Anda di halaman 1dari 5

TUGAS TUTORIAL 1

PDGK 4406 PEMBELAJARAN MATEMATIKA SD

NAMA : ALIY NUGROHO SETIYAJID

NIM : 857581061

KELAS : B

JAWABLAH SOAL BERIKUT SECARA JELAS DAN LUGAS !

1. Sebutkan paling sedikit tiga hal yang perlu diperhatikan dalam pembelajaran matematika yang
memperhatikan Teori Piaget!

Inti dari implementasi teori Piaget dalam pembelajaran antara lain sebagai berikut :
• Memfokuskan pada proses berfikir atau proses mental anak tidak sekedar pada produknya. Di
samping kebenaran jawaban siswa, guru harus memahami proses yang digunakan anak
sehingga sampai pada jawaban tersebut.
• Pengenalan dan pengakuan atas peranan anak-anak yang penting sekali dalam inisiatif diri dan
keterlibatan aktif dalam kegaiatan pembelajaran. Dalam kelas Piaget penyajian materi jadi
(ready made) tidak diberi penekanan, dan anak-anak didorong untuk menemukan untuk dirinya
sendiri melalui interaksi spontan dengan lingkungan.
• Tidak menekankan pada praktek - praktek yang diarahkan untuk menjadikan anak-anak seperti
orang dewasa dalam pemikirannya.
• Penerimaan terhadap perbedaan individu dalam kemajuan perkembangan, teori Piaget
mengasumsikan bahwa seluruh anak berkembang melalui urutan perkembangan yang sama
namun mereka memperolehnya dengan kecepatan yang berbeda.

2. Sebutkan beberapa kegiatan yang dapat memberikan kesempatan pada siswa untuk membangun
pengetahuan dari berbagai sumber!
Berikut ini adalah beberapa hal yang dapat kita laukan untuk membantu membangun pengetahuan
anak:
1. Kegiatan praktek langsung
Melalui kegiatan ini diharapkan anak mendapatkan pengalaman melalui interaksi langsung dengan
objek.
2. Kegiatan cerita atau dongeng
Melalui kegiatan ini, anak dapat memperoleh pengetahuan tentang bagaimana cara menyampaikan
pesan pada orang lain agar orang lain mampu memahami tentang pesan-pesan yang disampaikan.
3. Kegiatan tanya jawab
Kegiatan ini dapat memangun pengetahuan anak melalui pertanyaan-pertanyaan yang diajukan
sehingga anak dapat menjawab dan memuat pertanyaan sesuai dengan informasi yang ingin
diperolehnya.
4. Kegiatan proyek
Kegiatan ini memberikan kesempatan bagi anak untuk melakukan eksplorasi pada lingkungan
sekitar dan menggunakan lingkungannya sebagai proyek pembelajaran.

3. Jelaskan pembelajaran penemuan terbimbing dalam mencari FPB dengan menggunakan


pemfaktoran prima!

Contoh :
Cara mencai FPB (Faktor Persekutuan terBesar) adalah :
1. Faktorkan prima bilangan tersebut
2. Kalikan faktor prima yang sama dan pangkatnya paling kecil. (faktor prima yang tidak sama,
tidak usah dipikirkan)
Contoh :
Tentukan FPB dari 9 dan 24!
*) Faktor prima dari 9 dan 24
9 = 3²
24 = 2³ x 3
Faktor prima yang sama adalah 3, maka kita ambil yang pangkatnya
paling kecil yaitu 3

4. Dari Susunan Bilangan berikut : 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 9, 10


Carilah jumlahnya dan sebutkan minimal 2 cara bagaimana anda memperoleh jumlah itu.
Jumlahnya 1+2+3+4+5+6+7+8+9+10 = 55

5. Sebutkan pengelompokan media dalam pembelajaran matematika!

1. Media visual, yaitu media yang digunakan hanya mengandalkan indera penglihatan semata-
mata dari peserta didik. Dengan media ini pengalaman belajar yang dialami peserta didik sangat
tergantung pada kemampuan penglihatnya. Beberapa media visual anatara lain media cetak seperti
buku, modul, jurnal, gambar, peta dan poster; model dan prototipe seperti globe bumi dan ; media
realitas alam sekitar dan sebagainya.
2. Media audio adalah jenis media yang digunakan dalam proses pembelajaran dengan hanya
melibatkan indera pendengaran peserta didik. Oleh karena itu, media audio hanya mampu
memanipulasi kemampuan suara semata (Munadi, 2008). Pesan dan informasi yang diterimanya
adalah berupa pesan verbal seperti bahasa lisan, kata-kata dan lain-lain. Sedangkan pesan nonverbal
adalah dalam bentuk bunyi-bunyian, musik, bunyi tiruan dan sebagainya. Contoh media audio yang
umum digunakan adalah radio, tape recorder, CD player.
3. Media audio-visual, adalah jenis media yang digunakan dalam kegiatan pembelajaran dengan
melibatkan pendengaran dan penglihatan sekaligus dalam satu proses atau kegiatan. Pesan dan
informasi yang dapat disalurkan melalui media ini dapat berupa pesan verbal dan pesan nonverbal
yang mengandalakan pendengaran dan penglihatan. Contohnya adalah film, video, program TV
dan lain-lain.
4. Multimedia, yaitu media yang melibatkan beberapa jenis media dan peralatan secara
terintergrasi dalam suatu proses atau kegiatan pembelajaran. Pembelajaran multimedia melibatkan
indera penglihatan dan pendengaran melalui media teks, visual diam, visual gerak, dan audio serta
media interaktif berbasis ICT.

