
368 UKL-UPL Toko dan Kost-Kostan Abdul Rachman
Pembangunan dan Rehabilitasi Saluran
Ir. Erna Purnawati /
369 UKL-UPL Diversi Gunungsari (Jalan Raya Se-
Kepala Dinas
memi sampai Jalan Raya Kandangan)
370 UKL-UPL Ruko (Toko Ban Mobil dan Velg) Soejatno Soejanto
Fahmi Oktorianto, S.H.
Menara Telekomunikasi (Tower) - Roof
371 UKL-UPL / Inter Carrier and Reg-
Top
ulatory Manager
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti-
372 UKL-UPL Herawaty Askandar
kan (Praktek Dokter Bersama)
Rumah Usaha (Jual Sparepart dan Varia-
373 UKL-UPL Daniel
si Mobil)
Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik
374 UKL-UPL dr. Purwati / Direktur
Kesehatan)
Toko, Kantor dan Tempat Usaha Resto- Nur Hidayat, S.Pd.
375 UKL-UPL
ran (Restoran) MM.
Basuki Rakhmat /
376 UKL-UPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart
Pemimpin Cabang
377 UKL-UPL Tempat Usah Restoran (Restoran) Wiwiek Pratiwi
Ir. Ardana Winoto dan
378 UKL-UPL Kos-Kosan
Linda N. Theodarus
Fahmi Oktorianto, S.H.
Menara Telekomunikasi (Tower) - Roof
379 UKL-UPL / Inter Carrier and Reg-
Top
ulatory Manager
380 UKL-UPL Kos-Kosan Kartono, SH.M.Hum
Tempat Usaha Workshop (Karoseri),
381 UKL-UPL Lifia / Direktur Utama
Toko Besi dan Kantor
Tai Tsu Chiang / Presi-
382 UKL-UPL Depo Container, Gudang dan Kantor
den Direktur
Toko Swalayan (Minimarket Indomaret) Liangki Iskandar /
383 UKL-UPL
dan Tempat Usaha Restoran (Restoran) Kepala Cabang
Industri (Pembuatan Peralatan Rumah
Ali Susanto Hadi /
384 UKL-UPL Tangga), Gudang (Penyimpanan Pera-
Direktur
latan Rumah Tangga) dan Kantor
Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik Uta- Ninik Prajitno / Presi-
385 UKL-UPL
ma) Siloam Surabaya den Direktur
Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum Hj. Rossana Tabrani,
386 UKL-UPL
(SPBU) SE. / Direktur
Tempat Usaha Workshop (Bengkel Alat-
387 UKL-UPL Supiyah
Alat Berat) dan Kelengkapannya
L - 209

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
Kantor, Toko (Pameran) dan Tempat Dwi Putra Hadi Arivi-
388 UKL-UPL
Usaha Restoran (Restoran) anto A
Menara Telekomunikasi / Tower (Green Dian Siswarini / Presi-
389 UKL-UPL
Field) den Direktur
Tempat Usaha Restoran (Rumah
Makan) dan Tempat Usaha Makanan Totok Mulyanto / Di-
390 UKL-UPL
dan Minuman (Catering) “Warung rektur
Omah Kampung”
Harwandono Kusuma
391 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran)
Widjaja
Toko, Kantor dan Tempat Hiburan (Bil-
392 UKL-UPL Hardy Warmady
liard, Karaoke dan Restoran)
393 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Cafe) Melky Tako
394 UKL-UPL Kos-Kosan Sjech Aldjoeffrie
Rumah Tinggal dan Sentra Makanan
395 UKL-UPL Sherly Natalia
(Pujasera)
Arief Setiawan Nyoto-
Toko Swalayan (Minimarket), Tempat
396 UKL-UPL diredja / Direktur
Usaha Restoran (Restoran) dan Kantor
Utama
Gudang (Gudang Peralatan Pertukangan Njo Honggo Nyoto Sut-
397 UKL-UPL
dan Perbengkelan) iono / Direktur Utama
398 UKL-UPL Ruko Luciana Tanoyo
Tempat Usaha Workshop (Bengkel Mo-
Wandy Koerniady /
399 UKL-UPL bil), Tempat Usaha Restoran (Restoran),
Direktur
dan Toko (Showroom Mobil)
Fahmi Oktorianto, S.H.
Menara Telekomunikasi (Tower) -
400 UKL-UPL / Inter Carrier and Reg-
Green Field
ulatory Manager
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti-
401 UKL-UPL Lily Soetjiati
kan (Salon dan Spa)
Rini Dianawati / Pemi-
402 UKL-UPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamidi
mpin Cabang
Toko Swalayan (Minimarket Indomaret) R. Bagus Satria Utama /
403 UKL-UPL
dan Tempat Usaha Restoran (Cafe) Direktur
Menara Telekomunikasi (Tower) - Nobel Tanihaha / Direk-
404 UKL-UPL
Green Field tur Utama
405 UKL-UPL Kos-Kosan Haris Riyadi / Direktur
Tempat Usaha Workshop dan Kantor Siti Uswatun Hasanah
406 UKL-UPL
(Pengemasan Kopi) Ussi
Rini Dianawati / Pemi-
407 UKL-UPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamidi
mpin Cabang
408 UKL-UPL Kos-kosan H. Achmad Marzuqi
409 UKL-UPL Ruko Oei Rida Angela
L - 210

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti-
410 UKL-UPL Sonia Darmadi
kan (Laboratorium)
Tempat Usaha Restoran (Restoran) dan
411 UKL-UPL Tempat Usaha Kesehatana dan Kecanti- Abdul Chofid
kan (Salon)
Liangki Iskandar /
412 UKL-UPL Toko Swalayan (Minimarket Indomaret)
Kepala Cabang
Gudang dan Industri (Pembentukkan
413 UKL-UPL Rangka dan Plat Galvalum dan Gal- Tony Yahya / Direktur
vanis)
Kantor (Kantor Distribusi Alat dan Pro-
Samuel Iskandar / Di-
414 UKL-UPL duk Kesehatan) dan Gudang (Gudang
rektur Utama
Alat dan Produk Kesehatan)
Tempat Hiburan (Karaoke Dewasa) dan Ivan Kuncoro / Direktur
415 UKL-UPL
Tempat Usaha Restoran (Restoran) Utama
416 UKL-UPL Restauran Njoo, Njoto Widjojo
417 UKL-UPL Tempat Usaha Workshop (Bengkel) Robert Purnomo
Hanny Layantara /
Fasilitas Umum Pendidikan (Sekolah
Ketua Umum Majelis
418 UKL-UPL Menengah Pertama dan Sekolah Menen-
Pekerja Sinode (MPS)
gah Atas)
Gereja
Industri (Pengolahan Ikan), Gudang
Susanto Tanudjaja /
419 UKL-UPL (Cold Storage Penyimpanan Ikan) dan
Direktur
Kantor
Djunaidi Setiawan
420 UKL-UPL Pergudangan
Harlim
Tempat Usaha Workshop (Pengemasan
421 UKL-UPL Hasil Industri Vanili Powder dan Pram- Sindu Rahardjo
bozen Kue) dan Penunjangnya
422 UKL-UPL Kos-Kosan H. Musofa
423 UKL-UPL Kos-Kosan Raditya Putra A
Tempat Hiburan (Pub, Bar, dan Dis-
424 UKL-UPL Satturi
kotek)
Rumah Usaha (Salon Kecantikan dan
425 UKL-UPL Emmy Poedjiastuti
Rambut)
Ninuk Sri Hendyani,
426 UKL-UPL Kos-Kosan
Dra. MM.
Basuki Rakhmat /
427 UKL-UPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart
Pemimpin Cabang
428 UKL-UPL Ruko Saleh Wibowo
M. Asrorul Mannan /
429 UKL-UPL Pasar Khusus
Direktur
L - 211

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
Tempat Usaha Restoran (Restoran dan
430 UKL-UPL
Kafe)
Joy Sanjaya Tjwa
A
Suwiro Widjojo / Direk-
431 UKL-UPL Industri Alas Kaki dan Gudang
tur Utama
432 UKL-UPL Ruko Tung Anggoro
433 UKL-UPL Tempat Usaha Workshop (Karoseri) Bujung Agus Subroto
Trisna Dewi Darmadji /
434 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran)
Direktur Utama
435 UKL-UPL Ruko Tan, Hartono Wijaya
436 UKL-UPL Ruko Sienny Phandeirot
William Wijaya / Di-
437 UKL-UPL Gudang (Besi dan Baja)
rektur
Home Industri (Pembuatan Produk Per-
438 UKL-UPL Erie / Direktur
awatan Kulit)
Budi Setiawan / Direk-
439 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran)
tur
Soeharyanto, SH., MM.
440 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran)
/ Direktur
441 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) Iie Tanaya
Toko (Toko Bahan Bangunan) dan Kos-
442 UKL-UPL Irawan Kumala
kosan
Industri (Pembuatan dan Pengemasan Tijanto Sapoetra G /
443 UKL-UPL
Mortar) Direktur
Tempat Usaha Restoran (Restoran) dan Agus Tantowi / Direk-
444 UKL-UPL
Tempat Hiburan (Karaoke) tur
Toko (Showroom Mobil dan Aksesoris
445 UKL-UPL Gatot Prayogo
Mobil) dan Kantor
Kantor (Administrasi dan Pemasaran),
446 UKL-UPL Toko (Jual Perabotan Tidur) dan Tempat Handi Siswanto
Usaha Restoran (Restoran)
Tempat Usaha Restoran (Restoran) dan
447 UKL-UPL Tempat Usaha Makanan dan Minuman Tjondro Widjojo
(Pembuatan dan Penjualan Roti)
Toko (Gift Shop), Kantor (Kantor Swas-
ta dan Travel), Tempat Usaha Restoran
448 UKL-UPL Astri Damayanti
(Restoran) dan Tempat Hiburan (Bar
dan Rumah Musik)
Tempat Hiburan (Karaoke Dewasa) dan
Ivan Kuncoro / Direktur
449 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran dan
Utama
Bar)
Industri (Pembuatan Komponen dari
Hiroki Takenaka / Di-
450 UKL-UPL Kayu dan Kelengkapannya) dan Fasili-
rektur Utama
tas Penunjang
L - 212

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Saluran Kabel Tegangan Tinggi (SKTT)
Mayarudin / PLT. Gen-
451 UKL-UPL Undaan - Gembong serta GIS 150kV
eral Manager
Gembong dan 150kV Undaan
Rumah Usaha (Toko Spare Part Sepeda
452 UKL-UPL Budi Santoso Leonarto
Motor)
Industri (Plastik, Kancing & Cengkih), Tan, William Sutanto /
453 UKL-UPL
Gudang dan Penunjangnya Direktur
Home Industri (Pembuatan Air Minum Tirto Heryanto S /
454 UKL-UPL
Dalam Kemasan) Direktur
455 UKL-UPL Ruko Yulika Liana Soesanto
456 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) Ong, Onggono Wijaya
Budi Setiawan / Direk-
457 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran)
tur
458 UKL-UPL Ruko Hellyn Triyana
Kantor, Kos-Kosan dan Rumah Usaha Jozephine Surjanti
459 UKL-UPL
(Warung) Sudartan
Industri dan Gudang (Pembuatan Pera-
460 UKL-UPL Hery Soesanto
latan Rumah Tangga dari Plastik)
Tempat Usaha Restoran (Restoran dan
461 UKL-UPL Ferisanta Ginting
Café)
Tempat Usaha Workshop (Penggergaji- William Kurniawan
462 UKL-UPL
an Kayu) Rusli / Direktur
Tempat Usaha Restoran (Restoran) dan Kristin Setiawan /
463 UKL-UPL
Toko Direktur
Tempat Usaha Workshop (Bengkel
464 UKL-UPL Kendaraan Bermotor) dan Tempat Usa- Sugiarto
ha Restoran (Kafe)
Gudang dan Industri (Industri Meubel,
465 UKL-UPL Penjahitan Terpal, dan Pembuatan Tali Nio Ai Hwa
Rafia)
Toko (Toko Roti), Kantor (Administra-
466 UKL-UPL si), Tempat Usaha Restoran (Restoran), Lianto Wijaya Imu
dan Tempat Hiburan (Bar)
Rini Dianawati / Pemi-
467 UKL-UPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamidi
mpin Cabang
468 UKL-UPL Kos-Kosan Yongky Wibisono
Toko (Baby Shop dan Showroom Kera-
469 UKL-UPL Yuliana Hengky
mik)
470 UKL-UPL Rumah Tinggal dan Kos-Kosan Dra. Lucia Ksatria
Menara Telekomunikasi (Tower) - Dian Siswarini / Presi-
471 UKL-UPL
Green Field den Direktur
L - 213

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
Kantor, Tempat Usaha Restoran (Resto-
472 UKL-UPL ran) dan Kecantikan (Klinik Kecanti- Tjhia Hian Ling A
kan)
Tempat Usaha Restoran (Restoran) dan
473 UKL-UPL Karyono Rahardjo
Kantor (Administrasi Restoran)
Kantor (Koperasi Mesra), Toko (Toko
Prima, Toko Bahan Makanan dan
474 UKL-UPL Adi Darmawan
Minuman, Toko Pakaian Dalam) dan
Kos-kosan
Daroel O. Aboebakar /
475 UKL-UPL Kantor Bank Victoria
Direktur Utama
Pembangunan Jembatan Penyeberangan Tukimin / Direktur
476 UKL-UPL
Orang (JPO) Utama
Gudang (Penyimpanan Sementara Ba- Nio. Hartono Sunjaya
477 UKL-UPL
rang Bekas, Logam dan Aki Bekas) Tejokusumo / Direktur
Fasilitas Umum Kesehatan (Rumah Dr. Wahyu Wibawanto /
478 UKL-UPL
Sakit Umum Pusura) Direktur
Aria Djaja / Wakil Pres-
479 UKL-UPL Industri (Galvanizining)
iden Direktur
Indra Mardiatna, ST. /
Menara Telekomunikasi (Tower) - General Manager ICT
480 UKL-UPL
Green Field Operation Region Jawa
Timur
Tempat Usaha Restoran (Restoran dan
481 UKL-UPL Gunawan Santoso
Kafe)
Abdul Mutholib AM, /
482 UKL-UPL Pasar LKMK (Pasar Rakyat)
Ketua LKMK
483 UKL-UPL Ruko Ria Yunita
Ruko (Toko Makanan) dan Tempat Usa-
484 UKL-UPL Wahju Susilo
ha Restoran (Warkop)
Tempat Usaha Restoran (Restoran) dan
485 UKL-UPL Tempat Usaha Makanan dan Minuman Andrew Darmawan
(Jasa Boga)
Tempat Usaha Restoran (Restoran dan
486 UKL-UPL Tri Andhi Suprihartono
Bar)
Tempat Usaha (Pembuatan Furniture
487 UKL-UPL Suhono
dari Kayu)
488 UKL-UPL Ruko, Gudang dan Kelengkapannya Robert Kusuma
Menara Telekomunikasi (Tower) - Roof Nobel Tanihaha / Direk-
489 UKL-UPL
Top tur Utama
Charles P Siallagan /
490 UKL-UPL Kantor PT. Pertamina
Poelng Field Manager
Pembangunan Perumahan dan Fasilitas A.S. Luntungan / Di-
491 UKL-UPL
Pendukung rektur
L - 214

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Fasilitas Umum Kesehatan (Laboratori- Vivi Yuniwati / Branch
492 UKL-UPL
um Klinik) Manager
493 UKL-UPL Rumah Usaha (Salon Potong Rambut) Susi Lindawati
Tempat Usaha Restoran (Kafe) dan Hardjanto Ardhi Pra-
494 UKL-UPL
Hiburan (Studio Musik) koso
Indra Mardiatna, ST. /
Menara Telekomunikasi (Tower) - General Manager ICT
495 UKL-UPL
Green Field Operation Region Jawa
Timur
Tempat Usaha Workshop (Percetakan Jahja Hantoro Tirtowi-
496 UKL-UPL
Kardus) djojo
Supermarket, Tempat Usaha Restoran
497 UKL-UPL (Restoran dan Bar), dan Tempat Usaha Putra Wibowo /Direktur
Pendidikan (Kursus Pendidikan)
Tempat Usaha Workshop dan Keleng-
498 UKL-UPL kapanya (Pengemasan dan Pengisian Setiyawati
Oksigen Dalam Tabung)
Rukan (Kantor) dan Tempat Usaha
499 UKL-UPL Musyawamah
Restoran (Kafe)
Tempat Usaha Pemeliharaan atau
Richard Sutanto / Di-
500 UKL-UPL Pengolahan Hewan (Pencucian Sarang
rektur
Burung Walet) dan Penunjangnya
Liem Andreas Satiadi /
501 UKL-UPL Gudang
Direktur
Moch Chanafi / Direk-
502 UKL-UPL Gudang (Pengumpulan Aki Bekas)
tur
Fasilitas Umum Sosial (Gedung Serba-
Njo Winyoto Gunawan
503 UKL-UPL guna) dan Fasilitas Umum Pendidikan
/ Ketua Pengurus
(SD Islam Terpadu Cheng Hoo)
504 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) Ir. Sudarsono / Direktur
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecan-
505 UKL-UPL tikan (Pijat Refleksi “Havanna Family Fernando Jayapranata
Reflexology”)
506 UKL-UPL Kos-Kosan Dinah
Tio Hanny
507 UKL-UPL Toko dan Penunjangnya Dyachristanty CH,
DRA.
Toko (Apotek) dan Tempat Usaha Kes-
508 UKL-UPL ehatan dan Kecantikan (Klinik Praktik Melaniarti Tjandra
Dokter Bersama dan Reflexology)
Tempat Hiburan (Tempat Karaoke, Ke- Michael Wijaya / Di-
509 UKL-UPL
lab Malam dan Diskotek) rektur
L - 215

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
Choirul Umam, SPD,
510 UKL-UPL
Fasilitas Umum Pendidikan (SD, SMP SH, MH. / Ketua A
dan SMA Wachid Hasyim Surabaya) Umum Dewan Pengu-
rus
Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik Kes-
511 UKL-UPL Inna Widjajanti
ehatan), Toko (Apotek) dan Kantor
Kantor, Toko (Showroom Mobil) dan Surya Gunawan / Di-
512 UKL-UPL
Sarana Penunjangnya rektur Utama
Tempat Usaha Restoran (Restoran dan
513 UKL-UPL Go Thomas Goenawan
Café)
Toko (Showroom Mobil) dan Tempat Susilo Darmawan /
514 UKL-UPL
Usaha Workshop ( Bengkrl Mobil) Direktur
Tempat Hiburan (Karaoke Dewasa dan
515 UKL-UPL Tang Dewi Setiani
Kelab Malam)
Suhardi Gunawan
Industri Pembuatan Kemasan dari Plas-
516 UKL-UPL Halim / Presiden Di-
tik, Kertas dan Karton
rektur
Dr. Suwaspodo Henry
Fasilitas Umum Kesehatan (Rumah
517 UKL-UPL Wibowo / Direktur
Sakit Ibu dan Anak “Kartika”)
Utama
Fasilitas Umum Pendidikan (Paud-KB-
Suwito / Ketua II
518 UKL-UPL TK-SD) Yayasan Taman Pendidikan dan
Yayasan
Sosial Nahdlatul Ulama “Khadijah”
Gudang dan Industri (Stasiun Pengisian Gunawan Setyo / Direk-
519 UKL-UPL
dan Pengangkutan Bulk Elpiji / SPPBE) tur Utama
Fasilitas Umum Pendidikan (Playgroup Tan Selvi Oktarin /
520 UKL-UPL
dan TK) Ketua Pengurus
521 UKL-UPL Toko (Showroom Mobil) Ronny Susanto
522 UKL-UPL Rumah Usaha (Apotik) Paulus Sugianto, Dr
Tempat Usaha Workshop (Bengkel Mo-
523 UKL-UPL Eddy Widjaja
bil), Kantor dan Rumah Tinggal
Fasilitas Umum Sosial (Panti Asuhan H. Faisal Haqqi / Ketua
524 UKL-UPL
“Muhammadiyah”) Pimpinan Cabang
Industri (Pengepakan Hasil Bumi / Laut Lauw, Hartanto Ludy /
525 UKL-UPL
dan Pakan Ternak) dan Gudang Direktur
Toko Swalayan/Pusat Perbelanjaan Santoso Kalim / Direk-
526 UKL-UPL
(Mall Galaxy Central Park) tur
527 UKL-UPL Gudang dan Fasilitas Pendukung Suminto / Eddy Susanto
Pramudia / Direktur
528 UKL-UPL Industri (Rekondisi Mesin Alat Berat)
Utama
Tempat Usaha Workshop dan Toko
529 UKL-UPL (Reparasi dan Penjualan Selang Hidro- Budi Sutjipto
lik)
L - 216

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Prof. Dr. Drg Ida Aju
Tempat Usaha Pendidikan (Lembaga
530 UKL-UPL Brahmasari DPL,
Kursus - Bimbingan Belajar)
DHE,MPA
Toko Swalayan (Minimarket Bahan
531 UKL-UPL Indarto Laksana, Tan
Kue) dan Kantor
Lely Damayanti Seti-
532 UKL-UPL Gudang (Alluminium dan Besi)
awan
Industri (Pembuatan Terpal Plastik), Gu-
David Nio / Direktur
533 UKL-UPL dang (Penyimpanan Terpal Plastik) dan
Utama
Kantor Sebagai Fasilitas Penunjang
Tempat Usaha Workshop (Bengkel Mo-
534 UKL-UPL Sherly Widjaja
bil) dan Penunjangnya
Surya Adhi Prastisto,
535 UKL-UPL Ruko (Toko Ban)
SE / Pimpinan Cabang
Tempat Usaha Restoran (Restoran),
536 UKL-UPL Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti- Njo Kiauw Li
kan (Salon)
Tempat Hiburan (Karaoke Dewasa) dan Ivan Kuncoro / Direktur
537 UKL-UPL
Tempat Usaha Restoran (Pub dan Bar) Utama
Industri (Pengepakan Hasil Bumi/Laut Lauw, Hartanto Ludy /
538 UKL-UPL
dan Pakan Ternak), Gudang, dan Kantor Direktur
Industri (Pembuatan Kawat) dan Gu- William Wijaya / Di-
539 UKL-UPL
dang (Besi dan Baja) rektur
540 UKL-UPL Kantor, Toko, dan Sarana Penunjangnya Rudyanto Ibrahim
Toko (Toko Makanan Ringan), Tempat
541 UKL-UPL Usaha Restoran (Restoran) dan Kos- Tigor Santoso Sitorus
kosan
Basuki Rakhmat /
542 UKL-UPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart
Pemimpin Cabang
Tempat Usaha Kesehatan (Laboratorium H. Sarno Eryanto, SH. /
543 UKL-UPL
Klinik Pratama) dan Kecantikan Presiden Direktur
Tempat Usaha Workshop (Bengkel
544 UKL-UPL Sundari
Mobil)
Home Industri (Pembuatan Makanan Reo Wira Hadi Santoso
545 UKL-UPL
Dalam Kemasan) / Direktur Utama
Industri (Pembuatan dan Pengepakan
Irwan Setiawan / Direk-
546 UKL-UPL Bahan Makanan) Gudang (Penyimpanan
tur Utama
Bahan Makanan) dan Kantor
Home Industri (Pengemasan Sabun
547 UKL-UPL Ulung Wijaya
Colek)
Hendra Setiawan /
548 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran)
Direktur
L - 217

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
Tempat Usaha MICE (Meeting, Insen-
549 UKL-UPL tive, Conference, Exhibition) - Gedung
Fify Dewi Adikoesoe-
mo
A
Serbaguna
Kantor, Toko (Galeri Lampu) dan Fasili-
550 UKL-UPL Adi Widjaja
tas Penunjangnya
Toko (Toko Roti) dan Tempat Usaha
551 UKL-UPL Mudjamah
Makanan dan Minuman (Jasa Boga)
Fahmi Oktorianto, S.H.
552 UKL-UPL Menara Telekomunikasi (Green Field) / Inter Carrier and Reg-
ulatory Manager
Tempat Usaha Workshop (Bengkel dan Leonardo Tedjakusuma,
553 UKL-UPL
Cuci Mobil) SE.
Edi Sucipto / Danlan-
554 UKL-UPL Asrama (Mess Transit Lantamal V)
tamal V Surabaya
Kantor dan Toko (Penjualan Mesin Tjhin Bui Phin / Presi-
555 UKL-UPL
Fotokopi) den Direktur
Fahmi Oktorianto, S.H.
Menara Telekomunikasi (Tower) - Roof
556 UKL-UPL / Inter Carrier and Reg-
Top
ulatory Manager
Toko (Alat Listrik), Tempat Usaha
557 UKL-UPL Workshop (Pembuatan Alat Listrik) dan Lin Zheng / Direktur
Kantor
Yuwono Sumodijoyo /
558 UKL-UPL Ruko
Beng Yoe T
559 UKL-UPL Toko dan Fasilitas Penunjang Lie Tjie Tjong
Industri (Pengepakan Barang Tekstil),
560 UKL-UPL Vasdhev Lachmandas
Gudang dan Fasilitas Penunjang
561 UKL-UPL Ruko (Laundry) Tan, Giok Khoen
562 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) Gideon Soetrisno
Tempat Kesehatan, Kecantikan (Panti Gerry Jonathan / Direk-
563 UKL-UPL
Pijat) dan Restoran (Restoran dan Bar) tur Utama
Tempat Hiburan (Karaoke), Tempat
Andris Tribisono /
564 UKL-UPL Usaha Kesehatan dan Kecantikan (Spa)
Direktur
dan Kelengkapannya
Tempat Usaha Restoran (Restoran),
565 UKL-UPL Ir. Sonnja Suharto
Tempat Usaha Olahraga (Fitnes)
Home Industri Alat-Alat Rumah Tangga
566 UKL-UPL Ronny Wihardja
dan Elektronik
Teguh Tjahyadi / Di-
567 UKL-UPL Toko Swalayan Supermarket
rektur
568 UKL-UPL Home Industri (Konveksi dan Bordir) Stevanus Halim
Fasilitas Umum Kesehatan (Rumah dr. Imam Hidayat /
569 UKL-UPL
Sakit Angkatan Laut) “dr. Oepomo” Karumkital
L - 218

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Fasilitas Umum Olahraga (Lapangan
570 UKL-UPL Setiadi Sungkono
Bulutangkis)
Fahmi Oktorianto, S.H.
Menara Telekomunikasi (Tower) - Roof
571 UKL-UPL / Inter Carrier and Reg-
Top
ulatory Manager
Industri (Pembuatan Karoseri) dan Freddy Pangkey / Di-
572 UKL-UPL
Fasilitas Pendukung rektur
Home Industri (Pembuatan dan Peraki-
573 UKL-UPL Fery Julius
tan Pintu)
Fasilitas Umum Kesehatan UPT Rumah dr. Dyah Wiryastini,
574 UKL-UPL Sakit Mata Masyarakat (RSMM) Jawa M. Kes. / Kepala UPT
Timur RSMM Jawa Timur
Tempat Usaha Restoran (Kafe) dan
575 UKL-UPL Ir. Soejoto, MM., BIE.
Rukan (Kantor Konsultan)
Toko (Penjualan Galvalum), Kantor,
Gerry Harjanto / Direk-
576 UKL-UPL dan Tempat Usaha Workshop (Tempat
tur Utama
Pembuatan Galvalum)
Home Industri (Pengemasan Barang-ba-
577 UKL-UPL Puguh Sugito
rang Plastik)
Fasilitas Umum Pendidikan (Pondok Muzakki / Ketua Pen-
578 UKL-UPL
Pesantren) gurus
Chua Sui Hian Als
579 UKL-UPL Kantor dan Sarana Penunjang
Aman / Direktur
Achmad Machsudi /
580 UKL-UPL Pabrik (Pembuatan Tinta)
Direktur
M. Novan Rachman-
581 UKL-UPL Toko dan Kos-kosan
syah
Tempat Usaha Workshop (Pembuatan
582 UKL-UPL Suep Afandi
Peti Mati)
SPBU, Toko Swalayan (Minimarket), Agnes Paliauhoetomo /
583 UKL-UPL
dan Fasilitas Penunjangnya Direktur Utama
Toko (Toko Alat Kecantikan dan
Kesehatan), Tempat Usaha Kesehatan
584 UKL-UPL dan Kecantikan (Klinik Kecantikan Windiyati Wahjudi
dan Spa), dan Tempat Usaha Workshop
(Distributor Kosmetik)
Tempat Hiburan (Bar) dan Tempat Usa- Jacobus Hendro Tjahjo-
585 UKL-UPL
ha Restoran (Restoran) no / Direktur Utama
Rendra Pratama Budi
586 UKL-UPL Sentra Makanan (Kedai)
Arto
Toko (Toko Perancangan), Kantor, dan
587 UKL-UPL Kurnia Eddy Goutama
Tempat Usaha Restoran (Restoran)
588 UKL-UPL Kos - Kosan Prayitno Prabowo
L - 219

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
Tempat Usaha Restoran dan Tempat Drs. Moch. Gufron
589 UKL-UPL
Hiburan (Pub, Bar, Kafe dan Resto) Arifin A
590 UKL-UPL Kos-Kosan Sugeng
Toko, Tempat Usaha Restoran (Resto-
Albertus Stevie Atmad-
591 UKL-UPL ran) dan Tempat Hiburan (Karaoke
jie, S.Sn.
Keluarga)
592 UKL-UPL Ruko dan Fasilitas Penunjang Budy Tjahyono
Ermawan Budianto
593 UKL-UPL Home Industri (Digital Printing)
Tjhang / Direktur
Tempat Usaha Restoran (Kafe dan
594 UKL-UPL Linggo Hadiprayitno
Restoran “Meet Garden”
595 UKL-UPL Kos-kosan Arief Budi Prasetyo
Tempat Usaha Restoran (Restoran dan
596 UKL-UPL Agus Anugerah Yahono
Kafe) dan Rumah Tinggal
597 UKL-UPL Kos-Kosan Anggita Ayudiansih
598 UKL-UPL Kos-Kosan Tanto Roy Latuliu
Yoseph Argodion Gun-
599 UKL-UPL Ruko (Toko Penjualan Kamera)
awan
Diyana Rahmawati,
600 UKL-UPL Home Industri (Katering)
A.Md. / Direktur
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti-
601 UKL-UPL Lanny Syntia Halim
kan (Pijat Refleksi)
Yudi Riyadi / Direktur
602 UKL-UPL Depo Container
Utama
603 UKL-UPL Home Industri (Percetakan) Jefry Silfanus
604 UKL-UPL Ruko (Toko Peralatan Mesin) Widagdo Djajadibrata
605 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) Andre Sunarko
Industri (Perakitan Alluminium), Kantor
606 UKL-UPL Mary Harjono
dan Fasilitas Penunjang
Kantor, Gudang dan Industri (Pengepa- Susanto Widjaja / Pemi-
607 UKL-UPL
kan dan Pengemasan Pupuk) mpin Cabang
608 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) Hasan Warsono
609 UKL-UPL Rumah Usaha (Kantor Konsultan) Lindra Hariyanto
Tempat Hiburan (Bilyard, Karaoke
Roland Kaloko Sury-
610 UKL-UPL Dewasa) dan Tempat Usaha Restoran
adinata
(Restoran)
611 UKL-UPL Rumah Usaha (Kantor) Lindra Hariyanto
Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik Uta- R. Toek Hartantiyo /
612 UKL-UPL
ma “Harwa Medika”) Direktur
Toko (Penjualan Spare Parts Mobil dan
613 UKL-UPL Tjoa Vonny Theresia
Ban Mobil)
L - 220

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Gudang, Industri, dan Kantor (Pemben-
614 UKL-UPL Rudi Sugiarto, Ir
tukan Profil Baja)
615 UKL-UPL Ruko (Toko) Jogyo Pranoto
Tempat Usaha Restoran (Restoran dan
616 UKL-UPL Stefanus Sandy S.
Kafe)
617 UKL-UPL Toko dan Fasilitas Penunjang Wahyudi Hadi Saputro
Fasilitas Umum Pendidikan (Pengem- Andreas Lai, MPA /
618 UKL-UPL
bangan Surabaya Grammar School 2) Ketua Pengurus
619 UKL-UPL Kos-Kosan Nyamik Indahyati
620 UKL-UPL Kos-kosan (18 Kamar Kos) Chairuddin
Industri dan Gudang (Pembuatan Mur
621 UKL-UPL Andreas Bobby Ciputra
dan Baut)
Melisa Kristi Kristianto
622 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran)
/ Direktur
623 UKL-UPL Kos-kosan Mulyani
Tempat Usaha Makanan dan Minuman
William Julius, SE. /
624 UKL-UPL (Tempat Pembuatan Roti), dan Rukan
Direktur
(Kantor)
Fasilitas Umum Pendidikan (Sekolah Choirul Anam / Ketua
625 UKL-UPL
Madrasah Ibtidaiyah) Pengurus
626 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) Willy Sanjoyo
Kantor (Kantor Administrasi Sekolah) Weng Shih Ting / Di-
627 UKL-UPL
dan Sarana Penunjangnya rektur
Toko (Oli dan LPG) dan Tempat Usaha
Workshop (Bengkel, Spooring, Balanc-
Ir. Seohono Tjiptohard-
628 UKL-UPL ing, Tune Up, Understeel, Ganti Oli,
jo, MM.
Variasi, Pengecatan Body, Cuci Mobil
dan Salon Mobil)
629 UKL-UPL Home Industri (Pembuatan Tahu) Go, Singgih Liwanto
630 UKL-UPL Ruko (Toko Besi) Tio, Henny Rosita Prase
Alam Awaludin / Mana-
jer Distribusi PT PLN
631 UKL-UPL Kantor dan Fasilitas Penunjangnya
(Persero) Distribusi
Jawa Timur
Titik Loekito / Direktur
632 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) Utama PT. Saya Jaya
Selamanya
Hermanu Pranjoto /
633 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran)
Direktur CV, Matajaya
Fahmi Oktorianto, S.H.
Menara Telekomunikasi (Tower) - Roof
634 UKL-UPL / Inter Carrier and Reg-
Top
ulatory Manager
L - 221

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
Edward Sopanan /
635 UKL-UPL Tempat Usaha Tempat Parkir
Direktur A
Tempat Usaha Restauran “Restauran
636 UKL-UPL Ferdi Soelaksono
Kober Mie Setan”
637 UKL-UPL Kos-kosan Soenarso Purwohusodo
638 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) Maylani Haliman
Kantor (Administrasi Penunjang Ke-
giatan) Toko (Hasil Bumi dan Laut),
Tempat Usaha Workshop (Tempat Pen-
Fai Wah Chan / Direk-
639 UKL-UPL yortiran dan Pewadahan Hasil Bumi dan
tur
Laut) dan Fasilitas Penunjang (Gudang
Penempatan Komoditi Hasil Bumi dan
Laut)
Home Industri (Perakitan Alat Listrik
640 UKL-UPL Dudy Hamajanto
Tenaga Surya)
641 UKL-UPL Tempat Usaha Workshop (Percetakan) Sutekno Tanu
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti- Franky / Direktur
642 UKL-UPL
kan (Klinik Kecantikan) Utama
Budi Irawan Shalim /
643 UKL-UPL Perumahan dan Fasilitas Pendukungnya
Direktur Utama
Toko (Bahan Bangunan) dan Fasilitas
644 UKL-UPL Michael Satrya. T
Penunjangnya
Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik Kes-
645 UKL-UPL Eva Sofiulqiyah
ehatan dan Perawatan Kulit)
Kantor dan Tempat Usaha Workshop Agus Setiawan / Direk-
646 UKL-UPL
(Perakitan jam Tangan dan Elektronik) tur Utama
647 UKL-UPL Ruko Yulianawati
Fahmi Oktorianto, S.H.
Menara Telekomunikasi (Tower) -
648 UKL-UPL / Inter Carrier and Reg-
Green Field
ulatory Manager
649 UKL-UPL Industri dan Gudang (Industri Kawat) Ronny Wijaya
650 UKL-UPL Industri dan Gudang Suminto / Eddy Susanto
Basuki Rakhmat /
651 UKL-UPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart
Pemimpin Cabang
652 UKL-UPL Toko dan Fasilitas Penunjangnya Tjoa Kheng Hwa
653 UKL-UPL Ruko Hari Sutjipto Tandya
654 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) Chandra Wiyono
Fasilitas Umum Kesehatan UPT Rumah dr. Dyah Wiryastini,
655 UKL-UPL Sakit Mata Masyarakat (RSMM) Jawa M. Kes. / Kepala UPT
Timur RSMM Jawa Timur
Kantor (Swasta), Tempat Usaha Parkir
656 UKL-UPL (Lahan Parkir) dan Tempat Usaha Work- Rusdi / Direktur Utama
shop (Bengkel)
L - 222

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Industri (Bengkel/Pengecatan Kenda-
657 UKL-UPL Rudi Hartono / Direktur
raan Mobil) dan Fasilitas Pendukungnya
658 UKL-UPL Kos-kosan Selamet
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti-
Yoke Wirawan / Direk-
659 UKL-UPL kan (Klinik Utama, Kecantikan Kulit,
tur
Gigi, dan Bedah Plastik), Kantor
660 UKL-UPL Gudang dan Depo Kontainer Henry Purnata
Industri dan Gudang (Pabrik Minyak Freddy Sasongko /
661 UKL-UPL
Goreng dan Margarine) Direktur Utama
Kantor dan Ruang Kerja (Percetakan Basanto Yudoyoko /
662 UKL-UPL
dan Gudang) Direktur Utama
Siswanto S. Sos., MM. /
663 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran)
Direktur
Gudang (Penyimpanan Es Krim) dan Chen Tsen Nan / Direk-
664 UKL-UPL
Kantor (Kantor Distributor Es Krim) tur Utama
Tempat Usaha Pemeliharaan atau Pen-
665 UKL-UPL golahan Hewan (Pencucian dan Penge- Henny Setiawati
masan Sarang Burung Walet)
666 UKL-UPL Ruko (Rumah Tinggal dan Toko) Susy Sandrawati
Menara Telekomunikasi (Tower) - Roof Nobel Tanihaha / Direk-
667 UKL-UPL
Top tur Utama
668 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) Wong Lee Tjoe
Iwan Dhamar Suprihan-
669 UKL-UPL Rumah Usaha (Toko Buku)
tono
670 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) Hoedianto Tanuharjo
Lingman Santoso /
671 UKL-UPL Kompleks Ruko
Direktur
672 UKL-UPL Rumah Usaha (Warung) Hadi Wiyono
Fasilitas Umum Pendidikan (Sekolah H. Akhmad Marzuqi /
673 UKL-UPL
TK, SD, dan SMP) Ketua Umum Pengurus
674 UKL-UPL Toko (Toko Pompa Air) Amelia Sutanto
675 UKL-UPL Ruko dan Kos-kosan Kotiah
Hadi Wijaya / Direktur
676 UKL-UPL Kantor
Utama
Kantor dan Tempat Usaha Workshop
677 UKL-UPL Teddy Sindhu / Direktur
(Jasa Cetak Produk Plastik)
Home Industri (Konveksi Pakaian / Gar-
678 UKL-UPL Ahmad / Direktur
men), Kantor dan Fasilitas Penunjang
Tempat Usaha Makanan dan Minuman
679 UKL-UPL dan Penunjangnya (Pembuatan Roti dan Lilies Soelastri
Kue)
L - 223

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
Menara Telekomunikasi (Tower) - Dian Siswarini / Presi-
680 UKL-UPL
Green Field den Direktur A
Sukatno / Area Opera-
681 UKL-UPL Kantor Bank BTPN Cabang Indrapura
tions Manager Surabaya
682 UKL-UPL Ruko Erny Hartoko
Tempat Usaha Restoran (Rumah Makan
683 UKL-UPL Tjiang Yean Khun
Padang)
684 UKL-UPL Ruko (5 Unit) Yoga Sentana, Ir
Hari Fitriyono / Direk-
685 UKL-UPL Industri dan Gudang (Pencucian Tangki)
tur Utama
Alam Awaludin / Mana-
jer Distribusi PT PLN
686 UKL-UPL Kantor dan Fasilitas Penunjangnya
(Persero) Distribusi
Jawa Timur
687 UKL-UPL Home Industri (Pembuatan Pagar Besi) Limdawati Nurhalim
Home Industri (Pengepakan Pakan
688 UKL-UPL Yusuf
Ternak)
Tempat Usaha Restoran (Restoran dan Lim (Liem) Dhianuger-
689 UKL-UPL
Kafe) ah L.
690 UKL-UPL Kos-Kosan H. Fahrur Rosi
Drs. Yoyok Hadi Satriy-
691 UKL-UPL Asrama
ono / Direktur
Gedung Parkir dan Stasiun Intermoda Ir. Irvan Wahyudrajad,
692 UKL-UPL
Joyoboyo MMT. / Kepala Dinas
Ruko (Toko Mainan Anak dan Grosir
693 UKL-UPL Hendra
Kembang Api)
Drg. Florentinus Henry
Fasilitas Umum Kesehatan (Rumah
694 UKL-UPL Christyanto / Kepala
Sakit Khusus Paru)
UPT
695 UKL-UPL Toko dan Kantor Joseph Louis Liem
Home Industri (Pengepakan dan Pengo-
696 UKL-UPL Tommy Bula
lahan Hasil Laut)
Gudang (Penyimpanan Ban) dan Monica Sri Soemarni
697 UKL-UPL
Kelengkapannya (Kantor Distributor) Tanojo
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti- H. Sarno Eryanto, SH. /
698 UKL-UPL
kan (Laboratorium Klinik) Presiden Direktur
Pembangunan Box Culvert Banyu Urip
Ir. Erna Purnawati /
699 UKL-UPL Diversi Gunungsari (Manukan Kulon
Kepala Dinas
sampai dengan Kandangan)
Industri Perbaikan Alat Berat dan Fasili-
700 UKL-UPL Suminto / Eddy Susanto
tas Penunjangnya
701 UKL-UPL Ruko Jonko Pranoto
L - 224

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Gudang dan Industri (Pengepakan Hengky Goenawan
702 UKL-UPL
Buah-buahan, Ikan dan Daging) Henoek / Direktur
Tempat Usaha Restoran (Kafe, Pub, dan
703 UKL-UPL Jimmy Hermawan
Bar)
Industri, Gudang dan Kantor (Industri Ricky Winoto, ST /
704 UKL-UPL
Plastik) Direktur Utama
Tempat Usaha Workshop (Bengkel
705 UKL-UPL Totok Anjar Prayitno
Kendaraan Bermotor)
706 UKL-UPL Kos-kosan Fahtima Limarno
Kantor dan Tempat Usaha Restoran Ir. Benny Waluyo, MM.
707 UKL-UPL
(Kafe) / Direktur
Ir. Erna Purnawati /
708 UKL-UPL Pembangunan Jembatan Joyoboyo
Kepala Dinas
Pembangunan Jembatan dan Jalan Mas- Ir. Erna Purnawati /
709 UKL-UPL
trip-Jambangan Kepala Dinas
710 UKL-UPL Kantor Hadi Susanto Adiwijaya
Rumah Tinggal dan Usaha Bengkel
711 UKL-UPL Anita
Pengelasan
712 UKL-UPL Kantor Ade Nugroho
Tempat Usaha Restoran (Rumah
713 UKL-UPL Kusumawati
Makan)
Tempat Usaha Workshop (Reparasi dan
Pengepakan Alat-alat Olahraga) dan
714 UKL-UPL Andhika Soegianto
Penunjangnya (Kantor Distributor dan
Penjualan)
715 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) Markus Lewi Santoso
Tempat Usaha Workshop (Bengkel),
716 UKL-UPL Ivana Citra Tanaya
Toko Spare Part dan Rumah Tinggal
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti- Anik Widyastutik, S.Si
717 UKL-UPL
kan (Laboratorium Kesehatan) / Direktur
718 UKL-UPL Ruko (Toko Elektronik) Ronald Chang, SH.
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecan-
719 UKL-UPL tikan (Salon dan Spa) dan Restoran Herry Yuniati
(Restoran)
Cyntiawati / Direktur
720 UKL-UPL Industri dan Gudang (Kompor Gas)
Utama
721 UKL-UPL Rumah Usaha (Warung) Endang Suparti
Tempat Hiburan (Karaoke, Pub / Rumah Tintin Jeny / Direktur
722 UKL-UPL
Musik dan Bar) Utama
Tempat Usaha Restoran (Kafe, Pub, dan
723 UKL-UPL Iwan Loekantoro
Bar)
724 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) Tan Yudi Santoso
L - 225

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
Tempat Usaha Hiburan dan Tempat
725 UKL-UPL
Usaha Restoran (Kafe dan Resto)
Tang Dewi Setiani A
Menara Telekomunikasi / Tower (Roff Yan Raymond Jafri /
726 UKL-UPL
Top) Direktur Utama
Tempat Usaha Makanan dan Minuman Angely Subandi/ Direk-
727 UKL-UPL
(Jasa Boga/Katering) tur Utama
728 UKL-UPL Kos-kosan Lidiawati Haryono
Fasilitas Umum Kesehatan (RS. Bunda Drs. Arief Julianto,
729 UKL-UPL
Surabaya) MBA / Direktur
730 UKL-UPL Kantor Heru C Wiryawan
Industri (Pembuatan Sepatu dan Sandal)
731 UKL-UPL dan Gudang (Penyimpanan Sepatu dan Melyana Halim
Sandal)
732 UKL-UPL Ruko Sugianto Tan
Industri dan Gudang (Pembuatan Rang-
733 UKL-UPL Heru Wijaya Sunarko
ka Besi Galvalum)
Home Industri (Pengemasan Spare Part Sumarsono Koswanto/
734 UKL-UPL
Sepeda Motor) Deny
735 UKL-UPL Kos-kosan Bayu Sochmawardi A
Tempat Usaha Restoran (Restoran DK Ir. Shakib Abdullah /
736 UKL-UPL
26) Direktur
737 UKL-UPL Kos-kosan Andreas Tulangow
Tempat Usaha Workshop (Bengkel
738 UKL-UPL Djie Oh Sin
Bubut)
Tempat Usaha Workshop (Bengkel
739 UKL-UPL Ratna Indarwati S
Bubut)
Hendrik / Pemimpin
740 UKL-UPL Kantor
Cabang
741 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) Gunadi Ika
Menara Telekomunikasi (Tower) - Dian Siswarini / Presi-
742 UKL-UPL
Green Field den Direktur
Tirtopranoto / Direktur
743 UKL-UPL Rumah Usaha (Warung dan Toko Obat)
I
Tempat Usaha Restoran (Restoran) dan
744 UKL-UPL Samuel Jayadi Susanto
Kos-Kosan
Home Industri ( Pembuatan Minuman Sulistyaningdiah /
745 UKL-UPL
Tradisional Skala Kecil) Direktur
Fasilitas Umum Pendidikan (SMK Kes- Dra. Anik Handayati /
746 UKL-UPL
ehatan Bina Husada Surabaya) Ketua Umum Pengurus
Tempat Usaha Restoran (Restoran) dan Laurensia Mediana
747 UKL-UPL
Ruko (Toko Oleh-oleh) Harjono
Yongky Hartono / Di-
748 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran)
rektur Utama
L - 226

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Industri (Pengepakan Kain) dan Fasili-
749 UKL-UPL Po Hadi Pranoto
tas Penunjang
Fasilitas Umum Pendidikan (SD-SMP),
KH. Achmad Shofwan
750 UKL-UPL Fasilitas Umum Kesehatan (Praktik
LC. / Ketua Umum
Dokter) dan Sarana Penunjang
Tempat Swalayan (Minimarket) dan H. Buchori Imron /
751 UKL-UPL
Tempat Usaha Workshop (Bengkel) Direktur
752 UKL-UPL Rumah Kos H. Matridah
Industri (Pembuatan Accesoris Mobil & Thio Trio Susantono /
753 UKL-UPL
Perbekalan Alat Kesehatan) dan Gudang Direktur
Tempat Usaha Restoran (Kafe, Pub dan
754 UKL-UPL Wong Foen Meij
Bar)
Stephan Michael Tanaja
755 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran
/ Direktur Utama
Toko, Tempat Usaha Restoran (Resto-
756 UKL-UPL Teddy Agung Tirtayadi
ran) dan Kos - kosan
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecan-
tikan (Barber Shop), Tempat Usaha
757 UKL-UPL H. Erna Mardiana
Restoran (Kafe), dan Tempat Usaha
Workshop (Salon Mobil)
Home Industri (Konveksi Pakaian / Sutikno Wibisono
758 UKL-UPL
Garmen) Wijoyo
759 UKL-UPL Kos-kosan The Merlinda
Eddy William Katuari /
760 UKL-UPL Kantor (Kantor Pemasaran)
Direktur Utama
761 UKL-UPL Kompleks Ruko Henryanto Kurniawan
Gudang (Penyimpanan Bahan Bangu-
762 UKL-UPL Kaiyong Yan / Direktur
nan)
Christian Kartiko dan
763 UKL-UPL Ruko
Liana
Tempat Usaha Restoran (Restoran D’LI- Ong Robert Laksmono
764 UKL-UPL
CIOUS) Wiyono
765 UKL-UPL Ruko (Toko) Sariwati Polles, Poh
Tempat Usaha Restoran (Restoran),
Lauw, Laura Christiana
766 UKL-UPL Tempat Usaha Workshop (Bengkel Mo-
Yusuf
bil) dan Ruko (Toko)
Novilia Halim / Direk-
767 UKL-UPL Laboratorium Klinik “Lab Prima”
tur Utama
Tempat Usaha Restoran (Kafe) dan
768 UKL-UPL Tempat Hiburan (Karaoke, Pub, dan Charly Christian
Bar)
Toko, Kantor, dan Tempat Usaha Resto- Eka Harianto Wibisono
769 UKL-UPL
ran (Restoran) / Direktur Utama
L - 227

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
770 UKL-UPL Ruko Fahmi Razaq, SE.

771 UKL-UPL
Tempat Usaha Restoran (Restoran)
Dewi Chotidjah
A
“Padin”
Tempat Usaha Restoran (Restoran),
772 UKL-UPL Toko (Toko Makanan), dan Kantor Agun Prajogo
(Kantor Administrasi)
Tempat Usaha Restoran (Rumah Makan Suwayanto Wanggana /
773 UKL-UPL
Ayam Goreng Asli Pemuda) Direktur
774 UKL-UPL Kos-kosan Wahyuningsih
775 UKL-UPL Kos-kosan Megawati Muljadi
776 UKL-UPL Industri dan Gudang Suminto / Eddy Susanto
Restoran (Restoran), Salon (Salon Po-
Valentinus Rhesa
777 UKL-UPL tong Rambut) dan Fasilitas Penunjang
Sidharta / Direktur
Restoran
Fasilitas Umum Kesehatan (Rumah Achmad Yunus / Di-
778 UKL-UPL
Sakit Ibu dan Anak) rektur
Ruko (Toko Sparepart) dan Tempat
779 UKL-UPL Usaha Workshop (Bengkel Kendaraan Astuty Darundio
Bermotor)
Industri (Industri Pencampuran Cat) dan
780 UKL-UPL Tonny Wuisan
Gudang
Toko (Toko Baju dan Suku Cadang
Sparepart Sepeda Motor), Kantor (Ad-
781 UKL-UPL ministrasi), dan Tempat Usaha Keseha- Budi Soenjoto Njoo
tan dan Kecantikan (Klinik Kecantikan
“House Of Graha Clinic”)
Toko (Toko Sparepart) dan Tempat
782 UKL-UPL Usaha Workshop (Bengkel Kendaraan Emboen Suanda
Bermotor)
Industri (Pembuatan Alat-alat Sepeda
Motor dan Variasi Perbaikan Matras Yohanes Nata Tantra /
783 UKL-UPL
Parking) dan Gudang (Penyimpanan Direktur
Barang)
784 UKL-UPL Hotel Budiman, SE. / Direktur
785 UKL-UPL Kos-Kosan Handoko Sanjaya
Tempat Usaha Restoran (Restoran Pop
786 UKL-UPL Alex Jemmy Maulanto
Chicken)
787 UKL-UPL Toko (Butik) Muchsin Mugebel
Fahmi Oktorianto, S.H.
Menara Telekomunikasi (Tower) - Roof
788 UKL-UPL / Inter Carrier and Reg-
Top
ulatory Manager
Tempat Usaha Restoran (Depot Mie)
789 UKL-UPL Vivi Kusuma Thamrin
dan Toko Kelontong
790 UKL-UPL Kos-Kosan Johan Wahyudi
L - 228

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Toko (Toko Kelontong) dan Home In- Zubaidah Nasution /
791 UKL-UPL
dustri (Pembuatan Perekat Pestisida) Direktur
Tempat Usaha kesehatan dan Kecanti-
792 UKL-UPL Tjioe, Fei Fang
kan (Klinik Kecantikan)
Tempat Usaha Restoran (Kafe), Tempat
Usaha Kesehatan dan Kecantikan (Salon
793 UKL-UPL Qonik Zuliyah
Potong Rambut), dan Tempat Usaha
Workshop (Bengkel Motor)
Kantor, Tempat Usaha Workshop (Pen-
jahitan Terpal, Pembuatan Tali Rafia,
794 UKL-UPL Ardy Sutanto
Bengkel, dan Mebel) dan Fasilitas
Penunjang
795 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) Daniel Budiarto Lindra
796 UKL-UPL Kos-kosan dan Fasilitas Penunjang Ir. Dian Mulyantini
Kantor dan Tempat Usaha Workshop
797 UKL-UPL Peter Lie / Direktur
(Produksi Obat Tradisional)
Pembangunan SKTT 150 Kv GI Per- Djarot Hutabri EBS /
798 UKL-UPL
ak-GIS Krembangan Plt. General Manager
Tempat Usaha Pemeliharaan atau Pen-
Peter Harijadi / Direk-
799 UKL-UPL golahan Hewan (Pencucian dan Penge-
tur II
masan Sarang Burung Walet)
Ir. Judi Achmadi, MM. /
800 UKL-UPL Kantor dan Kelengkapannya
Presiden Direktur
Gudang ( Gudang Peralatan Rumah
Nanang Kurniawan /
801 UKL-UPL tangga) dan Industri (Industri Peralatan
Direktur
Rumah Tangga)
Home Industri (Pembuatan Tortilla,
Ir. Fanny Mohamad
802 UKL-UPL Roti Mariyam, Sosis, Nugget, Daging
Lahdji
Kebab, Mayonaise)
Bambang Eko Widodo,
803 UKL-UPL Rumah Usaha (Warung Kopi)
Ir
Tempat Usaha Workshop (Bengkel Drs. Moch. Chanafi /
804 UKL-UPL
Kendaraan Bermotor) Direktur
805 UKL-UPL Gedung Pertemuan Santo Redjo
Hj. Emmy Budi Pur-
806 UKL-UPL Kos-Kosan
wanti
Abdul Zikri / Ketua
807 UKL-UPL Tempat Usaha Restoran (Restoran)
Pengurus
Tempat Usaha Restoran (Restoran dan
808 UKL-UPL Jeffry Soegwandi Tjipto
Café) dan Kantor
Home Industri (Pengemasan Alat Peng-
809 UKL-UPL Nuraini Djajadi
gilingan Biji-Bijian)
L - 229

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
Industri Railing Pagar, Tangga, Pintu
& Jemuran dari Bahan Stailess Steel & A
810 UKL-UPL Aluminium dan Gudang Penyimpanan Asian Joyo Utomo
Barang Mentah & Barang Jadi Jadi
Railing Pagar, Tangga, Pintu & Jemuran
Toko, Kantor dan Tempat Hiburan (Bil-
811 UKL-UPL Hardy Warmady
liard, Karaoke dan Restoran)
Tempat Hiburan (Kafe, Pub, Bar Club Santoso Pudjianto
812 UKL-UPL
Malam, Karaoke Dewasa) Wong Tik San
Tempat Usaha Restoran (Animo Resto-
813 UKL-UPL Andreas Angkiriwan
ran)
Kantor Pengiriman Barang dan Sarana
814 SPPL Budi Setiawan
Penunjangnya
Yulius Yudianto dan
815 SPPL Kantor (Kantor Kontraktor)
Tjie Tji Fee
Rumah Usaha (Kantor Konsultan dan
816 SPPL Ir. So. Singgih Sugianto
Toko Kelontong)
817 SPPL Toko Swalayan (Minimarket Indomaret) Liangki Iskandar
818 SPPL Kos-Kosan (6 Kamar Kos) Teky Indayani
819 SPPL Rumah Kos (5 Kamar Kos) Mujiati Turiani
820 SPPL Toko Aki Lucas Yudy Prayitno
821 SPPL Rumah Usaha (Toko Kelontong) Sakinah
dr. Icha Sholikhah Nu-
822 SPPL Rumah Usaha (Apotik dan Salon)
grahani
Arief Budi Prasetyo,
823 SPPL Kos-Kosan (12 Kamar Kos)
SH
824 SPPL Toko Swalayan (Minimarket Indomaret) Liangki Iskandar
825 SPPL Rumah Usaha (Toko Kelontong) Muljadi
Rumah Usaha (Kantor Network Integra-
826 SPPL Moch. Asrori Murtadho
tor Telekomunikasi dan Komputer)
827 SPPL Rumah Kos (5 Kamar Kos) Ludvy Purwanti
Rumah Usaha (Kantor Distributor Vari-
828 SPPL Linda Purnawan
asi Mobil)
829 SPPL Kantor Swasta Pelayanan Umum Hariyono
Mochammad Charis
830 SPPL Kos-Kosan (15 Kamar Kos)
Sholichuddin
831 SPPL Toko dan Kantor Penjualan Aluminium Herman Setiawan
832 SPPL Rumah Usaha (Supplier Kulit) Kusnul Mustofa
833 SPPL Kantor Administrasi Tonny Prayogo
Kantor Biro Perjalanan Wisata dan Jasa
834 SPPL Gianta Hartanto
Pengiriman Ekspedisi
L - 230

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Rumah Tempat Tinggal dan Toko (Kan-
835 SPPL Wesley, Go
tor Jasa Biro Perjalanan Wisata)
836 SPPL Ruko (2 Unit) Ita Amelia
837 SPPL Toko Parfum Hasan Ba’agil
Tan Boen Pong/ Chan-
838 SPPL Ruko
dra Irawan T
Ruko (Kantor Penjualan Sparepart Mo-
839 SPPL Anton Widjaja
bil dan Kontraktor)
Ting (The) Handoko
840 SPPL Toko
David Lianto
841 SPPL Toko Swalayan (Minimarket Indomaret) Liangki Iskandar
842 SPPL Toko Swalayan (Minimarket Indomaret) Liangki Iskandar
Richard Surya Dimu-
843 SPPL Kantor
lya, SE
844 SPPL Ruko Sugiyono, SE
Fasilitas Umum Pendidikan (Taman
845 SPPL Inge Tenggara
Kanak - Kanak)
846 SPPL Rumah Usaha (Toko Kelontong) Suswatiningsih
847 SPPL Asrama (Mess Karyawan 14 Kamar) Budi Said
Ruko (Toko Penjualan Aksesoris Sepeda
848 SPPL Hj. Masrifah
Motor)
849 SPPL Kos - Kosan (14 Kamar Kos) M. Soebly Ardi
850 SPPL Toko dan Kantor Macrus Ali
851 SPPL Rumah Usaha (Kantor Tour and Travel) Didik Merdianto, Drs
Gabriel Jusuf Koame-
852 SPPL Rumah Usaha (Toko Alat Listrik)
sah
853 SPPL Rumah Kos (5 Kamar Kos) Wiwik Dwi Hastuti
Eka Indah Purwan-
854 SPPL Kos - Kosan (9 Kamar Kos)
ingtyas
Rumah Usaha (Kantor) dan Rumah Kos
855 SPPL Handoyo Prayogo, SS
(9 Kamar Kos)
856 SPPL Rumah Kos (9 Kamar Kos) Winarto
857 SPPL Ruko (Kantor Biro Perjalanan Wisata) Agnes Christina, Gui
858 SPPL Kantor Tour dan Travel M. Syifaul Anam Ar,shi
Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik Kemas Rona Kurni-
859 SPPL
Dokter Gigi) awansyah, Dr
860 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart Rumanto Juliwibowo
861 SPPL Kos - Kosan (16 Kamar Kos) Ida Ernawati
Ni KT Ayu Widianing-
862 SPPL Ruko (3 Unit)
sih
863 SPPL Rukan (Kantor Biro Perjalanan Wisata) Tan Meiche Tanovita
864 SPPL Kos - Kosan (5 Kamar Kos) Lanny Dewijanti
L - 231

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
865 SPPL Kos - Kosan (5 Kamar Kos) Lindawati

866 SPPL
Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik
Atik Ida Susana
A
Kesehatan)
867 SPPL Toko Swalayan (Minimarket Indomaret) Liangki Iskandar
868 SPPL Rukan Teddy Handoko
Dionne Yanuar Merisca
869 SPPL Ruko (2 Unit)
Pratiwi, S.E., M.M.
870 SPPL Ruko (Toko Gadai) Yulika Liana Soesanto
Rumah Tempat Tinggal dan Poliklinik Yosef Eko Budi Susilo,
871 SPPL
(Klinik) Drs
Geonardus Mayella
872 SPPL Rumah Kos (5 Kamar Kos)
Christanto
873 SPPL Rumah Kos (3 Kamar Kos) Bugidin
Rumah Usaha (Kantor Distributor Alat-
874 SPPL Tjio Melisa Angelina
Alat Listrik)
Ir. I Kadek Kertha
875 SPPL Rumah Kos (6 Kamar Kos)
Laksana
876 SPPL Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik) Arwani Budi Prasetyo
877 SPPL Kos-Kosan (10 Kamar Kos) Suparmi
Rumah Usaha (Kantor Jasa Perdagan-
878 SPPL Dian Komarawati
gan)
879 SPPL Home Industri (Percetakan) Halim Iskandar
Rumah Usaha (Kantor Distributor dan
880 SPPL Hendri Santoso
Supplier Pertanian)
Theresia Dhina Widy-
881 SPPL Toko Swalayan (Minimarket Indomaret)
anti
882 SPPL Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik) Arwani Budi Prasetyo
883 SPPL Toko Effendi Pudjihartono
Bambang Sugeng
884 SPPL Ruko dan Kos - Kosan (16 Kamar Kos)
Waluyo, SH
885 SPPL Kos - Kosan ( 10 Kamar Kos) Heri Purnomo
Hasan Selamet Koent-
886 SPPL Rumah Usaha (Toko Bangunan)
joro
887 SPPL Kantor Ong, Hoo Ing
888 SPPL Rumah Usaha (Toko Mebel) Welly Sutanto
889 SPPL Rumah Usaha (Salon) Tan, Grace
Ruko (Toko Pakaian dan Toko Perleng-
890 SPPL Shirly Kartika P
kapan Listrik)
891 SPPL Toko Swalayan (Minimarket Indomaret) Liangki Iskandar
892 SPPL Tempat Usaha Restoran (Kafe) Iwan Setiady
893 SPPL Kantor Asuransi I Gede Putrawidjaja
L - 232

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Rumah Tempat Tinggal dan Toko (Kan- Drs. Dediek Herkris-
894 SPPL
tor Supplier Alat Kesehatan) tianto
Lim Vernando Allbed
895 SPPL Rumah Usaha (Kantor Kontraktor)
Mery
Rumah Usaha (Kantor General Kontrak-
896 SPPL Andreas Putradjaja
tor dan Supplier Teknik)
897 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamidi Rini Dianawati
898 SPPL Toko Swalayan (Minimarket Indomaret) Liangki Iskandar
Rumah Usaha (Kantor Penjualan Kawat Djenny Wonsoamidjojo,
899 SPPL
Sing) Wong
900 SPPL Menara Radio Hamdy
901 SPPL Kos - Kosan (14 Kamar Kos) H. Soebijakto, TW, SH
Tempat Usaha Workshop (Workshop
902 SPPL Kho Bi Giok
Wedding Organizer)
903 SPPL Toko Swalayan (Minimarket Indomaret) Liangki Iskandar
Rukan (Kantor Developer and Property
904 SPPL Kaleb Prayudi Antonius
Invesment)
905 SPPL Kantor Tahir
906 SPPL Ruko (Toko) Mitchel Novianto
Hasan Muhammad
907 SPPL Rumah Usaha (Butik)
Mahri
908 SPPL Kantor Trading Mochamad Cholis
Siti Rochani / HJ.
909 SPPL Rumah Kos (9 Kamar Kos)
Sakiyah
910 SPPL Rumah Usaha (Kantor Tours & Travel) Zainal Abidin
911 SPPL Kantor Pedagang Besar Farmasi George Albert Tanara
Kantor (Administrasi) dan Gudang
912 SPPL Antonius Jusuf
(Sembako)
Toko Swalayan (Minimarket) dan Kan- Yusuf Muhammad
913 SPPL
tor (Tour & Travel) Martak
Ni Ketut Ayu Widian-
914 SPPL Kos - Kosan (12 Kamar Kos)
ingsih
Ruko (Toko Alat Elektronik, Handphone
915 SPPL Edi Tarwoto
dan pulsa)
Pritta Swastika Irianto
916 SPPL Rumah Kos (7 Kamar Kos) & Mohammad Rifan
Irianto
917 SPPL Toko Swalayan (Minimarket Indomaret) Liangki Iskandar
Dyah Cahyaniati Dwi
918 SPPL Rumah Kos (7 Kamar Kos)
Putranti, SE
Andreas Limanto &
Rumah Usaha (Toko Peralatan Rumah
919 SPPL Stefanie Hadi Purnomo
Tangga)
The
L - 233

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
920 SPPL Kos - Kosan (16 Kamar Kos) IR. Hendro Prasetyo

921 SPPL
Rumah Usaha (Rumah Tinggal dan
Budi Herlianto
A
Praktek Dokter)
922 SPPL Toko (Warnet) Lucia Napitupulu, BA
923 SPPL Ruko Ngo Tintin Sulistyowati
924 SPPL Ruko Maftuh
925 SPPL Rumah Kos (9 Kamar Kos) Lisawati Chandradewi
926 SPPL Rumah Usaha (Toko Spare Part Mobil) Njo Jan Jan
927 SPPL Kantor Kontraktor DR.IR.R Budhi Satrio
928 SPPL Ruko (2 Unit) DR. Khoirotul Ummah
929 SPPL Kos - Kosan (13 Kamar Kos) IR. Hendro Prasetyo
930 SPPL Rumah Kos (6 Kamar Kos) Sandrajani, SE
Kos - Kosan (4 Kamar Kos) dan Tem-
931 SPPL pat Usaha Kesehatan dan Kecantikan DRS. H. Matadjit,.MM
(Klinik Kecantikan)
Rumah Usaha (Toko Alat - Alat Pendin- Hadi Wiryono (Tiang
932 SPPL
gin) Kim), ST
Enny Sukowati/Go Bin
933 SPPL Toko (Showroom Mobil)
Tie
934 SPPL Rumah Kos (3 Kamar Kos) Susi Widyawati
935 SPPL Ruko Ricky Winoto, ST
936 SPPL Kantor Golden Wisata Tour & Travel Fatimah
937 SPPL Ruko (2 Unit) Ach Budi Siswanto, SH
938 SPPL Kos - Kosan (8 Kamar Kos) Jap Fu Tjing, Dra
939 SPPL Rumah Kos (9 Kamar Kos) Lilik Wahyuni
Rumah Usaha (Pengolahan Air Minum
940 SPPL Jony Kanadi, MBA
Isi Ulang)
Rumah Usaha (Toko Perlengkapan
941 SPPL Sutiani
Anak)
Darmalaksana Han-
942 SPPL Kos - Kosan (14 Kamar Kos)
doko, AK, Drs
H.R.Nugroho Pudyo
943 SPPL Kos - Kosan (13 Kamar Kos)
Rahardjo, Ir
944 SPPL Ruko Desy Suryana Hartoyo
945 SPPL Rumah Usaha (Toko Alat Olahraga) Andhika Soegianto
Rumah Usaha (Kantor Penjualan dan Kartik Dewi S/Njoo
946 SPPL
Distributor Sparepart Mobil) Giok
Stepanie Boedhi Tjah-
947 SPPL Toko (Toko Accu)
jono
948 SPPL Kos - Kosan (9 Kamar Kos) Suliyah
949 SPPL Klinik Wilesing Gumelar
950 SPPL Kantor (Administrasi) Wijoyo Utomo
L - 234

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Rumah Usaha (Apotek dan Toko Ban-
951 SPPL Hoo, Nining Sukmawati
gunan)
Liem Bambang Suwar-
952 SPPL Ruko
no
953 SPPL Ruko (Toko Minuman) Handojo Purnomo
954 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Edy Sudibyo Poniman
Alexander Turan Gan-
955 SPPL Rumah Usaha (Kantor Event Organizer) drung dan Ibnu Armand
Susanto
Home Industri (Pembuatan, Penjualan
956 SPPL Handoko Hartono, Drs
Bakery dan Bahan - bahan Roti)
Rumah Usaha (Toko Kelontong dan
957 SPPL Ojeo Fenny Oentari
Rumah Kos (2 kamar kos))
958 SPPL Ruko William Sie, Sinarko
959 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart Basuki Rakhmat
H.Purwadi.,DRS.
960 SPPL Rumah Usaha (Apotek)
EC.MBA.MM
961 SPPL Ruko (Toko Alat Tulis) Edy Sukabit
962 SPPL Home Industri (Repacking Gula Cair) Abdul Rahim
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti-
963 SPPL Luciana Hariyanto
kan (Salon dan Spa)
964 SPPL Ruko Yudi Siswanto Wijaya
965 SPPL Rumah Usaha (Toko Roti) Moch. Sidik
966 SPPL Rumah Kos (8 Kamar Kos) Andari Sinta Dewi
Trien Kuntowidjojo dan
967 SPPL Rumah Usaha (Kantor Penyalur Obat)
Susilo Hadi Rijanto, SH
Lokman Soejono,
968 SPPL Ruko (3 Unit)
Angdy
969 SPPL Ruko Didik Hartono
970 SPPL Kantor (Kantor Travel) I Ketut Karyawan
971 SPPL Ruko Elisa Kustina Muntu
Rumah Usaha (Laundry) dan Rumah
972 SPPL Farizal Mulyani
Kos (6 Kamar Kos)
973 SPPL Rumah Usaha (Toko Listrik) Buntoro Swantoro Dolli
Ruko (Toko Alat-Alat Kelengkapan
974 SPPL Ho, Amin Raharjo
Salon Kecantikan)
975 SPPL Rumah Usaha (Butik dan Salon) Nanik Sutilawati
976 SPPL Rumah Kos (5 Kamar Kos) Marnisih
977 SPPL Toko Alat Tulis Oyong Lukmanto
978 SPPL Kos-Kosan (17 Kamar Kos) H. Kasim
Kantor (Supplier Peralatan Peternakan RR. Lita Nawa Rukmi
979 SPPL
dan Peralatan Laboratorium) PP, SE
L - 235

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
Widodo Dwi Tjahjono.,
980 SPPL Rumah Usaha (Kantor Akuntan Publik)
MBA A
981 SPPL Ruko (Toko Alat-Alat Listrik) Tee Giok Djen
982 SPPL Ruko Didik Hartono
983 SPPL Home Industri (Produksi Kosmetik) Ayu Amellia Pribadi
984 SPPL Rumah Usaha (Laundry) Lusiana
985 SPPL Ruko (Toko Kaca) Hendry Hartono
986 SPPL Rumah Kos (5 Kamar Kos) Sugeng
Rumah Tempat Tinggal dan Kantor
987 SPPL (Kantor Perdagangan Sarang Burung Law Yeow Hwee
Walet)
988 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart Nurcahyo Rahutomo
989 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart Nurcahyo Rahutomo
Drs. M. Soka., SH, MH
990 SPPL Ruko (Toko)
(Soka Hutomo)
991 SPPL Rumah Kos (6 Kamar Kos) Eni Srianah
992 SPPL Rumah Kos (9 Kamar Kos) Siti Wahyu Ningsih
993 SPPL Ruko (Kantor dan Toko) Novita
Margarette Theissalia
994 SPPL Gudang (Penyimpanan Oli Kemasan)
Surjo P.
995 SPPL Gudang Besi Daniel Moeljadi
H. Samsul Arifin, SE.
996 SPPL Ruko
Msi.
997 SPPL Ruko Willy Livianto
Fransiscus Budijanto
998 SPPL Kos - Kosan (10 Kamar Kos)
Hadrun
999 SPPL Ruko Kho Diana Agustina
Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik Prat- Saiful Rachman, Drs.
1000 SPPL
ama Rawat Jalan) MM. MPD
Toko dan Gudang (Penjualan Daging
1001 SPPL Afan Anugroho
Mentah dan Cold Storage)
1002 SPPL Rumah Usaha (Toko) Bambang Swanto
Rumah Usaha (Depo Air Minum Isi
1003 SPPL Adi Kurniawan
Ulang)
Perkantoran dan Pertokoan (Kantor Biro
1004 SPPL Mulyono
Perjalanan Wisata)
1005 SPPL Ruko (Toko Kain dan Pakaian) Welly Suharjono Sudali
Kantor (Travel) dan Toko (Showroom
1006 SPPL H. Masrokin
Mobil)
1007 SPPL Kos-Kosan (9 Kamar Kos) Ronny Alfianus Henuk
1008 SPPL Ruko (Kantor dan Toko) H. Moch. Suprianto
1009 SPPL Rukan (Kantor Bank) Tan Yeniati Santoso
L - 236

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Bahagianto / Kepala
1010 SPPL Kantor Pembiayaan Konsumen
Cabang (Branch Head)
1011 SPPL Ruko Loedi Harianto
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti-
1012 SPPL Reza Afrianto
kan (Pijat Refleksi)
1013 SPPL Toko (Bahan Bangunan) Elisabet Ana
Toko (Peralatan Teknik Perlengkapan Dr. Bambang Soe-
1014 SPPL
Pertukangan) gianto, S.LAN., SP.B
Tempat Usaha Kecantikan (Klinik Ke- Heni Rahmawati /
1015 SPPL
cantikan) Direktur
1016 SPPL Ruko (Toko Perancangan) Mardiyah
1017 SPPL Toko Alat Tulis Debrina Lukmanto
1018 SPPL Ruko (4 Unit) Victor Sasongko
1019 SPPL Kos-Kosan (16 Kamar Kos) Putri Widji Lestari
1020 SPPL Rumah Kos (8 Kamar Kos) Suhita Wardhani
1021 SPPL Rumah Kos (3 Kamar Kos) Suhita Wardhani
1022 SPPL Ruko H. Samudji
1023 SPPL Rumah Kos (4 Kamar Kos) Abdul Karim
1024 SPPL Rumah Usaha (Kantor Travel) Churiyah Aziza, Ir
1025 SPPL Rumah Kos (7 Kamar Kos) Fenny Aryani
1026 SPPL Kantor Indrawati Djapri
Kantor Alat Kesehatan dan Kelengkap- Irawan Saputra / Di-
1027 SPPL
nnya rektur
1028 SPPL Tempat Usaha Restoran (Restoran) Iswati Syukriyah
1029 SPPL Asrama (Mess Karyawan) Karimah
Mohammad Arif Salim
1030 SPPL Kantor
Martak
1031 SPPL Toko Swalayan (Minimarker) Alfamart Titik Widyasari
H. Mohammad S. Han-
1032 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart
jaya / Direktur
Nurcahyo Rahutomo /
1033 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart
Pemimpin Cabang
Kantor dan Gudang (Penyimpanan Drs. Prodjo Sunarjanto
1034 SPPL
Mobil) SP/ Presiden Direktur
1035 SPPL Kantor Biro Perjalanan Ibadah Umroh H. Moch. Djafar Efendi
1036 SPPL Kos - Kosan (13 Kamar Kos) Pipin Kurniawaty
1037 SPPL Ruko (Kantor Penyalur Alat Kesehatan) Cahyo Nugroho, SH
1038 SPPL Rumah Kos (7 Kamar Kos) Heri Supriyadi
Nurcahyo Rahutomo /
1039 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart
Pemimpin Cabang
1040 SPPL Home Industri (Percetakan) Halim Iskandar
L - 237

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
Rumah Usaha (Kantor Jasa Biro Per- Matsahri, S.Pd., M.SM/
1041 SPPL
jalanan Wisata) Direktur A
Pertokoan dan Perkantoran (Kantor Eko Yuli Santoso/ Di-
1042 SPPL
Perdagangan Alat Kesehatan) rektur Utama
I Dewa Made Sulawa,
1043 SPPL Rumah Usaha (Kantor)
Ir
1044 SPPL Rumah Usaha (Kantor Tour dan Travel) Hamam Zakiy
1045 SPPL Ruko Liem Bekin Limas
Nurcahyo Rahutomo /
1046 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart
Pemimpin Cabang
1047 SPPL Toko (Toko Handphone dan Aksesoris) Muljadi Hadi Broto
1048 SPPL Kantor Sunu Budihardjo, SE
Anggiat Asilam Ganda.
1049 SPPL Toko Swalayan (Minimarket Circle K)
S, SP
1050 SPPL Ruko (2 Unit) Sugianto
1051 SPPL Ruko Erni Endah Sulistioratih
1052 SPPL Ruko (3 Unit) Yulianti
Guwandi Prasada Su-
1053 SPPL Rumah Usaha (Warung)
satya
1054 SPPL Rumah Kos (7 Kamar Kos) Misiran
1055 SPPL Rumah Kos (8 Kamar Kos) Sianawati
Home Industri (Tempat Pembuatan Pot
1056 SPPL Vonny Tovani
dan Klem)
1057 SPPL Rumah Usaha (Kantor Logistik) Ning Maslilah
Nurcahyo Rahutomo /
1058 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart
Pemimpin Cabang
1059 SPPL Rumah Kos (6 Kamar Kos) Indrati Tedjokumolo
1060 SPPL Kos-Kosan (18 Kamar Kos) Sayuri Joshyda
Basuki Rakhmat /
1061 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart
Pemimpin Cabang
Nurcahyo Rahutomo /
1062 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart
Pemimpin Cabang
1063 SPPL Rumah Usaha (Laundry) Hari Yulianto
1064 SPPL Kos-Kosan (7 Kamar Kos) dan Toko Dewi Susanti
1065 SPPL Ruko Dra. Hj. Laila Kadir
1066 SPPL Rumah Kos (7 Kamar Kos) Drs. Zainal Asrul, M.Si
1067 SPPL Ruko Nanie Dewi Muhadi
1068 SPPL Toko (Toko Kaca) Auwlyvia Okvita
Gudang (Gudang Penyimpanan
Makanan dan Minuman Kemasan Ber-
1069 SPPL Djoni
merek, Sembako dan Peralatan Rumah
Tangga)
L - 238

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Ruko (2 Unit) (Toko Mainan dan Game
1070 SPPL Suyono
Online)
1071 SPPL Rumah Kos (9 Kamar Kos) Ir. Soebijanto
Dr.H.Indung Sudar-
1072 SPPL Ruko
so.,ST.,MT
1073 SPPL Kos-Kosan (16 Kamar Kos) Iskandar Hamzah, SH
1074 SPPL Rumah Kos (2 Kamar Kos) Mulyono Purwadi
1075 SPPL Ruko (Toko Elektronic) Herman
1076 SPPL Rumah Usaha (Toko Kelontong) Lie Ie Mei
Tempat Usaha Pendidikan (Bimbingan
1077 SPPL Nur Salim
Belajar)
Rumah Usaha (Kantor Persewaan Mobil Dimas Nurcahyo Wi-
1078 SPPL
dan Biro Perjalanan Wisata) caksono
Gudang (Penyimanan Bahan-Bahan
1079 SPPL Alan Kamarullah
Kimia)
Gudang (Penyimanan Bahan-Bahan
1080 SPPL Alan Kamarullah
Kimia)
1081 SPPL Rumah Usaha (Toko Pusat Agen Pulsa) Sulikah
Basuki Rakhmat /
1082 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart
Pemimpin Cabang
Fransiscus Xaverius
1083 SPPL Ruko
Kelly Kurniawan
Nurcahyo Rahutomo/
1084 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart
Pemimpin Cabang
1085 SPPL Sekolah (Sekolah PG - TK) Eni Listijani Hartanto
Fransiskus Sunyoto
1086 SPPL Kos- Kosan (12 Kamar Kos)
Widjojo
1087 SPPL Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik) Hindajati
1088 SPPL Rumah Usaha (Kantor Kontraktor) Darmawan Jusuf
H.Romli Benny Ach-
1089 SPPL Ruko [Toko Obat (Apotek)]
mad
1090 SPPL Ruko Lie Wan Ying
Basuki Rakhmat /
1091 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart
Pemimpin Cabang
1092 SPPL Kantor Penyalur Alat Kesehatan Riswan Setiawan
Home Industri (Pengisian & Peracikan
1093 SPPL Louis Surya Wibowo
Aki)
1094 SPPL Ruko (Toko Roti dan Donat) Muchamad Solkan
1095 SPPL Kantor (Kantor Pemasaran Apartemen) Gunawan Santoso
Hardono Asmoro dan
1096 SPPL Rumah Kos (9 Kamar Kos)
Kuswijanti Kawarno
L - 239

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
Ruko (Toko Peralatan Rumah Tangga
1097 SPPL
dan Peralatan Kesehatan)
Probo Suroto A
1098 SPPL Toko dan Kantor Sukamto
H.Syahriar Reza Hudy-
1099 SPPL Rumah Usaha (Toko Kelontong)
arisandi
1100 SPPL Kos - kosan (18 Kamar kos) Bramanta, ST
Toko (Toko Penjualan Bahan Sofa)
1101 SPPL Andreas Suharto
&Gudang Sebagai Penunjang
1102 SPPL Rumah Kos (9 Kamar Kos) Salim Al Hinduan
1103 SPPL Toko Kelontong dan Listrik Lydia Prayogo
1104 SPPL Ruko Danny Laksmono
Fransisca Augustine
1105 SPPL Rukan (2 Unit)
Candra
1106 SPPL Kos-Kosan (19 Kamar Kos) Soekaryo
1107 SPPL Ruko Mukhamad Rohman
1108 SPPL Kos-Kosan (16 Kamar Kos) Mahendra Setiawan
1109 SPPL Rumah Kos (6 Kamar Kos) Sigit Susilo
1110 SPPL Ruko Suliyaningsih
Kantor (Penjualan Sarang Burung Kusuma Gunawan/
1111 SPPL
Walet) dan Fasilitas Penunjang Lainnya Kong Ing Khoen
Rumah Usaha (Toko Penjualan Pulsa
1112 SPPL Sugiyo Widodo
Perdana)
Rumah Usaha ( Kantor Informasi Te- Rachmad Junaidi /
1113 SPPL
knologi) Direktur
1114 SPPL Ruko (2 Unit) Sudiantowi Limanauw
H. Samsul Arifin, S.Ag
1115 SPPL Rumah Usaha (Kantor) / Ketua Umum Pengu-
rus
Habibah Chairuddin,
1116 SPPL Rumah Kos (9 Kamar Kos)
S.Pd., M.Pd
Kantor Biro Perjalanan Wisata dan Heliosa Soerwianto,
1117 SPPL
Travel DRS. / Direktur
Nurcahyo Rahutomo /
1118 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart
Pemimpin Cabang
Kantor Cabang Divisi Transportasi
1119 SPPL Michael B Sudiharto
Inkopol Surabaya
1120 SPPL Kos- Kosan (14 Kamar ) Maftuh
Basuki Rakhmat /
1121 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart
Pemimpin Cabang
1122 SPPL Toko Penjualan Ayam Rudi Hosea
1123 SPPL Toko Njo, Fenny Sulwyn
L - 240

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Nurcahyo Rahutomo /
1124 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart
Pemimpin Cabang
Widji Wisaksono Hadi,
1125 SPPL Kos-Kosan (16 Kamar Kos)
Ir
1126 SPPL Toko (Air Mineral dan Elpigi) Suparlan
Rumah Usaha (Kantor Agen/Distributor
1127 SPPL Wiwiek Budiarti
LPG)
1128 SPPL Ruko Nanie Dewi Muhadi
Wishnu Aji Prabowo,
1129 SPPL Kantor
S.Kom
Fasilitas Umum Pendidikan (Pesantren
1130 SPPL Umar Jaeni
Al Qur’an)
1131 SPPL Ruko Syamsul Amin, MM
Nurcahyo Rahutomo /
1132 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart
Pemimpin Cabang
Wahjudi Djoko Poer-
1133 SPPL Ruko
wanto, SE., MM
Nurcahyo Rahutomo /
1134 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart
Pemimpin Cabang
1135 SPPL Perdagangan (Toko 24 Unit) Fukdianto Wongso
Basuki Rakhmat /
1136 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart
Pemimpin Cabang
Nurcahyo Rahutomo /
1137 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart
Pemimpin Cabang
Rumah Usaha (Praktik Dokter, Apotek
1138 SPPL Agus Harianto, Dr
dan Fisioterapi)
1139 SPPL Rumah Usaha (Toko Snack) Adi Agung Rumui
1140 SPPL Ruko (2 Unit) Paulus Welly Afandy
1141 SPPL Ruko (Kantor Biro Perjalanan Wisata) Dewi Inawati Tentrem
1142 SPPL Tempat Usaha Restoran (Cafe) Budi Santoso
Basuki Rakhmat /
1143 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart
Pemimpin Cabang
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti-
1144 SPPL Rumawan Fadli
kan (Salon Kecantikan)
1145 SPPL Rumah Usaha (Warung) Ainur Rosidah
1146 SPPL Rumah Usaha (Salon) Ira Triwahyuni, SE
Rumah Usaha (Pengolahan Air Minum
1147 SPPL Musdalifah
Isi Ulang)
1148 SPPL Ruko Hari Sutjipto Tandya
Surya Ekawati / Soh
1149 SPPL Rukan
(So)
Basuki Rakhmat /
1150 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart
Pemimpin Cabang
L - 241

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
1151 SPPL Toko dan Fasilitas Pendukungnya Lusiana Limanjaya
1152 SPPL Kos-Kosan (15 Kamar Kos) Sunarni A
1153 SPPL Kos-Kosan (12 Kamar Kos) Husni Royes
1154 SPPL Home Industri (Pembuatan Cat) Sandy Djayanto
Grace Christiana Yuni-
1155 SPPL Rumah Kos (6 Kamar Kos)
anti
Dra. RR. Restya Dar-
1156 SPPL Home Industri (Pembuatan Kue)
mawanti
Kantor Jasa Event Organizer, Konsultan
Manajemen dan SDM, Jasa Pameran,
1157 SPPL Sutiyono
Tiketing, Suplier, Pelatihan, Pengadaan
Barang dan Jasa Lainnya
1158 SPPL Gudang Suwarti Tjandra
1159 SPPL Kos-Kosan (17 kamar Kos) Harmiaga Kusdyantara
1160 SPPL Toko (Showroom Motor) Jurgen Limbunan
Rumah Tinggal dan Toko (Kantor Trav-
1161 SPPL Muhammad Mudzakir
el)
1162 SPPL Kos-Kosan (5 Kamar Kos) Tutut Isweny
1163 SPPL Ruko (1 Unit) Serlyke
1164 SPPL Ruko Lim Giok Mui
Fasilitas Umum Sosial (Kantor Koperasi
1165 SPPL Simpan Pinjam dan Pembiayaan Syari- Abd. Muhith, Drs., Ec.
ah)
1166 SPPL Fasilitas Umum Pendidikan (TK Islam) Soelaiman, S.Hi
1167 SPPL Ruko (Toko Plastik) Liliana Poedji Sudrajat
1168 SPPL Gudang dan Kantor Saut P Simamora
1169 SPPL Toko Alat Listrik Thomas Soehandoko
1170 SPPL Rumah Usaha (Toko Kelontong) Giauw Lukas Gunadi
Wiwik Setianingsih dan
1171 SPPL Rumah Usaha (Warnet dan Apotek)
Tri Harjono
1172 SPPL Ruko (Toko Obat) Shienny Isvanto
1173 SPPL Toko (Toko Bahan Bangunan) Hery Gunawan
1174 SPPL Rumah Usaha (Toko Kelontong) Purwanto
1175 SPPL Rumah Kos (4 Kamar Kos) E. Suwarto ., S. TH.
1176 SPPL Toko Alat Elektronik Gabriel Alex Tan
1177 SPPL Kos-Kosan (7 Kamar Kos) Arief Pitoyo Djati,. SE
Antok Wijaya Djokos-
1178 SPPL Kantor
etio
1179 SPPL Kost-Kostan (6 Kamar Kos) Kho Megawati
Rumah Usaha (Toko Kelontong/
1180 SPPL Chairiyah
Warung)
L - 242

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Rumah Usaha (Kantor Distributor Tjioe Fredy Hermawan,
1181 SPPL
Mebel) Drs., Ec
1182 SPPL Kos-Kosan (12 Kamar Kos) Maria Febriani
Enny Sukowati/ Go Bin
1183 SPPL Ruko (Toko Benang dan Kain)
Tie
Aju Widya Ilunsari, SE,
1184 SPPL Kos-Kosan (15 Kamar Kos)
MM
dr. Brian Vicky Faridy-
1185 SPPL Rumah Usaha (Praktek Dokter)
an
1186 SPPL Rumah Kos (8 Kamar Kos) Jaiyati
1187 SPPL Kos-Kosan (15 Kamar Kos) Sutiono Tedjo
1188 SPPL Rumah Usaha (Sanggar Senam Aerobic) Darmawan Sugeng, Ir
1189 SPPL Ruko Cicik Kristanti
1190 SPPL Rumah Kost (6 Kamar Kos) Sri Subranti
Rumah Tempat Tinggal dan Kantor
1191 SPPL Ubaidillah Nurdin, SE
(Kantor dan Jasa Outsourching)
Toko, Kantor, Tempat Usaha Kesehatan
1192 SPPL Sindhunata Sadikin, ST
dan Kecantikan
1193 SPPL Toko Swalayan/ Minimarket Alfamidi Rini Dianawati
1194 SPPL Kos-Kosan (16 Kamar Kos) Mashudi, ST
1195 SPPL Rumah Usaha (Toko Kelontong) Achmad Effendi
1196 SPPL Toko Gadai Barang-Barang Hotman Napitupulu
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti-
1197 SPPL dr. Aji Bayu Chandra
kan (Klinik Kecantikan)
1198 SPPL Rumah Kos (9 Kamar Kos) Anang Achmadi, Dr
Toko (Persewaan Komik dan Buku),
1199 SPPL Kantor (Retail Komputer), dan Kos- Tjandra
Kosan (18 Kamar Kos)
Rumah Usaha (Kantor Farmasi dan Alat Surya Dinata Ali
1200 SPPL
Kesehatan) Harsanto
1201 SPPL Ruko (2 Unit) Tjio Lie Tju
1202 SPPL Rumah Usaha (Toko Elektronik) Jonathan Widjaja
Yusuf Jantokusumo
1203 SPPL Rumah Usaha (Toko Kelontong)
Pontoh
Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik
1204 SPPL Wimbo Sasono, Dr
Mata)
1205 SPPL Home Industri (Catering) Elizabeth Tri Widiastuti
Ong, Robert Laksmono
1206 SPPL Tempat Usaha Restoran (Kafe)
Winoto
1207 SPPL Kost-Kostan (11 Kamar Kos) Srie Subekti, Ir, MT
1208 SPPL Rumah Kos (7 Kamar Kos) Erny Samola, Dra
1209 SPPL Ruko (Toko Benang) Tio Hawijani Ugo
L - 243

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
1210 SPPL Rumah Usaha (Warung) Budiono Yasin
1211 SPPL Rumah Kos (7 Kamar Kos) Tutwuri Handayani A
Mskki Muhammad
1212 SPPL Ruko (Kantor Tour dan Travel)
Djaelani
Fasilitas Umum Pendidikan (Pendidikan
1213 SPPL H. Moch Dja’far TS
Sekolah SMP)
1214 SPPL Toko Bahan Bangunan Mudjiono, ST
1215 SPPL Ruko (Toko) Khoe Maruni
1216 SPPL Toko (Toko Kelontong dan Sembako) Go, Iwan Gunawan
1217 SPPL Toko (Toko Kue dan Makanan) Ratna Harmini Akupa
Rumah Usaha (Kantor Jasa Ekspedisi Nixon La Mamahit dan
1218 SPPL
dan Tour Travel) Winda Sylvia Santoso
1219 SPPL Toko Swalayan / Minimarket Alfamart Nurcahyo Rahutomo
1220 SPPL Rumah Usaha (Toko Alat Tulis Kantor) Felisita
1221 SPPL Ruko H. AH. Turhamun
1222 SPPL Gudang (Obat - Obatan Pertanian) Yoni Ardianto
1223 SPPL Ruko Dion Hardie Tandi
1224 SPPL Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik) Arwani Budi Prasetyo
Rumah Usaha (Kantor Penyedia
1225 SPPL Arifin Batubara
Sparepart Mobil)
1226 SPPL Rumah Kos (9 Kamar Kos) Indrayati Limar (Irene)
1227 SPPL Toko Swalayan (Minimarket Indomaret) Liangki Iskandar
1228 SPPL Rumah Kos (6 Kamar Kos) Lila Hadi Sutomo, ST
1229 SPPL Rumah Usaha (Toko Baju) Nasrifah
1230 SPPL Rumah Usaha (Warung) Sidah
Tan Boen Pong/ Chan-
1231 SPPL Ruko
dra Irawan T
1232 SPPL Rumah Usaha (Toko Klontong) Sukirman
Muhammad Abrarian-
1233 SPPL Kantor Biro Perjalanan Wisata)
syah Notario
1234 SPPL Rumah Kos (9 Kamar Kos) Supanto
1235 SPPL Kantor (Kantor Distributor Komputer) Robert Ginarso, Liong
Ngo Bambang Soemar-
1236 SPPL Ruko
di
1237 SPPL Rumah Usaha (Toko) Sienny Sugiharto
Nurcahyo Rahutomo /
1238 SPPL Toko Swalayan/ Minimarket Alfamart
Pemimpin Cabang
1239 SPPL Ruko (Toko Mebel) Tjong Minton Gozali
Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik Me-
1240 SPPL Sri Andayani
dis) dan Toko (Apotek)
1241 SPPL Toko Klontong Fendi Sutrisno Gonardi
L - 244

