Anda di halaman 1dari 6

Nama : Khusnul Khotimah

Nim : 11908032
Prodi/ Kelas : Manajemen Dakwah/4 B
Mata Kuliah : Manajemen Organisasi dan Kelembagaan Islam
Dosen Pengampu : DR. Zulkifli S, Ag. M, Ag

ANGGARAN DASAR
IKATAN PEMUDA PEMUDI NAHDLATUL ULAMA

Bismillahirahmanirrahim
Asyhadu an laa iaaha illallah
Wa asyhadu anna muhammadan rosulullah

1. Bahwasannya pemuda pemudi Nahdlatul Ulama sebagai bagian yang tidak


terpisahkan dari generasi Indonesia, senantiasa berpedoman pada garis perjuangan
Nahdlatul Ulama dalam menegakkan syariat Islam dan bertanggung jawab terhadap
pancasila sebagai azas kehidupan berbangsa dan bernegara.
2. Behwasannya keyakinan umat Islam yang berhaluan Ahlusinnah Waljama’ah sebagai
prinsip hidup merupakan I’tikad dalam menegakkan syari’at Islam, dasar berpijak
dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara dengan nilai-nilai
pancasila.
3. Bahwasannya perjuangan mempertahankan, mengisi kemardekaan melalui tahapan
pembangunan nasional untuk mewujudkan keadilan, kemaslahatan dan kecerdasan
bangsa adalah kewajiban bagi setiap negara baik secara perorangan maupun bersama-
sama.
4. Bahwasannya atas dasar keinsyafan generasi muda akan tanggung jawab masa depan
bangsa, kejayaan Islam, kemajuan Nahdlatul Ulama dan sukses pembangunan
Indonesia, maka berkat rahmat Allah Swt, kami generasi penerus muda Nahdlatul
Ulama menyatukan diri dalam wadah organisasi Pemuda Pemudi Nahdatul Ulama
(PPNU) dalam Peraturan Dasar sebagai berikut:
PERATURAN DASAR
IKATAN PEMUDA PEMUDI NAHDLATUL ULAMA

BAB I
NAMA, WAKTU DAN KEDUDUKAN

Pasal 1
Nama

Organisasi ini bernama Ikatan Pemuda Pemudi Nahdlatul Ulama disingkat IPPNU.

Pasal 2
Waktu

Organisasi ini dibentuk pada tanggal 15 mei 2021 betepatan dengan 03 Syawal 1442
H untuk waktu yang tidak terbatas.

Pasal 3
Kedudukan

Organisasi ini berkedudukan di wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia.

BAB II
AQIDAH DAN ASAS

Pasal 4
Aqidah

IPPNU beraqidah Islam menurut faham Ahlusunnah Walja’maah dan mengikuti salah
satu madzhab: Hanafi, Maliki, Syafi’I dan Hambali.

Pasal 5
Asas

IPPNU bersaskan ketuhanan yang Maha Esa, kemanusiaan yang adil dan beradab,
persatuan Indonesia, kerakyatan yang dipimpin oleh hikmah kebijaksanaan dalam
permusyawaratan/perwakilan, keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia, dalam
kehidupan berbangsa dan bernegara.

BAB III
FUNGSI, TUJUAN DAN USAHA

Pasal 6
Fungsi

IPPNU berfungsi sebagai:


1. Wadah ikatan pemuda pemudi Nahdlatul Ulama untuk melanjutkan nilai-nilai
perjuangan dan cita-cita Nahdlatul Ulama;
2. Wadah kominikasi, interaksi ikatan pemuda pemudi Nahdlatul Ulama untuk menjalin
ukhwah Islamiyah dan mengembangkan syiar Ahlusunnah wal jama’ah.

Pasal 7
Tujuan

Tujuan organisasi ini adalah menciptakan ikatan pemuda-pemudi Nahdlatul Ulama


yang memiliki jiwa memiliki terhadap bangsa yang berhaluan Ahlusunnah wal
jama’ah sehingga membentuk jiwa yang berakhlakul karimah, berilmu, cakap dan
bertanggung jawab serta berwawasan kebangsaan dengan menjunjung nilai-nilai yang
terkandung dalam Pancasila.

Pasal 8
Usaha

1. Mempererat dan membina ikatan pemuda pemudi Nahdlatul Ulama dalam wadah
organisasi IPPNU;
2. Mempersiapkan jiwa ikatan pemuda pemudi yang intelektual sebagai penerus
perjuangan bangsa;
3. Menciptakan beberapa program kerja agar tercapainya tujuan organisasi yang sesuai
dengan perkembangan masyarakat
BAB VI
KEANGGOTAAN

Pasal 9
Keanggotaan

Anggota IPPNU terdiri dari ikatan pemuda pemudi Islam yang berusia 13-25 tahun.

BAB V
STRUKTUR ORGANISASI

Pasal 10
Struktur Organisasi
Struktur organisasi IPPNU terdiri dari:
1. Pemimpin
2. pengurus
3. Anggota
4. Pembina

BAB VII
PERMUSYAWARATAN

Pasal 11
Permusyawaratan

Permusyawaratan IPPNU terdiri dari:


Segala keputusan yang menyangkut kelembagaan diambil berdasarkan musyawarah
perangkat organisasi lembaga.

BAB VIII
KEUANGAN

Pasal 12
Keuangan

Keuangan IPPNU bersumber dari:


1. Iuran anggota;
2. Usaha yang sah dan halal;
3. Bantuan yang tidak mengikat.

BAB IX
PERATURAN

Pasal 13
Peraturan

Peraturan IPPNU terdiri dari:


1. Peraturan Dasar;
2. Peraturan Rumah Tangga;
3. Peraturan Organisasi;
4. Peraturan Administrasi.

BAB X
PERUBAHAN DAN PEMBUBARAN

Pasal 14
Perubahan dan pembubaran

Perubahan dan pembubaran berada di tangan pemimpin dengan dukungan 2/3 (dua
per tiga) suara dari anggota organisasi yang sah.

BAB XI
KETENTUAN PENUTUP

Pasal 15
Ketentuan Penutup
1. Hal-hal yang belum cukup diatur dalam peraturan dasar, lebih lanjut akan diatur
dalam Peraturan Rumah Tangga;
2. Peraturan Dasar ini berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di : Pontianak
Pada tanggal : 01 Juni 2021

Anda mungkin juga menyukai