Anda di halaman 1dari 2

Nama Kelompok :

1.Arfi fatah nur fadillah ( G000200041

2. Aulia salsa nur asrama ( G000200043)

3.Arina izzaty ( G000200064 )

Judul

Tugas Kelompok Hak Asasi Manusia

Pendahuluan

Hak Asasi Manusia itu sangat penting karena mereka melindungi hak kita untuk hidup dengan harga
diri, yang meliputi hak untuk hidup, hak atas kebebasan dan keamanan. Hidup dengan harga diri berarti
bahwa kita harus memiliki sesuatu seperti tempat yang layak untuk tinggal dan makanan yang cukup.
Dan supaya manusia tidak seenaknya dalam bertindak atau memperlakukan orang lain

Pembahasan

1.Teori umum Hak Asasi Manusia

Hak Asasi Manusia merupakan salah satu unsur dari Konsep Negara Hukum, hak asasi manusia pada
dasarnya merupakan suatu hak yang dimiliki sejak lahir atau hak dasar yang dimiliki oleh manusia
sebagai makhluk individu.“Those fundamental rights, wich empower human beings to shape their lives
in accordance with liberty, equality, and respec for human dignity” .pandangan tersebut menyatakan
bahwa hak asasi manusia merupakan hak dasar yang diberikan pada manusia untuk membentuk
kehidupannya sesuai dengan kebebasan, kesetaraan, dan penghormatan terhadap harkat dan martabat
munusia sebagai makhluk individu. Hak asasi manusia telah disahkan di seluruh dunia, maka dari itu hak
tersebut dihormati dan dijunjung tinggi, sehingga dikeluarkan suatu peraturan perundang-undangan
yang mengaturnya.

Dalam UU No 39 Tahun 1999

Hak Asasi Manusia (HAM) ialah seperangkat hak yang sudah ada pada diri manusia sebagai makhluk
ciptaan Tuhan Yang Maha Esa, yang mana hak ini ialah anugerah yang wajib untuk dihargai dan juga
untuk dilindungi oleh pada tiap orang untuk dapat melindungi harkat dan juga martabat manusia

2.Pandangan Islam tentang Hal Asasi Manusia

Dalam Islam, posisi manusia amat penting dan mulia. Hubungan antara Allah, alam semesta, dan
manusia bahkan menjadi tema utama dalam keseluruhan pembicaraan Al-Qur'an. Ini menunjukkan
bahwa trikotomi hubungan antara Allah, alam semesta, dan manusia menempatkan hubungan yang
sinergis dan harmonis. Dilihat dari kacamata HAM, trikotomi hubungan itu menunjukan bahwa alam
semesta dan manusia harus saling berkerjasama untuk memenuhi sunnatullah dan memperoleh ridha
Allah.

Hak Asasi Manusia adalah seperangkat hak yang melekat pada hakekat dan keberadaan manusia
sebagai makhluk Tuhan Yang Maha Esa dan merupakan anugerah-Nya yang wajib dihormati, dijunjung
tinggi, dan dilindungi oleh negara, hukum, pemerintah dan setiap orang, demi kehormatan serta
perlindungan harkat dan martabat manusia. Secara umum hukum Islam berorientasi pada perlindungan
terhadap agama, jiwa, akal, keturunan dan harta. Artinya hukum Islam bertujuan pada pemeliharaan
agama, menjamin, menjaga dan memelihara kehidupan dan jiwa, memelihara kemurnian akal sehat dan
menjaga ketertiban keturunan manusia serta menjaga hak milik harta kekayaan untuk kemaslahatan
hidup umat manusia.

3.Konsep dan Implementasi HAM dalam Konstitusi di Indonesia.

Jawaban:

dikarenaka kurangnya kesadaran untuk menghargai dan juga menghormati orang lain sehingga bila kita
melihat kebelakang masih banyak orang yg tidak bebas berpendapat padahal kita memiliki hak untuk
berpendapat.

Penjelasan:

Suatu negara dengan ideologi yang dianutnya pada dasarnya akan mempengaruhi kehidupan
masyarakat di negara tersebut, termasuk dalam hal penerapan hak-hak asasi masyarakatnya.

Indonesia dengan ideologi Pancasila yang dianutnya, diharapkan dapat mengimplementasikan HAM
dengan baik sesuai dengan sifat-sifat dasar dari ideologi tersebut. Menurut ideologi Pancasila, hak-hak
asasi setiap rakyat Indonesia pada dasarnya diimplementasikan secara bebas, akan tetapi kebebasan
tersebut dibatasi dengan hak asasi orang lain. Sehingga walaupun terdapat kebebasan, namun
kebebasan tersebut harus bertanggung jawab dengan memperhatikan dan tidak mengganggu hak asasi
orang lain. Namun dalam realitasnya hal tersebut belum sepenuhnya dapat diterapkan oleh rakyat
Indonesia.

Anda mungkin juga menyukai