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
1242 SPPL Rumah Usaha (Apotik) Fajar Taufiq
Kantor Biro Perjalanan Wisata (Tour & Hanis Laras Widhian-
1243 SPPL
Travel) ing P
Fasilitas Umum Pendidikan dan Penun-
1244 SPPL Bambang Junipitoyo
jangnya (Gedung Power House)
Liem Lius Andreas
1245 SPPL Toko (Showroom Mobil)
Mulyono
Toko dan Kantor (Pemasaran Obat-
1246 SPPL Peter Lie
Obatan Herbal)
1247 SPPL Ruko Erwin Tampubolon
1248 SPPL Tempat Usaha Restoran (Kafe) David Soenargo
1249 SPPL Ruko (3 Unit) Zuliati
Gratianus Agus Mulyo-
1250 SPPL Kos-Kosan (16 Kamar Kos)
no, SE
1251 SPPL Toko Swalayan (Minimarket Indomaret) Liangki Iskandar
1252 SPPL Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik) Arwani Budi Prasetyo
Fasilitas Umum Sosial, Pendidikan,
1253 SPPL dan Peribadatan (Pendidikan TPA/TPQ H. Moch. Salman
Al-Mursyidin)
1254 SPPL Toko (Studio Foto) Ngatimin
Rumah Usaha (Usaha Barang Rong-
1255 SPPL Marzuki
sokan)
1256 SPPL Fasilitas Umum Sosial (Panti Asuhan) Seto Kuncoro
1257 SPPL Kantor (Jasa Konstruksi) Ir. H. Heru Budiarto
1258 SPPL Rumah Usaha (Toko) Anita Octavia
Ruko (Kantor, Foto Copy, Toko Alat
1259 SPPL Adi Istiarto
Tulis Kantor dan Makanan)
1260 SPPL Kantor Pemasaran Lilies Sugianto
Rumah Kos (4 Kamar Kos) dan Toko
1261 SPPL Ong Paramitha Sari
(Toko Alat Tulis)
Rumah Usaha (Kantor Jasa Pengiriman
1262 SPPL Lianawaty
Ekspedisi)
1263 SPPL Toko (Showroom Mobil) Nadia Taufiq Sungkar
1264 SPPL Ruko (2 Unit) Andry Yanuar Widjaja
Rumah Usaha (Toko Assesories Sepeda
1265 SPPL Ferry Siswanto
Motor)
1266 SPPL Rumah Usaha (Kantor Administrasi) Darlis Tariyanti
1267 SPPL Rumah Kos (5 Kamar Kos) Eko Setianingsih, S.Sos
1268 SPPL Kantor Sendy Irawan
Rumah Usaha (Kantor Penjualan Ram-
1269 SPPL Mega Mahendra, ST
bu-Rambu)
1270 SPPL Ruko (Kantor) Herry Susanto
L - 245

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
Ritzard Singgih Arto
1271 SPPL Ruko (Toko Keramik)
Tedjo A
1272 SPPL Ruko Harijanto Tedjo
Ruko (Toko Suku Cadang Mobil) dan
1273 SPPL Joko Mulyadi
Kantor
1274 SPPL Rumah Kos (4 Kamar Kos) Didin Kuswoyo, ST
Lauw Hendrik Lau-
1275 SPPL Rukan (Rumah Kantor Asuransi)
rence
1276 SPPL Kos-Kosan (13 Kamar Kos) Katmi Arini
1277 SPPL Rumah Usaha (Toko Parfum) Hasan Ba’agil
Rukan (Biro perjalanan Wisata dan Jasa
1278 SPPL Dra. Sri Fatonah
Event Organizer)
Jushtin Casando Numi-
1279 SPPL Kos-Kosan (19 Kamar Kos)
harjo
Rumah Usaha (Kantor Penyalur Produk Achmad Andy Zulkar-
1280 SPPL
Alat Kesehatan) nain
1281 SPPL Rumah Kos (6 Kamar Kos) Singgih Wijanarko
1282 SPPL Home Industri (Catering) Aida Ayu Muspitasari
Gudang (Penyimpanan Zat Pewarna
1283 SPPL Yan Ruiqiang
Batik)
1284 SPPL Perumahan H. Mentik Budiwijong
1285 SPPL Ruko (Toko Kain Kaus) Lim Djoei Ping
Ruko (Toko Wallpaper Dinding dan
1286 SPPL Ie Hermanto
Korden)
Nurcahyo Rahutomo /
1287 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart
Pemimpin Cabang
Tempat Usaha Restoran (Cafe) dan
1288 SPPL Matius Karijanto
Rumah Tinggal
Riska Ayu Anggraini,
1289 SPPL Rumah Kos (6 Kamar Kos)
S.SOS
1290 SPPL Ruko (Toko Alat Tulis Kantor) Robby Winarto Hutomo
1291 SPPL Ruko (Toko Grosir Kain) Djoei Ling
1292 SPPL Ruko dan Rumah Kos (3 Kamar Kos) Moch. Yusuf Wibisono
1293 SPPL Kantor (Penjualan Tiket) Flora Izza Anwary, SE
1294 SPPL Gudang Soesanto Setiabudi
1295 SPPL Ruko (Toko Baju) Hj. Halimatus Sa’diyah
Manoj Gopalkrishnan
1296 SPPL Ruko (Perdagangan Besar Tekstil
Pillay
1297 SPPL Ruko Chamim Thohir
1298 SPPL Rumah Kos (8 Kamar Kos) Saefud, SH
1299 SPPL Toko Wong, Hendra Wijaya
1300 SPPL Kos-Kosan (16 Kamar Kos) Listiandari Rahajoe
L - 246

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Home Industri (Pemotongan dan Perce-
1301 SPPL Trisno Hadinoto
takan Kertas)
1302 SPPL Ruko (Kantor) Andik Joko Ernanto
1303 SPPL Ruko (Toko Optik Kacamata) Harry Setyawan
1304 SPPL Rukan (Kantor Jasa Akunting) Bram Juliar Didi
1305 SPPL Ruko (Toko Bahan Bangunan) Hery Gunawan
Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik Juwono Hartanto Suted-
1306 SPPL
Kesehatan) jo, Dr
1307 SPPL Rumah Usaha (Toko Persewaan Buku) Dewi Megawati, SE
1308 SPPL Rumah Kos (5 Kamar Kos) Triyan Wibowo
1309 SPPL Ruko (Toko Bahan Baku Herbal) Edward Alexander S
1310 SPPL Toko Swalayan/ Minimarket Alfamidi Rini Dianawati
1311 SPPL Toko Bahan Bangunan Nor Aidah, S.Ag
Rumah Usaha (Toko Alat Listrik) dan
1312 SPPL Arman Pribadi
Rumah Kos (5 Kamar Kos)
1313 SPPL Home Industri (Pemotongan Kertas) Oei Su Hian
Home Industri ( Pewarna Makanan Ba-
1314 SPPL han Perisa (Perasa Makanan dan Minu- Ery Gunawan
man Ringan dalam Kemasan Bermerk))
1315 SPPL Toko dan Kantor Desi Apri Ambarini
1316 SPPL Rumah Kos (8 Kamar Kos) Dwita Rubyantari Putri
Tempat Usaha Kesehaan dan Kecanti-
1317 SPPL Sukarti
kan (Salon Rambut dan Kulit)
Toko (Peralatan Bangunan) dan Kantor
1318 SPPL Jimmy Ongko
(Kantor Persewaan Peralatan Bangunan)
1319 SPPL Ruko (Toko Emas) Darmawan Sutjipto
1320 SPPL Toko Ir. Agus Heryanto
1321 SPPL Kos-Kosan (16 Kamar Kos) Sa’man Effendi
Tjiang, Wenny Christi-
1322 SPPL Rumah Kos (4 Kamar Kos)
na Chandra
1323 SPPL Kos-Kosan (17 Kamar Kos) Siti Solichah
1324 SPPL Kos-Kosan (11 Kamar Kos) Dwi Yolanda
1325 SPPL Kos-Kosan (18 Kamar Kos) Karsanah
1326 SPPL Kos-Kosan (10 Kamar Kos) Ruth Whindyana
1327 SPPL Tempat Usaha Restoran (Café) Handoko Kantono
1328 SPPL Ruko (Kantor Bank) Nge Edi Prasadja
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti-
1329 SPPL Didik Wahjudi Sidharta
kan (Klinik Kecantikan)
1330 SPPL Rumah Usaha (Kantor Swasta) Handoko Sanjaya
1331 SPPL Rumah Kos (9 Kamar Kos) Tina Irmayanti
1332 SPPL Toko Swalayan Muhammad Ali, SE
L - 247

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
Nurcahyo Rahutomo /
1333 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart
Pemimpin Cabang A
1334 SPPL Rumah Usaha (Apotik) Muh. Irfan Fahlefi, S.Si
1335 SPPL Kos-Kosan (18 Kamar Kos) Liliek Ismiati
Lianiwati Gondo Su-
1336 SPPL Rumah Kos (6 Kamar Kos)
wito
Rumah Usaha (Kantor Jasa Kurir/ Pen-
1337 SPPL Marcello Stanny Yunior
giriman)
1338 SPPL Rumah Kos (8 Kamar Kos) Chandra Istyawati
1339 SPPL Ruko Megawati Sutanti
1340 SPPL Ruko (Kantor Agen Pelumas) Nge Edi Prasadja
1341 SPPL Rumah Usaha (Toko Alat Tulis Kantor) Ignatius Handojo
1342 SPPL Rumah Usaha (Toko) Joe Foek Lie
1343 SPPL Toko Swalayan (Minimarket Indomaret) Liangki Iskandar
Rumah Usaha (Kantor Pemasaran
1344 SPPL Inang Retno Wahyuni
Palawija)
Tempat Usaha Makanan dan Minuman
1345 SPPL Rohmadi
(Kantin)
1346 SPPL Ruko (Kantor Pemasaran) Hari Susanto
1347 SPPL Rumah Usaha (Kantor Jasa Konstruksi) Alifya Widianto
1348 SPPL Gudang Hariani (Sioe Hua) T
Rumah Usaha (Kantor Biro Perjalanan
1349 SPPL Cahyono Wardoyo
Wisata)
Ruko (Toko Distributor Makanan Rin-
1350 SPPL Loa Rudy
gan)
1351 SPPL Ruko Liem Christopher
1352 SPPL Ruko H. AH. Turhamun
Rumah Kos (6 Kamar Kos) dan Toko
1353 SPPL Wiwik Widiastuti
(Apotek dan Jual Pulsa)
1354 SPPL Rumah Usaha (Toko Bahan Gigi) The Sian King
1355 SPPL Rukan (Agen Property) Theophilus William
1356 SPPL Rumah Kost (8 Kamar Kost) Ema Rachmawati
Basuki Rakhmat /
1357 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart
Pemimpin Cabang
1358 SPPL Ruko (Toko Peralatan Tidur) Megawati
Mohamad Mirza De-
1359 SPPL Home Industri (Pembuatan Kosmetik)
nofan
Rumah Tempat Tinggal dan Toko (Toko
Devi Sari Utamin-
1360 SPPL Distributor Laboratorium dan Kedok-
ingtyas
teran)
1361 SPPL Rumah Usaha (Warung) Phie Lenny
1362 SPPL Rumah Kos (4 Kamar Kos) Samin
L - 248

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Franky F.T. Malonda,
1363 SPPL Ruko (2 Unit)
Dr
1364 SPPL Ruko Budi Sastro Wibowo
Basuki Rakhmat /
1365 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart
Pemimpin Cabang
1366 SPPL Home Industri (Pembuatan Sepatu) Ron Eri Tedja
Dameria Triana Ambu-
1367 SPPL Kost-Kosan (18 Kamar Kos)
waru, ST
Rumah Usaha (Kantor Diklat Radio
1368 SPPL Suradi
Elektronika dan Operator Radio)
Rumah Kos (8 Kamar Kos) dan Toko
1369 SPPL Wiwik Widiastuti
(Jual Pulsa)
1370 SPPL Ruko (Peralatan Kapal) Elsje Elisabeth Hartojo
Endah Sri Rahayuning-
1371 SPPL Rumah Kos (9 Kamar Kos)
sih
1372 SPPL Ruko (6 Unit) Hj. Hajar, SH
Nurcahyo Rahutomo /
1373 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart
Pemimpin Cabang
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti- Mufti Aimah Nurul
1374 SPPL
kan (Klinik Kecantikan) Anam
Michael Dwinata Leon-
1375 SPPL Ruko
ardo
Rumah Tempat Tinggal dan Toko (Kan-
1376 SPPL Siauw Leny Subagio
tor Biro Perjalanan Wisata)
Soegiono Martika Sety-
1377 SPPL Kantor Jasa Pengiriman Ekspedisi
abudi
1378 SPPL Rumah Kos (5 Kamar Kos) Sri Suwati
1379 SPPL Ruko Hengky Asali
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti-
1380 SPPL Rosniyawati, SH, MKn
kan (Klinik Kecantikan)
1381 SPPL Home Industri (Konveksi) Nanang Abdul Wahid
Fakriah Putri Kartika,
1382 SPPL Home Industri (Percetakan)
SE
1383 SPPL Kos-Kosan (16 Kamar Kos) Didik Karyadi
Dewi Mekar Fatmanin-
1384 SPPL Ruko
grum, SH
1385 SPPL Rumah Usaha (Kantor) Lucia Ksatria, Dra
Tempat Usaha Olah Raga (Tempat Bambang Setyo Wi-
1386 SPPL
Fitness) djojo
1387 SPPL Toko (18 Unit Toko) Adi Fajar
Toko (Toko Material) dan Kantor (Kan- Alex Budianto Chaewi-
1388 SPPL
tor Administrasi) jaya
L - 249

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
Rukan (Kantor Distributor Minuman
1389 SPPL
Kesehatan)
Minggus Umboh
A
1390 SPPL Rumah Usaha (Kantor Konsultan) Christian Allen Ang
1391 SPPL Kos-Kosan (16 Kamar Kos) Didik Santoso
Ruko (Toko Baju dan Kosmetik) &
Yolanda Angelina dan
1392 SPPL Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti-
Ika Heydi Meyliani
kan (Salon Rambut dan Kecantikan)
1393 SPPL Rumah Kos (7 Kamar Kos) Yudah Makhfutoni, SE
1394 SPPL Rumah Kos (7 Kamar Kos) Nunuk Irianti Rahayu
1395 SPPL Rumah Kos (9 Kamar Kos) Argo Budi Tjahjono
1396 SPPL Ruko (4 Unit) Lily Surowati
1397 SPPL Rumah Kos (7 Kamar Kos) Ir. H. Suwadi
Basuki Rakhmat /
1398 SPPL Toko Swalayan (Minimarket) Alfamart
Pemimpin Cabang
1399 SPPL Rumah Usaha (Kantor) Titus Kurniawan Lukito
Dewi Mekar Fatmanin-
1400 SPPL Ruko
grum, SH
1401 SPPL Rumah Usaha (Toko Kardus) Lily Marheni, S.Pd
Rumah Tempat Tinggal dan Toko (Kan-
1402 SPPL Vera Yovita
tor Pemasaran Kosmetik)
Ang, Silvia Setiaward-
1403 SPPL Ruko
ani
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti-
1404 SPPL Sukamto
kan (Salon Kecantikan)
1405 SPPL Rumah Kos (9 Kamar Kos) Rizky Supriadi
1406 SPPL Toko Richard Khomar Kho
Kantor dan Fasilitas Penunjang (Kantor
1407 SPPL Ainur Fadilah
Agen Gas Elpiji 3kg)
Rumah Usaha (Kantor Distributor Hendro Susanto Yona-
1408 SPPL
Selang) than
Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik Kes-
1409 SPPL Agus Suhendra
ehatan) dan Toko (Apotek)
Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik Kes-
1410 SPPL Sulfidar
ehatan) dan Toko (Apotek)
1411 SPPL Ruko Avi Susanti Sadoek
1412 SPPL Ruko (2 Unit) Yolanda Wulandari S
Tempat Usaha Kecantikan (Klinik Ke-
1413 SPPL Chelsea Adikoesoemo
cantikan)
Yayuk Sri Wahyuni
1414 SPPL Kantor Konsultasi Manajemen
Wulandari, ST
1415 SPPL Kantor (Kantor Ekspedisi) Romi Perbawa
1416 SPPL Rumah Usaha (Warung) Endang Setijowati
L - 250

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Rumah Usaha (Kantor dan Toko Kelon-
1417 SPPL Wahyu Ramadhan
tong)
Toko (Sound System dan Alat Musik)
1418 SPPL Oei Rudy Winarto
dan Kantor
1419 SPPL Toko Ita Devi Wardyanto
Toko Swalayan/Minimarket Basuki Rakhmat /
1420 SPPL
ALFAMART Pemimpin Cabang
Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik Kes-
1421 SPPL Liem Hermanto
ehatan) dan Toko (Apotek)
Rumah Usaha (Kantor Konsultan dan
1422 SPPL Distributor Peralatan Elektronik dan Mudjamah
Komunikasi)
1423 SPPL Rumah Usaha (Apotik) Hindun Basymeleh
1424 SPPL Ruko (Kantor Jasa Ekspedisi Barang) Hermanto
1425 SPPL Rumah Kos (7 Kamar Kos) Mariana
1426 SPPL Resto (Restoran) Puspa Kurniawati
David Andreasmito,
1427 SPPL Rumah Usaha (Toko Alat Kalibrasi)
DRG
Liangki Iskandar/Kepa-
1428 SPPL Toko Swalayan (Minimarket Indomaret)
la Cabang
1429 SPPL Rumah Kos (9 Kamar Kos) Tomy Chrisbiantoko
1430 SPPL Toko dan Fasilitas Penunjangnya Achmad Kurniawan
1431 SPPL Toko (Bahan Bangunan) Bing Wijono
1432 SPPL Kos-Kosan (9 Kamar Kos) Pudji Setyawati, DR
1433 SPPL Rumah Usaha (Toko Kelontong) Lusia
1434 SPPL Gudang Julyanto Kurniawan
1435 SPPL Rumah Usaha (Kantor) Titus Kurniawan Lukito
1436 SPPL Rumah Usaha (Kantor Rental Mobil) Enggal Karjono
Gudang Penyimpanan Rempah-Rempah
1437 SPPL Anuj Jain/Direktur
PT. Universal Overseas Indonesia
1438 SPPL Ruko (Kantor Ekspedisi) Wendiartoko
Home Industri (Pemotongan Terpal
1439 SPPL Siono Tjahjadi
Plastik)
1440 SPPL Ruko (4 Unit) Vivianti Yolanda
1441 SPPL Rumah Usaha (Warung) Ratna Darjanti Kusnadi
1442 SPPL Rumah Kos (9 Kamar Kos) Lily Marheni, S.PD
1443 SPPL Kos-Kosan (12 Kamar Kos) Julia Seloadji, S.H
Rumah Tempat Tinggal dan Kantor Winston Putra Utomo/
1444 SPPL
(Kantor Jasa Multimedia) Direktur Utama
Home Industri (Pembutan dan Penge-
1445 SPPL Agus Wijaya Suyanto
masan Snack)
1446 SPPL Rumah Kos (5 Kamar Kos) Sholichatin Niza
L - 251

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
Toko (Apotek) dan Fasilitas Umum
1447 SPPL
Kesehatan (Klinik Kesehatan)
Yuliani A
1448 SPPL Ruko (2 Unit) H. TH. Matondang
1449 SPPL Rumah Kos (6 Kamar Kos) Calvich Alim, Ir
1450 SPPL Rumah Usaha (Toko Kelontong) Mario Kristianto Salim
Dyadmiko Astjarjo
1451 SPPL Rumah Usaha (Praktik Dokter Gigi)
Hadi
1452 SPPL Ruko (Toko Alat Tulis) Kuntri Asriningsih, S.E
1453 SPPL Ruko 2 Unit Melani Reni Andriana
Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik
1454 SPPL Tjeang Iwan Iswanto
Kesehatan)
Fasilitas Penunjang Stasiun (Minimar- Liangki Iskandar/Kepa-
1455 SPPL
ket Indomaret) la Cabang
Martha Hedi Triana
1456 SPPL Kos - Kosan (18 Kamar Kos)
Tanang
1457 SPPL Kos-Kosan (14 Kamar Kos) Ariek Gondowijoyo
1458 SPPL Toko Bahan Bangunan Eka Dwiyanti
1459 SPPL Toko (Penjualan Aki) Hendrik Hariyanto
1460 SPPL Kos-Kosan (12 Kamar Kos) Koosnadi Saputra , DR.
1461 SPPL Kos-Kosan (9 Kamar Kos) M. Kamil Arif
1462 SPPL Ruko (Apotek) Erni Mardiyati
1463 SPPL Ruko Tan See, Sioe
Hilmy Abdurra’uf Ba-
1464 SPPL Ruko (Apotik)
hasuan/ Direktur
1465 SPPL Kantor (Jasa Pest Control) Hersan Rahardja, SE
1466 SPPL Ruko (Toko Kue Kering) Siauw Sentot
Fasilitas Penunjang Stasiun (Minimar- Liangki Iskandar/Kepa-
1467 SPPL
ket Indomaret) la Cabang
1468 SPPL Ruko (2 Unit) Lilia Ong
Felince Elisabeth Oe-
1469 SPPL Kantor
matan
1470 SPPL Ruko Sri Pujiastuti, Drg
1471 SPPL Kos-Kosan (18 Unit Kamar Kos) Budi Harsono
Fasilitas Umum Kesehatan (Klinik Kes- Dosam Richmond
1472 SPPL
ehatan) dan Toko (Apotek) Ambarita
Indra Kusuma, S.Farm/
1473 SPPL Ruko (Kantor Biro Perjalanan Wisata)
Direktur
Liangki Iskandar/Kepa-
1474 SPPL Toko Swalayan (Minimarket Indomaret)
la Cabang
Rumah Usaha (Kantor Penyalur Alat- Tria Kartika Raharja,
1475 SPPL
Alat Kesehatan dan Reagen) S.H/Direktur
1476 SPPL Toko dan Kantor Anny
L - 252

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Rumah Usaha (Toko dan Kantor Alat Agus Trijono/Direktur
1477 SPPL
Kesehatan Gigi “Kawat Gigi”) Utama
A. A. Andi Prajitno,
1478 SPPL Kantor (Notaris, Advokat dan Koperasi)
Drs., S.H
1479 SPPL Perumahan Iwan Setiady
1480 SPPL Kantor (Dealer Motor) Susilowati
1481 SPPL Ruko (Toko Pakaian) Popy Tanzil
1482 SPPL Kos-Kosan (12 Kamar Kos) Tjhang Kian Hin
1483 SPPL Ruang Pertemuan / Pendidikan Setyahadi, S. TH
1484 SPPL Toko Sembako Hasan Santoso
Kantor Penyalur Alat Kesehatan (PAK)
1485 SPPL Edy Prasetyo
dan Pedagang Besar Farmasi (PBF)
1486 SPPL Kos-Kosan (10 Kamar Kos) Tutik Herliani
Rumah Usaha Biro Perjalanan PT. Hee-
1487 SPPL Mochamad Djamil
jra Sahabat Utama
Tempat Usaha Workshop (Penjahit/
1488 SPPL Linda Yanto
Tailor)
1489 SPPL Kantor (Kantor Pemasaran) Ronny Fonda Kok
1490 SPPL Ruko (Toko Roti dan Es Krim) Arco Hartanto
1491 SPPL Rumah Usaha (Toko Kelontong) Kidung Surya Terang
Basuki Rakhmat /
1492 SPPL Toko Swalayan (Minimarker) Alfamart
Pemimpin Cabang
Toko (Toko Roti), Kantor (Konsultan
Keuangan dan Jasa) dan Tempat Usa- Maria Marissa Maha-
1493 SPPL
ha Kesehatan dan Kecantikan (Klinik rani
Kecantikan)
1494 SPPL Kantor Go Soe Kiong
1495 SPPL Rumah-Kos (9 Kamar Kos) Darmanto
1496 SPPL Rumah Kos (6 Kamar Kos) Tjan Intan Megawati
1497 SPPL Toko Elektronik Yeanni
1498 SPPL Kos-Kosan (14 Kamar Kos) A. Agus Para Triyanto
Kantor Distributor Bahan Bangunan &
1499 SPPL Hans Chandra
Penunjangnya
1500 SPPL Kos-Kosan (18 Kamar Kos) Vida Irawati
1501 SPPL Ruko Minarto
1502 SPPL Ruko Ronny, Lay
1503 SPPL Rumah Usaha (Toko Jamu) M. Zainuri CHB
Toko (Toko Kelontong) dan Fasilitas
1504 SPPL The Susan Wibowo
Penunjangnya
Rumah Usaha (Toko Kelontong dan
1505 SPPL Juslani
Rumah Kos (8 Kamar Kos)
1506 SPPL Rumah Usaha (Kantor) Regan Setiono
L - 253

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
1507 SPPL Kantor Ang Anton Asmadi
1508 SPPL Gudang Penyimpanan Patricia Gunawan A
1509 SPPL Ruko Katrin Hertanto
Gudang dan Kantor (Gudang Kantor
1510 SPPL Jen Chin Yang/Direktur
Komoditas Eksport Import)
1511 SPPL Ruko Kendro Tantomo
1512 SPPL Ruko (2 Unit) Rifkah Juniar
Putri Chandra Dewi,
1513 SPPL Kos-Kosan (14 Kamar Kos)
DRG.
Home Industri ( Pembuatan Roti dan
1514 SPPL Erwin Sanidjaja
Kue)
Suyudi Koeswanto/
1515 SPPL Home Industri (Kosmetik Sabun Padat)
Direktur
Ni Ketut Ayu Widian-
1516 SPPL Rumah Kos (8 Kamar Kos)
ingsih
1517 SPPL Ruko Juliani Harsono, DRA
1518 SPPL Rumah Usaha (Kantor Administrasi) Santoso Setyadi
Ruko (Toko Penjualan Suku Cadang Go Bambang Sugihan-
1519 SPPL
Kendaraan) toro
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti-
1520 SPPL Soeharijanto
kan (Panti Pijat Refleksi)
Nurcahyo Ranutomo/
1521 SPPL Toko Swalayan / Minimarket Alfamart
Pimpinan Cabang
1522 SPPL Rumah Usaha (Kantor Advokat) Mat Basori
Andry Andyassasi,
1523 SPPL Rumah Usaha (Praktek Dokter Gigi)
DRG
Ang Anggrayani Ayli-
1524 SPPL Ruko
ana
1525 SPPL Kos-Kosan (11 Kamar Kos) Sonny Iwan Santoso
Emeralda Yudia Pu-
1526 SPPL Kos-Kosan (19 Kamar Kos)
tri,SE
1527 SPPL Rumah Kos (4 Kamar Kos) Hadi Sutanto
Rumah Usaha (Toko Kelontong dan
1528 SPPL Mustopa
Depo Air Minum)
1529 SPPL Rumah Usaha ( Toko Jok Mobil ) Lelanatasia Limato
Nurcahyo Ranutomo/
1530 SPPL Toko Swalayan / Minimarket Alfamart
Pimpinan Cabang
1531 SPPL Ruko ( Jasa Foto Copy dan Penjilitan ) Sri Astutik
Gudang (Gudang Makanan & Minuman Sutrisno Karto Utomo/
1532 SPPL
Beralkohol) Direktur
Bambang Luckman
1533 SPPL Rumah Usaha ( Kantor Kontraktor )
Gunadi
L - 254

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Pembangunan Saluran Tersier Jalan
Ir. Erna Purnawati/
Raya Bumi Indah Sisi Utara Sepanjang
1534 SPPL Kepala Dinas PU Bina
± 485 Meter s/d Jalan Balongsari Tama
Marga
Sisi Barat Sepanjang ± 45 Meter
Pembangunan Saluran Tersier Jalan Ir. Erna Purnawati/
1535 SPPL Raya Bumi Indah Sisi Selatan Sepan- Kepala Dinas PU Bina
jang ± 545 Meter Marga
1536 SPPL Ruko (3 Unit) Jennie Wijaya
Eric Purboyo Soewan-
1537 SPPL Ruko (2 Unit)
dito
Tempat Usaha Kesehatan & Kecantikan
1538 SPPL Oei, Tonny Winarto
(Klinik Kecantikan)
1539 SPPL Rumah Kos ( 9 Kamar Kos ) Yulianto Tanoedjaja
1540 SPPL Rumah Usaha (Toko Daging) Muhamad Nur
Gudang (Penyimpanan Kayu) Central H.Said Nuh Bin Said
1541 SPPL
Usaha, UD Nungcie
Rumah Kos (6 Kamar Kos) dan Toko
1542 SPPL Titin Khamidah
(Toko Bangunan)
Tempat Usaha Workshop (Bengkel Mo-
1543 SPPL Mulyono Hadikusumo
bil) dan Kantor
1544 SPPL Kantor (Kantor Kontraktor) Michael Satrya. T
Kantor (Penyedia Alat Kesehatan) PT A. Donny Hunara /
1545 SPPL
Metalox Direktur Utama
1546 SPPL Ruko Faisal Tambunan
1547 SPPL Gudang Alat-Alat Olahraga Runo
1548 SPPL Kos-Kosan (12 Kamar Kos) Endang Sulistyaningsih
1549 SPPL Kos-Kosan (16 Kamar Kos) Natalia Hadikesuma
Johan Yuda Wicaksana/
1550 SPPL Kantor (Kantor Kontraktor)
Direktur
1551 SPPL Ruko (Toko Penjualan AC) Widajati
1552 SPPL Ruko BE, Kianto Wirajaya
1553 SPPL Rumah Kos (4 Kamar Kos) Sri Mardiati
Kantor (Kantor Distributor Peralatan
1554 SPPL Oyong Lukmanto
Kantor) dan Fasilitas Penunjangnya
1555 SPPL Rumah Usaha (Kantor Interior) Idawati Budiharjo
1556 SPPL Ruko Sumijati
1557 SPPL Ruko Juliani Harsono, DRA
William Roberth Adi
1558 SPPL Rumah Usaha (Kantor Ekspedisi)
Tjan
Rumah Usaha (Kantor Biro Perjalanan Matarianto / Direktur
1559 SPPL
Wisata) PT. Arta Mandiri Wisata Utama
L - 255

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
Gudang (Penyimpanan Alat Tulis), Kan- Sindu Kusumoputro/
1560 SPPL
tor, dan Fasilitas Penunjangnya Direktur Utama A
1561 SPPL Ruko (Toko Bahan Bangunan) Jasin Ongko Hardjo
Fasilitas Penunjang Perkantoran (Toko Nurcahyo Ranutomo/
1562 SPPL
Swalayan Alfamart) Pimpinan Cabang
Gusti Yoshida Mirza,
1563 SPPL Ruko
ST
1564 SPPL Rumah Usaha (Toko Sparepart) Sriantono
Rumah Usaha (Pengolahan Air Minum
1565 SPPL Hendry Prajogo
Isi Ulang)
Fasilitas Umum Kesehatan (Praktek
1566 SPPL Dokter) dan Fasilitas Penunjangnya Arief Poerwanto, ST
(Apotik)
1567 SPPL Toko (Sandal) I Putu Abdi Anom, Ir.
1568 SPPL Ruko (3 Unit) Yosua Kurniawan
1569 SPPL Rumah Usaha (Toko 2 Unit) H. Al. Ichwan Ayuskhan
Kantor dan Fasilitas Penunjang (Tempat Toharso, Ir / Direktur
1570 SPPL
Penyimpanan Barang/Gudang LPG) Utama
1571 SPPL Ruko (Toko Kacamata) Tommy Setiyono
Toko (Distributor Lensa Kacamata dan Rudy Limsa / Direktur
1572 SPPL
Softlen) PT. Indo Opto Inovasi Utama
1573 SPPL Kos-Kosan (12 Kamar Kos) Supaat
1574 SPPL Rukan (Kantor Asuransi) David Hendrawan
Toko Supplier Alat Kesehatan PT. Sem- Nurmasita Rahmi Dewi
1575 SPPL
bilan Mitra Abadi / Direktur
Rumah Usaha (Kantor Jasa Pengiriman
1576 SPPL Lianawaty
Barang)
1577 SPPL Kantor dan Toko (Toko Spring Bed) Liem Siok Lian
1578 SPPL Kos-Kosan (16 Kamar Kos) I Wayan Susila
Ruko (Toko Peralatan Rumah Tangga
Probo Suroto / Direktur
1579 SPPL dan Penyalur Peralatan Perlengkapan
Utama
Kesehatan)
1580 SPPL Toko dan Fasilitas Penunjang Tan Tjin Kok
1581 SPPL Ruko (Toko Pakaian) Christine Hanna Wijaya
Rumah Usaha Biro Perjalanan Wisata Moch.Dharwanto,DRS
1582 SPPL
PT. Duta Perkasa Sejahtera / Direktur
1583 SPPL Ruko Mindjojo Tiong
Fasilitas Penunjang Kawasan Khusus
1584 SPPL Siti Aminah / Direktur
Militer ( Apotek )
Kantor ( Penyalur Alat Kesehatan ) PT.
1585 SPPL Santosa / Direktur
Anugerah Santosa Abadi
1586 SPPL Ruko Yuliana Kirno
L - 256

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
1587 SPPL Ruko (Toko Roti) Linda Verawati
Rumah Usaha (Toko Jam dan Alat Listr-
1588 SPPL Judi Susanto
ik 2 Unit)
1589 SPPL Rukan (Kantor Kontraktor) Bambang Siswanto
1590 SPPL Ruko (Toko Pakaian) Yuanita Susilo
1591 SPPL Kos-Kosan 18 Kamar Kos Budihardjo, ST
1592 SPPL Ruko Prayitno Halim
1593 SPPL Rumah Kos ( 9 Kamar Kos ) H. Moch Yusuf
Kantor (Perdagangan Besar) Yuen Lai Ping / Direk-
1594 SPPL
PT. APM Global International tur Utama
1595 SPPL Ruko Subiyanto Widjaya
1596 SPPL Ruko (2 Unit) Achmad Wahid
Soumen Mahanty/Di-
1597 SPPL Gudang (Penyimpanan Polowijo)
rektur Utama
Rumah Usaha (Kantor Biro Perjalanan Rani Setyo Mintari,
1598 SPPL
Wisata, Haji, dan Umroh) S.Pd
1599 SPPL Kantor Alat-Alat Farmasi Harlina, Dra./Direktur
1600 SPPL Rumah Usaha (Kantor) Shinta Dewi
Rumah Usaha (Kantor Penyewaan Alat- Wikan Kurnianto/Di-
1601 SPPL
Alat Pesta dan Dekorasi) rektur
1602 SPPL Rumah Usaha (Laundry) Dave Irawan
1603 SPPL Rumah Usaha (Toko Kelontong) Khwa Benny Cindaro
1604 SPPL Ruko (Apotek) Suriani Hidayat
Perkantoran (Kantor Biro Perjalanan Syarif Hidayatullah /
1605 SPPL
Wisata) PT. Jannah Travel Indonesia Direktur Utama
Toko (Toko Bahan Bangunan) dan Gu-
1606 SPPL Go Herry Kurniawan
dang (Penyimpanan Bahan Bangunan)
Djoemilah D. Sri Oen-
1607 SPPL Ruko (3 Unit)
tari
Toko (Toko Kelontong) dan Fasilitas
1608 SPPL Yenny
Penunjangnya
1609 SPPL Rumah Kos (9 Kamar Kos) Rumiyati, BA
1610 SPPL Rukan (Kantor) Ngatimin, Drs.
1611 SPPL Toko dan Fasilitas Penunjangnya Yenny
Indarso Tjandra Wiba-
1612 SPPL Rumah Usaha (Kantor Swasta)
wa
1613 SPPL Tempat Usaha Restoran (Kafe) Agus Mulyono
1614 SPPL Ruko Henny Mawardji
Djie Jenny Christana
1615 SPPL Ruko
Mawardji
Sastra Harijanto Tjon-
1616 SPPL Rumah (Toko Alat-Alat Olahraga)
drokusumo
L - 257

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
Rumah Tempat Tinggal dan Toko (Kan- Beydra Yendi/ Pemimp-
1617 SPPL
tor Service Provider) in Cabang A
Rumah Usaha (Toko Kelontong & Agen
1618 SPPL Widiati / Direktur
Perjalanan Wisata)
Rumah Usaha Kantor Art Glass UD.
1619 SPPL Kayat Rianto
Pujangga Glass
1620 SPPL Ruko (Toko Bahan Bangunan) Bumi Halim
Puguh Suwandi,
1621 SPPL Rumah Usaha (Kantor)
SM.HK
Dody Eko Purwanto
1622 SPPL Ruko (Toko Pakaian Jadi)
dan Muntik
1623 SPPL Kos-Kosan (10 Kamar Kos) Wang Chien Yeh
1624 SPPL Rumah Kos (9 Kamar Kos) Agus Heryanto, Ir.
Freddy Chandra, Ir./
1625 SPPL Kantor “Biro Perjalanan Wisata”
Direktur
Rumah Usaha (Kantor Distributor Alat
1626 SPPL Edi Mulyono, SE.
Kesehatan)
1627 SPPL Rumah Usaha (Toko Kelontong) Handoko Sanjaya
Toko (Apotik) PT. Sidodadi Makmur Rachmad Fitriyanto,SE/
1628 SPPL
Pharma Direktur
1629 SPPL Ruko (2 Unit) Syukri Salim Basbed
Gwan Gwan (Samuel)
1630 SPPL Kos - Kosan (18 Kamar Kos)
Soetikno
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti-
1631 SPPL Arif Wibowo/Direktur
kan (Klinik Kecantikan) “Clarice”
1632 SPPL Ruko (Toko Alat-Alat Mekanik) Tirsa Rahardjo
Fasilitas Penunjang Perkantoran Toko Nurcahyo Rahutomo /
1633 SPPL
Swalayan / Minimarket Alfamart Pimpinan Cabang
1634 SPPL Ruko Susanto Baskara
1635 SPPL Ruko 2 Unit Sandi Lae
1636 SPPL Rumah Usaha (Kantor Konsultan) Ana Widyaningsih
Thomas Soetrisno Uto-
1637 SPPL Ruko
mo W., SH.
1638 SPPL Ruko dan Fasilitas Penunjangnya Eva Handojo
Ruko/Rukan (Toko dan Kantor Dis-
tributor Alat Kesehatan) dan Tempat
1639 SPPL Ninik Swatmawati
Usaha Kesehatan dan Kecantikan (Salon
Kecantikan)
Yermia Herman Dian
1640 SPPL Ruko (Toko Peralatan Teknik)
Lukito
1641 SPPL Rumah Usaha “Apotek” Kasipin
1642 SPPL Ruko Achmad Faholi
L - 258

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
MB Endro Dwi Mar-
1643 SPPL Kantor (Kantor Travel)
tantyo/Direktur Utama
1644 SPPL Kos-Kosan (12 Kamar Kos) Dwi Irma Wati
Markus Prasetyo Yanu-
1645 SPPL Rumah Usaha (Kantor)
ar Putra
1646 SPPL Rumah Kos (4 Kamar Kos) Bobby Sanjaya A.R
1647 SPPL Kantor dan Sarana Penunjangnya Maha Cakri Maduretno
1648 SPPL Rumah Kos (9 Kamar Kos) Calvich Alim, Ir
Rumah Usaha (Kantor Penyalur Alat Philipus Palulungan/
1649 SPPL
Kesehatan) Direktur
1650 SPPL Rumah Usaha Kantor Sangho Lee/Direktur
Fatmahadi Kumala/
Kantor (Perbankan BCA) dan Fasilitas
1651 SPPL Kepala Kantor Cabang
Penunjangnya
Utama
1652 SPPL Ruko Sunarto Harsojo
Ruko (Kantor Ekspedisi dan General Arief Sutjahyo Wahyu-
1653 SPPL
Trading) tomo/Direktur Utama
Tempat Usaha (Kantor Distributor Agen Willyjanto Kurniawan/
1654 SPPL
Elpiji) Direktur
1655 SPPL Ruko Johnatan Setiawan
Surya Adhi Pratisto,
1656 SPPL Toko (Planet Ban)
SE./Kepala Cabang
1657 SPPL Rumah Usaha (Kantor Koperasi) Perwito/Ketua I
Johanes Boedihardjo/
1658 SPPL Toko (Laundry)
Pemilik
1659 SPPL Ruko (Toko Souvenir) Suparti
Rumah Usaha (Toko Jajanan Khas
1660 SPPL Francky, Ir.
Surabaya)
Gudang (Gudang Ekspedisi) dan Kantor
1661 SPPL Yuda Sasmita
(Kantor Ekspedisi)
1662 SPPL Rumah Kos (8 Kamar Kos) Mukh Asaroh
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti- Hartanto Yuwono , Joe/
1663 SPPL
kan (Klinik Kecantikan) Direktur
1664 SPPL Rumah Usaha (Toko Kelontong) Amin Widjaja
1665 SPPL Kantor Perdagangan Besar Akihito Shinohara
Kantor (Kantor Bank) dan Fasilitas
1666 SPPL Deviansyah
Penunjang (ATM Ride Thru)
1667 SPPL Kantor Ino Mulyadi
1668 SPPL Fasilitas Umum Pendidikan (KB-TK) Dimas Wahyu Purnomo
1669 SPPL Rumah Usaha (Laundry) Suriansyah Susanto
Rumah Usaha (Rumah Kos (3 Kamar
1670 SPPL Suci
Kos) dan Toko Kelontong)
L - 259

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Lampiran
1671 SPPL Ruko (2 Unit) Feny Gunawan
1672 SPPL Kos-Kosan (10 Kamar Kos) Kusuma Hendrati A
1673 SPPL Kantor Singgih Setiawan
1674 SPPL Rumah Usaha (Kantor Tour dan Travel) Suri Yanto
1675 SPPL Rumah Kos (9 Kamar Kos) Soekaryo
1676 SPPL Rumah Kos (6 Kamar Kos) Inestia Himayanti
Tempat Usaha Kesehatan dan Kecanti-
1677 SPPL Ardianti Nugraheni
kan (Klinik Kecantikan)
Wakhida Rizky In-
1678 SPPL Asrama (Mess Karyawan)
drasari
Kantor dan Tempat Usaha Kesehatan
1679 SPPL dan Kecantikan (Distributor Alat Kese- Theresia Novianingrum
hatan)
1680 SPPL Gudang (Penyimpanan Lampu) Xue Xieping
1681 SPPL Toko Titik Hidayati
Rumah Usaha (Kantor Biro Perjalanan
1682 SPPL Hindun
Wisata)
Rumah Usaha (Toko Kelontong) dan
1683 SPPL Kidung Surya Terang
Kos-Kosan (17 Kamar Kos)
1684 SPPL Gudang Alat-Alat Scaffolding/ Besi H. Mosaki
1685 SPPL Ruko Vannesa Theoseputra
Toko (Toko Kelontong) dan Kantor
1686 SPPL Devi Lasmin
(Kantor Administrasi)
Thomas Robby Iskan-
1687 SPPL Kantor BCA
dar
Rumah Usaha (Toko Jual Beli Sewa
1688 SPPL Riasan, SE
Scaffolding)
Enny Sukowati/ Go Bin
1689 SPPL Toko (Showroom Mobil)
Tie
1690 SPPL Rumah Usaha (Toko Kelontong) Hj. Faridah
1691 SPPL Ruko dan Fasilitas Penunjang Yudi Wibisono Winarjo
1692 SPPL Ruko (2 Unit) Susilo, SE
Fasilitas Penunjang Asrama Haji (Kan-
1693 SPPL H. Samsul Anam
tin)
1694 SPPL Fasilitas Umum Kesehatan (Kinik) Arwani Budi Prasetyo
Daniel Djoko Tarliman,
1695 SPPL Rumah Usaha (Kantor Gift Box)
SH
1696 SPPL Ruko (Toko Sembako) Hairiany
1697 SPPL Ruko (Toko Penjualan Tas) Teguh Kurniawan
1698 SPPL Rumah Usaha (Toko Alat Olahraga) Lanny Laemonta
1699 SPPL Toko (Showroom) Abdul Rozaq
L - 260

Jenis
No Kegiatan Pemrakarsa
Dokumen
Gudang dan Kantor (Gudang dan Kan-
1700 SPPL Siegmund Sugiharto
tor Agen LPG)
1701 SPPL Rumah Usaha (Toko Tas) Aldy Erwin Ardiansyah
1702 SPPL Rumah Kos (8 Kamar Kos) Untung Amaliyanto
1703 SPPL Ruko (4 Unit) Sriwulan, SH
1704 SPPL Toko Ho Indah Listyawati
1705 SPPL Ruko (3 Unit) Tanti Megawati
1706 SPPL Kantor dan Fasilitas Penunjang Andi Maulana Tamerlan
1707 SPPL Kantor RR. Soendari
Rumah Usaha (Kantor Distributor Alat
1708 SPPL Laboratorium, Farmasi, dan Kedokter- Joko Tri Susilo, SE
an)
1709 SPPL Kantor (Biro Perjalanan Wisata) Welly Satrya Tjandra
1710 SPPL Rukan (Rumah Kantor) Yogia Pirus Tantomo
1711 SPPL Rumah Usaha (Toko) Agus Mulyono
1712 SPPL Toko dan Kantor Zen Azwad Basalamah
1713 SPPL Rumah Usaha (Toko Kelontong) H. Mat Said
1714 SPPL Kantor Alat Kesehatan Tjoeng Hiong Boen
1715 SPPL Ruko (2 Unit) Njoto Rachmat
1716 SPPL Rumah Usaha (Apotek) Mirnaeni
1717 SPPL Ruko (2 Unit) Budiwidjaja Rahardjo
Tony Aliem Subekti,
1718 SPPL Kantor (Kantor Cabang Pembantu)
SH
1719 SPPL Kos-Kosan (5 Kamar Kos) Ronawati Wongso
1720 SPPL Rumah Usaha (Toko Kelontong) Muzamil
1721 SPPL Ruko (Showroom Mobil) Afifudin
1722 SPPL Ruko Suliyaningsih
Alicia Thessalonica
1723 SPPL Ruko
Nata
1724 SPPL Kos-Kosan (19 Kamar Kos) Hadi Purwanto
1725 SPPL Rumah Usaha (Toko Penjualan LPG) Agus Suharto Basuki
Keterangan : -
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup, 2017
L - 261

Tabel 34A Dokumen Izin Lingkungan yang dikeluarkan tahun 2016-2017 di


Kota Surabaya
Tahun : 2017 Lampiran
No. Jenis Dokumen
Jumlah A
2016 2017
(1) (2) (3) (4)
1 AMDAL 30 32
2 UKL UPL 941 781
3 SPPL 875 912
Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Tabel 34B. Penerbitan Izin IPLC Tahun 2017 Kota Surabaya


Tahun : 2017
No Nama Perusahaan Alamat
(1) (2) (3)

1 Rumah Sakit Islam jemursari Jl. Jemursari No. 51-57, Surabaya

2 PT. Wika Karya Realty Jl. A Yani No. 176-178, Surabaya

3 PT. Delapan Delapan Kenongo Jl. Embong Kenongo No. 17, Surabaya

4 PT. Salim Ivomas Pratama Jl. Tanjung Tembaga No. 2-6, Surabaya
PT. Delapan Delapan Embong
5 Jl. Embong Malang No. 84, Surabaya
Malang
6 PT. Pelindo Husada Citra Jl. Perak Barat No. 239 A, Surabaya

7 PT. Sasana Boga Jl Kusuma Bangsa No. 116-118, Surabaya

8 PT. Bangun Prima Raya Jl. Bukit Darmo Boulevard

9 PT. Affinity Healthy Indonesia Jl. Nginden Intan Barat blok B Surabaya
10 PT. Victoria Mitra Abadi Jl. Kedungdoro No. 1-3
L - 262

No Nama Perusahaan Alamat


11 PPRS Cosmopolis Apartment Jl. Arief Rachman Hakim No. 147
12 PT. Wings Surya Jl. Menanggal II No. 1

13 PT. BANGUN PRIMA RAYA Jl. Bukit Darmo Boulevard

Balai Besar Laboratorium Kesehatan


14 Jl. Karang Menjangan No. 18
Surabaya
15 PT. Usaha Era Pratama Nusantara Jl. Prapat Kurung Utara No. 48

16 PT. AKR Corporindo, Tbk Jl. Nilam Timur

17 PT. AKR Corporindo, Tbk Jl. Nilam Utara

18 PT. Surabaya Jasa Medika Jl. Boulevard Famili Selatan Kav. 1


19 Rumah Sakit Darmo Jl. Raya Darmo No. 90
20 Badan Kerjasama Intiland Starlight Jl. Mayjend Yono Soewoyo Kav. 3

21 PT. Japfa Comfeed Indonesia Tbk Jl. Nilam Barat No. 5 - 7 - 9

22 PT. Megatama Wisata Nusantara Jl. Tidar No. 5

23 Rumah Sakit Wiyung Sejahtera Jl. Menganti No. 488


24 PT. Mapan Sejahtera Jl. Kalisari I No. 1

25 PT. Sumber Organik Jl. Romokalisari LPA Benowo

26 Rumah Sakit Umum Haji Surabaya Jl. Manyar Kertoadi No. 10

27 Rumah Sakit Umum Haji Surabaya Jl. Manyar Kertoadi No. 10

28 PT. Pakuwon Jati Jl. Basuki Rahmat No. 8 - 12

29 PT. Bayu Beringin Lestari Jl. Pemuda No. 33 - 37

30 PT. Pakuwon Jati Jl. Basuki Rahmat No. 8 - 12

31 PT. Pakuwon Jati Jl. Kejawan Putih Mutiara No. 17

32 PT. Gedung Berkat Damai Sejahtera Jl. Dharmahusada No. 189


33 PT. Pakuwon Jati Jl. Embong Malang No. 25 - 31
L - 263

Jenis Usaha Jenis Permohonan Nomor Izin


Apartemen Cosmopolis Baru 660.31/186/436.7.12/2017 Lampiran
Pembuatan sabun dan detergent Perpanjangan 660.31/198/436.7.12/2017 A
Apartemen Puncak Bukit Golf
Baru 660.31/238/436.7.12/2017
Tower A

Laboratorium Baru 660.31/239/436.7.12/2017

Tangki Timbun Baru 660.31/240/436.7.12/2017

Pengelolaan Tangki Timbun,


Bongkar Muat, Pengangkutan/ Baru 660.31/241/436.7.12/2017
Pendestrian Bahan Kimia Cair

Pengelolaan Tangki Timbun,


Bongkar Muat, Pengangkutan/
Baru 660.31/242/436.7.12/2017
Pendestrian Bahan Kimia Cair
dan Bahan Bakar Minyak
RS National Hospital Baru 660.31/282/436.7.12/2017
Rumah Sakit Darmo Perpanjangan 660.31/283/436.7.12/2017
Spazio Baru 660.31/284/436.7.12/2017

Edible oil plant & pelletizing Perpanjangan 660.31/328/436.7.12/2017

Hotel Baru 660.31/329/436.7.12/2017

Rumah Sakit Baru 660.31/375/436.7.12/2017


Apartemen Baru 660.31/376/436.7.12/2017
Tempat pemrosesan akhir
Baru 660.31/380/436.7.12/2017
sampah
Rumah Sakit Umum Haji Sura-
Perpanjangan 660.31/388/436.7.12/2017
baya (Lumpur aktif)
Rumah Sakit Umum Haji Sura-
Perpanjangan 660.31/389/436.7.12/2017
baya (RBC)
Mall Tunjungan Plaza 1 Perpanjangan 660.31/397/436.7.12/2017
Pusat pertokoan, rekreasi anak-
anak, hiburan umum, hotel
Perpanjangan 660.31/417/436.7.12/2017
HPP, rumah makan, rumah toko
dengan fasilitas perparkiran
Mall Tunjungan Plaza 3-4 Perpanjangan 660.31/418/436.7.12/2017
Mall/ Pusat Perbelanjaan East
Perpanjangan 660.31/444/436.7.12/2017
Coas Center
Hotel Maxone Baru 660.31/445/436.7.12/2017
Hotel Sheraton Perpanjangan 660.31/464/436.7.12/2017
L - 264

No Nama Perusahaan Alamat

34 Rumah Sakit TNI AL DR. Ramelan Jl. Gadung No. 1


35 PT. HM Sampoerna Jl. Taman Sampoerna No. 6 - 8
36 PT. Saripuri Permai Hotel Jl. Mayjend Sungkono No. 120
37 PT. Astra International Tbk Jl. Pecindilan No. 42

38 CV. Persada Humanika Jl. Raya Rungkut Mapan FA No. 7

39 PT. Astra International Tbk Jl. Lidah Wetan No. 27


40 PT. Astra International Tbk Jl. Jemursari No. 215
41 PT. Astra International Tbk Jl. HR Muhammad No. 2, 4, 6, 8, 10

42 PT. Senopati Perkasa Jl. Stasiun Kota No. 22

43 PT. Win Win Realty Centre Jl. Mayjend Sungkono No. 87 - 89

PT. Pertamina (Persero) TBBM


44 Jl. Perak Barat No. 277
Surabaya Group

45 PT. Mas Murni Indonesia Tbk Jl. Yos Sudarso No. 11

46 PT. Sandra Buana Medika Jl. Kendangsari No. 38

47 PT. Sinar Galaxy Jl. Dharmahusada Indah Timur No. 37

48 PT. Sinar Galaxy Jl. Dharmahusada Indah Timur No. 35

49 PT. Petra Town Square Jl. Siwalankerto No. 146 - 148

50 PT. Vitapharm Jl. Panjang Jiwo No. 42

51 PT. Win Win Realty Centre Jl. Mayjend Sungkono No. 87

Jl. Lebak Jaya Tengah No. 24 (lama: Jl.


52 PT. Kinara Gilang Semesta
Lebak Jaya Utara III A)
Jl. Benowo No. 5 (lama: Jl. Raya Benowo
53 Yayasan Darus Syifa’ Surabaya
No. 5 RT 01 RW 01)
Jl. Graha Sampurna Indah Blok E - 3, 6, 8,
54 PT. Graha Sejahtera Medika
10, 12, 14, 16, 18, 20, 22 Surabaya
Jl. Raya Margorejo Indah No. 97 - 99
55 PT. Tridjaya Kartika
Surabaya
L - 265

Jenis Usaha Jenis Permohonan Nomor Izin

Rumah Sakit Baru 660.31/498/436.7.12/2017 Lampiran


Industri rokok Baru 660.31/516/436.7.12/2017 A
Hotel Shangri-La Perpanjangan 660.31/517/436.7.12/2017
Showroom dan service Baru 660.31/559/436.7.12/2017
Laboratorium, klinik spesialis
Baru 660.31/560/436.7.12/2017
dan apotek
Showroom dan service Baru 660.31/570/436.7.12/2017
Showroom dan service Baru 660.31/571/436.7.12/2017
Showroom, kantor dan bengkel Baru 660.31/597/436.7.12/2017
Pusat Perbelanjaan (Pasar
Perpanjangan 660.31/639/436.7.12/2017
Atom)
Pusat perbelanjaan/mall, apar-
temen dan hotel (Ciputra World Perpanjangan 660.31/641/436.7.12/2017
Surabaya)

Migas distribusi Perpanjangan 660.31/657/436.7.12/2017

Jasa perhotelan dan Gedung


Perkantoran IBT Center (Hotel Baru 660.31/667/436.7.12/2017
Garden Palace)
Rumah Sakit Khusus Ibu dan
Baru 660.31/690/436.7.12/2017
Anak
Pusat perbelanjaan (Galaxy
Perpanjangan 660.31/729/436.7.12/2017
Mall 1)
Pusat perbelanjaan (Galaxy
Perpanjangan 660.31/730/436.7.12/2017
Mall 2)
Apartemen, Pertokoan dan
Baru 660.31/747/436.7.12/2017
Perkantoran
Industri kosmetik Perpanjangan 660.31/748/436.7.12/2017
Kawasan superblok Ciputra
World Surabaya (Skyloft Soho Baru 660.31/754/436.7.12/2017
& The Voila Apartment)

Industri emas dan perak Baru 660.31/792/436.7.12/2017

Rumah Sakit Islam Darus Syi-


Perpanjangan 660.31/808/436.7.12/2017
fa’ Surabaya
Rumah Sakit Ibu dan Anak
Baru 660.31/880/436.7.12/2017
Graha Medika
Perdagangan barang dan jasa
Perpanjangan 660.31/901/436.7.12/2017
(Plaza Marina)
L - 266

No Nama Perusahaan Alamat

56 RSUD Bhakti Dharma Husada Jl. Raya Kendung No. 115 - 117 Surabaya

Jl. Buntaran No. 46 (lama: Jl. Buntaran


57 PT. Istana Tiara
No. 8) Surabaya

Jl. Buntaran No. 46 (lama: Jl. Buntaran


58 PT. Istana Tiara
No. 8) Surabaya

59 PT. Istana Tiara Jl. Pakal No. 9B19 - 9B21 Surabaya

Perkumpulan Perhimpunan Per-


60 awatan Penderita Penyakit Mata Jl. Undaan Kulon No. 17 - 19 Surabaya
Undaan
61 PT. Anugrah Kasih Asli Sejati Jl. Raya Arjuno No. 62 Surabaya
Komp. Perum. Citraland Surya Emerald
62 Perorangan
Mansion Utara Blok TX Kav. 10 Surabaya

63 PT. Besturi Delta Medika Jl. Manyar No. 9 Surabaya


Jl. Hayam Wuruk No. 6 (lama: Jl. Perwira)
64 PT. Graha Megaria Surabaya
Surabaya
Jl. Tenggilis No. 131 (lama: Jl. Raya Teng-
65 PT. Aktifitas Putra Mandiri
gilis No. 127) Surabaya
Jl. Gebang Pratama No. 19 - 21 (lama: Jl.
66 PT. Puncak Kertajaya Permai
Keputih Kec. Sukolilo) Surabaya

67 PT. Benoa Nusantara Jl. Ngagel No. 137 - 141 Surabaya

Jl. Arief Rahman Hakim No. 184 (lama


68 Rumah Sakit Onkologi Surabaya Perum PT. Araya Bumi Megah A2 / 07)
Surabaya

69 PT. Esa Sampoerna Jl. Dr. Ir. H. Soekarno No. 198 Surabaya

70 PT. Permata Bunda Bersama Jl. Kandangan No. 74 Surabaya


Rumah Sakit Ibu dan Anak Pura Jl. Pucang Adi No. 12, 14 & Jl. Pucang
71
Raharja Arjo No. 1, 3 Surabaya
Jl. Mayjend Sungkono No. 158 (Lama, Jl.
72 PT. Menara Bumi Sejahtera
Mayjend Sungkono No. 178) Surabaya
UPT. Rumah Sakit Mata Masyarakat Jl. Gayung Kebonsari Timur No. 49 Sura-
73
Jawa Timur baya
L - 267

Jenis Usaha Jenis Permohonan Nomor Izin

Rumah Sakit Umum Daerah Lampiran


Baru 660.31/911/436.7.12/2017
Bhakti Dharma Husada A
Jasa pengecatan dan injection
plastik spare part sepeda motor Baru 660.31/913/436.7.12/2017
(IPAL Washing)

Jasa pengecatan dan injection


plastik spare part sepeda motor Baru 660.31/914/436.7.12/2017
(IPAL Metalizing)
Jasa pengecatan spare part
Baru 660.31/915/436.7.12/2017
sepeda motor

Jasa pelayanan kesehatan mata


Perpanjangan 660.31/916/436.7.12/2017
(Rumah Sakit Mata Undaan)

Hotel Non Bintang Perpanjangan 660.31/961/436.7.12/2017


Rumah Sakit Orthopedi and
Baru 660.31/962/436.7.12/2017
Traumatology Surabaya

Rumah Sakit Bedah Surabaya Baru 660.31/986/436.7.12/2017

Plaza Town Square (Sutos) Baru 660.31/1007/436.7.12/2017

Pengelolaan Apartemen (Apar-


Perpanjangan 660.31/1043/436.7.12/2017
temen Metropolis)

Apartemen Puncak Kertajaya Baru 660.31/1044/436.7.12/2017

Pusat Perbelanjaan (Central


Baru 660.31/1045/436.7.12/2017
Point)

Rumah Sakit Onkologi Sura-


Perpanjangan 660.31/1096/436.7.12/2017
baya

Perkantoran, Perdagangan dan


Perpanjangan 660.31/1097/436.7.12/2017
Jasa Komersial
Rumah Sakit Bunda Baru 660.31/1098/436.7.12/2017

Rumah Sakit Baru 660.31/1124/436.7.12/2017

Hotel dan Perkantoran (Mayap-


Baru 660.31/1139/436.7.12/2017
ada Complex)

Rumah Sakit Khusus Mata Baru 660.31/1142/436.7.12/2017


L - 268

No Nama Perusahaan Alamat

74 PT. Dwijaya Manunggal Jl. A. Yani No. 16 - 18 Surabaya

PT. Astra International Tbk - UD Jl. Romokalisari No. 37 (lama: Jl. Raya
75
Trucks Sales Operation Romokalisari No. 37) Surabaya
Jl. Lontar No. 206 (lama: Jl. Raya Lontar
76 PT. Sandy Parasam Putra Jaya
No. 109) Surabaya
Rumah Sakit Gigi dan Mulut Uni-
77 Jl. Prof. DR. Moestopo No. 47 Surabaya
versitas Airlangga
Rumah Sakit Gigi dan Mulut Uni-
78 Jl. Prof. DR. Moestopo No. 47 Surabaya
versitas Airlangga

79 PT. Sandy Parasam Putra Jl. Flores No. 12 Surabaya


Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Tabel 35. Perusahaan yang Mendapat Izin Mengelola Limbah B3 di Kota : Surabaya
Tahun : 2017

No Nama Perusahaan Jenis Kegiatan/Usaha


(1) (2) (3)
1 PT. Damai Sentosa Cooking Oil Minyak Goreng
2 PT. Suparma, Tbk Industri Kertas
3 PT. Campina Ice Cream Industry Industri Es Krim
4 PPRS. Graha Bukopin Gedung Perkantoran
5 CV. Safari Utama Bengkel Dan Penyewaan Mobil
PT Pertamina(Persero) Depot LPG
6 Migas
Tanjung Perak
7 PT. Anugerah Sakti Abadi Perhotelan
8 PT. Mitrapak Era Mandiri Industri Pengepakan
9 PT. Bondi Syad Mulia Industri Pelapisan Logam
10 PT. Vitapharm Industri Kosmetik
11 PT. HM. Sampoerna, Tbk Industri Rokok
12 PT. Wings Surya Pembuatan Sabun Dan Detergent
13 RSUD. Bhakti Dharma Husada Rumah Sakit
14 PT. Kairos Logam Makmur Indutri Peleburan Alumunium
15 PT. Gunawan Dianjaya Steel Industri Plat Baja
16 PT. Griyamas Mukti Sejahtera Perhotelan
17 PT. Bintang Laut Timur Transportasi Kargo
L - 269

Jenis Usaha Jenis Permohonan Nomor Izin


Pusat Perbelanjaan, Hiburan, Lampiran
Restoran, Hypermarket dan
Sarana Kelengkapannya (Royal
Perpanjangan 660.31/1168/436.7.12/2017 A
Plaza)

Kantor dan bengkel Baru 660.31/1192/436.7.12/2017

Rumah Sakit Ibu dan Anak


Baru 660.31/1210/436.7.12/2017
(RSIA Lombok Dua Dua)
Rumah Sakit Gigi dan Mulut
Baru 660.31/1218/436.7.12/2017
(IPAL 1)
Rumah Sakit Gigi dan Mulut
Baru 660.31/1219/436.7.12/2017
(IPAL 2)
Rumah Sakit Ibu dan Anak
Perpanjangan 660.31/1222/436.7.12/2017
(RSIA Lombok Dua Dua)

Jenis Izin Nomor SK


(4) (5)
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/53/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/62/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/69/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/87/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/111/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/137/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/163/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/314/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/315/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/339/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/344/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/372/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/379/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/398/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/399/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/451/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/465/436.7.12/2017
L - 270

No Nama Perusahaan Jenis Kegiatan/Usaha


PT. Akzonobel Wood Finishes And
18 Industri Furniture
Adhesives Indonesia
19 PT. Japfa Comfeed Indonesia Edible Oil Plant & Pelletizing
20 UD. Adela Konveksi/Garment
21 RSGM. Universitas Hangtuah Rumah Sakit
PT. Patra Indonesia (Hotel Sing-
22 Perhotelan
gasana)
23 RS. Adi Husada Undaan Wetan Rumah Sakit
24 PT. Bayer Indonesia Industri Obat 
PT. Tirto Dewi Sejahtera (Graha
25 Gedung Perkantoran
Wonokoyo)
26 PT. Gunawangsa Investindo (Menur) Apartemen
27 RSIA. Kendangsari Rumah Sakit
28 PT. Pakis Megah Indah Pusat Perbelanjaan
29 PT. Djabesmen Industri Atap Fiber / Plafon
PT. Unison Indonesia Industrial Industri Pembuatan Mur, Baut
30
(Margomulyo 3 C) dan Alat Alat Sepeda
Pengelolaan Tangki Timbun,
PT. AKR Corporindo, Tbk (Nilam
31 Bongkar Muat, Pengangkutan/
Timur)
Pendestrian Bahan Kimia Cair
32 PT. Sinar Galaxy Pusat Perbelanjaan
33 PT. Albea Rigid Packaging Industri Plastik Kemasan  
34 PT. Rungkut Cahaya Industri Industri Adhesive Tape
35 PT. Pelindo Marine Service Pelayanan Jasa Perkapalan
36 PT. Astra International, Tbk (A. Yani) Showroom, Kantor Dan Bengkel
Pengelolaan Tangki Timbun,
PT. AKR Corporindo, Tbk (Nilam Bongkar Muat, Pengangkutan/
37
Utara) Pendestrian Bahan Kimia Cair
Dan Bahan Bakar Minyak
PT. Sinar Mas Agro Resources &
38 Industri Minyak Sawit
Technology, Tbk (Perpanjangan)
Industri Detergent , Sabung Dan
39 PT. Unilever Indonesia, Tbk
Kosmetik
40 PT. Bayu Beringin Lestari Pusat Perbelanjaan
41 PT. Usaha Era Pratama Nusantara Tangki Timbun
42 PT. Fertilitas Indonesia Jaya Rumah Sakit
43 PT. Sekman Wisata Perhotelan
44 PT. Surya Multi Indopack Industri Flexible Packaging
45 PT. Bumi Menara Internusa Industri Pengolahan Air Laut
RS. Bhayangkara H.S Samsoeri
46 Rumah Sakit
Mertojoso
L - 271

Jenis Izin Nomor SK


Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/472/436.7.12/2017 Lampiran
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/473/436.7.12/2017
A
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/497/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/515/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/524/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/608/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/611/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/649/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/666/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/683/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/711/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/724/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/725/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/731/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/740/436.7.12/2017


Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/741/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/742/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/765/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/794/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/795/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/835/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/839/436.7.12/2017


Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/881/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/883/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/885/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/925/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/987/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/997/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/998/436.7.12/2017
L - 272

No Nama Perusahaan Jenis Kegiatan/Usaha


47 PT. Kian Mulia Manunggal Industri Susu
PT. Japfa Comfeed Indonesia, Tbk
48 Pakan Ternak
(Margomulyo)
49 PT. Wahana Dian Ketjana Perhotelan
50 PT. Krisanthium Offset Printing Percetakan
Industri Bronze/Brass Ingot,
51 PT. Lucky Top Metals Bronze/Brass Bar, Valve &
Plumbing
52 PT. International Chemical Indsutri Industri Baterai
53 PT. Citra Artha Prima Percetakan
54 RS. Al Irsyad Rumah Sakit
Tempat Pemrosesan Akhir
55 PT. Sumber Organik (LPA Benowo)
Sampah
56 PT. PAL (Persero) Industri Perkapalan
57 PT. Sarana Warna Megah Industri Cat
58 RS. Mata Masyarakat Jawa Timur Rumah Sakit
Perdagangan, Jasa Konsultasi,
59 PT. Astra Grafia Jasa Kontraktor Peralatan Dan
Perlengkapan Kantor
60 PT. Besturi Delta Medika Rumah Sakit
61 Rumkital. Dr. Ramelan Rumah Sakit
Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
L - 273

Jenis Izin Nomor SK


Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/1022/436.7.12/2017 Lampiran
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/1023/436.7.12/2017 A
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/1100/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/1102/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/1107/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/1112/436.7.12/2017


Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/1123/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/1132/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/1156/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/1157/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/1191/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/1223/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/1224/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/1225/436.7.12/2017


Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/1226/436.7.12/2017
274 - L

Tabel 35. Perusahaan yang Mendapat Izin Mengelola Limbah B3 di Kota


Surabaya
Tahun: 2017

No Nama Perusahaan Jenis Kegiatan/Usaha


(1) (2) (3)
1 PT. Damai Sentosa Cooking Oil Minyak Goreng
2 PT. Suparma, Tbk Industri Kertas
3 PT. Campina Ice Cream Industry Industri Es Krim
4 PPRS. Graha Bukopin Gedung Perkantoran
5 CV. Safari Utama Bengkel Dan Penyewaan Mobil
PT Pertamina(Persero) Depot
6 Migas
LPG Tanjung Perak
7 PT. Anugerah Sakti Abadi Perhotelan
8 PT. Mitrapak Era Mandiri Industri Pengepakan
9 PT. Bondi Syad Mulia Industri Pelapisan Logam
10 PT. Vitapharm Industri Kosmetik
11 PT. HM. Sampoerna, Tbk Industri Rokok
12 PT. Wings Surya Pembuatan Sabun Dan Detergent
13 RSUD. Bhakti Dharma Husada Rumah Sakit
14 PT. Kairos Logam Makmur Indutri Peleburan Alumunium
15 PT. Gunawan Dianjaya Steel Industri Plat Baja
16 PT. Griyamas Mukti Sejahtera Perhotelan
17 PT. Bintang Laut Timur Transportasi Kargo
PT. Akzonobel Wood Finishes
18 Industri Furniture
And Adhesives Indonesia
19 PT. Japfa Comfeed Indonesia Edible Oil Plant & Pelletizing
20 UD. Adela Konveksi/Garment
21 RSGM. Universitas Hangtuah Rumah Sakit
PT. Patra Indonesia (Hotel Sing-
22 Perhotelan
gasana)
23 RS. Adi Husada Undaan Wetan Rumah Sakit
24 PT. Bayer Indonesia Industri Obat
PT. Tirto Dewi Sejahtera (Graha
25 Gedung Perkantoran
Wonokoyo)
PT. Gunawangsa Investindo
26 Apartemen
(Menur)
27 RSIA. Kendangsari Rumah Sakit
28 PT. Pakis Megah Indah Pusat Perbelanjaan
29 PT. Djabesmen Industri Atap Fiber / Plafon
PT. Unison Indonesia Industrial
30 Industri Pembuatan Mur, Baut dan Alat Alat Sepeda
(Margomulyo 3 C)
PT. AKR Corporindo, Tbk (Nilam Pengelolaan Tangki Timbun, Bongkar Muat, Pengang-
31
Timur) kutan/Pendestrian Bahan Kimia Cair
32 PT. Sinar Galaxy Pusat Perbelanjaan
33 PT. Albea Rigid Packaging Industri Plastik Kemasan
L - 275

Lampiran
Jenis Izin Nomor SK A
(4) (5)
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/53/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/62/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/69/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/87/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/111/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/137/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/163/436.7.12/2017


Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/314/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/315/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/339/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/344/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/372/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/379/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/398/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/399/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/451/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/465/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/472/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/473/436.7.12/2017


Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/497/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/515/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/524/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/608/436.7.12/2017


Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/611/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/649/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/666/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/683/436.7.12/2017


Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/711/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/724/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/725/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/731/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/740/436.7.12/2017


Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/741/436.7.12/2017
276 - L

No Nama Perusahaan Jenis Kegiatan/Usaha


(1) (2) (3)
34 PT. Rungkut Cahaya Industri Industri Adhesive Tape
35 PT. Pelindo Marine Service Pelayanan Jasa Perkapalan
PT. Astra International, Tbk (A.
36 Showroom, Kantor Dan Bengkel
Yani)
Pengelolaan Tangki Timbun, Bongkar Muat, Pen-
PT. AKR Corporindo, Tbk (Nilam
37 gangkutan/Pendestrian Bahan Kimia Cair Dan Bahan
Utara)
Bakar Minyak
PT. Sinar Mas Agro Resources &
38 Industri Minyak Sawit
Technology, Tbk (Perpanjangan)
39 PT. Unilever Indonesia, Tbk Industri Detergent , Sabung Dan Kosmetik
40 PT. Bayu Beringin Lestari Pusat Perbelanjaan
41 PT. Usaha Era Pratama Nusantara Tangki Timbun
42 PT. Fertilitas Indonesia Jaya Rumah Sakit
43 PT. Sekman Wisata Perhotelan
44 PT. Surya Multi Indopack Industri Flexible Packaging
45 PT. Bumi Menara Internusa Industri Pengolahan Air Laut
RS. Bhayangkara H.S Samsoeri
46 Rumah Sakit
Mertojoso
47 PT. Kian Mulia Manunggal Industri Susu
PT. Japfa Comfeed Indonesia, Tbk
48 Pakan Ternak
(Margomulyo)
49 PT. Wahana Dian Ketjana Perhotelan
50 PT. Krisanthium Offset Printing Percetakan
Industri Bronze/Brass Ingot, Bronze/Brass Bar, Valve
51 PT. Lucky Top Metals
& Plumbing
PT. International Chemical
52 Industri Baterai
Industri
53 PT. Citra Artha Prima Percetakan
54 RS. Al Irsyad Rumah Sakit
PT. Sumber Organik (LPA Ben-
55 Tempat Pemrosesan Akhir Sampah
owo)
56 PT. PAL (Persero) Industri Perkapalan
57 PT. Sarana Warna Megah Industri Cat
58 RS. Mata Masyarakat Jawa Timur Rumah Sakit
Perdagangan, Jasa Konsultasi, Jasa Kontraktor Pera-
59 PT. Astra Grafia
latan Dan Perlengkapan Kantor
60 PT. Besturi Delta Medika Rumah Sakit
61 Rumkital. Dr. Ramelan Rumah Sakit

Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
L - 277

Jenis Izin Nomor SK


(4) (5)
Lampiran
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3
660.1/742/436.7.12/2017
660.1/765/436.7.12/2017 A
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/794/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/795/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/835/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/839/436.7.12/2017


Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/881/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/883/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/885/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/925/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/987/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/997/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/998/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/1022/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/1023/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/1100/436.7.12/2017


Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/1102/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/1107/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/1112/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/1123/436.7.12/2017


Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/1132/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/1156/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/1157/436.7.12/2017


Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/1191/436.7.12/2017
Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/1223/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/1224/436.7.12/2017

Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/1225/436.7.12/2017


Tempat Penyimpanan Sementara Limbah B3 660.1/1226/436.7.12/2017
278 - L

Tabel 35A. Rekap Perusahaan yang Mendapat Izin TPS Limbah B3 2014-
2017 di Kota Surabaya
Tahun : 2017
Jumlah Izin yang Dikeluarkan
Bulan
2014 2015 2016 2017
(1) (3) (4) (5) (6)
Januari 0 1 0 1
Pebruari 1 0 2 5
Maret 1 1 1 1
April 0 0 4 5
Mei 0 1 0 8
Juni 1 1 1 2
Juli 2 0 5 5
Agustus 0 0 1 10
September 3 2 3 5
Oktober 1 3 1 4
Nopember 2 2 1 8
Desember 1 2 4 7
Jumlah 12 13 23 61

Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Tabel 36. Pengawasan Izin Lingkungan (AMDAL, UKL/UPL, Surat


Pernyataan Pengelolaan Lingkungan (SPPL)) di Kota Surabaya
Tahun : 2017
Nama
Waktu (tgl
No Perusahaan Hasil Pengawasan
/bln/ thn)
/Pemrakarsa
(1) (2) (3) (4)
Belum melaporkan pelaksanaan RKL-RPL semester II
tahun 2016
PT Bintang Belum memiliki izin lingkungan
1 Anugrah 27-Jan-17 Belum memiliki IPLC
Persada IPAL belum dilengkapi alat pengukur debit
Belum melakukan pengujian air limbah pada semester
II tahun 2016
PT Aktifitas Belum melaporkan pelaksanaan RKL-RPL semster II
2 26-Jan-17
Putra Mandiri tahun 2016
Belum memiliki IPLC
Terdapat parameter yang melebihi baku mutu (COD,
BOD, TSS) untuk pemantauan air limbah
L - 279

Nama
Waktu (tgl
No Perusahaan Hasil Pengawasan
/Pemrakarsa
/bln/ thn) Lampiran
Belum memantau semua sumber emisi dan udara A
ambien
Sarana prasarana cerobong tidak sesuai ketentuan
teknis
Belum melaporkan pelaksanaan RKL-RPL semester II
tahun 2016
Terdapat parameter yang melebihi baku mutu (COD,
PT Sekman BOD, TSS) untuk pemantauan air limbah
3 30-Jan-17
Wisata
Belum memantau semua sumber emisi dan udara
ambient
Belum memiliki izin TPS limbah B3
Belum melaporkan pelaksanaan RKL-RPL semester II
tahun 2016
Belum memantau semua sumber emisi dan udara
ambien
PT Mirama
4 26-Jan-17 Belum memiliki izin TPS limbah B3
Wisata
Belum mengidentifikasi limbah B3 yang dihasilkan,
belum ada neraca limbah B3
MoU dengan pihak ketiga berizin telah habis masa
berlakunya
Belum melaporkan pelaksanaan RKL-RPL semester II
tahun 2016
Terdapat parameter yang melebihi baku mutu (COD,
PT Wahana TSS) untuk pemantauan air limbah
5 2-May-17
Dian Kentjana
Belum memantau semua sumber emisi dan udara
ambien
Belum memiliki izin TPS limbah B3
Belum melaporkan pelaksanaan RKL-RPL semester II
tahun 2016
PT Hotel
Belum memiliki IPLC
6 Indonesia 3-May-17
Belum memantau semua sumber emisi dan udara
Natour
ambien
Belum memiliki izin TPS limbah B3
Belum melaporkan pelaksanaan RKL-RPL semester II
tahun 2016
Belum memiliki IPLC
PT Nawasaka Belum mengujikan air limbah tiap bulan
7 8-May-17
Wisesa Belum memantau semua sumber emisi dan udara
ambien
Belum memiliki izin TPS limbah B3
Belum menyerahkan manifest ke DLH
PT Papan Belum melaporkan pelaksanaan RKL-RPL semester II
8 10-May-17
Saranabhakti tahun 2016
Belum memiliki IPLC
280 - L

Nama
Waktu (tgl
No Perusahaan Hasil Pengawasan
/bln/ thn)
/Pemrakarsa
Terdapat parameter yang melebihi baku mutu (COD)
untuk pemantauan air limbah
Belum memantau semua sumber emisi dan udara
ambien
Belum memiliki izin TPS limbah B3
Belum melaporkan pelaksanaan RKL-RPL semester II
tahun 2016
Belum memiliki IPLC
Belum memantau kualitas air limbah tiap satu bulan
PT Puripacific sekali
9 12-May-17
Intiland
Belum memantau semua sumber emisi dan udara
ambien
Belum memiliki izin TPS limbah B3
Belum memiliki MoU dengan pihak ketiga berizin
Belum melaporkan UKL-UPL setiap 6 bulan sekali
Belum memiliki izin IPLC
Hotel Pop Belum memasang alat pengukur debit (flowmeter)
10 30-Agust-17
Diponegoro Belum melakukan pencatatan debit harian air limbah
Belum mengujikan kualitas air limbah
Belum memiliki izin TPS LB3
Belum melaporkan UKL-UPL setiap 6 bulan sekali
Hotel Pop Belum memiliki izin IPLC
11 05-Sep-17
Stasiun Kota Parameter melebihi baku mutu
Belum memiliki izin TPS LB3
PT. Red Planet Belum memiliki izin TPS LB3
12 06-Sep-17
Hotel Parameter melebihi baku mutu
Apartement Belum memiliki Izin TPS Limbah B3
13 19-Okt-17
Educity Belum menyerahkan LB3 ke pihak ketiga yang berizin
Belum melaporkan UKL-UPL setiap 6 bulan sekali
Belum memiliki Izin Pembuangan Air Limbah
PT. Puncak Parameter melebihi baku mutu
14 Kertajaya 24-Okt-17 Belum memisahkan saluran pembuangan air limbah
Permai dengan saluran limpasan air hujan
Belum memiliki Izin TPS Limbah B3
Belum menyerahkan Limbah B3 ke pihak yang berizin
Belum melaporkan UKL-UPL setiap 6 bulan sekali
PT. Mahkota Parameter melebihi baku mutu
15 Berlian 25-Okt-17 Belum mengujikan kualitas udara
Cemerlang Belum memiliki Izin TPS Limbah B3
Belum menyerahkan Limbah B3 ke pihak yang berizin
Keterangan : Pengawasan dan Pengendalian Dampak Lingkungan pada Kegiatan/
usaha Hotel dan Apartemen
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup kota Surabaya, 2017
L - 281

Tabel 36A. Pengawasan dan Pengendalian Dampak Lingkungan pada


Industri di Kota Surabaya
Tahun : 2017 Lampiran
Nama
A
Waktu (tgl/
No Perusahaan Hasil Pengawasan
bln/thn)
/Pemrakarsa
(1) (2) (3) (4)
PT Bumi Sarana prasarana cerobong tidak sesuai ketentuan
1 Menara 15-May-09 teknis
Internusa Belum memiliki izin TPS limbah B3
Belum memiliki izin lingkungan
IPLC telah habis masa berlakunya sejak 12 Desember
PT. Central 2014
2 Proteina Prima, 24-May-17 Belum memantau air limbah tiap satu bulan sekali
Tbk Terdapat parameter yang melebihi baku mutu (BOD,
COD, NH3-N) untuk pemantauan air limbah
Belum memantau semua sumber emisi
PT. Japfa
3 Comfeed 06-Jun-17 sementara ini tidak ada catatan
Indonesia, Tbk
Belum melaporkan pelaksanaan RKL-RPL semester II
tahun 2016
PT. Matahari Semester II 2016 belum mengujikan udara emisi cero-
4 05-Jun-17
Sakti bong boiler
MoU dengan pihak ketiga berizin untuk LB3 telah
habis masa berlakunya
Belum melaporkan pelaksanaan UKL-UPL Semester
PT. Kalimantan II 2016
5 18-Jul-17
Steel Belum melakukan pengujian udara emisi cerobong
boiler
PT. Kedawung Belum memiliki izin TPS LB3
6 Setia Industrial, 20-Jul-17
Tbk Parameter melebihi baku mutu
PT. Kedawung Belum memiliki izin TPS LB3
Setia Parameter melebihi baku mutu
7 Corrugated 20-Jul-17 Belum melaporkan hasil uji udara emisi
Carton Box Belum melaporkan hasil uji swapantau air limbah
Industrial setiap 3 bulan
PT. Steel Pipe
Industry of Adanya potensi kebocoran yang berasal dari emisi
8 31-Jul-17
Indonesia, Tbk fugitive kegiatan galvanizing
Unit
Belum memiliki izin TPS LB3
9 PT. Vitapharm 01-Agust-17
Parameter melebihi baku mutu
PT. Lucky Top
10 01-Agust-17 Izin TPS Limbah B3 sudah habis masa berlakunya
Metals
282 - L

Nama
Waktu (tgl/
No Perusahaan Hasil Pengawasan
bln/thn)
/Pemrakarsa
Belum memiliki Izin Pembuangan Air Limbah
PT. Yosomulyo
11 03-Agust-17 Posisi lubang sampling cerobong belum sesuai dengan
Jajag
ketentuan 2D/8D
Belum memiliki izin TPS LB3
PT. Untung Ber-
12 08-Agust-17 Belum melaporkan hasil uji swapantau setiap 3 bulan
sama Sejahtera
sekali
Belum memiliki Izin Pembuangan Air Limbah
Belum melakukan pengujian udara emisi dan ambien
PT. Asia Belum menyerahkan limbah B3 kepihak ketiga yang
13 12-Sep-17 berizin
Pramulia
Belum melaksanakan identifikasi dan pengelolaan
limbah B3
Belum memiliki izin TPS LB3
Ditemukan kegiatan yang tidak diatur dalam dokumen
yaitu pencucian bahan baku
Ditemukan kebocoran di area pencucian
CV. Sumber Ditemukan genangan air di area luar pabrik (berasal
14 18-Sep-17 dari kebocoran bak)
Rejeki
Terdapat pembuangan air di saluran sebelah pabrik
Belum melaporkan pelaksanaan Izin Lingkunga
Belum memiliki izin TPS LB3
Belum memiliki izin IPLC
PT. In Chan
15 19-Sep-17 Belum mengujikan udara ambien
Lastindo
Belum memiliki izin TPS LB3
Belum menyerahkan Limbah B3 kepada pihak ketiga
PT. Susanti yang berizin
16 03-Okt-17
Megah
Belum mengujikan kualitas udara
Belum memiliki Izin Pembuangan Air Limbah
Belum memasang alat pengukur debit (flowmeter)
PT. Gelora
17 17-Okt-17 Belum melakukan pencatatan debit harian air limbah
Djaja
Belum memiliki izin TPS LB3
Belum menyerahkan LB3 ke pihak ketiga yang berizin

Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup kota Surabaya, 2017
L - 283

Tabel 36B. Pengawasan dan Pengendalian Dampak Lingkungan pada Pusat


Perbelanjaan di Kota Surabaya
Tahun : 2017 Lampiran
Nama
A
Waktu (tgl/
No Perusahaan Hasil Pengawasan
bln/thn)
/Pemrakarsa
(1) (2) (3) (4)
Belum memiliki izin lingkungan
Belum melaporkan pelaksanaan RKL-RPL semester II
tahun 2014, 2016
Sarana prasarana cerobong tidak sesuai ketentuan
teknis
Belum memiliki IPLC
PT Benoa Terdapat parameter yang melebihi baku mutu (COD,
1 25-Jan-17
Nusantara BOD, pH) untuk pemantauan air limbah
Belum memantau semua sumber emisi
Sarana prasarana cerobong tidak sesuai ketentuan
Periode pengujian udara emisi dan ambien belum
sesuai ketentuan
Belum memiliki izin TPS limbah B3. Belum memiliki
MoU dengan pihak ketiga berizin
Belum memiliki izin lingkungan
Belum melaporkan RKL-RPL semester II tahun 2016
Belum memiliki IPLC
Belum memantau semua sumber emisi dan udara
ambien
Posisi lubang sampling belum sesuai ketentuan 2D/8D.
PT Persada Belum dilengkapi sarana sampling sesuai Kepka
2 31-Jan-17
Alam Nusantara Bapedal No.205 Tahun 1996
Belum memiliki TPS limbah B3
Belum mengidentifikasi semua limbah B3 yang di-
hasilkan
Belum memiliki izin TPS limbah B3
Belum memiliki MoU dengan pihak ketiga
berizin, belum dilengkapi manifest
Belum melaporkan pelaksanaan RKL-RPL semester II
tahun 2016
Belum memiliki izin lingkungan
IPLC telah habis masa berlakunya
PT Pakuwon Belum memantau air limbah tiap satu bulan sekali
3 07-Feb-17
Jati Belum memantau udara emisi dan ambien
Belum mengidentifikasi semua limbah B3 yang di-
hasilkan
Belum memiliki izin TPS limbah B3
Belum menyerahkan manifest limbah B3 ke DLH
284 - L

Nama
Waktu (tgl/
No Perusahaan Hasil Pengawasan
bln/thn)
/Pemrakarsa
Belum melaporkan pelaksanaan RKL-RPL semester II
tahun 2016
Belum memiliki izin lingkungan
IPLC telah habis masa berlakunya
PT Pakuwon Belum memantau air limbah tiap satu bulan sekali
4 17-Feb-17
Jati Belum memantau udara emisi dan ambien
Belum mengidentifikasi semua limbah B3 yang di-
hasilkan
Belum memiliki izin TPS limbah B3
Belum menyerahkan manifest limbah B3 ke DLH
Belum memiliki izin lingkungan
IPLC telah habis masa berlakunya
Belum memantau air limbah tiap satu bulan sekali
Terdapat parameter yang melebihi baku mutu (COD,
BOD, TSS) untuk pemantauan air limbah
Belum dilengkapi sarana sampling sesuai Kepka
PT Sinar Bapedal No.205 Tahun 1996. Posisi lubang sampling
5 09-Feb-17
Galaxy belum sesuai ketentuan 2D/8D
Belum mengidentifikasi semua limbah B3 yang di-
hasilkan
Belum memiliki izin TPS limbah B3
MoU dengan salah satu pihak ketiga telah habis masa
berlakunya sejak 5 Maret 2016
Belum menyerahkan manifest ke DLH
Belum memiliki izin lingkungan
IPLC telah habis masa berlakunya
Belum memantau air limbah tiap satu bulan sekali
Terdapat parameter yang melebihi baku mutu (COD,
BOD) untuk pemantauan air limbah
Belum memantau semua sumber emisi
PT Sinar Lubang sampling belum sesuai Kepka Bapedal No.205
6 09-Feb-17
Galaxy Tahun 1996
Belum mengidentifikasi semua limbah B3 yang di-
hasilkan
Belum memiliki izin TPS limbah B3
MoU dengan salah satu pihak ketiga telah habis masa
berlakunya sejak 5 Maret 2016
Belum menyerahkan manifest ke DLH
Belum melaporkan pelaksanaan RKL-RPL semester II
tahun 2016
7 PT Maspion 21-Feb-17 Belum memiliki izin lingkungan
IPLC telah habis masa berlakunya
Belum memantau air limbah tiap satu bulan sekali
L - 285

Nama
Waktu (tgl/
No Perusahaan Hasil Pengawasan
/Pemrakarsa
bln/thn) Lampiran
Terdapat parameter yang melebihi baku mutu (COD) A
untuk pemantauan air limbah
Belum memantau udara emisi dan ambien
Posisi lubang sampling belum sesuai ketentuan 2D/8D.
Belum dilengkapi sarana sampling sesuai Kepka
Bapedal No.205 Tahun 1996
Belum memiliki bangunan TPS limbah B3
Belum mengidentifikasi semua limbah B3 yang di-
hasilkan
Belum memiliki izin TPS limbah B3
Belum memiliki MoU dengan pihak ketiga berizin,
belum menyerahkan manifest ke DLH
Belum memiliki izin lingkungan
IPLC telah habis masa berlakunya
Belum memantau udara emisi dan ambien
Posisi lubang sampling belum sesuai ketentuan 2D/8D.
Belum dilengkapi sarana sampling sesuai Kepka
PT Arwinto
8 22-Feb-17 Bapedal No.205 Tahun 1996
Intan Wijaya
Belum mengidentifikasi semua limbah B3 yang di-
hasilkan
Belum memiliki izin TPS limbah B3
Belum memiliki MoU dengan pihak ketiga berizin,
belum menyerahkan manifest ke DLH
Belum memiliki izin lingkungan
IPLC telah habis masa berlakunya
Belum memantau udara emisi dan ambien
Posisi lubang sampling belum sesuai ketentuan 2D/8D.
Belum dilengkapi sarana sampling sesuai Kepka
9 PT Sasana Boga 08-Mar-17
Bapedal No.205 Tahun 1996
Belum memiliki bangunan TPS limbah B3
Belum mengidentifikasi semua limbah B3 yang di-
hasilkan
Belum memiliki izin TPS limbah B3
Belum melaporkan pelaksanaan RKL-RPL semester II
tahun 2016
Belum memiliki izin lingkungan
Belum memiliki IPLC
Belum mengujikan air limbah tiap 1 bulan sekali
PT. Gitanusa
10 19-Apr-17 Belum memantau udara emisi dan ambien
Sarana Niaga
Posisi lubang sampling belum sesuai ketentuan 2D/8D.
Belum dilengkapi sarana sampling sesuai Kepka
Bapedal No.205 Tahun 1996
Belum memantau udara ambien selama periode semes-
ter II tahun 2016
286 - L

Nama
Waktu (tgl/
No Perusahaan Hasil Pengawasan
bln/thn)
/Pemrakarsa
Belum memiliki bangunan TPS limbah B3
Terdapat parameter yang melebihi baku mutu (COD)
untuk pemantauan air limbah
Belum melaporkan pelaksanaan RKL-RPL semester II
tahun 2016
PT. Hardaya Posisi lubang sampling belum sesuai ketentuan 2D/8D.
11 4-May-17
widya Graha Belum dilengkapi sarana sampling sesuai Kepka
Bapedal No.205 Tahun 1996
Belum memiliki izin TPS limbah B3
Belum mengidentifikasi semua limbah B3 yang di-
hasilkan
Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup kota Surabaya, 2017

Tabel 37. Bencana Banjir, Korban, dan Kerugian di Kota Surabaya


Tahun : 2017
Total Area Jumlah Korban
Perkiraan
No Kecamatan Terendam
Mengungsi Meninggal Kerugian (Rp.)
(Ha)
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
1 Sukomanunggal 0 0 0 0
2 Tandes 0 0 0 0
3 Asem Rowo 0 0 0 0
4 Benowo 0 0 0 0
5 Pakal 0 0 0 0
6 Lakarsantri 0 0 0 0
7 Sambikerep 0 0 0 0
8 Genteng 0 0 0 0
9 Tegalsari 0 0 0 0
10 Bubutan 0 0 0 0
11 Simokerto 0 0 0 0
12 Pabean Cantian 0 0 0 0
13 Semampir 0 0 0 0
14 Krembangan 0 0 0 0
15 Bulak 0 0 0 0
16 Kenjeran 0 0 0 0
17 Tambaksari 0 0 0 0
18 Gubeng 0 0 0 0
19 Rungkut 0 0 0 0
L - 287

Total Area Jumlah Korban


Perkiraan
No Kecamatan Terendam
(Ha) Mengungsi Meninggal Kerugian (Rp.) Lampiran

20 Tenggilis 0 0 0 0
A
Mejoyo
21 Gunung Anyar 0 0 0 0
22 Sukolilo 0 0 0 0
23 Mulyorejo 0 0 0 0
24 Sawahan 0 0 0 0
25 Wonokromo 0 0 0 0
26 Karangpilang 0 0 0 0
27 Dukuh Pakis 0 0 0 0
28 Wiyung 0 0 0 0
29 Gayungan 0 0 0 0
30 Wonocolo 0 0 0 0
31 Jambangan 0 0 0 0

Keterangan :
Sumber : Badan Penanggulangan Bencana dan Perlindungan Masyarakat, 2017
Dinas Pekerja Umum Bina Marga dan Pematusan Kota Surabaya, 2017

Tabel 37A. Genangan pada Sistem Drainase Rayon Wiyung di Kota


Surabaya
Tahun : 2017

Area Genangan Lama Tinggi Luas Area


No Lokasi Area Genan- Genangan Genangan Genangan
Kecamatan gan (menit) (cm) (m2)
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
1 Wonokromo Jl. Adityawarman 10 10 0,793
2 Dukuh Pakis Gunungsari* 0 0 0,000
Perumahan Pondok
3 Wiyung 0 0 0,327
Rosan
4 Wonokromo Jl. Hayam Wuruk 10 10 1.962,798
5 Wonokromo Jl. Kesatrian 0 0 0,000
6 Wonokromo Jl. Brawijaya 0 0 0,000
7 Wonokromo Jl. Kesatrian 0 0 0,000
Jl. Gajah Mada Baru
8 Wonokromo 10 10 47.770,330
s.d Depan Yon Raider
9 Wonokromo Jl. Gunung Sari 0 0 0,000
Jl. Mayjend Sungkono
10 Dukuh Pakis 20 20 2.899,258
- POM BENSIN
288 - L

Area Genangan Lama Tinggi Luas Area


No Lokasi Area Genan- Genangan Genangan Genangan
Kecamatan gan (menit) (cm) (m2)
Jl. Mayjend Sungkono
11 Dukuh Pakis 15 15 799,130
- Darmo Park I
Jl. Mayjend Sungkono
12 Dukuh Pakis 0 0 0,000
- Kawasan Makam
Jl.H. Abdul Wahab
13 Dukuh Pakis 10 10 704,482
Siamin
Jl.Pakis Argosari (Ya-
14 Dukuh Pakis 10 10 13.178,602
maha)
15 Wiyung Jl.Jajar Tunggal 24 24 13.179,602
16 Wiyung Jl.Wiyung V - VI 24 24 17.758,720
Jl. Wiyung RW 2 (gg.
17 Wiyung 22 22 11.093,070
DPR)
18 Karangpilang Perum GSI 14 14 10.000,000
19 Wiyung Dukuh Karangan Jaya 11 11 584,515
20 Wiyung JL. Griya Babatan dsk 11 11 8.099,910
Perum. Lembah
21 Lakarsantri 8 8 3.362,805
Harapan
22 Lakarsantri Jl. Lidah Wetan RW 1 8 8 29.813,390
23 Lakarsantri Lontar Lidah Kulon 0 0 0,000
24 Lakarsantri Jl. Banjar Melati 10 10 1.453,968
25 Lakarsantri Jl. Lakarsantri RW 1 10 10 235,320
Jl. Lakarsantri (Jem-
26 Lakarsantri 10 10 678,686
batan perbatasan)
27 Lakarsantri SMP 40 0 0 0,000
28 Lakarsantri Bangkingan 60 60 554,394
29 Karangpilang Jl. Kedurus 1-4 10 10 148.564,600
30 Karangpilang Jl. Kebraon 2 15 15 435,764
Jl. Karang Pilang
31 Karangpilang 10 10 4.258,423
Kesatrian
32 Karangpilang Jl. Waru Gunung 20 20 752,758

