Anda di halaman 1dari 9

UNDANG – UNDANG LEMBAGA KEDAULATAN MAHASISWA UNVERSITAS BRAWIJAYA

NOMOR 4 TAHUN 2021


TENTANG
PENGENALAN KEHIDUPAN KAMPUS BAGI MAHASISWA BARU

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

DEWAN PERWAKILAN MAHASISWA LEMBAGA KEDAULATAN MAHASISWA


UNIVERSITAS BRAWIJAYA

Menimbang : a. Bahwa kegiatan pengenalan Kehidupan Kampus


Mahasiswa Universitas (PKKMB) merupakan sarana
yang sangat penting dan menjadi bekal untuk
memasuki dunia akademik di Universitas Brawijaya;

b. Bahwa kegiatan pengenalan kehidupan kampus


mahasiswa universitas (PKKMB) perlu dilaksanakan
secara berkualitas dengan dukungan dari seluruh
komponen lembaga kampus;
c. Bahwa berdasarkan pertimbangan pada huruf a dan
b, perlu disusun kedalam Undang-Undang (PKKMB)

Mengingat : 1. Pasal 1 ayat (4), Pasal 20 ayat (2) Undang – undang Nomor
20 tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional
2. Pasal 4, pasal 5, dan pasal 6 Undang – Undang Nomor 12 tahun
2011 tentang Pembentukan Peraturan Perundang – undangan
3. Pasal 14 ayat (2) Undang – Undang Nomor 12 Tahun 2012
tentang Pendidikan Tinggi.
4. Pasal 3 Peraturan Menteri Riset, Teknologi, Pendidikan Tinggi
Republik Indonesia Nomor 55 Tahun 2018 tentang
Pembinaan Ideologi Pancasila dalam kegiatan
Kemahasiswaan di Perguruan Tinggi.
5. Keputusan Rektor Universitas Brawijaya Nomor 059/SK/2006
Tentang Petunjuk Teknis Organisasi Kemahasiswaan di
Universitas Brawijaya
6. Pasal 11 ayat (2), Pasal 19 ayat (5) dan ayat (6) Anggaran
Dasar – Anggaran Rumah Tangga Lembaga Kedaulatan
Mahasiswa Universitas Brawijaya.
7. Keputusan Kementrian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi
Nomor 4 Tahun 2014 tentang Pedoman Organisasi
Kemahasiswaan di PerguruanTinggi;
8. SK Dirjen Dikti Nomor 096/Dikti/Kep/2016 tentang Peraturan
Kegiatan Penerimaan Mahasiswa Baru;
9. Peraturan Rektor No. 70 Tahun 2020 tentang Pencegahan dan
Penanganan Kekerasan Seksual dan Perundungan (PPKSP) di
Universitas Brawijaya
10. Pasal 11 ayat (2), Pasal 19 ayat (5) dan ayat (6) Anggaran
Dasar dan Rumah Tangga Lembaga Kedaulatan Mahasiswa
Universitas Brawijaya

MEMUTUSKAN:

Menetapkan: UNDANG-UNDANG TENTANG PENGENALAN KEHIDUPAN KAMPUS


MAHASISWA BARU UNIVERSITAS BRAWIJAYA (PKKMB) TAHUN 2021

BAB I
KETENTUAN UMUM
Pasal 1
Dalam undang-undang ini yang dimaksud dengan:
(1) Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) adalah wahana
bagi mahasiswa baru untuk mengenal dan melakukan proses adaptasi sosial
dengan lingkungan baru dan pengenalan berbagai persoalan yang berkaitan
dengan proses pembelajaran di perguruan tinggi;
(2) Panitia Pengawas adalah pihak yang mengawasi pelaksanaan PKKMB;
(3) Panitia Pengarah atau Steering Commitee (SC) adalah pihak yang mengarahkan
kegiatan PKKMB;
(4) Panitia Pelaksana atau Organizing Commitee (OC) adalah mahasiswa pelaksana
kegiatan PKKMB;
(5) Peserta adalah seluruh mahasiswa baru angkatan 2021 Universitas Brawijaya
yang terdaftar dan mengikuti seluruh rangkaian acara;
(6) EM UB adalah Eksekutif Mahasiswa Universitas Brawijaya yang berwenang untuk
membentuk panitia pelaksana dan bertanggung jawab atas terselenggaranya
PKKMB;
(7) DPM UB adalah Dewan Perwakilan Mahasiswa Universitas Brawijaya yang
memiliki fungsi legislasi dan melakukan pengawasan kegiatan PKKMB sebagai
Panitia Pengawas

