Anda di halaman 1dari 2

Organisasi atau Manajemen Rumah Sakit.

Struktur Organisasi Rumah Sakit Nur Hidayah

Struktur organisasi di Rumah Sakit Nur Hidayah termasuk dalam tipe organisasi lini dan staf. Hal tersebut
dapat dilihat pada aplikasi lapangan di mana direktur dibantu dengan staf medis yang bertugas untuk
membantu direktur dalam pengambilan keputusan dan kebijakan mengenai rumah sakit. Staf medis
bertanggung jawab dalam memberi pertimbangan kepada direktur dan bertanggung jawab dalam
mengatur instalasi-instalasi medis di rumah sakit. Sedangkan peran Satuan Pengawas Intern pada sistem
organisasi ini hanya sebagai pemantau kinerja kerja jajaran direksi.

Menurut (Azwar, 1996) dalam (Budi, 2011) struktur organisasi jika ditinjau dari pembagian dan
pelaksanaan fungsi serta wewenang yang dimilikinya, maka struktur organisasi secara umum dapat
dibedakan atas tiga macam, yaitu organisasi lini, organisasi staf, dan organisasi lini staf.

a. Organisasi Lini

Organisasi lini adalah organisasi yang memiliki perbedaan nyata dalam hal pembagian tugas serta
wewenang antara pimpinan dan pelaksana. Peranan pemimpin dalam organisasi sangat kuat, mulai dari
perencanaan, pelaksanaan kegiatan, kendali kegiatan merupakan keputusan dari pimpinan langsung.

b. Organisasi Staf

Ciri dari struktur organisasi staf adalah jika dalam organisasi dikembangkan satuan organisasi staf yang
berperan sebagai pembantu pimpinan. Sumber daya pada satuan organisasi staf berasal dari tenaga ahli
dari berbagai spesialis sesuai dengan kebutuhan. Satuan organisasi staf berhak untuk memberikan
masukan kepada pimpinan organisasi.

c. Organisasi Lini dan Staf

Ciri struktur organisasi lini dan staf adalah adanya satuan organisasi pimpinan dan satuan organisasi staf
dalam satu struktur organisasi. Organisasi staf mempunyai wewenang untuk memberikan nasihat
kepada pimpinan dan juga diserahi tanggung jawab untuk melakukan kegiatan tertentu.

Struktur organisasi Rumah Sakit Nur Hidayah menurut Peraturan Direktur RS Nur Hidayah Nomor:
028/RSNH/PDNH/V/2019 tentang Pedoman Pengorganisasian Instalasi Rekam Medis Admisi dan Sitem
Informasi Manajemen Rumah Sakit Nur Hidayah adalah sebagai berikut :

Pengurus rumah sakit

1. Dewan pengawas rumah sakit


2. Dewan pengawas syariah
3. Direksi
4. Direktur
5. Wakil Direktur
6. Kepala bidang/ kepala bagian
7. Kepala Bidang Pelayanan Medis
8. Kepala Bidang Keperawatan dan Kebidanan
9. Kepala Bidang Komplementer, Kerohanian & Ketakmiran
10. Kepala Bidang Penunjang Medis
11. Kepala Bidang Penunjang Nonmedis
12. Kepala Bagian Administrasi dan Keuangan
13. Kepala instalasi
14. Kepala Instalasi Gawat Darurat & Ravwat Jalan
15. Kepala Instalasi Hemodialisa
16. Kepala Instalasi Rawat Inap & HCU
17. Kepala Instalasi Bedah Sentral & CSSD
18. Kepala Instalasi VK & KIA
19. Kepala Instalasi Farmasi
20. Kepala Instalasi Gizi
21. Kepala Instalasi Penunjang Diagnostic
22. Kepala Instalasi Admisi, CS, Rekam Medis & SIMRS
23. Komite dan auditor
24. Komite Syariah
25. Komite PMKP
26. Komite Medik
27. Komite Keperawatan & Kebidanan
28. Komite Etik & Hukum
29. Komite PPI
30. Satuan Pemeriksaan Internal

Struktur Organisasi Rumah Sakit Nur Hidayah telah sesuai dengan teori (Azwar, 1996) dalam (Budi, 2011)
dan Peraturan Direktur RS Nur Hidayah Nomor: 028/RSNH/PDNH/V/2019 tentang Pedoman
Pengorganisasian Instalasi Rekam Medis Admisi dan Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit Nur
Hidayah. Rumah Sakit Nur Hidayah termasuk dalam tipe organisasi lini dan staf. Hal tersebut dapat
dilihat pada aplikasi lapangan di mana direktur dibantu dengan staf medis yang bertugas untuk
membantu direktur dalam pengambilan keputusan dan kebijakan mengenai rumah sakit.

Anda mungkin juga menyukai