Anda di halaman 1dari 4

MATERI TENTANG E-BOOK

SIMKOMDIG KELAS X

Membaca merupakan salah satu kegiatan untuk memperoleh ilmu pengetahuan yang
sebelumnya kita belum tahu menjadi tahu.

Kegiatan membaca biasanya melibatkan buku sebagai sebagai sarana untuk membaca.
Membaca lewat buku mungkin sangat membosankan, apalagi buku tersebut hanya berisi
teks uraian yang panjang lebar. Lebih - lebih lagi buku yang berisi banyak angka dan uraian
yang rumit dipahami.

Semakin berkembangnya jaman, dan semakin canggihnya teknologi, kini kegiatan membaca
tidak lagi membosankan. Karena sudah ada bentuk buku digital yang dapat kita buka melalui
perangkat elektronik. Buku itu dinamakan E-book.

Sekarang pertanyaanya, Apa itu e-book?

Pengertian E-book

E-book merupakan singkatan dari Electronic Book atau bila diterjemahkan kedalam bahasa
indonesia menjadi Buku Elektronik. Dari sini saya dapat definisikan bahwa, E-book
merupakan bentuk buku digital dari buku versi cetak yang dapat kita buka melalui perangkat
elektronik seperti PC (Personal Computer), Smartphone, dan Hp.

Untuk membukanya kita memerlukan sebuah aplikasi pembaca buku elektronik atau Ebook
Reader yang wajib diinstal terlebih dahulu sebelum membaca ebook. Seperti contoh PDF
Reader khusus ebook berformat PDF, dan sebagainya.

Tujuan ebook

Layaknya seperti buku pada umumnya, Ebook juga memiliki tujuan pembuatannya. Apa
tujuan dibuatnya jenis buku digital ebook? Tujuan dibuatnya ebook diantaranya:

1. Menjadikan ebook sebagai alternatif buku cetak yang lebih menyenangkan.


2. Untuk mempermudah memahami materi yang sulit, karena beberapa format ebook
mendukung penyisipan audio dan video di dalamnya.
3. Untuk menjadikan sumber pembelajaran yang lebih informatif dan relevan.
4. Serta untuk mempermudah reader dalam mencari informasi yang dibutuhkan, karena
buku ebook memiliki fitur pencarian.

Dari tujuannya tersebut lahirlah ebook sebagai media pembelajaran alternatif dari versi buku
cetak.

Fungsi dan manfaat Ebook

Ebook memiliki fungsi yang hampir sama dengan versi cetaknya, karena pada dasarnya
ebook berasal dari buku cetak. Untuk fungsi ebook sendiri ada dua, diantaranya:
1. Sebagai media pembelajaran.
2. Dan sebagai media berbagi.

1. Sebagai media pembelajaran

Buku elektronik ebook juga memiliki fungsi yang sama juga dengan versi cetaknya dan
sebagai media pembelajaran adalah fungsi utama dari ebook.

Sebab, ebook juga menyajikan teks dan gambar di dalamnya serta informasi yang relevan
layaknya buku cetak pada umumnya.

Selain teks dan gambar, ebook juga berisi video dan audio yang dapat diputar langsung di
dalam ebook. Ini salah satu kelebihan ebook dan perbedaan ebook dengan buku versi cetak.

Selain audio dan video, beberapa ebook juga berisi anchor teks atau link, atau istilah
umumnya tautan yang merujuk ke website yang relevan dengan materi yang ada pada
ebook. Ini dapat mempermudah kita dalam mencari informasi lanjutan atau informasi yang
lebih dalam tentang hal tersebut.

2. Sebagai media untuk berbagi informasi

Jika kamu memiliki sebuah ide yang inspiratif dan sebuah pengalaman atau pengetahuan
tentang sesuatu, contohnya tentang bermain gitar sampai bisa. Coba kamu bagi ide kamu
atau pengetahuan kamu tentang cara bermain gitar yang baik dan benar kedalam bentuk
ebook.

Apa yang sudah kamu buat itu dapat kamu bagikan secara gratis atau dijual ke orang yang
ingin bermain gitar. Jika dibagikan secara gratis kamu akan mendapatkan pahala dan jika
kamu menjual karya tulis tersebut maka kamu akan mendapatkan uang.

Berminat ingin membuat ebook? Kalau berminat alangkah baiknya kamu tanya langsung
kepada guru simulasi digital atau langsung cari tutorialnya di mesin pencarian.

Format ebook yang ada

Banyak sekali jenis format - format ebook yang dapat kamu coba nanti. Setiap jenis format
ebook yang ada memiliki fungsi yang berbeda. Di bawah ini akan saya uraikan berbagai
macam format ebook yang ada, berikut adalah uraiannya:

.PDF
Format ebook satu ini merupakan salah satu format paling populer paling banyak dibaca.
Karena tampilannya hampir mirib seperti buku pada umumnya, dan format ebook .pdf dapat
langsung di cetak menjadi buku cetak.
Format .pdf didalamnya mendukung file multi media, berisi daftar isi layaknya buku pada
umumnya dan yang pastinya memiliki fitur pencarian yang dapat mempermudah kamu
mencari materi yang ingin kamu dapatkan.

.JPEG

Format Jpeg merupakan salah satu jenis buku digital, jenis buku digital yang hanya
menggunakan gambar untuk dibaca. Biasanya hanya untuk bentuk buku komik elektronik.

