Anda di halaman 1dari 2

TRY OUT I KOMPREHENSIF OSCE

SOAL KOMPREHENSIF OSCE

1. Waktu yang diberikan untuk masing-masing soal adalah 15 menit (10 menit
untuk mengerjakan dan 5 menit untuk upload jawaban).
2. Baca dan pahami dengan seksama setiap soal yang diberikan.
3. Download dan isi pada lembar kerja yang telah disediakan.
4. Upload file jawaban lembar kerja dalam bentuk word pada tempat yang telah
disediakan, kemudian submit.
5. Setelah submit jawaban, password untuk soal selanjutnya akan muncul.
Mohon diperhatikan dan diingat untuk enroll soal selanjutnya.
6. Jika waktu telah habis dan jawaban belum disubmit, password untuk soal
selanjutnya akan muncul dan Anda dapat melanjutkan ke soal berikutnya.

Soal 1
Anda adalah seorang QC yang memiliki tugas untuk menguji analisis kimia sediaan
farmasi. Anda diberikan tugas untuk mengukur nilai pH dari sediaan farmasi oral.
Diketahui formula Cetirizine HCl sirup sebagai berikut :
Tiap 5ml mengandung
Cetirizine HCl 5 mg
Metil paraben 6,75 mg
Propil paraben 0,75 mg
sorbitol 1,8 mg
Propilen glikol 1 mL
Banana Flavour 0,15 mg
Aquadest ad 5 ml

Instruksi:
a. Ukurlah pH Cetirizine HCl sirup secara akurat (tuliskan tahapannya pada lembar
kerja 1)
b. Buat hasil pengukuran pH, ambil keputusan apakah hasil memenuhi syarat (MS)
atau tidak memenuhi syarat (TMS)  diasumsikan hasil pH yang didapatkan,
yaitu pH = 5,0 (tuliskan hasil pengujian pada lembar kerja 2)

Kondisi Station
Alat yang tersedia : Farmakope Indonesia Edisi VI, indicator pH universal, pH buffer
(larutan Kalium tetraoksalat 0,05 m pH 1,70, Kalium biftalat 0,05 m pH 4,02, Ekuimolal
fosfat 0,05 m pH 6,88, Natrium tetraborat 0,01 m pH 9,14, Kalsium hidroksida jenuh pH
12,13), pH meter, beaker glass 25 mL, beaker glass 50 mL, beaker glass 100 mL, gelas
ukur 10 mL, gelas ukur 25 mL, pipet volume 1 mL, pipet volume 2 mL, pipet volume 5
mL, pipet volume 10 mL, pipet tetes, spatel logam, sendok tanduk
AREA I PEMBUATAN SEDIAAN FARMASI
STATION 3 I QC/QA

Jawab:

Lembar Kerja 1
Tahapan Pengukuran pH larutan Cetirizine HCl sirup
1. ……
2. ……
3. ……

Lembar Kerja 2
Hasil Pengujian pH Cetirizine HCl sirup
Pengukuran nilai pH sediaan : ……
Syarat : ……
Kesimpulan : ……

Anda mungkin juga menyukai