Keterangan :
Sumber : Dinas Pekerjaaan Umum Bina Marga dan Pematusan Kota Surabaya,
2017
L - 289

Tabel 37B. Genangan pada Sistem Drainase Rayon Tandes di Kota Surabaya
Tahun : 2017
Lampiran
No
Area Genangan
Lokasi Area
Lama Tinggi Luas Area
Genangan Genangan Genangan
A
Kecamatan
Genangan (menit) (cm) (m2)
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
1 Sawahan Simokatrungan 37 30 0,117
Darmo Harapan (Dar-
2 Sukomanunggal 45 60 0,023
mo Indah Timur)
3 Sukomanunggal Jl.Pattimura 50 65 0,004
4 Sawahan Jl. Simo Katrungan 5/6 30 30 0,162
5 Sawahan Jl. Simo Katrungan XI 30 30 0,161
6 Sawahan Jl. Pakis Wetan 30 5 0,236
7 Dukuh Pakis Jl. Darmo Permai timur 15 10 0,012
Jl. Suko Manunggal s/d
8 Sukomanunggal 60 25 0,039
simojawar
9 Sukomanunggal Simorukun 30 8 0,016
Dukuh Kupang IX s/d
10 Sawahan 20 10 0,019
SD Jarak
11 Sawahan Simo Gunung G I 30 10 0,014
Balongsari (balong sari
12 Tandes 40 50 0,003
tama)
13 Tandes Manukan Krajan 40 30 0,003
Margomulyo (bawah
14 Tandes 80 40 0,023
jalan Tol)
15 Sukomanunggal Tanjungsari I 45 15 62,355
16 Sukomanunggal Satelit Indah 30 15 1,325
17 Sukomanunggal Jl. Satelit selatan 30 10 0,327
18 Sawahan Dukuh Kupang XX 30 10 0,094
19 Benowo Pakal 60 20 0,242
20 Tandes Manukan Lor 30 20 0,006
Romokalisari (bawah
21 Benowo 30 30 0,004
jembatan tol)
22 Krembangan Dupak Rukun 20 10 0,004
23 Asemrowo Tambak Mayor 30 30 0,008
24 Benowo Sememi 120 30 0,039
25 Genteng Ngemplak 30 20 0,009
26 Sukomanunggal Simorejo 50 20 0,012
27 Sukomanunggal Simo Langit 50 50 0,008
28 Sawahan Raya Tengger 50 20 0,131
29 Benowo Wisma Tengger 35 20 0,039
30 Dukuh Pakis Kupang Baru 45 60 0,039
31 Sukomanunggal Simo Hilir 35 45 0,062
290 - L

Area Genangan Lama Tinggi Luas Area


No Lokasi Area Genangan Genangan Genangan
Kecamatan
Genangan (menit) (cm) (m2)
32 Sukomanunggal Raya Simo Jawar 60 20 0,062
33 Dukuh Pakis Jl. Dukuh Pakis* 25 30 1,871
34 Sawahan Kp. Simogunung* 30 20 8,184
35 Sukomanunggal Kp. Simomulyo* 30 50 67,032
36 Tandes Kp. Balongsari* 30 30 45,207
37 Tandes Kp. Manukan Kulon* 45 20 38,193
38 Benowo Kp. Kandangan* 30 20 30,959
39 Benowo Kp. Benowo* 40 20 9,743
40 Sambikerep Kp. Candi Lempung* 30 30 2,962
41 Sawahan Kp. Pakis Tirtosari* 30 15 0,935
42 Benowo Kp. Sumberrejo* 45 40 62,355
43 Benowo Kp. Tambakdono* 45 40 54,561
44 Benowo Kp. Babat Jerawat* 45 40 21,824
45 Sawahan Banyu Urip Kidul** 30 40 5,324
Simpang Darmo Per-
46 Dukuh Pakis 15 10 0,031
mai**
47 Lakarsantri Jln. Raya Lontar** 40 50 0,019
Jln. Raya Bringin
48 Sambikerep 60 40 0,016
Indah**
Jln. Jurang kuping s/d
49 Pakal 60 30 0,054
Jln. Rejosari**
50 Sambikerep jln. Raya Sawo** 40 30 0,021
51 Tandes Kp. Tandes Lor** 30 30 0,026
Jln. Darmo indah Barat
52 Tandes 30 42 0,024
II**
exit Tol Romokalisa-
53 Benowo 30 23 0,080
ri**
dukuh langkir babat
54 Benowo 40 40 0,060
jerawat**

Keterangan :
Sumber : Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan Kota Surabaya,
2017
L - 291

Tabel 37C. Genangan pada Sistem Drainase Rayon Genteng di Kota


Surabaya
Tahun : 2017 Lampiran

Area Genangan Lama Tinggi Luas Area


A
No Genangan Genangan Genangan
Kecamatan Lokasi Area Genangan (menit) (cm) (m2)
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
1 Krembangan Jl. Ikan Duyung 30 20 0,065
2 Krembangan Jl. Tanjung Sadari 30 10 0,168
3 Krembangan Jl. Rajawali 45 8 0,055
4 Krembangan Jl. Pasar Krembangan 20 5 0,022
5 Bubutan Jl. Demak 20 10 0,561
6 Bubutan Jl. Semarang 15 10 0,234
7 Genteng Jl. Embong Gayam 0 0 0,000
8 Tegalsari Jl. Polisi Istimewa 27 4 0,998
9 Wonokromo Jl. Sawunggaling 0 0 0,000
10 Wonokromo Jl. Mangkunegoro 55 8 0,075
11 Tegalsari Jl. Dr. Soetomo 0 0 0,000
12 Tegalsari Jl. Untung Suropati 15 5 0,071
13 Wonokromo Jl. Diponegoro 0 0 0,000
14 Tegalsari Jl. Kartini 15 10 0,290
15 Sawahan Jl. Petemon III 109 12 0,413
16 Sawahan Jl. Petemon gg IV 55 12 0,413
17 Sawahan Jl. Petemon Barat 0 0 0,000
18 Wonokromo Jl. Padmosusastro 20 10 0,215
19 Wonokromo Jl. Bodri 0 0 0,000
20 Wonokromo Jl. Jambi 20 10 0,135
21 Wonokromo Jl. Cisedane 20 10 0,131
22 Wonokromo Jl. Ciliwung 15 10 0,144
23 Wonokromo Jl. Prapanca 15 10 0,126
24 Wonokromo Jl. Kanwa 0 0 0,000
25 Tegalsari Jl. Imam Bonjol 15 10 0,132
26 Tegalsari Jl. Teuku Umar 0 0 0,000
27 Tegalsari Jl. WR Supratman 15 5 0,080
28 Genteng Jl. Basuki Rahmat 0 0 0,000
29 Tegalsari Jl. Kedondong 27 8 0,220
30 Tegalsari Jl. Tegalsari 0 0 0,000
31 Genteng Jl. Genteng Besar 0 0 0,000
32 Sawahan Jl. Bromo 27 8 0,178
Jl. Raden Saleh dan Seki-
33 Bubutan 55 12 0,332
tarnya
34 Bubutan Jl. Tembakan 0 0 0,000
292 - L

Area Genangan Lama Tinggi Luas Area


No Genangan Genangan Genangan
Kecamatan Lokasi Area Genangan (menit) (cm) (m2)
Jl. Raya Dupak Mulai PGS
35 Bubutan 30 10 0,862
S/D Pom Bensin
Perempatan Dupak, De-
36 Bubutan 15 10 1,054
mak

Keterangan :
Sumber : Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan Kota Surabaya,
2017

Tabel 37D. Genangan pada Sistem Drainase Rayon Jambangan di Kota


Surabaya
Tahun : 2017
Area Genangan
Lama Tinggi Luas Area
No Genangan Genangan Genangan
Kecamatan Lokasi Area Genangan
(menit) (cm) (m2)
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
1 Gayungan Ketintang 90 20 11,505
2 Gayungan Ketintang Baru 65 30 4,193
Jl. Gayungan I, II dan
3 Gayungan 60 30 7,529
sekitarnya
4 Gayungan Per. Wisma Menanggal 60 20 2,946
5 Gayungan Kp. Dukuh Menanggal 60 20 1,871
6 Wonocolo Per. Bendul Merisi 60 20 10,600
7 Wonocolo Kp. Merisi Selatan 60 20 19,330
8 Wonokromo Per. Jagir Sidosermo 45 10 8,886
Jl. Jemur Sari dan seki-
9 Wonocolo 90 20 6,391
tarnya
10 Wonocolo Per. Jemur Andayani 60 10 8,511
Jl. Siwalan Kerto dan
11 Wonocolo 60 20 9,821
sekitarnya
Tenggilis
12 Per. Kutisari 60 30 7,810
Mejoyo
Tenggilis
13 Per. Kendang Sari 90 20 31,801
Mejoyo
Tenggilis
14 Jl. Panjang Jiwo IX 60 30 0,187
Mejoyo
Tenggilis
15 Jl. Kutisari Selatan 60 30 0,772
Mejoyo
L - 293

Area Genangan
Lama Tinggi Luas Area
No
Kecamatan Lokasi Area Genangan
Genangan Genangan Genangan Lampiran
(menit) (cm) (m2)
A
Tenggilis
16 Per. Kutisari Indah 60 30 3,274
Mejoyo
Gunungan-
17 Per. Tulus Harapan 0 0 0,000
yar
18 Rungkut Per. Rungkut Harapan 30 5 39,284
19 Rungkut Kp. Rungkut Permai 30 5 0,436
Gunungan-
20 Per. Gunung Anyar 30 10 14,186
yar
21 Rungkut Medokan Semampir 60 15 25,566
22 Sukolilo Kp. Semolowaru 60 15 2,494
Kp. Nginden Jangkun-
23 Sukolilo 120 15 3,118
gan
24 Wonokromo Kp Krukah Timur 60 15 1,364
25 Gubeng Kp. Baratajaya 0 0 0,000
26 Wonokromo Kp. Krukah 0 0 0,000
27 Gubeng Kp. Ngagel Tirto 25 10 3,430
28 Gubeng Kp. Ngagel Mulyo 0 0 0,000
29 Gubeng Kp. Ngagel Tama 0 0 0,000
30 Sukolilo Kp. Menur Pumpungan 0 0 0,000
31 Wonokromo Jl. SMEA (RSI) 10 15 0,312
32 Wonokromo Jl. Karangrejo 82 21 1,559
Perumahan Penjarin-
33 Rungkut 0 0 0,000
gansari
34 Wonocolo Kp. Jetis Wetan 0 0 0,000
35 Sukolilo Kp. Keputih Tegal 55 20 1,949
36 Rungkut Jl. Raya Medokan ayu 46 25 0,039
Jl. Penjaringansari
37 Rungkut 0 0 0,000
Timur
38 Rungkut Jl. Kedungasem 10 10 0,039
Gunungan-
39 Rungkut Madya 30 10 0,006
yar
40 Gayungan Gayungsari Barat 15 10 0,125
41 Gayungan Gayungsari Barat X 10 10 0,012
42 Gayungan Gayungsari Barat V 10 10 0,005
43 Rungkut Jl.Raya Medokan ayu 0 0 0,000
44 Rungkut Perum Medokan asri 0 0 0,000
45 wonocolo Siwalan Kerto Timur 0 0 0,000
46 Rungkut Rungkut Kidul 10 5 0,001
47 Jambangan Karah agung 0 0 0,000
48 Gayungan Gayungan 60 30 0,140
294 - L

Area Genangan
Lama Tinggi Luas Area
No Genangan Genangan Genangan
Kecamatan Lokasi Area Genangan
(menit) (cm) (m2)

49 Jambangan Jambangan 60 15 0,156


Jl Keputih dan sekitarn-
50 Sukolilo 60 10 1,247
ya
51 Sukolilo Kp. Manyar Rejo 20 20 0,624
52 Sukolilo Klampis Semalang 0 0 0,000
53 Sukolilo Menur Pumpungan 0 0 0,000
54 Gubeng Ngagel Tama 0 0 0,000

Keterangan :
Sumber : Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan Kota Surabaya,
2017

Tabel-37E. Genangan pada Sistem Drainase Rayon Gubeng di Kota


Surabaya
Tahun : 2017
Area Genangan Lama Tinggi Luas Area
No Genangan Genangan Genangan
Kecamatan Lokasi Area Genangan
(menit) (cm) (m2)
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
1 Sukolilo Kp. Klampis Jaya 14 8 0,062
2 Sukolilo Kp. Kedung Tomas 46 12 1,169
Kp. Kejawan Putih
3 Mulyorejo 46 1 1,481
Tambak
4 Sukolilo Kampus ITS/ Bunderan 0 0 0,000
5 Mulyorejo Kp. Manyar Sabrangan 20 10 0,655
Jl. Flores dan sekitarn-
6 Wonokromo 15 8 1,871
ya
7 Gubeng Jl. Raya Gubeng 15 5 0,094
Kp. Gubeng Klingsin-
8 Gubeng 15 5 0,935
gan
9 Gubeng Jl. Pucang Adi 20 10 0,187
10 Gubeng Jl. Pucang Anom Timur 15 5 0,187
11 Gubeng Jl. Menur 0 0 0,000
12 Gubeng Kp. Kalidami 10 5 0,117
13 Gubeng Kp. Gubeng Masjid 0 0 0,000
14 Gubeng Kp. Karang Menjangan 15 5 1,559
15 Mulyorejo Per. Mulyo Sari 30 10 6,547
16 Mulyorejo Sutorejo 10 5 7,015
L - 295

Area Genangan Lama Tinggi Luas Area


No Genangan Genangan Genangan
Kecamatan Lokasi Area Genangan Lampiran
(menit) (cm) (m2)
17 Mulyorejo Kalijudan 20 10 22,214 A
18 Tambaksari Kp. Karang Asem 20 10 12,549
19 Tambaksari Kp. Karang Empat 20 10 9,275
20 Tambaksari Kp. Bogen 10 5 0,164
21 Tambaksari JL. Salak dan sekitarnya 20 10 4,092
22 Kenjeran Kp. Pogot 10 5 1,949
23 Kenjeran Kp. Kedinding Lor 10 5 0,624
24 Kenjeran Kp. Kedung Mangu 15 10 2,806
25 Kenjeran Kp. Bulak Banteng 20 10 3,110
26 Semampir Kp. Wonokusumo Lor 10 5 1,520
27 Semampir Kp. Tenggumung Wetan 10 5 1,325
Kp. Bulak Banteng
28 Kenjeran 15 10 3,180
Kidul
29 Semampir Kp. Tenggumung Baru 15 5 1,169
Kp. Jati Purwo/Jati
30 Semampir 10 5 2,931
Srono
31 Semampir Kp. Wonosari Lor 10 5 0,585
32 Kenjeran Kp. Bulak Kenjeran 15 10 1,715
33 Komplek TNI AU/AL 10 5 0,374
34 Genteng Kp. Ambengan 20 10 0,097
35 Tambaksari Kp. Dukuh Setro 15 10 0,234
36 Simokerto Kp. Tambakrejo 10 5 0,199
Arif Rahman Hakim/
37 Sukolilo 25 10 0,094
Araya
38 Kenjeran Kyai Tambak Deres 10 5 0,070
39 Gubeng Jl. Dharma Husada 10 5 0,390
40 Kenjeran Kedung Cowek 10 5 0,003
41 Tambaksari Kp.Ploso Baru 30 15 0,140
42 Tambaksari Lebak Rejo 10 5 0,003
43 Mulyorejo Mulyosari Utara 25 10 0,047
44 Kenjeran Bulak Cumpat 10 5 0,007
45 Gelanggang Remaja 10 5 0,012
46 Tambaksari Jagiran 20 10 0,125
47 Kenjeran Bulak Tinjang 0 0 0,000
48 Tambaksari Lebak Timur 10 10 0,004
49 Tambaksari Setro Baru 10 5 0,001
50 Tambaksari Lebak Jaya Utara II 10 5 0,006
51 Semampir Jl. Sidorame 10 5 0,000
52 Tambaksari Jl. Prof. Dr. Moestopo 10 5 0,000
53 Semampir Jl. Hang Tuah 15 5 0,000
296 - L

Area Genangan Lama Tinggi Luas Area


No Genangan Genangan Genangan
Kecamatan Lokasi Area Genangan
(menit) (cm) (m2)
54 Semampir Jl. Iskandar Muda 20 10 0,000
55 Semampir Jl. KH Mas Mansyur 10 5 0,000
Pabean
56 Jl. Songoyudan 20 10 0,000
Cantikan
Pabean
57 Jl. Waspada 15 10 0,000
Cantikan
Pabean
58 Jl. Slompretan 15 10 0,000
Cantikan
Pabean
59 Jl. Bongkaran 15 10 0,000
Cantikan
Jl. Karang Tembok (sisi
60 Semampir 10 5 0,000
barat)
61 Semampir Jl. Bulaksari 10 10 0,000
62 Gubeng Jl. Biliton 15 10 0,000
63 Gubeng Jl. Jawa 15 10 0,000
64 Gubeng Jl. Kalimantan 10 5 0,000
65 Tambaksari Jl. Tambaksari 15 10 0,000
66 Tambaksari Jl. Residen Sudirman 15 10 0,000
67 Bulak Jl. Nambangan 20 10 0,000
68 Gubeng Jl. Pucang jajar 20 15 0,000
69 Kenjeran Jl. Randu 25 15 0,000
70 Mulyorejo Jl. Kertajaya Indah 15 5 0,000
Keterangan :
Sumber : Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan Kota Surabaya,
2017

Tabel 37F. Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi Tahun 2017 di Kota
Surabaya
Tahun : 2017
Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi
Januari Februari Maret April Mei
Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

SALURAN PRIMER                    
Saluran Kali Perbatasan
1 465 - 380 - - - - - - -
(primer)
2 Saluran Kalisumo - - 140 - 231 - 96 - 89 -
Saluran Jl. Mulyorejo
3 - - 287 - 181 - - - - -
(Primer)
L - 297

Lampiran
A

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des
JUMLAH
Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

                             

3 - 68 - 31 - 108 - - - - - - - 1055

30 - 3 - - - 2 - - - - - 16 - 607

- - - - - - - - - - - - - - 468
298 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
Saluran Jl. Gubeng
4               - - -
Kertajaya
Saluran Kalibokor
5 - - 258 - 3 - - - - -
(primer)
6 Saluran Srikana - - - - - - - - - -
Saluran Srikana Sisi
7 - - - - - - 45 - 2 -
Barat
Saluran Srikana Sisi
8 - - - - - - - - - -
Timur
Saluran Avoor Wonorejo
9 1536 - - 454 - 27 - - - -
(primer)
Saluran Pegirian
10 463 - 230 - - - - - 1 -
(primer)
Saluran Medokan Ayu
11 - - - - 10 - - - - -
(primer)
12 Kali Makmur Jarsongo - - - - - - - - - -
Saluran Kebon Agung
13 283 - 662 - 594 - 57 - - -
(primer)
14 KaliMas 7 - - - - - - - - -
Sal. KaliMas Jl. Ahmad
15 - - - - - - 149 - 937 -
Jais
Sal. KaliMas Jl. Kramat
16 - - - - - - - - - -
Gantung
17 Sal. KaliMas Jl. Peneleh - - - - - - - - - -
Sal. KaliMas Baru Jl.
18 - - - - - - - - 2 -
Teluk Kumai
Sal. KaliMas Jl. Kalimas
19               - - -
Barat
Sal. KaliMas Jl. Simpang
20 - - - - - - - - - -
Dukuh
Saluran Medokan
21 16 - - - - - - - - -
Semampir
Saluran Medokan
22 - - - - - - - - - -
Sawah
23 Saluran Kalisari 386 - 98 - 25 - - - - -
24 Saluran Kalitebu 591 - - - - - - - - -
Saluran Kalitebu Sisi
25 - - - - - - - - - -
Platuk
Saluran Kalitebu Sisi
26 - - - - - - - - - -
Tanah Merah
27 Sal. PA Dinoyo Jl. Kartini - - 4 - - - - - - -
L - 299

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
- - - - - - - - - - 52 - 65 - 117

- - - - - - - - - - - - - - 261

- - - - - - - - 4 - 7 - - - 11

- - - - - - - - - - - - - - 47

- - - - - - - - - - 38 - 12 - 50

- - - - - - 22 - 22 - 81 - 104 - 2246

- - - - - - - - - - - - 152 - 846

6 - - - - - - - 34 - - - 11 - 61

- - - - - - 423 - 124 - - - - - 547

- - - - - - - - 32 - 85 - 17 - 1730

- - - - - - 27 - - - - - - - 34

203 - - - - - - - - - - - - - 1289

- - - - - - - - 131 - 341 - - - 472

- - - - - - - - - - 444 - 660 - 1104

- - - - - - - - - - - - - - 2

- - - - - - - - - - 87 - 355 - 442

- - - - - - - - - - 41 - - - 41

98 - 253 - 206 - 22 - 4 - - - 7 - 606

- - - - - - - - - - 11 - - - 11

- - - - - - - - - - - - - - 509
- - - - - - - - - - 34 - 32 - 657

- - - - 90 - 146 - 37 - - - - - 273

- - - - - - - - 182 - 192 - 62 - 436

- - 33 - 53 - 5 - 64 - - - 9 - 168
300 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
Saluran Dinoyo Jl. Teuku
28 - - - - - - - - - -
Umar
Sal. PA Dinoyo Jl. Imam
29 7 - - - - - - - - -
Bonjol
30 Saluran Jl. Dinoyo - - - - - - 5 - - -
Sal. PA. Dinoyo Jl. Pan-
31 - - 1 - - - 1 - 2 -
degiling
Saluran Dinoyo Jl. Sam-
32 - - - - - - - - - -
ratulangi
Saluran Dinoyo Jl. Raya
33 - - - - - - - - 2 -
Darmo
Saluran Dinoyo Jl. Sri-
34 - - - - - - - - - -
wijaya
Saluran Dinoyo Jl. WR.
35 - - - - - - - - - -
Supratman
Saluran Dinoyo Jl. Dar-
36               - - -
mo (Ex. Granat)
37 Saluran Jl. Pandegiling I - - - - - - 9 - - -
38 Saluran Sek. Gogor - - - - - - - - - -
Saluran Sek. Gogor Mu-
39 - - - - - - - - - -
hammadiyah
40 Sal. Jarsongo - - - - - - - - - -
41 Saluran Jl. Pandugo - - - - - - - - - -
42 Saluran KAI Depo               - - -
Saluran Kebraon depan
43 - - - - - - - - - -
Kecamatan
44 Saluran Babatan Indah 8 - - - - - - - - -
45 Saluran Babatan Mukti - - - - - - - - - -
46 Saluran Kenjeran I 122 - - - - - - - - -
Saluran Kalibokor (Ge-
47 - - - - 315 - 659 - 420 -
dung Wanita)
Saluran Kalibokor
48 - - - - - - - - 3 -
(bundaran RSJ Menur)
49 Saluran Menur - - - - - - - - - -
50 Saluran Kalidami - - 76 - - - - - - -
51 Sal. Panjang Jiwo - - - - - - - - - -
52 Saluran Kaliwaron - - - - 287 - - - - -
Saluran Rungkut Al-
53 - - 4 - - - - - - -
ang-alang
54 Saluran Jl. Koblen Kidul - - - - 8 - 12 - - -
55 Saluran Jl. Cimanuk - - - - - - - - 1 -
L - 301

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
- - 4 - - - - - - - - - - - 4

- - - - - - - - - - - - - - 7

- - - - 4 - - - - - - - - - 9

46 - 311 - - - - - - - 4 - - - 365

- - 9 - - - - - - - - - - - 9

- - 1 - - - - - 24 - - - - - 27

- - 7 - 12 - 8 - - - - - - - 27

- - - - 54 - 32 - - - 20 - 17 - 123

- - - - - - - - - - - - 17 - 17

- - - - - - - - - - - - - - 9
- - 42 - - - - - - - - - - - 42

- - 17 - 38 - - - - - - - - - 55

- - 7 - 26 - 13 - 11 - - - - - 57
- - - - - - - - - - 25 - 74 - 99
- - - - - - - - - - - - 41 - 41

- - 16 - - - - - - - - - - - 16

- - - - - - - - - - - - - - 8
- - - - - - 18 - 53 - 2 - - - 73
- - - - - - - - - - - - - - 122

306 - - - - - - - - - - - - - 1700

- - - - - - 42 - 423 - - - - - 468

19 - - - - - - - - - - - - - 19
- - - - - - - - - - 69 - - - 145
- - - - - - 14 - - - - - - - 14
- - - - - - - - - - - - - - 287

- - - - - - - - - - - - - - 4

- - - - - - - - - - - - 2 - 22
24 - - - - - - - - - - - - - 25
302 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
Saluran Dinas Pertanian
56 - - - - - 10 - - - -
Wonorejo
57 Saluran Wonorejo - - - - - - - - - -
58 Saluran Jl. Marmoyo - - - - - - - - - -
59 Saluran Jl. Darmo kali - - - - - - - - - -
60 Saluran Gadukan Timur - - - - - - - - - -
61 Saluran Jl. Pahlawan 20 - - - - - - - - -
62 Saluran Tugu Pahlawan - - - - - - - - - -
63 Saluran Raya Kenjeran - - 52 - 2 - - - - -
Saluran Jl. Embong
64 - - - - - - - - - -
Malang
65 Saluran Indragiri 2 - - - - - 5 - 12 -
66 Saluran Jl. Gajah Mada - - - - - - - - - -
Saluran Jl. Mayjen Sung-
67 - - - - - - - - - -
kono
68 Saluran Jl. Genteng kali - - - - - - - - - -
Saluran Jl. Bendul Merisi
69 - - - - - - - - - -
Besar
70 Saluran JL. Ciliwung - - - - - - - - - -
71 Saluran Jl. Bogowonto - - - - - - - - - -
Saluran Jl. Dupak (Jem-
72 4 - - - - - - - - -
batan Genting)
Saluran Jl. Parang Ku-
73 - - - - - - 16 - - -
sumo
Saluran Jl. Parang
74 - - - - - - - - - -
Barong
75 Saluran Kali Lamong - - - - - - - - - -
76 Saluran PA. Jl. Dupak - - 5 - 4 - - - - -
77 Saluran PA. Mungsing 20 - 1 - 29 - 17 - - -
Sal. Mungsing Jl. Perak
78 12 - - - - - - - - -
Timur
79 Saluran Kenpark 15 - - - - - - - - -
Saluran Jenggolo Jl.
80 - - 3 - - - - - - -
Balmbangan
81 Saluran RS Al Gading               - - -
82 Saluran Jl. Bulak Cumpat - - 210 - - - - - - -
SALURAN SKUNDER                    
83 Saluran Wonosari Tegal - - 122 - 24 - - - - -
84 Saluran Wonosari - - - - - - - - - -
85 Saluran Wonoarum               - - -
L - 303

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
- - - - - - - - - - - - - - 10

- - - - - - - - 78 - 139 - 36 - 253
- - - - - - 10 - - - - - - - 10
- - - - - - - - - - 1 - - - 1
- - - - - - - - 22 - - - - - 22
- - - - - - - - - - - - - - 20
- - - - - - - - 8 - - - - - 8
- - - - - - - - - - - - - - 54

- - - - 12 - - - - - - - - - 12

- - - - - - - - - - - - 2 - 21
- - - - - - - - - - 3 - - - 3

- - - - - - - - - - - - - - 0

- - - - 2 - 2 - 3 - - - - - 7

- - - - - - - - 22 - - - - - 22

- - - - 3 - - - - - - - - - 3
- - - - - - - - - - 13 - - - 13

- - - - - - - - - - - - - - 4

- - - - - - - - - - - - - - 16

- - - - - - - - 1 - - - - - 1

- - 24 - - 45 - - - - - - - - 69
- - 481 - 18 - - - 2 - - - - - 510
8 - 37 - 33 - 41 - 15 - 11 - - - 212

- - - - - - - - - - - - - - 12

- - - - - - - - - - - - - - 15

- - - - - - - - - - - - - - 3

- - - - - - - - - - - - 2 - 2
- - - - - - - - - - - - - - 210
                             
- - - - - - - - - - - - - - 146
- - 46 - 18 - - - - - - - - - 64
- - - - - - - - - - - - 55 - 55
304 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
86 Saluran Suramadu - - - - - - 761 - 662 -
87 Sal. Raya Wiyung 25 - 14 - - - - - - -
Sal. Tengah Raya Wi-
88 - - - - - - - - - -
yung
89 Saluran Kalijudan - - - - 95 - - - - -
Saluran Sekunder Jl.
90 - - - - 22 - 20 - - -
Bulak Setro
Saluran Sekunder Jl.
91 - - - - - - - - - -
Tubanan
Saluran Sekunder Jl.
92 - - - - - - - - - 50
Simo Jawar
93 Saluran Medokan Asri - - - - - - - - - -
Saluran Medokan Kam-
94 - - - - - - - - - -
pung
Saluran Jl. Sutorejo
95 - - - - - - - - - -
Prima (sekunder)
Saluran Rungkut Asri
96 - - - - - - - - - -
Utara
97 Saluran Jl. Tapak Siring - - - - - - - - - -
98 Saluran Jl. Pagesangan - - - - - - - - - -
Salaluran Darmo Santo-
99 - - - - - - - - - -
sa (sekunder)
Saluran Keputih Tegal
100 - - - - - - - - - -
Timur
101 Saluran Jl. Patua - - - - - - - - - -
Saluran Kertomenang-
102 - - - - - - - - - -
gal
103 Saluran Siwalan kerto - - - - - - - - - -
Saluran Jl. Kunti
104 1 - - - - - - - - -
(sekunder)
105 Sal. Jl. Sarono Jiwo 750 - - - - - - - - -
Saluran Gunung Sari
106 10 - - - - - - - - -
Indah (skunder)
107 Saluran Gununganyar - - - - - - - - - -
Saluran Gununganyar
108         - - - - - -
Jaya
Saluran Gununganyar
109 - - 54 - - - - - - -
Kidul
Saluran Gununganyar
110 - - - 6 - - - - - -
Timur
Saluran Gununganyar
111         - - - - - -
Tambak
L - 305

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
- - - - - - - - - - - - - - 1423
- - - - 21 - - - 89 - - - - - 149

- - - - 6 - - - - - - - - - 6

12 - 50 - 18 - - - - - - - - - 175

- - - - - - - - - - - - - - 42

- - - 50 - - - - - - - - - - 50

- - - - - 45 - - - - - - - - 95

- - - - - - - - 4 - - - - - 4

- - - - - - - - - - 2 - - - 2

- - - - - - - - 42 - 78 - - - 120

- - - - - - - - - - 4 - - - 4

- - - - - - - - - - 31 - - - 31
- - - - - - - - - - 6 - - - 6

- - - - - - - - - - 81 - - - 81

- - - - - - - - - - 103 - - - 103

- - - - 1 - - - - - - - - - 1

- - - - - - - - - - 26 - - - 26

- - 6 - - - 41 - 45 - 17 - - - 109

- - - - - - - - - - - - - - 1

- - - - - - - - - - - - - - 750

- - - - - - - - - - - - - - 10

- - - - 321 - - - - - - - - - 321

- - - - - - - - - - - - 48 - 48

- - - - - - - - - - - - - - 54

- - - - - - - - - - - - - - 6

- - - - - - - - - - - - 181 - 181
306 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
Saluran Ngagel Jaya
112 - - - - 4 - - - - -
(skunder)
Saluran Ngagel Jaya
113 - - 3 - - - - - - -
Selatan (skunder)
114 Saluran Jl. Argopuro 4 - - - - - - - - -
Saluran Jl. Ploso
115 - - - - - - - - 5 -
(sekunder)
Saluran Jl. Ploso Bogen
116 - - - - - - 27 - 19 -
(sekunder)
Saluran Semolowaru
117 1 - - - - - - - - -
(skunder)
Saluran Tokala
118 - - - - 4 - - - - -
(skunder)
Saluran Greges Jl. Pac-
119 - - - - - - - - 1 -
uan Kuda (skunder)
Saluran Greges Jl.
120 - - - - - - - - - -
Arjuno
121 Saluran Greges Jl. Patua - - - - - - - - - -
Saluran Greges Jl. Wi-
122 - - - - - - - - - -
dodaren
Saluran Simolawang
123 47 - - - - - - - - -
(skunder)
Saluran Simolawang
124               - - -
baru (skunder)
Saluran Wiyung
125 2 - - - - - - - - -
(skunder)
Saluran Rungkut Lor
126 4 - - - - - - - - -
(skunder)
Saluran Pondok Maritim
127 - - 69 - - - - - - -
(skunder)
Saluran Greges Jl. Ke-
128 - - - - - - - - 1 -
dungdoro (skunder)
129 Saluran MH. Thamrin - - - - - - - - - -
Saluran Lidah Kulon
130 - - 16 - - - - - - -
(skunder)
Saluran Samping SMK 3
131 5 - - - - - - - - -
(skunder)
Saluran Babatan
132 - - 2 - - - - - - -
(skunder)
Saluran Lebak Jaya
133 - - - - - - - - - -
(sekunder)
L - 307

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
- - - - - - - - - - - - - - 4

- - - - - - - - - - - - - - 3

- - - - - - - - - - - - - - 4

3 - 6 - 3 - - - - - - - - - 17

- - - - - - - - - - - - - - 46

4 - - - 9 - - - - - - - - - 14

4 - - - - - - - - - - - - - 8

- - - - - - - - - - - - - - 1

- - 5 - - - - - - - - - - - 5

- - - - 37 - - - - - - - - - 37

- - - - - - 4 - 5 - - - - - 9

- - - - - - - - - - - - - - 47

- - - - - - - - - - - - 89 - 89

28 - 24 - - - - - 181 - - - - - 235

- - - - - - - - - - - - - - 4

- - - - 85 - 38 - 14 - - - - - 206

- - - - - - 7 - - - - - - - 8

- - - - - - 2 - - - - - - - 2

34 - - - - - - - - - - - - - 50

- - - - - - - - - - - - - - 5

- - 15 - - - - - - - 54 - 153 - 224

22 - 31 - - - - - - - - - - - 53
308 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
Saluran Manyar
134 - - - - - - - - - -
(skunder)
Saluran Manyar Sabran-
135 - - - - - - - - - -
gan (skunder)
Saluran Manyar Indah
136 - - - - - - - - - -
(skunder)
Saluran Jl. Margomulyo
137 - - - - - - - - - -
(skunder)
Saluran Menanggal
138 - - - - - - - - - -
Indah (skunder)
Saluran Menanggal
139 - - - - - - - - 28 -
(skunder)
Saluran Menanggal
140         - - - - - -
Selatan (skunder)
Sal. Kali Kandangan
141 - - - - - 140 - 380 - -
(sekunder)
142 Saluran Sekunder ITS - - - - - - - - 22 -
Sal. Jl. Kandangan
143 - - - - - - - - - -
(sekunder)
Saluran Kebraon Tengah
144 - - - - - - - - - -
(sekunder)
145 Saluran Kaliwaru - - - - - - - - - -
146 Saluran Injoko 1 - - - - - - - - -
147 Saluran Kalilom Lor - - 28 - - - - - - -
Saluran Kalilom Lor
148 - - - - - - - - - -
Indah
149 Saluran Mojo - - - - 2 - - - - -
Saluran Jl. Dupak
150 - - - - - - - - - -
Babadan
Saluran Jajar tunggal
151 - - - - - - - - - -
(skunder)
Saluran Karang Menjan-
152 - - - - - - - - - -
gan (skunder)
153 Saluran Wiyung Brantas - - - - 15 - - - - -
154 Sal. Sek. Jl. Kauman - - - - 17 - 209 - - -
155 Sal. Sek. Jl. Mleto - - - - - - - - - -
Sal. Sek. Tambak Seg-
156 - - - - - - - - - -
aran
157 Sal. Sek. Simo pomahan - - - - - - - - - -
158 Saluran Endrosono - - - - - - - - - -
Sal. Sek Kali Balong Jl.
159 - - - - 93 - - - - -
Margomulyo permai
L - 309

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
- - - - - - - - - - 2 - - - 2

- - - - 18 - - - - - - - - - 18

- - - - - - 3 - - - - - - - 3

- - - - - - - - - - 137 - - - 137

28 - - - - - - - - - - - - - 28

- - - - - - - - - - - - - - 28

- - - - - - - - - - - - 4 - 4

- - - - - - - - - - - - - - 520

- - - - - - - - 33 - - - - - 55

- - - - 9 - 73 - - - - - - - 82

- - 7 - - - - - - - - - - - 7

- - - - - - - - 23 - - - - - 23
- - - - 4 - - - - - - - 87 - 92
- - - - - - - - - - - - - - 28

- - - - 73 - 57 - 15 - - - - - 145

- - - - - - - - - - - - - - 2

- - - - - - - - - - 23 - - - 23

- - 1 - 28 - 4 - - - 22 - - - 55

- - - - - - 70 - - - - - - - 70

- - - - - - - - - - - - - - 15
- - - - - - - - - - - - - - 226
- - - - 55 - 24 - - - - - - - 79

- - - - - - 38 - 48 - - - - - 86

- - - - - - - - 17 - 17 - 15 - 49
- - - - - - - - 40 - 53 - 22 - 115

76 - - - - - - - - - - - - - 169
310 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
Sal. Sek Jl. Margomulyo
160 - - - - - - - - - -
permai selatan
Saluran Jl. Kupang
161 - - 1 - - - - - - -
Panjaan
162 Saluran Kampung Seng 11 - - - - - - - - -
163 Saluran Jl. Bogen - - - - 15 - - - - -
Saluran Jl. Gubernur
164 10 - 1 - - - - - - -
Suryo
Saluran Sekunder Jl.
165 - - - - - - - - 21 -
Kalianak
Saluran Kebraon Utara
166 - - - - - - - - 43 -
(sekunder)
167 Sal. Sek. Jl. Kedinding - - - - - - - - - -
Saluran Sekunder Teng-
168 - - - - - - - - - -
gumung Wetan
169 Saluran Jl. Trunojoyo - - - - - - - - - -
170 Saluran Jl. Jawu Kidul               - - -
Sal. Sek. Bulak Banteng
171 - - - - - - - - - -
Kidul
172 Sal. Jambangan Gg. 4 - - - - - - 99 - - -
173 Saluran Labansari 82 - - - - - - - - -
174 Saluran Persit - - - - - - - - - -
Sal. Jl. Pucang Adi
175 10 - - - 4 - - - - -
(Sekunder)
Sal. Sek. Kh. Tambak
176 - - - - - - 10 - 17 -
Deres
177 Sal. Sek. Pogot - - - - - - 31 - 44 -
178 Lembah Harapan - - - - 14 - - - - -
179 Saluran Jl. Jogoloyo - - - - - - 8 - 2 -
Saluran Ketintang
180               - - -
Seraten
Saluran Ketintang
181               - - -
Madya
Saluran Sekunder Jl.
182 - - - - - - - - 6 -
Sumberrejo
SALURAN TERSIER                    
183 Saluran Jl. Ngagel Tama - - - - - - 11 - - -
Saluran Kedurus (ter-
184 83 - 23 - 121 - 141 - - -
sier)
Sal. Tepi Wisma Lidah
185 - - - - - - 15 - 15 -
Kulon
L - 311

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
- - - - 135 - 115 - - - - - - - 250

- - - - - - - - - - - - - - 1

- - - - - - - - - - - - - - 11
- - - - - - - - - - - - - - 15

- - - - - - - - - - - - - - 11

265 - - - - - - - 79 - 18 - - - 383

- - - - - - - - - - - - - - 43

- - 12 - - - - - - - - - - - 12

- - - - - - 37 - 2 - - - - - 39

- - - - - - 5 - 15 - - - - - 20
- - - - - - - - - - - - 17 - 17

- - 9 - - - - - - - - - - - 9

- - - - - - - - - - - - - - 99
- - - - - - - - - - - - - - 82
- - - - - - - - 6 - - - - - 6

- - - - - - - - - - - - - - 14

- - - - - - - - - - - - - - 27

18 - 25 - 61 - 22 - - - - - - - 201
- - - - - - - - - - - - - - 14
14 - - - - - - - - - - - - 12 36

- - - - - - - - - - - - 78 - 78

- - - - - - - - - - - - 84 - 84

- - - - - - - - - - 181 - - - 187

                             
- - - - - - - - - - - - - - 11

- - - - - - - - - - - - - - 368

- - - - - - - - - - - - - - 30
312 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
Sal. Tepi Depan Polsek
186 - - - - - - - - - -
Sukolilo
Saluran Taman Pondok
187 - - - - - - 27 - 28 -
Indah (tersier)
188 Saluran Jl. Dukuh Pakis - - - - - - 3 - - -
189 Saluran Kedurus Pasar - - - - - - - - - -
190 Saluran Safira - - - - - - 4 - - -
191 Saluran Donokerto Gg. E - - - - - - - - - -
192 Sal. Tepi Simokerto - - - - - - - - - -
193 Sal. Tepi Jl. Gadung - - - - - - - - - -
194 Saluran Pandugo Baru - - - - - - - - - -
195 Saluran Sidosermo - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Kramat
196         - - - - - -
Gantung
Saluran Kebraon (ter-
197 57 - - - 14 - - - 20 -
sier)
198 Saluran Jl. Jetis Kulon - - - - - - 27 - 133 -
199 Saluran Jl. Jetis Wetan - - - - - - - - - -
200 Sal. Jl. Kaliasin Pompa - - - - - - - - 2 -
201 Saluran Jl. Teluk Kumai - - - - - - - - 2 -
202 Saluran Jl. Teluk Betung - - - - - - - - - -
203 Saluran Babatan Pilang - - - - - - - - - -
204 Saluran UNESA (tersier) 1 - - - - - - - - -
205 Saluran Keputih - - - - - - - - - -
206 Saluran Gemblongan 1 - - - - - - - - -
207 Saluran Bogangin Baru - - - - - - - - - -
208 Saluran Dukuh Gemol - - - - - - - - - -
209 Sal. Wiyung Gg. 5 - - - - - - 9 - - -
210 Saluran Bangkingan - - - - - - - - - -
211 Crossing Jl. Pasar Turi - - - - - - - - - -
Saluran Inlet Jl. Kali-
212               - - -
bokor
Saluran Kedung Asem
213 - - 15 - 39 - 1 - - -
(tersier)
214 Saluran Manyar 177 - 114 - - - - - - -
Saluran Nirwana Exec-
215 - - - - - - 206 - 90 -
utive
216 Saluran Kali Cino - - - - 20 - 59 - 30 -
217 Sal. Outlet PA. Pesapen 9 - - - 12 - - - - -
218 Sal. Outlet PA. Balong I         - - - - - -
L - 313

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
- - - - - - - - 3 - - - - - 3

21 - 30 - - - - - - - - - 1 - 107

- - - - - - - - - - - - - - 3
- - 20 - 20 - 1 - - - - - - - 41
- - - - - - - - - - - - - - 4
- - 2 - - - - - - - - - - - 2
- - - - 9 - - - - - - - 11 - 20
- - - - 19 - - - - - - - 6 - 25
- - - - - - - - - - 7 - - - 7
- - - - - - - - - - 30 - - - 30

- - - - - - - - - - - - 4 - 4

- - 38 - 148 - - - - - - - 4 - 281

- - - - - - - - - - - - - - 160
- - - - - - 7 - - - - - - - 7
- - - - - - - - - - - - - - 2
- - - - - - - - - - - - - - 2
- - - - - - - - - - 33 - - - 33
- - - - - - 16 - - - - - - - 16
- - - - - - - - - - - - - - 1
- - - - - - - - 73 - - - - - 73
- - - - 3 - - - - - - - - - 4
- - - - - - 9 - - - - - - - 9
- - - - 2 - - - - - - - - - 2
- - - - - - - - - - - - - - 9
- - - - 5 - 22 - 11 - 11 - - - 49
- - - - 17 - - - - - - - - - 17

- - - - - - - - - - - - 118 - 118

- - - - - - - - - - - - - - 55

- - 3 - - - - - 9 - - - - - 303

- - - - - - - - - - - - 62 - 358

37 - - - - - - - - - - - - - 146
13 - 113 - - - - - - - - - 20 - 167
- - - - - - - - - - - - 148 - 148
314 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
Sal. Pesapen Jl. Indra-
219 - - - - - - - - - -
pura
Sal. Outlet Waduk
220 - - 6 - - - - - - -
Klakar
Sal. Outlet Jl. Semolo-
221 - - - - - - 22 - - -
waru II
222 Saluran Jl. Ketintang - - - - - - - - - -
Saluran Jl. Ketintang
223 - - - - - - 1 - - -
Permai
Saluran Jl. Ketintang
224 - - - - - - - - - -
Baru
Saluran Jl. Ketintang
225 - - - - - - - - - -
PTT
Saluran UNMER
226 - - - - - - - - - -
Ketintang
227 Saluran Pesapen         - - - - - -
Saluran Pesapen Sumur
228 - - - - - - - - - -
Welut
229 Saluran Pesapen Barat - - - - - - - - - -
Saluran BTKD Lidah
230 - - - - - - - - - -
Kulon
231 Saluran Galing - - - - - - - - - -
Saluran Jl. Sawunggal-
232 - - - - - - - - - -
ing
Saluran Karangan
233 - - - - - - - - - -
Kodam
Saluran Mastrip Gang
234 - - - - - - - - - -
Semeru
235 Sal. Kebraon Tomat - - - - - - - - - -
236 Saluran Raya Mastrip - - - - - - - - - -
237 Saluran Kodam - - - - 8 - - - - -
238 Saluran Jl. Ngagel Mulyo - - - - - - 14 - 9 -
239 Saluran Jl. Kenduri - - - - - - 15 - - -
240 Saluran Jl. Pundak - - - - - - - - - -
241 Saluran Depan KBS - - - - - - - - - -
Saluran depan TK At
242 - - - - - - - - - -
Taqwa
243 Saluran Polrestabes - - - - - - - - - -
244 Sal. Dukuh Karangan - - - - - - - - - -
Sal. Dukuh Karangan
245 - - - - - - - - - -
Gg. 5
L - 315

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
- - - - 14 - 22 - - - - - - - 36

- - - - - - - - - - - - - - 6

- - - - - - - - - - - - - - 22

- - - - - - 17 - - - - - - - 17

- - - - - - - - - - - - - - 1

29 - 4 - - - - - - - - - - - 33

- - 1 - - - - - - - - - - - 1

- - 6 - - - - - - - - - - - 6

- - - - - - - - - - - - 1 - 1

- - 22 - - - - - - - - - - - 22

- - - - - - 3 - 6 - - - - - 9

- - 10 - - - - - - - - - - - 10

- - - - - 75 - - - - - - - - 75

- - - - - - - - - - 9 - - - 9

- - - - 6 - 1 - - - - - - - 7

- - - - - - 3 - - - - - - - 3

- - - - 21 - - - - - - - - - 21
- - - - - - - - - - - - 1 - 1
- - - - - - 6 - - - - - - - 14
- - - - - - - - - - - - - - 23
- - - - - - - - - - - - - - 15
- - 2 - 3 - - - - - - - - - 5
- - - - - - - - 8 - - - - - 8

- - - - - - - - - - 2 - - - 2

- - 9 - - - 11 - 9 - - - - - 29
- - - - - - - - - - 3 - - - 3

- - - - - - - - - - 8 - - - 8
316 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
246 Sal. Bangkingan RW.5 - - - - - - - - - -
KERJA BAKTI                    
Kerjabakti Jl. Urip Sumo-
247 2 - - - - - - - - -
harjo
248 Kerjabakti Jl. Cempaka 1 - - - - - 1 - 4 -
Kerjabakti Jl. Karangan
249 1 - - - - - - - - -
Klumprek
Kerjabakti Sal. Karangan
250 - - 4 - - - - - - -
Kodam
Kerjabakti Jl. Tambak
251 5 - - - - - - - - -
Asri
Kerjabakti Jl. Tambak
252               - - -
Dalam Baru
Kerjabakti Jl. Pandegil-
253 1 - - - - - - - 1 -
ing
Kerjabakti Tempel
254 1 - - - - - - - 5 -
Sutorejo
Kerjabakti Genteng
255 1 - - - - - - - - -
Sayangan
256 Kerjabakti Genteng Kali - - - - - - - - - -
Kerjabakti Simo Kwag-
257 - - 2 - - - - - - -
ean
258 Kerjabakti Jl. Petemon - - 1 - 2 - - - - -
259 Kerjabakti Jl. Petemon II - - - - - - - - 2 -
Kerjabakti Jl. Petemon
260 - - - - 4 - - - - -
Kuburan
Kerjabakti Kel. Kedung-
261 - - 13 - - - - - - -
doro
Kerjabakti Jl. Tanjung
262 - - 1 - - - - - - -
sadari
Kerjabakti Jl. Tanjung
263 - - - - - - - - - -
Karang
Kerjabakti Jl. Asem Jaya
264 - - 1 - - - - - - -
Makam
265 Kerjabakti Jl. Asem Jajar - - - - - - - - - -
266 Kerjabakti Jl. Wonorejo - - 1 - 6 - - - - -
267 Kerjabakti Kedurus - - 3 - - - - - - -
Kerjabakti Kebraon
268 - - 14 - - - - - - -
Indah Permai
Kerjabakti Kebraon
269 - - - - - - - - - -
RW.4
270 Kerjabakti Perak Utara - - - - 6 - 3 - - -
L - 317

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
- - - - - - - - 9 - 4 - 2 - 15
                             

- - - - - - - - - - - - - - 2

- - - - - - - - - - - - - - 6

- - - - - - - - - - - - - - 1

- - - - - - - - - - - - - - 4

- - - - - - - - - - - - - - 5

- - - - - - - - - - - - 2 - 2

- - - - - - - - - - - - - - 2

- - - - - - - - - - - - - - 6

- - - - - - - - - - - - - - 1

- - - - 15 - - - - - - - - - 15

- - - - - - - - - - - - - - 2

- - - - - - - - - - - - - - 3
- - - - - - - - - - - - - - 2

- - - - - - - - - - - - - - 4

- - - - - - - - - - - - - - 13

- - - - - - - - - - - - - - 1

- - - - 3 - - - - - - - - - 3

- - - - - - - - - - - - - - 1

- - - - 1 - - - - - - - - - 1
- - - - - - - - - - - - - - 7
- - - - - - - - - - - - - - 3

- - - - - - - - - - - - - - 14

- - - - - - - - - - 1 - - - 1

- - - - - - - - - - - - - - 9
318 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
271 Kerjabakti Perak Timur - - - - - - 3 - - -
Kerjabakti Saluran
272 - - - - 10 - - - - -
Gogor
Kerjabakti Boezem
273 - - - - 22 - - - - -
Babatan Pilang
Kerjabakti Jl. Tengku
274 - - - - 1 - - - - -
Umar
275 Kerjabakti Jl. Kutai - - - - 1 - - - - -
Kerjabakti Jl Basuki Rah-
276 - - - - 1 - - - - -
man (BRI Tower)
Kerjabakti Jl Basuki
277 - - - - - - - - - -
Rahman (JPO TP)
278 Kerjabakti Jl. Pahlawan - - - - 1 - - - - -
279 Kerjabakti Jl. Gundih - - - - - - 1 - - -
280 Kerjabakti Jl. Plemahan - - - - - - 2 - - -
281 Kerjabakti Jl. Arjuno - - - - - - - - 1 -
Kerjabakti Kel. Dupak
282 - - - - - - - - 3 -
Timur
Kerjabakti Jl. Dupak
283 - - - - - - - - - -
Baru
284 Kerjabakti Teluk Weda - - - - - - - - 1 -
Kerjabakti Pesapen
285 - - - - - - - - - -
Barat
Kerjabakti Tembok
286 - - - - - - - - - -
Dukuh
Kerjabakti Patmosusas-
287 - - - - - - - - - -
tro
Kerjabakti Ikan Mungs-
288 - - - - - - - - - -
ing
289 Kerjabakti Jl. Serayu - - - - - - - - - -
Kerjabakti Jl. Dukuh
290 - - - - - - - - - -
Kupang XII
Kerjabakti Jl. Dukuh
291 - - - - - - - - - -
Kupang Timur
Kerjabakti Jl. Dukuh
292 - - - - - - - - - -
Kupang Barat 2
293 Kerjabakti Jl. Girilaya - - - - - - - - - -
Kerjabakti Jl. Pondok
294 - - - - - - - - - -
Benowo Indah
Kerjabakti Sal. Tepi Jl.
295 - - - - - - - - - -
Sido Kumpul
L - 319

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
- - - - - - - - - - - - - - 3

- - - - - - - - - - - - - - 10

- - - - - - - - - - - - - - 22

- - - - - - - - - - - - - - 1

- - - - - - - - - - - - - - 1

- - - - - - - - 2 - - - - - 3

- - - - - - - - 1 - - - - - 1

- - - - - - - - - - - - - - 1
- - - - - - - - 1 - - - - - 2
- - - - - - - - - - - - - - 2
- - - - 3 - - - - - - - - - 4

- - - - - - - - - - - - - - 3

- - - - 4 - - - - - - - - - 4

- - - - 1 - - - - - - - - - 2

- - 1 - - - - - - - - - - - 1

- - 3 - - - - - - - - - - - 3

- - 1 - - - - - - - - - - - 1

- - 1 - - - - - 1 - - - - - 2

- - - - - - - - 2 - - - - - 2

- - - - - - - - 2 - - - - - 2

- - - - 4 - - - - - - - - - 4

- - - - - - - - 2 - - - - - 2

- - - - 3 - - - - - - - - - 3

- - - - 3 - - - - - - - - - 3

- - - - 3 - - - - - - - - - 3
320 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
Kerjabakti Sal. Tepi Jl.
296 - - - - - - - - - -
Manukan Karya
297 Kerjabakti Jl. Jepara - - - - - - - - - -
298 Kerjabakti Jl. Kartini - - - - - - - - - -
299 Kerjabakti Jl. Rembang - - - - - - - - - -
300 Kerjabakti Jl. Purwodadi - - - - - - - - - -
Kerjabakti Jl. Kremban-
301 - - - - - - - - - -
gan
Kerjabakti Jl. Kremban-
302 - - - - - - - - - -
gan baru
303 Kerjabakti Gresik PPI - - - - - - - - - -
Kerjabakti Jl. Embong
304 - - - - - - - - - -
sawo
Kerjabakti Jl. Manukan
305 - - - - - - - - - -
Asri
Kerjabakti Jl. Kandan-
306 - - - - - - - - - -
gan Rejo 6
Kerjabakti Jl. Darmo
307 - - - - - - - - - -
Permai Selatan
Kerjabakti Kalimas Jl.
308 - - - - - - - - - -
Yos Sudarso
Kerjabakti Jl. Kupang
309 - - - - - - - - - -
Baru
Kerjabakti Jl. Griya Citra
310 - - - - - - - - - -
Asri
311 Kerjabakti Jl. Putat Jaya - - - - - - - - - -
Kerjabakti Jl. Simo
312 - - - - - - - - - -
Mulyo RT.05
Kerjabakti Sal. Wiyung
313 - - 2 - - - - - - -
RT. 02
Kerjabakti Sal. Wiyung
314 - - - - 1 - - - - -
RW.I RT.4-5
315 Kerjabakti Jl. Margodadi - - - - - - - - - -
Kerjabakti Jl. Kalimas
316 - - 1 - - - - - - -
Baru
317 Kerjabakti Jl. Ikan Mujair - - - - - - - - - -
Kerjabakti Jl. Ikan
318 - - - - - - - - - -
Gurami
Kerjabakti Jl. Ikan
319 - - - - - - - - - -
Duyung
320 Kerjabakti Jl. Maospati 7 - - - - - - - - -
L - 321

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
- - - - 2 - - - - - - - - - 2

- - - - 2 - - - - - - - - - 2
- - - - 1 - - - - - 3 - - - 4
- - - - 3 - - - - - - - - - 3
- - - - 2 - - - - - - - - - 2

- - - - - - - - 4 - - - - - 4

- - - - 4 - - - - - - - - - 4

- - - - 4 - - - - - - - - - 4

- - - - - - - - - - 2 - - - 2

- - - - - - - - - - 1 - - - 1

- - - - - - - - - - 4 - - - 4

- - - - - - - - - - 1 - - - 1

- - - - - - - - - - 9 - - - 9

- - - - - - - - - - - - 2 - 2

- - - - - - - - - - - - 3 - 3

- - - - - - - - - - - - 2 - 2

- - - - - - - - - - - - 2 - 2

- - - - - - - - - - - - - - 2

- - - - - - - - - - - - - - 1

- - - - - - - - 8 - - - - - 8

- - - - 1 - - - - - - - - - 2

- - - - 3 - - - - - - - - - 3

- - - - 3 - - - - - - - - - 3

- - - - 1 - - - - - - - - - 1

- - - - - - - - - - - - - - 7
322 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
Kerjabakti Jl. Tempel
321 - - - - - - 2 - - -
Sukorejo
SALURAN TEPI                    
Saluran Tepi Jl. Bodri
322 - - 57 - 10 - - - - -
(Gelora Pancasila)
323 Saluran Tepi Jl. Singapur         - - - - - -
324 Saluran Tepi Jl. Mustika - - - - - - - - - -
325 Saluran Tepi Jl. Kebalen 76 - 14 - 7 - - - - -
Sal. Tepi Jl. Raya Ben-
326 - - 8 - - - - - - -
owo
327 Sal. Tepi Jl. Benowo - - 15 - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Kebalen
328 - - 29 - 21 - - - - -
Timur
329 Sal. Tepi Jl. Dr. Soetomo - - 1 - - - - - - -
330 Sa. Tepi Jl. Kanwa - - 1 - - - - - - -
Sal. Tepi Sidotopo
331 - - - - 2 - - - - -
Wetan
Sal. Tepi Sidotopo
332               - - -
Wetan 1
333 Sal. Tepi Jl. Lakar Santri - - 29 - 19 - 20 - - -
334 Saluran Jl. Brawijaya 8 - 10 - 2 - - - - -
335 Sal. Tepi Jl. Jepara 3 - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Jepara
336 - - - - - - - - 11 -
(Dupak Mesigit)
337 Sal. Tepi Jl. Kendalsari 4 - - - - - - - 24 -
338 Sal. Tepi Jl. Ngemplak - - 1 - - - - - - -
339 Sal. Tepi Jl. Kelasi 10 - 16 - 2 - - - - -
340 Sal. Tepi Jl. Perak Timur - - - - 6 - 16 - - -
Saluran Jl. Hayam
341 - - - - - - 13 - - -
Wuruk
Saluran Tepi Jl. Waru
342 - - - - - - - 14 13 -
Gunung
Saluran Tepi Rusun
343         - - - - - -
Waru Gunung
344 Sal. Tepi Jl. Al Hikmah - - - - - - 8 - - -
Sal. Tepi Jl. Pregolan
345 - - - - - - 3 - - -
Bunder
346 Sal. Tepi Jl. Pregolan - - - - - - - - 15 -
347 Sal. Tepi Jl. Simo Hilir - - - - - - 2 - - -
Sal. Tepi Jl. Simo Katrun-
348 - - - - - - - - - -
gan
L - 323

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
- - 3 - - - - - - - - - - - 5

                             

- - - - - - - - 14 - - - - - 81

- - - - - - - - - - - - 26 - 26
- - - - - - - - 34 - - - - - 34
- - - - - - - - - - - - - - 97

- - - - - - - - - - - - - - 8

- - - - - - - - - - - - - - 15

- - - - - - - - - - - - - - 50

- - - - - - - - 7 - - - 6 - 14
- - - - - - - - - - - - - - 1

- - - - - - - - - - - - 2 - 4

- - - - - - - - - - 1 - - - 1

- - - - - - - - - - - - - - 68
- - - - - - - - - - - - - - 20
14 - - - - - - - - - - - - - 17

- - - - - - - - - - - - - - 11

- - - - - - - - - - - - - - 28
- - - - - - - - - - - - - - 1
- - - - - - - - - - - - - - 28
- - - - - - - - - - 1 - 4 - 27

- - - - - - 9 - - - - - - - 22

- - - - - - - - - - - - - - 27

- - - - - - - - - - - - 7 - 7

- - - - - - - - - - - - - - 8

11 - - - - - - - - - - - - - 14

34 - 2 - 9 - 12 - 2 - 1 - - - 75
- - - - - - 2 - - - - - - - 4

- - - - - - - - 1 - - - - - 1
324 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
349 Sal. Tepi Jl. Mulyorejo - - - - - - 5 - 7 -
Sal. Tepi Jl. Nginden
350 - - - - - - - - 19 -
Jangkungan
Sal. Tepi Jl. Nirwana
351 - - - - - - - - - -
Excekutif
352 Sal. Tepi Jl. Nirwana - - - - - - - - - -
353 Sal. Tepi Jl. Pandegiling - - - - - - - - - -
354 Sal. Tepi Kebraon Gg. 2 - - - - - - - - 5 -
Sal. Tepi Kebraon Indah
355 - - - - - - - - - -
Permai
356 Sal. Tepi Jl. Karah - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Kalibokor
357 - - - - - - - - - -
Selatan
Sal. Tepi Kebun Bibit
358 - - - - - - - - - -
Wonorejo
359 Sal. Tepi Kebraon Gg. 5 - - - - - - - - - -
360 Sal. Tepi Kebraon RW.13 - - - - - - - - - -
361 Sal. Tepi Kebraon RW.11         - - - - - -
362 Sal. Tepi Jl. Gresikan - - - - - - - - - -
363 Sal. Tepi Jl. Sikatan - - - - - - - - - -
364 Sal. Tepi Jl. Ciliwung         - - - - - -
365 Sal. Tepi Jl. Pogot               - - -
366 Sal. Tepi Jl. Gendong - - - - - - - - - -
367 Sal. Tepi Jl. Ubi                    
Sal. Tepi Jl. Kedung
368 - - - - - - - - - -
Asem
Sal. Tepi Jl. Kedung
369 - - - - - - - - 2 -
Klinter
370 Sal. Tepi Jl. Panjang Jiwo - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Panjang Jiwo
371 - - - - - - - - - -
Permai
372 Sal. Tepi Jl. Gembili - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Tanjung
373 4 - - - - - - - - -
Sadari
374 Sal. Tepi Jl. Tambak sari 8 - - - - - 4 - 2 -
Sal. Tepi Jl. Raya Ken-
375 - - 2 - - - - - - -
jeran
Sal. Tepi Jl. Tambak
376 - - - - - - - - - -
Langon
377 Sal. Tepi Jl. Sidotopo - - 1 - - - - - - -
L - 325

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
- - - - - - - - - - - - - - 12

- - - - - - - - - - - - - - 19

1 - - - - - - - - - - - - - 1

- - - - - - 1 - - - - - - - 1
15 - - - - - - - - - - - - - 15
20 - 20 - - - - - - - - - - - 45

- - - - - - 12 - - - - - - - 12

- - - - - - 54 - - - - - - - 54

- - - - - - 3 - - - - - - - 3

- - - - - - 5 - - - - - - - 5

6 - - - - - - - - - - - - - 6
- - - - - - - - 16 - 5 - 5 - 26
- - - - - - - - - - - - 10 - 10
- - - - - - - - 5 - - - - - 5
- - - - - - - - - - 14 - - - 14
- - - - - - - - - - - - 6 - 6
- - - - - - - - - - - - 7 - 7
- - - - - - - - - - - - 1 - 1
                        7 - 7

- - - - - - 2 - - - 3 - - - 5

- - - - - - - - - - - - - - 2

- - - - - - - - - - 3 - 4 - 7

1 - - - - - - - - - - - - - 1

- - - - 3 - - - - - - - - - 3

- - - - - - - - - - - - - - 4

- - - - - - - - - - - - - - 14

- - - - - - - - - - - - - - 2

- - - - - - - - - - 2 - 6 - 8

- - - - - - - - - - - - - - 1
326 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
Sal. Tepi Jl. Sidotopo
378 - - - - 4 - - - - -
Kidul
Sal. Tepi Jl. Sidotopo
379 - - - - - - - - - -
Sekolahan
Sal. Tepi Jl. Ngagel
380 - - - - - - - - - -
Mulyo
Sal. Tepi Jl. Ngagel
381 - - - - 15 - 13 - - -
Timur
Sal. Tepi Jl. Ngagel
382 - - - - - - 1 - - -
Makam
Sal. Tepi Jl. Ngagel Jaya
383 - - - - - - 3 - 8 -
Tengah
Sal. Tepi Jl. Ngagel Jaya
384 - - - - - - - - - -
Barat
385 Sal. Tepi Jl. Ngagel Jaya - - - - - - - - 17 -
Sal. Tepi Jl. Ngagel Jaya
386 - - - - - - - - 11 -
Utara
Sal. Tepi Jl. Ngagel
387 - - 2 - - - - - - -
Warsono
Sal. Tepi Pasar Keputran
388 - - - - - - 6 - - -
Kecil
Sal. Tepi Jl. Demak
389               - - -
(Makam mbah ratu)
Sal. Tepi Jl. Demak
390 - - - - 9 - - - - -
Timur
Sal. Tepi Jl. Ikan Mungs-
391 - - - - - - - - - -
ing
Sal. Tepi Jl. Ikan Lum-
392 - - - - - - - - - -
ba-lumba
393 Sal. Tepi Jl. Ikan Mujair - - - - - - - - - -
394 Sal. Tepi Jl. Ikan Kerapu - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Tanjung
395 - - - - - - - - - -
Torawitan
396 Sal. Tepi Jl. Kapasari - - - - - - - - - -
397 Sal. Tepi Jl. Biliton 5 - - - - - - - - -
398 Sal. Tepi Jl. Flores 14 - 1 - 9 - - - - -
399 Sal. Tepi Jl. Nias - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Urip Sumo-
400 - - - - 4 - - - - -
harjo
Sal. Tepi Jl. Rungkut
401 - - - - - - - - - -
Kidul
L - 327

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
- - - - - - - - - - - - - - 4

- - - - 5 - 2 - - - - - - - 7

- - - - - - 10 - - - - - - - 10

- - - - - - - - - - - - - - 28

- - - - - - - - - - - - 5 - 6

- - - - - - - - - - - - - - 11

- - - - - - 4 - 9 - - - - - 13

- - 2 - 2 - 4 - - - - - - - 25

- - - - - - - - - - - - - - 11

- - - - - - - - - - - - - - 2

- - - - - - - - - - - - - - 6

- - - - - - - - - - - - 14 - 14

- - - - - - - - - - - - 24 - 33

- - - - 2 - - - - - - - - - 2

- - - - - - - - 1 - - - - - 1

- - - - - - - - 1 - - - - - 1
- - - - - - - - - - 2 - - - 2

- - - - - - 11 - - - - - - - 11

- - 9 - - - - - 4 - - - 8 - 21
- - - - - - - - - - - - - - 5
- - - - - - - - - - - - - - 24
- - - - - - - - - - 5 - 2 - 7

11 - 3 - - - - - 19 - - - - - 37

- - - - - - - - - - 4 - - - 4
328 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
Sal. Tepi Jl. Rungkut Asri
402 - - - - - - - - 21 -
Utara
Sal. Tepi Jl. Rungkut Asri
403   - - - - - - - - -
Barat
Sal. Tepi Jl. Rungkut
404       - - - - - - -
Madya
405 Sal. Tepi Jl. Semarang - - - - 1 - - - - -
406 Sal. Tepi Jl. Nambangan - - 13 - 1 - 18 - 12 -
407 Sal. Tepi Jl. Ratna - - - - - - - - 1 -
Sal. Tepi Jl. Karangrejo
408 - - - - - - - - - -
Timur
Sal. Tepi Jl. Karang Men-
409 - - - - - - - - - -
jangan
Sal. Tepi Jl. Karang
410 - - - - - - - - - -
Empat
Sal. Tepi Jl. Karang
411 - - - - - - - - - -
Tembok
412 Sal. Tepi Jl. Dupak - - - - - - - - 8 -
Sal. Tepi Jl. Dupak
413 - - - - - - - - - -
Rukun
Sal. Tepi Jl. Dupak (Pasar
414 - - - - - - - - - -
Sore)
Sal. Tepi Jl. Dupak
415 - - - - - - - - - -
(Utara PGS)
Sal. Tepi Jl. Simorejo
416 - - - - - - - - - -
Sari B
Sal. Tepi Jl. Panglima
417 - - - - - - - - - -
Sudirman
418 Sal. Tepi Jl. Kebonsari - - - - - - - - 1 -
Sal. Tepi Jl. Medokan
419 - - 7 - 6 - - - - -
Semampir (aws)
Sal. Tepi Jl. Medokan
420 - - - - 74 - 11 - - -
Semampir
Sal. Tepi Jl. Semampir
421 - - - - - - - - - -
Utara
Sal. Tepi Jl. Semampir
422 - - - - - - - - - -
Tengah
Sal. Tepi Jl. Embong
423 - - - - - - - - - -
Cerme
Sal. Tepi Jl. Embong
424 - - - - - - - - - -
Gayam
L - 329

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
12 - 10 - - - - - - - - - - - 43

- - 2 - - - - - - - - - - - 2

- - - - - - - - - - - - 9 - 9

- - - - - - 1 - - - - - 4 - 6
3 - - - - - - - - - - - - - 47
- - 1 - 22 - - - 29 - 6 - 3 - 62

- - 11 - - - - - - - - - - - 11

- - - - - - 14 - 4 - - - - - 18

- - - - - - - - - - 4 - - - 4

- - - - - - - - - - - - 7 - 7

- - - - 4 - - - - - - - - - 12

- - - - - - 40 - - - - - - - 40

- - - - - - - - 51 - 13 - - - 64

- - - - - - - - 124 - 4 - - - 128

- - - - - - - - - - - - 13 - 13

- - - - 1 - - - - - - - - - 1

- - - - - - - - - - 8 - 1 - 10

- - - - - - - - - - - - - - 13

- - - - - - - - - - - - - - 85

- - - - 2 - - - - - - - - - 2

- - - - - - - - 4 - - - - - 4

- - - - - - - - - - 7 - 8 - 15

- - 24 - - - - - - - 1 - - - 25
330 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
Sal. Tepi Jl. Embong
425 - - - - - - - - - -
Wungu
Sal. Tepi Jl. Medokan
426 - - - - - - - - - -
Ayu
Sal. Tepi Jl. Petemon
427 1 - - - - - - - - -
Sidomulyo
Sal. Tepi Jl. Petemon
428 - - - - - - - - - -
(Kampung Lontong)
429 Sal. Tepi Jl. Mulyosari - - 9 - 4 - 12 - 4 -
Sal. Tepi Jl. Raya Mulyo-
430 - - - - - - - - 8 -
sari
Sal. Tepi Jl. Mulyosari
431 - - - - - - - - 2 -
Utara Gg. III
432 Sal. Tepi Jl. Sutorejo - - 5 - 1 - - - - -
433 Sal. Tepi Jl. Wonorejo - - - - - - - - - -
434 Sal. Tepi Jl. Wonorejo II - - - - - - - - - -
435 Sal. Tepi Jl. Wonorejo III - - - - - - - - - -
436 Sal. Tepi Jl. Juwono         - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Embong
437 2 - 1 - - - - - - -
Sawo
438 Sal. Tepi Jl. Ploso - - 3 - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Ploso Bogen
439 - - - - - - 3 - - -
Utara
Sal. Tepi Jl. Ploso Timur
440 - - - - - - 2 - - -
Baru
441 Sal. Tepi Jl. Kalisosok - - - - 5 - - - - -
Sal. Tepi Jl. Basuki Rah-
442 - - - - - - - - 2 -
mad
443 Sal. Tepi Jl. Kartini - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Pucang
444 - - - - 3 - - - 2 -
Anom
Sal. Tepi Jl. Pucang
445 - - - - - - 11 - - -
Anom Timur
Sal. Tepi Jl. Pucang
446 - - - - 12 - - - - -
Sewu
Sal. Tepi Jl. Mayjen
447 20 - 29 - 15 - - - - -
Sungkono
448 Sal. Tepi Jl. Tidar 48 - - - - - - - - -
449 Sal. Tepi Jl. Ampel - - - - 2 - - - - -
Sal. Tepi Jl. Rahmat
450 - - - - - - - - - -
Ampel
L - 331

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
- - - - 2 - - - 6 - 6 - - - 14

- - - - - - - - - - 3 - - - 3

- - - - - - - - - - - - - - 1

- - - - - - 4 - - - - - - - 4

7 - 3 - 6 - 4 - 8 - - - - - 57

3 - 2 - - - - - - - - - - - 13

- - - - - - - - - - - - - - 2

- - - - - - - - - - - - - - 6
- - - - 2 - 6 - - - - - 10 - 18
- - - - 1 - 6 - 3 - 1 - - - 11
- - - - - - - - - - 1 - - - 1
- - - - - - - - - - - - 10 - 10

- - 2 - 5 - - - - - 1 - - - 11

- - 18 - 5 - 4 - 6 - - - - - 36

- - - - - - - - - - - - - - 3

- - - - - - - - - - - - - - 2

- - - - - - - - - - - - - - 5

32 - 10 - 1 - 3 - - - - - 2 - 50

- - - - - - - - - - 8 - - - 8

- - - - 1 - - - 40 - 8 - 2 - 56

- - - - - - - - - - - - - - 11

- - - - - - - - - - - - - - 12

- - - - - - 1 - 14 - 11 - - 18 108

1 - - - - - 6 - 12 - - - - - 67
2 - 5 - - - - - - - - - - - 9

- - - - - - - - 5 - - - - - 5
332 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
Sal. Tepi Jl. Masjid
451 - - - - - - - - - -
Agung
Sal. Tepi Jl. Gubeng
452 - - - - - - 3 - - -
Kertajaya
453 Sal. Tepi Jl. Gubeng - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Pegirian
454 - - - - 201 - 207 - 509 -
Bulak Banteng
455 Sal. Tepi Jl. Pegirian - - - - - - - - 3 -
Sal. Tepi Jl. Pegirian Sisi
456 - - - - - - - - - -
Endrasono
Sal. Tepi Jl. Rungkut
457 - - - - - - 1 - - -
Tengah
Sal. Tepi Jl. Nginden
458 - - - - - - - - - -
Semolo
459 Sal. Tepi Jl. Dr. Wahidin               - - -
460 Sal. Tepi Jl. Keputran - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Keputran
461 - - - - - - - - - -
Pasar
Sal. Tepi Jl. Simokwag-
462 - - - - - - - - - -
ean
Sal. Tepi Jl. Balas Klum-
463 - - - - - - - - - -
prik
Sal. Tepi Jl. Kalimas Baru
464 - - - - - - 11 - 18 -
(KB)
Sal. Tepi Jl. Petemon Sisi
465 - - - - 3 - - - - -
Banyuurip
466 Sal. Tepi Jl. Petemon II - - - - - - - - 27 -
467 Sal. Tepi Jl. Petemon III - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Kedung
468 8 - - - - - - - - -
Mangu
Saluran Tepi Jl. Raya
469 - - - - - - - - 10 -
Diponegoro
470 Sal. Tepi Jl. Jagir - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Jagir Wo-
471 - - - - - - - - - -
nokromo Wetan
Sal. Tepi Jl. Jagir Sidos-
472 - - - - - - - - - -
ermo
473 Sal. Tepi Jl. Ketintang 5 - - - - - 6 - - -
Sal. Tepi Jl. Ketintang
474 - - - - - - - - 1 -
Madya
Sal. Tepi Jl. Wisma
475 - - - - 1 - - - - -
Permai
L - 333

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
- - 14 - 23 - - - - - - - - - 37

- - - - - - - - - - - - - - 3

- - - - - - 2 - - - - - - - 2

204 - - - - - - - - - - - - - 1121

- - - - - - - - - - - - - - 3

- - - - 82 - 117 - 105 - 26 - - - 330

- - - - - - - - 2 - 6 - 15 - 24

- - - - - - - - 10 - 2 - - - 12

- - - - - - - - - - - - 4 - 4
- - - - - - - - - - - - 2 - 2

16 - - - - - - - - - - - - - 16

- - - - - - - - - - 6 - - - 6

- - - - - - - - 1 - - - - - 1

- - - - - - 8 - - - - - - - 37

- - - - - - - - - - - - - - 3

1 - - - - - - - - - - - - - 28
- - - - - - 3 - - - - - - - 3

- - - - - - 8 - 3 - - - - - 19

- - - - 4 - - - - - - - - - 14

- - - - - - - - - - - - 3 - 3

- - - - - - - - 2 - - - - - 2

- - - - - - - - - - 1 - - - 1

- - - - - - - - - - - - 2 - 13

6 - - - - - - - - - - - - - 7

- - - - - - - - - - - - - - 1
334 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
476 Sal. Tepi Jl. Imam Bonjol - - - - - - - - - -
477 Sal. Tepi Jl. Dinoyo - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Nyamplun-
478 - - - - 1 - - - 4 -
gan
479 Sal. Tepi Jl. Darmo Indah 6 - 1 - 3 - - - 1 -
Sal. Tepi Jl. Darmo Indah
480 - - - - - - - - - -
Sari
Sal. Tepi Jl. Darmo
481 - - - - - - 7 - - -
Satelit
Sal. Tepi Jl. Raya Darmo
482 - - - - - - - - - -
Satelit
483 Sal. Tepi Jl. Barata Jaya - - - - - - 1 - - -
484 Sal. Tepi Jl. Sawahpulo - - - - 1 - - - - -
485 Sal. Tepi Jl. Tunjungan - - - - - - - - - -
486 Sal. Tepi Jl. Kranggan V - - - - - - - - 2 -
Sal. Tepi Jl. Simolawang
487 - - - - 63 - - - 4 -
Baru
Sal. Tepi Jl. Raya Kali
488 10 - - - - - - - - -
Rungkut
489 Sal. Tepi Jl. Kali Rungkut - - - - - - - - - -
490 Sal. Tepi Jl. Indrapura - - - - - - 6 - - -
Sal. Tepi Jl. Petemon
491 2 - - - - - - - - -
Timur
Sal. Tepi Jl. Petemon
492 - - - - - - - - 14 -
Barat
493 Sal. Tepi Jl. Dapuan Baru - - - - - - - - 8 -
494 Sal. Jl. Sriwijaya 2 - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Raya Won-
495 - - - - - 96 26 - - -
orejo
496 Sal. Tepi Jl. Gading II - - - - - - - - 1 -
497 Sal. Tepi Stadion Galing - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Tambak
498 - - - - - - - - 3 -
Arum
Sal. Tepi Jl. Manukan
499 - - - - - - - - - -
Peni
Sal. Tepi Jl. Manukan
500 - - - - - - - - 3 -
Subur
Sal. Tepi Jl. Manukan
501 - - - - - - - - - -
Wetan
Sal. Tepi Jl. Banjarsugi-
502 - - - - - - - - - -
han
L - 335

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
- - - - - - 5 - - - - - - - 5
- - - - 6 - - - - - 1 - - - 7

- - - - - - - - - - - - - - 5

9 - 5 - 12 - 2 - - - - - - - 39

- - - - - - - - - - - - 1 - 1

- - 3 - 1 - 12 - - - - - - - 23

- - - - - - - - 1 - - - - - 1

- - - - 2 - 16 - - - - - 9 - 28
- - - - - - - - - - - - - - 1
- - - - - - 1 - - - - - 2 - 3
- - - - - - - - - - - - - - 2

3 - - - - - - - - - - - 8 - 78

- - - - - - - - - - - - - - 10

- - - - - - - - 21 - - - - - 21
- - - - 23 - - - - - - - - - 29

- - - - - - - - - - - - - - 2

- - - - - - - - - - - - - - 14

- - - - - - - - - - - - - - 8
- - - - 1 - 2 - - - - - - - 5

- - - - - - - - - - - - - - 122

- - - - - - - - - - - - - - 1
- - - 50 4 - - - - - - - - - 54

1 - - - - - - - - - - - - - 4

- - - - - - - - - - 3 - - - 3

4 - - - 1 - - - - - - - - - 8

- - - - - - - - 2 - - - - - 2

- - - - - - 27 - 4 - 1 - - - 32
336 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
503 Sal. Tepi Jl. Banjar Melati - - - - 4 - - - - -
504 Sal. Tepi Jl. Semolowaru 1 - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Semolowaru
505 - - - - - - - - - -
Tengah
506 Sal. Tepi Jl. Lebak Jaya V - - - - - - - - 4 -
507 Sal. Tepi Jl. Lebak Indah - - - - - - - - - -
508 Sal. Tepi Jl. Dukuh Setro - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Dukuh Setro
509 - - - - - - - - 4 -
X
Sal. Tepi Jl. Kusuma
510 - - - - - - - - - -
Bangsa
511 Sal. Tepi Jl. Salak - - - - - - - - - -
512 Sal. Tepi Jl. Progo - - - - - - - - - -
513 Sal. Tepi Jl. Serayu - - - - - - - - - -
514 Sal. Tepi Jl. Bagong - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Kedinding
515 - - - - - - - - - -
Lor
516 Sal. Tepi Jl. Jakarta - - - - - - - - - -
517 Sal. Tepi Jl. Anjasmoro 1 - - - - - - - - -
518 Sal. Tepi Bulak Banteng 2 - - - 2 - - - 2 -
Sal. Tepi Bulak Banteng
519 2 - 2 - 1 - - - - -
Lor
Sal. Tepi Bulak Banteng
520 - - - - - - - - - -
Bhineka
521 Sal. Tepi Bulak Setro - - - - - - 3 - 8 -
522 Sal. Tepi Bulak Jaya - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Babat Jer-
523 - - - - - - - - - -
awat
524 Sal. Tepi Jl. Kupang Baru - - - - 4 - - - - -
Sal. Tepi Jl. Kupang
525 10 - - - - - - - - -
Indah
526 Sal. Tepi Ngagel Tirto - - - - - - - - 6 -
Sal. Tepi Jl. Tenggilis
527 - - - - - - - - - -
Kampung
Sal. Tepi Jl. Tenggilis
528 - - - - - - - - - -
Kauman
529 Sal. Tepi Jl. Pagesangan - - - - - - - - - -
530 Sal. Tepi Tenggumung 2 - - - - - - - - -
Sal. Tepi Tenggumung
531 - - - - - - - - - -
Wetan
L - 337

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
- - - - - - - - - - - - - - 4
- - - - - - - - - - - - - - 1

- - - - - - - - - - 2 - - - 2

3 - - - - - - - - - - - - - 7
- - 1 - - - - - - - - - - - 1
- - - - - - - - 1 - - - - - 1

- - - - - - - - - - - - - - 4

2 - - - - - - - 2 - - - - - 4

- - 1 - 3 - - - - - - - - - 4
- - - - - - - - 8 - - - - - 8
- - - - - - - - 2 - - - - - 2
- - - - - - - - 2 - - - - - 2

- - - - - - - - 2 - 7 - 4 - 13

- - - - - - 10 - - - - - - - 10
- - - - 55 - - - 7 - - - - - 63
2 - - - - - - - - - - - - - 8

- - - - - - - - 2 - 8 - 2 - 17

- - - - - - - - - - 1 - 1 - 2

- - - - - - - - - - - - - - 11
- - - - 7 - 4 - - - - - - - 11

- - - - - - - - - - - - 3 - 3

- - - - - - - - - - - - - - 4

- - - - - - - - - - - - - - 10

- - - - - - - - - - - - - - 6

- - 1 - - - - - - - - - - - 1

- - - - - - - - 2 - - - - - 2

- - 22 - - - - - - - 22 - 14 - 58
3 - - - - - - - - - - - - - 5

- - 1 - 2 - - - - - 5 - 2 - 10
338 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
Sal. Tepi Jl. Kedung
532 - - 6 - 27 - - - 3 -
Baruk
Sal. Tepi Prof. Dr.
533 - - - - - - - - - -
Moestopo
534 Sal. Tepi. Jl. Pakis 4 - - - 12 - - - - -
535 Sal. Tepi. Jl. Pakis 24 - - - - - - - - - -
536 Sal. Tepi Jl. Bratang - - - - - - - - - -
537 Sal. Tepi Jl. Bung tomo - - - - - - - - - -
538 Sal. Tepi Jl. Sememi - - - - - - - - - -
539 Sal. Tepi Jl. Kali Butuh - - - - - - 22 - 25 -
540 Sal. Tepi Jl. Bubutan - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Gebang
541 - - - - 2 - 1 - 4 -
Putih
Sal. Tepi Jl. Dukuh
542 - - - - - - - - - -
Kupang
Sal. Tepi Jl. Dukuh
543 - - - - - - - - - -
Kupang Timur
Sal. Tepi Jl. Dukuh
544 - - - - - - - - - -
Kupang Timur XVII
Sal. Tepi Jl. Dukuh
545 - - - - 22 - - - 4 -
Kupang Barat
546 Sal. Tepi Jl. Bringin - - - - 1 - - - - -
Sal. Tepi Jl. Wonorejo
547 - - - - - - 14 - - -
Selatan
Sal. Tepi Jl. Semolowaru
548 - - - - - - - - 174 -
Elok
549 Sal. Tepi Jl. Keputih - - 1 - 3 - - - - -
Sal. Tepi Jl. Keputih
550 - - - - - - - - - -
Tegal
551 Sal. Tepi Jl. Abdul Karim - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Banyu Urip
552 - - - - - - - - 1 -
Wetan
Sal. Tepi Jl. Banyu Urip
553 - - - - - - - - - -
Kidul
554 Sal. Tepi Jl. Kalijudan - - - - - - 2 - 4 -
555 Saluran Jl. Sido Luhur - - - - - - 15 - - -
556 Sal. Tepi Tambak Mayor 30 - 73 - 38 - 1 - - -
Sal. Tepi Kh. Tambak
557 - - - - 1 - - - - -
Deres
Sal. Tepi Jl. Darmo
558 - - - - - - 6 - 12 -
Permai
L - 339

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
- - 12 - - - - - - - 3 - 13 - 64

- - - - - - - - 2 - 9 - 2 - 13

- - - - - - - - - - - - - - 16
- - - - - - - - - - 1 - - - 1
- - - - 3 - 1 - - - - - - - 4
- - - - - - - - - - - - 4 - 4
- - - - - - - - - - - - 7 - 7
- - - - - - - - - - - - - - 47
- - 1 - - - - - - - 1 - - - 2

- - - - - - - - - - - - - - 7

2 - - - - - - - 7 - 1 - - - 10

1 - - - - - 6 - 1 - - - - - 8

- - - - - - - - - - 1 - - - 1

- - 4 - - - - - - - - - - - 30

- - - - - - - - - - - - - - 1

- - - - - - - - - - - - - - 14

- - - - - - - - - - - - - - 174

- - - - 1 - - - - - - - - - 5

- - - - - - 6 - 6 - - - - - 12

- - - - 27 - - - - - - - - - 27

- - - - - - - - - - - - - - 1

- - - - - - - - - - - - 1 - 1

- - - - - - 6 - 1 - - - - - 13
- - - - - - - - - - - - - - 15
- - - - - - - - - - - - - - 142

- - - - - - - - - - - - - - 1

4 - - - - - - - - - - - - - 22
340 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
Sal. Tepi Jl. Darmo Per-
559 - - - - - - - - - -
mai Selatan
Sal. Tepi Jl. Darmo Per-
560 - - - - - - - - - -
mai Indah
561 Sal. Tepi Jl. Manukan Lor - - - - - - - - - -
562 Sal. Tepi Pacar Kembang - - - - - - - - - -
563 Sal. Tepi Pacar Keling - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Sono Kem-
564 - - - - - - - - - -
bang
Sal. Tepi Jl. Tempel
565 - - - - - - - - - -
Sukorejo
566 Sal. Tepi Jl. Tegal Sari - - - - 20 - 60 - 48 -
Sal. Tepi Jl. Sukoma-
567 - - - - 4 - 15 - - -
nunggal Jaya
568 Sal. Tepi Jl. Doho - - - - - - 9 - - -
Sal. Tepi Jl. Kanoman
569 - - - - - - - - 5 -
Gebang Lor
570 Sal. Tepi Jl. Jambi - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Prapat Ku-
571 - - - - - - - - - -
rung Utara
572 Sal. Tepi Oso wilangon - - - - - - - - - -
573 Sal. Tepi Jl. Tembaan - - - - - - - - - -
574 Sal. Tepi Jl. Pakal Beji - - - - - - - - - -
575 Sal. Tepi Jl. KP3 Beji - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Walikota mus-
576 - - - - 2 - - - - -
tajab
577 Sal. Tepi Jl. Pucang Adi - - 3 - - - - - - -
578 Sal. Tepi Jl. Pasar turi - - - - - - - - - -
579 Sal. Tepi Jl. Cempaka - - 1 - - - - - - -
580 Sal. Tepi Tambak Wedi 47 - - - - - - - - -
Sal. Tepi Tambak Wedi
581 2 - - - - - - - - -
Baru
Sal. Tepi Tambak Wedi
582 - - - - - - - - - -
Lama
Sal. Tepi Tambak Wedi
583 - - - - - - - - - -
Malam
584 Sal. Tepi Jl. Widodaren - - - - - - - - - -
585 Sal. Tepi Jl. Gresik - - - - - - - - - -
586 Sal. Tepi Jl. Kali anak - - - - - - - - - -
587 Sal. Tepi Jl. Karangan 4 - - - - - - - - - -
588 Sal. Tepi Jl. Tambak Oso 16 - - - - - - - - -
L - 341

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
5 - - - - - - - - - - - - - 5

- - 8 - - - - - - - - - - - 8

- - 2 - 6 - 7 - - - - - - - 15
- - 1 - - - - - - - - - - - 1
- - 2 - 5 - - - - - - - - - 7

- - - - - - - - - - 2 - - - 2

- - - - 3 - - - - - - - - - 3

13 - - - 10 - 14 - - - - - - - 165

2 - 1 - - - - - - - - - 1 - 23

- - - - - - - - - - - - - - 9

1 - - - - - - - - - - - - - 6

- - 4 - - - - - - - - - - - 4

- - - - 1 - - - - - - - - - 1

- - - - - - - - - - - - 25 - 25
- - 7 - - - - - - - - - - - 7
- - - - - - - - 36 - - - - - 36
- - - - - - - - 32 - 7 - - - 39

- - - - - - - - - - - - - - 2

- - - - - - - - - - - - - - 3
- - 26 - 7 - - - - - - - - - 33
- - - - - - - - - - - - - - 1
- - - - - - - - - - - - - - 47

- - - - - - - - - - - - - - 2

- - - - - - - - - - 2 - 1 - 3

- - - - - - - - 1 - - - - - 1

- - - - 12 - - - 4 - 6 - 24 - 46
- - - - - - - - - - - - 18 - 18
- - 224 - - - 57 - - - - - - - 281
- - - - - - - - 2 - - - - - 2
- - - - - - - - - - - - - - 16
342 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
589 Sal. Tepi Jl. Margomulyo - - - - - - - - - -
590 Sal. Tepi Jl. Simomulyo - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Simomulyo
591 - - - - - - - - - -
Baru
592 Sal. Tepi Petukangan - - - - - - 5 - - -
593 Sal. Tepi Jl. Golf - - - - - - - - 20 -
594 Sal. Tepi Jl. Pandugo - - - - - - - - - -
595 Sal. Tepi Jl. Kenjeran 1 - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Dharmahu-
596 3 - - - - - - - - -
sada
597 Sal. Tepi Jl. Ngagel Rejo - - - - 4 - - - - -
Sal. Tepi Jl. Bratang
598 - - - - - - - - - -
Binangun
Sal. Tepi Jl. Gunung
599 3 - - - - - - - - -
anyar timur
Sal. Tepi Jl. Puskesmas
600 - - - - - - - - - -
Gunung anyar
601 Sal. Tepi Jl. A. Yani - - - - - - 3 - - -
Sal. Tepi Jl. Jemuran-
602 - - - - - - - - 7 -
dayani
603 Sal. Tepi Jl. Arjuno - - - - - - - - 1 -
604 Saluran Jl. Demak 4 - - - - - - - - -
Saluran Tepi Jl. Pattimu-
605 - - - - - - - - - -
ra
Sal. Tepi Jl. Tembok
606 - - - - 4 - - - - -
Gede I
607 Sal. Taman Harmoni - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Taman
608 - - - - - - - - - -
Mundu
Sal. Tepi Jl. Taman Ka-
609 - - - - 4 - - - - -
longan
Sal. Tepi Raya Bangkin-
610 - - - - - - - - - -
gan
611 Sal. Tepi Jl. Margorejo - - - - - - - - - -
612 Sal. Tepi Jl. Klampis - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Klampis
613 - - - - - - - - - -
Semolo
Sal. Tepi Jl. Klampis
614 - - - - - - - - - -
Ngasem
615 Sal. Tepi Jl. Klampis Jaya - - - - - - - - - -
616 Sal. Tepi Jl. Manyar - - - - - - - - - -
L - 343

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
9 - - - - - 74 - - - - - - - 83
- - - - - - - - 3 - - - - - 3

- - - - - - - - - - 1 - - - 1

- - 1 - - - - - - - - - - - 6
5 - - - - - - - - - - - - - 25
- - - - - - - - 52 - 6 - 1 - 59
- - - - - - - - 2 - 2 - - - 5

1 - - - 5 - 4 - - - - - - - 13

- - - - - - - - - - - - - - 4

- - - - - - 6 - 2 - - - - - 8

- - - - - - - - - - - - - - 3

- - - - 4 - - - - - - - - - 4

- - - - - - - - - - - - - - 3

- - - - - - - - - - - - - - 7

- - 2 - 9 - - - - - - - - - 12
- - - - - - - - - - 34 - 49 - 87

1 - - - - - - - - - - - - - 1

- - - - - - - - - - - - - - 4

- - 4 - - - - - - - - - - - 4

1 - - - - - - - - - - - - - 1

- - - - - - - - - - - - - - 4

- - - - - - - - 13 - - - - - 13

- - - - 4 - - - - - - - 22 - 26
2 - - - - - - - - - - - - - 2

8 - - - - - - - - - - - - - 8

- - - - - - 5 - 8 - - - - - 13

- - - - - - - - - - 2 - 2 - 4
- - - - - - - - - - 3 - - - 3
344 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
Sal. Tepi Jl. Manyar
617 - - - - - - - - 4 -
Kertoarjo
Sal. Tepi Jl. Manyar
618 - - - - - - - - - -
Kertoardi
619 Sal. Tepi Jl. Juwingan - - - - - - - - - -
620 Sal. Tepi Jl. Ketampon - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Taman AIS
621 - - - - - - - - - -
Nasution
622 Sal. Tepi Jl. Raya Darmo 2 - - - 1 - - - - -
623 Sal. Tepi Jl. Kendangsari - - - - - - - - 21 -
Sal. Tepi Jl. Wonokromo
624 - - - - - - - - - -
SS
625 Sal. Tepi Raya Babatan 6 - - - - - - - - -
626 Sal. Tepi Jl. Lidah Kulon - - - - 11 - 2 - 12 -
Sal. Tepi Jl. Lidah Kulon
627 - - - - - - - - - -
RW.5
Sal. Tepi Jl. Lidah Kulon
628         - - - - - -
Prambanan
629 Sal. Tepi Kalianyar               - - -
630 Sal. Tepi Menur - - - - - - - - - -
631 Sal. Tepi Jl. Tenggilis - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Tengger
632 - - - - - - - - - -
Kandangan
633 Sal. Tepi Jl. Kasuari - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Kapas
634 - - - - - - - - - -
Madya
635 Sal. Tepi Jl. Rajawali 2 - - - 11 - - - - -
636 Sal. Tepi Jl. Jemursari - - - - - - - - - -
637 Sal. Tepi Manyar - - - - - - - - - -
638 Sal. Tepi Ngaglik 5 - - - 2 - 5 - 9 -
639 Sal. Tepi Wonokusumo - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Wonokusumo
640 - - - - - - - - - -
Wetan
Sal. Tepi Jl. Simpang
641 - - - - - - - - - -
Dukuh
Sal. Tepi Jl. Simpang
642 - - - - - - - - - -
Darmo
Sal. Tepi Jl. Simpang
643 - - - - - - 6 - 6 -
Darmo Permai
Sal. Tepi Jl. Ngagel Ke-
644 - - - - 3 - - - - -
bonsari
L - 345

