Anda di halaman 1dari 2

Definisi :

Radang panggul adalah kondisi dimana organ reproduksi wanita mengalami infeksi. Nama
lain dari penyakit ini yaitu pelvic inflammatory disease (PID). Penyakit ini disebabkan oleh
bakteri dari suatu infeksi menular seksual menyebar dari Miss V ke rahim (uterus), tuba
falopi atau saluran indung, serviks atau leher rahim, dan sel telur/ovarium. Sebagian besar
radang ini menyerang perempuan dengan usia 15–24 tahun yang sudah aktif secara
seksual. 

Penyebab :
Radang panggul disebabkan oleh infeksi bakteri, bakteri yang paling sering menyebabkan
kondisi ini adalah bakteri gonore dan bakteri Chlamydia. Penyebaran bakteri ini terjadi saat
seseorang melakukan hubungan seksual tanpa proteksi dengan orang yang mempunyai
kondisi salah satunya yaitu, Melakukan hubungan intim dengan seseorang yang mempunyai
pasangan seksual lebih dari satu.

Gejala klinis :
Gejala dari radang panggul meliputi:
- Adanya nyeri di panggul dan perut bagian bawah;
- Terdapat keputihan dengan bau yang tidak sedap;
- Perdarahan abnormal yang keluar melalui Miss V, terutama saat melakukan hubungan
såeksual atau bisa juga terjadi diantara siklus menstruasi;
- Demam kadang sampai menggigil;
- Nyeri saat melakukan hubungan intim; dan
- Nyeri atau sulit dalam berkemih.

Diagnosis, ICD 10 :

- Suhu oral >38.3 C


- Cairan serviks atau vagina tidak mukopurulen
- Leukosit dalam jumlah banyak pada pemeriksaan mikroskop sekret vagina dengan
cairan salin
- Kenaikan laju endap darah (LED)
- Protein reaktif-C meningkat
- Dokumentasi laboratorium infeksi serviks oleh gonorrhoeae atau C.trachomatis
 N73.9
 Female pelvic inflammatory disease, unspecified
Terapi :
Pengobatan radang panggul bertujuan untuk mengatasi infeksi, meringankan gejala, serta
mencegah penyebaran infeksi, dan mencegah komplikasi. 

Daftar Pustaka
https://www.alodokter.com/radang-panggul
https://www.halodoc.com/kesehatan/radang-panggul
https://www.icd10data.com/ICD10CM/Codes/N00-N99/N70-N77/N73-/N73.9

Anda mungkin juga menyukai