Anda di halaman 1dari 3

Tugas XII

Pendidikan Kewarganegaraan (39-TM -11471) -20212

Program Studi Teknik Mesin

Fakultas Teknik Universitas Jember

Nama : Fariz Dasa Febryant

Nim : 201910101085

Dosen : SAMAI 195711241987021001

1. YUNISTRI ARIANI 202410103047)


Pertanyaan : Sebelumnya dijelaskan bahwa wawasan nusantara pada dasarnya adalah
pandangan geopolitik Indonesia. Apa tujuan wawasan nusantara sebagai geopolitik Indonesia?
Jawaban:
Tujuan wawasan nusantara sebagai geopolitik Indonesia secara umum merujuk pada
pembukaan Undang-Undang Dasar 1945 yaitu 'Untuk melindungi segenap bangsa Indonesia dan
seluruh tumpah darah Indonesia dan untuk mewujudkan kesejahteraan umum, mencerdaskan
kehidupan bangsa, dan ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan
perdamaian abadi dan keadilan sosial.'. Tujuan wawasan Nusantara sebagai geopolitik Indonesia
secara lebih spesifik dapat dibagi menjadi 2 macam, yaitu:
1) Sebagai Geopolitik Indonesia Keluar
Tujuan wawasan nusantara sebagai geopolitik Indonesia keluar adalah menjamin kepentingan
nasional dalam era globalisasi yang semakin mendunia maupun kehidupan dalam negeri. Selain
itu turut serta melaksanakan ketertiban dunia berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi,
keadilan sosial, serta kerjasama dan sikap saling hormat menghormati.
2) Sebagai Geopolitik Indonesia Ke Dalam
Tujuan wawasan nusantara sebagai geopolitik Indonesia ke dalam adalah menjamin persatuan
dan kesatuan di segenap aspek kehidupan nasional, baik aspek alamiah maupun aspek sosial.
Bangsa Indonesia harus meningkatkan kepekaannya dan berusaha untuk mencegah dan

1
mengatasi sedini mungkin faktor-faktor penyebab timbulnya disintregasi bangsa dan terus-
menerus mengupayakan dan terjaganya persatuan dan kesatuan.

2. Elvira Kurlina 202410101009


Pertanyaan : Mengapa wawasan nusantara memiliki terkaitan dengan pancasila?
Jawab :
Mengutip pengertian dari wawasan nusantara oleh lembaga ketahan Nasional tahun 1999,
dimana wawasan nusantara merupakan cara pandang suatu bangsa dalam hidup bermasyarakat,
berbangsa, dan bernegara serta dalam hubungan antarnegara yang merupakan hasil perenungan
filsafat tentang diri dan lingkungannya dengan memperhatikan sejarah dan kondisi sosial budaya.
Mengapa selalu dikaitkan dengan pancasila? karena Pancasila selain sebagai dasar Negara,
sekaligus juga sebagai falsafah atau pandangan hidup bangsa Indonesia yang diperoleh
sebagai hasil perenungan mendalam para tokoh pendiri negara (the founding fathers) yang
berusaha menggali nilai-nilai dasar dan merumuskan dasar negara untuk di atasnya didirikan
negara Republik Indonesia.
jadi pancasila akan selalu melekat sepanjang masa sejalan dengan keberadaan dan perubahan-
perubahan kehidupan bangsa dan negara Indonesia.

3. Ariza Azahra S.( 202410101059)


Pertanyaaan : Apakah implementasi wawasan nusantara yg dilakukan pemerintah sudah
terimplementasi secara maksimal?
Jawab :
Masih belum karena masih ada yang belum tercapai dari tujuan wawasan nusantara nasional
itu sendiri yang dapat dilihat dalam pembukaan Undang-Undang Dasar 1945. Disana dijelaskan
bahwa tujuannya ialah untuk melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah
Indonesia, serta mewujudkan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa, dan ikut
melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan dan perdamaian abadi serta
keadilan sosial. Misalnya tujuan yang belum tercapai yaitu keadilan sosial yang belum merata
bagi seluruh rakyat Indonesia.

4. Tegar dodi prasatya (201910101093)

2
Pertanyaan : Wawasan Nusantara pada hakikatnya merupakan cara pandang dan sikap bangsa
Indonesia mengenai diri dan lingkungan berdasarkan Pancasila dan UUD NKRI 1945.
Bagaimana pentingnya wawasan Nusantara tersebut dalam konteks Negara Kesatuan Republik
Indonesia?
Jawab :
Pentingnya wawasan nusantara dalam konteks NKRI adalah untuk menyatukan persepsi
seperti tindakan mengenali ,menysun dan menafsirkan informasi yang berguna untuk
menggambarkan dan pemahaman tentang negara kesatuan agar bisa membangun kesadaran dan
meningkatkan kemampuan bela negara dikalangan bangsa indonesia.

Anda mungkin juga menyukai