(8) Peraturan Rektor adalah ketentuan mengikat yang dibuat oleh rektor Universitas
Brawijaya pada Kegiatan PKKMB

BAB II
NAMA, TEMPAT, DAN WAKTU KEGIATAN
Pasal 2
Kegiatan ini adalah Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Universitas Brawijaya yang
selanjutnya disingkat (PKKMB).
Pasal 3
PKKMB dilaksanakan di lingkungan kampus Universitas Brawijaya.

Pasal 4
PKKMB dilaksanakan pada tahun ajaran baru dengan penjabaran waktu dan tempat yang diatur
dalam Peraturan Rektor.
BAB III
ASAS, VISI, MISI DAN TUJUAN

Pasal 5
PKKMB diselenggarakan berdasarkan Asas Keterbukaan, Religiusitas, Demokratis dan Humanis
Pasal 6
Visi PKKMB adalah menjadi sarana penyadaran dan penyesuaian mahasiswa sebagai anggota
masyarakat ilmiah serta generasi penerus bangsa yang berkualitas, menjadi perekat kesatuan
dan kebersamaan, serta mengembangkan budaya kritis dan analitis mahasiswa.

Pasal 7
Misi PKKMB adalah membentuk mahasiswa yang memiliki integritas tinggi yang mengedepankan
intelektualitas serta menjunjung tinggi nilai-nilai moral dan religi serta mengembangkan pola
pikir mahasiswa yang kritis, inovatif, dinamis, dan peka terhadap dinamika sosial.
Pasal 8
PKKMB bertujuan untuk:
a. Memperkenalkan pola organisasi dan gerakan mahasiswa di lingkungan Universitas
Brawijaya yang berkarakter moral dan intelektual;

b. Memberikan pemahaman tentang Tri Dharma perguruan tinggi dan peran fungsi
mahasiswa dalam kehidupan kampus pada khususnya, serta kehidupan bermasyarakat,
berbangsa, dan bernegara pada umumnya;
c. Membentuk mahasiswa yang berintegritas tinggi dengan mengedepankan intelektualitas,
menjunjung tinggi nilai-nilai moral dan religi serta mengembangkan kemampuan minat
bakat dan kesejahteraan mahasiswa;

d. Melatih mahasiswa yang memiliki kepekaan tinggi terhadap permasalahan masyarakat,


bangsa, dan negara.

BAB IV
JENIS DAN METODE KEGIATAN
Pasal 9
Jenis dan metode kegiatan PKKMB dapat berupa pelatihan, lomba/kompetisi, ceramah, diskusi
dan kunjungan/studi lapangan praktek, analisis, studi kasus, dan kegiatan pengenalan kehidupan
kampus lainnya dengan pendekatan humanistik.

BAB V
MATERI
Pasal 10
Materi Kegiatan PKKMB disesuaikan dengan Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi
Mahasiaswa Baru (PKKMB) 2021 yang di keluarkan oleh Kementerian Pendidikan Kebudayaan
Riset dan Teknologi Republik Indonesia

BAB VI
PENDANAAN
Pasal 11
Pendanaan PKKMB berasal dari Dana Kemahasiswaan Universitas Brawijaya dan sumber dana
lain yang dapat dipertanggung jawabkan.
BAB VII
PESERTA KEGIATAN
Pasal 11
Peserta merupakan mahasiswa baru yang terdaftar sebagai Mahasiswa Aktif tingkat 1 (semester
1) yang dinyatakan lulus seleksi masuk perguruan tinggi.

Pasal 12
(1) Peserta berhak untuk:
a. Mengaktualisasikan dan mengemukakan pendapat dalam seluruh
rangkaian PKKMB sesuai dengan norma yang berlaku;
b. Melaporkan tindakan pelanggaran yang dilakukan panitia pelaksana kepada penitia
pengawas.
(2) Peserta berkewajiban untuk:
a. Mengikuti seluruh kegiatan rangkaian acara PKKMB;
b. Patuh dan menaati tata tertib PKKMB;
c. Melaksanakan dan memenuhi tugas yang diberikan oleh panitia PKKMB.

