Anda di halaman 1dari 5

Onde-onde adalah makanan tradisional yang bentuknya bulat dimana di bagian luarnya terasa kenyal

dan di dalamnya terdapat campuran kacang hijau dan gula merah. Makanan satu ini merupakan
makanan tradisional yang terkenal di Indonesia dan biasanya banyak kita jumpai di pasar tradisional.
Salah satunya adalah di Mojokerto, Jawa Timur yang menjadikan Onde-onde ini sebagai makanan
tradisional dan oleh – oleh khas di sana.

Asal Usul Onde-onde

Menurut beberapa sumber sejarah yang ada, Onde-onde ini awalnya berasal dari Negeri Tiongkok.
Kemudian dibawa ke Indonesia pada masa Kerajaan Majapahit oleh laksamana dari Negeri Tiongkok
yang berkunjung ke Kerajaan Majapahit. Hingga akhirnya makanan ini sering disajikan sebagai menu kue
di istana dan mulai berkembang dimasyarakat majapahit pada saat itu.

Pada awalnya Onde-onde yang dibawa dari Negeri Tiongkok itu berbeda dengan Onde-onde yang ada di
Indonesia saat ini. Awalnya Onde-onde ini hanya berisi pasta gula merah saja dan rasanya manis. Namun
di Indonesia sendiri Onde-onde ini kemudian dimodifikasi dengan penambahan kacang hijau sehingga
memiliki rasa yang sedikit gurih dan cocok dengan lidah orang Indonesia.

Pengolahan Onde-onde

Onde-onde ini terbuat dari campuran kacang hijau dan gula merah dan dibungkus dengan kulit yang
terbuat dari tepung ketan dan taburan wijen. Dalam proses pengolahannya, pertama kacang hijau
dikukus dan dihaluskan. Lalu dimasak dan dicampur dengan campuran gula hingga adonan rata dan
dapat di bentuk bulat. Kemudian dibungkus dengan kulit yang terbuat dari campuran tepung ketan dan
dilumuri dengan wijen. Setelah itu kemudian digoreng dalam minyak yang banyak dengan api sedang
hingga matang dan berwarna kecoklatan.

Cita Rasa Onde-onde

Onde-onde di Mojokerto ini memiliki cita rasa yang khas dan sedikit berbeda dengan Onde-onde
lainnya. Salah satu keistimewaan Onde-onde Mojokerto ini adalah kulitnya yang kenyal, sehingga
menimbulkan sensasi tersendiri saat kita memakannya. Selain itu perpaduan rasa manis isi onde – onde
dan rasa gurih dari wijen memberikan kenikmatan tersendiri pada makanan tradisional satu ini.
Tempat Kuliner Onde-onde

Onde-onde ini merupakan salah satu makanan tradisional yang sangat terkenal di Mojokerto dan
menjadi icon kuliner disana. Onde-onde ini sangat mudah kita temukan disana, karena hampir di setiap
jalan besar disana banyak warung yang menjajakan onde – onde ini. Selain bisa dimakan di sana, kita
juga bisa menjadikannya sebagai oleh – oleh.

Onde-onde ini biasanya dijual dalam keadaan hangat atau habis digoreng, sehingga terjaga kualitasnya.
Karena bila sudah terlalu lama akan menjadi lembek dan cenderung alot. Selain isi kacang hijau, penjual
biasanya juga menyediakan rasa lain seperti rasa keju, rasa gula dan lain – lain. Untuk harga Onde-onde
ini realatif murah sehingga tidak telalu menguras dompet kita. Nah bagi anda yang berkunjung dan
berwisata ke Mojokerto, tentu kurang lengkap rasanya bila belum menikmati dan membawa pulang
makanan tradisional satu ini.

Sekian pengenalan tentang “Onde-onde Makanan Tradisional Dari Mojokerto, Jawa Timur”. Semoga
bermanfaat dan menambah pengetahuan anda tentang kuliner tradisional di Indonesia.

Bahan

500 gram tepung beras ketan


250 gram gula pasir

75 gram tepung beras

150 ml air hangat

Garam (secukupnya, kira-kira 1 sdt)

Vanili bubuk (secukupnya, kira-kira 1 sdt)

200 gram wijen

Minyak goreng (secukupnya)

Bahan Untuk Isian

250 gram kacang hijau kupas

100 gram gula pasir

Garam (secukupnya, kira-kira 1/2 sdt)

Vanili bubuk (secukupnya, kira-kira 1/2 sdt)

Cara Membuat Isian

Rendam kacang hijau yang telah dikupas selama 4 sampai 5 jam setelah itu cuci bersih dan bilas.

