Anda di halaman 1dari 4

Tugas Kelompok

Penugasan Khusus Tenaga Kesehatan Berbasis Individu Periode 1 Tahun 2024


Materi Bela Negara

Nama Kelompok 1
1. Abu Nawas, S.Tr.Gz
2. dr. Leni Andini
3. drg. Cut Dara Sri Maulina
4. drg. Dinda Hidayatika
5. drg. Dini Sastrawati Utami
6. Lhatif Ismail, A.Md.Kes

1. Jelaskan bagaimana pentingnya wawasan nusantara dalam konteks NKRI?


Jawaban :
Wawasan Nusantara adalah cara pandang bangsa Indonesia tentang diri dan
lingkungannya yang beragam yang dilandasi oleh Pancasila dan UUD 1945 dengan
mengutamakan persatuan dan kesatuan wilayah NKRI. Oleh karena itu pentingnya
wawasan nusantara dalam konteks NKRI adalah :
a. Sebagai wujud persatuan dan kesatuan persepsi bagi bangsa Indonesia, dengan
adanya dan terwujudnya persepsi yang sama bagi seluruh warga negara Indonesia,
maka bangsa Indonesia akan lebih mudah mencapai tujuan dan cita-cita nasional.
b. Berperan dalam membimbing bangsa Indonesia dalam melakukan proses
penyelenggaraan kehidupan, cara pandang dan pemikiran kehidupan
bermasyarakat.
c. Wawasan nusantara juga berperan sebagai pedoman, motivasi, dorongan, dan
rambu-rambu dalam menentukan kebijaksanaan, keputusan, dan tindakan terkait
kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara, sehingga sangat berguna
meningkatkan komitmen masyarakat demi menjaga keutuhan bangsa Indonesia
agar tidak terpecah belah dan menciptakan kehidupan yang lebih harmonis pada
setiap masyarakat.

2. Jelaskan kedudukan, fungsi dan tujuan dari konsepsi wawasan nusantara bagi bangsa
Indonesia
Jawaban :
a. Kedudukan wawasan nusantara ialah sebagai ajaran dalam kehidupan
bermasyarakat, berbangsa dan bernegara untuk menyikapi realita kehidupan bangsa
Indonesia.
b. Fungsi wawasan nusantara ada 4 yakni :
1) Fungsi wawasan nusantara sebagai konsepsi ketahanan nasional yaitu sebagai
konsep dalam pembangunan, pertahanan keamanan serta kewilahayan.

1
2) Fungsi wawasan nusantara sebagai pembangunan nasional yaitu meliputi
kesatuan politik, sosial dan ekonomi, sosial dan politik, kesatuan pertahanan
serta keamanan.
3) Fungsi wawasan nusantara sebagai pertahanan dan keamanan yaitu pandangan
geopolitik Indonesia sebagai satu kesatuan pada seluruh wilayah serta seluruh
kekuatan negara.
4) Fungsi wawasan nusantara sebagai wawasan kewilayahan yaitu pembatasan
negara untuk menghindari adanya sengketa antarnegara tetangga.
c. Tujuan wawasan nusantara dapat dilihat dalam pembukaan Undang-Undang Dasar
1945 yakni:
1) Mewujudkan kesatuan dalam segenap aspek kehidupan nasional baik aspek
Trigatra dan Pancagatra.
2) Mewujudkan hubungan dengan dunia internasional berdasarkan kemerdekaan,
perdamaian abadi, dan keadilan sosial guna mendukung kepentingan nasional.

3. Jelaskan implementasi wawasan nusantara dalam bidang


IPOLEKSOSBUDHANKAM bagi bangsa Indonesia
Jawaban :
a. Bidang Ideologi
1) Memberikan pengajaran mengenai Pancasila dan UUD 1945 sebagai sumber
hukum tertinggi bangsa Indonesia kepada seluruh lapisan masyarakat, terutama
kepada pelajar dan generasi muda
2) Menanamkan ideologi Pancasila yang sesuai dengan cara pandang bangsa
Indonesia pada diri sendiri dan orang-orang sekitar.
b. Bidang Politik
1) Beraneka ragamnya suku, budaya, agama, dan bahasa daerah adalah kesatuan
bangsa Indonesia
2) Secara psikologis, bangsa Indonesia adalah satu persaudaraan, nasib, dan
seperjuangan untuk mencapai cita-cita bangsa.
c. Bidang Ekonomi
1) Bangga dan ikut menggunakan produk-produk yang dibuat oleh bangsa
Indonesia
2) Memanfaatkan kekayaan alam secara efektif untuk kepentingan bersama seluruh
rakyat Indonesia.
d. Bidang Sosial dan Budaya
1) Memiliki jiwa solidaritas, gotong royong, dan pengabdian yang tinggi
2) Berperan aktif melestarikan budaya-budaya lokal yang ada di Indonesia, salah
satunya dengan memperkenalkannya ke generasi muda dan seluruh dunia
melalui perkembangan teknologi
e. Bidang Pertahanan dan Keamanan
1) Ancaman terhadap satu pulau atau daerah adalah ancaman seluruh bangsa dan
negara
2) Setiap warga negara punya hak dan kewajiban sama untuk ikut serta dalam
pertahanan dan keamanan negara