BAB VIII
PANITIA PELAKSANA
Pasal 13
Panitia Pelaksana PKKMB adalah pihak yang melaksanakan Rangkaian kegiatan PKKMB.

Pasal 14
Panitia pelaksana kegiatan PKKMB sebagaimana dimaksud di atas dipimpin oleh seorang
Ketua Pelaksana yang selanjutnya disingkat Kapel sebagai puncak pimpinan tertinggi
panitia pelaksana kegiatan PKKMB.

Pasal 15
Syarat Ketua Pelaksana:
(1) Ketua Pelaksana PKKMB adalah mahasiswa aktif universitas brawijaya
(2) Memiliki IPK minimal 2,75 untuk bidang keilmuan ilmu Saintek dan 3,00 untuk bidang
keilmuan Soshum yang dibuktikan dengan KHS;

(3) Membuat konsep kegiatan PKKMB yang bersifat orisinil;


(4) Mendapat surat rekomendasi dari Bidang Kemahasiswaan Fakultas.

Pasal 16
Pemilihan calon Ketua Pelaksana dilakukan dengan mekanisme terbuka kepada seluruh
mahasiswa UB dengan diselenggarakan oleh EM UB dan diawasi oleh panitia pengawas,
serta disahkan oleh Kemahasiswaan Rektorat UB.

Pasal 17
(1) Ketua pelaksana berhak untuk:
a. Berhak mengadakan rapat panitia pelaksana dengan intensitas sesuai dengan
kebutuhan dan situasi kondisi yang ada;
b. Berhak menerima penjelasan secara detail terkait informasi dan arahan
PKKMB dari pihak EM UB dan panitia pengawas bersama SC dan panitia
pelaksana;
c. Mengembangkan konsep PKKMB yang telah tersusun berlandaskan
Peraturan Rektor dan Undang – Undang PKKMB;
d. Berkonsultasi dengan SC dan panita pengawas berdasarkan kewenangannya masing-
masing.

(2) Ketua pelaksana berkewajiban untuk:


a. Melaksanakan konsep PKKMB berlandaskan Peraturan Rektor dan Undang- Undang
PKKMB yang mengedepankan nilai-nilai religiusitas, intelektualitas, menjunjung
tinggi moralitas, serta jiwa nasionalisme;
b. Berkoordinasi dengan SC dan panitia pengawas terkait perkembangan PKKMB;
c. Berkoordinasi dengan seluruh panitia pelaksana dalam pelaksanaan PKKMB;
d. Membuat Tata Tertib PKKMB yang tidak bertentangan dengan Peraturan Rektor
dan Undang-Undang PKKMB;
e. Membuat pelaporan secara administratif kepada Rektorat UB.
f. Bertanggung jawab kepada panitia pengawas.

Pasal 18
Susunan kepanitiaan dibawah ketua pelaksana selanjutnya dibentuk oleh SC, ketua
pelaksana dan EM UB serta diawasi oleh panitia pengawas.
BAB IX
Steering Committee
Pasal 19
Steering Committee atau SC dibentuk oleh EM UB dan pembentukanya diawasi oleh panitia
pengawas yang terdiri dari 17 anggota DPM UB.

Pasal20
(1) SC berhak untuk:
a. Menegur panitia pelaksana PKKMB;
b. Memberikan usulan terhadap pelaksanaan PKKMB;
c. Melakukan komunikasi dengan pihak eksekutif dan legislatif Universitas
Brawijaya terkait pelaksanaan PKKMB;
d. Melakukan intervensi terhadap kegiatan PKKMB jika panitia pelaksana dirasa telah
menyalahi aturan yang telah di buat berdasarkan peraturan yang telah disepakati
di internal panitia PKKMB.

(2) SC berkewajiban untuk:


a. Melakukan evaluasi terhadap panitia pelaksana PKKMB;
b. Memberikan arahan pelaksanaan PKKMB kepada panitia pelaksana;
c. Memberikan laporan dari Ketua Pelaksana kepada EM UB dan panitia pengawas.

