Anda di halaman 1dari 2

Nama : Vieta Savindinata Nasir

NIM : 18320043

ANALISA KASUS BERDASAR TEORI-TEORI EKOLOGIS

[Moos, Seidman, Kelly] Pilih dua kelas yang pernah kamu ambil (di tingkat pendidikan
apa pun), satu yang kamu sukai dan yang tidak kamu sukai. Cobalah untuk memilih kelas
yang memiliki tingkat kesulitan yang sama.
Jawaban: Kelas yang saya sukai ditingkat pendidikan SMA adalah kimia, kelas yang
tidak saya sukai ditingkat pendidikan SMA adalah fisika.

Jelaskan bagaimana kedua kelas ini berbeda sebagai setting. Buat daftar perbedaan
sebanyak yang kamu bisa (misalnya, ketergantungan pada ceramah vs. aktivitas
kelompok, kompetisi vs. kerja sama di antara siswa, perbedaan fisik kelas atau ukuran
kelas, keterampilan siswa yang diperlukan untuk adaptasi yang efektif di setiap kelas,
keteraturan sosial seperti yang didefinisikan oleh Seidman ).
Jawaban: Perbedaan diantara kedua kelas ini adalah terdapat pada suasana kelas
disaat kelas berlangsung, pada kelas kimia kelas terasa lebih menyenangkan karena
saya sukai dengan materinya sedangkan saat kelas fisika berlangsung saya kurang
suka suasana kelas nya dikarenakan saya tidak menyukai materinya.
Perbedaan ke-2 saat kelas kimia berlangsung banyak diadakan diskusi dengan teman
sebaya dan praktek yang dilakukan sedangkan kelas fisika cenderung banyak
melibatkan aktifitas individual.
Perbedaan ke-3 adalah sikap guru kimia lebih ramah saat berapa dikelas sedangkan
pada kelas fisika guru cenderung tegas.
Perbedaan ke-4 saat kelas kimia saya sering menjawab benar pertanyaan yang
diajukan guru sedangkan fisika saya sering mendapat jawaban salah

Menggunakan dimensi iklim sosial Moos, bandingkan persepsi kamu terhadap dua kelas
tentang kekuatan hubungan di antara siswa dan dengan instruktur (guru, dosen), aspek
pengembangan pribadi apa yang dipromosikan atau tidak dipromosikan di setiap kelas,
dan bagaimana setiap kelas disusun untuk pemeliharaan sistem dan perubahan sistem.
Jawaban: Dengan menggunakan dimensi iklim sosial Moos saya akan membandingkan
persepsi saya terhadap dua kelas ini yaitu kimia dan fisika. Yang dapat saya raskan
pada saat dua kelas berlangsung ini adalah perbedaan iklim atau suasana kelas tadi
yang dapat mengakibatkan persepsi terhadap dua kelas ini berbeda saya merasa
bahwa saya lebih cocok berada di kelas kimia dikarenakan guru yang menyenangkan
dan kemampuan saya yang lebih kompete dibidang itu, selain itu hubungan dengan
teman juga berpengaruh karena saat kelas kimia saya sering berdiskusi dengan teman
sebaya saya. Dan saya sering mendapatkan jawaban benar saat kelas kimia hal ini
mengakibatkan motivasi dan kesenangan saya terhadap kelas kimia bertambah
dikarenakan saya merasa mampu dan berharga.

Pertimbangkan konsep Seidman tentang keteraturan sosial (social regularities), dan


identifikasi beberapa keteraturan sosial di setiap kelas, terutama terkait dengan
perbedaan di kedua kelas tersebut. Apa yang diungkapkan tentang proses kekuasaan di
setiap kelas?
Jawaban: Perbedaan keteraturan kedua kelas ini adalah kelas kimia tampak lebih
fleksibel dan santai sedangkan kelas fisika terasa lebih tegang.

Menggunakan konsep saling ketergantungan dan peredaran sumber daya


(interdependence and cycling of resources) dari Kelly, gambarkan jumlah saling
ketergantungan di antara siswa di setiap kelas, dan sumber daya apa (misalnya,
informasi, dukungan emosional, bantuan dalam pembelajaran) yang beredar di antara
siswa di setiap kelas.
Jawaban: Dalam situasi kelas pasti ada ikatan saling bergantung satu sama lain hal ini
terkait dengan sumber daya guru, informasi yang diterima, dukungan satu sama lain,
dan hubungan tolong-menolong sesama siswa. Misalkan saat melakukan voting siswa
satu pasti akan berkaitan dengan siswa dua dan seterusnya karena semua siswa ini
bergabung di dalam kelas yang sama.

Keterampilan apa yang siswa butuhkan untuk adaptasi yang efektif (asas Kelly lainnya)
untuk setiap kelas? Bagaimana ini berbeda di kedua kelas?
Jawaban: Keterampilan yang dibutuhkan siswa untuk beradaptasi yang efektif adalah
cara berkomunikasi yang baik dan benar dengan sesama, keterampilan mengikuti
materi yang diberikan serta rajin dalam belajar.

Terakhir, perhatikan bahwa siswa yang berbeda-beda akan belajar paling baik dalam
jenis lingkungan kelas yang berbeda-beda. Untuk dua kelas yang kamu gambarkan,
berikan saran tipe siswa seperti apa yang mungkin belajar dengan baik atau lebih bahagia
di setiap kelas.
Jawaban: Dalam kelas kimia siswa yang mudah bergaul dan rajin bertanya kepada
teman atau guru mungkin akan belajar dengan lebih baik sedangkan dalam kelas
fisika seseorang yang mempunyai kepribadian pendiam dan pintar mungkin akan
berkembang dengan baik.

Anda mungkin juga menyukai