Anda di halaman 1dari 13

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Sehat adalah keinginan setiap orang di seluruh dunia. Jika tubuh sehat,
maka segala aktivitas dapat dilakukan dengan baik. Hal demikian tidak
dengan mudah didapat, karena perlunya memperhatikan apa saja yang
dikonsumsi sehari-sehari serta bagaimana pola kehidupan yang dijalani.
Dengan memperhatikan apa saja yang dikonsumsi maka tubuh akan terjaga
kestabilannya. Salah satunya yaitu memperhatikan minuman yang masuk
kedalam tubuh.
Tidak dipungkiri, di zaman modern ini beraneka ragam jenis minuman
baru muncul dan beredar dipasaran. Akan tetapi, sebagai generasi cerdas
perlu memperhatikan apa saja yang dikonsumsi dan masuk ke dalam tubuh.
Sehat atau tidaknya jenis minuman tersebut. Manfaat apa saja yang
terkandung dalam minuman tersebut. Menimbulkan efek jangka pendek atau
jangka pendek dari minuman tersebut, dan lain hal sebagainya.
Dengan demikian, kelompok 3 ini membuat inovasi minuman sehat yang
kaya manfaat bagi konsumen. Ketika kesadaran masyarakat masih minim
untuk beralih dengan mengonsumi yang sehat, maka dibuatlah produk yang
lebih praktis dan tentunya sehat. Minuman yang dipilih yaitu jenis Infused
Water dengan nama produk “Yuk Ngombe Sehat”.
B. Konsep Produk
Gambaran mengenai produk itu sendiri akan dibuat menjadi 4 varian rasa,
dengan kategori rempah dan buah masing-masing 2 varian rasa. Dari setiap
kategori akan dilakukan pencampuran dari berbagai bahan atau dapat
dikatakan bahan lebih dari satu macam di setiap varian rasa. Dikemas
menggunakan botol transparan serta dibubuhi label produk. Sistem
penyajiannya untuk kategori buah dapat di dinginkan terlebih dahulu dengan
memasukan kedalam kulkas. Dan untuk kategori rempah dapat disajikan
secara hangat atau dapat juga di dinginkan pula.
C. Filosofi Nama Produk
Makna atau filosofi dari nama produk “Yuk Ngombe Sehat” yaitu di ambil
perpaduan dua bahasa yaitu bahasa daerah Jawa dan Indonesia. Nama produk
berisi ajakan agar masyarakat dapat tertarik dengan minuman sehat ini.
Ketika masyarakat sehat, negeri pun kuat.

D. Manfaat Produk
Manfaat yang terkandung dari minuman ini sangat banyak mulai dari
untuk kesehatan tubuh maupun wajah seperti:
- Lemon + Strawberry + Kurma
1. Melenyapkan bad mood.
2. Membantu menurunkan berat badan dengan melancarkan sistem
metabolisme tubuh.
3. Membantu mengeluarkan racun dari tubuh.
4. Membuatkenyang lebih lama (lebih mudah mengontrol nafsu makan).
5. Membantu melepas sel-sel lemak secara alami.
6. Memperlancar proses cerna makanan.
7. Mencegah terjadinya letih otot saat berolahraga.
8. Mempercepat proses pemulihan setelah olahraga.

- Apel – Kiwi – Kurma


1. Bantu Menurunkan Berat Badan.
2. Memelihara Kesehatan Jantung
3. Menjaga kesehatan pencernaan.
4. Meningkatkan daya tahan tubuh.
5. Menurunkan tekanan darah dan risiko penyakit.
6. Menjaga kesehatan mata.
- Jahe – Kunyit – Madu
1. Kurangi Peradangan. Jahe dan kunyit memiliki sifat anti-inflamasi
yang kuat, yang dapat membantu mengurangi rasa sakit.
2. Meredakan Penyakit Radang Sendi. Baik jahe dan kunyit bisa
membantu mengurangi rasa sakit penyakit kronis.
3. Meredakan Flu.
4. Kurangi Mual.
5. Sebagai antioksidan dan meningkatkan imun.
6. Madu sebagai obat segala jenis penyakit.

- Sereh – Lemon – Madu


1. Baik untuk Pencernaan.
2. Penuh Antioksidan.
3. Mengatur Tekanan Darah Tinggi.
4. Meningkatkan Metabolisme dan Membakar Lemak.
5. Bermanfaat untuk Kulit dan Rambut.
6. Menyembuhkan Pilek dan Flu.
7. Meredakan Nyeri Haid.