Pasal 21
(1) SC dikoordinasikan oleh Koordinator SC.
(2) Koordinator SC dipilih oleh anggota SC
melalui mekanisme yang telah diatur sendiri
(3) Hubungan Koordinator SC dengan anggota
SC adalah koordinatif

Pasal 22
SC bertanggungjawab terhadap EM UB dan Panitia Pengawas.

BAB X
Panitia Pengawas
Pasal 23
Panitia Pengawas (Panwas) terdiri dari Seluruh Anggota DPM UB yang terdiri dari 17
Anggota Perwakilan Fakultas.

Pasal 24
Panitia pengawas dikoordinasikan oleh Koordinator Panitia Pengawas.

25
Hak dan Kewajiban
Dan Kewenangan
(1) Panitia Pengawas berhak untuk:
a. Mengawasi pelaksanaan PKKMB;
b. Bertanya kepada Steering Committee dan panitia pelaksana tentang
pelaksanaan PKKMB;
c. Membuat peraturan dan sejenisnya yang mengatur pasal pelanggaran dan sanksi;
d. Menyelenggarakan sidang panitia pengawas sesuai dengan pelaksanaan yang
diatur dalam Petunjuk Teknis Pengawasan dan Evaluasi;
e. Panitia pengawas PKKMB berhak memberikan intervensi atas penyimpangan UU
PKKMB terhadap panitia pelaksana jika dirasa perlu.
f. Panitia Pengawas berhak untuk ikut serta dalam pelaksanaan upaya Pencegahan
Penanganan Kekerasan Seksual dan Perundungan (PPKSP)
(2) Panitia Pengawas berkewajiban untuk:
a. Menjunjung tinggi Pertor terkait dan Undang-Undang PKKMB;
b. Menjunjung tinggi keadilan dan rasa kemanusiaan dalam menindak lanjuti
permasalahan dan atau sengketa dalam pelaksanaan kegiatan.

(3) Panitia Pengawas Berwenang untuk :

a. Mengadakan rapat evaluasi dan rapat persiapan panitia bersama SC

b. Mengadakan koordinasi bersama dengan pihak – pihak terkait berkenaan dengan


upaya Pencega Pencegahan Penanganan Kekerasan Seksual dan Perundungan
(PPKSP)

c. Memberikan sanksi kepada peserta panitia dan pihak lain dalam lingkungan kampus
yang terbukti melakukan pelanggaran
BAB XI
SANKSI DAN PEMBELAAN
Pasal26
(1) Komponen yang berkaitan dengan PKKMB dapat dikenakan sanksi apabila melanggar
ketentuan dalam pedoman ini;
(2) Panitia Pelaksana PKKMB serta siapapun yang melakukan kekerasan fisik dan mental
atau melakukan kegiatan di luar ketentuan ini dikenakan sanksi sesuai dengan aturan
yang berlaku;
(3) Sanksi dan pelanggaran akan diatur dalam petunjuk teknis pengawasan dan evaluasi

Pasal 27
Sanksi yang dikenakan terhadap setiap pelanggaran harus secara proporsional,
mengandung aspek pendidikan, kedisiplinan, kreativitas, dan menjunjung tinggi keadilan
serta rasa kemanusiaan.

Pasal 28
Panita pelaksana PKKMB berhak melakukan pembelaan atas tuduhan yang di berikan.

BAB XII
ATURAN PERALIHAN
Pasal 29
Hal-hal yang belum diatur dalam undang-undang PKKMB akan diatur dalam peratutan lain
sepanjang tidak bertentangan dengan undang-undang ini.

BAB XIII
PENUTUP
Pasal 30
(1) Dengan adanya peraturan ini, maka peraturan PKKMB Universitas Brawijaya
yang sebelumnya dinyatakan tidak berlaku.
(2) Undang-Undang ini mulai berlaku sejak ditetapkan.
(3) Undang-Undang PKKMB Universitas Brawijaya akan dilaksanakan dengan
peraturan lain yang merupakan kelengkapan dari Undang-Undang ini, segala peraturan
yang belum tercantum dalam Undang-Undang ini akan diatur kemudian oleh DPM UB.

Disahkan di Malang Pada tanggal..


20 Juni 2021
Pukul 20.28 WIB

Ketua Umum
Dewan Perwakilan Mahasiswa Universitas
Brawijaya

Anda mungkin juga menyukai