Anda di halaman 1dari 12

KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat serta

karunia-Nya kepada kami sehingga kami berhasil menyelesaikan Makalah ini yang

alhamdulillah tepat pada waktunya.

Makalah ini berisikan tentang informasi Pengertian TAB FORMULAS atau yang lebih

khususnya membahas fungsi sub menu yang ada pada tab formulas ms.excel 2007.

Diharapkan Makalah ini dapat memberikan pengetahuan tentang Cara Mengunakan sub

menu yang ada pada Tab Formulas di Microsoft Excel 2007.

Kami menyadari bahwa makalah ini masih jauh dari sempurna, oleh karena itu kritik

dan saran dari semua pihak yang bersifat membangun selalu kami harapkan demi

kesempurnaan makalah ini.

Akhir kata, kami sampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah berperan

serta dalam penyusunan makalah ini dari awal sampai akhir.

Tangerang, 9 Mei 2014

Kelompok 4

1
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR........................................................................................................................ 1

DAFTAR ISI........................................................................................................................................ 2

BAB I PENDAHULUAN.................................................................................................................. 3

latar belakang.................................................................................................................................. 3

BAB II PEMBAHASAN................................................................................................................... 4

2.1 Tab Formulas ........................................................................................................................... 4

2.2 Group Function Library........................................................................................................ 4

2.3 Group Defined Names.......................................................................................................... 10

2.4 Group Formula Auditing..................................................................................................... 10

2.5 Group Calculation.................................................................................................................. 11

BAB III PENUTUP........................................................................................................................... 12

3.1 Kesimpulan................................................................................................................................ 12

2
BAB I

PENDAHULUAN

A. latar belakang

Dengan pesatnya kemajuan teknologi pada saat ini, menyebabkan kebutuhan


manusia semakin bertambah. Dewasa ini terdapat keterkaitan antara kemajuan teknologi
dengan bertambahnya kebutuhan manusia, yaitu kebutuhan manusia menjadi lebih mudah
untuk dipenuhi. Jadi secara langsung maupun secara tidak langsung manfaat dari
berkembangnya teknologi adalah membantu manusia dalam memenuhi kebutuhan
hidupnya. Seperti program aplikasi Microsoft Office, program ini sangat membantu mereka
para pekerja kantoran, mahasiswa, pelajar, dan masih banyak lagi. Salah satu bagian dari
Microsoft Office adalah Microsoft Office Excel atau disebut juga Lembar Sebar. Microsoft
Excel merupakan aplikasi untuk mengolah data secara otomatis yang dapat berupa
perhitungan dasar, rumus, pemakaian fungsi-fungsi, pengolahan data dan tabel, pembuatan
grafik dan menajemen data.

Pemakaian rumus sendiri dapat berupa penambahan, pengurangan, perkalian dan


lain sebagainya. Sedangkan pemakaian fungsi-fungsi dapat berupa pemakaian rumus yang
bertujuan untuk menghitung dalam bentuk rumus matematika maupun non matematika.
Sampai saat ini Microsoft excel sudah sampai pada versi 2013, sedangkan saya sendiri masih
menggunakan versi 2007. Yah meskipun berbeda versi tetapi fungsi tetap sama, hanya
dibedakan fitur yang pasti lebih baik dibanding versi terdahulu.

Pada Microsoft excel kita bekerja dengan system workbook, sedangkan di dalam
workbook terdapat worksheet atau lembar kerja. Pada worksheet ini kita bekerja dengan
menggunakan kolom dan baris yang membentuk kotakan kecil-kecil berupa sel-sel tempat
kita memasukkan data.

Program aplikasi pengolah angka ini memudahkan kita untuk melakukan


perhitungan serta mengolah databerupa angka yang ada dalam tabel. Dalam Microsot Office
Excel banyak sekali fungsi-fungsi tertentu yang masing-masingnya memiliki kegunaan
tersendiri. Setelah mempelajari makalah ini, pembaca diharapkan untuk dapat
mengoperasikan fungsi sub menu yang terdapat pada tab formulas ms.excel 2007.

3
BAB II

PEMBAHASAN

2.1 Tab Formulas

FORMULAS Merupakan menu dimana di dalamnya terdapat fasilitas-fasilitas yang


mendukung penggunaan formula (rumus). Di dalamnya terdapat sub menu group, yang
letaknya berada di bawah deretan menu.