2
4. Nilai-nilai luhur Pancasila tertuang dalam norma-norma yang terdapat dalam
Pembukaan dan Batang Tubuh UUD 1945. Norma konstitusional UUD 1945 menjadi
acuan dalam pembangunan karakter bangsa. Keluhuran nilai dalam Pembukaan UUD
1945 menunjukkan komitmen bangsa Indonesia untuk mempertahankan pembukaan
dan bahkan tidak mengubahnya. Terdapat empat kandungan dalam Pembukaan UUD
1945 yang menjadi alasan komitmen untuk tidak mengubahnya, apa saja?
Jawaban :
Empat kandungan dalam Pembukaan UUD 1945 yang menjadi alasan komitmen
untuk tidak mengubahnya adalah
a. Pancasila sebagai Hukum dasar, Kesepakatan umum (Konsensus)
Konsensus adalah suatu kesepakatan nasional atau kesepakatan para pemimpin
kekuatan sosial politik yang mewakili kekuatan-kekuatan sosial dalam masyarakat
sebagai hasil musyawarahnya dalam rangka mencapai cita cita bangsa. Pancasila
dianggap sebagai konsensus nasional karena Pancasila melambangkan persatuan dari
perbedaan suku, budaya ,dan agama. Selain pancasila konsensus nasional Indonesia
yang lainnya adalah Undang-Undang Dasar 1945, Negara Kesatuan Republik
Indonesia dan Bhineka Tunggal Ika.
b. Pancasila sebagai Norma dasar (ground norm)
Pancasila merupakan sumber dari segala sumber hukum di Indonesia. Hal tersebut
mengartikan bahwa kualitas akan produk hukum kita ditentukan oleh seberapa jauh
bangsa Indonesia mampu memaknai atau memahami sumber dasarnya itu sendiri.
Sebagai norma dasar (grundnorm) secara implisit telah mendasari berbagai norma
positif di Indonesia dengan berbagai karakter produk hukum. Philipppe Nonet dan
Philip Selznick membagi tiga jenis karakter hukum antara lain:
1) Pertama, karakter hukum represif
Menempatkan hukum subordinat atas politik dan ekonomi,
2) Kedua, karakter hukum otonom
Memposisikan hukum institusi otonom, sederajat dan koordinatif dengan politik
dan ekonomi
3) Ketiga, karakter hukum responsive
Menempatkan hukum sebagai fasilitator dan katalisator yang merespon terhadap
berbagai kebutuhan dan kepentingan masyarakat.
c. Pancasila sebagai Aturan Dasar (Ground Gezetse)
Pancasila merupakan unsur pokok dalam Pembukaan UUD 1945. Unsur pokok ini
kemudian dijabarkan lebih lanjut dalam pasal-pasal UUD 1945, sebagai norma hukum
dasar dalam kehidupan bernegara dan berbangsa. Pancasila yang termuat dalam
Pembukaan UUD 1945 berarti Pancasila memiliki kedudukan yang kuat dan posisinya
tidak dapat tergantikan. setiap hal dalam konteks penyelenggaraan negara harus sesuai
dengan nilai Pancasila, termasuk peraturan, perundang-undangan, pemerintahan,
sistem demokrasi, dan lainnya.
d. Pancasila Sebagai Pedoman Demokrasi Konstitusional
Pancasila sebagai basis pembuatan dan pembentukan hukum nasional haruslah
didasarkan pada prinsip hukum yang bersifat netral dan universal, dalam pengertian
bahwa harus memenuhi persyaratan utama yaitu Pancasila sebagai perekat dan
pemersatu; berlandaskan nilai yang dapat diterima oleh semua kepentingan dan tidak

3
mengistimewakan kelompok atau golongan tertentu; mengutamakan prinsip gotong
royong dan toleransi; serta adanya kesamaan visi-misi, tujuan dan orientasi yang sama
disertai dengan saling percaya.

5. Mengapa 4 pilar kebangsaan sangat penting bagi bangsa Indonesia?


Jawaban :
Ada 4 pilar kebangsaan yaitu Pancasila, UUD Negara Republik Indonesia 1945,
NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika. Pilar-pilar tersebut sangat penting bagi bangsa
Indonesia karena dianggap sebagai landasan untuk membangkitkan jiwa nasionalisme,
mempersatukan bangsa Indonesia, membangun kesadaran masyarakat tentang
kehidupan berbangsa dan bernegara serta digunakan sebagai penangkal dari AGHT
(Ancaman, Gangguan, Hambatan dan Tantangan).

Terima Kasih
Tim Penyusun

Anda mungkin juga menyukai