Anda di halaman 1dari 3

LAPORAN KETUA PANITIA

Assalaamu’alaikum warahmatullahi wabarakaatuh,


Selamat pagi dan salam sejahtera untuk kita semua.
Yang saya hormati:

 Kepala Pusat Karantina Hewan dan Keamanan Hayati Hewani, drh. Wisnu Wasesa Putra
beserta jajarannya
 Narasumber dari Fakultas Kedokteran Hewan UGM, Prof . Dr. drh. Bambang Sumiarto
Moecharom, S.U., M.Sc,
 Narasumber dari BBVet Wates ….drh Indarto
 Narasumber dari BVet Subang, drh.,,,yang mengikuti secara daring
 Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan pangan Provinsi DIY atau yang mewakili
 Kepala Dinas Peternakan Provinsi Jawa Timur, Kepala Dinas Ketahanan Pangan,
Kelautan dan Pertanian DKI Jakarta, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan
Provinsi Jawa Barat, Kepala Dinas Pertanian Provinsi Banten, Kepala Dinas Peternakan
dan Kesehatan Hewan Provinsi Jawa Tengah yang mengikuti secara daring
 Kepala Balai Karantina Pertanian kelas II Yogyakarta, atau yang mewakili
 Peserta Seminar perwakilan dari UPT regional Jawa-Madura
 Serta seluruh peserta baik yang mengikuti secara daring maupun luring, yang
berbahagia

Pertama-tama marilah kita panjatkan puji syukur ke hadirat Allah SWT atas limpahan
rahmat dan karunia-Nya, sehingga pada hari ini kita dapat berkumpul untuk mengikuti
acara Seminar Hasil Pemantauan Daerah Sebar Hama Penyakit Hewan Karantina
Regional Jawa- Madura TA. 2021. Kami menyampaikan Selamat Datang, penghargaan,
dan terima kasih atas kehadiran Bapak dan Ibu memenuhi undangan kami dalam
Seminar Regional ini. Hadirin dan Undangan yang saya hormati, Seminar regional ini
diselenggarakan dengan tujuan untuk:
1. Menjaring informasi dan pengetahuan berbagai pihak berkenaan dengan kondisi dan
permasalahan yang dihadapi dalam perlindungan dan pemberdayaan pertanian dalam
rangka pencapaian kemandirian pangan dan kesejahteraan petani.
2. Memfasilitasi untuk terselenggaranya suatu forum pertukaran informasi dan
pengetahuan tentang perlindungan dan pemberdayaan pertanian dalam rangka
pencapaian kemandirian pangan dan kesejahteraan petani.
3. Menyusun dan merumuskan strategi pembangunan sektor pertanian Indonesia
terkait dengan upaya perlindungan dan pemberdayaan pertanian dalam rangka
mencapai kemandirian pangan dan kesejahteraan petani. Kegiatan Seminar Nasional ini
diharapkan dapat menjadi forum pertemuan antara ilmuwan, peneliti, penentu
kebijakan, pengusaha (swasta), dan pengguna hasil-hasil penelitian, serta mendorong
kerja sama antarberbagai kalangan yang berkecimpung langsung di bidang pertanian,
sehingga proses perlindungan dan pemberdayaan pertanian dapat segera diwujudkan
dan kemandirian pangan nasional serta peningkatan kesejahteraan petani dapat segera
tercapai.
Secara lebih detail, seminar ini dilaksanakan selama 3 hari dari tanggal 29 September
sampai dengan 1 Oktober 2021. Dengan agenda penyampaian materi dari berbagai
Narasumber antaralain dari Fakultas Kedokteran Hewan UGM, BBvet Wates, Bvet
Subang dan Dinas Pertanian dan Ketahanan pangan Provinsi DIY. Dan Acara inti dari
seminar ini adalah pemaparan hasil pematauan dari masing-masing UPT.
Peserta yang hadir pada seminar ini sekitar 150 orang berasal dari Pusat KH dan KHH,
Perwakilan dari 9 UPT lingkup Jawa- Madura, para narasumber, Perwakilan dari Dinas
Pertanian atau yang membawahi kesehatan hewan lingkup Jawa-Madura, dan peserta
yang mengikuti secara daring.
Hadirin yang berbahagia, Mengakhiri laporan ini, saya mengucapkan terima kasih
kepada rekan-rekan panitia baik telah bekerja keras untuk mempersiapkan seminar ini
dengan sebaik-baiknya. Namun demikian, saya mohon maaf apabila dalam pelaksanaan
seminar ini masih ada hal-hal yang kurang berkenan bagi Bapak/Ibu. Akhirnya, kepada
para peserta seminar saya ucapkan selamat berseminar dengan harapan semoga
seminar ini berjalan dengan lancer dan mampu menghasilkan sesuatu yang bermanfaat.

Wabillahi taufik wal hidayah, Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakaatuh

Yogyakarta, 29 September 2021


Ketua Panitia,

Drh. Siti Lailatul Hidayah

Anda mungkin juga menyukai