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
- - - - 2 - - - 2 - 9 - 2 - 19

- - - - - - - - 4 - - - - - 4

- - - - - - - - 6 - - - - - 6
- - - - - - - - 8 - - - - - 8

- - - - - - 2 - - - - - - - 2

- - - - - - 28 - 13 - - - 3 - 47
- - - - - - - - 17 - 24 - - - 62

- - - - 5 - - - - - - - - - 5

- - - - - - - - - - - - - - 6
6 - - - - - - - - - - - - - 31

- - - - - - - - 4 - - - - - 4

- - - - - - - - - - - - - 11 11

- - - - - - - - - - - - 9 - 9
2 - 10 - - - 20 - - - - - - - 32
- - - - - - 1 - - - - - - - 1

- - - - 2 - - - - - - - - - 2

- - - - - - - - - - - - 47 - 47

- - 2 - - - - - - - - - - - 2

- - 19 - - - - - - - - - - - 32
3 - 14 - - - - - - - - - - - 17
- - - - - - - - - - - - - - 0
- - 1 - 3 - - - - - - - - - 25
2 - 4 - - - - - - - - - - - 6

- - 2 - 5 - - - - - - - - - 7

98 - - - - - - - 34 - - - 2 - 134

- - - - - - - - - - 1 - - - 1

- - - - - - - - - - - - - - 12

- - - - - - - - - - - - - - 3
346 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
645 Sal. Tepi Jl. Raya Ngagel - - - - - - - - 4 -
646 Sal. Tepi Jl. Tumapel - - 1 - - - - - 1 -
647 Sal. Tepi Jl. Ikan Dorang - - - - 16 - - - - -
648 Sal. Tepi Jl. Made - - - - - - - - 1 -
649 Sal. Tepi Jl. Deles - - - - - - - - 25 -
650 Sal. Tepi Jl. Bukit Barisan - - - - 11 - - - - -
Sal. Tepi Jl. Bukit Mas
651 - - 15 - - - - - - -
Lidah Wetan
652 Sal. Tepi Jl. Lidah Wetan - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Pondok Ben-
653 - - - - - - 2 - 8 -
owo Indah
Sal. Tepi Jl. Pondok
654 - - - - - - - - - -
Rosan
Sal. Tepi Jl. Puncak
655 - - - - - - - - 1 -
Permai
656 Sal. Tepi Jl. Tubanan - - - - - - - - - 50
Sal. Tepi Jl. Tubanan
657 - - - - - - - - - -
Baru
658 Sal. Tepi Jl. Balongsari 1 - - - 1 - 5 - 6 -
659 Sal. Tepi Jl. Balongsari II - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Balongsari
660 - - - - - - - - - -
Tama
661 Sal. Tepi Jl. Penghela - - - - - - - - - -
662 Sal. Tepi Jl. Pengenal - - - - - - - - - -
663 Sal. Tepi Jl. Bengawan - - - - 3 - - - - -
Sal. Tepi Jl. Tengku
664 - - - - - - - - 1 -
Umar
665 Sal. Tepi Jl. Mawar - - 1 - - - - - 1 -
Sal. Tepi Jl. Krembangan
666 - - - - 6 - - - - -
Makam
Sal. Tepi Jl. Krembangan
667 - - - - - - - - - -
Baru
Sal. Tepi Jl. Krembangan
668 - - - - - - - - - -
Barat
669 Sal. Tepi Jl. Kanuripan - - - - 1 - - - - -
Saluran Jl. Pasar Kem-
670 - - - - - - 22 - 8 -
bang
Sal. Tepi Jl. Cokro Ami-
671 - - - - - - - - - -
noto
Sal. Tepi Jl. Simopoma-
672 - - - - - - - - - -
han
L - 347

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
- - - - - - - - 1 - - - 21 - 26
- - - - - - - - - - - - - - 2
- - - - - - - - - - - - - - 16
- - - - - - - - - - - - - - 1
11 - - - - - - - - - - - - - 36
- - - - 8 - 8 - 20 - - - 4 - 51

- - - - - - - - - - - - - - 15

- - - - - - - - - - 4 - 4 - 8

- - - - - - - - - - - - - - 10

- - - - - - - - - - 3 - - - 3

- - - - - - - - - - - - - - 1

- - - - - - - - - - - - - - 50

- - 11 - - - - - - - - - - - 11

- - - - - - - - - - - - - - 13
- - - - - - - - - - 17 - - - 17

- - - - - - - - - - 9 - - - 9

- - - - - - 3 - - - - - - - 3
- - - - - - 2 - - - - - - - 2
- - - - - - - - - - - - - - 3

- - - - - - - - - - - - - - 1

- - - - - - - - - - - - - - 2

- - - - - - - - - - - - - - 6

- - - - - - - - 2 - 10 - 9 - 21

- - - - - - - - - - 5 - - - 5

- - - - - - - - - - - - - - 1

- - - - - - - - - - - - - - 30

1 - - - - - - - - - - - - - 1

- - - - - - - - 23 - - - - - 23
348 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
673 Sal. Tepi Jl. Kedungsari - - - - - - 6 - - -
Sal. Tepi Jl. Arif Rahman
674 - - - - - - - - - -
Hakim
675 Sal. Tepi Tol Romokalsari - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Krembangan
676 - - - - 11 - - - - -
Besar
677 Sal. Tepi Jl. Jambangan - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Jambangan
678 - - 8 - - - 5 - 3 -
Kebon Agung
679 Sal. Tepi Jl. Lontar - - - - - - - - - -
680 Sal. Tepi Jl. Asem Jajar - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Asem Bagus
681 - - - - - - - - - -
Gg. Pancasila
682 Sal. Tepi Jl. Merr - - - - - - - - - -
683 Sal. Tepi Jl. Jimerto - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Penjaringan
684 - - - - - - - - - -
Asri
Sal. Tepi Jl. Penjaringan
685 4 - - - - - 8 - - -
Sari
Sal. Tepi Jl. Penjaringan
686 - - - - - - - - - -
Timur
Sal. Tepi Jl. Darmo
687 - - - - - - - - - -
Harapan
688 Sal. Tepi Jl. Krukah Pasar - - - - 15 - 1 - - -
689 Sal. Tepi Karang Pilang - - - - - - - - - -
690 Sal. Tepi Jl. Menanggal - - - - - - - - 6 -
691 Sal. Tepi Jl. Gayungsari - - - - 1 - - - - -
Sal. Tepi Jl. Gayung
692 - - - - - - 13 - - -
Kebonsari
693 Sal. Tepi Wijaya Kusuma - - - - - - - - - -
694 Sal. Tepi Jl. Mojopahit - - - - - - 5 - - -
Sal. Tepi Jl. Medokan
695 - - - - - - - - - -
Asri
696 Sal. Tepi Setro Baru - - - - - - 1 - - -
Sal. Tepi Jl. Medokan
697 - - - - - - 31 - - -
Sawah
698 Sal. Tepi Jl. Kutisari - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Kutisari
699 - - - - - - - - - -
utara
700 Sal. Tepi Jl. Prapen - - - - - - - - - -
L - 349

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
- - - - 8 - 9 - - - - - - - 23

- - - - 6 - 18 - 4 - - - - - 28

- - - - - - - - - - - - 3 - 3

- - - - - - - - - - 4 - - - 15

- - - - - - - - 14 - 1 - 2 - 17

- - - - 12 - - - - - - - - - 28

- - 7 - - - - - - - - - 1 - 8
- - - - 1 - - - - - - - - - 1

- - - - - - 74 - 34 - - - - - 108

- - - - - - - - - - 6 - - - 6
- - - - - - - - - - 1 - 6 - 7

- - - - - - - - - - 6 - - - 6

- - - - 4 - 56 - - - - - - - 72

- - - - - - - - - - 2 - - - 2

- - 139 - - - - - - - - - - - 139

- - - - - - - - - - - - - - 16
- - - - - - - - - - - - 9 - 9
- - - - - - - - - - - - - - 6
- - - - - - - - - - 1 - 2 - 4

- - - - - - - - - - - - - - 13

- - - - 2 - 6 - 2 - - - - - 10
- - - - - - 1 - - - - - - - 6

9 - - - - - 5 - - - - - - - 14

- - - - - - - - 5 - 8 - 3 - 17

- - - - - - - - 15 - - - - - 46

- - - - - - 8 - 2 - - - - - 10

- - - - - - 5 - - - - - - - 5

- - - - - - - - - - - - 5 - 5
350 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
Sal. Tepi Jl. Gayungsari
701 - - - - - - - - 6 -
Barat
702 Sal. Tepi Jl. Ambengan - - - - - - 3 - - -
Sal. Tepi Jl. Bulak Cump-
703 - - 4 - - - - - - -
at
704 Sal. Tepi Jl. Slompretan - - - - 2 - - - - -
Sal. Tepi Jl. Dukuh
705 - - - - - - 11 - 20 -
Menanggal
Sal. Tepi Jl. Dukuh
706 - - - - - - - - - -
Menanggal III
Sal. Tepi Jl. Dukuh Bulak
707 - - - - - - 4 - 2 -
Banteng
708 Sal. Tepi Jl. Dukuh - - - - - - - - - -
709 Sal. Tepi Jl. Sidosermo - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Sidosermo
710 - - - - - - - - - -
Indah
711 Sal. Tepi Jl. Sidosermo III - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Bambe
712 - - - - - - - - - -
Dukuh Menanggal
Sal. Tepi Stasiun Wo-
713 - - - - - - - - - -
nokromo
Sal. Tepi Stasiun Kan-
714 - - - - - - - - - -
dangan
Sal. Tepi Jl. Sidosermo
715 - - - - - - - - - -
Airdas
Sal. Tepi Jl. Sumberjaya
716 - - - - - - - - - -
Sumberejo
Sal. Tepi Jl. Sumber-
717 - - - - - - - - - -
mulyo Gundih
718 Sal. Tepi Jl. Jawa - - - - - - - - - -
719 Sal. Tepi Jl. Bali - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Jemurwono-
720 - - - - - - - - 46 -
sari
721 Sal. Tepi Jl. Wonosari - - - - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Wonosari
722 - - - - - - - - - -
Lor
Sal. Tepi Jl. Wonosari
723 - - - - - - - - - -
Kidul
724 Saluran Kencana Sari - - - - 2 - - - - -
Saluran Wiyung RT.04 /
725 - - - - 7 - - - - -
RW.07
726 Saluran Wiyung RW.09 - - - - - - - - - -
L - 351

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
39 - - - - - 5 - 3 - - - - - 53

1 - - - - - - - - - - - - - 4

- - - - - - - - - - - - - - 4

- - - - - - - - - - - - - - 2

- - - - - - - - - - - - 1 - 32

- - - - - - - - 4 - - - - - 4

- - - - - - - - - - - - - - 6

3 - - - - - - - - - - - - - 3
- - - - - - - - - - 1 - - - 1

- - 10 - - - - - - - - - - - 10

- - 2 - - - - - - - - - - - 2

- - 14 - - - - - - - - - - - 14

- - 34 - 26 - - - - - - - - - 60

- - - - - - 10 - - - - - - - 10

- - 5 - - - - - - - - - - - 5

- - - - - 320 - - - - - - - - 320

- - - - - - - - - - 1 - - - 1

- - - - - - 2 - 1 - 5 - 58 - 66
- - - - - - 3 - 2 - - - - - 5

- - - - - - - - - - - - - - 46

- - - - - - - - - - 6 - 2 - 8

- - 2 - 1 - - - - - - - - - 3

- - - - - - - - 1 - - - - - 1

- - - - - - - - - - - - - - 2

- - - - - - - - - - - - - - 7

- - - - - - 24 - 8 - - - - - 32
352 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
727 Sal. Tepi Jl. Jarak - - - - 3 - 3 - - -
Sal. Tepi Jl. Patmosu-
728 - - - - - - - - 1 -
sastro
729 Sal. Tepi Jl. Sedayu - - - - - - - - 5 -
Saluran Tepi Jl. Kalilom
730 - - 1 - - - - - - -
Lor
731 Saluran Tepi Jl. Bali - - - - - - 3 - 7 -
Sal. Tepi Jl. Yayasan
732 - - - - - - 5 - - -
Praja
733 Sal. Tepi Jl. Undaan - - 2 - - - - - - -
Sal. Tepi Jl. Hr. Muham-
734 - - - - - - - - - -
mad
Sal. Tepi Jl. Bendul
735 6 - 28 - - - - - - -
Merisi
736 Sal. Tepi Wonocolo - - - - - - - - - -
737 Sal. Tepi Dinas Jagir - - - - - - - - - -
738 Saluran Jl. Kayoon - - - - - - - - - -
739 Saluran Jl. Kapuas - - - - 2 - 2 - - -
740 Saluran Jl. Jatisari - - - - - - - - 2 -
741 Sal. RSI Khodijah - - 3 - - - - - - -
742 Sal. Jl. Colombo - - - - 6 - - - - -
743 Saluran Jl. Jeruk - - - - 3 - - - - -
744 Saluran Palapa - - - - 2 - - - - -
745 Saluran Jl. Kinibalu - - - - - - - - 3 -
746 Saluran Jl. Anwari - - - - - - 2 - - -
BRANDGANG                    
Brandgang Kelabat Jl.
747 2 - 136 - 90 - - - - -
Kinibalu
Brandgang Kelabat Jl.
748 - - 28 - 43 - 31 - 3 -
Bukit Barisani
Brandgang Tokala Jl.
749 - - - - - - - - 45 -
Bukit Barisani
Brandgang Tokala Jl.
750 - - - - - - - - - -
Kinibalu
751 Brandgang Trunojoyo 6 - - - - - - - - -
752 Brandgang Pucang Adi 5 - 38 - - - - - - -
Brandgang Jl. Ikan
753 - - 6 - - - - - - -
Gurame
754 Brandgang Jl. Pregolan - - - - - - - - 12 -
755 Brandgang Jl. Indragiri - - - - - - - - 13 -
L - 353

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
- - - - - - - - - - - - - - 6

- - - - - - - - 7 - - - - - 8

- - - - - - - - - - - - - - 5

- - - - - - - - - - - - - - 1

- - - - - - - - - - - - - - 10

- - - - - - - - - - - - - - 5

- - - - - - - - - - - - 11 - 13

- - 3 - 2 - - - - - - - 1 - 6

- - - - - - - - 4 - - - 13 - 51

- - 3 - - - - - - - - - - - 3
- - 3 - - - - - - - - - - - 3
- - - - 10 - - - - - - - - - 10
- - - - - - - - - - - - - - 4
- - - - 4 - - - - - - - - - 6
- - 8 - - - - - - - - - - - 11
- - - - - - - - - - - - - - 6
- - - - - - - - 1 - - - - - 4
- - - - - - - - - - - - - - 2
- - - - - - - - - - - - 4 - 7
- - - - - - - - - - - - - - 2
                             

- - - - - - - - - - - - - - 228

1 - 21 - - - - - - - - - - - 127

- - 6 - - - - - - - - - - - 51

3 - 12 - 22 - 37 - - - - - - - 74

- - - - - - - - - - - - - - 6
- - - - - - - - - - - - - - 43

- - - - - - - - - - - - - - 6

- - 23 - - - - - - - - - - - 35
- - - - - - - - 12 - - - - - 25
354 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
756 Brandgang Jl. Sambas - - - - - - - - 1 -
757 Brandgang Jl. Wonosari - - - - - - - - 4 -
758 Brandgang Jl. Tegalsari - - - - - - - - 4 -
Brandgang Jl. Wonoku-
759 - - - - - - - - - -
sumo
Brandgang Jl. Dipone-
760 - - - - - - - - - -
goro
Brandgang Jl. Raya
761 - - - - - - - - - -
Diponegoro
762 Brandgang Jl. Jawa - - - - - - - - - -
Brandgang Jl. WR. Su-
763 - - - - - - - - - -
pratman
Brandgang Lawu Jl.
764 - - - - - - - - - -
Widodaren
765 Brandgang Jl. Opak - - - - - - - - - -
Brandgang Jl. Dr. Soeto-
766 - - - - - - - - - -
mo
767 Brandgang Jl. Johor       - - - - - - -
768 Brandgang Indragiri 3 - 1 - - - - - - -
Brandgang Untung
769 - - - - - - - - - -
Suropati
770 Brandgang Jl. Musi - - - - - - - - - -
BOEZEM                    
771 Boezem Kalidami - - - - - - - - - -
Boezem Morokremban-
772 1025 - 320 - 603 - 912 - 646 -
gan
773 Boezem Nirwana - - - - - - - - - -
774 Boezem Sidosermo - - - - - - - - - -
775 Boezem Simojawar - - - - - - - - - -
776 Boezem Mini Simojawar - - - - - - - - - -
777 Boezem Keputih - - - - - - - - - -
Boezem Pondok Mari-
778 - - - - - - - - - -
tim
779 Boezem Bratang       - - - - - - -
Boezem Lempung
780       - - - - - - -
Perdana
781 Boezem Wonorejo - 220 - 537 - 282 - 243 - 268
Boezem Mini Kremban-
782 - - - - - - - - 50 -
gan Masigit
783 Boezem Mini Tompotika - - - - - - - - - -
L - 355

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
- - - - - - - - - - - - - - 1
- - - - - - - - - - - - - - 4
- - 5 - - - - - - - - - - - 9

4 - - - - - - - - - - - - - 4

- - 28 - - - - - - - - - 1 - 29

- - - - - - - - - - 2 - 30 - 32

- - - - 56 - 5 - 48 - - - - - 109

- - - - - - 10 - - - - - - - 10

- - - - - - - - 19 - 39 - 46 - 104

- - - - - - - - 2 - - - - - 2

- - - - - - - - 7 - - - - - 7

- - - - - - - - - - - - 6 - 6
- - - - - - - - - - - - - - 4

- - - - - - - - - - 3 - - - 3

- - - - - - 7 - - - - - - - 7
                             
189 - 220 - 193 - 144 - 132 - 77 - 172 - 1127

198 - 156 - 602 - 465 - 591 - 335 - - - 5853

- 198 - 426 - 50 - - - - - - - - 674


4 - - - - - - - - - - - - - 4
- - - - 15 - - - - - - - - - 15
- - - - - 15 - - - - - - - - 15
- - - - 188 - 1323 - 850 - - - - - 2361

- - - - 18 - 46 - - - - - - - 64

- - - - - - - - - - - - 102 - 102

- - - - - - - - - - - - 146 - 146

- 126 - 151 - 120 - 84 - - - - - - 2031

- - - - - - - - - - - - - - 50

- - - - - - 183 - 339 - 95 - 39 - 656


356 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
Moezem Mini Jl. Sin-
784         - - - - - -
gapur
Boezem Jl. Margomulyo
785 - - 388 - 408 - 858 - 450 -
Permai
DIVERSI                    
786 Sal. Div. Gunungsari - - - - 3 - - - - -
Sal. Diversi Gunung sari
787 3 - - - - - - - - -
2
Sal. DIV Gunungsari Jl.
788 - - - - - - - - - -
Banyu urip
789 Sal. Div. Jl. Branjangan - - - - - - - - - -
790 Sal. Div. Jl. Sumberrejo - - - - - - - - - -
Sal. Div Jl. Padmosusas-
791 3 - - - - - - - - -
tro
Sal. Div. Jl. Babat Jer-
792 - - - - - - - - - -
awat
793 Sal. DIV Jl. Raya Pakal - - - - - - - - - -
794 Sal. DIV Jl. Greges - - - - - - - - - -
Sal. Div. Gunungsari Jl.
795 55 - - - - - - - - -
Pakis Wetan
796 Sal. DIV Jl. Raya Sememi 339 - - - - - - - - -
WADUK                    
797 Waduk Kedurus 49 - - - - - - - 214 -
798 Waduk Bumi Marinir - - - - - - - - 81 -
799 Waduk Lakarsantri - - - - - - - - - -
800 Waduk Kebraon - - - - - - - - - -
POMPA                    
801 PA Gadukan - - - - 1 - - - - -
802 PA. Greges - - - - - - - - 5 -
803 PA. Pandugo - - - - - - - - - -
804 PA. Bratang Lapangan - - - - - - - - - -
805 PA. Semolowaru II - - - - - - - - - -
806 PA. JKM - - - - - - - - - -
807 PA. Mungsing - - - - - - - - - -
808 PA. Mulyorejo - - - - - - - - - -
809 PA. Kalijudan - - - - - - - - - -
810 PA. Flores - - - - - - - - - -
811 PA. Gunungsari I - - - - - - - - - -
Saluran PA. Dharmahu-
812 - - - - - - - - - -
sada
L - 357

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
- - - - - - - - - - - - 31 - 31

- - 79 - 74 - - - - - - - - - 2257

                             
- - - - 9 - 30 - - - - - 9 - 51

- - - - - - - - - - - - - - 3

- - - - - - - - 35 - 21 - - - 56

- - - - - - - - - - 15 - 33 - 48
- - - - - - - - - - - 11 201 - 212

- - - - - - - - - - - - - - 3

- - - - - - - - 108 - - - - - 108

- - - - - - - - 248 - - - 44 - 292
- - - - - - - - - - - - 18 - 18

- - - - - - - - - - - - - - 55

- - - - - - 175 - - - - - 37 - 551
                             
102 - 227 - 216 - - - 35 - 138 - - 142 1123
- - 4 - - - - - - - - - - - 85
- - - - - - 3 - - - - - - - 3
43 - 13 - - - - - - - - - - - 56
                             
- - 9 - - - - - - - - - 44 - 54
- - - - - - - - - - - - 7 - 12
1 - 1 - - - - - - - 26 - - - 28
- - 2 - - - - - - - - - - - 2
- - - - - - - - - - 3 - - - 3
- - - - - - - - - - 1 - - - 1
- - - - - - - - - - 4 - 10 - 14
- - - - - - - - - - 1 - - - 1
- - - - - - - - - - 1 - - - 1
- - - - - - - - - - 1 - - - 1
- - - - - - - - - - - - 4 - 4

- - - - - - 7 - 10 - 2 - - - 19
358 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
813 PA. Keputran - - - - - - - - - -
LAIN-LAIN                    
814 Saluran Polda 6 - 22 - 2 - - - - -
815 Frontage A. Yani 28 - 14 - 1 - 24 - - -
816 Crossing Korem - - 1 - - - - - - -
Crossing Saluran Slom-
817 - - 1 - 1 - - - - -
pretan
818 Crossing Jeruk - - 2 - - - - - - -
Crossing Mer Jl. Ir.
819 - - - - 1 - - - - -
Soekarno
820 Crossing PA. Pesapen - - - - 3 - - - - -
821 Crossing Arjuno - - - - - - - - - -
822 Crossing Balas Klumprik - - - - - - - - - -
823 Crossing Unesa - - - - - - - - - -
Crossing Jl. Perak Barat -
824 - - - - - - - - - -
Jl. Perak Timur
825 Crossing Jl. Teratai - - - - - - - - - -
826 Crossing Jl. Tembaan - - - - - - - - - -
827 Crossing Manyar - - - - - - - - - -
828 Crossing Bulak Banteng - - - - 3 - - - - -
Crossing Sumber Mulyo
829 - - - - - - 34 - - -
(Dupak)
Crossing Saluran Ngem-
830 - - 1 - - - - - - -
plak
831 Kecamatan Wonocolo - - - - - - - - - -
832 Kelurahan Jambangan 4 - - - - - - - - -
Jembatan Sawahan -
833 5 - - - - - - - - -
Sarimulyo
834 Jembatan Ngaglik - - 4 - - - - - - -
835 Jembatan Genting 2 - 22 - 30 - 13 - - -
836 Jembatan Sriwijaya 1 - 5 - - - - - - -
837 Panti Wreda Jambangan 22 - 4 - - - - - - -
Pengerukan Mar-
838 360 - - - - - - - - -
gomulyo Permai
Pembenahan Tanggul
839 - - - - - - - - - -
Sumber Jaya
Pelebaran Tanggul Sum-
840 - - - - - - - - - -
berejo
Pemasangan Trucuk
841 Tanggul Clangap Kalila- - - - - - - - - - -
mong
L - 359

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Juni Juli Agustus Sept Okt Nop Des

JUMLAH
Lampiran

Tanggul
A

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
5 - 3 - 2 - - - - - - - 16 - 26
                             
- - - - - - 64 - 38 - 55 - - - 187
7 - 15 - 71 - 88 - 5 - 123 - 101 - 477
- - - - - - - - - - - - - - 1

- - - - - - - - - - - - - - 2

- - - - - - - - - - - - - - 2

- - - - - - - - - - - - - - 1

- - - - - - - - - - - - - - 3
- - 3 - - - - - - - - - - - 3
- - - - - - - - 1 - - - - - 1
- - - - - - - - - - - 3 - - 3

- - - - - - - - - - 8 - 12 - 20

- - - - - - - - - - 1 - 2 - 3
- - - - 2 - - - - - - - - - 2
- - 1 - - - - - - - - - - - 1
- - - - - - - - - - - - - - 3

- - - - - - 2 - - - - - - - 36

- - - - - - - - - - - - - - 1

- - - - - - - - - - 13 - - - 13
- - - - - - - - - - - - - - 4

- - - - - - - - - - - - - - 5

- - - - - - - - - - - - - - 4
- - - - - - - - - - - - - - 67
- - - - - - - - - - - - - - 6
- - - - - - - - - - - - - - 26

- - - - - - - - - - - - - - 360

- - - - - - 1175 - - 471 - - - - 1646

- - - - - - - - - 323 465 - - - 788

- - - - - - - - 35 - - - - - 35
360 - L

Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi


Januari Februari Maret April Mei

Lokasi
No

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul

Tanggul
Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi

Ritasi
Pembongkaran Jl. Raya
842 - - - - - - - - - -
Darmo (ex. Granat)
Penertiban Persil Jl.
843 - - - - - - - - - -
Raya Babatan
Jumlah

4238

5560
5395
7575

4319

368
997
220

637
555
Keterangan :
Sumber : Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan Kota Surabaya, 2017

Tabel 38. Bencana Kekeringan, Luas, dan Kekeringan di Kota Surabaya


(Tidak Ada)
Tahun : 2017

Total Area Perkiraan Kerugian


No Kecamatan
(Ha) (Rp)
(1) (2) (3) (4)
1 N/A N/A N/A
2
3
4
TOTAL

Keterangan : Tidak terjadi bencana kekeringan di Kota Surabaya


Sumber : Badan Penanggulangan Bencana dan Perlindungan Masyarakat, 2017

Tabel 39. Bencana Kebakaran Hutan/Lahan, Luas, dan Kerugian di Kota


Surabaya (Tidak Ada)
Tahun : 2017

Perkiraan
Hutan/Luas Perkiraan
No Kecamatan Lahan Terbakar Kerugian (Rp.)
(Ha)
(1) (2) (3) (4)
1 N/A N/A N/A
2 N/A N/A N/A
-
-
2565 Ritasi
Juni

-
-
324 Tanggul

-
3411 - Ritasi
Juli

-
-

677 Tanggul
-
-

3782 Ritasi
-
-
Agustus

670 Tanggul
-
-

6270 Ritasi
Sept

-
-

84 Tanggul
-
-

5631 Ritasi
Okt

-
-

794 Tanggul
Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi

-
12

4543 Ritasi
Nop

-
-

14 Tanggul
-

38

4741 Ritasi
Des

-
-

183 Tanggul
12

38

63553 JUMLAH
L - 361

A
Lampiran
362 - L

Perkiraan
Hutan/Luas Perkiraan
No Kecamatan Lahan Terbakar Kerugian (Rp.)
(Ha)
3 N/A N/A N/A
4 N/A N/A N/A
5 N/A N/A N/A
TOTAL N/A N/A
Keterangan : Tidak terjadi bencana Kebakaran Hutan/Lahan di Kota Surabaya, hanya ada
bencana kebakaran bangunan, rumah dan lahan kosong (Tabel 39A)
Sumber : Badan Penanggulangan Bencana dan Perlindungan Masyarakat, 2017

Tabel 40. Bencana Alam Tanah Longsor dan Gempa Bumi, Korban,
Kerugian di Kota Surabaya (Tidak Ada)
Tahun : 2017

Jumlah Korban Perkiraan


No Kecamatan Jenis Bencana Meninggal Kerugian
(jiwa) (Rp.)
(1) (2) (3) (4) (5)
1 N/A N/A N/A N/A
2
3
4
Total
Keterangan : Tidak terjadi kejadian tanah longsor dan gempa bumi di Kota Surabaya
Sumber : Badan Penanggulangan Bencana dan Perlindungan Masyarakat, 2017

Tabel 41. Luas Wilayah, Jumlah Penduduk, Pertumbuhan Penduduk dan


Kepadatan Penduduk Kota Surabaya
Tahun : 2017

Pertumbuhan Kepadatan
Luas Jumlah
No Kecamatan Penduduk Penduduk
(km2) Penduduk
(%) (%)
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
1 Sukomanunggal 9,23 104.898 1,63 2,83
2 Tandes 11,07 94.619 1,60 2,13
3 Asem Rowo 15,44 48.188 2,61 0,78
4 Benowo 26,78 64.186 4,22 0,60
L - 363

Pertumbuhan Kepadatan
Luas Jumlah
No Kecamatan Penduduk Penduduk
(km2) Penduduk Lampiran
(%) (%)
5 Pakal 19,01 54.948 3,41 0,72 A
6 Lakarsantri 16,05 58.756 2,62 0,91
7 Sambikerep 20,42 63.810 2,26 0,78
8 Genteng 4,04 62.021 1,14 3,82
9 Tegalsari 4,29 107.058 1,13 6,21
10 Bubutan 3,86 106.711 1,12 6,88
11 Simokerto 2,59 102.650 1,18 9,86
12 Pabean Cantian 6,80 85.066 1,39 3,11
13 Semampir 8,76 199.566 2,73 5,67
14 Krembangan 8,34 123.742 1,64 3,69
15 Bulak 6,78 44.574 2,61 1,64
16 Kenjeran 7,64 167.029 3,40 5,44
17 Tambaksari 8,99 233.484 1,72 6,46
18 Gubeng 7,99 142.513 0,89 4,44
19 Rungkut 21,08 115.495 2,67 1,36
20 Tenggilis
Mejoyo 5,52 59.140 1,76 2,67
21 Gunung Anyar 9,71 57.801 2,79 1,48
22 Sukolilo 23,69 113.529 2,03 1,19
23 Mulyorejo 14,21 88.925 1,68 1,56
24 Sawahan 6,93 214.236 1,17 7,69
25 Wonokromo 8,47 169.066 1,10 4,97
26 Karangpilang 9,23 75.431 1,78 2,03
27 Dukuh Pakis 9,94 62.453 1,59 1,56
28 Wiyung 12,46 71.701 2,21 1,43
29 Gayungan 6,07 47.281 1,77 1,94
30 Wonocolo 6,78 83.729 1,61 3,07
31 Jambangan 4,19 51.884 2,12 3,08

Keterangan : Kepadatan Penduduk = Jumlah Penduduk / Luas wilayah.Dimana satuan


untuk kepadatan penduduk jiwa/km2
Sumber : Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya, 2017
Bagian Pemerintahan dan Otonomi Daerah, 2017
364 - L

Tabel 41A. Luas Wilayah, Jumlah Penduduk dan Jumlah KK per Kecamatan
di Kota Surabaya
Tahun : 2017

No Kecamatan Luas (km2) Jumlah Penduduk Jumlah KK

(1) (2) (3) (4) (5)


1 Sukomanunggal 9,23 104.898 32.325
2 Tandes 11,07 94.619 28.970
3 Asemrowo 15,44 48.188 13.662
4 Benowo 26,78 64.186 18.974
5 Pakal 19,01 54.948 16.120
6 Lakarsantri 16,05 58.756 18.010
7 Sambikerep 20,42 63.810 19.505
8 Genteng 4,04 62.021 19.892
9 Tegalsari 4,29 107.058 33.770
10 Bubutan 3,86 106.711 33.412
11 Simokerto 2,59 102.650 31.796
12 Pabean Cantian 6,8 85.066 25.924
13 Semampir 8,76 199.566 55.432
14 Krembangan 8,34 123.742 37.297
15 Bulak 6,78 44.574 13.376
16 Kenjeran 7,64 167.029 47.017
17 Tambaksari 8,99 233.484 72.807
18 Gubeng 7,99 142.513 46.154
19 Rungkut 21,08 115.495 35.250
20 Tenggilis Mejoyo 5,52 59.140 18.534
21 Gunung Anyar 9,71 57.801 17.621
22 Sukolilo 23,69 113.529 34.447
23 Mulyorejo 14,21 88.925 27.808
24 Sawahan 6,93 214.236 64.212
25 Wonokromo 8,47 169.066 52.359
26 Karang Pilang 9,23 75.431 23.332
27 Dukuh Pakis 9,94 62.453 19.350
28 Wiyung 12,46 71.701 21.965
29 Gayungan 6,07 47.281 14.644
30 Wonocolo 6,78 83.729 25.196
31 Jambangan 4,19 51.884 15.928

Keterangan :
Sumber : Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya, 2017
L - 365

Tabel 41B. Jumlah Pasangan Usia Subur dan Wanita Usia Subur di Kota
Surabaya
Tahun : 2017 Lampiran

No Kecamatan
Pasangan Usia Subur Wanita Usia Subur A
(PUS) (15-49 th)
1 Sukomanunggal 12.839 23.897
2 Tandes 14.770 21.358
3 Asemrowo 7.762 12.135
4 Benowo 10.685 13.131
5 Pakal 8.992 13.195
6 Lakarsantri 10.841 12.559
7 Sambikerep 9.109 14.131
8 Genteng 6.714 7.876
9 Tegalsari 13.361 23.461
10 Bubutan 11.732 28.751
11 Simokerto 24.091 26.514
12 Pabean Cantian 11.417 20.057
13 Semampir 28.119 44.107
14 Krembangan 18.845 33.546
15 Bulak 7.191 14.254
16 Kenjeran 24.716 40.252
17 Tambaksari 67.258 682.76
18 Gubeng 21.464 39.063
19 Rungkut 22.135 34.114
20 Tenggilis Mejoyo 8.890 13.298
21 Gunung Anyar 12.527 14.784
22 Sukolilo 14.733 27.775
23 Mulyorejo 16.827 24.224
24 Sawahan 35.379 67.336
25 Wonokromo 29.180 63.340
26 Karang Pilang 11.539 18.942
27 Dukuh Pakis 9.724 16.997
28 Wiyung 13.827 18.665
29 Gayungan 6.433 11.663
30 Wonocolo 13.192 18.770
31 Jambangan 7.774 11.113

Keterangan :
Sumber : Dinas Pengendalian Penduduk, Pemberdayaan Perempuan dan
Perlindungan Anak, 2017
366 - L

Tabel 41C. Jumlah Migrasi Penduduk di Kota Surabaya


Tahun : 2017
Jumlah Penduduk Jumlah Penduduk
No Kecamatan
Datang Pindah
(1) (2) (3) (4)
1 Sukomanunggal 1406 912
2 Tandes 1062 742
3 Asemrowo 780 316
4 Benowo 961 457
5 Pakal 836 490
6 Lakar Santri 599 347
7 Sambikerep 691 434
8 Genteng 644 480
9 Tegalsari 1156 1002
10 Bubutan 1168 946
11 Simokerto 1091 644
12 Pabean Cantian 989 607
13 Semampir 3152 1421
14 Krembangan 1924 1417
15 Bulak 544 361
16 Kenjeran 2475 1064
17 Tambak Sari 2375 1597
18 Gubeng 1460 1266
19 Rungkut 1635 959
20 Tenggilis Mejoyo 798 551
21 Gunung Anyar 930 514
22 Sukolilo 1227 966
23 Mulyorejo 1015 744
24 Sawahan 2325 1698
25 Wonokromo 1962 1776
26 Karang Pilang 962 700
27 Dukuh Pakis 758 518
28 Wiyung 887 550
29 Gayungan 836 558
30 Wonocolo 1029 812
31 Jambangan 727 512

Keterangan :
Sumber : Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya, 2017
L - 367

Tabel 41D. Jumlah Penduduk Laki-laki dan Perempuan di Kota Surabaya


Tahun : 2017
Lampiran
No Kecamatan
Laki-Laki
Jenis Kelamin
Perempuan
A
(1) (2) (3) (4)
1 Sukomanunggal 52340 52558
2 Tandes 47058 47561
3 Asemrowo 24549 23639
4 Benowo 32178 32008
5 Pakal 27796 27152
6 Lakar Santri 29508 29248
7 Sambikerep 31966 31844
8 Genteng 30628 31393
9 Tegalsari 53225 53833
10 Bubutan 53199 53512
11 Simokerto 51270 51380
12 Pabean Cantian 42659 42407
13 Semampir 100468 99098
14 Krembangan 61885 61857
15 Bulak 22323 22251
16 Kenjeran 84368 82661
17 Tambaksari 116224 117260
18 Gubeng 70102 72411
19 Rungkut 57458 58037
20 Tenggilis Mejoyo 29438 29702
21 Gunung Anyar 28840 28961
22 Sukolilo 56545 56984
23 Mulyorejo 44042 44883
24 Sawahan 106351 107885
25 Wonokromo 83590 85476
26 Karang Pilang 37772 37659
27 Dukuh Pakis 31120 31333
28 Wiyung 36044 35657
29 Gayungan 23504 23777
30 Wonocolo 41760 41969
31 Jambangan 25998 25886

Keterangan :
Sumber : Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya, 2017
368 - L

9
8
7
6
5
4
3
2
1

12
No

Pakal

15 Bulak
Tandes

Pabean
Cantian
Tahun : 2017

Benowo

Genteng

10 Bubutan
Tegalsari

16 Kenjeran
13 Semampir
11 Simokerto
Asemrowo

Lakarsantri

14 Krembangan
Sambi Kerep
Kecamatan

Sukomanunggal
6180 1592 3914 6855 2474 3307 3254 3168 1795 2226 2077 1936 2327 1724 3222 3412 L Usia
5853 1545 3653 6285 2226 2967 3168 2957 1690 2125 1983 1880 2204 1628 3077 3289 P 0-4
Kecamatan di Kota Surabaya

7492 1888 4830 8488 3139 4017 4136 3976 2204 2702 2554 2409 2817 2179 4003 4224 L Usia
6841 1865 4504 7822 3011 3617 3755 3644 2087 2472 2241 2193 2630 1989 3573 3867 P 5-9

7349 2000 4871 8343 3312 3995 4378 4058 2265 2620 2508 2516 2827 2173 3830 4135 L Usia
6770 1796 4429 7680 2963 3583 3882 3589 2142 2401 2281 2255 2629 2003 3510 3824 P 10-14

7127 1965 4954 8299 3330 4064 4349 4176 2367 2453 2369 2395 2714 2042 3555 3954 L Usia
6872 1810 4555 7457 2988 3649 4069 3782 2201 2231 2272 2219 2583 1905 3245 3764 p 15-19

7093 1714 4838 8135 3279 3911 4113 3952 2334 2346 2216 2140 2584 2004 3203 3808 L Usia
7093 1683 4728 8005 3125 3754 4027 3805 2161 2380 2184 2139 2498 1880 3225 3691 P 20-24

6788 1639 4447 7841 2997 3653 3648 3709 2145 2340 2144 1949 2112 1886 3138 3768 L Usia
6774 1614 4404 7596 2865 3611 3627 3620 2123 2459 2164 1949 2330 1919 3259 3932 P 25-29

7176 1775 4875 8266 3431 4059 4083 4217 2483 2628 2376 2187 2625 2169 3869 4722 L Usia
Tabel 41E. Penduduk Laki-Laki dan Perempuan Golongan Umur Menurut

7348 1843 4887 8275 3330 3953 4109 4165 2373 2747 2565 2263 2661 2141 4079 4807 P 30-34
7480 2000 5308 8828 3698 4382 4543 4576 2525 2978 2687 2470 2896 2364 4718 5185 L Usia
7399 1997 5305 8780 3735 4284 4657 4675 2595 3108 2723 2556 3052 2252 4558 5028 P 35-39

6685 1849 4974 8140 3537 4008 4405 4316 2417 2712 2562 2386 2710 2036 4105 4285 L Usia
6737 1914 5114 7931 3513 4086 4422 4421 2360 2712 2547 2399 2898 1971 4168 4424 P 40-44

6131 1761 4934 7385 3327 3971 4408 4170 2258 2514 2317 2339 2602 1815 3643 3736 L Usia
6062 1746 4957 7206 3286 3992 4415 4325 2456 2417 2299 2354 2572 1702 3647 3847 P 45-49

4861 1368 4118 5727 2772 3247 3577 3775 2089 1976 1737 1777 2076 1306 2681 2932 L Usia
5053 1393 4235 5893 2780 3400 3727 3941 2184 1988 1850 1689 2119 1286 2803 3230 P 50-54

3981 1053 3365 4690 2291 2802 2915 3153 1796 1555 1544 1301 1593 1047 2145 2687 L Usia
3864 997 3514 5116 2470 3015 2984 3490 1925 1622 1455 1197 1548 1113 2592 3118 P 55-59

2863 687 2456 3611 1939 2280 2114 2401 1474 1220 1035 953 1093 782 1865 2318 L Usia
2573 718 2571 3935 2036 2384 2300 2583 1681 1289 940 842 959 719 2426 2364 P 60-64

1584 401 1591 2303 1240 1408 1298 1565 1025 800 588 488 601 461 1430 1532 L Usia
1400 482 1717 2474 1372 1667 1490 1693 1204 748 642 449 536 448 1457 1435 P 65-69

693 255 911 1358 735 782 782 793 617 413 349 247 259 255 816 801 L Usia
740 388 1166 1538 945 1162 1079 1181 827 496 427 326 315 291 877 826 P 70-74

885 376 1499 2199 1158 1384 1196 1220 834 483 445 303 342 306 835 841 L Usia
Diatas
1282 460 2118 3105 1762 2256 1801 1962 1384 649 675 442 474 392 1065 1112 P 75
L - 369

A
Lampiran
370 - L

20
No

Keterangan :
Mejoyo
18 Gubeng

28 Wiyung
22 Sukolilo
19 Rungkut

24 Sawahan
Tenggilis

30 Wonocolo
29 Gayungan
23 Mulyorejo

31 Jambangan
25 Wonokromo
17 Tambak Sari

27 Dukuh Pakis
Kecamatan

26 Karang Pilang
21 Gunung Anyar
1902 2660 1500 2411 2044 2505 4802 6606 2866 3908 2068 1950 4049 4287 7500 L Usia
1728 2477 1331 2279 1828 2328 4656 6299 2670 3577 1922 1839 3779 3975 7116 P 0-4

2119 3225 1712 2934 2404 2854 6322 8493 3434 4465 2413 2315 4662 5316 9314 L Usia
1937 2942 1592 2511 2254 2622 5819 7800 3067 4175 2172 2048 4241 4806 8309 P 5-9

2063 3129 1774 2877 2406 2994 6832 8696 3509 4320 2327 2230 4485 5417 9207 L Usia
1913 2945 1614 2602 2192 2799 6170 7966 3077 4027 2108 2012 4123 4978 8295 P 10-14

1935 3300 1826 3012 2405 3019 6967 8456 3345 4229 2274 2183 4570 5486 9051 L Usia
1857 2963 1721 2731 2171 2864 6447 8036 3227 3991 2085 2011 4246 5146 8420 p 15-19

1824 3049 1675 2751 2109 2904 6273 7662 3239 4108 2037 1975 4231 5162 8673 L Usia
1819 2956 1675 2670 2128 2846 6165 7410 3145 3964 2085 2069 4086 4888 8333 P 20-24

Sumber : Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya, 2017


1862 2821 1530 2613 2124 2845 5428 7008 3173 3991 1972 2148 4020 4555 8202 L Usia
1857 2945 1637 2734 2282 2850 5675 6982 3204 4179 2024 2246 4231 4655 8227 P 25-29

2083 3324 1740 2885 2720 3140 6068 8253 3609 4834 2448 2509 4866 5093 9621 L Usia
2261 3422 1811 2973 2716 3181 6053 8272 3763 5014 2553 2611 4968 5373 9688 P 30-34
2451 3834 2087 3101 3020 3297 7015 9536 4007 5304 2762 2909 5173 5740 10260 L Usia
2409 3932 2240 3262 3073 3384 7463 9775 4240 5400 2815 2905 5560 6026 10401 P 35-39

2140 3539 1991 2918 2611 3038 7117 9137 3635 4686 2452 2472 4845 5877 9313 L Usia
2169 3600 2025 3040 2690 2966 7583 9290 3816 4823 2593 2492 5104 6005 9670 P 40-44

2026 3421 1974 2898 2379 2955 7678 8779 3348 4305 2289 2286 4566 6023 8919 L Usia
2113 3407 2086 2995 2383 3108 7698 8991 3512 4373 2373 2308 4731 6283 9267 P 45-49

1632 2623 1711 2426 1923 2469 6155 6973 2699 3386 1859 1726 3560 5149 7585 L Usia
1756 2842 1702 2525 1949 2749 6189 7339 2884 3758 2005 1995 3903 5530 8065 P 50-54

1372 2181 1290 1973 1552 2127 4542 5676 2254 2977 1501 1596 3082 4042 6467 L Usia
1483 2478 1392 2011 1802 2277 4826 6041 2474 3315 1499 1793 3406 4302 7020 P 55-59

1132 1855 1009 1518 1288 1654 3240 4243 1962 2432 1063 1343 2400 2974 5073 L Usia
1062 1829 1067 1301 1497 1560 3517 4789 2067 2494 1110 1315 2199 3433 5278 P 60-64

653 1181 725 773 982 917 1942 2724 1263 1592 704 797 1446 1894 3063 L Usia
642 1265 701 758 923 858 2506 3334 1446 1553 695 816 1417 2413 3405 P 65-69

397 753 422 442 525 492 1288 1789 785 920 340 458 717 1311 1722 L Usia
404 823 507 490 598 545 1959 2245 939 973 392 496 848 1790 2184 P 70-74

407 865 538 512 628 562 1921 2320 914 1088 331 541 786 1776 2254 L Usia
Diatas
476 1143 676 775 847 722 2750 3316 1352 1368 530 746 1195 2808 3582 P 75
L - 371

A
Lampiran
372 - L

Tabel 41F. Jumlah Kelahiran dan Kematian per Kecamatan di


Kota Surabaya
Tahun : 2017

No Kecamatan Kelahiran Kematian


(1) (2) (3) (4)
1 Sukomanunggal 1997 906
2 Tandes 1893 765
3 Asemrowo 1138 319
4 Benowo 1299 518
5 Pakal 1510 408
6 Lakarsantri 1141 476
7 Sambikerep 1226 510
8 Genteng 1121 571
9 Tegalsari 2117 1077
10 Bubutan 1974 1003
11 Simokerto 2024 797
12 Pabean Cantikan 1560 702
13 Semampir 5419 1396
14 Krembangan 2427 890
15 Bulak 931 322
16 Kenjeran 3881 983
17 Tambaksari 4491 2019
18 Gubeng 2511 1461
19 Rungkut 2272 712
20 Tenggilis Mejoyo 1088 418
21 Gunung Anyar 1235 431
22 Sukolilo 2246 826
23 Mulyorejo 1498 605
24 Sawahan 4374 2270
25 Wonokromo 3100 1736
26 Karangpilang 1451 617
27 Dukuh Pakis 1146 499
28 Wiyung 1397 587
29 Gayungan 767 440
30 Wonocolo 1684 643
31 Jambangan 1203 421

Keterangan :
Sumber : Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya, 2017
L - 373

Tabel 41G. Tren Pertumbuhan Jumlah Penduduk Tahun 2014-2017 Kota


Surabaya
Tahun : 2017 Lampiran
Pertumbuhan Penduduk
A
No Kecamatan
2014-2015 2015-2016 2016-2017
(1) (2) (3)
1 Sukomanunggal 2,86% 2,35% 1,63%
2 Tandes 2,22% 1,74% 1,60%
3 Asemrowo 6,38% 2,19% 2,61%
4 Benowo 4,88% 4,66% 4,22%
5 Pakal 4,68% 4,17% 3,41%
6 Lakarsantri 3,49% 3,25% 2,62%
7 Sambikerep 3,00% 3,24% 2,26%
8 Genteng 1,97% 1,40% 1,14%
9 Tegalsari 2,30% 1,66% 1,13%
10 Bubutan 2,05% 1,50% 1,12%
11 Simokerto 2,34% 1,37% 1,18%
12 Pabean Cantikan 0,26% 1,53% 1,39%
13 Semampir 4,01% 2,05% 2,73%
14 Krembangan 2,95% 2,10% 1,64%
15 Bulak 3,64% 2,85% 2,61%
16 Kenjeran 5,03% 4,23% 3,40%
17 Tambaksari 3,04% 2,43% 1,72%
18 Gubeng 1,96% 1,35% 0,89%
19 Rungkut 4,10% 3,49% 2,67%
20 Tenggilis Mejoyo 2,87% 2,80% 1,76%
21 Gunung Anyar 3,71% 3,68% 2,79%
22 Sukolilo 3,14% 2,66% 2,03%
23 Mulyorejo 3,01% 2,41% 1,68%
24 Sawahan 2,60% 2,19% 1,17%
25 Wonokromo 2,53% 1,85% 1,10%
26 Karangpilang 2,84% 2,31% 1,78%
27 Dukuh Pakis 2,70% 2,36% 1,59%
28 Wiyung 3,43% 2,95% 2,21%
29 Gayungan 2,91% 2,23% 1,77%
30 Wonocolo 2,61% 2,37% 1,61%
31 Jambangan 3,57% 2,91% 2,12%

Keterangan :
Sumber : Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya, 2017
374 - L

Tabel 42. Perkiraan Jumlah Timbulan Sampah per Hari di Kota Surabaya
Tahun : 2017
Timbulan Sampah
No Kecamatan Jumlah Penduduk
(kg/hari)
(1) (2) (3) (4)
1 Karangpilang 75.431 68.473,09
2 Wonocolo 83.729 76.005,67
3 Rungkut 115.495 104.841,51
4 Wonokromo 169.066 153.471,01
5 Tegalsari 107.058 97.182,76
6 Sawahan 214.236 194.474,44
7 Genteng 62.021 56.300,06
8 Gubeng 142.513 129.367,32
9 Sukolilo 113.529 103.056,86
10 Tambaksari 233.484 211.946,97
11 Simokerto 102.650 93.181,39
12 Pabean Cantikan 85.066 77.219,34
13 Bubutan 106.711 96.867,76
14 Tandes 94.619 85.891,15
15 Krembangan 123.742 112.327,79
16 Semampir 199.566 181.157,63
17 Kenjeran 167.029 151.621,91
18 Lakarsantri 58.756 53.336,23
19 Benowo 64.186 58.265,35
20 Wiyung 71.701 65.087,16
21 Dukuh Pakis 62.453 56.692,21
22 Gayungan 47.281 42.919,71
23 Jambangan 51.884 47.098,12
24 Tenggilis Mejoyo 59.140 53.684,81
25 Gunung Anyar 57.801 52.469,32
26 Mulyorejo 88.925 80.722,38
27 Sukomanunggal 104.898 95.222,00
28 Asemrowo 48.188 43.734,04
29 Bulak 44.574 40.462,41
30 Pakal 54.948 49.879,49
31 Sambikerep 63.810 57.924,04

Keterangan : Asumsi jumlah timbulan sampah per kapita = 0,003219 m3/orang/hari


Sumber : Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya, 2017
dan Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau, 2017
L - 375

Tabel 42A. Perkiraan Jumlah Timbulan Sampah Terangkut ke TPA di Kota


Surabaya
Tahun : 2017 Lampiran
2016 2017
A
No Kecamatan Jumlah Timbulan Jumlah Timbulan
Penduduk Sampah (kg/hari) Penduduk Sampah (kg/hari)
(1) (2) (3) (4) (3) (4)
1 Karangpilang 74.093 33.997,50 75.431 31.957,65
2 Wonocolo 82.387 48.526,50 83.729 45.614,91
3 Rungkut 112.412 69.608,40 115.495 65.431,90
4 Wonokromo 167.212 95.228,70 169.066 89.514,98
5 Tegalsari 105.861 67.537,80 107.058 63.485,53
6 Sawahan 211.748 126.298,20 214.236 118.720,31
7 Genteng 61.321 38.956,50 62.021 36.619,11
8 Gubeng 141.265 86.467,20 142.513 81.279,17
9 Sukolilo 111.246 49.942,80 113.529 46.946,23
10 Tambaksari 229.492 82.972,20 233.484 77.993,87
11 Simokerto 101.443 53.244,90 102.650 50.050,21
12 Pabean Cantikan 83.888 37.407,90 85.066 35.163,43
13 Bubutan 105.529 72.000,00 106.711 67.680,00
14 Tandes 93.115 55.193,40 94.619 51.881,80
15 Krembangan 121.718 56.414,70 123.742 53.029,82
16 Semampir 194.139 90.264,00 199.566 84.848,16
17 Kenjeran 161.357 62.964,60 167.029 59.186,72
18 Lakarsantri 57.264 23.175,60 58.756 21.785,06
19 Benowo 61.480 32.996,10 64.186 31.016,33
20 Wiyung 70.151 32.787,00 71.701 30.819,78
21 Dukuh Pakis 61.500 28.325,70 62.453 26.626,16
22 Gayungan 46.451 30.069,00 47.281 28.264,86
23 Jambangan 50.789 30.435,30 51.884 28.609,18
24 Tenggilis Mejoyo 58.107 36.839,10 59.140 34.628,75
25 Gunung Anyar 56.194 42.120,30 57.801 39.593,08
26 Mulyorejo 87.451 38.503,80 88.925 36.193,57
27 Sukomanunggal 103.223 60.346,80 104.898 56.725,99
28 Asemrowo 46.931 19.115,70 48.188 17.968,76
29 Bulak 43.414 16.998,90 44.574 15.978,97
30 Pakal 53.078 24.509,40 54.948 23.038,84
31 Sambikerep 62.394 28.371,30 63.810 26.669,02
Total 3.016.653 1.571.619 3.074.490 1.477.322
Keterangan : Asumsi jumlah timbulan sampah per kapita = 0,003219 m3/orang/hari
Sumber : Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya, 2017
dan Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau, 2017
376 - L

Tabel 42B. Komposisi Sampah di Kota Surabaya


Tahun : 2017

No Komposisi Sampah Prosentase


1 Sampah organik 54,31%
2 Kayu / produk kayu 1,61%
3 Kulit 1,19%
4 Karet 1,14%
5 Plastik 19,44%
6 Kertas / bahan kertas 14,63%
7 Kain / tekstil 1,47%
8 Kaca 1,12%
9 Keramik 0,17%
10 Logam 0,48%
11 B3 0,86%
12 Lain-lain 3,59%
Total 100,00%

Keterangan :
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau, 2017

Tabel 42C. Timbulan Sampah Berdasarkan Sumber di Kota Surabaya


Tahun : 2017

Timbulan
No Sumber Sampah
Sampah (kg/hari)
1 Rumah Tangga dan Sejenis Rumah Tangga 1.200.084
2 Perkantoran 139.545
3 Pasar Tradisional 139.545
4 Pusat Perniagaan 362.816
5 Fasilitas Publik 362.816
6 Kawasan Industri 167.454
7 Lainnya 418.634

Keterangan :
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau, 2017
L - 377

Tabel 42D. Depo Lokasi Penampungan Sementara di Kota Surabaya


Tahun : 2017
Lampiran
No Nama Wilayah Nama LPS Lokasi
Volume
(m3)
A
(1) (2) (3) (4) (5)
Demak ( Kali Butuh
1 Kel.Tembok Dukuh Jl. Demak 28
)
2 Kel. Bubutan Pringadi Jl. Pringadi 14
3 Kel. Bubutan Penghela Jl. Penghela 28
Kel. Alun-alun
4 Sulung Kali Jl. Sulung Kali 14
Contong
5 Kel. Jepara Dupak Prahu Jl. Babatan Dupak 14
6 Kel. Simolawang Simolawang Jl. Simolawang 14
7 Kel. Sidodadi Pasar Kapasan JL.Pasar Kapasan 14
8 Kel. Tambak Rejo Tambak Rejo Jl. Tambak Rejo 42
9 Kel. Genteng Simpang Dukuh Jl. Simpang Dukuh 42
10 Kel. Genteng Kayun Jl. Kayun 28
11 Kel. Ketabang Legundi Anggrek Jl. Anggrek 36
12 Kel. Peneleh Makam Peneleh Jl. Makam Peneleh 16
13 Kel. Genteng Pasar Genteng Jl.Genteng Besar 14
14 Kel. Tegalsari Kedondong Jl. Kedondong 28
15 Kel. Kedungdoro Kedung Anyar Jl. Kedung Anyar 28
Jl. Wonorejo III
16 Kel. Wonorejo Ps. Kembang 14
Pasar
17 Kel. Wonorejo Dinoyo Jl. Dinoyo 42
Jl. Taman Ketam-
18 Kel Dr. Soetomo Taman Ketampon 14
pon
19 Kel. Ploso Bogen Tambaksari Jl. Bogen 28
20 Kel. Tambaksari Karang Gayam Jl. Karang Gayam 28
21 Kel. Pacar Keling Gubeng Masjid Jl. Gubeng Masjid 16
Jl. Gubeng Masjid
22 Kel. Pacar Keling Ps. Gubeng Masjid 8
Pasar
23 Kel. Pacar Keling Candi Puro Jl. Pacar Keling III 14
24 Kel. Pacar Keling Pacar Keling Jl. Belahan 14
25 Kel. Mojo Kaliwaron Jl. Kaliwaron 28
26 Kel. Mojo Mojoarum Jl. Mojoarum 28
Jl. Dharmahusada
27 Kel. Mojo Mojo / Bakti Husada 28
Ii
28 Kel Airlangga Srikana Jl. Srikana 42
29 Kel. Gubeng Kangean Jl. Kangean 28
Jl. Pasar Pucang
30 Kel. Kertajaya Pasar Pucang Anom 14
Anom
31 Kel. Pucang Sewu Kalibokor Jl. Kalibokor 28
378 - L

Volume
No Nama Wilayah Nama LPS Lokasi
(m3)
Jl. Bratang
32 Kel. Barata Jaya Bratang 28
Binangun
Barata Jaya - Ngin- Jl. Barata Jaya
33 Kel. Barata Jaya 28
den XXVII
34 Kel. Keputih ITS ITS 14
Jl. Keputih Tegal
35 Kel. Keputih Keputih 28
Timur
36 Kel. Gebang Putih Gebang Keputih Jl. Gebang Putih 28
Kel. Klampis Jl. Klampis
37 Klampis 31
Ngasem Ngasem
Kel. Nginden Asrama Brimob  Asrama Brimob
38 24
Jangkungan Nginden Nginden
39 Kel. Semolowaru Semolowaru Jl. Semolowaru 24
Kel. Medokan Jl. Medokan
40 Medokan Semampir 8
Semampir Semampir
Kel. Menur Semolowaru
41 Semolowaru Bahari 8
Pumpungan Bahari
Rungkut Alang
42 Kel. Kalirungkut Jl. Kali Rungkut 28
Alang
Jl. Komp. Perum
43 Kel. Kalirungkut Tulus Harapan 8
Rkt.Harapan
Jl. Pasar Rungkut
44 Kel. Rungkut Kidul Rungkut Kidul 28
Kidul Pasar Pahing
Jl. Rungkut Asri
45  Kel. Penjaringan Rungkut Asri 28
Timur Merr
Jl. Kendalsari
46  Kel. Penjaringan Kendal Sari (Barat Kebun 8
Bibit)
47  Kel. Penjaringan Penjaringan Sari Jl. Pandugo 28
Jl. Raya Medokan
48 Kel. Medokan Ayu Medokan Ayu Ayu / Perum. Kos 14
agra
49 Kel. Wonorejo Wonorejo Jl. Raya Wonorejo 14
Kel. Gunung Anyar
50 Wiguna Timur Jl. Wiguna Timur 14
Tambak
Jl. Rungkut
Kel. Rungkut
51 Rungkut Menanggal Menanggal 28
Menanggal
Harapan
52 Rungkut Tengah Puri Mas  Puri Mas 28
Kel. Tenggilis Jl. Tenggilis
53 Tenggilis Mejoyo 28
Mejoyo Mejoyo
54   Tenggilis Utara Jl. Tenggilis Utara 14
L - 379

Volume
No Nama Wilayah Nama LPS Lokasi
(m3)
Lampiran
Jl. Raya
55 Kel. Kendangsari Kendangsari Kendangsari 42 A
(Depan Telkom)
Jl. Kutisari Indah
56 Kel. Kutisari Kutisari Pln 28
(Depan Pln)
Jl. Raya Prapen
57 Kel. Panjang Jiwo Prapen (Taman Sarono 14
Jiwo)
58 Kel. Prapen Prapen Jl. Raya Prapen 14
Jl. Wisma Permai
59 Kel. Mulyorejo Wisma Permai 14
III
60 Kel. Dukuh Sutorejo Sutorejo Jl. Sutorejo 28
61 Kel. Kalijudan Kalijudan Jl. Kalijudan 14
Jl. Simpang Darmo
62 Kel. Tubanan Tubanan 14
Permai
Jl. Darmo Indah
63 Kel. Karang Poh Karang Poh 16
Barat
Jl. Balongsari
64 Kel. Balongsari Balongsari 14
Taman
65 Kel. Manukan Wetan Manukan Wetan Jl. Sikatan / Fasar 14
66 Kel. Manukan Kulon Manukan Kulan Jl. Manukan Kulon 28
67 Kel. Manukan Kulon Manukan Telaga Jl. Manukan Telaga 8
68 Kel. Kandangan Tengger Kandangan Jl. Raya Tengger 14
Jl. Kandangan
69 Kel. Kandangan Kandangan 14
(RM. Pandan Sari)
70 Kel. Klakahrejo Klakah Rejo Klakah Rejo 16
Jl. Sememi (depan
71 Kel. Sememi Kendung Makam 8
makam)
Jl. Raya Kendung
72 Kel. Sememi Kendung 14
Benowo
73 Kel. Romokaliasari Romokalisari Jl. Romokalisari 8
Rusun
74 Kel. Romokaliasari Rusun Romokalisari 8
Romokalisaru
75 Kel. Babat Jerawat Babat Jerawat Jl. Babat Jerawat 14
76 Kel. Pakal Pakal Timur  Pakal Timur 14
Jl. Raya Babat
77 Kel. Pakal Langkir 8
Jerawat
78 Kel. Pakal Pbi Jl. Raya Sememi 14
79 Kel. Sumber Rejo Sumberejo Jl. Sumberejo 8
Jl. Raya Benowo
80 Kel. Benowo Ps. Benowo 14
Pasar
81 Kel. Benowo Benowo Krajan Benowo Krajan 14
380 - L

Volume
No Nama Wilayah Nama LPS Lokasi
(m3)
Jl. Raya jurang
82 Kel. Benowo Jurang Kuping 8
kuping
83 Kel. Pakal Pakal Makam Pakal makam 8
84 Kel. Pakal Pakal Madya Pakal Madya 8
85 Kel. Tambakdono Tambak Dono Jl. Tambak Dono 8
Jl. Jelidro / Sam-
86 Kel. Sambikerep Sambikerep 8
bikerep
87 Kel. Lontar Candi Lontar Jl. Lempung Sari 14
88 Kel. Bringin Bringin Jl. Bringin 14
89 Kel. Bringin Alas Malang Alas Malang 14
90 Kel. Made Made Jl. Made  14
91 Kel. Lakarsantri Lakar Santri Jl. Lakarsantri 14
Jl. Perum Lidah
92 Kel. Lidah Kulon Lidah Kulon 14
Kulon
Jl. Puri Lidah
93 Kel. Lidah Kulon Puri Lidah Kulon 14
Kulon
94 Kel. Lidah Kulon Lidah Wetan Jl. Lidah 14
95 Kel. Bangkingan Bangkingan Aspol Jl. Bangkingan 8
96 Kel. Bangkingan Bangkingan Jl. Bangkingan 8
Jl. Raya AMD 28
97 Kel. Sumur Welut Sumur Welut 8
Sumur Welut
98 Kel. Sukomanunggal Sukomanunggal Jl. Sukomanunggal 28
99 Kel. Simo Mulyo Simo Hilir Jl. Simo Hilir 16
100 Kel. Simo Mulyo Simo Rukun Jl. Simo Mulyo 28
Jl. Darmo Permai
101 Kel. Putat Gede Putat Gede 14
Timur
Jl. Darmo Permai
102 Kel. Sono kwijenan Sonokwijenan 14
Indah II
103 Kel. Sono kwijenan Ps. Asem Rowo Jl. Asem Rowo 14
104 Kel. Sono kwijenan Jayamix Jl. Tanjungsari 14
105 Kel. Sono kwijenan Genting Jl. Genting 14
Kel. Tambak
106 Pradah Kali Kendal Pradah Kali Kendal 8
Osowilangon
Kel. Tambak
107 Tandes Tandes 8
Osowilangon
Kel. Tambak
108 Depo Sumberejo Jl. Sumberejo 8
Osowilangon
Kel. Tambak
109 Ps. Bandarejo Ps. Bandarejo 8
Osowilangon
Jl. Dupak Bandare-
110 Kel. Dupak Bandarejo 8
jo I
L - 381

Volume
No Nama Wilayah Nama LPS Lokasi
(m3)
Lampiran
Jl. Alun-Alun
111 Kel. Dupak Bangunsari
Bangun Sari
28 A
Kel.
112 Mbah Ratu Jl. Gresik 28
Morokrembangan
Kel.
113 Asrama Brimob Ppi Jl. Gresik 8
Morokrembangan
Kel. Bawah Tol Dupak,
114 Tambak Asri 16
Morokrembangan Landasan
115 Kel. Perak Barat Tanjung Sadari Jl. Tanjung Sadari 28
Kel. Krembangan Jl. Krembangan
116 Krembangan Barat 28
Selatan Barat
Jl. Wonokusumo
117 Kel. Pegirian Wonokusumo Kidul 28
Kidul
118 Kel. Ujung Jati Purwo Jl. Jati Purwo 14
119 Kel. Ujung Jatisrono Jl. Jati Srono 14
120 Kel. Wonokusumo Mrutu Kalianyar Jl. Mrutu Kalianyar 14
121 Kel. Bongkaran Jl. Semut Kali Jl. Semut Kali 14
Kel. Krembangan
122 Pesapen Pompa Jl. Pesapen Kali 14
Utara
Kel. Krembangan
123 Ps. Babaan Jl. Kebalen Timur 14
Utara
124 Kel. Perak Timur Indrapura PLN Jl. Indrapura PLN 14
125 Kel. Perak Timur Kalimas Baru Jl. Kalimas Baru 14
126 Kel. Perak Timur Teluk Kumai Jl. Teluk Kumai 8
127 Kel. Bulak Tambak Deres Jl. Tambak Deres 14
Kel. Komplek Ken- Jl. Memet Sastro
128 Memet 14
jeran Wirya
Kel. Komplek Ken-
129 Kedung Cowek Jl. Nambangan 14
jeran
Jl. Sidotopo Wetan
130 Kel. Sidotopo Wetan Sidotopo Wetan 8
Indah I
Jl. Bulak Banteng
131 Kel. Bulak Banteng Bulak Banteng 14
Pasar
Jl. Bulak Banteng
132 Kel. Bulak Banteng Bulak Banteng Timur 8
Timur
Dukuh Bulak Ban- Jl. Bulak Banteng
133 Kel. Bulak Banteng 8
teng Skl
Kel. Platuk
134 Platuk Donomulyo Jl. Platuk 14
Donomulyo
Kel. Tanah Kali Tanah Kali Jl. Tanah Kali
135 28
Kedinding Kedinding Kedinding
136 Kel. Tambak Wedi Tambak Wedi Jl. Tambak Wedi 8
382 - L

Volume
No Nama Wilayah Nama LPS Lokasi
(m3)
Jl. Tambak Wedi
137 Kel. Tambak Wedi Tambak Wedi Baru 8
Baru
138 Kel. Tambak Wedi Morokrembangan Morokrembangan 8
139 Kel. Sawahan Merapi Jl. Merapi 14
140 Kel. Petemon Bukit Barisan Jl. Bukit Barisan 42
Jl. Petemon Kubu-
141 Kel. Petemon Petemon Kuburan 8
ran
Jl. Kembang
142 Kel. Petemon Kembang Kuning 14
Kuning
143 Kel. Petemon Makam Putat Jl. Putat 14
144 Kel. Banyu Urip Simo Katrungan Jl. Simo Katrungan 8
145 Kel. Putat Jaya Makam Mataram Jl. Putat Jaya 14
146 Kel. Sawunggaling Joyoboyo Jl. Joyoboyo 28
147 Kel. Sawunggaling Wonoboyo Jl. Wonoboyo 16
148 Kel. Wonokromo Jl. Jetis Kulon Jl. Jetis Kulon 28
Jl. Wonokromo
149 Kel. Wonokromo Wonokromo 8
Pojok Kali
150 Kel. Ngagel Rejo Ngagel Dadi Jl. Ngagel Dadi Iii 14
Kel. Bratang Bina- Jl. Bratang Lapa-
151 Bratang Lapangan 14
ngun ngan
152 Kel. Ngagel Ngagel Jl. Ngagel 14
Ps. Beras Bendul
153 Kel. Jagir Jl. Bendul Merisi 28
Merisi
154 Kel. Jagir Jagir Jl. Jagir 28
155 Kel. Darmo Panjang Jiwo Panjang Jiwo  
156 Kel. Dukuh Pakis Bukit Mas Bukit Mas 14
157 Kel. Sidosermo Raya Prapen Jl. Raya Prapen 14
Jl. Bendul Merisi
158 Kel. Bendul Merisi Bendul Merisi 28
Selatan
Jemur Wonosari
159 Kel. Margorejo Jl. Jemur Sari 14
(Pom B)
160 Kel. Margorejo Jemur Sari Dkk Jl. Jemur Sari Dkk 14
Jl. Gunung Sari
161 Kel. Kedurus Gunung Sari Indah 14
Indah
162 Kel. Kedurus Kemlaten Jl. Mastrip 14
163 Kel. Kedurus Bogangin Jl. Mastrip 14
164 Kel. Kebraon Kebraon Jl. Kebraon 28
165 Kel. Waru Gunung Waru Gunung 1 Jl. Mastrip 14
Ketintang Baru Jl. Ketintang
166 Kel. Ketintang 28
Selatan Seraten
167 Kel. Gayungan Gayungsari Jl. Gayungsari 4 14
168 Kel. Menanggal Gayung Pring Jl. Gayungsari 1 16
L - 383

Volume
No Nama Wilayah Nama LPS Lokasi
(m3)
Lampiran
Jl. Gayung
169 Kel. Menanggal
Ps. Gayung
Kebonsari
Kebonsari 8 / 8 A
Mayangkara
Jl. Perum
170 Kel. Menanggal Menanggal Ykp 14
Menanggal
Kel. Dukuh Dukuh Menanggal Jl. Dukuh
171 16
Menanggal (Ikip) Menanggal
Kel. Dukuh Terminal
172 Bungurasih 14
Menanggal Bungurasih
173 Kel. Karah Karah Jl. Karah 28
174 Kel. Jambangan Jambangan Jl. Jambangan 14
175 Kel. Pagesangan Pagesangan Jl. Pagesangan 14
176 Kel. Kebonsari Kebonsari Makam   14
177 Kel. Wiyung Ps. Wiyung Jl. Wiyung 8
178 Kel. Babatan Babadan Jl. Babatan Indah 14
Jl. Menganti
179 Kel. Babatan Babatan Pilang 14
Karangan
Pondok Indah Jl. Perum Bumi
180 Kel. Jajar Tunggal 16
Wiyung Tamara
181 Kel. Jajar Tunggal Kramat Jl. Menganti 8
182 Kel. Jajar Tunggal Jajar Tunggal Jl. Mastrip 14
183 Kel. Balas Klumprik Pondok Manggala Jl. Perum Mastrip 8
Jl. Koterm Balas
184 Kel. Balas Klumprik Balas Klumprik 14
Klumprik
185 Kel. Balas Klumprik  Wiyung Polsek  Wiyung Polsek 14
186 Kel. Gunung Sari Yani Golf Jl. Golf V 8
Ewa Pangalela /
187 Kel. Gunung Sari Jl. Jogoloyo 16
Jogoloyo
Kel. Kejawan Putih Kejawan Putih
188   14
Tambak Tambak

Keterangan:
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017
384 - L

Tabel 42E. Fasilitas Pemrosesan Sampah di Kota Surabaya


Tahun : 2017
Volume Bahan Satuan
No Jenis Alamat Jumlah
Kompos Kapasitas
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
Rumah 237
1 Menur 1 m3/bulan
Kompos
Rumah 718
2 Keputran 1 m3/bulan
Kompos
Rumah 448
3 Bratang 1 m3/bulan
Kompos
Rumah 13
4 Srikana 1 m3/bulan
Kompos
Rumah 11
5 Liponsos Keputih 1 m3/bulan
Kompos
Rumah 270
6 Wonorejo I 1 m3/bulan
Kompos
Rumah 181
7 Rungkut Asri 1 m3/bulan
Kompos
Rumah 116
8 Tenggilis Utara 1 m3/bulan
Kompos
Rumah Tenggilis Rayon 182
9 1 m3/bulan
Kompos Taman
Rumah 143
10 Gayungsari 1 m3/bulan
Kompos
Rumah 77
11 Bibis Karah 1 m3/bulan
Kompos
Rumah 301
12 Jambangan 1 m3/bulan
Kompos
Rumah 107
13 Balas Klumprik 1 m3/bulan
Kompos
Rumah 88
14 Gunungsari 1 m3/bulan
Kompos
Rumah 20
15 Putat Jaya 1 m3/bulan
Kompos
Rumah 405
16 Sonokwijenan 1 m3/bulan
Kompos
Rumah 128
17 Tubanan 1 m3/bulan
Kompos
Rumah Rungkut Asri 207
18 1 m3/bulan
Kompos Timur (MERR)
Rumah 321
19 IPLT Keputih 1 m3/bulan
Kompos
L - 385

Rumah 150
20 Babat Jerawat 1 m3/bulan
Kompos
Lampiran
Rumah 204
21
Kompos
Medokan Ayu 1 m /bulan
3
A
Rumah 123
22 Jangkar 1 m3/bulan
Kompos
Rumah Kyai Tambak 7
23 1 m3/bulan
Kompos Deres
Wonorejo II 522
Rumah
24 (Kompos Center 1 m3/bulan
Kompos
Wonorejo)
Tamba Wedi  
Rumah
25 (belum 1 m3/bulan
Kompo
beroperasi)
Super Depo
26 TPS 3R 1 28 Ton/hari
Sutorejo
27 TPS 3R Jambangan 1 20 Ton/hari
Pemilahan
28 TPS 3R 1   Ton/hari
Bratang
29 PLTSa Bratang 1  60 Ton/hari
30 PLTSa Wonorejo 1 30  Ton/hari

Keterangan : PLTSa = Pembangkit Listrik Tenaga Sampah


Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017
386 - L

Tabel 42F. Rekapitulasi Jumlah Sampah dan Penghematan yang Tidak Ma-
suk Ke TPA Kota Surabaya
Tahun : 2017

2016

No Sarana Pengolahan Jumlah Sampah Penghematan


yang Diolah (Ton) (Rp)

(1) (2) (3) (4)


Proses pengomposan
1 di rumah Kompos dan 33.301,69 10.709.322.468
Pasar
2 Super Depo Sutorejo 2.594,09 834.219.468
3 PDU Jambangan 448,23 144.144.045
4 Pemilahan Bratang 29,4 9.454.599
Komposter Taman dan
5 40,073 12.886.876
Jalur Hijau
6 PLTSa Bratang 9,976 3.208.132
7 PLTSa Wonorejo 2,969 954.786
Penyisiran Sampah
8 belum dilaksanakan
Organik
TOTAL 36.426,42 11.714.190.374
Keterangan :
1. Biaya Pengolahan Sampah (BPS): Rp. 155,985,-/Ton
2. Biaya Pengangkutan Sampah : Rp. 5,520 X 30Km = Rp. 165,600
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

Tabel 42G. Penghematan dari Pengomposan dan Pengolahan Sampah Pasar


Kota Surabaya
Tahun : 2017

Bahan Masuk Pengolahan Jumlah


No Bulan ke Rumah Kompos Sampah Pasar Bahan

(Ton)
5
1 2 3 4
(3 + 4)
1 JANUARI 2.179 243 2.421
2 FEBRUARI 1.977 232 2.209
L - 387

Lampiran

2017
A

Jumlah Sampah Penghematan


yang Diolah (Ton) (Rp)

(5) (6)

33.057,596 10.601.884.360

3.141,469 1.010.249.308
554,706 178.385.129
216,387 69.586.813
61,026 19.625.046
16,010 5.148.576
10,518 3.382.431
13,815 4.442.697
36.891,527 11.892.704.360

Penghematan
Biaya Pengelolaan Biaya Pengangkutan ke
Total
Sampah di TPA TPA
(Rp)
6 7 8
(5 x BPS) (5 X Biaya) (6 + 7)
377.695.372 400.976.719 778.672.091
344.645.270 365.889.391 710.534.661
388 - L

Bahan Masuk Pengolahan Jumlah


No Bulan ke Rumah Kompos Sampah Pasar Bahan

(Ton)
3 MARET 2.490 225 2.715
4 APRIL 2.517 452 2.969
5 MEI 2.252 565 2.817
6 JUNI 2.113 674 2.787
7 JULI 2.416 908 3.324
8 AGUSTUS 2.406 920 3.325
9 SEPTEMBER 1.975 416 2.390
10 OKTOBER 2.279 245 2.524
11 NOPEMBER 2.382 215 2.597
12 DESEMBER 2.642 245 2.887
TOTAL 27.625 5.341 32.966
RATA-RATA 2.302 445 2.747

Keterangan:
1. Biaya Pengolahan Sampah (BPS): Rp. 155,985,-/Ton
2. Biaya Pengangkutan Sampah : Rp. 5,520 X 30 km = Rp. 165,600
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

Tabel 42H. Penghematan dari Pemilahan Sampah di Super Depo Sutorejo


Kota Surabaya
Tahun : 2017
Jenis Bahan (Ton) Langsung Ke TPA
Pengelolaan
Sampah di
Masuk (Ton)

Biaya

TPA
Sampah
Jumlah

Organik

Organik

No Bulan
Residu
An-

(Rp)

7
1 2 3 4 5 6
(3 X BPS)
1 JANUARI 371,419 215,779 32,098 123,542 57.935.793
2 FEBRUARI 358,892 188,290 31,597 139,005 55.981.769
3 MARET 394,894 203,217 41,250 150,427 61.597.541
4 APRIL 365,056 183,899 37,528 143,629 56.943.260
5 MEI 379,005 194,069 40,226 144,710 59.119.095
L - 389

Penghematan
Biaya Pengelolaan Biaya Pengangkutan ke Lampiran
Total
Sampah di TPA TPA
(Rp)
A
423.560.889 449.669.412 873.230.301
463.117.125 491.663.916 954.781.041
439.347.351 466.428.960 905.776.311
434.723.176 461.519.748 896.242.924
518.563.397 550.527.926 1.069.091.324
518.691.461 550.663.884 1.069.355.345
372.843.146 395.825.400 768.668.546
393.741.393 418.011.826 811.753.218
405.034.707 430.001.266 835.035.972
450.299.994 478.056.730 928.356.723
5.142.263.280 5.459.235.178 10.601.498.458
428.521.940 454.936.265 883.458.205

Langsung Ke TPA Dengan Pemilahan


Residu di TPA
Pengangkutan

Pengangkutan

Penghematan (Rp)
Pengelolaan
Jumlah

Jumlah
ke TPA

ke TPA
Biaya

Biaya

Biaya
(Rp)

(Rp)

8 9 10 11 12 13
(3 X Biaya) (7 + 8) (6 X BPS) (6 X Biaya) (10 + 11) (9 - 12)
61.506.986 119.442.779 19.270.699 20.458.555 39.729.254 79.713.525
59.432.515 115.414.284 21.682.695 23.019.228 44.701.923 70.712.361
65.394.446 126.991.987 23.464.356 24.910.711 48.375.067 78.616.920
60.453.274 117.396.534 22.403.970 23.784.962 46.188.932 71.207.602
62.763.228 121.882.323 22.572.589 23.963.976 46.536.565 75.345.758
390 - L

Jenis Bahan (Ton) Langsung Ke TPA

Pengelolaan
Sampah di
Masuk (Ton)

Biaya

TPA
Sampah
Jumlah

Organik

Organik
No Bulan

Residu
An-

(Rp)
6 JUNI 367,691 203,636 37,798 126,257 57.354.281
7 JULI 580,425 359,356 56,481 164,588 90.537.594
8 AGUSTUS 616,902 346,420 55,531 214,951 96.227.458
9 SEPTEMBER 511,918 169,501 51,074 291,343 79.851.529
10 OKTOBER 490,240 117,602 60,100 312,538 76.470.086
11 NOPEMBER 592,142 167,777 62,631 361,734 92.365.270
12 DESEMBER 597,158 224,072 61,537 311,549 93.147.691
TOTAL 5.625,742 2.573,618 567,851 2.484,273 877.531.366
RATA-RATA 468,812 214,468 47,321 207,023 73.127.614

Keterangan :
1. Biaya Pengolahan Sampah (BPS): Rp. 155,985,-/Ton
2. Biaya Pengangkutan Sampah : Rp. 5,520 X 30 km = Rp. 165,600
3. Sampah Organik Diolah menjadi Kompos
4. Sampah An-Organik Dijual kepada Pihak Ketiga
5. Sampah Residu Diangkut ke TPA
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

Tabel 42I. Penghematan dari Pemilahan Sampah di PDU Jambangan


Kota Surabaya
Tahun : 2017

Jenis Bahan (Ton) Langsung ke TPA


Pengelolaan
Sampah di
Masuk (Ton)
Sampah

Biaya
Jumlah

TPA
Organik

Organik

No Bulan
Residu
An-

(Rp)

7
1 2 3 4 5 6
(3 X BPS)
1 JANUARI 84,095 28,405 3,065 52,625 13.117.559
2 FEBRUARI 87,225 30,060 9,030 48,135 13.605.792
3 MARET 109,965 38,015 11,510 60,440 17.152.891
L - 391

Langsung Ke TPA Dengan Pemilahan

Lampiran

Residu di TPA
Pengangkutan

Pengangkutan

Penghematan (Rp)
Pengelolaan
A

Jumlah

Jumlah
ke TPA

ke TPA
Biaya

Biaya

Biaya
(Rp)

(Rp)
60.889.630 118.243.910 19.694.198 20.908.159 40.602.357 77.641.553
96.118.380 186.655.974 25.673.259 27.255.773 52.929.032 133.726.942
102.158.971 198.386.430 33.529.132 35.595.886 69.125.017 129.261.412
84.773.621 164.625.150 45.445.138 48.246.401 93.691.539 70.933.611
81.183.744 157.653.830 48.751.240 51.756.293 100.507.533 57.146.298
98.058.715 190.423.985 56.425.078 59.903.150 116.328.228 74.095.757
98.889.365 192.037.055 48.596.971 51.592.514 100.189.485 91.847.570
931.622.875 1.809.154.241 387.509.324 411.395.609 798.904.933 1.010.249.308
77.635.240 150.762.853 32.292.444 34.282.967 66.575.411 84.187.442

Langsung Ke TPA Dengan Pemilahan


Penghematan (Rp)
Pengangkutan

Pengangkutan
Pengelolaan
Residu di
Jumlah

Jumlah
ke TPA

ke TPA
Biaya

Biaya

Biaya
TPA
(Rp)

(Rp)

8 9 10 11 12 13
(3 X Biaya) (7 + 8) (6 X BPS) (6 X Biaya) (10 + 11) (9 - 12)
13.926.132 27.043.691 8.208.711 8.714.700 16.923.411 10.120.280
14.444.460 28.050.252 7.508.338 7.971.156 15.479.494 12.570.758
18.210.204 35.363.095 9.427.733 10.008.864 19.436.597 15.926.497
392 - L

Jenis Bahan (Ton) Langsung ke TPA

Pengelolaan
Sampah di
Masuk (Ton)
Sampah

Biaya
Jumlah

TPA
Organik

Organik
No Bulan

Residu
An-

(Rp)
4 APRIL 98,585 40,260 10,695 47,630 15.377.781
5 MEI 102,205 41,695 11,905 48,605 15.942.447
6 JUNI 86,725 33,785 11,215 41,725 13.527.799
7 JULI 97,725 33,699 10,482 53,544 15.243.634
8 AGUSTUS 107,295 36,055 9,535 61,705 16.736.411
9 SEPTEMBER 112,700 36,370 15,190 61,140 17.579.510
10 OKTOBER 109,860 36,125 9,940 63,795 17.136.512
11 NOPEMBER 117,485 38,910 10,625 67,950 18.325.898
12 DESEMBER 123,510 36,555 11,580 75,375 19.265.707
TOTAL 5.625,742 1.237,375 429,934 124,772 682,669
RATA-RATA 468,812 176,768 61,419 17,825 97,524

Keterangan :
1. Biaya Pengolahan Sampah (BPS): Rp. 155,985,-/Ton
2. Biaya Pengangkutan Sampah : Rp. 5,520 X 30 km = Rp. 165,600
3. Sampah Organik Diolah menjadi Kompos
4. Sampah An-Organik Dijual kepada Pihak Ketiga
5. Sampah Residu Diangkut ke TPA
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

Tabel 42J. Penghematan dari Pemilahan Sampah di Pemilahan Bratang


Kota Surabaya
Tahun : 2017

Jenis Bahan (Ton) Langsung ke TPA


Pengelolaan
Sampah di
Masuk (Ton)
Sampah

Biaya
Jumlah

TPA

No Bulan
Organik

Organik

Residu
An-

(Rp)

7
1 2 3 4 5 6
(3 X BPS)
1 JANUARI 46,200 11,550 1,386 33,264 7.206.507
L - 393

Langsung Ke TPA Dengan Pemilahan


Lampiran

Penghematan (Rp)
Pengangkutan

Pengangkutan
Pengelolaan
A

Residu di
Jumlah

Jumlah
ke TPA

ke TPA
Biaya

Biaya

Biaya
TPA
(Rp)

(Rp)
16.325.676 31.703.457 7.429.566 7.887.528 15.317.094 16.386.364
16.925.148 32.867.595 7.581.651 8.048.988 15.630.639 17.236.956
14.361.660 27.889.459 6.508.474 6.909.660 13.418.134 14.471.325
16.183.260 31.426.894 8.352.061 8.866.886 17.218.947 14.207.947
17.768.052 34.504.463 9.625.054 10.218.348 19.843.402 14.661.060
18.663.120 36.242.630 9.536.923 10.124.784 19.661.707 16.580.923
18.192.816 35.329.328 9.951.063 10.564.452 20.515.515 14.813.813
19.455.516 37.781.414 10.599.181 11.252.520 21.851.701 15.929.713
20.453.256 39.718.963 11.757.369 12.482.100 24.239.469 15.479.494
193.011.939 204.909.300 397.921.239 106.486.124 113.049.986 219.536.110
27.573.134 29.272.757 56.845.891 15.212.303 16.149.998 31.362.301

Langsung Ke TPA Dengan Pemilahan


Penghematan (Rp)
Pengangkutan

Pengangkutan
Pengelolaan
Residu di
Jumlah

Jumlah
ke TPA

ke TPA
Biaya

Biaya

Biaya
TPA
(Rp)

(Rp)

8 9 10 11 12 13
(3 X Biaya) (7 + 8) (6 X BPS) (6 X Biaya) (10 + 11) (9 - 12)
7.650.720 14.857.227 5.188.685 5.508.518 10.697.203 4.160.024
394 - L

Jenis Bahan (Ton) Langsung ke TPA

Pengelolaan
Sampah di
Masuk (Ton)
Sampah

Biaya
Jumlah

TPA
No Bulan

Organik

Organik

Residu
An-

(Rp)
2 FEBRUARI 48,300 13,433 1,402 33,465 7.534.076
3 MARET 57,300 18,309 1,719 37,272 8.937.941
4 APRIL 52,500 16,233 1,575 34,692 8.189.213
5 MEI 56,700 17,766 1,701 37,233 8.844.350
6 JUNI 44,100 14,007 1,323 28,770 6.878.939
7 JULI 52,500 16,506 1,575 34,419 8.189.213
8 AGUSTUS 56,700 17,955 1,701 37,044 8.844.350
9 SEPTEMBER 54,600 18,102 1,638 34,860 8.516.781
10 OKTOBER 54,600 18,249 1,638 34,713 8.516.781
11 NOPEMBER 54,600 17,556 1,638 35,406 8.516.781
12 DESEMBER 54,600 17,787 1,638 35,175 8.516.781
TOTAL 5.625,742 632,700 197,453 18,934 416,313
RATA-RATA 468,812 52,725 16,454 1,578 34,693

Keterangan :
1. Biaya Pengolahan Sampah (BPS): Rp. 155,985,-/Ton
2. Biaya Pengangkutan Sampah : Rp. 5,520 X 30 km = Rp. 165,600
3. Sampah Organik Diolah menjadi Kompos
4. Sampah An-Organik Dijual kepada Pihak Ketiga
5. Sampah Residu Diangkut ke TPA
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

Tabel-42K. Potensi Pembangkit Listrik Tenaga Sampah di Kota Surabaya


Tahun : 2017

Nama Rumah Pemanfaatan Sampah Daya


No.
Kompos untuk PLTSa (kg) (watt)
1 Bratang 60 4.000
2 Bibis Karah 10 666,67
3 Keputran 20 1.333,33
4 Tenggilis Utara 30 2.000
5 Menur 60 4.000
L - 395

Langsung Ke TPA Dengan Pemilahan


Lampiran

Penghematan (Rp)
Pengangkutan

Pengangkutan
A

Pengelolaan
Residu di
Jumlah

Jumlah
ke TPA

ke TPA
Biaya

Biaya

Biaya
TPA
(Rp)

(Rp)
7.998.480 15.532.556 5.220.038 5.541.804 10.761.842 4.770.713
9.488.880 18.426.821 5.813.873 6.172.243 11.986.116 6.440.704
8.694.000 16.883.213 5.411.432 5.744.995 11.156.427 5.726.786
9.389.520 18.233.870 5.807.790 6.165.785 11.973.574 6.260.295
7.302.960 14.181.899 4.487.688 4.764.312 9.252.000 4.929.898
8.694.000 16.883.213 5.368.848 5.699.786 11.068.634 5.814.578
9.389.520 18.233.870 5.778.308 6.134.486 11.912.795 6.321.075
9.041.760 17.558.541 5.437.637 5.772.816 11.210.453 6.348.088
9.041.760 17.558.541 5.414.707 5.748.473 11.163.180 6.395.361
9.041.760 17.558.541 5.522.805 5.863.234 11.386.039 6.172.502
9.041.760 17.558.541 5.486.772 5.824.980 11.311.752 6.246.789
98.691.710 104.775.120 203.466.830 64.938.583 68.941.433 133.880.016
8.224.309 8.731.260 16.955.569 5.411.549 5.745.119 11.156.668
396 - L

Nama Rumah Pemanfaatan Sampah Daya


No.
Kompos untuk PLTSa (kg) (watt)
Tenggilis Rayon
6 60 4.000
Taman
7 Rungkut 60 4.000
8 Wonorejo I 30 2.000
9 Gayungsari 15 1.000
10 Sonokwijenan 90 6.000
11 Putat Jaya 60 4.000
12 Sumber rejo 15 1.000
13 Liponsos Keputih 15 1.000
14 Srikana 30 2.000
15 Jambangan 30 2.000
16 Balas Klumprik 30 2.000
17 Gunungsari 30 2.000
18 Tubanan 10 666,67
19 Rungkut Asri Timur 60 4.000
20 Tambak Deres 20 1.333,33
TOTAL 735 49.000

Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Tabel-42L. Bank Sampah di Kota Surabaya


Tahun: 2017

NO NAMA ALAMAT KELURAHAN


BANK SAMPAH RT 12 RW 3
1 SIDOTOPO WETAN
PIONEER KEDUNGMANGU 7
BANK SAMPAH BEST
2 RT 12 RW 3 SIDOTOPO WETAN
9 OK
RT 8 RW 3 KEDUNG
3 BANK SAMPAH CERIA MANGU SELATAN SIDOTOPO WETAN
2 / 20
BANK SAMPAH RT 12 RW 3
4 SIDOTOPO WETAN
KARTINI MODERN KEDUNGMANGU GANG X
BANK SAMPAH PLATUK DANAMULYA V/3
5 SIDOTOPO WETAN
SEKARSARI RW XIII
L - 397

Lampiran
A

KECAMATAN WILAYAH NOMOR SK

KENJERAN SURABAYA UTARA 660.1/295/436.7.12/2017

KENJERAN SURABAYA UTARA 660.1/271/436.7.12/2017

KENJERAN SURABAYA UTARA 660.1/290/436.7.12/2017

KENJERAN SURABAYA UTARA 660.1/269/436.7.12/2017

KENJERAN SURABAYA UTARA 660.1/293/436.7.12/2017


398 - L

NO NAMA ALAMAT KELURAHAN


BANK SAMPAH
TANAH KALI
6 ARTHA POGOT GANG 8 NOMER 21
KEDINDING
SAMPAH SEJAHTERA
BANK SAMPAH TANAH KALI
7 POGOT GANG 2 NOMER 35
FLAMBOYAN POGOT KEDINDING
BANK SAMPAH JALAN TANAH MERAH TANAH KALI
8
MAWAR MERAH SELATAN GANG 2 KEDINDING
BANK SAMPAH RUSUN TANAH MERAH 1 TANAH KALI
9
MENTARI DAN 2 KEDINDING
TAMBAK WEDI GG
10 BANK SAMPAH ASRI TAMBAK WEDI
GARUDA RW I
BANK SAMPAH WONOSARI LOR V RT 1
11 WONOKUSUMO
MEKAR SARI I RW 14
BANK SAMPAH
12 JL KOMPLEK HANGTUAH 1 UJUNG
SEJAHTERA
BANK SAMPAH
GADUKAN UTARA RT 10
13 UNTUNG BER MORO KREMBANGAN
RW 5
SAMA
BANK SAMPAH JL. BULAK CUMPAT BARAT
14 4 BULAK
MAWAR
BANK SAMPAH JL. WONOREJO IV/102 RT 4
15 WONOREJO
MULYA JAYA RW 6
BANK SAMPAH
16 RT 2 RW 8 GENTENG
GENCAR MANDIRI
BANK SAMPAH JL. JAMBANGAN VII E RT 3
17 JAMBANGAN
LIDAH BUAYA RW III
BANK SAMPAH JL. JAMBANGAN VII A RT
18 JAMBANGAN
BSM 46 IV RW III
JL. JAMBANGAN X RT 5
19 BANK SAMPAH GIRLY JAMBANGAN
RW III
JL. JAMBANGAN RT 6
20 BANK SAMPAH ENAM JAMBANGAN
RW III
BANK SAMPAH JL. JAMBANGAN SAWAH
21 JAMBANGAN
MANDIRI RT 3 RW I
BANK SAMPAH JL PAGESANGAN I/
22 PAGESANGAN
SEHATI KEBONSARI 7/10 B
BANK SAMPAH JL. KEBONSARI TENGAH
23 KEBONSARI
MANGGIS GG. SEJATI RT 3 RW 1
JL. KEBONSARI II RT 5
24 BANK SAMPAH APEL KEBONSARI
RW 1
BANK SAMPAH
JL. KEBONSARI III RT 7
25 TUMBUH KEBONSARI
RW 1
KEMBANG
L - 399

