Anda di halaman 1dari 4

TUGAS TUTORIAL II

SABTU, 13 NOVEMBER 2021


MATAKULIAH ADPU4531 FILSAFAT ADMINISTRASI-2021.2
PROGRAM STUDI S1 ADMINISTRASI PUBLIK
BIDANG ILMU ADMINISTRASI NEGARA
SEMESTER VII
DRS. AGUS SRI SUDIYANTO,M.M. (4500 3240)

NAMA : AISAH SAFITRI

NIM : 031409232

NO. URUT : 09

1. a. Jelaskan pengertian hakikat dan hakikat administrasi


o (Moersaleh, 1999:4.2) Hakikat adalah suatu taraf hasil pemikiran atau renungan
tentang suatu hal, baik yang konkret maupun yang abstrak, yang dapat
mengungkapkan arti dan isi tentang hal itu sampai sedalam-dalamnya dan ke akar-
akarnya (radikal) sehingga terungkap segala-segalanya (integral) dengan tujuan ingin
memperoleh kebenaran sejati, bahkan jika mungkin kebenaran yang mutakhir.
o Hakikat administrasi yaitu sebagai berikut:
1) Administrasi adalah kegiatan yang dilakukan oleh pejabat eksekutif dari
organisasi yang sifatnya mengatur, memajukan, dan melengkapi usaha kerja
sama yang disengaja untuk mencapai tujuan (Ordway Tead).
2) Administrasi adalah suatu proses yang terdapat dalam semua usaha, baik
pemerintah, swasta sipil, maupun militer, secara besar-besaran atau
sebaliknya (Leonald DW).
3) Administrasi adalah kegiatan dari kelompok orang yang bekerja sama untuk
mencapai tujuan (Herbert A Simon).
4) Administrasi adalah hasrat dan kepentingan yang dimiliki orang-orang
tertentu untuk menentukan tujuan atas apa pun yang dilakukan untuk
mencapai tujuan (John AV).
5) Administrasi adalah keseluruhan proses kerja sama antara dua orang atau
lebih didasarkan rasionalitas tertentu untuk mencapai tujuan yang telah
ditentukan sebelumnya (Dr. Sondang P Siagian).
6) Administrasi adalah segala usaha dan pekerjaan yang meliputi penetapan
tujuan, perumusan rencana dengan cara penyelenggaraan, serta penetapan
kebijaksanaan (Dep. Hankam).
7) Administrasi adalah segenap proses penyelenggaraan dalam setiap usaha
kerja, kerja sama, dan sekelompok manusia untuk mencapai tujuan (Drs. The
Liang Gie).
(Sumber modul hal.3.24-3.25)
b. Jelaskan pokok-pokok pikiran dalam administrasi.
 Kesimpulan pokok-pokok pikiran dalam administrasi (Thoha Mictah, 1990:14), yaitu
sebagai berikut:
1) Rangkaian Kegiatan Penataan. Kegiatan administrasi yang dilakukan
sekelompok orang terdiri atas beberapa kegiatan yang sifatnya banyak dan
tidak tunggal. Hal ini berupa perencanaan, penyusunan, dan membagi kerja
dalam urutan yang logis, hierarkis, mengarah, menyelaraskan secara
harmonis, serta mampu mengendalikan pelaksanaan kerja. Penataan dan
pelaksanaan dilakukan untuk mencapai tujuan yang menunjang kegiatan
substantif.
2) Sekelompok orang yang terbatas jumlahnya dan yang memiliki jenjang
hierarkis melakukan kegiatan administrasi. Ini artinya ada dua orang manusia
bersepakat bekerja sama dalam suatu ikatan formal untuk mencapai tujuan
sehingga timbul administrasi. Kegiatan manusia yang dilakukan dengan
menggunakan mesin dan menyerupai kegiatan manusia bisa dinamakan
kegiatan administrasi. Manusia menjadi unsur terpenting dalam administrasi.
3) Usaha kerja sama. Kerja sama orang-orang untuk mencapai tujuan bersama
bersifat sukarela. Kerja sama dalam administrasi dapat terjadi jika dilakukan
tanpa paksaan dan berjalan secara efektif, efisien, disertai usaha untuk
mencapai tujuan. Di dalam kerja sama, akan terlihat pembagian kerja yang
didasarkan secara hierarki dan disusun sedemikian rupa sehingga dapat
menyelesaikan tugas-tugas yang terbagi dalam susunan yang jelas.
4) Tujuan Tertentu. Dalam administrasi, kebutuhan diperjuangkan secara nyata,
baik secara jasmani maupun rohani, yang bersifat pemberian jasa serta
memberikan pelayanan yang menghasilkan barang-barang, digolongkan
sebagai tujuan jasmani. Berikut adalah tujuan dalam usaha kerja yang turut
menentukan.
a. Semua orang terlibat dalam usaha kerja untuk mencapai tujuan.
b. Usaha kerja sama yang terorganisasi untuk menentukan tujuan.
c. Pihak luar yang terorganisasi untuk mencapai tujuan tertentu.