6. Sebutkan keuntungan penggunaan media dalam pembelajaran matematika!


• pengajaran lebih menarik perhatian pembelajar sehingga dapat
menumbuhkan motivasi belajar
• bahan pengajaran akan lebih jelas maknanya, sehingga dapat lebih
di pahami pembelajar, serta memungkinkan pembelajar
menguasai tujuan pengajaran dengan baik
• metode pembelajaran bervariasi, tidak semata-semata hanya
komunikasi verbal melalui penuturan kata-kata lisan pengajar,
pembelajar tidak bosan, dan pengajar tidak kehabisan tenaga.
• pembelajar lebih banyak melakukan kegiatan belajar, sebab tidak
hanya mendengarkan penjelasa dari pengajar saja, tetapi juga
aktivitas lain yang dilakukan seperti mengamati, melakuk

7. Jelaskan pengertian bahan manipulatif dalam pembelajaran matematika!


Bahan manipulatif dalam pembelajaran matematika SD adalah alat bantu pembelajaran yang
digunakan terutama untuk menjelaskan konsep dan prosedur matematika. Alat ini merupakan
bagian langsung dari mata pelajaran matematika, dan dapat dimanipulasikan oleh peserta didik (
dibalik, dipotong, digeser, dipindah, digambar, ditambah, dipilah, dikelompokkan/diklafikasikan
). Penggunaan alat ini untuk mempermudah siswa dalam memahami konsep dan prosedur
matematika. Contoh bahan manipulatif yaitu: bahan manipulatif dari kertas, model stik (lidi: dari
rangka daun kelapa, dari bambu, atau dari plastik), model persegi dan strip dari
kayu/tripleks, model kertas bertitik atau berpetak

8. Jelaskan perbedaan utama antara media dan bahan manipulatif dalam pembelajaran matematika!
Media pada dasarnya terkelompokkan kedalam dua bagian, yaitu media sebagai pembawa
informasi (ilmu pengetahuan), dan media yang sekaligus merupakan alat untuk menanamkan
konsep seperti halnya alat peraga. Sedangkan Bahan manipulatif dalam pembelajaran matematika
SD adalah alat bantu pembelajaran yang digunakan terutama untuk menjelaskan konsep dan
prosedur matematika. Alat ini merupakan bagian langsung dari mata pelajaran matematika, dan
dapat dimanipulasikan oleh peserta didik ( dibalik, dipotong, digeser, dipindah, digambar,
ditambah, dipilah, dikelompokkan/diklafikasikan ). Penggunaan alat ini untuk mempermudah
siswa dalam memahami konsep dan prosedur matematika. Contoh bahan manipulatif yaitu: bahan
manipulatif dari kertas, model stik (lidi: dari rangka daun kelapa, dari bambu, atau dari
plastik), model persegi dan strip dari kayu/tripleks, model kertas bertitik atau berpetak

9. Dalam mengajarkan materi bilangan bulat di SD, beberapa sumber pelajaran matematika SD
terdapat bentuk-bentuk penyampaian konsep yang kurang tepat. Identifikasikan 5 (lima) bentuk
penyampaian konsep yang kurang tepat tersebut!

• Metode yang dipergunakan tidak dapat membangkitkan motif, minat, atau gairah belajar siswa.
• penyampaian konsep yang digunakan tidak dapat merangsang keinginan siswa untuk belajar lebih
lanjut.
• penyampaian konsep yang digunakan tidak memberikan kesempatan bagi siswa untuk
mewujudkan hasil karya.
• penyampaian konsep yang digunakan tidak menjamin perkembangan kegiatan kepribadian siswa.
• penyampaian konsep yang digunakan tidak dapat mendidik siswa dalam teknik belajar sendiri dan
cara memperoleh pengetahuan melalui usaha pribadi.

10. Suatu persegi panjang diketahui panjangnya (x+3) cm dan lebarnya (x+2) cm.
a. Nyatakan keliling dalam bentuk yang paling sederhana
b. Jika kelilingnya 42 cm hitunglah nilai x
c. Panjang dan lebar persegi panjang tersebut

Jawab :

Diketahui : p = (x+3)
l = (x+2)
K = 42 cm

Penyelsaian :

a. Keliling persegi panjang = 2.(p+l)


= 2. ((x+3)+(x+2))
= 2. (2x + 5)
= (4x + 10)
= ( 2x + 5 ) cm

b. Keliling = 42 cm
(4x+10)cm = 42 cm
4x = 42-10
4x = 32 cm
x = 32/4
x = 8cm

c. Panjang = (x+3) cm
= (8+3)cm
= 10 cm

Lebar = ( x+ 2) cm

= 8+2

= 10 cm

Keterangan Penilaian :

Masing-masing nomor berskor maksimal 10. Sehingga jika 10 nomor mendapat skor maksimal untuk setiap
nomor soal maka nilai maksimal adalah 100.

Jawaban boleh diketik komputer maupun ditulis tangan (rapi). Kemudian dijadikan file .pdf atau .jpg dan
diunggah ke laman https://lms.ut.ac.id

Batas akhir pengumpulan jawaban di lms pada hari Sabtu, 30 Oktober 2021 pukul 21.59 WIB. Apabila
terdeteksi melebihi batas waktu yang ditentukan maka akan ada pengurangan skor.

Anda mungkin juga menyukai