KECAMATAN WILAYAH NOMOR SK


Lampiran
KENJERAN SURABAYA UTARA 660.1/276/436.7.12/2017 A
KENJERAN SURABAYA UTARA 660.1/278/436.7.12/2017

KENJERAN SURABAYA UTARA 660.1/294/436.7.12/2017

KENJERAN SURABAYA UTARA 660.1/270/436.7.12/2017

KENJERAN SURABAYA UTARA 660.1/273/436.7.12/2017

SEMAMPIR SURABAYA UTARA 660.1/89/436.7.12/2017

SPRIN/864/1/2012 &
SEMAMPIR SURABAYA UTARA
660.1/09/436.7.2/2013

KREMBANGAN SURABAYA UTARA 660.1/07/436.7.2/2013

BULAK SURABAYA UTARA 660.1/82/436.7.12/2017

TEGALSARI SURABAYA PUSAT 660.1/03/436.7.2/2014

GENTENG SURABAYA PUSAT 660.1/80/436.7.12/2017

JAMBANGAN SURABAYA SELATAN 660.1/419/436.7.12/2017

JAMBANGAN SURABAYA SELATAN 660.1/19/436.7.2/2015

JAMBANGAN SURABAYA SELATAN 660.1/20/436.7.2/2015

JAMBANGAN SURABAYA SELATAN 660.1/421/436.7.12/2017

JAMBANGAN SURABAYA SELATAN 660.1/31/436.7.2/2015

JAMBANGAN SURABAYA SELATAN 660.1/440/436.7.12/2017

JAMBANGAN SURABAYA SELATAN 660.1/412/436.7.12/2017

JAMBANGAN SURABAYA SELATAN 660.1/443/436.7.12/2017

JAMBANGAN SURABAYA SELATAN 660.1/411/436.7.12/2017


400 - L

NO NAMA ALAMAT KELURAHAN


BANK SAMPAH JL. KEBONSARI GG. I RT 2
26 KEBONSARI
SEMANGKA RW 1
BANK SAMPAH JL. KEBONSARI II RT 4 RW
27 1 KEBONSARI
MELATI PUTIH
BANK SAMPAH JL. KEBONSARI IIA NO. 11
28 KEBONSARI
DELIMA CERIA RT 8 RW 1
BANK SAMPAH
29 JL. KEBONSARI I RT 1 RW 1 KEBONSARI
MANGGA
BANK SAMPAH JL. KEBONSARI II RT 6
30 KEBONSARI
SARINEM RW 1
BANK SAMPAH
31 RT 06 RW 05 NGAGEL
KARYA MANDIRI
BANK SAMPAH
32 JL JETIS WETAN 6/15 MARGOREJO
JW PROJECT
BANK SAMPAH GRIYA KEBRAON UTARA,
33 KEBRAON
DALANE SOGEH RT 3 RW 9
BANK SAMPAH RT 03, RW V KEBRAON ,
34 KEBRAON
MULYO BARENG KARANG PILANG
GAYUNG KEBONSARI RT 2
35 BANK SAMPAH GKS KETINTANG
RW 5
BANK SAMPAH JL. BABATAN PILANG
36 BABATAN
TERATAI GANG XII
BANK SAMPAH PONDOK BENOWO INDAH
37 BABAT JERAWAT
ADHI GUNA RT 4 RW 9
BANK SAMPAH PONDOK BENOWO INDAH
38 BABAT JERAWAT
BERKAH A9/17 RT 1 RW 11
BANK SAMPAH
39 JL MANUKAN LOR BANJAR SUGIHAN
SERUNI SEKARSARI
BANK SAMPAH
40 SIMORUKUN 6 SIMOMULYO
BERSIH RUKUN
BANK SAMPAH
41 LAKARSANTRI 001/004 LAKARSANTRI
MANDIRI
BANK SAMPAH JL. RAYA SAWO RT 01
42 BERINGIN
MANDIRI RW 02
BANK SAMPAH
43 MED.SEM F/25 RT 02 MEDOKAN SEMAMPIR
MASIDOSI II
BANK SAMPAH
44 MED.SEM M/17 RT 6 MEDOKAN SEMAMPIR
MASIDOSI VI
BANK SAMPAH
45 MED.SEM H/12 RT 3 MEDOKAN SEMAMPIR
MASIDOSI III
BANK SAMPAH
46 MED.SEM E/34A RT 01 MEDOKAN SEMAMPIR
MASIDOSI I
BANK SAMPAH
47 MED.SEM J/2 RT 4 MEDOKAN SEMAMPIR
MASIDOSI IV
L - 401

KECAMATAN WILAYAH NOMOR SK


Lampiran
JAMBANGAN SURABAYA SELATAN 660.1/442/436.7.12/2017
A
JAMBANGAN SURABAYA SELATAN 660.1/425/436.7.12/2017

JAMBANGAN SURABAYA SELATAN 660.1/420/436.7.12/2017

JAMBANGAN SURABAYA SELATAN 660.1/414/436.7.12/2017

JAMBANGAN SURABAYA SELATAN 660.1/413/436.7.12/2017

WONOKROMO SURABAYA SELATAN 660.1/04/436.7.2/2013

WONOCOLO SURABAYA SELATAN 660.1/422/436.7.12/2017

KARANG PILANG SURABAYA SELATAN 660.1/1021/436.7.12/2017

KARANG PILANG SURABAYA SELATAN 660.1/180/436.7.12/2017

UNILEVER COMMUNITY
GAYUNGAN SURABAYA SELATAN
CENTRE 2014

WIYUNG SURABAYA SELATAN 660.1/78/436.7.12/2017

PAKAL SURABAYA BARAT 660.1/76/436.7.12/2017

PAKAL SURABAYA BARAT 660.1/83/436.7.12/2017

TANDES SURABAYA BARAT 660.1/1020/436.7.12/2017

SUKOMANUNG
SURABAYA BARAT 660.1/1136/436.7.12/2017
GAL

LAKARSANTRI SURABAYA BARAT 660.1/79/436.7.12/2017

SAMBIKEREP SURABAYA BARAT 660.1/361/436.7.12/2017

SUKOLILO SURABAYA TIMUR 660.1/134/436.7.12/2017

SUKOLILO SURABAYA TIMUR 660.1/85/436.7.12/2017

SUKOLILO SURABAYA TIMUR 660.1/135/436.7.12/2017

SUKOLILO SURABAYA TIMUR 660.1/133/436.7.12/2017

SUKOLILO SURABAYA TIMUR 660.1/136/436.7.12/2017


402 - L

NO NAMA ALAMAT KELURAHAN


BANK SAMPAH
48 JL. MENUR II/71 MENUR PUMPUNGAN
MENUR NADHIF
JL. DUKUH SETRO I
BANK SAMPAH
49 TENGAH NO. 16 RT I GADING
EVORBIA
RW VIII
BANK SAMPAH JL. GUBENG JAYA NO.
50 KERTAJAYA
PILAH JAYA 4B - 39 ,
BANK SAMPAH
51 RT 3 RW 9 KERTAJAYA
SEKAR JAYA
BANK SAMPAH
52 RT VI RW XII MOJO
KAWAN
BANK SAMPAH
53 RT 5 RW 8 BARATA JAYA
GOTONG ROYONG
BANK SAMPAH
54 RT 4 RW 3 BARATA JAYA
DENTA MANDIRI
55 BANK SAMPAH SGS RT 2 RW 4 BARATA JAYA
56 BANK SAMPAH PKK JL GUBENG JAYA GG SR GUBENG
BANK SAMPAH JL GUBENG JAYA GG
57 GUBENG
IJO ROYO ROYO LANGGAR
BANK SAMPAH JL GUBENG KLINGSINGAN
58 GUBENG
GUBSI JAYA 5/70
BANK SAMPAH
59 JL PUCANG SAWIT 28 PUCANG SEWU
MANDIRI SEJAHTERA
BANK SAMPAH
60 JL PANJANGJIWO VIII /23 PANJANG JIWO
PAMEVI
BANK SAMPAH JL. MANYAR SABRANGAN
61 MANYAR SABRANGAN
MANYAR MANDIRI IX Makam/96 RT 7 RW 3
BANK SAMPAH JL. RUNGKUT ASRI
62 RUNGKUT KIDUL
ANYELIR 3 TIMUR 6
BANK SAMPAH JL. RUNGKUT ASRI BARAT
63 RUNGKUT KIDUL
TERATAI VI RT 0 RW XII
BANK SAMPAH JL. RUNGKUT ASRI TIMUR
64 RUNGKUT KIDUL
ANYELIR 2 VII/30
BANK SAMPAH JL. KEDUNG BARUK VI /
65 KEDUNG BARUK
MAKMUR SEJAHTERA 20A RT 1 RW 4
BANK SAMPAH GUNUNG ANYAR
66 JL WISMA INDAH K3 NO 8
SUMBER DANA TAMBAK
BANK SAMPAH JL GUNUNGANYAR GUNUNG ANYAR
67
BINTANG MANGROVE TAMBAK III TAMBAK
BANK SAMPAH
68 RT 17 RW 3 SIDOTOPO WETAN
BAROKAH
BANK SAMPAH RT 4 RW 12 RANDU BARAT
69 SIDOTOPO WETAN
BANTENG GANG 3 NOMER 31
L - 403

KECAMATAN WILAYAH NOMOR SK


Lampiran
SUKOLILO SURABAYA TIMUR 660.1/360/436.7.12/2017
A
TAMBAKSARI SURABAYA TIMUR 660.1/12/436.7.2/2013

GUBENG SURABAYA TIMUR 660.1/48/436.7.2/2015

GUBENG SURABAYA TIMUR 660.1/44/436.7.2/2015

GUBENG SURABAYA TIMUR 660.1/912/436.7.12/2017

GUBENG SURABAYA TIMUR 660.1/272/436.7.12/2017

GUBENG SURABAYA TIMUR 660.1/275/436.7.12/2017

GUBENG SURABAYA TIMUR 660.1/277/436.7.12/2017


GUBENG SURABAYA TIMUR 660.1/426/436.7.12/2017

GUBENG SURABAYA TIMUR 660.1/05/436.7.2/2014

GUBENG SURABAYA TIMUR 660.1/20/436.7.2/2013

GUBENG SURABAYA TIMUR 660.1/49/436.7.2/2015

TENGGILIS
SURABAYA TIMUR 660.1/45/436.7.2/2015
MEJOYO

MULYOREJO SURABAYA TIMUR 660.1/86/436.7.12/2017

RUNGKUT SURABAYA TIMUR 188.45/65/436.1078/2016

RUNGKUT SURABAYA TIMUR 188.45/65/436.1078/2016

RUNGKUT SURABAYA TIMUR 188.45/65/436.1078/2016

RUNGKUT SURABAYA TIMUR 660.1/13/436.7.2/2013

GUNUNG ANYAR SURABAYA TIMUR 188.45/31/436.10.117/2016

GUNUNG ANYAR SURABAYA TIMUR 660.1/88/436.7.12/2017

KENJERAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

KENJERAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK


404 - L

NO NAMA ALAMAT KELURAHAN


BANK SAMPAH
70 REMPONG RT 16 RW 3 SIDOTOPO WETAN
SEJAHTERA
BANK SAMPAH
71 ANUGERAH RT 1 RW 3 SIDOTOPO WETAN
SUKA MAJU
BANK SAMPAH
72 RT 12 RW 3 SIDOTOPO WETAN
KEMANG
BANK SAMPAH RANDU AGUNG 1 ,
73 SIDOTOPO WETAN
MAKMUR SIDOTOPO WETAN
BANK SAMPAH JL. RANDU AGUNG 3 RT 02
74 SIDOTOPO WETAN
RANDU AGUNG JAYA RW X
BANK SAMPAH
PLATUK DANAMULYA V/3
75 SEKTORAL TAK SIDOTOPO WETAN
RW XIII
NYANA
BANK SAMPAH KEDUNG MANGU
76 SIDOTOPO WETAN
SEROJA GANG 7 A
BANK SAMPAH JL. RANDU AGUNG I / 27
77 SIDOTOPO WETAN
SIDO MAKMUR RT 7 - 10
BANK SAMPAH TANAH KALI
78 RT 10
KENANGA KEDINDING
BANK SAMPAH TANAH KALI
79 GG TANJUNG 89
KARTAR TANJUNG KEDINDING
BANK SAMPAH
TANAH MERAH GANG TANAH KALI
80 PELANGI TANAH KALI
LANGGAR KEDINDING
KEDINDING
BANK SAMPAH
81 RT 19 RW 1 TAMBAK WEDI
PANDAWA
BANK SAMPAH
TAMBAK WEDI BARU
82 LESTARI TAMBAK TAMBAK WEDI
RW III
WEDI
BANK SAMPAH JL. DK BL BANTENG
83 BULAK BANTENG
MAWAR SUROPATI 3/4 - A (09/07)
BANK SAMPAH JL. BL BANTENG LOR 1/37
84 BULAK BANTENG
BHINEKA MANDIRI RT 12 RW VIII
BANK SAMPAH JL. RUMDIS TNI AL BLOK
85 BULAK BANTENG
BAHARI B/97 RT 4 RW 5
BANK SAMPAH WONOSARI LOR 12 RT 8
86 WONOKUSUMO
MEKAR SARI II RW 14
BANK SAMPAH WONOSARI WETAN BARU
87 WONOKUSUMO
ANGGUR RW 7
BANK SAMPAH
88 BULAK SARI RT 7 RW 6 WONOKUSUMO
MEKAR SARI I
L - 405

KECAMATAN WILAYAH NOMOR SK


Lampiran
KENJERAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK A
KENJERAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

KENJERAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

KENJERAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

KENJERAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

KENJERAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

KENJERAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

KENJERAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

KENJERAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

KENJERAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

KENJERAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

KENJERAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

KENJERAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

KENJERAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

KENJERAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

KENJERAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

SEMAMPIR SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

SEMAMPIR SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

SEMAMPIR SURABAYA UTARA BELUM ADA SK


406 - L

NO NAMA ALAMAT KELURAHAN


BANK SAMPAH
89 WONOSARI LOR BARU X WONOKUSUMO
MEKAR SARI III
BANK SAMPAH
90 BULAK SARI RT 3 RW 6 WONOKUSUMO
MEKAR SARI II
BANK SAMPAH
91 WONOKUSUMO XIV WONOKUSUMO
MEKAR KUSUMA
BANK SAMPAH TIGER AMPEL KESUMBA PASAR
92 AMPEL
AMPEL 17 RT 5 RW 2
BANK SAMPAH
93 DOLPIN RUMAH UJUNG FLAT A7 UJUNG
PINTAR
BANK SAMPAH
94 NAGAPASA JLN. NAGAPASA NO.60 UJUNG
SEJAHTERA
BANK SAMPAH
95 SAWAH PULO SR. 2 UJUNG
TELATEN MANDIRI
BANK SAMPAH
96 PEGIRIAN RW VIII PEGIRIAN
BOUGENVILLE
BANK SAMPAH JALAN TENGGUMUNG
97 PEGIRIAN
KAMBOJA KARYA III / 65
BANK SAMPAH
98   PEGIRIAN
KANTUNG SEMAR
BANK SAMPAH
99 MELATI TENGGUMUNG KARYA I PEGIRIAN
TENGGUMUNG
BANK SAMPAH
100   PEGIRIAN
STROBERI
BANK SAMPAH 11 SIDOTOPO SEKOLAHAN I
101 SIDOTOPO
MAKMUR NOMER 33 B
BANK SAMPAH SIDOTOPO JAYA GANG 3 A
102 SIDOTOPO
ANGGREK NOMER 20
BANK SAMPAH RT 09 RW V KELURAHAN
103 SIDOTOPO
CEMARA SIDOTOPO
BANK SAMPAH CERIA SIDOTOPO WETAN ,RANDU
104 SIDOTOPO
SIDOTOPO BARAT
BANK SAMPAH ENAM RT 06 RW V KELURAHAN
105 SIDOTOPO
JAYA SIDOTOPO
BANK SAMPAH SIDOTOPO SEKOLAHAN
106 SIDOTOPO
KUNCUP HIJAU II / 18
BANK SAMPAH SIDOTOPO WETAN MULIA
107 SIDOTOPO
MELATI III/50
BANK SAMPAH MPL/
108 MASYARAKAT SIDOTOPO XII SIDOTOPO
PEDULI LINGKUNGAN
L - 407

KECAMATAN WILAYAH NOMOR SK


Lampiran
SEMAMPIR SURABAYA UTARA BELUM ADA SK
A
SEMAMPIR SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

SEMAMPIR SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

SEMAMPIR SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

SEMAMPIR SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

SEMAMPIR SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

SEMAMPIR SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

SEMAMPIR SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

SEMAMPIR SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

SEMAMPIR SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

SEMAMPIR SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

SEMAMPIR SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

SEMAMPIR SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

SEMAMPIR SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

SEMAMPIR SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

SEMAMPIR SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

SEMAMPIR SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

SEMAMPIR SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

SEMAMPIR SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

SEMAMPIR SURABAYA UTARA BELUM ADA SK


408 - L

NO NAMA ALAMAT KELURAHAN


BANK SAMPAH SIDOTOPO SEKOLAHAN
109 SIDOTOPO
PUCUK MERAH GANG 2 NO.4A SURABAYA
BANK SAMPAH TIGA SIDOTOPO SEKOLAHAN
110 SIDOTOPO
JAYA VII NOMER 6
BANK SAMPAH
111 RT 2 RW IX PERAK UTARA
MANDIRI 2
BANK SAMPAH KALIMAS BARU 2 LBR 15 R
112 PERAK UTARA
MANDIRI II 2 RW 9
BANK SAMPAH KALIMAS BARU 2 LBR 26
113 PERAK UTARA
MANDIRI I RT 1 RW 9
BANK SAMPAH
114 RT 4 RW VII PERAK UTARA
ANPER MANDIRI
BANK SAMPAH TAMBAK GRINGSING
115 PERAK TIMUR
BERSIH MANDIRI BARU BLOK 3 GG 6 NO N12
BANK SAMPAH MAJU
116 KALIMAS HILIR 3/56 PERAK TIMUR
MANDIRI
BANK SAMPAH CEM
117 RT 3 RW 2 NYAMPLUNGAN
PAKA NYAMPLUNGAN
BANK SAMPAH
118 NYAMPLUNGAN NYAMPLUNGAN
CEMPAKA MAKMUR
BANK SAMPAH GADUKAN RUKUN RT 7
119 MORO KREMBANGAN
GADUKAN RUKUN RW 4
BANK SAMPAH
120 GADUKAN UTARA GG VII MORO KREMBANGAN
PUSAKA
BANK SAMPAH KREMBANGAN BARAT KREMBANGAN SELA-
121 TAN
CHASABLANKA RT 3 RW 11
BANK SAMPAH IBU KEMAYORAN BARU KREMBANGAN SELA-
122 TAN
KREATIF JAYA BUNTU
BANK SAMPAH
123 JL. IKAN KERAPU 4/27 PERAK BARAT
MERPATI
BANK SAMPAH
124 IKAN MUNGSING 7/ 23 PERAK BARAT
TUKUSNI MANDIRI
BANK SAMPAH
125 IKAN CUMI CUMI NO 4 PERAK BARAT
TUNAS MEKAR
BANK SAMPAH NUSA
126 DUPAK BANDAREJO 2 / 10 DUPAK
INDAH
BANK SAMPAH
127 BULAK RW V BULAK
BAHARI
BANK SAMPAH JL KYAI TAMBAK DERES ,
128 BULAK
PELANGI BULAK SETRO I
BANK SAMPAH HANG
129 JL. BULAK SETRO III-B BULAK
TUAH
BANK SAMPAH
130 TAMBAK ARUM 2/1 KENJERAN
TAMBAK ARUM JAYA
L - 409

KECAMATAN WILAYAH NOMOR SK


Lampiran
SEMAMPIR SURABAYA UTARA BELUM ADA SK
A
SEMAMPIR SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

PABEAN CANTIAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

PABEAN CANTIAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

PABEAN CANTIAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

PABEAN CANTIAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

PABEAN CANTIAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

PABEAN CANTIAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

PABEAN CANTIAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

PABEAN CANTIAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

KREMBANGAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

KREMBANGAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

KREMBANGAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

KREMBANGAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

KREMBANGAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

KREMBANGAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

KREMBANGAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

KREMBANGAN SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

BULAK SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

BULAK SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

BULAK SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

BULAK SURABAYA UTARA BELUM ADA SK


410 - L

NO NAMA ALAMAT KELURAHAN


BANK SAMPAH
BULAK BANTENG GANG
131 BULAK BANTENG KENJERAN
LANGGAR
BERSIH CERIA
BANK SAMPAH HANG
132 BULAK SETRO III KENJERAN
TUAH
BANK SAMPAH
133 RT 6 TEGALSARI
SEJAHTERA
BANK SAMPAH
134 RT 11 TEGALSARI
BAHAGIA
BANK SAMPAH
135 RW IV TEGALSARI
MANDIRI SEJAHTERA
BANK SAMPAH BINA
136 RT 5 RW 4 KEPUTRAN
WARGA
BANK SAMPAH
137 JL. WONOREJO IV/73 WONOREJO
REJOASRI 76
BANK SAMPAH MAS JL. WONOREJO II/27 RT 2
138 WONOREJO
PECAH RW 4
BANK SAMPAH
139 RUSUN WONOREJO WONOREJO
LANCAR JAYA
BANK SAMPAH
140 GRUDO 5/2 DR. SUTOMO
AZAKA
BANK SAMPAH KEDUNGDORO
141 KEDUNGDORO
MEKAR JAYA GANG 9 / 12 C BALAI RT
BANK SAMPAH
142 JL. ASEM JAYA RT 9 RW 4 TEMBOK DUKUH
SRI RATU
BANK SAMPAH
143 RT 9 RW 3 TEMBOK DUKUH
CEMARA
BANK SAMPAH RT 11
144 RT 11 RW 10 TEMBOK DUKUH
RW 10
BANK SAMPAH
145 RT 11 RW 3 TEMBOK DUKUH
ASJA XI
BANK SAMPAH
146 RT 1 RW 10 TEMBOK DUKUH
TEDUH BANGKIT
BANK SAMPAH JL. DEMAK JAYA GG. VIII
147 TEMBOK DUKUH
BERSIH RT 12 RW 10
BANK SAMPAH
148 JL.ASEM JAJAR VIII/3 TEMBOK DUKUH
KARTAR
BANK SAMPAH
149 RT 3 RW 4 TEMBOK DUKUH
SEHATI
BANK SAMPAH
150 JL. KALBAR VI/6 TEMBOK DUKUH
PUCUK MERAH
BANK SAMPAH JL. KALIBUTUH BARAT IV
151 TEMBOK DUKUH
SEKAR WANGI RT 5 RW 6
L - 411

KECAMATAN WILAYAH NOMOR SK


Lampiran
BULAK SURABAYA UTARA BELUM ADA SK A
BULAK SURABAYA UTARA BELUM ADA SK

TEGALSARI SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

TEGALSARI SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

TEGALSARI SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

TEGALSARI SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

TEGALSARI SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

TEGALSARI SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

TEGALSARI SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

TEGALSARI SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

TEGALSARI SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK


412 - L

NO NAMA ALAMAT KELURAHAN


BANK SAMPAH
152 RT 2 RW 6 TEMBOK DUKUH
KAMBOJA
BANK SAMPAH RT 13
153 RT 13 RW 10 TEMBOK DUKUH
RW 10
BANK SAMPAH
154 RT 6 RW 1 TEMBOK DUKUH
KARYA MAKMUR
BANK SAMPAH
155 JL. KALBAR VII/6 TEMBOK DUKUH
MELATI
BANK SAMPAH RT 12
156 RT 12 RW 10 TEMBOK DUKUH
RW 10
BANK SAMPAH JL. DEMAK JAYA GG. X RT
157 TEMBOK DUKUH
KAMPUNG GUYUB 14 RW 10
BANK SAMPAH
158 JL. ASEMBAGUS III/8 TEMBOK DUKUH
USAHA MANDIRI
BANK SAMPAH
159 JL. GUNDIH 3/54 GUNDIH
GUNDIH SEJAHTERA
BANK SAMPAH
160 JL. SUMBERMULYO 5 GUNDIH
TANJUNG
BANK SAMPAH
161 JL. MARGORUKUN 3/56 GUNDIH
MANGGIS
BANK SAMPAH
162 JL. DEMAK TIMUR 2 GUNDIH
ANGGREK MAKMUR
BANK SAMPAH MAJU
163 JL. MARGORUKUN TNG GUNDIH
BERSAMA
BANK SAMPAH
164 JL. DEMAK TIMUR V GUNDIH
ANGGREK
BANK SAMPAH
165 JL. MARGORUKUN 3/4 GUNDIH
JASMIN
BANK SAMPAH
166 JL. MARGORUKUN 6 GUNDIH
RUKUN KARYA
BANK SAMPAH
167 JL. SUMBERMULYO 6 GUNDIH
SUMBER MAKMUR
BANK SAMPAH
168 JL. GUNDIH 2/19 GUNDIH
GUNDIH ASRI
BANK SAMPAH
169 GUNDIH GANG 3 GUNDIH
GUNDIH ASRI
BANK SAMPAH MAJU
170 MARGODADI 3 NO. 115 GUNDIH
BERSATU
BANK SAMPAH
171 DUPAK I NO. 58 GUNDIH
SARING DURA
BANK SAMPAH
172 MASPATI V (RT.2 RW.6) BUBUTAN
TERATAI
BANK SAMPAH
173 JL. JEPARA 20 JEPARA
JEPARA MAKMUR
L - 413

KECAMATAN WILAYAH NOMOR SK


Lampiran
BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK
A
BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK


414 - L

NO NAMA ALAMAT KELURAHAN


BANK SAMPAH
174 MASPATI V (RT.1 RW.6) BUBUTAN
INDAH SARI
BANK SAMPAH BINA
175 TEMBOK GEDE 3/48 BUBUTAN
WARGA
BANK SAMPAH
176 MASPATI V (RT.3 RW.6) BUBUTAN
JABLAY
BANK SAMPAH
177 SUMBERMULYO VI / 21 BUBUTAN
SUMBER MULYO
BANK SAMPAH ALUN-ALUN
178 JL KAWATAN 10/25
KAMPOENG TOEWO CONTONG
BANK SAMPAH
179 JL.DUPAK MAGERSARI JEPARA
AL HIKMAH
BANK SAMPAH MAJU
180 RT I TAMBAK REJO
SEJAHTERA
BANK SAMPAH
181 RT 1 RW 2 TAMBAK REJO
MANDIRI JAYA
BANK SAMPAH
182 SIMOKERTO TAMBAK REJO
KAMPUNG HIJAU
BANK SAMPAH JL. SIMOKERTO TEBASAN
183 TAMBAK REJO
GUYUB SEJAHTERA NO. 11 RW IV
BANK SAMPAH
184 JL. SIDOYOSO WETAN SIMOKERTO
BAROKAH JAYA
BANK SAMPAH RUSUN SUMBO/ JALAN
185 SIMOKERTO
ERMA/ ERWE LIMA SUMBO
BANK SAMPAH
186 KEBUN DALEM 7/54 A SIMOKERTO
IKHLAS JAYA
BANK SAMPAH
187 GENTENG CANDIREJO GENTENG
GENCAR MANDIRI
BANK SAMPAH SERBA
188 GENTENG SIDOMUKTI GENTENG
GUNA
BANK SAMPAH ONDOMOHEN
189 KETABANG
CHARISMATIK MAGERSARI V
BANK SAMPAH
190 UNDAAN WETAN 2/3 KETABANG
SEKAR ARUM
BANK SAMPAH
191 NGAGLIK GG V/5 KAPASARI
FLAMBOYAN
BANK SAMPAH DEL 6 KEPUTRAN PANJUNAN 2/25
192 EMBONG KALIASIN
MANDIRI RT 2 RW 13
BANK SAMPAH ARIES KEPUTRAN KEJAMBON
193 EMBONG KALIASIN
DAYA ANUGRAH 2/65
BANK SAMPAH MAJU PENELEH GANG 9
194 PENELEH
MAPAN NOMER 11
BANK SAMPAH SEN
195 LAWANG SEKETENG 6/5 PENELEH
AMBUNG MULYO
L - 415

KECAMATAN WILAYAH NOMOR SK


Lampiran
BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK
A
BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

BUBUTAN SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

SIMOKERTO SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

SIMOKERTO SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

SIMOKERTO SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

SIMOKERTO SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

SIMOKERTO SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

SIMOKERTO SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

SIMOKERTO SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

GENTENG SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

GENTENG SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

GENTENG SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

GENTENG SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

GENTENG SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

GENTENG SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

GENTENG SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

GENTENG SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK

GENTENG SURABAYA PUSAT BELUM ADA SK


416 - L

NO NAMA ALAMAT KELURAHAN


BANK SAMPAH
196 JL KARAH INDAH RT 4 RW I KARAH
KARIN 4
BANK SAMPAH
197 BISKAR KARAH KARAH
( BIBIS KARAH )
BANK SAMPAH JL. JAMBANGAN SAWAH
198 JAMBANGAN
RUKUN JAYA RT 2 RW III
BANK SAMPAH DI JL. JAMBANGAN KEBON
199 JAMBANGAN
ANSATI RT 7 AGUNG II RT 7 RW II
JL. JAMBANGAN KEBON
200 BANK SAMPAH WOLU JAMBANGAN
AGUNG ASRI I RT 8 RW III
BANK SAMPAH JL. JAMBANGAN SAWAH
201 JAMBANGAN
DIANSATI RT 4 RT 4 RW I
JL. JAMBANGAN SAWAH
202 BANK SAMPAH SIJI JAMBANGAN
RT 1 RW III
BANK SAMPAH RT VII
203 PAGESANGAN ASRI X/ 29 PAGESANGAN
RW III
BANK SAMPAH HIJAU
204 PAGESANGAN ASRI X/29 PAGESANGAN
ASRI
BANK SAMPAH
205 PAGESANGAN 36/23 PAGESANGAN
GUYUP RUKUN
BANK SAMPAH
206 PAGESANGAN III BUNTU PAGESANGAN
GESANG GUYUP
BANK SAMPAH IJO
207 PAGESANGAN 4/2 PAGESANGAN
RESIK
BANK SAMPAH JAYA
208 PAGESANGAN ASRI VI PAGESANGAN
ASRI
BANK SAMPAH HIDUP
209 PAGESANGAN I PAGESANGAN
SEJAHTERA
BANK SAMPAH JL. KEBONSARI GG. MURNI
210 KEBONSARI
KEDONDONG TIMUR NO. 4 RT 10 RW 1
BANK SAMPAH JL. KEBONSARI BARU
211 KEBONSARI
MELATI SELATAN I RT 3 RW 3
BANK SAMPAH JL. KEBONSARI BARU
212 KEBONSARI
SUMBER REJEKI SELATAN RT 8 RW 3
BANK SAMPAH JL. KEBONSARI TENGAH
213 KEBONSARI
LESTARI RT 9 RW 1
BANK SAMPAH JL. KEBONSARI VII - A
214 KEBONSARI
MERAPAT (KARTAR) ( POS KAMLING )
BANK SAMPAH JL. GUNUNGSARI II RT 5
215 SAWUNGGALING
CENDRAWASIH RW 8
BANK SAMPAH BUMI
216 JL. BUMIARJO IV RT 5 RW 5 SAWUNGGALING
MELATI
L - 417

KECAMATAN WILAYAH NOMOR SK


Lampiran
JAMBANGAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK
A
JAMBANGAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

JAMBANGAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

JAMBANGAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

JAMBANGAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

JAMBANGAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

JAMBANGAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

JAMBANGAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

JAMBANGAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

JAMBANGAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

JAMBANGAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

JAMBANGAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

JAMBANGAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

JAMBANGAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

JAMBANGAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

JAMBANGAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

JAMBANGAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

JAMBANGAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

JAMBANGAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

WONOKROMO SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

WONOKROMO SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK


418 - L

NO NAMA ALAMAT KELURAHAN


BANK SAMPAH JL. GUNUNGSARI
217 SAWUNGGALING
TUNAS HARAPAN PERJUANGAN RT 2 RW 8
BANK SAMPAH JL. GUNUNGSARI II RT 2
218 SAWUNGGALING
MELATI RW 8
BANK SAMPAH JL. GUNUNGSARI II RT 6
219 SAWUNGGALING
MEKAR ASRI RW 8
BANK SAMPAH
220 JL. NGAGEL MULYO I A NGAGEL REJO
GUYUB SAYEKTI
BANK SAMPAH
221 JL. NGAGEL MULYO 6/8 NGAGEL REJO
MULYO REJO
BANK SAMPAH JL. SIDOSERMO IV GG
222 SIDOSERMO
SEJAHTERA PONDOK NO 2
BANK SAMPAH
223 JL MARGOREJO SAWAH MARGOREJO
KARYA MANDIRI
224 BANK SAMPAH SEJATI G. KEB. UTARA , RT 4 RW 9 KEBRAON
BANK SAMPAH
225 KEBRAON MANIS III KEBRAON
DALANE SOGEH
BANK SAMPAH
KEMLATEN XII C
226 GEMILANG KEBRAON
MUSHOLAH
( GEMI LAN GIGIH )
BANK SAMPAH GRIYA KEBRAON UTAMA
227 KEBRAON
KAMPUNG SEHAT RW X
BANK SAMPAH GRIYA KEBRAON TENGAH
228 KEBRAON
KEBRAON U – 24
BANK SAMPAH GRIYA KEBRAON PRAJA
229 KEBRAON
SIMPAN SAMPAH BARAT RC 10 SURABAYA
BANK SAMPAH
230 GANG KAWI RT 5 RW 3 KARANG PILANG
KUMBANG
BANK SAMPAH
231 GANG MELATI 21 RT 7 RW 1 KARANG PILANG
MELATI BERSEMI
BANK SAMPAH
232 GANG MELATI 2RT 4 RW 1 KARANG PILANG
SEKARJAYA
BANK SAMPAH
233 WARUGUNUNG WARUGUNUNG WARU GUNUNG
BERKAH
BANK SAMPAH
234 WARUGUNUNG WARU GUNUNG
WARUGUNUNG CERIA
BANK SAMPAH KEDURUS
235 KEDURUS
LESTARI GANG III SD NO. 40
236 BANK SAMPAH SAGA GAYUNGAN VIII GAYUNGAN
PERUMAHAN GAYUNG
237 BANK SAMPAH GKS GAYUNGAN
KEBONSARI Jl. GKS IX/ 21
BANK SAMPAH
238   GAYUNGAN
JEMUR GAYUNGAN
L - 419

KECAMATAN WILAYAH NOMOR SK


Lampiran
WONOKROMO SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK
A
WONOKROMO SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

WONOKROMO SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

WONOKROMO SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

WONOKROMO SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

WONOCOLO SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

WONOCOLO SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

KARANG PILANG SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

KARANG PILANG SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

KARANG PILANG SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

KARANG PILANG SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

KARANG PILANG SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

KARANG PILANG SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

KARANG PILANG SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

KARANG PILANG SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

KARANG PILANG SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

KARANG PILANG SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

KARANG PILANG SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

KARANG PILANG SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

GAYUNGAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

GAYUNGAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

GAYUNGAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK


420 - L

NO NAMA ALAMAT KELURAHAN


BANK SAMPAH
239 JL. TAMAN ARJUNA 2 SAWAHAN
JL. TAMAN ARJUNA 2
BANK SAMPAH
240 JL. KEDUNGDORO 6 SAWAHAN
JL. KEDUNGDORO 6
BANK SAMPAH JL.
241 JL. KEDUNGANYAR 5 SAWAHAN
KEDUNGANYAR 5
BANK SAMPAH JL.
242 JL. SAWAHAN TEMPLEK 3 SAWAHAN
SAWAHAN TEMPLEK 3
BANK SAMPAH JL.
243 JL. KEDUNGDORO 9/28 SAWAHAN
KEDUNGDORO 9/28
BANK SAMPAH JL.
244 JL. KEDUNGANYAR 2 SAWAHAN
KEDUNGANYAR 2
BANK SAMPAH JL. BANYU URIP WETAN II,
245 BANYU URIP
HARAPAN MAKMUR RT VI RW VI
BANK SAMPAH
246 SGBJ H/51 RT 4 RW 15 PUTAT JAYA
SEJAHTERA
BANK SAMPAH
247 JL. PETEMON 4/67 PETEMON
PETEMON KARYA
BANK SAMPAH BAKTI TAMAN PONDOK INDAH
248 WIYUNG
PERTIWI BLK TX-5 RT 5 RW 7
249 BANK SAMPAH MAJU RT 5 RW 6 BALAS KLUMPRIK
BANK SAMPAH
250 RT 2 RW 7 BALAS KLUMPRIK
LOKAL
BANK SAMPAH DUA
251 RT 2 RW 6 BALAS KLUMPRIK
ENAM
BANK SAMPAH JL. BABATAN PILANG
252 BABATAN
MAWAR BALAI RT 2
BANK SAMPAH
253 JL. BABATAN PILANG I/5 BABATAN
MELATI
BANK SAMPAH
254 RT 2 RW 6 JAJAR TUNGGAL
MANDIRI
BANK SAMPAH
255 RT 3 RW 1 JAJAR TUNGGAL
TUNAS MEKAE III
BANK SAMPAH
256 DK KRAMAT RT 3 RW 4 JAJAR TUNGGAL
MANDIRI GG 2
BANK SAMPAH
257 RT 3 RW 4 JAJAR TUNGGAL
MANDIRI
BANK SAMPAH
258 KRAMAT RT 2 RW 4 JAJAR TUNGGAL
SEJAHTERA
BANK SAMPAH
259 DK KRAMAT GG 2 JAJAR TUNGGAL
MANDIRI
BANK SAMPAH
260 GOGOR MAKAM RT 3 RW 2 JAJAR TUNGGAL
HARAPAN JAYA
L - 421

KECAMATAN WILAYAH NOMOR SK


Lampiran
SAWAHAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK
A
SAWAHAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

SAWAHAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

SAWAHAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

SAWAHAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

SAWAHAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

SAWAHAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

SAWAHAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

SAWAHAN SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

WIYUNG SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

WIYUNG SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

WIYUNG SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

WIYUNG SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

WIYUNG SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

WIYUNG SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

WIYUNG SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

WIYUNG SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

WIYUNG SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

WIYUNG SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

WIYUNG SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

WIYUNG SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

WIYUNG SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK


422 - L

NO NAMA ALAMAT KELURAHAN


BANK SAMPAH
261 RT 1 RW 1 JAJAR TUNGGAL
TUNAS MEKAR II
BANK SAMPAH
262 RT 3 RW 3 JAJAR TUNGGAL
KEMUNING SARI
BANK SAMPAH
263 GEMOL IB JAJAR TUNGGAL
KEMUNING SARI
BANK SAMPAH
264 RT 2 RW 1 JAJAR TUNGGAL
TUNAS MEKAR I
BANK SAMPAH DUKUH KUPANG GG
265 DUKUH KUPANG
BHAKTI MULIA LEBAR RT 01
BANK SAMPAH
266 DUKUH KUPANG DUKUH PAKIS 5 / 47 DUKUH KUPANG
MANDIRI
BANK SAMPAH
267 RW V PAKAL
VETERAN JAYA
BANK SAMPAH JL. PAKAL SUMBERAN
268 PAKAL
KENARI BARU III RT 4 RW 6
BANK SAMPAH JL. PAKAL SUMBERAN
269 PAKAL
MERAK BARU 4 RT 4 RW 6
BANK SAMPAH JL. PAKAL SUMBERAN
270 PAKAL
SUMBER LESTARI BARU II A RT 4 RW 6
BANK SAMPAH LOH PONDOK BENOWO INDAH
271 BABAT JERAWAT
JINAWI RT 2 RW 12
BANK SAMPAH JL. MULYOREJO BARU
272 BABAT JERAWAT
MULYA JAYA RW 6
BANK SAMPAH MULTI PONDOK BENOWO INDAH
273 BABAT JERAWAT
GUNA BLOK CF-6 RT 3 RW 9
BANK SAMPAH PONDOK BENOWO INDAH
274 BABAT JERAWAT
PRESTASI BLOK CP-23 RT 6 RW 9
BANK SAMPAH GRIYA GRIYA BENOWO INDAH RT
275 BABAT JERAWAT
BERSIH 6 6 RW 13
BANK SAMPAH ADHI PONDOK BENOWO INDAH
276 BABAT JERAWAT
GUNA RT 9 RW 9
BANK SAMPAH PONDOK BENOWO INDAH
277 BABAT JERAWAT
KERTO RAHARJO RT 4 RW 12
BANK SAMPAH
PONDOK BENOWO INDAH
278 RUKUN AGAWE BABAT JERAWAT
RT 4 RW 11
SANTOSO
BANK SAMPAH PONDOK BENOWO INDAH
279 BABAT JERAWAT
ERTIGA A4/28 RT 3 RW 11
BANK SAMPAH PONDOK BENOWO INDAH
280 BABAT JERAWAT
LUMBUNG JAYA RT 5 RW 1
BANK SAMPAH JL. MULYOREJO BARU
281 BABAT JERAWAT
MULYA ABADI RT 5 RW 6
L - 423

KECAMATAN WILAYAH NOMOR SK


Lampiran
WIYUNG SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK
A
WIYUNG SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

WIYUNG SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

WIYUNG SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

DUKUH PAKIS SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

DUKUH PAKIS SURABAYA SELATAN BELUM ADA SK

PAKAL SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

PAKAL SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

PAKAL SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

PAKAL SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

PAKAL SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

PAKAL SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

PAKAL SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

PAKAL SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

PAKAL SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

PAKAL SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

PAKAL SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

PAKAL SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

PAKAL SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

PAKAL SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

PAKAL SURABAYA BARAT BELUM ADA SK


424 - L

NO NAMA ALAMAT KELURAHAN


BANK SAMPAH PONDOK BENOWO INDAH
282 BABAT JERAWAT
SUMBER MAKMUR RT 4 RW 10
BANK SAMPAH PONDOK BENOWO INDAH
283 BABAT JERAWAT
GEMAH RIPAH RT 1 RW 12
BANK SAMPAH TOTO PONDOK BENOWO INDAH
284 BABAT JERAWAT
TENTREM RT 3 RW 12
BANK SAMPAH PONDOK BENOWO INDAH
285 BABAT JERAWAT
REJEKI RT 2 RW 9
BANK SAMPAH ADI PONDOK BENOWO INDAH
286 BABAT JERAWAT
GUNA RT 8 RW 9
BANK SAMPAH PONDOK BENOWO INDAH
287 BABAT JERAWAT
BERSERI A8/10 RT 2 RW 11
BANK SAMPAH JL. MULYOREJO BARU
288 BABAT JERAWAT
MULYA ABADI RT 5 RW 6
BANK SAMPAH
289 JL BALONGSARI 9 BLOK 9A BALONGSARI
PALEM
BANK SAMPAH JL BALONGSARI TAMA
290 BALONGSARI
PENDOWO LIMO 9B/6
BANK SAMPAH
291 BALAI RT 6 RW III BALONGSARI
KARTINI
BANK SAMPAH JL BALONGSARI TAMA
292 BALONGSARI
CENDANA BLOK 8 E
BANK SAMPAH
293 JL BALONGSARI TAMA SEL BALONGSARI
SUKSES BERSAMA
BANK SAMPAH
294 BALAI RT 6 RW III BALONGSARI
KARTINI
BANK SAMPAH JL BALONGSARI PRAJA
295 BALONGSARI
MELATI III/10
BANK SAMPAH
296 JL MANUKAN BHAKTI MANUKAN KULON
ANGGREK
297 BANK SAMPAH PHBS JL MANUKAN INDAH MANUKAN KULON
BANK SAMPAH JL MANUKAN TIRTO
298 MANUKAN KULON
GUYUB TERTIB RW VII
BANK SAMPAH JL MANUKAN MUKTI II
299 MANUKAN KULON
MUKTI JAYA BLOK XI B
BANK SAMPAH ADI
300 JL MANUKAN ADI 12 E /1A MANUKAN KULON
JAYA 79
JL MANUKAN BHAKTI
301 BANK SAMPAH PHBS MANUKAN KULON
GG II 20 L/20
BANK SAMPAH BER
302 JL SIKATAN 8 MANUKAN WETAN
KAH
BANK SAMPAH
303 JL BALAI RT 1 RW VI MANUKAN WETAN
TUNAS MUDA
L - 425

KECAMATAN WILAYAH NOMOR SK


Lampiran
PAKAL SURABAYA BARAT BELUM ADA SK
A
PAKAL SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

PAKAL SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

PAKAL SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

PAKAL SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

PAKAL SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

PAKAL SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

TANDES SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

TANDES SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

TANDES SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

TANDES SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

TANDES SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

TANDES SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

TANDES SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

TANDES SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

TANDES SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

TANDES SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

TANDES SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

TANDES SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

TANDES SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

TANDES SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

TANDES SURABAYA BARAT BELUM ADA SK


426 - L

NO NAMA ALAMAT KELURAHAN


BANK SAMPAH AYU
304 JL MANUKAN MADYA II MANUKAN WETAN
MANDIRI
BANK SAMPAH
305 JL SIKATAN 17 MANUKAN WETAN
MAKMUR
BANK SAMPAH
306 JL BIBIS TAMA 5 MANUKAN WETAN
TUNAS MULYA
BANK SAMPAH PANJA JL GADEL TENGAH RT V
307 KARANG POH
JAYA RW VI
BANK SAMPAH JL TUBANAN BARU
308 KARANG POH
DATAR BLOK U 02 /VI
BANK SAMPAH MAJU JL GADEL TENGAH RT VII
309 KARANG POH
MAKMUR RW VI
310 BANK SAMPAH TULIP JL GEDANGASIN GANG II TANDES
BANK SAMPAH
311 JL MANUKAN LOR 4A BANJAR SUGIHAN
MERAH PUTIH
BANK SAMPAH
312 JL MANUKAN LOR 6A BANJAR SUGIHAN
MAWAR LESTARI
BANK SAMPAH HIJAU
313 POS RT 2 RW 1 BANJAR SUGIHAN
MANDIRI
BANK SAMPAH
314 JL MANUKAN LOR BANJAR SUGIHAN
GOTONG ROYONG
BANK SAMPAH
315 JL MANUKAN LOR 7G BANJAR SUGIHAN
MANDIRI
BANK SAMPAH
316 JL BANJAR SUGIHAN 3/23 BANJAR SUGIHAN
WIJAYA KUSUMA
BANK SAMPAH ROMO
317 RT 2 RW 2 ROMOKALISARI
BERKARYA
BANK SAMPAH ROMO
318 RT 1 RW 1 ROMOKALISARI
ASRI
BANK SAMPAH
319 SIMOREJO 35/14 SIMOMULYO
MANDIRI
BANK SAMPAH SIMOREJO SARI B XIV/7
320 SIMOMULYO BARU
ASOKA MANDIRI RT 10 RW 7
BANK SAMPAH SIMOMULYO BARU 02 H
321 SIMOMULYO BARU
KAMPOENG SONGO RT 9 RW 3
BANK SAMPAH SIMO POMAHAN BARU
322 SIMOMULYO BARU
WARTUN SEJAHTERA BARAT RT 6 RW 5
BANK SAMPAH
323 TANJUNGSARI RT 4 RW II TANJUNG SARI
MANDIRI
BANK SAMPAH
324 TANJUNGSARI RT 3 RW II TANJUNG SARI
BAHAGIA
L - 427

KECAMATAN WILAYAH NOMOR SK


Lampiran
TANDES SURABAYA BARAT BELUM ADA SK
A
TANDES SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

TANDES SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

TANDES SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

TANDES SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

TANDES SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

TANDES SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

TANDES SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

TANDES SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

TANDES SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

TANDES SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

TANDES SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

TANDES SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

BENOWO SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

BENOWO SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

SUKOMANUNG
SURABAYA BARAT BELUM ADA SK
GAL
SUKOMANUNG
SURABAYA BARAT BELUM ADA SK
GAL
SUKOMANUNG
SURABAYA BARAT BELUM ADA SK
GAL
SUKOMANUNG
SURABAYA BARAT BELUM ADA SK
GAL

SUKOMANUNG
SURABAYA BARAT BELUM ADA SK
GAL

SUKOMANUNG
SURABAYA BARAT BELUM ADA SK
GAL
428 - L

NO NAMA ALAMAT KELURAHAN


BANK SAMPAH
325 LAKARSANTRI 002/002 LAKARSANTRI
MANDIRI
BANK SAMPAH
326 LAKARSANTRI 001/001 LAKARSANTRI
WIJAYA KUSUMA
BANK SAMPAH JL. TAMBAK PRING TIMUR
327 ASEMROWO
KEMUNING 2, RT 02 RW 06
BANK SAMPAH JL. GENTING TAMBAK
328 GENTING KALIANAK
MEKAR WANGI DALAM II/ 36 RT I RW II
BANK SAMPAH JL. TAMBAK PRING TIMUR
329 ASEMROWO
KEMUNING 2, RT 02 RW 06
JL. TAMBAK PRING TIMUR
330 BANK SAMPAH SAE ASEMROWO
3, RT 03 RW 06
BANK SAMPAH
331 HARAPAN KITA MADE
HARAPAN KITA
BANK SAMPAH JL. RAYA SAWO RT 01
332 BERINGIN
MANDIRI RW 02
BANK SAMPAH SRI
333 RT II RW VIII KEPUTIH
KANDI
BANK SAMPAH
334 RT 2 RW 9 KLAMPIS NGASEM
SARWOSARI
BANK SAMPAH
335 BALAI RW. 10 PACAR KELING
KEMUNING
BANK SAMPAH
336 GERSIKAN 6/17 PACAR KELING
BUGAR’S
BANK SAMPAH BS
337 GERBONG 19 E PACAR KELING
GERMAN
BANK SAMPAH
338 JEDONG PACAR KELING
BERTIGA
BANK SAMPAH
339 JL. TUWOWO 3F KAPAS MADYA BARU
TUWOWO BERSERI
BANK SAMPAH
MERPATI TAK
340 KARANG ASEM I PLOSO
PERNAH INGKAR
JANJI
BANK SAMPAH JL. TAMBAKSARI SELATAN
341 TAMBAKSARI
SARILUMINTU LBR 28
BANK SAMPAH
342 RT XI RW III GADING
UNTUNG BERSAMA
BANK SAMPAH
343 RT 4 RW 7 KERTAJAYA
PUKER JAYA
BANK SAMPAH
344 RT 3 RW 4 MOJO
RT 3 RW 4
BANK SAMPAH
345 RT 4 RW 4 MOJO
MOLOR
L - 429

KECAMATAN WILAYAH NOMOR SK


Lampiran
LAKARSANTRI SURABAYA BARAT BELUM ADA SK
A
LAKARSANTRI SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

LAKARSANTRI SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

ASEMROWO SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

ASEMROWO SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

ASEMROWO SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

SAMBIKEREP SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

SAMBIKEREP SURABAYA BARAT BELUM ADA SK

SUKOLILO SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK

SUKOLILO SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK

TAMBAKSARI SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK

TAMBAKSARI SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK

TAMBAKSARI SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK

TAMBAKSARI SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK

TAMBAKSARI SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK

TAMBAKSARI SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK

TAMBAKSARI SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK

TAMBAKSARI SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK

GUBENG SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK

GUBENG SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK

GUBENG SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK


430 - L

NO NAMA ALAMAT KELURAHAN


BANK SAMPAH
346 RT 4 RW 5 BARATA JAYA
BARATA BERJAYA
BANK SAMPAH
347 RT 2 RW 6 BARATA JAYA
MANDIRI
BANK SAMPAH
348 RT 4 RW 4 BARATA JAYA
MAKMUR JAYA
BANK SAMPAH GUJA
349 JL GUBENG JAYA GG 6 GUBENG
MANDIRI
BANK SAMPAH ASRI
350 RT 7 RW 3 KUTISARI
MANDIRI
BANK SAMPAH
351 RT 5 RW 1 KUTISARI
SEMANGKA
BANK SAMPAH
352 RT 6 RW 4 KUTISARI
GEMAH RIPAH
BANK SAMPAH
353 RT 10 RW 2 KUTISARI
CEMPEDAK
BANK SAMPAH
354 RT 2 RW 3 KUTISARI
AL AFUWU
BANK SAMPAH PANJI
355 JL PANDUK IV/33 PANJANG JIWO
ARTHA IV
BANK SAMPAH PANJI
356 JL RAYA PRAPEN 19 PANJANG JIWO
ARTHA I
BANK SAMPAH
357 TENGGILIS MULYA NO 111 TENGGILIS MEJOYO
MULYA JAYA
BANK SAMPAH MAY
358 KENDANGSARI 2/34 KENDANGSARI
DARLING KS
BANK SAMPAH AKOR
359 BANK SAMPAH BIN KENDANGSARI GG 2 KENDANGSARI
LUSI
BANK SAMPAH JL. MULYOREJO SELATAN
360 MANYAR SABRANGAN
SEJAHTERA BR NO. 53 RT 3 RW 12
BANK SAMPAH SARI
361 JL. MANYAR TEGAL MANYAR SABRANGAN
ARTA
JL. MULYOREJO SELATAN
362 BANK SAMPAH INDAH MANYAR SABRANGAN
BR VI RT 4 RW 12
BANK SAMPAH
363 JL. MANYAR TEGAL MANYAR SABRANGAN
MANYAR BERKAH
364 BANK SAMPAH CINTA JL MEDAYU UTARA XIV A MEDOKAN AYU
365 BANK SAMPAH LILI JL MEDAYU UTARA XVII MEDOKAN AYU
BANK SAMPAH JL. RUNGKUT ASRI BARAT
366 RUNGKUT KIDUL
MELATI ASRI 1/29 RT 7 RW 7
BANK SAMPAH
367 JL. RUNGKUT LOR 7 KALI RUNGKUT
SALEVRA MAS
L - 431

KECAMATAN WILAYAH NOMOR SK


Lampiran
GUBENG SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK
A
GUBENG SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK

GUBENG SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK

GUBENG SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK

TENGGILIS
SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK
MEJOYO
TENGGILIS
SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK
MEJOYO
TENGGILIS
SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK
MEJOYO
TENGGILIS
SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK
MEJOYO
TENGGILIS
SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK
MEJOYO
TENGGILIS
SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK
MEJOYO
TENGGILIS
SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK
MEJOYO
TENGGILIS
SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK
MEJOYO
TENGGILIS
SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK
MEJOYO

TENGGILIS
SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK
MEJOYO

MULYOREJO SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK

MULYOREJO SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK

MULYOREJO SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK

MULYOREJO SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK

RUNGKUT SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK


RUNGKUT SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK

RUNGKUT SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK

RUNGKUT SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK


432 - L

NO NAMA ALAMAT KELURAHAN


BANK SAMPAH
368 JL. RUNGKUT LOR 7 KALI RUNGKUT
SALEVRA
BANK SAMPAH JL. RUNGKUT PERMAI RT I
369 RUNGKUT TENGAH
RUKUN MAKMUR RW VI
BANK SAMPAH JL. RUNGKUT TEENGAH III
370 RW 5 RUNGKUT TENGAH
KARANG TARUNA
BANK SAMPAH RUNGKUT
371 RT 7 RW 1
SUMBER SUGIH MENANGGAL

Keterangan :
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017
Dinas Lingkungan Hidup, 2017
Bank Sampah Induk Surabaya, 2017

Tabel 42M. Penghematan dari Pemilahan Sampah di Bank Sampah Induk


Kota Surabaya
Tahun: 2017

Rata-Rata
Produksi Sampah yang
Sampah Langsung Ke TPA
Disetor
(Ton/Hari)
No (Ton/Hari)

Biaya Pengolahan Biaya Pengangkutan Jumlah


Dari Nasabah Bank Sampah
Sampah (Rp) Sampah (Rp) (Rp)

1 2 3 4 5 6
5 = tonase x jarak x
      4 = 2 x BPS 6=4+5
biaya

1 15,5 5 2.418.290,00 2.567.354 4.985.644

Keterangan :
1. Penghematan per tahun = Rp. 586.892.625
2. Biaya pengolahan sampah = Rp. 155.985/ton
3. Biaya pengangkutan sampah (BBM) = Rp. 5.520/ton.km
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017
L - 433

KECAMATAN WILAYAH NOMOR SK


Lampiran
RUNGKUT SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK
A
GUNUNG ANYAR SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK

GUNUNG ANYAR SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK

GUNUNG ANYAR SURABAYA TIMUR BELUM ADA SK

Reduksi Dengan Bank Sampah


Penghematan
(Rp)
Biaya Pengolahan Biaya Pengangkutan
Jumlah (Rp)
Sampah (Rp) Sampah (Rp)

7 8 9 10
7 = tonase x jarak x
7 = 3 x BPS 10 = 6-9
biaya  
1.638.365 1.739.354 3.377.719 1.607.925
434 - L

Tabel 42N. Usaha Mikro Kecil dan Menengah Berbahan Dasar Daur Ulang
di Kota Surabaya
Tahun: 2017
No Nama UMKM Pemilik Bahan Baku
Bengkel Kriya
1 Nanik Herry Daun Kering
Daun
2 Caesar Hartini Biji-bijian
3 Wiwit Collection Wiwit / Supardi Enceng Gondok
4 Bintang Laut Mahmudah Kerang
5 Putri Art Safni Yeti Daun Kering
6 Semi Indah Wayan Sutiari Mastoer Daun kering
7 Srikandi Kreatif Sri Enceng Gondok

8 Sakura Collection Endang Kain bekas

9 Leny Collection Leny Enceng Gondok


10 Sopan Bagus S Kain goni

Keterangan :
Sumber : Dinas Perdagangan Kota Surabaya, 2017

Tabel 43. Kegiatan Fisik Lainnya oleh Instansi di Kota Surabaya


Tahun : 2017

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


(1) (2) (3) (4)
Dinas Perumahan Rakyat dan
Pembangunan Gedung Type C
1 Puskesmas Menur Kawasan Permukiman, Cipta
(IPAL Puskesmas Paket 1)
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Pembangunan Gedung Type C
2 Puskesmas Made Kawasan Permukiman, Cipta
(IPAL Puskesmas Made)
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Pembangunan Gedung Type C Puskesmas
3 Kawasan Permukiman, Cipta
(IPAL Puskesmas Kalirungkut) Kalirungkut
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Pembangunan Gedung Type C Puskesmas
4 Kawasan Permukiman, Cipta
(IPAL Puskesmas Mulyorejo) Mulyorejo
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Pembangunan Gedung Type C
5 Puskesmas Mojo Kawasan Permukiman, Cipta
(IPAL Puskesmas Paket 2)
Karya dan Tata Ruang
L - 435

Lampiran
Produk Alamat
A
Souvenir daun kering, Kotak, kipas Jl. Ngagel Mulyo XV/23A, Surabaya

Hiasan dari biji-bijian Jl. Klampis Indah III/48, Surabaya


Kerajinan Enceng Gondok Jl.Kebraon Indah Permai C- 46, Surabaya
Kerajinan Kerang Sukolilo Lor No 23 B
Bunga Kering Rungkut Barata XX /8
BUnga Kering Medokan Asri Utara IV/10
Kerajinan Enceng Gondok Pondok Benowo Indah ex/ 5
Keset dari kain majun/lampion dari
Jl. Rembang No.94 B, Surabaya
benang
Kerajinan Enceng Gondok Dupak Bangunsari No. 18
Kerajian Kain Goni Gresik PPI 7/21
436 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Dinas Perumahan Rakyat dan
Pembangunan Gedung Type C
6 Puskesmas Lontar Kawasan Permukiman, Cipta
(IPAL Puskesmas Paket 3)
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Pembangunan Gedung Type C Puskesmas Balas
7 Kawasan Permukiman, Cipta
(IPAL Puskesmas Paket 4) Klumprik
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Pembangunan Gedung Type B Jl. Penjaringansari
8 Kawasan Permukiman, Cipta
(Rusunawa Penjaringansari ) Timur
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Pembangunan Gedung Type B Jl. Penjaringansari
9 Kawasan Permukiman, Cipta
(Rusunawa Penjaringansari IV) Timur
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Pembangunan Gedung Type B
10 Jl. Urip Sumoharjo Kawasan Permukiman, Cipta
(Rusunawa Urip Sumoharjo)
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Pembangunan Gedung Type B
11 Jl. Sombo Kawasan Permukiman, Cipta
(Rusun Sombo)
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Pembangunan Gedung Type B
12 Jl. Jambangan Kawasan Permukiman, Cipta
(Rusun Jambangan II)
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Pengurugan Sirtu (PADAT)
13 Jl. Romokalisari Kawasan Permukiman, Cipta
(Rusunawa Romokalisari)
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Pembangunan Jalan Paving dan Jl. Nambangan Perak
14 Kawasan Permukiman, Cipta
Saluran RW 3 RT 1
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Pembangunan Jalan Paving dan Jl. Sukolilo Baru Gg
15 Kawasan Permukiman, Cipta
Saluran 1A, 1B RW 2 RT 1
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Jl. Mulyosari Utara
16 Pembangunan Jalan Paving Kawasan Permukiman, Cipta
Gg. III RW 1 RT 3
Karya dan Tata Ruang
Jl. Bulak Banteng Dinas Perumahan Rakyat dan
17 Pembangunan Jalan Paving Lor Gg 1 RT 3 RW Kawasan Permukiman, Cipta
8 Karya dan Tata Ruang
Jl. Komplek Dinas Perumahan Rakyat dan
Pembangunan Jalan Paving dan
18 Sidotopo Dipo 6 Kawasan Permukiman, Cipta
Saluran
RT 1 RW 3 Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Jl. Komplek Sidotopo
19 Pembangunan Jalan Paving Kawasan Permukiman, Cipta
Dipo Gg 4 RT 3 RW 3
Karya dan Tata Ruang
L - 437

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Dinas Perumahan Rakyat dan Lampiran
Jl. Komplek Sidotopo
20 Pembangunan Jalan Paving
Dipo Gg 3 RT 4 RW 3
Kawasan Permukiman, Cipta
Karya dan Tata Ruang
A
Dinas Perumahan Rakyat dan
Pembangunan Jalan Paving dan Jl. Komplek Sidotopo
21 Kawasan Permukiman, Cipta
Saluran Dipo Gg 2 RT 5 RW 3
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Jl. Bumiarjo Gg Lebar
22 Pembangunan Saluran Kawasan Permukiman, Cipta
RT 9 RW 6
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Jl. Kalianak Timur
23 Pembangunan Saluran Kawasan Permukiman, Cipta
Gg. Lebar RT 4 RW 7
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Pembangunan Jalan Paving dan Jl. Tambak Pring
24 Kawasan Permukiman, Cipta
Saluran Utama RT 10 RW 6
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Jl Kauman Asri Gg III
25 Pembangunan Jalan Paving Kawasan Permukiman, Cipta
RT 3 RW 6
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Jl. Kauman Asri Gg. V
26 Pembangunan Jalan Paving Kawasan Permukiman, Cipta
RT 3 RW 6
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Jl. Kauman Baru Gg
27 Pembangunan Jalan Paving Kawasan Permukiman, Cipta
IV RT 6
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Jl. Kauman Baru III
28 Pembangunan Jalan Paving Kawasan Permukiman, Cipta
RT 6 RW 7
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Jl. Kauman Baru Gg
29 Pembangunan Jalan Paving Kawasan Permukiman, Cipta
II RT 4 RW 6
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Pembangunan Jalan Paving dan Jl. Tandes Lor RT 5
30 Kawasan Permukiman, Cipta
Saluran RW 8
Karya dan Tata Ruang
Pembangunan IPAL dan MCK Dinas Perumahan Rakyat dan
Kelurahan
31 Komunal Tipe A Kelurahan Kawasan Permukiman, Cipta
Wonokusumo
Wonokusumo Karya dan Tata Ruang
Pembangunan IPAL dan MCK Dinas Perumahan Rakyat dan
Kelurahan
32 Komunal Tipe A Kelurahan Kawasan Permukiman, Cipta
Kalirungkut
Kalirungkut Karya dan Tata Ruang
Pembangunan IPAL dan MCK Dinas Perumahan Rakyat dan
33 Komunal Tipe B Kelurahan Kelurahan Genteng Kawasan Permukiman, Cipta
Genteng Karya dan Tata Ruang
438 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Pembangunan IPAL dan MCK Dinas Perumahan Rakyat dan
Kelurahan Rungkut
34 Komunal Tipe C Kelurahan Kawasan Permukiman, Cipta
Tengah
Rungkut Tengah Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Pembangunan IPAL Komunal Kelurahan Kdung
35 Kawasan Permukiman, Cipta
Kelurahan Kedung Cowek Cowek
Karya dan Tata Ruang
Dinas Perumahan Rakyat dan
Pembangunan IPAL Komunal
36 Kelurahan Putat Jaya Kawasan Permukiman, Cipta
Kelurahan Putat Jaya
Karya dan Tata Ruang
Pembangunan IPAL dan MCK Dinas Perumahan Rakyat dan
Kelurahan Kedung
37 Komunal Tipe A Kelurahan Kawasan Permukiman, Cipta
Baruk
Kedung Baruk Karya dan Tata Ruang
Pembangunan Green Terminal
38 Terminal Purabaya Dinas Perhubungan
(Terminal Purabaya)
Pembangunan Green Terminal
Terminal Tambak
39 (Terminal Tambak Dinas Perhubungan
Osowilangun
Osowilangun)
Pembangunan Green Terminal
40 Terminal Joyoboyo Dinas Perhubungan
(Terminal Joyoboyo)
Pembangunan Green Terminal
41 Terminal Bratang Dinas Perhubungan
(Terminal Bratang)
Pembangunan Green Terminal
42 Terminal manukan Dinas Perhubungan
(Terminal Manukan)
Pembangunan Green Terminal
43 Terminal Balongsari Dinas Perhubungan
(Terminal Balongsari)
Pembangunan Green Terminal
44 Terminal Benowo Dinas Perhubungan
(Terminal Benowo)
Pembangunan Green Terminal Terminal Kalimas
45 Dinas Perhubungan
(Terminal Kalimas Barat) Barat
Pembangunan Green Terminal
46 Terminal Keputih Dinas Perhubungan
(Terminal Keputih)
Pembangunan Green Terminal Terminal Dukuh
47 Dinas Perhubungan
(Terminal Dukuh Kupang) Kupang
Pembangunan Green Terminal
48 Terminal Menanggal Dinas Perhubungan
(Terminal Menanggal)
Pembangunan Green Terminal Terminal Kedung
49 Dinas Perhubungan
(Terminal Kedung Cowek) Cowek
50 Pembangunan Jalur Sepeda Jl. Basuki Rahmat Dinas Perhubungan
51 Pembangunan Jalur Sepeda Jl. Gubernur Suryo Dinas Perhubungan
52 Pembangunan Jalur Sepeda Jl. Panglima Sudirman Dinas Perhubungan
53 Pembangunan Jalur Sepeda Jl. Urip Sumoharjo Dinas Perhubungan
54 Pembangunan Jalur Sepeda Jl. Raya Darmo Dinas Perhubungan
L - 439

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Pengadaan Dan Pemasangan
Jl. Pompa Kebon Dinas PU Bina Marga dan
Lampiran
55 Pompa 3m3/det - 1 Unit Beserta
Kelengkapanya (Type 5)
Agung Pematusan A
Pengadaan Dan Pemasangan
Pompa 3m3/det - 1 Unit Beserta Dinas PU Bina Marga dan
56 Jl. Pompa Kalisari
Kelengkapanya (Type 6) (JL. . Pematusan
POMPA KALISARI )
Pengadaan Dan Pemasangan
Pompa 3m3/Det Beserta
Jl. Pompa Tambak Dinas PU Bina Marga dan
57 Kelengkapanya (Type 4) 3m3 / Wedi Pematusan
Det - 1 Unit Dan Kelengkapa
nya
Pengadaan Dan Pemasangan
Pompa 3m3/det - 1 Unit Beserta Dinas PU Bina Marga dan
58 Pompa Balong 2
Kelengkapanya (Type 6) Pematusan
((POMPA BALONG 2) . )
Pengadaan Dan Pemasangan
Pompa 3m3/det - 1 Unit Beserta Dinas PU Bina Marga dan
59 Pompa Greges
Kelengkapanya (Type 6) Pematusan
((POMPA GREGES) . )
Pembangunan Rumah Pompa
Dinas PU Bina Marga dan
60 Beserta Kelengkapanya Pompa Kandangan
Pematusan
(3m3/det - 2 Unit)
Pengadaan Dan Pemasangan
Pompa 3m3/det Beserta
Jl. Kalidami Dinas PU Bina Marga dan
61 Kelengkapanya (Type 4) 3m3/
(Pompa Kalidami) Pematusan
det - 1 Unit Dan Kelengkapa
nya
Konstruksi Jalan Paving Baru Jl. Lempung Mulyo Dinas PU Bina Marga dan
62
Lebar 2m (tbl. 6 cm) RT 6 Gang Makam Pematusan
Jl Kutisari Selatan
Konstruksi Jalan Paving Baru gang 3A RT 7 RW 3; Dinas PU Bina Marga dan
63
Lebar 2m (tbl. 6 cm) Jl. Kutisari Selatan Pematusan
133 Gg Buntu
Konstruksi Jalan Paving Baru Jl. Rejosari RW 03 Dinas PU Bina Marga dan
64
Lebar 3m (tbl. 6 cm) RT 04 Pematusan
Konstruksi Jalan Paving Baru Jl. Kedung Asem Gg 7 Dinas PU Bina Marga dan
65
Lebar 2m (tbl. 6 cm) RT 3 RW 2 Pematusan
Konstruksi Jalan Paving Baru Jl. Kendangsari Gg Dinas PU Bina Marga dan
66
Lebar 3m (tbl. 6 cm) XIV Buntu RW 4 RT3 Pematusan
Jl. Kendangsari No.
146 Sekolahan; Jl.
Konstruksi Jalan Paving Baru Dinas PU Bina Marga dan
67 Kendangsari No. 105-
Lebar 2m (tbl. 6 cm) Pematusan
107; Jl. Kendangsari
No. 113
440 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Konstruksi Jalan Paving Baru Jl. Tegal Watu RT 02 Dinas PU Bina Marga dan
68
Lebar 2m (tbl. 6 cm) RW 02 Pematusan
Jl. Raya Candi
Konstruksi Jalan Paving Baru Lempung RW 9 Dinas PU Bina Marga dan
69
Lebar 2m (tbl. 6 cm) (Tembusan Candi Pematusan
Lempung )
Konstruksi Jalan Paving Baru Jl. Griya Kebraon Dinas PU Bina Marga dan
70
Lebar 2m (tbl. 6 cm) Barat RT 06 RW IV Pematusan
Konstruksi Jalan Paving Baru Jl. Medokan Sawah Dinas PU Bina Marga dan
71
Lebar 2m (tbl. 6 cm) Timur Gg. II-E Pematusan
Konstruksi Jalan Paving Baru Jl. Sememi Jaya Baru Dinas PU Bina Marga dan
72
Lebar 3m (tbl. 6 cm) Gg. XII RW 1 RT 5 Pematusan
Konstruksi Jalan Paving Baru Jl. Kendung Jaya Gg. Dinas PU Bina Marga dan
73
Lebar 2m (tbl. 6 cm) VI - A RW 6 RT 3 Pematusan
Jl. Singapur Lanjutan
Pembuatan Jalan Baru Kolektor Dinas PU Bina Marga dan
74 (JL. Benowo-Rel
Tipe 2 Pematusan
Kereta)
Pembuatan Jalan Baru Kolektor Dinas PU Bina Marga dan
75 Jl. Sukolilo Larangan
Tipe 2 Pematusan
Pembuatan Jalan Baru Lokal Jl. Kedung Baruk Dinas PU Bina Marga dan
76
Tipe 2 Tahap II Pematusan
Jl. Simpang Dukuh
Pembuatan Jalan Baru Kolektor Dinas PU Bina Marga dan
77 (Sebelah Selatan
Tipe 2 Pematusan
Genteng Bandar Gg I)
Pembuatan Jalan Baru Kolektor Dinas PU Bina Marga dan
78 Jl. Pandegiling
Tipe 2 Pematusan
Jl. Tikungan Depan
Pembuatan Dinding Batu Dinas PU Bina Marga dan
79 Pabrik Terasi Kel. Pematusan
Kumbung
Sumberejo
Jl. Depan Stadion
Pembuatan Dinding Batu Dinas PU Bina Marga dan
80 Gelora Bung Tomo
Kumbung Pematusan
Kel. Sumberejo
Pembuatan Dinding Batu Dinas PU Bina Marga dan
81 Jl. DK. Jawar
Kumbung Pematusan
Pembuatan Dinding Batu Jl. Dukuh Gendong Dinas PU Bina Marga dan
82
Kumbung RT 04 RW 03 Pematusan
Pembuatan Dinding Batu Dinas PU Bina Marga dan
83 Jl. Raya Jawar
Kumbung Pematusan
Pembuatan Dinding Batu Dinas PU Bina Marga dan
84 Jl. Kauman
Kumbung Pematusan
Pembuatan Jalan Baru Kolektor Dinas PU Bina Marga dan
85 Jl. Simolawang
Tipe 2 Pematusan
Jl. Benowo Krajan. Dinas PU Bina Marga dan
86 Jembatan Bentang 8m
Gg. I RT 1 Pematusan
L - 441

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Pedestrian Dengan Saluran Jl. Bubutan
Dinas PU Bina Marga dan
Lampiran
87 UGutter + Curbing + Wiremesh
U-50
(Jl. Koblen Timur -
Jl. Raden Saleh)
Pematusan A
Pedestrian Dengan Saluran
Dinas PU Bina Marga dan
88 UGutter + Curbing + Wiremesh Jl. Tidar Sisi Selatan
Pematusan
U-50
Pedestrian Dengan Saluran Jl. Indragiri Ruas
Dinas PU Bina Marga dan
89 UGutter + Curbing + Wiremesh Cipunegara -
Pematusan
U-50 Brandgang
Pedestrian Dengan Saluran Jl. Mayjen Dinas PU Bina Marga dan
90 UGutter + Curbing + Wiremesh Sungkono - Jl. Abdul
Pematusan
U-50 Wahab Siamin (TMP)
Jl. Airlangga - Jl.
Pedestrian Dengan Saluran Dharmawangsa
Dinas PU Bina Marga dan
91 UGutter + Curbing + Wiremesh (Saluran Srikana -
Pematusan
U-50 Pertigaan Airlangga
Dharmawangsa)
Pedestrian Dengan Saluran Jl. Genteng Kali (Cak
Dinas PU Bina Marga dan
92 UGutter + Curbing + Wiremesh Durasim - Jl. Genteng
Pematusan
U-50 Sidomulyo)
Pedestrian Dengan Saluran Jl. Dukuh Kupang Dinas PU Bina Marga dan
93 UGutter + Curbing + Wiremesh Baru - Jl. Dukuh
Pematusan
U-50 Kupang - TVRI
Jl. Kertajaya Indah
Pedestrian Dengan Saluran
Tengah (Jl. Kertajaya Dinas PU Bina Marga dan
94 UGutter + Curbing + Wiremesh
Indah - Jl. Manyar Pematusan
U-50
Kertoadi)
Pedestrian Dengan Saluran
Jl. Semarang - Saluran Dinas PU Bina Marga dan
95 UGutter + Curbing + Wiremesh
Margorukun Pematusan
U-50
Pedestrian Dengan Saluran Jl. Diponegoro Sisi Dinas PU Bina Marga dan
96 UGutter + Curbing + Wiremesh Barat (Brandgang -
Pematusan
U-50 Bogowonto)
Jl. Dharmawangsa
Pedestrian Dengan Saluran
(Lapangan Dinas PU Bina Marga dan
97 UGutter + Curbing + Wiremesh
Dharmawangsa - Pematusan
U-50
Outlet Saluran)
Pedestrian Dengan Saluran
Jl. Sulawesi - Dinas PU Bina Marga dan
98 UGutter + Curbing + Wiremesh
Brandgang Biliton Pematusan
U-50
Jl. HR Muhammad
Pedestrian Dengan Saluran
Selatan Jl. Pradah Kali Dinas PU Bina Marga dan
99 UGutter + Curbing + Wiremesh
Kendal 1 - Jl. Raya Pematusan
U-50
Putat Gede
442 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Pedestrian Dengan Saluran Jl. Jemursari (Jl. Dinas PU Bina Marga dan
100 UGutter + Curbing + Wiremesh Tenggilis Utara 1 - Jl.
Pematusan
U-50 Saronojiwo IV)
Pedestrian Dengan Saluran
Jl. Margorejo Sisi Dinas PU Bina Marga dan
101 UGutter + Curbing + Wiremesh
Selatan Pematusan
U-50
Jl. Kertajaya Sisi
Pedestrian Dengan Saluran
Utara (Jl. Gubeng Dinas PU Bina Marga dan
102 UGutter + Curbing + Wiremesh
Kertajaya V - Pematusan
U-50
Jl. Dharmawangsa)
Pedestrian Dengan Saluran Jl. Perak Barat Dinas PU Bina Marga dan
103 UGutter + Curbing + Wiremesh (Jl. Ikan Dorang - Jl.
Pematusan
U-50 Ikan Gurami Lebar)
Jl. DR. Soetomo (Jl.
Pedestrian Dengan Saluran
Untung Suropati - Dinas PU Bina Marga dan
104 UGutter + Curbing + Wiremesh
Brandgang Ronggo Pematusan
U-50
lawe)
Pedestrian Dengan Saluran
Jl. Kenjeran (Tambak Dinas PU Bina Marga dan
105 UGutter + Curbing + Wiremesh
Rejo Kali Tebu) Pematusan
U-50
Pedestrian Dengan Saluran
Jl. Tunjungan (Praban Dinas PU Bina Marga dan
106 UGutter + Curbing + Wiremesh
- Tanjung Anom) Pematusan
U-50
Pedestrian Dengan Saluran
Jl. Gadung - Frontage Dinas PU Bina Marga dan
107 UGutter + Curbing + Wiremesh
Timur (Utara RSAL) Pematusan
U-50
Pedestrian Dengan Saluran
Jl. Rajawali - Indra Dinas PU Bina Marga dan
108 UGutter + Curbing + Wiremesh
pura Pematusan
U-50
Pedestrian Dengan Saluran Jl. Dharmahusada Dinas PU Bina Marga dan
109 UGutter + Curbing + Wiremesh Indah (Dharmahusada
Pematusan
U-50 - Sal. Kalidami)
Jl. Manyar Kertoarjo
Pedestrian Dengan Saluran
(Jl. Manyar Kertoarjo Dinas PU Bina Marga dan
110 UGutter + Curbing + Wiremesh
I - Jl. Manyar Kertoar Pematusan
U-50
jo II)
Pedestrian Dengan Saluran
Dinas PU Bina Marga dan
111 UGutter + Curbing + Wiremesh Jl. Simokerto
Pematusan
U-50
Pedestrian Dengan Saluran
Jl. Dharmahusada Sisi Dinas PU Bina Marga dan
112 UGutter + Curbing + Wiremesh
Selatan Pematusan
U-50
Pedestrian Dengan Saluran Jl. Dupak Sisi Selatan Dinas PU Bina Marga dan
113 UGutter + Curbing + Wiremesh (Segmen Arah Cross
Pematusan
U-50 ing Sumber Mulyo)
L - 443

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Pedestrian Dengan Saluran Jl. HR. Muhammad Dinas PU Bina Marga dan
Lampiran
114 UGutter + Curbing + Wiremesh
U-50
(Ruas Pramitha Lab -
Supermarket Giant)
Pematusan A
Jl. HR. Muhammad
Pedestrian Dengan Saluran
Ruas Toko Bahan Dinas PU Bina Marga dan
115 UGutter + Curbing + Wiremesh
Bangunan - Jl. Raya Pematusan
U-50
Darmo Permai
Jl. Mayjend Sungkono Dinas PU Bina Marga dan
116 Pedestrian Tanpa Saluran
dan Diversi Pematusan
Jl. Sultan Iskandar Dinas PU Bina Marga dan
117 Pedestrian Tanpa Saluran
Muda Pematusan
Dinas PU Bina Marga dan
118 Pedestrian Tanpa Saluran Jl. Sriwijaya
Pematusan
Jl. Sultan Iskandar
Muda (Ruas Nyam Dinas PU Bina Marga dan
119 Pedestrian Tanpa Saluran
plungan XII - Dana Pematusan
karya)
Jl. Dharmahusada
Dinas PU Bina Marga dan
120 Pedestrian Tanpa Saluran (Ruas Prof Dr. Musto
Pematusan
po - Sisi Selatan)
JL. Dharmahusada
(Ruas Dharmahusada Dinas PU Bina Marga dan
121 Pedestrian Tanpa Saluran
Indah Utara I - Dhar Pematusan
mahusada Indah)
Jl. Raya Candi Lontar Dinas PU Bina Marga dan
122 Pedestrian Tanpa Saluran
(Depan SD Khadijah) Pematusan
Dinas PU Bina Marga dan
123 Pedestrian Tanpa Saluran Jl. Menur
Pematusan
Dinas PU Bina Marga dan
124 Pedestrian Tanpa Saluran Jl. Pahlawan
Pematusan
Dinas PU Bina Marga dan
125 Pedestrian Tanpa Saluran Jl. Raya Darmo
Pematusan
Jl. Ronggolawe - MH Dinas PU Bina Marga dan
126 Pembuatan Separator Jalan
Thamrin Pematusan
Jl. Sekitar Masjid Jl. Dinas PU Bina Marga dan
127 Pedestrian Tanpa Saluran
Mayjend Sungkono Pematusan
Jl. Selatan DI Swarna
Dinas PU Bina Marga dan
128 Pedestrian Tanpa Saluran Hotel (Utara Hotel
Pematusan
Orange)
Dinas PU Bina Marga dan
129 Pedestrian Tanpa Saluran Jl. Gemblongan
Pematusan
Jl. (Utara Siola) Jl. Dinas PU Bina Marga dan
130 Pedestrian Tanpa Saluran
Genteng Kali Pematusan
444 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Dinas PU Bina Marga dan
131 Pedestrian Tanpa Saluran Jl. Embong Wungu
Pematusan
Dinas PU Bina Marga dan
132 Pedestrian Tanpa Saluran Jl. Tugu Pahlawan
Pematusan
Jl. Sekitar Bundaran Dinas PU Bina Marga dan
133 Pedestrian Tanpa Saluran
Jl. KH. Mas Mansyur Pematusan
Jl. Menur ( Manyar Dinas PU Bina Marga dan
134 Pedestrian Tanpa Saluran
AIRDAS) Pematusan
Jl. Raya Darmo (Ruas
Dinas PU Bina Marga dan
135 Pembuatan Separator Jalan Al Falah - Taman
Pematusan
Bungkul)
Jl. Hayam Wuruk Dinas PU Bina Marga dan
136 Pembuatan Separator Jalan
(Samping Sutos) Pematusan
Jl. Mayjen Yonosu Dinas PU Bina Marga dan
137 Pembuatan Separator Jalan
woyo (Depan PTC) Pematusan
Jl. Eks Akses Masuk
Keluar JL. A. Yani - Dinas PU Bina Marga dan
138 Pembuatan Separator Jalan
Frontage Sisi Barat; Pematusan
Jl. Sidotopo
Jl. Raya Menganti
Dinas PU Bina Marga dan
139 Pembuatan Separator Jalan (Simpang) Jl. Mastrip
Pematusan
- Jl. Raya Menganti
Jl. Ciliwung (Depan Dinas PU Bina Marga dan
140 Pembuatan Separator Jalan
RS RKZ) Pematusan
Jl. Tapak Siring - Dinas PU Bina Marga dan
141 Pembuatan Separator Jalan
Jl. Penataran Pematusan
Jl. Sekitar Museum Dinas PU Bina Marga dan
142 Pedestrian Tanpa Saluran
Sepuluh Nopember Pematusan
Jl. Depan Darmo Park Dinas PU Bina Marga dan
143 Pedestrian Tanpa Saluran
Mayjend Sungkono Pematusan
Jl. Mayjend Sungkono
Dinas PU Bina Marga dan
144 Pedestrian Tanpa Saluran (Depan Bioskop
Pematusan
Oscar)
Jl. Mayjend Sungkono
Dinas PU Bina Marga dan
145 Pedestrian Tanpa Saluran (Depan Hartono
Pematusan
Motor)
Jl. Jemur Ngawinan Dinas PU Bina Marga dan
146 Pedestrian Tanpa Saluran
Eks Kalicino Pematusan
Jl. HR. Muhammad
Pedestrian Dengan Saluran
(Ruas Optik Melawai Dinas PU Bina Marga dan
147 UGutter + Curbing + Wiremesh
- Dealer Garasindo Pematusan
U-50
dan Pit Stop)
L - 445

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Pedestrian Dengan Saluran
Dinas PU Bina Marga dan
Lampiran
148 UGutter + Curbing + Wiremesh
U-50
Jl. Tegalsari
Pematusan A
Jl. HR. Muhammad
Pedestrian Dengan Saluran
(Ruas Mimi School - Dinas PU Bina Marga dan
149 UGutter + Curbing + Wiremesh
Subaru dan Subaru - Pematusan
U-50
Tanah Kosong))
Jl. HR. Muhammad
Pedestrian Dengan Saluran
(Ruas Pit Stop - Optik Dinas PU Bina Marga dan
150 UGutter + Curbing + Wiremesh
Melawai dan Pematusan
U-50
Garsindo)
Jl Setail (sisi Utara Dinas PU Bina Marga dan
151 Pedestrian Tanpa Saluran
Pintu Masuk 2) Pematusan
Jl. Rungkut Lor III Dinas PU Bina Marga dan
152 Jembatan Bentang 8m
No. - RT 3 Pematusan
Jl. Genting Tambak
Dinas PU Bina Marga dan
153 Jembatan Bentang 8m Dalam No. - RW 02
Pematusan
RT 05
Jl. Akses Menuju Dinas PU Bina Marga dan
154 Jembatan Bentang 8m
Makam Tambak Dono Pematusan
Jl. Lebak Rejo No. 87 Dinas PU Bina Marga dan
155 Jembatan Bentang 8m
RT 4 Pematusan
Dinas PU Bina Marga dan
156 Jembatan Bentang 8m Jl. Tambak Wedi
Pematusan
Jl. Ngemplak - Dinas PU Bina Marga dan
157 Jembatan Bentang 8m
Bungkal Pematusan
Dinas PU Bina Marga dan
158 Jembatan Bentang 8m Jl. Mojo I
Pematusan
Jl. Bangunan
Pelengkap Railing Dinas PU Bina Marga dan
159 Jembatan Bentang 12m
Jembatan Merah (THP Pematusan
Kenjeran)
Jl. Bangunan
Pelengkap Dinas PU Bina Marga dan
160 Jembatan Bentang 8m
Railing Jembatan Pematusan
Merah
Pembuatan Railing Acrylic Dinas PU Bina Marga dan
161 Jl. Jembatan Merah
Jembatan Pematusan
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gubeng Kertajaya 9
162 Dinas Sosial
Huni A/17
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gubeng Kertajaya 7 A
163 Dinas Sosial
Huni Dalam/ 11
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gubeng Ketajaya 7a
164 Dinas Sosial
Huni Dalam/ 8
446 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak
165 Dharmawangsa 6/8 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gubeng Kertajaya 13
166 Dinas Sosial
Huni C/2
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dharmawangsa
167 Dinas Sosial
Huni 9/28 B
Perbaikan Rumah Tidak Layak
168 Dharmawangsa 7/23 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dharmawangsa
169 Dinas Sosial
Huni Barat 1
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gubeng Kertajaya 7
170 Dinas Sosial
Huni F/ 37
Perbaikan Rumah Tidak Layak
171 Dharmawangsa 5/ 35 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Lap Dharmawangsa
172 Dinas Sosial
Huni 22
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gubeng Kertajaya
173 Dinas Sosial
Huni 11 C/ 10
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambak Bayan
174 Dinas Sosial
Huni Tengah No 37
Perbaikan Rumah Tidak Layak
175 Sulung II/ 16 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
176 Temanggung I / 12 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
177 Tambak Bayan I / 2 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
178 Kepatihan V / 6 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
179 Tambak Bayan I / 1 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambak Bayan
180 Dinas Sosial
Huni Tengah No 37
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambak Bayan
181 Dinas Sosial
Huni Tengah No 37
Perbaikan Rumah Tidak Layak Petukangan Tengah
182 Dinas Sosial
Huni No. 14
Perbaikan Rumah Tidak Layak
183 Petukangan 3 / 4a Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Nyamplungan
184 Dinas Sosial
Huni Kuburan No. 9
Perbaikan Rumah Tidak Layak
185 Nyamplungan 5 No. 9 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
186 Sukodono 5 / 3 Dinas Sosial
Huni
L - 447

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

187
Perbaikan Rumah Tidak Layak Nyamplungan
Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
Kuburan No. 36
Nyamplungan 1
A
188 Dinas Sosial
Huni No. 24
Perbaikan Rumah Tidak Layak
189 Danakarya 2/59 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl Tambak Pring
190 Dinas Sosial
Huni Timur 1A
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl Tambak Pring
191 Dinas Sosial
Huni Timur 1 / 53
Perbaikan Rumah Tidak Layak
192 Asemrowo I / 6 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
193 Asemrowo 5 / 36 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
194 Mulyorejo Baru Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
195 PBI Blok Bv-14 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
196 PBI Blok Aw -6 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
197 Dk Mulyomukti Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
198 Dk Langkir Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
199 Dk Jerawat Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
200 Dk Jerawat Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
201 Dk Jerawat Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
202 Mulyorejo Baru Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
203 Dk Jerawat Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
204 Dk Sendang Bulu Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
205 Dk Dukun Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dk Mulyorejo Baru
206 Dinas Sosial
Huni Rt 5 / Rw 6
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dk Mulyorejo Baru
207 Dinas Sosial
Huni Rt 5/ Rw 6
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bukit Babat Jerawat
208 Dinas Sosial
Huni Asri Kav No 69
448 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak
209 Dk Jerawat Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
210 Dk. Jerawat Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
211 Dk Jerawat Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
212 Babatan Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
213 Dukuh Karangan 6 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
214 Dukuh Karangan Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
215 Dukuh Karangan Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
216 Babatan 4 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
217 Babatan Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
218 Dukuh Karangan 4 / 9 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
219 Babatan 2 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
220 Babatan 1 Blok D / 04 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
221 Dukuh Karangan Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
222 Babatan Gang 5 F Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
223 Babatan F / 18 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
224 Babatan Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dk Karangan 6-A/
225 Dinas Sosial
Huni 15-A
Perbaikan Rumah Tidak Layak
226 Dk Karangan Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
227 Dk Karangan Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
228 Dk Karangan 5 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
229 Sumberan Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
230 Gempol Dinas Sosial
Huni
L - 449

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak Lampiran
231
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
Gempol Dinas Sosial
A
232 Balasklumprik Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
233 Klumprik Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
234 Balas Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
235 Balas Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
236 Sumberan Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
237 Balas Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
238 Dk Gempol Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
239 Gempol Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
240 Gempol Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
241 Klumprik Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
242 Klumprik Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Balongsari Blok
243 Dinas Sosial
Huni 4e / 15
Perbaikan Rumah Tidak Layak Balongsari Blok 4c
244 /2 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Balongsari Blok
245 Dinas Sosial
Huni 4a / 12
Perbaikan Rumah Tidak Layak Balongsari Krajan
246 Dinas Sosial
Huni 1 / 39
Perbaikan Rumah Tidak Layak Balongsari Krajan
247 Dinas Sosial
Huni 2 / 100
Perbaikan Rumah Tidak Layak
248 Balongsari Blok 8F / 1 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
249 Balongsari Blok 2F/ 4 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Balongsari Blok
250 Dinas Sosial
Huni 4B / 20
Perbaikan Rumah Tidak Layak Balongsari Dukuh
251 Dinas Sosial
Huni Sentong
Perbaikan Rumah Tidak Layak Balongsari Blok
252 Dinas Sosial
Huni 2 F/ 18
450 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak Balongsari Krajan
253 Dinas Sosial
Huni II/ 68
Perbaikan Rumah Tidak Layak
254 Tlogo Tanjung Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
255 Tlogo Tanjung Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
256 Tlogo Tanjung Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
257 Karang Ploso Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
258 Karang Ploso Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
259 Bangkingan Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
260 Bangkingan Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
261 Bangkingan Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
262 Bangkingan Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
263 Karang Ploso Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
264 Tlogo Tanjung Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
265 Manukan Lor 4-G/02 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
266 Manukan Lor 4-G/20 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
267 Manukan Lor 6-G/06 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
268 Manukan Lor 6-F/02 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
269 Manukan Lor 8-B/08 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
270 Manukan Lor 7-41 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
271 Banjarsugihan 4-B/08 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
272 Banjarsugihan 3/18 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
273 Banjarsugihan No. 76 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
274 Banjarsugihan No. 57 Dinas Sosial
Huni
L - 451