(Sumber modul hal. 3.27-3.28)

c. Jelaskan keadilan dalam prinsip umum manajemen


 Maksudnya ialah apabila sudah kentara kesetiaan dan pengabdian para pegawai, si
manajer pun hendaknya mengimbangi dengan tindakan yang adil kepada
bawahannya. Tindakan ini pun harus adil. Artinya, sama rata tanpa pandang bulu.
Harus dibina pula kasih sayang, silih asih, silih asah, dan silih asuh dalam suasana
persaudaraan. Lalu, memberikan kepada seseorang sesuai dengan hanya.

(Sumber modul hal. 3.33)

d. Apa alasan Elton Mayo tentang manajemen


 Elton Mayo mengatakan bahwa manajemen atau pimpinan akan sukses atau gagal,
seimbang dengan penerimaan terhadap tanpa reservasi oleh kelompok sebagai
otoritas dan pimpinan.

(Sumber modul hal. 3.42)


2. a.Sebutkan tiga gerak langkah rasionalitas di bidang Filsafat ilmu administrasi.
 Tiga gerak langkah rasionalitas di bidang Filsafat ilmu administrasi, yaitu sebagai
berikut:
I. Ontologis: nilai dasar pemikiran manusia yang menggambarkan kebenaran
dasar (apriori) dan berakar dari pangkal pikir yang dikandung oleh ilmu
administrasi itu sendiri.
II. Epistemologis: perkembangan ilmu administrasi dalam pemikiran manusia
terhadap rasionalitas melahirkan pandangan yang bercakrawala dan tidak
dapat dijangkau sampai batas akhirnya.
III. Aksiologis: ilmu administrasi akan memberikan makna yang hakiki apabila
dapat dimanfaatkan dalam berbagai aspek kehidupan manusia sehingga
memberikan kemudahan dan kelayakan berpikir serta bertindak bagi manusia
yang mendalami ilmu administrasi.
(Sumber modul hal. 4.6)
b. Sebutkan paradigma administrasi negara baru (new public adminstration) yang dikatakan
oleh JV. Denhard.
 Paradigma administrasi negara baru (new public adminstration) yang dikatakan oleh
JV. Denhard, yaitu sebagai berikut:
1) melayani warga masyarakat bukan pelanggan
2) mengutamakan kepentingan publik
3) lebih menghargai warga negara bukan kewirausahaan
4) berpikir strategis dan bertindak demokratis
5) menyadari akuntabilitas bukan suatu yang mudah
6) melayani daripada mengendalikan
7) menghargai orang bukan produktivitas semata

(Sumber modul hal. 4.17)

c. Apakah unsur-unsur manajemen , sebutkan dan jelaskan.


o Unsur-unsur manajemen, sebagai berikut:
a. Manusia (manusia pemimpin, manusia pelaksana, atau manusia objek
pelaksana).
b. Tujuan yang hendak dicapai sebagai pegangan titik pengarahan.
c. Wadah, yakni badan/organisasi sebagai tempat orang-orang melakukan kerja
sama.
d. Alat atau sarana mencapai tujuan.
e. Kegiatan/ aktivitas, seperti perencanaan, pengorganisasian, dan penggerakan.

(Sumber modul hal. 4.27-4.28)

d. Jelaskan mengenai hubungan administrasi dan manajemen.


 Hubungan administrasi dan menyusun yakni;
1) Administrasi bersifat konsep serta menentukan tujuan dan kebijaksanaan
umum secara menyeluruh. Sementara itu, manajemen adalah sub konsep
yang bertugas melaksanakan semua kegiatan untuk mencapai tujuan dan
kebijaksanaan yang sudah tertentu pada tingkat administrasi.
2) Administrasi lebih luas daripada manajemen karena manajemen sebagai salah
satu unsur dan merupakan inti dari administrasi sebagai pelaksana yang
bersifat operasional, melainkan mengatur tindakan-tindakan pelaksanaan oleh
sekelompok orang yang disebut bawahan. Jadi, dengan manajemen,
administrasi akan mencapai tujuannya.
(Sumber modul hal. 4.32)

Anda mungkin juga menyukai