2.2 Group Function Library


Untuk membuat fungsi keuangan, matematika, logis, teks, waktu, dan kelompok
fungsi lainnya pada formula bar atau pada sel yang aktif.

1. Insert Function

Memasukkan formula rumus.

2. AutoSum

Fungsinya untuk Melakukan penghitungan cepat.


Cara Menggunakan Rumus yg tedapat di Autosum Ms.Excel 2007
Dari gambar yang perlu diisi datanya adalah total, total gaji, gaji rata-rata, gaji
terbesar, gaji terkecil dan jumlah karyawan. Langkah-langkah untuk mengerjakan
soal di atas adalah :

 Gunakan fungsi SUM untuk menghitung total. Setelah mengisi formula di sel
F7, copy  formula atau drag hingga f13.
Bentuk penulisannya =sum(number1,number2,…). Number berisi sel/range ,
berisi angka atau bilangan, nilai  logika atau teks yang mewakili bilangan.

4
 Gunakan fungsi SUM juga untuk total gaji di sel C15. Bentuk penulisannya
=sum(number1,number2,..). Number berisi sel/range, berisi angka atau
bilangan, nilai  logika atau teks yang mewakili bilangan.

5
 Gunakan fungsi Average pada sel C16 untuk menghitung gaji rata-rata
Bentuk Penulisannya =Average (number1, number2,..). 
Number dapat berupa angka/bilangan, sel atau range yang berisi angka atau
nilai logika.

 Gunakan fungsi COUNT/COUNTA di F16 untuk menghitung jumlah karyawan


Fungsi COUNT digunakan untuk menghitung jumlah data tipe numerik yang
terdapat dalam  suatu range data.  Bentuk penulisannya =COUNT(value1,
value2,..). Value dapat berupa angka/bilangan, sel atau range yang berisi
angka/bilangan atau nilai logika. Keterangan ini berlaku untuk fungsi COUNTA
Fungsi COUNTA digunakan untuk menghitung jumlah data (semua tipe) yang
terdapat dalam suatu range data keculai sel kosong. Bentuk
penulisannya =COUNTA(value1, value2,…)

6
 Gunakan fungsi MAX pada sel C17 untuk menghitung gaji terbesar
Bentuk penulisannya =MAX(number1, number2,..). Number dapat berupa
angka/bilangan, sel/range yang berisi angka atau nilai logika. Keterangan ini
berlaku untuk fungsi MIN.

 Gunakan fungsi MIN untuk menghitung gaji terkecil di sel F15


Fungsi MIN digunakan untuk menampilkan nilai atau angka minimum
(terkecil) yang terdapat dalam suatu sel/range data. Bentuk
penulisannya =MIN(number1, number2,…).

3. Recentely Used

7
Formula yang baru saja digunakan atau pilihan fungsi Excel yang sering digunakan
akhir-akhir ini. Awalnya berisi beberapa fungsi yang secara umum sering digunakan,
tetapi setelah Anda menggunakan beberapa fungsi tertentu, maka fungsi-fungsi
terakhir yang Anda gunakan itu akan tampil pada Command ini.

4. Financial

Berisi kumpulan formula yang berkaitan dengan keuangan. menampilkan fungsi-


fungsi Excel untuk melakukan perhitungan di bidang keuangan.

5. Logical            

Berisi kumpulan formula yang berkaitan dengan logika/analisa atau untuk


menampilkan fungsi-fungsi Excel dalam bidang Logika, yaitu melakukan
perbandingan dan hubungan logis antara dua kondisi.

6. Text           

Berisi kumpulan formula yang berkaitan dengan teks atau menampilkan fungsi-
fungsi Excel untuk mengelola dan mencari teks yang tersimpan dalam suatu sel.

7. Date & Time        

Berisi kumpulan formula yang berkaitan dengan tanggal & waktu.

8. Lookup & Reference    

Berisi kumpulan formula yang berkaitan dengan data&referensi atau menampilkan


fungsi-fungsi Excel yang berfungsi menampilkan informasi berdasarkan kriteria
tertentu dari suatu table.

9. Math & Trig        

Berisi kumpulan formula yg berkaitan ilmu pasti & trigonometri. untuk menampilkan
pilihan fungsi-fungsi Excel di bidang Matematika dan Trigonometri.

10. More Functions        

Berisi kumpulan formula-formula yang lainnya.