Kukus kacang hijau sampai empuk lalu tumbuk atau haluskan hingga halus.

Campur kacang hijau halus bersama gula, garam dan vanili sampai semua bahan menyatu. Uleni dan
bulatkan kecil-kecil untuk dijadikan isi onde-onde.

Cara Membuat Onde-Onde

Campur tepung beras ketan, tepung beras, garam, gula dan vanili jadi satu lalu uleni hingga adonan kalis.

Ambil adonan secukupnya lalu pipihkan dan buat cekungan untuk tempat isian.

Bulatkan adonan dan pastikan onde-onde terbentuk sempurna.

Setelah onde-onde jadi, celupkan onde-onde ke dalam air dingin lalu gulingkan onde-onde ke atas wijen
yang telah diletakkan di piring sampai rata.
Panaskan minyak dan segera goreng onde-onde hingga warnanya menjadi kuning kecokelatan dan kulit
bagian luar kering.

Angkat onde-onde setelah matang lalu sajikan pada keluarga tercinta selagi masih hangat.

Itulah resep membuat onde-onde wijen isi kacang hijau yang enaknya kebangetan. Gimana, resep yang
sangat mudah bukan? Selamat mencoba resep ini dan semoga keluarga di rumah suka.

Kelebihan Produk

Kue Onde-Onde adalah makanan ringan dengan isi kacang hijau yang biasa dikonsumsi oleh masyarakat
Indonesia. Kue Onde-Onde mengandung energi sebesar 101 kilokalori, protein 2,9 gram, karbohidrat
15,5 gram, lemak 3,1 gram, kalsium 0,02 miligram, fosfor 0 miligram, dan zat besi 1,57 miligram. Selain
itu di dalam Kue Onde-Onde juga terkandung vitamin A sebanyak 0 IU, vitamin B1 0 miligram dan
vitamin C 0 miligram. Hasil tersebut didapat dari melakukan penelitian terhadap 35 gram Kue Onde-
Onde, dengan jumlah yang dapat dimakan sebanyak 100 %.

Informasi Rinci Komposisi Kandungan Nutrisi/Gizi Pada Kue Onde-Onde :

Nama Bahan Makanan : Kue Onde-Onde

Nama Lain / Alternatif : -

Banyaknya Kue Onde-Onde yang diteliti (Food Weight) = 35 gr

Bagian Kue Onde-Onde yang dapat dikonsumsi (Bdd / Food Edible) = 100 %

Jumlah Kandungan Energi Kue Onde-Onde = 101 kkal

Jumlah Kandungan Protein Kue Onde-Onde = 2,9 gr

Jumlah Kandungan Lemak Kue Onde-Onde = 3,1 gr

Jumlah Kandungan Karbohidrat Kue Onde-Onde = 15,5 gr

Jumlah Kandungan Kalsium Kue Onde-Onde = 0,02 mg


Jumlah Kandungan Fosfor Kue Onde-Onde = 0 mg

Jumlah Kandungan Zat Besi Kue Onde-Onde = 1,57 mg

Jumlah Kandungan Vitamin A Kue Onde-Onde = 0 IU

Jumlah Kandungan Vitamin B1 Kue Onde-Onde = 0 mg

Jumlah Kandungan Vitamin C Kue Onde-Onde = 0 mg

Khasiat / Manfaat Kue Onde-Onde : - (Belum Tersedia)

Huruf Awal Nama Bahan Makanan : K

BAB V

TARGET PASAR

A. Segmentasi Pasar Onde-Onde

Dalam segmentasi pasar, Onde onde lebih memilih startegi tempat, artinya produk ini ditawarkan pada
tempat-tempat tertentu yang pasti membutuhkan produk ini. Segmentasi pasar Onde onde yang utama
adalah mendirikan outlet-outlet di tempat keramaian. Misalnya di dekat toko , koperasi dan
supermarket. Setelah dianalisa, ketiga tempat tersebut memiliki potensi untuk membeli Onde Mande
dalam jumlah besar karena kedua tersebut memiliki kebutuhan yang ditawarkan pada manfaat Onde
onde.

Segmentasi kedua adalah kepada orang-orang terdekat dan kumpulan ibu rumah tangga. Segmentasi
kedua ini berfungsi sebagai awal pengenalan produk onde-onde pada masyarakat luas. Penjualan pada
orang-orang terdekat memiliki kesempatan yang lebih besar karena adanya network sebelumnya.
Sedangkan pada kumpulan ibu rumah tangga, sesuai dengan keinginan seorang ibu yang
memprioritaskan kesehatan keluarganya.

Anda mungkin juga menyukai