E. Tujuan Pembuatan Produk


Dibuatnya produk baru ini sama halnya dengan latar belakang yang diatas,
dimana untuk menciptakan gerakan perubahan untuk mengonsumsi minuman
yang sehat. Disisi lain, minuman sehat jenis ini masih sangat langka di
temukan di daerah Kebumen, maka dari itu kelompok kami ingin lebih
mengenalkan produk minuman infused water ini. Serta memiliki banyak
khasiat dan manfaat antara lain, sebagai detoks alami; melancarkan
pencernaan; mencegah penuaan; meningkatkan sistem imun; meningkatkan
antioksidan; mengurangi stress; dan banyak manfaat lainnya.
F. Pelaksanaan Kegiatan
Untuk pelaksanaan pembuatan produk baru ini dibuat secara bersama-
sama dalam satu tim. Dilaksanakan dirumah salah satu anggota kelompok
pada tanggal 6 Januari 2021 untuk membuat minuman sehat ini.
BAB II

PEMBAHASAN

A. Proses Produksi
1. Bahan:
- Air matang (panas dan dingin) ± 2 liter
- Lemon
- Strawberry
- Kiwi
- Apel
- Kurma
- Madu
- Jahe
- Sereh
- Kunyit
2. Alat:
- Pisau
- Talenan
- Mangkok / piring kecil
- Sendok
- Ketel
- Kompor
- Gas elpiji
- Botol transparan ukuran 500ml
3. Cara membuat:
a. Kategori Buah
- Cuci semua buah yang akan digunakan dengan air mengalir
- Kupas buah lalu iris tipis kecil dan memanjang
- Keluarkan biji kurma lalu potong menjadi 2 bagian
- Masukkan semua bahan kedalam botol yang telah disediakan
- Masukkan air matang biasa (tidak dingin dan tidak panas)
- Rendam selama 1- maksimal 12 jam (didinginkan lebih enak)
b. Kategori Rempah
- Cuci semua rempah yang akan digunakan dengan air mengalir
- Kupas buah lalu iris tipis kecil dan memanjang
- Panaskan air hingga mendidih
- Tunggu air hingga hangat lalu masukkan ke dalam botol
- Masukkan madu menggunakan sendok makan
- Rendam selama 1- maksimal 12 jam (jika ingin didinginkan
tunggu hinggs suhu air normal)

B. Modal Dan Laba

1 Biaya Variable
Rincian Jumlah Harga Total
Air matang 2 liter - -
Lemon 1 pcs Rp 4.500 Rp 4.500
Strawberry 1 pack Rp 7.500 Rp 7.500
Kiwi 1 pcs Rp 5.500 Rp 5.500
Apel 1 pcs Rp 4.500 Rp 4.500
Kurma 1 ons Rp 7.500 Rp 7.500
Madu ¼ kg Rp 50.000 Rp 12.500
Jahe 1 ons Rp 5.000 Rp 5.000
Kunyit 1 ons Rp 2.000 Rp 2.000
Sereh 1 ikat Rp 2.500 Rp 2.500
Botol Transparan 15 pcs Rp 1.800 Rp 27.000
Rp 78.500
2 Penerimaan Kotor
Jumlah Produksi x Harga Produksi
Jumlah Produk Jadi Harga Satuan Total
15 pcs Rp 10.000 Rp 150.000

3 Pendapatan Bersih (Laba)


Penerimaan kotor - Total
Biaya Rp 150.000
Rp 78.500
Rp 71.500

Jadi perkiraan pendapatan untuk satu kali produksi, yaitu sebanyak 15 pcs
infused water akan mendapatkan laba/keuntungan sebesar Rp. 64.000,-

C. Kelebihan Usaha
Usaha yang dipilih ini merupakan usaha yang masih jarang ditemui di
wilayah Kabupaten Kebumen, sehingga berpeluang besar untuk
meningkatkan penjualan nantinya. Disisi lain bahan yang digunakan mudah
ditemukan di pasaran. Serta proses pembuatan yang tidak terlalu rumit.