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

275
Perbaikan Rumah Tidak Layak Manukan Lor 2
Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
Raya 93
Banyu Urip Wetan
A
276 Dinas Sosial
Huni Tengah 3/5
Perbaikan Rumah Tidak Layak Banyu Urip Wetan
277 Dinas Sosial
Huni 4/68
Perbaikan Rumah Tidak Layak
278 Jl. Banyu Urip No. 59 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
279 Jl. Banyu Urip No. 55 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Simo Gunung Kramat
280 Dinas Sosial
Huni Tmr 56B
Perbaikan Rumah Tidak Layak Simo Gunung Kramat
281 Dinas Sosial
Huni Timur 64
Perbaikan Rumah Tidak Layak Banyu Urip Kidul
282 Dinas Sosial
Huni 1-B/ 11
Perbaikan Rumah Tidak Layak Banyu Urip Kidul
283 Dinas Sosial
Huni 10-D / 29
Perbaikan Rumah Tidak Layak Banyu Urip Wetan 2/
284 Dinas Sosial
Huni 115 A
Perbaikan Rumah Tidak Layak Banyu Urip Wetan
285 Dinas Sosial
Huni 4C/ 18
Perbaikan Rumah Tidak Layak Banyu Urip Wetan
286 Dinas Sosial
Huni Tengah 3/ 15
Perbaikan Rumah Tidak Layak
287 Banyu Urip 57 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
288 Nginden Kota 2/94 B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
289 Krukah Timur Buntu 4 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
290 Nginden Kota 2/33 A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
291 Nginden Kota 2/59 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
292 Baratajaya 22/2 P Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bratang Binangun
293 Dinas Sosial
Huni 3/33
Perbaikan Rumah Tidak Layak
294 Nginden Kota 3/45 A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bratang Binangun
295 Dinas Sosial
Huni 5/22
Perbaikan Rumah Tidak Layak
296 Nginden Kota II/ 23 A Dinas Sosial
Huni
452 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak Bratang Binangun
297 Dinas Sosial
Huni 5/25
Perbaikan Rumah Tidak Layak
298 Nginden Kota 2 / 59 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bendulmerisi Gg.I
299 Dinas Sosial
Huni Utara 10-A
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bendulmerisi Gg
300 Dinas Sosial
Huni Besar Timur 93-D
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bendulmerisi Gg.Bsr
301 Dinas Sosial
Huni Timur 57-B
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bendulmerisi Besar
302 Dinas Sosial
Huni Timur 57
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bendul Merisi Gg.Vi
303 Dinas Sosial
Huni No.10
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bendulmerisi Besar
304 Dinas Sosial
Huni Timur 57
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bendulmerisi Gg.
305 Dinas Sosial
Huni Besar Timur 57
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bendulmerisi Besar
306 Dinas Sosial
Huni Sel. 52-B
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bendul Merisi
307 Dinas Sosial
Huni Gg 6/ 10
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bendulmerisi Gg I
308 Dinas Sosial
Huni Selatan 42 A
Perbaikan Rumah Tidak Layak
309 Jl Benowo Sawah Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
310 Jl Benowo Sawah Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
311 Jl Benowo 5/33 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
312 Benowo 2/40 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
313 Jl Rejosari Indah 17 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Rejosari Makmur 2B
314 Dinas Sosial
Huni No 43
Perbaikan Rumah Tidak Layak
315 Jl Raci Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
316 Jl Kauman Asri 3 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
317 Benowo Gg 4 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
318 Kauman Baru Dinas Sosial
Huni
L - 453

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

319
Perbaikan Rumah Tidak Layak
Jl. Semut Kalimir 1/11 Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl. Kalianyar Kulon
A
320 Dinas Sosial
Huni 7/4
Perbaikan Rumah Tidak Layak
321 Jl. Semut 7/33 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
322 Jl. Pengampon 4/25 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
323 Bringin Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
324 Bringin Jaya Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
325 Bringin Indah 37-B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Sawo Bringin Gg
326 Dinas Sosial
Huni V/26
Perbaikan Rumah Tidak Layak
327 Dukuh Alas Malang Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
328 Sawo Bringin Gg.1 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
329 Bringin Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
330 Maspati 5 / 80 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
331 Maspati V No. 80 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
332 Tembaan 2 / 27 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
333 Maspati 5 / 94 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
334 Tembaan I / 23 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
335 Maspati 5 / 106 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Margorukun Ii Buntu
336 Dinas Sosial
Huni No 11
Perbaikan Rumah Tidak Layak
337 Bulak Setro 3/80 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
338 Bulak Setro 3-A/1 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
339 Bogorami Selatan 1/1 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
340 Bulak Setro Utara 18 Dinas Sosial
Huni
454 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak
341 Bulak Setro 3/10-A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bogorami Timur
342 Dinas Sosial
Huni II / 20
Perbaikan Rumah Tidak Layak
343 Bulak Setro 1 / 18 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dk. Bulak Banteng 2
344 Dinas Sosial
Huni Patriot 3 / 14
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dk. Bulak Banteng
345 Dinas Sosial
Huni Sek. 3 / 31
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bulak Banteng
346 Dinas Sosial
Huni Lor 3 / 9
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dukuh Bulak Banteng
347 Dinas Sosial
Huni Timur 2 / 8
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dukuh Bulak Banteng
348 Dinas Sosial
Huni 2 / 26
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dk. Bulak Banteng
349 Dinas Sosial
Huni Suropati 6 / 2-A
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dk. Bulak Banteng
350 Dinas Sosial
Huni Suropati 4 / 4-A
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bl. Banteng Lor
351 Dinas Sosial
Huni Bhineka 4 / 52
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bulak Banteng Lor
352 Dinas Sosial
Huni 4/48
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bulak Banteng Lor
353 Dinas Sosial
Huni Masjid 1/28
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dukuh Bulak Banteng
354 Dinas Sosial
Huni Sekolahan Viii A
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dk Bulak Banteng
355 Dinas Sosial
Huni Timur Lebar
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bulak Banteng Lor
356 Dinas Sosial
Huni 1 / 218
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bulak Banteng Lor
357 Dinas Sosial
Huni 1 / 169
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dukuh Bulak Banteng
358 Dinas Sosial
Huni 2 / 30 -A
Perbaikan Rumah Tidak Layak
359 Darmo Rejo 3/34-N Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
360 Kembang Kuning 1/1 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
361 Kutei Kalimir 26-B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
362 Kutei Kalimir 16 Dinas Sosial
Huni
L - 455

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

363
Perbaikan Rumah Tidak Layak
Pakis Gelora 1/23 Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
A
364 Pakis Gelora 3 No.10 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
365 Pakis Gelora 1/7 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
366 Bumiarjo 50 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
367 Kupang Panjaan 2 / 1 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kupang Praupan
368 Dinas Sosial
Huni 2 / 9-B
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kupang Praupan
369 Dinas Sosial
Huni 2 / 16
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kupang Praupan
370 Dinas Sosial
Huni II / 54
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kupang Praupan Pasar
371 Dinas Sosial
Huni 2/3
Perbaikan Rumah Tidak Layak
372 Kupang Panjaan I / 10 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kupang Segunting
373 Dinas Sosial
Huni 2/1
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kupang Segunting
374 Dinas Sosial
Huni 4 / 25
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dukuh Kupang Utara
375 Dinas Sosial
Huni 1 Gx 10
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dukuh Kupang Utara
376 Dinas Sosial
Huni 1 Gx 10
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jalan Raya Dukuh
377 Dinas Sosial
Huni Kupang Barat 27
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dukuh Kupang Gg
378 Dinas Sosial
Huni Lebar 28 A
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dukuh Kupang Gg
379 Dinas Sosial
Huni Lebar 1b / 14b
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dukuh Kupang Barat
380 Dinas Sosial
Huni 31 / 2
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dukuh Kupang Barat
381 Dinas Sosial
Huni 22 / 31
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dukuh Kupang
382 Dinas Sosial
Huni 31 / 36
Perbaikan Rumah Tidak Layak
383 Dukuh Kupang 30/12 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dukuh Kupang Barat
384 Dinas Sosial
Huni 11/20
456 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl. Dukuh Menanggal
385 Dinas Sosial
Huni No. 72 A
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dukuh Menanggal
386 Dinas Sosial
Huni 10/21
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dukuh Menanggal
387 Dinas Sosial
Huni 07/15-B
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dukuh Menanggal
388 Dinas Sosial
Huni 07/19
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dukuh Menanggal
389 Dinas Sosial
Huni 07/15
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dukuh Menanggal
390 Dinas Sosial
Huni 08/9C
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dukuh Menanggal
391 Dinas Sosial
Huni 08/17
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dukuh Menanggal
392 Dinas Sosial
Huni 08/06
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dukuh Menanggal
393 Dinas Sosial
Huni 6 B/ 9
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dukuh Menanggal
394 Dinas Sosial
Huni 6B/ 12
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dukuh Menanggal
395 Dinas Sosial
Huni 7/ 18
Perbaikan Rumah Tidak Layak
396 Dukuh Pakis 2-A / 6 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
397 Dukuh Pakis 4a / 43a Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
398 Dukuh Pakis 5 / 19 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
399 Pakis Argosari No 37 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dukuh Pakis 2
400 Dinas Sosial
Huni Tmp 16
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dukuh Pakis 6 - D3
401 Dinas Sosial
Huni / 22
Perbaikan Rumah Tidak Layak
402 Dukuh Pakis 6A / 44 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
403 Dukuh Pakis 2 / 84 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
404 Lebak Rejo Utara 5/56 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
405 Lebak Rejo Utara 5/33 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
406 Setro Baru Utara 5/90 Dinas Sosial
Huni
L - 457

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

407
Perbaikan Rumah Tidak Layak
Setro Baru Utara Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kapas Gading Madya
A
408 Dinas Sosial
Huni 4/39
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kapas Gading Madya
409 Dinas Sosial
Huni 2-B /52
Perbaikan Rumah Tidak Layak Lebak Jaya Utara 4
410 Dinas Sosial
Huni Rawasan
Perbaikan Rumah Tidak Layak Setro Baru Utara
411 Dinas Sosial
Huni 11/84
Perbaikan Rumah Tidak Layak Setro Baru Utara 4 /
412 Dinas Sosial
Huni 128
Perbaikan Rumah Tidak Layak
413 Labansari No 137 -B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
414 Tempurejo 4 / 29 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
415 Tempurejo 9 / 15 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
416 Tempurejo 55 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
417 Tempurejo No 15 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
418 Labansari 137- C Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
419 Tempurejo 55 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl. Dupak Bangunsari
420 Dinas Sosial
Huni No.7
Perbaikan Rumah Tidak Layak
421 Lasem 25 - S Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dupak Bangunrejo
422 Dinas Sosial
Huni 39-A
Perbaikan Rumah Tidak Layak
423 Lasem Baru No.23 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dupak Bangunrejo
424 Dinas Sosial
Huni 3/51
Perbaikan Rumah Tidak Layak
425 Dupak Bandarejo 3/52 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
426 Sidorukun 8/15 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
427 Sidorukun 1/17 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
428 Rembang 162 Dinas Sosial
Huni
458 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak
429 Lasem 4/15 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
430 Dupak Bandarejo 5 / 8 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
431 Rembang Selatan 146 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
432 Rembang No 157 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
433 Dupak Bandarejo 4 / 6 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dupak Bandarejo
434 Dinas Sosial
Huni 4 / 14
Perbaikan Rumah Tidak Layak
435 Rembang No 153 -B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Rembang Selatan
436 Dinas Sosial
Huni No 156
Perbaikan Rumah Tidak Layak Rembang Selatan
437 Dinas Sosial
Huni No 152 -A
Perbaikan Rumah Tidak Layak
438 Rembang 127 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
439 Simorukun 2 / 18 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dupak Bangunsari
440 Dinas Sosial
Huni 3 / 12
Perbaikan Rumah Tidak Layak
441 Lasem 4 / 9 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Sidorukun Gg Lebar
442 Dinas Sosial
Huni 26
Perbaikan Rumah Tidak Layak
443 Dupak Bangunsari 7 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
444 Lasem Baru 4 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dupak Bandarejo 2
445 Dinas Sosial
Huni / 52
Perbaikan Rumah Tidak Layak
446 Sidorukun 3 / 45 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
447 Lasem Baru 8 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Keputran Pasar Kecil
448 Dinas Sosial
Huni 4 /53
Perbaikan Rumah Tidak Layak Keputran Pasar Kecil
449 Dinas Sosial
Huni 2 / 9l
Perbaikan Rumah Tidak Layak Keputran Kejambon
450 Dinas Sosial
Huni 2 / 83
L - 459

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

451
Perbaikan Rumah Tidak Layak Keputran Kejambon
Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
2 / 71
Keputran Kejambon
A
452 Dinas Sosial
Huni 2 / 56
Perbaikan Rumah Tidak Layak Keputran Panjunan
453 Dinas Sosial
Huni 5 / 18
Perbaikan Rumah Tidak Layak Keputran Panjunan
454 Dinas Sosial
Huni 5 / 28
Perbaikan Rumah Tidak Layak Keputran Panjunan
455 Dinas Sosial
Huni 3 / 44
Perbaikan Rumah Tidak Layak Keputran Panjunan
456 Dinas Sosial
Huni 3 / 66
Perbaikan Rumah Tidak Layak Keputran Kejambon II
457 Dinas Sosial
Huni No 95
Perbaikan Rumah Tidak Layak Keputran Panjunan
458 Dinas Sosial
Huni 3 / 72
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kedondong Lor
459 Dinas Sosial
Huni IV / 4
Perbaikan Rumah Tidak Layak Keputran Pasar Kecil
460 Dinas Sosial
Huni 2/5
Perbaikan Rumah Tidak Layak
461 Lebo Agung 1 /21 - A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
462 Lebo Agung 3 / 60 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
463 Lebo Agung 3 / 29 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
464 Lebo Agung 1 / 35 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
465 Gading 1 /35 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
466 Gading 1 / 15 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
467 Gading Karya 7a/2 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
468 Dukuh Setro 1 / 7 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gading Sekolahan Ii
469 / 11 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
470 Lebo Agung 2 / 61 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
471 Setro 6 / 19-A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gayungan 8
472 Dinas Sosial
Huni Gg. Anggrek 20
460 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak
473 Gayungan I-C/11 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
474 Gayungan 8/Tomat 2 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gayungan 8
475 Dinas Sosial
Huni Gg Cempaka
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gayungan VIII
476 Dinas Sosial
Huni Cempaka 19
Perbaikan Rumah Tidak Layak
477 Gayungan 08/09 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl. Gayungan 8
478 Dinas Sosial
Huni Gg Anggrek 10
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gayungan 08
479 Dinas Sosial
Huni Anggrek 15
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kajawan Gebang
480 Dinas Sosial
Huni II / 24
Perbaikan Rumah Tidak Layak
481 Gebang Kidul 37-A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kejawan Gebang
482 Dinas Sosial
Huni II / 20
Perbaikan Rumah Tidak Layak
483 Asem Payung II Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
484 Gebang Kidul 1 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
485 Gebang Putih 68 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
486 Asem Payung II / 17 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gebang Lor Roda
487 Dinas Sosial
Huni Sekolahan
Perbaikan Rumah Tidak Layak Asempayung Bpm
488 Dinas Sosial
Huni 4-D
Perbaikan Rumah Tidak Layak
489 Asempayung 7B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
490 Asempayung 27 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
491 Roda Sekolahan 17-A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
492 Gebang Lor 56-A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
493 Asempayung 23 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
494 Asempayung 25-A Dinas Sosial
Huni
L - 461

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

495
Perbaikan Rumah Tidak Layak
Roda Sekolahan 10 Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
A
496 Gebang Lor 79-C Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
497 Gebang Wetan 1/58 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
498 Kebangsren 9 / 10 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
499 Ketandan Lama 2/ 29 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
500 Genteng Bandar 1 / 47 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
501 Kebangsreng 2/ 28 D Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
502 Ketandan Lama 1 / 40 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
503 Genteng Kantong 2 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
504 Blauran 4 / 15 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
505 Genting V No. 7 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
506 Genting VI/19 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
507 Genting VI No. 49 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Genting Gang
508 Dinas Sosial
Huni 4 No. 29
Perbaikan Rumah Tidak Layak
509 Genting 4 No 48 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Genting Tambak
510 Dinas Sosial
Huni Dalam 1 / 27
Perbaikan Rumah Tidak Layak
511 Genting V / 39 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
512 Gubeng Jaya 6/13 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
513 Gubeng Jaya 3/25 A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gubeng Jaya Langgar
514 Dinas Sosial
Huni 15 C
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gubeng Klingsingan
515 Dinas Sosial
Huni 5/14 B
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gubeng Klingsingan
516 Dinas Sosial
Huni 5/14 B
462 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak Gubeng Klingsingan
517 Dinas Sosial
Huni 5/5
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gubeng Klingsingan
518 Dinas Sosial
Huni 60
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gubeng Klingsingan
519 Dinas Sosial
Huni 5/48 A
Perbaikan Rumah Tidak Layak
520 Gubeng Jaya SR/ 27 A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gubeng Klingsingan
521 Dinas Sosial
Huni 5 / 34A
Perbaikan Rumah Tidak Layak
522 Gubeng Jaya I/ 45 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gubeng Klingsingan
523 Dinas Sosial
Huni 3 /20
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gubeng Jaya Langgar
524 Dinas Sosial
Huni 10-A
Perbaikan Rumah Tidak Layak
525 Margorukun 4/59 A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
526 Tembok Dukuh 11/21 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
527 Margodadi 3/54 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
528 Sumber Mulyo 5 / 3 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Margorukun 2
529 Dinas Sosial
Huni Buntu 15
Perbaikan Rumah Tidak Layak
530 Gundih IV / 61 - B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
531 Dupak No 138 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
532 Margorukun 3 / 58 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
533 Gundih III/7 A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
534 Amir Mahmud 5 / 12 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gunung Anyar
535 Dinas Sosial
Huni Kidul 38
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gunung Anyar Tengah
536 Dinas Sosial
Huni 4 / 112
Perbaikan Rumah Tidak Layak
537 Gunung Anyar Sawah Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gunung Anyar Kidul
538 Dinas Sosial
Huni 6A
L - 463

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

539
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gunung Anyar Kidul
Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
6A
A
540 Amir Mahmud 1 / 6 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gunung Anyar Tengah
541 Dinas Sosial
Huni 7 / 18 A
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gunung Anyar Tengah
542 Dinas Sosial
Huni 6/ 23
Perbaikan Rumah Tidak Layak
543 Gunung Anyar Sawah Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gunung Anyar
544 Dinas Sosial
Huni Tambak 2 / 45 A
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gunung Anyar
545 Dinas Sosial
Huni Tambak 2 / 54
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gunung Anyar
546 Dinas Sosial
Huni Tambak 13 / 48
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gunung Anyar
547 Dinas Sosial
Huni Tambak 3 / 27
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gunung Anyar
548 Dinas Sosial
Huni Tambak 1 / 48
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gunung Anyar
549 Dinas Sosial
Huni Tambak 2 / 7
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gunung Anyar
550 Dinas Sosial
Huni Tambak 1 / 67
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gunung Anyar
551 Dinas Sosial
Huni Tambak 1 / 65
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gunung Anyar
552 Dinas Sosial
Huni Tambak 3 / 43
Perbaikan Rumah Tidak Layak
553 Pulosari 1 / 21 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
554 Pulosari 3K / 13 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kencana Sari Timur
555 Dinas Sosial
Huni 15 / 24
Perbaikan Rumah Tidak Layak
556 Wonokitri 8 / 46 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
557 Jogoloyo 8 / 25 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
558 Pulosari 2 / 19 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
559 Pulosari 3A / 7 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
560 Gunungsari Dinas Sosial
Huni
464 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak
561 Bentul V/2-A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Pulo Wonokromo
562 Dinas Sosial
Huni Wetan 6 / 19
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jagir Sidoresmo
563 Dinas Sosial
Huni Buntu 2
Perbaikan Rumah Tidak Layak Sidoresmo Dalam
564 Dinas Sosial
Huni 10/30
Perbaikan Rumah Tidak Layak
565 Jagir Sidoresmo 2/5 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
566 Jagir Sidomukti 6-C/3 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
567 Bentul 7/8-A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
568 Jagir Sidoresmo 6/67 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
569 Gembili 2 / 8 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
570 Jagir Wonokromo 206 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
571 Jagir Wonokromo 302 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Pulo Wonokromo
572 Dinas Sosial
Huni Wetan 6 / 19
Perbaikan Rumah Tidak Layak
573 Jagir Sidomukti 6/ 19 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
574 Jagir Sidomukti 6A/ 8 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
575 Jagir Wonokromo 302 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jagir Sidoresmo 6 /
576 Dinas Sosial
Huni 66-A
Perbaikan Rumah Tidak Layak
577 Dk Kramat Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
578 Dk Gemol Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
579 Dk Gogor 6 / 11 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
580 Dk Kramat Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
581 Dk Gogor 5 / 18 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
582 Dk Kramat 2 / 52 Dinas Sosial
Huni
L - 465

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

583
Perbaikan Rumah Tidak Layak
Dk Gogor 3 / 18 Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
A
584 Dk Gemol Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
585 Dk Kramat Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
586 Dk Gemol Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
587 Jambangan No. 17 B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
588 Jambangan V-C/10 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
589 Jambangan V-C/8 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
590 Jambangan VII - 8/ 6 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jambangan Gg II -A
591 Dinas Sosial
Huni No 16
Perbaikan Rumah Tidak Layak
592 Jambangan 3-A/ 1 -A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
593 Jambangan 3/ 9 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jemurwonosari
594 Dinas Sosial
Huni Gg. Buntu No. 24
Perbaikan Rumah Tidak Layak
595 Wonocolo P. Kulit 120 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
596 Wonocolo Gg. II/15 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Wonocolo P. Kulit
597 Dinas Sosial
Huni I/31
Perbaikan Rumah Tidak Layak Wonocolo P. Kulit
598 Dinas Sosial
Huni 2/8-A
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jemur Ngawinan
599 Dinas Sosial
Huni I/45-E
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jemurwonosari
600 Dinas Sosial
Huni Masjid 6
Perbaikan Rumah Tidak Layak
601 Wonocolo Gg.III/35 A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Wonocolo P Kulit 2
602 Dinas Sosial
Huni No. 4
Perbaikan Rumah Tidak Layak Wonocolo P Kulit
603 Dinas Sosial
Huni No. 4
Perbaikan Rumah Tidak Layak Wonocolo P Kulit
604 Dinas Sosial
Huni No. 4
466 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak Jemurwonosari Gg
605 Dinas Sosial
Huni Lebar No 144
Perbaikan Rumah Tidak Layak Wonocolo P Kulit No
606 Dinas Sosial
Huni 120
Perbaikan Rumah Tidak Layak
607 Dupak Baru 3 / 45 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
608 Jepara 6 / 6A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
609 Dupak Jaya 7 / 15 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
610 Dupak Masigit XV / 1 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
611 Purwodadi 2 / 97 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
612 Dupak I / 48 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
613 Dupak V / 52 A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dupak Baru
614 Dinas Sosial
Huni Gg Buntu 4
Perbaikan Rumah Tidak Layak
615 Dupak Jaya I / 5-A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
616 Dupak Timur III/ 2-A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
617 Jepara 6 / 17 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jeruk Gg. Pinggir
618 Dinas Sosial
Huni No.7
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jeruk Gg. Pinggir
619 Dinas Sosial
Huni No.92
Perbaikan Rumah Tidak Layak Banjar Mlati Gg. I
620 Dinas Sosial
Huni No.9
Perbaikan Rumah Tidak Layak Banjar Mlati Tengah
621 Dinas Sosial
Huni 26
Perbaikan Rumah Tidak Layak Banjar Mlati
622 Dinas Sosial
Huni Gg. IV / 06
Perbaikan Rumah Tidak Layak
623 Jeruk Gg. Tengah 78 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
624 Jeruk Pinggir 123 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
625 Jeruk Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
626 Jeruk Gg. Pinggir 54 Dinas Sosial
Huni
L - 467

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

627
Perbaikan Rumah Tidak Layak
Jeruk Gg. VI 03 Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Banjar Mlati Tengah
A
628 Dinas Sosial
Huni 26
Perbaikan Rumah Tidak Layak Banjar Mlati Gg III
629 Dinas Sosial
Huni No 11
Perbaikan Rumah Tidak Layak
630 Kalijudan 12 / 50 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
631 Kalijudan 310 Blk Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
632 Kalijudan 10/ 56-A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
633 Kalijudan 9 / 23 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
634 Kalijudan 2 / 18 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
635 Kalijudan 11 / 22 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
636 Kalijudan 12 / 5 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
637 Kalijudan 12 / 48 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
638 Rungkut Lor VI / 5 A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Rungkut Lor
639 Dinas Sosial
Huni Gg 9/ 23 B
Perbaikan Rumah Tidak Layak
640 Rungkut Lor 5 / 27 A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
641 Rungkut Lor 3E / 18 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
642 Rungkut Lor X / 19 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Mejoyo Gang Masjid
643 Dinas Sosial
Huni 75 A
Perbaikan Rumah Tidak Layak
644 Mejoyo Masjid 9 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
645 Kaliwaru I / 42 D Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
646 Kalisari Damen 38 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl. Kalisari Timur
647 Dinas Sosial
Huni 3 / 66
Perbaikan Rumah Tidak Layak
648 Kalisari No 69 Dinas Sosial
Huni
468 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak
649 Kalisari Timur 3 / 69 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
650 Kalisari Damen 91 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kalisari Damen No
651 Dinas Sosial
Huni 3-A
Perbaikan Rumah Tidak Layak
652 Jl Kalisari Damen 94 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
653 Kalisari Timur 3 / 13 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
654 Kandangan Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
655 Kandangan II No 12 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
656 Kandangan 3 F/ 151 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
657 Klakahrejo Gg II-A 23 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Klakahrejo Lor
658 Dinas Sosial
Huni Gg Masjid 57
Perbaikan Rumah Tidak Layak
659 Klakahrejo Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
660 Klakahrejo Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
661 Kandangan No 8 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
662 Tuwowo 3 / 30 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
663 Tuwowo 3 - F / 2 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
664 Kapas Madya 5 / 10 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
665 Kapas Madya 6 / 144 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
666 Kapas Madya 4 G / 22 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
667 Kedung Cowek 65 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
668 Kapas Baru I / 128 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kapas Madya
669 Dinas Sosial
Huni 4B / 6a
Perbaikan Rumah Tidak Layak
670 Donorejo No 6 Dinas Sosial
Huni
L - 469

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

671
Perbaikan Rumah Tidak Layak Donorejo Selatan
Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
Buntu 16-C
A
672 Donokerto 9 / 14 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Donokerto Baru
673 Dinas Sosial
Huni Gg E/ 11
Perbaikan Rumah Tidak Layak
674 Gembong 7 / 25 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Donokerto Selatan
675 Dinas Sosial
Huni Buntu 16-C
Perbaikan Rumah Tidak Layak
676 Donokerto Baru D/2 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
677 Donokerto Baru A/8 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
678 Gembong 2 / 52 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
679 Gembong 2 / 52 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
680 Ngaglik Kuburan 15 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
681 Ngaglik Baru 2 / 19 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
682 Ngaglik Baru 2 / 25 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambak Dukuh
683 Dinas Sosial
Huni 1 / 10A
Perbaikan Rumah Tidak Layak
684 Tambak Dukuh 4 / 5B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
685 Gembong 2 /96 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
686 Jl Karah Agung 1 D/7 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
687 Karah Agung 1 C/14 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
688 Jl Bibis Karah III/4 A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
689 Jl Bibis Karah III/11 A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl Bibis Karah
690 Dinas Sosial
Huni Gg III/5
Perbaikan Rumah Tidak Layak
691 Jl Bibis Karah III/8 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
692 Jl Karah V / 8C Dinas Sosial
Huni
470 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak
693 Gg Kelud No.43 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Karang Pilang
694 Dinas Sosial
Huni Gg.Kawi
Perbaikan Rumah Tidak Layak
695 Gang Wilis Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
696 Megare Gg Wilis No.6 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
697 Gang Wilis No.16 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Karang Pilang
698 Dinas Sosial
Huni Gg.Wilis 37
Perbaikan Rumah Tidak Layak Karang Pilang Barat
699 Dinas Sosial
Huni 195
Perbaikan Rumah Tidak Layak Karang Pilang Barat
700 Dinas Sosial
Huni Gg Wilis 12
Perbaikan Rumah Tidak Layak
701 Karangpoh 4/2 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Karangpoh Indah
702 Dinas Sosial
Huni Barat 3/14
Perbaikan Rumah Tidak Layak Karangpoh Indah
703 Dinas Sosial
Huni Barat I/14
Perbaikan Rumah Tidak Layak
704 Karangpoh 4/41 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
705 Karangpoh 4-A/5 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
706 Gadel Tengah Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl. Kebonsari Baru
707 Dinas Sosial
Huni 62/I
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl. Kebonsari Tengah
708 Dinas Sosial
Huni 15
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl. Kebonsari II Gg.
709 Dinas Sosial
Huni Perintis 23
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kebonsari Tengah
710 Dinas Sosial
Huni Lestari 3/25
Perbaikan Rumah Tidak Layak
711 Jl. Kebonsari 4 No. 19 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl. Kebonsari
712 Dinas Sosial
Huni Gg Murni Timur 6
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl. Kebonsari Gg 3
713 Dinas Sosial
Huni No. 1/C
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl. Kebonsari Tengah
714 Dinas Sosial
Huni No. 6
L - 471

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

715
Perbaikan Rumah Tidak Layak
Kebraon Gg 5 / 21 Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kebraon Gg Manggis
A
716 Dinas Sosial
Huni 16
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kebraon 2 Duku
717 Dinas Sosial
Huni No 20A
Perbaikan Rumah Tidak Layak
718 Kebraon 2 N 105 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
719 Kemlaten VIII No 8 B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
720 Kemlaten VIII No 7 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
721 Kemlaten 9 / 38 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kemlaten XII B
722 Dinas Sosial
Huni No 131
Perbaikan Rumah Tidak Layak
723 Kedung Asem 1 / 9 A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
724 Kedung Asem 7 / 1 D Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
725 Kedung Asem 9 / 5 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
726 Kedung Asem 9 / 34 A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kedung Baruk
727 Dinas Sosial
Huni Gg. Makam 68
Perbaikan Rumah Tidak Layak
728 Kedung Baruk 14 / 7 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
729 Kedung Cowek 1 / 8 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
730 Cumpat 1 / 15 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Nambangan
731 Dinas Sosial
Huni Perak 5 / 4
Perbaikan Rumah Tidak Layak
732 Cumpat 10 / 4 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kedung Cowek
733 Dinas Sosial
Huni 4 / 104
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kedung Cowek
734 Dinas Sosial
Huni 7-B / 19
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl Cumpat Kulon Baru
735 Dinas Sosial
Huni 1 / 33
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl Nambangan Perak
736 Dinas Sosial
Huni 73
472 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak
737 Cumpat 10 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
738 Nambangan Perak 6/ 7 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
739 Cumpat 2 / 16 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
740 Cumpat 5 / 4 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
741 Cumpat 5 / 8 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl Kedung Rukem
742 Dinas Sosial
Huni 4 / 15
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl. Kedung Rukem
743 Dinas Sosial
Huni 4 / 52-B
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl Kedung Klinter
744 Dinas Sosial
Huni 5/4
Perbaikan Rumah Tidak Layak
745 Jl. Kedungturi 5 / 29 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl Kedung Klinter
746 Dinas Sosial
Huni 7/9
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl Plemaan Besar
747 Dinas Sosial
Huni 10 - A
Perbaikan Rumah Tidak Layak
748 Jl. Plemaan 5 / 12 -C Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl. Plemaan Besar
749 Dinas Sosial
Huni 46-B
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bogangin Gg III
750 Dinas Sosial
Huni No.40
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bogangin Gg.III
751 Dinas Sosial
Huni No.48
Perbaikan Rumah Tidak Layak
752 Kedurus IV C No. 12 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
753 Kedurus II No.97 B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
754 Kedurus I B No.29 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kedurus Gg. I B
755 Dinas Sosial
Huni No.23
Perbaikan Rumah Tidak Layak
756 Keudurus I B No.20 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
757 Kedurus I No.33 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
758 Kedurus Dukuh 5/ 47 Dinas Sosial
Huni
L - 473

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

759
Perbaikan Rumah Tidak Layak
Kejawanputih Tambak Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kejawanputih Tambak
A
760 Dinas Sosial
Huni 19 / 3
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kejawanputih Tambak
761 Dinas Sosial
Huni 12 / 14
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kejawanputih Tambak
762 Dinas Sosial
Huni 10 / 4
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kejawanputih Tambak
763 Dinas Sosial
Huni 19 / 15
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kejawan Putih
764 Dinas Sosial
Huni Tambak 10/ 4-B
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kejawanputih
765 Dinas Sosial
Huni Tambak 8
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kejawanputih Tambak
766 Dinas Sosial
Huni 9/5
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kejawan Putih
767 Dinas Sosial
Huni Tambak 77
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kejawan Putih
768 Dinas Sosial
Huni Tambak 16/ 14
Perbaikan Rumah Tidak Layak Krembangan Mulyo
769 Dinas Sosial
Huni 2/2
Perbaikan Rumah Tidak Layak Krembangan Marsigit
770 Dinas Sosial
Huni 1/106
Perbaikan Rumah Tidak Layak Krembangan Jaya
771 Dinas Sosial
Huni Utara 9/50-D
Perbaikan Rumah Tidak Layak
772 Gresik PPI 7/19 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Krembangan Bakti
773 Dinas Sosial
Huni 13/35
Perbaikan Rumah Tidak Layak Krembangan Jaya
774 Dinas Sosial
Huni Selatan 2d/8
Perbaikan Rumah Tidak Layak
775 Gresik PPI 6/9 B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Krembangan Jaya
776 Dinas Sosial
Huni Utara 8/6
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kendangsari 4
777 Dinas Sosial
Huni Kalirejo 11
Perbaikan Rumah Tidak Layak
778 Kendangsari 7 / 34 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
779 Kendangsari 4 / 92 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
780 Kendangsari 14 / 19 A Dinas Sosial
Huni
474 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak
781 Kendangsari 7 / 34 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
782 Kendangsari 14 / 17 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kendangsari 4
783 Dinas Sosial
Huni Kalirejo 55
Perbaikan Rumah Tidak Layak
784 Kendangsari 4 / 106 A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
785 Kejawan Lor 5 / 19 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
786 Tambak Deres 6 / 14 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
787 Bulak Kenjeran 2 / 24 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
788 Kejawan Lor 5 / 38 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
789 Tambak Deres 4 / 14 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
790 Tambak Deres 3 / 10 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bulak Kenjeran
791 Dinas Sosial
Huni 3 / 4-B
Perbaikan Rumah Tidak Layak
792 Kejawan Lor 1 / 23 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
793 Keputih Tegal II/5 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
794 Keputih Tegal 6/32 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
795 Keputih Tegal 10/18 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
796 Keputih Timur 1/2 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
797 Keputran 7 / 16 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dinoyo Alun-Alun
798 Dinas Sosial
Huni 4/5
Perbaikan Rumah Tidak Layak
799 Keputran 10 / 1 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
800 Dinoyo Lor 3 / 36-A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
801 Dinoyo Baru 37B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dinoyo Sekolahan
802 Dinas Sosial
Huni 4 / 26 - A
L - 475

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

803
Perbaikan Rumah Tidak Layak
Dinoyo Buntu 02 Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
A
804 Dinoyo Lor 3 / 35 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dinoyo Sekolahan
805 Dinas Sosial
Huni 2 / 14
Perbaikan Rumah Tidak Layak
806 Dinoyo Lor 3 / 32 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
807 Pucang Adi 2/9 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
808 Pucang Adi 1/18 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
809 Juwingan 1/5 H Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gubeng Kertajaya 2
810 C/12 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Pucang Arjo Barat
811 15 C Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
812 Juwingan 1/32 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gubeng Kertajaya
813 Dinas Sosial
Huni 8 B Dalam / 2
Perbaikan Rumah Tidak Layak
814 Pucangan 3 / 45-A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gubeng Kertajaya
815 Dinas Sosial
Huni 6 / 24
Perbaikan Rumah Tidak Layak
816 Pucangan 7 / 1 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
817 Pucangan 1 / 1 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
818 Pucangan 1 / 3-A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
819 Juwingan 68 -D Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
820 Juwingan 45-A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
821 Pucangan 3 / 25 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
822 Kanginan 4/ 14 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Undaan Wetan
823 Dinas Sosial
Huni Langgar 27
Perbaikan Rumah Tidak Layak Ngemplak
824 Dinas Sosial
Huni Gg Buntu 6A
476 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak Undaan Wetan
825 Dinas Sosial
Huni Langgar 27
Perbaikan Rumah Tidak Layak
826 Kanginan 3/ 24 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
827 Kanginan 3/ 18 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
828 Kanginan 3/ 24 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
829 Kamboja 39C Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
830 Kanginan 3/ 20 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Klampis Ngasem
831 Dinas Sosial
Huni I-28 C
Perbaikan Rumah Tidak Layak
832 Klampir Ngasem 56-B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
833 Mleto 84 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
834 Semalang I / 26 C Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
835 Klampir Ngasem 5 / 5 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Klampis Ngasem
836 Dinas Sosial
Huni No 56
Perbaikan Rumah Tidak Layak
837 Mleto I / 26 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Klampis Ngasem
838 Dinas Sosial
Huni I / 1-C
Perbaikan Rumah Tidak Layak
839 Kalongan Kidul 2/38 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kemayoran Buntu
840 Dinas Sosial
Huni No 6
Perbaikan Rumah Tidak Layak
841 Kalongan Tengah 8 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kalongan Tengah
842 Dinas Sosial
Huni No 10
Perbaikan Rumah Tidak Layak
843 Kalisosok 3/1 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
844 Jagaraga No 58 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
845 Kalongan 2/15 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Krembangan Kidul
846 Dinas Sosial
Huni 3/9
L - 477

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

847
Perbaikan Rumah Tidak Layak
Sanggar 45 Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
A
848 Kolongan Kidul I/ 63 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
849 Krembangan Buyut 46 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
850 Jl. Sampurna 27 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl. Tambak Gringsing
851 Dinas Sosial
Huni 2/22
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl. Tambak Gringsing
852 Dinas Sosial
Huni 3/47
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl. Tambak Gringsing
853 Dinas Sosial
Huni 2/54
Perbaikan Rumah Tidak Layak Banyu Urip Lor
854 Dinas Sosial
Huni XI / 58
Perbaikan Rumah Tidak Layak Petemon Timur
855 Dinas Sosial
Huni No 23-I
Perbaikan Rumah Tidak Layak Banyu Urip Lor
856 Dinas Sosial
Huni IX / 19
Perbaikan Rumah Tidak Layak Banyu Urip Lor
857 Dinas Sosial
Huni IX / 27
Perbaikan Rumah Tidak Layak Banyu Urip Lor
858 Dinas Sosial
Huni III / 30
Perbaikan Rumah Tidak Layak Banyu Urip Lor
859 Dinas Sosial
Huni IX / 21
Perbaikan Rumah Tidak Layak
860 Banyu Urip Lor X / 44 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kupang Krajan
861 Dinas Sosial
Huni Tengah 74
Perbaikan Rumah Tidak Layak
862 Kutisari Utara 2 A / 23 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kutisari Utara
863 Dinas Sosial
Huni 2 D / 11
Perbaikan Rumah Tidak Layak
864 Kutisari Utara 3 / 42 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kutisari Utara
865 Dinas Sosial
Huni 3 / 27-C
Perbaikan Rumah Tidak Layak
866 Kutisari Selatan 31 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
867 Kutisari Selatan 2 / 27 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kutisari Selatan
868 Dinas Sosial
Huni 2B/6
478 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak
869 Kutisari Selatan 95 A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
870 Kutisari Utara 3/ 42 B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
871 Kutisari Selatan 2 / 7 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kutisari Selatan Gg
872 Dinas Sosial
Huni Ekonomi 17D
Perbaikan Rumah Tidak Layak Lakarsantri
873 Dinas Sosial
Huni Gg.2 No.11
Perbaikan Rumah Tidak Layak
874 Lakarsantri III B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
875 Lakarsantri Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
876 Lakarsantri 102B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
877 Lakarsantri Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
878 Lakarsantri IG / 18 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
879 Lakarsantri Gg IV D Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
880 Lakarsantri Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
881 Lakarsantri Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
882 Lakarsantri Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
883 Lakarsantri Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
884 Lakarsantri IV No 22 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
885 Lakarsantri III -A/ 63 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
886 Lidah Kulon Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
887 Lidah Kulon Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
888 Lidah Kulon Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
889 Lidah Kulon Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
890 Lidah Kulon Dinas Sosial
Huni
L - 479

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

891
Perbaikan Rumah Tidak Layak
Lidah Kulon Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
A
892 Lidah Kulon Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
893 Lidah Kulon Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
894 Lidah Kulon Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
895 Lidah Kulon Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
896 Lidah Kulon Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
897 Lidah Kulon Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
898 Lidah Kulon Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
899 Lidah Kulon Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
900 Lidah Wetan Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
901 Lidah Wetan Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
902 Lidah Wetan Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
903 Lidah Wetan Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
904 Lidah Wetan Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
905 Lidah Wetan Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
906 Lidah Wetan Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
907 Lidah Wetan Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bumi Sari Praja
908 Dinas Sosial
Huni Selatan I / 29
Perbaikan Rumah Tidak Layak Lempung Perdana
909 Dinas Sosial
Huni I / 09
Perbaikan Rumah Tidak Layak
910 Dukuh Sambisari Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
911 Dukuh Bulu Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
912 Dukuh Kuwukan Dinas Sosial
Huni
480 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak
913 Lontar Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
914 Candi Lontar IV / 03 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
915 Lontar Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
916 Sambisari II C/ 14 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Candi Lempung
917 Dinas Sosial
Huni 47 C/ 10
Perbaikan Rumah Tidak Layak Candi Lempung X
918 Dinas Sosial
Huni Blok 48 D / 04
Perbaikan Rumah Tidak Layak
919 Dk Sambisari Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
920 Lontar Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
921 Lontar Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
922 Dukuh Bulu Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Candi Lontar Kidul
923 Dinas Sosial
Huni V / 45 B / 02
Perbaikan Rumah Tidak Layak Lontar 24 Gang
924 Dinas Sosial
Huni Makam
Perbaikan Rumah Tidak Layak
925 Lempung Tama Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
926 Made Selatan Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
927 Made Barat Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
928 Made Barat Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
929 Raya Made Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
930 Made Selatan Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
931 Made Selatan Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
932 Made Selatan No. 35 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
933 Raya Made Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
934 Made Utara No. 40 Dinas Sosial
Huni
L - 481

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

935
Perbaikan Rumah Tidak Layak
Ngemplak Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
A
936 Made Selatan Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
937 Made Utara Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
938 Raya Made Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Manukan Bhakti Blok
939 Dinas Sosial
Huni 20H/10
Perbaikan Rumah Tidak Layak Manukan Sari 4 Blok
940 Dinas Sosial
Huni 3H/18
Perbaikan Rumah Tidak Layak Manukan Krido V
941 Dinas Sosial
Huni Blok 5d/2
Perbaikan Rumah Tidak Layak Manukan Mukti Blok
942 Dinas Sosial
Huni 10B/02
Perbaikan Rumah Tidak Layak
943 Manukan Kulon I/51 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
944 Wonorejo 2/16 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Manukan Wonorejo
945 Dinas Sosial
Huni III/5
Perbaikan Rumah Tidak Layak Manukan Ranu Blk
946 Dinas Sosial
Huni 21-I/12
Perbaikan Rumah Tidak Layak
947 Manukan Thohirin 38 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
948 Manukan Thohirin 49 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
949 Sikatan 2 / 65 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
950 Sikatan Gg 2 / 16 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
951 Sikatan 9 / 2 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
952 Sikatan 2 / 44 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
953 Sikatan 2 / 8 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
954 Bibis Tama 2 / 55 B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Manyar Sabrangan
955 Dinas Sosial
Huni 9 / 66
Perbaikan Rumah Tidak Layak Manyar Sabrangan
956 Dinas Sosial
Huni 9 / 66
482 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak Manyar Sabrangan
957 Dinas Sosial
Huni 9 / 33
Perbaikan Rumah Tidak Layak Manyar Sabrangan
958 Dinas Sosial
Huni 9 / 36
Perbaikan Rumah Tidak Layak Manyar Sabrangan
959 Dinas Sosial
Huni 3 / 47-B
Perbaikan Rumah Tidak Layak Manyar Sabrangan
960 Dinas Sosial
Huni 9 / 76-B
Perbaikan Rumah Tidak Layak Manyar Sabrangan
961 Dinas Sosial
Huni 9-D / 33
Perbaikan Rumah Tidak Layak Manyar Sabrangan
962 Dinas Sosial
Huni 8-A / 5
Perbaikan Rumah Tidak Layak Manyar Sabrangan
963 Dinas Sosial
Huni I / 37
Perbaikan Rumah Tidak Layak Manyar Sabrangan
964 Dinas Sosial
Huni 2 / 40
Perbaikan Rumah Tidak Layak
965 Margorejo Selatan 6 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
966 Margorejo 2-D/33 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
967 Jetis Wetan 5/2 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
968 Jetis Wetan 5/9 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Margorejo Serujo
969 Dinas Sosial
Huni 37-C
Perbaikan Rumah Tidak Layak
970 Margorejo 3/44-E Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
971 Margorejo Tangsi 5/6 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
972 Jetis Wetan VI/25 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
973 Margorejo 4-F / 106 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Margorejo
974 Dinas Sosial
Huni Gg I-G / 2-A
Perbaikan Rumah Tidak Layak
975 Tambak Medokan Ayu Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
976 Wonoayu Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
977 Medayu Utara 26 / 16 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Medayu Utara 16
978 Dinas Sosial
Huni Kav- 14 / 9
L - 483

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

979
Perbaikan Rumah Tidak Layak
Medokan Kampung Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
A
980 Medokan Kampung Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Medayu Utara
981 Dinas Sosial
Huni XXX - B / 16
Perbaikan Rumah Tidak Layak
982 Medokan Kampung Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Semampir Gg Masjid
983 Dinas Sosial
Huni No 39
Perbaikan Rumah Tidak Layak Medokan Semampir
984 Dinas Sosial
Huni AWS 5/15A
Perbaikan Rumah Tidak Layak
985 Medokan 3/43 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
986 Raya Semampir No.61 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Semampir Selatan
987 Dinas Sosial
Huni 1-A/06
Perbaikan Rumah Tidak Layak Medokan Semampir
988 Dinas Sosial
Huni Indah 12/13
Perbaikan Rumah Tidak Layak
989 Semampir VI/21 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Menanggal
990 Dinas Sosial
Huni 02/Anggur 8a
Perbaikan Rumah Tidak Layak Menanggal V
991 Dinas Sosial
Huni Gg. Tomat No. 7-E
Perbaikan Rumah Tidak Layak Menanggal Kelapa
992 Dinas Sosial
Huni Gading 02/30
Perbaikan Rumah Tidak Layak
993 Menanggal 4/29 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Menanggal 3
994 Dinas Sosial
Huni Gg. Pepaya No. 3
Perbaikan Rumah Tidak Layak Menanggal 05 Rukem
995 Dinas Sosial
Huni No. 18
Perbaikan Rumah Tidak Layak
996 Menanggal 7/2 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
997 Menanggal 05/7 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
998 Menanggal 3/ 26 B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Menanggal 05/
999 Dinas Sosial
Huni Rukem 28 C
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1000 Menur 2/5 Dinas Sosial
Huni
484 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak
1001 Menur Pumpungan Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1002 Menur 2/65 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1003 Menur 1/95 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1004 Kedung Tomas 4/23 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1005 Menur 2-A/8-A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1006 Kedung Tomas 3/19 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1007 Menur 3/11 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Mojo Klanggru Lor
1008 Dinas Sosial
Huni Baru 2/9
Perbaikan Rumah Tidak Layak Mojo Klanggru Lor
1009 Dinas Sosial
Huni Baru 2/7
Perbaikan Rumah Tidak Layak Mojo Klanggru Baru
1010 Dinas Sosial
Huni 2/14
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kedung Pengkol
1011 Dinas Sosial
Huni 5/16 C
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kedung Pengkol
1012 Dinas Sosial
Huni 5/16 A
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kedung Tarukan Baru
1013 Dinas Sosial
Huni 4/68
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1014 Jojoran Baru 3/41 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1015 Jojoran 3E Dalam 23 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Mojo Klanggru Lor
1016 Dinas Sosial
Huni Baru 3/ 3A
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kedung Tarukan Baru
1017 Dinas Sosial
Huni 1A / 33
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kedung Pengkol
1018 Dinas Sosial
Huni 5 / 32 C
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1019 Kedung Pengkol 5 / 8 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1020 Kaliwaron 46 A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1021 Tambak Asri Anggrek Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1022 Tambak Asri 15/22 B Dinas Sosial
Huni
L - 485

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

1023
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kalianak Timur
Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
Belakang 20
Tambak Asri Gading
A
1024 Dinas Sosial
Huni 2/9
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1025 Gadukan Utara 2-B /4 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1026 Gadukan Utara 2-A/5 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gadukan Utara
1027 Dinas Sosial
Huni 10/17B
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1028 Gadukan Utara 10/25 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambak Asri
1029 Dinas Sosial
Huni Kembang Sepatu 2
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambak Asri Bunga
1030 Dinas Sosial
Huni Rampai 55/B
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1031 Tambak Asri 8/ 16 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1032 Gadukan Utara 10/ 25 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1033 Sedayu 3 / 33 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1034 Gadukan Rukun 1 /8 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1035 Tambak Asri 32/ 46 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1036 Tambak Asri 20/ 4 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Mulyorejo Pertanian
1037 Dinas Sosial
Huni I/6
Perbaikan Rumah Tidak Layak Mulyorejo Utara I /
1038 Dinas Sosial
Huni 19-B
Perbaikan Rumah Tidak Layak Mulyorejo
1039 Dinas Sosial
Huni Gg Suparlan 8
Perbaikan Rumah Tidak Layak Mulyorejo Tengah
1040 Dinas Sosial
Huni 3 / 5-A
Perbaikan Rumah Tidak Layak Mulyorejo Tengah
1041 Dinas Sosial
Huni 1 / 4-A
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1042 Mulyorejo Utara 2 / 4 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Mulyorejo Tengah
1043 Dinas Sosial
Huni 1 / 1-D
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1044 Ngagel Rejo 5/2 Dinas Sosial
Huni
486 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak Krukah Selatan
1045 Dinas Sosial
Huni 7-A/15
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1046 Ngagel Tirto 3/55 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1047 Bratang Gede 6-H/22 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1048 Perintis 5/14 Blk Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1049 Bratang Satu 1/28 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1050 Ngagel Rejo I / 4 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1051 Ngagel Dadi I-C /16 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1052 Jangkungan 1A/18 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1053 Nginden 5D/16 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1054 Nginden III/48 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1055 Nginden V/12 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1056 Nginden II/27-B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Nginden Jangkungan
1057 Dinas Sosial
Huni IB/19
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1058 Nginden 2/56 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl. Kalimas Hilir
1059 Dinas Sosial
Huni 2-A/1
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1060 Jl. Kalimas Hilir 1/29 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl. Kalimas Hilir
1061 Dinas Sosial
Huni 1-B/5
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl. Kalimas Hilir
1062 Dinas Sosial
Huni 1-C/5
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl. Kalimas Hilir
1063 Dinas Sosial
Huni 1/20-A
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1064 Jl. Kalimas Madya 4/9 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl. Kalimas Madya
1065 Dinas Sosial
Huni 4-A/3
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl. Kalimas Hilir
1066 Dinas Sosial
Huni 1A/40
L - 487

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

1067
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kedung Tarukan
Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
Wetan 15
Kedung Tarukan
A
1068 Dinas Sosial
Huni Wetan 15
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kali Kepiting Jaya
1069 Dinas Sosial
Huni 8/51
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1070 Pacar Kembang 2/59 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1071 Pacar Kembang 2/59A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1072 Pacar Kembang 9/18A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bronggalan Sawah
1073 Dinas Sosial
Huni 4K/6
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bronggalan Sawah
1074 Dinas Sosial
Huni 4G/37
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1075 Pagesangan IV/102-C Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1076 Pagesangan IV/70-A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Pagesangan III
1077 Dinas Sosial
Huni Buntu 10
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1078 Pagesangan IV/62-A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1079 Pagesangan III-C/1 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1080 Pagesangan 30 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Pagesangan IV
1081 Dinas Sosial
Huni Tentrem
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1082 Pagesangan II-A/30 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1083 Pagesangan 2/ 23 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1084 Pagesangan IV/ 62 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1085 Pagesangan I/ 17-C Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1086 Raya Pagesangan 120 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1087 Pagesangan 3 A/ 55 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1088 Pagesangan No 115-A Dinas Sosial
Huni
488 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak
1089 Sidorejo Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1090 Sidorejo 2B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1091 Pakal Barat 2/11 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Perum Corp Cacad
1092 Dinas Sosial
Huni Veteran 56
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1093 Beji Gg Masjid No 4 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1094 Pakal Madya 37 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1095 Pakal Mangga Jaya Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1096 Pakal Timur 1/48 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Pakal Timur Baru
1097 Dinas Sosial
Huni I –A / 49
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1098 Pakal Barat 2 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1099 Wonokitri 1 / 20 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1100 Pakis 56 Blk Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1101 Pakis Tirtosari 82 B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1102 Pakis Gunung 2-C/23 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1103 Pakis Tirtosari 19/15 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kembang Kuning
1104 Dinas Sosial
Huni Kramat Jaya 4/17
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kembang Kuning
1105 Dinas Sosial
Huni Kramat Jaya 2/8
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dukuh Kupang Timur
1106 Dinas Sosial
Huni 13/17
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1107 Pakis Gunung I/ 133 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1108 Panjang Jiwo 5 A / 5 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1109 Masjid 12 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1110 Panjang Jiwo 9 / 4 Dinas Sosial
Huni
L - 489

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

1111
Perbaikan Rumah Tidak Layak
Panjang Jiwo Besar 9 Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Panjang Jiwo
A
1112 Dinas Sosial
Huni SD / 40-A
Perbaikan Rumah Tidak Layak Wonokusumo Jaya
1113 Dinas Sosial
Huni 11 / 16
Perbaikan Rumah Tidak Layak Wonokusumo Jaya
1114 Dinas Sosial
Huni No 30
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tenggumung Karya
1115 Dinas Sosial
Huni 2 / 84
Perbaikan Rumah Tidak Layak Wonokusumo
1116 Dinas Sosial
Huni Jayabaru 9 / 23
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tenggumung Karya
1117 Dinas Sosial
Huni 2 / 70
Perbaikan Rumah Tidak Layak Wonokusumo Jaya
1118 Dinas Sosial
Huni 14 / 15
Perbaikan Rumah Tidak Layak Wonokusumo Jaya
1119 Dinas Sosial
Huni 15 / 15-A
Perbaikan Rumah Tidak Layak Wonokusumo Jaya
1120 Dinas Sosial
Huni 5 / 32-A
Perbaikan Rumah Tidak Layak Wonokusumo Jaya
1121 Dinas Sosial
Huni Baru 9/34
Perbaikan Rumah Tidak Layak Wonokusumo Jaya
1122 Dinas Sosial
Huni 12/4-A
Perbaikan Rumah Tidak Layak Wonokusumo Jaya
1123 Dinas Sosial
Huni Baru 5/1
Perbaikan Rumah Tidak Layak Wonokusumo Jaya
1124 Dinas Sosial
Huni 13/10
Perbaikan Rumah Tidak Layak Wonokusumo Jaya
1125 Dinas Sosial
Huni 7/6
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1126 Karang Tembok 3 / 17 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1127 Polak Wonorejo 4/26 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1128 Pandean 3/9 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1129 Peneleh 9/15 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1130 Klimbungan 1/17 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Lawang Seketeng
1131 Dinas Sosial
Huni 5/42
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1132 Undaan Peneleh IV/16 Dinas Sosial
Huni
490 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak
1133 Peneleh 2/8 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1134 Peneleh 1/46 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1135 Kendalsari 1 / 57 D Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1136 Jl. Kendalsari II / 27 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1137 Pandugo 2 / 26 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1138 Penjaringan Gg. 3 / 10 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1139 Ikan Kerapu 2 / 34 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1140 Ikan Kerapu 4 / 16 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1141 Ikan Kerapu 4 / 17 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1142 Ikan Kerapu 4 / 29-B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1143 Ikan Kerapu 5 / 15 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1144 Ikan Gurami 33 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1145 Ikan Gurami 4 / 41 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1146 Ikan Kerapu 1 / 6 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1147 Ikan Gurami 3/ 2 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl. Tambak Gringsing
1148 Dinas Sosial
Huni Baru 3/14/15
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1149 Jl. Pesapen Barat 1/5 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl. Pesapen Barat
1150 Dinas Sosial
Huni 3/2-A
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl. Tambak Gringsing
1151 Dinas Sosial
Huni Baru 3/6/10
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl. Indrapura Baru
1152 Dinas Sosial
Huni 2/29
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl. Indrapura Baru
1153 Dinas Sosial
Huni 3/10
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl. Tambak Gringsing
1154 Dinas Sosial
Huni Baru 3/3/6
L - 491

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

1155
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl. Pesapen Barat
Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
14/16
Teluk Nibung Barat
A
1156 Dinas Sosial
Huni 5/32
Perbaikan Rumah Tidak Layak Teluk Nibung Barat
1157 Dinas Sosial
Huni 14-C
Perbaikan Rumah Tidak Layak Prapat Kurung Tegal
1158 Dinas Sosial
Huni 14-A
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1159 Teluk Aru Utara 1/21 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1160 Teluk Sarera No. 28 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Teluk Nibung Barat
1161 Dinas Sosial
Huni 8/33
Perbaikan Rumah Tidak Layak Teluk Nibung Barat
1162 Dinas Sosial
Huni 6/24
Perbaikan Rumah Tidak Layak Teluk Nibung Timur
1163 Dinas Sosial
Huni 5/9
Perbaikan Rumah Tidak Layak Teluk Nibung Barat
1164 Dinas Sosial
Huni 5/1-A
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1165 Petemon 4 / 137 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1166 Petemon 3 / 15 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1167 Petemon 3 / 121 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1168 Petemon 3 / 121 B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1169 Petemon 4A/28 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Simo Sidomulyo
1170 Dinas Sosial
Huni 10 / 58
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1171 Petemon Barat 248-B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Petemon Barat
1172 Dinas Sosial
Huni No. 122-B
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1173 Petemon 4/ 156 B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1174 Sawah Baru 3/ 11 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1175 Bogen 15F Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1176 Bogen 2 / 55 Dinas Sosial
Huni
492 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak
1177 Bogen 2 / 9D Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1178 Ploso 7 /28 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1179 Ploso Timur 9 / 15 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1180 Ploso Timur 1A/24 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1181 Ploso Timur 1A/14 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1182 Karang Asem 1/ 19 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1183 Krampung III / 17 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1184 Krampung 1 / 12 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Krampung
1185 Dinas Sosial
Huni Gg 1 No 12
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dukuh Kawal
1186 Dinas Sosial
Huni Kalikendal No 62
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1187 Dukuh Kali Kendal Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1188 Dukuh Kali Kendal Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1189 Dukuh Kali Kendal Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1190 Dukuh Kali Kendal Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1191 Pradah Indah Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1192 Pradah Kali Kendal Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Pradah Kali Kendal
1193 Dinas Sosial
Huni 6 / 37
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1194 Pucang Sewu 8/7 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1195 Kalibokor 1/20 B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1196 Pucang Kerep 40 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1197 Kalibokor 8/15 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1198 Kalibokor 2/17 Dinas Sosial
Huni
L - 493

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

1199
Perbaikan Rumah Tidak Layak Putat Gede Barat
Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
2 / 22
Putat Gede Barat
A
1200 Dinas Sosial
Huni 3 / 52
Perbaikan Rumah Tidak Layak Putat Gede Timur
1201 Dinas Sosial
Huni 4 / 61
Perbaikan Rumah Tidak Layak Putat Gede Timur
1202 Dinas Sosial
Huni 4 / 15
Perbaikan Rumah Tidak Layak Putat Gede Timur
1203 Dinas Sosial
Huni 4 / 23
Perbaikan Rumah Tidak Layak Banyu Urip Jaya
1204 Dinas Sosial
Huni 6 / 50
Perbaikan Rumah Tidak Layak Dukuh Kupang Barat
1205 Dinas Sosial
Huni 3/1
Perbaikan Rumah Tidak Layak Putat Jaya C Barat
1206 Dinas Sosial
Huni 5 / 22
Perbaikan Rumah Tidak Layak Simo Gunung Kramat
1207 Dinas Sosial
Huni Sel No 6-B
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kupang Gunung
1208 Dinas Sosial
Huni Timur 4 / 5
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kupang Gunung
1209 Dinas Sosial
Huni Kramat Timur 1 -C/ 7
Perbaikan Rumah Tidak Layak Banyu Urip Jaya
1210 Dinas Sosial
Huni 5 / 26
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kupang Gunung
1211 Dinas Sosial
Huni Timur 4-A/ 8-A
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kupang Gunung Barat
1212 Dinas Sosial
Huni 7/40
Perbaikan Rumah Tidak Layak Putat Jaya Barat
1213 Dinas Sosial
Huni 9-B / 45
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1214 Kenjeran No 254 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1215 Rangkah 7 /112 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1216 Rangkah 6 / 22 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1217 Rangkah 2 / 87 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambak Segaran
1218 Dinas Sosial
Huni Wetan 2 /7
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambak Segaran
1219 Dinas Sosial
Huni Wetan No. 17
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1220 Rangkah 7 / 65 Dinas Sosial
Huni
494 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak
1221 Rangkah 6 / 64 D Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1222 Rangkah 7 /114 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1223 Rangkah 7 / 23 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1224 Rangkah Buntu 1 / 11 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1225 Rangkah 6 / 20 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1226 Rangkah 5 / 19 -A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1227 Romokalisari 3/50 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1228 Dk Kalisari 15 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1229 Romokalisari Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1230 Dukuh Kalisari 32 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1231 Romokalisari 24 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1232 Romokalisari 3/2 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1233 Dk Kalisari Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1234 Romokalisari 2/10 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Rungkut Kidul
1235 Dinas Sosial
Huni Majemuk 2 / 69
Perbaikan Rumah Tidak Layak Rungkut Kidul
1236 Dinas Sosial
Huni Majemuk 67
Perbaikan Rumah Tidak Layak Rungkut Kidul
1237 Dinas Sosial
Huni Gg 6 / 20 - B
Perbaikan Rumah Tidak Layak Rungkut Kidul
1238 Dinas Sosial
Huni Gg 6 / 28 - A
Perbaikan Rumah Tidak Layak Rungkut Kidul
1239 Dinas Sosial
Huni Gg 5 S / 9
Perbaikan Rumah Tidak Layak Rungkut Kidul
1240 Dinas Sosial
Huni Gg 6 / 8
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1241 Rungkut Kidul 6 / 39 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Rungkut Tengah
1242 Dinas Sosial
Huni I.B / 24
L - 495

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

1243
Perbaikan Rumah Tidak Layak
Rungkut Tengah 6 / 21 Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Rungkut Tengah
A
1244 Dinas Sosial
Huni 6.A / 29.C
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1245 Jl. Zamhuri 24 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Rungkut Tengah
1246 Dinas Sosial
Huni 1 / 13 A
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1247 Rungkut Tengah 4 / 15 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1248 Rungkut Tengah 5 / 14 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1249 Dk Jelidro Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1250 Dk Jelidro Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1251 Dk Kapasan Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1252 Bungkal Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1253 Dukuh Bungkal Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1254 Dk. Sambikrep Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1255 Dk. Sambikrep Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1256 Dk. Kalijaran Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Petemon Kuburan
1257 Dinas Sosial
Huni 44-H
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1258 Kudunganyar 1/36 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1259 Kedung Anyar 1/36 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1260 Kedung Anyar 8 / 59A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1261 Petemon Timur 50 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1262 Petemon Timur 58 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kedung Anyar
1263 Dinas Sosial
Huni 8 / 50 C
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1264 Kedungdoro 6 / 50 A Dinas Sosial
Huni
496 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak
1265 Karangan 2/2-A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1266 Wonosari Kidul 162 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1267 Gunungsari 2/31 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1268 Gunungsari 2 Sawah 8 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1269 Gunungsari 2 Sawah 7 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Gunungsari 2
1270 Dinas Sosial
Huni Sawah 58
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1271 Gunungsari 2/21-B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1272 Gunungsari 2/7 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1273 Sememi Jaya IX-B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1274 Sememi Jaya 5-A/24A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1275 Sememi Jaya Gg 8/35 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1276 Kendung Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1277 Bandarejo-2 Gg1 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1278 Kendung Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kendung Rejo
1279 Dinas Sosial
Huni No. 11-A
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1280 Sememi Baru 9/6 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1281 Sememi Baru X/20 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1282 Sememi Baru-03 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Semolowaru Utara
1283 Dinas Sosial
Huni I/ 131 -B
Perbaikan Rumah Tidak Layak Semolowaru Utara
1284 Dinas Sosial
Huni 5/7
Perbaikan Rumah Tidak Layak Semolowaru Utara
1285 Dinas Sosial
Huni 1 / 16
Perbaikan Rumah Tidak Layak Semolowaru Selatan
1286 Dinas Sosial
Huni 1 / 28-D
L - 497

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

1287
Perbaikan Rumah Tidak Layak Semolowaru Utara
Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
II / 2
Semolowaru Selatan
A
1288 Dinas Sosial
Huni 1 / 30
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1289 Semolowaru 136 -B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1290 Semolowaru 136-B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1291 Semolowaru 126 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Semolowaru Tengah
1292 Dinas Sosial
Huni 1/9
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1293 Semolowaru 68 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1294 Sidodadi 9/ 24 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1295 Sidodadi 8/ 61 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1296 Sidodadi 8/37-Blk Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1297 Srengganan Kidul 11 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1298 Seng 77 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Srengganan Dalam
1299 Dinas Sosial
Huni 1/ 24
Perbaikan Rumah Tidak Layak Sidodadi Sambongan
1300 Dinas Sosial
Huni 16
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1301 Sidodadi 10/ 10 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1302 Srengganan Kidul 7 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1303 Sidodadi Kulon 1 / 6 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1304 Seng 53 -A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1305 Sidodadi 2 / 9 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1306 Sidokapasan 2 / 9 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1307 Sidokapasan 5 / 27 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Sidodadi Kulon
1308 Dinas Sosial
Huni 1 / 25-A
498 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak
1309 Srengganan 2 / 7 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Sidosermo Dalam
1310 Dinas Sosial
Huni No.8-A
Perbaikan Rumah Tidak Layak Sidosermo Gang
1311 Dinas Sosial
Huni Damri No.10
Perbaikan Rumah Tidak Layak Sidosermo IV Gang 5
1312 Dinas Sosial
Huni No.8
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1313 Sidosermo 4 No.17 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1314 Sidosermo 3 No. 34B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1315 Sidosermo 3 No.28 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Sidotopo Wetan
1316 Dinas Sosial
Huni 3 / 40-B
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1317 Platuk Gg. Buntu 16 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bulak Banteng Tengah
1318 Dinas Sosial
Huni No.87
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bulak Banteng Kidul
1319 Dinas Sosial
Huni 8 / 12
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1320 Sidomulyo 4-C / 23 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bulak Banteng Madya
1321 Dinas Sosial
Huni 10 / 29
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1322 Randu Indah No.15 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1323 Randu Barat 7 / 57-A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Sidotopo Wetan Baru
1324 Dinas Sosial
Huni 1/16-A
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kedung Mangu
1325 Dinas Sosial
Huni Selatan 7/6
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kedung Mangu
1326 Dinas Sosial
Huni Selatan 2-A/ 33
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bulak Banteng Kidul
1327 Dinas Sosial
Huni 9/ 2
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kedungmangu Selatan
1328 Dinas Sosial
Huni 8 / 18
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1329 Granting Baru 4/ 65 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1330 Granting Baru 4 / 75 A Dinas Sosial
Huni
L - 499

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

1331
Perbaikan Rumah Tidak Layak
Kenjeran 5/ 7C Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
A
1332 Kapasan Kidul 2/ 10 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1333 Simolawang Buntu 17 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1334 Simolawang 2/14 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1335 Granting Baru 1/ 25 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1336 Granting Selatan 3/ 15 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1337 Granting Baru 5 / 32 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1338 Kapasan Kidul I/ 9-A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1339 Granting Baru 5 / 16 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Granting Baru 2 -
1340 Dinas Sosial
Huni Buntu / 9
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1341 Granting I/ 7 B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kapasan Kidul 4 No
1342 21 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Granting Baru 4 - A
1343 Dinas Sosial
Huni /16
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1344 Granting Baru 5/ 22 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1345 Sidoyoso Wetan No 5 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1346 Sombo 39 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1347 Kebondalem 7/52-C Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1348 Sidonipah V/4 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Simolawang Kalimir
1349 Dinas Sosial
Huni 26
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1350 Sidonipah 3 / 7 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1351 Banowati 2/14 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1352 Kebondalem 7/18 Dinas Sosial
Huni
500 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak
1353 Kebondalem 7/52-C Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Botoputih Butulan
1354 Dinas Sosial
Huni 1/31
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1355 Sencaki 35 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1356 Sidonipah 6/ 16 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1357 Kebon Dalam 3/ 3D Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1358 Pragoto 2/21 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1359 Kebon Dalem 7/ 3 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1360 Kebon Dalam 7/ 30 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1361 Kebon Dalam 8/ 1 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1362 Kebon Dalem 7 / 30 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kebon Dalam
1363 Dinas Sosial
Huni Tengah 5
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1364 Bonowati 4/ 18 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1365 Simorejo 15 / 60 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1366 Simorejo 9 / 37 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1367 Simorejo 38 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1368 Simorejo 1 / 12 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1369 Simorejo 21 / 35 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1370 Simorejo 5 / 25 - A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1371 Simo Magerejo I / 12 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1372 Simorejo 4 / 35 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1373 Simorejo Sari B 7 / 21 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Simorejo Saqri
1374 Dinas Sosial
Huni A 6 / 77b
L - 501

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

1375
Perbaikan Rumah Tidak Layak Simo Pomahan Baru
Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
19 / 15
A
1376 Simo Jawar 6 / 48 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Simomulyo Baru
1377 Dinas Sosial
Huni 5-D / 15
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1378 Simo Pomahan 5 / 12 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Simomulyo Baru
1379 Dinas Sosial
Huni 4A / 18
Perbaikan Rumah Tidak Layak Simo Gunung Barat
1380 Dinas Sosial
Huni Tol 2 / 70
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1381 Simo Jawar 2 / 62 D Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1382 Simo Jawar 7C 4/ 9 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Simorejosari
1383 Dinas Sosial
Huni A 6/ 35 B
Perbaikan Rumah Tidak Layak Simo Tambaan
1384 Dinas Sosial
Huni Sekolahan 1/ 2
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1385 Sono Indah 1 / 45 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1386 Sono Indah 6 / 11 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1387 Sukolilo Lor 7 / 1 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1388 Sukolilo Lor 2 / 44 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1389 Sukolilo 3 / 2 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1390 Jl.SUKOLILO 6/7 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1391 Sukolilo 1-A / 19 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Sukolilo Larangan
1392 Dinas Sosial
Huni 8 / 114
Perbaikan Rumah Tidak Layak Sukolilo Larangan
1393 Dinas Sosial
Huni 7/-
Perbaikan Rumah Tidak Layak Sukolilo Larangan
1394 Dinas Sosial
Huni 8 / 100
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1395 Sukomanunggal 6/7 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1396 Donowati 2/16 Dinas Sosial
Huni
502 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak
1397 Donowati 7/ 27 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1398 Sukomanunggal 24 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1399 Donowati 4/ 51 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Donowati Gg Buntu
1400 Dinas Sosial
Huni No.5
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1401 Donowati 31 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1402 Donowati 2A/ 17 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1403 Sumber Rejo 1 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1404 Sumber Rejo 1 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1405 Sumbersari Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1406 Sumbersari Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1407 Jawu Kidul Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1408 Jawar Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1409 Tambak Dono Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1410 Sukodono Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1411 Jawar Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1412 Jawar No 1 B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1413 Jawar Gg 3 / 46 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1414 Jawar No 11 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1415 Jawar No 7 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1416 Dk Sumber Jaya Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1417 Sumberejo Makmur Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1418 Pesapen Dinas Sosial
Huni
L - 503

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

1419
Perbaikan Rumah Tidak Layak
Pesapen Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
A
1420 Pesapen Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1421 Pesapen Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1422 Pesapen Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1423 Pesapen Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1424 Pesapen Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1425 Sumurwelut Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1426 Sumurwelut Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1427 Bendungan Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Bendungan
1428 Dinas Sosial
Huni Rt 3 Rw 3
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1429 Pesapen Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambak Osowilangun
1430 Dinas Sosial
Huni 5/12
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambak Osowilangun
1431 Dinas Sosial
Huni 1/8
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambak Osowilangun
1432 Dinas Sosial
Huni Gg 7/25
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambak Osowilangun
1433 Dinas Sosial
Huni 3/33
Perbaikan Rumah Tidak Layak Donokerto Wetan
1434 Dinas Sosial
Huni Buntu 90-O
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1435 Taman Bening 5 / 5 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambak Rejo Buntu
1436 Dinas Sosial
Huni 47
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1437 Tambak Windu 12 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambak Arum Tengah
1438 Dinas Sosial
Huni 68
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambak Tambak
1439 Dinas Sosial
Huni Segaran 19
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1440 Tambak Madu II / 2-B Dinas Sosial
Huni
504 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak Donorejo Wetan
1441 Dinas Sosial
Huni Buntu 90-D
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1442 Greges Barat III/30 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1443 Greges Timur 71 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1444 Tambak Pokak I/20 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Greges Barat Gang
1445 Dinas Sosial
Huni Makam 29
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1446 Greges Barat 33 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1447 Jl Tambak Langon 57 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1448 Tambak Langon 1/1 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1449 Greges Timur 70 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Greges Barat Gg
1450 Dinas Sosial
Huni Makam 33
Perbaikan Rumah Tidak Layak Greges Barat
1451 Dinas Sosial
Huni Gg Lebar
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambak Wedi Jaya
1452 Dinas Sosial
Huni 3/118
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambak Wedi Masjid
1453 Dinas Sosial
Huni 7/66
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambak Wedi Baru
1454 Dinas Sosial
Huni 5/45
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambak Wedi Baru
1455 Dinas Sosial
Huni 4/12-B
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambak Wedi Baru
1456 Dinas Sosial
Huni 8/93
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambak Wedi Baru
1457 Dinas Sosial
Huni 2/45
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambak Wedi Baru
1458 Dinas Sosial
Huni 18-A Sel/11
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambak Wedi Baru
1459 Dinas Sosial
Huni Gg.18d Utara No.7
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambak Wedi Baru
1460 Dinas Sosial
Huni 13/45
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambak Wedi Baru
1461 Dinas Sosial
Huni 16/91
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambak Wedi Jaya
1462 Dinas Sosial
Huni 3/ 101
L - 505

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

1463
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambak Wedi Lama
Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
Mesjid 11/ 19 B
A
1464 Jl. Jeruk No. 6 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1465 Jl. Cepedak No. 22 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambaksari Selatan
1466 Dinas Sosial
Huni 1/39
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambaksari Selatan
1467 Dinas Sosial
Huni 2 /25
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambaksari Selatan
1468 Dinas Sosial
Huni 13/5
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1469 Karanggayam 1 / 35E Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1470 Jl. Jagiran 4/15 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jagiran Barat Kuburan
1471 Dinas Sosial
Huni 2D
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambak Wedi Tengah
1472 Dinas Sosial
Huni Timur No 51
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tambak Wedi Tengah
1473 Dinas Sosial
Huni Timur 2 / 1
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kedinding Lor Gg
1474 Dinas Sosial
Huni Delima No 15
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1475 Tanah Merah 3-D/ 1 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tanah Merah Utara
1476 Dinas Sosial
Huni 2 / 63
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1477 Pogot Jaya 2 / 12 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1478 Pogot 9 / 65 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tanah Merah 4
1479 Dinas Sosial
Huni Langgar 54
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kedinding Tengah
1480 Dinas Sosial
Huni 9-A / 14
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kedinding Tengah
1481 Dinas Sosial
Huni 4 / 33
Kalilom Lor Indah
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1482 Gg. Sedap Malam Dinas Sosial
Huni
No.28
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1483 Kedinding Lor 2 / 21 Dinas Sosial
Huni
506 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak Kedinding Tengah
1484 Dinas Sosial
Huni 5-B/4
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kalilom Lor Indah Gg
1485 Dinas Sosial
Huni Kenongo No.54
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kedinding Tengah
1486 Dinas Sosial
Huni Baru 5 / 22
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1487 Tandes Kidul 6/3 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1488 Tandes Kidul 6/29 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1489 Tandes Lor 2/42 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1490 Tandes Lor Gg II /65 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tandes Lor
1491 Dinas Sosial
Huni Gg II /49-B
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tandes Kidul
1492 Dinas Sosial
Huni Gg.Makam
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tandes Kidul
1493 Dinas Sosial
Huni Gg Sawah No.4
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tandes Kidul
1494 Dinas Sosial
Huni Gg.Sawah No.4-A
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1495 Tanjungsari 1 / 3 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1496 Tanjungsari 4 / 25 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1497 Tanjungsari 6 / 5 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1498 Tanjungsari 3 / 30-A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1499 Tanjungsari No,161 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1500 Tanjungsari 5 / 7 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1501 Tanjungsari 5 / 24 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1502 Tanjungsari 4 / 27 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1503 Tanjungsari 5/ 39 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1504 Tanjungsari Jaya 2/ 10 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kampung Malang
1505 Dinas Sosial
Huni Utara I / 24 -A
L - 507

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

1506
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kampung Malang
Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
Gg 8 / 2-A
Kedondong Kidul
A
1507 Dinas Sosial
Huni I / 20-C
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1508 Kedondong 31-C Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1509 Pandegiling I / 48 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1510 Pandegiling 5 / 20 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1511 Pandegiling 2 / 7 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1512 Kedondong 31 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1513 Asem Bagus II / 51 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1514 Asem Bagus II / 11 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1515 Asem Jaya IX / 16 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1516 Kranggan No. 164 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1517 Demak Jaya 3 / 63 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1518 Demak Jaya X / 16 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tembok Sayuran Mei
1519 Dinas Sosial
Huni Buntu 10-B
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1520 Asem Jajar VI / 23-C Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1521 Demak Barat 1 / 19 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1522 Asembagus 2 / 21 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1523 Asembagus 2 / 47 C Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kalibutuh Timur
1524 Dinas Sosial
Huni Gg Kerang No 59
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tenggilis Mulya
1525 Dinas Sosial
Huni 100 A
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1526 Tenggilis Mulya 100 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1527 Tenggilis Mulya 60 Dinas Sosial
Huni
508 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak
1528 Tenggilis Mulya 37 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1529 Tenggilis Mulya 32 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1530 Tenggilis Mulya 35 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1531 Tenggilis Mulya 21 D Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1532 Tenggilis Mulya 18 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1533 Jatipurwo II / 17-B Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1534 Jatisrono Barat IV / 3 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1535 Sawah Pulo No 10 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1536 Sawah Pulo 2 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1537 Jatipurwo III C / 9 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1538 Jatipurwo V / 49 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1539 Jatisrono Barat I / 20 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1540 Sawah Pulo No 8 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Sawah Pulo Tengah
1541 Dinas Sosial
Huni 2/10
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1542 Jatipurwo 6/23 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Jl Sawah Pulo Wetan
1543 Dinas Sosial
Huni IV/10
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1544 Jati Srono Barat 2/3 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1545 Jati Srono Timur 24 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1546 Jati Srono Barat 2/6 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1547 Jati Purwo 6/1 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1548 Warugunung Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1549 Warugunung Dinas Sosial
Huni
L - 509

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

1550
Perbaikan Rumah Tidak Layak
Warugunung Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
A
1551 Warugunung Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1552 Warugunung Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1553 Warugunung Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1554 Warugunung Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1555 Warugunung Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1556 Wiyung Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1557 Wiyung 1 / 21 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1558 Wiyung 1 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Wiyung Gg. Donat
1559 Dinas Sosial
Huni Amanah 33
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1560 Wiyung 2 / 74 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1561 Wiyung Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1562 Wiyung 5 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Wonokromo Tengah
1563 Dinas Sosial
Huni 5/4
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1564 Pulo Tegalsari 6/21 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1565 Jetis Baru 4/10 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1566 Ketintang 2/8D Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1567 Wonokromo Tangkis 7 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1568 Pulo Tegalsari 6 / 21 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1569 Wonokromo 5/20 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1570 Karang Rejo Baru 5 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Wonokromo Tengah
1571 Dinas Sosial
Huni 10/ 33
510 - L

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan


Perbaikan Rumah Tidak Layak Tenggumung Karya
1572 Dinas Sosial
Huni Lor 2 / 14
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tenggumung Wetan
1573 Dinas Sosial
Huni Merpati 22
Perbaikan Rumah Tidak Layak Wonosari Lor Baru
1574 Dinas Sosial
Huni Bnt 2
Perbaikan Rumah Tidak Layak Wonokusumo Lor
1575 Dinas Sosial
Huni 8 / 21
Perbaikan Rumah Tidak Layak Wonokusumo Bakhi
1576 Dinas Sosial
Huni 3 / 25
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1577 Bulak Jaya 6 / 12 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1578 Endrosono 3 / 2 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1579 Bulak Sari 1 / 19 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1580 Endrosono 10/26 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1581 Endrosono 5-C/10 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1582 Endrosono 7 / 34 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1583 Bulak Rukem 2 / 26 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1584 Endrosono 10 / 11-A Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1585 Tempel Sukorejo 5 /36 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tempel Sukorejo
1586 Dinas Sosial
Huni 5 / 26
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kampung Malang
1587 Dinas Sosial
Huni Kulon 5 / 19 A
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tempel Sukorejo
1588 Dinas Sosial
Huni 5 / 26
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1589 Wonorejo 4 / 56 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1590 Wonorejo 2 / 79 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1591 Pandegiling 334 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1592 Pandegiling 328 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1593 Wonorejo Indah Timur Dinas Sosial
Huni
L - 511

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

1594
Perbaikan Rumah Tidak Layak
Wonorejo No. 07 Dinas Sosial
Lampiran
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
A
1595 Raya Wonorejo 4 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1596 Raya Wonorejo 09 Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Wonorejo Selatan Kav
1597 Dinas Sosial
Huni No. 199
Perbaikan Rumah Tidak Layak Wonorejo Rungkut
1598 Dinas Sosial
Huni No. 10
Perbaikan Rumah Tidak Layak Wonorejo Raya
1599 Dinas Sosial
Huni No. 11 Rungkut
Perbaikan Rumah Tidak Layak
1600 Wonorejo Indah Timur Dinas Sosial
Huni
Perbaikan Rumah Tidak Layak Tempel Sukorejo
1601 Dinas Sosial
Huni 5 / 22
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kapas Madya
1602 Dinas Sosial
Huni 1 B No 80
Perbaikan Rumah Tidak Layak Kapas Madya
1603 Dinas Sosial
Huni 1 B No 78
Keterangan :
Sumber : Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan Kota Surabaya, 2017
Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman, Cipta Karya dan
Tata Ruang Kota Surabaya, 2017
Dinas Sosial Kota Surabaya, 2017
Dinas Perhubungan Kota Surabaya, 2017

Tabel 43A. Kegiatan Fisik Lainnya oleh Masyarakat di Kota Surabaya


Tahun : 2017

No. Nama Kegiatan Pelaksana Kegiatan Peserta Kegiatan


(1) (2) (3) (4)
Peringatan Hari Peduli Sampah
1 Nol Sampah Warga Kota Surabaya
Nasional 2017
Kerja Bakti Pembersihan Warga Sekitar Pasar dan
2 Pedagang Pasar Pucang
Saluran Pasar Pucang Pedagang
Peringatan Hari Bumi Nol Sampah dan Bonek
3 Warga Kota Surabaya
Menanam 500 Mangrove Garis Hijau
Gerakan Sejuta Biopori Kwarda Jatim; Tunas Siswa/Pramuka
4
Pramuka Jatim Hijau di Jawa Timur
Ngebor Bareng “Hari Air Sekolah
5 Tunas Hijau
Sedunia” di Kota Surabaya
512 - L

Tanam Mangrove “Tanam Tunas Hijau;


6 Warga Kota
Mangrove” UKMKI Unair
Aksi Stop Food Waste dengan Tunas Hijau; Grup Accor
7 Warga Kota Surabaya
Biopori Hotels Jatim
Ngebor Biopori sambil
8 Tunas Hijau Warga Kota Surabaya
“Ngabuburit”
Adopsi Eco-Kampung “Dukuh
9 Tunas Hijau Warga Kota Surabaya
Jurang Indah”
Warga dan Siswa
Clean Up City di Taman Nol Sampah
10 Sekolah di Kota
Prestasi dan Kali Mas dan Coca Cola
Surabaya
Pelestarian Flora dan Fauna di Warga Nelayan
11 wilayah Pesisir Pantai Timur Suratno Wonorejo dan Kota
Surabaya Surabaya
Bekerjasama dengan
Warga Nelayan
Sampoerna dan IDEPTH untuk
12 Suratno Wonorejo dan Kota
melakukan pembibitan dan
Surabaya
penanaman mangrove.

Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
LSM Tunas Hijau, 2017
LSM Nol Sampah, 2017

Tabel 44. Status Pengaduan Masyarakat di Kota Surabaya


Tahun : 2017
Pihak yang Proses
No. Masalah yang Diadukan
Mengadukan Pengaduan
(1) (2) (3) (4)
Kebisingan di Jl. Tandes Kidul
1 Kelompok Masyarakat Selesai
Surabaya
Keberatan dan Banjir Akibat
2 Instansi Pemerintah Bangunan Liar Bantaran Sungai Jl. Selesai
Bambe Dukuh Menanggal Surabaya
Pencemaran Udara Bau di Jl.
3 Kelompok Masyarakat Selesai
Kedinding Tengah Jaya Surabaya
Keberatan Pembangunan Ruko Jl.
4 Kelompok Masyarakat Selesai
Prof. Dr. Moestopo
Pembuangan Sampah di TPA
5 Kelompok Masyarakat Selesai
Keputih Sukolilo
Bau dan Banjir di Tambak Wedi
6 Kelompok Masyarakat Selesai
Baru Surabaya
L - 513

Pihak yang Proses


No. Masalah yang Diadukan
Mengadukan Pengaduan
Lampiran
Pencemaran Limbah Cair di Jl.
7 Kelompok Masyarakat
Bulak Rukem Surabaya
Dalam Proses A
8 Kelompok Masyarakat Dugaan Pembuangan Limbah B3 Selesai
Keberatan Pembangunan Hotel di Jl.
9 Kelompok Masyarakat Selesai
Melati No. 20 Surabaya
Pencemaran Limbah Cair Kegiatan
10 Kelompok Masyarakat Hotel Jl. Pasar Kembang No. 24 Selesai
Surabaya
11 Lembaga Swasta Keberatan Pembangunan Hotel Selesai
Pencemaran Udara Debu dan Asap
12 Perseorangan Kegiatan Industri di Jl. Kalianak Selesai
Barat Surabaya
Pencemaran Limbah Cair di Jl. Tidar
13 Kelompok Masyarakat Dalam Proses
Surabaya
Sanksi
Pembuangan Limbah B3 Jl. Mastrip
14 Kelompok Masyarakat Administrasi
Karang Pilang Surabaya.
Masih Berlanjut
Debu dan Asap Kegiatan Industri di
15 Instansi Pemerintah Selesai
Jl. Raya Sememi Surabaya
Sanksi
Pencemaran Limbah Cair Jl. Pesapen
16 Perseorangan Administrasi
Selatan Surabaya
Masih Berlanjut
Pencemaran Udara Bau dan
17 Perseorangan Kebisingan Kegiatan Usaha di Jl. Selesai
Bulak Rukem Timur Surabaya
Keberatan dan Kebisingan
18 Perseorangan Kegiatan Usaha di Jl. Jambangan Selesai
Tama Surabaya
Pencemaran Limbah Cair Rumah
19 Instansi Pemerintah Makan di Jl. Pucang Windu Selesai
Surabaya
Pencemaran Limbah Cair Kegiatan Sanksi
20 Instansi Pemerintah Karaoke dan Rumah Makan Administrasi
Jl. Mayjend Sungkono Surabaya Masih Berlanjut
Banjir di Selokan Jl. Mojo Kidul
21 Instansi Pemerintah Selesai
Surabaya
Pencemaran Limbah Cair dan Bau di
22 Instansi Pemerintah Selesai
Jl. Jambangan Surabaya
Pencemaran Limbah Cair Kegiatan
23 Instansi Pemerintah Dalan Proses
Rumah Makan di Jl. Asem Surabaya
514 - L

Pihak yang Proses


No. Masalah yang Diadukan
Mengadukan Pengaduan
Pencemaran Limbah Cair Kegiatan
24 Instansi Pemerintah Rumah Makan di Jl. Dr. Soetomo Dalan Proses
Surabaya
Pencemaran Limbah Cair Kegiatan
25 Instansi Pemerintah Rumah Makan di Jl. Dr. Soetomo Dalan Proses
Surabaya
Pencemaran Limbah Cair Kegiatan
26 Kelompok Masyarakat Selesai
Rumah Makan di Jl. Kedung Baruk
Pencemaran Udara, Debu dan
Kebisingan Kegiatan Industri
27 Kelompok Masyarakat Dalan Proses
Pengecoran Di Jl. Kedung Cowek
Surabaya
Pencemaran Udara Bau Kegiatan
28 Kelompok Masyarakat Industri Jl. Simo Kwagean Kuburan Dalam Proses
Surabaya
Pencemaran Udara Bau dari
29 Kelompok Masyarakat Kegiatan Usaha Jl. Simo Kwagean Selesai
Kuburan
Pencemaran Limbah Cair Peternakan
30 Instansi Pemerintah dan Pemotongan Ayam, Jl. Banyu Dalam Proses
Urip Surabaya
Pencemaran Udara Bau dan Asap
31 Perseorangan Dari Tpa Liar di Jl. Tenggumung Selesai
Wetan Surabaya
Pencemaran Udara Bau dari
32 Perseorangan Kegiatan Usaha Jl. Keputran Selesai
Surabaya
Pencemaran Udara Bau dan Asap
33 Perseorangan Kegiatan Rumah Makan Citraland Selesai
Surabaya
Pembuangan Limbah Cair B3
34 Kelompok Masyarakat Selesai
Romokalisari
35 Perseorangan Kebisingan di Citraland Surabaya Selesai
Pencemaran Limbah Cair dan Bau
36 Instansi Pemerintah dari Kegiatan Pembangunan di Selesai
Saluran Jl. Bulak Setro
Pencemaran Udara Bau Kegiatan
37 Perseorangan Dalam Proses
Industri Jl. Dupak Rukun Surabaya
Pencemaran Udara Bau Kegiatan Sanksi
38 Perseorangan
Industri Jl. Raya Pakal Administrasi
Pencemaran Limbah Cair Kegiatan Sanksi
39 Kelompok Masyarakat Usaha Minyak Jl. Dukuh Bulak Administrasi
Banteng Paksaan
L - 515

Pihak yang Proses


No. Masalah yang Diadukan
Mengadukan Pengaduan
Lampiran
Pencemaran Udara (Gas) Pada
40 Kelompok Masyarakat Pembangunan Jl. Kendinding Tengah Selesai A
Jaya
Pencemaran Limbah Cair Kegiatan Sanksi
41 Instansi Pemerintah Rumah Makan di Jl. Jl. Anjasmoro Administrasi
No.45 Surabaya Masih Berlanjut
Pencemaran Limbah Cair Kegiatan Sanksi
42 Instansi Pemerintah Rumah Makan di Jl. Dr. Soetomo Administrasi
No. 76 Surabaya Masih Berlanjut
Pencemaran Limbah Cair Kegiatan Sanksi
43 Lembaga Swasta Rumah Makan di Jl. Kertajaya No.42 Administrasi
Surabaya Masih Berlanjut
Sanksi
Pencemaran Limbah Cair Kegiatan
44 Lembaga Swasta Administrasi
Usaha di Jl. Tenggumung Karya
Masih Berlanjut
Pencemaran Limbah Cair Kegiatan
45 Instansi Pemerintah Rumah Makan di Jl. Ampel Selesai
Sawahan Surabaya
Sanksi
Pembuangan Limbah B3 Kegiatan
46 Lembaga Swasta Administrasi
Industri Minyak
Masih Berlanjut
Pencemaran Limbah Cair Kegiatan
47 Kelompok Masyarakat Rumah Makan di Jl. Kertajaya Indah Dalam Proses
Surabaya
Pencemaran Limbah Cair Peternakan
48 Instansi Pemerintah Selesai
di Jl. Sutorejo Surabaya
Pencemaran Limbah Cair di Selokan
49 Perseorangan Selesai
Jl. Manyar Kertoarjo Surabaya
Pencemaran Limbah Cair di Sungai
50 Kelompok Masyarakat Dalam Proses
Pakal
Pencemaran Udara Bau dan
51 Perseorangan Kebisingan Kegiatan Industri Plastik Dalam Proses
di Jl Bulak Banteng
Pencemaran Limbah Cair Kegiatan
52 Instansi Pemerintah Dalam Proses
Konveksi Jl. Manyar Sambongan
Pencemaran Udara, Debu dan Asap
53 Perseorangan Kegiatan Industri Garam Jl. Dupak Dalam Proses
Rukun Surabaya
Pencemaran Limbah Cair Kegiatan
54 Kelompok Masyarakat Rumah Makan di Jl. Krembangan Dalam Proses
Baru Surabaya
Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
516 - L

Tabel 44A. Jumlah Pengaduan Berdasarkan Jenis Kasus Tahun 2015-2017 di


Kota Surabaya
Tahun : 2017

No. Kasus Jumlah 2015 Jumlah 2016 Jumlah 2017

(1) (2) (3) (4) (5)


1 Pencemaran Air 11 19 27
2 Pencemaran Udara 33 16 15
3 Keberatan 12 5 7
4 Kebisingan 8 6 4
5 Keretakan 6 0 1
Jumlah 70 46 54
Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Tabel 45. Jumlah Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Lingkungan Hidup


di Kota Surabaya
Tahun : 2017

No. Nama LSM Akta Pendirian Alamat

(1) (2) (3) (4)


Akta Notaris Niniek Jl. Perum East Coast
1 LSM Tunas Hijau Rustinawati, S.H. Nomor 6 Park Blok RA No. 16
Tanggal 5 Juni 2001 Surabaya
Akta Notaris Sugeng Heri Jl. Perumahan
2 LSM Nol Sampah Sutanto, SH., M.Kn. Nomor Rungkut Permai I-
02 Tanggal 08 Juni 2012 B31 Surabaya
LSM Aliansi
Masyarakat Pemerhati Akta Notaris Indah Khaerun Jl. Klakah Rejo RT
3 Lingkungan Hidup nisa, SH., M.Kn Nomor : 08 04 RW 01 Benowo
(AMPUH) Cabang Tanggal 22 November 2010 Surabaya
Kota Surabaya
Jl. Tirto Agung No.
Akta Notaris Grace Yeanette 79 Dsn Trawas Desa
4 LSM We-Hasta Pohan, SH. Nomor 42 Trawas Kecamatan
Tanggal 16 Nopember 2009 Trawas Kabupaten
Mojokerto
Akta Notaris Evie Mardiana
LSM Bank Sampah Jl. Ngagel Timur
5 Hidayah, SH Nomor 22
Bina Induk Surabaya No.26, Surabaya
Tanggal 22 Mei 2010
L - 517

LSM Wahana Akta Notaris Arman Lany, Jl. Kutisari Indah


6 Lingkungan Hidup SH., MH. Nomor 16 Tanggal Barat IX No. 15, RT
Indonesia (WALHI) 23 Juni 2016 07 / RW 04 Surabaya
Lampiran
Konsorsium Akta Notaris Titis Krisnanti Jl. Raya Karah
A
7 Lingkungan Hidup Adi, S.H., M.Kn Nomor 5 No 4 Surabaya - Jawa
(LSM KLH) Tanggal 30 Maret 2011 Timur
Akta Notaris Raden
Perumahan
LSM Sahabat Soehartedjo, SH., MH.
8 Magersari Indah Jl.
Lingkungan Nomor 36 Tanggal 29 Maret
Apel 52 Mojokerto
1999
Akta Notaris Iyen Suhesti, Dusun Kranjan RT 01
9 LSM Ecoton S.H. Nomor 3 Tanggal 14 Mei RW 05 Wringinanom
2005 Gresik

Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Tabel 45A. Organisasi Lain yang Bergerak di Lingkungan Hidup di


Kota Surabaya
Tahun : 2017

No. Nama Organisasi Bidang


(1) (2) (3)
Pendidikan Lingkungan Hidup,
1 Yayasan Mitra Alam Indonesia Pemberdayaan Masyarakat dan
konservasi
Perhutari (Gerakan Peduli Hutanku
2 Organisasi Pelestarian Hutan
Lestari)
3 Lembaga Lingkungan Hidup “DAHAN” Lingkungan
Himpunan Mahasiswa Teknik
4 Lingkungan
Lingkungan ITS
Himpunan Mahasiswa Ilmu dan
5 Lingkungan
Tenologi Lingkungan UNAIR
Bird Watching (pemantauan burung
6 Himpunan Mahasiswa Biologi ITS
migran)
MAPALSA IAIN Sunan Ampel
7 Organisasi Pecinta Alam
Surabaya
8 Mahapala Jawaru Organisasi Pecinta Alam
9 MAPAS-ITATS Organisasi Pecinta Alam
Pusat Pemberdayaan Komunitas
10 PUSDAKOTA Surabaya
Perkotaan Universitas Surabaya
518 - L

Himpunan Mahasiswa Jurs.Biologi


11 Ekologi
(FMIPA)
Komunitas Jurnalis Peduli Lingkungan
12 Jurnalisme bidang Lingkungan
Surabaya
13 PPLH UNAIR Surabaya Pusat Penelitian Lingkungan Hidup
14 SIKLUS ITS Organisasi Pecinta Alam
15 WANALA UNAIR Organisasi Pecinta Alam
16 KSSAPL UNAIR Organisasi Pecinta Alam
Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Tabel 46. Penerima Penghargaan Lingkungan Hidup


Tahun : 2017
Nama Orang/
Nama Pemberi Tahun
No. Kelompok/
Penghargaan Penghargaan Penghargaan
Organisasi
(1) (2) (3) (4) (5)
Menteri
Adiwiyata Tingkat
1 SMPN 12 Surabaya Lingkungan Hidup 2017
Nasional
dan Kehutanan
Menteri
Adiwiyata Tingkat
2 SMPN 23 Surabaya Lingkungan Hidup 2017
Nasional
dan Kehutanan
Menteri
Adiwiyata Tingkat
3 SMPN 41 Surabaya Lingkungan Hidup 2017
Nasional
dan Kehutanan
Adiwiyata Tingkat Gubernur
4 SMPN 30 Surabaya 2017
Provinsi Jatim Jawa Timur
Adiwiyata Tingkat Gubernur
5 SMPN 37 Surabaya 2017
Provinsi Jatim Jawa Timur
Kelurahan Berseri Gubernur
6 Kelurahan Kebonsari 2017
Kategori Mandiri Jawa Timur
Kelurahan Klampis Kelurahan Berseri Gubernur
7 2017
Ngasem Kategori Pratama Jawa Timur
Penghargaan Program Presiden Republik
8 Kelurahan Jambangan 2017
Kampung Iklim Indonesia
Kepala Dinas
9 Suratno Kalpataru Tingkat Kota Lingkungan Hidup 2017
Kota Surabaya
Kepala Dinas
10 Asri Handini Kalpataru Tingkat Kota Lingkungan Hidup 2017
Kota Surabaya
L - 519

Nama Orang/
Nama Pemberi Tahun
No. Kelompok/
Penghargaan Penghargaan Penghargaan Lampiran
Organisasi
11 SD Al Irsyad Surabaya
Terbaik I Adiwiyata Tk
Walikota Surabaya 2017
A
SD Kota Surabaya
SDSanto Carorul Terbaik II Adiwiyata Tk
12 Walikota Surabaya 2017
Surabaya SD Kota Surabaya
Terbaik III Adiwiyata Tk
13 SDN Ujung IX Surabaya Walikota Surabaya 2017
SD Kota Surabaya
Terbaik I Adiwiyata Tk
14 SMPN 30 Surabaya Walikota Surabaya 2017
SMP Kota Surabaya
Terbaik II Adiwiyata Tk
15 SMPN 37 Surabaya Walikota Surabaya 2017
SMP Kota Surabaya
Terbaik III Adiwiyata Tk
16 SMPN 42 Surabaya Walikota Surabaya 2017
SMP Kota Surabaya
Fakultas Bahasa dan
Terbaik I Eco Campus
17 Seni Universitas Negeri Walikota Surabaya 2017
Tingkat Kota Surabaya
Surabaya
Universitas
Terbaik II Eco Campus
18 Muhammadiyah Walikota Surabaya 2017
Tingkat Kota Surabaya
Surabaya
Fakultas Sains dan
Teknologi Universitas Terbaik III Eco Campus
19 Walikota Surabaya 2017
Islam Negeri Sunan Tingkat Kota Surabaya
Ampel Surabaya
Universitas Widya Terbaik IV Eco Campus
20 Walikota Surabaya 2017
Kartika Surabaya Tingkat Kota Surabaya
Fakultas Ekonomi dan
Bisinis Islam Universitas Terbaik V Eco Campus
21 Walikota Surabaya 2017
Islam Negeri Sunan Tingkat Kota Surabaya
Ampel Surabaya
Fakultas Adab dan
Humaniora Universitas Terbaik VI Eco Campus
22 Walikota Surabaya 2017
Islam Negeri Sunan Tingkat Kota Surabaya
Ampel Surabaya
Pondok Pesantren Terbaik I Eco Pesantren
23 Walikota Surabaya 2017
Sulaimaniyah Surabaya Kota Surabaya
Pondok Pesantren
Terbaik II Eco Pesantren
24 Tahfidhul Qur’an Walikota Surabaya 2017
Kota Surabaya
“Sunan Giri” Surabaya
Pondok Pesantren Terbaik III Eco
25 Walikota Surabaya 2017
Miftahul Ulum Surabaya Pesantren Kota Surabaya
Pondok Pesantren Terbaik IV Eco
26 Walikota Surabaya 2017
Sholahuddin Surabaya Pesantren Kota Surabaya
520 - L

Nama Orang/
Nama Pemberi Tahun
No. Kelompok/
Penghargaan Penghargaan Penghargaan
Organisasi
Pondok Pesantren
Terbaik V Eco Pesantren
27 Roudlotus Sholihin Walikota Surabaya 2017
Kota Surabaya
Surabaya
Pondok Pesantren Terbaik VI Eco
28 Walikota Surabaya 2017
Darussalam Surabaya Pesantren Kota Surabaya
Kepala Dinas
Kevin Faza Wikrama
29 Terbaik I Kemah Hijau Lingkungan Hidup 2017
( SMPN 22 Surabaya)
Kota Surabaya
Kepala Dinas
Fadhil Rahmatullah S
30 Terbaik II Kemah Hijau Lingkungan Hidup 2017
( SMPN 1 Surabaya)
Kota Surabaya
Kepala Dinas
Firdaus Akmaliyah
31 Terbaik III Kemah Hijau Lingkungan Hidup 2017
( SMPN 34 Surabaya)
Kota Surabaya
Kepala Dinas
Terbaik I Tingkat SD
32 SD Al Irsyad Surabaya Lingkungan Hidup 2017
Lomba Asah Terampil
Kota Surabaya
Kepala Dinas
Terbaik II Tingkat SD
33 SDN Made I Surabaya Lingkungan Hidup 2017
Lomba Asah Terampil
Kota Surabaya
Kepala Dinas
SDN Perak Barat Terbaik III Tingkat SD
34 Lingkungan Hidup 2017
Surabaya Lomba Asah Terampil
Kota Surabaya
Kepala Dinas
Terbaik I Tingkat SMP
35 SMPN 16 Surabaya Lingkungan Hidup 2017
Lomba Asah Terampil
Kota Surabaya
Kepala Dinas
Terbaik II Tingkat SMP
36 SMPN 45 Surabaya Lingkungan Hidup 2017
Lomba Asah Terampil
Kota Surabaya
Kepala Dinas
Terbaik III Tingkat SMP
37 SMPN 1 Surabaya Lingkungan Hidup 2017
Lomba Asah Terampil
Kota Surabaya
Kepala Dinas
SDN Perak Barat Terbaik I Tingkat SD
38 Lingkungan Hidup 2017
Surabaya Lomba Karya Ilmiah
Kota Surabaya
Kepala Dinas
Terbaik II Tingkat SD
39 SD Al Irsyad Surabaya Lingkungan Hidup 2017
Lomba Karya Ilmiah
Kota Surabaya
Kepala Dinas
SDN Kaliasin I Terbaik III Tingkat SD
40 Lingkungan Hidup 2017
Surabaya Lomba Karya Ilmiah
Kota Surabaya
L - 521

Nama Orang/
Nama Pemberi Tahun
No. Kelompok/
Penghargaan Penghargaan Penghargaan Lampiran
Organisasi
Terbaik I Tingkat SMP
Kepala Dinas A
41 SMPN 1 Surabaya Lingkungan Hidup 2017
Lomba Karya Ilmiah
Kota Surabaya
Kepala Dinas
Terbaik II Tingkat SMP
42 SMPN 3 Surabaya Lingkungan Hidup 2017
Lomba Karya Ilmiah
Kota Surabaya
Kepala Dinas
Terbaik III Tingkat SMP
43 SMPN 11 Surabaya Lingkungan Hidup 2017
Lomba Karya Ilmiah
Kota Surabaya
SDN KeDung Cowek I Terbaik I Eco School
44 Walikota Surabaya 2017
Surabaya Tingkat SD Surabaya
SDN Kaliasin I Terbaik II Eco School
45 Walikota Surabaya 2017
Surabaya Tingkat SD Surabaya
Terbaik III Eco School
46 SDN Ujung IX Surabaya Walikota Surabaya 2017
Tingkat SD Surabaya
SDN Bubutan IV Terbaik IV Eco School
47 Walikota Surabaya 2017
Surabaya Tingkat SD Surabaya
SDN Tanah
Terbaik V Eco School
48 Kelikedinding I Walikota Surabaya 2017
Tingkat SD Surabaya
Surabaya
Terbaik I Eco School
49 SMPN 41 Surabaya Walikota Surabaya 2017
Tingkat SMP Surabaya
Terbaik II Eco School
50 SMPN 40 Surabaya Walikota Surabaya 2017
Tingkat SMP Surabaya
Terbaik III Eco School
51 SMPN 26 Surabaya Walikota Surabaya 2017
Tingkat SMP Surabaya
Terbaik IV Eco School
52 SMPN 11 Surabaya Walikota Surabaya 2017
Tingkat SMP Surabaya
Terbaik V Eco School
53 SMPN 60 Surabaya Walikota Surabaya 2017
Tingkat SMP Surabaya
Pemenang Lomba Toilet
54 SMPN 19 Surabaya Walikota Surabaya 2017
Bersih Dan Kantin Sehat
Pemenang Lomba Toilet
55 SMPN 3 Surabaya Walikota Surabaya 2017
Bersih Dan Kantin Sehat
Pemenang Lomba Toilet
56 SMPN 1 Surabaya Walikota Surabaya 2017
Bersih Dan Kantin Sehat

Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
: Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017
522 - L

Tabel 46A. Daftar Pemenang Surabaya Green And Clean


Tahun : 2017
Pemberi Tahun
No. Kelurahan RT - RW
Penghargaan Penghargaan
(1) (2) (3) (4) (5)
Tingkat Pemula
1 Sidosermo RT 05 – RW 03 Walikota Surabaya 2017
2 Dukuh Menanggal RT 03 - RW 06 Walikota Surabaya 2017
3 Wonokromo RT 12 - RW 07 Walikota Surabaya 2017
4 Wonokromo RT 16 - RW 07 Walikota Surabaya 2017
5 Putatjaya RT 03 - RW 04 Walikota Surabaya 2017
6 Margorejo RT 04 - RW 03 Walikota Surabaya 2017
7 Panjang Jiwo RT 01 - RW 03 Walikota Surabaya 2017
8 Babat Jerawat RT 02 - RW 02 Walikota Surabaya 2017
9 Alun-Alun Contong RT 04 - RW 06 Walikota Surabaya 2017
10 Morokrembangan RT 11 - RW 05 Walikota Surabaya 2017
11 Karang Pilang RT 05 - RW 04 Walikota Surabaya 2017
12 Jajar Tunggal RT 06 - RW 03 Walikota Surabaya 2017
13 Perak Utara RT 06 - RW 07 Walikota Surabaya 2017
14 Sidosermo RT 02 - RW 02 Walikota Surabaya 2017
15 Tegalsari RT 10 - RW 06 Walikota Surabaya 2017
16 Pacar Keling RT 02 - RW 04 Walikota Surabaya 2017
17 Rungkut Kidul RT 06 - RW 07 Walikota Surabaya 2017
Gunung Anyar
18 RT 01 - RW 07 Walikota Surabaya 2017
Tambak
19 Airlangga RT 04 - RW 01 Walikota Surabaya 2017
20 Tegalsari RT 05 - RW 05 Walikota Surabaya 2017
21 Gundih RT 05 - RW 01 Walikota Surabaya 2017
22 Tembok Dukuh RT 12 - RW 10 Walikota Surabaya 2017
23 Pagesangan RT 07 - RW 03 Walikota Surabaya 2017
24 Bulak RT 04 - RW 02 Walikota Surabaya 2017
25 Sambikerep RT 02 - RW 07 Walikota Surabaya 2017
26 Sonokwijenan RT 01 - RW 06 Walikota Surabaya 2017
27 Gunungsari RT 02 - RW 07 Walikota Surabaya 2017
28 Karah RT 03 - RW 08 Walikota Surabaya 2017
29 Manyar Sabrangan RT 01 - RW 04 Walikota Surabaya 2017
30 Menur Pumpungan RT 05 - RW 10 Walikota Surabaya 2017
31 Ploso RT 05 - RW 01 Walikota Surabaya 2017
32 Rungkut Tengah RT 10 - RW 08 Walikota Surabaya 2017
L - 523

Pemberi Tahun
No. Kelurahan RT - RW
Penghargaan Penghargaan
Lampiran
(1) (2) (3) (4) (5)
33 Pucang Sewu RT 01 - RW 05 Walikota Surabaya 2017 A
34 Ngagel RT 04 - RW 03 Walikota Surabaya 2017
35 Kedurus RT 08 - RW 05 Walikota Surabaya 2017
36 Kenjeran RT 05 - RW 02 Walikota Surabaya 2017
37 Perak Utara RT 05 - RW 07 Walikota Surabaya 2017
38 Babatan RT 03 - RW 06 Walikota Surabaya 2017
39 Medokan Semampir RT 04 - RW 02 Walikota Surabaya 2017
40 Sememi RT 03 - RW 04 Walikota Surabaya 2017
41 Sidotopo Wetan RT 12 - RW 03 Walikota Surabaya 2017
42 Darmo RT 08 - RW 09 Walikota Surabaya 2017
43 Ploso RT 05 - RW 07 Walikota Surabaya 2017
44 Medokan Ayu RT 04 - RW 10 Walikota Surabaya 2017
45 Dukuh Pakis RT 05 - RW 04 Walikota Surabaya 2017
46 Balas Klumprik RT 03 - RW 08 Walikota Surabaya 2017
47 Perak Utara RT 04 - RW 08 Walikota Surabaya 2017
48 Dukuh Setro RT 01 - RW 07 Walikota Surabaya 2017
49 Mojo RT 03 - RW 13 Walikota Surabaya 2017
Tingkat Berkembang
Tanah Kali
1 RT 08 - RW 09 Walikota Surabaya 2017
Kendinding
2 Tambaksari RT 07 - RW 09 Walikota Surabaya 2017
3 Keputih RT 08 - RW 08 Walikota Surabaya 2017
4 Rungkut Kidul RT 02 - RW 12 Walikota Surabaya 2017
5 Gunung Anyar Tambak RT 02 - RW 07 Walikota Surabaya 2017
6 Pakis RT 03 - RW 02 Walikota Surabaya 2017
7 Pakis RT 09 - RW 03 Walikota Surabaya 2017
8 Pagesangan RT 06 - RW 03 Walikota Surabaya 2017
9 Pakis RT 04 - RW 05 Walikota Surabaya 2017
10 Bulak RT 06 - RW 02 Walikota Surabaya 2017
11 Perak Barat RT 07 - RW 03 Walikota Surabaya 2017
12 Margorejo RT 05 - RW 03 Walikota Surabaya 2017
13 Kebraon RT 03 - RW 05 Walikota Surabaya 2017
Gunung Anyar
14 RT 04 - RW 07 Walikota Surabaya 2017
Tambak
15 Kebonsari RT 05 - RW 01 Walikota Surabaya 2017
16 Banyu Urip RT 06 - RW 07 Walikota Surabaya 2017
17 Jemur Wonosari RT 02 - RW 02 Walikota Surabaya 2017
524 - L

Pemberi Tahun
No. Kelurahan RT - RW
Penghargaan Penghargaan
(1) (2) (3) (4) (5)
18 Nginden Jangkungan RT 09 - RW 05 Walikota Surabaya 2017
19 Kebonsari RT 09 - RW 01 Walikota Surabaya 2017
20 Genteng RT 01 - RW 08 Walikota Surabaya 2017
21 Asemrowo RT 06 - RW 08 Walikota Surabaya 2017
22 Gunungsari RT 04 - RW 03 Walikota Surabaya 2017
23 Airlangga RT 07 - RW 01 Walikota Surabaya 2017
24 Kutisari RT 07 - RW 03 Walikota Surabaya 2017
25 Banyu Urip RT 07 - RW 09 Walikota Surabaya 2017
26 Babat Jerawat RT 05 - RW 11 Walikota Surabaya 2017
27 Gundih RT 05 - RW 06 Walikota Surabaya 2017
28 Tembok Dukuh RT 03 - RW 04 Walikota Surabaya 2017
29 Kebonsari RT 01 - RW 01 Walikota Surabaya 2017
30 Tambak Wedi RT 19 - RW 01 Walikota Surabaya 2017
31 Banyu Urip RT 13 - RW 09 Walikota Surabaya 2017
32 Ketabang RT 08 - RW 07 Walikota Surabaya 2017
33 Sememi RT 03 - RW 02 Walikota Surabaya 2017
34 Babat Jerawat RT 03 - RW 11 Walikota Surabaya 2017
35 Pagesangan RT 01 - RW 01 Walikota Surabaya 2017
36 Kebonsari RT 07 - RW 01 Walikota Surabaya 2017
Tingkat Maju
1 Banyu Urip RT 15 - RW 04 Walikota Surabaya 2017
2 Tembok Dukuh RT 09 - RW 03 Walikota Surabaya 2017
3 Tembok Dukuh RT 10 - RW 03 Walikota Surabaya 2017
4 Klampis Ngasem RT 04 - RW 04 Walikota Surabaya 2017
5 Simomulyo RT 09 - RW 02 Walikota Surabaya 2017
6 Jambangan RT 02 - RW 05 Walikota Surabaya 2017
7 Jambangan RT 03 - RW 05 Walikota Surabaya 2017
8 Mojo RT 06 - RW 12 Walikota Surabaya 2017
9 Jambangan RT 04 - RW 03 Walikota Surabaya 2017
10 Bubutan RT 01 - RW 06 Walikota Surabaya 2017
11 Kebonsari RT 02 - RW 01 Walikota Surabaya 2017
12 Karah RT 04 - RW 01 Walikota Surabaya 2017
13 Kalirungkut RT 07 - RW 05 Walikota Surabaya 2017
14 Kandangan RT 04 - RW 06 Walikota Surabaya 2017
15 Jambangan RT 01 - RW 03 Walikota Surabaya 2017
16 Siwalankerto RT 02 - RW 06 Walikota Surabaya 2017
L - 525

Pemberi Tahun
No. Kelurahan RT - RW
Penghargaan Penghargaan
Lampiran
(1) (2) (3) (4) (5)
17 Kedung Baruk RT 01 - RW 04 Walikota Surabaya 2017 A
18 Rungkut Menanggal RT 07 - RW 01 Walikota Surabaya 2017
19 Kali Rungkut RT 06 - RW 05 Walikota Surabaya 2017
20 Darmo RT 07 - RW 04 Walikota Surabaya 2017
21 Jagir RT 05 - RW 04 Walikota Surabaya 2017
22 Babat Jerawat RT 01 - RW 11 Walikota Surabaya 2017
23 Babat Jerawat RT 02 - RW 11 Walikota Surabaya 2017
24 Pagesangan RT 02 - RW 01 Walikota Surabaya 2017
25 Jambangan RT 02 - RW 03 Walikota Surabaya 2017
26 Keputih RT 03 - RW 08 Walikota Surabaya 2017
27 Rungkut Kidul RT 02 - RW 09 Walikota Surabaya 2017
28 Lakarsantri RT 01 - RW 04 Walikota Surabaya 2017
29 Kebonsari RT 03 - RW 01 Walikota Surabaya 2017
30 Kebonsari RT 04 - RW 01 Walikota Surabaya 2017
31 Kebonsari RT 04 - RW 02 Walikota Surabaya 2017
Tingkat Jawara
1 Morokrembangan RT 10 - RW 05 Walikota Surabaya 2017
2 Jambangan RT 02 - RW 01 Walikota Surabaya 2017
3 Gading RT 03 - RW 08 Walikota Surabaya 2017
4 Baratajaya RT 05 - RW 08 Walikota Surabaya 2017

Keterangan :
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

Tabel 46B. Daftar Pemenang Merdeka Dari Sampah


Tahun : 2017
Pemberi Tahun
No. Kelurahan RT-RW
Penghargaan Penghargaan
(1) (2) (3) (4) (5)
Tingkat Pemula
1 Kel. Margorejo RT 5 - RW 3 Walikota Surabaya 2017
2 Kel. Alun-Alun Contong RT 4 - RW 6 Walikota Surabaya 2017
3 Kel. Embong Kaliasin RT 4 - RW 13 Walikota Surabaya 2017
4 Kel. Perak Utara RT 6 - RW 7 Walikota Surabaya 2017
5 Kel. Asemrowo RT 6 - RW 8 Walikota Surabaya 2017
6 Kel. Simomulyo Baru RT 9 - RW 3 Walikota Surabaya 2017
526 - L

Pemberi Tahun
No. Kelurahan RT-RW
Penghargaan Penghargaan
(1) (2) (3) (4) (5)
7 Kel. Simomulyo Baru RT 12 - RW 5 Walikota Surabaya 2017
8 Kel. Kemayoran RT 11 - RW 2 Walikota Surabaya 2017
9 Kel. Kupang Krajan RT 9 - RW 7 Walikota Surabaya 2017
10 Kel. Banyu Urip RT 13 - RW 9 Walikota Surabaya 2017
11 Kel. Jajar Tunggal RT 6 - RW 3 Walikota Surabaya 2017
12 Kel. Kedurus RT 8 - RW 5 Walikota Surabaya 2017
13 Kel. Kebraon RT 2 - RW 5 Walikota Surabaya 2017
14 Kel. Tambak Wedi RT 8 - RW 3 Walikota Surabaya 2017
15 Kel. Keputih RT 7 - RW 8 Walikota Surabaya 2017
16 Kel. Lontar RT 4 - RW 14 Walikota Surabaya 2017
17 Kel. Banyu Urip RT 7 - RW 9 Walikota Surabaya 2017
18 Kel. Medokan Semampir RT 4 - RW 2 Walikota Surabaya 2017
19 Kel. Pakis RT 3 - RW 2 Walikota Surabaya 2017
20 Kel. Sawunggaling RT 5 - RW 8 Walikota Surabaya 2017
21 Kel. Kebonsari RT 6 - RW 1 Walikota Surabaya 2017
22 Kel. Ploso RT 5 - RW 7 Walikota Surabaya 2017
23 Kel. Tembok Dukuh RT 12-RW 10 Walikota Surabaya 2017
24 Kel. Tegalsari RT 10 - RW 6 Walikota Surabaya 2017
25 Kel. Perak Timur RT 12 - RW 3 Walikota Surabaya 2017
26 Kel. Dupak RT 8 - RW Walikota Surabaya 2017
27 Kel. Darmo RT 8 - RW 9 Walikota Surabaya 2017
28 Kel. Lakarsantri RT 2 - RW 4 Walikota Surabaya 2017
29 Kel. Jeruk RT 4 - RW 3 Walikota Surabaya 2017
30 Kel. Dukuh Pakis RT 9 - RW 3 Walikota Surabaya 2017
31 Kel. Tambak Wedi RT 12 - RW 1 Walikota Surabaya 2017
32 Kel. Pacar Keling RT 8 - RW 11 Walikota Surabaya 2017
33 Kel. Perak Timur RT 11 - RW 3 Walikota Surabaya 2017
34 Kel. Tegalsari RT 1 - RW 5 Walikota Surabaya 2017
35 Kel. Genteng RT 1 - RW 8 Walikota Surabaya 2017
36 Kel. Babat Jerawat RT 1 - RW 2 Walikota Surabaya 2017
37 Kel. Wonokromo RT 12 - RW 7 Walikota Surabaya 2017
38 Kel. Dukuh Setro RT 4 - RW 2 Walikota Surabaya 2017
39 Kel. Babat Jerawat RT 2 - RW 2 Walikota Surabaya 2017
40 Kel. Sememi RT 3 - RW 2 Walikota Surabaya 2017
41 Kel. Kandangan RT 11 - RW 2 Walikota Surabaya 2017
42 Kel. Pucang Sewu RT 5 - RW 5 Walikota Surabaya 2017
43 Kel. Menur Pumpungan RT 1 - RW 10 Walikota Surabaya 2017
44 Kel. Manukan Kulon RT 6 - RW 5 Walikota Surabaya 2017
45 Kel. Karang Pilang RT 5 - RW 4 Walikota Surabaya 2017
L - 527

Pemberi Tahun
No. Kelurahan RT-RW
Penghargaan Penghargaan
Lampiran
(1) (2) (3) (4) (5)
46 Kel. Banyu Urip RT 6 - RW 7 Walikota Surabaya 2017 A
47 Kel. Siwalankerto RT 4 - RW 5 Walikota Surabaya 2017
48 Kel. Mojo RT 4 - RW 4 Walikota Surabaya 2017
49 Kel. Baratajaya RT 8 - RW 3 Walikota Surabaya 2017
50 Kel. Genteng RT 2 - RW Walikota Surabaya 2017
51 Kel. Sukolilo Baru RT 1 - RW 4 Walikota Surabaya 2017
52 Kel. Babat Jerawat RT 5 - RW 11 Walikota Surabaya 2017
53 Kel. Rungkut Menanggal RT 1 - RW 3 Walikota Surabaya 2017
54 Kel. Airlangga RT 4 - RW 1 Walikota Surabaya 2017
55 Kel. Bubutan RT 4 - RW 7 Walikota Surabaya 2017
56 Kel. Rungkut Kidul RT 6 - RW 7 Walikota Surabaya 2017
57 Kel. Ketintang RT 2 - RW 5 Walikota Surabaya 2017
58 Kel. Pagesangan RT 7 - RW 3 Walikota Surabaya 2017
59 Kel. Perak Barat RT 5 - RW 3 Walikota Surabaya 2017
60 Kel. Gundih RT 5 - RW 1 Walikota Surabaya 2017
61 Kel. Rungkut Tengah RT 3 - RW 1 Walikota Surabaya 2017

Keterangan :
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

Tabel 46C. Daftar Pemenang Kampung Bantaran Sungai


Tahun : 2017
Pemberi Tahun
No. Kelurahan RT-RW Alamat
Penghargaan Penghargaan
(1) (2) (3) (4) (5)
Kel. Manyar Jl. Manyar Walikota
1 RT 1 - RW 4 2017
Sabrangan Sabrangan Surabaya
Walikota
2 Kel. Simokerto RT 5 - RW 3 Jl. Kenjeran 2017
Surabaya
Jl. Sidotopo Walikota
3 Kel. Sidotopo RT 3 - RW 5 2017
Sekolahan 7 Surabaya
Walikota
4 Kel. Simokerto RT 7 - RW 4 Jl. Simokerto Gg. 7 2017
Surabaya
Walikota
5 Kel. Pucang Sewu RT 3 - RW 8 Jl. Simokerto Gg. 7 2017
Surabaya
Jl. Sidotopo Walikota
6 Kel. Sidotopo RT 4 - RW 5 2017
Sekolahan 7 Surabaya
528 - L

Pemberi Tahun
No. Kelurahan RT-RW Alamat
Penghargaan Penghargaan
(1) (2) (3) (4) (5)
Jl. Sidotopo Walikota
7 Kel. Sidotopo RT 1 - RW 5 2017
Sekolahan Gg 6 Surabaya
Taman Dupak Walikota
8 Kel. Dupak RT 1 - RW 3 2017
Bandar Rejo Surabaya
Jl. Kalibokor Walikota
9 Kel. Pucang Sewu RT 1 - RW 5 2017
Kencana Gg I Surabaya
Jl. Upajiwo Walikota
10 Kel. Ngagel RT 1 - RW 2 2017
Pengairan Surabaya
Kel. Menur Walikota
11 RT 2 - RW 9 Jl. Menur 2017
Pumpungan Surabaya
Kel. Genting Walikota
12 RT 4 - RW 3 Jl Genting Gang 4 2017
Kalianak Surabaya
Kel. Genting Walikota
13 RT 1 - RW 3 Jl Genting Gang 1 2017
Kalianak Surabaya
Kel. Menur Walikota
14 RT 1 - RW 9 Jl. Menur 2017
Pumpungan Surabaya
Jl. Donorejo Walikota
15 Kel. Kapasan RT 2 - RW 2 2017
(Sebelah Utara) Surabaya
Jl. Sidotopo Walikota
16 Kel. Sidotopo RT 1-RW 11 2017
Sekolahan 6 Surabaya
Kel. Genting Walikota
17 RT 5 - RW 3 Jl Genting Gang 5 2017
Kalianak Surabaya
Kel. Pucang Walikota
18 RT 3 - RW 7 Jl. Kalibokor 2017
Sewu Surabaya
Kel. Klampis Jl. Arif Rahman Walikota
19 RT 1 - RW 5 2017
Ngasem Hakim Surabaya
Kel. Klampis Jl. Arif Rahman Walikota
20 RT 1 - RW 9 2017
Ngasem Hakim Surabaya
Kel. Menur Walikota
21 RT 3 - RW 3 Jl. Menur 2017
Pumpungan Surabaya
Kel. Genting Walikota
22 RT 6 - RW 3 Jl Genting Gang 6 2017
Kalianak Surabaya
Jl. Ngagel Tama
Kel. Pucang Walikota
23 RT 6 - RW 1 Utara - Kalibokor 2017
Sewu Surabaya
Sel
Kel. Genting Walikota
24 RT 2 - RW 3 Jl Genting Gang 3 2017
Kalianak Surabaya
Jl. Sidotopo Walikota
25 Kel. Sidotopo RT 2 - RW 5 2017
Sekolahan Gg 6 Surabaya
Kel. Menur Walikota
26 RT 3 - RW 9 Jl. Menur 2017
Pumpungan Surabaya
L - 529

Pemberi Tahun
No. Kelurahan RT-RW Alamat
Penghargaan Penghargaan
Lampiran
(1) (2) (3) (4) (5)

27 Kel. Kapasan RT 2 - RW 6
Jl. Donorejo Walikota
2017
A
(Sebelah Selatan) Surabaya
Jl. Donorejo Walikota
28 Kel. Sidotopo RT 2 - RW 2 2017
(Sebelah Utara) Surabaya

Keterangan :
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017

Tabel 47. Kegiatan/Program yang Diinisiasi Masyarakat di Kota Surabaya


Tahun : 2017
Waktu
Instansi Kelompok
No. Nama Kegiatan Pelaksanaan
Penyelenggara Sasaran
(bulan/tahun)
(1) (2) (3) (4) (5)
Warga Sekitar
Kerja Bakti Pembersihan Pedagang Pasar
1 Pasar dan 2017
Saluran Pasar Pucang Pucang
Pedagang
Ecopreneur 2017 “Peduli
Sekolah di Kota
2 Lingkungan Hidup plus Tunas Hijau 2017
Surabaya
Belajar Berwirausaha”
Peringatan Hari Peduli Warga Kota
3 Nol Sampah 2017
Sampah Nasional 2017 Surabaya
Surabaya Eco School Sekolah di Kota
4 Tunas Hijau 2017
2017 “Zero Waste” Surabaya
Nol Sampah
Peringatan Hari Bumi Warga Kota
5 dan Bonek 2017
Menanam 500 Mangrove Surabaya
Garis Hijau
Penganugerahan
Sekolah di Kota
6 Pangeran & Puteri Tunas Hijau 2017
Surabaya
Lingkungan Hidup
Lomba Boneka Tangan
Sekolah di Kota
7 “Clean Seas”; Peringatan Tunas Hijau 2017
Surabaya
Hari Sampah Nasional
Pelatihan Pembuatan
Warga dan Siswa
Ecobrick di SMPN 4
8 Nol Sampah Sekolah di Kota 2017
Surabaya dan di Gedung
Surabaya
Siola
Lomba Poster “Clean
Sekolah di Kota
9 Seas” Peringatan Hari Tunas Hijau 2017
Surabaya
Sampah Nasional
530 - L

Waktu
Instansi Kelompok
No. Nama Kegiatan Pelaksanaan
Penyelenggara Sasaran
(bulan/tahun)
Gerebek Pasar “Sampah Warga Kota
10 Tunas Hijau 2017
Organik” Surabaya
Hotel Sheraton; Warga Kota
11 Kampanye “Earth Hour” 2017
Tunas Hijau Surabaya
Gerakan Sejuta Biopori Kwarda Jatim; Siswa/Pramuka di
12 2017
Pramuka Jatim Tunas Hijau Jawa Timur
Ngebor Bareng “Hari Air Sekolah di Kota
13 Tunas Hijau 2017
Sedunia” Surabaya
Lomba Poster
“Konservasi Air”; Sekolah di Kota
14 Tunas Hijau 2017
Peringatan Hari Air Surabaya
Sedunia
Warga Kota
Tanam Mangrove Tunas Hijau; Surabaya yang
15 2017
“Tanam Mangrove” UKMKI Unair peduli lingkungan
pesisir
Tunas Hijau;
Aksi Stop Food Waste Warga Kota
16 Grup 2017
dengan Biopori Surabaya
Accor Hotels
Lomba Poster LH
Sekolah di Kota
17 Sedunia “Menyatu Tunas Hijau 2017
Surabaya
Dengan Alam”
Ngebor Biopori sambil Warga Kota
18 Tunas Hijau 2017
“Ngabuburit” Surabaya
Adopsi Eco-Kampung Warga Kota
19 Tunas Hijau 2017
“Dukuh Jurang Indah” Surabaya
Workshop “ Membuat Warga Kota
20 Tunas Hijau 2017
Video LH dengan HP” Surabaya
Nol Sampah Warga dan Siswa
Clean Up City di Taman dan
21 Sekolah di Kota 2017
Prestasi dan Kali Mas Coca Cola Surabaya
Sosialisasi tentang
Pengolahan Sampah di Warga Rungkut
22 Nol Sampah 2017
Perumahan Rungkut dan Sekitarnya
Mapan
Pendampingan Petani
Tambak Trunodjoyo Petani Tambak
23 Nol Sampah 2017
pembibitan, penanaman, Trunodjoyo
dan olahan mangrove.
Pelestarian Flora dan Warga Nelayan
24 Fauna di wilayah Pesisir Suratno Wonorejo dan 2017
Pantai Timur Surabaya Kota Surabaya
L - 531

Waktu
Instansi Kelompok
No. Nama Kegiatan Pelaksanaan
Penyelenggara Sasaran
(bulan/tahun)
Lampiran
Bekerjasama dengan A
Sampoerna dan IDEPTH Warga Nelayan
25 untuk melakukan Suratno Wonorejo dan 2017
pembibitan dan Kota Surabaya
penanaman mangrove.
Penggiat bank sampah Warga
dan daur ulang sampah Lingkungan
26 Asri Hardini 2017
kering menjadi produk Jojoran dan Kota
layak jual Surabaya
Mengumpulkan puntung Warga
rokok untuk dijadikan Lingkungan
27 Asri Hardini 2017
obat pengganti pestisida Jojoran dan Kota
(penyemprot hama) Surabaya
Warga
Melaksanakan program
Lingkungan
28 pemerintah urban Asri Hardini 2017
Jojoran dan Kota
farming juga hidroponik 
Surabaya
Penggiat pelestarian Warga Kota
29 Sumarni 2017
kebersihan lingkungan Surabaya
Penggiat penyelamat
sungai dengan Warga Kelurahan
30 mewajibkan warga Herismini Manyar Sabrangan 2017
untuk memiliki septic Kota Surabaya
tank
Mencegah pembuangan Warga Kelurahan
31 BAB secara langsung ke Herismini Manyar Sabrangan 2017
sungai Kota Surabaya
Pemberdayaan Warga Kelurahan
32 Lingkungan dengan cara Dwi Wahyuni Wonorejo dan 2017
Kota
Peningkatan Ekonomi Surabaya
Memanfaatkan tanaman
Enceng Gondok yang
Warga Lingkungan
memenuhi saluran
33 Wiwit / Supardi Jl.Kebraon Indah 2017
drainase menjadi
Permai
kerajinan yang
bernilai jual
Pemanfaatan limbah kulit
Warga Lingkungan
34 kerang menjadi kerajinan Mahmudah 2017
Sukolilo Lor
yang bernilai jual
532 - L

Waktu
Instansi Kelompok
No. Nama Kegiatan Pelaksanaan
Penyelenggara Sasaran
(bulan/tahun)
Memanfaatkan tanaman
Enceng Gondok yang
Warga Lingkungan
memenuhi saluran
35 Sri Pondok Benowo 2017
drainase menjadi
Indah
kerajinan yang bernilai
jual
Pemanfaatan kain majun/ Warga Lingkungan
36 Endang 2017
bekas menjadi Keset Jl. Rembang
Memanfaatkan tanaman
Enceng Gondok yang
memenuhi saluran Warga Lingkungan
37 Leny 2017
drainase menjadi Dupak Bangunsari
kerajinan yang
bernilai jual

Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
Dinas Perdagangan Kota Surabaya, 2017
LSM Tunas Hijau, 2017

Tabel 48. Produk Hukum Bidang Pengelolaan Lingkungan Hidup di


Kota Surabaya
Tahun : 2017
Jenis Produk
No. Nomor dan Tahun Tentang
Hukum
(1) (2) (3) (4)
Penyelenggaraan Hari Bebas
1 Peraturan Walikota No. 1 Tahun 2017
Kendaraan Bermotor
Tata Cara Pengenaan Sanksi
Administratif Pelanggaran
Peraturan Daerah Kota Surabaya
2 Peraturan Walikota No. 10 Tahun 2017
Nomor 5 Tahun 2014 Tentang
Pengelolaan Sampah dan
Kebersihan di Kota Surabaya
Tata Cara Penerbitan Izin Kegiatan
3 Peraturan Walikota No. 33 Tahun 2017
Usaha Pengelolaan Sampah
L - 533

Jenis Produk
No. Nomor dan Tahun Tentang
Hukum
Lampiran
Perubahan Atas Peraturan
Walikota Surabaya Nomor 33 A
4 Peraturan Walikota No. 41 Tahun 2017 Tahun 2017 Tentang Tata Cara
Penerbitan IzinKegiatan Usaha
Pengelolaan Sampah
Retribusi Pengelolaan Limbah
5 Peraturan Daerah No. 1 Tahun 2016
Cair Dalam Bentuk Tinja
Penyelenggaraan Bengkel Umum
6 Peraturan Daerah No. 2 Tahun 2016 Kendaraan Bermotor
Di Kota Surabaya
Perubahan Atas Peraturan Daerah
7 Peraturan Daerah No. 4 Tahun 2016 Nomor 8 Tahun 2010 Tentang
Retribusi Gangguan
Pengelolaan Kualitas Air Dan
8 Peraturan Daerah No. 12 Tahun 2016
Pengendalian Air Limbah
Peta Rincian Rencana Tata Ruang
9 Peraturan Walikota No. 4 Tahun 2016
Kota Surabaya
Perubahan Atas Peraturan
Walikota Surabaya Nomor 1
Tahun 2015 Tentang Jenis Usaha
Dan/Atau Kegiatan Yang Wajib
10 Peraturan Walikota No. 6 Tahun 2016
Dilengkapi Upaya Pengelolaan
Lingkungan (UKL) dan Upaya
Pemantauan Lingkungan Hidup
(UPL)
Tata Cara Penyerahan Prasarana,
Sarana Dan Utilitas Pada Kawasan
11 Peraturan Walikota No. 14 Tahun 2016 Industri, Perdagangan, Perumahan
Dan Permukiman Kepada
Pemerintah Daerah
Perubahan Kedua Atas Peraturan
Walikota Surabaya Nomor 1 Tahun
2015 Tentang Jenis Usaha Dan/
Atau Kegiatan Yang Wajib
12 Peraturan Walikota No. 21 Tahun 2016
Dilengkapi Upaya Pengelolaan
Lingkungan (UKL) dan Upaya
Pemantauan Lingkungan Hidup
(UPL)
Kedudukan, Susunan Organisasi,
Uraian Tugas Dan Fungsi Serta
13 Peraturan Walikota No. 58 Tahun 2016
Tata Kerja Dinas Lingkungan
Hidup Kota Surabaya
14 Peraturan Walikota No. 74 Tahun 2016 Izin Lingkungan
534 - L

Jenis Produk
No. Nomor dan Tahun Tentang
Hukum
Perubahan Atas Peraturan
Walikota Surabaya Nomor 66
Tahun 2015 Tentang Tata Cara
15 Peraturan Walikota No. 99 Tahun 2016
Pengenaan Sanksi Administratif
Di Bidang Perlindungan Dan
Pengelolaan Lingkungan Hidup

Keterangan :
Sumber : Bagian Hukum Kota Surabaya, 2017

Tabel 48A. Produk Hukum Bidang Pengelolaan Lingkungan Hidup 2002-


2015 Kota Surabaya
Tahun: 2017
Jenis Produk
No. Nomor Tahun Tentang
Hukum
(1) (2) (3) (4) (5)
1 Peraturan Daerah 7 2002 Pengelolaan RTH
2 Peraturan Daerah 16 2003 Pengelolaan Air Bawah Tanah
Pengelolaan Kualitas Air dan
3 Peraturan Daerah 2 2004
Pengendalian Pencemaran Air
4 Peraturan Daerah 3 2008 Pengendalian Pencemaran Udara
Kawasan Tanpa Rokok Dan Kawasan
5 Peraturan Daerah 5 2008
Terbatas Merokok
Retribusi Pelayanan Persampahan /
6 Peraturan Daerah 10 2012
Kebersihan
Penyelenggaraan Ketertiban Umum
dan Ketentraman Masyarakat (Tert-
7 Peraturan Daerah 2 2014
ib sungai, saluran, kolam dan lepas
pantai)
Pengelolaan Sampah dan
8 Peraturan Daerah 5 2014
Kebersihan di Kota Surabaya
RTRW Kota Surabaya Tahun
9 Peraturan Daerah 12 2014
2014-2034
10 Peraturan Daerah 15 2014 Hutan Kota
Perubahan Atas Peraturan Daerah
Kota Surabaya Nomor 19 Tahun
11 Peraturan Daerah 17 2014 2012 Tentang Perusahaan Daerah
Taman Satwa Kebun Binatang
Surabaya
12 Peraturan Daerah 19 2014 Perlindungan Pohon
L - 535

Jenis Produk
No. Nomor Tahun Tentang
Hukum
Lampiran
Pelaksanaan Perda Kota Surabaya
13 Peraturan Walikota 25 2009
No.5 Th. 2008 tentang Kawasan A
Tanpa Rokok dan Kawasan Terbatas
Merokok
Pelaksanaan Peraturan Daerah Kota
14 Peraturan Walikota 74 2011 Surabaya Nomor 4 tahun 2010
tentang Izin gangguan
Tata Cara Penyerahan Prasarana,
Sarana Dan Utilitas Pada Kawasan
15 Peraturan Walikota 75 2012 Industry, Perdagangan, Perumahan
Dan Permukiman Kepada
Pemerintah Daerah
Perubahan Pertama Peraturan
16 Peraturan Walikota 57 2013 Wali Kota Surabaya Nomor 75
Tahun 2012
Penyelenggaraan Hari bebas
17 Peraturan Walikota 74 2013
Kendaraan Bermotor
Perubahan Atas Peraturan Walikota
Surabaya Nomor 74 tahun 2013
18 Peraturan Walikota 24 2014
tentang Penyelenggaraan Hari Bebas
Kendaraan Bermotor
Perubahan Kedua Peraturan
19 Peraturan Walikota 36 2014 Wali Kota Surabaya Nomor 75
Tahun 2012
Tata cara pengenaan Sanksi
Administratif di Bidang
20 Peraturan Walikota 66 2015
Perlindungan dan Pengelolaan
Lingkungan Hidup
Peningkatan Kesehatan Masyarakat
21 Surat Edaran 310 2015 (Penyelenggaran Sanitasi Total
Berbasis Masyarakat)

Keterangan:
Sumber: Bagian Hukum Kota Surabaya, 2017
536 - L

Tabel 49. Anggaran Pengelolaan Lingkungan Hidup di Kota Surabaya


Tahun: 2017
Jumlah Anggaran Jumlah Anggaran
Sumber Peruntukan
No. Tahun Sebelumnya Tahun Berjalan
Anggaran Anggaran
(Rp) (Rp)
(1) (2) (3) (4) (5)
Program Pengendalian
1 APBD 485.474.207.171,00 -
Banjir
Program Pengelolaan
2 APBD dan Pembangunan 258.423.411.839,00 277.899.247.730,00
Jalan dan Jembatan
Program Pencegahan
3 APBD dan Penanggulangan 34.209.688.849,00 -
Kebakaran
Program Perumahan
4 APBD 360.638.514.422,00 419.428.582.627,00
dan Permukiman
Program Utilitas
5 APBD 178.136.445.740,00 1.061.910.686,00
Perkotaan
Program Penataan
6 APBD 23.518.575.662,00 -
Ruang
Program
7 APBD Pengembangan 178.096.914.564,00 -
Sistem Transportasi
Program Pengelolaan
8 APBD 287.149.435.342,00 326.824.081.701,00
Kebersihan Kota
Program Pengelolaan
9 APBD 138.171.660.852,00 -
RTH
Program Pengelolaan
Energi Baru
10 APBD 1.655.465.615,00 -
Terbarukan dan
Konservasi Energi
Program
Pengendalian
11 APBD Pencemaran dan 13.630.046.316,00 -
Perusakan
Lingkungan Hidup
Program Pelayanan
12 APBD dan Rehabilitasi 155.919.991.123,00 175.571.103.674,00
Kesejahteraan Sosial
Program Peningkatan
Ketahanan Pangan
13 APBD 775.990.040,00 -
(Pertanian/
Perkebunan)
L - 537

Jumlah Anggaran Jumlah Anggaran


Sumber Peruntukan
No. Tahun Sebelumnya Tahun Berjalan
Anggaran Anggaran
(Rp) (Rp)
Lampiran
Program A
14 APBD Penanggulangan - 124.923.873.009,00
Bencana
Program
Pengembangan dan
15 APBD - 414.703.501.940,00
Pengelolaan Sistem
Drainase Kota
Program
Pembangunan
16 APBD - 7.581.458.657,00
Jaringan Air Bersih
Perkotaan
Program Perencanaan
17 APBD - 6.580.862.558,00
Ruang Kota
Program Pemanfaatan
18 APBD dan Pengendalian Tata - 7.355.785.356,00
Ruang Kota
Program Pengelolaan
19 APBD dan Peningkatan - 105.689.359.498,00
Ruang Terbuka Hijau
Program
Pengendalian dan
20 APBD - 9.341.620.570,00
Pengawasan Dampak
Lingkungan
Program Upaya
21 APBD - 543.614.217,00
Konservasi Energi
Program
Pengembangan dan
22 APBD - 3.292.912.663,00
Pemanfaatan Energi
Alternatif
Program Peningkatan
23 APBD Sistem Manajemen - 191.006.738.138,00
Transportasi
Program
Pengembangan Sistem
24 APBD - 47.056.888.678,00
Transportasi
Berkelanjutan

Keterangan:
Sumber : Badan Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya, 2017
538 - L

Tabel 50. Jumlah Personil Lembaga Pengelola Lingkungan Hidup menurut


Tingkat Pendidikan di Kota Surabaya
Tahun : 2017

No. Tingkat Pendidikan Laki-laki Perempuan Jumlah


(1) (2) (3) (4) (5)
1. Doktor (S3) 0 0 0
2. Master (S2) 2 2 4
3. Sarjana (S1) 9 25 34
4. Diploma (D3/D4) 0 2 2
5. SLTA 11 1 12
Jumlah 22 30 52
Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017

Tabel 50A. Jumlah Personil Lembaga Pengelola Lingkungan Hidup menurut


Tingkat Pendidikan pada Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau di
Kota Surabaya
Tahun : 2017

No. Tingkat Pendidikan Jumlah


(1) (2) (5)
1. Doktor (S3) 0
2. Master (S2) 4
3. Sarjana (S1) 33
4. Diploma (D3/D4) 10
5. SLTA 169
Jumlah 216
Keterangan :
Sumber : Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya, 2017
L - 539

Tabel-51. Jumlah Staf Fungsional Bidang Lingkungan dan Staf yang telah
Mengikuti Diklat di Kota Surabaya
Tahun : 2017 Lampiran
Jumlah Staf yang
A
Staf Fungsional
Nama Sudah Diklat
No.
Instansi Jabatan Laki - Laki -
Laki Perempuan Laki Perempuan
Fungsional
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)
Fungsional
Pengendalian
1 0 0 0
Dampak
Dinas Lingkungan
1 Lingkungan Fungsional
Hidup Pengawas
1 0 0 0
Lingkungan
Hidup Pertama
Staf 0 0 16 17

Keterangan :
Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kota Surabaya, 2017
540 - L

Tabel 52. Produk Domestik Bruto Atas Dasar Harga Berlaku di


Kota Surabaya
Tahun : 2017

No. Uraian 2011 2012


(1) (2) (3) (4)
Pertanian 460.810,38 523.828,09
a. Pertanian Sempit    
- Tanaman Bahan Makanan 45.520,85 48.149,64
- Tanaman Perkebunan 0,00 0,00
1.
- Peternakan dan
Hasil-hasilnya 21.269,72 22.753,36
b. Kehutanan 0,00 0,00
c. Perikanan 394.019,81 452.925,08
Pertambangan dan
2.
Penggalian 18.135,11 19.364,43
3. Industri Pengolahan 50.544.589,64 57.162.324,84
4. Listrik, Gas dan Air Bersih 2.855.760,66 2.981.830,61
5. Bangunan 27.121.124,20 29.895.785,90
Perdagangan, Hotel dan
6.
Restoran 112.288.069,72 124.171.401,56
Pengangkutan dan
7.
Komunikasi 27.377.238,58 31.119.333,46
Keuangan, Persewaan, dan
8.
Jasa Perusahaan 24.843.905,04 28.844.716,25
9. Jasa-Jasa 16.262.709,03 18.462.218,68
PRODUK DOMESTIK BRUTO 261.772.342,36 293.180.803,82
PRODUK DOMESTIK BRUTO
TANPA GAS 261.772.342,36 293.180.803,82

Keterangan : “-” Tidak terdapat data karena pada tahun tersebut data telah dikonversi
menggunakan tahun dasar 2010
Sumber : Badan Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya, 2017

Tabel 52A. Produk Domestik Bruto Atas Dasar Harga Berlaku Tahun
Dasar 2010 di Kota Surabaya
Tahun : 2017

No. Kategori Uraian 2013


(1) (2) (3) (4)
1 A Pertanian, Kehutanan, dan Perikanan 607.877,30
L - 541

Lampiran
A
2013 2014 2015 2016 2017
(5) (6) (7) (8) (9)
607.866,75 671.564,32 - - -
         
50.676,35 55.229,96 - - -
0,00 0,00 - - -

24.872,15 27.217,11 - - -
0,00 0,00 - - -
532.318,25 589.117,25 - - -

21.401,47 24.336,14 - - -
62.295.293,59 70.661.843,08 - - -
2.494.604,27 2.550.956,58 - - -
33.747.471,58 37.891.835,80 - - -

139.151.394,72 154.029.754,99 - - -

35.282.013,76 39.065.563,21 - - -

33.717.484,63 37.537.111,12 - - -
20.608.598,82 22.640.175,08 - - -
327.926.129,59 365.073.140,32 - - -

327.926.129,59 365.073.140,32 - - -

2014 2015 2016


(5) (6) (7)
671.441,50 746.575,00 808.811,90
542 - L

No. Kategori Uraian 2013


2 B Pertambangan dan Penggalian 21.401,50
3 C Industri Pengolahan 62.295.293,60
4 D Pengadaan Listrik, Gas 1.951.115,40
5 E Pengadaan Air 543.488,90
6 F Konstruksi 33.623.371,00
Perdagangan Besar dan Eceran, dan
7 G 92.633.744,40
Reparasi Mobil dan Sepeda Motor
8 H Transportasi dan Pergudangan 16.243.530,70
Penyediaan Akomodasi dan Makan
9 I 46.517.650,30
Minum
10 J Informasi dan Komunikasi 19.038.483,00
11 K Jasa Keuangan 16.897.668,30
12 L Real Estate 8.747.166,70
13 M, N Jasa Perusahaan 8.072.649,60
Administrasi Pemerintahan,
14 O 4.966.805,20
Pertahanan dan Jaminan Sosial Wajib
15 P Jasa Pendidikan 8.329.240,00
16 Q Jasa Kesehatan dan Kegiatan Sosial 2.472.708,30
17 R, S, T, U Jasa lainnya 4.839.845,20
PRODUK DOMESTIK BRUTO 327.802.039,60
PRODUK DOMESTIK BRUTO TANPA GAS 327.802.039,60
Keterangan :
Sumber : Badan Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya, 2017

Tabel-53. Produk Domestik Bruto Atas Dasar Harga Konstan


di Kota Surabaya
Tahun : 2017

No. 2011 2012


(1) (2) (3) (4)
Pertanian 440.989,17 467.099,53
a. Pertanian Sempit
- Tanaman Bahan Makanan 43.135,47 43.892,08
1. - Tanaman Perkebunan 0,00 0,00
- Peternakan dan
Hasil-hasilnya 20.070,98 20.365,65
b. Kehutanan 0,00 0,00
L - 543

2014 2015 2016


Lampiran
24.336,10 26.941,90 29.145,20
70.956.473,90 78.134.471,10 85.213.283,80 A
2.001.207,80 2.093.847,80 2.144.720,80
572.049,40 626.533,30 678.586,70
37.876.186,50 40.626.350,00 45.103.247,10
99.966.844,30 111.677.560,30 124.579.579,50
19.016.375,30 21.370.858,80 23.647.508,70
54.062.910,60 61.613.863,00 70.854.863,30
20.137.828,30 22.165.986,70 24.457.105,40
19.275.906,50 21.649.835,20 24.105.835,20
9.372.176,50 10.706.034,40 11.614.141,30
8.889.028,20 9.852.481,80 10.926.169,80
5.071.610,60 5.602.249,00 6.221.289,50
9.259.950,70 10.156.316,50 11.036.182,80
2.814.318,80 3.089.796,00 3.389.778,00
5.382.299,40 6.092.795,20 6.676.541,90
365.350.944,40 406.223.496,20 451.486.791,00
365.350.944,40 406.223.496,20 451.486.791,00

2013 2014 2015 2016 2017


(5) (6) (7) (8) (9)
504.369,83 522.264,93 - - -
     
43.380,59 43.964,67 - - -
0,00 0,00 - - -

20.513,96 20.734,54 - - -
0,00 0,00 - - -
544 - L

c. Perikanan 377.782,71 402.841,79


Pertambangan dan
2.
Penggalian 17.134,02 17.440,27
3. Industri Pengolahan 47.601.826,02 51.100.743,74
4. Listrik, Gas dan Air Bersih 2.279.707,21 2.104.196,10
5. Bangunan 25.457.716,97 27.182.986,45
Perdagangan, Hotel dan
6.
Restoran 106.675.320,95 114.122.587,43
Pengangkutan dan
7.
Komunikasi 26.452.798,52 29.070.778,39
Keuangan, Persewaan, dan
8.
Jasa Perusahaan 23.325.089,82 25.377.303,21
9. Jasa-Jasa 15.436.065,46 16.448.945,58
PRODUK DOMESTIK BRUTO 247.686.648,14 265.892.080,70
PRODUK DOMESTIK BRUTO
TANPA GAS 247.686.648,14 265.892.080,70

Keterangan : “-” Tidak terdapat data karena pada tahun tersebut data telah dikonversi
menggunakan tahun dasar 2010
Sumber : Badan Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya, 2017

Tabel 53A. Produk Domestik Bruto Atas Dasar Harga Konstan Tahun
Dasar 2010 di Kota Surabaya
Tahun : 2017

No. Kategori Uraian 2013


(1) (2) (3) (4)
1 A Pertanian, Kehutanan, dan Perikanan 504.372,50
2 B Pertambangan dan Penggalian 18.095,30
3 C Industri Pengolahan 54.429.331,20
4 D Pengadaan Listrik, Gas 1.610.562,40
5 E Pengadaan Air 470.737,00
6 F Konstruksi 29.357.611,80
G Perdagangan Besar dan Eceran, dan
7 82.675.259,20
Reparasi Mobil dan Sepeda Motor
8 H Transportasi dan Pergudangan 13.686.396,10
I Penyediaan Akomodasi dan Makan
9 39.334.025,30
Minum
10 J Informasi dan Komunikasi 18.494.072,80
11 K Jasa Keuangan 13.778.309,00
12 L Real Estate 7.747.001,10
L - 545

440.475,27 457.565,71 - - -
Lampiran
18.095,32 18.674,88 - - -
54.450.456,32 59.358.226,45 - - -
A
2.081.299,47 2.043.499,24 - - -
29.357.611,77 31.368.882,67 - - -

122.009.284,52 129.214.597,61 - - -

32.181.006,58 34.545.129,08 - - -

28.111.649,76 30.118.616,47 - - -
17.343.458,46 18.118.114,87 - - -
286.057.232,03 305.308.006,20 - - -

286.057.232,03 305.308.006,20 - - -

2014 2015 2016


(5) (6) (7)
522.314,90 546.940,30 570.789,40
18.674,90 19.418,10 20.028,10
59.944.233,70 63.467.797,30 66.582.825,60
1.579.911,80 1.530.668,40 1.514.658,20
474.293,70 498.808,20 528.322,40
31.355.927,30 32.250.136,20 33.864.739,10
86.711.515,10 92.084.794,20
97.443.597,60
14.843.763,20 15.797.144,70 16.569.183,70
42.503.082,60 45.918.309,10
49.881.297,70
19.701.365,90 20.958.313,00 22.421.127,20
14.851.437,00 15.964.079,10 17.184.185,50
8.264.384,50 8.683.388,80 9.145.630,80
546 - L

13 M, N Jasa Perusahaan 6.586.339,70


O Administrasi Pemerintahan,
14 3.981.240,60
Pertahanan dan Jaminan Sosial Wajib
15 P Jasa Pendidikan 6.758.833,10
16 Q Jasa Kesehatan dan Kegiatan Sosial 2.199.099,40
17 R, S, T, U Jasa lainnya 4.419.444,70
PRODUK DOMESTIK BRUTO 286.060.731,20
PRODUK DOMESTIK BRUTO TANPA GAS 286.060.731,20

Keterangan :
Sumber : Badan Perencanaan Pembangunan Kota Surabaya, 2017
L - 547

7.011.356,20 7.388.567,20 7.761.412,10


3.994.512,40 4.172.196,30 Lampiran
4.384.611,60
7.144.694,90 7.595.525,10 8.052.649,00
A
2.405.595,10 2.502.680,04 2.649.121,80
4.620.617,80 4.836.400,63 5.077.815,00
305.947.580,00 324.215.166,90 343.652.595,00
305.947.580,00 324.215.166,90 343.652.595,00
L - 549

lampiran
b
L - 550

UJI KONSISTENSI PENYUSUNAN DOKUMEN IKPLHD

Daftar
No. Nama Tabel Bab I Bab II
Tabel

Luas Kawasan Lindung Berdasarkan RTRW


1 Tabel 1    
dan Tutupan Lahannya di Kota Surabaya
Luas Ruang Terbuka Hijau Kota Surabaya
2 Tabel 1A    
2011-2016 (Ha)
Luas Taman Aktif dan Pasif Berdasarkan Ka-
3 Tabel 1B    
wasan Kota Surabaya 2015-2016
Luas Taman Aktif dan Taman Pasif di Kota
4 Tabel 1C.    
Surabaya
Luas Wilayah menurut Penggunaan Lahan
5 Tabel 2    
Utama di Kota Surabaya
Luas Lahan Pertanian Sawah Menurut Sistem
6 Tabel 2A    
Pengairan Kota Surabaya
Luas Hutan Berdasarkan Fungsi dan Status di
7 Tabel 3    
Kota Surabaya
8 Tabel 3A Luas Hutan Kota Menurut Lokasi    
Luas Lahan Kritis Di Dalam dan Luar Kawasan
9 Tabel 4    
Hutan di Kota Surabaya (TIDAK ADA)
Evaluasi Kerusakan Tanah di Lahan Kering
10 Tabel 5    
Akibat Erosi Air di Kota Surabaya
Evaluasi Kerusakan Tanah di Lahan Kering di
11 Tabel 6    
Kota Surabaya
Evaluasi Kerusakan Tanah di Lahan Basah
12 Tabel 7    
Kota Surabaya (TIDAK ADA)
Luas dan Kerapatan Tutupan Mangrove di Kota
13 Tabel 8    
Surabaya
14 Tabel 8A Persebaran Mangrove Sejati di Kota Surabaya    
Persebaran Mangrove Asosiasi di Kota Sura-
15 Tabel 8B    
baya
Luas dan Kerusakan Padang Lamun di Kota
16 Tabel 9    
Surabaya (TIDAK ADA)
Luas Tutupan dan Kondisi Terumbu Karang di
17 Tabel 10    
Kota Surabaya (TIDAK ADA)
Luas Perubahan Penggunaan Lahan di Kota
18 Tabel 11    
Surabaya
Luas Perubahan Penggunaan Lahan Perikanan
19 Tabel 11A    
di Kota Surabaya
20 Tabel 12 Jenis Pemanfaatan Lahan di Kota Surabaya    
Jenis Pemanfaatan Lahan Lainnya di Kota
21 Tabel 12A    
Surabaya
Luas Areal dan Produksi Pertambangan
22 Tabel 13 Menurut Jenis Bahan Galian di Kota Surabaya    
(TIDAK ADA)
L - 551

BAB 3
Tata Guna
Kualitas Air
Kualitas Resiko
Perkotaan Bab IV
lampiran
Lahan
P S R P S R
Udara
P S R
Bencana
P S R P S R
b
  √                            

  √                            

  √                            

  √                            

  √                            

  √                            

  √                            

  √                            

  √                            

  √                            

  √                            

  √                            

  √                            

√                              

√                              

  √                            

  √                            

                  √            

                  √            

  √                            

  √                            

  √                            
L - 552

Daftar
No. Nama Tabel Bab I Bab II
Tabel

Realisasi Kegiatan Penghijauan dan Reboisasi


23 Tabel 14    
di Kota Surabaya
Realisasi Kegiatan Penanaman Mangrove oleh
24 Tabel 14A Institusi Pendidikan, BUMN, Swasta dan Berb-    
agai Komunitas
25 Tabel 15 Kondisi Sungai di Kota Surabaya    
Data Saluran Primer dan Saluran Sekunder
26 Tabel 15A    
Kota Surabaya
Pembangunan Box culvert dan alokasi angga-
27 Tabel 15B    
ran tahun 2016 Kota Surabaya
28 Tabel 15C Flora Fauna Ekosistem Sungai Kota Surabaya    
Kondisi Danau/ Waduk/ Situ/ Embung di Kota
29 Tabel 16    
Surabaya
Inventarisasi Danau/Waduk/Situ/Embung
30 Tabel 16A    
Menurut Fungsi dan Manfaat di Kota Surabaya
31 Tabel 17 Kualitas Air Sungai di Kota Surabaya    
Hasil Analisa Kualitas Air Baku Instalasi Pen-
32 Tabel 17A.    
jernihan Karang Pilang
Hasil Analisa Kualitas Air Baku Instalasi Nga-
33 Tabel 17B.    
gel Tahun 2017
Pembangunan IPAL Komunal, IPAL Puskes-
34 Tabel 17C.    
mas dan MCK Komunal di Kota Surabaya
35 Tabel 17D. Monitoring IPAL Komunal di Kota Surabaya    
36 Tabel 17E. Taman di Sepanjang Sempadan Sungai di Kota    
Kualitas Air Danau/Waduk/Situ/Embung Kota
37 Tabel 18    
Surabaya
Kualitas Air Danau/Situ/Embung Kedurus
38 Tabel 18A untuk Parameter Kimia Tahun 2015-2016 Kota    
Surabaya
39 Tabel 19 Kualitas Air Sumur di Kota Surabaya    
Data Pelanggan PDAM 2011-2015 Kota Sura-
40 Tabel 19A    
baya
Hasil Analisa Kualitas Air Produksi Ngagel I
41 Tabel 19B    
Kota Surabaya
Hasil Analisa Kualitas Air Produksi Ngagel II
42 Tabel 19C    
Kota Surabaya
Hasil Analisa Kualitas Air Produksi Ngagel III
43 Tabel 19D    
Kota Surabaya
Hasil Analisa Kualitas Air Produksi Karang
44 Tabel 19E    
Pilang I Kota Surabaya
Hasil Analisa Kualitas Air Produksi Karang
45 Tabel 19F    
Pilang II Kota Surabaya
L - 553

BAB 3
Tata Guna Kualitas Resiko
Kualitas Air Perkotaan Bab IV
Lahan Udara Bencana lampiran
P S R P S R P S R P S R P S R b
  √ √                          

    √                          

        √                      

  √     √                      

  √     √ √                    

  √     √                      

        √                      

        √                      

        √ √                    

        √                      

        √                      

          √                    

          √                    
          √                    

        √ √                    

        √                      

        √ √                    

        √                      

        √ √                    

        √ √                    

        √ √                    

        √ √                    

        √ √                    
L - 554

Daftar
No. Nama Tabel Bab I Bab II
Tabel

Hasil Analisa Kualitas Air Produksi Karang


46 Tabel 19G    
Pilang III Kota Surabaya
47 Tabel 20 Kualitas Air Laut di Kota Surabaya    
Jumlah Industri Kecil dan Menengah Berdasar-
48 Tabel 20A.    
kan Lokasi di Kota Surabaya
Jumlah Penduduk Pesisir Dengan Akses Sani-
49 Tabel 20B.    
tasi Layak
Jumlah Rumah Tangga dan Fasilitas Tempat
50 Tabel 20C. Buang Air Besar Kecamatan Pesisir Kota    
Surabaya
51 Tabel 20D Kependudukan di Kawasan Pesisir    
Curah Hujan Rata-Rata Bulanan di Kota Sura-
52 Tabel 21 √  
baya
Curah Hujan Maksimum Bulanan di Kota
53 Tabel 21A    
Surabaya
54 Tabel 21B Jumlah Hari Hujan di Kota Surabaya    
Jumlah Rumah Tangga dan Sumber Air Minum
55 Tabel 22    
di Kota Surabaya
Jumlah sarana ledeng yang memenuhi syarat
56 Tabel 22A    
sebagai air minum
Jumlah sarana sumur gali terlindung yang me-
57 Tabel 22B    
menuhi syarat sebagai air minum
Jumlah sarana sumur dengan menggunakan
58 Tabel 22C    
pompa
Jumlah Depo air minum yang memenuhi syarat
59 Tabel 22D    
kesehatan
Rekapitulasi Hasil Pengujian Air Minum Pa-
60 Tabel 22E    
rameter Fisik di Kota Surabaya
Rekapitulasi Hasil Pengujian Air Minum Pa-
61 Tabel 22F    
rameter Kimia di Kota Surabaya
Rekapitulasi Hasil Pengujian Air Minum Pa-
62 Tabel 22G    
rameter Biologi di Kota Surabaya
Rekapitulasi Hasil Pengujian Air Minum Pa-
63 Tabel 22H.    
rameter Kimia An Organik
Jumlah Rumah Tangga dan Fasilitas Tempat
64 Tabel 23    
Buang Air Besar
Jumlah Penduduk Dengan Akses Sanitasi Lay-
65 Tabel 23A    
ak Kota Surabaya
Jumlah Rumah Tangga dan Fasilitas Tempat
66 Tabel 23B. Buang Air Besar tahun 2016-2017 di Kota    
Surabaya
L - 555

BAB 3
Tata Guna Kualitas Resiko
Kualitas Air Perkotaan Bab IV
Lahan Udara Bencana lampiran
P S R P S R P S R P S R P S R b
          √                    

        √ √                    

      √                      

      √                        

      √                      

  √   √                        

        √                      

        √                      

        √                      

      √ √                      

        √                      

        √                      

        √                      

        √                      

        √                      

        √                      

        √                      

        √                      

  √     √                      

  √   √                        

      √                        
L - 556

Daftar
No. Nama Tabel Bab I Bab II
Tabel

Rumah Sehat per puskesmas di tiap kecamatan


67 Tabel 23C    
2016-2017 di Kota Surabaya
Jumlah Penduduk Laki-Laki dan Perempuan
68 Tabel 24 Menurut Tingkatan Pendudukan di Kota Sura- √  
baya
Jumlah Penduduk Laki-Laki dan Perempuan
69 Tabel 24A Menurut Tingkatan Pendidikan Kecamatan    
Pesisir di Kota Surabaya
Jumlah Penduduk Menurut Pekerjaan di Kota
70 Tabel 24B √  
Surabaya
Penduduk Orang Asing Tetap Berdasarkan
71 Tabel 24C Pekerjaan Menurut Kecamatan di Kota Sura- √  
baya
Jenis Penyakit Utama Yang Diderita Penduduk
72 Tabel 25    
di Kota Surabaya
Jenis penyakit akibat sanitasi menurut puskes-
73 Tabel 25A    
mas
Jumlah Rumah Tangga Miskin Menurut Keca-
74 Tabel 26 √  
matan
Jumlah Rumah Tangga Miskin Menurut Keca-
75 Tabel 26A √  
matan Tahun 2015-2017 di Kota Surabaya
Volume Limbah Padat dan Cair berdasarkan
76 Tabel 27    
Sumber Pencemaran di Kota Surabaya
Perkiraan Beban Limbah BOD dan COD ke-
77 Tabel-27A.    
giatan usaha Hotel di Surabaya
Penerbitan Ijin Pembuangan Limbah Cair di
78 Tabel-27B.    
Kota Surabaya Tahun 2015-2017
Suhu Udara Rata-Rata Bulanan di Kota Sura-
79 Tabel 28 √  
baya
Suhu Udara Maksimum Bulanan Kota Suraba-
80 Tabel 28A    
ya
81 Tabel 28B Suhu Udara Minimum Bulanan Kota Surabaya    
Suhu Udara Rata-Rata Tahun 2010-2017 Kota
82 Tabel 28C    
Surabaya
83 Tabel 29 Kualitas Air Hujan di Kota Surabaya    
84 Tabel 29A Kualitas Air Hujan di Surabaya Barat    
85 Tabel 29B Kualitas Air Hujan di Surabaya Selatan    
86 Tabel 29C Kualitas Air Hujan di Surabaya Utara    
87 Tabel 29D Kualitas Air Hujan di Surabaya Timur    
88 Tabel 29E Kualitas udara parameter No2, So2    
89 Tabel-30. Kualitas Udara Ambien di Kota : Surabaya    
L - 557

BAB 3
Tata Guna Kualitas Resiko
Kualitas Air Perkotaan Bab IV
Lahan Udara Bencana lampiran
P S R P S R P S R P S R P S R b
        √               √      

                        √      

        √               √      

                               

                               

              √                

        √                      

        √                      

                               

        √                 √    

                          √    

          √                    

              √                

              √                

              √                

              √                

              √                
              √                
              √                
              √                
              √                
              √                
              √                
L - 558

Daftar
No. Nama Tabel Bab I Bab II
Tabel

Data Uji Emisi Gas Buang Kendaraan Bermo-


90 Tabel 30A    
tor di Kota Surabaya
91 Tabel 30B. Kegiatan Car Free Day 2017    
92 Tabel 30C Pedestrian yang Dibangun 2010-2017    
Data Lokasi ATCS ( Addaptive Traffic Control
93 Tabel-30D.    
System)
Jenis Penyakit Dominan dengan Pencemar
94 Tabel 30E.    
Udara Tahun 2015-2017 di Kota Surabaya
Jumlah Industri Kecil dan Menengah di Kota
95 Tabel 30F    
Surabaya Tahun 2015 2017
Jumlah Hari Berdasarkan ISPU Kota Surabaya
96 Tabel 30G    
Tahun 2012 - 2017
Kualitas Udara Emisi Cerobong Industri Tahun
97 Tabel 30H    
2017
98 Tabel 31 Penggunaan Bahan Bakar di Kota Surabaya    
Penjualan Kendaraan Bermotor di Kota Sura-
99 Tabel 32    
baya
Jumlah Kendaraan menurut Jenis Kendaraan
100 Tabel 32A dan Bahan Bakar yang digunakan di Kota    
Surabaya
Perubahan Penambahan Ruas Jalan di Kota
101 Tabel 33    
Surabaya
102 Tabel 33A Penambahan Panjang Jalan Kota Surabaya    
103 Tabel 34 Dokumen Izin Lingkungan di Kota Surabaya    
Dokumen Izin Lingkungan yang dikeluarkan
104 Tabel 34A    
tahun 2016-2017
Penerbitan Izin IPLC Tahun 2017 Kota Sura-
105 Tabel-34B.    
baya
Perusahaan yang Mendapat Izin Mengelola
106 Tabel 35    
Limbah B3 di Kota Surabaya
Rekap Perusahaan yang Mendapat Izin TPS
107 Tabel 35A    
Limbah B3 2012-2015
Pengawasan Izin Lingkungan (AMDAL, UKL/
108 Tabel 36 UPL, Surat Pernyataan Pengelolaan Lingkun-    
gan (SPPL)) di Kota Surabaya
Pengawasan dan Pengendalian Dampak
109 Tabel 36A    
Lingkungan di Kota Surabaya
Pengawasan dan Pengendalian Dampak
110 Tabel 36B Lingkungan pada Pusat Perbelanjaan di Kota    
Surabaya
Bencana Banjir, Korban, dan Kerugian di Kota
111 Tabel 37    
Surabaya
L - 559

BAB 3
Tata Guna Kualitas Resiko
Kualitas Air Perkotaan Bab IV
Lahan Udara Bencana lampiran
P S R P S R P S R P S R P S R b
                √              

                √              
              √              

              √ √              

              √                

            √ √                

                √              

              √              

            √                  

            √ √                

            √                  

              √                

              √                
  √                            

  √                            

                √              

          √                    

          √                    

          √                    

          √                    

          √                    

                    √          
L - 560

Daftar
No. Nama Tabel Bab I Bab II
Tabel

Genangan pada Sistem Drainase Rayon Wi-


112 Tabel 37A    
yung
113 Tabel 37B Genangan pada sistem drainase Rayon Tandes    
Genangan pada sistem drainase Rayon Gen-
114 Tabel 37C    
teng
Genangan pada sistem drainase Rayon Jam-
115 Tabel 37D    
bangan
116 Tabel 37E Genangan pada sistem drainase Rayon Gubeng    
Hasil Pengerukan (Truk) / Jumlah Ritasi Tahun
117 Tabel 37F    
2017
Bencana Kekeringan, Luas, dan Kekeringan di
118 Tabel 38    
Kota Surabaya (Tidak Ada)
Bencana Kebakaran Hutan/Lahan, Luas, dan
119 Tabel 39    
Kerugian di Kota Surabaya (Tidak Ada)
Bencana Kebakaran Lahan Pemukiman/Per-
120 Tabel 39A    
tokoan di Kota Surabaya
Bencana Kebakaran Berdasarkan Jenis Keba-
121 Tabel 39B    
karan di Kota Surabaya
Data Jumlah Kebakaran Kota Surabaya Tahun
122 Tabel 39C    
2014-2017 di Kota Surabaya
Data Jumlah Sumur Kebakaran di Kota Sura-
123 Tabel 39 D    
baya
Bencana Alam Tanah Longsor dan Gempa
124 Tabel 40 Bumi, Korban, Kerugian di Kota Surabaya    
(Tidak Ada)
Luas Wilayah, Jumlah Penduduk, Pertumbu-
125 Tabel 41 han Penduduk dan Kepadatan Penduduk Kota √  
Surabaya
Luas Wilayah, Jumlah Penduduk dan Jumlah
126 Tabel 41A √  
KK per Kecamatan
Jumlah Pasangan Usia Subur dan Wanita Usia
127 Tabel 41B √  
Subur di Kota Surabaya
128 Tabel 41C Jumlah Migrasi Penduduk Kota Surabaya √  
Jumlah Penduduk Laki-laki dan Perempuan di
129 Tabel 41D √  
Kota Surabaya
Penduduk Laki-Laki dan Golongan Umur
130 Tabel 41E √  
Menurut Kecamatan di Kota Surabaya
Jumlah Kelahiran dan Kematian per Keca-
131 Tabel 41F √  
matan di Kota Surabaya
Tren Pertumbuhan Jumlah Penduduk Tahun
132 Tabel 41G √  
2014-2017 Kota Surabaya
L - 561

BAB 3
Tata Guna Kualitas Resiko
Kualitas Air Perkotaan Bab IV
Lahan Udara Bencana lampiran
P S R P S R P S R P S R P S R b
                    √          

                    √          

                    √          

                    √          

                    √          

          √         √          

                    √          

                    √          

              √     √          

              √     √          

              √     √          

                    √          

                    √          

      √           √     √      

                               

      √                        

                               

                               

                               

                               

                               
L - 562

Daftar
No. Nama Tabel Bab I Bab II
Tabel

Perkiraan Jumlah Timbulan Sampah per Hari


133 Tabel 42    
di Kota Surabaya
Perkiraan Jumlah Timbulan Sampah Terangkut
134 Tabel-42A.    
ke TPA di Kota : Surabaya
135 Tabel-42B. Komposisi Sampah di Kota : Surabaya    
Timbulan Sampah Berdasarkan Sumber di
136 Tabel-42C.    
Kota : Surabaya
Depo Lokasi Penampungan Sementara Kota
137 Tabel-42D.    
Surabaya
138 Tabel-42E. Fasilitas Pemrosesan Sampah di Kota Surabaya    
Rekapitulasi Jumlah Sampah dan Penghematan
139 Tabel-42F.    
yang Tidak Masuk Ke TPA Kota Surabaya
Penghematan dari Pengomposan dan Pengolah-
140 Tabel-42G.    
an Sampah Pasar Kota Surabaya
Penghematan dari Pemilahan Sampah di Super
141 Tabel-42H.    
Depo Sutorejo Kota Surabaya
Penghematan Dari Pemilahan Sampah di PDU
142 Tabel-42I.    
Jambangan Kota Surabaya
Penghematan dari Pemilahan Sampah di Pemi-
143 Tabel-42J.    
lahan Bratang Kota Surabaya
Potensi Pembangkit Listrik Tenaga Sampah di
144 Tabel-42K.    
Kota Surabaya
145 Tabel-42L. Bank Sampah di Kota Surabaya    
Penghematan dari Pemilahan Sampah di Bank
146 Tabel-42M.    
Sampah Induk Kota Surabaya
Usaha Mikro Kecil dan Menengah Berbahan
147 Tabel-42N.    
Dasar Daur Ulang di Kota : Surabaya
Kegiatan Fisik Lainnya oleh instansi di Kota
148 Tabel 43    
Surabaya
Kegiatan Pembuatan Lubang Biopori oleh
149 Tabel 43A    
Instansi dan Masyarakat di Kota Surabaya
Status Pengaduan Masyarakat di Kota Suraba-
150 Tabel 44    
ya
Jumlah Pengaduan Berdasarkan Jenis Kasus
151 Tabel 44A    
Tahun 2015-2017 di Kota Surabaya
Jumlah Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM)
152 Tabel 45    
Lingkungan Hidup di Kota Surabaya
Organisasi Lain yang Bergerak di Lingkungan
153 Tabel 45A    
Hidup di Kota Surabaya
154 Tabel 46 Penerima Penghargaan Lingkungan Hidup    
155 Tabel-46A. Daftar Pemenang Surabaya Green And Clean    
L - 563

BAB 3
Tata Guna Kualitas Resiko
Kualitas Air Perkotaan Bab IV
Lahan Udara Bencana lampiran
P S R P S R P S R P S R P S R b
                          √    

                          √    

                          √    

                          √    

                          √    

                          √    

                          √    

                          √    

                          √    

                          √    

                          √    

                            √  

                            √  

                          √    

                            √  

                              √

                      √        

                √            

              √                

                              √

                              √

                              √
                            √  
L - 564

Daftar
No. Nama Tabel Bab I Bab II
Tabel

156 Tabel-46B. Daftar Pemenang Merdeka Dari Sampah    


157 Tabel-46C. Daftar Pemenang Kampung Bantaran Sungai    
Kegiatan/Program yang Diinisiasi Masyarakat
158 Tabel 47    
di Kota Surabaya
Kegiatan Terkait Lingkungan Hidup yang
159 Tabel 47A    
dilakukan LSM dan Sekolah
Produk Hukum Bidang Pengelolaan Lingkun-
160 Tabel 48    
gan Hidup di Kota Surabaya
Peraturan Daerah Bidang Pengelolaan
161 Tabel 48A    
Lingkungan Hidup 2002-2015 Kota Surabaya
Anggaran Pengelolaan Lingkungan Hidup di
162 Tabel 49    
Kota Surabaya
Jumlah Personil Lembaga Pengelola Lingkun-
163 Tabel 50 gan Hidup menurut Tingkat Pendidikan di Kota    
Surabaya
Jumlah Personil Lembaga Pengelola Lingkun-
gan Hidup menurut Tingkat Pendidikan pada
164 Tabel 50A    
Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau
Kota Surabaya
Jumlah Staf Fungsional Bidang Lingkungan
165 Tabel 51 dan Staf yang telah mengikuti Diklat di Kota    
Surabaya
Produk Domestik Bruto Atas Dasar Harga Ber-
166 Tabel 52 √  
laku di Kota Surabaya
Produk Domestik Bruto Atas Dasar Harga Ber-
167 Tabel 52A √  
laku Tahun Dasar 2010 di Kota Surabaya
Produk Domestik Bruto Atas Dasar Harga
168 Tabel 53 √  
Konstan di Kota Surabaya
Produk Domestik Bruto Atas Dasar Harga
169 Tabel 53A √  
Konstan Tahun Dasar 2010 di Kota Surabaya
L - 565

BAB 3
Tata Guna Kualitas Resiko
Kualitas Air Perkotaan Bab IV
Lahan Udara Bencana lampiran
P S R P S R P S R P S R P S R b
                            √  
                            √  

                              √

                              √

          √                    

                              √

                              √

                              √

                              √

                              √

                        √      

                        √      

                               

                               
L - 566
L - 567

lampiran
C
L - 568

LAMPIRAN
PERHITUNGAN INDEKS KUALITAS LINGKUNGAN HIDUP (IKLH)
KOTA SURABAYA TAHUN 2017

Indeks Kualitas Lingkungan Hidup (IKLH) bertujuan memberikan informasi


tentang kondisi lingkungan hidup menggunakan kualitas air sungai, kualitas udara,
dan tutupan vegetasi sebagai indikator. Selain itu, IKLH juga digunakan sebagai
sarana untuk mengevaluasi efektivitas program-program pengelolaan lingkungan
hidup. Peranan Indeks kualitas lingkungan hidup dalam pemerintahan diantaranya :
• Membantu perumusan kebijakan;
• Membantu dalam mendesain program lingkungan;
• Mempermudah komunikasi dengan publik sehubungan dengan kondisi
lingkungan
Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah
mengamanatkan bahwa urusan lingkungan hidup merupakan salah satu urusan yang
diserahkan kepada daerah. Dengan adanya indeks kualitas lingkungan terutama
yang berbasis daerah, diharapkan dapat menjadi masukan bagi para pengambil
keputusan, baik di tingkat pusat maupun daerah, untuk menentukan arah kebijakan
pengelolaan lingkungan di masa depan.
Struktur IKLH terdiri dari tiga indikator yaitu Indeks Kualitas Air Sungai
(IKA), Indeks Kualitas Udara (IKU), dan Indeks Tutupan Hutan (ITH). Ketiga
indikator tersebut dianggap mempunyai tingkat kepentingan yang berbeda untuk
setiap daerah dimana keseimbangan antar indikator tersebut mewakili green issues
(isu hijau). Perhitungan indeks kualitas lingkungan hidup Kota Surabaya tahun
2017 adalah sebagai berikut :

1. INDEKS KUALITAS AIR SUNGAI (IKA)


Air, terutama air sungai mempunyai peranan yang sangat strategis dalam
kehidupan manusia dan makhluk hidup lainnya. Selain itu, air sungai juga menjadi
sumber air baku untuk berbagai kebutuhan lainnya seperti industri, pertanian, dan
pembangkit tenaga listrik. Di pihak lain, sungai juga dijadikan tempat pembuangan
berbagai macam limbah sehingga tercemar.
Perhitungan indeks untuk indikator kualitas air sungai dilakukan berdasarkan
Keputusan Menteri Negara Lingkungan Hidup Nomor 115 Tahun 2003 tentang
Pedoman Penentuan Status Mutu Air. Dalam pedoman tersebut dijelaskan antara
lain mengenai penentuan status mutu air dengan metode indeks pencemaran
(Pollution Index – PI).
L - 569

Menurut definisinya, PI adalah indeks pencemaran bagi peruntukan j yang


merupakan fungsi dari Ci/Lij, dimana Ci menyatakan konsentrasi parameter kualitas
air i dan Lij menyatakan konsentrasi parameter kualitas air i yang dicantumkan lampiran
dalam baku peruntukan air j. Dalam hal ini, peruntukan yang akan digunakan C
adalah klasifikasi mutu air kelas II berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 82
Tahun 2001 tentang Pengelolaan Kualitas Air dan Pengendalian Pencemaran Air.
Formula perhitungan Indeks Kualitas Air Sungai (IKA) adalah sebagai berikut :

Dimana :

adalah nilai maksimum dari Ci/Lij

adalah nilai rata-rata dari Ci/Lij


Penghitungan indeks kualitas air dilakukan dengan langkah-langkah sebagai berikut
:
1. Setiap lokasi dan waktu pemantauan kualitas air sungai dianggap sebagai
satu sampel;
2. Hitung indeks pencemaran setiap sampel untuk parameter TSS, DO, dan
COD;
3. Hitung persentase jumlah sampel yang mempunyai nilai PIj > 1 terhadap
total jumlah sampel pada tahun yang bersangkutan;
4. Lakukan normalisasi dari rentang nilai 0 % - 100 % jumlah sampel dengan
nilai PIj > 1 menjadi nilai indeks dalam skala 0 – 100.
Evaluasi terhadap PIj adalah sebagai berikut :
1. Memenuhi baku mutu atau kondisi baik jika 0 < PIj < 1,0
2. Tercemar ringan jika 1,0 < PIj < 5,0
3. Tercemar sedang jika 5,0 < PIj < 10,0
4. Tercemar berat jika > 10,0

Pemantauan Kualitas air sungai di Surabaya dilakukan pada sungai utama di


Surabaya seperti Kali Surabaya, Kali Wonokromo dan Kali Mas. Berikut adalah
tabel perhitungan Indeks Pencemaran air sungai di Surabaya:
L - 570

Tabel 1. Perhitungan Indeks Pencemaran Air Kali Surabaya Tahun 2017


Tanggal
Kelas
No. Nama Sungai Pengambilan TSS DO BOD COD
Sungai
Sampel
Kali Mas Keputran
1 24 Januari 2017 II 205 3,1 8,86 18,5
Selatan (Januari)

Kali Mas Keputran


2 29 Mei 2017 II 16 3,1 4 23,4
Selatan (Mei)

Kali Mas Keputran


3 07 Agustus 2017 II 9 3,1 2 23,4
Selatan (Agustus)

Kali Mas Keputran 11 September


4 II 10 3 2 23,4
Selatan (September) 2017

Kali Surabaya di
5 Jembatan Wonokro- 24 Januari 2017 II 116 2,8 9,16 19,6
mo (Januari)

Kali Surabaya di
6 Jembatan Wonokro- 29 Mei 2017 II 30 3,2 5 27
mo (Mei)

Kali Surabaya di
7 Jembatan Wonokro- 07 Agustus 2017 II 25 3 6 31
mo (Agustus)

Kali Surabaya di
14 September
8 Jembatan Wonokro- II 11 3 6 29
2017
mo (September)

Kalimas PJT Kayoon


9 25 Januari 2017 II 266 3,3 8,9 22
(Januari)

Kalimas PJT Kayoon


10 30 Mei 2017 II 33 3,2 8 38
(Mei)

Kalimas PJT Kayoon


11 07 Agustus 2017 II 21 3,1 6 28
(Agustus)

Kalimas PJT Kayoon 11 September


12 II 9 3,2 5 29
(September) 2017
L - 571

Fosfat
Fecal Total (Ci/ (Ci/Lij) (Ci/Lij) (Ci/Lij)
Pij
Status lampiran
Coliform Coliform Lij)R M R2 M2 Mutu Air
C
0,632 - - 2,40 4,06 5,74 16,52 3,34 ringan

0,6 - - 1,32 3,39 1,74 11,46 2,57 ringan

0,61 - - 1,11 3,42 1,22 11,71 2,54 ringan

0,37 - - 0,89 2,34 0,80 5,46 1,77 ringan

0,151 - - 1,63 3,42 2,65 11,72 2,68 ringan

0,47 - - 1,41 2,86 1,99 8,15 2,25 ringan

0,55 - - 1,60 3,20 2,56 10,22 2,53 ringan

0,71 - - 1,63 3,75 2,65 14,07 2,89 ringan

0,25 - - 2,13 4,63 4,55 21,43 3,60 ringan

0,58 - - 1,87 3,31 3,48 10,97 2,69 ringan

0,77 - - 1,68 3,93 2,84 15,42 3,02 ringan

0,49 - - 1,37 2,95 1,89 8,68 2,30 ringan


L - 572

Tanggal
Kelas
No. Nama Sungai Pengambilan TSS DO BOD COD
Sungai
Sampel

Kali Mas Jembatan


13 25 Januari 2017 II 14 3,8 5,2 14,9
Kebonrojo (Januari)

Kali Mas Jembatan


14 30 Mei 2017 II 39 3,0 5 26
Kebonrojo (Mei)

Kali Mas Jembatan


15 11 Agustus 2017 II 44 1,8 2 23,4
Kebonrojo (Agustus)

Kali Mas Jembatan


15 September
16 Kebonrojo (Septem- II 2 2,9 5 2,6
2017
ber)

Kali Jeblokan Jl.


17 24 Januari 2017 II 400 2,8 13,95 32,6
Petojo (Januari)

Kali Jeblokan Jl.


18 30 Mei 2017 II 4 2,8 15 67
Petojo (Mei)

Kali Jeblokan Jl. 12 September


19 II 25 2,9 3 23,4
Petojo (September) 2017

Kali Surabaya RPH


20 31 Januari 2017 II 77,6 3,2 5,43 10,6
Kedurus (Januari)

Kali Surabaya RPH


21 31 Mei 2017 II 63,5 3,1 5 26
Kedurus (Mei)

Kali Surabaya RPH


22 11 Agustus 2017 II 14 4,4 4 23,4
Kedurus (Agustus)

Kali Surabaya RPH 18 September


23 II 8 3 4 23,4
Kedurus (September) 2017

Kali Surabaya Per-


24 31 Januari 2017 II 370 3,3 5,4 12,5
batasan (Januari)

Kali Surabaya Per-


25 31 Mei 2017 II 66,5 3,2 4 23,4
batasan (Mei)
L - 573

Fecal Total (Ci/ (Ci/Lij) (Ci/Lij) (Ci/Lij) Status


Fosfat Pij
Coliform Coliform Lij)R M R2 M2 Mutu Air
lampiran
C
0,31 7000 12500 1,93 5,23 3,72 27,31 3,94 ringan

0,53 - - 1,48 3,12 2,20 9,71 2,44 ringan

0,64 - - 1,29 3,53 1,66 12,43 2,65 ringan

1,01 800 8900 1,45 4,52 2,11 20,40 3,35 ringan

0,894 - - 3,70 8,00 13,71 64,00 6,23 sedang

1,3 - - 2,63 5,06 6,90 25,65 4,03 ringan

1,96 - - 1,73 5,96 3,00 35,48 4,39 ringan

0,17 4700 8400 1,17 2,29 1,36 5,24 1,82 ringan

0,46 - - 1,57 2,81 2,46 7,89 2,28 ringan

0,06 - - 0,67 1,62 0,45 2,64 1,24 ringan

0,52 100 6600 1,12 3,07 1,25 9,45 2,31 ringan

0,16 4700 8400 2,25 5,35 5,04 28,58 4,10 ringan

0,49 - - 1,49 2,95 2,22 8,68 2,33 ringan


L - 574

Tanggal
Kelas
No. Nama Sungai Pengambilan TSS DO BOD COD
Sungai
Sampel

Kali Surabaya Per-


26 12 Agustus 2017 II 23 4,6 7 34
batasan (Agustus)

Kali Surabaya Per- 18 September


27 II 15 3,2 4 2,34
batasan (September) 2017

Kali Mas Jembatan


28 24 Januari 2017 II 248 3,4 10,2 24,1
Ngagel (Januari)

Kali Mas Jembatan


29 29 Mei 2017 II 55 3,3 6 29
Ngagel (Mei)

Kali Mas Jembatan


30 07 Agustus 2017 II 22 3,2 2 23,4
Ngagel (Agustus)

Kali Mas Jembatan 11 September


31 II 6 3,3 8 38
Ngagel (September) 2017

Kali Kebon Agung


32 23 Januari 2017 III 11,4 3 6,84 16
SIER (Januari)

Kali Kebon Agung


33 29 Mei 2017 III 11 2,9 13 66
SIER (Mei)

Kali Kebon Agung 14 September


34 III 5 2,8 7 35
SIER (Mei) 2017

Kali Makmur Lidah


35 31 Januari 2017 III 98 3,1 8,57 19,8
Kulon (Januari)

Kali Makmur Lidah


36 31 Mei 2017 III 35 3,2 5 26
Kulon (Mei)

Kali Makmur Lidah


37 12 Agustus 2017 III 31 3,7 4 23,4
Kulon (Agustus)

Kali Makmur Lidah 18 September


38 III 16 2,9 10 49
Kulon (September) 2017
L - 575

Fecal Total (Ci/ (Ci/Lij) (Ci/Lij) (Ci/Lij) Status


Fosfat Pij
Coliform Coliform Lij)R M R2 M2 Mutu Air
lampiran
0,32 - - 1,44 2,84 2,07 8,06 2,25 ringan
C

0,44 100 10500 1,11 2,71 1,23 7,36 2,07 ringan

0,173 6500 12500 2,62 5,06 6,85 25,65 4,03 ringan

0,25 100 4100 1,11 2,51 1,22 6,28 1,94 ringan

0,69 - - 1,21 3,69 1,46 13,61 2,75 ringan

0,71 100 4000 1,45 3,75 2,09 14,07 2,84 ringan

me-
0,834 - - 0,56 1,28 0,31 1,65 0,99
menuhi

2,31 - - 1,49 2,82 2,23 7,94 2,26 ringan

2,72 0,80 3,17 0,63 10,07 2,31 ringan

0,11 - - 0,57 1,77 0,32 3,15 1,32 ringan

me-
0,59 - - 0,47 0,83 0,22 0,69 0,68
menuhi

me-
1,13 - - 0,55 1,27 0,30 1,60 0,98
menuhi

0,64 100 15500 0,87 2,11 0,76 4,45 1,61 ringan


L - 576

Tanggal
Kelas
No. Nama Sungai Pengambilan TSS DO BOD COD
Sungai
Sampel

Kali Wonokromo
39 Jembatan Nginden 23 Januari 2017 III 299 3,3 11,9 27,9
(Januari)

Kali Wonokromo
40 Jembatan Nginden 29 Mei 2017 III 24 3 6 34
(Mei)

Kali Wonokromo
41 Jembatan Nginden 07 Agustus 2017 III 18 3,1 2 23,4
(Agustus)

Kali Wonokromo
11 September
42 Jembatan Nginden III 14 3 3 23,4
2017
(September)

Kali Wonokromo
43 Jembatan Merr II C 23 Januari 2017 III 283 3,2 12,3 31,5
(Januari)

Kali Wonokromo
44 Jembatan Merr II C 29 Mei 2017 III 25 3 5 29
(Mei)

Kali Wonokromo
45 Jembatan Merr II C 07 Agustus 2017 III 14 3,2 3 23,4
(Agustus)

Kali Wonokromo
11 September
46 Jembatan Merr II C III 10 3,1 6 32
2017
(September)

Saluran Lebak Indah


47 THP Kenjeran (Jan- 26 Januari 2017 IV 14,4 2,4 5,6 20,9
uari)
L - 577

Fecal Total (Ci/ (Ci/Lij) (Ci/Lij) (Ci/Lij) Status


Fosfat Pij lampiran
Coliform Coliform Lij)R M R2 M2 Mutu Air
C
0,182 - - 0,86 2,49 0,73 6,19 1,86 ringan

me-
0,28 - - 0,47 1,00 0,22 1,00 0,78
menuhi

me-
0,69 - - 0,37 0,69 0,14 0,48 0,55
menuhi

me-
0,44 0 100 0,26 0,50 0,07 0,25 0,40
menuhi

0,19 5100 10500 1,14 2,56 1,31 6,55 1,98 ringan

me-
0,37 100 5400 0,40 0,83 0,16 0,69 0,65
menuhi

me-
0,89 - - 0,44 0,89 0,20 0,79 0,70
menuhi

me-
0,64 - - 0,38 1,00 0,14 1,00 0,76
menuhi

me-
0,85 - - 0,18 0,47 0,03 0,22 0,35
menuhi
L - 578

Tanggal
Kelas
No. Nama Sungai Pengambilan TSS DO BOD COD
Sungai
Sampel

Saluran Lebak Indah


48 30 Mei 2017 IV 9 2,9 11 51
THP Kenjeran (Mei)

Saluran Lebak Indah


12 September
49 THP Kenjeran (Sep- IV 6 2,6 44 223
2017
tember)

Kali Greges Jl.


