Anda di halaman 1dari 11

LAPORAN

TELEKOMUNIKASI ANALOG DAN DIGITAL


SIMULASI DERET FOURIER MENGGUNAKAN MATLAB

Disusun Oleh :

Hasbi Hakiki / 41417010021

Syafitri Dwi Junianti / 41418010020

PROGRAM STUDI TEKNIK ELEKTRO

FAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS MERCU BUANA

2020
1. TUJUAN

A. Memahami deret fourier

B. Memahami cara menggunakan software MATLAB untuk simulasikan deret


fourier

2. TEORI PENDAHULUAN

Deret Fourier adalah suatu deret berbentuk sinus dan cosinus yang
dapat mempresentasikan fungsi periodik. Melalui sebuah deret Fourier, kita
bisa mewakilkan sebuah fungsi sebagai kombinasi linier atau superposisi
gelombang sinus dan cosinus. Salah satu aplikasi dari deret fourier adalah pada
pemisahan perpaduan gelombang. Suatu gelombang yang bergerak pada sutu
medium bukan hanya gelombang yang berupa gelombang tunggal namun
merupakan perpaduan dari banyak gelombang. Dengan menggunakan deret
fourier maka perpaduan dari banyak panjang gelombang ini dapat dipisahkan
kembali menjadi gelombang- gelombang penyusunnya.

Secara umum, bagi seseorang yang belum mengenal deret Fourier, untuk melukis
sebuah fungsi 2D maka terlebih dahulu dilakukan dengan menentukan pasangan titik
keluaran fungsi tersebut. Namun, kita bisa juga melukisnya dengan
menggunakan deret trigonometri:

(2)
Tidak seperti ekspansi Taylor dan Maclaurin, dengan deret Fourier kita bahkan bisa
mewakilkan fungsi-fungsi yang tidak dapat diturunkan ataupun tidak kontinyu pada
titik-titik tertentu.

Pada persamaan (2), apabila kita mengganti dengan , untuk merupakan


sembarang bilangan bulat, maka persamaan tersebut tidak mengalami perubahan dan
kita bisa mewakilkan sebuah fungsi periodik dalam berperiode . Terkait hal
tersebut, maka lebar interval yang kita pakai untuk mengevaluasi fungsi sebesar :

. (3)

Selanjutnya, apabila merupakan sembarang fungsi yang berada dalam interval


(3) dan koefisien , , dan dalam persamaan (2) berupa:

(4)
,

(5)
,

(6)
,

maka deret yang terbentuk disebut sebagai deret Fourier fungsi . Sedangkan,
koefisien-koefisiennya disebut sebagai koefisien-koefisien Fourier. Persamaan deret
Fourier sebuah fungsi hanya diperoleh dengan terlebih dahulu menyelesaikan atau
mencari koefisien-koefisien Fourier-nya. Berikut merupakan bentuk ringkas
persamaan deret Fourier:
(7)

Contoh Soal
MATLAB adalah sebuah bahasa dengan (high-performance) kinerja tinggi
untuk komputasi masalah teknik. Matlab mengintegrasikan komputasi, visualisasi,
dan pemrograman dalam suatu model yang sangat mudah untuk pakai dimana
masalah-masalah dan penyelesaiannya diekspresikan dalam notasi matematika yang
familiar. Penggunaan Matlab meliputi bidang–bidang:

• Matematika dan Komputasi

• Pembentukan Algorithm

• Akusisi Data

• Pemodelan, simulasi, dan pembuatan prototipe

• Analisa data, explorasi, dan visualisasi

• Grafik Keilmuan dan bidang Rekayasa


MATLAB merupakan suatu sistem interaktif yang memiliki elemen data
dalam suatu array sehingga tidak lagi kita dipusingkan dengan masalah dimensi. Hal
ini memungkinkan kita untuk memecahkan banyak masalah teknis yang terkait
dengan komputasi, kususnya yang berhubungan dengan matrix dan formulasi vektor,
yang mana masalah tersebut merupakan momok apabila kita harus menyelesaikannya
dengan menggunakan bahasa level rendah seperti Pascall, C dan Basic. Nama
MATLAB merupakan singkatan dari matrix laboratory. MATLAB pada awalnya
ditulis untuk memudahkan akses perangkat lunak matrik yang telah dibentuk oleh
LINPACK dan EISPACK. Saat ini perangkat MATLAB telah menggabung dengan
LAPACK dan BLAS library, yang merupakan satu kesatuan dari sebuah seni
tersendiri dalam perangkat lunak untuk komputasi matrix. Dalam lingkungan
perguruan tinggi teknik, Matlab merupakan perangkat standar untuk memperkenalkan
dan mengembangkan penyajian materi matematika, rekayasa dan kelimuan.

Di industri, MATLAB merupakan perangkat pilihan untuk penelitian dengan


produktifitas yang tingi, pengembangan dan analisanya. Fitur-fitur MATLAB sudah
banyak dikembangkan, dan lebih kita kenal dengan nama toolbox. Sangat penting
bagi seorang pengguna Matlab, toolbox mana yang mandukung untuk learn dan apply
technologi yang sedang dipelajarinya. Toolbox toolbox ini merupakan kumpulan dari
fungsi-fungsi MATLAB (M- files) yang telah dikembangkan ke suatu lingkungan
kerja MATLAB untuk memecahkan masalah dalam kelas particular. Area-area yang
sudah bisa dipecahkan dengan toolbox saat ini meliputi pengolahan sinyal, system
kontrol, neural networks, fuzzy logic, wavelets, dan lain-lain.

3. ALAT / BAHAN YANG DIGUNAKAN


 PC/Laptop
 Software Matlab
4. LANGKAH PERCOBAAN
 Langkah pertama adalah kita harus terlebih dahulu membuka aplikasi simulator
matlab. Tunggulah beberapa saat hingga aplikasi berjalan, memang untuk
membuka MATLAB ini membutuhkan waktu yang tidak sedikit, dan itu juga
tergantung dari spesifikasi PC yang digunakan. Kemudian akan muncul tampilan
awal sebagai berikut :

 Ketik edit. Makan akan muncul layar editor

 Percobaan 1 :
Ketik perintah-perintah berikut untuk mensimulasikan gelombang dari soal diatas

Keterangan :
o x=-3*pi:0.1:3*pi => array sumbu x, yaitu antara -3π sampai 3π
o f= 3/2 => nilai awal f yaitu 3/2
o for n=1:6 => loop atas dengan index n
o f=f+6/pi*(1/(2*n-1))*sin((2*n-1)*pi*x/5) => rumus fungsi yang akan
disimulasikan
o plot(x,f);grid on; hold on; => memplot gambar agar bisa ditampilkan
 Sebelum dijalankan, save file terlebih dahulu
 Jalankan program dengan klik tombol run pada toolbar

 Setelah program dijalankan maka tampilan hasil dari program yang telah dibuat
adalah sebagai berikut :
 n=1

 n=3
 n=5

 n=7
5. KESIMPULAN
 Fungsi Periodik adalah fungsi yang berulang dengan pola tertentu. Suatu
fungsi periodik dapat diuraikan dalam bentuk deret Fourier
 Semakin banyak suku dalam deret fourier, maka semakin bagus deret
tersebut mendekati fungsi yang diuraikan
 Dengan software MATLAB kita dapat mensimulasikan deret fourier
dengan mudah

Anda mungkin juga menyukai