.HTML

Dalamformat html kamu dapat dengan senantiasa mengatur ukuran gambar dan teks di
dalamnya. Namun sayang jika saat dicetak tampilannya berubah dan tidak sesuai dengan
tampilan semulanya.

Dan masih banyak lagi format ebook lainnya seperti LIT, XML, DOC, Epub dan sebagainya.

Kelebihan dan kekurangan ebook

Kenapa e-book banyak digunakan orang, itu karena ebook memiliki banyak kelebihan
dibandingkan dengan buku cetak. Dengan kelebihannya itu membuat ebook banyak
didownload dan digunakan orang. Berikut kelebihan ebook dibandingkan buku cetaknya:

1. Memiliki konten multi media yang dapat mempermudah proses belajar

Disamping teks dan gambar di dalamnya, ebook juga berisi konten video dan audio yang
dapat kamu putar langsung. Dengan adanya konten multi media di dalamnya dapat
membantu kamu dalam memahami sebuah materi yang sulit kamu pahami. Contoh materi
matematika, dengan adanya langkah - langkah penyelesaian soal matematika dalam bentuk
video, kamu akan lebih mudah mengetahui dimana mendapatkan ini dan bagaimana mencari
ini.

2. Ramah lingkungan

Buku cetak didalamnya terdapat kertas yang terbuat dari serat kayu dan bahan kimia berupa
tinta. Kemungkinan besar dalam proses pembuatannya kertas dan tinta bekas sisa di buang
di tanah atau di air. Hal ini dapat menyebabkan pencemaran lingkungan.

Beda dengan buku digital ebook, yang pastinya ramah lingkungan. Sebab, proses
pembuatannya tidak menggunakan kertas dan tinta, melainkan menggunakan beberapa
aplikasi untuk menyusun naskahnya serta ebook di buat menggunakan perangkat elektronik.

3. Dapat di baca kapanpun dan dimanapun

Ebook dapat kamu baca dimanapun dan kapanpun selagi hp atau pc kamu masih hidup. Jika
kamu ingin membacanya pas liburan, tidak perlu repot - repot membawa buku yang lumayan
berat, cukup dengan membaca ebook lewat hp.
4. Mudah didapat dan gratis

Buku cetak sebelum dapat kamu baca wajib kamu beli terlebih dahulu di toko buku atau
granmedia terdekat. Jika rumah kamu jauh dari toko buku tersebut, tentu hal ini sangat
melelahkan. Selain korban uang, kita juga dituntun korban perasaan kalau buku yang kita
cari tidak ada, korban bensin untuk kesana, serta korban waktu untuk membelinya.

Jika kamu pengen gratis, tidak kepengen korban sesuatu, maka downloadlah ebook di
internet. Ebook tersebut dapat kamu dapatkan secara gratis. Jika kamu memiliki cukup uang,
kamu juga bisa membeli versi premium ebook tersebut.

5. Ringan dan yang pastinya hemat ruang penyimpanan

Tidak perlu membeli lemari buku dan tidak perlu juga menyediakan tempat khusus untuk
menaruh buku. Cukup hanya dengan bermodalkan hp atau pc kamu sudah dapat
membacanya dan menikmati isi dari ebook. Ukurannyapun relatif kecil dan yang pastinya
ringan dan mudah di bawa kemana - mana. Bukan hanya satu atau dua ebook yang dapat
kamu simpan di perangkat elektronik, tetapi kamu juga dapat menyimpan jutaan ebook
kedalam hp milik kamu. Itupun tergantung tempat penyimpanannya.

Selain kelebihan yang di tawarkannya, ebook juga memiliki beberapa kekurangan, seperti
sebagai berikut:

1. Proses membuka ebook yang cukup lama

Sebelum dapat membanya ebook, kita dituntun untuk menginstal terlebih dahulu ebook
reader. Setelah itu baru bisa di baca. Tentu hal ini sangat menjengkelkan bagi kamu yang
ingin cepat - cepat membaca.

Selain itu juga, di beberapa perangkat ebook mungkin tidak dapat di buka dan di baca.

2. Mudah hilang, jika komputer terinfeksi oleh malware atau virus.

Jika sebelumnya hp atau komputer anda terinfeksi oleh virus, kemungkinan besar koleksi
ebook kamu sewaktu - waktu mungkin hilang. Untuk menghindari terjadinya hal semacam itu,
silakan kamu upload ebook tersebut ke internet, seperti lewat situs upfile.mobi, google drive,
dan sejenisnya. Untuk jaga - jaga jika file ebooknya hilang.

3. Jika terlalu lama membaca ebook didepan komputer, otomatis mata akan merasa lelah
dan sakit

Hal ini pasti terjadi, sebab, cahaya yang dipancarkan oleh layar hp atau monitor memiliki
pancaran sinar yang menyilaukan dan dapat membuat mata cepat sakit. Untuk mengatasi hal
tersebut, kamu dapat menggunakan kaca mata yang agak gelap saat membacanya.
Tujuannya untuk mengurangi masuknya sinar tersebut. Selain itu, kamu juga dapat melapisi
layar monitormu dengan lensa yang dapat menyerap sinar tersebut.

Anda mungkin juga menyukai