Ikon yang ada didalam sub menu more functions :

a. Statistical : fungsi-fungsi Excel di bidang Statistik.

Berikut ini penjelasan beserta Syntax fungsi-fungsi statsistik yang sering


digunakan pada Ms. Excel 2007 :

8
 Count
Menghitung jumlah cell atau parameter atau argument yang berisi bilangan.
Parameter/argument yang berupa bilangan saja yang akan dihitung, selain itu
tidakakandihitung.

 Counta
Menghitung jumlah cell atau parameter/argument yang tidak kosong.

 Forecast
Menghitung/memperkirakan, nilai yang belum diketahui berdasarkan nillai
yang sudah diketahui.

 Frequency
Menghitung kemunculan data dengan batasan tertentu pada daftar data yang
kita berikan dan mengembalikan kumpulan nilai berupa array vertical. Karena
fungsi FREQUENCY ini menghasilkan nilai berupa array,
maka dalam memasukkan fungsi iniharus menekan Ctrl+Shift+Enter.

 Median
Mencari median (bilangan tengah) di dalam sekumpulan data yang diberikan.

 Growth
Menghitung “nilai pertumbuhan” dengan menggunakan data yang sudah
diketahui. Karena fungsi GROWTH ini menghasilkan nilai berupa array,maka
ketika memasukkan fungsi ini, maka jangan lupa menekan Ctrl+Shift+Enter.

 Mode
Mencari modus (bilangan yang paling sering muncul) di dalam sekumpulan
datayangdiberikan.

b. Engineering
fungsi-fungsi Excel di bidang Engineering

c. Cube
fungsi-fungsi Excel untuk menghitung volume berpangkat tiga

d. Information
fungsi-fungsi Excel untuk menghasilkan informasi tentang sel, range, baik dalam
hal letak maupun format yang berlaku.

2.3 Group Defined Names

9
Untuk mendefinisikan nama sel mau pun range, atau membuat system penamaan
pada sel atau range yang kita inginkan.

1. Name Manager
Mengatur/merubah/memperbaiki sebuah cell atau range.

2. Define Name
Memperbaiki/merubah nama sebuah cell atau range.

3. Usen in Formula
Mengetahui nama sebuah cell atau range yang digunakan dalam formula.

4. Create from Selection


Membuat nama sebuah cell atau range secara otomatis, berdasarkan range yang
dipilih.

2.4 Group Formula Auditing

Untuk menampilkan tanda panah yang mengarah ke satu sel hasil perhitungan suatu rumus
atau fungsi dari kelompok sel tertentu.

1. Trace Precedents 
Menampilkan anak panah yang berhubungan dengan cell-cell yang terkait dengans
sebuah cell yang berisi formula.

2. Trace Dependents
Menampilkan anak panah yang berhubungan dengan cell-cell yang terkait dengans
sebuah cell yang berisi formula.

3. Remove Arros 
Menghilangkan efek anak panah dari Trace Precendents dan Trace Dependents.

10
4. Show Formulas
Untuk menampilkan formulas atau rumus.

5. Error Checking
Mengecek formula yang error/bermasalah.

6. Evaluate Formula
Mengevaluasi formula.

7. Watch Window 
Untuk menampilkan jendela Watch Window, yang digunakan untuk memonitor atau
mengamati beberapa sel sekaligus, meskipun sedang bekerja pada lembar kerja atau
buku kerja yang berbeda.

2.5 Group Calculation

Untuk melakukan kakulasi atau perhitungan terhadap serangkaian data dalam


workbook yang aktif.

1. Calculation Options
Untuk memilih formula yang akan dikalkulasi atau dihitung.

2. Calculate Now
Untuk mengalkulasi atau menghitung serangkaian data pada workbook yang sedang
dikerjakan.

3. CalculateSheet
Untuk mengalkulasi atau menghitung serangkaian data pada sheet yang sedang
dikerjakan .

BAB III

11
PENUTUP
3.1 Kesimpulan

Jadi kesimpulan dari penyusunan makalah ini mengupas tentang bagaimana cara
mengaplikasikan sub menu yang ada pada Tab Formulas di Microsoft Excel 2007
sesuai dengan harapan. Dengan demikian sedikit banyak makalah ini dapat membantu
dalam menjawab semua rumusan masalah yang ada dan semua pertanyaan –
pertanyaan yang berhubungan dengan Tab Formulas pada Microsoft Excel 2007.

12

Anda mungkin juga menyukai