50 26 Januari 2017 IV 25 1,7 28,8 70,3
Dupak (Januari)

Kali Greges Jl.


51 30 Mei 2017 IV 9 2,30 23,00 109
Dupak (Mei)

Kali Greges Jl.


52 11 Agustus 2017 IV 6 0,50 6,00 32
Dupak (Agustus)

Kali Greges Jl. 15 September


53 IV 4 2,40 14,00 70
Dupak (September) 2017

Kali Wonorejo Ke-


54 23 Januari 2017 IV 32 2,6 7,9 18,40
dung Baruk (Januari)

Kali Wonorejo Ke-


55 29 Mei 2017 IV 11,0 2,7 15,00 75,00
dung Baruk (Mei)

Kali Wonorejo Ke-


14 September
56 dung Baruk (Septem- IV 4,0 2,4 15,00 74,00
2017
ber)

Kali Krembangan
57 26 Januari 2017 IV 11,4 2,3 25,1 64,2
Dumar (Januari)

Kali Krembangan
58 30 Mei 2017 IV 8 2,6 30,0 147,0
Dumar (Mei)

Kali Krembangan 15 September


59 IV 4 2,3 10,0 48,0
Dumar (September) 2017

Kali Pegirian Jl.


60 26 Januari 2017 IV 4,5 2,5 26 67,2
Pegirian (Januari)
L - 579

Fecal Total (Ci/ (Ci/Lij) (Ci/Lij) (Ci/Lij) Status


Fosfat Pij
Coliform Coliform Lij)R M R2 M2 Mutu Air lampiran
C
me-
1,54 - - 0,35 0,92 0,12 0,84 0,69
menuhi

2,58 1,01 3,82 1,03 14,60 2,80 ringan

1,21 - - 0,78 2,90 0,61 8,42 2,12 ringan

1,89 - - 0,80 2,41 0,64 5,82 1,80 ringan

me-
3,04 - - 0,29 0,61 0,08 0,37 0,48
menuhi

me-
3,4 - - 0,39 1,33 0,15 1,78 0,98
menuhi

me-
0,698 - - 0,21 0,66 0,05 0,43 0,49
menuhi

2,29 - - 0,54 1,48 0,30 2,20 1,12 ringan

4,13 - - 0,61 1,48 0,37 2,20 1,14 ringan

2,7 - - 0,76 2,60 0,58 6,77 1,92 ringan

2,62 - - 1,07 2,99 1,15 8,94 2,25 ringan

6,7 - - 0,42 1,64 0,18 2,67 1,19 ringan

1,35 - - 0,73 2,68 0,53 7,18 1,96 ringan


L - 580

Tanggal
Kelas
No. Nama Sungai Pengambilan TSS DO BOD COD
Sungai
Sampel

Kali Pegirian Jl.


61 30 Mei 2017 IV 6 2,3 20 96
Pegirian (Mei)

Kali Pegirian Jl. Pe- 15 September


62 IV 4 2,3 10 50
girian (September) 2017

Saluran Kenari di
63 Pompa Air Kenari 24 Januari 2017 IV 19,2 2,8 12,6 31,8
(Januari)

Saluran Kenari di
64 Pompa Air Kenari 29 Mei 2017 IV 5 2,7 9 46
(Mei)

Saluran Kenari di
14 September
65 Pompa Air Kenari IV 5 2,5 5 26
2017
(September)

Saluran Dinoyo
66 24 Januari 2017 IV 20,4 2,3 12,4 30,3
(Januari)

67 Saluran Dinoyo (Mei) 29 Mei 2017 IV 9 2,6 13 67

Saluran Dinoyo (Sep- 12 September


68 IV 9 2,5 7 35
tember) 2017

Saluran Margomulyo
69 26 Januari 2017 IV 14 2,1 11,7 29,8
Kalianak (Januari)

Saluran Margomulyo
70 30 Mei 2017 IV 3 2,7 10 70
Kalianak (Mei)

Saluran Margomulyo 15 September


71 IV 15 2,7 32 163
Kalianak (September) 2017

Saluran Darmo
72 Pompa Air Darmo 24 Januari 2017 IV 12 2,9 7,95 21,8
(Januari)
L - 581

Fecal Total (Ci/ (Ci/Lij) (Ci/Lij) (Ci/Lij) Status


Fosfat Pij
Coliform Coliform Lij)R M R2 M2 Mutu Air lampiran
C
1,92 - - 0,69 2,11 0,48 4,45 1,57 ringan

me-
3,2 - - 0,40 0,83 0,16 0,69 0,65
menuhi

me-
1,14 - - 0,34 1,11 0,12 1,22 0,82
menuhi

me-
2,02 - - 0,33 0,75 0,11 0,56 0,58
menuhi

me-
3,2 0,19 0,64 0,04 0,41 0,47
menuhi

me-
1,11 - - 0,33 1,07 0,11 1,15 0,79
menuhi

me-
2,19 - - 0,46 1,17 0,21 1,38 0,89
menuhi

me-
2,69 - - 0,21 0,58 0,05 0,34 0,44
menuhi

me-
0,337 - - 0,28 0,98 0,08 0,95 0,72
menuhi

me-
1,18 - - 0,36 0,83 0,13 0,69 0,64
menuhi

2,4 - - 0,82 3,13 0,66 9,80 2,29 ringan

me-
0,679 - - 0,21 0,66 0,04 0,44 0,49
menuhi
L - 582

Tanggal
Kelas
No. Nama Sungai Pengambilan TSS DO BOD COD
Sungai
Sampel

Saluran Darmo Pom-


73 29 Mei 2017 IV 6 2,7 9 45
pa Air Darmo (Mei)

Saluran Darmo
12 September
74 Pompa Air Darmo IV 2 2,7 4 23,4
2017
(September)

Kali Pegirian Jl.


75 15 Januari 2017 IV 57 2,8 6,2 16,2
Undaan (Januari)

Kali Pegirian Jl.


76 30 Mei 2017 IV 35 3 7 32
Undaan (Mei)

Kali Pegirian Jl. Un- 14 September


77 IV 14 2,6 68 341
daan (September) 2017

Kali Banyuurip
78 31 Mei 2017 IV 10 2,2 25 125
Gunungsari (Mei)

Kali Banyuurip
18 September
79 Gunungsari (Septem- IV 5 2,6 14 68
2017
ber)

Saluran Tambak Wedi


80 25 Januari 2017 IV 10,8 2,6 9,24 24
Pompa (Januari)

Saluran Tambak Wedi


81 30 Mei 2017 IV 7 2,4 25 123
Pompa (Mei)

Saluran Tambak Wedi 15 September


82 IV 9 2,4 8 41
Pompa (September) 2017

Kali Kandangan Jl.


83 Tambak Osowilangun 30 Januari 2017 IV 55,6 2,6 7,22 17,2
(Januari)
L - 583

Fecal Total (Ci/ (Ci/Lij) (Ci/Lij) (Ci/Lij) Status


Fosfat Pij lampiran
Coliform Coliform Lij)R M R2 M2 Mutu Air
C
me-
1,64 - - 0,31 0,75 0,10 0,56 0,57
menuhi

me-
1,62 - - 0,13 0,33 0,02 0,11 0,25
menuhi

0,36 3200 7800 0,53 2,02 0,28 4,08 1,48 ringan

me-
0,63 - - 0,22 0,58 0,05 0,34 0,44
menuhi

0,7 100 5100 1,31 4,77 1,71 22,72 3,50 ringan

0,56 - - 0,84 2,59 0,71 6,73 1,93 ringan

me-
2,2 - - 0,35 1,33 0,12 1,78 0,98
menuhi

me-
0,99 - - 0,25 0,77 0,06 0,59 0,57
menuhi

1,8 - - 0,88 2,59 0,78 6,73 1,94 ringan

me-
3,56 - - 0,26 0,71 0,07 0,51 0,54
menuhi

me-
0,33 - - 0,20 0,60 0,04 0,36 0,45
menuhi
L - 584

Tanggal
Kelas
No. Nama Sungai Pengambilan TSS DO BOD COD
Sungai
Sampel

Kali Kandangan Jl.


84 Tambak Osowilangun 30 Mei 2017 IV 25 3,1 51 243
(Mei)

Kali Kandangan Jl.


15 September
85 Tambak Osowilangun IV 15 2,6 13 67
2017
(Mei)

Kali Krembangan
86 Tambak Pokak (Jan- 30 Januari 2017 IV 4 2,7 11,7 29,3
uari)

Kali Krembangan
87 30 Mei 2017 IV 6 3,1 55 262
Tambak Pokak (Mei)

Kali Krembangan
15 September
88 Tambak Pokak (Sep- IV 9 2,6 12 61
2017
tember)
L - 585

Fecal Total (Ci/ (Ci/Lij) (Ci/Lij) (Ci/Lij) Status


Fosfat Pij
Coliform Coliform Lij)R M R2 M2 Mutu Air
lampiran
C
0,92 - - 1,46 4,14 2,14 17,16 3,11 ringan

me-
2,9 - - 0,49 1,17 0,24 1,38 0,90
menuhi

me-
0,84 - - 0,29 0,98 0,08 0,95 0,72
menuhi

2,06 - - 1,56 4,31 2,45 18,54 3,24 ringan

me-
3,4 - - 0,46 1,00 0,21 1,00 0,78
menuhi
L - 586

Hasil perhitungan pada Tabel 1 di atas menghasilkan status mutu air yang
memenuhi baku mutu sebanyak 34 sampel, mutu air tercemar ringan sebanyak 53
sampel, dan tercemar sedang sebanyak satu sampel. Selanjutnya, perhitungan IKA
untuk IKLH Kota Surabaya Tahun 2017 ditampilkan pada Tabel 2.
Tabel 2. Perhitungan IKA untuk IKLH Kota Surabaya Tahun 2017
Jumlah Titik
Persentase Nilai Indeks
Sampel Yang
Mutu Air Pemenuhan Koefisien per Mutu
Memenuhi
Mutu Air Air
Mutu Air
Memenuhi 34 39% 70 27,05
Tercemar Ringan 53 60% 50 30,11
Tercemar Sedang 1 1% 30 0,341
Tercemar Berat 0 0% 10 0
Total 88 100 57,5
Indeks Kualitas Air Kota Surabaya 2017 57,5

Dari perhitungan di atas maka diperoleh Indeks Kualitas Air (IKA) Kota Surabaya
Tahun 2017 adalah 57,5

2. INDEKS KUALITAS UDARA (IKU)


Data kualitas udara di Kota Surabaya didapatkan dari hasil pemantauan di
beberapa lokasi yang mewakili enam kawasan yaitu : 1) daerah/ area transportasi;
2) kawasan industri; 3) kawasan permukiman; 4) kawasan perkantoran/ jasa; 5)
kawasaan perbelanjaan/ mall, dan 6) kawasan kampus/ area sekolah. Parameter
yang digunakan dalam perhitungan Indeks Kualitas Udara adalah konsentrasi NO2
dan SO2. Nilai konsentrasi tahunan adalah rata-rata dari nilai konsentrasi yang
terpantau setiap bulan untuk selanjutnya dikonversikan menjadi nilai indeks dalam
skala 0 – 100. Formula untuk konversi tersebut adalah:
Indeks Udara IKLH = 100 - [(50/0,9) x Ieu – 0,1]
Indeks Kualitas Udara (IKU) memiliki istilah yang sama dengan Indeks
Pencemaran Udara (IPU) yang ada pada Peraturan Menteri Lingkungan Hidup no.
115 Tahun 2003. Perhitungan nilai Indeks Kualitas Udara (IKU)/ Indeks Pencemaran
Udara (IPU) dilakukan dengan formula sebagai berikut :

Dimana:
IPU = Indeks Pencemaran Udara
IPNO2 = Indeks Pencemaran NO2
IPSO2 = Indeks Pencemaran SO2
L - 587

Hasil pemantauan kualitas udara yang dilakukan di 6 lokasi yang mewakili


area transportasi, industri, perumahan, perkantoran/jasa, pusat perbelanjaan dan
kawasan sekolah, tahun 2017 ditampilkan pada Tabel 3 dan Tabel 4. lampiran
Tabel 3. Rekap Data Kualitas Udara pada Enam Lokasi di Kota Surabaya C
Tahun 2017
No. Lokasi SO2 NO2
1 Transportasi 0,40 23,64
2 Industri 4,68 31,07
3 Permukiman 0,40 16,00
4 Kantor 0,40 16,10
5 Pusat perbelanjaan/ Mall 0,40 16,00
6 Sekolah 0,40 16,00
Rerata 1,11 19,80

Tabel 4. Perhitungan Indeks Kualitas Udara


Parameter Rerata EU IEU
NO2 19,80 40,00 0,50
SO2 1,11 20,00 0,06
Rata-Rata 0,28
Indeks Udara Kota Surabaya 2017 = 100 - [(50/0,9) x (Ieu – 0,1)] 90,26

Dari perhitungan di atas maka diperoleh Indeks Kualitas Udara (IKU) Kota
Surabaya Tahun 2017 adalah 90,26

3. INDEKS TUTUPAN HUTAN (ITH)


Hutan merupakan salah satu komponen yang penting dalam ekosistem.
Selain berfungsi sebagai penjaga tata air, hutan juga mempunyai fungsi mencegah
terjadinya erosi tanah, mengatur iklim, dan tempat tumbuhnya berbagai plasma
nutfah yang sangat berharga bagi kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi.
Perhitungan indeks tutupan hutan merupakan perbandingan langsung antara
luas hutan dengan luas wilayah administratif kota. Karena Kota Surabaya tidak
memiliki hutan, maka untuk menghitung indeks tutupan lahan digunakan luasan
Ruang Terbuka Hijau (RTH) yang pada tahun 2017 adalah seluas 7.286,56 Ha atau
72,865 Km2. Luas administratif Kota Surabaya adalah 33.451 Ha atau 334,51 km2.
Presentase tutupan lahan selanjutnya dikonversi menjadi indeks tutupan hutan
dengan menggunakan formula sebagai berikut :

ITH = 100 – (84,3 – (TH x 100) x )


L - 588

Perhitungan Indeks Tutupan Hutan untuk IKLH Kota Surabaya Tahun 2017
ditampilkan pada Tabel 5.

Tabel 5. Perhitungan Indeks Tutupan Hutan untuk IKLH Kota Surabaya


Tahun 2017

Luas
Luas Indeks
Jumlah Tutupan Tutupan
No. Kota Wilayah Tutupan
Penduduk Hutan* Hutan
(Km2) Hutan
(Km2)
1 Surabaya 3.074.490 334,51 72,865 21,78 % 42,43
Catatan: *menggunakan luasan RTH

Dari perhitungan di atas maka diperoleh Indeks Tutupan Hutan (ITH) Kota
Surabaya Tahun 2017 adalah 42,43.

4. INDEKS KUALITAS LINGKUNGAN HIDUP (IKLH) KOTA


SURABAYA
Perhitungan Indeks Kualitas Lingkungan Hidup (IKLH) dilakukan dengan
menggunakan formula sebagai berikut:

IKLHKota Surabaya = (IKA x 30 %) + (IKU x 30 %) + (ITH x 40 %)

Sehingga:
IKLHKota Surabaya = (IKA x 30 %) + (IKU x 30 %) + (ITH x 40 %)
= (57,50 x 30 %) + (90,26 x 30 %) + (42,43 x 40 %)
= 61,3
Dari perhitungan di atas maka diperoleh Indeks Kualitas Lingkungan Hidup
(IKLH) Kota Surabaya tahun 2017 adalah 61,3.
L - 589

lampiran
D
L - 590
L - 591

lampiran
D
L - 592
L - 593

lampiran
D
L - 594
L - 595

lampiran
D
L - 596
L - 597

lampiran
D
L - 598
L - 599

lampiran
D
L - 600
L - 601

lampiran
D
L - 602
L - 603

lampiran
E
L - 604

Rapat I

Hari / Tanggal : Kamis / 11 Januari 2018


Pukul : 09.00 WIB – Selesai
Tempat : Ruang Rapat Dinas Lingkungan Hidup
Jl. Jimerto No. 25 - 27 Lt. 4 Surabaya
Acara : Rapat Persiapan Penyusunan Dokumen Non Fisik Adipura &
Dokumen Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup
Daerah (IKPLHD) Tahun 2017-2018

Dokumentasi :
L - 605

Rapat II
lampiran
Hari / Tanggal : Kamis / 01 Maret 2018 E
Pukul : 09.00 WIB
Tempat : Ruang Rapat Dinas Lingkungan Hidup
Jl. Jimerto No. 25 - 27 Lt. 4 Surabaya
Acara : Verifikasi Data dan Perumusan Isu Prioritas terkait Kualitas
Air IKPLHD 2017

Dokumentasi :
L - 606

Rapat III

Hari / Tanggal : Jum’at / 02 Maret 2018


Pukul : 09.00 WIB
Tempat : Ruang Rapat Dinas Lingkungan Hidup
Jl. Jimerto No. 25 - 27 Lt. 4 Surabaya
Acara : Verifikasi Data dan Perumusan Isu Prioritas terkait Resiko
Bencana IKPLHD 2017

Dokumentasi :
L - 607

Rapat IV
lampiran
Hari / Tanggal : Senin / 05 Maret 2018 E
Pukul : 09.00 WIB
Tempat : Ruang Rapat Dinas Lingkungan Hidup
Jl. Jimerto No. 25 - 27 Lt. 4 Surabaya
Acara : Verifikasi Data dan Perumusan Isu Strategis terkait Kualitas
Udara IKPLHD 2017

Dokumentasi :
L - 608

Rapat V

Hari / Tanggal : Selasa / 06 Maret 2018


Pukul : 09.00 WIB
Tempat : Ruang Rapat Dinas Lingkungan Hidup
Jl. Jimerto No. 25 - 27 Lt. 4 Surabaya
Acara : Verifikasi Data dan Perumusan Isu Prioritas terkait Tata
Guna Lahan IKPLHD 2017

Dokumentasi :
L - 609

Rapat VI

Hari / Tanggal : Rabu / 07 Maret 2018 lampiran


Pukul : 13.00 WIB E
Tempat : Ruang Rapat Dinas Lingkungan Hidup
Jl. Jimerto No. 25 - 27 Lt. 4 Surabaya
Acara : Verifikasi Data dan Perumusan Isu Prioritas terkait
Perkotaan IKPLHD 2017

Dokumentasi :
L - 610

Rapat VII

Hari / Tanggal : Senin / 12 Maret 2018


Pukul : 09.00 WIB
Tempat : Ruang Rapat Dinas Lingkungan Hidup
Jl. Jimerto No. 25 - 27 Lt. 4 Surabaya
Acara : Rapat Penetapan Isu Prioritas Lingkungan Hidup IKPLHD
Tahun 2017

Dokumentasi :
L - 611

lampiran
E
L - 612
L - 613

lampiran
F
L - 614
L - 615

lampiran
F
L - 616
L - 617

lampiran
F
L - 618
L - 619

lampiran
F
L - 620
L - 621

lampiran
F
L - 622
L - 623

lampiran
F
L - 624
L - 625

lampiran
G
L - 626

IDENTITAS DIRI


Nama : Ir. Musdiq Ali Suhudi, MT
NIP : 196710071994031006
Tempat dan Tanggal Lahir : Klaten, 07 Oktober 1967
Jenis Kelamin : Laki - Laki
Status Perkawinan : Kawin
Agama : Islam
Kewarganegaraan : Indonesia
Alamat : Jl. Semampir Tengah No. 34
Surabaya
Telp/No. Hp : 031-5312144
pesawat 390, 343, 570, 148
Alamat E-mail : blh@surabaya.go.id

RIWAYAT PENDIDIKAN

Nama Sekolah / Perguru-


Tahun Jenjang Jurusan / Bidang Studi
an Tinggi
1980 SDN
1983 SMP
1986 SMA SMAN 2 Klaten
1991 S-1 ITB Planologi
Arsitekstur Managemen
2003 S-2 ITS
Pembangunan Kota

PELATIHAN/DIKLAT PROFESIONAL

Tahun Pelatihan / Diklat Penyelenggara


Kerjasama Direktorat Jender-
al Pembangunan Daerah, De-
Pelatihan Pengelolaan Sistem Trans-
1995 partemen Dalam Negeri den-
portasi Perkotaan
gan Lem- baga Pengabdian
kepada Masyarakat ITB
Pendidikan dan pelatihan Administra-
Diklat Provinsi Jawa
2000 si Umum Lanjutan (ADUM Lanjutan)
Timur
DEPDAGRI
Pendidikan dan Pelatihan Kepemi-
Badan Pendidikan dan Pelati-
2010 mpinan Tingkat III (Diklat Pim. TK
han Provinsi Jawa Timur
III)
L - 627

PENGALAMAN KERJA

Tahun Jabatan Institusi lampiran


1999
Kepala Sub Seksi Penyiapan Rencana Tata Dinas Tata Kota G
Ruang Daerah
Dinas Tata Kota
2005 Kepala Seksi Perencanaan Tata Ruang
dan Permukiman
Dinas Tata Kota
2007 Kepala Bidang Tata Ruang
dan Permukiman
Dinas Cipta Karya
2008 Kepala Bidang Tata Ruang
dan Tata Ruang
Badan Lingkungan
2012 Kepala Badan
Hidup
Dinas Lingkungan
2016 Kepala Dinas
Hidup

PENGALAMAN SEMINAR

Tahun Seminar Penyelenggara


Seminar Nasional Pengendalian Banjir di-
1997 ITS
Wilayah Perkotaan
Indonesia - Ger-
man Develop-
Seminar Pengembangan Agenda 21 Lokal un- ment Coopera-
1997
tuk Pembangunan Kota yang Berkelanjutan tion Sura- baya
Municipality
- GTZ
Kementerian En-
2017 Bimbingan Teknis Konservasi Energi 2017 ergi dan Sumber
Daya Mineral
L - 628

IDENTITAS DIRI


Nama : Ir. Ira Narulita Puspitarini, MM
NIP : 196510101995032002
Tempat dan Tanggal Lahir : Surabaya, 10 Oktober 1965
Jenis Kelamin : Wanita
Status Perkawinan : Menikah
Agama : Islam
Kewarganegaraan : Indonesia
Alamat : JL. Wonorejo 3 / 61 Surabaya
Telp/No. Hp : 031-5312144 pesawat 390,
570, 148, 513, 343
Alamat E-mail : blh@surabaya.go.id

RIWAYAT PENDIDIKAN

Nama Sekolah / Perguru-


Tahun Jenjang Jurusan / Bidang Studi
an Tinggi
1977 SD SDN 37 Samarinda
1981 SMP SMPN 1 Samarinda
1984 SMA SMAN 1 Samarinda IPA
1989 S-1 Institut Pertanian Bogor Budidaya Perairan
2001 S-2 Universitas Airlangga Magister Manajemen

PELATIHAN/DIKLAT PROFESIONAL

Tahun Pelatihan / Diklat Penyelenggara


Pendidikan dan Pelatihan Prajabatan
1996 Golongan III Integrated Urban Devel- Propinsi Dati I Jawa Timur
opment
Integrated Urban Development Man-
agement Course for the
1997 IUD - KMS
Officials of the municipal Govern-
ment of Kota Madya Surabaya
Pendidikan dan Pelatihan Admin- is- Diklat Prop. Dati I Jawa
1998
trasi Umum (ADUM) DEPDAGRI Timur
Kotamadya Daerah Tingkat
1998 Loan Program & Loan Manajemen
II Surabaya
Pendidikan dan Pelatihan Admin- is-
1999 trasi Umum Lanjutan (ADUM Lanju- Diklat Provinsi Jawa Timur
tan) DEPDAGRI
Diklat Prop. Dati I Jawa
1999 Kursus Manajemen Proyek
Timur
L - 629

Tahun Pelatihan / Diklat Penyelenggara


Pendidikan dan Pelatihan Kepemi-
Badan Diklat Propinsi Jawa
2002 mpinan Tingkat III (SPAMA) Pola lampiran
Timur
Kemitraan G
Pusat Studi Investasi dan
Keuangan bekerjasama den-
Pendidikan dan Pelatihan Pajak Daer-
2003 gan Badan Pendidikan dan
ah dan Retribusi Daerah Terapan
Pelatihan Keuangan Departe-
men Keuangan RI
Pelatihan Beracara di Pengadilan Fakultas Hukum Universitas
2006
Pajak Airlangga
Kementerian Negara Peren
Pendidikan dan Pelatihan Pengadaan canaan Pembangunan Na-
2006
Barang dan Jasa sional - Badan Perencanaan
Pembangunan Nasional
VBM535 Management System Audit- SAI Global Ltd Training
2012
ing Program

PENGALAMAN KERJA

Tahun Jabatan Institusi


Bappeda Kota-
1999 Kepala Urusan Umum
madya Surabaya
Kepala Sub Bagian Penyusunan Pelaksanaan Sekretariat Daerah
2000
Program pada Bagian Penyusunan Program Kota Surabaya
Sekretariat Daerah
2001 Kepala Bagian Bina Pembangunan
Kota Surabaya
Dinas Pemanta-
2002 Kasubag Perencanaan dan Program pan Pangan Kota
Surabaya
Dinas Pendapatan
2003 Kepala Seksi Pengadilan dan Evaluasi
Kota Surabaya
Kepala Bidang Pajak Hotel, Restoran dan Hibu- Dinas Pajak Kota
2005
ran Surabaya
Kepala Bidang Pengembangan dan Pengenda- Dinas Pajak Kota
2007
lian Surabaya
Dinas Pajak Kota
2008 Kepala Bagian Tata Usaha
Surabaya
Dinas Perdagangan
2008 Kepala Bidang Industri dan Perindustrian
Kota Surabaya
Dinas Perdagangan
2012 Sekretaris Dinas dan Perindustrian
Kota Surabaya
L - 630

Tahun Jabatan Institusi


Dinas Lingkungan
2017 Sekretaris Dinas Hidup Kota
Surabaya

PENGALAMAN SEMINAR

Tahun Seminar Penyelenggara


The Role of IT in Reducing Corruption Levels
Universitas Air-
2016 in the Municipal Government from the View-
langga
point of Academicians and Practitioners
Island Based People Housing in New Urban
2016 ITS
Agenda
L - 631

IDENTITAS DIRI

lampiran
Nama : Ir. Tri Drastolaksono, MM
NIP : 196111011993121001
G
Tempat dan Tanggal Lahir : Bondowoso, 01 November
1961
Jenis Kelamin : Pria
Status Perkawinan : Menikah
Agama : Islam
Kewarganegaraan : Indonesia
Alamat : Jl. Manyar Tirtoyoso No. 67
Surabaya
Telp/No. Hp : 082143061273
Alamat E-mail : dinaslingkungantata@gmail.com

RIWAYAT PENDIDIKAN

Nama Sekolah / Perguru-


Tahun Jenjang Jurusan / Bidang Studi
an Tinggi
1972 SD SD Mater Dei II
1975 SMP SMPN Jatiroto
1979 SMA SMAN 2 Surabaya IPA
Institut Teknologi Sepuluh
1990 S-1 Teknik Sipil
Nopember
2003 S-2 Universitas Putra Bangsa Magister Manajemen

PELATIHAN/DIKLAT PROFESIONAL

Tahun Pelatihan / Diklat Penyelenggara


Pemerintah Propinsi Dati I
1995 Pra Jabatan Tingkat III
Jawa Timur
Pendidikan dan Pelatihan Administra-
Diklat Prop. Dati I Jawa
1998 si Umum (DiKLAT ADUM) DEP-
Timur
DAGRI
Pemerintah Kotamadya Dati
1999 Kursus Manajemen Proyek
II Surabaya
Kursus Sistem Monitoring dan Penga- Pemerintah Kotamadya Dati
1999
wasan Proyek Prasarana Kota II Surabaya
Pelatihan Penyiapan Laporan Tahunan Pemerintah Kotamadya Dati
1999
Proyek - proyek SUDP Tahun 1999 II Surabaya
Diklat Prop. Dati I Jawa
1999 Kursus Manajemen Proyek
Timur
Pendidikan dan Pelatihan Administrasi Diklat Propinsi Jawa Timur
2000 Umum Lanjutan (DiKLAT ADUM
LANJUTAN) DEPDAGRI
L - 632

Tahun Pelatihan / Diklat Penyelenggara


Pendidikan dan Pelatihan Kepemi-
Badan Diklat Propinsi Jawa
2002 mpinan Tingkat III (SPAMA) Pola
Timur
Kemitraan

2001 Diklat “On the Job Training” Pemerintah Kota Surabaya

Pelatihan Perkembangan Terkini Per-


Jurusan Teknik Sipil FTSP
2002 encanaan Beton Bertulang di Indone-
- ITS
sia
ISO 9001 : 2000 Internal Quality
2005 Surveyor Indonesia
Audit Training
Pendidikan dan Pelatihan Kepemi- Badan Diklat Propinsi Jawa
2012
mpinan Tingkat III (Diklatpim Tk. III) Timur

PENGALAMAN KERJA

Tahun Jabatan Institusi


Dinas Pekerjaan
Umum Bina Marga
1999 Kepala Sub. Sie Pemeliharaan Saluran
Kotamadya Dati II
Surabaya
Dinas Pekerjaan
Kepala Seksi Pemeliharaan Sarana dan Prasara- Umum Bina Marga
1999
na Pematusan Kotamadya Dati II
Surabaya
Dinas Bangunan
2000 Kepala Seksi Penyuluhan dan Penertiban
Kota Surabaya
Dinas Bangunan
2001 Kepala Sub Dinas Pelaksanaan Bangunan
Kota Surabaya
Dinas Bangunan
2001 Kepala Seksi Pemanfaatan Rumah I
Kota Surabaya
Dinas Bangunan
2002 Kepala Seksi Penataan Bangunan
Kota Surabaya
Kepala Seksi Pemanfaatan Rumah II dan Ban- Dinas Bangunan
2002
gunan Kota Surabaya
Badan Perencanaan
2006 Kepala Sub Bidang Kesejahteraan Rakyat Pembangunan Kota
Surabaya
Dinas Tata Kota
2007 Kepala Bidang Pemetaan dan Pengukuran dan Permukiman
Kota Surabaya
Dinas Cipta Karya
2008 Kepala Bidang Pemetaan dan Pengukuran dan Tata Ruang
Kota Surabaya
L - 633

Tahun Jabatan Institusi


Dinas Kepen-
dududkan dan lampiran
2009 Kepala Bidang Data dan Informasi
Pencatatan Sipil
Kota Surabaya
G
Dinas Pekerjaan
Umum Bina Marga
2014 Kepala Bidang Jalan dan Jembatan
dan Pematusan
Kota Surabaya
Dinas Lingkungan
2017 Kepala Bidang Tata Lingkungan Hidup Kota Sura-
baya

PENGALAMAN SEMINAR

Tahun Seminar Penyelenggara


Sosialisasi UU Nomor 39 Tahun 1999 tentang
2001 Hak Asasi Manusia (HAM) Bagi Aparat Pemer-
intah Kota Surabaya
Kementerian
2017 Bimbingan Teknis Konservasi Energi 2017 Energi dan Sumber
Daya Mineral
L - 634

IDENTITAS DIRI


Nama : Eny Willia Sunita Dewi, ST
NIP : 198105092006042021
Tempat dan Tanggal Lahir : Surabaya, 09 Mei 1981
Jenis Kelamin : Wanita
Status Perkawinan : Menikah
Agama : Islam
Kewarganegaraan : Indonesia
Alamat : Jl. Beringin II/34 Sidoarjo
Telp/No. Hp : 085646221108
Alamat E-mail : dinaslingkungantata@gmail.com

RIWAYAT PENDIDIKAN

Nama Sekolah / Perguru-


Tahun Jenjang Jurusan / Bidang Studi
an Tinggi
SDN Kepulungan I
1993 SD
Pasuruan
1996 SMP SMPN 1 Pandaan
1999 SMA SMAN 1 Sidoarjo IPA
2005 S-1 ITS Teknik Lingkungan

PELATIHAN/DIKLAT PROFESIONAL

Tahun Pelatihan / Diklat Penyelenggara


Pusat Studi Permukiman, dan
Pelatihan “Penilaian Analisis Menge-
2008 Lingkungan Hidup LPPM
nai Dampak Lingkungan”
ITS
Diklat Operasi dan Pemeliharaan Departemen Pekerjaan
2009
Limbah Umum
2009 Workshop Urban Water Management PUB - UNDP
Environmental Management Training
2009 Ulsan - Korea
Program
Urban Heart Workshop on Safe Water
2014 WHO - KOBE
and Sanitation

PENGALAMAN KERJA

Tahun Jabatan Institusi


Badan Pengenda-
2006 Staf Bagian Kepegawaian dan Hukum lian Lingkungan
Hidup
L - 635

Tahun Jabatan Institusi


Staf Sub Bidang Peningkatan dan Penyuluhan Badan Lingkungan
2010 lampiran
Kualitas Lingkungan Hidup

2014 Staf Sub Bidang Pemulihan Kualitas Lingkungan


Badan Lingkungan G
Hidup
Dinas Lingkungan
2017 Kepala Seksi Kajian Dampak Lingkungan Hidup
Hidup

PENGALAMAN SEMINAR

Tahun Seminar Penyelenggara


Waste Management
2008 Hazardous Waste Management Training
Indonesia
L - 636

IDENTITAS DIRI


Nama : Henny Ismawati, ST
NIP : 197504212006042024
Tempat dan Tanggal Lahir : Sidoarjo, 21 April 1975
Jenis Kelamin : Wanita
Status Perkawinan : Menikah
Agama : Islam
Kewarganegaraan : Indonesia
Alamat : Jl. Bhayangkari 505 Juwet
Kenongo, Porong, Sidoarjo
Telp/No. Hp : 081386694543
Alamat E-mail : hennymisbach@gmail.com

RIWAYAT PENDIDIKAN

Nama Sekolah / Perguru-


Tahun Jenjang Jurusan / Bidang Studi
an Tinggi
SD Muhammadiyah 5
1981 - 1987 SD
Porong
SMP Negeri 1 Porong
1987 - 1990 SMP
Sidoarjo
1990 - 1993 SMA SMA Negeri 2 Sidoarjo A2 (Biologi)
Politeknik Universitas
1993 - 1996 D-3 Teknik Kimia
Brawijaya
Universitas WR. Suprat-
1999 - 2001 S-1 Teknik Kimia
man Surabaya

PELATIHAN/DIKLAT PROFESIONAL

Tahun Pelatihan / Diklat Penyelenggara


A Decentralized Wastewater Manage-
ment In City of Surabaya at Kitaky-
2013 JICA Japan
ushu International Techno - Coopera-
tive Association
Pelatihan Aplikasi Model Terhadap Jurusan Teknik Lingkungan
2015
Badan Air Qual 2 KW ITS
Training on Environment Conserva-
2015 tionn Water Supply and Sewage in CLAIR
Surabaya
L - 637

PENGALAMAN KERJA

Tahun Jabatan Institusi lampiran


1998 - 2012 Staf
Dinas Pendapatan G
Kota Surabaya
Dinas Lingkungan
2013 - sekarang Staf Hidup Kota Sura-
baya

PENGALAMAN SEMINAR

Tahun Seminar Penyelenggara


- - -
L - 638

IDENTITAS DIRI


Nama : Emi Poerwanti, ST
NIP : 197605232006042029
Tempat dan Tanggal Lahir : Nganjuk, 23 Mei 1976
Jenis Kelamin : Perempuan
Status Perkawinan : Menikah
Agama : Islam
Kewarganegaraan : Indonesia
Alamat : Jl.Wonoayu No. 23 Surabaya
Telp/No. Hp : 081230886020
Alamat E-mail :-

RIWAYAT PENDIDIKAN

Nama Sekolah / Perguru-


Tahun Jenjang Jurusan / Bidang Studi
an Tinggi
1988 SD SDN Sumberkepuh III
1991 SMP SMPN Prambon
1994 SMA SMAN 2 Nganjuk
2000 S-1 ITS Teknik Kimia

PELATIHAN/DIKLAT PROFESIONAL

Tahun Pelatihan / Diklat Penyelenggara


Shimadzu GC - 2010 Operation Train-
2009 PT. Ditek Jaya
ing
Diklat Pengadaan Barang/Jasa Pemer-
2009 Pemerintah Kota Surabaya
intah Angkatan III
In HouseTraining Pengujian Air Lim-
2010 BBTKLPPM
bah/Badan Air Secara Kimia

PENGALAMAN KERJA

Tahun Jabatan Institusi


Badan Pengendalia
2008 Staf Bidang Laboratorium UPTB
Lingkungan Hidup
Badan Lingkungan
2009 Staf Sub Bidang Tata Usaha
Hidup
Staf Tata Usaha UPTB Laboratorium Badan Lingkungan
2010 - 2013
Lingkungan Hidup
L - 639

Tahun Jabatan Institusi


Staf Seksi Pencegahan dan
Dinas Lingkungan lampiran
Pengendalian Lingkungan Hidup
2017 Hidup
Bidang Pengendalian Pencemaran
Kota Surabaya G
dan Kerusakan Lingkungan Hidup

PENGALAMAN SEMINAR

Tahun Seminar Penyelenggara


- - -
L - 640

IDENTITAS DIRI


Nama : Harfandi Almi, A.Md
NIP : 199110072015011002
Tempat dan Tanggal Lahir : Pasaman, 07 Oktober 1991
Jenis Kelamin : Laki-laki
Status Perkawinan : Menikah
Agama : Islam
Kewarganegaraan : Indonesia
Alamat : Perum Diamond Regency H-2
Surabaya
Telp/No. Hp : 081275946916
Alamat E-mail : harfandialmi@gmail.com
O
RIWAYAT PENDIDIKAN

Nama Sekolah / Perguru-


Tahun Jenjang Jurusan / Bidang Studi
an Tinggi
1998-2004 SD SDN 05 lubuk sikaping -
2004-2007 SMP SLTPN 1 lubuk sikaping -
2007-2010 SMA SMAN 1 lubuk sikaping IPA
Politeknik Universitas
2010-2013 DIII Teknik Sipil
Andalas

PELATIHAN/DIKLAT PROFESIONAL

Tahun Pelatihan / Diklat Penyelenggara


Lembaga Pengembangan
2013 Diklat Pelaksana Pekerjaan Jembatan
Jasa Konstruksi

PENGALAMAN KERJA

Tahun Jabatan Institusi


Badan Perencanaan
2015 - sekarang Staf Pembangunan Kota
Surabaya

PENGALAMAN SEMINAR

Tahun Seminar Penyelenggara


- - -
L - 641

IDENTITAS DIRI

lampiran
Nama : Rr. Anis Widorini
NIP : 196504192008012004
G
Tempat dan Tanggal Lahir : Surabaya, 19 April 1965
Jenis Kelamin : Perempuan
Status Perkawinan : Menikah
Agama : Kristen
Kewarganegaraan : Indonesia
Alamat : Jl. Dr. Moestopo No. 21
Surabaya
Telp/No. Hp : 081217741000
Alamat E-mail : anis.widyo@gmail.com

RIWAYAT PENDIDIKAN

Nama Sekolah / Perguru-


Tahun Jenjang Jurusan / Bidang Studi
an Tinggi
1977 SD SD YBPK
1981 SMP SMP YBPK
1984 SMA SMEAN 1 SURABAYA

PELATIHAN/DIKLAT PROFESIONAL

Tahun Pelatihan / Diklat Penyelenggara


2009 Diklat Pemegang Kas Barang dan Jasa BKD
2012 Diklat Pemegang Kas Barang dan Jasa BKD

PENGALAMAN KERJA

Tahun Jabatan Institusi


1996 Staf Kelurahan Sidodadi
Kantor Pembantu Wa-
1997 - 1999 Staf
likota Surabaya Pusat
2000 - 2014 Staf Kecamatan Tambaksari
Dinas Pengendalian
Penduduk, Pember-
2014 - sekarang Staf dayaan Perempuan dan
Perlindungan Anak kota
Surabaya
L - 642

PENGALAMAN SEMINAR

Tahun Seminar Penyelenggara


2016 USAID Iuwash Plus USAID
2017 USAID Iuwash Plus USAID
L - 643

IDENTITAS DIRI

lampiran
Nama : Ida Fatmawati, ST
NIP : 197906272009032003
G
Tempat dan Tanggal Lahir : Pasuruan, 27 Juni 1979
Jenis Kelamin : Perempuan
Status Perkawinan : Kawin
Agama : Islam
Kewarganegaraan : Indonesia
Alamat : Perum. d’Gardenia City Blok
I-40
Telp/No. Hp : 081330337114
Alamat E-mail : idaf.jack@gmail.com

RIWAYAT PENDIDIKAN

Nama Sekolah / Perguru-


Tahun Jenjang Jurusan / Bidang Studi
an Tinggi
2006 S-1 ITS Teknik Sipil

PELATIHAN/DIKLAT PROFESIONAL

Tahun Pelatihan / Diklat Penyelenggara


Pelatihan Tata Cara Pemeriksaan Ke- Lembaga Kajian Pranata
2014
andalan Bangunan Gedung Pembangunan (LKP2)

PENGALAMAN KERJA

Tahun Jabatan Institusi


Dinas Pengairan dan
2009-2012 Staf
Bina Marga Kota Batu
Dinas Perumahan
Rakyat dan Kawasan
2015 - sekarang Staf Permukiman, Cipta
Karya dan Tata Ruang
Kota Surabaya

PENGALAMAN SEMINAR

Tahun Seminar Penyelenggara


- - -
L - 644

IDENTITAS DIRI


Nama : Anita Paulyna, S.KM
NIP : 198206162011012010
Tempat dan Tanggal Lahir : Madiun, 16 Juni 1982
Jenis Kelamin : Perempuan
Status Perkawinan : Menikah
Agama : Islam
Kewarganegaraan : Indonesia
Alamat : Jl. Darma Rakyat 3/15
Surabaya
Telp/No. Hp : 031-7860027 / 081333048282
Alamat E-mail : anita.wartaboni@gmail.com

RIWAYAT PENDIDIKAN

Nama Sekolah / Perguru-


Tahun Jenjang Jurusan / Bidang Studi
an Tinggi
1989 - 1995 SD SD Pandean 1 Madiun
1995 - 1998 SMP SMPN 1 Madiun
1998 - 2001 SMA SMAN 2 Madiun
2001 - 2005 S1 FKM Universitas Airlangga

PELATIHAN/DIKLAT PROFESIONAL

Tahun Pelatihan / Diklat Penyelenggara


2013 Fasilitator Keamanan Pangan BPOM
2015 Inspektur Hygiene Sanitasi Pangan BBTKL
2016 District Food Inspector Bandiklat Jatim
TOT Pelatihan Pembinaan Kebugaran
2017 Kementerian Kesehatan
Jasmani

PENGALAMAN KERJA

Tahun Jabatan Institusi


2007 - 2011 Pengembangan Sistem Management RS. PHC Surabaya
Dinas Kesehatan Kota
2011 - sekarang Staf Kesehatan Kerja dan Olahraga
Surabaya
L - 645

PENGALAMAN SEMINAR

Tahun Seminar Penyelenggara lampiran


- - - G
L - 646

IDENTITAS DIRI


Nama : Yulia Savitri, ST, M.PSDM
NIP : 197507082006042024
Tempat dan Tanggal Lahir : Banjarmasin, 8 Juli 1975
Jenis Kelamin : Perempuan
Status Perkawinan : Menikah
Agama : Islam
Kewarganegaraan : Indonesia
Alamat : Karangasem VIII/24 Surabaya
Telp/No. Hp : 08175274200
Alamat E-mail : yuliasavitri03@gmail.com

RIWAYAT PENDIDIKAN

Nama Sekolah / Perguru-


Tahun Jenjang Jurusan / Bidang Studi
an Tinggi
SDN Teluk Dalam 3 Ban-
1987 SD -
jarmasin
SMPN 2 Seroja Banjar-
1990 SMP -
masin
1993 SMA SMAN 2 Banjarmasin A2 (Biologi)
Universitas Brawijaya -
2000 S1 Teknik Pengairan
Fakultas Teknik
Pengembangan Sumber
Universitas Airlangga –
2017 S2 Daya Manusia (Pemer-
Sekolah Pascasarjana
intahan)

PELATIHAN/DIKLAT PROFESIONAL

Tahun Pelatihan / Diklat Penyelenggara


Badan Pendidikan dan Pelati-
2006 Diklat Prajabatan PNS Golongan III
han Propinsi Jawa Timur
Diklat Pengadaan Barang/Jasa Pemer-
2008 Pemerintah Kota Surabaya
intah Angkatan V
Diklat Teknis Harga Perkiraan Sendiri/
2008 Owner Estimate (HPS/OE) dan Peny- Pemerintah Kota Surabaya
usunan Dokumen Kontrak
Pusat Pendidikan dan Pelati-
han Jasa Konstruksi – Fakul-
2008 Diklat Pengawas Saluran Irigasi
tas Teknik Sipil dan Perenca-
naan – ITS Surabaya
L - 647

Balai Pelatihan Konstruksi


dan Peralatan Pusat Pem-
Pelatihan Analisa Harga Satuan Peker-
binaan Kompetensi dan lampiran
2013 jaan Bidang Pekerjaan Umum Versi
Pelatihan Konstruksi Badan
2012
Pembinaan Konstruksi – Ke- G
menterian Pekerjaan Umum
Laboratorium Pengkajian
dan Pengembangan Akun-
Pelatihan Pengadaan Barang/Jasa Pe-
tansi Perpajakan dan Sistem
merintah Berdasarkan Perpres 54/2010
2014 Informasi (LPPAPSI) Depar-
dan Revisinya Perpres 70/2012 serta
temen Akuntansi – Fakultas
Ujian Berbasis Komputer
Ekonomi dan Bisnis – Uni-
versitas Airlangga
Pusat Pendidikan dan Pelati-
Diklat Keahlian Pengawas Lapangan/ han Jasa Konstruksi – Fakul-
2014
Teknis tas Teknik Sipil dan Perenca-
naan – ITS Surabaya
In House Training Pemantapan Pema-
haman Konsep Perencanaan Strategis
Dalam Rangka Penyusunan Rancan-
2016 Pemerintah Kota Surabaya
gan Renstra SKPD Sebagai Salah Satu
Acuan Dalam Penyusunan RPJMD
Kota Surabaya Th. 2016-2021
In House Training – Perencanaan Kin-
2017 erja SKPD (Manajemen Strategis-Ma- Pemerintah Kota Surabaya
najemen Kinerja-Manajemen Resiko)

PENGALAMAN KERJA

Tahun Jabatan Institusi


Dinas Pekerjaan
Umum Bina Marga
2006 - 2017 Staf Seksi Perancangan Pematusan
dan Pematusan
Kota Surabaya
Dinas Pekerjaan
2017 - Seka- Staf Sub Bagian Penyusunan Program dan Umum Bina Marga
rang Pelaporan dan Pematusan
Kota Surabaya

PENGALAMAN SEMINAR

Tahun Jabatan Institusi


Badan Perencanaan
2016 Forum Kota Sehat Pembangunan Kota
Surabaya
L - 648

Tahun Jabatan Institusi


Satuan Kerja (Sat-
ker) Pengembangan
Air Minum dan
2016 Penyehatan Lingkungan Permukiman
Sanitasi (PAMS)
Provinsi Jawa
Timur
Dinas Kebersihan
2016 Surabaya Hijau dan Pertamanan
Kota Surabaya
Badan Perenca-
Sosialisasi Renja berdasar Permendagri 86 naan Pembangu-
2017
tahun 2017 nan Kota Sura-
baya
Workshop penyempurnaan Waktu Aktivitas Badan Perenca-
kerja pegawai ( Rintu Pemtu ) yang dilan- naan Pembangu-
2017
jutkan dengan pembahasan waktu kerja nan Kota Sura-
standar baya
Forum Diskusi Kelompok (FGD) Penyusu-
Bagian Organisasi
2017 nan Road Map Reformasi Birokrasi Kota
Surabaya
Surabaya 2017-2021
Dinas Pengenda-
lian Penduduk,
Pemberdayaan
2017 Grand Design Pengarusutamaan Gender
Perempuan dan
Perlindungan
Anak Surabaya
Dinas Pengenda-
lian Penduduk,
Pemberdayaan
2017 Forum Kota Layak Anak
Perempuan dan
Perlindungan
Anak Surabaya
L - 649

IDENTITAS DIRI

lampiran
Nama : Dwi Hariyanto
NIP : 197706042008011013
G
Tempat dan Tanggal Lahir : Jember, 4 Juni 1977
Jenis Kelamin : Laki-laki
Status Perkawinan : Kawin
Agama : Islam
Kewarganegaraan : Indonesia
Alamat : Perum Griyaloka A3 No.33
Sidoarjo
Telp/No. Hp : 085708555931
Alamat E-mail :-

RIWAYAT PENDIDIKAN

Nama Sekolah / Perguru-


Tahun Jenjang Jurusan / Bidang Studi
an Tinggi
1998-2004 SD SDN Kebonsari I
2004-2007 SMP SMPN 8
2007-2010 SMA SMT Pertanian Mekanisme Pertanian
2010-2013 DIII Universitas Putra Bangsa Ekonomi

PELATIHAN/DIKLAT PROFESIONAL

Tahun Pelatihan / Diklat Penyelenggara


Diklat Dasar Fungsinal
Keur Master

PENGALAMAN KERJA

Tahun Jabatan Institusi


- - -

PENGALAMAN SEMINAR

Tahun Seminar Penyelenggara


- - -
L - 650

IDENTITAS DIRI


Nama : Jamaluddin Kaimudin
NIP : 197307061999011001
Tempat dan Tanggal Lahir : Ambon, 6 Juli 1973
Jenis Kelamin : Laki-laki
Status Perkawinan : Kawin
Agama : Islam
Kewarganegaraan : Indonesia
Alamat : Perum Graha Mutiara Indah
B2/15
Telp/No. Hp : 081252667711
Alamat E-mail : jamal_kaimudin@yahoo.co.id

RIWAYAT PENDIDIKAN

Nama Sekolah / Perguru-


Tahun Jenjang Jurusan / Bidang Studi
an Tinggi
1986 SD SD Negeri 6
1989 SMP SMP Negeri 1
1993 SMA SMA Negeri Lateri
2007 S1 UNTAG 1945 Surabaya Akuntansi

PELATIHAN/DIKLAT PROFESIONAL

Tahun Pelatihan / Diklat Penyelenggara


2000 Diklat Prajabaratan Provinsi Jawa Timur
2006 Diklat Juru Sita Pajak Departemen Keuangan
Diklat Pengadaan Barang/Jasa
2007 Pemerintah Kota Surabaya
Pemerintahan
2007 Diklat Pengelolaan Barang Daerah Pemerintah Kota Surabaya

PENGALAMAN KERJA

Tahun Jabatan Institusi


Dinas Pendapatan Kota
1999 Staf
Surabaya
2002 Staf Satpol PP
Dinas Pendapatan Kota
2005 Staf
Surabaya
Dinas Perdagangan Kota
2009 Staf
Surabaya
L - 651

PENGALAMAN SEMINAR

Tahun Seminar Penyelenggara lampiran


- - - G
L - 652

IDENTITAS DIRI


Nama : Sekar Satya Mayang Sary
A.Md LLAJ
NIP : 199012142014022001
Tempat dan Tanggal Lahir : Ngawi, 14 Desember 1990
Jenis Kelamin : Perempuan
Status Perkawinan : Menikah
Agama : Islam
Kewarganegaraan : Indonesia
Alamat : Jl. Samodra No. 48 Surabaya
Telp/No. Hp : 085257689666
Alamat E-mail : sekarmayang1412@gmail.com

RIWAYAT PENDIDIKAN

Nama Sekolah / Perguru-


Tahun Jenjang Jurusan / Bidang Studi
an Tinggi
SDN Karangtengah V
1997 - 2003 SD -
Ngawi
2003 - 2006 SMP SMPN 1 Ngawi -
2006 - 2009 SMA SMAN 2 Ngawi IPA
2009 - 2012 DIII STTD Bekasi DIII LLAJ

PELATIHAN/DIKLAT PROFESIONAL

Tahun Pelatihan / Diklat Penyelenggara


2016 Diklat Pengadaan Barang dan Jasa BKD Kota Surabaya

PENGALAMAN KERJA

Tahun Jabatan Institusi


Dinas Perhubungan
2014 - sekarang Staf
Kota Surabaya

PENGALAMAN SEMINAR

Tahun Seminar Penyelenggara


Pengembangan Sarana Sungai,
2017 Danau, dan Penyeberangan Kementerian Perhubungan RI
Kerjasama IMO
L - 653

IDENTITAS DIRI

lampiran
Nama
NIP : 198803232011012010
: Vieka Ariestyani Antari G
Tempat dan Tanggal Lahir : Jakarta, 23-3-1988
Jenis Kelamin : Perempuan
Status Perkawinan : Kawin
Agama : Islam
Kewarganegaraan : WNI
Alamat : Kebraon Indah Permai Blok
D/16
Telp/No. Hp : 082244441178
Alamat E-mail : vieka.ariestyani@gmail.com

RIWAYAT PENDIDIKAN

Nama Sekolah / Perguru-


Tahun Jenjang Jurusan / Bidang Studi
an Tinggi
SDN Kedurus III / 430
1995 - 2001 SD -
Surabaya
2001 - 2003 SMP SLTP Al Falah Sidoarjo -
2003 - 2005 SMA SMAN 6 Surabaya IPA
2005 - 2009 S1 ITS Surabaya Teknik Lingkungan

PELATIHAN/DIKLAT PROFESIONAL

Tahun Pelatihan / Diklat Penyelenggara


2014 Pelatihan Perencanaan Kota Pemkot Surabaya
2014 Diklat Pengadaan Barang dan Jasa Pemkot Surabaya
2016 Pelatihan Perencanaan Strategis Pemkot Surabaya
In House Training Penyusunan Ren-
2017 BKD dan Bappeko Surabaya
cana Pembangunan Kota

PENGALAMAN KERJA

Tahun Jabatan Institusi


Dinas Kebersihan dan
Staf Sub Bagian Umum dan Kepega-
2011 – sekarang Ruang Terbuka Hijau
waian
Kota Surabaya
L - 654

PENGALAMAN SEMINAR

Tahun Seminar Penyelenggara


Seminar Nasional Pengelolaan
ITS
Sampah
L - 655

IDENTITAS DIRI

lampiran
Nama : Erwan Setiawan G
NIP : 197704192010011003
Tempat dan Tanggal Lahir : Surabaya, 19 April 1977
Jenis Kelamin : Laki-Laki
Status Perkawinan : Menikah
Agama : Islam
Kewarganegaraan : Indonesia
Alamat : Jl. Tengger Kandangani/25
Surabaya
Telp/No. Hp : 081333362178
Alamat E-mail : iwan_manukan@yahoo.co.id

RIWAYAT PENDIDIKAN

Nama Sekolah / Perguru-


Tahun Jenjang Jurusan / Bidang Studi
an Tinggi
1983 - 1989 SD SDK Karitas II Surabaya -
1989 - 1992 SLTP SMPN 26 Surabaya -
1992 - 1995 SLTA SMA Sejahtera I Surabaya A3
Ilmu Ekonomi dan Studi
1995 - 2000 Universitas UPN Veteran Jawa Timur
Pembangunan

PELATIHAN/DIKLAT PROFESIONAL

Tahun Pelatihan / Diklat Penyelenggara


- - -

PENGALAMAN KERJA

Tahun Jabatan Institusi


Dinas Kebudayaan dan
2010 Staf
Pariwisata

PENGALAMAN SEMINAR

Tahun Seminar Penyelenggara


- - -
L - 656

IDENTITAS DIRI


Nama : Kairul Budiarto, SH
NIP : Jombang / 18 Januari 1972
Jenis Kelamin : Laki - Laki
Status Perkawinan : Kawin
Agama : Islam
Kewarganegaraan : Indonesia
Alamat : Jl. Ngagelrejo Kidul 03
Surabaya
Telp/No. Hp : 081332712950
Alamat E-mail : budiartokhairul@gmail.com

RIWAYAT PENDIDIKAN

Nama Sekolah / Perguru-


Tahun Jenjang Jurusan / Bidang Studi
an Tinggi
SDN Tanjunganom IV,
1979 - 1985 SD -
Nganjuk
SMPN Warujayeng,
1985 - 1988 SMP -
Nganjuk
SMAN 1 Tanjunganom,
1988 - 1991 SMA Biologi
Nganjuk
1995 - 1999 S1 Univesitas Sunan Giri Ilmu Hukum

PELATIHAN/DIKLAT PROFESIONAL

Tahun Pelatihan / Diklat Penyelenggara


2009 Diklat Pemantau Lalu Lintas Pemkot Surabaya
2014 Diklat Penyidik Pegawai Negeri Sipil Kemendagri
Diklat Pejabat Penerima Hasil Peker-
2015 Pemkot Surabaya
jaan
2015 Diklat Intelijen Kemendagri

PENGALAMAN KERJA

Tahun Jabatan Institusi


Dinas Perhubungan Kota
2001 - 2011 Staf
Surabaya
Dinas Kependudukan
Staf
2011 2017 dan Pencatatan Sipil
Kota Surabaya
L - 657

PENGALAMAN SEMINAR

Tahun Seminar Penyelenggara lampiran


Seminar Penyusunan Profil G
2012 Perkembangan Kependudukan Dispenduk
Kota Surabaya
Seminar Penyusunan Profil
2013 Perkembangan Kependudukan Dispenduk
Kota Surabaya
Seminar Penyusunan Profil
2014 Perkembangan Kependudukan Dispenduk
Kota Surabaya
Seminar Analisis Dampak
2015 Dispenduk
Kependudukan
Seminar Indikator Kependudu-
2015 Dispenduk
kan
Seminar Penyusunan Profil
2015 Perkembangan Kependudukan Dispenduk
Kota Surabaya
Seminar Proyeksi Kependudu-
2016 Dispenduk
kan
Seminar Analisis Dampak
2016 Dispenduk
Kependudukan
Seminar Penyusunan Profil
2016 Perkembangan Kependudukan Dispenduk
Kota Surabaya
Seminar Indikator Kependudu-
2016 Dispenduk
kan
L - 658

IDENTITAS DIRI


Nama : Drs. Hasan, MM
NIP : 196502141990021001
Tempat dan Tanggal Lahir : Surabaya, 14 Februari 1965
Jenis Kelamin : Laki-Laki
Status Perkawinan : Menikah
Agama : Islam
Kewarganegaraan : Indonesia
Alamat : Jl. Kandangan Gunung
Tangsi III No. 1/25 Surabaya
Telp/No. Hp : 081357666771
Alamat E-mail : hasanmk.aq@gmail.com

RIWAYAT PENDIDIKAN

Nama Sekolah / Perguru-


Tahun Jenjang Jurusan / Bidang Studi
an Tinggi
1979 SD SD Al Manar Surabaya
SMPN Wachid Hasyim VII
1982 SMP
Surabaya
SPG Wachid Hasyim Sura-
1985 SPG
baya
1990 S1 IKIP PGRI Surabaya Geografi
MSDM / Magister Man-
2006 S2 STIE ABI Surabaya
agemen

PELATIHAN/DIKLAT PROFESIONAL

Tahun Pelatihan / Diklat Penyelenggara


TOT Narasumber Kurikulum Tingkat
2007 LPMP Jawa Timur
Satuan Pendidikan (KTSP)
Seminar Nasional Sertifikasi Guru dan
2007 PGRI Kota Surabaya
Problematika
Seminar Nasional 100 Tahun Keban-
2008 PGRI Kota Surabaya
gkitan Nasional
2008 Sertifikasi Guru Universitas Negeri Surabaya
2008 Kursus Komputer Institut Wiyata Gama
Dirjen Manajemen Pendas-
2008 Pembinaan Program KLK men Direktur Pembinaan TK
dan SD
Dinas Pendidikan Kota
2008 Seminar Nasional Hari Guru Nasional
Surabaya
L - 659

Tahun Pelatihan / Diklat Penyelenggara


Pembinaan Kelembagaan Sekolah dan Dinas Pendidikan Kota
2009 lampiran
Managemen Sekolah Surabaya

Sosialisasi Penyelenggaraan Program


Dirjen Manajemen Pendas- G
2009 men Direktur Pembinaan TK
KLK
dan SD
Sosialisasi Hasil Penilaian Buku Teks
2009 Pusat Perbukuan Depdiknas
Pelajaran dan Program Buku Murah
Pelatihan Bedah SKKD, Kalender Dinas Pendidikan Kota
2009
Pendidikan, Pemantauan KKM Surabaya
Workshop Pembelajaran Matematika
2010 Universitas Negeri Surabaya
yang Menyenangkan
2010 Diklat Sehari Perpajakan Universitas Airlangga
Pelatihan Petugas Pengelolaan Perpus- Badan Arsip dan Perpus-
2010
takaan takaan Kota Surabaya
Workshop dan Aplikasi Guru yang
2010 Sentral Media Edukasi
Berwawasan Global
Workshop Nasional Monitoring Peny-
2010 usunan Review serta Audit Pertanggu- Universitas Airlangga
ngjawaban Dana BOS dan BOP
Dirjen Manajemen Pendas-
Sosialisasi Penyelenggara Program
2010 men Direktur Pembinaan TK
KLK
dan SD
In House Penyusunan Penatausahaan
Badan Kepegawaian dan
2010 dan Pertanggungjawaban serta Pelapo-
Diklat
ran anggaran keuangan daerah
Dinas Pendidikan Kota
2011 Kaidah Penyusunan Soal
Surabaya
Forum Sekolah Peduli dan Berbudaya
2012 Badan Lingkungan Hidup
Lingkungan (Adiwiyata)
Pelatihan Menuju Sekolah Adiwiyata Kementerian Lingkungan
2012
Mandiri Hidup dan Kehutanan
Workshop Guru Pembimbing Khusus Dinas Pendidikan Provinsi
2012
Inklusi bagi Non PLB Jawa Timur
Pelatihan Teknologi Informasi dan Dinas Komunikasi dan Infor-
2012
Komunikasi matika Kota Sby
Universitas Dong-Eui Kota
2013 Education Training Program
Busan Korea Selatan
Workshop Pengembangan Pembelaja- Dinas Pendidikan Provinsi
2013
ran Ekstra Kurikuler Bagi Kepala SD Jawa Timur
Workshop Pengembangan Penilaian Dinas Pendidikan Provinsi
2013
Pendidikan Sekolah Dasar Jawa Timur
Workshop Pengembangan Kurikulum Dinas Pendidikan Provinsi
2013
SD Jawa Timur
Forum Sekolah Peduli dan Berbu-
2014 Badan Lingkungan Hidup
daya Lingkungan (Adiwiyata)
L - 660

Tahun Pelatihan / Diklat Penyelenggara


Pelatihan Pembelajaran Guru Inklusi Dinas Pendidikan Kota
2014
Sekolah Dasar Surabaya
Workshop Pengembangan Penilaian
Dinas Pendidikan Provinsi
2014 Pendidikan Tahap I Guru Sekolah
Jawa Timur
Dasar
Workshop Pengembangan Penilaian
Dinas Pendidikan Provinsi
2014 Pendidikan Tahap II Guru Sekolah
Jawa Timur
Dasar
Workshop Managemen Sarana Prasa-
Dinas Pendidikan Provinsi
2014 rana Tahap I bagi Kepala Sekolah
Jawa Timur
Dasar
Workshop Koordinasi Pendampingan
Tim Pengembang Kurikulum Seko- Dinas Pendidikan Provinsi
2014
lah Dasar Tingkat Kabupaten/Kota Jawa Timur
Provinsi Jawa Timur Angkatan XIII
Pelatihan Implementasi Kurikulum Kementerian Pendidikan dan
2014
2013 bagi Kepala Sekolah Kebudayaan
Bintek guru sasaran kurikulum 2013
2017 Kabupaten / Kota jenjang SD Provinsi LPMP Jawa Timur
Jawa Timur

PENGALAMAN KERJA

Tahun Jabatan Institusi


1985 - 1990 Guru Kelas SDS Al - Manar
1987 - 1990 Kepala Sekolah SDS Al - Manar
1990 - 2005 Guru Kelas SDN Kandangan I
2005 - 2007 Kepala Sekolah SDN Asemrowo II
2007 - 2012 Kepala Sekolah SDN Klakahrejo II
2012 - 2017 Kepala Sekolah SDN Kandangan I

UPTD BPS Surabaya


September 2017 - IV Kecamatan Wiyung
Penilik Paud Diknas
sekarang Dinas Pendidikan Kota
Surabaya

PENGALAMAN SEMINAR
L - 661

Tahun Seminar Penyelenggara


Seminar Nasional Sertifikasi
2007 PGRI Kota Surabaya
Guru dan Problematika lampiran
2008
Seminar Nasional 100 Tahun
PGRI Kota Surabaya G
Kebangkitan Nasional
Seminar Nasional Hari Guru Dinas Pendidikan Kota Sura-
2008
Nasional baya
Seminar Nasional Refleksi
2009 Akhir Tahun Prospek Ke Indo- Universitas Airlangga
nesiaan Kini
Seminar Nasional Mengem-
bangkan Budaya Profesional
2010 Universitas Negeri Surabaya
Bagi Guru Bersertifikat Pendi-
dik Melalui CDP
2011 Seminar Refleksi Guru 2010 PGRI Kota Surabaya
L - 662

IDENTITAS DIRI

Nama : Aditya Suwandoko


NIP : 199111142015011001
Tempat dan Tanggal Lahir : Blitar, 14 Nopember 1991
Jenis Kelamin : Laki - Laki
Status Perkawinan : Belum Kawin
Agama : Islam
Kewarganegaraan : Indonesia
Alamat : Jl. Kerantil RT. 04/03 Srengat -
Blitar
Telp/No. Hp : 085646469647
Alamat E-mail : aditya_suwandoko@ymail.
com
RIWAYAT PENDIDIKAN

Nama Sekolah / Perguru-


Tahun Jenjang Jurusan / Bidang Studi
an Tinggi
1998 - 2004 SD SDN Togogan
2004 - 2007 SMP SMPN 1 Srengat
Teknik Mekanik Oto-
2007 - 2010 SMK SMKN 1 Blitar
motif
Pendidikan Bahasa
2010 -2014 S-1 STKIP PGRI Blitar
Inggris
2009 - 2012 DIII STTD Bekasi DIII LLAJ

PELATIHAN/DIKLAT PROFESIONAL

Tahun Pelatihan / Diklat Penyelenggara


2014 Pelatihan Perencanaan Kota Pemkot Surabaya
2014 Diklat Pengadaan Barang dan Jasa Pemkot Surabaya
2016 Pelatihan Perencanaan Strategis Pemkot Surabaya
In House Training Penyusunan Ren-
2017 BKD dan Bappeko Surabaya
cana Pembangunan Kota

PENGALAMAN KERJA

Tahun Jabatan Institusi


Dinas Pemadam Keba-
2015 - sekarang Staf
karan
L - 663

PENGALAMAN SEMINAR

Tahun Seminar Penyelenggara lampiran


- - -
G
L - 664

IDENTITAS DIRI


Nama : Susnawati Nur Rachmatillah
NIP :
Tempat dan Tanggal Lahir : Surabaya, 05 April 1977
Jenis Kelamin : Perempuan
Status Perkawinan : Menikah
Agama : Islam
Kewarganegaraan : Indonesia
Alamat : Jl. Sidotopo Kidul No. 82
Surabaya
Telp/No. Hp : 081803031872
Alamat E-mail : susnawati.nr@gmail.com

RIWAYAT PENDIDIKAN

Nama Sekolah / Perguru-


Tahun Jenjang Jurusan / Bidang Studi
an Tinggi
Universitas Islam Indo-
2002 S2 Ilmu Hukum
nesia

PELATIHAN/DIKLAT PROFESIONAL

Tahun Pelatihan / Diklat Penyelenggara


Badan Pendidikan dan Pela-
Pendidikan dan Pelatihan Juru Sita
2006 tihan Keuangan Departemen
Pajak Daerah
Keuangan RI
Balai Besar Pendidikan dan
Pendidikan dan Pelatihan Perencanaan Penelitian Kesejahteraan So-
2014
Program Kesejahteraan Sosial sial Regional III Yogyakarta
Kementerian Sosial RI

PENGALAMAN KERJA

Tahun Jabatan Institusi


Dinas Perhubungan Kota
1998 - 1999 Staf
Surabaya
Dinas Kependudukan
1999 - 2009 Staf dan Pencatatan Sipil
Kota Surabaya
Badan Koordinasi Pe-
2009 - 2012 Staf layanan dan Penanaman
Modal
L - 665

Tahun Jabatan Institusi

2012 - sekarang Staf Dinas Sosial lampiran


G
PENGALAMAN SEMINAR

Tahun Seminar Penyelenggara


Pemantapan Implementasi
Permendagri Nomor 59 Tahun
2007 tentang Perubahan Atas Lembaga Pengembangan Ma-
2007
Permendagri Nomor 13 Tahun najemen Pemerintahan
2016 tentang Pedoman Penge-
lolaan Keuangan Daerah
Diklat Teknis HPS / OE dan
Penyusunan Dokumen Kon-
trak Angkatan II Berdasarkan Badan Kepegawaian / Lingkun-
2007
Keputusan Presiden Nomor 80 gan Pemerintahan
Tahun 2003 dan Peraturan Pres-
iden Nomor 8 Tahun 2006
Perencanaan Kementerian So-
2014 Kementerian Sosial
sial Yogyakarta
L - 666

IDENTITAS DIRI


Nama : Salam, SH.
NIP : 19681108 200112 1 003
Tempat dan Tanggal Lahir : Tulungagung, 8 November 1968
Jenis Kelamin : Laki-laki
Status Perkawinan : Menikah
Agama : Islam
Kewarganegaraan : Indonesia
Alamat : Bluru Permai Blok AC / 26
Sidoarjo
Telp/No. Hp : 081231498982
Alamat E-mail : salam.blurupermai@gmail.com

RIWAYAT PENDIDIKAN

Nama Sekolah / Perguru-


Tahun Jenjang Jurusan / Bidang Studi
an Tinggi
1980 MI Mambaul Huda -
1983 MTS Al Hikmah -
1986 SMA Wighneswara IPS
Universitas Sunan Giri
2009 S1 Ilmu Hukum
Surabaya

PELATIHAN/DIKLAT PROFESIONAL

Tahun Pelatihan / Diklat Penyelenggara

PENGALAMAN KERJA

Tahun Jabatan Institusi

PENGALAMAN SEMINAR

Tahun Seminar Penyelenggara


L - 667

IDENTITAS DIRI

lampiran
Nama : Nur Hadijanto G
NIP : Blitar / 10 Maret 1971
Jenis Kelamin : Laki-laki
Status Perkawinan :-
Agama : Islam
Kewarganegaraan : Indonesia
Alamat : Gunungsari Indah Blok Q / 10
Surabaya
Telp/No. Hp : 087854781307
Alamat E-mail : msurya651@gmail.com

RIWAYAT PENDIDIKAN

Nama Sekolah / Perguru-


Tahun Jenjang Jurusan / Bidang Studi
an Tinggi
1984 SD SDN Bendogerit 6 Blitar -
1987 SMP SMPN 3 Blitar -
1990 SLTA SMAK Diponegoro Blitar IPS
2007 Diploma FTSP - ITS Surabaya Teknik Sipil

PELATIHAN/DIKLAT PROFESIONAL

Tahun Pelatihan / Diklat Penyelenggara


1996 Suskalak -B- Hansip / Linmas Pemerintah Kota Surabaya
Pemerintah Provinsi Jawa
1997 Suskalak -A- Hansip / Linmas
Timur
Pemerintah Provinsi Jawa
1998 Kursus Pelatih / Instruktur
Timur

PENGALAMAN KERJA

Tahun Jabatan Institusi


1995 Staf sekretariat Mawil Hansip

1999 - 2009 Staf subdin terminal Dinas Perhubungan

2009 - 2012 Staf bidang penanganan strategis Bakesbangpol Linmas


L - 668

Tahun Jabatan Institusi

Staf bidang linmas BPB Linmas

Staf bidang pencegahan dan kes-


2017 BPB Linmas
iapsiagaan

PENGALAMAN SEMINAR

Tahun Seminar Penyelenggara


2015 Rakornas BNBPB BNPB
2016 Rakornas BNBPB BNPB
2017 Rakornas BNBPB BNPB
L - 669

IDENTITAS DIRI

lampiran
Nama : I.D.A.A Warmadewanthi G
NIP : 197502121999032001
Tempat dan Tanggal Lahir : Denpasar, 12 Pebruari 1975
Jenis Kelamin : Perempuan
Status Perkawinan : Menikah
Agama : Hindu
Kewarganegaraan : Indonesia
Alamat
ya : JWiguna Tengah XI/1, Suraba-
Telp/No. Hp : +62318713594
Alamat E-mail : warma@its.ac.id

RIWAYAT PENDIDIKAN

Nama Sekolah / Perguru-


Tahun Jenjang Jurusan / Bidang Studi
an Tinggi
1993 - 1998 S1 ITS Teknik Lingkungan
2001 - 2003 S2 ITB Teknik Lingkungan
2005 - 2009 S3 NTUST Chemical Engineering

PELATIHAN/DIKLAT PROFESIONAL

Tahun Pelatihan / Diklat Penyelenggara


Summer Courses dan Traning for
2013 Water Resources Managament in Ade- AUSAID dan Bappenas
laide Australia
Green Building Council dan
2015 Pelatihan Green Building
ITS
Soil and Ground Water Remediation NCKU Taiwan dan EPA
2016
Work-shop/Training Taiwan
Narasumber atau Pengajar pada Pelati-
2014-sekarang han dan Bimbingan Teknis Bidang Kementrian PUPERA
Persampahan

PENGALAMAN KERJA

Tahun Jabatan Institusi


1999 - sekarang Dosen Teknik Lingkungan ITS
L - 670

PENGALAMAN SEMINAR

Tahun Seminar Penyelenggara


The 5th Environmental Tech-
nology and Man-agement Con-
ference (ETMC 2015) “Green
2015 FTSL-ITB Bandung
Technology towards Sustain-
able Environ-ment”, ITB,
Bandung, November, 2015.
6th Brunei International Con-
ference On Engineering and
Technology (BICET) 2016, AUNSEED- Universiti Tech-
2016
Universiti Teknologi Brunei, nology Brunei
Brunei Darussalam, 14 - 16
November 2016
Regional Conference of Chem-
AUNSEED-Universiti Technol-
2016 ical Engineering, November
ogy Malaysia
2016, UTM, Malaysia
RC-ENVE 2016, AUN-
SEED-NET – JICA, Chon-bu-
2017 AUNSEED-JICA
ri, Thailand, January 23-24,
2017.
L - 671

IDENTITAS DIRI

lampiran
Nama : Dra. Dian Saptarini, M.Sc G
NIP : 196904081992032001
Tempat dan Tanggal Lahir : Madiun, 8 April 1969
Jenis Kelamin : Perempuan
Status Perkawinan : Menikah
Agama : Islam
Kewarganegaraan : Indonesia
Alamat : Jl. Sidosermo IV gg.4/4, Sura-
baya
Telp/No. Hp : 0818502375
Alamat E-mail : dianssa@yahoo.com

RIWAYAT PENDIDIKAN

Nama Sekolah / Pergu-


Tahun Jenjang Jurusan / Bidang Studi
ruan Tinggi
1987-1991 S1 Universitas Airlangga Biologi
Information Technology for
1998-2000 S2 Institut Pertanian Bogor
Natural Resources Management

PELATIHAN/DIKLAT PROFESIONAL

Tahun Pelatihan / Diklat Penyelenggara


2010 Marine Zooplankton Identification LIPI - JSPS

PENGALAMAN KERJA

Tahun Jabatan Institusi


Tenaga Ahli Biologi Monitoring
Pelaksanaan RKL & RPL Pabrik
2011-2013 LPPM ITS
Tuban I, II, III dan IV, PT Semen
Gresik (Persero) Tbk
Tenaga Ahli Biologi Amdal Pemba-
ngunan Pabrik Pengolahan Bahan
2012-2013 Baku Bijih Nikel (Smelter Feronikel) LPPM ITS
dan Terminal Khusus PT Multi Baja
Industri
Tenaga Ahli Biologi Kajian Pem-
2012 buangan Air Limbah ke Laut PT Petro LPPM ITS
Jordan Abadi
L - 672

Tahun Jabatan Institusi


Tenaga Ahli Biologi Kajian Pem-
2012 buangan Air Limbah ke Laut PT LPPM ITS
Petrokimia Gresik
Tenaga Ahli Biologi Addendum AN-
DAL,RKL-RPL Rencana Kegiatan
2012 Pengembangan Tahap IV dan Fasili- LPPM ITS
tas Penunjang Kompleks Industri PT.
Petrokimia Gresik
Tenaga Ahli Biologi Monitoring
Pelaksanaan RKL & RPL Pabrik
2012 LPPM ITS
Tuban I, II, III dan IV, PT Semen
Gresik (Persero) Tbk
Tenaga Ahli Biologi UKL UPL Ter-
minal Khusus dan Tanki Timbun
2012 LPPM ITS
BBM PT Tri Wahana Universal
– Tuban
Tenaga Ahli Biologi Addendum
ANDAL RKL RPL Pengembangan
2012 LPPM ITS
Pelabuhan Tanjung Perak di Teluk
Lamong
Tenaga Ahli Biologi UKL UPL
2013 Pembangunan Mini LNG dan Storage LPPM ITS
Receiving Unit PT PLN Batam
Tenaga Ahli Biologi Kajian Identifi-
LPPM ITS & BLH Prov
2013 kasi Kerusakan Ekosistem Terumbu
Jatim
Karang
Tenaga Ahli Biologi Adendum - Ijin
2013 Pembuangan Air Limbah ke Laut PT LPPM ITS
PJB Paiton
Tenaga Ahli Biologi Kajian pengaruh
Slag Hasil samping Industri feronikel
2013 LPPM ITS
sebagai Bahan Reklamasi Pantai teha-
dap lingkungan Hidup
Tenaga Ahli Biologi AMDAL Angku-
2014 LPPM ITS
tan Masal Cepat – Tram kota Surabaya
Tenaga Ahli Biologi AMDAL Pem-
bangunan Terminal Multipurpose
2014 LPPM ITS
Teluk Lamong PT. Pelindo III
(Persero)
Tenaga Ahli Biologi UKL-UPL Pema-
sangan Dan Pengoperasian Jaringan
Distribusi Pipa Gas Bumi Diameter
2014 LPPM ITS
6” Dan 4” PT Indogas Kriya Dwigu-
na di Kecamatan Porong Kabupaten
Sidoarjo
L - 673

Tahun Jabatan Institusi


Tenaga Ahli Biologi Addendum
ANDAL, RKL-RPL Pelebaran, lampiran
2014 Pendalaman dan pengoperasian Alur G
Pelayaran Barat Surabaya (APBS) di
Selat Madura
Tenaga Ahli Biologi AMDAL Ang-
2015 kutan Masal Cepat – Monorel kota LPPM ITS
Surabaya
Tenaga Ahli Biologi DELH Gedung
2015 Perkantoran dan Perkuliahan Institut LPPM ITS
Teknologi Sepuluh Nopember
Tenaga Ahli Biologi UKL-UPL
Pembangunan Dan Pengoperasian
2015 LPPM ITS
Pembangkit Listrik Tenaga Mesin
Gas (PLTMG) TELUK LAMONG
Tenaga Ahli Biologi UKL-UPL Ter-
minal Penerima LNG Dan Distribu-
2015 si LNG Pt. Padma Energi Indone- LPPM ITS
sia Di Celukan Bawang, Kabupaten
Buleleng, Bali
Tenaga Ahli Biologi AMDAL
2016 Pengembangan Pelabuhan Tenau, LPPM ITS
Kupang
Tenaga Ahli Biologi UKL-UPL Pabrik
2016 Bioethanol PT. PERKEBUNAN NU- LPPM ITS
SANTARA X
Adendum Andal RKL
2017 Tenaga Ahli Biologi RPL Pelabuhan Tanjung
Intan
Tenaga Ahli Biologi Adendum Andal
2017 RKL RPL Open Access Pertamina BPPU ITS
Refinery Unit VII Kasim
Pra Studi Kelayakan Rencana
Pengembangan Kawasan Muse-
2017 LPPM ITS
um Teknologi Jembatan Suramadu,
SHMS dan Kawasan Pesisir di KKMJ
Staf Pengajar Departemen Biologi, Institut Teknologi Sepu-
1992 s.d. sekarang
FMIPA luh Nopember

PENGALAMAN SEMINAR

Tahun Seminar Penyelenggara


Seminar Nasional Aplikasi
Institut Teknologi Sepuluh
2014 Teknologi Prasarana Wilayah
Nopember
(ATPW)
L - 674

Tahun Seminar Penyelenggara


The 2nd Joint Seminar on Bio-
2014 technology of Biomass Utiliza- Chulalongkorn University
tion for ASEAN Development
2nd IBOC (International Biol- Bioloy Department, Insti-tut
2014
ogy Confer-ence) Teknologi Sepuluh Nopember
3rd ISOCEEN (International
Seminar on Ocean and Coastal
Institut Teknologi Sepuluh
2015 Engineering, Environ-mental
Nopember
and Natural Disaster Manage-
ment) 2015
Seminar Nasional Penginder-
2015 LAPAN
aan Jauh
Fakultas Matematika dan Ilmu
2015 Seminar Nasional Biodiversitas Pengetahuan Alam Universitas
Sebelas Maret
3rd IBOC (International Biolo- Bioloy Department, Institut
2016
gy Confer-ence) Teknologi Sepuluh Nopember
Seminar Nasional Biodiversitas Fakutas Sains dan Teknologi,
2016
VI Universitas Air-langga
L - 675

IDENTITAS DIRI

lampiran
Nama : Ema Umilia, ST, MT G
NIP : 198410032009122003
Tempat dan Tanggal Lahir : Surabaya, 03 Oktober 1984
Jenis Kelamin : Perempuan
Status Perkawinan : Menikah
Agama : Islam
Kewarganegaraan : WNI
Alamat : Jl. Endrosono VI/17 Surabaya
60154
Telp/No. Hp : 081803160657
Alamat E-mail : umilia84@gmail.com

RIWAYAT PENDIDIKAN

Nama Sekolah / Perguru-


Tahun Jenjang Jurusan / Bidang Studi
an Tinggi
Perencanaan Wilayah
2006 S-1 ITS
dan Kota
Permukiman Kota dan
2009 S-2 ITS
Lingkungan

PELATIHAN/DIKLAT PROFESIONAL

Tahun Pelatihan / Diklat Penyelenggara


2010 Pelatihan Zoning Regulation PWK - ITS
2010 Pelatihan Pekerti dan AA ITS
2011 Diklat Prajabatan Kemendikbud Kemendikbud
Pelatihan Penyusunan Analisis Men-
2012 LPPM - ITS
genai Dampak Lingkungan
Pelatihan TOT Kajian Lingkungan
2012
Hidup Strategis
Pelatihan Pengelola Jurnal Terakredi-
2014 Universitas Negeri Malang
tasi Nasional
Pelatihan Penyusunan Analisis Men-
2016 LPPM - ITS
genai Dampak Lingkungan
L - 676

PENGALAMAN KERJA

Tahun Jabatan Institusi


Asisten Tenaga Ahli Tata Ruang Peny-
usunan RPJM (Rencana Pembangunan
Jangka Menengah) EJIIZ (East Java
2006 Kabupaten Bangkalan
Integrated Industrial Zone) Kabupaten
Bangkalan, kerjasama LPPM-ITS dan
Kabupaten Bangkalan
Asisten Tenaga Ahli Tata Ruang Peny-
2006 usunan Revisi Rencana Tata Ruang Kota Banda Aceh
Kota Banda Aceh
Asisten Dosen Mata Kuliah Studio
2006 - 2007 PWK-ITS
Perencanaan Kota
Asisten Tenaga Ahli Tata Ruang
Studi penyusunan Zoning Regulation
Jawa Timur, kerjasama LPPM ITS
2007 Provinsi Jawa Timur
dan BAPPEPROP (Badan Perenca-
naan dan Pembangunan Daerah Jawa
Timur)
Asisten Tenaga Ahli Tata Ruang Studi
Pengendalian Kawasan Perbatasan,
2007 Provinsi Jawa Timur
kerjasama LPPM-ITS dan Dinas Per-
mukiman Jawa Timur
Dosen Luar Biasa Mata Kuliah Pe-
Januari 2008 - Mei
rencanaan Tapak Dan Perencanaan PWK-ITS
2008
Pariwisata
Dosen Luar Biasa untuk Mata Kuliah
Januari 2009 - Mei
Permukiman, Pengembangan Mas- PWK - ITS
2009
yarakat dan Perencanaan Pariwisata
Tenaga Ahli Tata Ruang Studi Per-
2009 cepatan Infrastruktur di Kawasan Kabupaten Lumajang
Pesisir Yosowilangon Lumajang
Asisten Tenaga Ahli Tata Ruang Peny-
2009 usunan Zoning regulation perkotaan Kabupaten Ngawi
Ngawi, PT. Konindo
Asisten Tenaga Ahli Tata Ruang Peny-
usunan Revisi RTRW Banyuwangi
2009 Kabupaten Banyuwangi
2009-2029, PT. Citra Surya Wahana
(CSW)
Dosen Tetap di Program Studi Peren-
2009 - Sekarang PWK - ITS
canaan Wilayah dan Kota
Tenaga Ahli Ekonomi Wilayah Studi
2010 Penyusunan RTRP Telempong, Situ- Kabupaten Situbondo
bondo
L - 677

Tahun Jabatan Institusi


Asisten Tenaga Ahli Tata Ruang Peny-
usunan Studi Pengembangan Kawasan lampiran
2010 Andalan Berbasis Pariwisata di Kori- Provinsi Jawa Timur G
dor B Jawa Timur, kerjasama dengan
Bappeprop Jawa Timur
Tenaga Ahli Tata Ruang Penyusunan
Perencanaan Pengembangan Infra-
2011 Kabupaten Kediri
struktur Kawasan Perbatasan Keca-
matan Ngasem Kabupaten Kediri
Tenaga Ahli Tata Ruang Penyusunan
Rencana Identifikasi Potensi dan Per-
2011 masalahan Penataan Ruang Kawasan Provinsi Jawa Timur
Kerjasama Regional di DAS Benga-
wan Solo Jawa Timur
Tenaga Ahli Tata Ruang Penyusu-
2012 nan AMDAL PT Multi Baja Industri Kabupaten Tuban
Tuban
Tenaga Ahli Tata Ruang Penyusunan
2012 Rencana Pengendalian Kawasan Seki- Kota Surabaya
tar Bandara Juanda Surabaya
Tenaga Ahli Tata Ruang Penyusunan
2013 PGN Saka
UKL-UPL SAKA
Tenaga Ahli Tata Ruang Penyusunan Pemerintah kabupaten
2013
AMDAL Kantor Pemkab Blitar Blitar
Tenaga Ahli Tata Ruang Penyusunan
2014 Kota Surabaya
AMDAL Teluk Lamong
Tenaga Ahli Pemberdayaan Mas-
yarakat Studi Pemberdayaan Kam-
2014 Kemdikbud-UNESCO
pung dan Sekolah Adiwiyata di Indo-
nesia- Kerjasama UNESCO-Indonesia
Tenaga Ahli Tata Ruang Penyusunan
2015 Adendum AMDAL Pelabuhan Tenau Kota Kupang
Kupang
Tenaga Ahli Tata Ruang Penyusunan
2015 Adendum AMDAL Pelabuhan Tan- Cilacap
jung Intan
Tenaga Ahli Permukiman Penyusunan
2015 Kabupaten Gresik
RP3KP Kabupaten Gresik
Tenaga Ahli Pengembangan Wilayah
2015 Penyusunan AMDAL Monorail Sura- Kota Surabaya
baya
Tenaga Ahli Tata Ruang Penyusu-
2015 nan UKLUPL Jaringan Gas PGN di Kota Surabaya
Surabaya
Tenaga Ahli Tata Ruang Penyusunan
2016 Kabupaten Pasuruan
RZWP3K Kabupaten Pasuruan
L - 678

Tahun Jabatan Institusi


Tenaga Ahli Pengembangan Wilayah
2016 Penyusunan Sinergisitas Intermoda Kabupaten Gresik
Kabupaten Gresik
Tenaga Ahli Tata Ruang Penyusunan
2016 Kabupaten Gresik
Masterplan RTH Gresik
Tenaga Ahli Tata Ruang Penyusunan
2016 Kabupaten Tuban
Masterplan RTH Kabupaten Tuban
Tenaga ahli KLHS RZWO3K Jawa PWK-ITS, DKP Jawa
2017
Timur Timur
Tenaga Ahli Penyusunan RTRW
2017 Tuban, PZ RTRW Tuban dan KLHS Kabupaten Tuban
RTRW Tuban
Tenaga Ahli Penyusun KLHS RDTRK PWK ITS, Kabupaten
2018
Banggai Kepulauan Banggai Kepulauan
Tenaga Ahli Penyusun RDTRK Bang- PWK-ITS, Kabupaten
2018
gai Kepulauan Banggai Kepulauan

PENGALAMAN SEMINAR

Tahun Seminar Penyelenggara


Seminar Cities “Facing the Fu-
2010 ture : Innova-tions in Planning PWK - ITS
Research and Practices”
Seminar Cities “Spatial Plan-
ning Research Agenda for
2011 PWK - ITS
Sustainable and Just Urban and
Regional Development
Seminar Cities “Facing Glob-
2012 al Challenges in The Future PWK - ITS
Urban Sphere”
Seminar Cities “Resilient Cities
2013 : Beyond Mit-igation, Prepared- PWK - ITS
ness, response and recovery”
Seminar Cities “Eco City, Uto-
2014 PWK - ITS
pia or Reality ?”
Seminar Cities “Intelligent
2015 PWK - ITS
Planning Toward Smart Cities”
Seminar Cities “Coastal Plan-
2016 ning For Sustain-able Maritime PWK – ITS
Development”
Seminar Cities “Multi Perpec-
tives on Peri Uarban Dynamics
2017 PWK-ITS-Kemristek Dikti
Towards Sustainable Devel-op-
ment”
L - 679

IDENTITAS DIRI

lampiran
Nama
Tempat dan Tanggal Lahir
: TH. Bram Azzaino, ST
: Sibolga, 17 Maret 1983
G
Jenis Kelamin : Laki - Laki
Status Perkawinan : Kawin
Agama : Islam
Kewarganegaraan : Indonesia
Alamat : Jl. Grand Semanggi Residence
B1-36
Telp/No. Hp : 081-332349689
Alamat
com E-mail : tunashijauindonesia@gmail.

RIWAYAT PENDIDIKAN

Nama Sekolah / Perguru-


Tahun Jenjang Jurusan / Bidang Studi
an Tinggi
1977 - 2000 SMA SMA Trimurti IPA
2000 - 2007 S-1 ITS Teknik Lingkungan

PELATIHAN/DIKLAT PROFESIONAL

Tahun Pelatihan / Diklat Penyelenggara


- - -

PENGALAMAN KERJA

Tahun Jabatan Institusi


Aktivis Senior dan Direktur Pendi-
2003 - sekarang Tunas Hijau Indonesia
dikan

PENGALAMAN SEMINAR

Tahun Seminar Penyelenggara


Environmental Education
2012 Millenium Kids Australia
Excange
Environmental Education
2014 Millenium Kids Australia
Excange
Environmental Education
2015 Millenium Kids Australia
Excange
L - 680

Tahun Seminar Penyelenggara


Environmental Education
2016 Millenium Kids Australia
Excange
I - 26

Bab I. Pendahuluan
Pada Bab I memuat uraian tentang latar belakang, profil Kota Surabaya, proses
penyusunan dokumen Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah
Kota Surabaya, maksud dan tujuan, ruang lingkup penulisan, serta sistematika
penulisan.
Bab II. Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah Kota Surabaya
Pada Bab II memuat uraian pembahasan isu prioritas lingkungan hidup daerah Kota
Surabaya beserta tahapan proses perumusan isu prioritas.
Bab III. Analisis Pressure, State, dan Response Isu Lingkungan Hidup Daerah
Kota Surabaya
Pada Bab III memuat uraian analisis PSR (Pressure, State, and Response) isu
lingkungan hidup yang berkaitan dengan analisis tata guna lahan, kualitas air,
kualitas udara, resiko bencana dan perkotaan.
Bab IV. Inovasi Daerah dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup
Pada Bab IV memuat uraian tentang upaya atau inisiatif – inisiatif yang dilakukan
oleh Kepala Daerah dan masyarakat dalam pengelolaan lingkungan hidup.
Bab V. Penutup
Pendahuluan

Pada Bab V memuat simpulan dari keseluruhan pokok – pokok pembahasan yang
tersusun dalam Dokumen IKPLHD Kota Surabaya dan rencana tindak lanjut yang
berimplikasi kepada kebijakan kepala daerah.
Daftar Pustaka
Lampiran

Anda mungkin juga menyukai