Anda di halaman 1dari 2

NAMA : JULLYTHA WIDYARISKA

STAMBUK : C30118006

“AKUNTANSI KEUANGAN DAERAH LANJUTAN”

Keuangan daerah adalah semua hak dan kewajiban daerah dalam rangka
penyelenggaraan pemerintah daerah yang dapat dinilai dengan uang termasuk di dalamnya
segala bentuk kekayaan yang berhubungan dengan hak dan kewajiban daerah tersebut.

Ruang lingkup keuangan daerah yaitu:

1. Hak daerah untuk memungut pajak daerah dan retribusi daerah serta melakukan
pinjaman
2. Kewajiban daerah untuk menyelenggarakan urusan pemerintah daerah dan membayar
tagihan pihak ketiga
3. Penerimaan daerah
4. Pengeluaran daerah
5. Kekayaan daerah yang dikelola oleh pihak lain berupa uang, surat berharga, piutang,
barang, serta hak lain yang dapat dinilai dinilai dengan uang, termasuk kekayaan
daerah yang dipisahkan
6. Kekayaan pihak lain yang dikuasai oleh pemerintah daerah dalam rangka
penyelenggaraan tugas pemerintah daerah atau kepentingan umum

Pengelolaan keuangan daerah adalah keseluruhan kegiatan yang meliputi perencanaan


penganggaran pelaksanaan penata usahaan pelaporan pertangungjawaban dan pengawasan
keuangan daerah.

Azas Umum Pengelolaan Keuangan Negara yaitu:

• Tertib
• Efisien
• Ekonomis
• Efektif
• Transparan
• Bertanggung jawab
• Keadilan
• Kepatutan
• Manfaat untuk masyarakat
• Ketaatan pada peraturan perundang-undangan

Anda mungkin juga menyukai