D. Strategi Pemasaran

Bisnis minuman merupakan bisnis yang cukup mudah dijalani, bahkan


dengan modal yang kecil. Banyak ukm kecil di Indonesia yang menggarap
bidang bisnis ini. Karena saking banyaknya, akhirnya bidang usaha ini
memiliki potensi kompetisi yang cukup ketat. Oleh sebab itu, agar kami dapat
sukses menggeluti dan bersaing dengan wirausaha minuman lain, maka kami
menerapkan strategi pemasaran sebagai berikut:
1. Situs Online
Produk yang masih baru di Kebumen masih banyak yang tidak
tahu bahwa ada produk minuman sehat dan siap konsumsi maka dengan
adanya situs pemasaran online melalui social media akan lebih mudah
melakukan pengenalan visual dan memicu daya penasaran dan daya tarik
calon pelanggan.
2. Tester
Untuk mengenalkan dan meyakinkan bahwa produk kami benar-
benar dari bahan rempah dan buah asli dan segar tentu saja kami
memberikan peluang kepada pelanggan yang masih ragu dengan produk
kami untuk mencicipi sampel produk agar tidak mengecaewakan
pelanggan nantinya.
3. Promo
Pelanggan kebanyakan lebih tertarik dengan promo, dengan adanya
promo buy 2 get 1 di akhir pekan akan lebih menarik konsumen untuk
membeli dan memburu promo.
4. Sistem Penjualan
Memudahkan pelanggan dalam memesan produk kami membuka
sistem PO (Pre Order) agar tidak terlalu lama mengantri serta hal ini
dilakukan agar menjaga produk kami tetap fresh. Dan untuk pelayanan
pemberian produk dapat dilakukan dengan sistem COD (Cash On Delivery)
serta pembayaran bisa dilakukan ketika COD atau transfer di nomor
rekening salah satu anggota tim.
5. Membuka Customer Complain
Customer complain berfungsi untuk menerima kesan dan pesan
dari pelanggan guna unuk meningkatkan kepuasan yang dominan
diinginkan pelanggan.
6. Evaluasi tim
Evalusi sangat penting untuk melanggengkan usaha ini, karena
kekompakan kerja antar tim sangat dibutuhkan demi kepuasan tujuan tim.
7. Produk memiliki ukuran yang pas
Menjual produk yang terlalu sedikit atau terlalu banyak, keduanya
sama-sama tidak akan dapat memuaskan konsumen. Selain itu membuat
produk yang berukuran terlalu besar bisa beresiko membuat kita rugi.
Sedangkan jika membuat produk ukuran kecil, biasanya konsumen akan
merasa kecewa, karena isinya juga sedikit.
8. Kemasan yang menarik
Minuman kemasan bisa menjadi laris di pasaran, salah satunya adalah
karena faktor bagaimana bungkus dari minuman itu. Buat desain yang
cantik dan gampang diingat, sehingga konsumen juga tertarik untuk
membelinya.
BAB III
HASIL PRODUK
A. Hasil dan Pembahasan
Produk minuman infused water ini memiliki banyak khasiat serta manfaat
yang terkandung didalamnya. Baik untuk kecantikan maupun kesehatan.
Dengan bahan-bahan alami yang digunakan, dapat juga meningkatkan pola
hidup sehat bagi konsumen. Serta juga dapat menjadi media detox bagi tubuh.
Maka dari itu, minuman kecil dengan sejuta manfaat ini dapat menjadi
alternatif pilihan bagi konsumen yang ingin beralih atau hijrah ke minuman
sehat. dikemas menggunakan botol yang transparan, sehingga dapat terlihat
komponen apa saja yang digunakan. Serta menggunakan label produk yang
terkandung informasi dari jenis produk tersebut dan menjadi cirri khas bago
produk yang kami buat. Dan dipasarkan melalui social media seperti
Instagram, Facebook dan lainnya serta menggunakan jasa dari ojek online
seperti Go Food, Grab Food dan lainnya.

B. Dokumentasi
BAB IV

PENUTUP

A. Kesimpulan
Bisnis minuman merupakan bisnis yang menggiurkan dikalangan anak-
anak muda saat ini. Oleh karena itu, dalam menjalani praktek kewiraushaan
kami menjual produk berupa infus water. Dari kegiatan ini, kami menarik
kesimpulan bahwa mahasiswa sangat memerlukan proses pembelajaran
seperti ini, yang bukan hanya teori saja tapi langsung praktik kelapangan.
Pengalaman ini bisa menjadi dasar ketika nanti kami akan membuka suatu
usaha. Asal ada kemauan dan keinginan pasti kita bisa melakukannya, karena
dalam dunia bisnis modal bukanlah segalanya tapi skill juga sangat berperang
penting.
B. Saran
Berdasarkan kesimpulan diatas, kegiatan seperti ini sangatlah berperang
penting, karena dapat bermanfaat dan juga mahasiswa memiliki bekal
pengalaman ketika ingin terjun langsung ke dunia bisnis.

Anda mungkin juga menyukai